buku pedoman musrenbang 2015.docx

33
1 Panduan Musrenbang Tahun 2015 I. LATAR BELAKANG Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 Pasal 1 ayat (1) menyatakan bahwa perencanaan adalah suatu proses untuk menentukan tindakan masa depan yang tepat, melalui urutan pilihan dengan memperhitungkan sumber daya yang tersedia. Yang dimaksud dengan sumber daya adalah potensi, kemampuan, dan kondisi lokal, yang bisa dikelola bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat. Musyawarah Perencanaan Pembangunan Daerah (Musrenbang) yang selama ini dilaksankan oleh pemerintah merupakan instrument perencanaan yang digunakan oleh pemerintah untuk mempertemukan semua pihak yang berkepentingan untuk mendiskusikan kebutuhan pembangunan diberbagai tingkatan pemerintahan dan prioritas-prioritas pembangunan sesuai dengan sumber daya yang tersedia mulai dari Desa sampai tingkat nasional. Musrenbang RKPD yang saat ini dilaksanakan merupakan forum antar pemangku kepentingan untuk melakukan penajaman, penyelarasan, klarifikasi dan

Upload: surahmanahmad

Post on 15-Sep-2015

251 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Panduan Musrenbang Tahun 2015I. LATAR BELAKANG

Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 Pasal 1 ayat (1) menyatakan bahwa perencanaan adalah suatu proses untuk menentukan tindakan masa depan yang tepat, melalui urutan pilihan dengan memperhitungkan sumber daya yang tersedia. Yang dimaksud dengan sumber daya adalah potensi, kemampuan, dan kondisi lokal, yang bisa dikelola bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat.

Musyawarah Perencanaan Pembangunan Daerah (Musrenbang) yang selama ini dilaksankan oleh pemerintah merupakan instrument perencanaan yang digunakan oleh pemerintah untuk mempertemukan semua pihak yang berkepentingan untuk mendiskusikan kebutuhan pembangunan diberbagai tingkatan pemerintahan dan prioritas-prioritas pembangunan sesuai dengan sumber daya yang tersedia mulai dari Desa sampai tingkat nasional.

Musrenbang RKPD yang saat ini dilaksanakan merupakan forum antar pemangku kepentingan untuk melakukan penajaman, penyelarasan, klarifikasi dan kesepakatan terhadap Rancangan RKPD. Penajaman, penyelarasan, klarifikasi dan kesepakatan tersebut mencakup: (a) program dan kegiatan prioritas pembangunan daerah dengan arah kebijakan, prioritas dan sasaran pembangunan nasional serta usulan program dan kegiatan hasil musrenbang kabupaten/kota; (b) indikator dan target kinerja program dan kegiatan pembangunan daerah; dan (c) prioritas pembangunan daerah serta rencana kerja dan pendanaan.

II. DASAR PENYELENGGARAAN1. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 Tentang Keuangan Negara;2. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 Tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional;3. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 Tentang Pemerintahan Daerah; 4. Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 Tentang Tahapan, Tata Cara Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Pembangunan Daerah;5. Surat Edaran Bersama Menteri Negara Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas dan Menteri Dalam Negeri No. 0008/M.PPN/01/2007. 050/264A/SJ tanggal 12 Januari 2007 tentang Petunjuk Teknis Penyelenggaraan Musrenbang Tahun 2007.6. Keputusan Walikota Tidore Kepulauan Nomor 26.1 Tahun 2015 Tanggal 18 Februari 2015 Tentang Pembentukan Panitia Musyawarah Perencanaan Pembangunan Kota Tidore Kepulauan Tahun Anggaran 2015.

III. MAKSUD DAN TUJUANMaksud Forum SKPD/Musrenbang Kota Tidore Kepulauan Mensinkronkan prioritas kegiatan pembangunan dari berbagai kecamatan dengan Rancangan Rencana Kerja Satuan Perangkat Daerah (Renja SKPD). Menetapkan kegiatan prioritas yang akan dimuat dalam Renja-SKPD. Menyesuaikan prioritas Renja-SKPD dengan plafon/pagu dana SKPD yang termuat dalam prioritas pembangunan daerah (Rancangan Rencana Kerja Pemerintah Daerah). Mengidentifikasi keefektifan berbagai regulasi yang berkaitan dengan fungsi SKPD, terutama untuk mendukung terlaksananya Renja SKPD. Mendapatkan masukan untuk penyempurnaan rancangan awal RKPD yang memuat prioritas pembangunan daerah, pagu indikatif pendanaan berdasarkan fungsi SKPD, rancangan alokasi dana desa termasuk dalam pemutakhiran ini adalah informasi mengenai kegiatan yang pendanaannya berasal dari APBD Provinsi Maluku Utara , APBN dan sumber pendanaan lainnya. Mendapatkan rincian rancangan awal RKA SKPD, khususnya yang berhubungan dengan pembangunan (Forum SKPD dan Forum Gabungan SKPD). Mendapatkan rincian rancangan awal Kerangka Regulasi menurut SKPD yang berhubungan dengan pembangunan (Forum SKPD dan Forum Gabungan SKPD).

IV. TEMA

Adapun tema dari Forum SKPD/Musrenbang Kota Tidore Kepulauan Tahun 2015 adalah sebagai berikut :

..

V. OUTPUT/KELUARAN FORUM SKPD

Output/Keluaran dari Forum SKPD adalah :

1. Terciptanya singkronisasi usulan program dari kecamatan dan Renja SKPD2. Menetapkan kegiatan prioritas yang akan dimuat dalam Renja SKPD untuk penyusunan RKPD 2015VI. MEKANISME KEGIATAN FORUM SKPD

Mekanisme pelaksanaan Forum-SKPD Kabupaten/Kota dilakukan dengan tahapan sebagai berikut:1. Tahap Persiapan:a. Kepala Bappeda menetapkan jumlah dan tata cara penyelenggaraan Forum SKPD dan atau gabungan SKPD agar penyelenggaraannya secara optimal. Dalam tata cara tersebut tercantum: jadwal, tempat, peserta, agenda pembahasan, dan keluaran Forum SKPD yang akan dibahas dalam Musrenbang Kota Tidore Kepulauan.b. Kepala Bappeda menetapkan Tim Penyelenggara Forum SKPD dan Forum Gabungan SKPD sesuai dengan jumlah dan formasi yang telah ditetapkan dan terdiri dari unsur SKPD dan Bappeda sebagai tindak lanjut dari keputusan Kepala Bappeda.c. Tim Penyelenggara Forum SKPD melakukan hal-hal sebagai berikut: Menggabungkan daftar kegiatan prioritas pembangunan dari setiap kecamatan. Mengkompilasi daftar kegiatan prioritas pembangunan yang berasal dari Rancangan Renja-SKPD. Mengindentifikasi kegiatan prioritas pembangunan dari tiap kecamatan yang sesuai dengan kegiatan prioritas pembangunan yang berasal dari Renja-SKPD demikian pula dengan kegiatan yang tidak sesuai. Memperkirakan biaya tiap kegiatan prioritas. Menyusun rincian agenda pembahasan Forum SKPD berdasarkan keputusan Kepala Bappeda. Mengumumkan secara terbuka jadual, agenda pembahasan, dan tempat penyelenggaraan Forum SKPD selambat-lambatnya 7 hari sebelum pelaksanaan. Membuka pendaftaran dan atau mengundang calon peserta Forum SKPD yang berasal dari delegasi kecamatan maupun dan kelompokkelompok masyarakat yang bekerja dalam bidang yang terkait dengan fungsi/SKPD tersebut dalam skala kabupaten/kota. Mempersiapkan bahan/materi dan peralatan serta notulen untuk Forum SKPD.2. Tahap Pelaksanaana. Pendaftaran peserta Forum SKPD oleh masing-masing Tim penyelenggara Forum SKPD.b. Pemaparan dan pembahasan kegiatan prioritas pembangunan menurut rancangan Renja-SKPD oleh Kepala SKPD.c. Pemaparan kegiatan prioritas pembangunan yang dihasilkan oleh Musrenbang Kecamatan oleh Tim Penyelenggara Forum SKPD. d. Verifikasi kegiatan prioritas berbagai kecamatan oleh para delegasi kecamatan untuk memastikan kegiatan prioritas dari kecamatan sudah telah tercantum.e. Pemaparan kegiatan prioritas dan plafon/pagu dana indikatif SKPD yang bersumber dari prioritas pembangunan daerah/Rancangan RKPD Kota, Provinsi, dan Kementrian/Lembaga Negara oleh Kepala SKPD.f. Merumuskan kriteria untuk menyeleksi kegiatan prioritas pembangunan baik yang berasal dari kecamatan maupun dari Rancangan Renja-SKPD. g. Menetapkan kegiatan prioritas pembangunan berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan, sehingga plafon/pagu dana Renja-SKPD baik yang bersumber dari APBD Kota Kota Tidore Kepulauan, APBD Provinsi Malut, maupun APBN dapat dibelanjakan secara optimal (kerangka anggaran). Petunjuk pengisian Form-Form kegiatan prioritas SKPD khusus untuk sumber pendanaan APBN.h. Menyusun rekomendasi untuk kerangka regulasi SKPD dengan cara: Mengidentifikasi keefektifan regulasi yang berkaitan dengan fungsi SKPD. Merekomendasikan regulasi yang baru, perubahan regulasi, penggabungan regulasi, atau pembatalan sesuai kebutuhan.i. Menetapkan delegasi masyarakat dari Forum SKPD yang berasal dari organisasi kelompok-kelompok masyarakat skala Kabupaten/Kota untuk mengikuti Musrenbang Tahunan Kabupaten/Kota (1-3 orang untuk setiap Forum SKPD). Dalam komposisi delegasi tersebut terdapat perwakilan perempuan.

3. Tahapan Konsultasi Teknis Forum SKPD 1. Pembagian Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Kota Tidore Kepulauan didasarkan pada Bidang Tugas sebagai berikut :

Bidang Fisik dan Prasarana Dinas Pekerjaan Umum (PU) Dinas Tata Ruang dan Kebersihan Badan Penanggulangan Bencana Alam Badan Lingkungan Hidup Dinas Pertambangan Dinas Pariwisata Dinas Perhubungan Bidang Sosial dan Budaya Dinas Kesehatan Dinas Pendidikan Dinas Tenaga Kerja Sosial dan Transmigrasi Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Badan Kepegawaian dan Diklat Badan Pemberdayaan Perempuan dan KB Badan Kesbangpol Kantor Kearsipan dan Perpustakaan RSUD Bidang pembangunan Ekonomi Dinas Pertanian dan Kehutanan Dinas Perikanan dan Kelautan BP4K Dinas Perindagkop dan UKM BPKAD Bagian Ekonomi Dinas Pendapatan Daerah Bagian Perencanaan dan Keuangan

2. Konsultasi teknis program pembangunan antara delegasi Kecamatan dan SKPD yang mekanismenya diatur oleh panitia pengarah. Forum tersebut berfungsi sebagai berikut :a) Mensinergiskan tujuan dan sasaran Pembangunan Kota Tidore Kepulauan yang telah diatur dalam RPJMD.b) Menentukan skala prioritas Pembangunan masing-masing wilayah (Kecamatan) yang sesuai dengan karakteristik sebagaimana yang termuat dalam RPJMD dan RTRW Kota Tidore Kepulauan.c) Mensingkronkan berbagai program/kegiatan yang dihasilkan oleh Musrenbang Kecamatan dan usulan program/kegiatan oleh masing-masing SKPD.d) Menetapkan besaran anggaran setiap program/kegiatan yang diusulkan oleh Kecamatan.

VII. OUTPUT/KELUARAN MUSRENBANG

Output/Keluaran dari Musrenbang adalah :

Keluaran dari pelaksanaan Musrenbang Kota Tidore Kepulauan adalah kesepakatan tentang rumusan yang menjadi masukan utama untuk memutakhirkan rancangan RKPD dan rancangan Renja-SKPD, yang meliputi: Penetapan arah kebijakan, prioritas pembangunan, dan plafon/pagu dana balik berdasarkan fungsi/SKPD. Daftar kegiatan prioritas yang sudah dipilah berdasarkan sumber pembiayaan dari APBD Kota Tidore Kepulauan; APBD Provinsi Maluku Utara, APBN, dansumber pendanaan lainnya. Daftar usulan kebijakan/regulasi pada tingkat pemerintah Kota Tidore Kepulauan, Provinsi Maluku Utaradan/atau Pusat.

VIII. MEKANISME KEGIATAN MUSRENBANG

Musrenbang Kabupaten/Kota dilaksanakan dengan agenda sebagai berikut:1. Tahap Persiapan:a. Kepala Bappeda menetapkan Tim Penyelenggara Musrenbang Kabupaten/Kota. b. Tim Penyelenggara melakukan hal-hal sebagai berikut: Mengkompilasi kegiatan prioritas pembangunan dari Forum SKPD dan Musrenbang Kecamatan. Menyusun jadwal dan agenda Musrenbang. Mengumumkan secara terbuka jadwal, agenda, dan tempat Musrenbang Kota Tidore kepulauan minimal 7 hari sebelum acara Musrenbang dilakukan, agar peserta bisa segera melakukan pendaftaran dan atau diundang. Membuka pendaftaran dan atau mengundang calon peserta Musrenbang Kota Tidore Kepulauan, baik delegasi dari kecamatan maupun dari Forum SKPD. Menyiapkan peralatan dan bahan/materi serta notulen untuk Musrenbang Kota Tidore Kepulauan.

2. Tahap Pelaksanaan:a. Pemaparan Rancangan RKPD dan kegiatan prioritas pembangunan serta plafon anggaran yang ditetapkan oleh Pemerintah Kota Tidore Kepulauan.b. Pemaparan hasil kompilasi kegiatan prioritas pembangunan dari Forum SKPD berikut pendanaannya oleh Ketua Tim Penyelenggara.c. Verifikasi hasil kompilasi oleh Kepala SKPD, delegasi kecamatan, dan delegasi Forum-SKPD.d. Pemaparan Kepala SKPD Rancangan Renja-SKPD (terutama SKPD yang mengemban fungsi pelayanan dasar dan yang menjadi prioritas pembangunan Kota Tidore Kepulauan), yang meliputi: Isu-isu strategis SKPD yang berasal dari Renstra Kota Tidore Kepulauan dan Renstra-SKPD/Unit Kerja. Tujuan, indikator pencapaian dan kegiatan prioritas pembangunan yang akan dimuat dalam Renja-SKPD. Penyampaian perkiraan kemampuan pendanaan terutama dana yang berasal dari APBD Kota Tidore Kepulauan, APBD Provinsi, APBN dan sumber dana Iainnya. Membahas kriteria untuk menentukan kegiatan prioritas pembangunan tahun berikutnya. Membagi peserta ke dalam beberapa kelompok berdasarkan fungsi/SKPD. Menetapkan kegiatan prioritas sesuai dengan besaran plafon anggaran APBD setempat serta yang akan diusulkan untuk dibiayai dari sumber APBD Provinsi, APBN maupun sumber dana lainnya. Membahas pemutakhiran Rancangan RKPD Kota Tidore kepulauan. Membahas kebijakan pendukung implementasi program/kegiatan tahun berikutnya.

3. Tahapan Konsultasi Teknis Musrenbang kota Tidore kepulauan :1. Peserta Musrenbang dibagi kedalam 3 (tiga) komisi secara merata yang diatur oleh panitia penyelenggara (BAPPEDA).

2. Pembagian komisi terdiri atas : Komisi Bidang Ekonomi Komisi Bidang Sosial Budaya Komisi Bidang Fisik Prasarana3. Komisi bertugas memferivikasi dan mengidentifikasi serta mengelompokan berbagi usulan program/kegiatan yang telah dibahas dalam forum konsultasi teknis kedalam 3 (tiga) bidang tugas Pembangunan yaitu : Ekonomi, Sosial budaya dan Fisik prasarana

IX. MEKANISME SIDANG PLENO

A. Sidang Pleno 1

Sidang pleno merupakan forum penyampaian informasi dan pengarahan mengenai pembangunan nasional dan daerah, sekaligus sebagai bahan pembahasan pada sidang komisi yang merujuk pada :1) Pengarahan/sambutan Walikota Tidore Kepualauan2) Paparan Kepala Bappeda Provinsi Maluku Utara3) Ekspose Kepala Bappeda Kota Tidore Kepulauan4) Paparan para Camat se-Kota Tidore Kepulauan5) Paparan SKPD se-Kota Tidore Kepulauan

B. Sidang Pleno 2

Meliputi, Pembagian Komisi serta penetapan hasil sidang komisi.

C. Sidang Komisi

Sidang komisi dibagi menjadi 3 komisi yaitu:a. Komisi A membahas program kerja dan kegiatan bidang Ekonomib. Komisi B membahas program kerja dan kegiatan bidang Fisik Prasaranac. Komisi C membahas program kerja dan kegiatan bidang Sosial Budaya

X. PESERTA

Peserta forum SKPD/ Musrenbang Kota Tidore kepulauan Tahun 2014 terdiri dari :1. Seluruh pimpinan SKPD dalam lingkup Kota Tidore Kepualauan2. Camat se Kota Tidore Kepulauan3. Perwakilan Lurah/Kades/LPM4. Perwakilan LSM/Ormas/Organisasi Wanita dan Oraganisasi Profesi5. Perwakilan Perguruan Tinggi6. Stakeholder

XI. TATA TERTIB SERTA KEWAJIBAN DAN HAK PESERTA

A. Tata Tertib Forum SKPD/Musrenbang1. Peserta wajib mendaftarkan diri/registrasi kepada panitia kegiatan 1 (satu) hari/sebelum acara pembukaan dimulai dengan syarat : Menyerahkan surat rekomendasi dan atau sejenisnya dari Camat bagi utusan Kecamatan Menyerahkan surat tugas bagi yang mewakili pimpinan SKPD di lingkup Pemerintah Daerah Kota Tidore Kepulauan Menyerahkan surat rekomendasi dan atau sejenisnya bagi peserta yang mewakili perguruan tinggi, LSM, Ormas, Organisasi Wanita dan Oraganisasi Profesi.2. Peserta wajib hadir 10 menit sebelum acara dimulai.3. Peserta wajib mengenakan pakaian: SKPD : Pakaian Dinas Harian / PDH Undangan Lainnya : Pakaian Bebas Rapi4. Peserta wajib mengikuti setiap tahapan kegiatan dan apabila tidak dapat mengikut kegiatan harus : Meminta izin kepada panitia dengan waktu yang disepakati. Menyerahkan kartu peserta kegiatan kepada panitia dan akan dikembalikan setelah peserta melaporkan diri sekembalinya ke tempat kegiatan. Untuk kegiatan sidang komisi wajib diikuti semua peserta.

B. Kewajiban dan Hak Peserta

1. Mengikuti seluruh acara yang telah ditetapkan oleh panitia.2. Peserta berhak mengajukan tanggapan, saran, usulan dan pendapat dalam pembahasan komisi.3. Mengerjakan tugas-tugas komisi dan diskusi kelompok serta menampung hasil-hasil masukan dari masing-masing bidang.

XII. Pembiayaan

Biaya penyelenggaraan kegiatan Musrenbang Kota Tidore Kepulauan Tahun 2014 berasal dari sumber pendanaan APBD 2014 Bappeda Kota Tidore Kepualauan.

XIII. Penanggung Jawab

Penanggung jawab kegiatan Musrenbang Kota Tidore kepulauan adalah Kepala Bappeda dan pelaksanaan teknisnya adalah Sekretaris, para Kepala Bidang dan seluruh staf Bappeda Kota Tidore Kepulauan.

XIV. Jadwal

Jadwal kegiatan Musrenbang Kota Tidore Kepulauan tahun 2014 selengkapnya sebagaimana terlampir.

XV. Ketentuan Lain

Konsumsi :

Selama kegiatan Musrenbang Kota Tidore Kepualauan Tahun 2015 berlangsung, Panitia hanya menyediakan snack dan makan siang sesuai jadwal yang telah ditetapkan.

XVI. PenutupPanitia penyelenggara menyampaikan permohonan maaf jika dalam penyelenggaraan kegiatan Musrenbang terdapat kekurangan atau kekeliruan maupun hal-hal yang kurang berkenan di hati para peserta.

JADWAL FORUM SKPD DAN MUSRENBANGKOTA TIDORE KEPULAUAN TAHUN 201410 s/d 13 Maret 2014

WaktuAcaraPembicaraNarasumberModeratorKet

Hari Senin, 16 Maret 2015

08.00-09.00Regitrasi Peserta-Panitia

09.00-09.15Laporan Ketua PanitiaKetua Panitia-MC

09.15-09.30Sambutan Walikota Tidore KepulauanWalikota-MC

09.30-09.40Pembacaan Doa-MC

09.40-10.00Coffe BreakPanitia

10.00-10.30Arahan Kepala Bappeda Provinsi Maluku UtaraKepala Bappeda Provinsi MalutKepala Bappeda Kota Tikep

10.30-11.00Ekspose Kepala Bappeda Kota Tidore KepulauanKepala Bappeda Kota TikepSekretaris Bappeda

11.00-12.00Diskusi/Tanya JawabSekretaris Bappeda

12.00-12.30Forum SKPDSKPD/CamatBappeda

12.30-13.30IshomaPanitia

13.30-14.20Lanjutan Forum SKPDSKPD/CamatBappeda

14.20-15.00Lanjutan Forum SKPDSKPD/CamatBappeda

15.00-15.15Coffe BreakPanitia

15.15-15.45Lanjutan Forum SKPDSKPD/CamatBappeda

15.45-16.45Lanjutan Forum SKPDSKPD/CamatBappeda

16.45-17.00Lanjutan Forum SKPDSKPD/CamatBappeda

Hari Selasa, 17 Maret 2015

08.30-10.00 Lanjutan Forum SKPDSKPD/CamatBappeda

10.00-10.15Coffe BreakPanitia

10.15-12.30Lanjutan Forum SKPDSKPD/CamatBappeda

12.30-13.30IshomaPanitia

13.30-16.00 Ekspose para camat1. camat oba2. camat todre3. camat oba selatan4. camat tidore utara5. camat oba tengah6. camat Tidore Selatan7. Camat Oba Utara8. Camat Tidore TimurPara Camat Bappeda

16.00-16.15Coffe BreakPanitia

16.15-17.00Ekspose para SKPD1. Dinas PU2. Dinas Kesehatan3. Dinas Pendidikan4. Dinas Perhubungan5. RSUD6. Dinas Pertanian & Kehutanan7. Dinas Pariwisata8. Dinas Perindagkop9. Dinas Kelautan & PerikananPara SKPDBappeda

Hari Rabu, 18 Maret 2015

08.30-10.00Sidang Komisi (Musrenbang)Delegasi Masing-masing KomisiBappeda

10.00-10.15Coffe BreakPanitia

10.15-12.30Lanjutan Sidang Komisi (Musrenbang)Delegasi Masing-masing KomisiKabid Bappeda

12.30-13.30IshomaPanitia

13.30-16.00Lanjutan Sidang Komisi (Musrenbang)Delegasi Masing-masing KomisiKabid Bappeda

16.00-16.15Coffe BreakPanitia

16.15-17.00

Lanjutan Sidang Komisi (Musrenbang)

Delegasi Masing-masing Komisi Kabid Bappeda

Hari Kamis, 19 Maret 2015

08.30-10.00Perumusan hasil sinkronisasiKomisi A, B dan C

10.00-10.15Coffe BreakPanitia

10.15-12.30Pleno Perumusan KomisiKetua KomisiKepala Bappeda

Penutup

Catatan : Jadwal sewaktu-waktu bisa berubah

Panitia Penyelenggara

Bappeda Kota Tidore Kepulauan

PEMBAGIAN BIDANG-BIDANG PADA FORUM SKPDKOTA TIDORE KEPULAUAN TAHUN 2014NoNama-Nama Bidang

IBidang Fisik dan Prasarana

1Dinas Pekerjaan Umum (PU)

2Dinas Tata Ruang dan Kebersihan

3Badan Penanggulangan Bencana Daerah

4Badan Lingkungan Hidup

5Dinas Pertambangan dan Energi

6Dinas Pariwisata

7Dinas Perhubungan dan Kominfo

8Bagian Umum

9Bagian Tata Pemerintahan

IIBidang Sosial dan Budaya

1Dinas Kesehatan

2Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga

3Dinas Kesejahteraan Sosial, Tenaga Kerja dan Transmigrasi

4Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil

5Badan Kepegawaian dan Diklat

6Badan Pemberdayaan Perempuan dan KB

7Badan PMD, Kesbangpol & Linmas

8Kantor Perpustakaan dan Kearsipan

9RSUD Tidore

10Bagian Kesejahteraan Rakyat

IIIBidang pembangunan Ekonomi

1Dinas Pertanian dan Kehutanan

2Dinas Kelautan dan Perikanan

3BP4K

4Dinas Perindagkop dan UKM

5BPKAD

6Bagian Ekonomi

7Dinas Pendapatan Daerah

8Bagian Perencanaan dan Keuangan

PEMBAGIAN KOMISI-KOMISI PADA MUSRENBANGKOTA TIDORE KEPULAUAN TAHUN 2015NoNama-Nama KomisiJabatan Ket

Dlm Komisi

IKomisi A. Bidang Ekonomi

1Kepala Dinas Pertanian, Perkebunan, Kehutanan dan Ketahanan PanganK e t u a

2Kepala Dinas Perindagkop dan UKMSekretaris

3Kepala Dinas Keluatan & PerikananAnggota

4Kepala Dinas Pendapatan DaerahAnggota

5Kepala BP4KAnggota

6Kepala BPKADAnggota

7Kepala BPSAnggota

89Kepala Bagian EkonomiKepala Bagian Perencanaan dan KeuanganAnggotaAnggota

10Kabid Ekonomi BappedaAnggota

11Tokoh AdatAnggota

12Tokot MasyarakatAnggota

13Perguruan TinggiAnggota

14L S MAnggota

15Kepala Cabang Bank BNI, BRI & BPD TidoreAnggota

16Kepala Cabang P.T PLN TidoreAnggota

17Kepala PDAM Kota TidoreAnggota

18Kabid Ekonomi BappedaAnggota

19Kecamatan Oba UtaraAnggota

20Kecamatan Oba TengahAnggota

21Kecamatan ObaAnggota

22Kecamatan Oba SelatanAnggota

23Kecamatan TidoreAnggota

24Kecamatan Tidore SelatanAnggota

25Kecamatan Tidore UtaraAnggota

26Kecamatan Tidore TimurAnggota

Catatan : Rapat Komisi A di Ruang Rapat Walikota Tidore Kepulauan

NoNama-Nama KomisiJabatan Dalam KomisiKet

IIKomisi B. Bidang Fisik Prasarana

1Kepala Dinas Pekerjaan UmumK e t u a

2Kepala Badan Penanggulangan Bencana DaerahSekretaris

3Kepala Dinas Tata Ruang dan Kebersihan Anggota

4Kepala Badan Lingkungan HidupAnggota

5Kepala Dinas Kebudayaan & PariwisataAnggota

6Kepala Dinas Perhubungan dan KominfoAnggota

7Kepala Dinas Pertambangan & EnergiAnggota

89Kepala Bagian Umum & PerlengkapanKepala Bagian Tata PemerintahanAnggotaAnggota

10Kabid Fisik & Prasarana BappedaAnggota

11Tokoh AdatAnggota

12Tokot MasyarakatAnggota

13Perguruan TinggiAnggota

14L S MAnggota

15Kepala Cabang PT. Telkom SoasioAnggota

16Kepala Pelabuhan SoasioAnggota

17Kepala Badan Pertanahan Nasional TidoreAnggota

18Kecamatan Oba UtaraAnggota

19Kecamatan Oba TengahAnggota

20Kecamatan ObaAnggota

21Kecamatan Oba SelatanAnggota

22Kecamatan TidoreAnggota

23Kecamatan Tidore SelatanAnggota

24Kecamatan Tidore UtaraAnggota

Catatan : Rapat Komisi B di Ruang Rapat Sekretaris Daerah (Lantai II Kantor Walikota)25Kecamatan Tidore Timur

Anggota

NoNama-Nama KomisiJabatan Dalam KomisiKet

IIIKomisi C. Bidang Sosial Budaya

1Kepala Dinas Pendidikan, Pemuda & OlahragaK e t u a

2Kepala Dinas kesonakertransSekretaris

3Kepala InspektoratAnggota

4Kepala Dinas KesehatanAnggota

5Direktur RSUDAnggota

6Kepala B K D & DiklatAnggota

7Kepala Dinas UPTD SKBAnggota

8Kepala BPMD, Kesbangpol LinmasAnggota

9Kepala Dinas Kependudukan dan Capil Anggota

10Kepala Badan PP & KBAnggota

11Kepala Kantor Satpol PP Anggota

12Kepala Kantor Perpustakaan & KearsipanAnggota

13Kepala Badan Narkotika NasionalAnggota

14Kepala Bagian Hukum & HAMAnggota

15Kepala Bagian Bina KesraAnggota

16Kepala Bagian OrganisasiAnggota

17Kepala Bagian HumasAnggota

18Sekretaris DPRDAnggota

19Sekretrais KORPRIAnggota

20Sekretaris KPUAnggota

21Kabid Litbang BappedaAnggota

22Kabid Sosbud BappedaAnggota

23Tim Penggerak PKKAnggota

24Tokoh AdatAnggota

25Tokoh MasyarakatAnggota

26Perguruan TinggiAnggota

27L S MAnggota

28Kepala Kementerian Agama TidoreAnggota

29Kepala P.T Pos & Giro TidoreAnggota

30Kepala Pengadilan Agama SoasioAnggota

31Kecamatan Oba UtaraAnggota

32Kecamatan Oba TengahAnggota

33Kecamatan ObaAnggota

34Kecamatan Oba SelatanAnggota

35Kecamatan TidoreAnggota

36Kecamatan Tidore SelatanAnggota

37Kecamatan Tidore UtaraAnggota

38Kecamatan Tidore TimurAnggota

Catatan : Rapat Komisi C di Aula Nuku Kantor Walikota Tidore Kepulauan

PEMBAGIAN BIDANG-BIDANG PADA FORUM SKPDKOTA TIDORE KEPULAUAN TAHUN 2015

NoNama-Nama Bidang

IBidang Fisik dan Prasarana

1Dinas Pekerjaan Umum (PU)

2Dinas Tata Ruang dan Kebersihan

3Badan Penanggulangan Bencana Daerah

4Badan Lingkungan Hidup

5Dinas Pertambangan dan Energi

6Dinas Pariwisata

7Dinas Perhubungan dan Kominfo

8Bagian Umum

9Bagian Tata Pemerintahan

Catatan : Rapat Forum SKPD di Ruang Rapat Sekretaris Daerah (Lantai II Kantor Walikota)

PEMBAGIAN BIDANG-BIDANG PADA FORUM SKPDKOTA TIDORE KEPULAUAN TAHUN 2015NoNama-Nama Bidang

IIBidang Sosial dan Budaya

1Dinas Kesehatan

2Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga

3Dinas Kesejahteraan Sosial, Tenaga Kerja dan Transmigrasi

4Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil

5Badan Kepegawaian dan Diklat

6Badan Pemberdayaan Perempuan dan KB

7Badan PMD, Kesbangpol & Linmas

8Kantor Perpustakaan dan Kearsipan

9RSUD Tidore

10Bagian Kesejahteraan Rakyat

Catatan : Rapat Forum SKPD di Ruang Aula Kantor Walikota Tidore Kepulauan

PEMBAGIAN BIDANG-BIDANG PADA FORUM SKPDKOTA TIDORE KEPULAUAN TAHUN 2015

NoNama-Nama Bidang

IIIBidang pembangunan Ekonomi

1Dinas Pertanian dan Kehutanan

2Dinas Kelautan dan Perikanan

3BP4K

4Dinas Perindagkop dan UKM

5BPKAD

6Bagian Ekonomi

7Dinas Pendapatan Daerah

8Bagian Perencanaan dan Keuangan

Catatan : Rapat Forum SKPD di Ruang Rapat Walikota (Lantai II Kantor Walikota)

22