berita resmi paten seri-a · 2018-12-13 · invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol...

162
ISSN : 0854-6789 BERITA RESMI PATEN SERI-A No. BRP614/XII/2018 DIUMUMKAN TANGGAL 07 DESEMBER 2018 s/d 07 JUNI 2019 PENGUMUMAN BERLANGSUNG SELAMA 6 (ENAM) BULAN SESUAI DENGAN KETENTUAN PASAL 48 AYAT (1) UNDANG-UNDANG PATEN NOMOR 13 TAHUN 2016 DITERBITKAN BULAN DESEMBER 2018 DIREKTORAT PATEN, DTLST, DAN RD DIREKTORAT JENDERAL KEKAYAAN INTELEKTUAL KEMENTERIAN HUKUM DAN HAK ASASI MANUSIA REPUBLIK INDONESIA

Upload: dinhcong

Post on 20-Mar-2019

230 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

ISSN : 0854-6789

BERITA RESMI PATEN SERI-A

No. BRP614/XII/2018

DIUMUMKAN TANGGAL 07 DESEMBER 2018 s/d 07 JUNI 2019

PENGUMUMAN BERLANGSUNG SELAMA 6 (ENAM) BULAN SESUAI DENGAN KETENTUAN PASAL 48 AYAT (1)

UNDANG-UNDANG PATEN NOMOR 13 TAHUN 2016

DITERBITKAN BULAN DESEMBER 2018

DIREKTORAT PATEN, DTLST, DAN RD DIREKTORAT JENDERAL KEKAYAAN INTELEKTUAL

KEMENTERIAN HUKUM DAN HAK ASASI MANUSIA REPUBLIK INDONESIA

Page 2: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

BERITA RESMI PATEN SERI-A

No. 614 TAHUN 2018

PELINDUNG MENTERI HUKUM DAN HAK ASASI MANUSIA

REPUBLIK INDONESIA

TIM REDAKSI

Penasehat : Direktur Jenderal Kekayaan Intelektual Penanggung jawab : Direktur Paten, DTLST, dan RD Ketua : Kasubdit Permohonan dan Publikasi Sekretaris : Kasi Publikasi dan Dokumentasi Anggota : Yuriko Pandit, S.Sos. Asmal Herdyka Sulistiardi, S.Si.

Penyelenggara

Direktorat Paten, DTLST, dan RD Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual

Alamat Redaksi dan Tata Usaha

Jl. H.R. Rasuna Said Kav. 8-9

Jakarta Selatan 12190

Telepon: (021) 57905611 Faksimili: (021) 57905611 Website : www.dgip.go.id

Page 3: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

INFORMASI UMUM

Berita Resmi Paten Nomor 614 Tahun Ke-28 ini berisi segala kegiatan yang berkaitan dengan pengajuan Permintaan Paten ke Kantor Paten dan memuat lembar halaman pertama (front page) dari dokumen Paten.

Daftar Bibliografi yang tertera dalam lembar halaman pertama (front page) adalah sesuai dengan INID Code (Internationally agreed Number of the Identification of Date Code).

Penjelasan Nomor Kode pada halaman pertama (front page) Paten adalah sebagai berikut :

(11) : Nomor Dokumen

(20) : Jenis Publikasi (Paten atau Permohonan Paten)

(13) : Pengumuman Paten (pertama)

(19) : Negara dimana tempat diajukan Permohonan Paten

(21) : Nomor Permohonan Paten

(22) : Tanggal Penerimaan Permohonan Paten

(30) : Data Prioritas

(31) : Nomor Prioritas

(32) : Tanggal / Bulan / Tahun diberikan Hak Prioritas

(33) : Negara yang memberikan Hak Prioritas

(43) : Tanggal Pengumuman Permohonan Paten

(51) : International Patent Classification (IPC)

(54) : Judul Invensi

(57) : Abstrak atau Klaim

(71) : Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten

(72) : Nama Penemu (Inventor)

(74) : Nama dan Alamat Konsultan Paten

Page 4: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12642 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./ (21) No. Permohonan Paten : P00201803844 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 28 Mei 2018 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : UNIVERSITAS KRlSTEN MARANATHA Jl. Prof. drg. Surya Sumantri MPH No. 65,

Bandung, Jawa Barat 40164

(72) Nama Inventor : Sijani Prahastuti, dr., M.Kes., ID

Dr. Meilinah Hidayat, dr., M.Kes., ID Stella Tinia Hasiana, dr., M.Kes., ID Dr. Wahyu Widowati, M.Si, ID Annisa Amalia, S.Si., ID Rismawati Laila Qodariah, S.Farm., Apt., ID Rizal A., B.Sc., M.Biotech., M.Sc, ID Yukko Arinta, S.Farm., ID Hanna Sari W Kusuma, S.Si, ID

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten :

(54) Judul Invensi : KOMPOSISI EKSTRAK ETANOL JATI BELANDA (Guazuma ulmifolia) DAN BIJI KEDELAI (Glycine max L. Merr) VARIETAS DETAM I UNTUK TERAPI PENYAKIT GINJAL KRONIS SECARA IN VITRO

(57) Abstrak :

Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) dan biji kedelai detam (Glycine max L. Merr) sebagai antidiabetes. Senyawa aktif dalam ekstrak berfungsi sebagai agen proteksi pada Sel Glomerular Mesangial Kidney. Induksi glukosa digunakan sebagai model in vitro diabetic glomerulosclerosis. Ekstraksi dilakukan dengan metode maserasi dengan pelarut etanol 70% selama 3-4 kali perendaman. Invensi ini melakukan uji terhadap aktivitas ekstrak daun jati belanda dan biji kedelai detam yang terdiri dari uji proliferasi sel, pengukuran kadar fibronektin, kadar TGF-ß1 dan kadar ROS. Model diabetic glomerulosclerosis menggunakan sel mesangial yang diinduksi glukosa 5 mM dan 10 mM. Konsentrasi ekstrak masing-masing 6,25 g/ml digunakan untuk meningkatkan proliferasi sel glomerular mesangial dengan waktu inkubasi 5, 10, 15 hari. Untuk pengujian kemampuan ekstrak dalam menurunkan kadar fibronektin, TGF ß1 dan ROS, sel mesangial diinduksi glukosa 5mM dan 10 mM selama 14 hari. Dari invensi ini,meningkatkan proliferasi akibat kadar glukosa diketahui bahwa ekstrak sel mesangial yang mengalami yang tinggi (model dapat kematian diabetic glomerulosclerosis), mengurangi protein-protein regulator dalam patogenesis diabetic glomerulosclerosis yaitu kadar fibronektin, TGF-ß1, serta penurunan kadar ROS. Invensi ini diharapkan dapat menjadi aplikasi dan pengembangan ilmu pengetahuan khususnya dalam penghambatan diabetic glomerulosclerosis.

Page 5: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12641 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/G 01W 1/00(2006.01) (21) No. Permohonan Paten : P00201803846 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 28 Mei 2018 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM)

Institut Pertanian STIPER (INSTIPER) Yogyakarta

Jln. Nangka II, Maguwoharjo, Depok, Sleman, D.I. Yogyakarta 55282

(72) Nama Inventor : LISMA SAFITRI, ID

HERMANTORO, ID SENTOT PURBOSENO, ID SATYANTO KRIDO SAPTOMO, ID SRI SURYANTI, ID RETNO KEKSI WULANDARI, ID VALENSI KAUTSAR, ID ARIEF IKA UKTORO, ID

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten :

(54) Judul Invensi : EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN AIR PERKEBUNAN KELAPA SAWIT DENGAN PENDEKATAN KONSEP WATER FOOTPRINT

(57) Abstrak :

lnvensi ini adalah tentang sebuah sistem peringatan dini kekeringan dan keborosan penggunaan air di perkebunan kelapa sawit dengan pendekatan konsep water footprint. Perkebunan kelapa sawit merupakan salah satu sektor andalan Indonesia yang berperan penting dalam pasar minyak nabati dunia. Di satu sisi, produktivitas tanaman kelapa sawit rentan terhadap kekurangan air. Disisi lain, tanaman kelapa sawit sering disebut sebagai tanaman yang boros air. Sebuah sistem peringatan dini kekeringan dan keborosan air perkebunan kelapa sawit disusun berdasarkan pendekatan konsep water footprint (m3/kg). Nilai water footprint diperoleh dari sebuah model yang telah disusun dengan dua pendekatan yaitu pendekatan berbasis ANN/JST (Artificial Neural Network/Jaringan Syaraf Tiruan) dengan memasukkan faktor input berupa data curah hujan hasil pengamatan aktual dengan alat rain gauge, jenis tanah , umur tanaman dan pengukuran tonase panen tanaman dengan rentang waktu bulanan atau mingguan, serta pendekatan berbasis water balance dengan memasukkan faktor input berupa data water level saluran dari alat soil water level, data soil moisture di sekitar zona perakaran dengan alat soil moisture sensor, curah hujan dengan alat rain gauge, serta satu set data iklim berupa suhu, kecepatan angin, radiasi matahari, lama penyinaran, relative humidity dari satu set automatic weather station. Nilai water footprint yang keluar sebagai output model merupakan hasil aktual yang menunjukkan penggunaan air aktual untuk penambahan massa sawit aktual untuk satu tanaman. Perbandingan nilai water footprint aktual oleh tanaman dengan nilai potensial water footprint-nya menjadi tolak ukur tingkat kekeringan atau keborosan penggunaan air oleh tanaman. Ketidaksesuaian nilai water footprint aktual dengan potensialnya menjadi dasar early warning system kekeringan dan optimasi produksi perkebunan sawit.

Page 6: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12643 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/C 10J 3/20(2006.01) (21) No. Permohonan Paten : P00201803859 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 28 Mei 2018 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : Pusat Penelitian Dan Pengembangan

Teknologi Mineral Dan Batubara (Puslitbng tekMIRA) Jalan Jenderal Sudirman No. 623, Bandung (72) Nama Inventor : Fahmi Sulistyohadi, S.T, ID

Ika Monika, S.Si., ID Cipta Irawan, S.T., ID Ropik, ID Rudi Saputra, ID Johanes Kennedy Sirait, A.Md, ID Susilo Gian Santosa, S.T., ID Endi Pridedi, ID

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten :

(54) Judul Invensi : METODE DAN PERALATAN GASIFIKASI BAHAN BAKU PADAR BERKARBON MENJADI GAS BAKAR DENGAN SISTEM PENGENDALI SUHU DAN PENGURANG TER PADA GASIFIER MINI

(57) Abstrak :

Gasifier mini merupakan reaktor gasifikasi untuk mengkonversi material padat berbahan karbon menjadi gas yang dapat dibakar, mempunyai diameter reaktor maksimum 50 cm. Evaluasi operasional gasifier mini yang telah ada bertujuan untuk meningkatkan kinerja gasifier dan proses gasifikasi melalui perancangan sistem peralatan dan metoda pengoperasian, sehingga proses gasifikasi dapat berlangsung secara optimal dan menghasilkan efisiensi tinggi sesuai dengan kapasitas gasifier terpasang. Permasalahan menyangkut kebocoran gas, dampak lingkungan, terpaparnya operator, kestabilan proses yang berhubungan dengan sistem penanganan partikulat, ter, abu, laju alir udara dan steam sebagai media terjadinya proses gasifikasi, menjadi parameter pengamatan dan perancangan sehingga operasional gasifier mini terkendali dan berlangsung sesuai dengan kapasitas atau umpan bahan bakar yang digunakan. Gasifier mini ini memberikan efisiensi penggunaan energi dan biaya produksi, cocok digunakan untuk mensubstitusi industri pengguna gas dan bahan bakar minyak pada skala kecil dan menengah.

Page 7: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12645 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/C 08B 30/00(2006.01) (21) No. Permohonan Paten : P00201803926 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 30 Mei 2018 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : LPPM Universitas Hasnuddin JL. Perintis Kemerdekaan Km.10, Tamalanrea,

Makassar 90245 (72) Nama Inventor : Prof. Dr. Ir. Amran Laga MS, ID

Dr. Adiansyah Syarifuddin, S.TP., M.Si, ID Andi Dirpan, S.TP., M.Si., Ph.D, ID

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten :

(54) Judul Invensi : PROSES PRODUKSI MALTODEKSTRIN DENGAN TINGKAT DEKSTROSA EQUIVALEN TINGGI

(57) Abstrak :

Invensi ini berkaitan dengan proses pembuatan maltodekstrin dengan tingkat dekstrosa equivalen yang tinggi. Invensi ini dilakukan dengan proses gelatinisasi dan Iikuifikasi menggunakan kombinasi enzim a-amilase dan pullulanase. Pati yang mengandung fraksi amilosa tinggi akan membentuk struktur kristalin pada granula pati, sehingga pati dengan kandungan amilopektin tinggi sulit untuk didegradasi oleh aktifitas enzim. Untuk memaksimalkan pemotongan rantai percabangan amilopektin digunakan enzim debranching, sehingga fraksi rantai lurus produk debranching lebih mudah diaktifasi oleh enzim a-amilase. Produk maltodekstrin dengan tingkat dekstrosa equivalen tinggi memiliki tingkat kelarutan yang juga tinggi. Sehingga produk tersebut dapat dimanfaatkan dalam berbagai keperluan baik sebagai bahan pengisi, pengental maupun sebagai penstabil pada produk pangan dan farmasi. Olehnya itu untuk memaksimalkan proses degradasi pati amilopektin tinggi, maka proses produksi maltodekstrin diawali dengan proses gelatinisasi lalu dilanjutkan dengan kombinasi aktifitas enzim pemotong percabangan oleh pullulanase dan enzim pemotong rantai lurus secara acak oleh a-amilase. Epektifitas produksi maltodekstrin yang diawali dengan proses gelatinisasi yang diikuti dengan penggunaan kombinasi enzim pullulanase dan a-amilase dengan perolehan maltodekstrin dengan tingkat DE yang tinggi yakni antara 29,75 37,32 dan viskositas yang relatif rendah antara 56 - 74 cP.

Page 8: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12646 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2015.01/A 21D 2/36, A 21D 13/08 (21) No. Permohonan Paten : P00201803936 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 30 Mei 2018 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : LPPM Universitas Hasnuddin JL. Perintis Kemerdekaan Km. 10, Tamalanrea,

Makassar 90245 (72) Nama Inventor : Irwan, ID

NuRizki Ramadhani, ID Febri P. Siguntang Patur, ID Prof. Dr. Ir. Meta Mahendradatta, ID

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten :

(54) Judul Invensi : FORMULA COOKIES BERBAHAN BAKU TEPUNG JAGUNG DAN TEPUNG MOCAF SERTA PENAMBAHAN SARI JAHE SEBAGAI CAMILAN SEHAT

(57) Abstrak :

Invensi ini berhubungan dengan pembuatan cookies berbahan baku tepung jagung dan tepung mocaf serta penambahan jahe sebagai camilan sehat. Prosedur penelitian ini terdiri dari dua tahap pertama yaitu pembuatan sari jahe dan pembuatan tepung jagung. Tahap kedua yaitu pembuatan cookies. Perlakuan yang di terapkan pada penelitian ini terdiri atas perbandingan formula tepung MOCAF dan tepung jagung Al (80 :20%), A2 (70 :30%) , A3 (60 :40%) , A4 (50 :50%) , A5 (40 :60%) , A6 (30 :60%) dan A7 (20 :80%). Berdasarkan hasil uji organoleptik, dipilih satu perlakuan terbaik dari tujuh perlakuan , yai tu A3 . Hasil uji proksimat A3 untuk kadar air yaitu 4,07% ; kadar abu 0 ,99% ; kadar protein 3 ,62% ; kadar lemak 27 ,64% ; dan kadar karbohidrat 63 ,68% . Sedangkan untuk hasil perhitungan kalori A3 yaitu 517 ,96 kkal.

Page 9: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12649 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/A 23J 3/04(2006.01) (21) No. Permohonan Paten : P00201803937 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 30 Mei 2018 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : LPPM Universitas Hasnuddin JL. Perintis Kemerdekaan Km.10, Tamalanrea,

Makassar 90245 (72) Nama Inventor : Muhammad Asfar, S.TP., M.Si, ID

Prof Dr. Ir. Abu bakar Tawali, ID Prof. Dr. Ir. Amran Laga, MS, ID Prof. Dr. Ir. Meta Mahendradatta, ID

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten :

(54) Judul Invensi : PRODUKSI NANO KONSENTRAT PROTEIN IKAN GABUS DENGAN METODE ENZIMATIK

(57) Abstrak :

Invensi ini berhubungan dengan proses pernbuatan nanokonsentrat protein ikan gabus (nKPIG). Lebih khusus invensi ini dilakukan dengan teknik enzimatik untuk menghasilkan ukuran nanometer . Penerapan nanoteknologi pada konsentrat protein ikan gabus mernberikan peluang efikasi yang lebih baik karena penyerapan nKPIG yang lebih cepat. Produk ini dibuat dengan rnetode enzirnatik melalui tahapan: pernbuatan konsentrat protein ikan gabus , pengenceran, penambahan enzirn, hornogenisasi dan ultrasonikasi. Metode enzimatik mampu menghasilkan Nano Konsentrat Protein Ikan Gabus berukuran <100 nanometer

Page 10: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12648 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/A 23J 1/04(2006.01), B 82Y 40/00(2011.01) (21) No. Permohonan Paten : P00201803943 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 30 Mei 2018 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : LPPM Universitas Hasnuddin Jl. Perintis Kemerdekaan Km.10, Tamalanrea,

Makassar 90245 (72) Nama Inventor : Muhammad Asfar, S.TP., M.Si, ID

Prof. Dr. lr. Meta Mahendradatta, ID Prof. Dr. lr. Amran Laga, MS, ID Prof. Dr. lr. Abu bakar Tawali , ID

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten :

(54) Judul Invensi : Produksi Nano Konsentrat Protein Ikan Gabus dengan Metode Ultrasonikasi Homogenisasi

(57) Abstrak :

Invensi ini berhubungan dengan metode pembuatan nano konsentrat protein ikan gabus menggunakan metode kombinasi hornogenisasi-ultrasonikasi. Ikan Gabus merupakan ikan air tawar yang diketahui memiliki kandungan yang bermanfaat untuk kesehatan. Pemanfaatan nanoteknologi pada konsentrat protein ikan gabus menjadi nano konsentrat protein ikan gabus dapat meningkatkan penyerapan zat gizi sehingga akan lebih efektif dan efisien diserap sesuai kebutuhan tubuh. Produk nano konsentrat protein ikan gabus dibuat rnelalui metode homogenisasi kecepatan tinggi dan ultrasonikasi melalui tahapan : sortasi, pembersihan, pengukusan, pernisahan daging, Pengadukan, pengeringan, penepungan, pengenceran, hornogenisasi, dan ultrasonikasi. Metode ini mampu menghasilakan nano konsentrat protein ikan gabus dengan ukuran <100 nm.

Page 11: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12772 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/C 08J 7/06, B 32B 5/18 // (B 32B 5:18 ) (21) No. Permohonan Paten : P00201809871 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 20 Mei 2016 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : NISSAN MOTOR CO., LTD. 2, Takara-cho, Kanagawa-ku, Yokohama-shi,

Kanagawa 2210023, japan (72) Nama Inventor : NOGUCHI, Yuji, JP

MURAKAMI, Ryo, JP (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Budi Rahmat, S.H. INT-TRA-PATENT BUREAU

Jl. Griya Agung No. 21 (Blok M3), Komp. Griya Inti Sentosa, Sunter-Jakarta

(54) Judul Invensi : STRUKTUR ANTI-PENCEMARAN DAN KOMPONEN MOBIL YANG DISEDIAKAN DENGAN STRUKTUR ANTI-PENCEMARAN TERSEBUT

(57) Abstrak :

Struktur anti-pencemaran dari invensi ini meliputi lapisan mikropori dan cairan anti-pencenaran pada suatu dasar. Lapisan mikropori meliputi bagian penahan cairan yang dibentuk pada bagian permukaan dari lapisan mikropori, dan bahan pengeluaran cairan yang dibentuk pada bagian dalam dari lapisan mikropori dan mempunyai afinitas rendah untuk cairan anti-pencemaran daripada bagian penahan cairan. Ketebalan film dari bagian penahan cairan adalah dalam kisaran 1/100 sampai 1/50 dari bagian pengeluaran cairan, di mana T adalah ketebalan film dari bagian pengeluaran cairan.

Page 12: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12623 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/A 01N 63/00(2006.01) (21) No. Permohonan Paten : P00201703379 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 29 Mei 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : Badan Tenaga Nuklir Nasional (BATAN) Jl. Kuningan Barat, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan (72) Nama Inventor : Drs. Ali Rahayu, ID

Ir. Budi Santoso, ID Muklas Sadar, ID Dodon Sutardji, ID

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten :

(54) Judul Invensi : APLIKASI TEKNIK SERANGGA MANDUL PADA PENGENDALIAN PENYAKIT DBD

(57) Abstrak :

Teknik Serangga Mandul (TSM) telah berhasil diterapkan pada nyamuk vektor penyakit DBD (Aedes aegypti) dan sudah mulai masuk ke tahap pelayanan secara komersil. TSM dilakukan dengan cara melepaskan 50 ekor nyamuk jantan mandul secara periodik ke dalam rumah-rumah target (8 dan 9), dan perkawinan nyamuk tersebut dengan nyamuk betina akan menghasilkan telur yang tidak dapat menetas karena steril, yang secara otomatis akan menurunkan populasi nyamuk. Keberhasilan ini terjadi karena TSM sangat sejalan dengan pola perilaku perkawinan nyamuk, yaitu nyamuk betina mendatangi manufer koloni nyamuk jantan, dan hal ini sangat bertolak belakang dengan metode konvensional (fogging) yang apa bila datang, maka secara naluri akan dijauhi oleh nyamuk. Dengan adanya sifat transmisi virus Denge yang transovaria, yaitu keberadaan virus pada tubuh nyamuk diturunkan pada keturunannya, maka metode pengendalian vektor dengan TSM akan menjadi satu-satunya cara yang paling efektif untuk mengendalikan vektor penyakit ini.

Page 13: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12630 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/C 11D 11/00(2006.01) (21) No. Permohonan Paten : P00201703454 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 31 Mei 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG Divisi HaKI dan Hukum LPIK ITB

Jl. Ganesa No 15 F Bandung (72) Nama Inventor : Dr. Eng. Yessi Permana, ID

Risma Yulistiana, ID Yulius Hidayat, ID Dr. Aep Patah, S.Si.,M.Si, ID

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten :

(54) Judul Invensi : PRODUK PEMBERSIH MINYAK BUMI DAN GEMUK DARI ASAM LEMAK SAWIT TERDISTILASI (PFAD) DAN PROSES PEMBUATANNYA

(57) Abstrak :

Invensi ini berkaitan dengan produk dan proses pembuatan pembersih gemuk dan minyak yang terbuat dari hasil reaksi PFAD dan monoetanolamina atau dietanolamina atau trietanolamina pada suhu ruang dengan rasio mol PFAD/etanolamina = 1:1 sampai dengan 1:3. Hasil reaksi antara PEAD dan etanolamina menghasilkan senyawa amida atau ester amina yang dapat membersihkan gemuk silikon setelah waktu kontak 10-30 menit dan dapat membersihkan minyak bumi rantai panjang (heavy oil) dan Iumpur minyak (sludge oil) secara langsung maupun setelah waktu kontak tertentu.

Page 14: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12632 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./G 06Q 20/00 (21) No. Permohonan Paten : P00201703455 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 31 Mei 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG Divisi HaKI dan Hukum LPIK ITB

Jl. Ganesa No 15 F Bandung (72) Nama Inventor : Dany Eka Saputra, ID

Dr. Ing. Ir. Sarwono Sutikno, ID Prof. Dr. Ir. Suhono Harso Supangkat, M.Eng, ID

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten :

(54) Judul Invensi : METODE TRANSAKSI UANG ELEKTRONIK SECARA PEER-TO-PEER

(57) Abstrak :

Invensi ini berupa metode untuk melakukan transaksi uang elektronik secara peer-to-peer. Transaksi dapat dilakukan secara luring, tanpa kebutuhan jaringan untuk menghubungi pihak ketiga untuk mengesahkan transaksi atau meminta kunci publik milik peserta transaksi. Metode diterjemahkan dalam algoritma untuk melakukan transaksi. Transaksi menggunakan skema signcryption berbasis identitas, yang memiliki ciri 1) Proses enkripsi dan signing dilakukan dalam satu proses, dan 2) Menggunakan identitas pemilik sebagai kunci publik yang bebas diedarkan secara umum. Skema ini menjamin transaksi dapat dilakukan dalam kondisi luring. Nilai uang elektronik dijaga integritasnya dengan menggunakan format blok transaksi, sekumpulan data yang menjelaskan transaksi yang telah terjadi. Integritas transaksi juga dijaga dengan menggunakan rantai blok transaksi, setiap blok transaksl memillki komponen data darl transaksi sebelumnya. Algoritma juga menggunakan prinsip hash tree untuk menjaga integritas blok transaksi.

Page 15: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12635 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./C 12N 9/00, C 12N 1/20 (21) No. Permohonan Paten : P00201703456 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 31 Mei 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : INSTITUT TEKNOLOGI BANDUNG Divisi HaKI dan Hukum LPIK ITB

Jl. Ganesa No 15 F Bandung (72) Nama Inventor : Dr. Rukman Hertadi, S.Si., M.Si, ID

Daris Qodarisman Nasiq S.Pd., M.Si, ID (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten :

(54) Judul Invensi : METODE PRODUKSI LEVAN DARI BAKTERI HALOFILIK CHROMOHALOBACTER JAPONICUS BK-AB18

(57) Abstrak :

Invensi ini berkaltan dengan metode produksi levan dari bakteri. Leblh khusus invensi ini menggunakan bakterl halofilik Chromohalobacter japonicus BK-AB18 yang merupakan isolat bakteri dari daerah Bledug Kuwu, Grobogan, Jawa Tengah serta menggunakan media produksi optimum enzim levansukrase untuk menghasilkan levan. Bakteri halofilik chromohafobacter japonicus BK-AB1B dapat menghasilkan levan, ditunjukan dengan adanya lendir licin pada koloni dalam media penapisan. Berdasarkan hasil optimasi diketahui bahwa pada medium yang mengandung 7,5% (b/v) sukrosa dan 7,5% (b/v) Nacl dengan waktu produksi panen pada jam ke 24 menunjukan produksi levan optimum. Levan yang dihasilkan oleh Chromohalobacter japonicus BK-AB18 telah dikonfirmasi secara struktur dan stabilitas termal berturut turut dengan spektroskopi FTIR, NMR dan analisis TGA. Tujuan invensi ini adalah menyediakan alternatif metode produksi Ievan dari bakteri halofilik Chromohalobacter japonicus BK-AB18 menggunakan media produksi optimum enzim levansukrase.

Page 16: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12624 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/A 61K 9/00, A 61K 36/906 (21) No. Permohonan Paten : P00201703459 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 31 Mei 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : LPPM UNY Karangmalang Depok, Sleman, Yogyakara 55281 (72) Nama Inventor : Prof. Dr Sri Atun, ID

Dr. Sri Handayani, ID (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten :

(54) Judul Invensi : PROSES PEMBUATAN NANOPARTIKEL EKSTRAK ETANOL RIMPANG TEMUKUNCI (BOESENBERGIA ROTUNDA) MENGGUNAKAN KITOSAN DAN ASAM ALGINAT DAN PENGGUNAANNYA SEBAGAI ANTIOKSIDAN DaN ANTIBAKTERI

(57) Abstrak :

Telah dilakukan penelitian pembuatan produk nanopartikel ekstrak etanol temukunci (Boesenbergia rotunda) menggunakan kitosan dan asam alginat dan penggunaannya sebagai antioksidan dan antibakteri. Pembuatan produk nanopartikel kitosan, asam alginat, dan kombinasi kitosan-asam alginat dengan ekstrak etanol temu kunci dilakukan dengan metode gelasi ionik. Nanopartikel kitosan dengan ekstrak etanol rimpang temukunci dapat dibuat dengan menggunakan perbandingan kitosan-NaTPP pada perbandingan 8:1 menghasilkan 98,1% nanopartikel, dengan ukuran partikel 389-877 nm, zeta potensial -41,87 mV. Pembuatan produk nanopartikel asam alginate dengan ekstrak etanol temukunci dapat dibuat dengan perbandingan asam alginat-ion Ca2 + 5:1, menghasilkan 90,2% nanopartikel, ukuran partikel 197-877 nm, zeta potensial -82,1 mV. Pembuatan produk nanopartikel kombinasi kitosan-asam alginate dengan ekstrak etanol temukunci dibuat dengan perbandingan kitosan-asam alglnat-ion Ca2+ pada perbandingan 6,7 : 2 : 1, menghasilkan 29,7% nanopartikel, ukuran partikel 226-877 nm. Ketiga produk nanopartikel tersebut menunjukkan bentuk morfologi secara SEM berbentuk bulat dan permukaan halus.Ekstrak etanol temukunci yang digunakan dalam pembuatan produk nanopartikel mengandung komponen kardamonin, pinostrobin, dan 5,7-dihidroksiflavanon. Produk nanopartikel dari ekstrak etanol temukunci yang dibuat dengan kitosan dan asam alginat dapat digunakan sebagai antioksidan dan antibakteri. Kata kunci : Temukunci; Boesenbergia rotunda; nanopartikel kitosan; nanopartikel asam alginat; antioksidan; dan antibakteri.

Page 17: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12637 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./G 01N 31/16 (21) No. Permohonan Paten : P00201703460 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 31 Mei 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : Sentra HKI UNSRI Jl. Raya Palembang-Prabumulih Km. 32

Inderalaya, Kab. Ogan Ilir, Palembang 30662 (72) Nama Inventor : Prof. Drs. Tatang Suhery, M.A., Ph.D, ID (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten :

(54) Judul Invensi : OTOMATISASI ALAT TETRASI BERBASIS PANJANG GELOMBANG

(57) Abstrak :

Kesulitan yang dihadapai oleh mahasiswa/ siswa dalam melakukan titrasi dikarenakan ketidak tepatan dalam pengamatan titik akhir suatu titrasi sehingga pengamatan akhir setelah tiga kali pengulangan sehingga ini menjadi suatu kesalahan titrasi sistimatis. OTBPG merupakan alat Titrasi yang dirancang untuk menghindari kesalahan yang disebabkan oleh kesalahan pengamatan manusia ( human error ). Prinsip kerja alat ini adalah pengendalian sensor panjang gelombang yang dapat memberikan sinyal setelah adanya pendeteksian panjang gelombang dan memberikan respon kepada sirkuit yang di program menggunakan mikrokontroler dan Iangsung memerintahkan motor untuk memutar katup pada buret sebesar 90o. Dengan adanya putaran ini maka katup pada buret berputar dan menghentikan aliran larutan yang ada pada buret sehingga tetesan dari buret berhenti dan kita bisa melihat berapa larutan yang dipakai sehingga dengan mengunakan rumus kita bisa menghitung konsentrasi yang belum diketahui. Kelebihan dari penggunaan OTBG ini adalah akurasi pengulangan hampir mencapai 100% dan waktu pengerjaan Iebih singkat karena kita tak perlu melakukan pengulangan titrasi.

Page 18: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12640 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./A 23L 17/20 (21) No. Permohonan Paten : P00201703461 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 31 Mei 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : Sentra HKI Universitas Sriwijaya Jl. Raya Palembang-Prabumulih Km.32,

Ogan llir, Indralaya 30662 (72) Nama Inventor : Dr. dr. Radiyati Umi Partan, SpPD, K-R, M-Kes., ID

Prof. dr. H. Eddy Mart Salim, SpPD, KAI, ID dr. Rachmat Hidayat, M.Sc, ID

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten :

(54) Judul Invensi : KOMPOSISI MINYAK IKAN SELUANG (RASBORA SP.) DAN METODE EKSTRAKSINYA

(57) Abstrak :

Invensi ini berkaitan dengan komposisi minyak ikan seluang ( Rasbora sp.) dan metode ekstraksinya. Lebih khusus tagi, metode ekstraksinya tidak menggunakan bahan kimia.

Page 19: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12638 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./A 23L 33/105 (21) No. Permohonan Paten : P00201703462 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 31 Mei 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : Sentra HKI Universitas Sriwijaya JL. Raya Palembang-Prabumulih Km.32,

Ogan Ilir, Indralaya 30662 (72) Nama Inventor : Dr. dr. Mgs. Irsan Saleh , M-Biomed., ID

Dr. dr. Radiyati Umi Partan, SpPD, K-R, M-Kes, ID dr. Rachmat Hidayat, M.Sc, ID

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten :

(54) Judul Invensi : EKSTRAK CIPLUKAN (PHYSALIS ANGULATA) SEBAGAI ANTI BENIGN PROSTATE HYPERPLASIA & PROSES PEMBUATANNYA

(57) Abstrak :

Ciplukan atau yang dalam bahasa latin dikenal dengan nama Physialis Anqulata adalah jenis tanaman liar yang akan umum kita jumpai terutama di daerah persawahan. Ciplukan bermanfaat dalam menurunkan pembesaran kelenjar prostat. Ekstrak dibuat melalui proses pembersihan tanaman ciplukan, kemudian tanaman ciplukan dikeringkan, hingga didapatkan simplisia - Simplisia selanjutnya dilakukan ekstraksi dengan metode infusa. Selanjutnya, air hasil rebusan dilakukan evaporasi, sehingga didapatkan ekstrak ciplukan. Invensi ini menunjukkan bahwa ekstrak ciplukan dosis 20 mg/200 gram Berat badan tikus putih, mampu menurunkan ekspresi PCNA, yang menandakan kemampuan ekstrak ciplukan dalam menurunkan pembesaran kelenjar prostat jinak. Apabila dikonversi ke dosis manusia, maka didapatkan dosis optimal 1000 mg untuk manusia dengan berat badan 70 kg.

Page 20: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12639 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./A 23L 17/20 (21) No. Permohonan Paten : P00201703463 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 31 Mei 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : Sentra HKI Universitas Sriwijaya JL. Raya Palembang-Prabumulih Km.32,

Ogan Ilir, Indralaya 30662 (72) Nama Inventor : Dr. dr. Radiyati Umi Partan, SpPD, K-R, M-Kes., ID

dr. Rachmat Hidayat, M.Sc, ID (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten :

(54) Judul Invensi : KOMPOSISI MINYAK IKAN BETOK (ANABAS TESTUDINEUS) DAN METODE EKSTRAKSINYA

(57) Abstrak :

Ikan betok termasuk ikan air tawar yang berukuran keciI. Ikan ini selain memiliki rasa gurih yang disukai banyak orang, juga mengandung komposisi nutrien yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Kandungan nutrient khususnya omega 3 dan omega 6 terdapat di dalam minyak ikan betok. Proses ekstraksi minyak dapat mempengaruhi kadar omega 3, omega 6 dan gizi lain dalam minyak. Invensi ini menyediakan komposisi dan metode ekstraksi untuk memperoleh kadar nutrien sebanyaknya dalam minyak ikan betok. Proses ekstraksi dilakukan dengan pencucian, pembersihan isi perut ikan, perebusan, Penggilingan, pengekstraksian pada suhu 85°C-95°C selama 60 menit, dan pemisahan lapisan minyak. Pemisahan lapisan minyak dilakukan pada suhu dingin 4°C selama 12 jam. Lapisan minyak betok yang diperoleh adalah lapisan yang paling atas setelah proses pendinginan. Kadar omega 3 sebesar 2,45% dan omega 6 sebesar 5,58%.

Page 21: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12629 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./A 61K 38/00 (21) No. Permohonan Paten : P00201703464 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 31 Mei 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : Universitas Sriwijaya Jl. Palembang-Prabumulih Km.32 Indralaya. Ogan Ilir

Sumatera Selatan (72) Nama Inventor : Dr. Rinto, S.Pi, M.P, ID

Rodiana Nopianti. S.Pi. M.Sc, ID (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten :

(54) Judul Invensi : METODE EKSTRAKSI SENYAWA BIOAKTIF ANTIKOLESTEROL DARI BEKASAM

(57) Abstrak :

statin dan peptida bioaktif antikolesterol sebagai inhibitor HMG-KoA reduktase selama ini banyak diproduksi secara sintetis. Produksi statin dan peptida bioaktif antikolesterol dari produk alami belum banyak dilaporkan/dipatenkan. Invensi ini berhubungan dengan metode ekstraksi dan pemisahan/fraksinasi statin (400 D) dan peptida bioaktif antikol-esterol (7,69 kD) dari komponen ekstrak bekasam Iainnya. Ekstraksi bekasam menggunakan akuabides dengan perbandingan 1:4 (b/v), sentrifugasi pada 6.000 rpm (4 'C, 15 menit.), dan pemekatan dengan rotary evaporatol, suhu 50-70 'C. Pemisahan/fraksinasi statin (400 D) serta peptida antikolesterol (7,69 kD) dari komponen ekstrak bekasam Iainnya menggunakan metode ultrafiltrasi menggunakan MWCO cut of 10K yang disentrifugasi pada 9.000 rpm (4 'C, 20 menit).

Page 22: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12631 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./A 61K 36/54 (21) No. Permohonan Paten : P00201703465 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 31 Mei 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : Sentra HKI Universitas Sriwijaya JL. Raya Palembang-Prabumulih Km.32,

Ogan Ilir, Indralaya 30662 (72) Nama Inventor : Dr. dr. Mgs. Irsan Saleh, M-Biomed., ID

Dr. dr. Radiyati Umi Partan, SpPD, K-R, M-Kes., ID dr. Rachmat Hidayat, M.Sc, ID

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten :

(54) Judul Invensi : EKSTRAK KAYU MANIS (CINNAMOMUMM BURMANII) SEBAGAI PROTEKSI KERUSAKAN SEL OTAK YANG MENDAPAT PENGOBATAN ANTIPSIKOTIK & PROSES PEMBUATANNYA

(57) Abstrak :

Haloperidol merupakan salah satu antipsikotik yang sangat umum digunakan dalam tatalaksana gangguan skizofrenia. Haloperidol merupakan first generation antipsychotic (EGA), yang berkerja dengan memblok aktivitas reseptor dopamin 2, apabila terjadi inhibisi aktivitas reseptor dopamin 2 oleh antipsikotik akan menyebabkan aktivasi Akt dan penurunan aktivitas GSK-3 sehingga akan terjadi penurunan survival seI neuronal. Cinnamomum burmannir (cassia, cassia Indonesia, cassia padang) adalah salah satu jenis kayu manis. Spesies ini berasal dari Indonesia dan Asia Tenggara. Invensi ini menunjukkan peran ekstrak kayu manis sebagai proteksi kerusakan sel otak yang mendapat pengobatan antipsikotik. Invensi ini menunjukkan bahwa pemberian ekstrak kayu manis dosis 20 mg/200 g tikus putih, mampu menurunkan ekpresi active-caspase-3 pada hippocampus, yang menunjukkan kemampuan ekstrak kayu manis dalam menurunkan kematian seI neuronal. Ekstrak kayu manis dibuat melalui proses pembersihan kulit batang kayu manis, kemudian kulit batang kayu manis dikeringkan, hingga didapatkan simplisia. Simplisia selanjutnya dilakukan ekstraksi dengan metode infusa. Selanjutnya, air hasil rebusan dilakukan evaporasi, sehingga didapatkan ekstrak kayu manis.

Page 23: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12633 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./B 30B 11/00 (21) No. Permohonan Paten : P00201703466 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 31 Mei 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : Sentra HKI UNSRI JI. Raya Palembang-Prabumulih Km. 32

Inderalaya, Kab. Ogan ilir, Palembang 30662 (72) Nama Inventor : Ir. Irwin Bizzy, M.T, ID (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten :

(54) Judul Invensi : PENCETAK BIOBRIKET MULTI GUNA

(57) Abstrak :

Pencetak biobriket multi guna ini ini dirancang dalam upaya mencetak biobriket yang lebih banyak per jam kerja mesin. Adapun kapasitas pencetak biobriket multi guna ini adalah 2kg per jam. Pencetak biobriket multi guna yang dirancang terdiri dari beberapa komponen utama yaitu pengaduk, screw, dan pencetak. Pencetak biobriket ini digerakkan oleh sebuah motor listrik. Desain pencetak biobriket ini untuk skala Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). Motor listrik menggerakkan pengaduk untuk mencampur batubara, biomassa, dan perekat. Setelah campuran biobriket merata didorong ke bawah masuk ke screw, dimampatkan dan ke luar screw langsung dipotong oleh pisau. Penggerak motor listrik melakukan kerja secara serempak mengaduk, menggerakkan screw, dan pisau potong.

Page 24: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12634 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./A 23L 17/00 (21) No. Permohonan Paten : P00201703467 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 31 Mei 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : SENTRA HKI Universitas Sriwijaya JI. Raya Palembang-Prabumulih Km.32,

Ogan Ilir, Indralaya 30662 (72) Nama Inventor : Prof.Ir. Filli Pratama,M.Sc.(Hons), Ph.D, ID

Dr. Ir. Triwardani Widowati, M.P, ID Guttifera, S.Pi, ID

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten :

(54) Judul Invensi : METODE PEMBUATAN KERUPUK TEBAL BERBAHAN IKAN YANG DIMATANGKAN DENGAN MENGGUNAKAN OVEN MICROWAVE

(57) Abstrak :

Masyarakat saat ini sangat memperhatikan mutu pangan yang dikosnumsi. Pangan yang berkadar lemak rendah lebih disukai terutama oleh masyarakat yang mengalami obesitas atau penyaklt seperti darah tinggi dan menderita kolesterol tinggi. Kerupuk merupakan salah satu pangan yang sering digunakan sebagai pelengkap hidangan makanan. Kerupuk sebagian besar digoreng dan kadar lemak kerupuk goreng cukup tinggi. invensi ini menyediakan invensi kerupuk berbahan baku ikan dengan dikembangkan atau puffing dengan menggunakan oven microwave. perbandingan daging ikan giling dan air adalah 1:1; dan garam harus sebanyak 7% dari berat daging ikan giling ditambahkan. Adonan diadon hingga kalis dan dibentuk lenjeran atau silinder dengan diameter 2 cm dan panjang 20 cm. Lenjeran ini dikukus hingga matang dan didiamkan pada suhu ruang se]ama 36 jam. Lenjeran selanjutnya diiris dengan ketebalan 4 mm dan dikeringkan hingga mencapai kadar air 12 hingga 15%. Kepingan kerupuk dapat dimatangkan dengan menggunakan oven microwave pada tingkat suhu terendah selama 50 detik. Kerupuk ini dapat mengembang sebesar 543% dan bertekstur 156 gf.

Page 25: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12636 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./C 02F 3/30 (21) No. Permohonan Paten : P00201703468 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 31 Mei 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : Sentra HKI UNSRI Jl. Raya Palembang-Prabumulih Km.32

Inderalaya, Kab. Ogan Ilir, Palembang 30662 (72) Nama Inventor : Prof.Dr. H. Muhammad Said, M.Sc, ID

Dr.Muhammad Faizal, DEA, ID Dr. Munawar, M.Si, ID Dr. bambang Yudono, M.Si, ID

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten :

(54) Judul Invensi : METODE PENGOLAHAN LIMBAH CAIR PABRIK KELAPA SAWIT DENGAN MENGGUNAKAN BAKTERI KONSORSIUM

(57) Abstrak :

Pegolahan limbah cair pabrik kelapa sawit konsorsium bakteri yang mempunyai kemampuan lipolitik, proteolitik dan selulolitik dari limbah cair pengolahan kelapa sawit. Bakteri lipolitik, proteolitik dan selulolitik telah diisolasi dari sampel limbah cair menggunakan Mineral Medium (MM) yang masing-masing secara berurutan diperkaya dengan minyak nabati, kasein, dan Carboxy Metyl Cellulose (CMC). Terdapat dua tipe konsorsium yaitu konsorsium yang bersifat aerob terdiri atas dua bakteri Bacillus toyonensis strain BCT-7112 dan Stenotrophomonas rhizophila strain e-p10, dan konsorsium yang bersifat anaerob fakultatif terdiri atas tiga bakteri Bacillus cereus ATCC 14579, Pseudomonas azotoformans strain NBRC 12693 dan Burkholderia cepacia ATCC 25416.

Page 26: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12625 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./A 01N 25/30 (21) No. Permohonan Paten : P00201703486 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 31 Mei 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) Pusat Inovasi

Gedung Inovasi - LIPI Jl. Raya Jakarta-Bogor KM. 47, Cibinong, Bogor - 16912

(72) Nama Inventor : Arief Heru Prianto M.Si., ID

Apriwi Zulfitri, M.Sc, ID Ni Putu Ratna Ayu Krishanti, MSi, ID Jayadi, ST, ID Teguh Darmawan, ST, ID Prof. Dr. Sulaeman Yusuf, ID

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten :

(54) Judul Invensi : BIOPESTISIDA BERBAHAN LIMBAH LIGNOSELULOSA DAN PROSES PEMBUATANNYA

(57) Abstrak :

Asam pirolignosa merupakan hasil pembakaran tanpa oksigen pada bahan berlignoselulosa pada suhu mencapai 500 °c sehingga terjadi dekomposisi hemiselulosa, selulosa dan lignin. Proses dilanjutkan dengan kondensasi. Asam pirolignossa mengandung berbagai jenis senyawa, diantaranya bersifat toksik dan repellent. Invensi ini bertujuan untuk menyediakan produk biopestisida dari berbahan lignoselulosa dan proses pembuatannya. Produk menurut invensi ini dicirikan dengan proses pemurnian asam pirolignosa. Proses pembuatan biopestisida berbahan baku lirnbah lignoselulosa terdiri dari: pengeringan limbah lignoselulosa; proses karbonasi, penguapan, penarnbahan bahan-bahan pendukung; dan pengemasan. Invensi ini memiliki kelebihan yaitu efektif, mudah diaplikasikan pada tanaman dan menambah nutrisi tanaman. (Garnbar 1)

Page 27: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12627 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/G 01M 3/00, G 01N 19/08, G 01N 17/02 (21) No. Permohonan Paten : P00201703496 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 31 Mei 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : PT. PERTAMINA HULU ENERGI

OFFSHORE NORTH WEST JAVA (PHE ONWJ)

PHE Tower Jl. TB. Simatupang Kav. 99, Jakarta Selatan - 12520

(72) Nama Inventor : Manatap Simamora, ID

Hermanto Sutjipto, ID Ir Sugiarso, ID Lucky Fajar Raka Sulung, ID Niko Hardiananto, ID Ferry Catur Adryanto, ID

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten :

(54) Judul Invensi : METODE PENENTUAN KONDISI KOROSI - EROSI PADA PIPA ALIR DI FASILITAS PRODUKSI MINYAK DAN GAS YANG DISEBABKAN OLEH CO2 DAN KECEPATAN FLUIDA YANG TINGGI

(57) Abstrak :

Invensi ini berhubungan dengan metode penentuan kondisi korosi-erosi pada pipa alir di fasilitas produksi minyak dan gas yang disebabkan oleh CO2 dan kecepatan fluida yang tinggi. Yaitu melalui tahapan pengambilan data, menentukan nilai tekanan parsial CO2. pada pipa alir adalah lebih besar dari 3 psig, menentukan kondisi kecepatan aktual fluida adalah lebih besar atau sama dengan kecepatan erosional yaitu lebih besar atau sama dengan 60 fps, menentukan nilal MAWP lebih kecil atau sama dengan nilai MOP yaitu lebih kecil atau sama dengan 1.3, apabila terpenuhi maka dilakukan penerapan suatu lapisan di bagian internal pipa alir.

Page 28: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12620 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/B 60R 16/04(2006.01) (21) No. Permohonan Paten : P00201803848 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 28 Mei 2018 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

JP 2017-108535 31 Mei 2017 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : TOYOTA JIDOSHA KABUSHIKI KAISHA 1, Toyota-cho, Toyota-shi, Aichi-ken, 471-8571, JAPAN (72) Nama Inventor : Atsushi YAMANAKA, JP (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Indah Handayani, S.Farm., Apt PT Tilleke & Gibbins Indonesia

Lippo Kuningan Lt. 12 Unit A, Jl. HR Rasuna Said Kavling B-12, Kuningan, Jakarta 12940

(54) Judul Invensi : STRUKTUR PEMASANGAN BATERAI

(57) Abstrak :

Suatu struktur pemasangan baterai (10) untuk suatu kendaraan (12), struktur pemasangan baterai (10) meliputi : sejumlah anggota rangka bodi kendaraan (18L, 18R, 24) yang tersusun dalam suatu arah lebar kendaraan dari kendaraan (12) dan merupakan bagian dari suatu rangka bawah dari suatu bodi kendaraan; dan sejumlah tumpukan sel (40) yang masing-masing meliputi sejumlah sel tunggal (42). Tiap-tiap tumpukan sel (40) dikonfigurasikan agar tertahan pada bodi kendaraan.

Page 29: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12658 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./B 07C 5/28(2006.01) (21) No. Permohonan Paten : P00201803860 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 28 Mei 2018 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2017 - 108143 31 Mei 2017 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : NIHON TAISANBIN KOGYOO Kabushiki Kaisha 610 Nakasone-cho, Ogaki- shi, Gifu-ken, Japan (72) Nama Inventor : TAKESHI TSUTSUMI, JP (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Fahmi Assegaf, S.H.,M.H. PACIFIC PATENT MULTIGLOBAL

DIPO BUSINESS CENTER, Lantai 11, Jalan Jenderal Gatot Subroto Kav.51-52, Jakarta Pusat 10260

(54) Judul Invensi : METODE MENGELOLA PENGGONAAN KEMBALI BOTOL YANG DAPAT DIKEMBALIKAN

(57) Abstrak :

Suatu metode baru untuk mengelola penggunaan kembali botol yang dapat dikembalikan yang mengelola secara individu botol- botol yang dapat dikembalikan untuk mengelola penggunaan kembali dihubungkan dengan keadaan-keadaan penggunaan individunya dan dengan demikian memungkinkan botol-botol yang dapat digunakan kembali untuk dipisahkan secara akurat, mudah, dan efisien dari botol-botol lainnya dalam suatu cara ilmiah dan memungkinkan pemeriksaan yang efisien dari penuaan dan faktor-faktor lainnya yang tidak dapat ditentukan dari penampilan luar, juga, suatu metode mengelola penggunaan kembali botol yang dapat dikembalikan secara efisien mempromosikan penggunaan kembali dari botol botol yang dapat dikembalikan dan dengan demikian menurunkan biaya-biaya yang berhubungan dengan penggunaan kembali dan mengurangi energi serta sebaliknya menguntungkan bagi lingkungan, terdiri dari, pada waktu produksi baru dari suatu bodi botol yang dapat di kembalikan, membentuk pada permukaan bodi botol suatu bagian tanda identifikasi produk yang diukir dengan suatu kode identifikasi seperti data identifikasi produk dari bodi botol tersebut , membaca bagian tanda identifikasi produk dan menulis serta menyimpan data identifikasi produk bodi botol tersebut dalam suatu media penyimpan yang dihubungkan dengan data keadaan pemakaian individu, dan menentukan izin untuk penggunaan kembali bodi botol berkelanjutan berdasarkan pada data keadaan pemakaian individu tersebut tersebut.

Page 30: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12621 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/B 62K 19/18(2006.01), B 62K 11/04(2006.01) (21) No. Permohonan Paten : P00201803863 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 28 Mei 2018 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2017-107857 31 Mei 2017 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : HONDA MOTOR CO., LTD. 1-1, Minami-Aoyama 2-chome, Minato-ku,

Tokyo 107-8556 Japan (72) Nama Inventor : Takamasa IGUCHI, JP (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Yenny Halim, S.E., S.H., M.H. ACEMARK

Jl. Cikini Raya No. 58 GH, Jakarta 10330

(54) Judul Invensi : STRUKTUR RANGKA BODI KENDARAAN UNTUK KENDARAAN JENIS TUNGGANG

(57) Abstrak :

Struktur rangka bodi kendaraan untuk kendaraan jenis tunggang ini mencakup dua tabung turun (22) yang terbagi dari pipa kepala (20) pada sisi kiri dan sisi kanan, dimana sepasang pelat sambung bawah (41) yang memiliki penampang melintang berbentuk-U dengan ketebalan pelat yang lebih besar dari ketebalan dari rangka utama (21) dibentuk pada bagian-bagian bawah dari tabung-tabung turun (22) yang akan dibagi pada sisi kiri dan sisi kanan, dan pelat sambung siIang (45) yang dikonfigurasi untuk menghubungkan sepasang pelat sambung bawah kiri dan kanan (47) yang dipasang di antara sepasang pelat sambung bawah kiri dan kanan (41) dalam arah lebar kendaraan.

Page 31: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12626 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/A 61K 8/06(2006.01) (21) No. Permohonan Paten : P00201803899 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 30 Mei 2018 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2017-106727 30 Mei 2017 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : KOKYU ALCOHOL KOGYO CO., LTD. Taiei Kogyo Danchi, 641-6, Kichioka,

Narita-shi, Chiba 2870225 JAPAN (72) Nama Inventor : KANEMOTO, Mitsu, JP (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : LASMAN SITORUS, SH., MH. LSP PARTNERSHIP

Graha Simatupang Tower IIB 7th Floor, Jl. T.B. Simatupang Kav. 38 Jakarta 12540

(54) Judul Invensi : EMULSI JENlS W/O DAN PRACAMPURAN UNTUK PRODUKSI EMULSI

(57) Abstrak :

Untuk menyediakan suatu emulsi baru, dan suatu pracampuran untuk produksi emulsi tersebut. Suatu emulsi jenis air-dalam- minyak dan pracampuran, yang mengandung dibutil lauroil glutamida, di butil etilheksanoil glutamida dan asam lemak.

Page 32: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12628 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/A 61K 8/30(2006.01), A 61K 8/02(2006.01) (21) No. Permohonan Paten : P00201803900 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 30 Mei 2018 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2017-106401 30 Mei 2017 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : KOKYU ALCOHOL KOGYO CO., LTD. Taiei Kogyo Danchi, 641-6, Kichioka,

Narita-shi, Chiba 2870225 JAPAN (72) Nama Inventor : OMURA, Takayuki, JP

ARAHIRA, Nana, JP KAWAI, Kiyotaka, JP

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : LASMAN SITORUS, SH., MH. LSP PARTNERSHIP

Graha Simatupang Tower IIB 7th Floor, Jl. T.B. Simatupang Kav. 38, Jakarta 12540

(54) Judul Invensi : KOSMETIK PADAT BERMINYAK YANG TRANPARAN

(57) Abstrak :

Invensi ini berhubungan dengan suatu kosmetik padat berminyak yang transparan yang memiliki transparansi yang unggul, tanpa mengeluarkan air, dan kegunaan yang unggul. Masalah Sulit untuk menghasilkan suatu kosmetik padat berminyak yang memiliki transparansi yang unggul dan pengeluaran-air yang rendah hanya dengan menggabungkan bahan-bahan konvensional. Solusi Yaitu, suatu kosmetik padat berminyak yang tra nsparan yang rnengandung suatu bahan pengegel transparan, zat rninyak yang rnerniliki indeks refraktif sebesar 1,460 atau lebih pada 20°C, dan zat rninyak yang memiliki koefisien ekspansi sebesar 0,065%/°C atau kurang. Khususnya, suatu kosrnetik padat berminyak yang transparan dirnana bahan pengegel transpar an mengandung dibutil lauroil glutamida dan/atau dibutil etilheksanoil glutarnida.

Page 33: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12617 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./ (21) No. Permohonan Paten : P00201803939 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 30 Mei 2018 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2017-109945 02 Juni 2017 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : TOYOTA JIDOSHA KABUSHIKI KAISHA 1, Toyota-cho, Toyota-shi,

Aichi-ken, 471-8571 Japan (72) Nama Inventor : Kan SAITO, JP (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Ir. Migni Myriasandra, S.H., MIP., MSEL PT. BIRO OKTROI ROOSSENO

Kantor Taman A-9, Unit A6 &. A7, Jl. Dr. Ide Anak Agung Gde Agung, Mega Kuningan, Jakarta 12950

(54) Judul Invensi : METODA KENDALI UNTUK KENDARAAN, ALAT PEMROSES INFORMASI, DAN SISTEM KENDALI KENDARAAN

(57) Abstrak :

Metoda kendaLi untuk kendaraan (200) yang dapat diraksanakan oleh sekurang-kurangnya satu alat pemroses informasi (100) yang memiriki unlt komunikasi (190), metoda ini meriputi rangkah-langkah: mengumpulkan informasi tentang kendaraan dari kendaraan (200) di dalam kisaran jumlah data komunikasi atau frekuensi komunikasi yang dibolehkan berkomunikasi dengan kendaraan (200), berdasarkan informasi tentang jumlah data komunikasi atau frekuensi komunikasi; dan menghitung ketepatan kendali kendaraan (200) berdasarkan jumlah informasi yang berhubungan dengan informasi tentang kendaraan yang dikumpulkan; dan menghasilkan perintah kendali berdasarkan ketepatan yang dihitung.

Page 34: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12622 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/B 62D 1/19(2006.01) (21) No. Permohonan Paten : P00201803941 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 30 Mei 2018 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2017-108118 31 Mei 2017 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : 1. MITSUBISHI JIDOSHA KOGYO KABUSHIKI KAISHA dan

2. MITSUBISHI JIDOSHA ENGINEERING KABUSHIKI KAISHA

33-8, Shiba 5-chome, Minato-ku, Tokyo JAPAN dan 1, Aza Nakashinkiri, Hashime-cho, Okazaki-shi, Aichi JAPAN

(72) Nama Inventor : Akihiro KOKURA, JP

Satoru TAKAHASHI, JP Tomoki MINAMI, JP Yoichi HISAMA, JP Shinya TANAKA, JP Shigeharu ICHIHASHI, JP

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Dr.Toeti Heraty N. Roosseno Biro Oktroi Roosseno

Kantor Taman A-9 Unit C1 dan C2, Jl. Dr. Ide Anak Agung Gde Agung, Mega Kuningan, Jakarta 12950

(54) Judul Invensi : STRUKTUR PENOPANG KOLOM KEMUDI

(57) Abstrak :

Untuk mengurangi panjang dari banyaknya bagian yang terdorong ke belakang dan banyaknya tonjolan ke atas dari bagian ujung belakang kolom kemudi pada saat terjadi tabrakan depan kendaraan sambil mempertahankan tingkat yang dibutuhkan dari kebebasan tata letak dari komponen kendaraan. Apabila panel dasbor (10) mundur saat terjadi tabrakan depan,beban diberikan ada penggalang pertama (30), penggalang kedua (32) dan penggalang ketiga (34), akibatnya penggalang pertama (30) berdeformasi, yakni, bengkok ke bawah, pada bagian penyebab deformasi (38), di mana bentuk segitiga yang dibentuk oleh penggalang (30, 32, dan 34) terdefromasi. Bagian puncak dari penguat rem (14) mundur sehingga mendorong bagian pertama (10A) dari panel dasbor (10) ke belakang. Hasilnya, bagian ujung depan dari penggalang pertama (30) dan bagian ujung depan dari penggalang kedua (32) yang dihubungkan ke bagian pertama (10A) dari panel dasbor (10) didorong ke atas bersama dengan bagian pertama (10A), di mana dorongan ke bawah dari bagian tempat penggalang kedua (32), penggalang ketiga (34), dan bagian depan (16A) dari kolom kemudi (16) dihubungkan bersama-sama tidak terjadi.

Page 35: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12652 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./ (21) No. Permohonan Paten : P00201806842 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 13 Maret 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

1604290.5 14 Maret 2016 GB

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : GIVAUDAN SA Chemin de la Parfumerie 5,1214 Vernier, Switzerland (72) Nama Inventor : Philippe BLONDEAU, FR

Alice BRESSON BOIL, FR (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : LUDIYANTO, SH., MH., MM. DREWMARKS.

Jl. Hayam Wuruk No. 3i & j, Jakarta Pusat 10120

(54) Judul Invensi : KOMPOSISI-KOMPOSISI PARFUM

(57) Abstrak :

Suatu komposisi parfum yang mengontrol pelepasan fitonsida di atmosfer dengan tujuan untuk menghasilkan kondisi udara yang menyerupai lingkungan udara dari hutan, disediakan. Komposisi parfum tersebut termasuk a) setidaknya sekitar 0,6% berat setidaknya satu fitonsida; dan b) suatu campuran parfum termasuk (i) setidaknya satu pelarut; dan (ii) setidaknya satu bahan wewangian. Setidaknya sekitar 25% berat dari setidaknya satu fitonsida dipilih dari kelompok yang terdiri dari pinene alfa, pinene beta dan kombinasinya.

Page 36: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12653 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/A 61J 1/03, B 65D 25/00 // (B 65D 25:00 ) (21) No. Permohonan Paten : P00201807542 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 14 Maret 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

62/307,980 14 Maret 2016 US

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : WATERIO LTD. 24 Aaron Boxer Street

7405737 Ness Ziona (72) Nama Inventor : KAPLAN, Nimrod, IL (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Achmad Fatchy AFFA Intellectual Property Rights

Gedung Graha Pratama Building, Lt. 15, Jl. MT Haryono Kav. 15, Jakarta 12810

(54) Judul Invensi : METODE DAN SISTEM UNTUK PEMBERITAHUAN PENGGUNA MENGENAI WAKTU PERKIRAAN KONSUMSI DARI SUATU PRODUK

(57) Abstrak :

Yang diungkapkan adalah suatu sistem untuk memberi tahu pengguna mengenai perkiraan waktu konsumsi suatu produk. Sistem ini mencakup suatu peranti elektronik, dan suatu prosesor. Peranti elektronik yang terintegrasi dengan suatu bagian dari wadah produk dan dikonfigurasi untuk mengirimkan sejumlah data yang berkaitan dengan jumlah produk dalam wadah. Prosesor dikonfigurasi untuk melakukan tahap-tahap dari suatu metode. Metode memulai dengan tahap untuk menerima dari peranti elektronik sejumlah data yang berkaitan dengan jumlah produk dalam wadah. Tahap di atas kemudian diikuti oIeh tahap lainnya yaitu berdasarkan pada sejumlah data yang diterima; menghitung pola penggunaan untuk produk dafam wadah. Tahap di atas kemudian diikuti oleh tahap lain yaitu berdasarkan pola penggunaan; menghitung perkiraan waktu konsumsi produk dalam wadah. Tahap di atas kemudian diikuti dengan tahap baik untuk memberi tahu pengguna mengenai perkiraan waktu konsumsi produk dalam wadah atau tahap untuk secara otomatis memesan pengisian ulang produk berdasarkan perkiraan waktu konsumsi.

Page 37: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12618 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/B 60Q 1/00, B 60Q 1/38, B 60Q 1/34 // (B 60Q 1:00, 1:34 ) (21) No. Permohonan Paten : P00201809698 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 11 Mei 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2016-110161 01 Juni 2016 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : MITSUBA CORPORATION 2681, Hirosawa-cho 1-chome, Kiryu-shi,

Gunma 3768555 japan (72) Nama Inventor : YANAGITA Yuichi, JP

ISHIDA Masakatsu, JP KOBAYASHI Kazuyuki, JP

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Annisa Am badar, SH. LL.M. AM BADAR & PARTNERS

Jl. Wahid Hayim No. 14, Jakarta Pusat 10340

(54) Judul Invensi : SISTEM PENCAHAYAAN BADAN LAMPU DAN UNIT BADAN LAMPU

(57) Abstrak :

Sebuah sistem pencahayaan badan lampu meliputi: sejumlah badan lampu yang disediakan pada kendaraan dan yang terhubung secara paralel satu sama lain; alat pengontrol badan lampu yang menyalakan badan lampu dengan menyalurkan arus ke badan lampu dari sumber listrik yang disediakan pada kendaraan; dan sirkuit arus tetap yang dihubungkan secara seri terhadap badan lampu dan yang mengontrol arus yang mengalir melalui badan lampu menjadi tetap.

Page 38: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12619 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./H 04L 25/03, H 04W 88/00 // (H 04L 25:03, H 04W 88:00 ) (21) No. Permohonan Paten : P00201809702 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 20 Juni 2016 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : GUANGDONG OPPO MOBILE TELECOMMUNICATIONS

CORP., LTD. No.18 Haibin Road, Wusha, Chang'an

Dongguan, Guangdong 523860 CHINA (72) Nama Inventor : TANG, Hai, CN (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Rahajeng Handayani, S.H. SS & R Legal Consultants.

Ariobimo Sentral, 4th Fl, Jl. HR Rasuna Said Kav X-2 No. 5, Jakarta 12950

(54) Judul Invensi : METODE DAN PERANTI TRANSMISI INFORMASI

(57) Abstrak :

Perwujudan-perwujudan dari aplikasi ini menyediakan metode dan peranti transmisi informasi, yang dapat mentransmisikan sinyal-sinyal acuan dan data dengan menggunakan interval-interval sub-pembawa yang berbeda, agar supaya mendukung data yang memiliki interval-interval sub-pembawa yang berbeda untuk menggunakan sinyal-sinyal acuan yang memiliki interval-interval sub-pembawa yang sama, dengan cara demikian mencegah interferensi antara sinyal-sinyal acuan, mereduksi kompleksitas estimasi kanal, dan menyempurnakan kinerja komunikasi. Metodenya terdiri dari: ujung pentransmisian pertama mentransmisikan, pada simbol pertama di wilayah frekuensi-waktu pertama, sinyal pertama dengan menggunakan interval sub-pembawa pertama, sinyal pertamanya adalah sinyal acuan; ujung pentransmisian pertama mentransmisikan, pada simbol kedua di wilayah frekuensi-waktu pertama, sinyal kedua dengan menggunakan interval sub-pembawa kedua, sinyal keduanya adalah sinyal data atau sinyal kontrol, dimana interval sub-pembawa pertamanya berbeda dari interval sub-pembawa kedua, dan ukuran wilayah frekuensi-waktu pertama adalah ukuran unit penjadwalan frekuensi-waktu minimum dari sinyal data.

Page 39: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12644 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/G 01N 33/24, G 01N 23/04 // (G 01N 33:24 ) (21) No. Permohonan Paten : PID201805607 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 15 Desember 2016 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

16 50711 29 Januari 2016 FR

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : IFP ENERGIES NOUVELLES 1 & 4 avenue du Bois-Préau, 92852 Rueil-Malmaison (72) Nama Inventor : YOUSSEF, Souhail, FR

PEYSSON, Yannick, FR DESCHAMPS, Hervé, FR

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Ir. Yuswo Tirto Widjojo WIDJOJO (OEI TAT HWAY) CS

Wisma Kemang Lt. 5 Jl. Kemang Selatan No. 1, Jakarta Selatan 12560

(54) Judul Invensi : SISTEM DAN METODE UNTUK MENGUKUR SIFAT ARUS DARI CAIRAN DALAM MEDIA BERPORI

(57) Abstrak :

Invensi berkaitan dengan sistem dan metode untuk mengukur sedikitnya satu sifat aliran sedikitnya satu cairan dalam media berpori. Sistem pengukuran (1) terdiri dari sedikitnya satu sel (2), sarana (7) untuk menginjeksi cairan ke dalam sel dan sarana radiografi sinar-X (4, 5).

Page 40: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12647 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/A 01N 37/18, C 07C 235/42 // (A 01N 37:18 ) (21) No. Permohonan Paten : PID201806367 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 18 Januari 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

62/286,593 25 Januari 2016 US 62/286,599 25 Januari 2016 US

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : DOW AGROSCIENCES LLC 9330 Zionsville Road, Indianapolis, IN 46268 (72) Nama Inventor : BARTON, Thomas, US

GAO, Xin, US HUNTER, Jim, US LEPLAE, Paul, R., US LAWLER, Lori, K., US LO, William, C., US PETKUS, Jeff, US BORUWA, Joshodeep, IN TANGIRALA, Raghuram, IN WATSON, Gerald, B., US HERBERT, John, US

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Ir. Yuswo Tirto Widjojo WIDJOJO (OEI TAT HWAY) CS

Wisma Kemang Lt. 5 Jl. Kemang Selatan No. 1, Jakarta Selatan 12560

(54) Judul Invensi : MOLEKUL-MOLEKUL YANG MEMILIKI MANFAAT SELAKU PESTISIDA SERTA SENYAWA ANTARA, KOMPOSISI DAN PROSES-PROSES YANG BERKAITAN DENGANNYA

(57) Abstrak :

Pengungkapan ini berkaitan dengan bidang molekul yang memiliki manfaat pestisida terhadap hama dalam Filum Arthropoda, Moluska, dan Nematoda, proses-proses untuk menghasilkan molekul tersebut, senyawa antara yang digunakan dalam proses tersebut, komposisi pestisida yang mengandung molekul tersebut, dan proses-proses penggunaan komposisi pestisida tersebut terhadap hama tersebut. Komposisi dan molekul ini dapat digunakan, misalnya, sebagai akarisida, insektisida, mitisida, moluskisida, dan nematisida. Dokumen ini mengungkapkan molekul-molekul yang memiliki rumus berikut ("Rumus Satu").

Page 41: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12654 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/A 61M 5/162, A 61M 5/32, A 61M 5/31 // (A 61M 5:31, 5:32 ) (21) No. Permohonan Paten : PID201808362 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 27 Februari 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

10-2016-0034276 22 Maret 2016 KR

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : RA, Yong-Kuk (Gwangpyeong-dong) 505, 20-8, Gwangpyeong-gil, Gumi-si,

Gyeongsangbuk-do 39346 (72) Nama Inventor : RA, Yong-Kuk, KR (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Dr. Inda Citraninda Noerhadi, SS, MA BIRO OKTROI ROOSSENO

Kantor Taman A9, Unit C1 & C2, Jl. Dr. Ide Anak Agung Gde Agung, Mega Kuningan, Jakarta 12950

(54) Judul Invensi : SEMPRIT BERFILTER

(57) Abstrak :

Invensi ini berhubungan dengan suatu semprit berfilter, dan secara lebih khusus, dengan peranti yang diperoleh dengan memperbaiki semprit yang dilengkapi dengan sarana filter untuk memfilter substansi asing seperti pecahan kaca dari ampul, sehingga pembukaan atau penutupan sarana katup satu arah dikendalikan tergantung pada apakah tudung dipisahkan, dan bahwa sarana filter tersebut juga dapat dirancang untuk memiliki penampang melintang yang lebih besar untuk memungkinkan obat cair diisap secara lancar dengan gaya yang lebih kecil. Semprit berfilter dikonfigurasi sedemikian, sehingga obat cair tersebut difilter dan diisap melalui sarana filter yang memiliki area penampang melintang yang lebih besar, bahkan, dengan gaya yang lebih kecil dalam keadaan tudung terpasang dan sarana katup satu arah yang secara otomatis ditutup untuk memungkinkan obat cair tersebut diinjeksikan dalam keadaan tudung dilepas, sehingga memaksimalkan kenyamanan pengguna dan daya pemasaran dari semprit.

Page 42: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12655 (13) A

(51) I.P.C : Int.Cl.2015.01/A 01H 5/00, A 01N 63/02, C 07K 14/325, C 07K 14/32, A 61K 35/742, A 61K 35/66 // (A 01H 5:00, A 01N 63:02 )

(21) No. Permohonan Paten : PID201808844 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 04 April 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

62/319,428 07 April 2016 US

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : DOW AGROSCIENCES LLC 9330 Zionsville Road, Indianapolis, IN 46268 (72) Nama Inventor : NARVA, Kenneth E., US

LI, Huarong, US TAN, Sek Yee, US XU, Tao, US CHIKWANA, Vimbai, US YANG, Kuan, US ZACK, Marc D., US WORDEN, Sarah E., US

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Ir. Yuswo Tirto Widjojo WIDJOJO (OEI TAT HWAY) CS

Wisma Kemang Lt. 5 Jl. Kemang Selatan No. 1, Jakarta Selatan 12560

(54) Judul Invensi : TOKSIN CRY INSEKTISIDA

(57) Abstrak :

Racun insektisida berasal dari Bacillus thuringiensis, polinukleotida yang menyandi toksin seperti itu, penggunaan toksin seperti itu untuk mengendalikan hama tumbuhan Coleoptera, dan tumbuhan transgenik yang menghasilkan, dan dilindungi, oleh toksin-racun ini diuraikan.

Page 43: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2012.01/G 01K 7/16, G 01K 7/32, E 21B 47/06 // (G 01K 7:16, 7:32 ) (21) No. Permohonan Paten : PID201809730 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 26 Mei 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

1609293.4 26 Mei 2016 GB

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : METROL TECHNOLOGY LIMITED Unit 24, Kirkhill Place, Kirkhill Industrial Estate, Dyce,

Aberdeen Aberdeenshire AB21 0GU (72) Nama Inventor : JARVIS, Leslie, GB

ROSS, Shaun Compton, GB (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Nadia Am Badar, SH Jl. Wahid Hasyim No. 14, Jakarta Pusat 10340

(54) Judul Invensi : APARATUS DAN METODE UNTUK MENGINDERA SUHU DI SEPANJANG SUMUR BOR DENGAN MENGGUNAKAN MODUL-MODUL SENSOR SUHU YANG TERHUBUNG DENGAN SUATU MATRIKS

(57) Abstrak :

Aparatus (100) untuk digunakan dalam mengindera suhu di sepanjang suatu sumur bor, yang meliputi: pipa (110) yang meliputi sejumlah modul sensor suhu (120) yang dipasang di lokasi-lokasi di sepanjang bagian dalam pipa, yang memiliki sifat-sifat listrik yang bervariasi seiring suhu; dan suatu jaringan listrik (115) yang meliputi sejumlah kabel dan sejumlah modul sensor suhu tersebut, di mana kabel-kabel dan sejumlah modul sensor suhu dikonfigurasi sebagai suatu matriks yang dengannya kabel-kabel tersebut meliputi suatu kelompok kabel pertama dan suatu kelompok kabel kedua yang berbeda dan masing-masing kabel dari kelompok pertama tersambung secara listrik dengan masing-masing kabel dari kelompok kedua satu kali, dengan modul-modul sensor suhu yang berbeda, sehingga masing-masing modul sensor suhu dapat dihubungkan secara listrik secara individu oleh sepasang kabel yang meliputi suatu kabel pertama dari kelompok pertama dan suatu kabel kedua dari kelompok kedua.

Page 44: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12657 (13) A

(51) I.P.C : Int.Cl.8/D 06L 1/12, C 07C 309/20, C 07C 43/10, C 07C 229/16, C 07C 43/11, C 11D 1/72, C 11D 1/74, C 11D 1/14 // (C 11D 1:72, 1:74 )

(21) No. Permohonan Paten : PID201809772 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 30 Mei 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2016-108442 31 Mei 2016 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : KAO CORPORATION 14-10, Nihonbashi-Kayabacho 1-chome, Chuo-ku,

Tokyo 1038210 (72) Nama Inventor : MORIKAWA Satoshi, JP

INOUE Mayuko, JP KUSUNOKI Ayako, JP TSUMURA Kana, JP

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : RONNY GUNAWAN, S.H. Jl. Kembang Permai Blok I-6, No. 1, Kembangan,

Jakarta Barat, DKI Jakarta 11610

(54) Judul Invensi : KOMPOSISI DETERJEN UNTUK SERAT-SERAT

(57) Abstrak :

Invensi sekarang berhubungan dengan komposisi deterjen untuk serat-serat yang mengandung komponen (A), komponen (B) dan komponen (C) berikut:komponen (A): suatu olefin sulfonat internal yang memiliki 17 atau lebih dan 24 atau kurang atom karbon,komponen (B): surfaktan nonionik, dankomponen (C): zat pengkelat ion logam,dimana rasio massa (B)/(A) dari komponen (B) terhadap komponen (A) adalah 0 atau lebih dan 1,0 atau kurang, komposisi yang mengandung surfaktan nonionik yang memiliki HLB lebih dari 10,5 ketika komposisi yang mengandung komponen (B), kandungan komponen (C) adalah 20% massa atau kurang, dan komposisi adalah komposisi untuk digunakan dalam pencucian serat-serat dalam air yang mengandung komponen kesadahan.

Page 45: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12659 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./ (21) No. Permohonan Paten : P00201801798 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 05 Oktober 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2017-106586 30 Mei 2017 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : Kabushiki Kaisha T AN T 972-1, Aza-Sakashita, Oaza-Kosenba, Kawagoe-shi,

Saitama 350-0031, Japan (72) Nama Inventor : Hisashi SOGA, JP

Hiroshi OCHIAI, JP (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Marolita Setiati PT. Spruson Ferguson Indonesia,

Graha Paramita 3B Floor, Zona D, Jl. Denpasar Raya Blok D, Kav. 8, Kuningan, Jakarta 12940

(54) Judul Invensi : SAKLAR

(57) Abstrak :

Tujuan dari invensi ini adalah untuk mencapai usia pakai pembungkus yang lebih lama. Suatu saklar (100) meliputi suatu selubung (8) yang meliputi suatu lubang (80), suatu pembungkus (91) yang membungkus lubang (80), pembungkus ini terbuat dari elastomer dan dibentuk menggelembung ke luar dari selubung (8), suatu batang penekan (11) yang menonjol dari sisi dalam selubung (8) untuk masuk ke dalam selubung (91) dari lubang (80), batang penekan tersebut terletak secara dapat bergerak untuk masuk ke dalam selubung (91) dari lubang (80) dan untuk kembali ke arah lubang (80) dari sisi dalam selubung (91), suatu bagian pegas (2) yang membiaskan batang penekan (11) pada arah masuk ke dalam selubung (91) dari lubang (80), suatu keping kontak bergerak (4) yang bergerak dengan batang penekan (11) agar kontak dan terpisah dari keping kontak tetap (5), dan suatu komponen kontak 20 luncur (6) yang terletak pada permukaan dalam selubung (8), komponen kontak luncur tersebut yang kontak dengan ujung kontak dari batang penekan (11).

Page 46: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12663 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/G 06F 3/00(2006.01) (21) No. Permohonan Paten : P00201803462 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 14 Mei 2018 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

62/513,507 01 Juni 2017 US 10-2017-0097815 01 Agustus 2017 KR

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : Samsung Electronics Co., Ltd. 129, Samsung-ro, Yeongtong-gu, Suwon-si, Gyeonggi-do,

16677, Republic of Korea (72) Nama Inventor : Jung-june Park, KR

Jeong-don Ihm, KR Byung-hoon Jeong, KR Eun-ji Kim, KR Ji-yeon Shin, KR Young-don Choi, KR

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Dora Am Badar, S.Psi. AM BADAR & PARTNERS

Jalan Wahid Hasyim No.14, Jakarta 10340

(54) Judul Invensi : MEMORI NON-VOLATIL YANG MENCAKUP SIRKUIT KOREKSI TUGAS DAN PERANGKAT PENYIMPANAN YANG MELIPUTI MEMORI NON-VOLATIL TERSEBUT

(57) Abstrak :

Disediakan Memori non-volatil yang meliputi pin jam yang dikonfigurasi untuk menerima sinyal jam eksternal selama periode perangkaian sirkuit koreksi tugas; sejumlah chip memori yang dikonfigurasi untuk melakukan operasi koreksi tugas pada sinyal jam internal berdasarkan pada sinyal jam eksternal, sejumlah chip memori yang dikonfigurasi untuk melakukan operasi koreksi tugas secara paralel selama periode perangkaian; dan pin input/output yang umumnya terhubung ke sejumlah chip memori, di mana masing-masing dari sejumlah chip memori meliputi: sirkuit koreksi tugas (DCC) yang dikonfigurasi untuk melakukan operasi koreksi tugas pada sinyal jam internal; dan penyangga output yang terhubung antara terminal output (DCC) dan pin input/output.

Page 47: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12672 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/A 47K 5/12(2006.01) (21) No. Permohonan Paten : P00201803893 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 30 Mei 2018 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2017- 109598 02 Juni 2017 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : MIURA CO., L TD. 7, Horie-cho, Matsuyama-shi Ehime 7992696, JAPAN (72) Nama Inventor : SAEKI, Toshiro, JP (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Januar Ferry ,S.Si PT HAKINDAH INTERNATIONAL

Gedung Gajah Unit AT, Jalan Dr. Saharjo No.111, Tebet, Jakarta Selatan 12810

(54) Judul Invensi : ALAT PENCUCI

(57) Abstrak :

[Masalah] Memberikan alat pencuci yang dapat menyemprot seluruh objek cucian tanpa ada variasi terlepas dari posisi nosel pencuci. [Metode Pemecahan] Alat pencuci yang mencuci objek cucian dengan menyemprotkan cairan dari nosel pencuci (3), di mana nosel pencuci tersebut dipasang di dalam tangki pencuci. Nosel pencuci (3) dipasang di bagian penahan supaya bagian tengah arah memanjang bisa berputar mengelilingi sumbu vertikal. Sebagai lubang nosel (11), pada nosel pencuci (3). selain dibuat, ubang bulat (11A) yang terpisah-pisah di arah memanjang,juga di sisi bagian tengah arah memanjang dibuat lubang celah (11B) arah memanjang. Dengan lubang nosel (11) sisi bagian tengah arah memanjang dibuat sebagai lubang celah ( 11B), laju aliran semprotan cairan di sisi bagian tengah putaran nosel pencuci (3) bisa ditekan, dan bisa dialihkan ke semprotan dari lubang nosel (11) lainnya. Selain itu, dapat menyemprot dari lubang celah (11B) dengan bentuk kipas sehingga memungkinkan untuk mencuci dengan lingkup yang luas meskipun dengan laju aliran yang kecil.

Page 48: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12662 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/F 02D 45/00(2006.01), F 02D 41/30(2006.01) (21) No. Permohonan Paten : P00201803940 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 30 Mei 2018 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2017-110380 02 Juni 2017 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : TOYOTA JIDOSHA KABUSHIKI KAISHA dan KABUSHIKI

KAISHA TOYOTA JIDOSHOKKI 1, Toyota-cho, Toyota-shi, Aichi-ken 471-8571 Japan dan 2-1 ,

Toyoda-cho, Kariya-shi, Aichi-ken 448-8671 Japan (72) Nama Inventor : Hiroshi KUZUYAMA, JP (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Ir. Migni Myriasandra S.H, MIP., MSEL. PT. BIRO OKTROI ROOSSENO

Kantor Taman A9 Unit A6 dan A7, Jalan DR. Ide Anak Agung Gde Agung, Mega Kuningan, Jakarta Selatan 12940

(54) Judul Invensi : ALAT KENDALI UNTUK MESIN PEMBAKARAN DALAM

(57) Abstrak :

Alat kendali untuk mesin pembakaran dalam (100) meliputi unit kendali elektronik (200). Unit kendali elektronik (200) mengendalikan katup injeksi bahan bakar (20) sehingga katup injeksi bahan bakar dapat menginjeksikan setidak-tidaknya bahan bakar primer dan bahan bakar sekunder sesuai dengan urutan sehingga pola laju kenaikan tekanan di dalam ruang pembakaran (11) meliputi puncak pertama dan puncak kedua, mengendalikan waktu injeksi dan jumlah injeksi bahan bakar primer dan bahan bakar sekunder sehingga nilai puncak kedua (P2) Iebih tinggi daripada nilai puncak pertama (P1), mengendalikan alat pemasukan (3) sehingga kerapatan oksigen bertambah seiring dengan bertambahnya beban, dan mengendalikan waktu injeksi dan jumlah injeksi bahan bakar primer serta bahan bakar sekunder sehingga perbedaan puncak yang diperoleh dengan mengurangkan nilai puncak pertama (P1) dari nilai puncak kedua (P2) bertambah bila beban bertambah.

Page 49: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12669 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/F 25J 3/04(2006.01) (21) No. Permohonan Paten : P00201803983 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 31 Mei 2018 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

EP17020238.6 02 Juni 2017 EM

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : Linde Aktiengesellschaft Klosterhofstr. 1, 80331 München,

GERMANY (72) Nama Inventor : Dimitri GOLUBEV, DE (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : DR. BELINDA ROSALINA, SH., LL.M. AMR PARTNERSHIP

Gandaria 8, 3rd Floor Unit D, Jl. Sultan Iskandar Muda (Arteri Pondok Indah), Jakarta Selatan 12240

(54) Judul Invensi : PROSES UNTUK MEMPEROLEH SATU ATAU LEBIH PRODUK UDARA DAN PABRIK PEMISAHAN UDARA

(57) Abstrak :

Invensi ini mengusulkan suatu proses untuk memperoleh satu atau lebih produk udara dengan menggunakkan suatu instalasi pemisahan udara (100) dengan suatu sistem kolom rektifikasi (14-17), yang meliputi suatu kolom tekanan tinggi (14) dan suatu kolom tekanan rendah (15), dan juga dengan suatu penukar panas utama (9) dan suatu kompresor udara utama, total udara yang disuplai ke sistem kolom rektifikasi (10-17) yang dikompresi dalam kompresor udara utama (1) dengan suatu tingkat tekanan pertama, dan kolom tekanan tinggi (15) dioperasikan pada suatu tingkat tekanan kedua, yang sedikitnya 3 bar di bawah tingkat tekanan pertama, dan suatu fluida yang kaya nitrogen berbentuk gas yang dihilangkan dari kolom tekanan tinggi (15) pada tingkat tekanan kedua dan memanaskan dalam keadaan berbentuk gas tanpa pencairan sebelumnya. Hal itu disediakan bahwa jumlah parsial pertama dari fluida yang kaya nitrogen berbentuk gas dipanaskan sampai tingkat suhu pertama sebesar -150 sampai -100˚C, khususnya sebesar -140 sampai -120˚C, yang disuplai pada tingkat suhu pertama ini ke penggerak (12), dan dengan menggunakan penggerak (12) yang dikompresi lebih lanjut sampai suatu tingkat tekanan ketiga, dan jumlah parsial pertama setelah kompresi sampai tingkat tekanan ketiga dipanaskan sampai suatu tingkat suhu kedua di atas tingkat suhu pertama dan dilepaskan secara permanen dari instalasi pemisahan udara (100). Invensi ini juga menyediakan suatu instalasi pemisahan udara yang bersesuaian (100).

Page 50: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12675 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/F 02C 7/08, F 02C 3/04 // (F 02C 7:08 ) (21) No. Permohonan Paten : P00201804038 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 02 Desember 2016 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

62/263,407 04 Desember 2015 US

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : JETOPTERA, INC. 144 Railroad Avenue, Suite 100 Edmonds 98020 WA,

UNITED STATES OF AMERICA (72) Nama Inventor : EVULET, Andrei, US (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Marolita Setiati PT Spruson Ferguson Indonesia

Graha Paramita, 3B Floor, Zone D, JI. Denpasar Raya Blok 02 Kav.8, Kuningan, Jakarta 12940

(54) Judul Invensi : GENERATOR GAS TURBIN MIKRO DAN SISTEM PROPULSIF

(57) Abstrak :

Sistem propulsi mencakup kompresor pertama yang berhubungan melalui fluida dengan sumber fluida. Saluran pertama dirangkai ke kompresor pertama, dan penukar panas berhubungan melalui fluida dengan kompresor pertama melalui saluran pertama. Saluran kedua diposisikan proksimal terhadap penukar panas. Ruang bakar berhubungan melalui fluida dengan penukar panas melalui saluran kedua dan dikonfigurasi untuk menghasilkan aliran gas bertemperatur tinggi. Saluran ketiga dirangkai ke ruang bakar, dan peranti tambahan pendorong pertama berhubungan melalui fluida dengan ruang bakar melalui saluran ketiga. Penukar panas diposisikan di dalam aliran gas yang dihasilkan oleh ruang bakar tersebut.

Page 51: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12664 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/B 62D 25/08(2006.01) (21) No. Permohonan Paten : P00201804060 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 04 Juni 2018 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2017-109493 01 Juni 2017 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : MITSUBISHI JIDOSHA KOGYO KABUSHIKI KAISHA dan

MITSUBISHI JIDOSHA ENGINEERING KABUSHIKI KAISHA 33-8, Shiba 5-chome, Minato-ku, Tokyo 108-8410

Japan dan 1, Aza Nakashinkiri, Hashime-cho, Okazaki-shi, Aichi 444-8501, JAPAN

(72) Nama Inventor : Matsuyuki NISHIMURA, JP

Koji HUKUNAGA, JP Toshiyasu HIRAI, JP

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Dr.Toeti Heraty N. Roosseno BIRO OKTROI ROOSSENO

Kantor Taman A-9 Unit C1 dan C2, Jl. Dr. Ide Anak Agung Gde Agung, Mega Kuningan, Jakarta 12950

(54) Judul Invensi : STRUKTUR RUMAH RODA DALAM KENDARAAN

(57) Abstrak :

Struktur rumah roda pada kendaraan mencakup bagian dalam rumah roda. Bagian dalam rumah roda ini mencakup bagian tebal yang mencakup bagian penopang yang menopang peredam kejut, dan bagian tipis yang lebih tipis daripada bagian tebal. Bagian tebal dan bagian tipis dibentuk dengan membagi bagian dalam rumah roda pada arah depan-belakang dari kendaraan.

Page 52: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12665 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./H 04S 7/00 // (H 04S 7:00 ) (21) No. Permohonan Paten : P00201804128 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 22 November 2016 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

15196881.5 27 November 2015 EP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : NOKIA TECHNOLOGIES OY Karaportti 3

Espoo 02610 Finland (72) Nama Inventor : ERONEN, Antti, FI

LEPPÄNEN, Jussi, FI LEHTINIEMI, Arto, FI CRICRI, Francesco, IT

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Marolita Setiati PT Spruson Ferguson Indonesia

Graha Paramita, 3B Floor, Zone D, JI. Denpasar Raya Blok 02 Kav.8, Kuningan, Jakarta 12940

(54) Judul Invensi : PERENDERINGAN AUDIO CERDAS

(57) Abstrak :

Suatu metode yang meliputi: secara otomatis mengaplikasikan suatu kriteria atau kriteria pemilihan pada suatu objek suara; jika objek suara tersebut memenuhi kriteria atau kriteria pemilihan kemudian melakukan salah satu dari merendering benar atau salah objek suara; dan jika objek suara tersebut tidak memenuhi kriteria atau kriteria pemilihan kemudian melakukan yang lain dari merendering benar atau salah objek suara, di mana merendering yang benar objek suara meliputi setidaknya merendering objek suara pada suatu posisi yang benar dalam suatu adegan suara terendering dibandingkan dengan suatu adegan suara yang direkam dan di mana merendering yang salah objek suara meliputi setidaknya merendering objek suara pada suatu posisi yang salah dalam suatu adegan suara terendering dibandingkan dengan suatu adegan suara yang direkam atau bukan merendering objek suara dalam adegan suara terendering.

Page 53: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12676 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/F 17C 6/00, B 63B 25/16, B 63H 21/38 // (F 17C 6:00 ) (21) No. Permohonan Paten : P00201804198 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 29 Juni 2016 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

10-2015-0175094 09 Desember 2015 KR

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : DAEWOO SHIPBUILDING & MARINE ENGINEERING CO.,

LTD. 125, Namdaemun-ro, Jung-gu, Seoul 04521,

Republic of Korea (72) Nama Inventor : JUNG, Hae Won, KR (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Budi Rahmat, S.H. INT-TRA-PATENT BUREAU

Jl. Griya Agung No. 21 (Blok M3), Komp. Griya Inti Sentosa, Sunter-Jakarta

(54) Judul Invensi : KAPAL YANG MELIPUTI MESIN

(57) Abstrak :

Kapal yang meliputi mesin diungkapkan. Kapal yang meliputi mesin yang meliputi: penukar panas-mandiri pertama untuk menukar-panas gas mendidih yang dikeluarkan dari tangki penyimpanan; kompresor multi-tahap untuk mengkompresi, dalam multi-tahap, gas mendidih, yang Iewat melalui penukar panas-mandiri pertama setelah dikeluarkan dari tangki penyimpanani dekompresor pertama untuk mengembangkan sebagian dari gas mendidih, yang lewat melalui penukar panas-mandiri pertama setelah dikompresi oleh kompresor multi-tahap; dekompresor kedua untuk mengembangkan bagian lain dari gas mendidih, yang lewat melalui penukar panas-mandiri pertama setelah dikompresi oleh kompresor multi-tahap; dan penukar panas-mandiri kedua untuk menukar-panas dan mendinginkan sebagian dari gas mendidih, yang telah terkompresi oleh kompresor multi-tahap, dengan menggunakan, sebagai zat pendingin, fluida yang telah dikembangkan oleh dekompresor pertama, di mana penukar panas-mandiri pertama mendinginkan bagian lain dari gas mendidih, yang telah terkompresi oleh kompresor multi-tahap, dengan menggunakan gas mendidih yang dikeluarkan dari tangki penyimpanan sebagai zat pendingin.

Page 54: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12677 (13) A

(51) I.P.C : Int.Cl.8/C 07D 263/57, C 07D 491/04, C 07D 417/10, C 07D 413/14, C 07D 413/12, C 07D 413/10, C 07D 498/04, A 61K 31/4985, A 61K 31/4355, A 61K 31/428, A 61K 31/423, A 61P 35/00, A 61P 31/12 // (A 61K 31:423, 31:428, 31:4985, A 61P 35:00 )

(21) No. Permohonan Paten : P00201804418 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 18 November 2016 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

62/257,342 19 November 2015 US 62/332,632 06 Mei 2016 US 62/385,099 08 September 2016 US

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : INCYTE CORPORATION 1801 Augustine Cut-Off Wilmington 19803, Delaware,

UNITED STATES OF AMERICA (72) Nama Inventor : LI, Jingwei, CN

WU, Liangxing, CN YAO, Wenqing, US

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Marolita Setiati PT Spruson Ferguson Indonesia

Graha Paramita, 3B Floor, Zone D, JI. Denpasar Raya Blok D2 Kav.8, Kuningan, Jakarta 12940

(54) Judul Invensi : SENYAWA HETEROSIKLIK SEBAGAI IMMUNOMODULATOR

(57) Abstrak :

Diungkapkan adalah senyawa Formula (I ')

metode-metode menggunakan senyawa tersebut sebagai imunomodulator, dan komposisi-komposisi farmasi yang terdiri dari senyawa tersebut. Senyawa ini berguna dalam mengobati, mencegah atau memperbaiki penyakit-penyakit atau gangguan-gangguan seperti kanker atau infeksi.

Page 55: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12666 (13) A

(51) I.P.C : Int.Cl.8/C 10B 47/00, C 10B 53/00, C 10G 1/10, C 10G 11/00, C 10G 9/00, C 10J 3/00 // (C 10B 47:00, 53:00, C 10G 11:00, 9:00, C 10J 3:00 )

(21) No. Permohonan Paten : P00201804463 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 16 Desember 2016 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

62/273,751 31 Desember 2015 US

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : CHZ TECHNOLOGIES, LLC 5547 Mahoning Avenue Suite 340 Austintown, Ohio 44515

United States of America (72) Nama Inventor : BRANDHORST, Henry W., Jr., US

ENGEL, Ullrich H., US LUDWIG, Charles T., US ZAVORAL, Ernest J., Sr., US

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Marolita Setiati PT Spruson Ferguson Indonesia

Graha Paramita, 3B Floor, Zone D, Jl. Denpasar Raya Blok D2 Kav.8, Kuningan, Jakarta 12940

(54) Judul Invensi : METODE TERMOLISIS MULTI-JENJANG UNTUK KONVERSI BAHAN LIMBAH ELEKTRONIK SECARA AMAN DAN EFISIEN

(57) Abstrak :

Metode, sistem untuk menggunakan mengubah berbagai dan proses yang bersih, aman dan efisien metode termolisis untuk memproses guna sumber limbah elektronik (e-waste) menjadi sumber gas bahan bakar bersih dan arang diungkap. Invensi ini memproses sumber limbah elektronik, antara lain misalnya papan-papan sirkuit keseluruhan, untuk mencabik dan/atau menggiling secara efektif sumber limbah tersebut, dan kemudian memproses dengan menggunakan metode termolisis untuk menghansurkan dan/atau memisahkan halogen dan komponen-komponen berbahaya lainnya guna menyediakan sumber gas bahan bakar bersih dan arang, bersama dengan kemampuan memulihkan logam-logam berharga dan komponen-komponen berharga lainnya dari arang tersebut.

Page 56: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12678 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./G 06F 9/44 // (G 06F 9:44 ) (21) No. Permohonan Paten : P00201804598 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 18 November 2016 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

201510894292.2 27 November 2015 CN

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : ALIBABA GROUP HOLDING LIMITED Fourth Floor, One Capital Place, P.O. Box 847, George Town,

Grand Cayman, Cayman Islands (72) Nama Inventor : ZHENG, Yueyang, CN (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Nabila Am Badar, SH. LL.M. AM BADAR & PARTNERS

Jl. Wahid Hasyim No. 14, Jakarta Pusat 10340

(54) Judul Invensi : METODE DAN PERALATAN UNTUK MELOMPATI HALAMAN

(57) Abstrak :

Aplikasi ini menyajikan suatu metode lompatan halaman dan peralatan, di mana metodenya meliputi: memperoleh suatu identitas halaman dari suatu halaman yang akan dilompatkan; mencari suatu tabel perute halaman untuk suatu rute lompatan yang sesuai berdasarkan pada identitas halaman yang diperoleh, di mana rute lompatan meliputi suatu hubungan pemetaan antara identitas halaman dan suatu halaman lompatan; dan melompat ke halaman lompatan berdasarkan pada rute lompatan yang diidentifikasi. Dalam aplikasi ini, suatu layanan baru dapat dipasang secara cepat dan fleksibel tanpa perlu memperbarui suatu versi dari suatu APP.

Page 57: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12680 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./ (21) No. Permohonan Paten : P00201805432 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 27 Januari 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

201641003332 29 Januari 2016 IN

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : ATHER ENERGY PVT.LTD. 3rd Floor, Tower D,

IBC Knowledge Park, (72) Nama Inventor : KUMAR, Harish, IN

SWAMINATHAN, Rajaram, IN MAHADEVU, Jeevan, IN

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Achmad Fatchy AFFA Intellectual Property Rights.

Gedung Graha Pratama Lt. 15, Jl. MT Haryono Kav. 15, Jakarta 12810.

(54) Judul Invensi : SUATU SISTEM DAN METODE UNTUK PENDETEKSIAN KEADAAN KENDARAAN

(57) Abstrak :

Invensi ini tekait dengan suatu unit kontrol kendaraan (102) yang terdiri dari sejumlah sensor (208), unit pemrosesan sekunder (204) dan unit pemrosesan primer (202). Sejumlah sensor (208) merasakan satu atau lebih nilai-nilai yang terkait dengan sekurang-kuranngya satu parameter keadaan kendaraan yang mana kemudian diterima oleh suatu unit pemrosesan sekunder (204) yang mendeteksi suatu perubahan dalam satu atau lebih nilai-nilai untuk memperoleh data yang diubah. Unit pemrosesan primer (202) menerima sinyal pembangun dan data yang diubah dari unit pemrosesan sekunder (204) dan memproses data yang diubah untuk menginfersi satu atau lebih keadaan dari kendaraan, dimana unit pemrosesan primer (202), adalah dalam keadaan tidur/diam sebelum menerima sinyal pembangun

Page 58: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12674 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./ (21) No. Permohonan Paten : P00201806257 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 31 Januari 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

62/289,257 31 Januari 2016 US 62/344,619 02 Juni 2016 US

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : WATERIO LTD 24 Aaron Boxer Street, 7405737 Ness Ziona (IL) (72) Nama Inventor : BENTKOVSKI, Yakov, IL

KAPLAN, Nimrod, IL (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Achmad Fatchy AFFA Intellectual Property Rights.

Gedung Graha Pratama Lt. 15, Jl. MT Haryono Kav. 15, Jakarta 12810.

(54) Judul Invensi : APARATUS DAN METODE UNTUK MENGIRIMKAN PENGINGAT KEPADA PENGGUNA

(57) Abstrak :

invensi Ini berkaitan dengan suatu peraratan yang mencakup: suatu rumahan yang dapat dipasang pada suatu kemasan Lepuh, setidaknya satu sensor yang dipasang pada rumahan dan mampu mengindera pelepasan suatu pil dari suatu kemasan lepuh yang terpasang dan suatu kontroler. Kontroler dikonfigurasikan untuk: menentukan suatu parameter waktu untuk meminum suatu pir, menerima dari setidaknya satu sensor suatu sinyal, menentukan berdasarkan sinyal jika suatu pil dilepaskan dari kemasan ]epuh, dan jika suatu pil tidak dilepaskan dari kemasan lepuh daram suatu rentang waktu berdasarkan parameter waktu, mengeluarkan ke suatu unit keluaran suatu sinyar pengingat untuk meminum pil.

Page 59: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12679 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/B 01D 46/52(2006.01), B 01D 46/24(2006.01) (21) No. Permohonan Paten : P00201806737 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 27 Januari 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2016-039188 01 Maret 2016 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : SMC CORPORATION 14-1, Sotokanda 4-chome, Chiyoda-ku,

Tokyo 1010021, JAPAN (72) Nama Inventor : Takayuki TANAKA, JP (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : DR. BELINDA ROSALINA, SH., LL.M. AMR PARTNERSHIP.

Gandaria 8, 3rd Floor Unit D, Jl. Sultan Iskandar Muda (Arteri Pondok Indah), Jakarta Selatan 12240

(54) Judul Invensi : ELEMEN FILTER

(57) Abstrak :

[Tujuan] Untuk mendapatkan elemen penyaring (1) di mana redispersi cairan yang telah dikumpulkan tidak akan terjadi dengan mencegah distribusi yang tidak merata dari perekat yang dihasilkan ketika tutup ujung atas terikat ke bagian ujung atas dari perakitan penyaring dengan perekat. lsolusil Sebuah tutup ujung atas (3) dilekatkan pada bagian ujung atas dari rakitan penyaring (2), dan ujung atas tutup (3) termasuk dinding periferal bagian dalam (20) yang dipasang ke bagian ruang tengah (10) dari bagian penyaring dalam (72), dinding antara (2L) yang mengelilingi pinggiran luar dari anggota inti luar (13), dan dinding periferal luar (22) yang mengelilingi pinggiran luar dari anggota penyaring luar (14) . Ketinggian dinding antara (2L) lebih kecil dari ketinggian dinding periferal luar (22) dan tinggi- bagian dalam dinding perif eral (20) . Bagian dalam tutup ujung atas (3) diisi dengan perekat (5) yang memiliki kedalaman yang memungkinkan dinding antara (21) untuk ditempelkan pada perekat (5), dan bagian ujung atas dari rakitan penyaring (2) terikat ke ujung atas tutup (3) dalam keadaan di mana bagian ujung aLas dimasukkan ke dalam perekat (5)

Page 60: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12681 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./H 04L 5/00 // (H 04L 5:00 ) (21) No. Permohonan Paten : P00201806914 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 21 Maret 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

62/311,023 21 Maret 2016 US 15/251,904 30 Agustus 2016 US

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : QUALCOMM INCORPORATED ATTN: International IP Administration

5775 Morehouse Drive San Diego, California 92121-1714 (72) Nama Inventor : MANOLAKOS, Alexandros, GR

JIANG, Jing, CN NAMGOONG, June, KR LUO, Tao, US SORIAGA, Joseph Binamira, US JI, Tingfang, US

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : LUDIYANTO, SH., MH., MM. DREWMARKS.

Jl. Hayam Wuruk No. 3i & j, Jakarta Pusat 10120.

(54) Judul Invensi : PENGUKURAN KUALITAS KANAL UPLINK MENGGUNAKAN SUATU BINGKAI DENGAN RENTETAN SINYAL REFERENSI INTENSITAS-TINGGI

(57) Abstrak :

Aspek pada pengungkapan ini menyediakan suatu perangkat nirkabel yang berkomunikasi dengan perangkat nirkabel lain menggunakan sub-bingkai mandiri. Perangkat nirkabel berkomunikasi dengan entitas penjadwalan memanfaatkan sejumlah sub-bingkai mandiri yang mencakup sub-bingkai pertama dan sub-bingkai kedua. Masing-masing sub-bingkai mandiri mencakup bagian uplink (UL) dan bagian downlink (DL) . Perangkat nirkabel lebih lanjut menerima informasi kontrol DL dari entitas penjadwalan di bagian DL dari sub-bingkai pertama, dan mentransmisikan data UL yang mencakup sejumlah pelepasan sinyal referensi ke entitas penjadwalan di bagian UL dari sub-bingkai pertama. Sejumlah pelepasan sinyal referensi secara seragam ditempatkan setidaknya di sebagian bagian UL dari sub-bingkai pertama.

Page 61: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12684 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.I/H 04N 19/103, H 04N 19/119, H 04N 19/186, H 04N 19/176, H 04N 19/136 (21) No. Permohonan Paten : P00201806917 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 21 Maret 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

62/311,265 21 Maret 2016 US 15/463,428 20 Maret 2017 US

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : QUALCOMM INCORPORATED Attn: International IP Administration

5775 Morehouse Drive San Diego, California 92121-1714 (72) Nama Inventor : SEREGIN, Vadim, RU

ZHAO, Xin, CN SAID, Amir, US KARCZEWICZ, Marta, US

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : LUDIYANTO, SH., MH., MM. DREWMARKS.

Jl. Hayam Wuruk No. 3i & j, Jakarta Pusat 10120.

(54) Judul Invensi : MENGGUNAKAN INFORMASI LUMA UNTUK PREDIKSI KROMA DENGAN KERANGKA LUMA-KROMA TERPISAH DALAM PENGKODEAN VIDEO

(57) Abstrak :

Metode mendekode data video terdiri dari menerima bitstream data video terenkode, data video terenkode yang merepresentasikan blok luma dipartisi dan blok kroma dipartisi, dimana blok kroma dipartisi secara independen dari blok luma, menentukan masing-masing mode pengkodean sesuai dengan masing-masing blok luma dipartisi, mendekode masing-masing blok luma dipartisi berdasarkan masing-masing mode pengkodean yang ditentukan, mendekode elemen syntax pertama yang mengindikasikan bahwa masing-masing mode pengkodean yang berkaitan dengan masing-masing blok luma dipartisi akan digunakan untuk mendekode blok kroma dipartisi pertama, dimana blok kroma dipartisi pertama sejajar dengan dua atau lebih blok luma dipartisi, menentukan mode pengkodean kroma untuk blok kroma dipartisi pertama berdasarkan fungsi masing-masing mode pengkodean dua atau lebih blok luma dipartisi, dan mendekode blok kroma dipartisi pertama dalam kesesuaian dengan mode pengkodean kroma yang ditentukan.

Page 62: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12685 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/C 07D 301/12 (21) No. Permohonan Paten : P00201808277 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 10 Maret 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

16161439.1 21 Maret 2016 EP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : EVONIK DEGUSSA GMBH dan THYSSENKRUPP

INDUSTRIAL SOLUTIONS AG Rellinghauser Straße 1-11 45128 Essen, GERMANY dan

ThyssenKrupp Allee 1 45143 Essen, GERMANY (72) Nama Inventor : WÖLL, Wolfgang, DE

BRENDEL, Marc, DE JAEGER, Bernd, DE BREDEMEYER, Niels, DE KOLBE, Bärbel, DE ULLRICH, Norbert, DE BERNHARD, Maik, DE

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : SETIAWAN ADI, SH A. MOEHAMMAD & ASSOCIATES.

Jl. Raden Saleh No. 51A Cikini, Jakarta 10330

(54) Judul Invensi : PROSES UNTUK EPOKSIDASI PROPENA

(57) Abstrak :

Selama memulai epoksidasi terus menerus propena dengan hidrogen peroksida dalam pelarut metanol dengan katalis titanium silikalit berbentuk dalam reaktor bundel tabung dengan jaket pendingin, medium pendingin diumpankan pada laju untuk beban penuh reaktor dengan masuk konstan suhue dari 20°C hingga 50°C, pelarut metanol diumpankan pada tingkat 50 hingga 100% untuk beban penuh reaktor, hidrogen peroksida diumpankan dengan laju yang dimulai dengan tidak lebih dari 10% dari laju untuk beban penuh dan dinaikkan secara terus menerus atau bertahap untuk mempertahankan suhu maksimum di unggun tetap tidak lebih dari 60°C dan perbedaan antara suhu maksimum di unggun tetap dan suhu masuk medium pendinginan tidak lebih dari 20°C, dan propena diumpankan pada laju hingga 100% dari laju untuk beban penuh, meningkatkan laju umpan ketika rasio molar propena terhadap hidrogen peroksida mencapai rasio molar untuk beban penuh.

Page 63: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12686 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/A 01N 43/14, A 01N 63/02, A 01P 1/00, C 07H 15/04, C 12P 19/44 // (A 01N 63:02, A 01P 1:00 ) (21) No. Permohonan Paten : P00201808278 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 11 April 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

16165029.6 13 April 2016 EP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : IMD NATURAL SOLUTIONS GMBH Otto-Hahn-Straße 15

44227 Dortmund, germany (72) Nama Inventor : HENKEL, Thomas, DE

BITZER, Jens, DE (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : SETIAWAN ADI, SH A. MOEHAMMAD & ASSOCIATES.

Jl. Raden Saleh No. 51A Cikini, Jakarta 10330

(54) Judul Invensi : SISTEM FORMULASI UNTUK GLIKOLIPID ANTIMIKROBA

(57) Abstrak :

Invensi ini berhubungan dengan suatu komposisi yang meliputi satu atau lebih glikclipid antimikroba dan satu atau lebih bahan penstabil formulasi. Invensi ini juga berhubungan dengan metode pembuatan komposisi tersebut dan penggunaannya pada makanan, minuman, kosmetik, bahan rumah tangga dan produk-produk medis yang mengandung air.

Page 64: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12687 (13) A

(51) I.P.C : Int.Cl.8/H 01M 10/48, H 01M 2/10, H 01M 10/44, H 02J 7/14, B 60R 16/03 // (B 60R 16:03, H 01M 2:10, H 02J 7:14 )

(21) No. Permohonan Paten : P00201808288 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 13 Maret 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2016-056445 22 Maret 2016 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : NISSAN MOTOR CO., LTD. 2, Takara-cho, Kanagawa-ku, Yokohama-shi,

Kanagawa 2210023 JAPAN (72) Nama Inventor : KOIKE, Tomoyuki, JP

WATANABE, Munemitsu, JP KOISHI, Akifumi, JP TAHARA, Masahiko, JP TSUCHIYA, Terumasa, JP TEZUKA, Atsushi, JP

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Budi Rahmat, S.H. INT-TRA-PATENT BUREAU

Jl. Griya Agung No. 21 (Blok M3), Komp. Griya Inti Sentosa, Sunter-Jakarta

(54) Judul Invensi : SISTEM SUPLAI DAYA DAN METODE PENGONTROLANNYA

(57) Abstrak :

Sistem suplai daya meliputi dua baterai sekunder yang mempunyai karakteristik pengisian dan pengeluaran muatan yang berbeda dan dapat dipasang pada kendaraan. Sistem suplai daya terdiri dari: baterai penyimpan yang dihubungkan pada beban listrik; baterai penyimpan ion litium yang dihubungkan pada beban listrik secara paralel dengan baterai penyimpan melalui dua jalur merupakan jalur pertama dan jalur kedua; pembangkit daya yang mampu mengisi muatan baterai penyimpan dan baterai penyimpan ion litium; saklar pertama yang disediakan pada jalur pertama; saklar kedua yang disediakan pada jalur kedua; elemen ketahanan listrik yang disediakan pada jalur kedua dan yang mempunyai nilai ketahanan lebih besar daripada ketahanan pengekangan dari jalur pertama; dan unit kontrol yang dikonfigurasi untuk mengontrol nyala/mati dari pembangkit daya dan melakukan kontrol nyala/mati dari saklar pertama dan kedua menurut permintaan kenaikan tegangan dari beban listrik.

Page 65: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12667 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/F 04D 29/42, B 60S 1/48 // (F 04D 29:42 ) (21) No. Permohonan Paten : P00201808904 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 08 Mei 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2016-108822 31 Mei 2016 JP 2016-112941 06 Juni 2016 JP 2016-117091 13 Juni 2016 JP 2016-117092 13 Juni 2016 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : MITSUBA CORPORATION 2681, Hirosawacho 1-chome, Kiryu-shi,

Gunma 3768555, JAPAN (72) Nama Inventor : OTANI, Atsushi, JP

ISHIKURA, Satoshi, JP (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : KUSNO HADI KUNCORO, S.Si BATAVIA PATENTSERVIS ASIA

Kartika Chandra Office Tower, 4th Floor, Suite 409, Jl. Gatot Subroto Kav. 18-20, Jakarta 12930

(54) Judul Invensi : POMPA PENCUCI

(57) Abstrak :

Karena ruang pompa (32a), ruang-ruang katup (33a dan 33b), lubang-lubang pelepasan (33e dan 33f), dan jalur-jalur aliran (34 dan 35) secara integral diberikan satu sama lain dalam rumahan (30), dalam kasus dimana ini terbentuk dari bagian yang terpisah, suatu langkah atau sejenisnya yang menghambat aliran cairan pembersih "W" tidak terbentuk dalam jalur aliran cairan pembersih "W", sehingga hilangnya tekanan cairan pembersih "W" dapat dikurangi. Selain itu, karena ruang-ruang katup (33a dan 33b) dari jalur-jalur aliran (34 dan 35) memanjang sampai lubang-lubang pelepasan (33e dan 33f), cairan pembersih "W" mengalir keluar dari jalur-jalur aliran (34 dan 35) dapat dilepaskan pada suatu bagian yang lebih dekat ke pusat ruang-ruang katup (33a dan 33b). Sebagai suatu hasil, bagian saluran keluar dari jalur-jalur aliran (34 dan 35) dan bagian saluran masuk dari lubang-lubang pelepasan (33e dan 33f) dibawa lebih dekat satu sama lain, dan turbulen dari cairan pembersih "W" dalam ruang-ruang katup (33a dan 33b) dapat ditekan, sehingga mengurangi kehilangan tekanan.

Page 66: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12668 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./ (21) No. Permohonan Paten : P00201809606 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 19 Juli 2016 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : HONDA MOTOR CO., LTD. 1-1, Minami-Aoyama 2-chome, Minato-ku,

Tokyo 107-8556 Japan (72) Nama Inventor : Naoyuki YAMATE, JP

Kohta OGURA, JP (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Yenny Halim, S.E., S.H., M.H. ACEMARK

ACEMARK Building Jl. Cikini Raya No. 58 G-H, Jakarta 10330

(54) Judul Invensi : STRUKTUR PENGHILANG PANAS LAMPU KENDARAAN

(57) Abstrak :

Hal ini dimaksudkan untuk menyediakan suatu struktur radiasi termal untuk suatu lampu kendaraan dengan mana menyusupnya benda-kenda asing dari sisi luar dapat dicegah secara andal dan efisiensi radiasi termal yang cukup dapat diperoleh. Struktur radiasi termal ini meliputi suatu rumahan (H2) dimana suatu bohlam (32) dipasang sebagai suatu sumber cahaya, dinding-dinding tegak lurus sisi dalam dan sisi luar (2Sa dan 2Sb) yang dibentuk di posisi-pcsisi yang mengelilingi suatu daerah pemasangan (T) untuk bohlam (32) pada suatu sisi belakang rumahan (H2) sehingga menonjol darinya, dan suatu penutup soket (S2) yang dipasang ke dinding-dinding tegak lurus (2Sa, 28b) sehingga menutupi dinding-dinding tegak lurus (28a, 28b) . Dalam struktur radiasi termal, suatu ruang radiasi termal (W) untuk sumber cahaya dibentuk di sisi dalam dinding-dinding tegak lurus (28a, 28b) dan penutup scket (32), dan dinding-dinding tegak lurus (28a, 28b) meliputi lubang-lubang ventilasi (hl sampai h4) melalui mana ruang radiasi termal (W) dibuka ke sisi luar.

Page 67: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12660 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/G 06F 13/00(2006.01) (21) No. Permohonan Paten : PID201803421 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 11 Mei 2018 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

10-2017-0058904 11 Mei 2017 KR 10-2017-0102574 11 Agustus 2017 KR

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : Samsung Electronics Co., Ltd. 129, Samsung-ro, Yeongtong-gu, Suwon-si,

Gyeonggi-do, 16677 (72) Nama Inventor : Sun-young Lim, KR

Hui-chong Shin, KR In-su Choi, KR Young-ho Lee, KR

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Annisa Am Badar, S.H, LLM Jl. Wahid Hasyim No. 14, Jakarta Pusat 10340

(54) Judul Invensi : SISTEM MEMORI UNTUK MENDUKUNG TERMINASI DQ INTERNAL DARI PENYANGGA DATA

(57) Abstrak :

Sistem memori yang dikonfigurasi untuk mendukung terminasi data internal (DQ) dari penyangga data. Sistem memori tersebut termasuk modul memori pertama, adalah modul memori target yang diakses oleh suatu perangkat eksternal, dan modul memori kedua, adalah modul memori non-target tidak diakses oleh perangkat eksternal. Modul memori kedua melakukan terminasi DQ internal pada suatu jalur data internal selama suatu mode operasi internal dimana komunikasi data dilakukan dengan menggunakan jalur data internal diantara chip memori internal. Pantulan sinyal pada jalur data internal dikurangi atau dilambatkan karena terminasi DQ internal, dan sehingga, integritas sinyal ditingkatkan.

Page 68: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12661 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/H 01M 10/04(2006.01), H 01M 4/02(2006.01), H 01M 10/0562(2010.01) (21) No. Permohonan Paten : PID201803818 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 25 Mei 2018 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2017-109296 01 Juni 2017 JP 2018-039805 06 Maret 2018 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : TOYOTA JIDOSHA KABUSHIKI KAISHA 1, Toyota-cho, Toyota-shi, Aichi-ken, 471-8571 (72) Nama Inventor : MIKI, Hidenori, JP (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Ir. Migni Myriasandra, S.H., MIP., MSEL PT. BIRO OKTROI ROOSSENO

Kantor Taman A-9, Unit A6 & A7, Jl. Dr. Ide Anak Agung Gde Agung, Mega Kuningan, DKI Jakarta 12950

(54) Judul Invensi : BAHAN AKTIF KATODE DAN BATERAI ION FLUORIDA

(57) Abstrak :

Tujuan utama pengungkapan ini adalah untuk menyediakan bahan aktif katode yang dapat digunakan untuk baterai ion fluorida. Pengungkapan ini mencapai tujuan dengan menyediakan bahan aktif katode yang digunakan untuk baterai ion fluorida, yang mengandung komposisi yang direpresentasikan oleh Pb2-xCu1+xF6, di mana 0 ≤ x < 2.

Page 69: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12671 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/B 63B 35/03(2006.01) (21) No. Permohonan Paten : PID201803868 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 28 Mei 2018 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

102017000060596 01 Juni 2017 IT

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : NUOVO PIGNONE TECNOLOGIE S.R.L Via Felice Matteucci 2, 50127 Florence FI (72) Nama Inventor : CHECCACCI, Emanuele , IT

MARGIOTTA, Alessio , IT MARTINELLI, Irene , IT GALARDI, Francesca , IT ZULIANI, Alessandro , IT

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Ir. Migni Myriasandra, S.H., MIP., MSEL PT. BIRO OKTROI ROOSSENO

Kantor Taman A-9, Unit A6 & A7, Jl. Dr. Ide Anak Agung Gde Agung, Mega Kuningan, DKI Jakarta 12950

(54) Judul Invensi : MODUL INSTALASI DENGAN TIANG YANG DILUBANGI

(57) Abstrak :

Modul kilang (1) terdiri dari dek dasar (2), rangka (3) dan sejumlah potongan peralatan (5) yang dipasang ke dek dasar (2) dan/atau rangka (3); dek dasar (2) yang terdiri dari kisi berkas dasar (21-29); sebagian atau seluruh berkas (21-29) dari dek dasar (2) dan secara bebas pilih sebagian atau seluruh berkas (4, 6, 7) dari rangka (3) berperforasi, khususnya tipe kastilasi atau tipe selular, sehingga berkas memiliki sejumlah lubang (21-4, 21-5), khususnya bukaan-jaring, untuk menerima konduit dan/atau pipa dan/atau nampan (21-6, 21-7).

Page 70: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12682 (13) A

(51) I.P.C : Int.Cl.8/C 07H 1/00, C 07H 23/00, C 07H 3/06, C 07H 15/18, A 23C 9/20, A 23L 33/00 // (A 23L 33:00, C 07H 1:00, 23:00 )

(21) No. Permohonan Paten : PID201805672 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 02 Februari 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

16154115.6 03 Februari 2016 EP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : BASF SE Carl-Bosch-Str. 38, 67056 Ludwigshafen am Rhein (72) Nama Inventor : Michael PUHL, DE

Wolfgang SIEGEL, DE Stephanie RENZ, DE Andreas WOELFERT, DE

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Marolita Setiati PT SPRUSON FERGUSON INDONESIA.

Graha Paramita, 3B Floor, Zone D, Jl. Denpasar Raya Blok D2, Kav.8, Kuningan, DKI JAKARTA 12940

(54) Judul Invensi : PROSES PEMBUATAN 2'-O-FUKOSILLAKTOSA

(57) Abstrak :

Invensi ini berhubungan dengan suatu metode untuk membuat 2'-O-fukosillaktosa, zat antara-zat antara yang dapat di-peroleh dengan metode ini dan penggunaan zat antara-zat antara ini. Pembuatan ini meliputi reaksi suatu fukosa terproteksi dari formula umum (I) dengan suatu tri(C1-C6-alkil)silil iodida untuk memberikan suatu 1-iodofukosa terproteksi yang diikuti dengan reaksi 1-iodofukosa terproteksi dengan suatu senyawa dari formula umum (II), dalam keberadaan sedikitnya satu basa dan mendeproteksi produk penggandengan yang dihasilkan untuk memberikan 2'-O-fukosillaktosa.Dalam konteks ini, variabel-variabelnya masing-masing didefinisikan sebagai berikut:Ra dan Rb adalah sama atau berbeda dan adalah -C(=O)-C1-C6-alkil, atau -C(=O)-fenil, di mana fenil tersebut tidak tersubstitusi atau secara opsional memiliki 1 sampai 5 substituen, atau Ra dan Rb bersama-sama adalah suatu radikal (C=O) atau suatu radikal metilena tersubstitusi C(RdRe) , Rc adalah suatu radikal RSi atau adalah benzil, di mana benzil tersebut tidak tersubstitusi atau secara opsional memiliki 1, 2 atau 3 substituen, RSi adalah suatu radikal dari formula SiRfRgRh, di mana Rf, Rg dan Rh adalah sama atau berbeda dan adalah misalnya C1-C8-alkil, R1 adalah suatu radikal-C(=O)-R11 atau suatu radikal SiR12R13R14, R2 adalah sama atau berbeda dan adalah misalnya C1-C8-alkil; R3 adalah sama atau berbeda dan adalah misalnya C1-C8-alkil atau kedua radikal R3 bersama-sama membentuk suatu alkenil C1-C4- linier, yang tidak tersubstitusi atau memiliki 1 sampai 6 gugus metil sebagai substituen-substituen.

Page 71: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12683 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2011.01/H 04N 21/472, H 04N 21/482, H 04N 21/475 (21) No. Permohonan Paten : PID201805682 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 05 Januari 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

10-2016-0000961 05 Januari 2016 KR

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : SAMSUNG ELECTRONICS CO., LTD. 129, Samsung-ro, Yeongtong-gu, Suwon-si,

Gyeonggi-do 16677 (72) Nama Inventor : KIM, Joong Seob, KR

KIM, Dongkyung, KR (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : NABILA AMBADAR, SH.LL.M. Jl. Wahid Hasyim No. 14, Jakarta Pusat 10340

(54) Judul Invensi : METODE UNTUK MENYIMPAN CITRA DAN PERANTI ELEKTRONIKNYA

(57) Abstrak :

Diungkapkan adalah metode dari suatu peranti elektronik yang mencakup menghasilkan suatu citra melalui tampilan sesuai dengan berjalannya aplikasi, menerima sedikitnya satu informasi mengenai keadaan dan situasi eksternal dari peranti elektronik saat citra dihasilkan, menentukan, berdasarkan sedikitnya satu informasi mengenai keadaan dan situasi eksternal dari peranti elektronik, apakah sedikitnya satu dari keadaan dan situasi eksternal dari peranti elektronik sesuai dengan kondisi yang ditetapkan untuk menyimpan setidaknya sebagian dari citra yang dihasilkan, dan menyimpan setidaknya sebagian dari citra yang dihasilkan berdasarkan pada penentuan.

Page 72: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12670 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./H 04L 9/28 // (H 04L 9:28 ) (21) No. Permohonan Paten : PID201805742 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 07 Februari 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2016900405 08 Februari 2016 AU

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : MOLONEY, Lindsay dan SCOTT, Guy C/- Patentec Patent Attorneys, L11, 65 York St, Sydney, New

South Wales 2000 dan C/- Patentec Patent Attorneys, L11, 65 York St, Sydney, New South Wales 2000

(72) Nama Inventor : MOLONEY, Lindsay, AU

SCOTT, Guy, AT (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Annisa Am Badar, SH. LL.M. Jl. Wahid Hasyim No. 14, Jakarta Pusat 10340

(54) Judul Invensi : SUATU SISTEM DAN METODE UNTUK VERIFIKASI KEASLIAN INFORMASI DOKUMEN

(57) Abstrak :

Disediakan suatu sistem dan metode untuk verifikasi keaslian informasi dokumen untuk aplikasi-aplikasi termasuk memverifikasi keaslian informasi pernyataan pencapaian dokumentasi kursus yang dikeluarkan oleh organisasi pelatihan terdaftar, verifikasi dokumen perjalanan dan dokumen rahasia lainnya yang memerlukan verifikasi keaslian seperti dokumen-dokumen yang diterbitkan oleh kantor hukum, perusahaan akuntansi, institusi pemerintah dan sejenisnya. Metode dapat terdiri dari langkah pembuatan catatan verifikasi yang terdiri dari: menerima metadata konten dokumen dari suatu dokumen; menghasilkan hash metadata menggunakan metadata konten dokumen; membuat transaksi blockchain yang terdiri dari hash metadata; dan menghasilkan data yang dapat dibaca komputer yang mengenkode hash metadata; memperbaharui dokumen dengan data yang dapat dibaca komputer dan suatu langkah verifikasi dokumen yang terdiri dari: menerima dokumen; mengambil hash metadata dari data yang dapat dibaca komputer; dan mengidentifikasi hash metada dalam transaksi blockchain dari blockchain untuk memverifikasi keaslian metadata dokumen

Page 73: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12673 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.0/H 02K 11/01, H 02M 7/493, H 02P 27/06 (21) No. Permohonan Paten : PID201806182 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 26 September 2016 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

15/067,448 11 Maret 2016 US

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : General Atomics 3550 General Atomics Court, San Diego, California 92121 (72) Nama Inventor : George Thomas SANTAMARIA, US (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Marolita Setiati PT SPRUSON FERGUSON INDONESIA.

Graha Paramita, 3B Floor, Zone D, Jl. Denpasar Raya Blok D2, Kav.8, Kuningan, DKI JAKARTA 12940

(54) Judul Invensi : PENGGERAK KECEPATAN YANG DAPAT DIATUR BERKECEPATAN TINGGI MULTI LEVEL

(57) Abstrak :

Penggerak kecepatan yang dapat diatur berkecepatan tinggi multi-level memiliki sejumlah jembatan inverter 3- fase multi level modular, dimana, jembatan inverter 3-fase multi level tersebut beroperasi dengan frekuensi dasar, f, dimana jembatan inverter 3-fase multi level tersebut mencakup sekurang-kurangnya tiga level, dimana jembatan inverter 3-fase multi level tersebut beroperasi dalam mode Modulasi Lebar Pulsa (Pulse-Width Modulation, PWM) dengan 9 hingga 21 x atau beroperasi dalam Mode Frekuensi Dasar (Fundamental Frequency Mode, FFM), dimana frekuensi komutasi inverter sama dengan frekuensi dasar, dimana inverter 3-fase multi level, beroperasi dengan fase terpisah sehingga satu kelompok dipindahkan dari yang lain dengan sudut, θ = 60/q, dimana perpindahan fase komponen harmonik urutan n antara kelompok, θn merupakan nθ/q; motor polifase berkecepatan tinggi dengan fase yang diatur dalam kelompok q 3-fase; dan cara elektromagnetik untuk memblokir kelompok-kelompok harmonik yang dipilih sambil melewatkan komponen pada frekuensi dasar, f, dimana cara elektromagnetik mencakup koil yang membawa arus motor yang dihubungkan oleh suatu inti magnetik, dimana cara elektromagnetik dialihkan antara sejumlah jembatan inverter 3-fase multi level modular dan motor polifase berkecepatan tinggi.

Page 74: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12688 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/F 02D 19/06 (21) No. Permohonan Paten : PID201808787 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 05 April 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

PCT/EP2016/057443 05 April 2016 EP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : BEFINAL GMBH Mont-Cenis-Strasse 357, 44627 Herne (72) Nama Inventor : BECKER, Holger, DE (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Nadia Am Badar, SH Jl. Wahid Hasyim No. 14, Jakarta Pusat 10340

(54) Judul Invensi : SISTEM PERTUKARAN BAHAN BAKAR DAN SISTEM PENGISIAN BAHAN BAKAR UNTUK SISTEM BAHAN BAKAR

(57) Abstrak :

Invensi ini berkenaan dengan bidang fasilitas bahan bakar untuk mesin. Suatu aspek pertama dari invensi ini terkait dengan suatu sistem untuk menukar bahan bakar yang berbeda yang dapat digunakan untuk operasi dari suatu mesin. Sistemnya terdiri dari suatu unit pengubah bahan bakar (17), suatu kontrol (21) dan suatu konduit pengembalian pertukaran (24). Unit pengubah bahan bakar (17) dikonfigurasi untuk mengirim suatu bahan bakar pertama (22) pada tekanan ke dalam sistem injeksi (8) dengan pertimbangan mesin mati, agar dapat mengganti suatu bahan bakar kedua (23) yang ditempatkan dalam sistem injeksi, dengan bahan bakar pertama (22). Aspek kedua dari invensi ini terkait dengan suatu sistem untuk pengiriman suatu bahan bakar (23, 61). Sistemnya terdiri dari suatu pengubah media (32, 80) yang terdiri dari suatu elemen yang dapat terdefleksi (37, 38). Pengubah media (32, 80) digerakkan oleh suatu unit penggerak (31) melalui fluida (22, 60) melalui fluida (22, 60) yang dapat diarahkan pada tekanan bervariasi ke transformer media (32, 80) melalui konduit umpan pertama (33.1), dan dikonfigurasi untuk mengirim bahan bakar (23, 61) melalui suatu efek pompa.

Page 75: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12716 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/G 01N 33/24(2006.01) (21) No. Permohonan Paten : P00201804027 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 04 Juni 2018 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

10201704580S 05 Juni 2017 SG

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : Mikrosense Pte Ltd 139, Kaki Bukit Avenue 1, Shun Li Industrial Park,

Singapore 416004 (72) Nama Inventor : GOH CHENG YONG, JAMES, SG

ONG CHEE LENG, RICHARD, SG (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Heru Lukito, S.H.,LL.M. HeruLukito & Partners Intellectual Property

Talavera Office Park, 28th Floor, Jl. TB. Simatupang Kav. 22-26, Jakarta 12430

(54) Judul Invensi : PERANTI DAN METODE PEMANTAUAN

(57) Abstrak :

invensi ini terkait dengan peranti dan metode pemantauan secara khusus, invensi ini berhubungan dengan alat dan metode untuk memantau kondisi di tanah atau dalam struktur bangunan. dalam aspek invensi ini, terdapat modul pemantau yang terdiri dari unit pemrosesan yang terhubung secara elektrik dengan suatu lini sensor pertama, lini sensor pertama yang terdiri dari sejumlah unit pengukura inersia (IMU) yang disesuaikan untuk menentukan profil dari suatu struktur bersama, panjang lini sensor pertama.

Page 76: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12691 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./H 04L 12/26, H 04W 8/02, G 06F 17/30 // (G 06F 17:30, H 04L 12:26, H 04W 8:02 ) (21) No. Permohonan Paten : P00201804329 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 06 Desember 2016 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

201510927308.5 14 Desember 2015 CN

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : ALIBABA GROUP HOLDING LIMITED Fourth Floor, One Capital Place, P.O. Box 847, George Town,

Grand Cayman, Cayman Islands (72) Nama Inventor : XU, Dian, CN (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Marolita Setiati PT Spruson Ferguson Indonesia

Graha Paramita, 3B Floor, Zone D, JI. Denpasar Raya Blok 02 Kav.8, Kuningan, Jakarta 12940

(54) Judul Invensi : METODE DAN APARATUS UNTUK MENGENALI SUATU PERMINTAAN LAYANAN UNTUK MENGUBAH SUATU NOMOR TELEPON BERGERAK

(57) Abstrak :

Perwujudan-perwujudan dari permohonan ini berhubungan dengan suatu metode dan suatu peranti untuk mengenali suatu permintaan layanan untuk mengubah suatu nomor telepon bergerak. Metode ini meliputi: ketika suatu permintaan layanan untuk mengubah suatu nomor telepon bergerak yang dikirim oleh pengguna diterima, memperoleh informasi catatan transaksi historis yang sesuai dari suatu unit penyimpanan yang telah ditetapkan menurut informasi identifikasi pengguna yang dibawa dalam permintaan layanan, mencocokkan informasi lingkungan saat ini yang dilakukan dalam permintaan layanan dengan informasi lingkungan historis yang dibawa dalam informasi catatan transaksi historis; jika informasi lingkungan saat ini cocok dengan informasi lingkungan historis, mengenali suatu permintaan layanan sebagai suatu permintaan layanan terpercaya, dan mengeksekusi suatu operasi layanan untuk mengubah suatu nomor telepon bergerak. Oleh karena itu, pengalaman pengguna ditingkatkan, dan efisiensi dalam mengenali suatu permintaan layanan untuk mengubah suatu nomor telepon bergerak ditingkatkan.

Page 77: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12692 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./ (21) No. Permohonan Paten : P00201804553 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 14 Februari 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

20165114 17 Februari 2016 FI

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : Nokia Technologies OY Karaportti 3 Espoo 02610

Finland (72) Nama Inventor : Miska HANNUKSELA, FI

Alireza AMINLOU, IR Alireza ZARE, IR

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Marolita Setiati PT Spruson Ferguson Indonesia

Graha Paramita, 3B Floor, Zone D, JI. Denpasar Raya Blok D2 Kav.8, Kuningan, Jakarta 12940

(54) Judul Invensi : PERALATAN, METODE DAN PROGRAM KOMPUTER UNTUK MENGKODEKAN DAN MENDEKODEKAN VIDEO

(57) Abstrak :

Invensi ini mengungkapkan suatu metode yang terdiri atas memperoleh trek atau aliran bit gambar lengkap yang mencakup kumpulan ubin yang dibatasi gerakan; dan membangun trek atau aliran bit kumpulan ubin yang sesuai dengan gambar penuh yang berbasis kumpulan ubin yang dibatasi gerakan atau menghasilkan instruksi-instruksi guna membangun trek atau aliran bit kumpulan ubin yang sesuai dengan gambar penuh yang berbasis kumpulan ubin yang dibatasi gerakan.

Page 78: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12693 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./ (21) No. Permohonan Paten : P00201804890 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 06 Juli 2018 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

16151136.5 13 Januari 2016 EP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : MITSUBISHI ELECTRIC CORPORATION 7-3, Marunouchi 2-chome, Chiyoda-ku, Tokyo 100-8310 Japan (72) Nama Inventor : Nicolas GRESSET, FR (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Dr. Toeti Heraty N. Roosseno

BIRO OKTROI ROOSSENO.

Kantor Taman A-9, Unit C1 & C2, Jl. Dr. Ide Anak Agung Gde Agung, Mega Kuningan, Jakarta 12950.

(54) Judul Invensi : SISTEM DAN METODE UNTUK MENGKUANTISASI PROFIL INTERFERENS

(57) Abstrak :

Invensi ini memperhitungkan metode untuk mengkuantisasi profil interferensi untuk sistem telekomunikasi nirkabel di sepanjang jalur yang digunakan oleh peranti bergerak. Metode ini meliputi langkah-langkah: - memperoleh, oleh server, lokasi peranti bergerak di sepanjang jalur yang bersesuaian dengan jendela pengukuran, - menentukan dengan menggunakan lokasi peranti bergerak tersebut, oleh server, format informasi umpan balik, - mentransfer ke peranti bergerak, pesan yang berisi informasi yang berhubungan dengan format yang ditentukan, - memperoleh selama jendela pengukuran, pengukuran-pengukuran yang berhubungan dengan interferensi, - memproses pengukuran-pengukuran untuk memperoleh informasi umpan balik dalam format tersebut, - mentransfer informasi umpan balik ke server, - mengonversi informasi umpan balik ke dalam format basis data yang berhubungan dengan profil interferensi, - memutakhirkan basis data tersebut dengan informasi umpan balik yang telah dikonversi.

Page 79: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12694 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./ (21) No. Permohonan Paten : P00201806662 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 17 November 2016 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2016-016638 JP 29 Januari 2016 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : UNICHARM CORPORATION 182, Shimobun, Kinsei-cho, Shikokuchuo-shi,

Ehime 799-0111, Japan (72) Nama Inventor : Hikari KAWAKAMI, JP

Takashi NOMOTO, JP (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Agustia Krisanti, SH., MH AGUSTIA DAN REKAN.

Gedung ARVA, Lantai 4, Jalan R.P. Soeroso No. 40, Gondangdia, Jakarta Pusat 10350

(54) Judul Invensi : BENDA PENYERAP

(57) Abstrak :

Ini adalah objek dari pengungkapan ini untuk menyediakan artikel penyerap yang meminimalkan kebocoran cairan tubuh dengan berada dalam cara memanjang keluar dari pakaian. Artikel penyerap (1) terdiri dari lembaran cairan-permeabel (101), lembaran cair-kedap (103), badan penyerap (105) mengandung inti penyerap (106), dan bagian fixing (17), artikel penyerap. (1) terdiri dari bagian tubuh yang menyerap (3), dan sepasang bagian lipatan (5, 9) di daerah tengah (CR), masing-masing dari sepasang bagian lipatan (5, 9) di daerah tengah (CR) termasuk bagian di mana panjang antara tepi luarnya (41, 42) dan sisi sisi masing-masing (15, 16) dari inti penyerap (106) dalam arah lebar (W) lebih panjang daripada panjang antara sisi tepi (15, 16) dari inti penyerap (106) dan garis tengah memanjang (LC) dalam arah lebar (W), dan masing-masing pasangan bagian lipatan (5, 9) terdiri dari masing-masing bagian elastis (33, 35) yang memperpanjang dalam arah memanjang (L) dan kontrak dalam arah memanjang (L).

Page 80: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12701 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./ (21) No. Permohonan Paten : P00201806710 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 04 Januari 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

62/306,585 10 Maret 2016 US 15/341,775 02 November 2016 US

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : QUALCOMM INCORPORATED 5775 Morehouse Drive, San Diego, California 92121-1714 (72) Nama Inventor : Seyed Ali Akbar FAKOORIAN, IR

Alberto RICO ALVARINO, ES Peter GAAL, US Hao XU, US Juan MONTOJO, US Wanshi CHEN, CN Renqiu WANG, CN Xiao Feng WANG, CA

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : LUDIYANTO, SH., MH., MM. DREWMARKS.

Jl. Hayam Wuruk No. 3i & j, Jakarta Pusat 10120

(54) Judul Invensi : KOMUNIKASI HD-FDD YANG MEMILIKI KECEPATAN DATA TERTINGGI YANG DITINGKATKAN

(57) Abstrak :

Peralatan tersebut meningkatkan laju transmisi data HD-FDD, misalnya, untuk eMTC dengan menggunakan penjadwalan PDSCH sub-bingkai sendiri yang tumpang tindih suatu transmisi M-PDCCH pada waktunya. Peralatan tersebut dapat berkomunikasi menggunakan ACK/NACK untuk beberapa HARQs yang dibundel dan/atau dimultipleks-kan dalam sub-bingkai untuk meningkatkan sejumlah HARQs.

Page 81: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12702 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./ (21) No. Permohonan Paten : P00201806935 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 16 Maret 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

1630058-4 18 Maret 2016 SE

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : PULPAC AB Åvägen 6, 412 50 Göteborg, Sweden (72) Nama Inventor : LARSSON, Ove, SE

LARSSON, Linus, SE (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Heru Lukito, S.H. (HERU LUKITO DAN PARTNERS Intellectual Property)

Talavera Office Park, 28th Floor, Jalan T.B. Simatupang Kavling 22-26, Jakarta 12430

(54) Judul Invensi : METODE UNTUK PEMBUATAN PRODUK SELULOSA, ALAT PEMBENTUK PRODUK SELULOSA DAN PRODUK SELULOSA

(57) Abstrak :

Metode untuk membuat produk selulosa, yang terdiri dari langkah-langkah: pembentukan kering blanko selulosa dalam unit pembentuk kering; mengatur blanko selulosa dalam cetakan pembentuk; memanaskan blanko selulosa ke suhu pembentukan dalam kisaran 100°C sampai 200°C; dan menekan blanko selulosa dalam cetakan pembentuk dengan tekanan pembentukan sedikitnya 1 MPa.

Page 82: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12704 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/F 03B 13/08, F 03B 17/06, F 03B 13/10 (21) No. Permohonan Paten : P00201807115 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 01 Maret 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

P201630252 03 Maret 2016 ES

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : PERGA INGENIEROS, S.L. C/ Mayor Sevilla nº 13 1º izda.

30850 Totana (Murcia) (72) Nama Inventor : PEREZ GARCIA, Mario, ES

PEREZ GARCIA, José, Miguel, ES (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Achmad Fatchy AFFA Intellectual Property Rights.

Gedung Graha Pratama Lt. 15, Jl. MT Haryono Kav. 15, Jakarta 12810.

(54) Judul Invensi : PERANTI PEMBANGKIT TURBIN UNTUK MENGHASILKAN ENERGI LISTRIK DAN METODE OPERASI DAN INSTALASI YANG TERKAIT

(57) Abstrak :

Invensi berkaitan dengan suatu peranti turbogenerator serta metode pengoperasian dan pemasangan terkait, peranti turbogenerator tersebut terdiri dari: suatu tabung silinder (1) melalui mana suatu volulme fluida bersirkulasi, suatu turbin hidrolik (2) yang digandengkan secara aksial dan secara mekanik ke unsur generator melalui suatu poros (3), di mana unsur generator tersebut terdiri dari suatu selubung tubular tahan-bocor (4), yaitu tahan-bocor sehubungan dengan fluida bersirkulasi, dan di mana selubung tersebut (4) di dalamnya terdiri dari: suatu rotor (5) yang digandengkan ke suatu poros tersebut (3), dan suatu stator (6) yang mengelilingi rotor (5), di mana selubung (4) memiliki dua dasar: salah satu dasar terdiri dari suatu lubang untuk lintasan poros (3) ke turbin (2), dan dasar lainnya terdiri dari suatu diafragma elastis (7) yang dikonfigurasikan untuk menyerap tekanan di luar selubung (4), suatu ruang yang pada gilirannya didefinisikan di antara stator (6) dan bagian dalam permukaan selubung (4) dengan suatu cairan anti-beku (14) yang ditempatkan di dalam ruang tersebut.

Page 83: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12706 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/A 47C 31/11, B 60N 2/60, B 60N 2/58 // (B 60N 2:58 ) (21) No. Permohonan Paten : P00201807300 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 30 Maret 2016 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : PECCA LEATHER SDN BHD No 1, Jalan Perindustrian Desa Aman 1A

Industri Desa Aman, Kepong 52200 Kuala Lumpur (72) Nama Inventor : TEOH, Hwa Cheng, MY

SAM, Chee Keng, MY WONG, Chen Xiang, MY

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Achmad Fatchy AFFA Intellectual Property Rights.

Gedung Graha Pratama Lt. 15, Jl. MT Haryono Kav. 15, Jakarta 12810.

(54) Judul Invensi : SISTEM PENUTUP KURSI KENDARAAN

(57) Abstrak :

Suatu pengaturan penutup tempat duduk kendaraan yang terdiri dari suatu tempat duduk kendaraan (1) yang memiliki suatu permukaan luar; suatu penutup tempat duduk kendaraan yang dapat dipertukarkan (2) yang memiliki permukaan dalam yang secara terpadu terbuat dari suatu bahan yang tampak mahal dengan struktur seperti lingkaran; dan suatu alat pemasangan seperti seprai (15) yang memiliki permukaan seperti pengait dan dipasangkan ke permukaan luar dari tempat duduk kendaraan (1), di mana penutup tempat duduk (2) dengan erat disesuaikan ke tempat duduk kendaraan (1) melalui pengikatan antara struktur seperti lingkaran dan permukaan seperti pengait.

Page 84: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12707 (13) A

(51) I.P.C : Int.Cl.8/C 07D 403/12, C 07D 207/34, C 07D 249/04, C 07D 401/12, A 61K 31/4025, A 61K 31/4192, A 61K 31/427, A 61K 31/454, A 61P 31/20 // (A 61K 31:4025, 31:4192, 31:427 )

(21) No. Permohonan Paten : P00201807302 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 09 Maret 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

62/305,865 09 Maret 2016 US

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : EMORY UNIVERSITY 1599 Clifton Road NE, 4th Floor

Mailstop 1599/001/1AZ Atlanta, Georgia 30322

(72) Nama Inventor : SCHINAZI, Raymond F., US

BOUCLE, Sebastien, US AMBLARD, Franck, US SARI, Ozkan, US BASSIT, Leda, US

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Achmad Fatchy AFFA Intellectual Property Rights.

Gedung Graha Pratama Lt. 15, Jl. MT Haryono Kav. 15, Jakarta 12810.

(54) Judul Invensi : ELIMINASI VIRUS HEPATITIS B DENGAN ZAT ANTIVIRUS

(57) Abstrak :

Invensi ini diarahkan pada senyawa-senyawa, komposisi-komposisi dan metode-metode untuk mencegah, mengobati atau menyembuhkan infeksi Hepatitis B (HBV) pada subjek manusia atau inang hewan lainnya. Senyawa-senyawa tersebut juga adalah garam, bakal obat, dan turunan lain darinya yang dapat diterima secara farmaseutikal sebagai komposisi-komposisi farmaseutikal dan metode-metode untuk pengobatan, pencegahan atau pemberantasan infeksi HBV.

Page 85: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12695 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/B 60T 7/08, B 62L 3/06, B 62L 3/02 (21) No. Permohonan Paten : P00201807815 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 14 Maret 2016 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : HONDA MOTOR CO., LTD. 1-1, Minami-Aoyama 2-chome Minato-ku, Tokyo 107-8556 (72) Nama Inventor : PROMMA, Pakpum, TH

OKADA, Megumu, JP UEDA, Seiji, JP YORISHIGE, Akiko, JP

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Yenny Halim, S.E., S.H., M.H. ACEMARK.

Jl. Cikini Raya No. 58 GH, Jakarta 10330

(54) Judul Invensi : SISTEM REM GABUNGAN UNTUK SUATU SEPEDA MOTOR

(57) Abstrak :

Suatu sistem rem gabungan (200) untuk suatu sepeda motor (100), terdiri atas: suatu tuas rem gabungan (224) untuk menggerakkan suatu mekanisme rem depan (206) dan suatu mekanisme rem belakang (208); suatu penyama rem gabungan (234) untuk mendistribusikan suatu gaya pengereman dari tuas rem gabungan (224) tersebut ke mekanisme-mekanisme rem depan dan belakang (206), (208) tersebut; suatu braket rem gabungan (230) untuk menopang tuas rem gabungan (224) tersebut dan menutupi setidaknya suatu bagian atas penyama rem gabungan (234) tersebut; dan suatu tuas pengunci rem (232) yang dipasang ke braket rem gabungan (230) tersebut untuk mengunci tuas rem gabungan (224) tersebut dalam suatu posisi digerakkan, dicirikan bahwa: penyama gabungan (234) tersebut dihubungkan ke mekanisme-mekanisme rem depan dan belakang (206), (208) tersebut dengan kawat; dan tuas pengunci rem (232) tersebut memiliki suatu bagian perpanjangan (260) yang menutupi suatu bagian bawah penyama rem gabungan (234) tersebut.

Page 86: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12708 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/F 16H 59/68, F 16H 61/04, F 16H 61/28, F 16H 63/50, F 16H 61/12 // (F 16H 59:68, 61:04, 61:12, 61:28 ) (21) No. Permohonan Paten : P00201807967 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 25 Januari 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

1652009 10 Maret 2016 FR

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : NISSAN MOTOR CO., LTD. 2, Takara-cho Kanagawa-ku, Yokohama-shi

Kanagawa, 221-0023, JAPAN (72) Nama Inventor : CHAMEROY, Adrien, FR

CHANTREL, Cédric, FR (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Budi Rahmat, S.H. INT-TRA-PATENT BUREAU

Jl. Griya Agung No. 21 (Blok M3), Komp. Griya Inti Sentosa, Sunter-Jakarta

(54) Judul Invensi : METODE UNTUK MEMERIKSA KEAMANAN KONFIGURASI DARI ALAT PENGGANDENGAN

(57) Abstrak :

Metode untuk memeriksa keamanan konfigurasi dari alat penggandengan (8) untuk roda gigi geser kotak roda gigi (8c) yang terhubung secara dapat berputar ke poros masukan bergerak (4) dari kotak roda gigi dan secara aksial dapat berpindah pada poros tersebut, pada salah satu sisi dari posisi netral antara, antara dua posisi berlawanan dari penyatuan dengan pinion diam (6a, 7a), yang dicirikan bahwa konfigurasi netral dari alat penggandengan (8) didefinisikan berdasarkan informasi utama (F) yang berhubungan dengan posisi roda gigi penggeser dan pengaturan perpindahannya (C) , di mana posisi transmisi dari torsi ke roda dihentikan secara efektif, dan bahwa awal sinkronisasi roda gigi penggeser dengan pinion (6a, 6b) hanya diperbolehkan ketika alat (8) tersebut berada dalam konfigurasi ini.

Page 87: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12696 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/D 21B 1/08 (21) No. Permohonan Paten : P00201808087 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 05 April 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

201620284737.5 07 April 2016 CN

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : BEIJING KING MAHLON SCIENCE & TECHNOLOGY

DEVELOPMENT CO., LTD. Room 3017, Floor 26, No.19 Madian East Road, Haidian

District Beijing 100088, CHINA (72) Nama Inventor : SUN, Jiabin, CN (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Budi Rahmat, S.H. INT-TRA-PATENT BUREAU

Jl. Griya Agung No. 21 (Blok M3), Komp. Griya Inti Sentosa, Sunter-Jakarta

(54) Judul Invensi : ALAT PENGHILANG DEBU KERING

(57) Abstrak :

Alat penghilang debu kering (1) terdiri dari bodi (10) dari alat penghilang debu, terdiri dari lubang umpan (11) dan lubang pengeluaran (12) dan di konfigurasi untuk menerima fragmen yang membutuhkan penghilangan zat pengotor; dan sejumlah komponen penghilangan debu (20) untuk menggulingkan fragmen dalam bodi (10) dari alat penghilang debu; di mana fragmen dapat robek lebih lanjut bila sedikitnya dua komponen penghilangan debu yang berdekatan dari sejumlah komponen penghilangan debu (20) saling digoyangkan. Dengan alat penghilang debu kering (1), bagian yang membentuk fragrnen dapat memiliki zat pengotor yang dihilangkan dan dipecahkan untuk menyempurnakan kebersihan dari fragmen yang diperoleh, sehingga menyederhanakan pengolahan pemurnian dan penyaringan selanjutnya .

Page 88: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12711 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/D 06M 101/16, D 06M 15/643, B 60R 21/235 (21) No. Permohonan Paten : P00201808200 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 13 Maret 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2016-052395 16 Maret 2016 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : TOYOBO CO., LTD. 2-8, Dojima Hama 2-chome, Kita-ku, Osaka-shi,

Osaka 5308230 JAPAN (72) Nama Inventor : AKECHI, Tsutomu, JP (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : ANDROMEDA, BA., SH. AMR PARTNERSHIP

Gandaria 8, 3rd Floor Unit D, Jalan Sultan Iskandar Muda (Arteri Pondok Indah), Jakarta Selatan 12240

(54) Judul Invensi : KAIN DASAR BERLAPIS UNTUK KANTONG UDARA DAN METODE PEMBUATANNYA

(57) Abstrak :

Invensi ini berhubungan dengan suatu kain berlapis untuk kantong udara untuk digunakan dalam mobil, dan menyediakan suatu kain berlapis yang telah menghilangkan atau mengurangi titik-titik bahan pelapis, yang tidak terpecahkan dalam teknik tradisional, dan itu memiliki suatu perbedaan yang lebih kecil dalam sifat-sifat fisik pada kekuatan sobekan dalam arah lebar kain. Kain berlapis untuk kantong udara yang menunjukkan sifat-sifat kain yang sangat baik dan penampilan sedemikian sampai ada sedikit variasi dalam sifat-sifat fisik dalam arah lebar kain, dan sedemikian sampai ada titik-titik bahan pelapisan yang lebih sedikit dapat disediakan oleh suatu metode produksi yang dicirikan oleh penggunaan teknik pisau mengudara sebagai suatu metode pelapisan resin, penggunaan pisau yang bagian depan dan belakangnya berbentuk berbeda, dan sudut berjalan dari kain ketika pisau ditekan pada kain menjadi 3 sampai 15°.

Page 89: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12713 (13) A

(51) I.P.C : Int.Cl.8/D 06M 13/463, D 21C 9/00, D 21H 11/22, D 21H 17/07, D 21H 21/22, D 21H 11/16, D 21H 11/18 // (D 21C 9:00, D 21H 21:22 )

(21) No. Permohonan Paten : P00201808210 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 01 Maret 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

62/308,532 15 Maret 2016 US

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : EVONIK DEGUSSA GMBH Rellinghauser Straße 1-11

45128 Essen Germany (72) Nama Inventor : LEWIS, Deborah, US

PEGGAU, Jörg, DE PREVIS, David, US

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : SETIAWAN ADI, SH A. MOEHAMMAD & ASSOCIATES.

Jl. Raden Saleh No. 51A Cikini, Jakarta 10330

(54) Judul Invensi : PENGGUNAAN PELEPAS PENGIKAT DIPA-ESTERKUAT UNTUK PEMBUATAN PULP BULU HALUS DAN KERTAS TISU

(57) Abstrak :

Invensi ini berhubungan dengan bahan serat selulosa yang mengandung 0.01 hingga 0.5 % berat senyawa amonia yang mengandung rdikal oksialkil yang terdiri atas setidaknya 3 atom karbon yang dapat terbiodegradasi pada tingkat setidaknya 60% menurut metode OECD 301F dan proses untuk memproduksi serat selulosa terlepas pengikatan.

Page 90: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12714 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/F 17C 1/16(2006.01), F 17C 1/06(2006.01) (21) No. Permohonan Paten : P00201808260 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 16 Maret 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

62/308.945 16 Maret 2016 US

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : HEXAGON TECHNOLOGY AS Korsegata 4B, P.O. Box 836,

Sentrum, NO-6002 Alesund Norway (72) Nama Inventor : YEGGY, Brian, US

BYERLY, Duane, V., US (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Melinda, S.E., S.H. PT TILLEKE & GIBBINS INDONESIA.

Lippo Kuningan, Lt.12, Unit A, Jl. H.R. Rasuna Said Kav. B-12, Kuningan, Jakarta 12940

(54) Judul Invensi : LUBANG TEPAT UNTUK KENOP WADAH TEKANAN

(57) Abstrak :

Peralatan (28) dikonfigurasi untuk diposisikan antara kenop (16) dan kerangka (18) wadah tekanan (10). Kenop (16) termasuk lubang (26) melalui, dan lubang (26) memiliki sumbu longitudinal (36). Peralatan (28) termasuk bodi melingkar dan fitur tembus gas (30). Bodi melingkar mencakup permukaan bagian dalam (38) yang dikonfigurasi untuk membatasi kenop (16) dan permukaan luar (46) yang dikonfigurasi untuk berbatasan dengan kerangka (18). Bodi melingkar memiliki ujung pertama (42) dan kedua (44) berlawanan dengan sumbu longitudinal (36). Fitur permeabel gas (30) disediakan di permukaan bagian dalam (38) dan memanjang setidaknya dari ujung pertama (42) hingga ujung kedua (44). Pengungkapan juga menjelaskan wadah tekanan (10) termasuk kerangka (18), dan kenop (16), dan alat (28) yang diposisikan antara kenop (16) dan kerangka (18). Metode untuk membentuk wadah tekanan (10) termasuk memasang kenop (16) pada mandrel, memposisikan pemasangan melingkar (28) sekitar leher (22) dari kenop (16), membentuk liner (20), dan membentuk kerangka luar (18).

Page 91: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12697 (13) A

(51) I.P.C : Int.Cl.8/C 02F 11/02, C 02F 11/04, C 02F 11/00, B 09B 3/00, C 12M 1/02, C 12M 1/12, C 12M 1/113, C 12M 1/00, A 61L 2/10, A 61L 11/00 // (A 61L 11:00, 2:10, B 09B 3:00, C 02F 11:00, 11:02, 11:04, C 12M 1:00, 1:02, 1:12 )

(21) No. Permohonan Paten : P00201808435 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 27 Januari 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2016-060637 24 Maret 2016 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : PRICE MANAGEMENT OF JAPAN CO., LTD. 1-8, Hibikino, Wakamatsu-ku, Kitakyushu-shi,

Fukuoka 8080135 JAPAN (72) Nama Inventor : JI Hezhe, CN

ISHIBASHI Yasuhiro, JP NAKAMICHI Takahiro, JP KAWAKAMI Shigeki, JP

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Daru Lukiantono, S.H Hadiputranto, Hadinoto & Partners

Pacific Century Place, Level 35, Sudirman Central Business District Lot 10, Jl. Jendral Sudirman Kav. 52-53, Jakarta 12190

(54) Judul Invensi : SISTEM FERMENTASI METANA

(57) Abstrak :

Sistem fermentasi metana (1) meliputi alur perlakuan berturutan (5) yang meliputi: tangki pelarutan (12) yang terdapat dalam wadah (2), dimana tangki suatu perlakuan pelarutan dilakukan pada bahan tertargetkan organik; dan tangki fermentasi metana (13) yang terdapat dalam wadah (3), dimana metana tangki dihasilkan dengan memfermentasi bahan diperlakukan yang dilarutkan dalam tangki pelarutan (12). Bahan limbah organik dikirimkan ke pompa mohno dengan penghancur (10), tangki pencampur (11), tangki pelarutan (12), dan tangki fermentasi metana (13) dalam urutan yang disebutkan, sambil tetap menjalani perlakuan pelarutan dan kemudian fermentasi metana untuk memproduksi dan mengeluarkan gas metana. Tangki fermentasi metana (13) disediakan dengan suatu mekanisme pemanasan yang menggunakan panas atau sejenisnya yang dihasilkan dalam tangki pelarutan (12).

Page 92: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12698 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/A 61F 13/15, A 61F 13/532, A 61F 13/514 // (A 61F 13:15 ) (21) No. Permohonan Paten : P00201808535 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 10 Januari 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2016-092040 28 April 2016 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : UNICHARM CORPORATION 182, Shimobun, Kinsei-cho, Shikokuchuo-shi,

Ehime 7990111 JAPAN (72) Nama Inventor : NOMOTO, Takashi, JP

NANAUMI, Hisataka, JP KAWAKAMI, Hikari, JP

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Budi Rahmat, S.H. INT-TRA-PATENT BUREAU

Jl. Griya Agung No. 21 (Blok M3), Komp. Griya Inti Sentosa, Sunter-Jakarta

(54) Judul Invensi : BENDA PENYERAP

(57) Abstrak :

Invensi ini menyediakan benda penyerap yang mampu memberikan pemakai dengan ekspektasi benda penyerap berkualitas tinggi memiliki, khususnya, elastisitas yang sangat baik tanpa harus merentangkan benda penyerap sebelum pemakaian, dan yang mampu menyediakan kenyamanan pemakaian yang sangat baik dan menunjukkan kapasitas penyerapan tinggi ketika dipakai. Benda penyerap ini meliputi lembaran elastis (24) yang diletakkan di daerah sisi belakang (A3) dan diposisikan pada sisi permukaan yang tidak menghadap-kulit dari penyerap (22), dan lembaran permukaan (21) yang memiliki transmitansi cahaya 45% atau lebih besar. Selanjutnya, penyerap (22), di daerah sisi belakang (A3) yang bertumpuk dengan lembaran elastis (24) dalam arah ketebalan, memiliki daerah yang terdapat bagian celah (AE) dimana sejumlah bagian celah yang memanjang dalam arah lebar terdapat, dan daerah yang tidak terdapat bagian celah (N2) pada daerah yang sesuai dengan bukaan ekskresi (A2), dimana daerah yang terdapat bagian celah (AE) meliputi bagian celah lebar (SE) pada daerah pertama (a1) yang paling dekat dengan daerah yang sesuai dengan bukaan ekskresi (A2).

Page 93: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12700 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./H 04M 1/02, G 06F 1/16 // (G 06F 1:16, H 04M 1:02 ) (21) No. Permohonan Paten : P00201808625 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 29 Maret 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

10-2016-0039112 31 Maret 2016 KR

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : SAMSUNG ELECTRONICS CO., LTD. 129, Samsung-ro, Yeongtong-gu Suwon-si

Gyeonggi-do 16677, Republic of Korea (72) Nama Inventor : KIM, Min-Sik, KR

LEE, Min-Sung, KR JUNG, Song-Hee, KR HYUN, Seung-Jun, KR KIM, Moo-Young, KR LEE, Ki-Huk, KR

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Budi Rahmat, S.H. INT-TRA-PATENT BUREAU

Jl. Griya Agung No. 21 (Blok M3), Komp. Griya Inti Sentosa, Sunter-Jakarta

(54) Judul Invensi : ALAT ELEKTRONIK

(57) Abstrak :

Menurut berbagai contoh invensi ini, alat elektronik dapat terdiri dari: rumahan mencakup permukaan pertama yang menghadap arah pertama, permukaan kedua yang menghadap arah kedua yang berlawanan dengan arah pertama, dan sisi permukaan yang mengelilingi setidaknya bagian dari ruang antara permukaan pertama dan permukaan kedua; alat layar yang terbentuk pada setidaknya satu dari permukaan pertama dan permukaan kedua; pembukaan yang terbentuk pada setidaknya satu dari permukaan pertama, permukaan kedua, dan sisi permukaan; modul yang dipasang di dalam rumahan tidak terekspos; dan komponen panduan dipasang di dalam rumahan antara modul dan dikonfigurasi untuk menyediakan keluaran modul ke luar melalui pembukaan. Selain itu, alat elektronik dapat secara bervariasi diterapkan menurut contoh.

Page 94: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12705 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/A 61K 39/00, A 61K 39/015, A 61K 39/29, A 61K 39/285, A 61K 39/235 // (A 61K 39:00, 39:235, 39:29 ) (21) No. Permohonan Paten : P00201809305 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 18 Mei 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

1608821.3 19 Mei 2016 GB

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : OXFORD UNIVERSITY INNOVATION LIMITED Buxton Court

3 West Way Oxford Oxfordshire OX2 0JB (GB)

(72) Nama Inventor : REYES-SANDOVAL, Arturo, GB (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Pardomuan Oloan Lubis CHANNEL INTERNATIONAL PATENT

Anakida Building, 6th Floor, Jl. Prof. Dr. Soepomo S.H. No. 27, Tebet, Jakarta 12810

(54) Judul Invensi : VAKSIN-VAKSIN

(57) Abstrak :

Invensi ini berkaitan dengan partikel, khususnya partikel seperti virus (VLPs), yang terdiri dari polipeptida fusi yang terdiri dari pengulangan unit terpilih yang berasal dari wilayah pengulangan Tipe I dan Protein circumsporozoite Tipe II (CSP) dari Plasmodium vivax (Pv), bersama dengan sekuens asam amino yang berasal dari sekuens PvCSP ujung C. Pada beberapa perwujudan, polipeptida fusi juga terdiri dari sekuens asam amino yang berasal dari sekuens PvCSP ujung N dan/atau polipeptida antigen permukaan yang berasal dari virus Hepatitis B (HBV-S). Invensi ini juga berkaitan dengan sekuens nukleotida yang menyandi polipeptida seperti fusi, vektor dan plasmid yang terdiri dari sekuens nukleotida tersebut, dan sel-sel inang yang terdiri dari vektor-vektor dan plasmid tersebut. Invensi ini juga berkaitan dengan komposisi, terutama komposisi vaksin, yang terdiri dari polipeptida fusis atau VLP untuk digunakan sebagai vaksin untuk pencegahan malaria.

Page 95: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12690 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./C 21D 9/46, C 22C 38/14, C 22C 38/38, C 22C 38/00 // (C 21D 9:46, C 22C 38:00, 38:14, 38:38 ) (21) No. Permohonan Paten : PID201803693 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 19 November 2015 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : NIPPON STEEL & SUMITOMO METAL CORPORATION 6-1, Marunouchi 2-chome, Chiyoda-ku, Tokyo 100-8071 (72) Nama Inventor : TOYODA Takeshi, JP

KAMADA Daiki, JP KANZAWA Yuuki, JP KIKUZUKI Mayuko, JP

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Ir. Migni Myriasandra, S.H., MIP., MSEL PT. BIRO OKTROI ROOSSENO

Kantor Taman A-9, Unit A6 & A7, Jl. Dr. Ide Anak Agung Gde Agung, Mega Kuningan, DKI Jakarta 12950

(54) Judul Invensi : LEMBARAN BAJA GULUNG PANAS BERKEKUATAN TINGGI DAN METODE PEMBUATANNYA

(57) Abstrak :

Lembaran baja gulung panas berkekuatan tinggi ini memiliki komposisi kimia yang telah ditentukan, di mana struktur lembaran baja gulung panas berkekuatan tinggi mengandung martensit dalam rasio area 20% atau lebih dan 60% atau kurang dan ferit dalam rasio area 40% atau lebih, dan rasio area total martensit dan ferit adalah 90% atau lebih, ukuran butiran rata-rata martensit adalah 5,0 μm atau lebih dan 50 μm atau kurang, rasio kekerasan martensit terhadap kekerasan ferit adalah 0,6 atau lebih dan 1,6 atau kurang, dan kekuatan tarik lembaran baja gulung panas berkekuatan tinggi adalah 980 MPa atau lebih.

Page 96: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12717 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/H 01L 21/302(2006.01), H 01L 21/00(2006.01), C 03C 15/00(2006.01), C 30B 29/38(2006.01) (21) No. Permohonan Paten : PID201804040 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 04 Juni 2018 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

62/515,351 05 Juni 2017 US 15/990,000 25 Mei 2018 US

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : Versum Materials US, LLC 8555 S. River Parkway, Tempe, AZ 85284 (72) Nama Inventor : LEE, Yi-Chia , US

LIU, Wen Dar, US (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Ir. Migni Myriasandra, S.H., MIP., MSEL PT. BIRO OKTROI ROOSSENO

Kantor Taman A-9, Unit A6 & A7, Jl. Dr. Ide Anak Agung Gde Agung, Mega Kuningan, DKI Jakarta 12950

(54) Judul Invensi : LARUTAN PENGETSAAN UNTUK SECARA SELEKTIF MENGHILANGKAN SILIKON NITRIDA SELAMA PEMBUATAN ALAT SEMIKONDUKTOR

(57) Abstrak :

Diuraikan di sini larutan pengetsaan yang mengandung air, larutan asam fosfat (berair), dan pelarut yang mengandung gugus hidroksil. Komposisi tersebut berguna untuk penghilangan selektif dari silikon nitrida terhadap silikon oksida dari alat mikroelektronik yang memiliki bahan(-bahan) tersebut padanya selama pembuatannya.

Page 97: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12710 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./A 61F 13/02, A 61K 9/70 // (A 61F 13:02, A 61K 9:70 ) (21) No. Permohonan Paten : PID201808165 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 16 Maret 2016 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : LEAD CHEMICAL CO.,LTD. 77-3, Himata, Toyama-shi, Toyama 9300912 (72) Nama Inventor : MATSUZAWA, Takayasu, JP

YAMA, Seijiro, JP MURAI, Naoki, JP

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Ir. Migni Myriasandra, S.H., MIP., MSEL PT. BIRO OKTROI ROOSSENO

Kantor Taman A-9, Unit A6 & A7, Jl. Dr. Ide Anak Agung Gde Agung, Mega Kuningan, DKI Jakarta 12950

(54) Judul Invensi : TAMPAL ADHESIF

(57) Abstrak :

Disediakan tampal adhesif yang menggunakan lembaran berpola 3D di mana kelenturan dapat dengan mudah diubah tergantung pada setiap bagian yang membutuhkan kekakuan atau kelenturan dan untuk produk akhir yang memiliki indera dan sensibilitas sentuhan dan tekstur yang sesuai untuk manusia, dipertimbangkan sebagai penopang dari tampal adhesif dan tidak hanya memiliki rancangan yang sangat baik, tetapi juga kemampuan untuk digunakan yang sangat baik selama penggunaan. Tampal adhesif meliputi: suatu penopang; sedikitnya lapisan adhesif sensitif-tekanan yang disediakan pada penopang; dan lapisan yang dapat dilepas yang dilekatkan pada lapisan adhesif sensitif-tekanan sehingga menutupi permukaan lapisan adhesif sensitif-tekanan, di mana penopang tersebut adalah lembaran berpola 3D yang dicirikan dengan sejumlah garis-garis menonjol dan garis-garis ceruk yang secara paralel dan secara linear memanjang terbentuk di dalam dan di luar garis dalam sejumlah figur yang dipartisi dengan garis-garis tersebut, dinding dari garis-garis menonjol dan garis-garis ceruk dalam beberapa figur dibentuk untuk menjadi miring dengan sudut inklinasi yang berbeda, sehubungan dengan bagian dasar, dan garis-garis menonjol memiliki tinggi yang berbeda dari bagian dasar, yang berfungsi sebagai parameter fisik dari garis-garis menonjol dan garis-garis ceruk, menuju ke arah yang ditentukan sebelumnya pada lembaran.

Page 98: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12699 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/B 28C 7/00, B 65D 88/16, B 65D 81/32 // (B 28C 7:00, B 65D 81:32 ) (21) No. Permohonan Paten : PID201808312 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 12 Mei 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2016901832 17 Mei 2016 AU

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : UNDERCON PTY LTD 10 Oakendale Road, Glen Oak NSW 2320 (72) Nama Inventor : BENSON, Adam John, AU (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Amris Pulungan, S.H. Pulungan Wiston & Partners

Graha Intermasa 3rd Floor, Jalan Cempaka Putih Raya No. 102, Jakarta 10510

(54) Judul Invensi : KANTUNG BASAH UNTUK PENYIMPANAN BAHAN CAMPURAN BETON

(57) Abstrak :

Sebuah kantung basah untuk penyimpanan bahan campuran beton pada jenis iklim atau lingkungan apapun tanpa degradasi dari bahan-bahan yang disimpan. Kantung basah 10 memiliki suatu kantung bagian luar 20 yang dapat ditembus kelembaban dan kantung bagian dalam 30 yang tahan lembab ditempatkan dan terletak pada bagian tengah dari kantung bagian luar 20. Kantung bagian dalam 30 hanya menyimpan campuran semen kering di dalamnya. Kantung bagian luar 20 menyimpan kantung bagian dalam 30 dan agregat bahan di dalamnya, dimana agregat bahan-bahan tersebut mengelilingi kantung bagian dalam 30. Kantung basah 10 memungkinkan lewatnya kelembaban ke dalam dan ke luar dari kantung bagian luar 20 sembari tidak memungkinkan kelembaban lewat menuju kantung bagian dalam 30 ke campuran semen kering. Dengan demikian kantung basah 10 dapat digunakan, menyimpan dan memindahkan dalam iklim atau lingkungan basah dan kering tanpa adanya degradasi sedikitpun dari bahan-bahan yang tersimpan di dalam masing-masing kantung dan memungkinkan penyerapan kelembaban udara menuju agregat bahan di dalam kantung bagian luar tanpa mengaktifkan proses kristalisasi dari campuran semen kering di dalam kantung bagian dalam.

Page 99: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12703 (13) A

(51) I.P.C : Int.Cl./B 01J 15/00, C 01B 13/10, A 61G 10/00, A 61H 33/14, A 61L 9/015, A 61L 2/20 // (A 61G 10:00, A 61H 33:14, A 61L 2:20, 9:015, B 01J 15:00, C 01B 13:10 )

(21) No. Permohonan Paten : PID201808782 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 27 April 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

15/141,216 28 April 2016 US

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : SoClean, Inc 12 Vose Farm RoadPeterborough, NH 03458 (72) Nama Inventor : LEYVA, Timothy, US

OLSZTA, William E., US (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Amris Pulungan, S.H. Pulungan, Wiston & Partners

Graha Intermasa 3rd Floor, Jl. Cempaka Putih Raya No. 102, Jakarta 10510

(54) Judul Invensi : PERALATAN, SISTEM DAN METODE UNTUK MERAWAT PERALATAN MEDIS YANG MEMILIKI SALURAN DENGAN GAS OZON

(57) Abstrak :

Invensi saat ini secara umum berhubungan dengan perawatan gas ozon pada peralatan medis dan lebih khususnya, berhubungan dengan peralatan, metode dan sistem untuk membersihkan, desinfeksi dan/atau sterilisasi peralatan medis, selang medis dan tabung serta perlengkapannya dengan gas ozon, secara khusus invensi ini berhubungan dengan peralatan, metode dan sistem dengan sejumlah wadah untuk menyediakan aliran cairan lingkar-tertutup untuk mendistribusikan gas ozon ke saluran bagian dalam dan ruang bagian luar dari peralatan medis. Peralatan yang sesuai dengan suatu perwujudan dari invensi memiliki dua atau lebih ruang untuk mendistribusikan gas ozon, sebuah ruang kedap gas, suatu sistem kerja ozon, dan satu atau lebih unit penghubung yang dikonfigurasikan untuk agar dapat berpindah tempat dengan lancar dalam sistem perawatan lingkar-tertutup.

Page 100: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12715 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/A 01N 25/00, A 01N 25/30, A 01N 35/04, A 01N 43/40, A 01P 3/00 // (A 01N 25:00, 25:30, A 01P 3:00 ) (21) No. Permohonan Paten : PID201808970 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 13 April 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2016-081693 15 April 2016 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : ISHIHARA SANGYO KAISHA, LTD. 3-15, Edobori 1-chome, Nishi-ku, Osaka-shi, Osaka 5500002 (72) Nama Inventor : OGAWA Munekazu, JP

NISHIMURA Akihiro, JP NISHIMI Shuko, JP

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Ir. Yuswo Tirto Widjojo WIDJOJO (OEI TAT HWAY) CS

Wisma Kemang Lt. 5 Jl. Kemang Selatan No. 1, Jakarta Selatan 12560

(54) Judul Invensi : METODE UNTUK MENINGKATKAN EFEK PENGENDALIAN-PENYAKIT DARI FUNGISIDA ARIL FENIL KETON, DAN METODE UNTUK MENGENDALIKAN PENYAKIT TANAMAN

(57) Abstrak :

Untuk menyediakan metode untuk sangat meningkatkan efek pengendalian penyakit tanaman, dan metode untuk mengendalikan penyakit tanaman. Metode untuk meningkatkan efek pengendalian penyakit tanaman dari fungisida aril fenil keton, yang terdiri dari penggunaan fungisida aril fenil keton sebagai komponen (a) dalam kombinasi dengan setidaknya satu komponen (b) yang dipilih dari kelompok yang terdiri dari surfaktan nonionik, surfaktan anionik, surfaktan kationik, minyak nabati, parafin, resin dan terpena.

Page 101: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12689 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/C 12N 15/11, C 12Q 1/68, C 12Q 1/70, C 12R 1/93 // (C 12N 15:11, C 12Q 1:68, 1:70 ) (21) No. Permohonan Paten : PID201809646 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 27 April 2016 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : GUANGDONG LABORATORY ANIMALS MONITORING

INSTITUTE dan GUANGZHOU EIGHTH PEOPLE'S HOSPITAL

No. 11 Fengxin Road, Science City, Huangpu District Guangzhou, Guangdong 510000 dan No. 627 Dongfeng East Road Guangzhou, Guangdong 510000

(72) Nama Inventor : YAN, Bingfeng, CN

GUO, Pengju, CN HUANG, Ren, CN ZHANG, Fuchun, CN ZHAO, Lingzhai, CN

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Emirsyah Dinar AFFA Intellectual Property Rights

Gedung Graha Pratama Lantai 15, Jl. MT. Haryono Kav. 15, Jakarta Selatan, Jakarta 12810

(54) Judul Invensi : PRIMER, REAGEN, DAN METODE RT-PCR-HRM ATAU PCR-HRM UNTUK MEMBEDAKAN DENGAN CEPAT EMPAT SEROTIPE DARI VIRUS DENGUE

(57) Abstrak :

Invensi ini mengungkapkan primer, reagen, dan metode RT-PCR-HRM atau PCR-HRM, untuk membedakan dengan cepat empat serotipe dari virus Dengue.

Page 102: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12709 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/D 06L 1/02, C 11D 1/14, C 11D 3/43 // (C 11D 3:43 ) (21) No. Permohonan Paten : PID201809773 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 30 Mei 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2016-108445 31 Mei 2016 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : KAO CORPORATION 14-10, Nihonbashi-Kayabacho 1-chome, Chuo-ku,

Tokyo 1038210 (72) Nama Inventor : TAWA Kosuke, JP

OZAKI Takanori, JP TASE Yuichiro, JP ENDO Hiroko, JP

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : RONNY GUNAWAN, S.H. Jl. Kembang Permai Blok I-6, No. 1, Kembangan,

Jakarta Barat, DKI Jakarta 11610

(54) Judul Invensi : KOMPOSISI DETERJEN CAIR UNTUK PRODUK-PRODUK TEKSTIL

(57) Abstrak :

Invensi sekarang berhubungan dengan komposisi deterjen cair untuk produk-produk tekstil yang mengandung komponen (A) berikut dalam jumlah 10% massa atau lebih dan 60% massa atau kurang, komponen (B) berikut, dan air: komponen (A): suatu olefin sulfonat internal yang memiliki 14 atau lebih dan 16 atau kurang atom karbon, dimana rasio massa dari suatu olefin sulfonat internal yang memiliki 14 atau lebih dan 16 atau kurang atom karbon dengan gugus sulfonat pada posisi 2 atau lebih tinggi dan posisi 4 atau lebih rendah (IO-1S) terhadap suatu olefin sulfonat internal yang memiliki 14 atau lebih dan 16 atau kurang atom karbon dengan gugus sulfonat pada posisi 5 atau lebih tinggi (IO-2S), (IO-1S)/(IO-2S), adalah 0,50 atau lebih dan 4,2 atau kurang; dan komponen (B): suatu pelarut organik yang memiliki gugus hidroksi.

Page 103: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12712 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/C 10L 1/06, C 10L 1/02 (21) No. Permohonan Paten : PID201809793 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 19 April 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

102016000046985 06 Mei 2016 IT

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : CHIMEC S.p.A. Via delle Ande, 19, 00144 Roma (72) Nama Inventor : BUCCOLINI, Marco, IT

MANTARRO, Milena, IT BASCELLI, Matteo, IT IANNI, Alberto, IT

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Nadia Am Badar, SH Jl. Wahid Hasyim No. 14, Jakarta Pusat 10340

(54) Judul Invensi : KOMPOSISI YANG MEMILIKI KANDUNGAN HIDROKARBON C4 TINGGI YANG BERGUNA UNTUK MESIN PEMBAKARAN INTERNAL

(57) Abstrak :

Penggunaan amina aromatik tersunstitusi-N-alkil untuk membuat suatu komposisi bensin yang berguna sebagai bahan bakar untuk mesin-mesin pembakaran dalam dan pengapian terkontrol, komposisi bensin tersebut yang dicirikan oleh RVP rendah, disukai dari 0,5 hingga 0,7 bar, lebih disukai yaitu lebih rendah dari 0,6 bar, dan kandungan hidrokarbon C4 dari 2,5% hingga 8,0% berat.

Page 104: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12727 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2016.01/C 08F 2/01 (21) No. Permohonan Paten : P00201704698 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 18 Juli 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

106118578 05 Juni 2017 TW

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : KING STEEL MACHINERY CO., LTD. NO. 22,7TH RD., INDUSTRIAL PARK TAICHUNG,

TAICHUNG CITY,407, TAIWAN;,R.0.C. (72) Nama Inventor : CHEN,FA-SHEN, TW (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Suryani,S.E. Kantor DR. Yansen Dermanto L., S.H.,

Jalan Proklamasi No. 65 Pegangsaan, menteng, Jakarta Pusat 10320

(54) Judul Invensi : ALAT UNTUK MENCAMPUR FLUIDA SUPERKRITIS DAN LEBURAN BAHAN MENTAH POLIMER

(57) Abstrak :

Suatu alat untuk mencampur suatu fluida superkritis dan leburan bahan mentah polimer yang disediakan oleh invensi meliputi suatu unit pelebur panas, suatu unit pencampur, dan suatu unit pensuplai fluida superkritis. Unit pencampur, independently of unit pelebur panas, menerima suatu leburan polimer dari unit pelebur panas dan suatu fluida superkritis dari unit pensuplai fluida superkritis, secara berturut-turut, dan mencampur leburan polimer dan fluida superkritis menjadi suatu larutan fase tunggal yang homogen. Unit pelebur panas di-sediakan dengan suatu bagian pendorong untuk mendorong suatu bahan mentah polimer. Unit pencampur disediakan dengan suatu rotor pencampur untuk mencampur leburan polimer dan fluida superkrltis.

Page 105: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12724 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/G 09B 5/06(2006.01) (21) No. Permohonan Paten : P00201804055 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 04 Juni 2018 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2017-110521 05 Juni 2017 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : CASIO COMPUTER CO., LTD. 6-2, Hon-machi 1-chome, Shibuya-ku,

Tokyo 151-8543 Japan (72) Nama Inventor : Motohiro OKOSHI, JP (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Dr.Toeti Heraty N. Roosseno BIRO OKTROI ROOSSENO

Kantor Taman A-9, Unit C1 & C2, JI. Dr. Ide Anak Agung Gde Agung, Mega Kuningan, Jakarta 12950

(54) Judul Invensi : ALAT KENDALI KELUARAN SUARA DAN METODE KENDALI KELUARAN SUARA

(57) Abstrak :

Suatu alat kendali keluaran suara mencakup unit kendali. Unit kendali ini dikonfigurasikan untuk: mengeksekusi proses keluaran secara berurutan untuk setiap data target keluaran pada serangkaian data target keluaran yang disimpan di dalam unit penyimpanan, proses keluaran ini mengeluarkan data target keluaran berupa suara setelah menunggu waktu siaga; menghentikan proses keluaran yang dieksekusi secara berurutan sesuai dengan pengoperasian pengguna; memulai kembali proses keluaran yang dihentikan dari data target keluaran pertama dari serangkaian data target keluaran apabila waktu siaga diubah sesuai dengan pengoperasian pengguna dalam keadaan di mana proses keluaran yang dieksekusi secara berurutan dihentikan; dan memulai kembali proses keluaran yang dihentikan dari data target keluaran di dekat titik berhenti apabila waktu siaga tidak diubah dalam keadaan di mana proses keluaran yang dieksekusi secara berurutan, dihentikan.

Page 106: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12730 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/B 05C 17/00, A 61J 1/05, B 65D 47/42 // (A 61J 1:05, B 05C 17:00 ) (21) No. Permohonan Paten : P00201804898 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 09 Desember 2016 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2015-241553 10 Desember 2015 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : KOBAYASHI PHARMACEUTICAL CO., LTD. 4-10, Doshomachi 4-chome, Chuo-ku, Osaka-shi,

Osaka 5410045 (72) Nama Inventor : KOMIYAMA, Satoru, JP (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Annisa Am Badar, SH., LL.M. AM BADAR & PARTNERS.

JI. Wahid Hasyim No. 14, Jakarta Pusat 10340.

(54) Judul Invensi : PERALATAN PASOKAN LARUTAN KIMIA DAN PENERAPAN PASOKAN LARUTAN KIMIA

(57) Abstrak :

Suatu peralatan pasokan larutan kimia (1) meliputi wadah (10) dan penerapan pasokan larutan kimia (20) yang dapat, dalam keadaan terhubung ke bagian mulut (14), beralih ke keadaan dimana wadah (10) disegel dan keadaan dimana larutan kimia dalam bagian penyimpanan (12) diijinkan untuk dipasok ke luar wadah (10). Penerapan pasokan larutan kimia (20) memiliki dasar (30) dan bodi pasokan (50). Dasar (30) memiliki bagian penahan (40), bagian tekan (42), dan bagian pembatas (34) yang membatasi perpindahan dari bodi pasokan (50) bersentuhan dengan bodi pasokan (50) ketika bodi pasokan (50) ditekan terhadap gaya tekan dari bagian tekan (42). Bodi pasokan (50) bergerak menjauh dari bagian penahan (40), dengan demikian membentuk lintasan aliran pasokan, dan bersentuhan dengan bagian penahan (40), dengan demikian memblokir lintasan aliran pasokan.

Page 107: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12731 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/F 02B 37/18(2006.01), F 02B 37/12(2006.01) (21) No. Permohonan Paten : P00201806336 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 20 Desember 2016 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2016-010528 22 Januari 2016 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : NISSAN MOTOR CO. LTD. 2, Takara-cho, Kanagawa-ku, Yokohama-shi,

Kanagawa 221-0023, JAPAN (72) Nama Inventor : Masashi MORIKAWA, JP

Tsubasa ENDO, JP Mitsuhiko KUBOTA, JP

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Budi Rahmat, S.H. INT-TRA-PATENT BUREAU.

Jl. Griya Agung No. 21 (Blok M3), Komp. Griya Inti Sentosa, Sunter-Jakarta.

(54) Judul Invensi : METODE KONTROL DAN ALAT KONTROL KATUP GERBANG LIMBAH

(57) Abstrak :

Katup gerbang limbah (7) dari turbocharger (3) sepenuhnya terbuka selama diam setelah pemanasan selesai untuk mengurangi ketahanan knalpot. Namun demikian, selama diam dalam keadaan mesin dingin ketika suhu air pendingin (TW) berada di bawah nilai ambang (TW1), katup gerbang limbah (7) dikontrol loop-terbuka pada tingkat terbuka setengah yang lebih kecil daripada terbuka penuh. Waktu pengapian ditunda (diretardasi) untuk pemanasan katalis. Ketika suhu air pendingin (TW) mencapai (t3) nilai ambang (TW1), tingkat bukaan dari katup gerbang limbah (7) diatur pada terbuka penuh. Ketika tingkat bukaan akselerator (APO) menjadi besar (t4) sebelum pemanasan selesai, pembatasan tingkat bukaan dilepaskan.

Page 108: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12719 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./ (21) No. Permohonan Paten : P00201806661 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 29 Januari 2016 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : HUAWEI TECHNOLOGIES CO., LTD. Huawei Administration Building, Bantian Longgang District

Shenzhen, Guangdong 518129 P R. CHINA (72) Nama Inventor : Chaojun LI, CN

Jian ZHANG, CN Sha MA, CN

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : ANDROMEDA, BA., SH. AMR PARTNERSHIP.

Gandaria 8, 3rd Floor Unit D, Jl. Sultan Iskandar Muda (Arteri Pondok Indah), Jakarta Selatan 12240

(54) Judul Invensi : METODE TRANSMISI SINYAL REFERENSI, PERANGKAT DAN SISTEM

(57) Abstrak :

Perwujudan dari invensi ini mengungkapkan suatu metode transmisi sinyal referensi, perangkat, dan sistem, dan dihubungkan dengan bidang teknologi komunikasi nirkabel. Metode tersebut mencakup: menerima sinyal lapisan fisik yang dikirim oleh peranti jaringan, dimana sinyal lapisan fisik tersebut mencakup suatu informasi konfigurasi, dan informasi konfigurasi tersebut digunakan untuk menunjukkan sumber daya domain waktu dari sinyal referensi; menentukan sumber daya domain waktu dari sinyal referensi menurut informasi konfigurasi; dan mengirimkan sinyal referensi dan saluran fisik pertama tersebut ke peranti jaringan, dimana sinyal referensi tersebut digunakan untuk mendemodulasi saluran fisik pertama. Invensi ini dapat meningkatkan fleksibilitas konfigurasi sinyal referensi.

Page 109: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12720 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./ (21) No. Permohonan Paten : P00201806727 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 21 Maret 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

1605100.5 24 Maret 2016 GB 1612684.9 21 Juli 2016 GB

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : NICOVENTURES HOLDINGS LIMITED Globe House, 1 Water Street, London, WC2R 3LA,

UNITED KINGDOM (72) Nama Inventor : NETTENSTROM, Matthew Joel, US

LEADLEY, David , GB SCHENNUM, Steven Michael, US OTIABA, Kenny, GB

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Arifia Jauharia Fajra, S.T., S.H. PT. Rouse Consulting International.

Suite 701, Pondok Indah Office Tower 2, Jalan Sultan Iskandar Muda V-TA, Jakarta 12310

(54) Judul Invensi : SISTEM PENYEDIA UAP

(57) Abstrak :

Suatu kartomiser untuk suatu sistem penyedia uap, kartomiser tersebut meliputi: suatu wadah untuk menampung suatu reservoir cairan bebas yang akan diuapkan; suatu bilik atomasi; suatu penyerap berpori yang memanjang dari dalam wadah, melalui suatu apertur pada suatu dinding bilik atomasi, ke dalam bilik atomasi untuk membawa cairan dari reservoir ke dalam bilik atomasi untuk penguapan; suatu segel lentur yang disediakan pada apertur membatasi cairan agar tidak memasuki bilik atomasi dari reservoir kecuali bergerak di sepanjang penyerap.

Page 110: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12721 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./H 04L 5/00 // (H 04L 5:00 ) (21) No. Permohonan Paten : P00201806837 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 21 Desember 2016 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

201610084191.3 06 Februari 2016 CN 201610128055.X 07 Maret 2016 CN 201610353330.8 24 Mei 2016 CN

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : HUAWEI TECHNOLOGIES CO., LTD. Huawei Administration Building, Bantian, Longgang District

Shenzhen, Guangdong 518129 (72) Nama Inventor : LI, Yunbo, CN

LI, Yanchun, CN LIU, Le, CN ZHANG, Jiayin, CN GAN, Ming, CN

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : DR. BELINDA ROSALINA, SH., LL.M. AMR PARTNERSHIP.

Gandaria 8, 3rd Floor Unit D, Jl. Sultan Iskandar Muda (Arteri Pondok Indah), Jakarta Selatan 12240

(54) Judul Invensi : METODE DAN PERALATAN UNTUK MENGINDIKASIKAN KANAL DALAM JARINGAN AREAL LOKAL NIRKABEL

(57) Abstrak :

Invensi ini mengungkapkan suatu metode dan suatu peralatan untuk mengindikasikan suatu kanal di dalam suatu jaringan areal lokal nirkabel (WLAN). Suatu stasiun pengirim membangkitkan dan mengirimkan suatu unit data protokol fisik (PPDU), PPDU tersebut mencakup suatu medan pembukaan dan suatu medan data, suatu medan sinyal efisiensi tinggi (HE-SIG-A) dari medan pembukaan mencakup suatu pengidentifikasi lebar pita dan suatu pengidentifikasi pengikat kanal, dan pengidentifikasi pengikat kanal digunakan untuk mengindikasikan apakah suatu kanal transmisi data kontinu di dalam suatu domain frekuensi. Di dalam cara sebelumnya, suatu kanal diskontinu di dalam suatu domain frekuensi di dalam suatu jaringan areal lokal nirkabel diindikasikan, suatu kanal transmisi data yang tersedia meningkat, dan suatu keluaran sistem meningkat

Page 111: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12732 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./H 04L 5/00, H 04L 27/26 // (H 04L 27:26, 5:00 ) (21) No. Permohonan Paten : P00201807077 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 08 Maret 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

62/312,332 23 Maret 2016 US 15/251,946 30 Agustus 2016 US

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : QUALCOMM INCORPORATED ATTN: International IP Administration

5775 Morehouse Drive San Diego, California 92121-1714 (72) Nama Inventor : YANG, Yang, CN

JIANG, Jing, CN LUO, Tao, US LY, Hung, VN

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : LUDIYANTO, SH., MH., MM. DREWMARKS.

Jl. Hayam Wuruk No. 3i & j, Jakarta Pusat 10120

(54) Judul Invensi : KOMUNIKASI SINYAL REFERENSI SIARAN

(57) Abstrak :

Berbagai aspek menyediakan untuk mengkomunikasikan rangkaian pertama pada sinyal referensi siaran (RS) dalam sub-bingkai pertama yang mencakup suatu saluran sinkronisasi (SYNC) dan mengkomunikasikan rangkaian kedua pada RS siaran dalam sub-bingkai kedua yang mengikuti sub-bingkai pertama. Sub-bingkai kedua dapat segera mengikuti sub-bingkai pertama. Sebagian dari saluran SYNC dapat mencakup informasi yang menunjukkan konfigurasi siaran RS dalam satu atau lebih sub-bingkai lainnya. RS siaran tersebut dapat dikonfigurasi untuk perkiraan kesalahan waktu, estimasi kesalahan frekuensi, dan/atau estimasi saluran. Aspek, perwujudan, dan fitur tambahan dan alternatif juga disediakan di sini.

Page 112: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12733 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.E/H 04L 5/00, H 04W 72/12, H 04W 72/04, H 04W 16/14, H 04W 24/10 // (H 04L 5:00 ) (21) No. Permohonan Paten : P00201807107 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 29 Maret 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

62/315,626 30 Maret 2016 US 15/471,524 28 Maret 2017 US

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : QUALCOMM INCORPORATED ATTN: International IP Administration

5775 Morehouse Drive San Diego, California 92121-1714 (72) Nama Inventor : YERRAMALLI, Srinivas, IN

CHEN, Wanshi, CN GAAL, Peter, US MONTOJO, Juan, US

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : LUDIYANTO, SH., MH., MM. DREWMARKS.

Jl. Hayam Wuruk No. 3i & j, Jakarta Pusat 10120

(54) Judul Invensi : TEKNIK-TEKNIK UNTUK MENGKONFIGURASI TRANSMISI KANAL KONTROL UPLINK PADA PITA SPEKTRUM FREKUENSI RADIO BERSAMA

(57) Abstrak :

Transmisi saluran kontrol uplink dalam pita spektrum frekuensi radio bersama dapat ditransmisikan menggunakan UCI sumber uplink yang berbeda berdasarkan pada Format informasi kontrol uplink (UCI) yang akan ditransmisikan dalam transmisi saluran kontrol uplink. Sumber waktu yang berbeda, sumber frekuensi, atau kombinasinya, untuk transmisi UCI oleh suatu UE dapat disediakan oleh suatu stasiun induk dan dipilih oleh UE tersebut berdasarkan pada suatu format UCI. Sumber tersebut akan digunakan untuk transmisi UCI dapat secara semi-statis dikonfigurasi, atau secara dinamis ditunjukkan ke suatu UE. Transmisi uplink dapat dikonfigurasikan dalam berbagai sumber frekuensi, dengan setiap jalinan yang memiliki satu segmen atau lebih, dan suatu stasiun induk dapat mengkonfigurasi segmen yang berbeda untuk transmisi pada format UCI yang berbeda. Dalam beberapa kasus, sub-bingkai yang berbeda, atau operator komponen yang berbeda, dapat dikonfigurasi untuk berbagai format UCI.

Page 113: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12734 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/C 14C 9/02, C 14C 3/06 (21) No. Permohonan Paten : P00201807201 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 11 Januari 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

201611009091 16 Maret 2016 IN

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : COUNCIL OF SCIENTIFIC & INDUSTRIAL RESEARCH Anusandhan Bhawan, Rafi Marg, New Delhi, Delhi 110 001,

INDIA (72) Nama Inventor : ARAVINDHAN, Rathinam, IN

THANIKAIVELAN, Palanisamy, IN JAYAKUMAR, Gladstone Christopher, IN SARAVANAN, Palanivel, IN RAO, Jonnalagadda Raghava, IN

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : TONY R. SIMBOLON TRUSTONS.

Gandaria 8 Office Tower Level 8, JI. Sultan Iskandar Muda No. 57, Jakarta Selatan 12240

(54) Judul Invensi : PROSES PENYAMAKAN KROM YANG DITINGKATKAN

(57) Abstrak :

Invensi ini mengungkapkan penggunaan air selama pembuatan kulit tidak dapat dihindari karena penting untuk difusi dan distribusi bahan kimia dalam matriks kulit . Karena, volume air yang lebih tinggi digunakan selama berbagai proses unit, pembuangan efluen secara bersamaan meningkat dengan polutan. Invensi ini berkenaan dengan menghindari penggunaan air untuk proses penyamakan krom bebas perendaman-pembasaan. Bahan kimia tambahan seperti fatliquors digunakan untuk meningkatkan keluaran kromium selama proses penyamakan. Selain itu, penggunaan garam dan proses pembasaan dihindari dalam proses baru. Sifat organol eptik dan kekuatan kulit penyamakan setara dengan kulit yang diproses secara konvensional. Invensi baru ini membuat upaya untuk memanfaatkan air yang melekat pada kulit untuk penyamakan sehingga mencapai keberlanjutan dengan mengurangi beban pencemaran.

Page 114: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12722 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./H 02K 1/27, H 02K 21/12, H 02K 15/02 // (H 02K 1:27, 15:02, 21:12 ) (21) No. Permohonan Paten : P00201807436 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 16 Februari 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2016-062565 25 Maret 2016 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : DAIKIN INDUSTRIES, LTD. Umeda Center Building, 4-12, Nakazaki-Nishi 2-Chome,

Kita-ku, Osaka-shi, Osaka 530-8323 (72) Nama Inventor : SATOU, Junichi, JP

OHTSUJI, Motofumi, JP FUJITA, Hiroki, JP

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Budi Rahmat, S.H. INT-TRA-PATENT BUREAU

Jl. Griya Agung No. 21 (Blok M3), Komp. Griya Inti Sentosa, Sunter-Jakarta

(54) Judul Invensi : ROTOR DAN METODE PRODUKSINYA

(57) Abstrak :

Rotor terdiri dari poros (1), pusat (2) yang ditetapkan pada satu bagian ujung aksial dari poros (1), di konfigurasi untuk menutupi satu permukaan ujung aksial dari poros (1), dan dibuat dari resin, sejumlah bagian koneksi (3) yang memanjang ke luar secara radial dari pusat (2) dari rotor dan dibuat dari resin, dan bagian sekeliling luar (4) yang ditempatkan secara radial di luar pusat (2) dan dihubungkan pusat (2) melalui bagian koneksi (3). Tanda gerbang injeksi resin (5) disediakan pada satu permukaan ujung aksial dari pusat (2).

Page 115: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12735 (13) A

(51) I.P.C : Int.Cl.8/C 07D 401/12, A 61K 31/4439, A 61P 9/00, A 61P 37/00, A 61P 27/00, A 61P 35/00 // (A 61P 27:00, 35:00, 37:00, 9:00 )

(21) No. Permohonan Paten : P00201808078 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 25 April 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

16167652.3 29 April 2016 EP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : BAYER PHARMA AKTIENGESELLSCHAFT Müllerstr. 178

13353 Berlin, GERMANY. (72) Nama Inventor : Dr. THALER, Tobias, DE

Dr. PLATZEK, Johannes, DE Dr. GUIMOND, Nicolas, CA

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Achmad Fatchy, SH AFFA Intelectual Property Rights

Gedung Graha Pratama Lantai 15, Jalan MT Haryono Kavling 15, Jakarta 12810.

(54) Judul Invensi : BENTUK POLIMORFIK DARI N-{6-(2-HIDROKSIPROPAN-2-IL)-2-[2-(METILSULF0NIL)ETIL]-2H-INDAZOL-5-IL}-6-(TRIFLOROMETIL)PIRIDIN-2-KARBOKSAMIDA

(57) Abstrak :

Invensi ini berhubungan dengan bentuk-bentuk kristal N-{6- (2-Hidroksipropan -2-il) -2-[2- (metilsulfonil) etil] -2H-indazol- 5-il} - 6- ( tritluorometil) piridina-2 -karboksamida, dengan proses-proses farmasi yang penggunaannya untuk pembuatannya, dengan komposisi-komposisi mengandung bentuk kristal tersebut dan dengan dalam pengendalian gangguan-gangguan.

Page 116: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12736 (13) A

(51) I.P.C : Int.Cl.8/D 21H 11/00, D 21H 27/00, D 21H 15/06, D 21H 27/08, A 24D 3/10, A 24D 3/06, A 24D 1/02 // (D 21H 11:00, 27:00, 27:08 )

(21) No. Permohonan Paten : P00201808291 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 24 Januari 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

10 2016 105 235.3 21 Maret 2016 DE

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : DELFORTGROUP AG Fabrikstrasse 20

4050 Traun, Austria (72) Nama Inventor : BACHMANN, Stefan, AT

MAIR, Christian, AT VOLGGER, Dietmar, AT

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Budi Rahmat, S.H. INT-TRA-PATENT BUREAU

Jl. Griya Agung No. 21 (Blok M3), Komp. Griya Inti Sentosa, Sunter-Jakarta

(54) Judul Invensi : KERTAS FILTER YANG DISEMPURNAKAN UNTUK FILTER ROKOK

(57) Abstrak :

Di sini dibahas kertas filter untuk pembuatan filter untuk benda rokok, khususnya filter rokoks, dengan sifat-sifat berikut kertas filter terdiri dari serat yang meliputi serat pulp, setidaknya 80% berat, disukai setidaknya 90% berat, secara khusus disukai setidaknya 95% berat dan secara khusus sangat disukai 100% berat kertas fiIter dibentuk oleh serat pulp serat-panjang, dari serat, proporsi yang berkaitan dengan jumlah serat di antara 2% dan 10%, disukai di antara 3% dan 9% dan secara khusus disukai di antara 4% dan 8% has panjang kurang dari 0,2 mm, permeabilitas udara kertas fiIter, yang diukur sesuai dengan ISO 2965:2009, adalah di antara 500 cm.menit-1.kPa-1 dan 9000 cm.menit-1.kPa-1, panjang rata-rata jumlah dari serat dalam kertas filter lebih besar dari 1 mm dan kurang dari 5 mm, disukai lebih besar dari 2 mm dan kurang dari 4 mm, dan lebar rata-rata angka dari serat dalam kertas filter adalah di antara 10 µm dan 50 µm, disukai di antara 20 µm dan 40 µm, dan secara khusus disukai di antara 25 µm dan 35 µm.

Page 117: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12723 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/A 61F 13/15, A 61F 13/47, A 61F 13/56, A 61F 13/476, A 61F 13/532, A 61F 13/475 // (A 61F 13:15, 13:56 ) (21) No. Permohonan Paten : P00201808548 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 24 Februari 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2016-067995 30 Maret 2016 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : UNICHARM CORPORATION 182, Shimobun, Kinsei-cho, Shikokuchuo-shi,

Ehime 7990111 JAPAN (72) Nama Inventor : NISHITANI, Kazuya, JP

KINOSHITA, Hideyuki, JP (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Agustia Krisanti,S.H., M.H. Agustia dan Rekan ,

Gedung Arva Lt.4 Jalan R.P. Soeroso No.40, Gondangdia, Jakarta Pusat

(54) Judul Invensi : BENDA PENYERAP

(57) Abstrak :

Diungkapkan suatu benda penyerap (1) yang meliputi suatu jalur pelipatan (FL1) untuk dilipatkan dengan permukaan kontak-kulits dari benda penyerap yang saling menghadap. Suatu absorber meliputi suatu bagian berat dasar rendah (41) yang disediakan pada suatu batasan di antara suatu area tengah dan suatu area sisi belakang dan yang diperpanjang dalam arah lebar. Benda penyerap tersebut meliputi bagian-bagian terikat pertama (61) yang diposisikan maju dari bagian berat dasar rendah dan bagian-bagian terikat kedua (62) yang diposisikan ke arah belakang dari bagian berat dasar rendah. Bagian-bagian elastis (91) diperpanjang melintasi bagian berat dasar rendah atau area-area yang diperpanjang ke arah luar dalam arah lebar dari bagian berat dasar rendah. Jalur pelipatan adalah disediakan pada bagian berat dasar rendah untuk membuat bagian berat dasar rendah yang terangkat menuju pengguna melalui kontraksi dari bagian elastis dalam keadaan terbentang dimana benda penyerap tersebut membentang.

Page 118: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12726 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./B 62D 25/20, B 62D 21/11 // (B 62D 21:11, 25:20 ) (21) No. Permohonan Paten : P00201809754 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 24 April 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2016-117109 13 Juni 2016 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : HONDA MOTOR CO., LTD. 1-1, Minami-Aoyama 2-chome, Minato-ku,

Tokyo 1078556 JAPAN (72) Nama Inventor : INAGAKI Kenji, JP

IZUTSU Masaki, JP (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Yenny Halim, S.E., S.H., M.H. ACEMARK

Jl. Cikini Raya No. 58 GH, Jakarta 10330

(54) Judul Invensi : STRUKTUR RANGKA KENDARAAN

(57) Abstrak :

Suatu struktur rangka kendaraan meliputi suatu rangka (70), dan suatu braket (16) yang dipasang ke rangka (70). Rangka (70) meliputi suatu bagian atas cadik (71), suatu bagian belakang (31) suatu komponen bagian dalam. (22), suatu cadik (14), dan suatu dinding bagian luar (37) suatu rangka samping belakang (13) . Bagian poros ayun (84) dari suatu lengan pengikut (85) ditopang dengan braket (16) . Sebagai tambahan, sejumlah bagian-bagian bead (75) dibentuk pada bagian atas cadik (71). Bagian-bagian bead (75) dirangkai ke suatu bagian atas (95) braket (16) yang berjarak dari bagian atas cadik (71) ke arah bagian atas (95).

Page 119: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12728 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/F 04B 13/02, F 04B 15/04, F 04B 7/00, F 04B 53/10, F 04B 53/12, F 04B 5/02 // (F 04B 53:10, 7:00 ) (21) No. Permohonan Paten : PID201803366 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 13 Oktober 2016 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

15 59731 13 Oktober 2015 FR

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : DOSATRON INTERNATIONAL Rue Pascal, 33370 Tresses (72) Nama Inventor : FURET, Sébastien, FR

LAMBINET, Sandrine, FR VACHER, David, FR LAATIAOUI, Najib, FR

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Ir. Migni Myriasandra, S.H., MIP., MSEL PT. BIRO OKTROI ROOSSENO

Kantor Taman A-9, Unit A6 & A7, Jl. Dr. Ide Anak Agung Gde Agung, Mega Kuningan, DKI Jakarta 12950

(54) Judul Invensi : MESIN HIDRAULIK DAN POMPA PENGUKUR REVERSIBEL YANG DILENGKAPI DENGAN MESIN TERSEBUT

(57) Abstrak :

Invensi ini mengenai mesin hidraulik yang terdiri dari: selubung (14); piston diferensial (1) memiliki cincin atas (23) dan landasan bawah (27), sesuai untuk bergeser dalam gerakan naik turun masing-masing di dalam selubung dan di dalam rumahan silindris (22) di dalam sampul, piston memisahkan dua ruangan (16, 17) dari selubung; alat pengalih hidraulik untuk memasok cairan ke dan mengeluarkan cairan dari bilik yang dipisahkan oleh piston, alat pengalih tersebut dikendalikan oleh pergerakan dari piston dan meliputi sedikitnya satu batang (4) yang bekerja pada komponen distribusi (12), komponen distribusi tersebut meliputi katup atas (3) bekerja sama dengan dudukan pertama (25) yang disediakan di cincin atas (23) dari piston dan sedikitnya satu katup bawah (9) bekerja sama dengan dudukan kedua (26) yang disediakan di landasan bawah (27) dari piston; dan alat pemicu yang mampu untuk menyebabkan, pada akhir langkah piston, perubahan tiba-tiba pada posisi alat pengalih, dalam kerja alat elastis (E) , untuk mereversi langkah . Dudukan katup bawah dan dudukan katup atas masing-masing menerima bagian atas dari bentuk kerucut terpenggal (25a; 26a) dan bagian bawah dari bentuk kerucut terpenggal (25c; 26c) menirus dalam arah saling berlawanan. Invensi ini juga mengenai pompa pengukur reversibel yang meliputi mesin hidraulik tersebut.

Page 120: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12729 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.0/H 04W 8/00, H 04W 76/02 // (H 04W 8:00 ) (21) No. Permohonan Paten : PID201803511 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 31 Oktober 2016 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

14/948,882 23 November 2015 US

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : QUALCOMM INCORPORATED 5775 Morehouse Drive San Diego, California, US 92121-1714, (72) Nama Inventor : HAMPEL, Karl Georg, US

LI, Junyi, US PARK, Vincent Douglas, US

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Nadia Am Badar, SH. Jl. Wahid Hasyim No.14, Jakarta Pusat 10340

(54) Judul Invensi : PENGENDALIAN BERBASIS JARINGAN UNTUK MENGHUBUNGI PESAN PEROLEHAN PERANTI KE-PERANTI

(57) Abstrak :

Metode, apparatus, dan media yang dapat dibaca komputer untuk komunikasi nirkabel disediakan. Peranti menerima kebijakan yang berisi informasi tentang pemfilteran dan pemrosesan pesan perolehan melalui antarmuka nirkabel. Kebijakan ini dapat diterima dari jaringan seluler atau dari pelayanan jaringan. Peranti menentukan serangkaian aturan penyaringan dan serangkaian aturan pemrosesan berdasarkan kebijakan. Peranti dapat menyimpan serangkaian aturan pemfilteran dan serangkaian aturan pemrosesan. Setelah menerima pesan perolehan pada saluran komunikasi peranti-ke-peranti, aparatus menerapkan serangkaian aturan pemfilteran ke pesan perolehan. Saluran komunikasi peranti-ke-peranti mungkin merupakan saluran komunikasi nirkabel. Aparatus mungkin menerapkan serangkaian aturan pemrosesan ke pesan perolehan sebagai tanggapan terhadap pesan perolehan yang meneruskan serangkaian aturan pemfilteran. Aparatus mungkin menyiarkan ulang pesan perolehan yang diproses.

Page 121: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12718 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/G 02C 7/04, B 29D 11/00, B 29L 11/00 // (B 29D 11:00, G 02C 7:04 ) (21) No. Permohonan Paten : PID201806390 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 27 Oktober 2016 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

10-2016-0025940 03 Maret 2016 KR

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : MEDIOS CO LTD A-dong31, Sinildong-ro 33 beongil

Daedeok-gu Daejeon 34324 (72) Nama Inventor : PARK, Jae-Yeun, KR (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Kusno Hadi Kuncoro SSi BATAVIA PATENTSERVIS ASIA

Kartika Chandra Office Tower, 4th Floor Suite 409, Jl. Gatot Subroto Kav. 18-20, Jakarta 12930

(54) Judul Invensi : METODE PEMBUATAN LENSA KONTAK LUNAK PEMBLOKIR CAHAYA BIRU DAN LENSA KONTAK LUNAK YANG DIBUAT DENGAN CARA TERSEBUT

(57) Abstrak :

Yang diungkap adalah suatu metode pembuatan lensa kontak lunak pemblokir cahaya biru, dan dengan suatu metode untuk mengurangi transmitansi cahaya biru yang melewati lensa kontak dengan menambahkan suatu senyawa spesifik yang mampu memungkinkan cahaya biru (cahaya berbasis biru yang memiliki panjang gelombang dalam kisaran 380 sampai 500 nm) untuk diserap dalam suatu komposisi monomer yang mampu membuat lensa kontak lunak. Menurut invensi ini, lensa kontak lunak pemblokir cahaya biru, yang diharapkan memiliki suatu efek mencegah silau, kelelahan, penyakit mata dan sejenisnya, dapat dibuat.

Page 122: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12725 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2014.01/G 01N 21/3504 (21) No. Permohonan Paten : PID201808687 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 13 April 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2016-082426 15 April 2016 JP 2016-166233 26 Agustus 2016 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : PHC HOLDINGS CORPORATION 2-38-5 Nishishimbashi, Minato-ku, Tokyo 1058433 (72) Nama Inventor : MIZUUCHI, Kiminori, JP

YAMAMOTO, Masaki, JP SAKAGUCHI, Akira, JP WATANABE, Hidenori, JP TOKUMARU, Tomoyoshi, JP HITOMI, Tsugumasa, JP

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Maulitta Pramulasari Mirandah Asia Indonesia

Sudirman Plaza, Plaza Marein Lt. 10E, Jl. Jend. Sudirman Kav. 76-78, Jakarta 12910

(54) Judul Invensi : SENSOR GAS DAN PERALATAN TEMPERATUR KONSTAN

(57) Abstrak :

Sensor gas 100 disediakan dengan: bagian pendeteksi gas 101 yang memiliki sumber cahaya 102 dan detektor; dan bagian saluran gas 130, yang memiliki bagian ujung pertama 144, bagian ujung kedua 146, dan bagian berongga 148, bagian ujung pertama 144 tersebut dibuang pada sisi bagian pendeteksi gas 101, dan bagian ujung kedua 146 tersebut dibuang pada sisi ruang gas. Bagian berlubang 148 memiliki suatu bentuk dimana suatu aliran bagian penampang melintang (N) dikurangi ke arah sisi bagian ujung pertama 144 dari sisi bagian ujung kedua 146. Bagian saluran gas 130 memiliki: anggota 152 yang mempartisi bagian berongga 148 ke setidaknya wilayah pertama 148a dan wilayah kedua 148b; sebuah lubang masuk gas 154 yang menghubungkan ruang gas dan wilayah pertama 148a satu sama lain; dan sebuah lubang keluar gas 156 yang menghubungkan wilayah kedua 148b dan ruang gas satu sama lain. Gas yang akan dideteksi mengalir ke dalam bagian berongga 148 dari lubang masuk gas 154, mengalir di wilayah pertama 148a, dan mencapai bagian pendeteksi gas 101, dan gas di bagian pendeteksi gas 101 mengalir di wilayah kedua 148b, dan mengalir ke ruang gas dari lubang keluar gas 156.

Page 123: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12737 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.0/H 04W 24/10, H 04W 72/14, H 04W 72/12, H 04W 72/04 (21) No. Permohonan Paten : PID201808707 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 24 April 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2016-090467 28 April 2016 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : SHARP KABUSHIKI KAISHA 1, Takumi-cho, Sakai-ku, Sakai City, Osaka 590-8522 (72) Nama Inventor : SUZUKI, Shoichi, JP

AIBA, Tatsushi, JP IMAMURA, Kimihiko, JP OHUCHI, Wataru, JP HAYASHI, Takashi, JP YOSHIMURA, Tomoki, JP LIU, Liqing, CN

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Ir. Yuswo Tirto Widjojo WIDJOJO (OEI TAT HWAY) CS

Wisma Kemang Lt. 5 Jl. Kemang Selatan No. 1, Jakarta Selatan 12560

(54) Judul Invensi : PERALATAN TERMINAL, PERALATAN STASIUN DASAR, DAN METODE KOMUNIKASI

(57) Abstrak :

Peralatan terminal 1 menerima grant uplink yang akan digunakan untuk mengatur PUSCH dalam sel penyajian dan grant uplink yang akan digunakan untuk mengatur sPUSCH dalam sel penyajian, mentransmisikan laporan informasi berkala status saluran menggunakan PUCCH dalam sel penyajian, mentransmisikan laporan informasi berkala status saluran menggunakan PUSCH dalam subkerangka tempat PUSCH terjadwal, dan tidak mentransmisikan laporan informasi berkala status saluran menggunakan sPUSCH dalam subkerangka tempat sPUSCH terjadwal. Menurut invensi ini, peralatan terminal 1 dapat secara efisien mentransmisikan informasi kontrol uplink. Demikian pula, peralatan stasiun dasar 3 dapat secara efisien menerima informasi kontrol uplink.

Page 124: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12774 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/A 47B 47/04, A 47B 47/03 (21) No. Permohonan Paten : P00201703577 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 06 Juni 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : DJAJA AGUSTINA Jembatan II Kompleks 16/18 RT 001/RW 003,

Kel. Pejagalan, Jakarta Utara (72) Nama Inventor : DJAJA AGUSTINA, ID (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten :

(54) Judul Invensi : LEMARI PLASTIK YANG DAPAT DIBONGKAR/PASANG [KNOCK DOWN] DENGAN PINTU YANG DITINGKATKAN

(57) Abstrak :

Suatu lemari plastik (i) yang dapat dibongkar-pasang [knock down] dengan pintu (4) yang ditingkatkan, yang terdiri dari: Setidaknya sepasang dinding samping (2) kiri dan dinding samping kanan lemari plastik tersebut. Suatu dinding bawah (1) alas lemari, untuk menutup bagian dasar dan sebagai tatakan lemari plastik (I) tersebut. Suatu dinding atas (3) lemari plastik, sebagai lembaran dinding penutup bagian atas lemari plastic. Suatu lembaran sisi belakang (5) sebagai bagian penutup dinding belakang dari lemari plastik. Suatu lembaran pintu (4) lemari plastik, untuk menutup dan membuka ruang lemari (I) dari sisi depan utama lemari plastik tersebut. Dimana lembaran pintu (4), dapat disisipkan masuk kebagian atas ruang dalam lemari plastik (I) pada saat dibuka dan menarik lembaran daun pintu dari atas ruangan lemari kearah depan bawah pintu ketika menutup pintu lemari plastik tersebut.

Page 125: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12777 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/B 07C 5/28(2006.01) (21) No. Permohonan Paten : P00201708168 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 17 November 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

JP 2017-111598 06 Juni 2017 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : NIHON TAISANBIN KOGYOU Kabushiki Kaisha 610 Nakasone-cho, Ogaki-shi, Gifu-ken, Japan (72) Nama Inventor : Takeshi TSUTSUMI, JP (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Lanny Setiawan, MBA., M.Mgt., MA-LPC., MA-LMFT. (PACIFIC PATENT MULTIGLOBAL)

DIPO BUSINESS CENTER, Lantai 11, Jalan Jenderal Gatot Subroto Kav.51-52, Jakarta Pusat 10260

(54) Judul Invensi : METODE UNTUK MENGELOLA PENGGUNAAN KEMBALI BOTOL YANG DAPAT DIGUNAKAN BERKALI-KALI

(57) Abstrak :

Metode baru untuk mengatur penggunaan-kembali pada botol yang dapat-dikembalikan yang mana secara individual mengatur botol yang dapat-dikembalikan sehingga untuk mengatur penggunaan kembali yang terkait dengan masing-masing keadaan dari penggunaan dan dengan demikian memungkinkan botol yang dapat digunakan ulang dipisahkan dari botol lain secara akurat, mudah, dan efisien dengan cara ilmiah dan memungrkinkan pemeriksaan yang efisien terhadap kerusakan interior dan lainlain yang tidak dapat ditentukan dari penampilan luar, juga, metode untuk mengatur penggunaan-kembali pada botol yang dapat-dikembalikan yang menurunkan biaya yang berkaitan dengan penggunaan kembali pada botol yang dapat-dikembalikan dan mengurangri energi dan dalam keadaan lain menguntungkan lingkungan, yang terdiri dari, pada saat itu dari produksi baru dari botol botol yang dapat-dikembalikan, pembentukan pada permukaan bodi botol, bagian identifikasi produk yang terukir dengan kode identifikasi sebagai data identifikasi produk dari bodi botol, membaca bagian identifikasi produk dan menulis dan menyimpan data identifikasi produk dari bodi botol di media penyimpanan dihubungkan dengan keadaan transportasi individu data yang berkaitan dengan pengangrkutan bodi botol, dan perijinan untuk terus menggunakan kembali pada botol bodi berdasarkan data keadaan transportasi individu yang tersimpan dalam media penyimpanan.

Page 126: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12757 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/B 65D 71/00(2006.01) (21) No. Permohonan Paten : P00201804051 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 04 Juni 2018 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

15/615,697 06 Juni 2017 US

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : Oregon Precision Industries, Inc. dba PakTech 1680 Irving Road Eugene, Oregon 97402

UNITED STATES OF AMERICA (72) Nama Inventor : Zakary James Borg, US

Ronald Lee Mellor Jr., US (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Melinda , S.E.,S.H. PT TILLEKE & GIBBINS INDONESIA

Lippo Kuningan, Lt.12, Unit A, Jl. H.R. Rasuna Said Kav. B-12, Kuningan, Jakarta, 12940

(54) Judul Invensi : PEMBAWA WADAH KERUCUT VARIABEL

(57) Abstrak :

Pembawa wadah dan metode produksi dengan demikian disediakan. Pembawa wadah dapat meliputi bodi yang tercetak secara integral dengan permukaan atas, permukaan bawah, dan satu atau lebih struktur oval. Setiap struktur oval memiliki rusuk sirkumferensi dengan sejumlah flensa terpasang ke rusuk sirkumferensi, dan setiap flensa meliputi bagian yang menonjol ke dalam. Perimeter dalam setiap flensa dibentuk untuk memiliki bentuk melengkung, dan perimeter dalam flensa secara kolektif dikonfigurasi to menentukan ruang kosong.

Page 127: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12761 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/G 08G 1/16(2006.01) (21) No. Permohonan Paten : P00201804056 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 04 Juni 2018 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2017-111675 06 Juni 2017 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : TOYOTA JIDOSHA KABUSHIKI KAISHA 1, Toyota-cho, Toyota-shi, Aichi-ken 471-8571 Japan (72) Nama Inventor : Shota FUJII, JP (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Ir. Migni Myriasandra, S.H., MIP., MSEL PT. BIRO OKTROI ROOSSENO

Kantor Taman A-9, Unit A6 &. A7, Jl. Dr. Ide Anak Agung Gde Agung, Mega Kuningan, Jakarta 12950

(54) Judul Invensi : SISTEM BANTU PENGEMUDIAN

(57) Abstrak :

Sistem bantu pengemudian termasuk: unit pemantau bagian periferi (11); unit pengenalan jalur (12); unit kontrol bantu perubahan jalur (10) yang dikonfigurasi untuk memulai kontrol bantu perubahan jalur ketika unit pemantau bagian periferi (11) tidak mendeteksi kendaraan lain yang menghalangi perubahan jalur; unit deteksi status kemajuan (10) yang dikonfigurasi untuk mendeteksi status kemajuan perubahan jalur; unit penghenti bantu perubahan jalur (10) yang dikonfigurasi untuk menghentikan kontrol bantu perubahan jalur, ketika unit pemantau bagian periferi (11) mendeteksi kendaraan yang mendekat; unit kontrol bantu balik pusat (10) yang dikonfigurasi untuk menjalankan kontrol bantu balik pusat ketika kontrol bantu perubahan jalur dihentikan di bagian sebelumnya dari perubahan jalur; dan unit kontrol bantu penghindaran tabrakan (10) yang dikonfigurasi untuk menjalankan kontrol bantu penghindaran tabrakan ketika kontrol bantu perubahan jalur dihentikan di bagian selanjutnya dari perubahan jalur.

Page 128: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12763 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/B 62D 25/04(2006.01) (21) No. Permohonan Paten : P00201804071 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 05 Juni 2018 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2017-111246 06 Juni 2017 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : SUZUKI MOTOR CORPORATION 300, Takatsuka-cho, Minami-ku, Hamamatsu-city,

Shizuoka, 432-8611 Japan (72) Nama Inventor : Munenobu TAKEDA, JP (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Lanny Setiawan, MBA., M.Mgt., MA-LPC., MA-LMFT. PACIFIC PATENT MULTIGLOBAL

DIPO BUSINESS CENTER, Lt. 11, Jl. Jenderal Gatot Subroto Kav. 51-52, Jakarta Pusat 10260

(54) Judul Invensi : STRUKTUR PEMASANGAN STRIKER PINTU KENDARAAN

(57) Abstrak :

Struktur pemasangan striker pintu kendaraan disediakan yang dapat meningkatkan kekakuan penguat untuk memperkuat pilar yang dipasang striker, dan menekan deformasi pilar. Struktur pemasangan striker pintu kendaraan 100 mencakup pilar 106 yang merupakan ujung belakang 110 dari bukaan pintu belakang 108, dan penguat 124 untuk memperkuat pilar. Pilar termasuk: panel dalam 118 termasuk daerah pertama 128 paralel dengan sisi muka kendaraan 102, dan daerah kedua 130 memanjang dari ujung belakang 132 dari daerah pertama, mengarah keluar pada arah lebar dan arah belakang kendaraan; dan panel luar 104 termasuk daerah ketiga 136 diatur sejajar dengan daerah pertama pada sisi luar kendaraan dari daerah pertama, dan daerah keempat 138 memanjang dari ujung belakang 140 dari daerah ketiga, mengarah keluar pada arah lebar kendaraan, suatu striker 112 yang dipasang pada daerah keempat 138. Penguatan termasuk bagian dukungan 142 untuk mendukung striker bekerjasama dengan daerah keempat, bagian ujung pertama 148 memanjang dari bagian dukungan dan tersambung ke daerah pertama, dan bagian ujung kedua 150 memanjang dari bagian dukungan dan tersambung ke daerah kedua.

Page 129: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12769 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./H 04N 1/46, H 04N 1/60, G 06T 1/00, B 41J 2/52 // (B 41J 2:52, G 06T 1:00, H 04N 1:46, 1:60 ) (21) No. Permohonan Paten : P00201805347 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 14 Desember 2016 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2016-021492 08 Februari 2016 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : NEC PLATFORMS, LTD. 2-6-1, Kitamikata, Takatsu-ku, Kawasaki-shi,

Kanagawa 2138511 (72) Nama Inventor : YAZAWA, Shou, JP

YOSHIOKA, Yukio, JP (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Annisa Am Badar, SH., LL.M. AM BADAR & PARTNERS.

JI. Wahid Hasyim No. 14, Jakarta Pusat 10340

(54) Judul Invensi : PERANTI KONVERSI DATA CITRA, METODE KONVERSI DATA CITRA, PROGRAM KONVERSI DATA CITRA, KOMPUTER PERANTI TERMINAL POS, DAN SERVER

(57) Abstrak :

Invensi ini menyediakan peranti konversi data citra yang mengkonversi data citra warna ke data citra hitam-danputih yang cocok untuk citra latar. Satu contoh perwujudan dari invensi ini adalah peranti konversi data citra yang merepresentasikan data citra warna dalam skala abu-abu untuk mengkonversi data citra warna ke data citra hitamdan-putih dan yang mencakup sarana penentuan untuk menentukan apakah data citra hitam-dan-putih atau data yang digunakan untuk citra latar atau tidak; dan sarana konversi data citra untuk mengkonversi data citra warna ke data citra hitam-dan-putih menggunakan nilai-nilai kecerahan yang berkisar dari nilai kecerahan minimum citra latar ke nilai kecerahan maksimum ketika data citra hitam-dan-putih adalah data yang digunakan untuk citra latar.

Page 130: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12755 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.H/G 06Q 20/32 (21) No. Permohonan Paten : P00201805425 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 16 Desember 2016 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

201511020471.X 29 Desember 2015 CN

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : ALIBABA GROUP HOLDING LIMITED; SHAN, Bin dan WU,

Renxiao Fourth Floor, One Capital Place, P.O. Box 847, George Town,

Grand Cayman; Alibaba Group Legal Department 5/F, Building 3, No.969 West Wen Yi Road, Yuhang District Hangzhou, Zhejiang 311121 dan Alibaba Group Legal Department 5/F, Building 3, No.969 West Wen Yi Road, Yuhang District Hangzhou, Zhejiang 311121

(72) Nama Inventor : SHAN, Bin, CN

WU, Renxiao, CN (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Annisa Am Badar, SH., LL.M. AM BADAR & PARTNERS.

JI. Wahid Hasyim No. 14, Jakarta Pusat 10340

(54) Judul Invensi : METODE DAN PERANTI UNTUK PEMBAYARAN BERBASIS KODE BATANG TERMINAL BERGERAK DAN PEMROSESAN BISNISNYA

(57) Abstrak :

pengungkapan ini mengungkapkan suatu metode pembayaran bergerak berbasis kode batang. Metode tersebut meliputi: menerima kode batang yang digunakan untuk pembayaran dalam peranti bergerak pertama dan yang dipindai oleh alat pembaca kode batang, dimana kode batang dihasilkan berdasarkan pada ID khusus dari peranti bergerak pertama dan informasi akun dari akun yang terikat dengan peranti bergerak pertama; menguraikan kode batang dan melakukan otentikasi identitas berdasarkan pada informasl akun dan ID khusus dari peranti bergerak pertama yang diperoleh melalui parsing; setelah otentikasi berhasil, meminta batas pembayaran berdasarkan pada ID khusus dari peranti bergerak pertama; dan melakukan pembayaran berdasarkan pada batas pembayaran yang diminta. Pengungkapan ini selanjutnya mengungkapkan peralatan dari pembayaran bergerak berbasis kode batang, dan metode dan peraatan pemrosesan Iayanan bergerak berbasis kode batang. Metode dan peranti digunakan untuk memperkuat kontrol pada tindakan pembayaran dari peranti bergerak, dan menyediakan skenario pemrosesan layanan bahwa satu akun diikat dengan sejumlah peranti bergerak.

Page 131: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12739 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./A 61M 25/00, A 61M 25/06, A 61M 25/01 // (A 61M 25:00, 25:01, 25:06 ) (21) No. Permohonan Paten : P00201805517 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 10 Februari 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

10-2016-0050093 25 April 2016 KR

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : SAEUM MEDITEC CO., LTD 1406-ho, 102-dong, 36, Bucheon-ro 198 beon-gil,

Bucheon-si Gyeonggi-do 14557 (72) Nama Inventor : LEE, Ye-Jung, KR (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Annisa Am Badar, SH., LL.M. AM BADAR & PARTNERS.

JI. Wahid Hasyim No. 14, Jakarta Pusat 10340.

(54) Judul Invensi : ALAT DETEKSI UNTUK MENGENALI RUANG EPIDURAL

(57) Abstrak :

Invensi ini berhubungan dengan alat pendeteksi untuk mengenali ruang epidural, lebih khusus lagi, ke alat pendeteksi untuk mengenali ruang epidural, yang terdiri atas selubung atas yang memiliki bentuk yang telah ditentukan dan selubung rendah yang digandengkan ke bagian atas untuk membentuk bagian ruang yang telah ditentukan, dimana suatu tabung sambungan, salah satu ujungnya yang berkomunikasi dengan bagian jarum parasentesis, dan yang berkomunikasi dengan sensor tekanan untuk mengukur tekanan pada posisi yang ditentukan sebelumnya dari bagian periferal luar, disediakan pada posisi yang telah ditentukan dari bagian ruang, dan di mana, ketika bagian jarum parasentesis mencapai ruang epidural, alat ini memungkinkan untuk memasukkan kateter injeksi obat ke dalam tabung koneksi dengan tabung sambungan dan bagian jarum parasentesis yang terhubung satu sama lain, sehingga kateter mencapai ruang epidural.

Page 132: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12741 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/A 24F 47/00(2006.01), A 61B 5/00(2006.01), A 61M 15/00(2006.01), A 61M 15/06(2006.01) (21) No. Permohonan Paten : P00201806684 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 21 Maret 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

1605104.7 24 Maret 2016 GB

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : NICOVENTURES HOLDINGS LIMITED Globe House, 1 Water Street, London, WC2R 3LA,

UNITED KINGDOM (72) Nama Inventor : NETTENSTROM, Matthew Joel, US

LEADLEY, David, GB MCKEON, Thomas Michael, US

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Arifia Jauharia Fajra, S.T., S.H. PT. Rouse Consulting International.

Suite 701, Pondok Indah Office Tower 2, Jalan Sultan Iskandar Muda V-TA, Jakarta 12310

(54) Judul Invensi : PERANTI PENYEDIA UAP

(57) Abstrak :

Suatu bagian untuk mulut untuk suatu peranti penyedia uap yang memiliki suatu arah panjang yang bersesuaian dengan arah penyisipan peranti penyedia uap ke dalam mulut seorang pengguna, suatu arah lebar yang bersesuaian dengan arah di sepanjang garis bibir pengguna, dan suatu arah kedalaman yang bersesuaian dengan arah bukaan bibir pengguna, bagian untuk mulut tersebut mencakup bagian muka berlawanan pertama dan kedua dan lubang keluar yang terletak di antara bagian muka berlawanan pertama dan kedua, dimana bagian muka berlawanan tersebut kurang lebih planar dan terletak di dalam atau agak miring terhadap suatu bidang yang dibentuk oleh arah longitudinal dan arah lebar, dan masing-masing dari bagian muka berlawanan tersebut memiliki suatu lebar yang lebih besar daripada panjangnya.

Page 133: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12742 (13) A

(51) I.P.C : Int.Cl./C 08J 5/18, A 23B 7/144, B 32B 9/00, B 65D 85/52, B 65D 85/50 // (A 23B 7:144, B 32B 9:00, B 65D 85:50, 85:52, C 08J 5:18 )

(21) No. Permohonan Paten : P00201806834 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 03 Februari 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2016-019560 04 Februari 2016 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : KAWAKAMI, Shigeki; NISSHO CHEMICAL CO.,LTD; NISSAN

STEEL INDUSTRY CO., LTD. dan GOING CO.,LTD 22-44, Higashitoyonaka 4-chome, Toyonaka-shi, Osaka

5600003; 2778-6, Motoyoshida-cho, Mito-shi, Ibaraki 3100836; 44-1, Zezu Kadota, Kamo-cho, Kizugawa-shi, Kyoto 6191101 dan 13-1122, Mihogaoka, Ibaraki-shi, Osaka 5670047

(72) Nama Inventor : KAWAKAMI, Shigeki, JP

SASAKI, Masato, JP NISHIBE, Kiyoshi, JP

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : DR. BELINDA ROSALINA, SH., LL.M. AMR PARTNERSHIP.

Gandaria 8, 3rd Floor Unit D, Jl. Sultan Iskandar Muda (Arteri Pondok Indah), Jakarta Selatan 12240

(54) Judul Invensi : FILM FUNGSIONAL, KONTAINER FUNGSIONAL, DAN METODE UNTUK MEMPERTAHANKAN KESEGARAN

(57) Abstrak :

Disajikan suatu film fungsional yang mampu menyerap dan menguraikan etilena secara efisien, suatu wadah fungsional, dan suatu metode untuk mempertahankan kesegaran suatu tanaman atau suatu makanan. Suatu film fungsional dari invensi ini diperoleh dengan cara berikut: suatu zat yang memiliki suatu sifat katalitik yang mampu menguraikan etilena yang ditambahkan dalam suatu bahan film plastik yang memiriki akibat adsorpsi etiIena, alau yang diberikan ke atau didepositkan pada permukaan bahan film plastik. FiIm wadah invensi ini diperoleh dengan cara berikut: suatu zat yang memiliki suatu sifat katalitik yang mampu menguraikan etilena ditambahkan ke daram suatu bahan plastik yang memiliki suatu efek penyerapan, atau yang diberikan ke atau didepositkan pada permukaan bahan plastik. Sebagai alternatif, film wadah invensi inl diperoleh dengan cara berikut: suatu zat yang memiliki suatu sifat katalitik yang mampu menguraikan etilena ditambahkan ke suatu bahan plastik yang memiliki suatu efek penyerapan, dan campuran tersebut dicetak menjadi suatu bentuk tertentu, atau suatu bahan plastik yang dibentuk menjadi suatu bentuk tertentu, dan kemudian suatu zat diberikan ke atau didepositkan pada permukaan bahan plastik. Metode untuk mempertahankan kesegaran yang sesuai dengan invensi ini mencakup suatu tahap penyerapan dan penguraian dan/atau melepaskan etilena yang dihasil-kan dari suatu tanaman atau sejenisnya dengan menggunakan film fungsional atau film wadah tersebut.

Page 134: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12764 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/A 01F 25/14, B 65G 65/46 // (A 01F 25:14 ) (21) No. Permohonan Paten : P00201806849 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 24 Januari 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2016-019378 04 Februari 2016 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : SATAKE CORPORATION 7-2, Sotokanda 4-chome, Chiyoda-ku, Tokyo 1010021 (72) Nama Inventor : WAKI, Masanori, JP (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Januar Ferry PT HAKINDAH INTERNATIONAL.

Gedung Gajah Unit AT, Jl. Dr. Saharjo No.111, Tebet, Jakarta Selatan 12810

(54) Judul Invensi : HOPER PENYIMPANAN BAHAN BAKU

(57) Abstrak :

Suatu hoper penyimpanan bahan baku mencakup suatu bodi utama hoper, suatu bagian saluran masuk bahan baku yang terbuka pada permukaan atas dari bodi utama hoper, konveyor sekrup pengeluaran yang disediakan pada bagian bawah dari bodi utama hoper, dan bagian saluran keluar bahan baku yang disediakan pada sisi terminal pengangkutan dari konveyor sekrup, hoper lebih lanjut yang mencakup konveyor sekrup umpan balik yang disusun dalam bodi utama hoper, konveyor sekrup umpan balik yang dikonfigurasi untuk mengangkut bahan baku yang dimasukan ke dalam bodi utama hoper dalam arah berlawanan yang berlawanan dengan arah pengangkutan dari konveyor sekrup pengeluaran sehingga dapat mengendurkan bahan baku yang dimasukkan untuk mencegah keterbelitan bahan baku ke konveyor sekrup pengeluaran dan mencegah terbentuknya jembatan gumpalan dari bahan baku.

Page 135: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12770 (13) A

(51) I.P.C : Int.Cl.8/E 02B 17/02, E 02B 3/06, E 02B 17/00, E 02D 23/02, F 17C 13/08, B 63C 1/02 // (E 02B 17:00, 3:06, F 17C 13:08 )

(21) No. Permohonan Paten : P00201806934 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 31 Maret 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

20160518 01 April 2016 NO

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : SEMBCORP MARINE INTEGRATED YARD PTE LTD. 29 Tanjong Kling Road

Singapore 628054 (72) Nama Inventor : RAU ANDERSEN, Stig, NO

VARTDAL, Harald, NO (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Heru Lukito, S.H., LL.M. HeruLukito & Partners Intellectual Property.

Talavera Office Park, 28th Floor, Jl. TB. Simatupang Kav. 22-26, Jakarta 12430

(54) Judul Invensi : STRUKTUR PANGKALAN DASAR LAUT DAN METODE UNTUK PEMASANGANNYA

(57) Abstrak :

Publikasi ini berhubungan dengan terminal air dangkal, disukai untuk menyimpan dan memuat atau menurunkan muatan hidrokarbon, seperti LNG, minyak atau gas. Struklur pangkalan meliputi substruktur dasar laut (10) yang dapat dilepas, dan dapat dipindahkan yang dimaksudkan untuk didukung melalui dasar laut (30), substruktur dasar laut (10) yang meliputi struktur pangkalan (11) yang disukai dilengkapi dengan struktur dinding {22) yang memanjang ke atas, disusun sepanjang paling sedikitnya sebagian dari pinggiran struktur pangkalan (11), struktur pangkalan (10) disukai juga dilengkapi dengan pembukaan (23) dalam struktur dinding (22) untuk memperkenankan modul yang dapat terapung untuk dllabuhkan dan didukung melalui substruktur dasar laut (10). Struktur pangkalan (10) dilengkapi dengan poin-poin kuat {24) yang dikonfigurasi untuk menerima ujung-ujung pancang vertikal yang terpasang awal (14) untuk paling sedikitnya dukungan sementara pada struktur pangkalan (11) selama operasi pemancangan untuk pemancangan permanen dari struktur pangkalan (10) ke dasar laut (30). Publikasi ini juga berhubungan dengan metode untuk memancang struktur pangkalan pada atau di atas dasar laut (30).

Page 136: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12771 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./H 04J 11/00, H 04L 25/03, H 04L 27/26, H 04W 56/00 // (H 04J 11:00, H 04L 25:03, 27:26, H 04W 56:00 ) (21) No. Permohonan Paten : P00201807062 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 27 Februari 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

62/313,110 24 Maret 2016 US 62/315,659 30 Maret 2016 US 62/317,492 01 April 2016 US 62/324,873 19 April 2016 US 15/270,879 20 September 2016 US

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : QUALCOMM INCORPORATED ATTN: International IP Administration

5775 Morehouse Drive San Diego, California 92121-1714 (72) Nama Inventor : SADIQ, Bilal, PK

LUO, Tao, US CEZANNE, Juergen, DE ABEDINI, Navid, IR MUKKAVILLI, Krishna Kiran, US ISLAM, Muhammad Nazmul, BD SUBRAMANIAN, Sundar, IN SAMPATH, Ashwin, US

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : LUDIYANTO, SH., MH., MM. DREWMARKS.

Jl. Hayam Wuruk No. 3i & j, Jakarta Pusat 10120

(54) Judul Invensi : SINYAL SINKRONISASI YANG DIPERPANJANG UNTUK DETEKSI INDEKS SIMBOL

(57) Abstrak :

Metode, sistem, dan perangkat untuk komunikasi nirkabel dijelaskan. Beberapa contoh menyediakan untuk mengidentifikasi urutan sinyal sinkronisasi primer (PSS) pada suatu sub-bingkai sinkronisasi, menentukan, untuk sub— bingkai sinkronisasi, urutan sinkronisasi sinyal yang diperpanjang (BSS) berdasarkan pada setidaknya sebagian pada urutan PSS dan mentransmisikan sub-bingkai sinkronisasi. Contoh lain menyediakan untuk menghasilkan urutan BSS untuk sub-bingkai sinkronisasi yang akan dikomunikasikan ke suatu UE, mengacak urutan BSS berdasarkan setidaknya sebagian pada informasi sel-spesifik yang terkait dengan stasiun induk dan transmisi, ke UE, urutan BSS teracak dalam sub-bingkai sinkronisasi.

Page 137: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12773 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.I/H 04N 19/103, H 04N 19/122, H 04N 19/70, H 04N 19/176, H 04N 19/61, H 04N 19/134 (21) No. Permohonan Paten : P00201807072 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 22 Maret 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

62/311,877 22 Maret 2016 US 15/465,122 21 Maret 2017 US

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : QUALCOMM INCORPORATED Attn: International IP Administration

5775 Morehouse Drive San Diego, California 92121-1714 (72) Nama Inventor : ZHAO, Xin, CN

SEREGIN, Vadim, RU JOSHI, Rajan Laxman, US SAID, Amir, US LI, Xiang, CN KARCZEWICZ, Marta, US CHEN, Jianle, CN CHIEN, Wei-Jung, TW

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : LUDIYANTO, SH., MH., MM. DREWMARKS.

Jl. Hayam Wuruk No. 3i & j, Jakarta Pusat 10120.

(54) Judul Invensi : OPTIMISASI LEVEL BLOK YANG DIBATASI DAN PENSINYALAN UNTUK ALAT PENGKODEAN VIDEO

(57) Abstrak :

Suatu peralatan contoh untuk pendekodean data video yang terenkodekan mencakup media penyimpanan dan sirkuit pemrosesan. Media penyimpanan adalah porsi yang dikonfigurasikan dari data video terenkodekan. Sirkuit pemrosesan dikonfigurasikan untuk menentukan ambang batas level blok untuk porsi dari data video terenkodekan yang disimpan ke media penyimpanan, untuk menentukan bahwa blok terenkodekan dari porsi data video terenkodekan memiliki ukuran yang sama dengan atau lebih besar dari ambang batas, untuk menerima suatu elemen sintaks mengindikasikan bahwa porsi dari blok terenkodekan akan direkonstruksikan menggunakan suatu peralatan pengkodean, untuk menentukan, berdasarkan pada terenkodekan yang memiliki ukuran yang sama dengan atau lebih besar dari ambang batas, bahwa elemen sintaks diterapkan pada seluruh sampel dari kumpulan sampel termasuk dalam blok terenkodekan, dan untuk merekonstruksi blok terenkodekan berdasarkan pada peralatan pengkodean.

Page 138: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12745 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/A 24C 5/47, A 24C 5/32 // (A 24C 5:32 ) (21) No. Permohonan Paten : P00201808529 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 27 April 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

1608812.2 19 Mei 2016 GB

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : BRITISH AMERICAN TOBACCO (INVESTMENTS) LIMITED Globe House 1 Water Street London WC2R 3LA,

UNITED KINGDOM (72) Nama Inventor : BRAY, Andrew Jonathan, GB

WHIFFEN, Sam, GB (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Arifia Jauharia Fajra,S.T., S.H. PT. Rouse Consulting International,

Suite 701 Pondok Indah Office Tower 2, Jalan Sultan Iskandar Muda Kav. V-TA Pondok Indah, Jakarta

(54) Judul Invensi : DRUM PENGEROL UNTUK SUATU APARATUS MANUFAKTURING PRODUK INDUSTRI TEMBAKAU DAN METODE MERAKIT PRODUK INDUSTRI TEMBAKAU

(57) Abstrak :

Perwujudan yang diungkapkan di sini berhubungan dengan suatu drum pengerol untuk digunakan pada suatu aparatus manufakturing produk industri tembakau. Drum pengerol tersebut memiliki suatu permukaan periferal yang dikonfigurasi untuk membawa suatu kumpulan produk berbentuk batang. Drum pengerol tersebut mencakup sejumlah bubungan pada permukaan periferal, masing-masing bubungan mencakup suatu bagian muka belakang dan bagian muka depan. Drum pengerol tersebut mencakup sejumlah lubang pengisapan untuk menahan kumpulan produk berbentuk batang. Sejumlah lubang pengisapan tersebut ditempatkan pada bagian muka belakang dan bagian muka depan pada masing-masing dari bubungan tersebut. Yang juga diungkapkan adalah suatu aparatus pengerol yang mencakup drum pengerol semacam itu, dan suatu mesin untuk merakit produk industri tembakau yang mencakup aparatus semacam itu. Yang juga diungkapkan adalah suatu metode merakit produk industri tembakau dengan menggunakan aparatus pengerol atau mesin semacam itu.

Page 139: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12776 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/H 05B 6/10, H 05B 6/38, H 05B 6/12 // (H 05B 6:10, 6:12 ) (21) No. Permohonan Paten : P00201808612 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 19 Mei 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

1601003111 30 Mei 2016 TH

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : FOOD PASSION CO., LTD. No.333 Prachachuen Road

Toongsonghong Sub-District, Laksi District Bangkok, 10210 thailand

(72) Nama Inventor : XIAN, Maozhong, CN (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Risti Wulansari, S.H. (K&K Advocated – intellectual property)

KMO Building, 5th Fl. Suite 502, Jl. Kyai Maja No. 1, Jakarta 12120

(54) Judul Invensi : KOMPOR INDUKSI

(57) Abstrak :

Kompor induksi ini dirar.oang untuk menyelesaikan kesulitasn dalam memasak dengan bejana masak yang alasnya tidak rata khususnya dimana bagian tengah bejana masak lebih tinggi area sekitarnya (planar). Tepatnya, kompor induksi ini menyediakan 3truktur kompor induksi baru yang memiliki 2 ketinggian yang berbeda untuk permukaan pemanas. Struktur kompor induksi baru ini dapat menginduksi panas ke bejana masak dengan alas yang tidak rata secara efektif.

Page 140: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12746 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./ (21) No. Permohonan Paten : P00201808774 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 22 Mei 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

PCT/CN2016/085386 10 Juni 2016 CN 16179928.3 18 Juli 2016 EP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : UNILEVER N.V. Weena 455, 3013 AL Rotterdam, NETHERLANDS (72) Nama Inventor : MENG, Sheng, CN

MURRAY, Andrew, Malcolm, GB SONG, Wenhui, CN YUAN, Su, CN ZHAO, Wei, CN YANG, Xiaoxia, CN WANG, Xiaoli, CN

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Arifia Jauharia Fajra, S.T., S.H. PT Rouse Consulting International

Suite 701, Pondok Indah Office Tower 2, Jl. Sultan Iskandar Muda V-TA, Jakarta 12310

(54) Judul Invensi : KOMPOSISI PERAWATAN PRIBADI

(57) Abstrak :

Suatu komposisi tabir surya diungkapkan yang mencakup dari 0,1 sampai 30% berdasarkan berat suatu zat tabir surya organik; suatu paduan dari elastomer silikon dan pefamt; dan suatu pembawa yang dapat diterima secara kosmetik; dimana pelarut tersebut adalakr suatu minyak silikon volatil yang dipilih dari oktametilsiklotetrasiloksana, dekametilsiklopentasiIoksana, dodekametilsikloheksasiloksana, paduan-paduan dari metil trimetikon dan dimetikon dan campuran-campuran darinya; dan dimana elastomer silikon tersebut memiliki struktur kimia dari formula I. Komposisi tersebut dapat selain itu secara opsional mencakup suatu tabir surya organik.

Page 141: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12748 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./ (21) No. Permohonan Paten : P00201808779 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 16 Mei 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

16171817.6 27 Mei 2016 EM

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : UNILEVER N.V. Weena 455, 3013 AL Rotterdam, NETHERLANDS (72) Nama Inventor : LI, Ningning, CN

MUSCAT, Joseph, GB SAINT-GEORGES, Marine Pauline Charlotte, FR

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Arifia Jauharia Fajra,S.T., S.H. PT. Rouse Consulting International,

Suite 701 Pondok Indah Office Tower 2, Jalan Sultan Iskandar Muda Kav. V-TA Pondok Indah, Jakarta

(54) Judul Invensi : METODE MENGONDISIKAN RAMBUT

(57) Abstrak :

Invensi ini menyediakan suatu metode mengondisikan rambut dengan aplikasi suatu komposisi sampo pengondisi, dimana rambut tersebut adalah rambut yang diberi perlakuan secara oksidatif dan dimana komposisi sampo pengondisi tersebut mencakup: (i)suatu fase berair kontinu yang meliputi surfaktan pembersih, (ii)suatu fase terdispersi yang meliputi tetes-tetes teremulsifikasi dari silikon non-volatil yang memiliki diameter tetes purata (D3,2) 1mikrometer atau kurang, dan (iii)suatu zat pengondisi cair berminyak tersolubilisasi untuk kulit dan/atau rambut; dimana zat pengondisi cair berminyak tersebut tersolubilisasi dalam misel-misel seperti cacing dalam fase berair kontinu melalui penggabungan dari sedikitnya satu elektrolit anorganik dan sedikitnya satu molekul penaut yang dipilih dari senyawa-senyawa dari formula umum R(X)n, dimana R adalah suatu cincin aril yang memiliki dari 6 sampai 10 atom karbon atau suatu rantai alkil atau hidroksialkil mono-, di- atau trivalen yang memiliki dari 3 sampai 14 atom karbon; n adalah 1 sampai 3 dan masing-masing X secara bebas dipilih dari gugus-gugus –OH, -COOH dan -COO-M+ , dimana M adalah suatu logam alkali, kation amonium atau alkanolamonium; dan dimana kadar zat pengondisi cair berminyak tersolubilisasi dalam komposisi sampo pengondisi tersebut berkisar dari 0,45 sampai 3% berdasarkan berat berdasarkan pada berat total dari komposisi sampo pengondisi tersebut. Metode menurut invensi ini menyediakan pengondisian yang ditingkatkan dari rambut yang diberi perlakuan secara oksidatif dibandingkan dengan rambut virgin.

Page 142: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12747 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./C 02F 1/52, C 02F 1/76, C 02F 1/72, C 02F 1/58 // (C 02F 1:52, 1:58, 1:72, 1:76 ) (21) No. Permohonan Paten : P00201809636 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 19 Januari 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2016-088442 26 April 2016 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : SWING CORPORATION 7-18, Konan 1-chome, Minato-ku, Tokyo 1088470 JAPAN (72) Nama Inventor : SUZUKI, Yuki, JP

SUZUKI, Toshihiro, JP KOBAYASHI, Takuya, JP KANO, Kazunori, JP

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Januar Ferry, S.Si. (PT HAKINDAH INTERNATIONAL)

Gedung Gajah Unit AT, Jalan Dr. Saharjo No.111, Tebet, Jakarta Selatan 12810

(54) Judul Invensi : METODE UNTUK MENGOLAH AIR LIMBAH YANG MENGANDUNG-HIDROGEN SULFIDA DAN PERALATANNYA

(57) Abstrak :

Invensi ini menyediakan metode dan peralatan untuk mengolah air limbah yang mengandung-hidrogen sulfida, yang tidak memerlukan peralatan skala besar, menghasilkan lebih sedikit lumpur setelah pengolahan, dan dapat secara efisien menghilangkan hidrogen sulfida bahkan jika air limbah memiliki konsentrasi yang lebih tinggi dari hidrogen sulfida. Metode untuk mengolah air limbah yang mengandung-hidrogen sulfida meliputi: menyesuaikan pH air limbah yang mengandung-hidrogen sulfida ke nilai yang cocok untuk perlakuan pengoksidasian hidrogen sulfida; menambahkan setidaknya satu zat pengoksidasi ke air limbah yang disesuaikan-pH untuk mengoksidasi hidrogen sulfida menjadi sulfur dan mengendapkan sulfur; dan menyingkirkan sulfur yang terendapkan tersebut dengan cara pemisahan padatan-cairan.

Page 143: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12750 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/H 01L 21/336, H 01L 29/786, H 01L 29/78 (21) No. Permohonan Paten : P00201809765 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 30 Mei 2016 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : NISSAN MOTOR CO., LTD. 2, Takara-cho, Kanagawa-ku, Yokohama-shi,

Kanagawa 2210023, JAPAN (72) Nama Inventor : NI, Wei, CN

HAYASHI, Tetsuya, JP HAYAMI, Yasuaki, JP TANAKA, Ryota, JP

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Budi Rahmat, S.H. INT-TRA-PATENT BUREAU

Jl. Griya Agung No. 21 (Blok M3), Komp. Griya Inti Sentosa, Sunter-Jakarta

(54) Judul Invensi : ALAT SEMIKONDUKTOR

(57) Abstrak :

Alat semikonduktor yang meliputi: substrat (1); wilayah melayang (4) dari tipe konduktivitas pertama yang terbentuk pada permukaan utama dari substrat (1) ; wilayah lubang (2) dari tipe konduktivitas kedua yang terbentuk dalam permukaan utama dari wilayah melayang (4) ; wilayah sumber (3) dari tipe konduktivitas pertama yang terbentuk dalam wilayah lubang (2); alur gerbang (8) yang dibentuk dari permukaan utama dari wilayah melayang (4) dalam arah tegak lurus sambil berada dalam, kontak dengan wilayah sumber (3), wilayah lubang (2), dan wilayah melayang (4) ; wilayah pengering (5) dari tipe konduktivitas pertama yang terbentuk dalam permukaan utama dari wilayah melayang (4) ; elektroda gerbang (7) yang terbentuk pada permukaan dari alur gerbang (8) dengan film penyekat gerbang (6) yang disisipkan di antaranya; wilayah perlindungan (17) dari tipe konduktivitas kedua yang terbentuk pada permukaan dari film penyekat gerbang (6) yang menghadap wilayah pengering (5) ; dan wilayah penghubung (18) dari tipe konduktivitas kedua yang terbentuk dalam kontak dengan wilayah lubang (2) dan wilayah pelindung (17).

Page 144: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12749 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./ (21) No. Permohonan Paten : P00201809786 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 25 Mei 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

15/171,917 02 Juni 2016 US

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : MICROSOFT TECHNOLOGY LICENSING, LLC One Microsoft Way, Redmond, Washington 98052-6399 USA (72) Nama Inventor : PAl, Navin Narayan, US

JEFFRIES, Charles G., US VISWANATHAN, Giridhar, US SCHULTZ, Benjamin M., US SMITH, Frederick J., US REUTHER, Lars, US EBERSOL, Michael B., US DIAZ CUELLAR, Gerardo, US PASHOV, Ivan Dimitrov, US GADDEHOSUR, Poornananda R., US PULAPAKA, Hari R., US RAO, Vikram Mangalore, US

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Lanny Setiawan, MBA., M.Mgt., MA-LPC., MA-LMFT. PACIFIC PATENT MULTIGLOBAL

DIPO BUSINESS CENTER, Lantai 11, Jl. Jenderal Gatot Subroto Kav.51-52, Jakarta Pusat 10260

(54) Judul Invensi : ISOLASI KEAMANAN VIRTUALISASi BERBASIS PERANGKAT KERAS

(57) Abstrak :

Sistem operasi host yang berjalan pada perangkat komputasi memonitor komunikasi jaringan untuk perangkat komputasi untuk mengidentifikasi sumber daya jaringan yang diminta oleh perangkat komputasi. Sistem operasi host membandingkan sumber daya jaringan yang diminta terhadap kebijakan keamanan untuk menentukan apakah sumber daya jaringan yang diminta adalah terpercaya. Ketika sumber daya jaringan tidak terpercaya teridentifikasi, sistem operasi host mengakses sumber daya jaringan tidak terpercaya dalam penampung yang diisolasi dari kernel sistem operasi host menggunakan teknik yang dibahas di sini. Dengan membatasi akses ke sumber daya jaringan tidak terpercaya ke penampung yang terisolasi, sistem operasi host terlindungi bahkan dari serangan tingkat-kernel atau infeksi yang mungkin dihasilkan dari sumber daya jaringan tidak terpercaya.

Page 145: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12765 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./ (21) No. Permohonan Paten : P00201809819 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 30 Mei 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2016-106934 30 Mei 2016 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : HONDA MOTOR CO., LTD. 1-1, Minami-Aoyama 2-chome, Minato-ku,

Tokyo 107-8556 Japan (72) Nama Inventor : HIDEAKI AKAHOSHI, JP

KOTARO FUJIKURA, JP KOHEI KANAYA, JP AKIRA YAMAGUCHI, JP AKIO SHIMODA, JP

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Yenny Halim, S.E., S.H., M.H. ACEMARK

ACEMARK Building, Jl. Cikini Raya No. 58 G-H, Jakarta 10330

(54) Judul Invensi : ALAT PEMROSESAN LASER

(57) Abstrak :

Invensi ini adalah suatu alat pemrosesan laser dimana menempelnya asap ke suatu lensa dapat secara efektif dicegah. Alat pemrosesan laser dilengkapi dengan suatu pemindai laser (18) yang dilengkapi dengan kaca pelindung (32) pada suatu bukaan keluaran laser, dan suatu komponen silinder (22) yang memiliki suatu jalur laluan (39) dimana laser (LB) keluar melalui kaca pelindung (32) lewat yang dibentuk pada sisi pusat dalam, arah dalam suatu arah radial. Suatu filter (38) berbentuk silinder ditempatkan pada suatu bagian dinding sisi dalam (37) komponen silinder (22) yang menghadap jaluar laluan (39). Komponen silinder (22) mengeluarkan suatu gas ke jalur laluan (39) dari filter.

Page 146: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12766 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/B 62K 25/08, B 62M 7/12 (21) No. Permohonan Paten : P00201809860 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 26 Februari 2018 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2017-034262 27 Februari 2017 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : FOMM CORPORATION 7-7, Shinkawasaki, Saiwai-ku, Kawasaki-shi,

Kanagawa 2120032 JAPAN (72) Nama Inventor : TSURUMAKI Hideo, JP

MORITA Takayuki, JP (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : JANUAR FERRY Gd. Gajah Unit AT Jl. Dr. Saharjo No. 111, Tebet,

Jakarta Selatan 12810

(54) Judul Invensi : SEPEDA MOTOR

(57) Abstrak :

Sepeda motor meliputi: unit pemasangan-roda (40) yang dilengkapi dengan suatu gandar (422) dan suatu hub (424) yang terhubung ke gandar (422), gandar (422) dikonfigurasi sedemikian rupa sehingga sisi ujung-tip gandar (422) menjorok keluar dari rumahan (41), dan hub (424) dikonfigurasi untuk memasang roda jalan (500); suatu komponen penopang garpu (24); suatu garpu teleskopik pertama (261) yang ditopang oleh komponen penopang garpu (24); suatu garpu teleskopik kedua (262) yang disusun pada posisi di mana jarak dari unit pemasangan-roda (40) berbeda dari jarak dari unit pemasangan-roda (40) ke garpu teleskopik pertama (261); dan suatu garpu teleskopik ketiga (263) yang ditopang oleh komponen penopang garpu (24), garpu teleskopik ketiga (263) yang disusun sedemikian rupa sehingga jarak dari unit pemasangan-roda (40) ke garpu teleskopik ketiga (263) adalah sama seperti jarak dari unit pemasangan-roda (40) ke garpu teleskopik kedua (262), dan disusun sehingga dapat diposisikan lebih jauh ke arah belakang daripada garpu teleskopik kedua (262) dalam, arah depan-belakang rangka, di mana unit pemasangan-roda (40) ditopang dengan menghubungkan permukaan belakang rumahan (41) ke garpu teleskopik pertama dan ketiga, permukaan belakang yang berupa suatu permukaan pada sisi yang berlawanan dari permukaan rumahan (41) dari mana gandar menjorok keluar.

Page 147: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12767 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl./ (21) No. Permohonan Paten : P00201809933 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 26 Desember 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : RIKEN KOGYO INC. 3-263-7, Zenibako, Otaru-shi, Hokkaido 047-0261 Japan (72) Nama Inventor : Yukihiro SHIBAO, JP (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Yenny Halim, S.E., S.H., M.H. ACEMARK

Jl. Cikini Raya No. 58 GH, Jakarta 10330

(54) Judul Invensi : TALI KAWAT DENGAN KAWAT RESIN, CETAKAN PELILITAN KAWAT RESIN, DAN METODE UNTUK MEMPRODUKSI TALI KAWAT DENGAN KAWAT RESIN

(57) Abstrak :

Disediakan suatu tali kawat dengan kawat resin, yang meliputi suatu bodi tali kawat dimana sejumlah untaian dipilin bersama-sama, dan sedikitnya satu kawat resin yang dililit secara spiral mengelilingi bodi tali kawat di sepanjang suatu cerukan di antara untaian-untaian tersebut. Alur-alur untaian dimana ke dalamnya untaian-untaian tersebut dapat dipaskan dan suatu alur kawat resin dimana ke dalamnya kawat resin dapat dipaskan dibentuk secara spijral di sepanjang pilinan tali kawat dengan kawat resin, dalam suatu lubang pelilitan dari suatu cetakan pelilitan kawat resin yang digunakan untuk melilit kawat resin mengelilingi bodi tali kawat. Sebagai hasilnya, kawat resin dapat dengan mudah dan secara handal dipasang pada bodi tali kawat dan suatu tali kawat dengan kawat resin kemudian dapat dihasilkan.

Page 148: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12768 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/B 62H 1/02, B 62K 11/06 (21) No. Permohonan Paten : P00201809940 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 03 Juni 2016 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : HONDA MOTOR CO., LTD. 1-1, Minami-Aoyama 2-chome, Minato-ku,

Tokyo 1078556 JAPAN (72) Nama Inventor : TANAKA, Yuichi, JP

YAMAGUCHI, Hiromasa, JP SAKANE, Taiki, JP

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Yenny Halim, S.E., S.H., M.H. ACEMARK

Jl. Cikini Raya No. 58 GH, Jakarta 10330

(54) Judul Invensi : STRUKTUR PENOPANG STANDAR UNTUK KENDARAAN BERSADEL

(57) Abstrak :

Untuk menyediakan suatu struktur penopang standar untuk suatu kendaraan bersadel yang mampu menjamin kekakuan yang tinggi sambil mengurangi berat. Struktur penopang standar untuk suatu kendaraan bersadel, meliputi: suatu rangka utama (22) yang meliputi dinding-dinding samping kiri dan kanan (76, 77); suatu lengan ayun (14) yang ditopang secara dapat berayun oleh suatu komponen pivot (85), komponen pivot (85) disusun dalam rangka utama (22); dan suatu standar utama (71) yang ditopang oleh suatu komponen penopang standar (90) . Komponen pivot (85) disambungkan ke dinding- dinding samping kiri dan kanan (76, 77) sehingga menembus dinding-dinding samping kiri dan kanan (76, 77) rangka utama (22), dan komponen penopang standar (90) disambungkan ke dinding-dinding samping kiri dan kanan (76, 77) sehingga dinding-dinding samping kiri dan kanan (76, 77) rangka utama (22) menembus di bawah komponen pivot (85).

Page 149: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12754 (13) A

(51) I.P.C : Int.Cl.8/C 07K 16/28, C 12Q 3/00, A 61K 39/395, A 61P 17/02, A 61P 35/00 // (A 61K 39:395, A 61P 35:00, C 12Q 3:00 )

(21) No. Permohonan Paten : PID201804410 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 22 November 2016 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

62/258,626 23 November 2015 US 16164879.5 12 April 2016 EP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : MERCK PATENT GMBH Frankfurter Strasse 250, 64293 Darmstadt (72) Nama Inventor : CELIK, Ilhan, DE

STAUB, Eike, DE URBAN, Miriam, DE RAAB, Sabine, DE SAMY, Eileen, US BENDER, Andrew, US HIGGINBOTHAM, Georgianna, US WU, Yin, US XU, Daigen, CA

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Dr. Toeti Heraty N. Roosseno BIRO OKTROI ROOSSENO

Kantor Taman A-9, Unit C1 & C2, Jl. DR. Ide Anak Agung Gde Agung, Mega Kuningan, Jakarta 12950

(54) Judul Invensi : ANTIBODI ANTI INTEGRIN-ALFA-V UNTUK PENGOBATAN FIBROSIS DAN/ATAU GANGGUAN FIBROTIK

(57) Abstrak :

Invensi ini berhubungan dengan profilaksis dan/atau pengobatan fibrosis dan/atau penyakit fibrotik dengan menggunakan antibodi. Terutama, invensi berhubungan dengan pemberian antibodi anti integrin-alfa-v (reseptor) kepada pasien yang menderita fibrosis dan/atau penyakit fibrotik, termasuk tetapi tidak terbatas pada sklerosis sistemik (SSc). Secara lebih khusus, invensi ini berhubungan dengan pengobatan penyakit fibrotik pada kulit, paru, jantung, hati dan/atau ginjal dengan antibodi tersebut. Bahkan secara lebih khusus, invensi ini berhubungan dengan pemberian antibodi monoklonal terdeimunisasi rekombinan yang menarget integrin-av pada pasien yang menderita sklerosis sistemik, termasuk, tetapi tidak terbatas pada sklerosis sistemik pada kulit, paru, jantung dan/atau ginjal dengan menggunakan antibodi anti integrin-alfa-v DI17E6 dan mutan struktural atau modifikasinya.

Page 150: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12756 (13) A

(51) I.P.C : Int.Cl.8/A 61K 31/202, A 61P 35/00, A 61P 29/00, A 61P 3/08, A 61P 17/06, A 61P 25/00 // (A 61P 25:00, 29:00, 35:00 )

(21) No. Permohonan Paten : PID201805037 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 19 Desember 2016 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

62/269,280 18 Desember 2015 US

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : AFIMMUNE LIMITED Trintech Building, South County Business Park, Leopardstown,

Dublin 18 (72) Nama Inventor : COUGHLAN, David, IE

CLIMAX, John, IE (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : NADIA AMBADAR, SH JL. Wahid Hasyim No. 14, Jakarta Pusat 10340

(54) Judul Invensi : KOMPOSISI YANG TERDIRI DARI 15-HEPE DAN METODE PENGGUNAANNYA

(57) Abstrak :

Invensi ini berkaitan dengan komposisi yang terdiri dari 15-HEPE dan metode perlakuan yang berkaitan dengan yang sama.

Page 151: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12738 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.0/H 04W 4/90, H 04W 8/08, H 04W 48/18, H 04W 48/00 // (H 04W 48:00 ) (21) No. Permohonan Paten : PID201805197 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 12 Januari 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

16305032.1 14 Januari 2016 EP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : Alcatel Lucent Nokia Paris Saclay, Route de Villejust, 91620 Nozay (72) Nama Inventor : Nicolas DREVON, FR

Laurent THIEBAUT, FR Bruno LANDAIS, FR

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Marolita Setiati PT SPRUSON FERGUSON INDONESIA.

Graha Paramita, 3B Floor, Zone D, Jl. Denpasar Raya Blok D2, Kav.8, Kuningan, DKI JAKARTA 12940

(54) Judul Invensi : PENINGKATAN UNTUK PELAYANAN PERALATAN PENGGUNA DALAM SUATU NEGARA YANG DIKUNJUNGI PADA SISTEM KOMUNIKASI BERGERAK

(57) Abstrak :

Suatu perwujudan dari invensi merupakan suatu peralatan pengguna UE, yang dikonfigurasi untuk: - mendapatkan informasi pemilihan PDG yang dikonfigurasi dengan HPLMN UE, informasi pemilihan PDG tersebut mencakup daftar PLMN-PLMN dengan indikasi apakah pemilihan PDG dalam PLMN disukai atau wajib atau tidak disukai, - melakukan pemilihan PDG yang dioperasikan oleh PLMN dari suatu negara dimana UE berada, disukai pada PLMN lokal, yang memiliki persetujuan jelajah dengan HPLMN UE untuk akses WLAN yang tidak dipercaya ke EPC, berdasar pada daftar PLMN tersebut yang dikonfigurasi dalam informasi pemilihan ePDG tersebut, dan daftar MCC dari negara tersebut dan/atau daftar PLMN lokal.

Page 152: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12758 (13) A

(51) I.P.C : Int.Cl.2017.01/B 01D 71/34, B 01D 71/68, B 01D 71/66, B 01D 71/64, B 01D 69/08, B 01D 69/10, B 01D 69/12, B 01D 71/02, B 01D 71/16, B 01D 71/36, B 01D 71/42, B 01D 71/52, B 01D 71/56, C 01B 32/182(20170101), C 01B 32/18(20170101), C 01B 32/15(20170101), D 06M 15/59

(21) No. Permohonan Paten : PID201805452 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 17 Januari 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2016-010448 22 Januari 2016 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : TORAY INDUSTRIES, INC. 1-1, Nihonbashi-Muromachi 2-chome, Chuo-ku,

Tokyo 1038666 (72) Nama Inventor : TAKEUCHI Kosaku, JP

KONDO Dai, JP TANAKA Kentaro, JP MIHARA Takaaki, JP HORIGUCHI Tomoyuki, JP

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Marolita Setiati PT SPRUSON FERGUSON INDONESIA.

Graha Paramita, 3B Floor, Zone D, Jl. Denpasar Raya Blok D2, Kav.8, Kuningan, DKI JAKARTA 12940

(54) Judul Invensi : MEMBRAN PEMISAHAN FLUIDA, MODUL MEMBRAN PEMISAHAN FLUIDA DAN SERAT KARBON BERPORI

(57) Abstrak :

Invensi ini berkaitan dengan membran pemisahan fluida yang memiliki kekuatan kompresi tinggi dalam arah penampang melintang serat (arah ortogonal terhadap sumbu serat), membran pemisahan fluida yang diperoleh dengan lapisan polimer organik yang dibentuk pada permukaan serat karbon berpori yang memiliki struktur berpori ko-kontinyu. Juga, invensi ini berkaitan dengan suatu modul membran pemisahan fluida dan serat karbon berpori yang memiliki suatu struktur berpori ko-kontinu yang lengkap secara kontinyu.

Page 153: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12759 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/A 01H 5/12, C 07K 14/415, C 12N 15/82, A 24B 15/10 // (A 01H 5:12, C 07K 14:415, C 12N 15:82 ) (21) No. Permohonan Paten : PID201805472 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 27 Januari 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

16153529.9 29 Januari 2016 EP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : Philip Morris Products S.A. Quai Jeanrenaud 3, 2000 Neuchatel (72) Nama Inventor : Lucien BOVET, CH

Verena LIEDSCHULTE, DE (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Marolita Setiati PT SPRUSON FERGUSON INDONESIA.

Graha Paramita, 3B Floor, Zone D, Jl. Denpasar Raya Blok D2, Kav.8, Kuningan, DKI JAKARTA 12940

(54) Judul Invensi : MENGURANGI AKUMULASI KADMIUM PADA TANAMAN YANG DITANAM DI LAPANGAN

(57) Abstrak :

Dijelaskan di sini suatu tanaman mutan atau bagiannya yang memiliki setidaknya penurunan sebagian ekspresi atau aktivitas setidaknya dua ATPase logam berat (HMA), dua HMA mana berupa, terdiri atau pada dasarnya terdiri atas: (i) polipeptida yang memiliki setidaknya 65% identitas urutan dengan SEQ ID NO:1 dan SEQ ID NO:2; (ii) polinukleotida yang mengkodekan polipeptida tersebut pada butir (i); atau (iii) polinukleotida yang memiliki setidaknya 65% identitas urutan dengan SEQ ID NO:3 dan SEQ ID NO:4 yang mengkodekan HMA; di mana ekspresi atau aktivitas salah satu dari HMA tersebut pada butir (i) atau (ii) atau (iii) berkurang sebagian atau hilang dan ekspresi atau aktivitas salah satu dari HMA tersebut pada butir (i) atau (ii) atau (iii) hilang bila dibandingkan dengan tanaman kontrol; dan di mana tanaman mutan atau bagiannya menunjukkan setidaknya 27% penurunan, dibandingkan dengan tanaman kontrol, akumulasi kadmium pada daun bila tanaman mutan ditanam di lapangan dengan adanya kadmium alami atau non-alami.

Page 154: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12740 (13) A

(51) I.P.C : Int.Cl.8/G 02B 5/26, G 02B 5/28, G 02C 7/10 // (G 02B 5:26, 5:28 )

(21) No. Permohonan Paten : PID201805547 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 06 Oktober 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

10 2016 120 122.7 21 Oktober 2016 DE

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : CARL ZEISS VISION INTERNATIONAL GMBH Turnstr. 27, 73430 Aalen (72) Nama Inventor : GLOEGE, Thomas, DE

KRAUSE, Michael, DE LAPPE, Christian, DE

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Dora Am Badar, S.Psi Jl. Wahid Hasyim No. 14, Jakarta Pusat 10340

(54) Judul Invensi : LENSA KACAMATA DENGAN SUATU PELAPIS

(57) Abstrak :

Invensi ini berhubungan dengan suatu lensa kacamata yang meliputi suatu substrat lensa (21) dan meliputisuatu pelapis (22) yang digunakan pada substrat lensa tersebut, di manapelapis (22) memiliki suatureflektivitas pertamasedikitnya 20% untuk cahaya yang mendekati inframerahpada suatu panjang gelombang pertama λNIR, yang mengenai pelapis tersebutpada suatu sudut datang sebesar 0°, dan suatu reflektivitas keduauntuk cahaya yang mendekati inframerahpada panjang gelombang pertama λNIR, yang mengenai pelapis tersebutpada suatu sudut datang sebesar 35°, reflektivitas kedua tersebutberkuranghingga sedikitnya 10% dibandingkan denganreflektivitas pertama. Invensi ini selanjutnya berhubungan dengan suatu metode dengan implementasi komputer atau eksperimen (60) untuk mendesain suatu lensa kacamata yang demikian (20) dan suatu metode (70) yang sesuaiuntuk membuat suatu lensa kacamata.

Page 155: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12760 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/F 16G 3/16, B 31F 1/30 (21) No. Permohonan Paten : PID201805552 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 26 Januari 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

1650662 27 Januari 2016 FR

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : BRICQ Route d'Orgedeuil D 62 le Moulin Neuf, 16220 MONTBRON (72) Nama Inventor : Raymond GEISS, FR

Patrick NABOULET, FR (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Marolita Setiati PT SPRUSON FERGUSON INDONESIA.

Graha Paramita, 3B Floor, Zone D, Jl. Denpasar Raya Blok D2, Kav.8, Kuningan, DKI JAKARTA 12940

(54) Judul Invensi : PERANTI TERDIRI DARI ROL UMPAN DAN PENGENCANG PEREKAT DIRI, DAN METODE SERTA MESIN TERKAIT

(57) Abstrak :

Invensi berkaitan dengan peranti umpan yang terdiri dari sekurang-kurangnya satu rol umpan (124) yang memiliki permukaan luar (126) dan sekurang-kurangnya satu strip penutup (128) yang memiliki muka dalam (130) dan muka luar (132). Muka dalam (130) dari strip penutup (128) dililit sekitar sekurang-kurangnya bagian permukaan luar (126) dari rol umpan (124). Strip penutup (128) dikencangkan di sekitar rol umpan (124) menggunakan pengencang perekat diri.

Page 156: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12762 (13) A

(51) I.P.C : Int.Cl.2016.01/A 23C 20/00, A 23C 9/13, A 23C 20/02, A 23C 11/10, A 23J 3/34, A 23L 33/185, A 23L 33/00 // (A 23C 20:00, 9:13, A 23L 33:00 )

(21) No. Permohonan Paten : PID201805587 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 27 Januari 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

1650710 29 Januari 2016 FR 1651865 07 Maret 2016 FR 1653861 29 April 2016 FR 1656605 08 Juli 2016 FR

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : Roquette Freres 1 rue de la Haute Loge, 62136 Lestrem (72) Nama Inventor : Manuel BARATA, FR

Marilyne GUILLEMANT, FR Emmanuelle MORETTI, FR Elsa MÜLLER, FR Marie DELEBARRE, FR

(74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Marolita Setiati PT SPRUSON FERGUSON INDONESIA.

Graha Paramita, 3B Floor, Zone D, Jl. Denpasar Raya Blok D2, Kav.8, Kuningan, DKI JAKARTA 12940

(54) Judul Invensi : FORMULASI BERNUTRISI YANG MELIPUTI SUATU ISOLAT PROTEIN KACANG POLONG

(57) Abstrak :

Invensi ini mengenai suatu formulasi bernutrisi yang mengandung suatu isolat protein kacang polong, dicirikan di mana isolat protein kacang polong tersebut:o memiliki antara 0,5% dan 2% asam amino bebas,o memiliki suatu viskositas: dari 13 hingga 16×10-3 Pa.s. pada kecepatan geser sebesar 10 s-1, dari 10 hingga 14×10-3 Pa.s. pada kecepatan geser sebesar 40 s-1, dan dari 9,8 hingga 14×10-3 Pa.s. pada kecepatan geser sebesar 600 s-1,o memiliki suatu solubilitas: dari 30% hingga 40% pada kisaran pH dari 4 hingga 5 dari 40% hingga 70% pada kisaran pH dari 6 hingga 8.Invensi ini juga mengenai penggunaan formulasi bernutrisi tersebut sebagai suatu sumber protein tunggal atau sebagai suatu pelengkap makanan, yang ditujukan untuk balita, anak-anak dan/atau orang dewasa.

Page 157: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12744 (13) A

(51) I.P.C : Int.Cl./H 01R 13/66, H 05B 3/84 // (H 01R 13:66, H 05B 3:84 )

(21) No. Permohonan Paten : PID201808412 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 24 Januari 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

16167244.9 27 April 2016 EP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : SAINT-GOBAIN GLASS FRANCE 18, avenue d'Alsace, 92400 Courbevoie (72) Nama Inventor : WEBER, Patrick, DE (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Ir. Migni Myriasandra, S.H., MIP., MSEL PT. BIRO OKTROI ROOSSENO

Kantor Taman A-9, Unit A6 & A7, Jl. Dr. Ide Anak Agung Gde Agung, Mega Kuningan, DKI Jakarta 12950

(54) Judul Invensi : RAKITAN UNTUK MENGHUBUNGKAN BODI PIPIH KE PEMASOK TEGANGAN DENGAN UNIT KENDALI TERTANAM

(57) Abstrak :

Invensi berhubungan dengan rakitan (1, 1‘) untuk menghubungkan bodi pipih (2) ke pemasok tegangan, yang memiliki kabel pita (4), unit kontrol (7), dan elemen penghubung (6), di mana pemasok tegangan disediakan sedikitnya untuk memasok unit kendali (7) dengan tegangan listrik, dan bodi pipih (2) memiliki struktur konduktif listrik (3), permukaan pengalih untuk menghasilkan sinyal kendali, dan unit kendali (7) yang disediakan untuk menerima sinyal kendali, dan di mana unit kendali (7) ditanam dalam bahan penginsulasi (8, 8‘) di antara bodi pipih (2) dan elemen penghubung (6). Invensi lebih lanjut berhubungan dengan bodi pipih (2) dengan rakitan tersebut, serta metode untuk memproduksi rakitan tersebut.

Page 158: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12775 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/B 32B 27/12, B 32B 5/02, B 32B 3/26, A 61F 13/49 // (B 32B 27:12, 3:26, 5:02 ) (21) No. Permohonan Paten : PID201808594 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 27 April 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2016-091516 28 April 2016 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : 3M INNOVATIVE PROPERTIES COMPANY 3M CenterPost Office Box 33427 Saint Paul,

Minnesota 55133-3427 (72) Nama Inventor : KUNIHIRO, Kioshi, JP (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Ir. Yuswo Tirto Widjojo WIDJOJO (OEI TAT HWAY) CS

Wisma Kemang Lt. 5 Jl. Kemang Selatan No. 1, Jakarta Selatan 12560

(54) Judul Invensi : BAHAN ELASTIS DAN BARANG SANITASI

(57) Abstrak :

Suatu bahan elastis sesuai dengan perwujudan 1 yang meliputi suatu film elastis (2), kain yang tidak ditenun (3) yang dilapiskan pada kedua permukaan film elastis (2), dan bagian berkerut (4) dimana kain yang tidak ditenun (3) dan fllm el-astis (2) dikerutkan dan dilekukkan, bagian berkerut (4) dibuat dengan sejumlah relief vertlkal (5) yang dibentuk pada suatu garis pertama dan sejumlah rellef yang tidak vertikal (6) dibentuk pada suatu garis kedua di smaping garis pertama pada suatu arah yang memotong secara diagonal arah (MD) pada f ilm el-astis, di-mana relief vertikal (5 ) adalah suatu bentuk panjang memanjang pada suatu arah orthogonal ke arah (MD), garis pertama dan garis kedua disusun secara bergantian, dan setidaknya suatu bagian dari intervalinterbal pada relief vertikal (5) pada garis yang sama lebih kecil deibandingkan intervaL-interval relief non vertikal (G) pada garis yang sama.

Page 159: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12752 (13) A (51) I.P.C : Int.Cl.8/A 61K 38/26, A 61P 9/00, A 61P 3/10 // (A 61K 38:26, A 61P 9:00 ) (21) No. Permohonan Paten : PID201809447 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 28 April 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

16167458.5 28 April 2016 EP 16188262.6 12 September 2016 EP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : NOVO NORDISK A/S Novo Allé, 2880, Bagsværd (72) Nama Inventor : HANSEN, Oluf Kristian Højbjerg, DK (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Irenne Amelia Anwar, S.H. Januar Jahja and Partners

Menara Batavia 6th Floor, Jl. K.H. Mas Mansyur Kav. 126, Jakarta Pusat 10220

(54) Judul Invensi : KONDISI SEMAGLUTIDA DALAM KARDIOVASKULAR

(57) Abstrak : Invensi ini berhubungan dengan agonis reseptor GLP-1 semaglutida untuk digunakan dalam obat.

Page 160: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12743 (13) A

(51) I.P.C : Int.Cl./G 06F 3/00 // (G 06F 3:00 )

(21) No. Permohonan Paten : PID201809534 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 04 Mei 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

201610312934.8 12 Mei 2016 CN

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : ALIBABA GROUP HOLDING LIMITED Fourth Floor, One Capital PlaceP.O. Box 847 George Town,

Grand Cayman (72) Nama Inventor : CHEN, Wenhong, CN (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Maulitta Pramulasari Mirandah Asia Indonesia

Sudirman Plaza, Plaza Marein Lt. 10E, Jl. Jend. Sudirman Kav. 76-78, Jakarta 12910

(54) Judul Invensi : TATA-LETAK DINAMIS KOMPONEN HALAMAN

(57) Abstrak :

Suatu metode tata-letak dinamis komponen halaman mencakup: memulai, oleh terminal klien, permintaan konten halaman ke server berdasarkan halaman permintaan yang dipicu; pertanyaan, oleh terminal klien, apakah ada pengidentifikasi yang telah disetel dalam konten respons halaman; jika ada pengidentifikasi yang telah disetel di konten respons halaman, memuat komponen kustom yang mengatur mesin penguraian untuk mengurai tag komponen kustom; memilih, oleh terminal klien, komponen kustom yang terkait sesuai dengan informasi tag yang diperoleh dengan menguraikan tag komponen kustom, dan memanggil mesin pengolahan-akhir komponen kustom yang diatur untuk membuat komponen kustom; dan menambahkan komponen kustom pengolahan-akhir ke posisi yang sesuai dari halaman permintaan. Tata-letak dinamis dari komponen Asli pada WebView dicapai pada halaman HTML, sehingga meningkatkan kenyamanan meletakkan halaman oleh operator.

Page 161: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12751 (13) A

(51) I.P.C : Int.Cl./B 66B 29/00, B 66B 25/00 // (B 66B 25:00, 29:00 )

(21) No. Permohonan Paten : PID201809787 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 21 Juni 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

16175487.4 21 Juni 2016 EP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : INVENTIO AG Seestrasse 55, 6052 Hergiswil (72) Nama Inventor : GARTNER, Manfred, AT

NOVACEK, Thomas, AT (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Nadia Am Badar, SH Jl. Wahid Hasyim No. 14, Jakarta Pusat 10340

(54) Judul Invensi : SISTEM PENGANGKUTAN PENUMPANG DENGAN ALAT PEMANTAU DAN PENANDA UNTUK MENCIRIKAN UNIT-UNIT ANAK TANGGA YANG RUSAK

(57) Abstrak :

Invensi ini berkaitan dengan suatu sistem pengangkutan penumpang (1) dan suatu metode untuk memodernisasi suatu sistem pengangkutan penumpang yang ada. Sistem pengangkutan penumpang memiliki beberapa unit anak tangga (17), pelat sisir (27), alat pemantau (49), dan alat penanda (45). Unit-unit anak tangga untuk digerakkan satu dibelakang yang lain secara terus-menerus sepanjang jalur pergerakan yang ditentukan sebelumnya (29) selama operasi normal. Pelat sisir diatur pada posisi tetap relatif terhadap jalur pergerakan yang ditentukan sebelumnya. Alat pemantau dirancang untuk memantau posisi sebenarnya dari unit anak tangga yang dipantau saat ini relatif terhadap jalur pergerakan yang ditentukan sebelumnya dan untuk mendeteksi penyimpangan dari posisi sebenarnya dari jalur pergerakan yang ditentukan sebelumnya oleh lebih dari suatu nilai toleransi yang diijinkan dan mengaktifkan alat penanda (45) dalam meresponnya. Setelah diaktifkan, alat penanda dirancang untuk menyediakan unit anak tangga yang dipantau saat ini dan/atau unit anak tangga yang berhubungan secara spasial dengan unit anak tangga yang dipantau saat ini dengan suatu cara yang ditentukan dengan penanda. Dengan cara ini, tabrakan diantara unit anak tangga dan pelat sisir dapat dicegah, dan unit anak tangga yang beresiko tabrakan dapat dideteksi dengan cepat dan mudah oleh personel pemeliharaan menggunakan penanda yang dilekatkan pada unitunit tersebut oleh alat penanda.

Page 162: BERITA RESMI PATEN SERI-A · 2018-12-13 · Invensi ini berkaitan dengan komposisi ekstrak etanol daun jati belanda (Guazuma ulmifolia) ... EARLY WARNING SYSTEM KEKERINGAN DAN KEBOROSAN

(20) RI Permohonan Paten (19) ID (11) No Pengumuman : 2018/12753 (13) A

(51) I.P.C : Int.Cl.8/A 61K 38/00, A 61K 8/02, A 61K 8/64, A 61K 8/891, A 61P 17/00, A 61Q 19/00 // (A 61K 38:00, 8:02, A 61P 17:00, A 61Q 19:00 )

(21) No. Permohonan Paten : PID201809812 (22) Tanggal Penerimaan Permohonan Paten : 21 Juni 2017 (30) Data Prioritas : (31) Nomor (32) Tanggal (33) Negara

2016-125685 24 Juni 2016 JP

(43) Tanggal Pengumuman Paten : 07 Desember 2018

(71) Nama dan Alamat yang Mengajukan Permohonan Paten : POLA CHEMICAL INDUSTRIES, INC. 1234, Aino, Fukuroi-shi, Shizuoka 437-8765 (72) Nama Inventor : HINOKITANI, Toshihiro, JP

HOMMA, Shigetsugu, JP (74) Nama dan Alamat Konsultan Paten : Ir. Yuswo Tirto Widjojo WIDJOJO (OEI TAT HWAY) CS

Wisma Kemang Lt. 5 Jl. Kemang Selatan No. 1, Jakarta Selatan 12560

(54) Judul Invensi : SEDIAAN EKSTERNAL UNTUK KULIT UNTUK PERBAIKAN KERUTAN

(57) Abstrak :

Suatu metode untuk memperbaiki retentivitas kulit dari suatu senyawa, yang mana senyawanya efektif untuk pencegahan atau perbaikan pada penuaan kulit, disediakan. Sediaan eksternal berbentuk-gel-minyak untuk kulit yang mengandung: 1) suatu senyawa yang direpresentasikan oleh Rumus Umum (1) berikut, suatu isomernya, dan/atau suatu garam yang dapat diterima secara farmasinya; dan 2) suatu metil polisiloksana bertautan silang sebagian; pada invensi ini memungkinkan penembusan yang mudah dari komponen efektif pada 1) dari sediaan ke dalam kulit sembari meningkatkan daya absorpsi perkutan dan memperbaiki retentivitas intradermal. [Dalam rumus, R1 merepresentasikan C1-C4 linier atau gugus alkil bercabang yang disubstitusikan oleh gugus karboksil, atau C1-C4 linier atau gugus alkil bercabang yang disubstitusikan oleh gugus ester asam karboksilat yang memiliki rantai C1-C4 alkil, dan R2 dan R3 masing-masing secara bebas merepresentasikan C1-C4 linier atau gugus alkil bercabang.]