arview

Upload: sudiman-diman

Post on 06-Jan-2016

228 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

ARC

TRANSCRIPT

  • Mengolah Peta di ArcView GIS 3.3Posted on May 17, 2013 by billy

    Gambar. 1

    Berikut ini Saya berikan tutorial mengolah peta menggunakan program ArcView 3.3 untuk menampilkan lokasikejadian gempa bumi yang terjadi di wilayah Sumatera untuk tahun 2004 s/d tahun 2010, untuk programArcView versi yang lain pada dasarnya adalah sama, nah untuk membuat peta tersebut maka ada beberapa fileyang harus kita siapkan :

    Tentunya anda harus punya software ArcView dan sudah terinstal di computer atau laptop1.Siapkan layer gambar atau file berekstensi *.shp yang dibutuhkan, seperti Pulau Sumatera, Jawa, dsb, PetaProvinsi, Peta Kabupaten, Danau, Jalan, dsb. Yang nantinya akan kita susun sedimikian rupa layer-layertersebut

    2.

    Siapkan data dalam bentuk ekstensi *.dbf (dBASE IV) yang didalamnya terdapat informasi utama berupaLintang, Bujur, Magnitude dan Kedalaman

    3.

    untuk mempraktekkan membuat peta tersebut, kelengkapan file *.shp dan data *.dbf, logo BMKG, danlain-lain silahkan download di www.bmkgpadangpanjang.com/software/ESRI.rar

    4.

    extract hasil download tersebut ke drive d: sehingga pada drive d: terdapat folder ESRI dan didalamnyaterdapat beberapa file seperti gambar dibawah ini

    5.

    Blognya punya BillyMy Blog To The Future Inspiration

    Mengolah Peta di ArcView GIS 3.3 | Blognya punya Billy http://billy.bmkgpadangpanjang.com/wp/?p=284

    1 of 15 14/09/2015 14:27

  • Gambar. 2

    Ok!, langsung menuju TKP, selanjutnya step by stepnya akan dilengkapi dengan gambar

    1. Buka program ArcView

    Dengan cara klik Start All Programs ESRI ArcView GIS 3.3 ArcView GIS 3.3

    Gambar. 3

    2. Maka akan tampil program ArcView

    Gambar. 4

    ** Jika anda ingin membuat peta/project yang baru maka pilih opsi With a new View

    ** Jika anda sudah membuat peta/project sebelumnya dan ingin dilanjutkan atau diedit maka pilih opsi Open anexisting project

    3. Jika opsi pertama yang dipilih maka akan tampil konfirmasi untuk menambahkan data pada View klik yes

    Gambar. 5

    4. Pilih file .shp yang ingin ditambahkan

    Mengolah Peta di ArcView GIS 3.3 | Blognya punya Billy http://billy.bmkgpadangpanjang.com/wp/?p=284

    2 of 15 14/09/2015 14:27

  • Sekarang untuk menampilkan peta sumatera maka arahkan ke drive d:esri\file_shp\indo dan pilih sumatera.shplalu klik ok

    Gambar. 6

    5. selanjutnya tampil jendela View1

    untuk menampilkan peta sumateranya ceklist layer sumatera.shp, jika tidak terceklist peta sumatera tidak akantampil. Kemudian agar bekerja dengan layar yang lebih nyaman besarkan program arcview dan klik menuWindow Title

    Gambar. 7

    6. Tambahkan layer lainnya yang dibutuhkan seperti D_sumut.shp, Tektonik_polyline.shp, Tektonik_line.shp,Kb_sumut.shp, dan Sumatera.shp dengan cara klik menu View Add Theme (atau bisa juga klik tanda tambahpada tombol menu bar). Ingat dimana file *.shp tersebut berada yaitu di d:\esri\file_shp\

    Mengolah Peta di ArcView GIS 3.3 | Blognya punya Billy http://billy.bmkgpadangpanjang.com/wp/?p=284

    3 of 15 14/09/2015 14:27

  • Gambar. 8

    7. Perhatikan susunan layer-layer tersebut dari atas ke bawah, jika susunan layer tersebut terbalik atau salahmaka untuk layer tertentu akan tertutup oleh layer yang lainnya. (susunan layer seperti dibawah ini)

    Gambar. 9

    8. Save terlebih dahulu project anda dengan cara pada menu File Save Project, simpan dengan nama Epicenter(ingat! : project epicenter sudah ada dan sudah dibuat, berikan saja nama yang berbeda terserah anda)

    Gambar. 10

    9. Selanjutnya adalah menambahkan data pusat gempa bumi dalam bentuk *.dbf kedalam program ArcView.

    Untuk membuat file data berformat *.dbf untuk ESRI Saya anggap anda sudah paham ya!,

    Saya kasih contoh deh : buat file data di excel seperti gambar dibawah (pastikan semua datanya adalah berformatnumber ya, kecuali headernya), jika sudah, blok data tersebut dari kolom A1 s/d kolom terakhir D16. lalu klik file Save As pilih Save as type : DBF 4 (dBASE IV)(*.dbf), atau Text (Tab Delemited) dan jangan lupa kasih namadi kolom File name Save, ok, ok terus aja selanjutnya dan selesai

    Mengolah Peta di ArcView GIS 3.3 | Blognya punya Billy http://billy.bmkgpadangpanjang.com/wp/?p=284

    4 of 15 14/09/2015 14:27

  • Gambar. 11

    10. Jika jendela epicenter.apr sudah aktif klik Tables Add cari file *.dbf atau *.txt anda (perhatikan opsi ListFiles of Type)

    Gambar. 12

    11. Selanjutnya adalah menampilkan data tersebut ke View diatas layer-layer yang sudah ditampilkansebelumnya dengan cara aktifkan kembali jendela View1 klik pada menu View Add Event Theme lalu pilih isianseperti dibawah ini dengan mengklik tombol segitiga disamping kolom tersebut ok

    Gambar. 13

    12. Jika tahapan yang dilakukan benar maka tampak susunan layer-layer seharusnya seperti dibawah ini, andajuga bisa mencoba memindahkan posisi/urutan layer tersebut untuk mengetahui apa yang terjadi jika layer-layertersebut diubah susunannya dengan cara men-drag layer tersebut ke atas atau ke bawah

    Mengolah Peta di ArcView GIS 3.3 | Blognya punya Billy http://billy.bmkgpadangpanjang.com/wp/?p=284

    5 of 15 14/09/2015 14:27

  • Gambar. 14

    13. Sekarang kita membuat gradasi besar symbol dan warna pusat gempa bumi berdasarkan magnitudonya,caranya :

    Klik dua kali pada layer Epic 2004-2010.dbf

    Pada kolom Legend Type pilih Graduated Symbol

    Pada kolom Classification Field pilih Mag

    Kemudian anda bisa delete atau tambahkan symbol yang diinginkan dengan klik tombol (+) atau (X)

    Untuk merubah symbol klik dua kali lalu silahkan ubah bentuk dan warna sesuai keinginan

    Ubah nilai/value dan label untuk tiap-tiap symbol, disini kita akan membedakan magnitude dibawah 5.0 SR dandiatas 5.0 SR

    Jika sudah mensetting seperti dibawah ini lalu klik Apply

    Gambar. 15

    14. Maka pada layer Epic 2004-2010.dbf akan menjadi seperti dibawah

    Gambar. 16

    Mengolah Peta di ArcView GIS 3.3 | Blognya punya Billy http://billy.bmkgpadangpanjang.com/wp/?p=284

    6 of 15 14/09/2015 14:27

  • 15. Sekarang kita mau membuat gradasi warna berdasarkan wilayah kabupaten yang ada di Sumatera Utara makacaranya

    Klik dua kali pada layer Kb_sumut.shp

    Pada kolom Legend Type pilih Unique Value

    Pada kolom Values Field pilih Nm_kab

    Jika sudah mensetting seperti dibawah ini lalu klik Apply

    Gambar. 17

    16. maka layer Kb_sumut.shp akan menjadi seperti dibawah

    Gambar. 18

    17. Ukh. Selesai sudah menyusun layer-layernya tinggal menyusun tampilan layoutnya!

    Mulai lagi!

    18. Untuk mendesain layout peta untuk dicetak atau eksport menjadi file gambar JPEG maka pada menu barArcView klik View Layout Pilih Landscape (atau sesuai keinginan anda)

    Mengolah Peta di ArcView GIS 3.3 | Blognya punya Billy http://billy.bmkgpadangpanjang.com/wp/?p=284

    7 of 15 14/09/2015 14:27

  • Gambar. 19

    19. Maka akan tampil peta dengan layout landscape yang masih perlu di edit tema, legenda dan juga penamaanlayer-nya

    Gambar. 20

    20. Tambahkan extension ArcView dengan cara klik Pada menu File Extension Cek list Geoprocessing,Graticules and Measured Grids dan JPEG (JFIF) Image Support Ok

    Gambar. 21

    21. Jika extension sudah ditambahkan maka akan tampil pada menu bar program arc view

    Gambar. 22

    22. Tambahkan Garis Lintang dan Bujur pada layout peta dengan cara klik menu Graticules and Grids Next

    Mengolah Peta di ArcView GIS 3.3 | Blognya punya Billy http://billy.bmkgpadangpanjang.com/wp/?p=284

    8 of 15 14/09/2015 14:27

  • Gambar. 23

    23. Klik Next

    Gambar. 24

    24. Pilih Lines pada Display Grid As Next

    Gambar. 25

    25. Klik Preview

    Gambar. 26

    Mengolah Peta di ArcView GIS 3.3 | Blognya punya Billy http://billy.bmkgpadangpanjang.com/wp/?p=284

    9 of 15 14/09/2015 14:27

  • 26. Maka akan tampil garis/grid lintang bujur pada layout peta

    Gambar. 27

    27. Untuk merubah nama header peta View1 klik dua kali pada View1 maka akan tampil text Properties Gantinama header tersebut lalu klik ok

    Gambar. 28

    28. Untuk merubah nama dan keterangan warna pada peta dapat dilakukan dengan cara :

    Klik kiri pada legenda peta yang ada disebelah kanan klik kanan (tahan klik kanannya) arahkan ke Simplify lalu lepas klik kanannya

    Mengolah Peta di ArcView GIS 3.3 | Blognya punya Billy http://billy.bmkgpadangpanjang.com/wp/?p=284

    10 of 15 14/09/2015 14:27

  • Gambar. 29

    29. Setelah legenda pada peta sudah di-Simplify maka untuk tiap-tiap keterangan warna dan gambarnya dapatkita rubah atau hapus dengan cara klik nama yang akan di edit, misalnya klik dua kali tulisan Epic 2004-2010.dbfdan diganti tulisannya menjadi Magnitudo

    Gambar. 30

    30. untuk merubah tulisan yang lainnya dapat dilakukan dengan cara yang sama seperti yang diatas.

    31. Gunakan fungsi tombol Pointer, Zoom In, Zoom Out dan Pan untuk mengatur posisi layout peta agar sesuaidengan keinginan

    Gambar. 31

    32. Gunakan Tombol Text untuk menambahkan Tulisan pada peta

    Gambar. 32

    33. Gunakan Tombol Draw Poin untuk menambahkan Garis, dan kotak pada legenda peta

    Gambar. 33

    34. Gunakan Tombol View Frame untuk menambahkan Logo BMKG pada peta

    Mengolah Peta di ArcView GIS 3.3 | Blognya punya Billy http://billy.bmkgpadangpanjang.com/wp/?p=284

    11 of 15 14/09/2015 14:27

  • About billyMengalir Seperti Air, Tetapi Mengalir Dengan Deras!View all posts by billy

    Gambar. 34

    35. Atur sedemikian rupa sehingga hasilnya sesuai dengan keinginan anda seperti hasil yang ada di bawah ini.

    Gambar. 35

    36. Selesai!, Finish!

    Demikian, tutorial mengolah peta di ArcView GIS 3.3, semoga dapat bermanfaat, untuk layer-layer yang lainsebagian besar sudah disertakan dengan lengkap, silahkan di eksplore masing-masing. Terima Kasih.

    >>>Next Tutorial

  • 18 Responses to Mengolah Peta di ArcView GIS 3.3Yance Rawar says:January 29, 2014 at 5:05 am

    terima kasih Billy, untuk informasinya di atas, sangat membantu. semoga sukses selalu Billy

    salam,Reply

    FITRI says:February 25, 2014 at 7:54 am

    terima kasih Billy, informasinya mudah dimengertimuadh2an Tuhan kasih yang terbaik buat kamu. aminReply

    billy says:March 23, 2014 at 8:53 am

    Seep!. Terima kasih. Just Sharing Knowledge.Reply

    ardan says:April 5, 2014 at 11:49 am

    saya menemukan problem dalam mengelola layout ketika saya mengaktifkan graticul and grids yang mana ceklis create agraticule tidak mau di ceklis sehingga saya tidak bisa memasukkan garis koordinat pada petaReply

    billy says:June 17, 2014 at 3:40 pm

    Kok aneh ya!, seharusnya sih bisa. Kemungkinannya bisa saja anda belum memasukkan layer/peta pada View1,artinya anda belum bisa menentukan gridnya atau program arcview anda terkena virus. jika tetap tidak bisa Cobasaja bekerja dengan Create a measuared grid. Selamat bekerjaReply

    Henry says:June 18, 2014 at 4:43 am

    Hay Bill..saya punya masalah ketika hasil (.shp) dari AV 3.3 mau saya masukkan ke dalam Google Earth. Padahal sudahsaya convert dulu ke .kml. Masalahnya hasilnya selalu ke laut. Masalahnya mungkin harus mengikat tikor di AV nya duluya supaya sama ketika masuk GE. Lha itu cara ne piye?Reply

    billy says:June 22, 2014 at 3:25 pm

    Contoh hasilnya seperti apa ya?, Setahu saya kalau ingin memasukkan point memang harus ada lintang bujur, danitu bisa dalam format DBF, dan text. Memang cara yang paling aman adalah pastikan datanya bisa terbaca di excelllalu tinggal convert ke format kml. Demikian, semoga membantu. Wassalam!.Reply

    Henry says:June 24, 2014 at 2:15 am

    Mengolah Peta di ArcView GIS 3.3 | Blognya punya Billy http://billy.bmkgpadangpanjang.com/wp/?p=284

    13 of 15 14/09/2015 14:27

  • mas aq kirim kan contohnya via email ya.. thanks bro..Reply

    Arystha says:September 15, 2014 at 12:37 am

    Mas Saya bru pemula dalam aplikasi arcviewGIS ini

    Lewat bLog Mas ini sangat membantu sekali

    yang ingin saya tanyakan bagaimana cara mengeprint lewat ArcGIS iniReply

    billy says:November 29, 2014 at 3:32 pm

    Terima kasih, senang bila blog ini bisa membantu. Ngeprint petanya?. dikonvert/export dulu ke JPG, BNP. Toolbar-File-export-JPGReply

    denian says:September 16, 2014 at 6:50 pm

    trims ats pelajrannya Billy. ijin sedot yaReply

    billy says:November 29, 2014 at 3:26 pm

    Silahkan, berbagi ilmu kan mendapatkan pahala!.. Amin..Reply

    arin says:September 17, 2014 at 4:05 am

    Pak Billy salam kenal dari saya, observer stasiun Geofisika Yogyakarta, tulisan2 anda sangat membantu sekali, terimakasih.teruskan.Reply

    billy says:November 29, 2014 at 3:25 pm

    Yup sama-sama, salam kenal kembali. Terima kasih.Reply

    sam says:September 23, 2014 at 4:27 am

    Tutorialnya sangat Bermanfaat mas billy, namun saya masih kesulitan ketika integrasi dengan Html,Php dan Mysql.mungkin ada saran ato masukan? klo ada totorialna bisa di share?

    terimakasihReply

    billy says:November 29, 2014 at 3:23 pm

    Mengolah Peta di ArcView GIS 3.3 | Blognya punya Billy http://billy.bmkgpadangpanjang.com/wp/?p=284

    14 of 15 14/09/2015 14:27

  • Blognya punya Billy

    Saya memang belum pernah coba di integrasikan ke PHP-MySQL, tapi saya pernah coba konsul ke supportnya danmemang akan diberikan program konverter dari access ke Mysql atau cari aja konverter dari access ke mysql trusmemang database accessnya di password jadi harus tau dulu passwordnya (akan dikasih tau oleh CS nya).Reply

    oka says:December 3, 2014 at 5:11 pm

    bg, sya ada mslah di aircview 3.3.. saya sudah isi titik koordinat di register and transform tapi pas saya buka kembali filepetanya gak ada, tapi titik koordinatnya betul ada di atas samping kanan, mohon bantuannya bg ??Reply

    billy says:December 25, 2014 at 5:18 am

    Kalau tabel koordinatnya ada tapi tidak tampil di peta sepertinya sih ada kesalahan penulisan angka. perhatikanpenulisan/format angkanya desimalnyaKalau di settingan nya setingan Windowsnya Indonesia maka harus menggunakan koma (,) kalau settinganWindowsnya luar indonesia maka harus titik (.)

    Demikian. Semoga membantuReply

    Proudly powered by WordPress.

    Mengolah Peta di ArcView GIS 3.3 | Blognya punya Billy http://billy.bmkgpadangpanjang.com/wp/?p=284

    15 of 15 14/09/2015 14:27