abs trak

Upload: uswatun-hasanah

Post on 11-Oct-2015

15 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Abstrak

Abstrak

ASUHAN KEPERAWATAN PADA KLIEN HALUSINASI DENGAR DENGAN PEMBERIAN TINDAKAN THOUGHT STOPPING UNTUK MENGONTROL HALUSINASIDI RUANG KENARI RS JIWA MENUR SURABAYA

Oleh:

Uswatun Hasanah, S.Kep

Halusinasi merupakan salah satu gejala gangguan jiwa yang paling banyak dijumpai. Halusinasi merupakan suatu persepsi yang salah tanpa dijumpai adanya rangsangan dari luar. Walaupun tampak sesuatu yang khayal, halusinasi sebenarnya merupakan bagian dari kehidupan mental penderita yang terpersepsi. Halusinasi dapat terjadi karena dasar-dasar organic fungsional, psikotik maupun histerik. Penelitian ini bertujuan mendriskipsikan asuhan keperawatan jiwa pada klien skizofrenia hebefrenia dengan pemberian terapi Thought Stopping untuk mengontrol halusinasi di ruang Kenari Rumah Sakit Jiwa Menur Surabaya.

Desain penelitian yang digunakan adalah deskriptif observasi dengan kasus terpilih satu klien yang mengalami halusinasi. Instrumen yang digunakan adalah format pengkajian asuhan keperawatan jiwa. Terapi Thought Stopping dilakukan dengan melatih klien memutuskan pikiran yang mengganggu dengan mengatakan stop yang dilakukan dalam tiga sesi selama 7 hari sejak pertama kali pasien masuk rumah sakit.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa klien mampu mengontrol halusinasi dan mengatakan halusinasi sudah jarang muncul, klien mampu memulai pembicaraan, kontak mata ada, pembicaraan terarah, tidak gelisah, mau mengkuti aktivitas di ruang perawatan serta mampu berbaur dengan klien lainnya setelah mendapat terapi thought stopping. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terapi Thought Stopping dapat membantu dalam mengontrol halusinasi.

Kata Kunci: Keperawatan Jiwa, Asuhan Keperawatan, Thought Stopping, Halusinasi Pendengaran

Abstract

NURSINGCAREOFCLIENT HEARING HALLUCINATION WITH THE GIVINGOF THOUGHT STOPPING ACTION TO CONTROL HALLUCINATION

IN THE KENARI ROOM OF MENTALHOSPITAL MENUR SURABAYABy:

Uswatun Hasanah, S.Kep

Hallucination is a false perception without any external stimuli encountered. Although looks something imaginary hallucinations actually part of the patiens mental life perception. Hallucination can occur because the basics of functional organic, psychotic and hysterical. This study aims to describe of nursing care to clients with hallucinations with thought stopping therapy to control hallucinations in the Kenari room of mental hospital Menur Surabaya.

Research design used is a descriptive observations with one client selected cases experiencing hallucinations. Instrumens used is the soul of nursing care assesment format. Thought stopping therapy is done with the client decided to train the mind that interferes with the saying stop is performed in three sessions for 7 days since the first patient in the hospital.

The result showed that the client is able to control hallucinations and hallucinations have rarely appeared to say, the client is able to start a conversation, eye contact, conversation focus, not anxious, want to follow the activity in the treatment room, and be able to mingle with other clients after a thought stopping therapy. Exposure based on the result it can be concluded that the thought stopping therapy can assist clients in controlling hallucinations.

Key Words : Mental Health Nursing, Nursing Care, Thought Stopping, Hallucination of Hearing