01 cover & lembar pengesahan -...

153
PERINGATAN !!! Bismillaahirrahmaanirraahiim Assalamu’alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh 1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber referensi secara lengkap bila Anda mengutip dari Dokumen ini 3. Plagiarisme dalam bentuk apapun merupakan pelanggaran keras terhadap etika moral penyusunan karya ilmiah 4. Patuhilah etika penulisan karya ilmiah Selamat membaca !!! Wassalamu’alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh UPT PERPUSTAKAAN UNISBA

Upload: dinhliem

Post on 06-Apr-2019

219 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

PERINGATAN !!! Bismillaahirrahmaanirraahiim

Assalamu’alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh

1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi

2. Cantumkanlah sumber referensi secara lengkap bila Anda mengutip dari Dokumen ini

3. Plagiarisme dalam bentuk apapun merupakan pelanggaran keras terhadap etika moral penyusunan karya ilmiah

4. Patuhilah etika penulisan karya ilmiah

Selamat membaca !!!

Wassalamu’alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh

UPT PERPUSTAKAAN UNISBA

Page 2: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

MODEL PENDIDIKAN LUAR SEKOLAH UNTUK ANAK USIA SD

(Studi Eksploratif terhadap “SD PAS” Salman ITB)

SKRIPSI

Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Guna Memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan Islam pada Jurusan Pendidikan Agama Islam

Fakultas Tarbiyah Universitas Islam Bandung

Oleh:

ROSWATI

NPM

10030105013

JURUSAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM FAKULTAS TARBIYAH

UNIVERSITAS ISLAM BANDUNG 1430 H/ 2009 M

Page 3: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

MODEL PENDIDIKAN LUAR SEKOLAH UNTUK ANAK USIA SD

(Studi Eksploratif terhadap “SD PAS” Salman ITB)

Disusun Oleh:

Roswati10030105013

Disetujui oleh:

Pembimbing I

DR. Nan Rahminawati, Dra., M.Pd.

Pembimbing II

Asep Dudi Suhardini, S.Ag., M.Pd.

Mengetahui Dekan/ Ketua Jurusan

Fakultas Tarbiyah Universitas Islam Bandung

Sobar Al Ghazal, Drs., M.Pd.

��������

Page 4: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

�������������������������������������� ����� ����� ��������������

��� ���������������������������������

��� ������������������������������������������ ���������������������������������������� ����� ������ ��������������

������������������������ �������

����������������������� ��� ������������

������������������� �������������������� ����������� �������������������!��������������� �������� �������

������ ������� ����������� �����

Page 5: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

PENGESAHAN

Skripsi ini dimunaqosyahkan oleh Tim Penguji pada tanggal 11 Februari 2009 bertepatan dengan 15 Shafar 1930 H dan telah diterima sebagai salah satu syarat untuk memperoleh Gelar Sarjana Pendidikan Islam pada Jurusan Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah Universitas Islam Bandung.

Bandung, 11 Februari 2009

Panitia Ujian Sidang/ Munaqasyah Skripsi

Ketua

A. M. Rasyid, Drs., M.Ag.

Sekretaris

Ikin Asikin, Drs., M.Ag.

Tim Penguji

Ketua

Enoh, Drs., M.Ag.

Anggota

Hj. Adliyah Ali M. D., Dra., M.Pd.I.

Anggota

A. M. Rasyid, Drs., M.Ag.

Anggota

Eko Surbiantoro, Drs.

Page 6: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

i

ABSTRAK Nama : Roswati NPM : 10030105013 Jurusan : Pendidikan Agama Islam Fakultas : Tarbiyah Judul Skripsi : Model Pendidikan Luar Sekolah untuk anak SD (Studi

eksploratif terhadap “SD PAS” Salman ITB)

Pendidikan nasional memiliki tiga subsistem pendidikan sebagaimana yang tercantum dalam Undang-undang Sisdiknas No 20 Tahun 2003 pasal 11, 12 dan 13 yaitu pendidikan formal, pendidikan nonformal, dan pendidikan informal. Pembinaan Anak Salman (PAS) ITB merupakan sebuah organisasi di bidang pembinaan anak-anak yang diselenggarakan di bawah Yayasan Masjid Salman ITB untuk mempersiapkan sebuah generasi muda di masa yang akan datang, dengan tujuan membentuk generasi muslim yang diridhoi Allah, mempunyai keseimbangan dalam iman, akal, dan rasa serta menjadi rahmat bagi alam sekitarnya. Pembinaan Anak Salman (PAS) untuk anak usia SD yang ada di Salman ITB merupakan jalur pendidikan nonformal (pendidikan luar sekolah)

Pendidikan Anak Salman (PAS) merupakan sebuah model pendidikan yang unik dan mempunyai kegiatan yang berbeda dengan yang lain. PAS merupakan salah satu peluang terbesar bagi PLS, bisa dikembangkan dengan memajukan konsep pendidikan life skills. Selain kognitif yang di prioritaskan motoriknya pun dilatih sesuai dengan minat yang dikehendaki oleh peserta didik. Karena karakter PLS itu sendiri merupakan agent of change dan ini merupakan kebutuhan, karena aktivitas dan kreatifitas akan selalu berkembang.

Metoda yang digunakan dalam penelitian ini adalah metoda eksploratif dan teknik pengumpulan datanya menggunakan teknik wawancara, observasi dan studi dokumentasi dan studi kepustakaan.

Tujuan penelitian ini untuk mengungkapkan tentang: orientasi dari setiap unit kegiatan di “SD PAS” Salman ITB, langkah-langkah pembelajaran dari setiap unit kegiatan secara konseptual dan implementasinya, sistem sosial yang dibangun antara pembina dan peserta didik, dampak instruksional dan dampak penyerta dari setiap unit kegiatan. Sehingga akan menghasilkan gambaran model PLS untuk anak usia SD yang digunakan oleh “SD PAS” Salman ITB Bandung

Berdasarkan hasil penelitian dari setiap unit kegiatan yang ada di Pembinaan Anak Salman (PAS) Salman ITB, konsep yang digunakan dalam setiap unit kegiatan “SD PAS” Salman ITB menggunakan Model Pemrosesan Informasi (Information Processing), Model Whole Language, Model Behavioral, Model Belajar Bermain Peran, dan Model Contextual Teaching and Learning. Berdasarkan model yang digunakan oleh setiap unit kegiatan ”SD PAS” Salman maka PAS Salman ITB sebagai pendidikan luar sekolah (PLS) menggunakan konsep pendidikan kecakapan untuk hidup ( life skills education ) yaitu: personal skills, social skills, environmental skills dan vocational skills.

Page 7: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

ii

Personal Skills Education adalah pendidikan kecakapan yang diberikan kepada adik bimbingan agar dapat mengembangkan kemampuan berdialog secara baik dengan diri sendiri untuk mengaktualisasikan jati dirinya sebagai manusia yang menjadi khalifah atau wakil Sang Pencipta di bumi ini.

Social Skills Education adalah pendidikan kecakapan yang diberikan kepada adik bimbingan agar dapat mengembangkan kemampuan berdialog untuk bergaul secara baik dengan sesama manusia.

Environmental Skills Education adalah pendidikan kecakapan yang diberikan kepada adik bimbingan agar dapat mengembangkan kemampuan berdialog secara baik dengan lingkungan alam sekitarnya, untuk menikmati keindahannya dan menjaganya dari kerusakan-kerusakan karena ulahnya sendiri atau oleh manusia lainnya, serta kemampuan untuk menjaga diri dari pengaruh-pengaruhnya.

Vocational atau Occupational Skills Education adalah pendidikan kecakapan yang diberikan kepada adik bimbingan agar dapat mengembangkan kemampuan untuk menguasai dan menyenangi jenis kegiatan tertentu. Jenis kegiatan tertentu ini bukan hanya merupakan pekerjaan utama yang akan ditekuni akan tetapi menjadi kegiatan yang hanya sekadar sebagai hobi.

Bandung, Januari 2009 Penulis,

Roswati

Pembimbing I

DR. Nan Rahminawati, Dra., M.Pd

Pembimbing II

Asep Dudi Suhardini, S.Ag., M.Pd

Page 8: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

iii

KATA PENGANTAR

Bismillahirrahmanirrahim

Puji syukur setinggi-tingginya hanya untuk Allah Azza wa Jalla. Terucap

dari sedalam-dalamnya lubuk hatiku yang menghamba. Sungguh karena Dia-lah

penulisan skripsi ini selesai.

Selanjutnya, hatur salam dan shalawat kepada Nabi Muhammad Saw.

Cintanya yang begitu agung kepada Sang Pencipta dan sesama makhluk adalah

inspirasi cinta sejati yang tak ada bandingannya dalam sejarah umat sejagat.

Dalam penyusunan skripsi ini banyak sekali tantangan dam hambatan

terutama dalam masalah teknis, namun Alhamdulillah dengan penuh perjuangan

tekad yang kuat dan semangat yang luar biasa penyusunan skripsi ini dapat

diselesaikan.

Penulis mengucapkan banyak terimakasih yang sebesar-besarnya atas

dukungan dan bimbingan yang telah membantu penulis untuk menyelesaikan

penulisan skripsi ini:

1. Kepada Ayahanda Suherman dan Ibunda Imas Karyati terimakasih atas doa,

cinta, kasih sayang, didikan, kepercayaan dan pengorbanan ayah bunda.

Semua ini telah menjadi fondasi kukuh dalam membangun karakter dasar

yang sangat mewarnai dalam penulisan skripsi ini.

2. Bapak Dekan Fakultas Tarbiyah, seluruh dosen dan staf Fakultas Tarbiyah

terutama dosen wali Pak Ayi Sobarna, Ibu Adliyah yang selalu memberikan

hamasyahnya, Pak Beni yang telah memberikan pinjaman buku-bukunya.

3. Kepada Ibu Nan Rahminawati selaku pembimbing I dan Bapak Asep Dudi

selaku pembimbing II, terima kasih atas dorongan, kesempatan, waktu,

peluang, dukungan, bimbingan, didikan, kepercayaan penuh kepada penulis.

4. Kepada para penguji Ibu Adliyah Bapak Enoh, Bapak A.M Rasyid, Bapak

Eko terima kasih atas saran dan masukan yang diberikan untuk melengkapi

dan memperbaiki penulisan skripsi ini.

5. Kepada seluruh pengurus “SD PAS” Salman ITB terutama Kak Ulil, Kak

Apus yang membantu penulis dalam penyelesaian skripsi ini.

Page 9: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

iv

6. Kepada kakanda Alul yang selalu menemani dengan sabar, memotivasi, dan

membantu dalam teknis pengerjaan skripsi ini.

7. Kepada Kakak, adik, dan keponakan tercinta: Usef, Rina, Dila, Yusuf, Putri,

dan Zahwa terima kasih atas doa dan semangatnya dalam penulisan skripsi ini.

8. Kepada rekan-rekan seperjuangan angkatan 2005 ( Nurwati, Rifka, Irma, Alul,

Aman, firi, Alan, Radi, Nurrohmah, Sri, Imas, Novi, Hilan, Sinta, Dewi, Fadil)

yang selalu memberikan motivasi dan doa, syukron katsiron.

9. Untuk banyak teman angkatan 2003, 2004, 2006, 2007, 2008, sahabat,

keluarga yang telah membantu penulis, menginspirasi penulis secara langsung

dan tidak langsung yang tidak bisa saya sebut satu persatu, saya beri

penghargaan dan ucapan terima kasih.

10. Kepada seluruh ustad dan ustadzah dan anak-anak Madrasah Darussholihin

telah mendoakan akan selesainya penulisan skripsi ini.

11. dan Kepada seluruh pihak yang telah membantu penulis dalam penyelesaian

skripsi ini, bagaimana mungkin merangkum bantuan dan kebaikan sekian

banyak orang dalam selembar kertas dengan kalimat yang juga terbatas. Oleh

karena itu penulis meminta maaf, jika ada yang tidak disebut. Dengan rendah

hati penulis serahkan dan pasrahkan kepada Allah untuk membalas semua

kebaikan dan ketulusan semuanya.

Melalui penulisan skripsi ini mudah-mudahan bisa bermakna dan

bermetamorfosa menjadi kupu-kupu apapun warnanya, bisa mempercantik

kehidupan. Semoga Allah meridhoi penulis, semoga dengan penulisan skripsi ini

bermanfaat bagi jutaan generasi baru Indonesia yang hidup saat ini dan yang akan

lahir di masa depan. Amin

Bandung, Januari 2009 Penulis,

Roswati

Page 10: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

v

DAFTAR ISI

ABSTRAK...………………………………………………………………………i

KATA PENGANTAR…………………………………………………………...iii

DAFTAR ISI……………………………………………………………………...v

DAFTAR TABEL…………………………………………………………….....ix

DAFTAR LAMPIRAN..........................................................................................x

BAB I PENDAHULUAN…………………………………………………….1

A. Latar Belakang Masalah…………………………………………...1

B. Perumusan Masalah………………………………………………..6

C. Tujuan Penelitian…………………………………………………..7

D. Kerangka Pemikiran........................................................................7

E. Metode dan Teknik Pengumpulan Data ……………..…………..11

F. Instrumen Penelitian……………………………………………...15

G. Pelaksanaan Pengumpulan Data………………………………….17

H. Analaisis Data……………………………………………………21

I. Populasi dan Sampel……………………………………………..22

J. Sistematika Penulisan ……………………………………………24

BAB II LANDASAN TEORITIS TENTANG MODEL PENDIDIKAN

LUAR SEKOLAH BAGI ANAK USIA SD……………………….26

A. Karakteristik Anak Usia Sekolah Dasar………………………….26

1. Perkembangan Aspek Fisik…………………………………..26

2. Perkembangan Intelektual dan Emosional…………………...28

3. Perkembangan Moral, Sosial, dan Sikap…………………….29

Page 11: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

vi

B. Konsep dan Ruang Lingkup Pendidikan Luar Sekolah………….29

1. Pengertian Pendidikan Luar Sekolah (PLS) ………………....29

2. Konsep Pendidikan Luar Sekolah…………………….……...29

3. Pendekatan Taksonomik Dalam Pendidikan Luar Sekolah….31

4. Persamaan dan Perbedaan Antara Pendidikan Luar Sekolah dan

Pendidikan Sekolah…………………………...……………...34

5. Sasaran Pendidikan Luar Sekolah……………………..……..35

6. Komponen, Proses, dan Tujuan Pendidikan Luar Sekolah…..36

C. Konsep Pendidikan Kecakapan Untuk Hidup (Life Skills

Education)………………………..………………………………40

1. Pengertian……………………………………………………41

2. Pendidikan Kecakapan Untuk Hidup......................................41

3. Kecakapan Untuk Menemukan Jati Diri.................................43

D. Konsep Yang Digunakan Dalam Model Mengajar Dan Model

Pembelajran………………………………………………………48

1. Model-model Mengajar………………………………………48

2. Model-model Pembelajaran………………………………….54

BAB III HASIL PENELITIAN LAPANGAN MENGENAI MODEL

PENDIDIKAN LUAR SEKOLAH UNTUK ANAK SD (STUDI

EKSPLORATIF TERHADAP SD PAS SALMAN ITB)……….57

A. Pengumpulan Data……………………………………………….57

1. Persiapan Pengumpulan Data……………………..…………57

2. Teknis Pengumpulan Data……………………………..…….57

Page 12: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

vii

B. Pelaksanaan Pengumpulan Data………………………………….59

1. Studi Dokumentasi………………………………………...…59

2. Kegiatan Wawancara…………………………………………59

3. Kegiatan Observasi……………...…………………………...60

C. Pengolahan Data Hasil Penelitian………………………………..60

1. Pengolahan Data Penelitian Hasil Dokumentasi…………….60

2. Pengolahan Data Penelitian Hasil Wawancara….…………...62

3. Pengolahan Data Penelitian Hasil Observasi………….……..91

BAB IV ANALISIS DATA…………………………………………………..93

A. Analisis tentang Orientasi Dari Unit Kegiatan/ Club Bimbingan

Ilmu Pengetahuan (BIPP), Bocah Kreatif (BOKRE), Apresiasi

Teater dan Musik (ASTERIK), Perisai diri (PD), dan SURVIVA

di “SD PAS” Salman ITB……………………………………….93

B. Analisis tentang Langkah-Langkah Pembelajaran Baik Konseptual

Maupun Implementasi Bagi Setiap Unit Kegiatan di “SD PAS”

Salman ITB………………………………………………………99

C. Analisis tentang Sistem Sosial Yang Dibangun Antara Pembina

Dan Peserta Didik di “SD PAS” Salman ITB Bandung ………..105

D. Analisis Dampak Instruksional Dan Penyerta Dari Setiap

Kegiatan/Club di “SD PAS” Salman ITB Bandung…………….108

E. Temuan Penelitian………………………………………………110

BAB V KESIMPULAN, SARAN, DAN PENUTUP…………………..…120

A. Kesimpulan……………………………………………………..120

Page 13: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

viii

B. Saran……………………………………………………………134

C. Penutup…………………………………………………………135

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

Page 14: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

ix

DAFTAR TABEL

No Judul Tabel Halaman

I

II

III

IV

V

VI

VII

VIII

IX

Pedoman Wawancara Tentang Orientasi Dari Setiap Unit Kegiatan/ Club Mengenai Model Pendidikan Luar Sekolah Untuk Anak Usia “SD PAS” Salman ITB Bandung.

Staffing Kepengurusan BIPP “SD PAS” Salman ITB Bandung

Staffing Kepengurusan BOKRE“SD PAS” Salman ITB Bandung.

Staffing Kepengurusan ASTERIK “SD PAS” Salman ITB Bandung

Staffing Kepengurusan PD “SD PAS” Salman ITB Bandung

Staffing Kepengurusan SURVIVA “SD PAS Salman ITB Bandung

Pedoman Wawancara Tentang Langkah-Langkah Pembelajaran Dari Setiap Unit Kegiatan / Club Mengenai Model Pendidikan Luar Sekolah Untuk Anak Usia “SD PAS” Salman ITB Bandung

Pedoman Wawancara Tentang Sitem Sosial Yang Dibangun Antara Pembina Dan Peserta Didik di “SD PAS” Salman ITB Bandung

Pedoman Wawancara Tentang Dampak Instruksional Dan Dampak Penyerta Dari Setiap Unit Kegiatan/Club di “SD PAS” Salman ITB Bandung

63

67

70

73

76

79

80

87

88

Page 15: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

x

DAFTAR LAMPIRAN

1. Pedoman Wawancara, Observasi dan Dokumentasi

2. Surat Keputusan Dekan Fakulta Tarbiyah Universitas Islam Bandung

Penunjuk Pembimbing Pembuatatan Skripsi

3. Sertifikat KLKB

4. Sertifikat BSM

5. Sertifikat Pesantren Calon Sarjana

6. Riwayat penulis

Page 16: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Undang-undang Sistem Pendidikan Nasional Nomor 20 tahun 2003, dan

perangkat peraturannya yang telah terbit, merupakan landasan yang mengatur

penyelengaraan dan pengembangan pendidikan secara nasional dengan memberikan

ketetapan, kepastian dan jaminan secara hukum. Salah satu hal yang digariskan dalam

UUSPN No 20 tahun 2003 pasal 3: “Bahwa pendidikan nasional berfungsi

mengembangkan kemampuan dan membentuk watak serta peradaban bangsa,

bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang

beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat,

berilmu, cakap, kreatif, mandiri dan menjadi warga negara yang demokratis serta

bertanggung jawab”. Dengan demikian sistem pendidikan nasional sekaligus alat dan

tujuan untuk memperjuangkan tercapainya cita-cita dan tujuan nasional.

Pendidikan nasional memiliki tiga subsistem pendidikan sebagaimana yang

tercantum dalam Undang-undang Sisdiknas tahun 2003 yaitu pendidikan formal,

pendidikan nonformal, dan pendidikan informal. Pendidikan formal disebut juga

pendidikan sekolah sedangkan pendidikan nonformal dan informal tercakup kedalam

pendidikan luar sekolah.

Pendidikan formal adalah jalur pendidikan yang terstruktur dan berjenjang yang terdiri atas pendidikan dasar, pendidikan menengah, dan pendidikan tinggi. Pendidikan informal adalah jalur pendidikan keluarga dan lingkungan.

Page 17: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

2

Pendidikan nonformal adalah jalur pendidikan di luar pendidikan formal yang dapat dilaksanakan secara terstruktur dan berjenjang. (UUSPN, 2003: 73 pasal 11,12 dan 13)

Menurut . Coombs (Trisnamansyah, 2003: 19):

Pendidikan nonformal atau pendidikan luar sekolah sebagai setiap kegiatan pendidikan yang diorganisasikan di luar sistem persekolahan yang mapan baik dilakukan secara terpisah atau sebagai bagian penting dari kegiatan yang lebih besar, dilakukan secara sengaja untuk melayani peserta didik tertentu guna mencapai tujuan belajarnya

Antara pendidikan formal, nonformal, dan informal telah saling melengkapi,

akan tetapi out put pendidikan formal (sekolah) dalam perkembangannya hingga saat

ini tidak terlepas dari adanya permasalahan yang menyangkut masalah pokok, yaitu

masalah pemerataan pendidikan, kualitas pendidikan, relevansi pendidikan dan

efektivitas serta efisiensi pendidikan. Masalah yang paling banyak mendapat sorotan

adalah masalah yang berkaitan dengan sistem, proses dan hasil belajar. Sistem, proses

dan hasil belajar ini pada dasarnya dipengaruhi oleh faktor dari dalam dan luar

individu. Upaya untuk meningkatkan proses pembelajaran harus dilaksanakan demi

tercapainya tujuan penyelenggaraan pendidikan dasar. Inti dari peningkatan mutu

pendidikan adalah terjadinya peningkatan kualitas dalam proses pembelajaran yang

berlangsung di dalam kelas.

Program pembelajaran pendidikan formal/sekolah dipusatkan di lingkungan

sekolah. Hasil penelitian yang dilakukan oleh Blazely pada1997 (Suderajat, 2002:3)

menyebutkan bahwa:

“proses pembelajaran yang terjadi di sekolah masih banyak menggunakan pendekatan pembelajaran yang kurang memperhatikan kebutuhan dan

Page 18: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

3

pengembangan potensi siswa, serta cenderung bersifat sangat teoritik Peran guru masih sangat dominan (teacher centered), dan gaya mengajar cenderung bersifat satu arah. Akhirnya, proses pembelajaran yang terjadi hanya sebatas pada penyampaian informasi saja (transfer of knowledge), kurang terkait dengan lingkungan sehingga siswa tidak mampu memanfaatkan konsep kunci keilmuan dalam proses pemecahan masalah kehidupan yang dialami siswa sehari-hari. Kondisi inilah yang menyebabkan rendahnya kemampuan membaca, menulis siswa SD di Indonesia” (Republika, 2 Maret 1999).

Ditengah kegandrungan masyarakat untuk melihat pendidikan yang

berkualitas, pihak pengurus dan komunitas Masjid Salman ITB menyelenggarakan

Pembinaan Anak Salman (PAS) sebagai kegiatan yang unik, karena dalam proses

pembelajarannya mencanangkan motto Multi Metoda dan Multi Media. Hal itu

memacu pembina PAS untuk membuat kreasi serta inovasi baru dalam kaitannya

dengan pembinaan anak-anak. Sebagaimana diketahui, metode penyampaian materi

tidak hanya berwujud ceramah, tapi juga dapat berupa nyanyian, teater, tadabur alam,

dan sebagainya. Media kepada anak-anak pun tidak dibatasi dengan kapur dan papan

tulis akan tetapi bisa berbentuk permainan, simulasi, panggung boneka, dan

sebagainya. Pengadaan media-media pendidikan tersebut terbukti efektif dalam

menunjang keberhasilan pembinaan anak-anak.

Pembinaan Anak Salman (PAS) ITB adalah organisasi yang mengkhususkan

di bidang pembinaan anak-anak yang diselenggarakan di bawah Yayasan Masjid

Salman ITB. Perkembangan PAS dimulai sejak masih berupa pengajian anak-anak

rutin di bulan Ramadhan sejak tahun 1982. Kemudian mulai diorganisasikan secara

teratur sebagai pengajian anak-anak rutin mingguan pada tahun 1984 (1404 H)

dengan nama Program Pembinaan Anak Anak Salman (P2A2S), dan berganti nama

Page 19: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

4

menjadi Pembinaan Anak Salman (PAS) ITB pada tahun berikutnya. Sejak awal

terbentuknya, PAS memiliki suatu ciri khas yang tidak dijumpai pada model-model

pengajian anak-anak yang lain, yaitu pola pembinaan dan kegiatannya. Tujuan PAS

adalah "terbentuknya generasi muslim yang diridhoi Allah, mempunyai

keseimbangan dalam iman, akal, dan rasa serta menjadi rahmat bagi alam sekitarnya".

Kegiatan pembelajaran dilaksanakan setiap hari ahad, setiap pukul 08.00-

12.00.Dari pukul 08.00-10.00 peserta didik melaksanakan mentoring yang langsung

dibimbing oleh Pembina. Sedangkan dari pukul 10.00-12.00 para peserta didik

melakukan unit kegiatan yang ada di “PAS” sesuai dengan minat dan bakat setiap

anak.

Pengembangan Sumber Daya Manusia (Pembina) Saat ini, PAS memiliki

pembina aktif yang berasal dari berbagai perguruan tinggi di Bandung seperti ITB,

Unpad, Unisba, UPI, STBA, UIN Bandung dan sebagainya dengan adik peserta didik

sekitar 400 orang, mulai dari kelas 1 sampai kelas 6 SD.

Didasari oleh anggapan bahwa pembina PAS memegang peranan sebagai

pembina peserta didik, pengelola organisasi, sekaligus pula intelektual muda muslim,

seluruh kegiatan pembina PAS selalu diarahkan pada pengembangan sumber daya

manusia sejalan dengan kebutuhan PAS dan para pembina itu sendiri. Kegiatan untuk

para pembina mulai dilaksanakan pada saat pendaftaran, briefing, wawancara, dan

penataran calon pembina dilanjutkan dengan kegiatan rutin pertemuan Sabtu sore,

kultum bagi pembina putri setiap hari Jumat serta kegiatan-kegiatan yang lain yang

Page 20: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

5

bersifat insidental yang bertujuan untuk menjalin ukhuwah sekaligus memperluas

wawasan diniyah dan umum bagi pembina.

Untuk meningkatkan wawasan keorganisasian, diadakan pelatihan

kepemimpinan dan organisasi, briefing kepanitiaan, mengikuti seminar maupun

pelatihan di tempat lain serta mengadakan kuliah keliling untuk pembina. Dengan

tugas sebagai pengelola organisasi PAS, maka pembina diharapkan untuk turut aktif

dalam berbagai kegiatan kepanitiaan, rapat kerja, musyawarah kerja serta sidang

umum. Selain itu sebagai lembaga pelayanan masyarakat, PAS memberikan

kesempatan luas kepada para pembina untuk melatih kepekaan dan kemampuan

berinteraksi dengan masyarakat. Suatu kegiatan positif yang berguna bagi pembina

sebelum benar-benar terjun ke masyarakat. Kegiatan utama yang dilakukan oleh para

Pembina yaitu:

1. Bimbingan Belajar Al Quran (BBAQ)

2. Mentoring Unit / Club

Selain memperoleh materi-materi diniyah di BBAQ, peserta didik

memperoleh materi-materi kepemimpinan dan organisasi melalui unit-unit yang

diikutinya. Di samping memperoleh kegiatan tersebut secara praktis aplikatif, adik

juga berkesempatan untuk mengembangkan kemampuan khusus sesuai dengan minat

dan bakatnya. Unit-unit kegiatan/club yang dikembangkan oleh PAS adalah :

1. Bimbingan Ilmu Pengetahuan Praktis (BIPP)

2. Bocah Kreatif (Bokre)

3. Asterix (Apreasiasi Teater dan Musik)

Page 21: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

6

4. Perisai Diri (PD)

5. Surviva

Pendidikan Anak Salman (PAS) merupakan sebuah model pendidikan yang

unik dan mempunyai kegiatan yang berbeda dengan yang lain. Dari hasil wawancara

dengan Pembina SD PAS Salman ITB, menjelaskan bahwa PAS merupakan salah

satu peluang terbesar bagi PLS, bisa dikembangkan dengan memajukan konsep

pendidikan life skills dan broad based education (BBE). Selain kognitif yang di-

prioritaskan motoriknya pun dilatih sesuai dengan minat yang dikehendaki oleh

peserta didik. Karena karakter PLS itu sendiri merupakan agent of change dan ini

merupakan kebutuhan, karena aktivitas dan kreatifitas akan selalu berkembang. Oleh

karenanya penulis mencoba menggalinya dalam sebuah penelitian dengan judul

MODEL PENDIDIKAN LUAR SEKOLAH UNTUK ANAK USIA SD (Studi

eksploratif terhadap “SD PAS” Salman ITB).

B. Perumusan Masalah

Berdasarkan permasalahan di atas, untuk memudahkan penelitian ini, ada

beberapa perumusan masalah yang akan dikemukakan, antara lain;

1. Bagaimana orientasi dari setiap unit kegiatan di “SD PAS” Salman ITB?

2. Bagaimana langkah-langkah pembelajaran baik konseptual maupun implementasi

bagi setiap unit kegiatan di “SD PAS” Salman ITB?

3. Bagaimana sistem sosial yang dibangun antara Pembina dan peserta didik di “SD

PAS” Salman ITB?

Page 22: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

7

4. Apa dampak instruksional dan dampak penyerta dari setiap unit kegiatan di “SD

PAS” Salman ITB?

C. Tujuan Penelitian

Berangkat dari formulasi perumusan masalah di atas, tujuan dari pembahasan

penelitian ini, adalah;

1. Untuk mengetahui orientasi dari setiap unit kegiatan di “SD PAS” Salman

ITB

2. Untuk mengetahui langkah-langkah dari setiap unit kegiatan secara

konseptual dan implementasi di “SD PAS” Salman ITB

3. Untuk mengetahui sistem sosial yang dibangun antara Pembina dan peserta

didik di “SD PAS” Salman ITB

4. Untuk mengetahui dampak instruksional dan dampak penyerta dari setiap unit

kegiatan di “SD PAS” Salman ITB

D. Kerangka Pemikiran

Hakikat pendidikan merupakan suatu proses terhadap anak didik yang

berlangsung terus sampai anak didik mencapai pribadi dewasa. Proses ini

berlangsung dalam jangka waktu tertentu. Bila anak didik sudah mencapai pribadi

dewasa, maka ia sepenuhnya mampu bertindak sendiri bagi kesejahteraan hidupnya

dan masyarakatnya. Dalam istilah perkembangannya, istilah pendidikan atau

paedagogie berarti bimbingan atau pertolongan yang diberikan dengan sengaja oleh

Page 23: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

8

orang dewasa agar ia menjadi dewasa. Allah Swt. Berfirman dalam Qur’an surat An-

Nisa ayat 9 yang berbunyi:

Artinya:

“Dan hendaklah takut kepada Allah orang-orang yang seandainya meninggalkan

dibelakang mereka anak-anak yang lemah, yang mereka khawatir terhadap

(kesejahteraan) mereka. oleh sebab itu hendaklah mereka bertakwa kepada Allah dan

hendaklah mereka mengucapkan perkataan yang benar.” (QS.An-Nisa:9).

Anak adalah generasi masa depan. Zaman yang akan datang adalah milik anak-

anak kita. Apakah itu baik atau buruk makanya Allah yang Maha Pengasih dan Maha

Penyayang memberi peringatan kepada orang Muslim, demikian pula Rasul-Nya

zaman yang akan datang memang tidak ketahui. Namun bahwa dia akan datang itu

adalah suatu kepastian. Nabi Zakaria yang begitu khawatir akan zaman sepeninggalan

beliau: “Siapa yang akan meneruskan risalah kebenaran ini?” Dengan berlinang air

mata beliau berdoa kepada Allah SWT, tiap malam dalam sujudnya.

Dalam UU Nomor 20 Tahun 2003 pasal 1 tentang Sisdiknas:

pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia serta keterampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa dan negara. Juga dijelaskan sistem pendidikan nasional adalah keseluruhan komponen

Page 24: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

9

pendidikan yang saling terkait secara terpadu untuk mencapai tujuan pendidikan nasional.

Asumsi yang dijadikan pijakan dalam penelitian ini adalah bahwa:

pembangunan nasional dilaksanakan dalam rangka pembangunan manusia Indonesia

seutuhnya dan pembangunan seluruh masyarakat Indonesia. Tujuan pendidikan

dijabarkan dalam Undang Undang Sistem Pendidikan Nasional yang berbunyi:

Pendidikan nasional bertujuan untuk berkembangnya potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab (UUSPN, 2003:7).

Penyelenggaraan pendidikan dilaksanakan melalui dua jalur yaitu jalur

pendidikan sekolah dan jalur pendidikan luar sekolah. Jalur pendidikan sekolah

merupakan pendidikan yang diselenggarakan di sekolah melalui kegiatan belajar

mengajar secara berjenjang dan berkesinambungan. Jalur pendidikan luar sekolah

merupakan pendidikan yang diselenggarakan di luar sekolah melalui kegiatan belajar-

mengajar yang tidak harus berjenjang dan berkesinambungan. Pendidikan keluarga

merupakan bagian dari jalur pendidikan luar sekolah yang diselenggarakan dalam

keluarga yang memberikan keyakinan agama, nilai budaya, nilai moral dan

keterampilan

Sudjana,2000:22 berpendapat bahwa:

Pendidikan luar sekolah adalah pendidikan yang diselenggarakan di luar

jalur pendidikan sekolah yang dapat dilaksanakan secara terstruktur dan

berjenjang baik dalam keluarga, lingkungan maupun masyarakat.

Page 25: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

10

Dilihat dari penyelenggaraanya, bahwa pendidikan tidak hanya dilakukan di

lingkungan formal saja (sekolah), tetapi dapat dilaksanakan dalam lingkungan

informal Salah satu pendidikan nonformal (luar sekolah), adalah PAS (Pembinaan

Anak Salman).

Pembinaan Anak-anak Salman (PAS) ITB adalah organisasi yang

mengkhususkan diri di bidang pembinaan anak-anak. PAS memiliki suatu ciri khas

yang tidak dijumpai pada model-model pengajian anak-anak yang lain, yaitu pola

pembinaan dan kegiatannya. Tujuan PAS adalah "terbentuknya generasi muslim yang

diridloi Allah, mempunyai keseimbangan dalam iman, akal, dan rasa serta menjadi

rahmat bagi alam sekitarnya".

Bentuk kegiatan utama PAS saat ini merupakan wujud nyata konsistensi PAS

akan pelaksanaan Multi Metoda dan Multi Media. Dengan koleksi buku perpustakaan

dan koleksi media pembinaan serta kemampuan sumber daya pembina, yang

senantiasa dikembangkan, PAS terus berusaha untuk selalu melangkah maju dalam

pengembangan metoda dan media pembinaan anak non formal.

Zakiah Daradjat (1970:62), berpendapat bahwa:

Pendidikan atau Pembina pertama dalam penbentukan sikap, serta moral dan

pendidikan anak adalah orang tua kemudian guru atau kaum pendidik.

Bagi anak usia 6-12 tahun merupakan masa-masa yang harus menjadi

prioritas dalam pengawasan dan pembinaan. Hal ini agar sikap agresif yang muncul

tidak berakibat banyak pada terjadinya sikap-sikap negatif. Ketika anak masuk

Page 26: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

11

sekolah, lingkaran keluarga yang kecil dan tetangga mereka meluas sampai meliputi

teman sejawat dan orang dewasa di sekolah dan masyarakat. Ada beberapa sifat yang

harus dipahami oleh para Pembina terhadap anak usia 6-12 tahun (Usia Sekolah

Dasar), seperti yang dikemukakan oleh Kartono (1995:138-139)

Pada umumnya anak lebih emosional daripada orang dewasa. Pada usia 6-12 tahun anak cepat merasa puas. Sifatnya optimis, dan kurang dirisaukan oleh rasa-rasa penyesalan. Kepedihan, kesengsaraan dan kegembiraan orang lain kurang difahami atau dihayati oleh anak. Namun kalau ia ikut merasakannya, maka perasaan tersebut tidak ditampakkannya, sebab ia merasa segan, takut, dan malu memaparkan perasaannya.

E. Metode, Teknik Pengumpulan Data

1. Metode Penelitian

Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu,

Metode eksploratif yaitu, dipergunakan dalam penelitian yang bertujuan

ingin mengetahui tentang sebab-sebab atau hal-hal yang mempengaruhi

terjadinya sesuatu. (Suharini Arikunto,1998:8)

2. Teknik Pengumpulan Data

Bogdan dan Biklen (1982:72-74) menyatakan bahwa keberhasilan suatu

penelitian naturalistik sangat tergantung kepada ketelitian, kelengkapan catatan

lapangan (field notes) yang disusun oleh peneliti. Catatan lapangan tersebut disusun

melalui wawancara, studi dokumentasi, observasi, dan studi kepustakaan. Keempat

teknik pengumpulkan data tersebut digunakan dalam penelitian ini untuk memperoleh

informasi yang saling menunjang dan melengkapi.

Page 27: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

12

�� Wawancara

Dengan teknik wawancara, peneliti berusaha untuk dapat menjalin hubungan

secara wajar tanpa menonjolkan diri sebagai orang yang dianggap memiliki kelebihan

yang berlebihan, penuh keterbukaan, akrab, agar responden tetap berpikir dan

berperilaku dalam settingnya sendiri. Hanya dengan cara demikian, peneliti dapat

menangkap dan mencatat sebanyak dan selengkap mungkin apa yang dianggap

penting dalam pemikiran responden serta berhasil menghimpun data yang relevan

dengan masalah yang ditelitinya.

Wawancara dalam penelitian naturalistik, merupakan teknik pengumpul data

yang paling penting. Wawancara selalu diperlukan bukan saja sebagai teknik

pengumpul data yang berdiri sendiri, akan tetapi juga sebagai teknik penyerta pada

saat melakukan observasi dan analisis dokumenter (Biklen dan Bogdan, 1982:135)

Aspek penting dalam penelitian naturalistik yang berkaitan dengan

penggunaan teknik wawancara adalah bahwa peneliti harus berusaha mengetahui

bagaimana responden memandang persoalan atau keadaan dari segi perspektifnya,

menurut pikiran dan perasaan yaitu informasi “emic” (Nasution: 1988-17). Dengan

pertimbangan tersebut maka dalam penelitian ini wawancara tak berstruktur

digunakan.

Wawancara tak berstruktur yang digunakan terdiri atas dua jenis, yaitu

wawancara yang berfokus (focused interview) dan wawancara bebas atau “free

interview”. Wawancara yang berfokus berisi pertanyaan-pertanyaan yang tidak

Page 28: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

13

mempunyai struktur tertentu. Wawancara bebas berisi pertanyaan-pertanyaan yang

beralih-alih dari satu pokok ke pokok yang lain, sepanjang berkaitan dan menjelaskan

aspek-aspek masalah yang diteliti (Koentjaraningrat, 1986:139).

Dalam wawancara ini peneliti menyediakan pedoman wawancara meskipun

dalam pelaksanaannya tidak terlalu terikat pada pedoman tersebut. Secara garis

besarnya, sesuai dengan paradigma dan masalah penelitian, data yang diungkapkan /

dikumpulkan melalui wawancara seperti yang telah dikemukakan pada pertanyaan

penelitian di atas. Selanjutnya, perlu juga dijelaskan bahwa efektivitas wawancara

sangat tergantung pada bagaimana peneliti melaksanakan proses wawancara tersebut.

Dijelaskan oleh Spradley (1980:70-83), Djam’an Satori (1988:152) bahwa: “Wawancara naturalistik meliputi dua tahapan utama: 1) developing rapport, dan 2) eliciting information. Suasana rapport yaitu hubungan yang harmonis antara peneliti dan responden dimana kedua belah pihak menaruh saling percaya, sehingga memungkinkan terjadinya komunikasi “bebas”.

Lebih lanjut Spradley menyatakan bahwa penciptaan suasana “rapport”

berbeda dari satu lingkungan budaya ke lingkungan budaya lain dimana lingkungan

peneliti terhadap lingkungan budaya responden sangat penting. Informasi yang

diperoleh dari hasil wawancara dicatat. Selanjutnya catatan tersebut dituangkan ke

dalam catatan lapangan (field notes) yang disusun lebih rinci untuk memudahkan

analisis selanjutnya.

Page 29: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

14

�� Studi Dokumentasi

Data yang diperoleh melalui teknik wawancara akan dilengkapi dan ditunjang

dengan studi dokumenter untuk memperoleh akurasi dan kelengkapan data. Dengan

demikian diharapkan penelitian akan merupakan usaha memperpadukan antara apa

yang diamati secara aktual terjadi pada obyek yang dipelajari.

Sekalipun data dalam penelitian naturalistik kebanyakan dari sumber-sumber

manusia melalui wawancara dan observasi, akan tetapi ada pula sumber bukan

manusia, diantaranya adalah dokumen. Dalam penelitian ini dokumen dapat dijadikan

bahan triangulasi untuk mencek kesesuaian data. Sebelum mengambil data dari

dokumen, Sartono Kartodihardjo (1986:59-63), Djam’an Satori (1989:157)

memberikan petunjuk sebagai berikut: “1) apakah dokumen itu otentik atau palsu, 2)

apakah isinya dapat diterima sebagai kenyataan, dan 3) apakah data itu cocok untuk

menambah pengertian tentang gejala yang diteliti”.

�� Observasi

Observasi adalah pengamatan langsung dan tidak langsung terhadap objek

penelitian, yaitu dilingkungan SD PAS (pendidikan anak salman) ITB. Sunaryo

Kartadinata, (1988:15) mengungkapkan salah satu jenis teknik pengumpulan data

ialah observasi:

Observasi adalah pengamatan atau mendengarkan prilaku individu dalam suatu situasi atau selang waktu tertentu tanpa memanipulasi atau mengontrol situasi dimana perilaku itu ditampilkan, dan mencatat perilaku yang ditampilkan itu yeng memungkinkan peneliti dapat melakukan analisa dan tafsiran tertentu terhadap prilaku tersebut.

Page 30: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

15

d. Studi kepustakaan

Perlengkapan seorang penyelidik dalam setiap lapangan penelitian ilmu

pengetahuan tidak akan sempurna apabila tidak dilengkapi dengan fasilitas

kepustakaan kejuruan (Surakhmad, 1994;251). Studi kepustakaan yang dimaksud

dalam penelitian ini adalah mendayagunakan informasi yang terdapat dalam buku-

buku, diktat-diktat, artikel dsb, melalui penelusuran dan penelaahan untuk menggali

konsep dan teori dasar yang telah ditemukan oleh para ahli.

F. Instrumen Penelitian

Agar memudahkan dalam penelitian ini maka, berikut ini diajukan beberapa

pokok masalah penelitian dalam bentuk pertanyaan penelitian. Pertanyaan penelitian

yang mencakup semua aspek yang terkait dengan aktivitas di “SD PAS”, akan

dijadikan pegangan peneliti didalam menentukan fokus penelitian, formula serta

limitasi masalah sehingga menjadi jelas, dan terarah kepada tujuan yang ditetapkan.

Pertanyaan penelitian yang akan ditetapkan ini akan menjadi model

pendidikan luar sekolah “SD PAS”, Mesjid Salman ITB Bandung yang dijadikan

tempat studi kasus.

Agar penelitian dapat difokuskan pada pokok-pokok masalah yang akan

diteliti secara sistematis, konkrit dan efektif, maka diturunkan beberapa pertanyaan

penelitian (research questions) yang relevan dengan judul penelitian. Berikut ini

adalah pertanyaan penelitian yang telah dikelompokkan menurut aspek beserta

Page 31: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

16

indikatornya masing-masing yang sekaligus dipersiapkan untuk model pendidikan

luar sekolah untuk anak usia SD.

Masalah 1. Orientasi dari setiap unit kegiatan di “SD PAS” Salman ITB, meliputi:

�� What; terkait dengan tujuan dari setiap unit kegiatan/ Club (BIPP, BOKRE,

ASTERIX, PD, dan SURVIVA)

�� Where; terkait dengan tempat untuk melakukan setiap unit kegiatan/club.

�� Who; terkait dengan orang-orang yang terlibat dengan setiap unit kegiatan/club

Masalah 2. Langkah-langkah pembelajaran baik konseptual maupun implementasi

bagi setiap unit kegiatan di “SD PAS” Salman ITB, meliputi:

�� What; terkait dengan materi, metoda, dan media pembelajaran yang diberikan

kepada peserta didik.

�� How; terkait dengan langkah-langkah pembelajaran dari mulai kegiatan awal,

kegiatan ini, dan kegiatan akhir.

�� Who; terkait dengan penetuan orang yang melaksanakan kegiatan mengajar dan

pembelajaran “SD PAS” Salaman ITB.

�� When; terkait dengan waktu yang ditentukan dari setiap unit kegiatan/club.

Masalah 3. Sistem sosial yang dibangun antara Pembina dan peserta didik di “SD

PAS” Salman ITB.

�� Bagaimana hubungan sosial yang dibangun antara pembina dan peserta didik di

“SD PAS” Salman ITB.

Page 32: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

17

Masalah 4. Dampak instruksional dan dampak penyerta dari setiap unit kegiatan di

“SD PAS” Salman ITB, meliputi:

1. Apa dampak langsung dari setaip unit kegiatan/club tersebut?

2. Apa dampak tidak langsung dari setiap unit kegiatn/club tersebut?

3. Model seperti apakah yang yang dikembangkan oleh “SD PS” Salamn ITB?

G. Pelaksanaan Pengumpulan Data

Pengumpulan data dilakukan setelah segala sesuatu yang berkaitan dengan ijin

penelitian diselesaikan. Berbeda dengan penelitian kualitatif, prosedur pengumpulan

data dalam penelitian kualitatif tidak memiliki satu pola yang pasti. Peranan peneliti

sebagai human instrument sangat menentukan efektivitas pengumpulan data.

Prosedur yang ditempuh Lincoln dan Guba (1985:235-236) dalam

melaksanakan pengumpulan data penelitian , didasarkan atas penelaahan mereka

terhadap beberapa laporan penelitian. Prosedur tersebut adalah sebagai berikut.

Tahap I : Tahap Orientasi

Orientasi dalam penelitian ini bertujuan untuk memperoleh gambaran yang

lengkap dan jelas mengenai masalah yang hendak diteliti. Kegiatan ini dimulai

dengan penjajakan lapangan untuk menentukan permasalahan atau fokus penelitian.

Hal-hal yang dilakukan pada tahap orientasi ini adalah sebagai berikut.

1. Menyusun rancangan penelitian.

2. Memilih lapangan penelitian/Pemilihan lapangan penelitian dengan

mempertimbangkan teori substantif, dengan menjajaki lapangan untuk melihat

apakah ada kesesuaian dengan kenyataan yang berada di lapangan.

Page 33: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

18

3. Mengurus perijinan. Mengajukan permohonan surat ijin penelitian untuk lembaga

terkait untuk dijadikan tempat penelitian.

4. Menjajaki dan menilai keadaan lapangan. Penjajakan dan penilaian lapangan akan

berlangsung dengan baik apabila peneliti telah membaca terlebih dahulu dari

kepustakaan atau melalui orang “dalam” tentang situasi dan kondisi tempat

penelitian dilakukan. Pengenalan dan penjajakan lapangan diteruskan sehingga

peneliti menjadi ”sebagai” anggota kelompok yang diteliti. Hal-hal yang perlu

diketahui pada saat penelitian di lapangan adalah: Situasi dan kondisi lapangan

yang berkaitan dengan langkah-langkah, aktivitas/ruang lingkup serta kegiatan

“SD PAS” Salman ITB.

5. Memilih dan menggunakan informan. Informan adalah orang yang dimanfaatkan

untuk memberikan informasi tentang situasi dan kondisi latar penelitian. Ia

berkewajiban secara sukarela menjadi anggota tim walaupun hanya bersifat

informal. Ia dapat memberikan pandangan dari segi orang “dalam” tentang nilai,

sikap, bangunan, proses, dan kegiatan yang menjadi latar belakang penelitian

setempat. Persyaratan informan adalah: jujur, taat pada janji, patuh pada

peraturan, suka bicara, tidak termasuk anggota salah satu kelompok yang

bertentangan dengan latar penelitian, dan mempunyai pandangan tertentu tentang

sesuatu hal atau tentang peristiwa yang terjadi. Informan bagi peneliti memiliki

nilai guna yang cukup tinggi, sebab diharapkan dalam waktu yang relatif singkat

banyak informasi yang terjangkau, ia sebagai internal sampling, karena informan

dimanfaatkan untuk berbicara, bertukar pikiran, atau membandingkan suatu

Page 34: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

19

kejadian yang ditemukan dari subyek lainnya. Usaha untuk menemukan informan

ini dilakukan dengan cara: menentukan orang-orang yang diperlukan

informasinya berkenaan dengan permasalahan penelitian, menyampaikan maksud

serta mengadakan kesepakatan waktu dan tempat untuk wawancara serta

penggalian data lain yang diperlukan darinya.

6. Menyiapkan perlengkapan penelitian. Jauh sebelumnya telah dipersiapkan alat-

alat dan perlengkapan yang diperlukan sebelum terjun ke dalam kancah

penelitian, diantaranya: pedoman wawancara serta daftar checklist jika

diperlukan.

7. Memperhatikan etika penelitian. Dalam penelitian ini, peneliti berusaha

mengetahui kebiasaan, tabu dan semacamnya, karena hal-hal tersebut pada

dasarnya menyangkut hubungan penelitian dengan orang atau subyek penelitian.

Persoalan etika akan timbul apabila peneliti tidak menghormati, mematuhi dan

mengindahkan nilai-nilai masyarakat dan pribadi tersebut. Sehubungan dengan

hal tersebut, peneliti melakukan hal-hal sebagai berikut: a) memberitahu secara

jujur dan terbuka maksud dan tujuan penelitian, b) menghargai orang-orang yang

diteliti yang sama derajatnya dengan peneliti, c) menghargai dan menghormati

semua peraturan, norma, nilai, kebiasaan yang berlaku di latar penelitian, d)

memegang kerahasiaan segala sesuatu yang berkenaan dengan informasi yang

diberikan subyek, e) menulis segala kejadian, peristiwa dan lain-lain secara jujur,

benar dan tidak menambah dan memberi bumbu serta menyatakan sesuai dengan

keadaan.

Page 35: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

20

Tahap II: Tahap Eksplorasi

Pada tahap eksplorasi ini sudah dimulai dengan penelitian, yaitu pengumpulan

data sesuai dengan fokus dan tujuan penelitian yang telah ditetapkan. Fokus

penelitian yang telah dirumuskan dalam suatu paradigma penelitian memungkinkan

penelitian memungkinkan peneliti untuk melakukan pengumpulan data yang lebih

terarah dan spesifik. Pada tahap ini observasi ditujukan kepada hal-hal yang dianggap

ada hubungannya dengan fokus penelitian. Wawancara juga tidak lagi umum dan

terbuka, akan tetapi sudah lebih mendalam mengenai aspek-aspek yang menjelaskan

fokus penelitian. Dokumen yang dipelajari adalah yang mempunyai makna terhadap

fokus penelitian.

Pada tahap eksplorasi atau tahap pekerjaan lapangan ini, peneliti berusaha

memahami tentang hal-hal sebagai berikut.

1. Pemahaman latar penelitian dan persiapan diri. Disini dilakukan selektif, yakni

membedakan mana informasi yang diperlukan, dan menghindari sesuatu yang

dapat mempengaruhi data. Tugas peneliti mengumpulkan data dan informasi yang

relevan sebanyak mungkin dari sudut pandang subyek tanpa mempengaruhi

mereka. Peneliti senantiasa berpegang kepada tujuan, masalah dan jadwal yang

telah disusun sebelumnya.

2. Tata cara memasuki lapangan. Dalam memasuki lapangan peneliti melakukan: a)

keakraban hubungan, b) mengetahui etika di daerah latar penelitian, c) tetap

menyadari peran dari diri peneliti itu sendiri.

Page 36: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

21

3. Peran serta dan pengumpulan data. Dalam berperan serta, peneliti berusaha

memperhitungkan batas waktu, tenaga, biaya, mencatat semua data, dan untuk

efisiensi digunakan kata-kata kunci dan singkatan yang disempurnakan kemudian.

H. Analaisis Data

Analisis data yang dilakukan dalam penelitian ini, penulis lakukan dengan

cara sebagai berikut:

�� Unitisasi Data

Unitisasi data adalah pemprosesan satuan data, yang dimaksud dengan satuan

data adalah bagian terkecil yang mengandung makna yang bulat dan dapat berdiri

sendiri terlepas dari bagian yang lain. Dalam unitisasi data ini terdapat beberapa

langkah yang dilalui penulis, yaitu:

1). Membaca serta menelaah secara teliti seluruh jenis data yang telah terkumpul.

2). Mengidentifikasi satuan-satuan informasi terkecil yang dapat berdiri sendiri,

artinya satuan itu dapat ditafsirkan tanpa memerlukan informasi tambahan.

3). Satuan-satuan yang diidentifikasi dimasukan ke dalam kartu indeks (Moleong,

2002: 192). Setiap kartu indeks diberi kode, kode-kode itu berupa penandaan

sumber asal satuan seperti catatan lapangan, dokumen, penandaan lokasi dan

penandaan cara pengumpulan.

b. kategorisasi Data

Kategorisasi adalah mengelompokkan data-data yang telah terkumpul dalam

bagian-bagian yang secara jelas berkaitan atas dasar intuisi, pikiran, pendapat atau

Page 37: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

22

criteria tertentu. Dalam kategorisasi ini ada beberapa hal yang penulis lakukan

diantaranya:

1) Meredukasikan data, memilih data yang sudah dimaksudkan dalam satuan

dengan jalan dan mencatat kembali data yang sudah terkumpul agar satuan-

satuan itu dapat dimasukkan kedalam kategori yang mantap. Jika terdapat

bagian isi yang sama maka hal tersebut dimasukkan kedalam kategori yang

sama dan jika tidak sama, maka disusun lagi untuk membuat kategori baru.

2) Memberi kode, maksudnya memberi kartu indeks yang berisi satuan-satuan,

kode-kode, dapat berupa penemaan sumber awal seperti catatan lapangan,

dokumen lapangan atau penandaan cara pengumpulan data.

3) Menelaah kembali seluruh kategoisasi jangan sampai ada yang terlupakan.

4) Melengkapi data-data yang telah terkumpul untuk tersusunnya data secara

lengkap.

c. Penafsiran Data

Penafsiran data ini dilakukan dengan cara memberi penafsiran-penafsiran

yang logis dan empiris berdasarkan data-data yang telah terkumpul selama penelitian.

Adapun teori yang digunakan adalah teori tentang karakteristik anak usia sekolah

dasar, pendidikan luar sekolah dan model pembelajaran dan mengajar.

I. Populasi dan Sampel

Populasi adalah keseluruhan subjek penelitian. Apabila ingin meneliti semua

elemen yang ada dalam wilayah penelitian, maka penelitiannya merupakan penelitian

populasi ( Prof. Dr. Suharsimi Arikunto, 2002:108).

Page 38: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

23

Sesuai dengan judul penelitian tentang “Model Pendidikan Luar Sekolah

Untuk Anak Usia SD (Study Eksploratif Terhadap “SD Pas” Salman ITB)”. Maka

populasinya adalah seluruh Kadiv (kepala devisi) Club yang berjumlah 1 orang dan

Kadept (kepala departemen) Club “SD PAS” Salman ITB yang berjumlah 5 orang.

TABEL I

Populasi dan Sampel Penelitian

NO NAMA JABATAN JUMLAH

POPULASI

SAMPEL

1

2

3

4

5

6

Puspitasari

Yuyun Yunengsih

Isti Ikramina Ulfa

Annisa Trisdianti

Asriani Syahifah

Rahmi Laila Fitri

Kepala Divisi Club

Kepala Departemen Surviva

Kepala Departemen PD

Kepala Departemen Asterix

Kepala Departemen Bokre

Kepala Departemen BIPP

1

1

1

1

1

1

1

1

1

1

1

1

2. Sampel adalah sebagian atau wakil populasi yang diteliti. Dinamakan

penelitian sampel apabila bermaksud untuk menggeneralisasikan hasil penelitian

sampel. Ynag dimaksud dengan menggeneralisasika adalah ,engangkat kesimpulan

penelitian sebagai suatu yang berlaku bagi populasi. ( Prof. Dr. Suharsimi Arikunto,

2002:108).

Page 39: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

24

Pada prinsifnya tidak ada yang ketat untuk secara mutlak menentukan berapa

persen sampel tersebut harus diambil dari populasi. Namun pada umumnya orang

berpendapat bahwa sampel yang berlebihan itu adalah lebih baim dari pada

kekurangan sampel. Untuk populasi 10-100 orang /satuan bias dimabil 70-80% (DR.

Kartini Kartono:120-121).

Namun dapat dipastikan jumlah sampel yang kurang banyak akan menambah

kesulitan dan persyaratan yang lebih jauh lebih berat. Dalam penelitian ini

sehubungan dengan populasi yang sedikit kurang dari 100 orang bahkan dalam

penelitian ini besar populasi hanya enam orang, maka jumlah sampel diambil dari

jumlah keseluruhan.

J. Sistematika Penulisan

Agar penelitian terarah dan dapat dipahami, maka sistematika penulisan

disusun sebagai berikut:

Bab I. Pendahuluan, terdiri dari Latar Belakang Masalah, Perumusan Masalah,

Tujuan Penelitian, Kerangka Penelitian, Metode dan Teknik Pengumpulan Data,

Instrumen penelitian, pelaksanaan pengumpulan data, analisis data, Populasi dan

Sampel dan Sistematika Penulisan.

Bab II. Landasan teoritis, terdiri dari Karakteristik anak usia sekolah dasar, konsep

dan ruang lingkup PLS, Konsep yang digunakan dalam mengajar dan model

pembelajaran.

Page 40: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

25

Bab III. Hasil penelitian lapangan Pengumpul data terdiri dari persiapan

pengumpulan data, teknik pengumpulan data, pelaksanaan pengumpulan data, dan

pengolahan data hasil penelitian.

Bab IV. Analisis data, terdiri dari Analisis terhadap orientasi dari setiap unit kegiatan

di “SD PAS” Salman ITB, Langkah-langkah dari setiap unit kegiatan secara

konseptual dan implementasi di “SD PAS” Salman ITB, Sistem sosial yang

dibangun antara kakak Pembina dan adik bimbingan di “SD PAS” Salman. Dampak

instruksional dan dampak penyerta dari setiap unit kegiatan di “SD PAS” Salman

ITB,dan temuan hasil penelitian.

Bab V. Kesimpulan dan saran, terdiri dari kesimpulan hasil penelitian, saran dan

penutup.

Page 41: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

26

BAB II

LANDASAN TEORITIS TENTANG MODEL PENDIDIKAN LUAR

SEKOLAH BAGI ANAK USIA SD

A. Karakteristik Anak Usia Sekolah Dasar

1. Perkembangan Aspek Fisik

Sampai pertengahan ini, anak laki-laki lebih cepat perkembangannya dari

pada anak perempuan, tetapi menjelang akhir masa anak sekolah (sesaat menjelang

datangnya masa remaja) perkembangan fisik anak perempuan jauh lebih cepat dari

pada anak laki-laki. Karena itu, masa ini sering juga disebut sebagai “periode tenang”

sebelum pertumbuhan yang cepat menjelang masa remaja. Meskipun merupakan

“masa tenang”, tetapi hal ini tidak berarti bahwa pada masa ini tidak terjadi masa

pertumbuhan fisik yang terjadi selama periode akhir anak-anak, diantaranya keadaan

berat dan tinggi badan, keterampilan motorik.

1. keadaan Berat dan Tinggi Badan

Sampai dengan usia sekitar 6 tahun terlihat badan anak bagian atas berkembang

lebih lambat dari pada bagian bawah. Anggota-anggota badan relatif masih

pendek, kepala dan perut relatif masih besar.

2. Perkembangan motorik

Dengan terus bertambahnya berat dan kekuatan badan, maka selama

perkembangan dan akhir anak-anak ini perkembangan motorik menjadi lebih halus

dan lebih terkoordinasi, dibandingkan dengan awal masa anak-anak. Anak-anak

Page 42: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

27

terlihat lebih cepat dalam berlari dan makin pandai meloncat. Anak juga makin

mampu menjaga keseimbangan badannya. Penguasaan badan, seperti membongkok,

melakukan bermacam-macam latihan senam serta aktifitas olah raga berkembang

pesat.

Sejak usia 6 tahun, koordinasi antara mata dan tangan (visio motorik) yang

dibutuhkan untuk membidik, menyepak, melempar dan menangkap juga berkembang.

Pada usia 7 tahun, tangan anak lebih kuat dan ia lebih menyukai pensil dari pada

crayon untuk melukis. Dari usia 8 sampai 10 tahun, tangan dapat digunakan secara

bebas, mudah dan tepat. Koordinasi motorik halus berkembang, dimana anak sudah

dapat menulis dengan baik. Ukuran huruf menjadi lebih kecil dan lebih rapih. Pada

usia 10 hingga 12 tahun, anak-anak mulai memperlihatkan keterampilan-keterampilan

manipulatif menyerupai kemampuan-kemampuan orang dewasa. Mereka mulai

memperlihatkan gerakan-gerakan yang lebih kompleks, rumit, dan cepat, yang

diperlukan untuk menghasilkan karya kerajinan yang bermutu bagus atau memainkan

musik tertentu (Santrock,1995).

Anak-anak masa sekolah ini mengembangkan kemampuan melakukan

permainan dengan peraturan, sebab mereka sudah dapat memahami dan menaati

aturan-aturan suatu permainan. Pada waktu yang sama anak-anak mengalami

peningkatan dalam koordinasi dan pemilihan waktu yang tepat dalam melakukan

berbagai cabang olah raga, baik secara individu maupun kelompok.

Perkembangan fisik atau jasmani anak sangat berbeda satu sama lain,

sekalipun anak-anak tersebut usianya relatif sama, bahkan dalam kondisi ekonomi

Page 43: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

28

yang relatif sama pula. Sedangkan pertumbuhan anak-anak berbeda ras juga

menunjukkan perbedaan yang menyolok.

2. Perkembangan Intelektual dan Emosional

Perkembangan intelektual anak sangat tergantung pada berbagai faktor utama,

antara lain kesehatan gizi, kebugaran jasmani, pergaulan dan pembinaan orang tua.

Akibat terganggunya perkembangan intelektual tersebut anak kurang dapat berpikir

operasional, tidak memiliki kemampuan mental dan kurang aktif dalam pergaulan

maupun dalam berkomunikasi dengan teman-temannya.

Perkembangan emosional berbeda satu sama lain karena adanya perbedaan

jenis kelamin, usia, lingkungan, pergaulan dan pembinaan orang tua maupun guru di

sekolah. Perbedaan perkembangan emosional tersebut juga dapat dilihat berdasarkan

ras, budaya, etnik dan bangsa.

Perkembangan emosional juga dapat dipengaruhi oleh adanya gangguan

kecemasan, rasa takut dan faktor-faktor eksternal yang sering kali tidak dikenal

sebelumnya oleh anak yang sedang tumbuh. Namun sering kali juga adanya tindakan

orang tua yang sering kali tidak dapat mempengaruhi perkembangan emosional anak.

Misalnya sangat dimanjakan, terlalu banyak larangan karena terlalu mencintai

anaknya. Akan tetapi sikap orang tua yang sangat keras, suka menekan dan selalu

menghukum anak sekalipun anak membuat kesalahan kecil juga dapat mempengaruhi

keseimbangan emosional anak.

Page 44: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

29

3. Perkembangan Moral, Sosial, dan Sikap

Kepada orang tua sangat dianjurkan bahwa selain memberikan bimbingan

juga harus mengajarkan bagaimana anak bergaul dalam masyarakat dengan tepat, dan

dituntut menjadi teladan yang baik bagi anak, mengembangkan keterampilan anak

dalam bergaul dan memberikan penguatan melalui pemberian hadiah kepada ajak

apabila berbuat atau berperilaku yang positif.

B. Konsep Dan Ruang Lingkup Pendidikan Luar Sekolah

1. Pengertian pendidikan luar sekolah (PLS)

Pendidikan luar sekolah adalah setiap kesempatan dimana terdapat

komunikasi yang teratur dan terarah di luar sekolah dan seseorang memperoleh

informasi, pengetahuan, latihan maupun bimbingan sesuai dengan usia dan kebutuhan

kehidupan, dengan tujuan mengembangkan tingkat keterampilan, sikap dan nilai-nilai

yang memungkinkan baginya menjadi peserta-peserta yang efisien dan efektif dalam

lingkungan keluarga, pekerjaan bahkan lingkungan masyarakat dan negaranya.

Phillips H. Commbs, mengungkapkan bahwa pendidikan luar sekolah adalah

setiap kegiatan pendidikan yang terorganisir yang diselenggarakan di luar sistem

formal, baik tersendiri maupun merupakan bagian dari suatu kegiatan yang luas, yang

dimaksudkan untuk memberikan layanan kepada sasaran didik tertentu dalam rangka

mencapai tujuan-tujuan belajar.

2. Konsep pendidikan luar sekolah.

Pendidikan luar sekolah merupakan konsep yang muncul dalam studi

kependidikan. Kaplan (1964) mengemukakan bahwa “A concept is a construct”

Page 45: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

30

(konsep adalah sebuah bentuk). Pengertian lebih luas ialah citra mental yang kita

gunakan sebagai alat untuk memadukan pengamatan dan pengalaman yang memiliki

kesamaan. (Babbie, 1986:114). Kemp (1985) mengemukakan konsep dibentuk

dengan menghubungkan berbagai fakta, benda, atau peristiwa yang memiliki

kesamaan ciri yang kemudian diberi nama tersendiri. Sebagai contoh, nama “buah”

ialah konsep yang kongkrit karena nama ini ditarik dari hasil observasi terhadap

benda (buah-buahan) tertentu seperti jeruk, nanas, rambutan yang mempunyai ciri-ciri

yang sama yaitu bundar, harum, segar rasanya, dan keluar dari pohon.

Sehubungan dengan pengelompokan konsep, Kaplan (1964) membedakan tiga

kelompok fenomena yang dapat dipelajari. Pertama ialah fenomena yang mudah

diobservasi secara langsung (direct observation). Kedua fenomena yang lebih

kompleks dan hanya dapat diobservasi secara tidak langsung (indirect observation).

Ketiga adalah konstruk yaitu suatu bentuk teoritis yang didasarkan atas hasil

observasi yang diperoleh baik secara langsung maupun tidak langsung.

Konsep pendidikan luar sekolah muncul atas dasar hasil observasi dan

pengalaman langsung atau tidak langsung. Hasil observasi dan pengalaman ini

kemudian dibentuk sehingga dapat diketahui persamaan dan perbedaan ciri-ciri antara

pendidikan luar sekolah dengan pendidikan sekolah. Di samping itu pendidikan luar

sekolah memiliki pengertian, sistem, prinsip-prinsip, dan paradigma tersendiri yang

relatif berbeda dengan yang digunakan oleh pendidikan sekolah.

Page 46: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

31

3. Pendekatan taksonomik dalam pendidikan luar sekolah

Salah satu pendekatan yang sering digunakan untuk mengidentifikasi dan

menganalisi program-program pendidikan luar sekolah adalah taksonomi. Taksonomi

merupakan alat bagi para pengambil keputusan, penentu kebijakan, dan pengelola

pendidikan untuk membuat penggolongan program-program pendidikan luar sekolah.

Taksonomi adalah klasifikasi atas dasar hirarki. Pengelompokannya dapat dilakukan

menurut tingkatan, yaitu dimulai dari tingkatan yang lebih mudah sampai tingkatan

yang rumit, dan dari tingkatan yang sempit sampai kepada tingkatan yang lebih luas.,

atau sebaliknya. Taksonomi ini dilakukan melalui kegiatan menghimpun,

menggolong-golongkan, dan menyajikan informasi program-programn pendidikan

luar sekolah, sehingga pada akhirnya dapat diketahui berbagai kelompok program

pendidikan tersebut.

Kriteria yang digunakan dalam taksonomi ini bermacam ragam. Diantaranya

adalah dua kriteria yang sering digunakan yaitu tujuan dan isi program pendidikan.

Atas dasar kedua kriteria ini, Harbinson (1973) menggolongkan pendidikan luar

sekolah yang berkaitan dengan upaya untuk membuka kesempatan kerja, memasuki

lapangan kerja, atau untuk meningkatkan kemampuan kerja.

Seorang pakar pendidikan, Callaway (1972), membuat penggolongan

program-program pendidikan luar sekolah itu dengan menggunakan dua kriteria yaitu

umur peserta didik dan tujuan program pendidikan. Sejalan dengan kriteria ini, Arief

(1987) menggolongkan program pendidikan luar sekolah atas dasar sasaran, jenis

program, dan lembaga penyelenggara. Atas dasar sasaran, program pendidikan luar

Page 47: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

32

sekolah dapat diklasifikasi menurut karakteristik calon peserta didik (warga belajar)

seperti latar belakang pendidikan, tingkat usia, jenis kelamin, lingkungan tempat

tinggal, dan latar belakang kelainan sosial. Berdasarkan jenis program, pendidikan

luar sekolah terdiri atas pendidikan keaksaraan, pendidikan keterampilan, dan

pendidikan kader. Berdasarkan lembaga penyelenggara, dapat diklasifikasi program

pendidikan luar sekolah yang dilakukan oleh instansi-instansi pemerintah baik

lembaga departemental maupun lembaga non-departemental, badan-badan swasta dan

masyarakat..

Pendidikan luar sekolah dapat pula diklasifikasikan berdasarkan tipe

pendekatan membelajarkan. Atas dasar pendekatan ini Hoxeng (1973)

menggolongkan program-program pendidikan luar sekolah kedalam empat kategori

yaitu: pendekatan yang berpusat pada isi program (content_centered approach),

pendekatanm yang diarahkan pada pemusatan perhatian terhadap pemecahan masalah

(problem-focused approach), pendekatan kesadaran (the conscientization approach),

dan pendekatan pengembangan sumber daya manusia dan perencanaan kreatif

(human development and creative planning approach) (Husen, 1985:3549-3550).

Pendakatan pertama, content centered approach, biasanya digunakan oleh

para ahli dalam menyusun dan menggunakan isi program pendidikan luar sekolah

untuk mentransfer pengetahuan, keterampilan dan sikap baru dalam bidang tertentu

dan untuk membantu peserta didik agar mereka dapat mengadopsi hal-hal baru

tersebut. Keluarga berencana, perbaikan gizi, dan program pertanian adalah contoh-

contoh teknik secra ilmiah.

Page 48: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

33

Pendekatan kedua untuk membantu peserta didik agar mereka mampu

menghimpun masalah serta pemecahannya di dalam kehidupan sehari-hari.

Pendekatan ketiga, the conscientization approach, mengarahkan pendekatan

kegiatan membelajarkan untuk menyadarkan peserta didik terhadap isu

ketidakseimbangan dalam kehidupan masyarakat. Melalui kegiatan belajar

penyadaran atau conscientizacao, sebagaimana dikemukakan oleh Paulo Freire,

maka orang-orang miskin yang hidupnya tertekan menjadi sadar terhadap keadaan

dirinya dan dapat menggunakan potensi dirinya untuk melepaskan diri dari

cengkraman kemiskinan dan perasaan hidup tekanan.

Pendekatan keempat, human development and creative planning approach,

diarahkan untuk mengembangkan kreativitas dan kemampuan untuk merencanakan

yang terdapat para diri peserta didik sehingga mereka dapat berfungsi lebih dinamis

dan efektif dalam proses pengambilan keputusan, perencanaan dan kepeloporan

dalam perubahan dan pembangunan. Pendekatan pembelajaran ini menekankan pada

pentingnya pengembangan kreativitas agar peserta didik lebih terbuka terhadap

inovasi dan dapat meningkatkan keterlibatannya dalam pembangunan. Poster-poster

lepas, permainan simulasi, dan lain sebagainya digunakan untuk meningkatkan

partisipasi dan pengembangan diri para peserta didik.

Page 49: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

34

4. Persamaan dan Perbedaan antara pendidikan luar sekolah dan pendidikan

sekolah.

a. Persamaan

Persamaan antara PLS dengan pendidikan persekolahan dapat diperhatikan

dari dua sudut pandang yaitu sudut pandangan masyarakat dan sudut pandangan

individu. Dari segi pandangan masyarakat, pendidikan berarti pewaris atau

pemindahan nilai-nilai intelek, seni, politik, ekonomi, agama dan lain sebagainya;

Sedangkan dari segi pandangan individual, pendidikan berarti pengembangan

potensi-potensi manusia (Hasan Langglung, 1980). Persamaan lainnya yaitu fungsi

pendidikan adalah untuk pengembangan ilmu pengetahuan, teknologi dan

keterampilan bahwa menyiapkan suatu generasi agar memiliki dan memainkan

peranan tertentu dalam masyarakat. Proses pendidikan selalu melibatkan masyarakat

dan semua perangkat kebudayaan sesuai dengan nilai dan falsafah yang dianutnya.

b. Perbedaan Antara Pendidikan Sekolah Dan Luar Sekolah

Secara prinsip, satu-satunya perbedaan antara pendidikan luar sekolah dengan

pendidikan sekolah adalah legitimasi atau formalisasi penyelenggaraan pendidikan.

Tentang perbedaan penyelenggaraan ini, secara institusional, tercantum pada

Undang-Undang RI nomor 2 tentang Sistem Pendidikan Nasional pasal 10:2-3.

selanjutnya, perbedaan secara operasional, Umberto Sihombing melalui bukunya

Pendidikan Luar Sekolah: Manajemen Strategi (2000:40-46) menuliskan secara

khusus dan sistematis tentang perbedaan antara Pendidikan Luar Sekolah dengan

Page 50: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

35

Pendidikan Sekolah. Pendidikan luar sekolah (PLS) sangat berbeda dengan

pendidikan sekolah.

5. Sasaran pendidikan luar sekolah

Kelompok-kelompok kegiatan pendidikan Luar Sekolah antara lain:

�� Klub pemuda

�� Klub-Klub pemuda tani

�� Kelompok pergaulan

Lebih lanjut, sesuai dengan Rancangan Peraturan Pemerintah maka sasaran

PLS dapat meliputi:

• Ditinjau dari segi sasaran pelayanan, berupa:

�� Usia pra-sekolah (0-6 tahun)

�� Usia pendidikan dasar (7-12 tahun)

�� Usia pendidikan menengah (13-18 tahun)

�� Usia pendidikan tinggi (19-24 tahun)

• Berdasarkan pranata

a. Pendidikan keluarga.

b. Pendidikan perluasan wawasan.

c. Pendidikan keterampilan.

• Berdasarkan sistem pengajaran

a. Kelompok, organisasi, dan lembaga.

b. Mekanisme sosial budaya seperti perlombaan dan pertandingan.

Page 51: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

36

c. Kesenian tradisional, seperti wayang, ludruk, ataupun teknologi modern seperti

televisi, radio, film, dan sebagainya.

d. Prasarana dan sarana seperti balai desa, mesjid, gereja, sekolah dan alat-alat

perlengkapan kerja.

6. Komponen, proses, dan tujuan pendidikan luar sekolah.

Sebagaimana halnya pendidikan sekolah, pendidikan luar sekolah pun

mempunyai komponen, proses, dan tujuan. Perbedaan komponennya, terutama pada

program pendidikan yang terkait dengan dunia kerja, dunia usaha, dan program yang

diintegrasikan ke dalam gerakan pembangunan masyarakat (integrated community

development), ialah adanya dua komponen tambahan yaitu masukan lain (other input)

dan pengaruh (outcome atau impact). Hubungan fungsional antara komponen proses

dan tujuan pendidikan luar sekolah dapat dilihat pada gambar :

Hubungan Fungsional Antara

Komponen-komponen Pendidikan Luar Sekolah

MASUKAN LINGKUNGAN

MASUKAN SARANA MASUKAN LAIN

KELUARAN PROSES

PENGARUH

MASUKAN LINGKUNGAN

MASUKAN MENTAH

Page 52: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

37

Masukan lingkungan (environmental input) terdiri atas unsur-unsur

lingkungan yang menunjang atau mendorong berjalannya program pendidikan luar

sekolah. Unsur-unsur ini meliputi lingkungan keluarga, lingkungan sosial seperti

teman bergaul atau teman bekerja, lapangan kerja, kelompok sosial dan sebagainya,

serta lingkungan alam mencakup sumber daya hayati (biotik), sumber daya non hayati

(abiotik), dengan sumber daya buatan, sumber daya hayati yaitu flora dan fauna.

Sumber daya non hayati adalah tanah, air, udara, energi, mineral. Sumber daya buatan

adalah sumber daya alam yang telah diolah oleh sumber daya manusia untuk

kepentingan kehidupan seperti waduk/dam, kota, jalan, pasar, panti pendidikan dan

pemukiman. Kedalam masukan ini termasuk pula lingkungan daerah (regional),

lingkungan nasioanal, bahkan lingkungan internasional.

Masukan sarana (instrumental input) meliputi keseluruhan sumber dan

fasilitas yang memungkinkan bagi seorang atau kelompok dapat melakukan kegiatan

belajar. Kedalam masukan ini termasuk program, kurikulum (tujuan belajar,

bahan/materi belajar, metode dan teknik, media dan evaluasi hasil belajar), pendidik

(tutor, pelatih, widyaswara, fasilitator, pamong belajar), tenaga kependidikan lainnya

(pengelola program, teknisi sumber belajar) fasilitas dan alat, biaya, dan pengelolaan

program.

Masukan mentah (raw input) yaitu peserta didik (warga belajar ) dengan

berbagai ciri yang dimilikinya, yaitu karakteristik internal dan karakteristik

eksternalnya. Karakteristik internal meliputi atribut fisik, psikis, dan fungsional.

Atribut fisik mencakup jenis kelamin,usia, tinggi dan berat badan dan kondisi alat

Page 53: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

38

indra. Atribut psikis meliputi struktur kognitif, pengalaman, minat, sikap,

keterampilan, kebutuhan belajar, aspirasi dan lain sebagainya. Atribut fungsional

mencakup pekerjaan, status sosial ekonomi, kesehatan. Sedangkan karakteristik

eksternal berkaitan dengan lingkungan kehidupan peserta didik seperti keadaan

keluarga dalam segi ekonomi, pendidikan, status sosial, teman bergaul dan bekerja,

biaya dan sarana belajar, serta cara dan kebiasaan belajar di masyarakat.

Proses menyangkut interaksi edukasi antara masukan sarana terutama

pendidikan, dengan masukan mentah, yaitu peserta didik (warga belajar). Proses ini

terdiri atas kegiatan pembelajaran, bimbingan penyuluhan dan atas pelatihan, serta

evaluasi. Kegiatan pembelajaran lebih mengutamakan peranan pendidikan untuk

membantu peserta didik agar mereka aktif melakukan kegiatan belajar, dan bukan

menekannkan peranan guru untuk mengajar. Kegiatan belajar dilakukan dengan

memanfaatkan berbagai sumber, termasuk perpustakaan, pengalaman manusia,

sumber, media elektronika, lingkungan sosial budaya dan lingkungan alam. Proses

belajar dilakukan secara mandiri dan berkelompok.

Untuk menunjang keberhasilan belajar maka dilakukan bimbingan terhadap

peserta didik. Bimbingan ini meliputi: bimbingan belajar, bimbingan pekerjaan atau

usaha, bimbingan karir, bimbingan kehidupan keluarga, bimbingan bermasyarakat,

dan penyuluhan kesehatan mental. Proses pembelajaran dalam pendidikan luar

sekolah terus berkembang sehingga memungkinkan pula terjadinya perpaduan

pendekatan pedagogi, andragogi, dan geroggogi. Gerogogi dapat diartikan sebagai

ilmu dan seni untuk membelajarkan orang-orang usia lanjut.

Page 54: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

39

Keluaran (output) merupakan tujuan antara pendidikan luar sekolah. Keluaran

mencakup kuantitas lulusan yang disertai kualitas perubahan tingkah laku yang

didapat melalui kegiatan pembelajaran. Perubahan tingkah laku yang didapat melalui

kegiatan pembelajaran. Perubahan tingkah laku ini mencakup ranah kognitif, afektif,

psikomotor yang sesuai dengan kebutuhan belajar yang mereka perlukan. Kisney

(1977) mengemukakan bahwa perubahan tingkah laku ini mencakup pengetahuan

(knowledge), sikap, (attitude), keterampilan (skills), dan aspirasi (aspiration).

Dalam pendidikan luar sekolah, perubahan ranah psikomotor atau

keterampilan lebih diutamakan di samping perubahan ranah kognitif dan afektif.

Pendidikan di lingkungan sekolah lebih mengutamakan tujuannya untuk memenuhi

kebutuhan belajar dalam ranah kognitif sehingga pengetahuan (knowledge) menjadi

ciri utama perubahan tingkah laku peserta didik dan lulusan. Pendidikan dalam

lingkungan keluarga, lebih mengutamakan kebutuhan ranah afektif sehingga sikap

dan nilai-nilai menjadi ciri utama perolehan belajarnya melalui interaksi di dalam

antar keluarga. Sedangkan pendidikan di lingkungan masyarakat dan lembaga lebih

mengutamakan kebutuhan psikomotorik sehingga penguasaan keterampilan (skills)

menjadi ciri utama perubahan tingkah laku para lulusan.

Masukan lain (other input) adalah daya dukung lainnya yang memungkinkan

para pesera didik dan lulusan dapat menggunakan kemampuan yang telah telah

dimiliki untuk kemajuan kehidupannya. Masukan lain ini meliputi dana atau modal,

bahan baku, proses, produksi, lapangan kerja/usaha, informasi, alat dan fasilitas,

Page 55: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

40

pemasaran, pekerjaan, koperasi paguyuban peserta didik (warga belajar), latihan

lanjutan, bantuan eksternal, dan lain sebagainya.

Pengaruh (outcome atau impact) merupakan tujuan akhir program pendidikan

luar sekolah. Pegaruh ini meliputi:

(a). perubahan taraf hidup lulusan yang ditandai dengan perolehan pekerjaan, atau

berwirausaha, perolehan atau peningkatan pendapatan, kesehatan dan penampilan

diri.

(b). membelajarkan orang lain terhadap hasil belajar yang telah dimiliki dan

dirasakan manfaaatnya oleh lulusan

(c) peningkatan partisipasinya dalam kegiatan sosial dan pembangunan masyarakat,

baik partisipasi buah fikiran, tenaga, harta benda, dan dana.

Singkatnya, subsistem pendidikan luar sekolah memiliki komponen, proses

dan tujuan pendidikan yang saling berhubungan secara fungsional, meliputi

komponen (masukan sarana, masukan mentah, masukan lingkungan, dan masukan

lain) proses, dan tujuan (keluaran dan pengaruh).

C. Konsep Pendidikan Kecakapan untuk Hidup ( Life Skills Education )

Potensi kecakapan untuk menempuh perjalanan hidup bagi seseorang

merupakan bawaan yang telah melekat pada dirinya sejak dia tercipta. Tugas orang

tua dan masyarakat adalah mengembangkan potensi itu melalui pendidikan informal

di dalam keluarga dan di dalam masyarakat yang dilakukan dengan ikhlas sebagai

ungkapan terima kasih kepada Sang Pencipta. Dalam bahasa yang religius kegiatan ini

merupakan wujud dari rasa syukur karena telah dikaruniai keturunan yang diharapkan

Page 56: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

41

akan dapat meneruskan kehidupan dan generasi terdahulu kepada generasi berikutnya.

Negara dan bangsa sebagai kesatuan keluarga dan masyarakat mewujudkan rasa

syukur itu dengan menciptakan suatu sistem pendidikan yang sesuai dengan

karakteristik negara dan bangsanya. Oleh karena itu negara dan bangsa menciptakan

sekolah sebagai tempat untuk mengembangkan potensi kecakapan untuk hidup (life

skills) anak-anak bangsanya dengan cara yang lebih sistematis dan terarah melalui

pendidikan formal dan non formal.

1. Pengertian

Kata cakap memiliki beberapa arti. Pertama dapat diartikan sebagai pandai

atau mahir, kedua sebagai sanggup, dapat atau mampu melakukan sesuatu, dan ketiga

sebagai mempunyai kemampuan dan kepandaian untuk mengerjakan sesuatu. Jadi

kata kecakapan berarti suatu kepandaian, kemahiran, kesanggupan atau kemampuan

yang dimiliki oleh seseorang untuk menyelesaikan sesuatu. Oleh karena itu kecakapan

untuk hidup ('life skills') dapat didefinisikan sebagai suatu kepandaian, kemahiran,

kesanggupan atau kemampuan yang ada pada diri seseorang untuk menempuh

perjalanan hidup atau untuk menjalani kehidupan, mulai dari masa kanak-kanak

sampai dengan akhir hayatnya.

2. Pendidikan kecakapan untuk hidup,

Dalam hampir semua kegiatan untuk menjalani kehidupan, persoalan sehari-

hari yang dihadapi oleh seseorang pada umumnya berkisar pada empat persoalan besar

yang sangat mendasar sebagai persoalan utama. Keempat persoalan besar itu adalah:

pertama persoalan yang berkaitan dengan dirinya sendiri, kedua persoalan yang

Page 57: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

42

berkaitan dengan keberadaannya bersama-sama dengan orang lain, ketiga persoalan

yang berkaitan dengan keberadaannya di suatu lingkungan alam tertentu, dan keempat

persoalan yang berkaitan dengan pekerjaannya, baik yang berkaitan dengan pekerjaan

utama yang ditekuni sebagai mata pencaharian maupun pekerjaan yang hanya sekadar

sebagai hobi.

Agar dapat menghadapi keempat persoalan utama tersebut dengan sebaik-

baiknya, diperlukan adanya suatu kecakapan khusus yang minimal harus dapat

dikuasai oleh seseorang. Untuk mempersiapkan hal itu secara dini, pada dasarnya

perlu diupayakan dengan baik, sekurang-kurangnya empat jenis pendidikan kecakapan

untuk hidup yang (Life Skills Education) yang harus dibekalkan kepada para siswa.

Keempat jenis pendidikan kecakapan yang perlu diberikan untuk

mempersiapkan anak didik agar dapat memiliki kemampuan untuk menjalani

kehidupan atau kemampuan untuk menempuh perjalanan hidup itu, baik melalui

pendidikan informal dan nonformal di dalam keluarga dan masyarakat, maupun

melalui pendidikan formal di sekolah hendaknya mencakup: 'personal skills

education', 'social skills education', 'environmental skills education', dan 'vocational

atau occupational skills education'.

a, 'Personal Skills Education' adalah pendidikan kecakapan yang perlu diberikan

kepada anak didik agar dapat mengembangkan kemampuan berdialog secara baik

dengan diri sendiri untuk mengaktualisasikan jati-dirinya sebagai manusia yang

menjadi khalifah atau wakil Sang Pencipta di planet bumi ini.

Page 58: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

43

b. 'Social Skills Education' adalah pendidikan kecakapan yang perlu diberikan

kepada anak didik agar dapat mengembangkan kemampuan berdialog untuk bergaul

secara baik dengan sesama manusia.

c. 'Environmental Skills Education' adalah pendidikan kecakapan yang perlu

diberikan kepada anak didik agar dapat mengembangkan kemampuan berdialog secara

baik dengan lingkungan alam sekitamya, untuk menikmati keindahannya dan

menjaganya dari kerusakan-kerusakan karena ulahnya sendiri atau oleh manusia

lainnya, serta kemampuan untuk menjaga diri dari pengaruh-pengaruhnya.

d. 'Vocational atau Occupational Skills Education' adalah pendidikan kecakapan

yang perlu diberikan kepada anak didik agar dapat mengembangkan kemampuan

untuk menguasai dan menyenangi jenis pekerjaan tertentu. Jenis pekerjaan tertentu ini

bukan hanya merupakan pekerjaan utama yang akan ditekuni sebagai mata

pencaharian,yaitu menjadi bekal untuk bekerja mencari nafkah yang halal yang

merupakan salah satu kewajiban dalam menempuh perjalanan hidupnya di kelak

kemudian hari. Jenis pekerjaan tertentu dapat juga merupakan pekerjaan yang hanya

sekadar sebagai hobi.

3. Kecakapan untuk menemukan jati diri.

'Personal skills' atau kecakapan untuk memahami dan menguasai diri sendiri,

yaitu suatu kemampuan berdialog yang perlu dimiliki oleh seseorang untuk dapat

mengaktualisasikan jati diri dan menemukan kepribadian dengan cara menguasai serta

merawat raga dan sukma atau jasmani dan rohani. Oleh karena itu pada dasarnya

personal skills ini mencakup dua .macam kemampuan yang saling berpengaruh, yaitu

Page 59: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

44

kemampuan yang bersifat ragawi atau jasmani atau 'physical' dan kemampuan yang

bersifat sukmawi atau rohani atau 'non-physical'. Kemampuan rohani ini dapat

dikategorikan ke dalam tiga cabang kemampuan yang menyatu sebagai inti

kemampuan kalbu yang bermoral pada diri seseorang, yaitu kemampuan yang bersifat

intelektual, yang bersifat emosional, dan yang bersifat spiritual.

a. Kemampuan physical

Kemampuan physical dapat digambarkan sebagai kecakapan seseorang untuk

menjaga kesehatan tubuh, raga atau jasmani sebagai tempat bersemayamnya roh.

Orang bijak mengatakan bahwa di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang sehat.

Kemampuan ini sangat penting untuk dikuasai oleh setiap orang agar dia dapat

melaksanakan tugas dan fungsi untuk bergerak secara leluasa dan bebas hambatan dari

tempat yang satu ke tempat lainnya. Hasil dari kemampuan physical ini adalah daya

fisikyang prima pada diri seseorang. Wujud fisik yang prima antara lain adalah dapat

menangkal berbagai kemungkinan datangnya bermacam-macam penyakit yang

sewaktu-waktu dan secara leluasa ingin singgah ke dalam tubuhnya. Untuk itu

diperlukan pendidikan dan latihan-latihan jasmani dan kesehatan. Kalau ada

kelemahan, kesulitan atau hambatan dalam upaya penguasaan 'physical skills', maka

titik berat penanganannya perlu dimintakan bantuan kepada ahli olah raga, ahli

kesehatan atau kepada dokter.

b. Kemampuan intelektual

Kemampuan intelektual yang disebut juga kemampuan akal dapat digambarkan

sebagai kecakapan seseorang untuk menguasai cara berdialog dengan ilmu

Page 60: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

45

pengetahuan sebagai alat untuk dapat menguak misteri dari berbagai keberadaan alam

fisik dan alam gaib yang telah disediakan oleh Sang Pencipta. Dengan menguasai ilmu

pengetahuan, daya fikir seseorang menjadi semakin terlatih untuk menemukan sumber

kebenaran melalui kemampuan berbahasa, kemampuan berhitung dan melihat

ruang, kemampuan menganalisis, dan kemampuan menganalogikan. Kemampuan

berbahasa adalah kemampuan untuk membaca, menulis, mendengarkan, bercerita,

mengungkapkan gagasan dan berkomunikasi. Kemampuan berhitung atau

kemampuan matematika adalah kemampuan untuk memahami angka, bidang, ruang

dan logika. Kemampuan menganalisis adalah kemampuan untuk menghubungkan

secara kritis satu fakta dengan fakta-fakta lainnya. Kemampuan menganalogikan

adalah kemampuan untuk mengambil kesimpulan dan berbagai informasi yang

tersedia. Untuk itu diperlukan pendidikan dan latihan-latihan berfikir yang benar

berdasarkan metode-metode yang telah diakui kesahihannya. Hasil yang diperoleh

dari kecakapan intelektual adalah daya intelektual, daya nalar atau daya fikir yang

tajam pada diri seseorang yang membuahkan antara lain: munculnya kemampuan daya

kreatifitas untuk memecahkan masalah-masalah yang muncul dalam kehidupan sehari-

hari, untuk menciptakan berbagai karya seni, untuk mewujudkan buah pikiran baik

secara lisan maupun tertulis, dsb. Kalau ada kelemahan, kesulitan atau hambatan

dalam upaya penguasaan kemampuan intelektual, maka titik berat penanganannya

perlu dimintakan bantuan kepada ahli pendidikan atau kepada guru.

Page 61: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

46

c. Kemampuan emosional

Kemampuan emosional yang disebut juga kemampuan rasa dapat

digambarkan sebagai kecakapan seseorang untuk menguasai cara menghadapi,

cara berhubungan atau cara berdialog dengan perasaannya sendiri sebagai ciptaan

Tuhan yang diberi martabat mulia menjadi khalifah atau wakil Tuhan di planet bumi.

Kecakapan untuk berdialog dengan perasaannya sendiri sangat diperlukan oleh

seseorang untuk mampu meredam keinginan ego yang tidak terbatas dan selalu ingin

berkuasa, mampu menata kekesalan dan kemarahan. Hasil yang diperoleh dari

kecakapan untuk berdialog dengan perasaan secara umum adalah pemahaman

tentang diri sendiri yang memiliki berbagai macam kelemahan dan kekurangan, akan

tetapi juga memiliki beragam kekuatan dan kelebihan.

Kemampuan emosional juga dapat menghasilkan daya perasaan pada diri seseorang

yang dapat berwujud antara lain: bercita-cita, bersikap toleran, tidak sombong,

menurut aturan, komitmen yang kuat, rendah hati, menerima kekurangan, perasaan

kasih, perasaan sayang, perasaan cinta, perasaan suka, perasaan duka, perasaan

simpati, perasaan empati, solidaritas, dsb. Untuk itu diperlukan pendidikan dan latihan

perasaan yang disebut olah rasa di dalam diri seseorang yang diharapkan melengkapi

fungsi panca inderanya. Kalau ada kelemahan, kesulitan atau hambatan dalam upaya

penguasaan kemampuan emosional, maka titik berat penanganannya perlu dimintakan

bantuan kepada ahli kejiwaan, kepada psikolog atau kepada psikiater.

Page 62: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

47

d. Kemampuan spiritual

Kemampuan spiritual, pertama dapat digambarkan sebagai kecakapan

seseorang untuk menguasai cara menghadapi, cara berhubungan atau cara berdialog

dengan Tuhan sebagai Sang Pencipta atau Al-khalik, yang kasih sayangNya tidak

bertepi karena sangat luasnya dan juga tidak berdasar karena teramat dalamnya, sesuai

dengan ajaran agama yang dianutnya. Kecakapan untuk berdialog dengan Tuhan

melalui penyembahan, melalui berbagai usaha dan upaya sebagai ibadah, melalui doa,

melalui keikhlasan untuk menurut kepada aturanNya, baik yang berupa perintah

maupun yang berupa larangan, mensyukuri berbagai karunia yang telah diterima,

bersabar untuk menerima cobaan yang dialami dalam kehidupan, dan bersikap

tawakkal atas semua ketentuanNya, sangat diperlukan oleh seseorang untuk

memperoleh ridho Tuhan. Kedua sebagai kecakapan untuk berdialog dengan ayat-ayat

Tuhan baik yang tertulis di dalam Kitab-kitab Suci maupun yang tidak tertulis pada

semua wujud ciptaanNya. Dalam bahasa sehari-hari kecakapan untuk berdialog agar

dapat memperoleh ridho dari Sang Pencipta ini disebut sebagai kemampuan untuk

hablun minallah. Hasil yang diperoleh dari kecakapan spiritual adalah daya spiritual

pada diri seseorang sehingga mampu berdzikir, yaitu ingat kepada Tuhan yang dapat

berwujud antara lain dalam iman, doa, syukur, sabar, tawakkal, ketulus ikhlasan,

optimisme, idealisme, dedikasi, kerja keras, menerima kegagalan, menghayati

perhatian dan pengawasan Tuhan. menaruh pengharapan kepada Tuhan, berpikir untuk

jangka panjang, dsb. Kalau ada kelemahan, kesulitan atau hambatan dalam

mengembangkan kemampuan spiritual, maka titik berat penanganannya perlu

Page 63: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

48

dimintakan bantuan kepada ahli keagamaan atau kepada rohaniwan. Keseimbangan

yang terpadu melebur dan menyatu antara kemampuan intelektual, kemampuan

emosional dan kemampuan spiritual itulah yang dapat menghasilkan inti nilai-nilai

moral yang tercermin pada diri seseorang sebagai kalbu yang bermoral.

D. Konsep yang digunakan dalam Model Mengajar dan Model Pembelajaran

1. Model-model Mengajar

Model diartikan sebagai kerangka konseptual yang digunakan sebagai

pedoman dalam melakukan suatu kegiatan. Sunarwan (1991) dalam Sobry Sutikno

(2004 :15) mengartikan model merupakan gambaran tentang keadaan nyata.

Mengajar adalah proses menyampaikan pengetahuan dan kecakapan kepada

siswa. Rumusan lainnya menyatakan bahwa mengajar adalah aktivitas

mengorganisasi atau mengatur lingkungan sebaik-baiknya sehingga menciptakan

kesempatan bagi anak untuk melakukan proses belajar secara efektif.

Pendapat lain mengatakan bahwa proses belajar itu harus tumbuh dan

berkembang dari diri anak sendiri. Dengan kata lain, anak-anaklah yang harus aktif

belajar, sedangkan guru bertindak sebagai pembimbing. Pandangan ini pada dasarnya

mengemukakan bahwa mengajar adalah membimbing kegiatan belajar anak.

Model-model mengajar (teaching models) adalah blue print mengajar yang

direkayasa sedemikian rupa untuk mencapai tujuan-tujuan tertentu pengajaran. Cetak

biru (blue print) ini lazimnya dijadikan pedoman perencanaan dan pelaksanaan

pengajaran serta evaluasi belajar.

Page 64: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

49

Dalam sebuah model mengajar biasanya terdapat tahapan-tahapan atau

langkah-langkah (syntax) yang relatif tetap dan pasti untuk menyajikan materi

pelajaran secara berurutan. Oleh karena itu, sebuah model mengajar dapat dianggap

sebagai teori yang bersifat mekanis dalam arti berjalan secara tetap seperti mesin.

Kumpulan atau set model mengajar yang dianggap komprehensif, menurut

Tardif (1989) adalah set model yang dikembangkan oleh Bruce Joyce dan Marsha

Weil dengan kategorisasi sebagai berikut :

1. Model Information Processing

Model Information Processing, sebuah model mengajar untuk

mengembangkan ranah cipta (kognitif). Termasuk model information processing

adalah Model Peningkatan Kapasitas Berfikir yang diilhami oleh Jean Piaget (1896 –

1980). Penerapan model ini diarahkan pada pengembangan-pengembangan sebagai

berikut :

a. Daya cipta akal siswa

b. Berpikir kritis siswa

c. Penilaian mandiri siswa

• Langkah-langkah (syntax):

Setelah guru mempersiapkan segala sesuatu yang mendukung penyajiannya,

seperti alat peraga, buku sumber dll, ia harus siap melaksanakan tiga macam sintaks

model. Langkah-langkah ini biasanya ditempuh dengan menggunakan metode diskusi

dan pemberian tugas yang secara ringkas dapat diuraikan sebagai berikut :

Page 65: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

50

1. langkah konfrontasi. Yaitu guru mengkonfrontasikan atau menghadapkan para

siswa pada permasalahan yang menentang, penuh tanda tanya, dan terkadang tak

masuk akal. Caranya ialah dengan mengajukan pertanyaan yang pelik tetapi masih

setara dengan perkembangan ranah kognitif siswa.

2. langkah inquiry, merupakan proses pengunaan intelek siswa dalam memperoleh

pengetahuan dengan cara menemukan dan mengorganisasikan konsep-konsep ke

dalam sebuah tatanan yang menurut siswa tersebut penting (Barlow, 1985). Selama

proses inquiry guru perlu memberi peluang kepada siswa agar lebih banyak

mengembangkan kreativitas sendiri dalam memecahkan masalah.

3 langkah transfer. Pada tahap akhir ini diharapkan kemampuan-kemampuan ranah

cipta dan rasa yang sudah dimiliki oleh siswa dapat mempermudah penyelesaian-

penyelesaian tugas pembelajaran berikutnya. Selain itu, kiat kognitif siswa dalam

memecahkan masalah diharapkan dapat memberi dampak positif atau dapat

digunakan lagi untuk memecahkan masalah-masalah baru (Lawson, 1991)

2. Model personal (pengembangan pribadi)

Model personal berorientasi pada pengembangan pribadi siswa dengan lebih

banyak memperhatikan kehidupan ranah rasa, terutama fungsi emosionalnya. Model

personal lebih ditekankan pada pembentukan dan pengorganisasian realitas

kehidupaan lingkungan. Diharapkan dengan model ini proses belajar-mengajar dapat

menolong siswa dalam mengembangkan sendiri hubungan yang produktif dengan

lingkungannya.

Page 66: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

51

Model personal lebih bersifat bimbingan dan penyuluhan dalam

mengantisipasi atau mengatasi kesulitan belajar siswa, juga untuk meningkatkan

efektivitas dan efisiensi belajar siswa yang dianggap bermasalah.

Teknik yang lazim digunakan untuk mengimplementasikan model personal

adalah teknik wawancara. Dalam wawancara ini siswa dibebaskan menjawab dan

mengekspresikan ide dan perasaan kepada guru pembimbing sehubungan dengan

masalah yang sedang dialami. Sebaliknya, guru yang berfungsi sebagai pembimbing

sangat dianjurkan untuk bersikap empatik, dalam arti menunjukkan respons ranah

cipta dan rasa yang penuh pengertian terhadap emosi dan perasaan siswa (Reber,

1988)

• Langkah-langkah (syntax):

�� Menentukan situasi yang membantu. Tahapan ini dilakukan pada wawancara

awal. Guru harus pandai-pandai menyusun daftar pertanyaan yang membuka jalan

bagi siswa klien untuk mengekspresikan secara bebas hal-hal yang berkaitan

dengan masalah yang dihadapi. Jadi, tahapan ini lebih bersifat penjajagan

masalah.

�� Mendorong/memotivasi siswa klien untuk mengekspresikan segala perasaan yang

ada, baik yang bersifat positif maupun negatif.

�� Mengembangkan insight, dalam arti mengerti dan menyadari sendiri tentang arti,

sebab, dan akibat perilakunya pada masa lalu yang bermasalah. Peranan guru

Page 67: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

52

dalam hal ini memberi akses keterusterangan siswa klien, agar jenis masalah yang

akan dipecahkan pada langkah selanjutnya dapat ditentukan rumusannya.

�� Memotivasi siswa klien sambil membantuk membuat keputusan tentang jenis

masalah dan membuat rencana pemecahan masalah tersebut. Dalam hal ini, yang

dilakukan guru adalah menawarkan alternatif-alternatif penentuan jenis masalah

dan prosedur pemecahannya untuk dijadikan acuan siswa tersebut dalam

menyelesaikan masalahnya sendiri. Jadi yang mengatasi masalah bukan guru

pembimbing melainkan siswa klien itu sendiri.

�� Memotivasi siswa klien untuk mengambil keputusan mengenai jenis masalah dan

tindakan-tindakan positif. Guru pembimbing tinggal memantau pelaksanaan

tindakan-tindakan siswa tersebut sambil bersiap siaga membantu menyingkirkan

atau mengurangi hambatan yang mungkin merintangi tindakan positif siswa.

3. Model behavioral (pengembangan perilaku)

Model behavioral direkayasa atas dasar kerangka teori perilaku yang

dihubungkan dengan proses belajar mengajar. Aktivitas mengajar, menurut teori ini

harus ditujukan pada timbulnya perilaku baru atau berubahnya perilaku siswa ke arah

yang sejalan dengan harapan.

Di antara model mengajar behavioral adalah mastery learning (model belajar

tuntas). Model ini pada dasarnya merupakan pendekatan mengajar yang mengacu

pada penetapan kriteria hasil belajar. Kriteria tingkat keberhasilan belajar ini

meliputi: 1). Pengetahuan; 2). Konsep; 3) keterampilan; 4) sikap dan nilai.

Page 68: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

53

• Langkah-langkah (syntax):

a. langkah orientasi. Pada tahap pertama ini guru dianjurkan menyusun framework

(kerangka kerja pengajaran). Dalam kerangka tersebut ditetapkan hal-hal sebagai

berikut:

b. pokok bahasan materi pelajaran

c. Keterampilan yang harus dikuasai siswa setelah mempelajari materi pelajaran.

d. tugas dan tanggung jawab murid dalam melakukan belajar.

e. Langkah penyajian. Pada tahap kedua guru menjelaskan konsep konsep yang

terdapat dalam pokok bahasan, serta mendemonstrasikan keterampilan yang

berhubungan dengan materi pelajaran.

f. Langkah strukturisasi latihan. Pada tahap ketiga ini guru memperlihatkan contoh-

contoh mempraktikkan keterampilan sesuai dengan urutan yang telah dijelaskan

pada waktu penyajian materi. Dianjurkan untuk memakai media seperti video tape

recorder, OHP, LCD atau gambar-gambar agar lebih mudah ditangkap oleh siswa.

g. Langkah praktik. Pada tahap keempat ini guru menginstruksikan kepada para

siswa untuk mempraktikkan keterampilan yang telah diajarkan. Dalam hal ini

guru cukup memonitar praktik yang dilakukan oleh siswa apakah sudah benar

sesuai dengan teori yang diajarkan.

h. Langkah praktik bebas. Pada tahap terakhir ini guru dapat memberi kebebasan

kepada para siswa untuk mempraktikkan sendiri keterampilan yang telah

Page 69: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

54

dikuasai. Hal ini bisa diterapkan bila siswa telah mengusai meteri dengan tingkat

akurasi (ketepatan) keterampilan minimal 90 persen.

Sebagai catatan, bahwa model mastery learning itu sangat tepat untuk

mengajarkan keterampilan yang memerlukan aplikasi fungsi-fungsi jasmani (ranah

cipta) seperti pelajaran olah raga, senam, pelajaran shalat dll. Akan tetapi, guru perlu

menyadari kelemahan model belajar tuntas tersebut, lantaran lebih banyak

mengembangkan ranah karsa dan sedikit mengembangkan ranah cipta. Sedangkan

ranah rasa hampir tak tersentuh. Maka guru harus kreatif untuk menggunakan model

mengajar lainnya sebagai upaya pengkombinasian yang dapat menutupi kekurangan

model masteri learning tersebut.

2. Model-model Pembelajaran

Model pembelajaran atau model mengajar sebagai suatu rencana atau pola

yang digunakan dalam mengatur materi pelajaran, dan memberi petunjuk kepada

mengajar dikelas dalam setting pengajaran. Model pembelajaran merupakan kerangka

konseptual yang melukiskan prosedur yang sistematis dalam mengorganisasikan

pengalaman belajar untuk mencapai tujuan belajar tertentu dan berfungsi sebagai

pedoman bagi para perancang pembelajaran dan para pengajar dalam merencanakan

dan melaksanakan aktivitas belajar mengajar.

1. Model pembelajaran Inkuiri

Model inkuiri didefinisikan oleh Piaget (Sund dan Trowbridge, 1973)

sebagai: Pembelajaran yang mempersiapkan situasi bagi anak untuk melakukan

Page 70: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

55

eksperimen sendiri; dalam arti luas ingin melihat apa yang terjadi, ingin melakukan

sesuatu, ingin menggunakan simbul-simbul dan mencari jawaban atas pertanyaan

sendiri, menghubungkan penemuan yang satu dengan penemuan yang lain,

membandingkan apa yang ditemukan dengan yang ditemukan orang lain.

Tahapan Pendekatan Model Inkuiri:

�� Penyajian Masalah, guru menghadapkan siswa pada suatau teka-teki yang mebuat

keheranan yang didasari ole ide-ide yang sederhana.

�� Pengumpulan dan verifikasi data, siswa mengumpulkan informasi tentang

peristiwa yang mereka lihat atau alami.

�� Eksperimen, siswa mengeksplorasi dan menguji secara langsung.

�� Mengorganisir data dan merumuskan penjelasan.

�� Mengadakan analisis tentang proses inkuiri, siswa diminta untuk menganalisa

pola-pola penemuannya.

2. Model Pembelajaran Whole language

Whole language adalah suatu pendekatan pembelajaran bahasa yang didasari

oleh paham constructivism. Dalam whole language bahasa diajarkan secara utuh,

tidak terpisah-pisah; menyimak, berbicara, membaca, dan menulis diajarkan secara

terpadu (integrated) sehingga siswa dapat melihat bahasa sebagai suatu kesatuan.

3. Model Pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL)

Contextual Teaching and Learning (CTL) merupakan proses pembelajaran

yang holistik dan bertujuan membantu siswa untuk memahami makna materi ajar

Page 71: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

56

dengan mengaitkannya terhadap konteks kehidupan mereka sehari-hari (konteks

pribadi, sosial dan kultural), sehingga siswa memiliki pengetahuan/ ketrampilan yang

dinamis dan fleksibel untuk mengkonstruksi sendiri secara aktif pemahamannya.

CTL disebut pendekatan kontektual karena konsep belajar yang membantu

guru mengaitkan antara materi yang diajarkannya dengan situasi dunia nyata siswa

dan mendorong siswa membuat hubungan antara pengetahuan yang dimilikinya

dengan penerapannya dalam kehidupan mereka sebagai anggota masyarakat.

Page 72: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

57

BAB III

HASIL PENELITIAN LAPANGAN MENGENAI

MODEL PENDIDIKAN LUAR SEKOLAH UNTUK ANAK USIA SD

(STUDI EKSPLORATIF TERHADAP SD PAS SALMAN ITB)

A. Pengumpulan Data

1. Persiapan Pengumpulan Data

Tahap persiapan ini terdiri beberapa kegiatan yang dilakukan yaitu

melengkapi persyaratan administrasi berupa izin mengadakan survei dan izin

penelitian serta menyiapkan teknik pengumpulan data. Inti dari persiapan penelitian

adalah tahap pelaksanaan pengumpulan data. Nacy Chimas (1984:52) dalam bukunya

Lexy J Meleong (1990:236) menguatkan bahwa “ Persiapan penelitian adalah sebagai

tahapan-tahapan pelaksanaan pengumpulan data”.

Dalam pelaksaan penelitian di “SD PAS” Salman ITB Bandung, hal yang

pertama dilakukan adalah mengajukan permohonan izin dengan membuat surat izin

pra survei pada tanggal 1 November 2008, tujuan dari pra survei ini yaitu untuk

melengkapi data awal sebagai syarat diterimanya proposal penelitian oleh Biro

Skripsi Fakultas Tarbiyah Unisba.

2. Teknik Pengumpulan Data

Proses pengumpulan data didahului dengan menyususn kisi-kisi penelitian

agar dapat membantu memudahkan pelaksanaan penelitian. Untuk data yang

diperlukan dalam penelitian mengenai model pendidikan luar sekolah untuk anak usia

Page 73: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

58

SD (studi eksploratif terhadap SD PAS Salman ITB) penulis melakukan langkah-

langkah yang sesuai dengan teknik penelitian. Adapun teknik penelitian tersebut

antara lain adalah:

�� Wawancara

Wawancara berupa dialog yang dilakukan penulis dengan Kepala Departemen

Kurikulum “SD PAS” Salman ITB dan Kepala Divisi Club dan kepada setiap

departemen unit kegitan Club. Dialog ini dilakukan untuk memperoleh informasi

tentang orientasi dari setiap kegiatan/ Club (BIPP, BOKRE, ASTERIK, PD, dan

SURVIVA), langkah-langkah pembelajaran baik konseptual maupun implementasi

bagi setiap unit kegiatan di “SD PAS” Salman ITB, Hubungan sosial yang dibangun

antara Pembina dan peserta didik di“SD PAS” Salman ITB, dan dampak instruksional

dan dampak penyerta dari setiap unit kegiatan di “SD PAS” Salman ITB.

�� Observasi

Observasi yang dilakukan guna memperoleh data lapangan yang lebih akurat

mengenai pelaksanaan model pendidikan luar sekolah untuk anak “SD PAS” Salman

ITB Bandung.

�� Studi Dokumentasi

Studi dokumentasi bertujuan untuk memperoleh data yang terapat dalam

arsip. Data yang diperoleh dari studi dokumentasi ini adalah gambaran umum “SD

PAS” Salman ITB Bandung, Struktur organigram kepengurusan “SD PAS”, Silabus

dari setiap unit kegiatan/Club.

Page 74: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

59

�� Kepustakaan

Untuk menunjang dan memperkuat hasil penelitian, dipergunakan buku-buku

atau bahan-bahan yang ada hubungannya dengan model pendidikan luar sekolah

untuk anak usia SD, permasalahan yang sedang diteliti.

B. Pelaksanaan Pengumpulan Data

Pelaksanaan penelitian ini dilakukan mencakup seperti kegiatan dibawah ini:

1. Studi Dokumentasi, yaitu mengumpulkan data tertulis mengenai gambaran umum

mengenai “SD PAS” Salman ITB yang mencakup:

a. Sejarah Singkat Berdirinya “SD PAS” Salman ITB Bandung

b. Tujuan PAS secara umum

c. Ciri Khas Pembinaan PAS: Multi Metoda dan Multi Media

2. Kegiatan wawancara, mengenai:

a. Tujuan Bimbingan Ilmu Pengetahuan Praktis (BIPP), Bocah Kreatif

(Bokre), Asterix (Apreasiasi Teater dan Musik), Perisai Diri (PD), Surviva.

Tujuan dari setiap unit kegiatan/Club (BIPP, BOKRE, ASTERIX,PD, dan

SURVIVA).

b. Sistem pembagian kelompok belajar yang di lakukan oleh “SD PAS”

Salman ITB.

c. Waktu pelaksanaan kegiatan pembelajaran “SD PAS” Salman ITB.

d. Tempat untuk melakukan setiap unit kegiatan/club.

e. Pengembangan Sumber Daya Manusia (Pembina).

Page 75: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

60

f. Staffing kepengurusan “SD PAS” Salman ITB.

g. Metoda dan media apa yang digunakan dalam proses pembelajaran dari

setiap unit kegiatan/club.

h. Bagaimana langkah-langkah pembelajaran dari mulai kegiatan awal,

kegiatan inti, dan kegiatan akhir dalam setiap unit kegiatan/club.

i. Kapan setiap unit kegiatan/club itu dilaksanakan.

j. Bagaimana hubungan sosial yang dibangun antara Pembina dan peserta

didik di “SD PAS” Salman ITB.

k. Bagaimana persepsi adik mengenai pembelajarn di “SD PAS” Salman ITB.

l. Apakah dampak langsung dari setiap unit kegiatn/club sesuai dengan tujuan

instruksional “SD PAS” Salman ITB.

m. Apa dampak tidak langsung dari setiap unit kegiatan /club bagi peserta

didik.

3. Kegiatan obeservasi, adapun data yang diperoleh dari obeservsi mengenai:

pelaksanaan model pendidikan luar sekolah untuk anak “SD PAS” Salman

ITB Bandung.

C. Pengolahan Data Hasil Penelitian

1. Pengolahan Data Penelitian Hasil Dokumentasi

Pengolahan data hasil dokumentasi yang dilakukan meliputi hal-hal sebagai

berikut:

Page 76: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

61

a. Sejarah Singkat Berdirinya “SD PAS” Salman ITB Bandung

Pembinaan Anak-Anak Salman (PAS) ITB adalah organisasi yang

mengkhususkan diri di bidang pembinaan anak-anak. Perkembangan PAS dimulai

sejak masih berupa pengajian anak-anak rutin di bulan Ramadhan sejak tahun 1982.

Kemudian mulai diorganisasikan secara teratur sebagai pengajian anak-anak rutin

mingguan pada tahun 1984 (1404 H) dengan nama Program Pembinaan Anak-Anak

Salman (P2A2S), dan berganti nama menjadi Pembinaan Anak-anak Salman (PAS)

ITB pada tahun berikutnya.

Jika pada masa awal terbentuknya P2A2S jumlah adik binaan sekitar 400

orang terdiri dari anak-anak lingkungan Salman, pada masa berikutnya, adik binaan

PAS berkembang hingga mencapai 800 orang pada tahun 1990 - 1991. Sejak awal

terbentuknya, PAS memiliki suatu ciri khas yang tidak dijumpai pada model-model

pengajian anak-anak yang lain, yaitu pola pembinaan dan kegiatannya.

b. Tujuan PAS

"Terbentuknya generasi muslim yang diridloi Allah, mempunyai

keseimbangan dalam iman, akal, dan rasa serta menjadi rahmat bagi alam sekitarnya".

c. Ciri Khas Pembinaan PAS: Multi Metoda dan Multi Media

Sejak semula PAS sudah mencanangkan motto Multi Metoda dan Multi

Media. Hal itu memacu pembina PAS untuk membuat kreasi serta inovasi baru dalam

kaitannya dengan pembinaan anak-anak. Sebagaimana diketahui, metode

penyampaian materi dan metode tidak hanya berwujud ceramah, tapi juga dapat

berupa nyanyian, teater, tadabur alam, dan sebagainya.

Page 77: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

62

Media kepada anak-anak pun tidak dibatasi dengan kapur dan papan tulis

belaka tapi bisa berbentuk permainan, simulasi, panggung boneka, dan sebagainya.

Pengadaan media-media pendidikan tersebut terbukti efektif dalam menunjang

keberhasilan pembinaan anak-anak.

Bentuk kegiatan utama PAS saat ini merupakan wujud nyata konsistensi PAS

akan pelaksanaan Multi Metoda dan Multi Media. Dengan koleksi buku perpustakaan

dan koleksi media pembinaan serta kemampuan sumber daya pembina, yang

senantiasa dikembangkan, PAS terus berusaha untuk selalu melangkah maju dalam

pengembangan metoda dan media pembinaan anak non formal.

1. Pengolahan Data Penelitian Hasil Wawancara

Dalam kegiatan pengumpulan data peneliti melakukan observasi dan

wawancara kepada responden di “SD PAS” Salman ITB Bandung. Data yang

diperoleh adalah mengenai model pendidikan luar sekolah untuk anak usia SD studi

eksploratif terhadap “SD PAS” Salman ITB. Responden dalam penelitian ini

meliputi: seorang Kepala Divisi “SD PAS” Salman, Kepala Divisi Club “SD PAS”

Salman, Kepala Departemen ASTERIK, Kepala Departemen BIPP, Kepala

Departemen BOKRE, Kepala Departemen SURVIVA, Kepala Departemen PD.

Pelaksanaan wawancara dilakukan selama 5 hari. Dimulai hari jum’at tanggal 7, 14

dan 23 Nopember 2008. 7 dan 28 Desember 2008.Adapun identitas para responden

adalah sebagai berikut:

1. Puspitasari

2. Rahmi Laila Fitri

Page 78: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

63

3. Asriani Syahifah

4. Anissa Trisdianti

5. Isti Ikramina Ulfa

6. Yuyun Yunengsih

TABEL I

PEDOMAN WAWANCARA TENTANG ORIENTASI DARI SETIAP UNIT

KEGIATAN/ CLUB MENGENAI MODEL PENDIDIKAN LUAR SEKOLAH

UNTUK ANAK USIA “SD PAS” SALMAN ITB BANDUNG

Masalah Variabel

Bagaimana orientasi dari

setiap unit kegiatan di

“SD PAS” Salman ITB?

�� Tujuan dari setiap unit kegiatan/Club (BIPP,

BOKRE, ASTERIX,PD, dan SURVIVA)

�� Sistem pembagian kelompok belajar yang di

lakukan oleh “SD PAS” Salman ITB

�� Waktu pelaksanaan kegiatan pembelajaran “SD

PAS” Salman ITB

�� Tempat untuk melakukan setiap unit kegiatan/club

�� Pengembangan Sumber Daya Manusia (Pembina)

�� Staffing kepengurusan “SD PAS” Salman ITB

Page 79: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

64

Dari hasil wawancara dengan Kepala Divisi Club “SD PAS” Salman ITB:

Kak Puspitasari, hari Jum’at Pada tanggal 7 Nopember 2008 di Mesjid Salman ITB,

dapat diungkapkan sebagai berikut:

1. Orientasi dari unit kegiatan/ CLUB Bimbingan Ilmu Pengetahuan (BIPP) di “SD

PAS” Salman ITB.

�� Tujuan dari CLUB Bimbingan Ilmu Pengetahuan (BIPP) adalah

Sebagai generasi yang dipersiapkan untuk menjadi rahmat sekalian

alam, adik binaan dikembangkan kemampuan berpikirnya dan dirangsang

keinginannya untuk mencari ilmu pengetahuan seluas-luasnya. Dalam unit

BIPP ini, adik diajarkan untuk mengungkapkan ayat-ayat Allah yang tersebar

di alam semesta.

�� Sistem pembagian kelompok belajar CLUB BIPP yang di lakukan oleh “SD

PAS” Salman ITB.

Pembagian kelompok belajar CLUB BIPP dalam hal ini dilakukan

dengan berdasarkan pendekatan proses belajar dan mempertimbangkan

tentang karakteristik fisiologis dan psikologis anak sesuai dengan minat dan

bakat adik-adik Untuk usia tidak dikelompokkan, akan tetapi semuanya

bergabung dalam satu kesatuan dari usia 6-12 tahun (usia anak SD).

�� Waktu pelaksanaan kegiatan pembelajaran CLUB BIPP “SD PAS” Salman

ITB.

Page 80: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

65

Kegiatan pembelajaran dilaksanakan setiap hari ahad, setiap pukul

10.00-12.00 para peserta didik melakukan inti kegiatan yang ada di “PAS”

sesuai dengan minat dan bakat setiap anak.

�� Pengembangan Sumber Daya Manusia (Pembina)

Saat ini, PAS memiliki pembina aktif yang berasal dari berbagai

perguruan tinggi di Bandung seperti UPI san UNWIM.

Didasari oleh anggapan bahwa pembina PAS memegang peranan

sebagai pembina adik, pengelola organisasi, sekaligus pula intelektual muda

muslim, seluruh kegiatan pembina PAS selalu diarahkan pada pengembangan

sumber daya manusia sejalan dengan kebutuhan PAS dan para pembina itu

sendiri. Kegiatan untuk para pembina mulai dilaksanakan pada saat

pendaftaran, briefing, wawancara, dan penataran calon pembina dilanjutkan

dengan kegiatan rutin pertemuan Sabtu sore yang bertujuan untuk menjalin

ukhuwah sekaligus memperluas wawasan diniyah dan umum bagi pembina.

Untuk meningkatkan wawasan keorganisasian, diadakan pelatihan

kepemimpinan dan organisasi, briefing kepanitiaan, mengikuti seminar

maupun pelatihan di tempat lain. Dengan tugas sebagai pengelola organisasi

PAS, maka pembina diharapkan untuk turut aktif dalam berbagai kegiatan

kepanitiaan, Rapat Kerja, Musyawarah Kerja serta Sidang Umum. Selain itu

sebagai lembaga pelayanan masyarakat, PAS memberikan kesempatan luas

kepada para pembina untuk melatih kepekaan dan kemampuan berinteraksi

Page 81: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

66

dengan masyarakat. Suatu kegiatan positif yang berguna bagi pembina

sebelum benar-benar terjun ke masyarakat.

Adapun kriteria-kriteria menjadi Pembina mentoring dan setiap unit

kegiatan di SD PAS Salman adalah sbb:

1. Mahasiswa tingkat satu dan dua

2. Lancar membaca Al-Qur’an

3. Memiliki semangat dan sikap yang baik dalam pengamalan ajaran Islam.

4. Memiliki motivasi yang jelas dan tinggi untuk mengembabngkan diri

pribadi di PAS.

5. Memilki loyalitas yang tinggi

6. Tahu etika dan tatakrama kesopanan

7. Memiliki kemampuan professional yang berpotensi untuk dikembangkan

terutama bidang keagamaan dan pendidikan yang ada di PAS.

8. Memiliki tingkat kreatifitas yang memadai

9. Tidak membawa faham/ organisasi terlarang.

Page 82: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

67

�� Staffing kepengurusan BIPP “SD PAS” Salman ITB

TABEL II

STAFFING KEPENGURUSAN BIPP “SD PAS SALMAN ITB

Departemen Bimbingan Ilmu Pengetahuan Praktis (BIPP)

Rahmi Laila Fitri K'Rahmi 48 A UPI / Pend. Kimia/2006

Ai Purnamasari K'Pupu 48 A UPI/ tata busana/2005

Yuli Handayanti K'Lily 48 A UPI / Pend. Kimia / 2006

Elsya Azizah K'Elsy 49 A UNWIM/Man. Hutan/2007

Hani Haliani K'Madu 49 A UPI/Pend.Bhs Inggris/2006

Aniar Wirabtiwi K'Niar 49 A UPI/Pend.Matematika/2007

Umi Atipah K'Umi 49 A UPI/Biologi/2006

Ika Peronika K'Ika 49 A N/A

2. Orientasi dari unit kegiatan/ CLUB Bocah Kreatif (BOKRE) di “SD PAS”

Salman ITB.

�� Tujuan dari CLUB Bocah Kreatif (BOKRE) adalah

Dunia anak-anak, diakui banyak orang sebagai dunia imajinasi dan

kreativitas. Oleh karena itu, kegiatan Bokre bertujuan memupuk daya kreasi

anak-anak melalui dunia seni rupa. Dibandingkan dengan sanggar seni rupa

yang lain, unit Bokre tidak hanya mengajarkan adik binaan untuk

Page 83: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

68

menggambar suatu obyek. Bokre membimbing adik binaan untuk menemukan

corak/ciri khasnya sendiri dalam kegiatan kesenirupaan.

b. Sistem pembagian kelompok belajar CLUB BOKRE yang dilakukan oleh

“SD PAS” Salman ITB.

Pembagian kelompok belajar CLUB BIPP dalam hal ini dilakukan

dengan berdasarkan pendekatan proses belajar dan mempertimbangkan

tentang karakteristik fisiologis dan psikologis anak sesuai dengan minat dan

bakat adik-adik Untuk usia tidak dikelompokkan, akan tetapi semuanya

bergabung dalam satu kesatuan dari usia 6-12 tahun (usia anak SD). Waktu

pelaksanaan kegiatan pembelajaran CLUB BIPP “SD PAS” Salman ITB

�� Waktu pelaksanaan CLUB BOKRE

Kegiatan pembelajaran dilaksanakan setiap hari ahad, setiap pukul

10.00-12.00 para peserta didik melakukan inti kegiatan yang ada di “PAS”

sesuai dengan minat dan bakat setiap anak.

�� Pengembangan Sumber Daya Manusia (Pembina)

Saat ini, PAS memiliki pembina aktif yang berasal dari berbagai

perguruan tinggi di Bandung seperti Unpad, UPI. Didasari oleh anggapan

bahwa pembina PAS memegang peranan sebagai pembina adik, pengelola

organisasi, sekaligus pula intelektual muda muslim, seluruh kegiatan pembina

PAS selalu diarahkan pada pengembangan sumber daya manusia sejalan

dengan kebutuhan PAS dan para pembina itu sendiri. Kegiatan untuk para

Page 84: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

69

pembina mulai dilaksanakan pada saat pendaftaran, briefing, wawancara, dan

penataran calon pembina dilanjutkan dengan kegiatan rutin pertemuan Sabtu

sore yang bertujuan untuk menjalin ukhuwah sekaligus memperluas wawasan

diniyah dan umum bagi pembina.

Untuk meningkatkan wawasan keorganisasian, diadakan pelatihan

kepemimpinan dan organisasi, briefing kepanitiaan, mengikuti seminar

maupun pelatihan di tempat lain. Dengan tugas sebagai pengelola organisasi

PAS, maka pembina diharapkan untuk turut aktif dalam berbagai kegiatan

kepanitiaan, Rapat Kerja, Musyawarah Kerja serta Sidang Umum. Selain itu

sebagai lembaga pelayanan masyarakat, PAS memberikan kesempatan luas

kepada para pembina untuk melatih kepekaan dan kemampuan berinteraksi

dengan masyarakat. Suatu kegiatan positif yang berguna bagi pembina

sebelum benar-benar terjun ke masyarakat.

Adapun kriteria-kriteria menjadi Pembina mentoring dan setiap unit

kegiatan di SD PAS Salman adalah sbb:

1. Mahasiswa tingkat satu dan dua

2. Lancar membaca Al-Qur’an

3. Memiliki semangat dan sikap yang baik dalam pengamalan ajaran Islam.

4. Memiliki motivasi yang jelas dan tinggi untuk mengembabngkan diri

pribadi di PAS.

5. Memilki loyalitas yang tinggi

6. Tahu etika dan tatakrama kesopanan

Page 85: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

70

7. Memiliki kemampuan professional yang berpotensi untuk dikembangkan

terutama bidang keagamaan dan pendidikan yang ada di PAS.

8. Memiliki tingkat kreatifitas yang memadai

9. Tidak membawa faham/ organisasi terlarang.

�� Staffing kepengurusan BOKRE “SD PAS” Salman ITB

TABEL III

STAFFING KEPENGURUSAN BOKRE“SD PAS SALMAN ITB

KADEPT

Asriani

Syahifah K"Ochi 48 A UPI / PGTK / 2006

STAFF Risda Nurdiana K'Risda 47 A UPI/Tata Busana/05

Ferra Wulandari

Dwi Sukmana K'Ferra 48 A

UPI / Pend. B. Inggris /

2007

Ajeng Yulida K'Ajeng 48 A UPI / PGTK / 2007

Widia Rena W.

K K'Iren 48 A UPI / PGTK / 2007

Ali Husen

Nurohmani K'Ali 48 A

UNPAD / Ekonomi /

Akuntansi / 2007

Yessi Stiani K'Yessi 48 A UPI / PGTK / 2006

Yuni Lestari

K'Yuni 49 A

UPI/Pend. Tata

Boga/2007

Page 86: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

71

3. Orientasi dari unit kegiatan/ CLUB Apresiasi Seni dan Teater (Asterik) di “SD

PAS” Salman ITB

a. Tujuan dari CLUB ASTERIK adalah

Di unit ini adik binaan diasah kemampuannya dalam olah teater yang

bernafaskan Islam. Selain olah teater, adik binaan juga dikenalkan dan dilatih

dalam seni pembacaan puisi yang menggugah perasaan keislaman.Unit ini

sebagai wahana bagi adik-adik yang berminat dibidang tarik suara.

�� Sistem pembagian kelompok belajar CLUB ASTERIK yang dilakukan oleh

“SD PAS” Salman ITB

Pembagian kelompok belajar CLUB ASTERIK dalam hal ini

dilakukan dengan berdasarkan pendekatan proses belajar dan

mempertimbangkan tentang karakteristik fisiologis dan psikologis anak sesuai

dengan minat dan bakat adik-adik Untuk usia tidak dikelompokkan, akan

tetapi semuanya bergabung dalam satu kesatuan dari usia 6-12 tahun (usia

anak SD). Waktu pelaksanaan kegiatan pembelajaran CLUB “SD PAS”

Salman ITB

�� Waktu pelaksanaan CLUB ASTERIK

Kegiatan pembelajaran dilaksanakan setiap hari ahad, setiap pukul

10.00-12.00 para peserta didik melakukan inti kegiatan yang ada di “PAS”

sesuai dengan minat dan bakat setiap anak.

�� Pengembangan Sumber Daya Manusia (Pembina)

Page 87: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

72

Saat ini, PAS memiliki pembina aktif yang berasal dari Bandung

seperti UPI. Didasari oleh anggapan bahwa pembina PAS memegang peranan

sebagai pembina adik, pengelola organisasi, sekaligus pula intelektual muda

muslim, seluruh kegiatan pembina PAS selalu diarahkan pada pengembangan

sumber daya manusia sejalan dengan kebutuhan PAS dan para pembina itu

sendiri. Kegiatan untuk para pembina mulai dilaksanakan pada saat

pendaftaran, briefing, wawancara, dan penataran calon pembina dilanjutkan

dengan kegiatan rutin pertemuan Sabtu sore yang bertujuan untuk menjalin

ukhuwah sekaligus memperluas wawasan diniyah dan umum bagi pembina.

Untuk meningkatkan wawasan keorganisasian, diadakan pelatihan

kepemimpinan dan organisasi, briefing kepanitiaan, mengikuti seminar

maupun pelatihan di tempat lain. Dengan tugas sebagai pengelola organisasi

PAS, maka pembina diharapkan untuk turut aktif dalam berbagai kegiatan

kepanitiaan, Rapat Kerja, Musyawarah Kerja serta Sidang Umum. Selain itu

sebagai lembaga pelayanan masyarakat, PAS memberikan kesempatan luas

kepada para pembina untuk melatih kepekaan dan kemampuan berinteraksi

dengan masyarakat. Suatu kegiatan positif yang berguna bagi pembina

sebelum benar-benar terjun ke masyarakat.

Adapun kriteria-kriteria menjadi Pembina mentoring dan setiap unit

kegiatan di SD PAS Salman adalah sbb:

1. Mahasiswa tingkat satu dan dua

2. Lancar membaca Al-Qur’an

Page 88: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

73

3. Memiliki semangat dan sikap yang baik dalam pengamalan ajaran Islam.

4. Memiliki motivasi yang jelas dan tinggi untuk mengembabngkan diri

pribadi di PAS.

5. Memilki loyalitas yang tinggi

6. Tahu etika dan tatakrama kesopanan

7. Memiliki kemampuan professional yang berpotensi untuk dikembangkan

terutama bidang keagamaan dan pendidikan yang ada di PAS.

8. Memiliki tingkat kreatifitas yang memadai

9. Tidak membawa faham/ organisasi terlarang.

�� Staffing kepengurusan ASTERIK “SD PAS” Salman ITB

TABEL IV

STAFFING KEPENGURUSAN ASTERIK “SD PAS SALMAN ITB

KADEPTAnissa Trisdianti

K'Nissa 48 A

UPI / Pend. B. Inggris

/ 2007

STAFF Robby Yusuf Pratama K'Robby 49 I Teknik Industri/2006

Dini Nurhadyani K'Dini 49 A Matematika/2006

Kusnaeni K'Eni 49 A UPI/Matematika/2007

Rosita Dewi K'Rosi 49 A UPI/Pls/2006

Petty Siti Fatimah

K'Peti 49 A

UPI/Pend. Bhs

Inggris/2006

Lia Laelatul Fazriah K'Lia 49 A UPI/PG-PAUD/2007

Page 89: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

74

4. Orientasi dari unit kegiatan/ CLUB Perisai Diri (PD) di “SD PAS” Salman ITB

a. Tujuan dari CLUB Perisai Diri (PD) adalah

Generasi Islam adalah generasi yang penuh vitalitas, sehat fisik dan

mental. Berkaitan dengan hal tersebut, maka PAS menyelenggarakan latihan

pencak silat Perisai Diri bagi adik binaannya. Dengan tujuan melatih

keberanian, ketangguhan dan jiwa ksatria diharapkan dapat terpupuk disini.

b. Sistem pembagian kelompok belajar CLUB PD yang dilakukan oleh “SD

PAS” Salman ITB

Pembagian kelompok belajar CLUB ASTERIK dalam hal ini

dilakukan dengan berdasarkan pendekatan proses belajar dan

mempertimbangkan tentang karakteristik fisiologis dan psikologis anak sesuai

dengan minat dan bakat adik-adik Untuk usia tidak dikelompokkan, akan

tetapi semuanya bergabung dalam satu kesatuan dari usia 6-12 tahun (usia

anak SD). Waktu pelaksanaan kegiatan pembelajaran CLUB “SD PAS”

Salman ITB.

c. Waktu pelaksanaan CLUB PD

Kegiatan pembelajaran dilaksanakan setiap hari ahad, setiap pukul

10.00-12.00 para peserta didik melakukan inti kegiatan yang ada di “PAS”

sesuai dengan minat dan bakat setiap anak.

d. Pengembangan Sumber Daya Manusia (Pembina)

Saat ini, PAS memiliki pembina aktif yang berasal dari berbagai

perguruan tinggi di Bandung seperti UPI, UNPAS, STIT, dan UNJANI.

Page 90: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

75

Didasari oleh anggapan bahwa pembina PAS memegang peranan sebagai

pembina adik, pengelola organisasi, sekaligus pula intelektual muda muslim,

seluruh kegiatan pembina PAS selalu diarahkan pada pengembangan sumber

daya manusia sejalan dengan kebutuhan PAS dan para pembina itu sendiri.

Kegiatan untuk para pembina mulai dilaksanakan pada saat pendaftaran,

briefing, wawancara, dan penataran calon pembina dilanjutkan dengan

kegiatan rutin pertemuan Sabtu sore yang bertujuan untuk menjalin ukhuwah

sekaligus memperluas wawasan diniyah dan umum bagi pembina.

Untuk meningkatkan wawasan keorganisasian, diadakan pelatihan

kepemimpinan dan organisasi, briefing kepanitiaan, mengikuti seminar

maupun pelatihan di tempat lain. Dengan tugas sebagai pengelola organisasi

PAS, maka pembina diharapkan untuk turut aktif dalam berbagai kegiatan

kepanitiaan, Rapat Kerja, Musyawarah Kerja serta Sidang Umum. Selain itu

sebagai lembaga pelayanan masyarakat, PAS memberikan kesempatan luas

kepada para pembina untuk melatih kepekaan dan kemampuan berinteraksi

dengan masyarakat. Suatu kegiatan positif yang berguna bagi pembina

sebelum benar-benar terjun ke masyarakat.

Adapun kriteria-kriteria menjadi Pembina mentoring dan setiap unit

kegiatan di SD PAS Salman adalah sbb:

1. Mahasiswa tingkat satu dan dua

2. Lancar membaca Al-Qur’an

3. Memiliki semangat dan sikap yang baik dalam pengamalan ajaran Islam.

Page 91: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

76

4. Memiliki motivasi yang jelas dan tinggi untuk mengembabngkan diri

pribadi di PAS.

5. Memilki loyalitas yang tinggi

6. Tahu etika dan tatakrama kesopanan

7. Memiliki kemampuan professional yang berpotensi untuk dikembangkan

terutama bidang keagamaan dan pendidikan yang ada di PAS.

8. Memiliki tingkat kreatifitas yang memadai

9. Tidak membawa faham/ organisasi terlarang.

e. Staffing kepengurusan BOKRE “SD PAS” Salman ITB

TABEL V

STAFFING KEPENGURUSAN BOKRE “SD PAS SALMAN ITB

KADEPT Isti Ikramina Ulfa

K'Isti 48 A

UNJANI/Tek.

Metalurgi/2006

STAFF Hamidah K'Midah 47 A UPI/Bahasa Inggris/05

Aditya M.

Prakosa K'Adit 47 I UPI/Keolahragaan/06

Ruyanti K'Ruy 48 A UPI / Pend. B. Arab / 2006

Juheriyah K'Juju 49 A UPI/PGSD/2007

Rosa Destia K'Rosa 49 A UNPAS/Matematika/2007

Leli Siti Solihat K'Leli 48 A STIT/ PAI / 2007

Page 92: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

77

3. Orientasi dari unit kegiatan/ CLUB SURVIVA di “SD PAS” Salman ITB

a. Tujuan dari CLUB SURVIVA

Dengan motto Kreatif, Tangguh dan Beriman, unit Surviva

memberikan materi pengetahuan alam, dasar-dasar kepanduan dan belajar

hidup mandiri. Tujuannya adalah adik dapat belajar hidup mandiri, tangguh

dan kreatif dalam menghadapi setiap tantangan alam serta mengenal alam

guna mengagungkan asma Allah.

b. Sistem pembagian kelompok belajar CLUB ASTERIK yang dilakukan oleh

“SD PAS” Salman ITB

Pembagian kelompok belajar CLUB ASTERIK dalam hal ini

dilakukan dengan berdasarkan pendekatan proses belajar dan

mempertimbangkan tentang karakteristik fisiologis dan psikologis anak sesuai

dengan minat dan bakat adik-adik Untuk usia tidak dikelompokkan, akan

tetapi semuanya bergabung dalam satu kesatuan dari usia 6-12 tahun (usia

anak SD). Waktu pelaksanaan kegiatan pembelajaran CLUB “SD PAS”

Salman ITB.

c. Waktu pelaksanaan CLUB SURVIVA

Kegiatan pembelajaran dilaksanakan setiap hari ahad, setiap pukul

10.00-12.00 para peserta didik melakukan inti kegiatan yang ada di “PAS”

sesuai dengan minat dan bakat setiap anak.

d. Pengembangan Sumber Daya Manusia (Pembina)

Page 93: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

78

Saat ini, PAS memiliki pembina aktif yang berasal dari berbagai

perguruan tinggi di Bandung seperti UNPAS dan UPI. Didasari oleh

anggapan bahwa pembina PAS memegang peranan sebagai pembina adik,

pengelola organisasi, sekaligus pula intelektual muda muslim, seluruh

kegiatan pembina PAS selalu diarahkan pada pengembangan sumber daya

manusia sejalan dengan kebutuhan PAS dan para pembina itu sendiri.

Kegiatan untuk para pembina mulai dilaksanakan pada saat pendaftaran,

briefing, wawancara, dan penataran calon pembina dilanjutkan dengan

kegiatan rutin pertemuan Sabtu sore yang bertujuan untuk menjalin ukhuwah

sekaligus memperluas wawasan diniyah dan umum bagi pembina.

Untuk meningkatkan wawasan keorganisasian, diadakan pelatihan

kepemimpinan dan organisasi, briefing kepanitiaan, mengikuti seminar

maupun pelatihan di tempat lain. Dengan tugas sebagai pengelola organisasi

PAS, maka pembina diharapkan untuk turut aktif dalam berbagai kegiatan

kepanitiaan, Rapat Kerja, Musyawarah Kerja serta Sidang Umum. Selain itu

sebagai lembaga pelayanan masyarakat, PAS memberikan kesempatan luas

kepada para pembina untuk melatih kepekaan dan kemampuan berinteraksi

dengan masyarakat. Suatu kegiatan positif yang berguna bagi pembina

sebelum benar-benar terjun ke masyarakat.

Adapun kriteria-kriteria menjadi Pembina mentoring dan setiap unit

kegiatan di SD PAS Salman adalah sbb:

1. Mahasiswa tingkat satu dan dua

Page 94: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

79

2. Lancar membaca Al-Qur’an

3. Memiliki semangat dan sikap yang baik dalam pengamalan ajaran Islam.

4. Memiliki motivasi yang jelas dan tinggi untuk mengembabngkan diri

pribadi di PAS.

5. Memilki loyalitas yang tinggi

6. Tahu etika dan tatakrama kesopanan

7. Memiliki kemampuan professional yang berpotensi untuk dikembangkan

terutama bidang keagamaan dan pendidikan yang ada di PAS.

8. Memiliki tingkat kreatifitas yang memadai

9. Tidak membawa faham/ organisasi terlarang.

e. Staffing kepengurusan SURVIVA “SD PAS” Salman ITB

TABEL VI

STAFFING KEPENGURUSAN SURVIVA “SD PAS SALMAN ITB

KADEPT Yuyun Yunengsih K'Yuyun 46 A UNPAS/P.Matematika/06

STAFF Hasanah K'Has 48 A UPI / Pend. T. Sipil / 2007

Nisa Munirati

Hayah K'Sae 48 AUPI / PLS / 2006

Cici Karmila K'Cici 48 A UPI / PGTK / 2006

Verawati K'Vera 49 A UPI/Pend.Matematika/2007

Septiagraha Jatnika K'Septi 49 I UPI/PGSD/2007

Page 95: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

80

TABEL VII

PEDOMAN WAWANCARA TENTANG LANGKAH-LANGKAH

PEMBELAJARAN DARI SETIAP UNIT KEGIATAN / CLUB MENGENAI

MODEL PENDIDIKAN LUAR SEKOLAH UNTUK ANAK USIA “SD PAS”

SALMAN ITB BANDUNG

Masalah Variabel

Bagaimana langkah-langkah

pembelajaran baik konseptual

maupun implementasi bagi

setiap unit kegiatan di “SD

PAS” Salman ITB?

�� Materi apa saja yang diberikan kepada peserta didik

dalam melakukan proses pembelajaran dari setiap

unit kegiatan/club?

�� Metoda dan media apa yang digunakan dalam

proses pembelajaran dari setiap unit kegiatan/club?

�� Bagaimana langkah-langkah pembelajaran dari

mulai kegiatan awal, kegiatan inti, dan kegiatan

akhir dalam setiap unit kegiatan/club?

�� Kapan setiap unit kegiatan/club itu dilaksanakan?

1. Langkah-langkah pembelajaran unit kegiatan/ CLUB BIPP di “SD PAS” Salman ITB

a. Materi yang diberikan yaitu adik diajarkan untuk mengungkapkan ayat-ayat Allah

yang tersebar di alam semesta, misalnya materi tentang “Saling Melekat”.

Page 96: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

81

b. Metoda yang digunakan dalam pembelajaran ini yaitu: Metode Demonstrasi,

Metode tanya jawab, dan Metode Problem Solving. Sedangkan media yang

digunakan dalam pembelajaran ini adalah gelas plastik ,Lilin, Korek api, Gunting

dan kertas tisu.

c. Langkah-langkah pembelajaran kegiatan BIPP adalah sebagai berikut:

Setelah melakukan mentoring BBAQ adik-adik BIPP berkumpul

dilapangan Ganesha dengan kakak Pembina. Sebelum dimulai kegiatan kakak

Pembina memberikan yel-yel semangat terhadap adik-adik. Di pertemuan

sebelumnya kakak Pembina memberi tugas agar adik-adik membawa peralatan

yang dibutuhkan seperti 2 gelas plastik, Lilin, Korek api, Gunting dan kertas tisu.

Pada kegiatan awal kakak Pembina melakukan apersepsi terhadap

adik-adik untuk mempersiapkan peralatan yang telah di bawa, setelah itu

melakukan kegiatan inti yaitu: Kakak Pembina melakukan langkah kerja secara

bersamaan dengan adik, sambil menugaskan adik-adik melakukan apa yang

diperintahkan oleh kakak Pembina.

� Buatlah lubang berdiameter 1.5 cm dibagian tengah tisu, kemudian basahi

kertasnya

� Masukan lilin kedalam salah satu gelas plastik dan nyalakan apinya

� Tutuplah dengan kertas tisu

� Letakkan cangkir yang kedua diatasnya.

� Tunggulah sampai api pada, kemudian angkatlah gelas plastik yang diatas.

Page 97: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

82

Dalam kegiatan akhir kakak Pembina melakukan imporsment, dan

adik-adik membuat kesimpulan.

d. Materi ini diberikan pada pertemuan mentoring kelima pada tanggal 23

Nopember 2008 bertempat diTaman Ganesha.

2. Langkah-langkah pembelajaran unit kegiatan/ CLUB BOKRE di “SD PAS” Salman

ITB

a. Materi yang diberikan yaitu adik diajarkan tentang dunia seni rupa, misalnya

tentang Membuat buku harian adik secara sederhana dan penjelasan tentang

kegiatan dan pembuatan buku harian.

b. Metoda yang digunakan dalam pembelajaran ini yaitu: Metode ceramah, Metode

latihan, Metode Demonstrasi, dan Metode tanya jawab. Sedangkan media yang

digunakan dalam pembelajaran ini adalah Kertas HVS berwarna, Pita jepang,

Pembolong kertas, Duplek putih, Alat mewarnai dan menggambar, Gunting dan

lem.

c. Langkah-langkah pembelajaran kegiatan BIPP adalah sebagai berikut:

Setelah melakukan mentoring BBAQ adik-adik BIPP berkumpul

dilapangan Ganesha dengan kakak Pembina. Sebelum dimulai kegiatan kakak

Pembina memberikan yel-yel semangat terhadap adik-adik. Di pertemuan

sebelumnya kakak Pembina memberi tugas agar adik-adik membawa peralatan

yang dibutuhkan seperti Kertas HVS berwarna, Pita jepang, Pembolong kertas,

Duplek putih, Alat mewarnai dan menggambar, Gunting dan lem.

Page 98: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

83

Pada kegiatan awal kakak Pembina melakukan apersepsi terhadap adik-

adik untuk mempersiapkan peralatan yang telah di bawa, setelah itu melakukan

kegiatan inti yaitu: Kakak bokre menjelaskan cara pembuatan buku harian dan

adik-adik secara bersamaan membuat buku harian sesuai kreatifitas adik Pada

Kegiatan Akhir kakak Pembina melakukan imfrosment: yaitu Kakak menanyakan

apa fungsi buku harian.

d. Materi ini diberikan pada pertemuan mentoring kelima pada tanggal 23

Nopember 2008 bertempat diTaman Ganesha.

3. Langkah-langkah pembelajaran unit kegiatan/ CLUB ASTERIK di “SD PAS”

Salman ITB

a. Materi yang diberikan yaitu adik diajarkan tentang “Musik dan Alat musik

perkusi”

b. Metoda yang digunakan dalam pembelajaran ini yaitu: Metode ceramah, Metode

latihan digunakan pada saat pra kbm dan pada saat kegiatan inti, metode tanya

jawab digunakan pada saat kegiatan inti. Sedangkan media yang digunakan dalam

pembelajaran ini adalah peralatan rumah tangga yang sudah tidak terpakai seperti

sendok, garfu, panci, mangkuk plastik.

c. Langkah-langkah pembelajaran kegiatan ASTERIK adalah sebagai berikut:

Setelah melakukan mentoring BBAQ adik-adik ASTERIK berkumpul

dilapangan Ganesha dengan kakak Pembina. Sebelum dimulai kegiatan kakak

Pembina memberikan yel-yel semangat terhadap adik-adik. Di pertemuan

sebelumnya kakak Pembina memberi tugas agar adik-adik membawa peralatan

Page 99: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

84

yang dibutuhkan seperti peralatan rumah tangga yang sudah tidak terpakai seperti

sendok, garfu, panci, mangkuk plastic.

Pada kegiatan awal kakak Pembina melakukan apersepsi terhadap adik-

adik untuk mempersiapkan peralatan yang telah di bawa, setelah itu melakukan

kegiatan inti yaitu: Kakak Kakak Asterik memperkenalkan alat-alat musik perkusi

yang menggunakan barang-barang bekas, Kakak Asterik memberikan

pengetahuan tentang alat musik perkusi, Kakak Pembina mengajarkan lyric lagu,

Setelah adik mentoring hapal dengan lagunya setiap adik mentor mulai memukul

barang bekas sebagai alat musik secara serempak, sehingga menghasilkan bunyi

suara yang indah. Kegiatan akhir Kakak melakukan imfrosment yaitu keluarga

ASTERIK memainkan musik secara bersama.

d. Materi ini diberikan pada pertemuan mentoring kelima pada tanggal 23

Nopember 2008 bertempat diTaman Ganesha.

4. Langkah-langkah pembelajaran unit kegiatan/ CLUB PD di “SD PAS” Salman ITB

a. Materi yang diberikan yaitu adik diajarkan tentang “Latihan Bela Diri”

b. Metoda yang digunakan dalam pembelajaran ini yaitu: Metode Demonstrasi,

Metode latihan. Sedangkan media yang digunakan dalam pembelajaran ini adalah

Ikat kepala, Manset, Pakaian bela diri.

c. Langkah-langkah pembelajaran kegiatan “PD” adalah sebagai berikut:

Setelah melakukan mentoring BBAQ adik-adik PD berkumpul dilapangan

Ganesha, kemudian kakak Pembina bersama adik-adik menuju tempat depan

gedung ITB.Setelah sampai adik-adik diberi arahan. Sebelum dimulai kegiatan

Page 100: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

85

kakak Pembina memberikan yel-yel semangat terhadap adik-adik. Di pertemuan

sebelumnya kakak Pembina memberi tugas agar adik-adik membawa peralatan

yang dibutuhkan seperti Ikat kepala, Manset, Pakaian bela diri.

Pada kegiatan awal kakak Pembina melakukan apersepsi terhadap adik-

adik untuk mempersiapkan peralatan yang telah di bawa kemudian memakainya,

setelah itu melakukan kegiatan inti yaitu: Kakak PD melakukan melakukan

gerakan salam PD dan gerakan kuda-kuda kemudian adik-adik menirunya.

Kegiatan akhir Kakak melakukan imfrosment yaitu keluarga PD melakukan

gerakan tersebut secara bersama.

d. Materi ini diberikan pada pertemuan mentoring kelima pada tanggal 23

Nopember 2008 bertempat di Depan Gedung ITB.

5. Langkah-langkah pembelajaran unit kegiatan/ CLUB SURVIVA di “SD PAS”

Salman ITB

a. Materi yang diberikan yaitu OUT BOND (Playing fox, spider web, jembatan

kering).

b. Metoda yang digunakan dalam pembelajaran ini yaitu: Metode demonstrasi,

Metode simulasi, Metode Karyawisata. Sedangkan media yang digunakan dalam

pembelajaran ini adalah Peralatan Surviva, Perlengkapan out bond.

c. Langkah-langkah pembelajaran kegiatan “PD” adalah sebagai berikut:

Setelah melakukan mentoring BBAQ adik-adik PD berkumpul dilapangan

Ganesha, kemudian kakak Pembina bersama adik-adik menuju tempat Lapangan

Page 101: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

86

PGII. Setelah sampai tujuan adik-adik diberi arahan. Sebelum dimulai kegiatan

kakak Pembina memberikan yel-yel semangat terhadap adik-adik.

Pada Kegiatan Awal Guru melakukan apersepsi terhadap siswa:

Mengkondisikan adik sesuai kelompoknya, Apakah adik mentoring siap

melakukan out bond.

Kegiatan Inti: Kakak Pembina mempersiapkan peralatan sekaligus tempat

untuk melakukan out bond, Setiap kelompok melakukan perjalanan menuju pos-

pos yang telah disediakan, Setiap kelompok secara bergiliran memasuki spider

web dengan kerja sama yang baik, Setelah selesai di spider web adik-adik

melakukan perjalanan yang tidak begitu jauh untuk menyebrangi jebatan kering,

Setelah itu secra bergiliran adik-adik melakukan playing fox.

Kegiatan Akhir: Melakukan imfrosment: Setiap kelompok ditanya apa

hikmah dari setiap kegiatn yang dilakukan mulai dari spider web, jembatan kering

dan playing fox.

d. Materi ini diberikan pada pertemuan mentoring kelima pada tanggal 23

Nopember 2008 bertempat di Lapangan PGII.

Page 102: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

87

TABEL VIII

PEDOMAN WAWANCARA TENTANG SITEM SOSIAL YANG DIBANGUN

ANTARA PEMBINA DAN PESERTA DIDIK

DI “SD PAS” SALMAN ITB BANDUNG

Masalah Variabel

Bagaimana sistem sosial yang

dibangun antara Pembina dan

peserta didik di “SD PAS”

Salman ITB?

�� Bagaimana hubungan sosial yang dibangun antara

Pembina dan peserta didik di “SD PAS” Salman

ITB?

�� Bagaimana persepsi adik mengenai pembelajarn di

“SD PAS” Salman ITB?

1. Sistem sosial yang dibangun antara Pembina dan peserta didik di “SD PAS” Salman

ITB

a. Hubungan sosial yang dibangun antara Pembina dan peserta didik di “SD PAS”

ITB Hubungan Pembina dan peserta didik sangat akrab dan baik. Selain

hubungan yang dibina antara Pembina dan adik bimbingan orang tua pun ikut

serta mendukung kegiatan tersebut, hubungan antara orang tua, Pembina dan

adik bimbingan disebut denganm segitiga emas, diantarnya kegiatan Forum

Orang Tua Anggota (FOTA). PAS memiliki potensi strategis dalam membantu

pengembangan masyarakat. Saat ini bersama FOTA, PAS mengadakan

Page 103: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

88

pertemuan rutin ahad pagi untuk para orang tua yang mengantarkan putra-

putrinya. Pertemuan ini diisi dengan kegiatan diskusi yang berisikan materi-

materi agama, kesehatan, psikologi dan lain-lain. FOTA sebagai mitra kerja

PAS senantiasa memberikan masukan bagi perbaikan pola pembinaan yang

dilakukan, sekaligus mendukung penyediaan fasilitas.

b. Persepsi adik mengenai pembelajarn di “SD PAS” Salman ITB yaitu menambah

pengatahuan, sistem pembelajarannya tidak boring, menyenangkan, membuat

adik-adik mandiri dan mempunyai banyak teman dari berbagai kalangan.

TABEL IX

PEDOMAN WAWANCARA TENTANG DAMPAK INSTRUKSIONAL DAN

DAMPAK PENYERTA DARI SETIAP UNIT KEGIATAN/CLUB DI “SD PAS”

SALMAN ITB BANDUNG

Masalah Variabel

Apa dampak instruksional

dan dampak penyerta dari

setiap unit kegiatan di “SD

PAS” Salman ITB?

1. Apakah dampak langsung dari setiap unit

kegiatn/club sesuai dengan tujuan

instruksional “SD PAS” Salman ITB?

2. Apa dampak tidak langsung dari setiap unit

kegiatan /club bagi peserta didik?

Page 104: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

89

1. Dampak instruksional dan dampak penyerta dari setiap unit kegiatan di “SD PAS”

Salman ITB.

�� Dampak langsung dari setiap unit kegiatan/club BIPP sesuai dengan tujuan

instruksional “SD PAS” Salman ITB tujuannya adalah agar adik mengetahui

bahwa lilin dan plastik dapat saling melekat.

�� Dampak langsung dari setiap unit kegiatan/club BOKRE sesuai dengan tujuan

instruksional “SD PAS” Salman ITB adalah Parameter Keberhasilan dari

materi ini adalah Adik dapat meningkatkan kemampuan berbahasa terutama

dalam mengungkapkan/ mengekpresikan aktivitas kesehariannya melalui buku

harian. termasuk aktivitas mentoring club dan dapat mengembangkan kreatifitas

serta mengembangkan daya imajinasi anak.

�� Dampak langsung dari setiap unit kegiatan/club ASTERIK sesuai dengan tujuan

instruksional “SD PAS” Salman ITB, tujuan dari materi ini adalah

Memperkenalkan alat-alat musik perkusi yang menggunakan barang-barang

bekas. Adik mengenal jenis-jenis alat musik perkusi, Adik-adik mengetahui

bahwa barang bekas tertentu dapat dijadikan bunyi-bunyian yang indah.

�� Dampak langsung dari setiap unit kegiatan/club PD sesuai dengan tujuan

instruksional “SD PAS” Salman ITB, tujuan dari seni bela diri ini adalah

Melalui latihan bela diri dapat adik dapat menumbuhkan rasa cinta akan berolah

raga dan sebagai generasi yang mempu membela agama dan bangsa , Melalui

latihan bela diri memelihara kesehatan jasmani adik.

Page 105: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

90

�� Dampak langsung dari setiap unit kegiatan/club SURVIVA sesuai dengan

tujuan instruksional “SD PAS” Salman ITB, Tujuan dari OUT BOND ini

adalah terjalinnya kerjasama antara kakak dan adik surviva, Mewujudkan jiwa

tangguh dan beriman melalui alam, Mengenal sifat-sifat keesaan Allah melalui

ciptaan-ciptaannya.

2. Dampak tidak langsung dari setiap unit kegiatan /club bagi peserta didik:

�� Dampak tidak langsung dari setiap unit kegiatan /club BIPP bagi peserta didik

adalah adik-adik dapat mengatahui bahwa selain lem yang melekat, plastik dan

lilinpun dapat saling melekat, sehingga pengetahuan adik tidak di doktrin hanya

lem saja yang dapat melekat. Dengan proses pembelajaran yang diberikan oleh

kakak Pembina melalui materi saling melekat dapat menambah pengetahuan

adik.

�� Dampak tidak langsung dari setiap unit kegiatan /club BOKRE bagi peserta

didik adalah adik dapat berkomunikasi dengan baik melalui media tulisan dan

adik dapat berpikir dengan imajinasi yang lebih kreatif.

�� Dampak tidak langsung dari setiap unit kegiatan /club ASTERIKbagi peserta

didik adalah adik dapat memanfaatkan barang-barang bekas sebagai alat perkusi

dalam bermain musik sehingga mengahasilkan bunyi yang indah.

�� Dampak tidak langsung dari setiap unit kegiatan /club PD bagi peserta didik

adalah melalui latihan bela diri adik dapat meningkatkan sportifitas.

Page 106: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

91

�� Dampak tidak langsung dari setiap unit kegiatan /club SURVIVA bagi peserta

didik secara tidak langsung adik-adik mampu bekerjasama dengan baik sesama

temannya.

3. Pengolahan Data Penelitian Hasil Observasi

Berdasarkan observasi diperoleh kesimpulan bahwa kegiatan “SD

PAS” berjalan dengan baik, hal ini dapat dibuktikan dengan:

Langkah-langkah pembelajaran “SD PAS” Salman ITB Bandung adalah sebagai

baerikut:

a. Pra KBM

Tahap persiapan setelah adik-adik melakukan mentoring BBAQ, Kakak

Pembina mempersiapkan agar adik-adik menempati tempat yang akan

digunakan dalam kegiatan setiap Club.

b. Kegiatan awal

Sebelum dimulai kegiatan kakak Pembina memberikan yel-yel semangat

terhadap adik-adik setelah itu Kakak Pembina melakukan apersepsi terhadap

adik-adik terhadap tugas yang telah diberikan sebelumnya.

c. Kegiatan Inti

Kegiatan Inti: melakukan proses belajar sesuai dengan materi yang telah

ditentukan dengan menggunakan metoda dan media yang sesuai dengan

materi.

Page 107: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

92

d. Kegiatan Akhir: Melakukan imfrosment: Setiap kelompok/ orang ditanya

apa hikmah dari setiap kegiatan yang dilakukan.

Mulai Dari Pra Kbm Respon Pembina: dapat memberikan materi

dengan jelas dan dimengerti oleh peserta didik, dapat mengaktifkan peserta

didik dalam belajar, dan dapat menggunakan metode dan media dengan jelas

dan sesuai serta menguasai kelas.

Suasana pembinaan: kegiatan berjalan dengan tertib dan pertemuan

belajar berjalan secara dinamis, pemanfaatan waktu dilaksanakan tepat waktu

dan respon peserta didik: adanya interaksi antara Pembina dan peserta didik,

sehingga komunikasi berjalan dengan baik.

Page 108: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

93

BAB IV

ANALISIS DATA

Berdasarkan data atau hasil yang didapat dari pelaksanaan penelitian, tentang

Model Pendidikan Luar Sekolah Untuk Anak SD (Study Eksploratif terhadap “SD

PAS” Salman ITB).

A. Analisis tentang orientasi dari unit kegiatan/ Club Bimbingan Ilmu

Pengetahuan (BIPP), Bocah Kreatif (BOKRE), Apresiasi Teater dan Musik

(ASTERIK), Perisai diri (PD), dan SURVIVA di “SD PAS” Salman ITB.

Anak usia Sekolah Dasar menunjukkan tanda-tanda bahwa ia menaruh

perhatian terhadap dunia luar, selalu aktif dalam kegiatan lingkungannya, namun

suka bertanya-tanya karena perhatiannya sangat tajam. Mereka seperti seorang

realis kecil ingatannya sangat setia dan kemauannya sangat kuat, karena itu perlu

diberi motivasi yang positif dan harus menjauhkan saran dan sugesti negatif.

a. Tujuan dari Club Bimbingan Ilmu Pengetahuan (BIPP), Bocah Kreatif

(BOKRE), Apresiasi Teater dan Musik (ASTERIK), Perisai diri (PD),

dan SURVIVA.

Tujuan dari Club Bimbingan Ilmu Pengetahuan (BIPP) adalah sebagai

generasi yang dipersiapkan untuk menjadi rahmat sekalian alam adik binaan

dikembangkan kemampuan berpikirnya untuk dirangsang keinginannya untuk

mencari ilmu pengetahuan seluas-luasnya dan mengungkapkan ayat-ayat Allah

yang tersebar dialam semesta.

Page 109: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

94

Tujuan dari Bocah Kreatif (BOKRE) adalah memupuk daya kreasi anak-

anak melalui dunia senirupa dan menemukan corak atau ciri khasnya sendiri

dalam kegiatan kesenirupaan

Tujuan dari ASTERIK adalah diasah kemampuannya dalam olah teater

yang bernapaskan Islam. Selain teater adik binaan juga dikenalkan dan dilatih

dalam seni pembacaan puisi yang menggugah perasaan keislaman. Unit ini

sebagai wahana bagi adik adik yang berminat dibidang tarik suara.

Tujuan dari PD (Perisai Diri) tujuannya adalah melatih keberanian,

ketangguhan, dan jiwa kesatria.

Tujuan dari SURVIVA adalah, adik dapat belajar hidup mandiri dan

tangguh dan kreatif dalam menghadapi setiap tantangan alam serta mengenal

alam guna mengagungkan asma Allah.

Dilihat dari setiap unit kegiatan/Club “SD PAS” Salman ITB Bandung

bahwa tujuannya yaitu lebih mengembangkan potensi yang ada pada diri adik

serta menumbuhkan kreatifitas yang ada pada diri adik dan terbentuknya generasi

muslim yang diridhoi Allah, mempunyai keseimbangan dalam iman, akal dan rasa

serta menjadi rahmat bagi alam sekitarnya.

Pendidikan luar sekolah dapat pula diklasifikasikan berdasarkan tipe

pendekatan membelajarkan. Atas dasar pendekatan ini Hoxeng (1973)

menggolongkan program-program pendidikan luar sekolah kedalam empat

kategori yaitu: pendekatan yang berpusat pada isi program (content_centered

approach), pendekatan yang diarahkan pada pemusatan perhatian terhadap

Page 110: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

95

pemecahan masalah (problem-focused approach), pendekatan kesadaran (the

conscientization approach), dan pendekatan pengembangan sumber daya manusia

dan perencanaan kreatif (human development and creative planning approach)

(Husen, 1985:3549-3550).

Pendakatan pertama, content centered approach, biasanya digunakan oleh

para ahli dalam menyusun dan menggunakan isi program pendidikan luar sekolah

untuk mentransfer pengetahuan, keterampilan dan sikap baru dalam bidang

tertentu dan untuk membantu peserta didik agar mereka dapat mengadopsi hal-hal

baru tersebut.

Pendekatan kedua, (problem-focused approach) untuk membantu peserta

didik agar mereka mampu menghimpun masalah serta pemecahannya di dalam

kehidupan sehari-hari.

Pendekatan ketiga, the conscientization approach, mengarahkan

pendekatan kegiatan membelajarkan untuk menyadarkan peserta didik terhadap

isu ketidakseimbangan dalam kehidupan masyarakat.

Pendekatan keempat, human development and creative planning

approach, diarahkan untuk mengembangkan kreativitas dan kemampuan untuk

merencanakan yang terdapat para diri peserta didik sehingga mereka dapat

berfungsi lebih dinamis dan efektif dalam proses pengambilan keputusan,

perencanaan dan kepeloporan dalam perubahan dan pembangunan. Pendekatan

pembelajaran ini menekankan pada pentingnya pengembangan kreativitas agar

peserta didik lebih terbuka terhadap inovasi dan dapat meningkatkan

Page 111: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

96

keterlibatannya dalam pembangunan. Poster-poster lepas, permainan simulasi,

dan lain sebagainya digunakan untuk meningkatkan partisipasi dan

pengembangan diri para peserta didik.

Dilihat dari tujuan yang diharapkan oleh PAS (Pembinaan Anak Salman)

selaras dengan tujuan yang diharapkan oleh PLS yaitu perubahan tingkah laku

mulai dari aspek kognitif, aspek afektif, dan aspek psikomotor Akan tetapi aspek

psikomotor (keterampilan) yang lebih di utamakan.sebagai penunjangnya itu

dapat dilihat dari kurikulum yang dilaksanakan oleh Pembinaan Anak Salman

ITB Bandung.

b. Sistem pembagian kelompok belajar CLUB yang dilakukan oleh “SD

PAS” Salman ITB

Sistem pembagian kelompok belajar CLUB yang dilakukan oleh “SD

PAS” Salman ITB yaitu dilakukan berdasarkan pendekatan.proses belajar dan

mempertimbangkan tentang karakteristik fisiologis dan psikologis anak sesuai

dengan minat dan bakat adik-adik. Untuk usia tidak dikelompokkan, akan tetapi

semuanya bergabung dalam satu kesatuan dari usia 6- 12 tahun (anak usia SD).

Kelompok belajar di dalam pendidikan luar sekolah dalam jumlah

kaelompok terbagi kedalam 10-20 orang. Melihat kepada pembentukan kelompok

berdasarkan minat yang sama (melibatkan warga belajar) dan ikatan kelompoknya

pun bersifat informal.

Dalam keberadaannya “SD PAS” Salman ITB Bandung sebagai PLS yang

diharapkan pengelola sesuai dengan teori PLS.

Page 112: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

97

c. Waktu pelaksanaan kegiatan pembelajaran Club Bimbingan Ilmu

Pengetahuan (BIPP), Bocah Kreatif (BOKRE), Apresiasi Teater dan

Musik (ASTERIK), Perisai diri (PD), dan SURVIVA “SD PAS” Salman

ITB.

Kegiatan pembelajaran dilaksanakan setiap hari ahad satu kali dalam

setiap minggu, setiap pukul 10-12.00, para peserta didik melakukan kegiatan inti

yang ada di “PAS” sesuai dengan minat dan bakat setiap anak.

Program pendidikan luar sekolah Seorang pakar pendidikan, Callaway

(1972), membuat penggolongan program-program pendidikan luar sekolah itu

dengan menggunakan dua kriteria yaitu umur peserta didik dan tujuan program

pendidikan. Sejalan dengan kriteria ini, Arief (1987) menggolongkan program

pendidikan luar sekolah atas dasar sasaran, jenis program, dan lembaga

penyelenggara. Atas dasar sasaran, program pendidikan luar sekolah dapat

diklasifikasi menurut karakteristik calon peserta didik (warga belajar) seperti latar

belakang pendidikan, tingkat usia, jenis kelamin, lingkungan tempat tinggal, dan

latar belakang kelainan sosial. Berdasarkan jenis program, pendidikan luar

sekolah terdiri atas pendidikan keaksaraan, pendidikan keterampilan, dan

pendidikan kader. Berdasarkan lembaga penyelenggara, dapat diklasifikasi

program pendidikan luar sekolah yang dilakukan oleh instansi-instansi

pemerintah baik lembaga departemental maupun lembaga non-departemental,

badan-badan swasta, dan masyarakat.

Page 113: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

98

d. Pengembangan Sumber Daya Manusia (Pembina) “SD PAS” Salman

ITB Bandung

Pas memiliki Pembina aktif yang berasal dari berbagai perguruan tinggi di

Bandung. Didasari oleh anggapan bahwa Pembina PAS memegang peranan

sebagai Pembina adik, pengelola organisasi, sekaligus pula intelektual muda

muslim, seluruh kegiatan Pembina PAS selalu diarahkan pada pengembangan

sumber daya manusia sejalan dengan kebutuhan PAS dan para Pembina itu

sendiri.

Dilihat dari kriteria pembina mentoring di SD PAS Salman adalah

mahasiswa tingkat satu dan dua, lancar membaca al-Qur’an, memiliki semangat

dan sikap yang baik dalam pengamalan ajaran Islam, memilki motivasi yang jelas

dan tinggi untuk mengembangkan diri pribadi di PAS, memilki loyalitas yang

tinggi, tahu etika dan tatakrama kesopanan, memiliki kemampuan professional

yang berpotensi untuk dikembangkan terutama bidang keagamaan dan pendidikan

yang ada di PAS, memilki kreatifitas yang memadai, dan tidak membawa faham/

organisasi terlarang.

Pembina diharapkan menjadi pembimbing dan pembantu para adik

bimbingan, bukan hanya ketika mereka berada dalam kelas saja melainkan ketika

mereka berada diluar kelas, khususnya ketika mereka berada dilingkungan

sekolah. Dalam hal menajdi pembimbing, tutor/guru perlu mengaktualisasikan

(mewujudkan) kemampuannya dalam kegiatan-kegiatan sebagai berikut:

Page 114: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

99

membimbing kegiatan belajar para siswa/adik dan membimbing pengalaman

belajar siswa/adik.

Membimbing kegiatan belajar siswa, khusunya ketika mengajar tidak

hanya berarti berceramah dimuka kelas, tetapi juga memberikan peluang

seluasnya kepada siswa tersebut untuk melakukan aktivitas belajarnya.

Dalam membimbing pengalaman para adik bimbingan, tutor dituntut

untuk menghubungkan mereka dengan lingkungannya. Hal ini penting karena

dalam pengalaman berinteraksi dengan lingkungannya itulah sebenarnya para

siswa mengalami proses belajar, Selanjutnya selain membimbing, mengajar juga

harus berarti membnatu siswa agar berkembang dan dapat menyesuaikan diri

dengan lingkungannya. Alhasil, kegiatan mengajarkan sebuah materi pelajaran

bukan sekedar semata-mata agar siswa menguasai pengetahuan/materi pelajaran

tersebut, lalu naik kelas melainkan juga agar memanfaatkan pengetahuan

keterampilannya dalam kehidupan sehari-hari.

Didalam pendidikan luar sekolah atau pendidikan non formal sumber

belajar itu disebut dengan tutor, pemilihan tutor pun lebih ditekankan pada segi

keterampilan yang dimilikinya, siapapun dapat menjadi tutor (bersifat terbuka),

tidak ada perpanjangan karir, dan tidak di gaji oleh pemerintah.

B. Analisis tentang langkah-langkah pembelajaran baik konseptual maupun

implementasi bagi setiap unit kegiatan di “SD PAS” Salman ITB.

Setelah melakukan BBAQ adik-adik Club berkumpul ditempat yang telah

ditentukan biasanya menggunakan lahan Taman Ganesha atau sekitar mesjid

Page 115: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

100

Salman ITB untuk melakukan proses pembelajaran., akan tetapi apabila ada studi

keluar adik-adik diajak ketempat yang berhubungan dengan materi kegiatan yang

berlangsung. Seperti melakukan out bound untuk club BIPP, study banding ke

pabrik susu, kemudian langsung terjun kejalan untuk aksi melakukan ngamen

dijalan untuk club ASTERIK.

Materi

Materi yang diberikan kegiatan Club BIPP yaitu yaitu mengungkapkan

ayat-ayat Allah mengenai materi “saling melekat” bahwa lilin dan plastik dapat

saling melekat. Materi yang diberikan Kegiatan Club BOKRE yaitu diajarkan

tentang dunia seni rupa, misalnya tentang membuata buku harian adik secara

sederhana. Materi yang diberikan Kegiatan Club ASTERIK yaitu tentang musik

dan alat musik perkusi. Materi yang diberikan Kegiatan Club Perisai Diri (PD)

yaitu latihan bela diri. Materi yang diberikan Kegiatan SURVIVA yaitu materi

out bound seperti Playing Fox, Spider Web, Jembatan kering).

Dilihat dari segi cakupan materi didikannya, Pendidikan Anak Salman

(PAS) Salaman ITB Bandung menekankan pada pola pendidikan yang

menyeluruh dan mampu menyentuh seluruh potensi yang di miliki peserta didik

dan aspek kehidupan manusia. Materi pendidikan harus mampu menstimulir

fitrah peserta didik baik itu fitrah, rohani, akal dan perasaan sehingga memberikan

corak serta sekaligus mewarnai segala aktifitas hidupnya di muka bumi.

Bentuk materi yang demikian akan mampu menghasilkan sosok peserta

didik sebagai manusi seutuhnya (insan kamil). Hal ini disebabkan, karena dalam

Page 116: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

101

Islam manusia senantiasa dipandang secara integral dan seimbang. Oleh

karenanya wajar jika Pendidikan Anak Salman di tuntut untuk menawarkan

materi pendidikan universal yang mampu mengayomi seluruh aspek peserta didik

secara utuh (the whole man), baik sabagai makhluq individu, Tuhan, maupun

sosial. (Langgulung,1986:3).

Model ini telah mampu mengantarkan para adik bimbingan anak PAS

mampu membangun kreatifitas dan potensi yang ada pada diri adik-adik. Agar

fitrah tersebut berkembang pada diri peserta didik, maka penekanan materi di atas

secara integral, mutlak di perlukan dalam kurikulum yang ditawarkannya.

Bahkan, Islam dengan ajarannya yang universal memotivasi umatnya untuk

menciptakan bentuk-bentuk yang disenanginya. Hanya saja dalam

sistematisasinya, perlu pula di pertimbangkan aspek manfaatnya, baik bagi

individu peserta didik, maupun alam semesta. Nilai-nilai pendidikan yang

ditawarkan harus pula mampu menumbuhkan rasa sosial dan taqarrub kepada

Allah, sebagai bentuk pengabdian kepada-Nya.

Metode

Metode yang digunakan dari setiap unit kegiatan/ Club menggunakan

metoda multi media dan multi metoda yaitu mulai dari metoda ceramah, simulasi,

diskusi, unjuk kerja, problem solving, karyawisata, demonstrasi, Tanya jawab dan

latihan yaitu sesuai dengan tujuan yang telah ditentukan dalam pelaksanaan

pembelajaran tujuannya yaitu untuk memudahkan dalam menunjang materi yang

akan diberikan kepada adik bimbingan.

Page 117: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

102

Secara etimologi, metode berarti cara kerja yang bersistem untuk

memudahkan pelaksanaan suatu kegiatan guna mencapai tujuan yang ditentukan

(Depdikbud, 1996:580-581). Sedangkan secara terminologi, metode pendidikan

pada dasarnya merupakan cara yang digunakan dalam proses pendidikan yang

bertujuan untuk mempermudah pencapaian tujuan pendidikan yang diinginkan.

Metode mempunyai peranan yang sangat besar dalam sebuah proses

pendidikan. Apabila proses pendidikan itu tidak menggunakan metode yang tepat,

maka akan sulit sekali untuk dapat mengharapkan hasil yang maksimal.

Kesadaran akan pentingnya metode, sudah diakui oleh semua aktifitas yang

sistematis dan terencana. Lewat metode yang digunakan akan dapat diprediksi,

dan dianalisis sampai sejauh mana keberhasilan sebuah proses.

Terdapat sejumlah metode yang dapat digunakan oleh para pendidik/

Pembina PAS , diantaranya adalah :

a) Metode Informatif yaitu metode untuk menyampaikan informasi, bentuknya

bisa berupa pengajaran ceramah dan diskusi panel.

b) Metode Partisipatif digunakan untuk melibatkan dalam pengolahan materi.

Bentuknya tanya jawab, diskusi kelompok, curah gagasan (brain storming),

c) Metode eksperiensial adalah metode yang memungkinkan peserta ikut terlibat

dalam pengalaman untuk belajar. Bentuknya dapat berupa metode latihan

kepekaan, demontrasi, latihan.

Page 118: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

103

Media

Proses belajar mengajar akan berjalan efektif dan efisien bila didukung

dengan tersedianya media yang menunjang. Sebagaimana kegiatan PAS Salman ITB

Bandung penyediaan media serta metodologi pendidikan yang dinamis, kondusif

serta dialogis sangat diperlukan bagi pengembangan potensi peserta didik, secara

optimal. Hal ini disebabkan, karena kecenderungan, bahwa potensi peserta didik akan

lebih terangsang bila dibantu dengan sejumlah media atau sarana dan prasarana yang

mendukung proses interaksi yang sedang dilaksanakan.

Secara harfiah kata media memiliki arti “perantara” atau “pengantar”.

Association for Education and Comumunication Technology (AECT) mendifinisikan

media yaitu segala bentuk yang dipergunakan untuk suatu proses penyaluran

Informasi. Sedangkan Education Association (NEA) mendifinisikan sebagai benda

yang dapat dimanipulasi, dilihat, didengan, dibaca atau dibicarakan beserta

instrumennya yang dipergunakan dengan baik dalam kegiatan belajar mengajar

(Asnawi, 2002:10).

Media dalam perspektif pendidikan merupakan instrumen yang sangat

strategis dalam ikut menentukan keberhasilan proses belajar mengajar. Sebab

keberadaannya secara langsung dapat memberikan dinamika tersendiri terhadap

peserta didik. Dengan keterbatasan yang dimilikinya, manusia acapkali kurang

mampu menangkap dan merespon hal-hal yang bersifat abstrak atau yang belum

pernah terekam dalam ingatannya. Untuk menjembatani proses internalisasi belajar

mengajar yang demikian, diperlukan media pendidikan yang memperjelas dan

Page 119: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

104

mempermudah peserta didik dalam menangkap pesan-pesan pendidikan yang

disampaikan. Oleh karena itu, semakin banyak peserta didik disuguhkan dengan

berbagai media dan sarana prasarana yang mendukung, maka semakin besar

kemungkinan nilai-nilai pendidikan mampu diserap dan dicernanya.

Berpijak pada batasan diatas, terlihat bahwa kedudukan media pendidikan

memegang peranan yang sangat penting dalam mengantarkan peserta didik pada

tujuan yang diinginkan.

• Langkah-langkah (syntax) “SD PAS” Salman ITB Bandung

Setelah melakukan mentoring BBAQ adik-adik berkumpul sesuai dengan

club masing-masing. Sebelum dimulai kegiatan kakak Pembina selalu

memberikan yel-yel semangat terhadap adik-adik. Di pertemuan sebelumnya

kakak Pembina memberi tugas agar adik-adik membawa peralatan yang

dibutuhkan untuk kegiatan pembelajaran. Pada kegiatan awal kakak Pembina

melakukan apersepsi terhadap adik-adik untuk mempersiapkan peralatan yang

telah di bawa. Kegiatan akhir Kakak melakukan imfrosment terhadap adik-adik

bimbingan.

Setelah guru mempersiapkan segala sesuatu yang mendukung penyajiannya,

seperti alat peraga, buku sumber dll, ia harus siap melaksanakan tiga macam sintaks

model. Langkah-langkah ini biasanya ditempuh dengan menggunakan motede

Diskusi, problem solving, latihan, demonstrasi dan pemberian tugas yang secara

ringkas dapat diuraikan sebagai berikut :

Page 120: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

105

a. langkah konfrontasi. Yaitu guru mengkonfrontasikan atau menghadapkan para

siswa pada permasalahan yang menentang, penuh tanda tanya, dan terkadang tak

masuk akal. Caranya ialah dengan mengajukan pertanyaan yang pelik tetapi

masih setara dengan perkembangan ranah kognitif siswa.

b. langkah inquiry, merupakan proses pengunaan intelek siswa dalam memperoleh

pengetahuan dengan cara menemukan dan mengorganisasikan konsep-konsep ke

dalam sebuah tatanan yang menurut siswa tersebut penting (Barlow, 1985).

Selama proses inquiry guru perlu memberi peluang kepada siswa agar lebih

banyak mengembangkan kreativitas sendiri dalam memecahkan masalah.

c. langkah transfer. Pada tahap akhir ini diharapkan kemampuan-kemampuan ranah

cipta dan rasa yang sudah dimiliki oleh siswa dapat mempermudah penyelesaian-

penyelesaian tugas pembelajaran berikutnya. Selain itu, kiat kognitif siswa dalam

memecahkan masalah diharapkan dapat memberi dampak positif atau dapat

digunakan lagi untuk memecahkan masalah-masalah baru (Lawson, 1991)

C. Analisis tentang sistem sosial yang dibangun antara Pembina dan peserta

didik di “SD PAS” Salman ITB Bandung

Hubungan sosial yang dibangun antara Pembina dan peserta didik di “SD

PAS” ITB Hubungan Pembina dan peserta didik sangat akrab dan baik. Selain

hubungan yang dibina antara Pembina dan adik bimbingan orang tua pun ikut

serta mendukung kegiatan tersebut, hubungan antara orang tua, Pembina dan adik

bimbingan disebut denganm segitiga emas, diantarnya kegiatan Forum Orang Tua

Anggota (FOTA). PAS memiliki potensi strategis dalam membantu

Page 121: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

106

pengembangan masyarakat. Saat ini bersama FOTA, PAS mengadakan pertemuan

rutin ahad pagi untuk para orang tua yang mengantarkan putra-putrinya.

Pertemuan ini diisi dengan kegiatan diskusi yang berisikan materi-materi agama,

kesehatan, psikologi dan lain-lain. FOTA sebagai mitra kerja PAS senantiasa

memberikan masukan bagi perbaikan pola pembinaan yang dilakukan, sekaligus

mendukung penyediaan fasilitas.

Persepsi adik mengenai pembelajarn di “SD PAS” Salman ITB yaitu

menambah pengetahuan, sistem pembelajarannya tidak boring, menyenangkan,

membuat adik-adik mandiri dan mempunyai banyak teman dari berbagai kalangan

Pendidikan ditinjau dari sudut psikososial (kejiwaan kemasyarakatan),

adalah upaya penumbuhkembangan sumber daya manusia melalui proses

hubungan interpersonal (hubungan antar pribadi) yang berlangsung dalam

lingkungan masyarakat yang terorganisasi, dalam hal ini masyarakat pendidikan

dan keluarga. Sedangkan dalam merespon pelajaran di kelas misalnya, siswa

bergantung pada persepsi siswa terhadap guru dan teman-temannya itu sangat

mempengaruhi kualitas hubungan sosial para siswa dengan lingkungan sosial

kelasnya dan bahkan mungkin dengan lingkungan sekolahnya.

Selanjutnya pendidikan baik yang berlangsung secara formal, non formal

maupun yang berlangsung secara informal memilki peranan penting dalam

mengembangkan psikososial siswa. Perkembangan psikososial siswa, atau sebut

saja perkembangan sosial siswa, adalah proses perkembangan kepribadian siswa

selaku seorang anggota masyarakat dalam berhubungan dengan orang lain.

Page 122: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

107

Perkembangan ini berlangsung sejak masa bayi hingga akhir masa hayatnya.

Perkembangan sosial, menurut Bruno (1987), merupakan proses pembentukan

sosiac self (pribadi dalam masyarakat), yakni pribadi dalam keluarga, budaya,

bangsa dan seterusnya.

Perkembangan sosial bagi anak usia SD adalah pencapaian kematangan

dalam hubungan sosial. Dapat juga dikatakan sebagai proses belajar untuk

menyesuaikan diri dengan norma-norma kelompok, tradisi dan moral (agama).

Perkembangan sosial pada anak-anak usia Sekolah Dasar ditandai dengan adanya

perluasan hubungan, disamping dengan keluarga juga dia membentuk ikatan baru

dengan teman sebaya (peer group) atau teman sekelas, sehingga ruang gerak

hubungan sosialnya telah bertambah luas.

Pada usia SD, anak mulai memiliki kesanggupan menyesuaikan diri

sendiri (egosentris) kepada sikap kooperatif (bekerja sama) atau sosiosentris (mau

memperlihatkan kepentingan orang lain). Anak dapat berminat terhadap kegiatan-

kegiatan sebayanya dan bertambah kuat keinginannya untuk diterima menjadi

anggota kelompok (gang), dia merasa tidak senang apabila tidak diterima dalam

kelompoknya. Berkat perkembangan sosial anak dapat menyesuikan dirinya

dengan kelompok teman sebaya maupun dengan lingkungan masyarakat

sekitarnya.

Page 123: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

108

D. Analisis dampak instruksional dan penyerta dari setiap kegiatan/Club di

“SD PAS” Salman ITB Bandung.

Dampak langsung dari setiap unit kegitan/ Club yaitu dapat

meningkatkan kreatifitas dan dapat mengembangkan potensi yang ada dalam diri

adik terutama melihat dari tujuan instruksional “SD PAS” Salman ITB adalah

parameter keberhasilan dari setiap materi adalah Adik dapat meningkatkan

kemampuan berbahasa terutama dalam mengungkapkan/ mengekpresikan

aktivitas kesehariannya melalui buku harian. termasuk aktivitas mentoring club

dan dapat mengembangkan kreatifitas serta mengembangkan daya imajinasi anak,

Memperkenalkan alat-alat musik perkusi yang menggunakan barang-barang

bekas, Melalui latihan bela diri dapat adik dapat menumbuhkan rasa cinta akan

berolah raga dan sebagai generasi yang mempu membela agama dan bangsa ,

Melalui latihan bela diri memelihara kesehatan jasmani adik, Tujuan dari out

bound ini adalah terjalinnya kerjasama antara kakak dan adik surviva,

Mewujudkan jiwa tangguh dan beriman melalui alam, Mengenal sifat-sifat

keesaan Allah melalui ciptaan-ciptaannya.

Dampak tidak langsung dari setiap unit kegiatan /club bagi peserta didik:

Adik dapat mengatahui bahwa selain lem yang melekat, plastik dan lilinpun

dapat saling melekat, sehingga pengetahuan adik tidak di doktrin hanya lem saja

yang dapat melekat. Dengan proses pembelajaran yang diberikan oleh kakak

Pembina melalui materi saling melekat dapat menambah pengetahuan adik, adik

dapat berkomunikasi dengan baik melalui media tulisan dan adik dapat berpikir

Page 124: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

109

dengan imajinasi yang lebih kreatif, adik dapat memanfaatkan barang-barang

bekas sebagai alat perkusi dalam bermain musik sehingga mengahasilkan bunyi

yang indah. Dampak tidak langsung dari setiap unit kegiatan /club PD bagi

peserta didik adalah melalui latihan bela diri adik dapat meningkatkan sportifitas,

adik-adik mampu bekerjasama dengan baik sesama temannya.

Sehingga dengan mengetahui dampak langsung dan tidak langsung dari

setiap unit kegiatan/Club maka “SD PAS” Salman dilihat dari Keluaran (output)

dalam komponen PLS merupakan tujuan antara pendidikan luar sekolah.

Keluaran mencakup kuantitas lulusan yang disertai kualitas perubahan tingkah

laku yang didapat melalui kegiatan pembelajaran. Perubahan tingkah laku yang

didapat melalui kegiatan pembelajaran. Perubahan tingkah laku ini mencakup

ranah kognitif, afektif, psikomotor yang sesuai dengan kebutuhan belajar yang

mereka perlukan. Kisney (1977) mengemukakan bahwa perubahan tingkah laku

ini mencakup pengetahuan (knowledge), sikap, (attitude), keterampilan (skills),

dan aspirasi (aspiration).

Dalam pendidikan luar sekolah, perubahan ranah psikomotor atau

keterampilan lebih diutamakan di samping perubahan ranah kognitif dan afektif.

Pendidikan di lingkungan sekolah lebih mengutamakan tujuannya untuk

memenuhi kebutuhan belajar dalam ranah kognitif sehingga pengetahuan

(knowledge) menjadi ciri utama perubahan tingkah laku peserta didik dan lulusan.

Pendidikan dalam lingkungan keluarga, lebih mengutamakn kebutuhan ranah

afektif sehingga sikap dan nilai-nilai menjadi ciri utama perolehan belajarnya

Page 125: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

110

melalui interaksi di dalam antar keluarga. Sedangkan pendidikan di lingkungan

masyarakat dan lembaga lebih mengutamakan kebutuhan psikomotorik sehingga

penguasaan keterampilan (skills) menjadi ciri utama perubahan tingkah laku para

lulusan.

E. Temuan Penelitian

Melihat dari proses pembelajaran yang digunakan oleh “SD PAS” Salman

ITB Bandung, bahwa Pembinaan Anak Salman dalam setiap unit kegiatan

menggunakan konsep pendidikan luar sekolah yaitu life skill dan broad based

education yaitu pendidikan yang mendasarkan kepada kebutuhan masyarakat secara

luas dengan berbagai karakteristik dan menekankan kepada kecakapan hidup berbagai

pengembangan fondasi pengembangan diri. Dilihat dari setiap unit kegiatan sebagi

berikut:

1. Club Bimbingan Ilmu Pengetahuan Praktis (BIPP)

Dilihat dari tujuan yang digunakan oleh Club Bimbingan Ilmu Pengetahuan

(BIPP) adalah sebagai generasi yang dipersiapkan untuk menjadi rahmat sekalian

alam, adik binaan dikembangkan kemampuan berpikirnya untuk dirangsang

keinginannya untuk mencari ilmu pengetahuan seluas-luasnya dan mengungkapkan

ayat-ayat Allah yang tersebar di alam semesta.

Melihat dari hasil analisis mengenai langkah-langkah pembelajaran yang

digunakan Club BIPP lebih banyak menggunakan model information processing,

sebuah model mengajar untuk mengembangkan ranah cipta (kognitif). Termasuk

Page 126: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

111

model information processing adalah Model Peningkatan Kapasitas Berfikir yang

diilhami. Penerapan model ini diarahkan pada pengembangan-pengembangan sebagai

berikut:

a. Daya cipta akal adik bimbingan

b. berpikir kritis adik bimbingan

c. Penilaian mandiri adik bimbingan

• Langkah-langkah (syntax):

Setelah kakak pembina mempersiapkan segala sesuatu yang mendukung

penyajiannya, seperti alat peraga, buku sumber dll, adik bimbingan harus siap

melaksanakan tiga macam sintaks model. Langkah-langkah ini biasanya ditempuh

dengan menggunakan metode Diskusi dan pemberian tugas yang secara ringkas dapat

diuraikan sebagai berikut :

a. langkah konfrontasi. Yaitu pembina mengkonfrontasikan atau menghadapkan

para siswa pada permasalahan yang menantang dan terkadang tak masuk akal.

Caranya ialah dengan mengajukan pertanyaan yang pelik tetapi masih setara

dengan perkembangan ranah kognitif adik bimbingan.

b. langkah inquiry, merupakan proses pengunaan intelek siswa dalam memperoleh

pengetahuan dengan cara menemukan dan mengorganisasikan konsep-konsep ke

dalam sebuah tatanan yang menurut siswa tersebut penting (Barlow, 1985).

Selama proses inquiry guru perlu memberi peluang kepada adik bimbingan agar

lebih banyak mengembangkan kreativitas sendiri dalam memecahkan masalah.

Page 127: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

112

c. langkah transfer. Pada tahap akhir ini diharapkan kemampuan-kemampuan ranah

cipta dan rasa yang sudah dimiliki oleh siswa dapat mempermudah penyelesaian-

penyelesaian tugas pembelajaran berikutnya. Selain itu, kiat kognitif siswa dalam

memecahkan masalah diharapkan dapat memberi dampak positif atau dapat

digunakan lagi untuk memecahkan masalah-masalah baru (Lawson, 1991).

2. Club Bocah Kreatif (BOKRE),

Tujuan dari Club Bokre adalah bertujuan memupuk daya kreasi anak-anak

melalui dunia seni rupa. Dibandingkan dengan sanggar seni rupa yang lain, unit

Bokre tidak hanya mengajarkan adik binaan untuk menggambar suatu obyek akan

tetapi adik binaan dapat menuangkan ide pemikiran dalam sebuah tulisan . Bokre

membimbing adik binaan untuk menemukan corak/ciri khasnya sendiri dalam

kegiatan kesenirupaan terutama dalam dunia Islam.

Whole language adalah suatu pendekatan pembelajaran bahasa yang didasari

oleh paham constructivism. Dalam whole language bahasa diajarkan secara utuh,

tidak terpisah-pisah; menyimak, berbicara, membaca, dan menulis diajarkan secara

terpadu (integrated) sehingga siswa dapat melihat bahasa sebagai suatu kesatuan.

3. ClubApresiasi Teater dan Musik (ASTERIK),

Di unit ini adik binaan diasah kemampuannya dalam olah teater yang

bernafaskan Islam. Selain olah teater, adik binaan juga dikenalkan dan dilatih dalam

seni pembacaan puisi yang menggugah perasaan keislaman.Unit ini sebagai wahana

bagi adik-adik yang berminat dibidang tarik suara.

Page 128: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

113

Club Asterix ini lebih banyak menggunakan model pembelajaran bermain

peran. Karena model ini pertama dibuat berdasarkan asumsi bahwa sangatlah

mungkin menciptakan analogi otentik ke dalam suatu situasi permasalahan kehidupan

nyata. Kedua, bahwa bermain peran dapat mendorong siswa mengekpresikan

perasaannya dan bahkan melepaskan. Ketiga, bahwa proses psikologis melibatkan

sikap, nilai, dan keyakinan (belief) kita serta mengarahkan pada kesadaran melalui

keterlibatan spontan yang disertai analisis.

Dalam kehidupan nyata, setiap orang mempunyai cara yang unik dalam

berhubungan dengan orang lain. Bermain peran sebagai suatu model pembelajaran

bertujuan untuk membantu siswa menemukan makna diri (jati diri) di dunia sosial

dan memecahkan dilema dengan bantuan kelompok. Artinya dengan melalui peran

adik bimbingan belajar menggunkan konsep peran, menyadari adanya peran-peran

yang berbeda dan memikirkan perilaku dirinya dan orang lain. Proses bermain peran

inidapat memberikan contoh kehidupan perilaku manusia yang berguna sebagai

sarana bagi siswa untuk (1) menggali perasaannya, (2) memperoleh inspirasi dan

pemahaman yang berpengaruh terhadap sikap, nilai, dan persepsinya, (3)

mengembangkan keterampilan dan sikap dalam memecahkan masalah, dan (4)

mendalami mata pelajaran dengan berbagai macam cara. Karena hal ini bermanfaat

bagi adik bimbingan untuk terjun ke masyarakat kelak karena ia akan mendapatkan

diri dalam sitauasi di mana begitu banyak peran terjasi, seperti dalam lingkungan

keluarga, bertetangga, dsb

.

Page 129: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

114

4. Club Perisai diri (PD)

Generasi Islam adalah generasi yang penuh vitalitas, sehat fisik dan mental.

Berkaitan dengan hal tersebut, maka PAS menyelenggarakan latihan pencak silat

Perisai Diri bagi adik binaannya. Dengan tujuan melatih keberanian, ketangguhan dan

jiwa ksatria diharapkan dapat terpupuk disini.

Model behavioral direkayasa atas dasar kerangka teori perilaku yang

dihubungkan dengan proses belajar mengajar. Aktivitas mengajar, menurut teori ini

harus ditujukan pada timbulnya perilaku baru atau berubahnya perilaku siswa ke arah

yang sejalan dengan harapan.

Di antara model mengajar behavioral adalah mastery learning (model belajar

tuntas). Model ini pada dasarnya merupakan pendekatan mengajar yang mengacu

pada penetapan kriteria hasil belajar. Kriteria tingkat keberhasilan belajar ini

meliputi: 1). Pengetahuan; 2). Konsep; 3) keterampilan; 4) sikap dan nilai.

Langkah-langkah (syntax):

a. langkah orientasi. Pada tahap pertama ini guru dianjurkan menyusun framework

(kerangka kerja pengajaran). Dalam kerangka tersebut ditetapkan hal-hal sebagai

berikut:

- pokok bahasan materi pelajaran mengenai pencak silat/ bela diri.

- Keterampilan yang harus dikuasai siswa setelah mempelajari materi

pelajaran

b. Langkah penyajian. Pada tahap kedua guru menjelaskan konsep-konsep yang

terdapat dalam materi yang akan diberikan, serta mendemonstrasikan

Page 130: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

115

keterampilan mengenai latihan bela diri yang berhubungan dengan materi

pelajaran.

c. Langkah strukturisasi latihan. Pada tahap ketiga ini pembina memperlihatkan

contoh-contoh mempraktikkan keterampilan sesuai dengan urutan yang telah

dijelaskan pada waktu penyajian materi.

d. Langkah praktik. Pada tahap keempat ini pembina menginstruksikan kepada

para siswa untuk mempraktikkan keterampilan yang telah diajarkan. Dalam hal

ini guru cukup memonitar praktik yang dilakukan oleh adik bimbingan apakah

sudah benar sesuai dengan teori yang diajarkan.

e. Langkah praktik bebas. Pada tahap terakhir ini guru dapat memberi kebebasan

kepada para siswa untuk mempraktikkan sendiri keterampilan yang telah

dikuasai. Hal ini bisa diterapkan bila siswa telah mengusai meteri dengan tingkat

akurasi (ketepatan) keterampilan minimal 90 persen.

Sebagai catatan, bahwa model mastery learning itu sangat tepat untuk

mengajarkan keterampilan yang memerlukan aplikasi fungsi-fungsi jasmani (ranah

cipta) seperti pelajaran olah raga, senam, pelajaran shalat dll. Akan tetapi, guru perlu

menyadari kelemahan model belajar tuntas tersebut, lantaran lebih banyak

mengembangkan ranah karsa dan sedikit mengembangkan ranah cipta. Sedangkan

ranah rasa hampir tak tersentuh. Maka guru harus kreatif untuk menggunakan model

mengajar lainnya sebagai upaya pengkombinasian yang dapat menutupi kekurangan

model masteri learning tersebut.

Page 131: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

116

5. Club SURVIVA

Dengan motto Kreatif, Tangguh dan Beriman, unit Surviva memberikan

materi pengetahuan alam, dasar-dasar kepanduan dan belajar hidup mandiri.

Tujuannya adalah adik dapat belajar hidup mandiri, tangguh dan kreatif dalam

menghadapi setiap tantangan alam serta mengenal alam guna mengagungkan asma

Allah.

Model Contextual Teaching and Learning (CTL) merupakan proses

pembelajaran yang holistik dan bertujuan membantu siswa untuk memahami makna

materi ajar dengan mengaitkannya terhadap konteks kehidupan mereka sehari-hari

(konteks pribadi, sosial dan kultural), sehingga siswa memiliki pengetahuan/

ketrampilan yang dinamis dan fleksibel untuk mengkonstruksi sendiri secara aktif

pemahamannya. CTL disebut pendekatan kontektual karena konsep belajar yang

membantu guru mengaitkan antara materi yang diajarkannya dengan situasi dunia

nyata siswa dan mendorong siswa membuat hubungan antara pengetahuan yang

dimilikinya dengan penerapannya dalam kehidupan mereka sebagai anggota

masyarakat.

Berdasarkan model yang digunakan setiap unit diatas maka PAS Salman ITB

sebagai pendidikan luar sekolah menggunakan konsep pendidikan kecakapan untuk

hidup ( life skills education ) yaitu:

a. 'Personal Skills Education' adalah pendidikan kecakapan yang diberikan kepada

adik bimbingan agar dapat mengembangkan kemampuan berdialog secara baik

Page 132: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

117

dengan diri sendiri untuk mengaktualisasikan jati-dirinya sebagai manusia yang

menjadi khalifah atau wakil Sang Pencipta di muka bumi ini.

b. 'Social Skills Education' adalah pendidikan kecakapan yang diberikan kepada

adik bimbingan agar dapat mengembangkan kemampuan berdialog untuk bergaul

secara baik dengan sesama manusia.

c. 'Environmental Skills Education' adalah pendidikan kecakapan yang diberikan

kepada adik bimbingan agar dapat mengembangkan kemampuan berdialog secara

baik dengan lingkungan alam sekitamya, untuk menikmati keindahannya dan

menjaganya dari kerusakan-kerusakan karena ulahnya sendiri atau oleh manusia

lainnya, serta kemampuan untuk menjaga diri dari pengaruh-pengaruhnya.

d. 'Vocational atau Occupational Skills Education' adalah pendidikan kecakapan

yang diberikan kepada adik bimbingan agar dapat mengembangkan

kemampuan untuk menguasai dan menyenangi jenis kegiatan tertentu.

Keempat jenis kecakapan ini, yaitu 'personal skills', 'social skills',

'environmental skills' dan 'vocational skills' bersifat komplementer, saling melangkapi

antara yang satu dengan yang lainnya. Dalam kehidupan sehari-hari ada seseorang

yang sangat menonjol dalam menguasai salah satu kemampuan kecakapan, namun

kurang dalam penguasaan kemampuan kecakapan lainnya. Ada juga yang kemampuan

kecakapannya merata untuk kesemuanya. Yang lebih baik adalah yang seimbang

dalam menguasai keempat jenis kecakapan tersebut. Adapun yang terbaik adalah

penguasaan yang bukan saja seimbang, akan tetapi juga selaras atas 'personal skills',

'social skills', 'environmental skills' dan 'vocational skills', karena dengan

Page 133: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

118

keseimbangan dan keharmonisan itulah yang mampu mewujudkan hidup yang indah

atau yang dikenal dengan 'the art of life' seperti diuraikan terdahulu. Keempat jenis

kecakapan tersebut merupakan 'general life skills' yang menjadi dasar kecakapan untuk

mampu menjalani kehidupan.

Dalam melaksanakan kebijakan pendidikan yang berorientasi pada kecakapan

untuk hidup, maka fokus utama kegiatan pendidikan haruslah ditajukan untuk

mempersiapkan para siswa agar memiliki kecakapan untuk hidup, agar mampu

menempuh perjalanan hidup. Pendidikan non formal untuk mengembangkan keempat

spektrum life skills' itu perlu dirancang ulang secara sistematis ke dalam kurikulum

PAS Salman ITB. Untuk itu pengorganisasian mata pelajaran secara bertahap juga

perlu mengacu kepada keempat bidang life skills' itu dengan porsi alokasi waktu yang

seimbang dan proporsional sesuai dengan jenjang pendidikan.

a. Kurikulum Pas Salman ITB

Oleh karena semua kegiatan pendidikan pada hakekatnya adalah merupakan

upaya untuk mempersiapkan generasi muda anak-anak bangsa agar mampu menjalani

kehidupan dengan sebaik-baiknya di kelak kemudian hari, maka kurikulum pada

semua jenjang pendidikan yang ada di PAS Salman ITB mengarah kepada life skills

education' dengan porsi dan kadar yang serasi. Struktur program kurikulum juga

menggambarkan sebagai pendidikan untuk mewujudkan terkuasainya keempat jenis

kecakapan dasar tersebut untuk memperkuat kecakapan-kecakapan yang telah

diperoleh melalui pendidikan informal di dalam keluarga dan pendidikan non formal

di dalam masyarakat. Penataan ulang ini hendaknya senantiasa mempertimbangkan

Page 134: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

119

kepentingan nasional sebagai suatu bangsa yang besar yang disesuaikan dengan

jenjang pendidikan dan jenis persekolahan secara nasional, narnun dengan

mempertimbangkan juga kepentingan sekolah dalam rangka pelaksanaan otonomi

daerah.

Dalam rangka pelaksanaan 'Broad Based Education' pendidikan keterampilan

tersebut harus menjadi fokus utama. Pelaksanaan pendidikan keterampilan ini harus

perpihak pada kepentingan sebagian besar masyarakat yang, sangat membutuhkan

kehadirannya mengingat anak-anak mereka sangat kecil kemungkinannya untuk dapat

melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi.

b. proses pembelajarannya

"Life Skills Education" diberikan secara tematis mengenai masalah-masalah

kehidupan nyata sehari-hari. Tema-tema yang akan ditetapkan harus betul-betul

bermakna bagi siswa, baik untuk saat ini maupun untuk kehidupannya di kelak

kemudian hari. Pendekatan yang digunakan adalah pemecahan masalah secara kasus

yang dapat dikaitkan dengan beberapa mata pelajaran lain untuk memperkuat

penguasaan life skills tertentu. Dengan pendekatan pemecahan masalah kehidupan

sehari-hari para siswa menjadi semakin terlatih untuk menghadapi kehidupan yang

nyata. Tema yang disajikan dapat berupa bahan diskusi untuk masing-masing unit

kegiatan.

Page 135: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

120

BAB V

KESIMPULAN, SARAN, DAN PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan penelitian yang dilakukan penulis secara intensif dilapangan dan

ditopang oleh kajian teoritis dari berbagai sumber, maka dapatlah diambil kesimpulan

bahwa:

1. Orientasi dari unit kegiatan/ Club Bimbingan Ilmu Pengetahuan (BIPP), Bocah

Kreatif (BOKRE), Apresiasi Teater dan Musik (ASTERIK), Perisai diri (PD), dan

SURVIVA di “SD PAS” Salman ITB.

Dilihat dari setiap unit kegiatan/Club “SD PAS” Salman ITB Bandung bahwa

tujuannya yaitu lebih mengembangkan potensi yang ada pada diri adik serta

menumbuhkan kreatifitas yang ada pada diri adik dan terbentuknya generasi muslim

yang diridhoi Allah, mempunyai keseimbangan dalam iman, akal dan rasa serta

menjadi rahmat bagi alam sekitarnya.

Tujuan yang diharapkan oleh PAS (Pembinaan Anak Salman) selaras dengan

tujuan yang diharapkan oleh PLS yaitu perubahan tingkah laku mulai dari aspek

kognitif, aspek afektif, dan aspek psikomotor Akan tetapi aspek psikomotor

(keterampilan) yang lebih di utamakan.sebagai penunjangnya itu dapat dilihat dari

kurikulum yang dilaksanakan oleh Pembinaan Anak Salman ITB Bandung.

Sistem pembagian kelompok belajar CLUB yang dilakukan oleh “SD PAS”

Salman ITB yaitu dilakukan berdasarkan pendekatan.proses belajar dan

Page 136: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

121

mempertimbangkan tentang karakteristik fisiologis dan psikologis anak sesuai dengan

minat dan bakat adik-adik. Untuk usia tidak dikelompokkan, akan tetapi semuanya

bergabung dalam satu kesatuan dari usia 6- 12 tahun (anak usia SD).

Kegiatan pembelajaran dilaksanakan setiap hari ahad satu kali dalam setiap

minggu, setiap pukul 10-12.00, para peserta didik melakukan kegiatan inti yang ada

di “PAS” sesuai dengan minat dan bakat setiap anak.

Didalam pendidikan luar sekolah atau pendidikan non formal sumber belajar

itu disebut dengan tutor, pemilihan tutor pun lebih ditekankan pada segi keterampilan

yang dimilikinya, siapapun dapat menjadi tutor (bersifat terbuka), tidak ada

perpanjangan karir, dan tidak di gaji oleh pemerintah.

2. Langkah-langkah pembelajaran baik konseptual maupun implementasi bagi setiap

unit kegiatan di “SD PAS” Salman ITB.

Setelah melakukan BBAQ adik-adik Club berkumpul ditempat yang telah

ditentukan biasanya menggunakan lahan Taman Ganesha atau sekitar mesjid Salman

ITB untuk melakukan proses pembelajaran., akan tetapi apabila ada studi keluar adik-

adik diajak ketempat yang berhubungan dengan materi kegiatan yang berlangsung.

Materi

Materi yang diberikan kegiatan Club BIPP yaitu yaitu mengungkapkan ayat-

ayat Allah mengenai materi “saling melekat” bahwa lilin dan plastik dapat saling

melekat. Materi yang diberikan Kegiatan Club BOKRE yaitu diajarkan tentang dunia

seni rupa, misalnya tentang membuata buku harian adik secara sederhana. Materi

yang diberikan Kegiatan Club ASTERIK yaitu tentang musik dan alat musik perkusi.

Page 137: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

122

Materi yang diberikan Kegiatan Club Perisai Diri (PD) yaitu latihan bela diri. Materi

yang diberikan Kegiatan SURVIVA yaitu materi out bound seperti Playing Fox,

Spider Web, Jembatan kering).

Dilihat dari segi cakupan materi didikannya, Pendidikan Anak Salman (PAS)

Salaman ITB Bandung menekankan pada pola pendidikan yang menyeluruh dan

mampu menyentuh seluruh potensi yang di miliki peserta didik dan aspek kehidupan

manusia. Materi pendidikan harus mampu menstimulir fitrah peserta didik baik itu

fitrah, rohani, akal dan perasaan sehingga memberikan corak serta sekaligus

mewarnai segala aktifitas hidupnya di muka bumi.

Metode

Terdapat sejumlah metode yang dapat digunakan oleh para pendidik/ Pembina

PAS , diantaranya adalah :

a. Metode Informatif yaitu metode untuk menyampaikan informasi, bentuknya bisa

berupa pengajaran ceramah dan diskusi panel.

b. Metode Partisipatif digunakan untuk melibatkan dalam pengolahan materi.

Bentuknya tanya jawab, diskusi kelompok, curah gagasan (brain storming),

c. Metode eksperiensial adalah metode yang memungkinkan peserta ikut terlibat

dalam pengalaman untuk belajar. Bentuknya dapat berupa metode latihan

kepekaan, demontrasi, latihan.

Media

Proses belajar mengajar akan berjalan efektif dan efisien bila didukung

dengan tersedianya media yang menunjang. Sebagaimana kegiatan PAS Salman ITB

Page 138: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

123

Bandung penyediaan media serta metodologi pendidikan yang dinamis, kondusif

serta dialogis sangat diperlukan bagi pengembangan potensi peserta didik, secara

optimal. Kedudukan media pendidikan memegang peranan yang sangat penting

dalam mengantarkan peserta didik pada tujuan yang diinginkan.

• Langkah-langkah (syntax) “SD PAS” Salman ITB Bandung

Setelah melakukan mentoring BBAQ adik-adik berkumpul sesuai dengan club

masing-masing. Sebelum dimulai kegiatan kakak Pembina selalu memberikan yel-yel

semangat terhadap adik-adik. Di pertemuan sebelumnya kakak Pembina memberi

tugas agar adik-adik membawa peralatan yang dibutuhkan untuk kegiatan

pembelajaran. Pada kegiatan awal kakak Pembina melakukan apersepsi terhadap

adik-adik untuk mempersiapkan peralatan yang telah di bawa. Kegiatan akhir Kakak

melakukan imfrosment terhadap adik-adik bimbingan.

Setelah guru mempersiapkan segala sesuatu yang mendukung penyajiannya,

seperti alat peraga, buku sumber dll, ia harus siap melaksanakan tiga macam sintaks

model. Langkah-langkah ini biasanya ditempuh dengan menggunakan motede

Diskusi, problem solving, latihan, demonstrasi dan pemberian tugas yang secara

ringkas dapat diuraikan sebagai berikut :

a. langkah konfrontasi. Yaitu guru mengkonfrontasikan atau menghadapkan para

siswa pada permasalahan yang menentang, penuh tanda tanya, dan terkadang tak

masuk akal. Caranya ialah dengan mengajukan pertanyaan yang pelik tetapi

masih setara dengan perkembangan ranah kognitif siswa.

Page 139: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

124

b. langkah inquiry, merupakan proses pengunaan intelek siswa dalam memperoleh

pengetahuan dengan cara menemukan dan mengorganisasikan konsep-konsep ke

dalam sebuah tatanan yang menurut siswa tersebut penting (Barlow, 1985).

Selama proses inquiry guru perlu memberi peluang kepada siswa agar lebih

banyak mengembangkan kreativitas sendiri dalam memecahkan masalah.

c. langkah transfer. Pada tahap akhir ini diharapkan kemampuan-kemampuan ranah

cipta dan rasa yang sudah dimiliki oleh siswa dapat mempermudah penyelesaian-

penyelesaian tugas pembelajaran berikutnya. Selain itu, kiat kognitif siswa dalam

memecahkan masalah diharapkan dapat memberi dampak positif atau dapat

digunakan lagi untuk memecahkan masalah-masalah baru (Lawson, 1991).

3. Sistem sosial yang dibangun antara Pembina dan peserta didik di “SD PAS”

Salman ITB Bandung

Hubungan sosial yang dibangun antara Pembina dan peserta didik di “SD

PAS” ITB Hubungan Pembina dan peserta didik sangat akrab dan baik. Selain

hubungan yang dibina antara Pembina dan adik bimbingan orang tua pun ikut

serta mendukung kegiatan tersebut, hubungan antara orang tua, Pembina dan adik

bimbingan disebut denganm segitiga emas, diantarnya kegiatan Forum Orang Tua

Anggota (FOTA).

4. Dampak instruksional dan penyerta dari setiap kegiatan/Club di “SD PAS”

Salman ITB Bandung.

Dampak langsung dari setiap unit kegitan/ Club yaitu dapat meningkatkan

kreatifitas dan dapat mengembangkan potensi yang ada dalam diri adik terutama

Page 140: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

125

melihat dari tujuan instruksional “SD PAS” Salman ITB adalah parameter

keberhasilan dari setiap materi adalah Adik dapat meningkatkan kemampuan

berbahasa terutama dalam mengungkapkan/ mengekpresikan aktivitas

kesehariannya melalui buku harian. termasuk aktivitas mentoring club dan dapat

mengembangkan kreatifitas serta mengembangkan daya imajinasi anak,

Memperkenalkan alat-alat musik perkusi yang menggunakan barang-barang

bekas, Melalui latihan bela diri dapat adik dapat menumbuhkan rasa cinta akan

berolah raga dan sebagai generasi yang mempu membela agama dan bangsa ,

Melalui latihan bela diri memelihara kesehatan jasmani adik, Tujuan dari out

bond ini adalah terjalinnya kerjasama antara kakak dan adik surviva, Mewujudkan

jiwa tangguh dan beriman melalui alam, Mengenal sifat-sifat keesaan Allah

melalui ciptaan-ciptaannya.

Dampak tidak langsung dari setiap unit kegiatan /club bagi peserta didik:

Adik dapat mengatahui bahwa selain lem yang melekat, plastik dan lilinpun

dapat saling melekat, sehingga pengetahuan adik tidak di doktrin hanya lem saja

yang dapat melekat. Dengan proses pembelajaran yang diberikan oleh kakak

Pembina melalui materi saling melekat dapat menambah pengetahuan adik, adik

dapat berkomunikasi dengan baik melalui media tulisan dan adik dapat berpikir

dengan imajinasi yang lebih kreatif, adik dapat memanfaatkan barang-barang

bekas sebagai alat perkusi dalam bermain musik sehingga mengahasilkan bunyi

yang indah. Dampak tidak langsung dari setiap unit kegiatan /club PD bagi

Page 141: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

126

peserta didik adalah melalui latihan bela diri adik dapat meningkatkan sportifitas,

adik-adik mampu bekerjasama dengan baik sesama temannya.

Sehingga dengan mengetahui dampak langsung dan tidak langsung dari

setiap unit kegiatan/Club maka “SD PAS” Salman dilihat dari Keluaran (output)

dalam komponen PLS merupakan tujuan antara pendidikan luar sekolah.

Keluaran mencakup kuantitas lulusan yang disertai kualitas perubahan tingkah

laku yang didapat melalui kegiatan pembelajaran. Perubahan tingkah laku yang

didapat melalui kegiatan pembelajaran. Perubahan tingkah laku ini mencakup

ranah kognitif, afektif, psikomotor yang sesuai dengan kebuampilan (skills), dan

aspirasi (aspiration).

Dalam pendidikan luar sekolah, perubahan ranah psikomotor atau

keterampilan lebih diutamakan di samping perubahan ranah kognitif dan afektif.

Pendidikan di lingkungan masyarakat dan lembaga lebih mengutamakan

kebutuhan psikomotorik sehingga penguasaan keterampilan (skills) menjadi ciri

utama perubahan tingkah laku para lulusan.

5. Temuan Penelitian

Melihat dari proses pembelajaran yang digunakan oleh “SD PAS” Salman

ITB Bandung, bahwa Pembinaan Anak Salman dalam setiap unit kegiatan

menggunakan konsep pendidikan luar sekolah yaitu life skill dan broad based

education yaitu pendidikan yang mendasarkan kepada kebutuhan masyarakat secara

luas dengan berbagai karakteristik dan menekankan kepada kecakapan hidup berbagai

Page 142: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

127

pengembangan fondasi pengembangan diri. Dilihat dari setiap unit kegiatan sebagi

berikut:

1. Club Bimbingan Ilmu Pengetahuan Praktis (BIPP)

Dilihat dari tujuan yang digunakan oleh Club Bimbingan Ilmu Pengetahuan

(BIPP) adalah sebagai generasi yang dipersiapkan untuk menjadi rahmat sekalian

alam, adik binaan dikembangkan kemampuan berpikirnya untuk dirangsang

keinginannya untuk mencari ilmu pengetahuan seluas-luasnya dan mengungkapkan

ayat-ayat Allah yang tersebar di alam semesta.

Melihat dari hasil analisis mengenai langkah-langkah pembelajaran yang

digunakan Club BIPP lebih banyak menggunakan model information processing,

sebuah model mengajar untuk mengembangkan ranah cipta (kognitif). Termasuk

model information processing adalah Model Peningkatan Kapasitas Berfikir yang

diilhami.

• Langkah-langkah (syntax):

Setelah kakak pembina mempersiapkan segala sesuatu yang mendukung

penyajiannya, seperti alat peraga, buku sumber dll, adik bimbingan harus siap

melaksanakan tiga macam sintaks model. Langkah-langkah ini biasanya ditempuh

dengan menggunakan metode Diskusi dan pemberian tugas yang secara ringkas dapat

diuraikan sebagai berikut :

a. langkah konfrontasi. Yaitu pembina mengkonfrontasikan atau menghadapkan

para siswa pada permasalahan yang menantang dan terkadang tak masuk akal.

Page 143: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

128

Caranya ialah dengan mengajukan pertanyaan yang pelik tetapi masih setara

dengan perkembangan ranah kognitif adik bimbingan.

b. langkah inquiry, merupakan proses pengunaan intelek siswa dalam memperoleh

pengetahuan dengan cara menemukan dan mengorganisasikan konsep-konsep ke

dalam sebuah tatanan yang menurut siswa tersebut penting (Barlow, 1985).

Selama proses inquiry guru perlu memberi peluang kepada adik bimbingan agar

lebih banyak mengembangkan kreativitas sendiri dalam memecahkan masalah.

c. langkah transfer. Pada tahap akhir ini diharapkan kemampuan-kemampuan ranah

cipta dan rasa yang sudah dimiliki oleh siswa dapat mempermudah penyelesaian-

penyelesaian tugas pembelajaran berikutnya. Selain itu, kiat kognitif siswa dalam

memecahkan masalah diharapkan dapat memberi dampak positif atau dapat

digunakan lagi untuk memecahkan masalah-masalah baru (Lawson, 1991).

2. Club Bocah Kreatif (BOKRE),

Tujuan dari Club Bokre adalah bertujuan memupuk daya kreasi anak-anak

melalui dunia seni rupa. Dibandingkan dengan sanggar seni rupa yang lain, unit

Bokre tidak hanya mengajarkan adik binaan untuk menggambar suatu obyek akan

tetapi adik binaan dapat menuangkan ide pemikiran dalam sebuah tulisan . Bokre

membimbing adik binaan untuk menemukan corak/ciri khasnya sendiri dalam

kegiatan kesenirupaan terutama dalam dunia Islam.

Whole language adalah suatu pendekatan pembelajaran bahasa yang didasari

oleh paham constructivism. Dalam whole language bahasa diajarkan secara utuh,

Page 144: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

129

tidak terpisah-pisah; menyimak, berbicara, membaca, dan menulis diajarkan secara

terpadu (integrated) sehingga siswa dapat melihat bahasa sebagai suatu kesatuan.

3. ClubApresiasi Teater dan Musik (ASTERIK),

Di unit ini adik binaan diasah kemampuannya dalam olah teater yang

bernafaskan Islam. Selain olah teater, adik binaan juga dikenalkan dan dilatih dalam

seni pembacaan puisi yang menggugah perasaan keislaman.Unit ini sebagai wahana

bagi adik-adik yang berminat dibidang tarik suara.

Club Asterix ini lebih banyak menggunakan model pembelajaran bermain

peran. Karena model ini pertama dibuat berdasarkan asumsi bahwa sangatlah

mungkin menciptakan analogi otentik ke dalam suatu situasi permasalahan kehidupan

nyata. Kedua, bahwa bermain peran dapat mendorong siswa mengekpresikan

perasaannya dan bahkan melepaskan. Ketiga, bahwa proses psikologis melibatkan

sikap, nilai, dan keyakinan (belief) kita serta mengarahkan pada kesadaran melalui

keterlibatan spontan yang disertai analisis.

Dalam kehidupan nyata, setiap orang mempunyai cara yang unik dalam

berhubungan dengan orang lain. Bermain peran sebagai suatu model pembelajaran

bertujuan untuk membantu siswa menemukan makna diri (jati diri) di dunia sosial

dan memecahkan dilema dengan bantuan kelompok. Artinya dengan melalui peran

adik bimbingan belajar menggunkan konsep peran, menyadari adanya peran-peran

yang berbeda dan memikirkan perilaku dirinya dan orang lain. Proses bermain peran

inidapat memberikan contoh kehidupan perilaku manusia yang berguna sebagai

sarana bagi siswa untuk (1) menggali perasaannya, (2) memperoleh inspirasi dan

Page 145: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

130

pemahaman yang berpengaruh terhadap sikap, nilai, dan persepsinya, (3)

mengembangkan keterampilan dan sikap dalam memecahkan masalah, dan (4)

mendalami mata pelajaran dengan berbagai macam cara. Karena hal ini bermanfaat

bagi adik bimbingan untuk terjun ke masyarakat kelak karena ia akan mendapatkan

diri dalam sitauasi di mana begitu banyak peran terjasi, seperti dalam lingkungan

keluarga, bertetangga, dsb.

4. Club Perisai diri (PD)

Generasi Islam adalah generasi yang penuh vitalitas, sehat fisik dan mental.

Berkaitan dengan hal tersebut, maka PAS menyelenggarakan latihan pencak silat

Perisai Diri bagi adik binaannya. Dengan tujuan melatih keberanian, ketangguhan dan

jiwa ksatria diharapkan dapat terpupuk disini.

Model behavioral direkayasa atas dasar kerangka teori perilaku yang

dihubungkan dengan proses belajar mengajar. Aktivitas mengajar, menurut teori ini

harus ditujukan pada timbulnya perilaku baru atau berubahnya perilaku siswa ke arah

yang sejalan dengan harapan.

Di antara model mengajar behavioral adalah mastery learning (model belajar

tuntas). Model ini pada dasarnya merupakan pendekatan mengajar yang mengacu

pada penetapan kriteria hasil belajar. Kriteria tingkat keberhasilan belajar ini

meliputi: 1). Pengetahuan; 2). Konsep; 3) keterampilan; 4) sikap dan nilai.

Page 146: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

131

Langkah-langkah (syntax):

a. langkah orientasi. Pada tahap pertama ini guru dianjurkan menyusun framework

(kerangka kerja pengajaran).

b. Langkah penyajian. Pada tahap kedua guru menjelaskan konsep-konsep yang

terdapat dalam materi yang akan diberikan, serta mendemonstrasikan

keterampilan mengenai latihan bela diri yang berhubungan dengan materi

pelajaran.

c. Langkah strukturisasi latihan. Pada tahap ketiga ini pembina memperlihatkan

contoh-contoh mempraktikkan keterampilan sesuai dengan urutan yang telah

dijelaskan pada waktu penyajian materi.

d. Langkah praktik. Pada tahap keempat ini pembina menginstruksikan kepada para

siswa untuk mempraktikkan keterampilan yang telah diajarkan. Dalam hal ini

guru cukup memonitar praktik yang dilakukan oleh adik bimbingan apakah sudah

benar sesuai dengan teori yang diajarkan.

e. Langkah praktik bebas. Pada tahap terakhir ini guru dapat memberi kebebasan

kepada para siswa untuk mempraktikkan sendiri keterampilan yang telah

dikuasai. Hal ini bisa diterapkan bila siswa telah mengusai meteri dengan tingkat

akurasi (ketepatan) keterampilan minimal 90 persen.

5. Club SURVIVA

Dengan motto Kreatif, Tangguh dan Beriman, unit Surviva memberikan

materi pengetahuan alam, dasar-dasar kepanduan dan belajar hidup mandiri.

Tujuannya adalah adik dapat belajar hidup mandiri, tangguh dan kreatif dalam

Page 147: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

132

menghadapi setiap tantangan alam serta mengenal alam guna mengagungkan asma

Allah.

Model Contextual Teaching and Learning (CTL) merupakan proses

pembelajaran yang holistik dan bertujuan membantu siswa untuk memahami makna

materi ajar dengan mengaitkannya terhadap konteks kehidupan mereka sehari-hari

(konteks pribadi, sosial dan kultural), sehingga siswa memiliki pengetahuan/

ketrampilan yang dinamis dan fleksibel untuk mengkonstruksi sendiri secara aktif

pemahamannya. CTL disebut pendekatan kontektual karena konsep belajar yang

membantu guru mengaitkan antara materi yang diajarkannya dengan situasi dunia

nyata siswa dan mendorong siswa membuat hubungan antara pengetahuan yang

dimilikinya dengan penerapannya dalam kehidupan mereka sebagai anggota

masyarakat.

Berdasarkan model yang digunakan setiap unit diatas maka PAS Salman ITB

sebagai pendidikan luar sekolah menggunakan konsep pendidikan kecakapan untuk

hidup ( life skills education ) yaitu:

a. 'Personal Skills Education' adalah pendidikan kecakapan yang diberikan kepada

adik bimbingan agar dapat mengembangkan kemampuan berdialog secara baik

dengan diri sendiri untuk mengaktualisasikan jati-dirinya sebagai manusia yang

menjadi khalifah atau wakil Sang Pencipta di muka bumi ini.

b. 'Social Skills Education' adalah pendidikan kecakapan yang diberikan kepada

adik bimbingan agar dapat mengembangkan kemampuan berdialog untuk bergaul

secara baik dengan sesama manusia.

Page 148: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

133

c. 'Environmental Skills Education' adalah pendidikan kecakapan yang diberikan

kepada adik bimbingan agar dapat mengembangkan kemampuan berdialog secara

baik dengan lingkungan alam sekitamya, untuk menikmati keindahannya dan

menjaganya dari kerusakan-kerusakan karena ulahnya sendiri atau oleh manusia

lainnya, serta kemampuan untuk menjaga diri dari pengaruh-pengaruhnya.

d. 'Vocational atau Occupational Skills Education' adalah pendidikan kecakapan

yang diberikan kepada adik bimbingan agar dapat mengembangkan

kemampuan untuk menguasai dan menyenangi jenis kegiatan tertentu.

Keempat jenis kecakapan ini, yaitu 'personal skills', 'social skills',

'environmental skills' dan 'vocational skills' bersifat komplementer, saling melangkapi

antara yang satu dengan yang lainnya.

Pendidikan non formal untuk mengembangkan keempat spektrum life skills' itu

menghasilkan model kerangka struktur program PAS Salman ITB yang bisa dilihat

dibawah ini:

Page 149: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

134

MODEL KERANGKA STRUKTUR PROGRAM PAS SALMAN ITB

MELALUI KONSEP "LIFE SKILLS EDUCATIONS"

No BIDANG LIFE SKILLS MATA PELAJARAN INTI

KONTRIBUSI JAM

UNTUK LIFE SKILLS

PER MINGGU

Personal Skills :

Physical skills Perisai Diri (PD) 2 Jam

Intellectual Skills Bocah Kreatif (Bokre) 2 Jam

Emotional Skills Apresiasi Teater dan Musik

Kesenian (Asterix) 2 Jam

1.

Spritual Skills Semua unit kegiatan 2 Jam

2. Social Skills : Semua unit kegiatan 2 Jam

3. Environmental Skills : Surviva, PD 2 Jam

Bokre 2 Jam 4. Vocational Skills :

B. Saran

Berdasarkan hasil penelitian yang telah dikemukakan di atas tentang model

pendidikan luar sekolah bagi anak usia SD di “SD PAS” Salman ITB Bandung,

maka dalam skripsi ini penulis mengemukakan saran:

Page 150: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

135

Bahwa pendidikan tidak hanya dibatasi oleh pendidikan formal di sekolah

saja, akan tetapi pendidikan nonformalpun akan jauh lebih baik apabila

diorganisir dengan baik oleh ahlinya. Saran buat para Pembina terutama pengurus

“SD PAS” Salman ITB kegiatan ini bagus, akan tetapi diharapkan agar ada

Pembina tetap untuk mengurus kegiatan “SD PAS” misalnya 3 orang yang

menetap untuk memanage, akan tetapi kader untuk calon Pembina tetap ada.

Tujuan Pembina tetap yaitu untuk membina para kader. Kegiatan PAS ini sangat

bagus, semoga kegiatan model PLS “SD PAS” yang ada di ITB bisa ditiru dan

disosialisasikan oleh PLS-PLS yang ada di Indonesia terutama di daerah

Bandung, dengan cara membukukan mulai dari proses pembelajan pra kbm

sampai kegiatan dan evaluasi, kurikulum yang digunakan, silabus, dsb

C. Penutup

Alhamdulillahirabbilalamin penyusunan skripsi tentang “model

pendidikan luar sekolah untuk anak usia SD (studi eksploratif terhadap “SD

PAS” Salman ITB Bandung)” telah selesai disusun. Besar harapan kami semoga

karya tulis ilmiah ini dapat bermanfaat, memicu dan memotivasi bagi masyarakat

pada umunya, khususnya bagi penilis untuk dapat mendirikan model pendidikan

luar sekolah sebagaimana yang dilakukan oleh SD Pembinaan Anak Salman ITB

Bandung. Amien

Page 151: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

DAFTAR PUSTAKA

Al-Qur’an dan Terjemah, 2000, Departemen Agama Republik Indonesia,

Diponegoro, Bandung.

Aqib Zainal, 2008, Sekolah Ramah Anak Mencegah kekerasan Dalam Sekolah,

YramaWidya,Bandung.

Bahri Djamarah, Syaiful Drs, 2002, Psikologi Belajar, Rineka Cipta, Jakarta.

Faisal Sanapiah, 1981, Pendidikan Luar Sekolah , CV Usaha Nasional, Surabaya.

Joesoef Soelaiman, 2004, Konsep Dasar Pendidikan Luar Sekolah, PT. Bumi

Aksara, Jakarta

Komar, Oong Dr M.Pd, 2006, Filsafat Pendidikan Nonformal, CV Pustaka Setia,

Bandung.

Kurdie Syuaeb, 2002, Pendidikan Luar Sekolah, CV Alawiyah, Cirebon

Putri, I.M, 2002. Kamus Bahasa Indonesia Lengkap, Gresindo Press,

Surabaya.

R Subantari, 2005, Bahasa Indonesia Ragam Karya Tulis Ilmiah, Unisba.

Sanjaya Wina Dr M.Pd, 2006, Strategi Pembelajaran Berorientai Standar

Proses

Pendidikan, Prenada Media, Jakarta.

Soedomo M, 1989, Pendidikan Luar Sekolah Ke Arah Pengembangan Sistem

BelajarMasyarakat, Depdikbud.

Page 152: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

Sudjana H.D, 2000, Strategi Pembelajaran Dalam Pendidikan Luar Sekolah, Falah

Production, Bandung.

Sudjana H.D, 2000, Pendidikan Luar Sekolah. Bandung: Falah Production.

Sudjana H.D, 2001, Pendidikan Luar Sekolah Wawasan, Sejarah

Perkembangan, Falsafah & Teori Pendukung, Serta Asas, Fatah Production,

Bandung.

Suryosubroto B, 1997, Proses Belajar Mengajar Di Sekolah, Rineka Cipta, Jakarta.

Syah, Muhaibin, 2002, Psikologi Pendidikan, PT.Remaja Rosdakarya, Bandung.

Syah Muhaibin, 2003, Psikologi Belajar, PT.Raja Gravindo Persada, Jakarta.

Tafsir Ahmad, 2003, Penuntun Penyususnan Rencana Penelitian dan

Penulisan Skripsi Bidang Ilmu Agama, Raja Grafindo Persada, Jakarta.

Undang-Undang Republik Indonesia No 20 Tahun 2003 Tentang Sisdiknas, 2006,

Citra Umbara, Bandung.

Uno, Hamzah B, 2007, Model Pembelajaran Menciptakan Proses Belajar Mengajar

yang Kreatif dan Efektif, Bumi Aksara, Jakarta.

Utami Munandar Prof. Dr, 1999, Pengembangan Kreatifitas Anak Berbakat, PT.

Rineka Cipta, Jakarta.

Winkel, 1984, Psikologi Pendidikan dan Evaluasi Belajar, Gramedia, Jakarta.

Zulkifli Drs, 2001, Psikologi Perkembangan, PT.Remaja Rosdakarya, Bandung.

Page 153: 01 COVER & LEMBAR PENGESAHAN - elibrary.unisba.ac.idelibrary.unisba.ac.id/files/09-1422_Fulltext.pdf1. Skripsi digital ini hanya digunakan sebagai bahan referensi 2. Cantumkanlah sumber

RIWAYAT PENULIS Nama : Roswati Npm : 10030105013 Ttl : Bandung, 17 Juni 1986 Nama Ibu : Imas Karyati Nama Ayah : Suherman Alamat : Jl. Rancabentang Dalam Rt.03 Rw. 06 No. 120 C Ciumbuleit Bandung 40142 No Tlp : (022) 2041907 / 08997966294

A. Riwayat Pendidikan : JENJANG PENDIDIKAN TAHUN KETERANGAN

1. SD Ciumbuleuit III 1993-1999 Berijazah 2. SLTP.N 12 Bandung 1999-2002 Berijazah 3. MAN Darussalam Ciamis 2002-2005 Berijazah 4. S1 Fakultas Tarbiyah Jurusan Pendidikan

Agama Islam UNISBA 2005-2009 Berijazah

B. Riwayat Pekerjaan

PEKERJAAN TEMPAT TAHUN 1. Mengajar TK Baitussholihin 2005-2006 2. Mengajar Privat Jl. Kiputih 2007-2008 3. Mengajar TK /TPA Darussholihin 2008-Sekarang

C. Pengalaman Berorganisasi NAMA ORGANISASI JABATAN TAHUN

1. Pramuka Anggota 1999-2000 2. Teater Dubel’s Anggota 2000 3. Pramuka Dewan Ambalan 2002-2003 4. BSM (Bulan Sabit Merah) Darussalam Bendahara 2003-2004 5. Malta (Majelis Al Ulum Wattakapul) Bendahara 2004-2005 6. IKDAS Priangan Anggota 2002-2005 7. IKADA Anggota 2005- Sekarang 8. BEM Fakultas Tarbiyah Kaderisasi 2006-2007 9. Dam Fakultas Tarbiyah Komisi B 2008-2009 10. PHPPKM Al Asayari Divisi TK 2006