tugas jawa isi tgs 4 kognosi

Upload: aprilarat

Post on 07-Mar-2016

238 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

tugas

TRANSCRIPT

BAB IPENDAHULUAN

1.1 Latar belakangFarmakognosi merupakan salah satu ilmu yang mempelajari tentang bagian-bagian tanaman atau hewan yang dapat digunakan sebagai obat alami yang telah melewati berbagai macam uji seperti uji farmakodinamik, uji toksikologi dan uji biofarmasetika. Glukosida adalah senyawa organic dengan suatu ikatan yang apabila dihidrolisa akan menghasilkan senyawa gula (GLIKON) dan senyawa bukan gula (AGLIKON/GENIN). Secara kimiawi, glukosida adalah senyawa dengan ikatan asetal dimana gugus OH terkondensasi dengan OH dari senyawa bukan gula, dan gugus OH sekunder terkondensasi di dalam mol gula itu sendiri dan membentuk cincin.1.2 Tujuan Mempelajari dan mengenal zat aktif obat berupa Glycyrrhizin, Atropa belladonae, Cumarin, Quersetin dan Rhei radix. Selain itu juga mengenal nama-nama produk obat yang ada di pasarannya yang mengandung zat aktif tersebut.

BAB IIPEMBAHASAN

A. Glycyrrhizin Pengertian GlycyrrhizinAkar manis atau 'Licorice' atau 'Liquorice' adalah akar Glycyrrhiza glabra. Tanaman akar manis ini merupakan tanaman sejenis polong-polongan yang berasal dari Eropa Selatan dan beberapa bagian wilayah Asia. Nama liquorice berasal dari bahasa Yunani kuno yang artinya "akar manis". Akar manis termasuk tanaman tahunan berbentuk terna dan dapat tumbuh sampai satu meter dengan daun yang tumbuh seperti sayap (pinnate) yang panjangnya 7 sampai 15 cm. Daun-daunnya dapat berjumlah 9-17 helai dalam satu cabang. Bunga akar manis tersusun secara inflorescens (berkelompok dalam satu cabang),warnanya berkisar dari keunguan sampai putih kebiru-biruan serta berukuran panjang 0,8-1,2 cm. Buah akar manis berpolong dan berbentuk panjang sekitar 2-3 cm, dan mengandung biji Contoh sediaan yang mengandung Glycyrrhizin yang beredar di pasaran:1. Bionam cream Indikasi: Sebagai anti bakteri, anti jamur dan analgesik pada luka minor dan luka tersayat. Komposisi:Per 15 gram mengandung : Shorea robusta 0,3 gram, Azadirachta indica 0,3 gram,Pongamia pinnata 0,3 gram,Cassia tora 0,3 gram, Ficus infectoria 0,45 gram, Glycyrrhiza glabra 0,6 gram,jasad bhasma 0,045 gram,Celastrus panniculatus 0,09 gram. Kemasan: Tube 15 gram Dosis: Gunakan pada luka dan tutup dengan plester. Pabrik: Ethica Industri Farmasi - Fresenius Kabi.2. Anakonidin OBH

Indikasi:Meredakan batuk dan gejala flu seperti demam, sakit kepala,hidung tersumbat, serta bersin, dengan rasa strawberry. Tersedia dalam kemasan botol 30 ml dan 60 ml. Tersedia pula Anakonidin . Nomer registrasi: Reg.No.DTL 0613023137A1 Komposisi:Tiap sendok takar (5 ml) mengandung :Succus Liquiritae 100 mgParacetamol120 mgPseudoephedrine HCl 7.5 mgChlorpheniramine Maleate1 mg Tanpa alcohol Efek samping: Dapat menyebabkan kantuk. Aturan pakai:2 6 tahun : sehari 3 x 1 sendok takar (5 ml)6 12 tahun : sehari 3 x 2 sendok takar (10 ml) Cara penyimpanan: Simpan pada suhu kamar (25 - 30 C)B. Rhei radix Pengertian Rhei radixRhei radix memiliki nama lain akar kelembak. Klembak atau kelembak (Rheum officinale L., suku Polygonaceae) adalah tumbuhan penghasil bahan obat dan wangi-wangian. Bagian yang dimanfaatkan adalah akarnya. Akar klembak menjadi komponen dalam rokok "klembak menyan" yang populer di kalangan masyarakat menengah ke bawah di Yogyakarta dan Jawa Tengah. Klembak juga dijadikan campuran dalam pembuatan jamu. Khasiat obatnya adalah sebagai laksatif (pencahar). Dalam pengobatan Tionghoa, ia dinamakan yo yng d hung (bahasa Tionghoa). Akar dan batangnya dipakai untuk mengobati sembelit (konstipasi), dan membantu mengatasi penggumpalan darah dan nanah. Orang Indian Amerika Utara juga memakainya sebagai bagian pengobatan herbal yang dinamakan essiac tea. Klembak diketahui sekarang juga mengandung bahan yang aktif dalam pengobatan Hepatitis B. Tanaman klembak menyukai daerah berhawa dingin. Pusat penanamannya adalah di Dataran tinggi Dieng, Jawa Tengah. Klembak (dalam bahasa Inggris dikenal sebagai "Chinese rhubarb") berkerabat dengan rhubarb, yang juga merupakan tumbuhan obat dari Eropa. Nama lain: Kelembak Nama tanaman asal: Rheum palmatum, Rheum officinale Keluarga: polygonaceae Zat berkhasiat utama: antraglukosida yang pada penguraian memberikan emodin, rhein, aloe emodin dan asam krisofanat. Terdapat pula tannin, pektin, katekhin, pati, kalsium oksalat. Penggunaan: Laksativa Pemerian: bau khas aromatik, rasa agak pahit tidak enak dan agak sepat Bagian yang digunakan: pangkal batang beserta sebagian akar Penyimpanan: dalam wadah tertutup baik Contoh sediaan yang mengandung Rhei radix yang beredar di pasaran1. Jamu Tenlung Pelangsing

Tenlung pelangsing tubuh: Merupakan produk alami yang dibuat dari ramuan tradisional serta diolah secara modern. Keunggulan produk ini adalah bekerja sesuai realita yaitu melarutkan lemak & kolesterol melalui BAB. Khasiat dan manfaat jamu Tenlung Pelangsing tubuh: Bekerja untuk menurutkan berat badan melalui BAB dengan penurunan berat badan sekitar 4kg/bulan, tanpa mengurangi jumlah porsi makan. Tanpa Bahan Kimia Obat yang berbahaya untuk Liver & lambung serta kesehatan tubuh. Mengandung daun jati belanda, tanaman obat yang berguna melarutkan lemak & kolestrol. Mengandung Daun kemuning yang berfungsi untuk mencagah penimbunan lemak & untuk melancarkan BAB. Mengandung Daun senna yang berfungi untuk melarutkan lemak & kolesterol. Mengandung Akar kelembak yang berfungsi untuk melancarkan sistem pembuangan tubuh. Mengandung Teh hijau yang berfungsi untuk mencegah kerutan yang timbul akibat penurunan berat badan. Cara pemakaian:Minum 2 kaplet sebelum tidur sampai mencapai berat badan yang diinginkan, Setelah itu cukup minum 2 kaplet seminggu untuk mempertahankan berat badan. Khusus untuk yang mengalami OBESITAS boleh minum 2 x 2kaplet setiap hari siang & malam untuk penurunan yang lebih signifikan. Anjuran:Hindari makan makanan berlemak, hindari makan malam diatas jam 19.00 & olah raga secukupnya. Nomor BPOM: TR 053 346 7212. MERIT PLUS

MERIT PLUS adalah suplemen pelangsing tubuh yang mengandung ekstrak-ekstrak pilihan dengan komponen aktif yang bekerja tepat sasaran untuk membantu menurunkan berat badan dan mengurangi lemak tubuh. MERIT PLUS mewujudkan impian akan tubuh yang indah, langsing dan penuh percaya diri. Olah raga teratur, diet rendah lemak dan rendah kalori akan mempercepat penurunan berat badan. Mekanisme kerja dan khasiat :MERIT PLUS diformulasikan dari bahan-bahan yang bekerja pada proses pembakaran lemak dalam tubuh, menekan nafsu makan dan meminimimalkan penyerapan lemak dalam tubuh. Camellia Sinensis atau Green Tea mengandung zat aktif poliphenol 50% memiliki efek antilipidemis (mencegah pembentukan lemak) dan efek thermogen (stimulasi pembakaran lemak). Hidroxy Citric Acid adalah zat aktif yang terdapat dalam buah Garcinia cambogia dikombinasikan dengan mineral kromium picolinat mampu mengubah lemak menjadi energi dan menekan nafsu makan serta menjaga keseimbangan glukosa darah. Guazumae Folium, Rhei Radix dan Granati Fructus Cortex adalah formula yang berperan mengurangi penyerapan sari makanan dan lemak dalam tubuh. Aturan Minum:1 2 kapsul sehari dua kali pada pagi dan malam hari, 20 30 menit sebelum makan. Perhatian:Tidak dianjurkan untuk wanita hamil dan sedang menyusui Khasiat :Mengurangi lemak tubuh dan menurunkan berat badan sehingga tubuh tampak lebih ramping. Mekanisme Kerja : Meningkatkan pembakaran lemak tubuh, mengurangi nafsu makan, mengurangi penyerapan lemak dalam usus dan memperlancar buang air besar Dosis :1-2 kapsul2 kali sehari, pagi dan malam, 20 menit sebelum makan. Maksimal 4 kapsul sehari Peringatan:Tidak dianjurkan dikonsumsi oleh wanita hamil. Penggunaan prosuk ini disertai olahraga teratur dan diet rendah lemak akan membuat hasil yang lebih optimal Kemasan: 1 botol 30 capsul Nomer BPOM: POM SD 052 323 661C. Atropa belladonae Pengertian Atropa belladonaeBELLADONNAE HERBA Nama lain: Herba Beladon Nama tanaman asal: Atropa belladonna (L) atau Atropa acuminata (Rolye ex Lindley) Famili: Solanaceae Genus: Atropa Bagian yang digunakan: Daun atau campuran daun dan pucuk berbunga Pemerian: Bau lemah, rasa agak pahit dan getir Atropa belladonna (L.) Atropa acuminata (Rolye ex Lindley) Persyaratan kadar: Kadar alkaloida jumlah dihitung sebagai hiosiamina tidak kurang dari 0,3 % Penggunaan: Sesak nafas, nyeri, nyeri haid, parkinsonisme, parasimpatolitik Zat berkhasiat utama: Alkaloida atropina, hiosiamina, apotropina, belladonina, nortropina, skopolamina (hiosina) Sediaan: Belladonnae Pulvis (FI), Belladonnae Tinctura (FI) untuk : Belladon Digitalis Valeriana Tinctura, Belladonnae Extractum (FI) Penyimpanan: Dalam wadah tertutup baik Contoh sediaan yang mengandung Atropa belladonae yang beredar di pasaran1. Atropin 0,25 MG/Ml Injeksi Indikasi : Meringankan gejala gangguan pada gastrointestinal yang ditandai dengan spasme otot polos (antispasmodic). Mydriasis dan cyclopedia pada mata Mengembalikan bradikardi yang berlebihan Antidotum untuk keracunan organophosphor Resusitas Kardio-Pumober (Cardiopulmonary resuscitation). Efek Samping :Efek samping antimuskarinik termasuk kontipasi, transient (sementara) bradycardia (diikuti dengan takikardi, palpitasi, dan aritmia), penurunan sekret bronkial, retensi urin, dilatasi pupil dengan kehilangan akomodasi , fotophobia, mulut kering; kulit kering dan kemerahan. Efek samping yang terjadi kadang-kadang : kebingungan (biasanya pada usia lanjut) , mual, muntah dan pusing. Golongan : K Kandungan : Atropine sulfat Dosis : 250-1000 g secara subkutan. Nama Dagang : Chlorpromazine hydrochloride, cimetidine hydrochloride, dimenhydrinate, diphenhydramine hydrochloride, droperidol, fentanyl citrate, glycopyrrolate, hydroxyzine hydrochloride, hydroxyzine hydrochloride dengan meperidine hydrochloride, meperidine hydrochloride, meperidine hydrochloride dengan promethazine hydrochloride, morphine supfate,opium alkaloid hydrochloride, pentazocine lactate, pentobarbital sodium, prochlorperazineedisylate, promazine hydrochloride, promethazine hydrochloride, propiomazine hydrochloride atau scopolamine hydrobromid2. Ekstrak Belladonna (Eksbel) Komposisi:1. Tiap tablet mengandung Ekstrak Belladona 10 mg Cara Kerja Obat:1. Ektrak belladona adalah antagonis kompetitif untuk reseptor asetilkolin muscarinic . Hal ini diklasifikasikan sebagai obat antikolinergik ( parasympatholytic ). Secara umum, ekstrak belladona menurunkan aktivitas parasimpatis disemua otot dan kelenjar. Hal ini terjadi karena ekstrak belladona merupakan antagoniskompetitif dari reseptor muskarinik asetilkolin ( asetilkolin yangutama neurotransmitter yang digunakan oleh parasimpatis pada sistem saraf). Olehkarena itu, dapat menyebabkan kesulitan menelan dan sekresi air liur berkurang. Obat ini juga dapat menghambat sekresi keringat melalui sistem saraf simpatik. Hal ini dapat berguna dalam mengobati hiperhidrosis. Indikasi:1. Gangguan spastik (kejang) pada saluran pencernaan, saluran kemih dan kelamin, saluran empedu. Kontraindikasi1. Sakit ginjal1. Saluran kemih terhambat (sulit berkemih)1. Usus tersumbat, ulserativ kolitis parah, atau yang terkomplikasi denga megakolon1. Glukoma1. Myasthenia gravis Dosis: 1. Dewasa: 3 x sehari 1 2 tablet1. Anak-anak: 3 x sehari - 1 tablet Peringatan dan Perhatian :1. Jangan mengendarai atau mengoperasikan mesin yang perlu perhatin penuh karena dapat menimbulkan kantuk. Efek Samping :1. Reaksi alergi seperti bengkak pada wajah, lidah atau bibir, sulit bernafas, tenggorokan terasa tercekik dan gatal-gatal dengan bintik-bintik merah dan bengkak.1. Detak jantung tak beraturan dan cepat.1. Ruam pada muka atau muka kemerah-merahan.1. Nyeri pada mataD. Cumarin Pengetian CumarinKumarin merupakan senyawa metabolit sekunder berupa minyak atsiri yang terbentuk terutama dari turunan glukosa nonatsiri saat penuaan atau pelukaan. Hal ini penting terutama ada tumbuhan alfalfa dan semanggi manis di mana kumarin menyebabkan timbulnya aroma yang khas sesaat setelah kedua tumbuhan itu dibabat. Para peneliti telah mengembangkan galur semanggi tertentu yang mengandung sedikit kumarin dan galur lainnya yang mengandung kumarin dalam bentuk terikat. Semua galur itu secara ekonomi sangat penting karena kumarin-bebas dapat berubah menjadi produk yang beracun, dikumarol, jika semanggi rusak selama penyimpanan. Dikumarol adalah senyawa antipenggumpalan yang menyebabkan penyakit semanggi manis (penyakit perdarahan) pada hewan ruminansia (pemamah biak seperti sapi) yang memakan tumbuhan yang mengandung dikumarol.Skopoletin adalah kumarin beracun yang tersebar luas pada tumbuhan dan sering dijumpai dalam kulit biji. Skopoletin merupakan salah satu senyawa yang diduga menghambat perkecambahan biji tertentu, menyebabkan dormansi sampai senyawa tersebut tercuci (misalnya, oleh hujan yang cukup lebat sehingga kelembapannya cukup bagi pertumbuhan kecambah). Jadi peranannya adalah sebagai penghambat alami perkecambahan biji Contoh sediaan yang mengandung Cumarin yang beredar di pasaran1. Simarc-2 tablet

Komposisi: Na Warfarin. Indikasi: Pencegahan & pengobatan trombosis vena. Obat tambahan pada pengobatan oklusi (penutupan) koroner. Kemasan: Tablet 2 mg x 10 x 10 biji. Dosis: Induksi : awalnya 10-15 mg selama 2-3 hari, disesuaikan dengan respon waktu protrombin. Atau, 40-60 mg untuk orang dewasa & 20-30 mg untuk lansia. Pemeliharaan : 2-10 mg sehari. Dikonsumsi bersamaan dengan makanan atau tidak Pabrik: Fahrenheit.2. E. Quersetin Pengertian QuersetinQuercetin /kwrstn/ adalah flavonol yang dapat ditemui dalam berbagai buah, sayur, dan daun. Quercetin dapat digunakan sebagai bahan suplemen, minuman, atau makanan. Quercetin adalah flavonoid yang tersebar luas di alam. Nama quercetin digunakan semenjak tahun 1857, dan berasal dari kata quercetum (hutan ek). Flavonol ini merupakan inhibitor pengangkut auksin polar yang muncul secara alami. Pada bawang merah, konsetrasi quercetin terbesar ada pada cincin paling luar dan di bagian yang paling dekat dengan akar. Menurut satu penelitian, tomat yang tumbuh secara organik memiliki 79% lebih banyak quercetin daripada yang tumbuh secara kimiawi. Quercetin ada pada berbagai jenis madu dari berbagai jenis tanaman Contoh sediaan yang mengandung Quersetin yang beredar di pasaran1. Propolis Prosmart

Propolis dikumpulkan oleh lebah dari tumbuh-tumbuhan atau pucuk muda dan kulit pohon terutama pohon poplar lalu dicampurkan dengan air liurnya, yang digunakan untuk menambal lubang dalam sarang lebah yang sekaligus juga melindungi sarang lebah dari serangan virus, bakteri dan jamur. Propolis berasal dari bahasa Yunani: PRO = SEBELUM, POLIS = KOTA = Sistem Pertahanan Kota. Kandungan Propolis: asam amino, vitamin-vitamin dan mineral, bioflavonoids.Propolis ProSMART merupakan propolis tanpa kandungan alkohol, berwarna hijau (propolis hijau) yang berasal dari Brazil dan di ekstrak oleh Dalong Biotechnology di Taiwan dengan menggunakan teknologi MPES (Multi Polar Extract System) sehingga menghasilkan Propolis dengan kandungan Flavonoid tertinggi di dunia. Propolis ProSMART merupakan produk propolis terbaik di dunia sekarang ini.Flavonoid propolis adalah zat kandungan yang sangat penting dalam Propolis untuk kesehatan tubuh manusia, kandungan flavonoid dalam propolis ada sebanyak 30 40 jenis. Di antara mereka, Quercetin adalah bahan sebagai indicator yang paling penting. Oleh karena itu, tingkat qualitas propolis adalah tergantung pada isi dari jumlah presentasi Quercetin. Ahli organisasi propolis dunia dan unit penelitian medis yang dikembangkan sesuai dengan metode Pharmacopoeia Jerman membagi konten Quercetin dalam propolis 4 tingkat sebagai Standar Penentuan Tingkat Propolis.Umum : mengandung Quercetin (kuersetin) 4-8 mg/ml atau 0,4-0,8%Baik : mengandung Quercetin (kuersetin) 8-12 mg/ml atau 0,8-1,2%Sangat Baik : mengandung Quercetin (kuersetin) 12-15 mg/ml atau 1,2-1,5%Premium : mengandung Quercetin (kuersetin) >15 mg/ml atau >1,5 %Propolis ProSMART mengandung kuersetin 70 mg/ml atau 7% dan Propolis ProSMART Super mengandung kuersetin140 mg/ml atau 14%. Propolis ProSMART adalah Propolis Terbaik Di Dunia. Sistem Teknologi Ekstrak Propolis tercanggih saat ini di dunia ditemukan dan dikembangkan oleh Da-Yeh University Changhua, Taiwan R.O.C. yang diproduksi oleh Dalong Biotechnology Co.,Ltd dibawah penelitian para Profesor Tai- Hao Hsu, Ph.D, Shi-Ching Zhao Ph.D.Produk Propolis Prosmart diproduksi dengan standar G.M.P. terbaik di Taiwan dan ProSMART sebagai World Wide Authorization Agen di Indonesia.Propolis ProSmart: 100% alami dan diekstraksi menggunakan teknologi MPES dari DALONG BIOTECHNOLOGY Standard GMP Propolis ProSMART mengandung Bioflavonoids (Kuersetin/Quercetin*) 70 mg/ml atau 7%. Propolis ProSMART Super mengandung Kuersetin/Quercetin 140 mg/ml atau 14%. Propolis ProSMART adalah Propolis Terbaik di dunia sesuai standar kuersetin yang terkandung didalamnya (menurut Farmakope / Pharmacopoeia)*. Diimport langsung dari Taiwan dan terdaftar sebagai anggota API(Angka Pengenal Import) Bebas dari Alkohol (Non Alcohol) Bebas dari bahan kimia obat (kafein, Dexamethasone, Siproheptadin HCL, Efedrin HCL) Bebas dari bahan Narkotika (Opium, Kodein Fosfat, Morfin HCL) Bebas Uji psikotropika (Luminal, Deazepam & Amfetamin Sulfat) Bebas dari kandungan logam berat (Pb, Cd, As, & Mercury / Hg) Bebas dari Mikroba (Coliform, Yeast, Mold, Salmonella, Staphylococcus sureus, Pseudomonas sp) Note: Pharmacopoeia atau Farmakope, dalam pengertian modern teknis, adalah sebuah buku yang berisi petunjuk untuk identifikasi sampel dan persiapan obat-obatan senyawa, dan diterbitkan oleh otoritas pemerintah atau masyarakat medis atau farmasi. Kuersetin (Quercetin) adalah kelompok senyawa flavonol terbesar, kuersetin dan glikosidanya berada dalam jumlah sekitar 60-75% dari Flavonoid. Kuersetin merupakan zat aktif pelindung fungsi jantung (sistem kardiovaskuler) karena mampu memulihkan sistem kapilari, memperbaiki elastisitas dan kerapuhan pembuluh darah.2. Proliva tablet

Komposisi: Selenium 200 mcg, milk thistle 300 mg, citrus bioflavonoids 120 mg, bilberry 100 mg, -lipoic acid 100 mg, quercetin 95% 50 mg, turmeric 40 mg, licorice 40 mg, dandelion 35 mg. Indikasi: Membantu menjaga kesehatan fungsi hati. Kemasan: Tablet Salut selaput 20's Dosis: 1 tablet perhari. Dikonsumsi bersamaan dengan makanan Pabrik: Gracia Pharmindo.

BAB IIIPENUTUP

3.1 KesimpulanDapat disimpulkan bahwa, glycyrrhizin, cumarin, atropa belladonae, quersetin dan rhei radix masing-masing memiliki contoh sediaan di pasarannya sesuai dengan indikasi masing-masing.3.2 Saran Sebelum dibuat makalah, sebaiknya mahasiswa sudah paham dengan materi yang akan dibuat makalah. Pembahasan dalam makalah sebaiknya dapat memberikan pengetahuan yang lebih untuk mahasiswa lainnya.

DAFTAR PUSTAKA

https://id.wikipedia.org/wiki/Farmakognosihttps://id.wikipedia.org/wiki/Kumarinhttp://www.konimex.com/product/pharmaceutical/obat-bebas/cough-cold-remedies/anakonidin-obhhttp://www.apotekpurwosarifarma.co.id/info-obat-2/remaja/pelangsing/merit-plus/http://tanjungherbal.com/natur-slim-pelangsing/http://www.klinkstore.com/riddancehttps://id.wikipedia.org/wiki/Akar_manishttps://id.wikipedia.org/wiki/Quercetin

3