tomat ( m. fauzan fitri )

9
OLEH : NAMA : MUHAMMAD FAUZAN FITRI KELAS : II PERKEBUNAN 2

Upload: vauzan-cuy

Post on 03-Jul-2015

138 views

Category:

Documents


5 download

TRANSCRIPT

Page 1: Tomat ( m. Fauzan Fitri )

OLEH :

NAMA : MUHAMMAD FAUZAN FITRI

KELAS : II PERKEBUNAN 2

SEKOLAH PERTANIAN PEMBANGUNAN (SMK-SPP)

NEGERI SEMBAWA – PALEMBANG

2011

Page 2: Tomat ( m. Fauzan Fitri )

Tomat merupakan tanaman asli Benua Amerika yang tersebar dari Amerika Tengah hingga Amerika Selatan. Tanaman tomat pertama kali dibudidayakan oleh suku Inca dan suku Aztec pada tahun 700 SM. Sementara itu, bangsa Eropa mulai mengenal tomat sejak Christophorus Columbus pulang berlayar dari Amerika dan tiba di Pantai San Salvador pada tanggal 12 Oktober 1492. Ketika itu, Columbus diperintahkan oleh Ratu Isabella dari Kerajaan Castilla, Spanyol untuk mencari emas dan rempah-rempah, tetapi is pulang justru membawa biji-bijian, seperti jagung, cabe, dan tomat. Meskipun Ratu Isabella kecewa dengan hasil yang dibawa Columbus, tetapi akhirnya bijibijian tersebut ditanam juga oleh para petani di Spanyol dan menyebar sampai ke beberapa negara Eropa lainnya.

Tatkala penyebaran tomat telah mencapai Benua Eropa bagian utara, orang-orang di daerah itu menamai tomat dengan berbagi julukan. Orang Perancis menyebut tomat dengan apel cinta. Sementara itu, orang Jerman menyebutnya dengan apel surga. Lain halnya di Inggris, orang-orang di negara kerajaan itu justru tidak percaya kalau tomat bisa dimakan. Mereka menganggap Amerika, bahkan terns berlangsung hingga abad ke-19. Namun pada tahun 1821, orang-orang Louisiana di New Orleans mulai memakai tomat dalam berbagai menu masakan mereka. Tak lama kemudian berita ini cepat menyebar sehingga banyak ditiru masyarakat luas yang menggunakan tomat sebagai campuran masakan seafood.

SEJARAH DAN

PERKEMBANGAN

TOMAT

Page 3: Tomat ( m. Fauzan Fitri )

TOMAT HIBRYDA

Penyebaran tomat di Indonesia dimulai dari Filipina dan negara-negara Asia lainnya pada abad ke-18. Pada awalnya, tomat yang pertama kali ditanam oleh suku Inca dan suku Aztek ini masih berbuah kecil dan produktivitasnya juga masih rendah. Hal ini jelas berbeda dengan kondisi sekarang. Buah tomat yang dihasilkan bisa menghasilkan bobot hingga 0,4 kg per buah atau 5-8 kg buah per tanaman. Selain kualitas dan kuantitas buahnya tinggi, tanaman tomat hibrida juga mampu beradaptasi pada berbagai kondisi agroklimat, mulai daerah dataran

rendah, dataran menengah, hingga dataran tinggi. Bahkan ada juga varietas yang tahan terhadap hama dan penyakit tertentu.

Tomat hibrida terjadi dari hasil persilangan dua induk tomat galur murni yang memiliki sifat-sifat unggul. Hasil dari persilangan tersebut memiliki sifat-sifat unggul yang diturunkan dari kedua induknya. Benih tomat hibrida adalah turunan pertama dari persilangan antar varietas, antar galur, dan antar varietas dan galur. Varictas yang digunakan adalah single cross (SC),

Page 4: Tomat ( m. Fauzan Fitri )

CIRI-CIRI BATANG TOMAT

Ciri khas batang tomat adalah tumbuhnya bulu-bulu halus di seluruh permukaannya. Akar tanaman tomat berbentuk serabut yang menyebar ke segala arah. Kemampuannya menembus lapisan tanahnya terbatas, yakni pada kedalaman 30-70 cm.

Daunnya yang berwarna hijau dan berbulu mempunyai panjang sekitar 20-30 cm dan lebar 15-20 cm. Daun tomat ini tumbuh di dekat ujung dahan atau cabang. Sementara itu, tangkai daunnya berbentuk bulat memanjang sekitar 7-10 cm dan ketebalan 0,3-0,5 cm.

Bunga tanaman tomat berwarna kuning dan tersusun dalam dompolan dengan jumlah 5-10

bunga per dompolan atau tergantung dari varietasnya. Sekuntum bunganya terdiri dari lima helai daun kelopak dan lima helai makota. Pada serbuk sari bunga terdapat kantong yang letaknya menjadi saw dan membentuk bumbung yang mengelilingi tangkai kepala putik. Bunga tomat dapat melakukan penyerbukan sendiri karena tipe bunganya cuma satu. Meskipun demikian tidak menutup kemungkinan terjadi penyerbukan silangan.

Buah tomat berbentuk bulat, bulat lonjong, bulat pipih, atau oval. Buah yang masih muda berwarna hijau muda sampai hijau tua. Sementara itu, biji yang sudah tua berwarna merah

Page 5: Tomat ( m. Fauzan Fitri )

cerah atau gelap, merah kekuning-kuningan, atau merah kehitaman. Selain warna-warna di atas ada

juga warna tomat yang berwarna kuning.

Buah tomat. Ketika masih muda berwarna hijau, setelah tua berwarna orange hingga merah bijinya ada yang putih, putih kekuningan, ada juga yang kecokelatan. Biji inilah yang umumnya dipergunakan untuk perbanyakan tanaman.

Sementara itu, berdasarkan bentuknya, buah tomat dibedakan menjadi lima jenis.

1) Tomat Biasa (Lycopersicum esculentum Mill, var. commune Bailey). Berbentuk tomat pipih tidak teratur, sedikit beratur terutama di dekat tangkai. Tomat jenis ini banyak ditemui di pasar-pasar lokal.

MENGENAL TANAMAN

TOMAT

Page 6: Tomat ( m. Fauzan Fitri )

2) Tomas Apel atau Pir (Lycopersicum esculentum Mill, var. pyriforme Alef). Berbentuk bulat seperti buah apel atau buah pir.

DAFTAR PUSTAKA

Anonim, "Inovasi Baru Benih Unggul Sayuran", PT East West Seed Indonesia 2000.

Anonim, "Lycopene dalam Saus Tomat Membuat Anda Sehat", Infisan" Jakarta, Agustus 2001.

Anonim, "Pestisida Untuk Pertanian Dan Kehutanan", Komisi Pestisida Departemen Pertanian, Jakarta .

Anonim, Known-You Seed Benih Unggul Sayuran, Known-You

Seed CoXTD, Taiwan.Anonim, Makanan Dan Gizi, Pustaka Ilmu, Jakarta, 1981.

Hendrawan, S, Ir. "Waspadai Virus Tomat", Trubus,%No

XXVI , Jakarta, Oktober 1995.

Lingga, P., Hidroponik, Bercocok Tanam Tanpa Tanah, Penebar

Swadaya, Jakarta 2001.

Paimin, R. Fendy dan Rahmat Rukmana, "Blossom and Rot", Trubus, No XXV, Jakarta, Januari 1995.

Pracaya, Ir., Hama dan Penyakit Tanaman, Penebar Swadaya, Jakarta 1991. Prihmantoro, H., Hidroponik Sayuran Semusim untuk Bisnis dan Hobi, Penebar Swadaya, Jakarta 2001.

Redaksi Trubus, " Kiat Agar Tomat Tahan Lama", Bonus Trubus,

Page 7: Tomat ( m. Fauzan Fitri )

No.380, Jakarta, Juli 2001.