tekstur crustiform dan cockade

6
Laboratorium Petrologi Sie. Endapan Mineral 2015 BAB III PEMBAHASAN III.1 Tekstur Crustiform dan Cockade Gambar 3.1. Tekstur Crustiform Gambar 3.2. Tekstur Cockade Tekstur crustiform merupakan tekstur berlapis, dimana fluida membentuk kristal-kristal yang halus mulai dari dinding pada rongga hingga bagian tengah rongga secara berulang-ulang. Tekstur cockade mempunyai kenampakan berlapis yang hampir sama dengan crustiform, hanya saja pada tekstur ini tekstur ini terdapat fragmen batuan yang dikelilingi oleh tekstur berlapis. Tekstur Crustiform dan Cockade merupakan tekstur yang terbentuk akibat pengisian suatu celah atau rekahan formasi batuan oleh presipitasi fluida hidrotermal atau dapat juga dari leburan silikat. Larutan bisa jadi encer atau terkonsentrasi, panas atau dingin, dan berasal dari magmatik atau meteorik. Kebanyakan Nama : Haryo Jalu Saksono 1 NIM : 111.130.051 Plug : 8

Upload: haryo-jalu-saksono

Post on 04-Dec-2015

29 views

Category:

Documents


5 download

DESCRIPTION

Tekstur Crustiform dan Cockade

TRANSCRIPT

Page 1: Tekstur Crustiform dan Cockade

Laboratorium PetrologiSie. Endapan Mineral

2015

BAB III

PEMBAHASAN

III.1 Tekstur Crustiform dan Cockade

Gambar 3.1. Tekstur Crustiform Gambar 3.2. Tekstur Cockade

Tekstur crustiform merupakan tekstur berlapis, dimana fluida membentuk

kristal-kristal yang halus mulai dari dinding pada rongga hingga bagian tengah

rongga secara berulang-ulang. Tekstur cockade mempunyai kenampakan berlapis

yang hampir sama dengan crustiform, hanya saja pada tekstur ini tekstur ini

terdapat fragmen batuan yang dikelilingi oleh tekstur berlapis.

Tekstur Crustiform dan Cockade merupakan tekstur yang terbentuk akibat

pengisian suatu celah atau rekahan formasi batuan oleh presipitasi fluida

hidrotermal atau dapat juga dari leburan silikat. Larutan bisa jadi encer atau

terkonsentrasi, panas atau dingin, dan berasal dari magmatik atau meteorik.

Kebanyakan larutan bersifat panas dan encer. Perubahan sifat kimia, temperatur,

dan tekanan dari larutan mineral adalah hal terpenting.

III.1.1. Genesa tekstur Crustiform

Mineral yang pertama terendapkan pada garis dinding pengisian dan

tumbuh ke dalam umumnya perkembangan wajah kristal menunjuk ke arah suplai

larutan. Pada beberapa kasus mineral yang serupa dapat terendapkan secara

menerus pada kedua dinding hingga rongga menjadi penuh. Tipe pengisian seperti

Nama : Haryo Jalu Saksono 1NIM : 111.130.051Plug : 8

Page 2: Tekstur Crustiform dan Cockade

Laboratorium PetrologiSie. Endapan Mineral

2015

itu memberikan kemunculan homogen. Namun, urutan lapisan dari perbedaan

mineral bisa jadi terndapkan, dengan pengulangan mineral sebelumnya hingga

pengisian penuh, akan membentuk tekstur crustiform. Tekstur lapisan tersebut

terbentuk akibat pengaruh dari laju pembentukan atom yang lewat jenuh. Jika

rongga yang terisi merupakan celah atau rekahan-rekahan, maka menghasilkan

crustified vein.

Gambar 3.3. Urutan terbentuknya layer tekstur crustiform

Pengisian rekahan melibatkan dua proses, yaitu :

1. Pembukaan dari formasi batuan sebagai permulaan,

2. Pengendapan mineral

Keduanya dapat terbentuk hampir bersamaan, tetapi biasanya merupakan proses

yang berbeda yang dipisahkan oleh interval waktu.

III.1.2. Genesa tekstur Cockade

Proses terbentuknya tekstur ini hampir sama dengan pembentukan crustiform.

Hanya saja pada tekstur ini, rekahan yang dilewati fluida hidrotermal atau leburan

silikat terdapat hancuran batuan samping atau dari batuan lain yang nantinya akan

membentuk fragmen. Pada saat larutan melewati rongga yang terisi hancuran

batuan tersebut, maka akan mengendap pada dinding-dinding rongga dan juga

pada dinding hancuran batuan. Oleh sebab itu lapisan yang terbentuk pertama

yaitu pada dinding rongga dan dinding hancuran batuan, kemudian membentuk

Nama : Haryo Jalu Saksono 2NIM : 111.130.051Plug : 8

Page 3: Tekstur Crustiform dan Cockade

Laboratorium PetrologiSie. Endapan Mineral

2015

lapisan berikutnya hingga rongga terisi penuh dan hancuran batuan terlingkupi

membentuk fragmen. Keadaan rongga formasi batuan yang banyak terdapat

hancuran batuan biasanya terdapat pada bidang sesar.

Gambar 3.4. Urutan terbentuknya layer tekstur cockade

III.2. Kenampakan

Tekstur crustiform mempunyai kenampakan berlapis mengikuti bentuk

rekahan batuan sampingnya. Vein crustification bisa berbentuk simetris dengan

ditunjukkan kemiripan pada endapan kedua sisi atau dapat juga terbentuk tidak

simetris dengan layer yang tidak sama pada tiap sisinya. Umumnya disebabkan

karena pembukaan kembali (reopening) celah atau rekahan, yang memungkinkan

berlanjutnya pengendapan diantara layer pertama. Pembukaan kembali pada celah

atau rekahan mungkin saja terjadi. Banyak urat kuarsa ditandai dengan ribbon

structure atau tekstur pita, yang terdiri dari lapisan kuarsa tipis yang dipisahkan

oleh lapisan gelap yang tipis dari pengotor alterasi batuan dinding, yang mungkin

menunjukkan terjadinya reopening dan movement.

Tekstur cockade mempunyai tekstur berlapis yang menyelimuti fragmen.

Fragmen akan terlihat jelas dan tertanam pada kristal-kristal halus yang

membentuk lapisan.

III.3. Keterdapatan

Dalam banyak kasus, dari banyak tekstur lapisan masih dapat

diperdebatkan, tetapi hal tersebut merupakan produk akhir yang sangat umum dari

Nama : Haryo Jalu Saksono 3NIM : 111.130.051Plug : 8

Page 4: Tekstur Crustiform dan Cockade

Laboratorium PetrologiSie. Endapan Mineral

2015

kristalisasi dalam suatu celah yang terisi fluida. Kecenderungan untuk terjadi di

lingkungan dengan kedalaman dangkal (epithermal dan surficial) sudah banyak

diketahui walaupun mereka juga menunjukkan pada tingkat lingkungan yang

lebih dalam.

III.4. Produk Tekstur Crustiform dan Cockade

Proses pengisian rekahan cenderung menaikkan angka yang besar dari

pengendapan mineral dari aneka bentuk dan ukuran, dan pengendapan tersebut

telah menghasilkan himpunan produk mineral dan logam yang besar. Pada tekstur

crustiform terdapat pada endapan epitermal. Larutan yang mengisi celah biasanya

kuarsa, kalsedon, adularia, dan kalsit yang membentuk urat. Pada tengah urat,

banyak ditemukan mineral logam seperti pirit, kalkopirit, galena, dan sfalerit.

Nama : Haryo Jalu Saksono 4NIM : 111.130.051Plug : 8

Page 5: Tekstur Crustiform dan Cockade

Laboratorium PetrologiSie. Endapan Mineral

2015

DAFTAR PUSTAKA

Jemsen L. Meed, Bateman M. Alan, 1981. Economic Mineral Deposits. New

York : John Wiley & Sons.

Taylor Roger. 2009. Ore Textures. Townsville, Queensland, Australia : Spring.

Nama : Haryo Jalu Saksono 5NIM : 111.130.051Plug : 8