tanggapan untuk surat perjanjian kerja dengan romi

Upload: niko

Post on 07-Jan-2016

215 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Selamat pagi romo dan teman-teman,Mohon maaf, mungkin saya paling telat merespos informasi ini, tetapi lebih baik telat dari pada tidak sama sekali.Ada hal yang ingin saya tanyakan romo berkaitan dengan Surat Perjanjian yang room kiriman tersebut yaitu : Pertama ; Masa Percobaan Atau Masa Kontrak. Kalau kita memilih instrumen dengan masa percobaan 3 bulan dalam mempekerjakan karyawan pertama kali maka setelah habis masa percobaan maka karyawan tersebut secara hukum menjadi karyawan tetap. Kita tidak punya pilihan lain, karena penggunaan masa percobaan 3 bulan hanya untuk karyawan tetap atau Perjanjian Kerja Waktu Tidak Tertentu (PKWTT). Hal ini diatur dlm pasal 60 ayat (1) UU No 13 Tahun 2003 tentang ketenagakerjaan. Dan setelah berakhirnya masa percobaan 3 bulan lembaga tidak bisa menetapkan karyawan tersebut jadi karyawan kontrak atau Perjanjian Kerja Waktu Tertentu (PKWT), karena dalam pasal 58 ayat (1) UU Ketenagakerjaan untuk PKWT atau karyawan kontrak tidak dapat mensyaratkan adanya masa percobaan. Kalau hal ini tetap dilakukan maka suatu saat karyawan tersebut di PHK maka karyawan tersebut dapat menuntut pesangon, kecuali karyawan tersebut terbukti melakukan pelanggaran berat (tindak pidana). Jadi kalau kita berniat untuk mempekerjakan karyawan dengan sistem kontrak langsung saja buat perjanjian kontrak atau PKWT dengan jangka waktu 1 tahun atau maksimal 2 tahun. Ingat, jangka waktu atau berakhirnya kontrak di perjanjian kerja tersebut harus dicantumkan, karena kalau tidak maka demi hukum karyawan kontrak/PKWT tsb menjadi karyawan tetap/PKWTT.Maka usul saya, kita pakai saja istilah Masa Kontrak/PKWT dengan jangka waktu lebih panjang yaitu 1 tahun atau 2 tahun. Dengan demikian kita akan sampai pada keputusan yang lebih baik soal status karyawan berdasarkan penilaian kinerja yang objektif karena tersedianya waktu yang cukup.Terima kasih romo.. Salam dan hormat,Niko