selayangpandang

56

Upload: bejo-paijo

Post on 24-Jun-2015

2.893 views

Category:

Documents


7 download

TRANSCRIPT

Page 1: Selayangpandang
Page 2: Selayangpandang
Page 3: Selayangpandang

KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum Wr. Wb

Dengan mengucap puji syukur atas kehadirat Allah SWT, buku Selayang Pandang DPRD Kabupaten Sidoarjo Periode 2009-2014 telah berhasil disusun. Buku ini disusun untuk memberikan gambaran ringkas tentang potensi wilayah Kabupaten Sidoarjo dan untuk mengenal lebih dekat tentang lembaga perwakilan rakyat, serta tugas-tugas yang diemban para wakil rakyat.

Anggota DPRD Kabupaten Sidoarjo Periode 2009-2014 sebanyak 50 orang terdiri atas para anggota partai politik peserta pemilihan umum yang dipilih berdasarkan hasil pemilihan umum legislatif tahun 2009. DPRD Kabupaten Sidoarjo juga merupakan unsur penyelenggara Pemerintah Daerah yang bersama-sama Pemerintah Daerah dalam membentuk Peraturan Daerah untuk kesejahteraan Rakyat.

DPRD sebagai Badan Legislatif Daerah berkedudukan sejajar dan menjadi mitra dari Pemerintah Daerah, dan sebagai lembaga perwakilan rakyat di daerah adalah unsur Pemerintah Daerah sebagai wahana untuk melaksanakan demokrasi berdasarkan Pancasila.

Buku selayang pandang DPRD Kabupaten Sidoarjo Periode 2009-2014 juga dilengkapi foto dan alamat, seluruh anggota. Hal ini dimaksudkan untuk mendekatkan para wakil rakyat dalam melaksanakan tugas-tugasnya agar tidak tecabut dari akar rumput konstituennya.

Mudah-mudahan buku selayang pandang DPRD Kabupaten Sidoarjo Periode 2009-2014 ini bermanfaat bagi semua pihak.

Terima kasih. Wassalamu’alaikum Wr.Wb.

H.M. DAWUD BUDI SUTRISNO, SH.M.Hum Ketua DPRD

Page 4: Selayangpandang

GAMBARAN UMUM KABUPATEN SIDOARJO

A. LETAK GEOGRAFIS Kabupaten Sidoarjo terletak antara 11205” – 11209”BT dan 703” – 705”LS. Secara administrasi wilayahnya berbatasan dengan : Sebelah Utara : Kota Surabaya dan Kabupaten Gresik Sebelah Selatan : Kabupaten Pasuruan Sebelah Barat : Kabupaten Mojokerto Sebelah Timur : Selat Madura

B. KETINGGIAN DARI PERMUKAAN AIR LAUT : 0 – 3 meter: Merupakan daerah pertambakan yang berair asin /payau berada di belahan timur seluas 15.539 Ha (22,99%) 0 – 10 meter: Meliputi daerah bagian tengah yang berair tawar seluas 25.889 Ha (40,81%) 0 – 25 meter Terletak di daerah bagian barat seluas 18.524 Ha (29,20%)

C. LUAS WILAYAH Kabupaten Sidoarjo merupakan Kabupaten dengan wilayah terkecil di Propinsi Jawa Timur, berdasarkan pemetaan tahun 1939 luas wilayah 63.438,53 Ha atau 634,39 Km2 diapit oleh sungai Mas dan sungai Porong.

D. WILAYAH ADMINISTRASI Pembagian wilayah administrasi Kabupaten Sidoarjo terbagi atas 18 Kecamatan, 322 Desa dan 31 Kelurahan.

E. PENDUDUK Jumlah Penduduk Kabupaten Sidoarjo berdasarkan hasil Sensus Penduduk tahun 2010 sebesar 1.964.484 jiwa dengan kepadatan penduduk rata-rata 2.522 jiwa/Km2, dan pertumbuhan penduduk pada tahun 2010 mencapai 8,3 % per tahun ( lebih tinggi rata-rata pertumbuhan penduduk di Jawa Timur), hal ini bukan karena tingginya angka kelahiran, akan tetapi lebih dikarenakan arus Urbanisasi sebagai dampak dari pertumbuhan sektor Industri dan Perumahan di Sidoarjo serta dampak Surabaya Metropolitan Area.

Page 5: Selayangpandang

PASURUAN

GRESIK

SURABAYA

MOJOKERTO

SELAT

MADURA

WILAYAH ADMINISTRASI

KECAMATAN : 18KELURAHAN : 31DESA : 322

PETA KABUPATEN SIDOARJO

Page 6: Selayangpandang

KELEMBAGAAN PEMKAB. SIDOARJOPERATURAN DAERAH NO 21 TAHUN 2008

• SEKRETARIAT DAERAH DAN SEKRETARIAT DEWAN• 3 ASISTEN • 15 DINAS• 11 LEMBAGA TEKNIS DAERAH • 10 BAGIAN • 18 KECAMATAN• 31 KELURAHAN • 322 DESA• CABANG – CABANG DINAS • UNIT PELAKSANA TEKNIS DINAS ( UPTD )

Page 7: Selayangpandang

DINAS – DINAS

1. DINAS PENDIDIKAN 2. DINAS KESEHATAN 3. DINAS SOSIAL DAN TENAGA KERJA4. DINAS KEPENDUDUKAN DAN PENCATATAN SIPIL 5. DINAS PEMUDA, OLAHRAGA, KEBUD. DAN PARIWISATA6. DINAS PU CIPTA KARYA DAN TATA RUANG 7. DINAS PU BINA MARGA 8. DINAS PU PENGAIRAN 9. DINAS KEBERSIHAN DAN PERTAMANAN 10. DINAS PERHUBUNGAN 11. DINAS PERTANIAN, PERKEBUNAN DAN PETERNAKAN 12. DINAS KOPERASI, UKM, PERINDUST, PERDAG, DAN ESDM13. DINAS KELAUTAN DAN PERIKANAN 14. DINAS PASAR15. DINAS PENDAPATAN, PENGELOLA KEUANGAN DAN ASET

Page 8: Selayangpandang

LEMBAGA TEKNIS DAERAH

BADAN : 1. BADAN PERENCANAAN PEMBANGUNAN DAERAH 2. BADAN KEPEGAWAIAN DAERAH 3. BADAN PELAYANAN PERIJINAN TERPADU4. BADAN PEMBERDAYAAN MASYARAKAT, PEREMPUAN DAN KELUARGA

BERENCANA 5. BADAN LINGKUNGAN HIDUP 6. BADAN KESATUAN BANGSA, POLITIK DAN PERLINDUNGAN MASYARAKAT7. BADAN KETAHANAN PANGAN 8. BADAN PENANGGULANGAN BENCANA DAERAH

LEMBAGA LAIN : 9. INSPEKTORAT 10. KANTOR PERPUSTAKAAN DAN ARSIP 11. SATUAN POLISI PAMONG PRAJA ( Perda 22 Th. 2008 )12. RSUD ( Badan Layanan Umum )

Page 9: Selayangpandang

BADAN USAHA MILIK DAERAH

1. PERUSAHAAN DAERAH AIR MINUM “ DELTA TIRTA “

2. PERUSAHAAN DAERAH ANEKA USAHA “ DELTA GRAFIKA “

3. PT. BANK PERKREDITAN RAKYAT “ DELTA ARTHA “

Page 10: Selayangpandang

KONTRIBUSI PENDAPATAN ASLI DAERAH TERHADAP APBD

NO TAHUN PAD APBD

1.

2.

3.

4.

5.

6.

7.

2006

2007

2008

2009

2010

2011

2012

178.069.773.944,90

178.206.361.792,17

202.179.688.060,75

252.593.468.512,00

288.731.706.905,00

389.474.320.496,00

561.533.343.660,00

980.884.196.807,96

1.022.040.877.348,17

1.331.304.509.106,10

1.353.229.971.175,00

1.445.669.543.676,35

1.518.612.272.620,00

1.980.968.891.984,00

JENIS PENDAPATAN ASLI DAERAH : 1. PAJAK DAERAH : Hotel, losmen, rumah makan, hiburan, reklame, PPJ, galian c, parkir2. RETRIBUSI DAERAH : pelayanan kesehatan, kebersihan, kependudukan, ketenagakerjaan, parkir, pasar,

uji kendaraan, uji alat pemadam, IMB, ijin gangguan, ijin trayek, ijin usaha, jasa usaha, pemakaian kekayaan daerah, terminal, tempat parkir khusus, RPH, sedot wc, GOR, penjualan prod hsl usaha daerah.

3. HASIL PERUSAHAAN DAERAH4. DAN LAIN – LAIN SUMBER DATA : BPKKD SIDOARJO

Page 11: Selayangpandang

DISKRIPSIDPRD KABUPATEN SIDOARJO

PERIODE 2009 - 2014

Susunan dan Kedudukan DPRD Kabupaten Sidoarjo

• DPRD terdiri atas anggota Partai Politik Peserta Pemilu yang dipilih berdasarkan hasil Pemilihan Umum.

• DPRD merupakan Lembaga Perwakilan Rakyat Daerah sebagai penyelenggara Pemerintah Daerah bersama-sama Pemerintah Daerah.

• DPRD sebagai Lembaga Perwakilan Rakyat Daerah adalah unsur penyelenggara Pemerintah Daerah sebagai wahana untuk melaksanakan demokrasi berdasarkan Pancasila.

• DPRD sebagai unsur Lembaga Pemerintah Daerah memiliki tanggung jawab yang sama dengan Pemerintah Daerah dalam membentuk Peraturan Daerah untuk Kesejahteraan rakyat.

Page 12: Selayangpandang

ALAT KELENGKAPANUntuk melaksanakan tugas dan fungsinya, DPRD Kabupaten Sidoarjo juga membentuk alat kelengkapan yang terdiri:

A. PIMPINAN Pimpinan DPRD ditetapkan dalam Surat Keputusan Gubernur Jawa Timur Nomor : 171.424/101/011/2009 tanggal 30 September 2009 tentang Peresmian Pimpinan DPRD Kabupaten Sidoarjo yang terdiri dari :

– Ketua : H. M. DAWUD BUDI SUTRISNO, SH, M.Hum (F. DEMOKRAT)– Wakil ketua : H. ABDUL KOLIK, SE ( F. PKB)– Wakil Ketua : H. KHULAIM JUNAIDI, SP ( F. PAN – PKS)– Wakil Ketua : IMAM SUPI’I (F. PDIP)

Tugas Pokok :• Memimpin sidang DPRD dan menyimpulkan hasil sidang untuk diambil keputusan;• Menyusun rencana kerja pimpinan dan mengadakan pembagian kerja antara ketua dan wakil ketua;• Melakukan koordiansi dalam upaya menyinergikan pelaksanaan agenda dan materi kegiatan dari alat kelengkapan DPRD;• Menjadi juru bicara DPRD;• Melaksanakan dan memasyarakatkan keputusan DPRD;• Mewakili DPRD dalam berhubungan dengan lembaga / instansi lainnya;• Mengadakan konsultasi dengan kepala daerah dan pimpinan lembaga / instansi vertikal lainnya sesuai dengan keputusan

DPRD;

Page 13: Selayangpandang

• Mewakili DPRD di Pengadilan;

• Melaksankan keputusan DPRD berkenaan dengan penetapan sanksi atau rahabilitasi anggota sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan; dan

• Menyampaikan laporan kinerja pimpinan DPRD dalam rapat paripurna DPRD yang khusus diadakan untuk itu.

B. KOMISI – KOMISI

Komisi-komisi merupakan alat kelengkapan DPRD yang bersifat tetapdan dibentuk oleh DPRD pada awal masa jabatan anggota DPRD. Anggota tiap-tiap komisi terdiri dari anggota masing-masing fraksi . Jumlah anggota komisi diupayakan sama.

Page 14: Selayangpandang

KOMISI A Komisi A Bidang Hukum dan Pemerintahan, meliputi : Hukum dan perundang-undangan, Pemerintahan dan Aparatur Pemerintah, Keamanan, Ketertiban dan Kedisiplinan, Sosial Politik dan Organisasi Kemasyarakatan, Informasi dan Komunikasi, Pertahanan dan Perizinan, Pengendalian asset Daerah Catatan Sipil dan Kependudukan, dan Perjanjian Internasional.

Pimpinan dan Anggota Komisi A

• Koordinator : Imam Supi’I ( F - PDIP)• Ketua : Mundzir Dwi Ilmiawan ( F – PDIP)• Wakil Ketua : Warih Andono, SH (F – GKNU)• Sekretaris : H. Adhy Samsetyo, SH (F-PAN-PKS)• Anggota : 1. H. Kusman ( F-PAN-PKS) 2. Achmad Amir Aslichin ( F-PKB) 3. Susanto ( F –PKB) 4. Suhariyono, SH,MM ( F-PD) 5. M. Habibulloh, SH (F-GKNU) 6. Edi Susanto (F-GHN) 7. Iswahyudi, SE (F-PDIP) 8. Dra. Hj.Nunik Ariyani, M.Si (F- PD)

Page 15: Selayangpandang

KOMISI B Komisi B Bidang Perekonomian Keuangan meliputi : Keuangan, Pendapatan Daerah, Perbankan, Perpajakan dan Retribusi, Perusahaan Daerah dan Patungan, Investasi dan Pengembangan Dunia, Pertanian, Perikanan dan Kelautan, Peternakan, Perkebunan dan Kehutanan, Pengadaan Pangan dan Logistik, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah dan Perdagangan Umum, dan Penanaman Modal.

Pimpinan dan Anggota Komisi B

• Koordinator : H.M.Dawud Budi S. SH.M.Hum ( F - PD)• Ketua : Moch. Agil Effendi, SE ( F – PD)• Wakil Ketua : H. Isa Hasanuddin, SHi (F – PKB)• Sekretaris : Aditya Nindyatman,ST (F-PAN-PKS)• Anggota : 1. H. Nyubiatno, BA (F-PD) 2. Hj Nunuk Lelarosanawati, SH(F-PD) 3. H. Sulamul H. Nurmawan(F-PKB) 4. H. Sungkono (F-PAN PKS) 5. Tarkit Erdianto (F-PDIP) 6. M. Sugianto, SH (F-PDIP) 7. Drs. Heru, SH (F-GHN) 8. Siti Astutik (F-GKNU)

Page 16: Selayangpandang

KOMISI C Komisi C Bidang Pembangunan meliputi : Perencanaan dan Tata Ruang, Penelitian dan Pengembangan, Pembangunan, Pekerjaan Umum, Pertamanan dan Kebersihan, Lingkungan Hidup Pemukiman dan Prasarana Wilayah, Pariwisata, Pos dan Telekomunikasi, Perhubungan dan Transportasi, Pertambangan dan Energi.

Pimpinan dan Anggota Komisi C :

• Koordinator : H. Abdul Kolik, SE ( F - PKB)• Ketua : H. Nur Syaifuddin,SH ( F – PKB)• Wakil Ketua : I Wayan Dendra, SH.MH (F – GHN)• Sekretaris : Taufik Hidayat TY. S.Ked (F-PDIP)• Anggota : 1. Juanasari, ( F-PD) 2. H. Sulkan Wariono ( F-PD) 3. H. Choirut Tafta Zani (F-PD) 4. Hj. Anik Maslachah, Msi (F-PKB) 5. H. Fahrur Rozi (F-PKB) 6. Emir Firdaus, ST.MM (F-PAN PKS) 7. H.M. Zainul Lutfi (F-PAN PKS) 8. H.M. Yasluck Hasan,SE.MM (F-PAN PKS) 9. Drs.Ec. Unggul Prabawa,MM (F-GKNU) 10. Dra. Enny Suryani,SH (F-GKNU)

Page 17: Selayangpandang

KOMISI D Komisi D Bidang Sosial, Pendidikan dan Kesejahteraan Rakyat, meliputi : Keagamaan, Pendidikan dan Kebudayaan, Olahraga, Pemuda, Remaja dan Anak, Pemberdayaan Perempuan dan Keluarga Sejahtera, Kesehatan, Ketenagakerjaan dan Transmigrasi, Ilmu Pengetahuan dan teknologi.

Pimpinan dan Anggota Komisi D :

• Koordinator : H. Khulaim Junaidi, SP ( F – PAN PKS)• Ketua : Machmud, SE ( F – PAN PKS)• Wakil Ketua : Sutiyowati, S.Sos (F – GHN)• Sekretaris : H. Shodiqun Said (F-PKB)• Anggota : 1. Aris Firmansyah (F-PD) 2. Drs. H. Mashuri, BS (F-PD) 3. H. Usman, M.Kes (F-PKB) 4. A. Habibul Muiz, Lc (F-PAN PKS) 5. Dra. Hj. Nur Hasanah (F-PAN PKS) 6. dr. H. Wijono ( F-PDIP) 7. H. Didik Budi Santoso, ST (F-GHN) 8. Drs.Ec. Hadi Subiyanto (F-GKNU)

Page 18: Selayangpandang

C. BADAN MUSYAWARAH

Badan Musyarawah sebagai alat kelengkapan DPRD yang bersifat tetap dan berbentuk oleh DPRD pada awal masa jabatan keanggotaan DPRD. Badan Musyawarah mempunyai tugas : • Menetapkan agenda DPRD untuk 1 (satu) tahun sidang, 1 (satu) masa persidangan, atau sebagian dari suatu

masa sidang, perkiraan waktu penyelesaian suatu masalah, dan jangka waktu penyelesaian rancangan peraturan daerah, dengan tidak mengurangi kewenangan rapat paripurna untuk mengubahnya;

• Memberikan pendapat kepada pimpinan DPRD dalam menentukan garis kebijakan yang menyangkut pelaksanaan tugas dan wewenang DPRD;

• Meminta dan/atau memberikan kesempatan kepada alat kelengkapan DPRD yang lain untuk memberikan keterangan/penjelasan mengenai pelaksanaan tugas masing-masing;

• Menetapkan jadwal acara rapat DPRD;

• Memberi saran/pendapat untuk memperlancar kegiatan;

• Merekomendasikan pembentukan panitia khusus; dan

• Melaksanakan tugas lain yang diserahkan oleh rapat paripurna kepada Badan Musyawarah

Page 19: Selayangpandang

D. BADAN ANGGARAN

Badan Anggaran merupakan alat kelengkapan DPRD yang bersifat tetap dan dibentuk oleh DPRD pada permulaan masa keanggotaan DPRD.

Badan Anggaran mempunyai tugas : • Memberikan saran dan pendapat berupa pokok-pokok pikiran DPRD kepada kepala daerah

dalam mempersiapkan rancangan anggaran pendapatan dan belanja daerah paling lambat 5 (lima) bulan sebelum ditetapkannya APBD;

• Melakukan konsultasi yang dapat diwakili oleh anggotanya kepada komisi terkait untuk memperoleh masukan dalam rangka pembahasan rancangan kebijakan umum APBD serta orioritas dan plafon anggaran sementara.

• Memberikan saran dan pendapat kepada kepala daerah dalam mempersiapkan rancangan peraturan daerah tentang perubahan APBD dan rancangan peraturan daerah tentang pertanggung jawaban pelaksanaan APBD;

• Melakukan penyempurnaan rancangan peraturan daerah tentang APBD dan rancangan peraturan daerah tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD berdasarkan hasil evaluasi gubernur bersama tim anggaran pemerintah daerah;

• Melakukan pembahasan besama tim anggaran pemerintah daerah terhadap rancangan kebijakan umum APBD serta rancangan prioritas dan plafon anggaran sementara yang disampaikan oleh kepala daerah; dan

• Memberikan saran kepada pimpinan DPRD dalam penyusunan anggaran belanja DPRD.

Page 20: Selayangpandang

E. BADAN LEGISLASI DAERAHBadan Legislasi Daerah merupakan alat kelengkapan DPRD yang bersifat tetap dan dibentuk oleh DPRD pada awal masa jabatan keanggotan DPRD

Badan Legislasi Daerah mempunyai tugas :

• Menyusun rancangan program legislasi daerah yang memuat daftar urutan dan prioritas rancangan peraturan daerah beserta alasannya untuk setiap tahun anggaran di lingkungan DPRD;

• Koordinasi untuk penyusunan program legislasi daerah antara DPRD dan pemerintah daerah;• Menyiapkan rancangan peraturan daerah usul DPRD berdasarkan program prioritas yang telah

ditetapkan;• Melakukan pengharmonisan, pembulatan, dan pemantapan konsepsi rancangan peraturan daerah

yang diajukan anggota, komisi, dan/atau gabungan komisi sebelum rancangan peraturan daerah tersebut disampaikan kepada pimpinan DPRD;

• Memberikan pertimbangan terhadap rancangan peraturan daerah yang diajukan oleh anggota, komisi dan/atau gabungan komisi, diluar prioritas rancangan peraturan daerah yang terdaftar dalam program legislasi daerah;

• Mengikuti perkembangan dan melakukan evaluasi terhadap pembahasan materi muatan rancangan peraturan daerah melalui koordinasi dengan komisi dan/atau panitia khusus;

• Memberikan masukan kepada pimpinan DPRD atas rancangan peraturan daerah yang ditugaskan oleh Badan Musyawarah;

• Membuat laporan kinerja pada masa akhir keanggotaan DPRD, baik yang sudah maupun yang belum terselesaikan untuk dapat digunakan sebagai bahan oleh komisi pada masa keanggotaan berikutnya.

Page 21: Selayangpandang

F. BADAN KEHORMATAN

Badan Kehormatan DPRD merupakan alat kelengkapan DPRD yang bersifat tetap dan ditetapkan dengan Keputusan DPRD

Badan Kehormatan mempunyai tugas :

• Memantau dan mengevaluasi , disiplin dan/atau kepatuhan terhadap moral, kode etik dan/atau peraturan tata tertib DPRD dalam rangka menjaga martabat, kehormatan, citra, dan kredibilitas DPRD;

• Meneliti dugaan pelanggaran yang dilakukan anggota DPRD terhadap peraturan tata tertib dan/atau kode etik DPRD;

• Melakukan penyelidikan, verifikasi, dan klarifikasi atas pengaduan pimpinan DPRD, anggota DPRD, anggota DPRD dan/atau masyarakat; dan

• Melaporkan keputusan Badan Kehormatan atas hasil penyelidikan, verifikasi dan klarifikasi sebagaimana dimaksud dalam huruf c kepada rapat paripurna DPR

Page 22: Selayangpandang

G. PANITIA KHUSUS

Panitia Khusus merupakan alat kelengkapan DPRD yang bersifat tidak tetap dan dibentuk dalam rapat paripurna DPRD atas usul anggota setelah mendengar pertimbangan Badan Musyawarah.

Page 23: Selayangpandang

FUNGSI, TUGAS DAN WEWENANG DPRD

FUNGSI DPRD :

DPRD mempunyai tiga fungsi yaitu :

• Fungsi legislasi, diwujudkan dalam membentuk peraturan daerah bersama kepala daerah.

• Fungsi anggaran, diwujudkan dalam membahas dan menyetujui RAPBD bersama kepala daerah.

• Fungsi pengawasan, diwujudkan dalam mengawasi pelaksanaan peraturan daerah dan APBD.

Page 24: Selayangpandang

TUGAS DAN WEWENANG DPRD

DPRD mempunyai tugas dan wewenang :

• Membentuk peraturan daerah bersama kepala daerah;• Membahas dan memberikan persetujuan rancangan peraturan daerah mengenai APBD

yang diajukan oleh kepala daerah;• Melaksanakan pengawasan terhadap pelaksanaan peraturan daerah dan APBD;• Mengusulkan pengangkatan dan/atau pemberhentian kepala daerah dan/atau wakil kepala

daerah kepada Menteri Dalam Negeri melalui gubernur, untuk mendapatkan pengesahan pengangkatan dan/atau pemberhentian;

• Memilih wakil kepala daerah dalam hal terjadi kekosongan jabatan wakil kepala daerah;• Memberikan pendapat dan pertimbangan kepada pemerintah daerah terhadap rencana

perjanjian internasional di daerah;• Memberikan persetujuan terhadap rencana kerjasama internasional yang dilakukan oleh

pemerintah daerah;• Meminta laporan keterangan pertanggungjawaban kepala daerah dalam penyelenggaraan

pemerintah daerah;• Memberikan persetujuan terhadap rencana kerja sama dengan daerah lain atau dengan

pihak ketiga yang membebani masyarakat dan daerah;• Mengupayakan terlaksananya kewajiban daerah sesuai dengan ketentuan peraturan

perundang-undangan; dan• Melaksanakan tugas dan wewenang lain yang diatur dalam ketentuan peraturan

perundang-undangan.

Page 25: Selayangpandang

HAK DAN KEWAJIBAN DPRDHAK DPRD :

Hak DPRD dibagi menjadi 3 yaitu :

• Hak interpelasi adalah hak DPRD untuk meminta keterangan kepada bupati mengenai kebijakan pemerintah daerah yang penting dan strategis serta berdampak luas pada kehidupan bermasyarakat dan bernegara.

• Hak angket adalah hak DPRD untuk melakukan penyelidikan terhadap kebijakan bupati yang penting dan strategis serta berdampak luas pada kehidupan masyarakat, daerah, dan Negara yang diduga bertentangan dengan peraturan perundang-undangan.

• Hak menyatakan pendapat adalah hak DPRD untuk menyatakan pendapat terhadap kebijakan bupati atau mengenai kejadian luar biasa yang terjadi di daerah disertai dengan rekomendasi penyelesaiannya atau sebagai tindak lanjut pelaksanaan hak interplasi dan hak angket.

Page 26: Selayangpandang

HAK ANGGOTA DPRD • Anggota DPRD Mempunyai Hak :• Mengajukan rancangan peraturan daerah;• Mengajukan pertanyaan;• Menyampaikan usul dan pendapat;• Memilih dan dipilih;• Membela diri;• Imunitas;• Mengikuti orientasi dan pendalaman tugas;• Protokoler;dan• Keuangan dan administratif.

Page 27: Selayangpandang

KEWAJIBAN ANGGOTA DPRD

Anggota DPRD mempunyai kewajiban :

• Memegang teguh dan mengamalkan pancasila;• Melaksanakan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 dan

mentaati segala peraturan perundang-undangan ;• Mempertahankan dan memelihara kerukunan nasional dan keutuhan Negara Kesatuan

Republik Indonesia;• Mendahulukan kepentingan Negara diatas kepentingan pribadi, kelompok, dan golongan;• Memperjuangkan peningkatan kesejahteraan rakyat;• Menaati prinsip demokrasi dalam penyelenggaraan pemerintah daerah;• Menaati tata tertib dan kode etik;• Menjaga etika dan norma dalam hubungan kerja dengan lembaga lain dalam

penyelenggaraan pemerintahan daerah;• Menyerap dan menghimpun aspirasi konstituen melalui kunjungan kerja secara berkala;• Menampung dan menindaklanjuti aspirasi dan pengaduan masyarakat; dan• Memberikan pertanggungjawaban secara moral dan politis kepada konstituen di daerah

pemilihannya.

Page 28: Selayangpandang

SUSUNAN FRAKSI – FRAKSI

1. FRAKSI DEMOKRAT

• Ketua : Juanasari, ST• Wakil Ketua : Suhariyono, SH.MH• Sekretaris : H. Choirut Tafta Zani• Anggota : H. M. Dawud Budi Sutrisno, SH.M.Hum : H. Nyubiatno, BA

: Drs. H. Mashuri, BS: Moch. Agil Effendi, SE: Hj. Nunuk Lelarosanawati, SH: H. Sulkan Wariono: Aris Firmansyah: Dra. Hj. Nunik Ariyani, M.Si

Page 29: Selayangpandang

2. FRAKSI PKB

• Ketua : Achmad Amir Aslichin • Wakil Ketua : H. Nur Achmad Syaifuddin, SH • Sekretaris : H. Shodiqun Said• Anggota : H. Abdul Kolik, SE

: Hj. Anik Maslachah, S.Pd. M.Si: H. Sulamul H. Nurmawan: Susanto: H. Usman, M.Kes: Isa Hasanudin, S.Hi: H. Fakhrur Rozi

Page 30: Selayangpandang

3. FRAKSI PAN-PKS

• Ketua : Emir Firdaus, ST. MM• Wakil Ketua : H.Adhi Samsetyo Dj. L., SH• Sekretaris : Ahmad Habibul Muiz, Lc• Anggota : Machmud, SE

: H. M. Yasluck Hasan, SE. MM: H. Khulaim Junaidi, SP: Dra. Hj. Nur Hasanah: H. Sungkono: H. M. Zainul Lutfi: Aditya Nindyatman, ST: H. Kusman

Page 31: Selayangpandang

4. FRAKSI GKKNU

• Ketua : Drs. Ec. Unggul Prabawa, MM• Wakil Ketua : Warih Andono, SH• Sekretaris : Dra. Enny Suryani, SH• Anggota : Drs. Ec. Hadi Subiyanto

: M. Habibulloh, SH: Siti Astutik

Page 32: Selayangpandang

5. FRAKSI PDI-PERJUANGAN

• Ketua : Taufik Hidayat Tri Yudono, S.Ked• Wakil Ketua : Tarkit Erdianto• Sekretaris : Mundzir Dwi Ilmiawan• Anggota : Imam Supi’i

: M. Sugianto, SH: dr. H. Wijono, SH: Iswahyudi, SE

Page 33: Selayangpandang

6. FRAKSI GERAKAN HATI NURANI

• Ketua : I Wayan Dendra, SH• Wakil Ketua : H. Didik Budi Santoso, ST• Sekretaris : Edi Susanto• Anggota : Sutiyowati, S. Sos

: Drs. Heru, SH

Page 34: Selayangpandang

RENCANA STRATEGIS DPRD KABUPATEN SIDOARJO

TAHUN 2009 – 2014

Page 35: Selayangpandang

A. Latar Belakang

• Sebagai satu komponen dari kerangka otonomi daerah dan sekaligus bagian integral dari perencanaan nasional maupun regional, maka perencanan daerah dalam 5 (lima) tahun kedepan harus dapat menyelaraskan isu-isu pembangunan daerah dengan isu-isu pembangunan regional sebagaimana yang tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah/RPJM Propinsi Jawa Timur.

• Dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah/RPJMD tahun 2011-tahun 2015 merupakan penjabaran dari visi, misi, maupun program Bupati dan Wakil Bupati terpilih, sedangkan dalam penyusunannya berpedoman pada Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah/RPJPD Kabupaten Sidoarjo pada tahun sebelumnya yaitu tahun 2006 - tahun 2025.

• Visi, misi dan program dari Bupati dan Wakil Bupati terpilih (H. Saiful Illah, SH, M.Hum. dan H. MG. Hadi Sutjipto, SH, MM.) dengan tegas beliau menyatakan keinginannya untuk mewujudkan masyarakat Sidoarjo yang lebih sejahtera, mandiri dan berkeadilan, sedangkan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah/RPJMD tahun 2011 - tahun 2015 adalah merupakan penjabaran dari visi, misi maupun program - program dari Bupati dan Wakil Bupati terpilih.

• Pedoman bagi Satuan Kerja Perangkat Daerah/SKPD untuk menyusun Rencana Strategis/Renstra SKPD mengacu pada Peraturan Menteri Dalam Negeri/Permendagri Nomor : 54 Tahun 2010 yaitu Tentang Pelaksanaan Peraturan Pemerintah Nomor : 8 Tahun 2008 Tentang Tahapan, Tata Cara Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan Daerah, sedangkan pedoman untuk Satuan Kerja Perangkat Daerah/SKPD mengacu pada Peraturan Daerah Kabupaten Sidoarjo Nomor : 5 Tahun 2006.

• Sesuai Instruksi Bupati Sidoarjo Nomor : 1 Tahun 2001 pada tanggal 05 September 2001, setiap Satuan Kerja Perangkat Daerah/SKPD wajib menyusun Rencana Strategis/Renstra maupun Laporan Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah/LAKIP, Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Sidoarjo merupakan SKPD pendukung terciptanya dan tercapainya visi, misi serta program - program dari Bupati dan Wakil Bupati terpilih dalam periode tahun 2011 - tahun 2015.

Page 36: Selayangpandang

B. Visi

Atas dasar subtansi filosofi diatas maupun mendasarkan pada kondisi social politik daerah baik potensi maupun permasalahan serta tantangan kedepan, maka Visi DPRD Kabupaten Sidoarjo adalah “menjadikan DPRD Kabupaten Sidoarjo yang berkemampuan, aspiratif, transparan dan akuntable”

C. Misi

Secara kongkrit dalam rangka mewujudkan Visi tersebut, Misi DPRD Kabupaten Sidoarjo sebagai berikut :

• Meningkatkan kemampuan anggota sesuai dengan tujuan dan perkembangan masyarakat.• Mengembangkan koordinasi, integrasi dan sinkronisasi antar alat-alat kelengkapan DPRD agar

sinergis dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.• Melakukan kajian, penelaahan, pembahasan dan penyusunan perda yang didasarkan atas

peraturan perundangan yang berlaku dan kondisi serta tuntutan masyarakat Sidoarjo.• Melaksanakan penyusunan APBD yang patut, wajar dan rasional serta melaksanakan pengawasan

kebijakan agar sesuai dengan harapan masyarakat.• Melaksanakan pertanggungjawaban publik secara moral dan politik atas tugas dan kewajiban

yang telah diusulkan secara berkala dan transparan.

Page 37: Selayangpandang

KEPUTUSAN PIMPINAN DPRD KABUPATEN SIDOARJOTAHUN 2010

NO TANGGAL TENTANG

1

2

3

4

5

6

06 Januari 2010

06 Januari 2010

16 Februari 2010

08 Maret 2010

10 April 2010

03 Juli 2010

Persetujuan Terhadap Permohonan Pemberian Nama Jalan Akses Bandara Juanda (Non Tol) kabupaten Sidoarjo

Perubahan Atas Keputusan Pimpinan DPRD Kabupaten Sidoarjo N0. 31 Tahun 2009 Tentang Rencana Kerja Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Sidoarjo Tahun 2010

Jadwal dan Acara Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Sidoarjo Membahas Tentang Perubahan Peraturan Tata Tertib DPRD Kabupaten Sidoarjo

Perubahan Kedua Atas Keputusan Pimpinan DPRD Kabupaten Sidoarjo Nomor 31 Tahun 2009 Tentang Rencana Kerja DPRD Kabupaten Sidoarjo Tahun 2010

Penentuan Jadwal dan Acara Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Sidoarjo Membahas Tentang LKPJ Bupati Sidoarjo Tahun Anggaran 2009

Penentuan Jadwal dan Acara Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Sidoarjo Membahas 3(tiga) Buah Raperda Kabupaten Sidoarjo Serta Kode Etik DPRD Kabupaten Sidoarjo dan Tata Beracara Badan Kehormatan DPRD Kabupaten Sidoarjo

Page 38: Selayangpandang

NO TANGGAL TENTANG

7

8

9

10

11

06 Agustus 2010

7 September 2010

26 Oktober 2010

30 November 2010

30 Desember 2010

Persetujuan Terhadap Rancangan Peraturan Bupati Sidoarjo Tentang Perubahan Atas Peraturan Bupati Sidoarjo Nomor 2 Tahun 2010 Tentang Penjabaran Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2010

Perubahan atas Keputusan Pimpinan DPRD Kabupaten Sidoarjo nomor 38 Tahun 2010 Tentang Jadwal dan Acara Rapat Paripurna DPRD Membahas Rancangan Perubahan KUA PPAS Tahun 2010

Persetujuan terhadap Hasil Evaluasi Gubernur Jatim tentang Raperda Kabupaten Sidoarjo tentang Perubahan APBD TA 2010 serta Raperbup tentang Penjabaran Perubahan APBD TA 2010

Rencana Kerja DPRD Kabupaten Sidoarjo tahun 2011 dan Rekomendasi Badan Musyawarah DPRD Kabupaten Sidoarjo

Persetujuan atas Penyesuaian dan Penyempurnaan Hasil Evaluasi Gubernur Jatim terhadap 5(lima) Buah Rancangan Peraturan Daerah Kabupaten Sidoarjo

Page 39: Selayangpandang

KEPUTUSAN DPRD KABUPATEN SIDOARJOTAHUN 2010

NO TANGGAL TENTANG1

2

3

4

5

6

7

11 Januari 2010

29 Januari 2010

23 Februari 2010

02 Maret 2010

12 April 2010

05 Mei 2010

15 Juni 2010

Perubahan Kedua atas Keputusan DPRD Kabupaten Sidoarjo Nomor 23 tahun 2009 Tentang Penetapan Nama-Nama Pimpinan dan Anggota Pada Komisi-Komisi DPRD Kabupaten Sidoarjo Tahun 2009 Persetujuan terhadap Rancangan Peraturan Daerah Kabupaten Sidoarjo Tentang Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2010

Pembentukan Panitia Khusus DPRD Kabupaten Sidoarjo Membahas Perubahan Peraturan DPRD Kabupaten Sidoarjo Tentang Tata Tertib DPRD Kabupaten Sidoarjo

Perubahan Atas Keputusan DPRD Kabupaten Sidoarjo Nomor 29 Tahun 2010 Tentang Pembentukan Panitia Khusus DPRD Kabupaten Sidoarjo Membahas Penanganan Dampak Luapan Lumpur Porong Kabupaten Sidoarjo

Pembentukan Badan Legislasi DPRD Kabupaten Sidoarjo Tahun 2010

Rekomendasi terhadap Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Bupati Sidoarjo Tahun Anggaran 2009

Pembentukan Panitia Khusus DPRD Kabupaten Sidoarjo Membahas 3(tiga) Buah Rancangan Peraturan Daerah Kabupaten Sidoarjo

Page 40: Selayangpandang

NO TANGGAL TENTANG8

9

10

11

12

04 Juli 2010

12 Agustus 2010

07 September 2010

09 Oktober 2010

23 Desember 2010

Pembentukan Panitia Khusus DPRD Kabupaten Sidoarjo Membahas Pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Kabupaten Sidoarjo

Rekomendasi Terhadap Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Akhir Masa Jabatan Bupati Sidoarjo Tahun 2005-2010

Keputusan DPRD Kabupaten Sidoarjo Nomor 28 Tahun 2010 Tentang Rekomendasi Terhadap Laporan Hasil Pemeriksaan Badan Pemeriksa Keuangan Tahun Anggaran 2009

Persetujuan Terhadap Rancangan Peraturan Daerah Kabupaten Sidoarjo Tentang Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2010

Persetujuan Terhadap Rancangan Peraturan Daerah Kabupaten Sidoarjo tentang Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2011

Page 41: Selayangpandang

KEPUTUSAN PIMPINAN DPRD KABUPATEN SIDOARJOTAHUN 2011

NO TANGGAL TENTANG

1

2

3

4

5

13 Januari 2011

25 Februari 2011

02 April 2011

03 Mei 2011

27 Juni 2011

Keputusan Pimpinan DPRD Kabupaten Sidoarjo Nomor 1 Tahun 2011 tentang Persetujuan terhadap Penyelesaian dan Penyempurnaan Hasil Evaluasi Gubernur Jatim tentang Raperda Kabupaten Sidoarjo tentang APBD Tahun Anggaran 2011 dan Rancangan Peraturan Bupati Sidoarjo Tentang Penjabaran APBD Tahun Anggaran 2011

Perubahan Kelima atas Keputusan Pimpinan DPRD Kabupaten Sidoarjo nomor 53 Tahun 2010 Tentang Penentuan Jadwal dan Acara Rapat Paripurna DPRD Membahas 5(lima) Buah Raperda dan 3(tiga) buah Raperda Kabuapten Sidoarjo

Keputusan Pimpinan DPRD Kabupaten Sidoarjo Nomor 06 Tahun 2011 Tentang Penentuan Jadwal dan Acara Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Sidoarjo Membahas RPJMD Tahun 2010-2015

Penentuan Jadwal dan Acara Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Sidoarjo Membahas 2(dua) buah Raperda dan 3(tiga) buah Raperda Kabupaten Sidoarjo

Persetujuan atas Penyelesaian dan Penyempurnaan Hasil Evaluasi Gubernur Jatim terhadap 5(lima) buah Raperda Kabupaten Sidoarjo

Page 42: Selayangpandang

NO TANGGAL TENTANG

6

7

8

9

10

08 Juli 2011

28 September 2011

03 Oktober 2011

12 Oktober 2011

25 Desember 2011

Perubahan Kedua atas Keputusan Pimpinan DPRD Kabupaten Sidoarjo Nomor 63 Tahun 2010 Tentang Renja DPRD Kabupaten Sidoarjo Tahun 2011

Perubahan Keempat atas Keputusan Pimpinan DPRD Kabupaten Sidoarjo Nomor 63 Tahun 2010 Tentang Renja DPRD Kabupaten Sidoarjo Tahun 2011

Persetujuan Terhadap Penyesuaian dan Penyempurnaan Hasil Evaluasi Raperda Kabupaten Sidoarjo tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2010 dan Raperda Tentang Penjabaran Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2010

Persetujuan Atas Penghapusan Aset Bangunan / Gedung Pasar Wadungasri, Pasar Tulangan dan Puskesmas Tulangan

Perubahan Kedua Atas Keputusan Pimpinan DPRD Kabupaten Sidoarjo Nomor 46 Tahun 2011 Tentang Penentuan Jadwal dan Acara Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Sidoarjo Tentang RAPBD Tahun Anggaran 2012

Page 43: Selayangpandang

KEPUTUSAN DPRD KABUPATEN SIDOARJOTAHUN 2011

NO TANGGAL TENTANG1

2

3

4

5

6

7

8

28 Februari 2011

28 Februari 2011

21 April 2011

21 Mei 2011

06 Juni 2011

25 Juli 2011

02 Agustus 2011

13 September 2011

Persetujuan Terhadap 8(delapan) Buah Raperda Kabupaten Sidoarjo

Pembentukan Panitia Khusus DPRD Kabupaten Sidoarjo Membahas Penanganan Dampak Luapan Lumpur Porong Kabupaten Sidoarjo

Penetapan Program Legislasi Daerah Kabupaten Sidoarjo Tahun 2011

Rekomendasi Terhadap Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Bupati Sidoarjo Tahun 2010

Persetujuan Terhadap Rancangan Peraturan Daerah Kabupaten Sidoarjo Tentang Penyertaan Modal Pemerintah Kabupaten Sidoarjo Pada Perusahaan Daerah Air Minum “Delta Tirta” Sidoarjo

Persetujuan Terhadap 4(empat) Buah Raperda Kabupaten Sidoarjo

Persetujuan Terhadap Rancangan Peraturan Daerah Kabupaten Sidoarjo Tentang Investasi Pemerintah Daerah

Persetujuan Terhadap Rancangan Peraturan Daerah Kabupaten Sidoarjo Tentang Pertanggungjawaban APBD Tahun Anggaran 2010

Page 44: Selayangpandang

NO TANGGAL TENTANG9

10

11

14 Oktober 2011

01 November 2011

29 Desember 2011

Persetujuan Terhadap Rancangan Peraturan Daerah Kabupaten Sidoarjo Tentang Perubahan APBD Tahun Anggaran 2011

Persetujuan Terhadap Rancangan Kebijakan Umum APBD (KUA) Tahun Anggaran 2012 serta Rancangan Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (PPAS) Tahun Anggaran 2012

Persetujuan Terhadap Rancangan Peraturan Daerah Kabupaten Sidoarjo Tentang Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2012

Page 45: Selayangpandang

SUSUNAN ANGGOTA DPRD KABUPATEN SIDOARJOPERIODE 2009 – 2014

PIMPINAN

H. M. Dawud Budi Sutrisno, SH.,M.Hum Ketua

H. Abdul Kolik. SE H. Khulaim Junaidi,SP Imam Supi’i Wakil Ketua Wakil Ketua Wakil Ketua

Page 46: Selayangpandang

KOMISI A

Mundzir Dwi IlmiawanKetua

Warih Andono, SHWakil Ketua

H. Adhi Samsetyo Dj. L., SHSekretaris

Ahmad Amir Aslichin M. Habibulloh, SH Susanto Iswahyudi, SE

Suhariyono, SH.,MEdi Susanto H. Kusman Dra. Nunik Ariyani, M.Si

Page 47: Selayangpandang

KOMISI B

Tarkit ErdiantoH. Sullamul H. Nurmawan, S.Th.I Siti Astutik M. Sugianto, SH

Moch. Agil Effendi, SEKetua

H. Isa Hasanudin, S.HiWakil Ketua

Aditya Nindyatman, STSekretaris

Hj. Nunuk Lelarosanawati, SH Drs. Heru, SH H. Sungkono H. Nyubiatno, BA

Page 48: Selayangpandang

KOMISI C

H. Nur Achmad Syaifuddin, SH Ketua I Wayan Dendra, SH

Wakil Ketua

Taufik Hidayat Tri Yudono, S.KedSekretaris

H. Choirut Tafta Zani Juanasari, ST Drs. Ec. Unggul Prabawa, MM Dra. Enny Suryani H. M. Yasluck Hasan, SE.MM

H. M. Zainul Lutfi Hj. Anik Maslachah, S.Pd.M.Si H. Sulkan Wariono H. Fakhrur Rozy Emir Firdaus, ST.MM

Page 49: Selayangpandang

KOMISI D

Machmud, SEKetuaSutiyowati, S. Sos

Wakil KetuaH. Shodiqun Said

Sekretaris

Ahmad Habibul Muiz, Lc Aris Firmansyah Drs. H. Mashuri, BS Drs. Ec. Hadi Subiyanto

Dra. Hj. Nur Hasanah dr. H. Wijono H. Didik Budi Santoso, ST H. Usman, M.Kes

Page 50: Selayangpandang

FOTO KEGIATAN PIMPINAN DAN ANGGOTADPRD KABUPATEN SIDOARJO

Ketua DPRD Membaca Teks Proklamasi Pada Upacara 17 Agustus 2011

Anggota DPRD Menghadiri Upacara 17 Agustus 2011 di Alun-Alun Sidoarjo

Pimpinan DPRD beserta Bupati Menghadiri Rapat Paripurna

Pimpinan dan Wakil Bupati Menandatangi Pengesahan Raperda RPJMD 2010-2015

Page 51: Selayangpandang

FOTO KEGIATAN PIMPINAN DAN ANGGOTADPRD KABUPATEN SIDOARJO

Sidak Komisi B Terkait Pengelolaan Pajak bumi dan Bangunan

Hearing Komisi A dengan WargaTerkait Pembangunan pasar wedoro Kec. Waru

Ketua Pansus Lumpur Lapindo Menemui Para Unjuk rasa Korban Lumpur

Unjuk Rasa Kenaikan UMK 2012

Page 52: Selayangpandang

FOTO KEGIATAN PIMPINAN DAN ANGGOTADPRD KABUPATEN SIDOARJO

Acara Halal Bihalal Anggota DPRD Istri Pimpinan dan Anggota DPRD Foto Bersama Usai Acara Hari Kartini

Kunker Banmus DPRD Sidoarjo ke DPRD Kota Kupang

Ketua DPRD Beserta Bupati Saat PembukaanUKM di Alun-Alun Sidoarjo

Page 53: Selayangpandang

FOTO KEGIATAN PIMPINAN DAN ANGGOTADPRD KABUPATEN SIDOARJO

Kunjungan Kerja Pimpinan DPRD di Kota Jinan

n

Pimpinan Dan Rombongan DPRD Sidoarjo Saat Mengunjungi Pabrik Coca-Cola di Kota Jinan

Bintek Anggota DPRD Sidoarjo di Jakarta Pimpinan, Bupati dan Wabup Usai Acara Nikah Massal di Pendopo Kab. Sidoarjo

Page 54: Selayangpandang

FOTO KEGIATAN PIMPINAN DAN ANGGOTADPRD KABUPATEN SIDOARJO

Ketua DPRD dan Pimpinan Pansus Lumpur dengan Menteri PU Bapak Joko Kirmanto di Ruang Kerja

Ketua DPRD Memberikan Cindera Mata Kepada Pimpinan Yout Palace Kota Jinan

Ketua DPRD Memandu Sumpah Janji PAW Anggota DPRD dari Fraksi PDI-P

Ketua DPRD bersama Komisi A dan Komisi C Sidak Terkait Masalah Pembebasan Lahan Tol SUMO

Page 55: Selayangpandang

FOTO KEGIATAN PIMPINAN DAN ANGGOTADPRD KABUPATEN SIDOARJO

Hearing Banleg dengan Dinas Pasar dan Perwakilan HPP Bahas rencana Pembentukan PD Pasar

Foto Bersama Kerja Komisi D bersama Mitra Kerja Usai Kunjungan Kerja di Pemko Pematang Siantar

Anggota DPRD menghadiri peresmian bangunan baru RSUD Sidoarjo

Wakil Ketua DPRD menghadiri Acara Pembukaan TMMD di Desa Tlocor

Kec. Jabon

Page 56: Selayangpandang

S E K I A N TERIMA KASIH