resep masakan dalam 15 menit

18
Roti Gulung Goreng – Fried Rolled Bread Untuk 1 porsi Bahan: 1 lembar roti tanpa pinggiran, pipihkan agar mudah digulung 1 lembar keju 1 lembar salami 1/2 buah sosis 1/2 butir telur, goreng dadar pipih, iris memanjang 1 sdm abon sapi* Telur ayam, kocok lepas Remah roti Minyak untuk menggoreng *) Lebih baik untuk tidak menggunakan abon sapi, karena bentuk hasil dari isi roti gulung kurang ‘indah’ Cara Membuat: Susun bahan dengan urutan (dari bawah): roti, salami, keju, sosis dan telur dadar Gulung roti, pastikan roti gulung dalam keadaan padat Guling-gulingkan roti gulung di telur, lalu lapisi dengan remah roti Goreng dalam minyak panas hingga remah roti bewarna coklat, angkat Bihun Goreng – Sauted Rice Noodle Untuk 5 porsi Bahan: 150 gr bihun, rebus hingga lunak 3 buah sosis, potong dadu 1 buah wortel, potong dadu Kacang polong

Upload: naylaaabdullah

Post on 24-Dec-2015

32 views

Category:

Documents


1 download

DESCRIPTION

Beberapa tips dan resep masakan.

TRANSCRIPT

Page 1: Resep Masakan Dalam 15 Menit

Roti Gulung Goreng – Fried Rolled Bread

Untuk 1 porsi

Bahan:

1 lembar roti tanpa pinggiran, pipihkan agar mudah digulung

1 lembar keju

1 lembar salami

1/2 buah sosis

1/2 butir telur, goreng dadar pipih, iris memanjang

1 sdm abon sapi*

Telur ayam, kocok lepas

Remah roti

Minyak untuk menggoreng

*) Lebih baik untuk tidak menggunakan abon sapi, karena bentuk hasil dari isi roti gulung

kurang ‘indah’

Cara Membuat:

Susun bahan dengan urutan (dari bawah): roti, salami, keju, sosis dan telur dadar

Gulung roti, pastikan roti gulung dalam keadaan padat

Guling-gulingkan roti gulung di telur, lalu lapisi dengan remah roti

Goreng dalam minyak panas hingga remah roti bewarna coklat, angkat

Bihun Goreng – Sauted Rice Noodle

Untuk 5 porsi

Bahan:

150 gr bihun, rebus hingga lunak

3 buah sosis, potong dadu

1 buah wortel, potong dadu

Kacang polong

5 siung bawang putih

Page 2: Resep Masakan Dalam 15 Menit

3 siung bawang merah

2 buah bawang prei, potong-potong

Daun seledri

Kecap secukupnya

Garam, merica, gula secukupnya

Minyak untuk menumis

50 ml air

Cara membuat:

Haluskan bawang merah, bawang putih, garam, merica, dan gula

Tumis bumbu halus dan bawang prei hingga harum, masukkan wortel, sosis, dan

kacang polong, aduk hingga rata

Masukkan air, didihkan, masukkan kecap

Masukkan bihun, aduk hingga rata

Masukkan daun seledri dan tambahkan garam bila diperlukan

Ayam Popcorn Saus Merah – Popcorn Chicken with Red Sauce

Untuk 5 porsi

Bahan ayam popcorn:

300 gr fillet ayam, potong dadu

200 gr tepung terigu

2 sdm tepung tapioka

air

merica, garam, bawang putih bubuk sesuai selera

minyak untuk menggoreng

Bahan saus:

1/4 buah bawang bombay, rajang

1 siung bawang putih, rajang halus

2 batang bawang pre

5 lembar daun seledri, rajang

200 gr saus tomat

Page 3: Resep Masakan Dalam 15 Menit

2 sdm saus sambal

50 ml air

merica, garam sesuai selera

minyak untuk menumis

Cara membuat:

Campur tepung terigu, tepung tapioka, garam, merica, dan bawang putih bubuk

hingga rata.

Tambahkan sedikit air hingga adonan kental (benar-benar kental, jangan sampai

terlalu encer)

Masukkan ayam yang telah dipotong ke dalam adonan tepung, aduk rata

Diamkan ayam di dalam lemari es selama kurang lebih 30 menit

Sementara menunggu ayam, tumis bahan bumbu, sisihkan

Goreng ayam hingga kecoklatan

Ayam dan saus bisa disajikan terpisah atau dicampur sesuai selera

Hidangkan

Pizza

Untuk 4 loyang pizza ukuran sedang

Bahan:

Roti:

1. 300 gr terigu

2. 1 sdm ragi instan

3. 1 btr telur

4. 2 sdt gula pasir

5. 30 ml olive oil (minyak zaitun)*

6. 150 ml air

7. garam secukupnya

Page 4: Resep Masakan Dalam 15 Menit

Saus:

1. 1-2 sdm minyak zaitun*

2. 1/2 bh bawang bombay,cincang kotak2

3. 1 siung bawang putih, cincang halus

4. 250 gr tomat kaleng/pasta tomat(bisa diganti tomat 5-7 buah, direbus lalu

diparut)

5. 1 sdt garam

6. 1/2 sdt gula

7. 1/2 sdt basil*

8. 1 sdt oregano*

Topping:

1. 1/2 buah paprika kuning, iris kecil

2. 1/2 buah paprika merah, iris kecil

3. 1/2 buah tahu putih, potong dadu kecil

4. 1/2  buah brokoli, potong sesuai selera

5. keju mozarella parut

6. udang kupas

*) opsional. minyak zaitun pada adonan roti berfungsi melembutkan tekstur roti

**) topping bisa diganti sesuai selera

Cara Membuat:

Roti:

1. aduk ragi instan ke dalam air hangat hingga larut rata

2. ayak tepung, lalu campurkan garam dan gula.

3. masukkan larutan ragi ke dalam  campuran tepung sambil diuleni selama -/+ 10

menit(sampai kalis). lalu bulatkan adonan..

4. diamkan adonan selama -/+ 15 menit, biarkan adonan mengembang, tutup dengan

kain berpori.

Page 5: Resep Masakan Dalam 15 Menit

5. taburi talenan dan adonan dgn sedikit tepung, lalu giling adonan sesuai ketebalan

yang diinginkan

Sisa adonan dapat disimpan di dalam lemari es.

Saus:

1. tumis bwg bombay dan bwg putih sampai layu.

2. masukkan pasta tomat. masak sampai kental dan meletup2(sambil diaduk).

3. masukkan garam, gula, oregano dan basil.

4. masukkan sedikit air jika ingin saus sedikit encer

Penyelesaian:

1. oleskan saus di atas permukaan adonan roti.

2. taburkan topping sesuai selera.

3. panggang pizza di dalam oven, atau di atas teflon hingga matang (10-15 menit)

4. sajikan hangat

NUGGET AYAM

Untuk 25 potong nugget

Bahan:

Page 6: Resep Masakan Dalam 15 Menit

1 buah fillet dada ayam

50 gr wortel, serut

1 buah jagung manis muda, pipil

3 sdm tepung terigu

1 sdm tepung maizena

1 butir telur ayam

¼ buah bawang Bombay, rajang halus

Telur ayam, kocok lepas

Tepung roti

Gula, garam, merica secukupnya

Minyak untuk menggoreng

Bumbu yang dihaluskan:

3 siung bawang putih

1 siung bawang merah

Cara membuat:

Giling daging ayam dengan bawang merah dan bawang putih

Tumis bawang Bombay dan masukkan ke dalam adonan ayam

Masukkan wortel, jagung manis, tepung terigu, tepung maizena, telur ayam, gula,

garam, dan merica, campur rata

Masukkan ke dalam cetakan, kukus selama 20 menit

Dinginkan nugget kukus, potong sesuai selera

Lumuri nugget dengan telur kocok, taburi dengan tepung roti

Goreng hingga bewarna emas kecoklatan

Sajikan

*) nugget yang telah dikukus dapat disimpan di dalam kulkas selama kurang lebih 7 hari dan

digoreng sewaktu-waktu

Cumi Asem Pedas Manis – Sweet Sour Spicy Squid

Untuk 5 porsi

Bahan:

100 gr cumi-cumi, potong cincin

5 butir bawang merah

Page 7: Resep Masakan Dalam 15 Menit

2 siung bawang putih

3 buah cabe rawit

3 buah cabe merah besar

3/4 buah tomat sedang

2 biji asam, larutkan ke dalam sedikit air

40 gr gula merah

garam secukupnya

minyak untuk menumis

150 ml air

Cara membuat:

Haluskan semua bumbu kecuali biji asam

Tumis bumbu hingga harum

Masukkan cumi-cumi

Tambahkan air, air asam dan garam

Masak selama kurang lebih 7 menit. Jangan terlalu lama agar tekstur cumi-cumi tidak

menjadi keras

Sajikan hangat :)

Vegetables with peanut sauce a.k.a. Capcay saus kacang abang Ucok

Page 8: Resep Masakan Dalam 15 Menit

Bahan:

1. Sayuran semacam jamur, brokoli, kol cina (sawi putih) atau sawi ijo (pokcai juga oke), dll

2. Sosis ayam dan telur orak arik

3. Dan lain2 yang kira2 proper buat dimasukin

4. Tomat ukuran tanggung 2 biji, di potong kecil2 kemudian microwave biar hancur atau

haluskan aja pake blender atau apapun yang memungkinkan, asal jangan palu

5. Bumbu pecel atau kacang tumbuk

6. Garam, merica putih, merica hitam, micin (optional),gula

7. Terigu ditambah air untuk mengentalkan

8. bawang, brambang, bawang bombai

9. Kecap manis semanis madu

Cara memasak:

1. Tumis no 8 dalam wajan hingga harum dan agak layu

2. Masukkan no 2 ke dalam wajan, disusul no 4 tunggu beberapa saat sampe kelihatan oke

3. Masukkan wortel, tumis sebentar, tambah air dan rebus hingga wortel lunak

4. Masukkan bumbu2 seperti garam, merica dkk

5. Masukkan bumbu pecel

6. Masukkan sayuran no 1, tumis sebentar saja karena termasuk sayuran lunak

7. Kentalkan adonan dengan jladren (terigu diencerkan)

8. Tambahkan sedikit kecap

9. Siap disantap.

Page 9: Resep Masakan Dalam 15 Menit

Bahan-Bahan:

500 g ikan balita segar, siap pakai

½ sdm air jeruk lemon

1 bks ROYCBUMBU KOMPLIT IKAN GORENG

80 g tepung terigu

2 butir telur, kocok rata

150 g tepung panir berbutir kasar (panko)

Minyak untuk menggoreng

Sambal Hijau:

Air secukupnya untuk merebus

150 g cabai hijau

100 g bawang merah

1½ sdt garam

1 sdt gula pasir

100 ml minyak goreng

1 sdt jahe halus

10 lembar daun jeruk purut, buang tulang daunnya, sobek

Cara Memasak: 

1. Lumuri ikan balita dengan air jeruk nipis. aduk bersama ROYCO BUMBU KOMPLIT IKAN GORENG,

diamkan 20 menit agar meresap.

2. Bedaki ikan balita berbumbu satu per satu, berurutan dengan terigu, timang-timang – celupkan ke

telur, tiriskan – gulingkan ke tepung panir, timang-timang agar rata.

3. Goreng dalam minyak banyak dan panas di atas api sedang, hingga matang berwarna keemasan.

Angkat, tiriskan, sajikan dengan sambal hijau (boleh disiram).

4. Sambal Hijau: Didihkan air, masukkan cabai hijau dan bawang merah. Rebus hingga lunak, tiriskan.

Gerus selagi panas rebusan cabai-bawang bersama garam, gula, dan air jeruk, aduk rata. Panaskan

minyak, tumis jahe dan daun jeruk hingga harum dan daun jeruk layu. Masukkan cabai gerus, aduk

sebentar rata. Angkat, siap disajikan bersama teri panko.

Page 10: Resep Masakan Dalam 15 Menit

Bahan-Bahan:

3 jagung manis, pipil

1 butir telur ayam

1 batang daun bawang, iris tipis

3 lembar daun jeruk, buang tulangnya, iris tipis

1/2 sdt ketumbar bubuk

1 bungkus Royco rasa ayam

minyak, untuk menggoreng

Bumbu, haluskan:

10 butir bawang merah

4 siung bawang putih

Campuran tepung, larutkan:

150 g tepung beras

4 sdm tepung terigu serbaguna

125 ml air hangat

Cara Memasak: 

1. Di dalam wadah, aduk rata bumbu halus, jagung, telur, daun bawang, daun jeruk, ketumbar, dan

Royco rasa ayam.

2. Tambahkan ke dalam campuran tepung, aduk rata.

3. Panaskan minyak. Ambil 1 sendok sayur adonan, goreng hingga matang dan berwarna keemasan.

4. Angkat, tiriskan.

Page 11: Resep Masakan Dalam 15 Menit

Bahan-Bahan:

8 jamur shitake, iris tipis

50 g kol, iris tipis

2 wortel, potong korek api

100 g rebung, potong korek api

1/2 bawang bombay, cincang halus

2 sdt jahe parut

1 batang daun bawang, iris tipis

50 g taoge, siangi

1 bungkus Royco All In One

1 sdm minyak wijen

Minyak, untuk menggoreng

Cara Memasak: 

Di dalam wajan, panaskan 3 sdm minyak. Tumis bawang bombay dan jahe hingga harum. Masukkan

jamur, kol, wortel, dan rebung. Masak hingga matang. Tambahkan sisa bahan dan Royco All In One,

aduk rata. Angkat. Ambil 1 lembar kulit lumpia. Isi dengan 1 sdm tumis sayuran. Gulung seperti lumpia,

rekatkan sisinya dengan 1 sdm tepung maizena yang dilarutkan dengan 50 ml air. Ulangi hingga habis.

Goreng dalam minyak panas hingga matang dan berwarna keemasan. Angkat, tiriskan. Sajikan segera

ditemani saus sambal manis. 

Page 12: Resep Masakan Dalam 15 Menit

Bahan-Bahan:

150 g wortel, iris serong, rebus, tiriskan

150 g kol, potong 5 cm, rebus, tiriskan

150 g brokoli, petiki kuntumnya, rebus, tiriskan

50 g kapri, siangi

100 g jamur merah, belah 2

150 g sawi putih, potong 5 cm

50 g bawnag bombay, potong dadu 3 cm

4 siung bawang putih, memarkan

6 butir bakso sapi, iris

200 ml air

3 sdm minyak

1 sdt maizena, larutkan dengan sedikit air

2 sdt minyak wijen

1 bungkus Royco All In One

Bumbu, aduk rata:

1 sdm saus tiram

1/4 sdt merica putih bubuk

1 sdt gula pasir

Cara Memasak: 

1. Tumis bawang putih hingga harum. Masukkan bakso sapi, aduk rata.

2. Lalu, masukkan semua sayuran, bumbu, Royco All In One, dan air.

3. Masak hingga matang. Tambahkan larutan maizena dan minyak wijen.

4. Masak hingga mengental. Angkat. Sajikan hangat.

Bahan-Bahan:

6 butir telur bebek mentah

minyak untuk menggoreng

Adonan tepung beras, aduk rata:

2 sdm tepung beras

2 sdm bubuk kelapa parut sangrai

Page 13: Resep Masakan Dalam 15 Menit

2 batang daun bawang, iris halus

8 butir bawang merah, cincang

2 buah cabai merah, iris melintang tipis

2 batang seledri, iris tipis

1 sdm Royco Bumbu Komplit Ayam Goreng

Cara Memasak: 

1. Dalam mangkuk, aduk telur bebek dan adonan tepung beras asal rata (jangan terlalu lama mengaduk

agar telur tidak mengempis setelah matang nanti).

2. Panaskan minyak yang banyak, tuangkan adonan telur (pastikan adonan telur terendam minyak).

Segera tusuk bagian tengah adonan telur dengan sendok kayu/sodet, aduk sedikit agar telur melebar ke

samping wajan. Kecilkan api.

3. Siram-siram adonan telur dengan minyak gorengnya agar telur matang rata tanpa dibalik. Angkat,

tiriskan. Potong-potong jika sudah hangat. Sajikan.

Bahan-Bahan:400 g dada ayam tanpa tulang, potong dadu 3 cm100 g tepung terigu serbaguna50 g tepung maizena1 bungkus Royco rasa ayamMinyak, untuk menggorengBumbu perendam, aduk rata:30 g jahe, parut2 sdm kecap asin Jepang2 siung bawang putih, parut1/2 sdt merica putih bubuk

Cara Memasak: Rendam ayam di dalam bumbu perendam. Istirahatkan selama 20 menit hingga bumbu meresap. Di dalam wadah, campur rata tepung terigu, maizena, dan Royco rasa ayam. Balurkan campuran tepung hingga seluruh permukaan ayam tersalut rata. Goreng dalam minyak panas hingga ayam matang dan berwarna keemasan. Angkat, tiriskan. Sajikan hangat ditemani nasi putih dan saus cabai botolan.

Page 14: Resep Masakan Dalam 15 Menit

BAHAN-BAHAN 250 gram tempe. Potong korek api ukuran 3 cm, lalu goreng ½ matang , 25 gram cabe

merah dan hijau, potong serong, 15 gram bawang putih, iris tipis , 25 gram bawang merah, iris tipis , 2 potong lengkuas, 2 lembar daun salam, 1 sachet Royco bumbu masak All in One, 2 sendok makan kecap manis Bango , 4 sendok makan minyak , 200 ml airCARA MASAK

1. Panaskan minyak, lalu tumis bawang putih dan bawang merah hingga matang.2. Masukkan lengkuas, daun salam, serta cabe, lalu masak hingga matang.3. Masukkan tempe, air, bumbu masak Royco All-in-One, dan kecap manis.4. Masak hingga bumbu meresap ke dalam tempe dan air agak mengering.

Page 15: Resep Masakan Dalam 15 Menit

Untuk sukses membuat Chicken Katsu, beberapa tips ini bisa membantu Ibu:1.       Daging ayam sebaiknya dipukul-pukul dulu sebelum dilumuri dengan

bumbu dan bahan tepung. Hal ini dilakukan agar daging ayam lebih tipis, sehingga matang lebih merata. Selain itu, memukul daging ayam akan memecahkan serat dagingnya sehingga ayam menjadi lebih empuk dan lembut.

2.       Setelah dilumuri dengan bahan tepung, simpan ayam dalam kulkas selama beberapa saat agar adonan kulit tepung tersebut tidak mudah lepas saat digoreng.

 Sajian Chicken Katsu dalam resep tersebut juga bisa Ibu kreasikan, lho. Beberapa tips berikut ini mungkin bisa jadi inspirasi Ibu:1.       Tambahkan keping jagung/cornflake dalam bahan tepung, sehingga kulit ayam

menjadi semakin gurih dan renyah.2.       Chicken katsu juga bisa dimasak dengan cara dipanggang di dalam oven

bersuhu 200°C selama 15-20 menit hingga kulitnya kuning keemasan. Karena tidak digoreng dalam banyak minyak, chicken katsu pun menjadi lebih sehat.

3.       Ibu bisa memvariasikan saus yang disajikan bersama Chicken Katsu, misalnya saus asam manis  ataupun saus Tonkatsu, yaitu saus manis khas Jepang yang bisa Ibu dapatkan di supermarket produk Jepang.

BAHAN-BAHAN 3 sdm air jeruk nipis 2 sdt jahe parut 1 sdm ROYCO BUMBU KOMPLIT AYAM GORENG 4 fillet dada ayam, pukul-pukul agar melebar 120 g tepung terigu 2 butir telur, kacau rata 180 g panko (tepung panir kasar, khas Jepang) Minyak goreng Saus katsu, panaskan hingga kental: 100 ml saus tomat botolan 50 ml air 2 siung bawang putih, parut Masing-masing 1 sdm untuk: kecap Inggris – kecap asin – air jeruk nipis – gula pasir – jahe

parut ¼ sdt allspice bubuk, jika ada

Pelengkap: Kol iris halus Acar jahe merah, siap pakai (bisa dibeli di gerai makanan Jepang), jika ada Jeruk nipis/lemon, iris-iris

CARA MASAK1. Aduk rata air jeruk nipis, jahe parut, ROYCO BUMBU KOMPLIT AYAM GORENG. Lumurkan

pada fillet dada ayam hingga rata. Diamkan minimal 30 menit agar bumbu meresap.2. Bedaki fillet ayam dengan tepung terigu, timang-timang – celupkan ke dalam larutan

telur, tiriskan – bedaki dengan panko agak tebal dan rata, rapikan bentuknya sesuai bentuk dada ayam. Simpan di kulkas 30 menit agar panko menempel sempurna.

3. Panaskan minyak yang banyak di atas api besar. Goreng ayam satu per satu di atas api sedang hingga matang dan warna keemasan. Angkat, tiriskan. Iris selagi panas, melintang 5 bagian.

Page 16: Resep Masakan Dalam 15 Menit

4. Santap selagi panas bersama saus katsu dan pelengkap.

Page 17: Resep Masakan Dalam 15 Menit

BAHAN-BAHAN 200 g tepung terigu serbaguna 1 bungkus Royco rasa ayam 1 sdt bawang putih bubuk 1/2 sdt cabai bubuk 1/2 sdt merica putih bubuk 4 cumi berukuran sedang, bersihkan, iris 1 cm 1 butir telur ayam, kocok lepas minyak, untuk menggoreng Saus madu, aduk rata: 6 sdm madu 1 buah jeruk lemon, ambil airnya saja 2 buah cabai rawit hijau, iris tipis 1 sdt daun seledri cincang

CARA MASAK1. Di dalam wadah, masukkan tepung terigu, Royco rasa ayam, bawang putih bubuk,

cabai bubuk, dan merica. Aduk rata.2. Gulingkan cumi ke dalam campuran tepung.3. Celupkan ke dalam telur, balurkan lagi dengan campuran tepung hingga seluruh

permukaannya tersalut.4. Goreng dalam minyak banyak dan panas hingga matang dan berwarna keemasan.

Angkat, tiriskan.5. Sajikan hangat dengan saus madu.