resep masakan listi

Upload: ririn-andriyani

Post on 16-Oct-2015

108 views

Category:

Documents


23 download

TRANSCRIPT

1. IKAN KAKAP SAUS TOMAT

BAHAN: 12

300 gram ikan kakap, iris 1cm 1 buah paprika hijau, potong kotak buah bawang bombay, potong kotak kecil Kecap asin 3 sendok makan saus tomat Gula secukupnya Garam secukupnya sendok teh minyak wijen Air sedikit/secukupnya Campurkan tepung untuk menggoreng ikan: 3 sendok makan tepung jagung 3 sendok makan tepung terigu

CARA MEMBUAT IKAN KAKAP SAUS TOMAT:1. Lumuri ikan dengan kecap asin 2 sendok makan, 1 sendok makan tepung jagung, garam. Diamkan selama 15 menit.2. Lalu lapisi ikan dengan campuran tepung, dan goreng ikan hingga kecoklatan. Sisihkan.3. Tinggalkan 2 sendok makan minyak bekas menggoreng ikan, masukkan bawang bombay dan paprikaaduk hingga wangi.4. Masukkan ikan aduk-aduk dan tambahkan kecap ,saus tomat, air sedikit, gula kecap asin, 2 sendok makan minyak wijen, aduk rata.5. Siap disajikan.2. CAH BROKOLI SHUKIYAKI

BAHAN: 100 gr daging sukiyaki 2 buah wortel, kupas lalu iris serong 150 gr brokoli, potong perkuntum 1 sdm minyak wijen 1 sdt kecap asin 1 sdt gula pasir 2 sdm margarine sdt merica bubuk Garam secukupnya 150 ml kaldu sapi 1 sdm bawang merah goreng untuk taburanBUMBU : 1 buah bawang bombay, iris tipis 6 siung bawang putih, cincang halus 2 cm jahe, iris tipis

CARA MEMBUAT CAH BROKOLI SUKIYAKI:1. Panaskan margarin, tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum, masukkan daging sukiyaki dan jahe, aduk sampai berubah warna.2. Masukkan minyak wijen dan wortel tuang kaldu masak sampai mendidih. Masukkan brokoli tambahkan kecap asin. gula pasir dan garam masak sampai sayuran matang.3. Angkat, sajikan hangat dengan taburan bawang merah gorin

3. SUP SEAFOOD

BAHAN: 300 gram udang besar 200 gram cumi 300 gram daging kakap giling 2 butir telur 4 buah kentang sedang 150 gram jamur kalung, diiris-iris 2 buah tahu sutera, dipotong-potong 2 sendok makan maizena 100 gram rebung, dipotong-potong 4 siung bawang putih 1 buah jeruk nipis, diambil airnya 50 gram soun (rendam sebentar) Merica secukupnya

CARA MEMBUAT SUP SEAFOOD:1. Cucilah cumi dan potong seperti irisan dadu.2. Kentang dicuci dan dipotong berbentuk bunga.3. Campur daging kakap dengan garam, merica, maizena, telur, rebung, aduk rata4. kemudian goreng hingga berwarna kemerah-merahan.5. Rebuslah kaldu dengan bawang putih, bakso gorenq, udang dan cumi. Masukkan pula air jeruk.6. Masukkan kentang, soun, dan jamur. Masak hingga se mua matang.7. Menjelang angkat, masukkan tahu sutera

4. BISTIK TAHU

BAHAN-BAHAN: 4 buah tahu 1 buah wortel 1 butir telur 300 mL minyak goring 5 buah buncis 2 buah kentang 150 g tepung Roti Angciu secukupnya 2 buah bawang merah 1 siung bawang putih Pala secukupnya Lada secukupnya Gula pasir secukupnya Garam secukupnya Mayones secukupnya Penyedap secukupnya

CARA MEMBUAT BISTIK TAHU :1. Hancurkan tahu, campurkan clengan hawang merah dan bawang putih yang suduh dihaluskan.2. Tambahkan biji pala dan sedikit garam, aduk sampai rata3. Bentuk adonan bulat-bulat dan agak gepeng, seperti bistik4. Kocok telur dan gula, masukan adonan, angkat dan taburi tepung roti.5. Goreng hingga kecoklatan, angkat.6. Untuk membuat saus, panaskan panci, masak angciu ditambah dengan mayones, gula pasir, dan penyedap. Masak hingga mendidih.

5. OPOR AYAM

BAHAN : 1 ekor ayam sedang 1 liter santan encer 1/2 liter santan kental 1 batang sere dimemarkan 2 lembar daun salam 2 lembar daun jeruk purut

BUMBU: 8 buah Bawang merah 4 siung Bawang putih 1 sdt Ketumbar 1/2 sdt Jinten 1/2 jari Lengkuas 5 buah Kemiri Lada, garam dan gula secukupnya

Cara Membuat Opor Ayam :1. Ayam dibersihkan, potong-potong menurut selera, cuci dan bersihkan.2. Tumis bumbu yang dihaluskan sampai baunya harum, tambahkan daun salam, sere dan beri sedikit vitsin.3. Ayam masukkan, aduk sampai rata, biarkan sampai layu, tambahkan santan encer.4. Setelah agak surut tambahkan santan kental, bila sudah empuk baru diangkat.5. Untuk memasak opor sebaiknya dipakai tempat yang bahannya stenlis atau tidak luntur, karena bumbu yang kita pakai ini berwarna putih.6. 6. TAHU KUKUS JAMUR

Bahan : 2 buah tahu putih 3 buah jamur shitake segar, irisOlesan : 150 gram udang kupas, haluskan 1 sdm tepung sagu 1 putih telur 1 sdm irisan daun bawang garam, merica, dan gula pasir secukupnya

Saus : 3 sdm saus tiram 1 sdm minyak goreng 1 sdt minyak wijen 1 sdm madu garam dan merica secukupnyaTaburan : 3 cm jahe, iris 1 batang daun bawang, iris 1 buah cabai merah besar, iris Daun ketumbarCara membuat :1. Potong dua tahu bagian melebar, siapkan pinggan tahan panas dan dandang untuk mengukus.2. Olesan : campur udang, tepung sagu, putih telur, garam, merica, dan gula pasir, aduk rata. Tambahkan irisan daun bawang, aduk rata.3. Olesi bagian atas tahu dengan bahan olesan, tata irisan jamur diatasnya, taruh dalam pinggan tahan panas.4. Saus: campur saus tiram dengan minyak goreng, minyak wijen, madu, garam, dan merica, aduk rata, tuangkan ke tahu.5. Taburi dengan irisan jahe, daun bawang, dan cabai merah, kukus selama 15 menit hingga matang, angkat. Sajikan dengan ditaburi daun ketumbar.7. TEMPE PENYET

Bahan : gram tempe, goreng buah cabai merah besar 8 buah cabai rawit merah 2 sdt terasi matang garam secukupnya 1 buah tomat mengkal, iris 1 sdt air jeruk limau daun kemangi secukupnya

Cara Membuat :

1. Gunakan cobek dan ulekan, ulek kasar cabai merah besar, cabai rawit, terasi, dan garam. 2. Tambahkan limau dan irisan tomat mengkal, aduk rata.3. Penyet tempe diatasnya hingga pipih.4. Sajikan dengan daun kemangi8. CUMI RICA-RICA

BAHAN : 400 gr cumi tanpa kepala, potong cincin 2 cm, lalu potong2 bawahnya 5 lembar daun jeruk 3/4 sdt garam 10 buah cabai rawit merah 1 sdt gula pasir 100 ml air 4 sdm minyak utk menumis BUMBU (TUMBUK KASAR) : 8 butir bw.merah siung bw.putih 6 buah cabai merah 1/2 buah tomat

CARA MEMBUAT :1. Tumis bumbu kasar sampai harum dan kering 2. Tambahkan gula. Aduk sampai gula jadi karamel 3. Masukkan daun jeruk, cumi, garam dan cabai rawit.4. Aduk sampai cumi kaku 5. Tuang air. Masak sampai air kering.9. NASI GORENG TAHU

Bahan : 2 buah tahu takwa, potong-potong, goreng 2 sdm minyak goreng 3 butir telur, kocok lepas 3 siung bawang putih, cincang

2 piring nasi putih garam dan merica bubuk secukupnya 1 sdm kecap asin 1 sdm kecap manis 2 batang daun bawang

Cara membuat :1. Panaskan minyak goreng, tuang telur, buat orak-arik hingga matang, angkat, sisihkan.2. Panaskan 2 sdm minyak goreng, tumis bawang putih hingga layu. Masukkan nasi putih, aduk rata, beri garam, merica, kecap asin, dan kecap manis, aduk. Tambahkan irisan tahu, orak-arik telur, dan irisan daun bawang, aduk rata, masak sebentar, angkat3. Sajikan hangat.10. CAH AYAM JAMUR

BAHAN: gram filet ayam, potong kotak 2x2 cm 2 siung bawang putih, memarkan 1/2 buah bawang bombay, potong kotak 1.5x1.5 cm 2 cm jahe, cincang 100 gr jamur merang, potong-potong 1/2 buah paprika merah, potong panjang agak lebar 1/2 buah paprika hijau potong agak lebar 100 gr brokoli yang sudah dipotong-potong 1 sdm saus tiram 1/2 sdt merica bubuk 1/2 sdt garam 1/2 sdt gula pasir 1sdm minyak wijen 1 sdm angciu 300 ml air 2sdt maizena + 2 sdt air untuk mengentalkan 2sdm margarin untuk menumis

CARA MEMBUAT : 1. Tumis bawang putih, bawang bombay, dan jahe sampai harum. Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna.2. Tambahkan jamur merang dan paprika. Aduk sampai layu.3. Masukkan brokoli. aduk sampai berubah warna.4. Bubuhi saus tiram, merica bubuk, garam dan gula pasir, aduk rata.5. Tuangkan air. Masak sampai matang. Masukkan minyak wijen dan angciu. Aduk rata.6. Kentalkan dengan larutan maizena. Masak sampai meletup-letup.11. AYAM LEMON

BAHAN : 200 gr dada ayam fillet. potong kotak besar 1/2 sdt air jeruk lemon 1/2 sdt garam 1sdt minyak wijen 1 butir telur, kocok lepas 50 gr tepung maizena garam secukupnya

BAHAN SAUS: 1 sdm minyak wijen 1sdt garam 1/2sdt gula pasir 1sdm air jeruk lemon 1sdm kulit jeruk lemon, iris panjang 200 gr air 1/2 sdt tepung maizena, campurkan dgn sedikit air untuk mengentalkanCARA MEMBUAT :1. Lumuri ayam dengan air jeruk lemon, garam, minyak wijen2. Celup ke telur, gulingkan di campuran tepung maizena dan garam. Goreng sampai matang. Sisihkan.3. Panaskan minyak wijen, garam, gula dan air jeruk lemon. Tuang air. Rebus dan diaduk sampai mendidih. 4. Masukkan kulit jeruk lemon, aduk rata.5. Kentalkan dengan larutan maizena. masak sambil di aduk sampai meletup.6. Siram saus ke atas ayam. Hidangkan.12. BEEF TERIYAKI

BAHAN :

* 450 g daging sapi (has dalam) * 2 sm kikkoman shoyu (kecap kikkoman) * 2 sm makan mirin (sake manis) * 1 ons jahe * 1 st cuka * 1 st gula * 4 g garam * 2 g lada

CARA MEMBUAT : 1. Daging dipotong menjadi 6 bagian (jangan terlalu tebal), lalu tusuk dengan tusukan sate menjadi 3 tusuk. Jahe dikupas kulitnya lalu parut. Campur dengan kecap kikkoman, mirin, cuka, gula dan garam, sebagai saus perendamnya.2. Semua daging dimasukkan kedalam saus, rendam. Setelah itu panggang, dan setiap kurang lebih 5 menit, celupkan kembali kedalam saus. Lakukan berulang-ulang, sampai matang. 3. Setelah matang, cabut tusuk satenya, dan taburkan lada diatasnya.13. PERKEDEL TEMPE

Bahan :

300 gram tempe 2 sdm tepung sagu 1 putih telur 3 lembar daun jeruk, iris halus minyak secukupnya, untuk menggoreng

Bumbu Yang Dihaluskan :

3 buah cabai merah 7 buah cabai rawit merah 5 butir bawang merah 2 siung bawang putih 2 cm kencur 1 sdt terasi matang 1/2 sdt garam 1/4 sdt merica bubuk 1 sdt gula pasir

Cara Membuat : 1. Haluskan tempe, campur dengan tepung sagu, putih telur, irisan daun jeruk, dan bumbu yang di haluskan, aduk rata. 2. Ambil sesendok makan, bentuk bulat lonjong. 3. Panaskan minyak goreng dan goreng hingga matang. 4. Sajikan hangat.

14. TAHU TELUR ISTIMEWA

Bahan : 250 gram tahu putih, potong dadu 1 cm 3 butir telur, kocok lepas 1 sdt garam minyak secukupnya, untuk menggoreng

Saus Kacang : 5 buah cabai rawit merah, goreng 3 siung bawang putih, goreng utuh 5 sdm kacang tanah goreng 50 ml kecap manis 1 sdm air jeruk nipis 50 ml air

Taburan : Taoge, seduh air panas, tiriskan daun seledri, bawang goreng, dan emping.Cara Membuat :1. Kocok lepas telur, tambahkan garam, aduk rata, masukkan tahu.2. Panaskan minyak goreng dalam panci ukuran kecil, tuangkan adonan telur dan goreng hingga matang kering dan berwarna kecokelatan, angkat.3. Saus : haluskan cabai goreng, bawang putih gorang, dan kacang tanah, campur dengan kecap manis, air jeruk nipis dan air, aduk rata.4. Siapkan pinggan, taruh telur beri taoge dengan irisan daun sledri, bawang goreng, saus kacang, dan emping.

15. AYAM KULUYUK

BAHAN : 250 gr paha ayam fillet, potong kotak 1 sdt garam

1/2 sdt merica bubuk 75 gr tepung terigu protein sedang 25 gr sagu tani

BAHAN SAUS : 3 siung bawang putih, memarkan 1/2 buah bw.bombay, iris panjang 2 bh cabai merah, buang bijinya, iris miring 100 gr nanas, potong kotak 50 gr timun, belah dua, buang biji, potong miring 6 sdm saus tomat

1/2 sdt garam 2 1/2 sdt gula pasir 400 ml air 1 sdt cuka 1 btg daun bawang, potong miring 1 sdt tepung maizena, campur dgn 1 sdt air untuk mengentalkan 1 sdm minyak untuk menumis

CARA MEMBUAT :1. Lumuri ayam dengan garam dan merica. Balut dengan campuran tepung terigu dan sagu tani. celup ke air es. Gulingkan lagi di tepung. Goreng sampai kering dan matang. Sisihkan. 2. Tumis bw.putih dan bw.bombay sampai harum. Tambahkan cabai. Aduk sampai layu. 3. Masukkan nanas dan timun. Tumis sampai layu. 4. Tambahkan saus tomat, garam dan gula. Aduk rata. Tuang air. Didihkan. Masukkan cuka dan daun bawang. Aduk rata. 5. Kentalkan dengan larutan maizena. masak lagi sampai mengental. 6. Sajikan ayam dengan disiram saus.15. Broken Glass Jelly Drink

Bahan :

Jelly Merah 1 paketAgar-agar hijau paketEs 1 cangkirGula cangkirEsens vanila sdtSusu literCream cangkir

Cara Membuat :1. Pertama-tama mempersiapkan paket jelly merah dan Agar-agar hijau.2. Bekukan kedua bahan diatas dan tuangkan ke dalam gelas.3. Sekarang mempersiapkan sisa paket merah jelly dengan cara yang sama.4. Setelah ini dalam blender es, gula, esens vanila, susu dan krim, aduk dengan lancar.5. Proses terakhir tuangkan ke dalam gelas dan siap untuk dinikmati.16. Cokelat Susu Rempah

Bahan:500 cc susu sapi segar1 sendok makan cokelat bubuk5 butir biji kopi sangria5 cm kayu manis4 sendok makan gula pasir2 butir kapulaga, jika suka

Taburan: sendok teh kayu manis bubuk sendok teh cokelat bubuk

Cara membuat:1. Masukkan cokelat bubuk ke dalam gelas, lalu tuangi 100 cc susu hangat sedikit sambil diaduk hingga cokelat larut.2. Rebus sisa susu, larutan cokelat, kayu manis, gula pasir dan biji kopi (dan kapulaga) dengan api kecil sambil terus diaduk selama + 5 menit.3. Kecilkan api, biarkan beberapa saat. Angkat4. Tuang dan saring dalam gelas saji.5. Taburi bahan taburan. Sajikan hangat-hangat.

Untuk: 2 gelasKolak Pisang Bersalut

Bahan Pisang Ijo:8 buah pisang uli, dikukus150 gram tepung beras 50 gram maizena 400 ml santan, dari 1/4 butir kelapa1/4 sendok teh garam 50 gram gula pasir 1/2 sendok teh air kapur sirih 1/4 sendok teh pasta pandan

Bahan Kolak: 1.000 ml santan, dari 1 butir kelapa125 gram gula putih, disisir halus50 gram tepung beras 2 lembar daun pandan, diikat1/4 sendok teh garam 50 gram kolang kaling, dicuci bersih, direbus, dipotong panjang 3 bagian4 buah nangka, dipotong panjang 4 bagian50 gram kelapa muda keruk panjang

Sirup Gula Merah:100 gram gula merah, disisir200 ml air 1 lembar daun pandan Cara membuat:1. Pisang, campur tepung beras, maizena, santan, garam, gula pasir, air kapur sirih, dan pasta pandan. Masak sambil diaduk sampai meletup-letup.2. Ambil sedikit adonan. Pipihkan. Letakkan pisang uli di atasnya. Tutup adonan. Bentuk pisang. Kukus di atas api kecil 30 menit sampai matang. Potong-potong 2 cm.3. Kolak, campur santan, tepung beras, gula pasir, daun pandan, dan garam. Masak sambil diaduk hingga mendidih dan gula larut. Tambahkan kolang kaling, kelapa muda, dan nangka. Masak sampai mendidih kembali.4. Sajikan pisang bersama kolaknya. Untuk 8 porsiResep Es Kelapa Karamel

200 gr Kelapa muda yang dikeruk dari 2 butir kelapa 1/4 teh selasih kering, diseduh 200 gr nata de coco, buang airnya Es batu secukupnya.

Sirup karamel : 400 ml air mendidih 4 kantong teh celup 50 gr gula pasirCara Membuat : 1. Didihkan air kemudian masukkan teh celup diamkan selama 5 menit2. Gosongkan 50 gr gula pasir, tuangkan air teh tadi hangat - hangat sambil diaduk - aduk3. Tambahkan gula pasir sesuai selera, aduk rata dan dinginkan4. Masukkan kelapa muda, selasih, dan nata de coco sesuai selera dalam satu wadah5. Tuang sirup karamel yang kita buat tadi diatas dan tambahkan es batu secukupnya6. Sajikan

Kolak Sukun Nangka

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:25 gram sagu mutiara merah, direbus25 gram sagu mutiara hijau, direbus200 gram sukun, dipotong-potong6 buah nangka, dipotong panjang150 gram kolang-kaling 1.500 ml santan dari 1/2 butir kelapa 275 gram gula merah, disisir halus1/2 sendok teh garam 2 lembar daun pandan 2 cm kayumanis Cara membuat:1. Rebus santan, gula merah, garam, daun pandan, dan kayumanis sambil diaduk sampai mendidih dan harum. Saring.2. Masukan sukun, nangka, korma, kolang kaling, dan nangka. Rebus sampai matang.3. Sajikan bersama sagu mutiara.

Es Setup Buah

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:100 gram nanas, dipotong kipas100 gram kolang kaling, dipotong 3 bagian memanjang200 gram pepaya mengkal, dipotong-potong100 gram apel malang, dipotong-potong250 gram gula pasir 5 cm kayumanis 3 butir cengkeh 600 ml air 300 gram es batu Cara membuat :1. Rebus air, gula, kayumanis, dan cengkeh sampai mendidih.2. Masukkan kolang kaling. Rebus sampai mendidih dan kental. Matikan api. 3. Tambahkan nanas, pepaya, dan apel. Aduk rata. Dinginkan.4. Sajikan setup bersama es batu. Untuk 8 porsiEs Kacang Merah

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:300 gram kacang merah segar 2 lembar daun pandan, diikat1.000 ml air 1/2 sendok teh garam 100 gram gula pasir 7 buah nangka, dipotong panjang1 buah pisang tanduk, dikukus, dipotong-potong500 gram es serut 150 ml susu kental manis

Bahan Saus Santan:500 ml santan dari 1 butir kelapa 1/4 sendok teh garam 1 lembar daun pandan, disimpulkanCara membuat:1. Rebus kacang merah, daun pandan, air, dan garam sampai matang dan empuk.2. Masukkan gula dan nangka. Rebus sampai kental. Angkat dan dinginkan.3. Rebus bahan saus santan sambil diaduk sampai mendidih. Dinginkan.4. Sajikan kacang merah, pisang, es serut, saus santan, dan susu kental manis. Es Selendang Mayang

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:1.000 ml air 2 lembar pandan, ikat125 gram tepung hunkwe 75 gram tepung beras 1/4 sendok teh vanili bubuk 1/2 sendok teh garam 25 ml air daun suji dari 25 lembar daun suji dan 2 lembar daun pandan 2 tetes pewarna hijau tua 3 tetes pewarna merah 800 gram es serut

Bahan Saus:150 ml air 200 gram gula merah 1 lembar daun pandan

Bahan Kuah Santan:600 ml santan dari 1 butir kelapa 2 lembar daun pandan 1/2 sendok teh garam Cara membuat:1. Rebus air, daun pandan, tepung hunkwe, tepung beras, vanili bubuk, dan garam sambil diaduk hingga meletup-letup. Bagi adonan 3 bagian. Satu bagian ditambahkan pewarna merah. Aduk rata. Satu bagian ditambahkan air suji dan pewarna hijau. Aduk rata. Satu bagian lagi biarkan putih. 2. Tuang adonan hijau ke dalam loyang 24x10x4 cm yang dioles minyak. Ratakan. Tuangkan adonan putih di atasnya. Tuang lagi adonan merah di atasnya. Dinginkan. Potong bentuk jajaran genjang 2 cm.3. Saus, rebus air, gula merah, daun pandan, dan pewarna merah sambil sesekali diaduk hingga mendidih. Saring. Dinginkan.4. Kuah, rebus santan, daun pandan, dan garam sambil diaduk hingga mendidih. Angkat. Dinginkan.5. Sajikan selendang mayang dengan es serut, kinca, dan kuah santan. Untuk 8 porsiEs Sekemu

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:1 buah kelapa muda, keruk lebar5 buah sawo matang, kupas, potong-potong1 sendok makan selasih, rendam350 ml air kelapa 400 gram es batu

Sirop Pandan: 150 gram gula pasir 150 ml air 2 lembar daun pandan 2 tetes warna hijau tua Cara membuat:1. Siro,p rebus gula pasir, air, daun pandan, dan pewarna hijau dengan api kecil sampai mendidih. Angkat dan dinginkan. 2. Tuang sirop ke dalam gelas. Tambahkan kelapa, potongan sawo, dan selasih. 3. Tambahkan air kelapa dan es batu. Sajikan. Untuk 4 porsiBajigur

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:

Bahan :1.500 ml santan dari 1 butir kelapa 1/2 sendok makan kopi bubuk 150 gram gula merah, disisir halus100 gram gula pasir 200 gram jahe, dibakar, dikupas, dimemarkan3 lembar daun pandan 2 cm kayumanis 1/2 sendok teh garam 1/4 sendok teh vanili bubuk 50 gram kolang kaling, direbus iris-irisCara membuat:1. Rebus santan, kopi bubuk, gula merah,gula pasir, jahe, daun pandan, kayumanis, garam, dan vanili sambil diaduk sampai mendidih.2. Angkat dan saring.3. Sajikan hangat setelah ditambah kolang kaling.Untuk 5 porsiDOUBLE CHOCOLATE PALLUBUTUNG SPECIAL

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:50 gram tepung beras 700 ml santan dari 1 butir kelapa 1 lembar daun pandan, ikat simpul25 gram gula pasir 1/8 sendok teh vanili bubuk 1/4 sendok teh garam 75 gram lemon compound chocolate, potong-potong (misal:coklat lemon colatta)

Bahan Pelengkap:7 buah pisang kapok, kukus, kupas, potong-potong25 gram sagu mutiara, rebus dengan pewarna merah, tiriskan50 gram chocolate chips 7 skup es krim cokelat Cara membuat:1. Larutkan tepung beras dengan 100 ml santan dari 700 ml santan. 2. Masak sisa santan, daun pandan, gula pasir, vanili, dan garam sambil diaduk hingga mendidih. Tuang larutan tepung beras. Aduk hingga meletup-letup. Matikan api.3. Masukkan potongan coklat. Aduk hingga larut. Dinginkan. 4. Sendokkan bubur santan dalam gelas saji. Beri potongan pisang, sagu mutiara, 1 skup es krim cokelat, dan chocolate chips. Untuk 7 porsiEs Sarang Burung Selasih

Bahan-bahan/bumbu-bumbu: 1/2 bungkus agar-agar bubuk warna merah 35 gram gula pasir 200 ml air 200 gram melon, dibentuk bulat kecil250 ml sirup leci 1 sendok teh selasih, diseduh375 gram es serut 600 ml air Cara membuat:1. Rebus air, agar-agar bubuk, dan gula pasir diaduk sampai mendidih. Tuang ke dalam loyang kotak. Dinginkan. 2. Serut agar-agar dengan parutan keju. Sisihkan.3. Campur agar-agar, melon, sirup leci, selasih, dan air. Tambahkan es serut. Aduk rata.Untuk 5 porsiGuava Soda Blender

Bahan:3 buah (535 gram) jambu merah, buang biji dan kulitnya, potong-potong65 ml sirup merah 4 skup es krim vanila100 gram es serut 300 ml soda tawar dingin Cara membuat:1. Campur jambu, sirup merah, es krim dan es serut. Blender sampai lembut.2. Sajikan bersama air soda dingin.Untuk 3 porsiICE TEA DENGAN BUBBLE DAN CINCAU HITAM

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:

Bahan Ice Tea:1.000 ml air 20 gram teh hijau150 gram gula pasir

Bahan Bubble:50 gram tepung sagu 1/2 sendok teh jeli bubuk 45 ml air panas 1/4 sendok teh kopi instan

Bahan Air Gula:100 gram gula pasir 100 ml air

Bahan Pelengkap:1 sendok teh selasih, rendam di air dingin100 gram cincau hitam, parut halus200 gram es batu Cara membuat:1. Ice tea, panaskan air. Masukkan teh. Aduk hingga berubah warna. Saring. Tambahkan gula pasir. Aduk rata. Dinginkan. Sisihkan.2. Bubble, aduk rata tepung sagu dan jeli bubuk. Larutkan kopi di dalam air panas. Tuang ke dalam campuran tepung hingga dapat dibentuk. Bulatkan kecil-kecil sebesar kelereng. Rebus hingga terapung. Tiriskan. Sisihkan.3. Air gula, campur air dan gula pasir. Masak dengan api kecil tanpa diaduk hingga mendidih dan gula larut. Tuang ke atas bubble. Diamkan 60 menit hingga bubble meresap.4. Sajikan Ice tea bersama bubble dan pelengkap. Untuk 4 porsiDELIMA MARKISA PUNCH

Bahan Sirup:300 gram gula pasir 300 ml air

Bahan:2 buah (300 gram) delima, ambil bijinya4 buah markisa 200 gram nata decoco 2 sendok teh air jeruk lemon 1 kaleng minuman soda 300 gram es batu Cara membuat:1. Sirup, rebus gula pasir dan air sampai gula larut. Dinginkan.2. Campur delima, markisa, nata decoco, air jeruk lemon, sirup, dan air soda, Sajikan bersama es batu .Untuk 4 porsi