prakp3_acara3_bab1

Upload: riska-dian

Post on 04-Jun-2018

217 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

  • 8/13/2019 prakp3_acara3_bab1

    1/2

    BAB I

    PENDAHULUAN

    A. Latar Belakang

    Globalisasi ekonomi dan liberalisasi pasar perdagangan telah

    memformulasikan kondisi baru dalam pasar yang dikarakterisasi dengan

    ketidakstabilan dan kompetisi intensif dalam lingkungan bisnis. Kompetisi

    meningkat secara kontinu dengan respek terhadap harga, kualitas dan pemilihan,

    pelayanan, serta ketepatan penyaluran (delivery). Dalam hal penekanan

    manufaktur ditempatkan pada pengurangan biaya selagi meningkatkan mutu.

    Bukan hanya di dunia industri pertanian, industri non pangan seperti

    otomotif dan industri manufaktur lainnya, persaingan merupakan sebuah

    keniscayaan. Pada saat yang bersamaan, perusahaan juga dituntut untuk

    memenuhi kualitas sesuai spesifikasi yang diinginkan pasar dan juga memenuhi

    kuantitas dengan jumlah sebesar apa yang diminta pasar. Inilah yang biasa kita

    sebut dengan pemenang dalam persaingan bisnis adalah siapa yang terlebih

    dahulu memenuhi permintaan pasar sesuai dengan apa yang mereka inginkan.

    Perusahaan industri selalu dihadapkan pada masalah penjadwalan produksi.

    Hal ini memang merupakan hal utama dalam aktivitas industry, yang kemudian

    akan menentukan integritas perusahaan dalam menjawab kebutuhan

    pelanggannya. Bahkan masalah penjadwalan ini akan menentukan availabilitas

    produk suatu perusahaan di pasar. Hal-hal seperti inilah yang pada akhirnya akan

    menentukan keberhasilan perusahaan. Salah satu hal yang paling fundamental

    dalam penjadwalan produksi adalah perencanaan dan penjadwalan bahan bakuyang dibahas dalam satu kajian Material Requirement Planning ( Perencanaan

    Kebutuhan Bahan Baku).

    Begitu mendesaknya kemampuan MRP ini dimiliki oleh seorang praktisi

    industri, terutama oleh industri pertanian. Sehingga mahasiswa Teknologi Industri

    Pertanian perlu mempelajari MRP baik konsep maupun praktiknya. Pada

    praktikum ini akan dipelajari mengenai bagaimana praktik dalam penentuan MRP

    tersebut.

  • 8/13/2019 prakp3_acara3_bab1

    2/2

    B. Tujuan Praktikum

    Praktikum ini dilaksanakan dengan tujuan :

    1. melakukan perencanaan kebutuhan bahan dengan metode materialrequirement planning(MRP) yang berbasis komputer;

    2. memahami tentang input-input yang dibutuhkan dalam perencanaankebutuhan bahan; dan

    3. memahami tentang output yag dihasilkan dari perencanaan kebutuhanbahan dengan metode MRP.