pernyataan keaslian tesisdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/digital...streptococcus grup b...

113

Upload: others

Post on 03-Sep-2021

4 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,
Page 2: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,
Page 3: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

iii

PERNYATAAN KEASLIAN TESIS

Yang bertandatangan di bawahini:

Nama : Jumrani

No. Pokok : P4400216043

Program Studi : Magister Kebidanan

Menyatakan dengan sebenarnya bahwa proposal penelitian ini tesis yang

saya tulis ini benar-benar merupakan hasil karya saya sendiri, bukan

merupakan pengambilalihan tulisan atau pemikiran orang lain. Apabila

dikemudian hari terbukti atau dapat dibuktikan bahwa sebagian atau

keseluruhan tesis ini hasil karya orang lain, saya bersedia menerima

sanksi atas perbuatan tersebut.

Makassar, Mei 2018

Yang Menyatakan

Jumriani

Page 4: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

iv

PRAKATA

Puji dan syukur penulis panjatkan kepada kehadirat Allah SWT atas

segala rahmat dan hidayah-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan

tesis ini dengan judul “Perbedaan Kadar Leukosit Pada Ibu Ketuban

Pecah Dini (KPD) Dan Partus Lama”.

Penulis menyadari bahwa dalam penyusunan tesis ini dapat

diselesaikan karena adanya bantuan dan dukungan dari berbagai pihak.

Oleh karena itu, pada kesempatan ini penulis menyampaikan ucapan

terima kasih serta penghargaan yang sebesar-besarnya kepada yang

terhormat :

1. Prof. Dr. Dwia Aries Tina Pulubuhu, MA., selaku Rektor Universitas

Hasanuddin Makassar.

2. Prof. Dr. Muhammad Ali, SE, MS., selaku Dekan Sekolah Pasca

Sarjana Universitas Hasanuddin Makassar.

3. Prof. Dr. dr. Suryani As’ad, M.Sc., Sp.GK., selaku PLT Ketua

Program Studi Magister Kebidanan Universitas Hasanuddin

Makassar.

4. Prof. dr. Nasrum Massi, M.Sc.,Ph.D sebagai pembimbing I yang

dengan sabar memberikan arahan, masukan, bimbingan serta

bantuannya sehingga siap untuk di ujikan di depan penguji.

Page 5: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

v

5. Dr. Werna Nontji, S.Kp.,M.Kep selaku pembimbing II yang telah

dengan sabar memberikan arahan, masukan, bimbingan serta

bantuannya sehingga siap untuk di ujikan di depan penguji.

6. dr. Sharvianty Arifuddin, Sp.OG (K), Dr. dr. Irfan Idris M.Kes, dan

Dr. Dr. Ilhamjaya Pattelongi, M.Kes selaku penguji yang telah

memberikan masukan, bimbingan, serta perbaikan sehingga tesis

ini dapat terselesaikan.

7. Kedua orang tua saya tercinta, Ayahanda HI. Royo Hamdan dan

Ibunda Hj. Sukmawati juga pada suami tercinta Muhammad Asry

Abbas, Amd serta seluruh keluarga yang telah memberikan

semangat, mencurahkan bantuan dan doanya kepada penulis

sehingga dapat menyelesaikan tesis ini.

8. Teman-teman seperjuangan Magister Kebidanan angkatan V, yang

telah memberikan bantuan dan motivasi dalam penyusunan tesis

ini.

9. Semua pihak yang telah membantu dalam penyelesaian tesis ini.

Penulis menyadari bahwa penulisan tesis ini masih terdapat

kekurangan. Penulis berharap kritik dan saran yang membangun dalam

kesempurnaan tesis ini. Semoga penelitian ini kelak dapat memberikan

manfaat bagi pembaca.

Makassar, Mei 2018

penulis

Page 6: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

vi

Page 7: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

vii

Page 8: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

viii

DAFTAR ISI

Halaman

HALAMAN JUDUL. ........................................................................... i

HALAMAN PERSETUJUAN. ............................................................ ii

PERNYATAAN KEASLIAN TESIS .................................................... iii

PRAKATA ......................................................................................... iv

ABSTRAK ......................................................................................... vi

ABSTRACK ...................................................................................... vii

DAFTAR ISI. ..................................................................................... viii

DAFTAR TABEL. .............................................................................. xi

DAFTAR GAMBAR. .......................................................................... xii

DAFTAR LAMPIRAN. ....................................................................... xiii

DAFTAR LAMBANG DAN SINGKATAN. .......................................... xiv

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang. ................................................................. 1

B. Rumasan Masalah. ........................................................... 4

C. Tujuan Penelitian. ............................................................. 4

1. Tujuan Umum. ............................................................. 4

2. Tujuan Khusus ............................................................ 4

D. Manfaat Penelitian. ........................................................... 5

1. Bagi peneliti ................................................................. 5

2. Bagi petugas kesehatan… ........................................... 5

Page 9: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

ix

3. Teoritis ........................................................................ 5

4. Bagi masyarakat .......................................................... 5

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

A. Tinjauan tentang Ketuban pecah dini (KPD)

1. Definisi KPD. ............................................................... 6

2. Penyebab . .................................................................. 6

3. Patofisiologi . ............................................................... 11

4. Klasifikasi . .................................................................. 11

5. Komplikasi . ................................................................. 12

6. Penatalaksanaan medis. ............................................. 13

B. Tinjauan tentang Partus Lama

1. Persalinan Normal. ...................................................... 17

2. Partus lama. ................................................................ 20

C. Tinjauan tentang Leukosit

1. Definisi Leukosit .......................................................... 29

2. Jenis Leukosit .............................................................. 29

3. Nilai Rujukan ............................................................... 33

4. Masalah Klinis ............................................................. 33

D. Keterkaikan Leukosit terhadap KPD dan partus lama ...... 34

E. Keaslian Penelitian ........................................................... 35

F. Kerangka Teori. ................................................................ 38

G. Kerangka Konsep. ............................................................ 38

H. Hipotesis Penelitian. ......................................................... 39

Page 10: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

x

I. Defenisi Operasional......................................................... 40

BAB III METODE PENELITIAN

A. Desain Penelitian . ............................................................ 42

B. Lokasi dan Waktu Penelitian. ............................................ 41

C. Populasi dan Sampel. ....................................................... 41

1. Populasi. ..................................................................... 41

2. Sampel. ....................................................................... 42

D. Prosedur pengumpulan data. ............................................ 44

E. Pengolahan dan Analisis Data. ......................................... 47

F. Alur Penelitian................................................................... 48

G. Etika Penelitian. ................................................................ 49

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Hasil Penelitian……………. ................................................ 50

B. Pembahasan ...................................................................... 56

BAB V PENUTUP

A. Kesimpulan ......................................................................... 63

B. Saran .................................................................................. 63

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

Page 11: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

xi

DAFTAR TABEL

Nomor Halaman

2.1 Perbedaan lama persalinan primipara dan multipara

Infeksi pada intra uterine………………………………………… 18

2.2 Ikhtisar criteria diagnostic dan penatalaksanaan partus lama… 21

2.3 Keaslian Penelitian………………………………………………… 35

2.4 Definisi operasional ………………………………………………. 39

4.1 Distribusi Karakteristik Responden……………………………… 52

4.2 Rerata Kadar Leukosit pada ibu KPD dan partus lama….…… 54

4.3 Rerata Kadar Leukosit pada ibu KPD dan Partus lama

kelompok Primi dan Multi………………………………………. 54

4.4 Hubungan Nilai kadar leukosit pada ibu KPD dan partus lama.. 55

4.4 Rerata kadar leukosit Normal dan Meningkat pada ibu KPD

dan Partus lama…………………………………………………… 56

Page 12: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

xii

DAFTAR GAMBAR

Nomor Halaman

2.1 Infeksi pada intra uterine………………………………..….. 8

2.2 Sel darah putih (leukosit)…………………………………... 30

2.3 Kerangka Teori..................................…………………….. 37

2.4 Kerangka Konsep …………………………………………..... 38

3.1 Alur Penelitian………………………………………………. 48

Page 13: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

xiii

DAFTAR LAMPIRAN

Nomor

1. Lembar penjelasan dan persetujuan menjadi responden.

2. Lembar checklist riwayat kehamilan

3. Lembar checklist Ketuban Pecah Dini

4. Lembar Checklist Partus Lama

5. Master Tabel Kadar Leukosit Pada Ibu Ketuban Pecah Dini dan

Partus Lama

6. Hasil Cross Tab SPSS versi 20.0

7. Surat Rekomendasi Persetujuan Etik

8. Surat keterangan telah melakukan penelitian di RS Al- Fatah

Ambon

Page 14: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

xiv

DAFTAR ARTI LAMBANG DAN SINGKATAN

Lambang Keterangan

AKB

AKI

Angka Kematian Bayi

Angka Kematian Ibu

ATP Adenosina trifosfat

Cat Katalase

CO2 Karbondioksida

DNA Deoxyribonucleic Acid

ELISA Enzym Linked Imunossorben Assay

Fe Besi

G6PD Glucose-6-Phosphate Dehydrogenase

Gpx Glutathione Peroksidase

GSH-R Glutathione reductase

H2O2 Hydrogen Peroksida

H2O Air

hCG Human chorionic Gonadotropin

HPL Human Plasental Lactogen

HLA

KPD

Human Leukocyte Antigen

Ketuban Pecah Dini

LMWA Low molecular weigh antioxidant

MHC Major Histocompability complex

MDA Malondialdehyde

Mn Mangan

NO Nitric oxidative

NaCl Natrium Clorida

O2 Oksigen

pH

ROS Reaktif Oksigen Spesies

Page 15: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

xv

RSKDIA Rumah Sakit Khusus Daerah Ibu dan Anak

SOD Superoksida Dismutase

SPSS Statistical Package for Social Science

USG Ultrasonografi

WHO World Health Organization

Page 16: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Ketuban pecah dini (KPD) adalah keadaan pecahnya selaput

ketuban sebelum persalinan atau dimulainya tanda inpartu (buku saku

pelayanan kesehatan ibu difasiltas kesehatan dasar dan rujukan, 2013 ).

Pada kasus Ketuban Pecah Dini (KPD), memungkinkan kuman dapat

masuk ke dalam tubuh sehingga dapat menimbulkan infeksi, masuknya

kuman/infeksi menyebabkan leukosit Peningkatan jumlah leukosit

(Leukositosis).

Berdasarkan Hasil penelitian Erni Dwi Widyana 2016 tentang

“Ketuban Pecah Dini (KPD) Dan Kadar Leukosit Pada Ibu Bersalin”

menunjukkan bahwa dari 81 orang (85,3%) yang PROM terdapat 68

orang (71,5%) mengalami leukositosis, sedangkan 12 orang (12,6%)

memiliki kadar leukosit normal. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa

ada hubungan antara ketuban pecah dini (KPD) dengan kadar leukosit.

Berdasarkan penelitian tentang “Hubungan Infeksi Dengan Lama

Persalinan Kala II Di Ruang Bersalin Rsup NTB” Menunjukkan bahwa dari

82 ibu yang partus lama terdapat 11 ibu yang mengalami infeksi

Page 17: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

2

intrapartum dan 71 ibu yang tidak mengalami infeksi,Hasil penelitian ini

menunjukkan bahwa ada hubungan antara infeksi dengan partus lama

(Sudarmi, 2013)

Menurut World Health Organization (WHO) memperkirakan angka

kematian ibu ditahun 2010 lebih dari 300-400/100.000 kelahiran hidup,

yang disebabkan oleh perdarahan 28%, KPD 20%, partus lama 18%,

abortus 13%, eklamsia 12% dan penyebab lainnya 2%, Sedangkan di

Indonesia angka kematian ibu (AKI) mencapai 359 per 100.000 kelahiran

hidup dan angka kematian bayi (AKB) mencapai 32 per 1.000 kelahiran

hidup. Penyebab kematian ibu yaitu perdarahan (30,3%), hipertensi

(27,1%), infeksi (7,2%), partus lama (1,8%), abortus (1,6%) dan lain-lain

(40,8%) Survey Demografi Dan Kesehatan Indonesia (SDKI, 2012)

Ibu dengan ketuban pecah dini (KPD) Mudah infeksi. Salah satu

infeksi yang ditimbulkan adalah amnionitis dan korioamnionitis. Organisme

yang disebabkan oleh infeksi amnionitis dan korioamnionitis adalah

Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium

species, dan Mycoplasma hominis, Infeksi yang ditimbulkan oleh ketuban

pecah dini (KPD) menyebabkan kadar leukosit meningkat.

Penanganan Ketuban pecah dini (KPD) yang telah dilakukan

adalah tindakan konserpatif dan tindakan aktif, Ketuban pecah dini

dengan tindakan seksio sesaria sebanyak 110 (5%).

Hal ini membutuhkan penanganan khusus dalam persalinan,

sehingga sectio caesaria adalah jalan keluar untuk mengurangi komplikasi

Page 18: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

3

yang terjadi. Kejadian operasi sectio caesaria sudah semakin banyak

bahkan dianggap tidak asing lagi. Dewasa ini, sectio caesaria jauh lebih

aman dari pada dahulu berhubung adanya antibiotik, transfusi darah,

teknik operasi yang lebih sempurna, dan anestesi yang lebih baik. Angka

kejadian sectio caesaria di Indonesia menurut data survey nasional pada

tahun 2007 adalah 921.000 dari 4.039.000 persalinan atau sekitar 22,8%

dari seluruh persalinan.

Berdasarkan data yang di peroleh di rekam medik RS Al-Fatah

Ambon januari – desember 2016 jumlah ibu yang masuk bersalin

sebanyak 1.560 orang dan terdapat 980 ibu yang bersalin normal dan

yang SC sebanyak 580, dan dari 580 ibu yang SC terdapat 240 (15%)

yang mengalami Ketuban pecah Dini (KPD)

Kasus dalam penelitian ini selain ketuban pecah dini (KPD) yang

mempengaruhi infeksi juga partus lama. Partus lama didefinisikan

sebagai persalinan kala II yang lebih dari 3 jam dengan analgesia regional

dan lebih dari 2 jam tanpa analgesia regional pada nullipara sedangkan

pada multipara, keadaan ini didefinisikan sebagai persalinan kala II yang

lebih 2 jam dengan analgesia regional dan lebih dari 1 jam tanpa

analgesia regional (Cunningham, 2013).

Penanganan partus lama yang dilakukan adalah tindakan operatif

(forsep, vakum, atau seksio caesaria). Untuk gangguan passenger,

passage dan power. Jika ditemukan obstruksi atau CPD maka tata

laksanannya adalah seksio caesaria

Page 19: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

4

Berdasarkan data yang di peroleh di rekam medik RS Al- Fatah

Ambon januari – desember 2016 jumlah pasien partus lama sebanyak 170

(10%) dari 1.560 ibu bersalin.

Sesuai data – data tersebut memerlukan suatu penelitian untuk

mendeteksi penanganan ketuban pecah dini (KPD) dan partus lama yang

menyebabkan infeksi. Sehingga peneliti tertarik mengangkat

permasalahan tersebut untuk dilakukan penelitian dengan judul

“Perbedaan kadar leukosit pada ibu ketuban pecah dini dan partus lama di

RS Al-Fatah Ambon”.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang tersebut dirumuskan permasalahan sebagai

berikut: Bagaimanakah perbedaan kadar leukosit pada darah ibu ketuban

pecah dini dan partus lama ?

C. Tujuan Penelitian

1. Tujuan Umum

Mengetahui perbedaan kadar leukosit pada darah ibu ketuban pecah

dini dan partus lama

2. Tujuan khusus

Mengetahui dan Menilai Perbedaan kadar leukosit pada darah ibu

ketuban pecah dini dan partus lama

Page 20: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

5

D. Manfaat Penelitian

1. Bagi Peneliti

Menambah pengetahuan tentang pemeriksaan kadar leukosit pada

ibu ketuban pecah dini dan partus lama serta mendapatkan hasil

perbedaan pada pemeriksaan tersebut

jumlah leukosit pada ibu ketuban pecah dini dan partus lama

2. Bagi Petugas kesehatan

Penelitian ini diharapkan dapat menambah informasi ilmiah tentang

perbedaan leukosit pada ibu ketuban pecah dini dan partus lama

3. Teoritis

Penelitian ini diharapkan dapat memperkaya khasanah ilmu

pengetahuan dalam dunia kesehatan mengenai perbedaan kadar

leukosit pada ibu ketuban pecah dini dan partus lama

4. Bagi Masyarakat

Penelitian yang dilakukan diharapkan dapat menambah wawasan

kepada masyarakat tentang perbedaan kadar leukosit pada ibu

ketuban pecah dini dan partus lama

Page 21: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

6

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

A. Tinjauan Tentang Ketuban pecah dini (KPD)

1. Definisi

Ketuban pecah dini adalah keadaan pecahnya selaput ketuban

sebelum persalinan atau dimulainya tanda inpartu (buku saku

pelayanan kesehatan ibu difasiltas kesehatan dasar dan rujukan,

2013 )

Ketuban pecah dini (KPD) Merupakan pecahnnya ketuban

sebelum inpartu yaitu pada primi bila pembukaan kurang dari 3 cm

dan pada multipara bila pembukaan kurang dari 5 cm (Mochtar,2012)

Ketuban pecah dini (KPD) adalah keadaan pecahnya selaput

ketuban sebelum persalinan, bila Ketuban pecah dini terjadi sebelum

usia kehamilan 37 minggu disebut Ketuban pecah dini pada

kehamilan prematur. Dalam keadaan normal perempuan hamil aterm

akan mengalami Ketuban pecah dini (Sarwono,2013)

2. Penyebab

Penyebab KPD masih belum diketahui dan tidak dapat

ditentukan secara pasti. Beberapa laporan menyebutkan faktor-faktor

yang berhubungan erat dengan KPD, namun faktor-faktor yang lebih

berperan sulit diketahui.

Page 22: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

7

Menurut (Taufan Nugroho, 2012) Kemungkinan yang menjadi faktor

predisposisinya adalah:

a. Infeksi

Infeksi intra uteri disebabkan oleh adanya mikroorganisme

yang dianggap menjadi penyebab utama infeksi terkait persalinan

prematur. Rongga ketuban biasanya steril atau dibawah 1 % pada

persalinan aternm terdapat bakteri dalam cairan ketuban. Isolasi

bakteri dalam cairan ketuban adalah temuan patologis yang dikenal

sebagai invasi mikroba dari rongga amnion. Kebanyakan kolonisasi

tersebut subklinis dan tidak terdeteksi tanpa analisis cairan

ketuban. Frekuensi tergantung pada presentasi klinis dan usia

kehamilan. Pada pasien dengan persalinan premature dengan

membran utuh didapatkan kultur bakteri pada cairan ketuban

adalah 12,8 %

Kemudian dilakukan pengukuran pada pasien tersebut pada

saat dimulai proses pengeluaran janin, frekuensi menjadi hampir

dua kali lipat (22%). Pada ketuban pecah din preterm didapatkan

kultur bakteri pada cairan ketuban adalah 32,4% dan kemudian

dilakukan pengukuran kembali pada saat dimulai proses

pengeluaran janin menjadi 75 % (Agrawal, et al, 2011)

Page 23: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

8

Gambar 2.1 jalur yang berpotensi terjadinya infeksi pada intra

uterine (Goldenberg, et al, 2008)

Ketuban pecah dini dapat disebabkan oleh infeksi sebesar

10 – 30% melalui beberapa mekanisme. Beberapa macam flora

vagina seperti streptokokus grup B, Stafilokokus Aureus,

trichomonas vaginalis mensekresi protease yang akan

menyebabkan terjadinya degradasi membran pada selaput ketuban

dan akhirnya dapat melemahkan selaput ketuban.

b. Serviks yang inkompetensia

Inkompetensia serviks adalah istilah untuk menyebut

kelainan pada otot – otot leher atau leher Rahim (serviks) yang

terlalu lunak dan lemah, sehingga sedikit membuka ditengah –

tengah kehamilan karena tidak mampu menahan desakan janin

Page 24: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

9

yang semakin besar. Inkompetensia serviks adalah serviks dengan

suatu kelainan anatomi yang nyata, disebabkan laserasi

sebelumnya melalui ostium uteri atau merupakan suatu kelainan

kongenital pada serviks yang memungkinkan terjadinya dilatasi

berlebihan tanpa perasaan nyeri dan mules dalam masa kehamilan

trimester kedua atau awal trimester ketiga yang diikuti dengan

penonjolan dan robekan selaput janin serta keluarnya hasil

konsepsi (Manuaba, 2009)

c. Anemia

Anemia pada kehamilan adalah anemia karena kekurangan

zat besi. Jika persediaan zat besi minimal, maka setiap kehamilan

akan mengurangi persediaan zat besi dalam tubuh dan akhirnya

menimbulkan anemia. Pada kehamilan relative terjadi anemia

karena darah ibu hamil mengalami hemodelusi atau pengenceran

dengan peningkatan volume 30% sampai 40% yang puncaknya

pada kehamilan 32 sampai 34 minggu

d. Riwayat Ketuban pecah dini (KPD)

Pengalaman yang pernah dialami oleh ibu bersalin dengan

KPD dapat berpengaruh besar pada ibu jika menghadapi kondisi

kehamilan. Riwayat KPD sebelumnya beresiko 2-4 kali mengalami

ketuban pecah dini kembali. Pathogenesis terjadinya ketuban

pecah dini secara singkat ialah akibat penurunan kolagen dalam

membran sehingga memicu terjadinya ketuban pecah dini. Wanita

Page 25: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

10

yang pernah mengalami ketuban pecah dini pada kehamilan atau

menjelang persalinan maka pada kehamilan berikutnya akan lebih

beresiko dari pada wanita yang tidak pernah mengalami ketuban

pecah dini sebelumnya Karena komposisi membran yang menjadi

rapuh dan kandungan kolagen yang semakin menurun pada

kehamilan berikutnya.

e. Usia

Karakteristik pada ibu berdasarkan usia sangat berpengaruh

terhadap kesiapan ibu selama kehamilan maupun menghadapi

persalinan (Julianti,2001). Usia untuk reproduksi optimal bagi

seorang ibu adalah antara umur 20-35 tahun. Dibawah atau diatas

usia tersebut akan meningkatkan resiko kehamilan dan persalinan

(Depkes,2003). Usia seseorang dapat sedemikian besarnya akan

mempengaruhi system reproduksi, karena organ – organ

reproduksinya sudah mulai berkurang kemampuannya dan

keelastisisannya dalam menerima kehamilan

f. Faktor lain yaitu Golongan darah, Faktor disproporsi antar kepala

janin dan panggul ibu, Faktor multi graviditas, merokok dan

perdarahan antepartum serta Difisiensi gizi dari tembaga atau asam

askorbat (Vitamin C)

Page 26: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

11

3. Patofisiologi

Pada kondisi yang normal kolagen Terdapat pada lapisan kompakta

amnion, fibroblast, jaringan retikuler korion dan trofoblas, sintesis

maupun degradasi jaringan kolagen dikontrol oleh system aktifitas

dan inhibisi interleukin -1 (iL-1) dan prostaglandin, tetapi karena ada

infeksi dan inflamasi, terjadi peningkatan aktifitas iL-1 dan

prostaglandin, menghasilkan kolagenase jaringan, sehingga terjadi

depolimerasi kolagen pada selaput korion/amnion, menyebabkan

ketuban tipis, lemah dan mudah pecah spontan sehingga terjadi

ketuban pecah dini. (Maria, 2009 )

4. Klasifikasi

a. KPD Preterm

Ketuban pecah dini preterm adalah pecah ketuban yang terbukti

dengan vaginal pooling, tes nitrazin dan, tes fern atau IGFBP-1

(+) pada usia <37 minggu sebelum onset persalinan. KPD sangat

preterm adalah pecah ketuban saat umur kehamilan ibu antara 24

sampai kurang dari 34 minggu, sedangkan KPD preterm saat

umur kehamilan ibu antara 34 minggu sampai kurang 37

minggu5. Definisi preterm bervariasi pada berbagai kepustakaan,

namun yang paling diterima dan tersering digunakan adalah

persalinan kurang dari 37 minggu

b. KPD pada Kehamilan Aterm

Page 27: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

12

Ketuban pecah dini/ premature rupture of membranes (PROM)

adalah pecahnya ketuban sebelum waktunya yang terbukti

dengan vaginal pooling, tes nitrazin dan tes fern (+), IGFBP-1 (+)

pada usia kehamilan ≥ 37 minggu. (PNPK POGI, 2016)

5. Komplikasi

komplikasi yang timbul akibat Kebutan Pecah Dini Sarwono (2013),

antara lain :

a. Persalinan premature

Setelah ketuban pecah biasanya segera disusul oleh persalinan.

Periode laten tergantung umur kehamilan. Pada kehamilan aterm

90 % terjadi dalam 24 jam setelah ketuban pecah. Pada kehamilan

antara 28 – 34 minggu 50 % persalinan dalam 24 jam. Pada

kehamilan kurang dari 26 minggu persalinan terjadi dalam 1

minggu.

b. Infeksi Korioamnionitis

Korioamnionitis adalah keadaan pada perempuan hamil di

mana korion, amnion, dan cairan ketuban terkena infeksi bakteri.

Korioamnionitis merupakan komplikasi paling serius bagi ibu dan

janin, bahkan dapat berlanjut menjadi sepsis. Penyebab

korioamnionitis adalah infeksi bakteri yang terutama berasal dari

traktus urogenitalis ibu. Secara spesifik permulaan infeksi berasal

dari vagina, anus, atau rektum dan menjalar ke uterus.

Page 28: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

13

Resiko infeksi ibu dan anak meningkat pada ketuban pecah

dini. Pada ibu dapat terjadi korioamnionitis. Pada bayi dapat terjadi

septicemia, pneumonia dan omfalitis. Umumnya korioamnionitis

terjadi sebelum janin terinfeksi. Pada ketuban pecah dini

premature, infeksi lebih sering dari pada aterm.

c. Hipoksia dan asfiksia akibat oligohidramnion

Oligohidramnion adalah suatu keadaan dimana air ketuban kurang

dari normal, yaitu kurang dari 300 cc. Oligohidramnion juga

menyebabkan terhentinya perkembangan paru-paru (paru-paru

hipoplastik), sehingga pada saat lahir, paru-paru tidak berfungsi

sebagaimana mestinya. Dengan pecahnya ketuban, terjadi

oligohidramnion yang menekan tali pusat hingga terjadi asfiksia

atau hipoksia. Terdapat hubungan antara terjadinya gawat janin

dan derajat oligohidramnion, semakin sedikit air ketuban, janin

semakin gawat.

d. Sindrom deformitas janin

Ketuban Pecah Dini yang terjadi terlalu dini menyebabkan

pertumbuhan janin terhambat, kelainan disebabkan kompresi

muka dan anggota badan janin, serta hipoplasi pulmonary.

6. Penatalaksanan medis

Penatalaksanaan KPD memerlukan pertimbangan usia kehamilan,

adanya infeksi pada komplikasi ibu dan janin dan adanya tanda-tanda

Page 29: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

14

persalinan. Penanganan ketuban pecah dini menurut Sarwono (2013),

meliputi :

a. Konserpatif

1. Pengelolaan konserpatif dilakukan bila tidak ada penyulit (baik

pada ibu maupun pada janin) dan harus di rawat dirumah sakit.

2. Berikan antibiotika (ampicilin 4 x 500 mg atau eritromicin bila

tidak tahan ampicilin) dan metronidazol 2 x 500 mg selama 7

hari.

3. Jika umur kehamilan <32-34 minggu, dirawat selama air

ketuban masih keluar, atau sampai air ketuban tidak keluar lagi.

4. Jika usia kehamilan 32-27 minggu, belum in partu, tidak

adainfeksi, tes buss negativ beri deksametason, observasi

tanda-tanda infeksi, dan kesejahteraan janin, terminasi pada

kehamilan 37 minggu.

5. Jika usia kehamilan 32-37 minggu, sudah inpartu, tidak ada

infeksi, berikan tokolitik (salbutamol), deksametason, dan

induksi sesudah 24 jam.

6. Jika usia kehamilan 32-37 minggu, ada infeksi, beri antibiotik

dan lakukan induksi.

7. Nilai tanda-tanda infeksi (suhu, leukosit, tanda-tanda infeksi

intra uterin).

8. Pada usia kehamilan 32-34 minggu berikan steroid, untuk

memicu kematangan paru janin, dan kalau memungkinkan

Page 30: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

15

periksa kadar lesitin dan spingomielin tiap minggu. Dosis

betametason 12 mg sehari dosis tunggal selama 2 hari,

deksametason IM 5 mg setiap 6 jam sebanyak 4 kali.

b. Aktif

1. Kehamilan >37 minggu, induksi dengan oksitosin, bila gagal

seksio sesarea. Dapat pula diberikan misoprostol 50 mg

intravaginal tiap 6 jam maksimal 4 kali.

2. Bila ada tanda-tanda infeksi berikan antibiotika dosis tinggi. Dan

persalinan diakhiri.

3. Bila skor pelvik < 5, lakukan pematangan servik, kemudian

induksi. Jika tidak berhasil, akhiri persalinan dengan seksio

sesarea

4. Bila skor pelvik > 5, induksi persalinan, partus pervaginam

Penatalaksanaan menurut (PNPK POGI, 2016)

Kortikosteroid (betametason 12 mg IM 2x 24 jam) diberikan kepada

perempuan dengan persalinan prematur sebelumnya pada 24-<34 minggu

efektif dalam mencegah sindrom distres pernapasan, perdarahan

intraventrikel, enterokolitis nekrotikans dan mortalitas neonatal.

Satu tahap kortikosteroid ekstra sebaiknya dipertimbangkan jika

beberapa minggu telah berlalu sejak pemberian awal kortikosteroid dan

adanya episode baru dari KPD preterm atau ancaman persalinan

prematur pada usia gestasi awal. Satu tahapan tambahan betametason

terdiri dari 2x12 mg selang 24 jam, diterima pada usia gestasi <33 minggu,

Page 31: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

16

minimal 14 hari setelah terapi pertama, yaitu saat usia gestasi <30

minggu, berhubungan dengan penurunan sindrom distres pernapasan,

bantuan ventilasi, penggunaan surfaktan, dan morbiditas neonatal. Akan

tetapi, pemberian kortikosteroid lebih dari dua tahap harus dihindari.

Pemberian magnesium sulfat intravena (dosis awal 6 gram selama

20-30 menit, diikuti dosis pemeliharaan 2 gram/ jam) pada 24-<32 minggu

segera dalam 12 jam sebelum persalinan prematur berhubungan dengan

penurunan insidens serebral palsi secara signifikan.

Tokolitik sebaiknya tidak digunakan tanpa penggunaan yang

serentak dengan kortikosteroid untuk maturasi paru-paru. Semua

intervensi lain untuk mencegah persalinan prematur, meliputi istirahat

total, hidrasi, sedasi dan lain-lain tidak menunjukkan keuntungan dalam

manajemen persalinan prematur.

Pada neonatus prematur, penundaan klem tali pusar selama 30-60

detik (maksimal 120 detik) berhubungan dengan angka transfusi untuk

anemia, hipotensi,

dan perdarahan intraventrikel yang lebih sedikit dibandingkan dengan

klem segera (<30 detik).

Page 32: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

17

B. Tinjauan Tentang Partus lama

1. Persalinan Normal

a. Definisi

Persalinan adalah proses pengeluaran hasil konsepsi yang

dapat hidup dari dalam uterus ke dunia luar. Persalinan dan

kelahiran normal merupakan proses pengeluaran janin yang

terjadi pada kehamilan cukup bulan (37-42 minggu), lahir spontan

dengan presentasi belakang kepala yang berlangsung dalam

waktu 18 jam,tanpa komplikasi baik ibu maupun janin. (Jannah,

2015)

Persalinan adalah bagian dari proses melahirkan sebagai

respons terhadap kontraksi uterus, segmen bawah uterus

teregang dan menipis, serviks berdilatasi, jalan lahir terbentuk

dan bayi bergerak turun ke bawah melalui rongga panggul.

(Hanretty,2014)

Persalinan adalah suatu proses pengeluaran hasil konsepsi

(janin+uri) yang dapat hidup ke dunia luar dari dalam Rahim

melalui jalan lahir dengan LBK atau dengan tenaga ibu sendiri,

tanpa bantuan alat-alat, serta tidak melukai ibu dan bayi, yang

umumnya berlangsung kurang dari 24 jam. (Mochtar, 2013)

b. Tanda-tanda Persalinan

1) Tanda pendahuluan menurut (Mochtar, 2013) adalah

Page 33: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

18

a) Ligtening atau setting atau dropping, yaitu kepala turun

memasuki pintu atas panggul.

b) Perut kelihatan lebih melebar dan fundus uteri turun.

c) Sering buang air kecil atau sulit berkemih (polakisuria)

karena kandung kemih tertekan oleh bagian terbawah

janin.

d) Perasaan nyeri di perut dan di pinggang oleh adanya

kontraksi- kontraksi lemah uterus, kadang-kadang disebut

“false labor pains”.

e) Serviks menjadi lembek; mulai mendatar; dan sekresinya

bertambah, mungkin bercampur darah (bloody show).

2) Tanda Pasti Persalinan meliputi:

a) Rasa nyeri oleh adanya his yang datang lebih kuat,sering,

dan teratur.

b) Keluar lendir bercampur darah yang lebih banyak karena

robekan- robekan kecil pada serviks.

c) Kadang-kadang, ketuban pecah dengan sendirinya.

d) Pada pemeriksaan dalam, serviks mendatar dan telah ada

tabel 2.1

Perbedaan Lama Persalinan Primipara Dengan Multipara

Pola persalinan Primi Multi

Kala I 12 jam 8 jam

Kala II 2 Jam 1 jam

Page 34: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

19

c. Tahap Persalinan

1. Kala I atau kala pembukaan

Dimulai dari adanya his yang adekuat sampai pembukaan lengkap.

Pada kala I dibagi dalam 2 fase :

a) Fase laten

Dimalai sejak awal kontraksi sampai dengan pembukaan 3 cm,

membutuhkan waktu 8 jam.

b) Fase aktif

Dimulai dari pembukaan 4 cm sampai dengan pembukaan 10

cm, membutuhkan waktu 6 jam.

2. Kala II atau kala pengeluaran

Dari pembukaan lengkap sampai lhirnya bayi. Proses ini bisanya

berlangsung 2 jam pada primi dan 1 jam pada multi.

3. Kala III atau kala uri

Dimulai segera setelah bayi lahir sampai lahirnya plasenta, yang

berlangsung tidak lebih dari 30 menit.

4. Kala IV atau kala pengawasan

Kala ini dimulai dari saat lahirnya plasenta sampai 2 jam pertama

post partum. (Sujiyatini, 2010)

Page 35: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

20

2. Partus lama

a. Definisi

Persalinan kala II lama didefinisikan sebagai persalinan kala II

yang lebih dari 3 jam dengan analgesia regional dan lebih dari 2 jam

tanpa analgesia regional pada nullipara sedangkan pada multipara,

keadaan ini didefinisikan sebagai persalinan kala II yang lebih 2 jam

dengan analgesia regional dan lebih dari 1 jam tanpa analgesia

regional (Cunningham, 2013)

Menurut (Sofian, 2013) persalinan lama adalah persalinan yang

berlangsung lebih dari 24 jam pada primi dan lebih dari 18 jam pada

multi.

Persalinan lama adalah waktu persalinan yang memanjang

karena kemajuan persalinan yang terhambat. (Kemenkes RI 2013)

Persalinan lama memiliki definisi berbeda sesuai fase kehamilan

seperti klasifikasi berikut ini.

. 1. Distosia pada Kala I Fase aktif : grafik pembukaan serviks pada

partograf berbeda diantara garis waspada dan garis bertindak, atau

sudah memotong garis bertindak.

2. Fase ekspulsi (Kala II) memanjang, tidak ada kemajuan penurunan

bagian terendah janin pada persalinan kala II. Dengan batasan

waktu Maksimal 2 jam untuk nulipara dan 1 jam untuk multipara,

atau Maksimal 3 jam untuk nulipara atau 2 jam untuk multipara bila

pasien menggunakan analgesia epidural.

Page 36: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

21

Table 2.2 Ikhtisar Criteria Diagnostik Dan Penatalaksanaan partus lama

Pola Persalinan

Nulipara

Multipara

Terapi di

Puskesmas

Terapi di rumah

sakit

Kelainan pembukaan

serviks:

1. Kemajuan

pembukaan

(dilatasi)

serviks pada

fase aktif

2. Kemajuan

turunnya

bagian

terendah

< 1,2 cm/jam

< 1 cm/jam

< 1,5 cm/jam

< 2 cm/jam

1. Dukungan

dan terapi

ekspektatif

2. Seksio

caesarea bila

CPD atau

obstruksi

Partus macet :

1. Fase deselerasi

memanjang

2. Terhentinya

pembukaan

(dilatasi)

3. Terhentinya

penurunan

bagian terendah

4. Kegagalan

penurunan

bagian terendah

3 jam

> 2 jam

> 1 jam

Tidak ada

penurunan

pada fase

deselerasi

atau Kala 2

> 1 jam

> 2 jam

> 1 jam

Tidak ada

penurunan

pada fase

deselerasi

atau Kala 2

1. Infus

oksitosin, bila

tak ada

kemajuan,

lakukan

seksio

caesaria

2. Seksio

caesaria bila

CPD atau

obstruksi

(Kemenkes RI 2013)

Page 37: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

22

b. Etiologi

Menurut Kumar 2014 penyebab partus lama terdiri dari 3P yaitu :

a. Power (Kekuatan)

Power adalah kekuatan janin yang mendorong janin keluar.

Kekuatan yang mendorong janin keluar dalam persalinan ialah his,

kontraksi otot-otot perut, kontraksi diafragma dan aksi dari ligament,

dengan kerja sama yang baik dan sempurna. (Oxorn,2010)

His yang tidak normal dalam kekuatan atau sifatnya

menyebabkan kerintangan pada jalan lahir yang lazim terdapat

pada setiap persalinan, tidak dapat diatasi sehingga persalinan

mengalami hambatan atau kemacetan.

1) Inersia Uteri

Disini his bersifat biasa dalam arti bahwa fundus berkontraksi

lebih kuat dan lebih dahulu pada bagian lainnya.Selama ketuban

masih utuh umumnya tidak berbahaya bagi ibu maupun janin

kecuali jika persalinan berlangsung terlalu lama.

2) Incoordinate Uterine Action

Disini sifat his berubah, tonus otot uterus meningkat, juga di luar

his dan kontraksinya berlansung seperti biasa karena tidak ada

sinkronisasi antara kontraksi. Tidak adanya koordinasi antara

bagian atas, tengah dan bagian bawah menyebabkan his tidak

efisien dalam mengadakan pembukaan. Tonus otot yang menaik

Page 38: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

23

menyebabkan nyeri yang lebih keras dan lama bagi ibu dan

dapat pula menyebabkan hipoksia janin.

Kelainan his adalah his yang tidak normal, baik kekuatan

maupun sifatnya, sehingga menghambat kelancaran persalinan.

(Nugraheny, 2009)

b. Passenger (kondisi bayinya) : Makrosomia, Malpresentasi,

Malposisi, Sikap janin defleksi dan Anomaly janin

Menurut Mochtar (2013) kelainan janin yang mengakibatkan

kemacetan pada persalinan, yaitu:

1) Kelainan letak yaitu kelainan pada letak kepala (letak defleksi,

letak belakang kepala UUK melingtang, dan letak tulang

ubunubun), letak sungsang, letak lintang (transverse lie), dan

presentasi rangkap atau ganda.

2) Kelainan bentuk yaitu kelainan pada pertumbuhan janin yang

berlebihan (lebih dari 4000 gram), hidrosefalus, monster

(kembar siam, akardiakus, dan anensefalus), dan janin dengan

perut besar.

3) Tali pusat yang menumbung.

c. Passage (jalan lahir) : Disproporsi sevalo pelvic dan Tumor pelvis

Kelainan dalam ukuran atau bentuk jalan lahir bisa menghalangi

kemajuan persalinan atau menyebabkan kemacetan. (Prawirohardjo,

2010).

Page 39: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

24

Disproporsi Fetopelvik adalah ketidakmampuan janin untuk

melewati panggul secara absolut dimana janin sama sekali tidak akan

selamat dengan melewati jalan lahir dan secara relatif apabila

dipengaruhi oleh factor-faktor lain. (Oxorn, 2010). Kesempitan panggul

dibagi menjadi 4 macam, yaitu:

1) Kesempitan pintu atas panggul

2) Kesempitan bidang tengah panggul

3) Kesempitan pintu bawah panggul

4) Kombinasi kesempitan pintu atas panggul, bidang tengah panggul,

dan pintu bawah panggul.(Fauziyah, 2012)

Selain itu, terdapat juga kelainan jalan lahir lunak, yaitu:

1) Kelainan distosia seviks uteri yang terdiri dari serviks kaku, serviks

gantung, serviks konglumer dan edema serviks.

2) Kelainan di vagina dan selaput dara.

3) Kelainan jaringan lunak lainnya tumor jalan lahir dan kandung

kemih) juga dapat menghalangi lancarnya persalinan. (Mochtar,

2013)

c. Patofisiologi

Presentasi janin dapat juga menyebabkan perpanjangan masa

persalinan, misalnya posisi oksipito demikian juga besarnya janin lebih

dari 4000 gram tidak mudah dilahirkan pervaginam, meskipun ukuran

panggul normal. (Rohani, 2011)

Page 40: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

25

Faktor penyebab kala II lama yaitu kelahiran jalan lahir yang sering

ditemui saat kepala fetus terlalu besar untuk rongga pelvis, adanya

persalinan yang tidak efektif serta dystosia jaringan lunak, maka kondisi

tersebut akan menghambat kemajuan persalinan serta akan menimbulkan

komplikasi pada ibu maupun janin (Prawirohardjo, 2010).

d. Faktor predisposisi

Faktor Predisposisi pada kala II yaitu ketika fase laten lebih dari 8

jam dan persalinan telah berlangsung selama 12 jam atau lebih tetapi bayi

di dalam kandungan belum lahir, pembukaan serviks melewati kanan garis

waspada dalam partograf pada persalinan fase aktif. (Prawirohardjo,2010)

Masalah lain yang mungkin terjadi (tetapi jarang) adalah tali pusat

yang pendek, yang kadang-kadang membatasi gerak turun menyebabkan

denyut janin melambat selama kontraksi. Kadang- kadang tali pusat yang

melilit di sekitar leher atau anggota gerak bayi mempunyai efek yang

sama dengan tali pusat yang pendek. Selain itu, distosia bahu juga jarang

terjadi (Simkin,2008).

e. Faktor Risiko

Bahaya dari partus lama bagi ibu dan janin, yaitu :

1. Bahaya bagi ibu

Partus lama menimbulkan efek berbahaya baik terhadap ibu

maupun anak. Beratnya cedera meningkat dengan semakin lamanya

proses persalinan, resiko tersebut naik dengan cepat setelah waktu

24jam. (Mochtar, 2013). Terdapat kenaikan pada insiden atonia

Page 41: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

26

uteri,laserasi, perdarahan, infeksi, kelelahan ibu dan shock. Angka

kelahiran dengan tindakan yang tinggi semakin memperburuk bahaya bagi

ibu. (Oxorn, 2010)

Terdapat penurunan semangat, kelelahan, dehidrasi, asidosis,

infeksi dan resiko ruptur uterus. Perlunya intervensi bedah meningkatkan

mortalitas dan morbiditas. Ketoasidosis dengan sendirinya dapat

mengakibatkan aktivitas uterus yang buruk dan memperlama persalinan.

2. Bahaya bagi janin

Menurut Oxorn (2010), semakin lama persalinan, semakin tinggi

morbiditas serta mortalitas janin dan semakin sering terjadi keadaan

berikut ini :

1) Asfiksia akibat partus lama itu sendiri.

2) Trauma cerebri (kaput suksedaneum dan molase kepala janin)

yang disebabkan oleh penekanan pada kepala janin.

3) Cedera akibat tindakan ekstraksi dan rotasi dengan forceps yang

sulit.

4) Pecahnya ketuban lama sebelum kelahiran. Keadaan ini

mengakibatkan terinfeksinya cairan ketuban dan selanjutnya dapat

membawa infeksi paru-paru serta infeksi sistemik pada janin.

Page 42: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

27

f. Tanda Klinis atau Laboratorium

Menurut Rustam Mochtar (2013) gejala klinik partus lama terjadi pada ibu

dan juga pada janin.

1. Pada ibu

Gelisah, letih, suhu badan meningkat, berkeringat, nadi cepat,

pernapasan cepat dan meteorismus. Di daerah lokal sering dijumpai:

Ring Bandle, oedema serviks, cairan ketuban berbau, terdapat

meconium.

2. Pada janin :

Denyut jantung janin cepat atau hebat atau tidak teratur bahkan

negarif, air ketuban terdapat mekonium, kental kehijau-hijauan,

berbau.

a) Kaput succedaneum yang besar

b) Moulage kepala yang hebat

c) Kematian Janin Dalam Kandungan (KJDK)

d) Kematian Janin Intra Parental (KJIP)

f. Penatalaksanaan

a. Penatalaksanaan umum

Segera rujuk ibu ke rumah sakit yang memiliki pelayanan secsio

caesaria.

Page 43: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

28

b. Penatalaksanaan khusus

1) Tentukan penyebab persalinan lama

a) Power His tidak adekuat (His dengan frekuensi < 3x10 menit dan

durasi setiap kontraksinya < 40 detik)

b) Passenger malpresentasi, malposisi, janin besar

c) Passenger panggul sempit, kelainan serviks atau vagina, tumor

jalan lahir

d) Sesuaikan tatalaksana dengan penyebab dan situasi.

Prinsip umum : lakukan augumentasi persalinan dengan oksitosin

dan /amniotomi, lakukan tindakan operatif (forsep, vakum, atau seksio

caesaria), untuk gangguan passenger dan/atau passage serta untuk

gangguan power yang tidak dapat diatas oleh augmentasi persalinan. Jika

ditemukan obstruksi atau CPD tata laksananya adalah caesaria

Berikan antibiotika (kombinasi ampisilit 2 gram IV tiap 6 jam dengan

tamisin 5 mg/kg BB tiap 24 jam) jika ditemukan : Tanda-tanda infeksi

(demam, cairan, pervaginam berbau) atau Ketuban pecah dini lebih dari

18 jam atau Usia kehamilan > 37 minggu, pantau tanda-tanda gawat janin,

catat hasil analisis dan seluruh tindakan dalam rekam medis lalu jelaskan

pada ibu dan hasil analisis serta rencana tindakan selanjutnya

(Kemenkes, 2013).

Page 44: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

29

C. Tinjauan Tentang Leukosit

1. Definisi

Leukosit merupakan sel yang berperan dalam pertahanan tubuh.

Hitung jumlah leukosit adalah pemeriksaan untuk menentukan jumlah

leukosit yang terdapat dalam 1 mL darah untuk membantu dalam

menentukkan adanya peningkatan jumlah leukosit (leukositosis) atau

penurunan jumlah leukosit (leukopenia) yang menjadi suatu tanda

adanya infeksi (Nugraha, 2015)

Leukosit atau sel darah putih memiliki ciri khas sel yang berbeda –

beda, secara umum leukosit memiliki ukuran lebih besar dari eritrosit,

tidak berwarna dan dapat melakukan pergerakan dengan adanya kaki

semu (pseudopodia) dengan masa hidup 13-20 hari. Jumlah leukosit

paling sedikt didalam tubuh sekitar 4.000-11.000 /mm³ (Gilang, 2015)

2. Jenis Sel Darah Putih

Terdapat lima jenis leukosit yaitu neutrofil, eosinofil, basofil, monosit,

dan limfosit

Page 45: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

30

Gambar 2.2 sel darah putih (leukosit) : (a) neutrophil, (b) eosinophil, (c) basophil, (d) lymphocyte, (e) monocyte

Sumber mary louise turgeon,2010

a. Neutrofil

Sel ini merupakan sel yang paling banyak (50-70%)

dibandingkan leukosit yang lain. Terdapat dua macam neutrofil

yaitu neutrofil batang (stab) dan neutrofil segmen, perbedaan

kedua neutrofil tersebut terletak pada bentuk intinya yang berbeda

sedangkan ciri-ciri lainnya sama. Neutrofil batang merupakan

bentuk muda dari neutrofil segmen.

Neutrofil berukuran sekitan 14 um, Inti padat dengan bentuk

batang seperti tapal kuda pada neutrofil batang dan inti padat

dengan bentuk segmen ( disebut juga lobus ) pada Neutrofil

segmen yang terdiri dari dua sampai lima lobus dengan sitoplasma

Page 46: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

31

pucat. Granula Neutrofil berbentuk butiran halus tipis dengan sifat

netral sehingga terjadi percampuran warna asam (eosin) dan warna

basa ( biru metilen ) pada granula yang menghasilkan warna ungu

atau merah muda yang samar.

Neutrofil berperan penting dalam garis depan pertahanan

tubuh terhadap invasi zat asing. Neutrofil bersifat fagosit dan dapat

masuk kedalam jaringan yang terinfeksi. Satu sel Neutrofil dapat

memfagosit 5-20 bakteri dengan masa hidup sekitar 6-10 jam.

b. Eosinofil

Jumlah Eosinofil dalam tubuh 1-3%, sel-sel ini mirip dengan

neutrofil kecuali ukuran Eosinofil yang mencapai 16 um dengan

granula sitoplasmanya yang bersifat eosinofilik sehingga dengan

pengecatan giemsa akan berwarna merah karena mengikat zat

eosin, ukuran granula sama besar dan teratur seperti gelembung

udara. Nukleus jarang terdapat lebih dari tiga lobus.

Eosinofil merupakan fagosit paling lemah dan menunjukan

kemotaksis, memiliki kecenderungan berkumpul dalam satu

jaringan yang terjadi reaksi antigen-antibodi karena kemampuan

khususnya dalam memfagosit dan mencerna kompleks antigen-

antibodi, oleh karena itu eosinophil meningkat selama reaksi alergi.

Eosinofil juga meningkat jika terjadi infeksi cacing , pembuangan

Page 47: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

32

fibrin selama proses peradangan dan masuknya protein asing.

Masa hidup Eosinofil lebih lama dari pada neutrofil sekitar 8-12 jam.

c. Basofil

Sel ini memiliki ukuran sekitar 14 um, granula memiliki ukuran

yang bervariasi dengan susunan tidak teratur hingga menutupi

nucleus dan bersifat basofilik sehingga berwarna gelap jika

dilakukan pewarnaan giemsa. Basofil hanya kadang-kadang

ditemukan dalam darah tepi normal, melakukan fungsi-fungsi yang

sama dalam aliran darah dan mentransportasikannya kedalam

jaringan yang kemudian menjadi sel mast. Selama proses

peradangan akang menghasilkan senyawa kimia berupa heparin,

histamine, bradikinin dan serotonin.

d. Monosit

Merupakan sel leukosit yang memiliki ukuran paling besar

yaitu 18 um, inti padat dan melekuk seperti ginjal atau bulat seperti

telur, sitoplasma tidak mengandung granula dengan masa hidup

20-40 jam dalam sirkulasi. Monosit yang masuk kedalam jaringan

akan mengalami pematangan menjadi makrofag (histiosit) sehingga

sel tersebut dapat menjalankan fungsi utamanya sebagai fagosit.

Jangka hidup makrofag mencapai bulanan hingga tahunan

Page 48: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

33

e. limfosit

limfosi adalah sel – sel yang kompeten secara imunologik karena

kemampuannya dalam membantu fagosit dan jumlahnya mencapai

25-35%. Sebagai imunosit, limfosit memiliki kemampuan

spesifisitas antigen dan ingatan imunologik. (Nugraha,2015)

3. Nilai Rujukan

Bayi baru lahir : 9.000 - 30.000 sel/mm³

Anak usia 2 tahun : 6.000 - 17.000 sel/mm³

Anak usia 10 tahun : 4.500 - 13.500 sel/mm³

Dewasa : 4.500 - 11.000 sel/mm³ (Nugraha, 2015)

4. Masalah klinis

a. Penurunan jumlah

Penyakit hematopoetik (anemia aplastik, anemia pernisiosa,

hipersplenisme, penyakit gaucher), infeksi virus, malaria,

agranulositosis, alkoholisme, lupus eritematosus sistemik, artritis

rheumatoid.

b. Peningkatan jumlah

Infeksi akut (pneumonia, meningitis, apendistis, kolitis, peritonitis,

pankreatitis, septicemia, demem reumatik), nekrosis jaringan

(infark miokardial, sirosis hati, luka bakar, kanker organ, emfisema,

ulkus peptikum), leukemia, penyakit kolagen,anemia hemolitik,

anemia sel sabit, penyakit parasitic, stress (pembedahan, demam,

kekacauan emosional yang berlangsung lama). (Nugraha, 2015)

Page 49: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

34

D. Keterkaitan leukosit terhadap ketuban pecah dini (KPD) dan

Partus lama

Ketuban pecah dini adalah pecahnya ketuban sebelum adanya

tanda- tanda persalinan. KPD menyebabkan hubungan langsung

antara dunia luar dan ruangan dalam Rahim sehingga mengakibatkan

terjadinya infeksi, infeksi yang terjadi disebabkan masuknya

mikroorganisme ke dalam cavum uteri sehingga menyebabkan bakteri

jahat masuk ke dalam vagina dan meningkatkan PH pada Vagina, hal

ini menimbulkan reaksi peradangan, reaksi peradangan ini

menyebabkan leukosit yang biasanya tinggal di dalam kelenjar limfe,

beredar ke dalam darah menyebabkan leukosit meningkat (Jurnal

Kesehatan Vol. 4 no. 3, 2016)

Persalinan lama adalah waktu persalinan yang memanjang

karena kemajuan persalinan yang terhambat. (Kemenkes RI 2013). Salah

satu factor yang mempengaruhi lamanya persalinan adalah infeksi,

dimana ketuban pecah dini merupakan salah satu factor penyebab

infeksi intrapartum (jurnal media bina ilmiah vol 9 no. 5, 2015). Infeksi

intrapartum disebabkan oleh hygiene yang kurang baik dan komplikasi

VT yaitu VT yang berulang – ulang. terjadinya infeksi pada partus lama

menyebabkan meningkatnya kadar leukosit

Page 50: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

35

E. KEASLIAN PENELITIAN

NO

NAMA PENELITI TAHUN JUDUL PENELITIAN HASIL

1 Sudarmi,

Hj Siti Aisyah

2013

Hubungan infeksi

dengan lama

persalinan kala II pada

pasien

Ketuban pecah dini di

ruang bersalin RSUP

NTB tahun 2013

Dari 86 sampel untuk kategori

Infeksi terdapat 71 sampel pada kategori partus lama

Hasil analisis statistic dengan uji chi square

Pada tingkat kesalahan 5% (α = 0,05) diperoleh

Nilai p value = 0,013 maka ho ditolak, dengan

Demikian dapat disimpulkan bahwa ada hubungan

Antara infeksi dengan lama persalinan kala II pada

Pasien ketuban pecah dini

2 Erni Dwi Widyana 2016

Ketuban pecah dini

(kpd) dan kadar

leukosit Pada ibu

bersalin

dari 95 data rekam medik ibu bersalin dengan Ketuban Pecah

Dini (KPD) di RSUD “Kanjuruhan” Kepanjen Kabupaten Malang

terdiri dari Preterm Premature Rupture of Membrane (PPROM)

sebanyak 14,7% dan Premature Rupture of Membrane (PROM)

sebanyak 85,3%.

Dari 95 data ibu bersalin yang mengalami Ketuban Pecah Dini,

sebagian besar mengalami leukositosis, yaitu sebanyak 71,5%.

Kesimpulan : Terdapat hubungan yang bermakna antara ketuban

Page 51: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

36

pecah dini (KPD) dengan kadar leukosit pada ibu bersalin.

3 Prof. Dr. dr. I Gede Putu Surya, Sp.OG(K)

2012

Risiko terjadinya

ketuban pecah dini

Dan persalinan

preterm pada infeksi

Kuman streptokokus

grup beta

Kehamilan trimester

ketiga

Ibu hamil dengan infeksi GBS (+) mempunyai kemungkinan risiko

mengalami KPD 4,5 kali dibandingkan dengan ibu hamil dengan

infeksi

GBS (-)

4 Masmuni Wahda Aisyah

2015

Perbedaan kadar

serum delapan hidroksi

2’ deoksiguanosin

pada ibu hamil dengan

ketuban pecah dini

preterm dan pada ibu

hamil normal

Terdapat perbedaan kadar serum delapan hidroksi 2’

deoksiguanosin pada ibu hamil dengan ketuban pecah dini

preterm dan pada ibu hamil normal

5 Siti Aisyah, Dkk 2012

Perbedaan Kejadian

Ketuban Pecah Dini

Antara Primipara dan

Multipara

Terdapat Perbedaan Kejadian Ketuban Pecah Dini Antara

Primipara dan Multipara

Page 52: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

37

6 Zainal Alim, Yeni Agus Safitri

2016

Faktor Yang

Mempengaruhi

Kejadian Ketuban

Pecah Dini Pada Ibu

Hamil Trimester III

Faktor yang menyebabkan ketuban pecah dini pada ibu hamil

yang paling banyak adalah faktor infeksi (18,96%).

7 Evi Soviyati 2016

Faktor – faktor yang

berhubungan dengan

lama persalinan di

RSUD 45 Kuningan

Jawa Barat 2015

Faktor yang berhubungan dengan lama persalinan adalah faktor

power (84,1%), dan passanger (68,7%).

8 Pamingki Retno, Dkk

2016

Faktor – faktor yang

berhubungan dengan

kejadian partus lama

Faktor yang berhubungan dengan kejadian partus lama adalah

faktor janin sebanyak 10,830, P value 0,01 dan OR= 3,747

9 Yulrina Ardhiyanti, Dkk

2016

Faktor – faktor yang

berhubungan dengan

kejadian persalinan

lama di RSUD Arifin

Achmad pecan baru

Terdapat hubungan His ( kekuatan mengedan ibu) dengan

kejadian persalinan lama (OR: 9,308;95% CI: 1,778-48,723)

Page 53: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

38

F. Kerangka Teori

Faktor Ibu :

1. Anemia

2. Riwayat KPD

3. Serviks yang inkompeten

4. Infeksi

5. usia

Masuknya

mikroorganisme

Infeksi Amnionitis dan

korioamnionitis

Ketuban pecah dini Partus Lama (Primi >24 jam, Multi>18 jam

jam

1. Kekuatan (power) :

kontraksi uteus

yang tidak adekuat

2. Passage : panggul

ibu sempit

3. Passager :

makrosoma

Infeksi

Leukosit ↑

PH ↑

Inpartu

Infeksi Intrapartum

1. Hygiene

2. VT Berulang

Page 54: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

39

G. Kerangka Konsep

ketuba

Gambar 2.4 kerangka konsep

Keterangan :

= Variabel Independen

= Variabel Dependen

F. Hipotesis Penelitian

Ha : ada perbedaan kadar leukosit pada ibu ketuban pecah dini dan partus

lama

Partus lama

Ketuban pecah dini

Leukosit

Page 55: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

40

G. Definisi Operasional

No Variabel Definisi

operasional

Hasil ukur Alat ukur skala

1 Leukosit Agen pertahanan

tubuh yang akan

meningkat apabila

terdapat infeksi

Normal : jika

kadar leukosit

(4,000-

12,00)mm

Meningkat :

jika kadar

leukosit

>12.00 mm

Hemaology

Analizer

nominal

2 Ketuban pecah dini Pecahnya ketuban

sebelum waktu

melahirkan yang

terjadi pada saat

akhir kehamilan

maupun jauh

sebelumnya

Diukur

berdasarkan

diagnose

medis

Nominal

3 Partus lama Partus lama

adalah persalinan

1. > 24 jam

primigravida

Diukur

berdasarkan

Nominal

Page 56: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

41

yang berlangsung

lebih dari 24 jam

pada primigravida,

dan lebih dari 18

jam pada

multigravida.

2. > 18 jam

multigravida

diagnose oleh

tenaga

penolong

persalinan

dan dari

catatan medik

Page 57: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

42

BAB III

METODE PENELITIAN

A. Desain Penelitian

Desain penelitian yang digunakan adalah desain cross sectional study

yang bertujuan untuk mengetahui perbedaan kadar leukosit pada ibu ketuban

pecah dini dan partus lama yang diteliti pada waktu yang bersamaan.

B. Lokasi Dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan di RS Al- Fatah Kota Ambon pada bulan 1

Februari - 1 April tahun 2018.

C. Populasi dan Sampel

1. Populasi

Populasi adalah wilayah generalisasi, obyek/subyek yang mempunyai

kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk

dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya. (Sugiyono, 2014)

Populasi dalam penelitian ini adalah semua ibu bersalin yang dirawat

dan tercatat dalam buku register dan catatan rekam medis di RS Al-Fatah

Ambon. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah 75 ibu ketuban pecah

dini (KPD) dan 75 ibu yang partus lama

Page 58: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

43

2. Sampel

Sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh

populasi tersebut. (Sugiyono, 2014). Sampel dalam penelitian ini adalah

sebanyak 60 ibu ketuban pecah dini dan 60 ibu yang partus lama

Krejcie dan Morgan (1970) Dalam Natsir dkk 2011 membuat daftar yang

biasa digunakan untuk perhitungan jumlah sampel terhadap jumlah populasi

antara 10-100000 yang dijabarkan dalam tabel berikut

Populasi (N) Sampel (n) Populasi (N) Sampel (n) Populasi (N) Sampel (n)

10 10 220 140 1200 291

15 14 230 144 1300 297

20 19 240 148 1400 302

25 24 250 152 1500 306

30 28 260 155 1600 310

35 32 270 159 1700 313

40 36 280 162 1800 317

45 40 290 165 1900 320

50 44 300 169 2000 322

55 48 320 175 2200 327

60 52 340 181 2400 331

65 56 360 186 2600 335

70 59 380 191 2800 338

75 63 400 196 3000 341

80 66 420 201 3500 346

85 70 440 205 4000 351

90 73 460 210 4500 354

95 76 480 214 5000 357

100 80 500 217 6000 361

110 86 550 226 7000 364

120 92 600 234 8000 367

130 97 650 242 9000 368

140 103 700 248 10000 370

150 108 750 254 15000 375

160 113 800 260 20000 377

170 118 850 265 30000 379

180 123 900 269 40000 380

Page 59: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

44

Sumber : Nasir (2010)

Jumlah penentuan sampel dari tabel diatas adalah dimana pada jumlah

Populasi 75 orang maka hasil yang didapat untuk sampel adalah 60 ibu yang

mengalami yang mengalami ketuban pecah dini (KPD) dan 60 ibu yang partus

lama

3. Teknik Pengambilan Sampel

Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling

4. Kriteria sampel

a. Kriteria Inklusi

1) Ibu bersalin dengan selaput ketuban pecah sebelum pembukaan

lengkap

2) Ibu bersalin dengan fase laten memanjang

3) Bersedia menjadi responden dan menandatangani informed consent

b. Kriteria Eksklusi

1) Ibu bersalin dengan penyakit asma, hipertensi dan penyakit jantung

190 127 950 274 50000 381

200 132 1000 278 75000 382

210 136 1100 285 100000 384

Page 60: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

45

D. Prosedur Pengumpulan Data

1. Instrumen Penelitian

Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini yakni diantaranya Format

pengumpulan data umum dan khusus; lembar persetujuan atau informed

consent,

2. Teknik Pengumpulan Data

a. Peneliti melakukan penelitian di RS Al-Fatah Ambon. Peneliti

menentukan responden berdasarkan kriteria inklusi dan ekslusi

b. Peneliti memperkenalkan diri dan menjelaskan penelitian meliputi tujuan

hak dan kewajiban responden serta manfaat penelitian kepada

responden.

c. Peneliti memberikan lembar informed consent atau lembar persetujuan

untuk ditandatangani oleh responden, jika Responden bersedia untuk

berpartisipasi dalam penelitian.

d. Peneliti menjelaskan prosedur dari rangkaian pemeriksaan yang akan

dilakukan

e. Petugas Laboratorium RS Al-Fatah Ambon mengambil darah

melalui vena cubitis sebanyak 3 cc dengan menggunakan spuit

3 cc dan meletakkannya dalam tabung vakum. Tabung sampel diberikan

label, nama dan tanggal diambilnya darah.

f. Tabung yang berisikan sampel darah dibawa untuk diteliti menggunakan

laboratorium RS Al-Fatah Ambon

g. Data yang diperoleh kemudian didokumentasi pada lembar observasi

Page 61: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

46

3. Bahan dan Alat Penelitian

Bahan : berupa sampel darah vena

Alat : hematologi analyzer (automatic XS-800i), tabung EDTA, tisu,rak

tabung

4. Prosedur Kerja

a. Tourniquet di pasang pada lengan atas dan meminta pasien untuk mengepal

dan membuka tangannya berulang-ulang agar vena terlihat jelas.

b. Kemudian di bersihkan dengan kapas alcohol 70% dan di biarkan sampai

kering.

c. Kulit di tusuk dengan menggunakan jarum spuit yang membentuk sudut 45

derajat terhadap permukaan kulit, jarum di arahkan diatas masuk ke dalam

lumen vena.

d. Semprit perlahan-lahan ditarik sampai volume darah sebanyak 3 cc.

tourniquet dilepas, kemudian semprit beserta jarum dilepas, diatas punksi

tadi ditaruh kapas steril sambil di tekan beberapa menit.

e. Jarum di lepaskan dari sempritnya dan darah dimasukkan ke dalam botol

steril melalui dinding. sebanyak 3 ml untuk pemeriksaan jumlah leukosit pada

penampung yang telah di tambahkan anti koagulan agar tidak membeku.

Page 62: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

47

E. Analisa Data

1. Pengelolahan data

a. Editing

Setelah lembar kuisioner diisi oleh responden, kemudian dikumpulkan

dalam bentuk data, data tersebut dilakukan pengecekkan dan

memeriksa kelengkapan data, kesinambungan dan memeriksa

keseragaman data.

b. Koding

Untuk memudahkan pengelolahan data, semua jawaban atau data

disederhanakan dengan memberikan symbol-simbol tertentu untuk

setiap jawaban

c. Tabulasi

Data dikelompokkan secara komputerisasi dengan menggunakan

program SPSS versi 16,0

2. Analisa data

a. Analisa univariat

Dilakukan terhadap tiap – tiap variabel penelitian terutama untuk

melihat tampilan distribusi frekuensi variabel independen dengan

dependen

b. Analisa bivariat

Analisa bivariat dilakukan menggunakan uji Mann Whitney untuk

mengetahui perbedaan kadar leukosit pada ibu ketuban pecah dini dan

partus lama

Page 63: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

48

F. Alur Penelitian

Penapisan pada Ibu bersalin yang KPD dan Partus lama

Anamnesis

PengambilanSampel Darah Ibu

KPD

Ujian Proposal

Pembuatan Proposal

Etika Penelitian

Populasi dan Sampel

Informed Consent

Pengambilan Data

PengambilanSampel Darah partus lama

Pengukuran Kadar leukosit

Analisis Data (Univariat&Bivariat)

Hasil dan Pembahasan

Kesimpulan

Page 64: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

49

G. Etika Penelitian

1. Proposal dimintakan persetujuan dari Komite Etik Penelitian Fakultas

Kedokteran Universitas Hasanuddin Makassar.

2. Subyek penelitian diberi penjelasan tentang maksud, tujuan penelitian,

protokol pengambilan sampel.

3. Semua subyek pada penelitian ini memberikan persetujuan tertulis yang

menyatakan kesediaannya untuk mengikuti penelitian sebagai responden,

disaksikan oleh suami/keluarga.

4. Subyek penelitian/keluarga berhak menolak untuk diikutsertakan dalam

penelitian dan tidak ada konsekuensi apapun dalam pengelolaan persalinan.

5. Identitas responden dirahasiakan.

6. Penelitian ini tidak merugikan atau membahayakan responden.

Page 65: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

50

BAB IV

HASIL DAN PEMBAHASAN

A. HASIL PENELITIAN

Penelitian ini melibatkan 120 orang subjek yang terdiri dari 60 ibu yang

mengalami ketuban pecah dini dan 60 partus lama di RSU Al-Fatah Kota Ambon

pada bulan 1 Februari – 1 April 2018.

1. Analisis Univariat

Analisis univariat yang dilakukan bertujuan untuk mengetahui distribusi

frekuensi dari masing – masing variabel yang di teliti yaitu umur, paritas, usia

kehamilan, Hemoglobin, IMT dan Tekanan darah.

Page 66: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

51

a. Karakteristik Responden

Tabel 4.1 Distribusi Karakteristik Responden

Variabel KPD Partus Lama P value n (%) n (%)

Umur Risiko rendah 48 51,6 45 48,4 0,662 Risiko tinggi 12 44,4 15 55,6

Paritas Primi 9 47,4 10 52,6 1 Multi 51 50,5 50 49,5 Umur Kehamilan Aterm 53 47,7 58 52,3 0,166* Preterm 7 77,8 2 22,2 IMT Normal 48 50,5 47 49,5 1 Tidak 12 48 13 52 Hemoglobin Normal 39 48,8 41 51,2 0,846 Anemia 21 52,5 19 47,5 Tekanan Darah Normal 53 52 49 48 0,443 Tidak 7 38,9 11 61,1 Riwayat Penyakit Ada 11 39,3 17 60,7 0,281 Tidak Ada 49 53,3 43 46,7 Kadar Leukosit

Normal 15 25 28 46,7 0,022 Meningkat 45 75 32 53,3

Chi Square*fisher’s exact test

Berdasarkan Tabel 4.1 dari 120 (100%) responden, mayoritas responden

dengan kategori umur resiko rendah pada kelompok ketuban pecah dini

sebanyak 48 orang (51,6%) dan partus lama sebanyak 45 0rang (48,4%).

Paritas responden mayoritas multi sebanyak 51 orang (50,5%) pada kelompok

Page 67: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

52

ketuban pecah dini dan 50 orang (49,5%) pada partus lama. usia kehamilan

mayoritas responden dengan kategori aterm sebanyak 53 (47,7%) pada

kelompok ketuban pecah dini dan kelompok partus lama sebanyak 58 orang

(52,3%). IMT responden mayoritas normal sebanyak 48 orang (50,5%) pada

kelompok ketuban pecah dini dan 47 orang (49,5%) pada partus lama. HB

responden mayoritas Normal sebanyak 39 orang (48,8%) pada kelompok

ketuban pecah dini dan 41 orang (51,2%) pada partus lama. TD mayoritas

responden normal sebanyak 53 orang (52%) pada ketuban pecah dini dan 49

orang (48%) pada partus lama. Riwayat penyakit mayoritas responden tidak ada

sebanyak 49 orang (53,3%) pada kelompok ketuban pecah dini dan 43 orang

(46,7) pada partus lama. kadar leukosit mayoritas responden meningkat

sebanyak 45 orang (75%) pada kelompok partus lama dan 32 orang (53,3%)

pada partus lama.

2. Analisa bivariat

Analisa bivariat bertujuan untuk mengetahui hubungan antara variabel,

variabel bebas dalam hal ini yaitu ibu yang ketuban pecah dini dan partus

lama dengan variabel terikat yaitu kadar leukosit. Secara jelas hasil analisis

bivariate akan disajikan dalam tabel berikut.

Page 68: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

53

Tabel 4.2 Rerata kadar leukosit pada ibu ketuban pecah dini dan partus

lama

Kelompok Rerata Kadar Leukosit (S.D) P Value

KPD (n = 60)

Partus Lama (n = 60)

14.280 (5.400)

12.003 (3.700)

0,022

Mann Whitney

Berdasarkan tabel 4.2 menunjukkan bahwa ada perbedaan kadar leukosit

pada ibu ketuban pecah dini dan partus lama dimana nilai p value 0,022 (<

0,05). Rerata leukosit kelompok KPD jauh lebih besar dibandingkan dengan

kelompok partus lama dengan nilai 14.280 mm³ dan 12.003 mm³.

Tabel 4.3 Distribusi rerata kadar leukosit pada ibu ketuban pecah dini dan

partus lama pada kelompok Primi dan Multi

Kelompok Rerata Kadar Leukosit (S.D) P Value

KPD

Primi

Multi

Partus Lama

Primi

Multi

14.960 (5.014)

12.800 (4.634)

13.330 (2.510)

11.740 (3.826)

0.111

0.211

Mann whitney

Tabel 4.3 Menunjukkan bahwa tidak ada perbedaan rerata kadar leukosit

pada KPD kelompok paritas primi dan multi dengan nilai p value 0,111(<0,05)

Page 69: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

54

dan tidak ada perbedaan rerata kadar leukosit pada partus lama kelompok

paritas primi dan multi dengan nilai p value 0,211 (0,05).

Tabel 4.4 Hubungan Nilai Kadar Leukosit Pada Ibu Ketuban Pecah Dini

Dan Partus Lama

Kelompok

KPD Partus Lama P

Value

OR

(95% CI) n (%) n (%)

Normal

Meningkat

15

45

25

75

28

32

46,7

53,3

0,022

2,625

(1,211-5,691)

Chi Square

Tabel 4.3 Menunjukkan bahwa kadar leukosit secara statistik memiliki

hubungan yang bermakna antara kelompok ibu ketuban pecah dini (KPD) dan

partus lama dimana nilai p value 0,022 (<0,05), ibu yang mengalami KPD

memiliki kecenderungan mengalami peningkatan kadar leukosit sebesar 2,6 kali

dibandingkan dengan ibu yang partus lama.

Tabel 4.5 hubungan Rerata kadar leukosit normal dan meningkat pada ibu

ketuban pecah dini dan partus lama

Kelompok Rerata Kadar Leukosit

Normal (S.D) Meningkat

KPD 9.086 (1.694) 16.011 (5.100)

Partus Lama 8.750 (2.071) 14.850 (1.996)

Mann Whitney

Page 70: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

55

Tabel 4.4 menunjukkan bahwa pada kelompok KPD nilai rerata kadar

leukosit normal 9.086 mm³ dan yang meningkat 16.011 mm³ sedangkan pada

kelompok partus lama nilai rerata kadar leukosit normal 8.750 mm³ dan yang

meningkat sebanyak 14.850 mm³

Page 71: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

56

B. PEMBAHASAN

1. Hubungan Kadar Leukosit dengan Ketuban Pecah Dini dan Partus

Lama

Berdasarkan Analisis hasil penelitian pada kasus Ketuban pecah dini

(KPD) dan partus lama menggunakan uji statistic Mann Whitney didapatkan

nilai p value 0,022 (<0,05), menunjukkan bahwa ada hubungan peningkatan

kadar leukosit pada ibu ketuban pecah dini dan partus lama. uji statistik

menggunakan uji chi square pada kasus KPD kelompok paritas primi dan

Multi didapatkan nilai p value 0,427 (>0,05) tidak ada perbedaan

peningkatan kadar leukosit pada masing – masing keompok.

Ketuban pecah dini adalah pecahnya selaput ketuban secara spontan

tanpa disertai tanda-tanda persalinan. Insidenya sekitar 10,7% dari seluruh

persalinan, dimana 94% diantaranya terjadi pada kehamilan cukup bulan

(Mercer et al.,2000). Faktor risiko terjadinya KPD salah satunya adalah

infeksi, status nutrisi, paritas dan lain-lain. Faktor yang paling signifikan

adalah adanya infeksi bakteri dari traktus genetalis. Bakteri yang paling

sering ditemukan adalah Escherichia collie, klebsiela spesies dan grup Beta

streptokokus. Bakteri-bakteri ini memproduksi fosfolipase A2, kolagenase

dan protease lainya yang menyebabkan perubahan pH. Beberapa penelitian

juga menunjukan adanya perubahan elastisitas sekunder dan jaringan

kolagen yang dapat menyebabkan selaput ketuban pecah (Fernando, 1993).

Page 72: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

57

Penyebab KPD belum diketahui dengan pasti. Selaput yang

menyelubungi janin terdiri dari lapisan amnion dan korion. Keseimbangan

terdapat pada faktor intrinsik yang mengatur sintesis jaringan penghubung

dengan degradasi dari amnion dan korion dan suatu enzim yang bernama

metalloproteinase yang mengkatabolisme komponen matriks ekstraseluler.

Data epidemiologi menunjukkan adanya hubungan antara kolonisasi dari

genital oleh GBS dan beberapa mikroorganisme lain yang menyebabkan

adanya peningkatan risiko KPD. Mikroorganisme yang tumbuh dalam vagina

tersebut mengeluarkan beberapa protease yang dapat mendegradasi

kolagen dan melemahkan selaput ketuban (Parry, 1998).

Sejalan dengan penelitian (Erni Dwi Widyana, 2016) dalam hasilnya

mengatakan bahwa ada hubungan antara ketuban pecah dini dengan kadar

leukosit dengan nilai p = 0,004 >0,05. Penelitian (Sudarmi, 2013)

menyatakan bahwa ada hubungan antara infeksi dengan ketuban pecah dini

dengan nilai p value = 0,013. infeksi bakteri dan respon inflamasi juga

menginduksi produksi prostaglandin oleh selaput janin yang diduga

meningkatkan risiko KPD. Hal ini sesuai dengan penelitian dari (Blok R et al,

tahun 1997) terhadap ibu hamil cukup bulan dengan riwayat infeksi vagina,

ditemukan KPD pada 30,6% subyek. Hal senada juga dengan penelitian(

Lewis JF et al), dimana ditemukan adanya hubungan yang kuat adanya

infeksi dengan kejadian KPD.

Kasus dalam penelitian ini selain ketuban pecah dini (KPD) yang

mempengaruhi infeksi juga partus lama. hasil analisis statistik menggunakan

Page 73: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

58

uji mann whitney didapatkan rerata kadar leukosit pada ibu partus lama

sebesar 12.003 mm³ dengan nilai p value 0,022 menunjukkan ada hubungan

peningkatan kadar leukosit dengan partus lama. hasil statistik menggunakan

uji chi square pada partus lama kelompok primi dan multi dengan nilai p

value 0,737 > 0,005 menunjukkan tidak ada perbedaan peningkatan kadar

leukosit pada kedua kelompok.

Partus lama adalah waktu persalinan yang memanjang karena

nkemajuan persalinan yang terhambat. (Kemenkes RI 2013). Salah satu

factor yang mempengaruhi lamanya persalinan adalah infeksi, infeksi

intrapartum (jurnal media bina ilmiah vol 9 no. 5, 2015)..Sejalan dengan

Penelitian (Zainal Alim,2016) ada pengaruh partus lama dengan infeksi

sebesar 19%, Hasil penelitian ini menyatakan bahwa ibu yang mengalami

partus lama berhubungan dengan peningkatan kadar leukosit. senada

dengan Penelitian (Sudarmi, 2013) menyatakan bahwa ada hubungan

antara infeksi dengan lama persalinan dengan nilai p value = 0,013>0,05.

Infeksi pada ibu hamil harus dapat dideteksi sejak dini, agar dapat

mencegah terjadinya ketuban pecah dini dan partus lama. Salah satu

pemeriksaan yang dapat menunjukkan adanya infeksi adalah dengan

pemeriksaan darah rutin, dengan menghitung jumlah sel darah putih

(leukosit) Pada umumnya, leukosit merupakan indicator adanya infeksi

dalam tubuh, sehingga peningkatan kadar leukosit didalam darah dapat

dijadikan gambaran adanya infeksi yang sedang aktif dalam tubuh (Gomes

et al,2010).

Page 74: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

59

Sel darah putih dalam tubuh terdapat lima jenis yaitu neutrofil, eosinofil,

basofill, monosit, dan limfosit, Neutrofil merupakan jenis sel yang paling

banyak dalam tubuh mencapai (50-70%). Neutrofil berperan penting dalam

garis depan pertahanan tubuh terhadap invasi zat asing. Neutrofil bersifat

fagosit dan dapat masuk kedalam jaringan yang terinfeksi. Satu sel neutrofil

dapat memfagosit 5-20 bakteri dengan masa hidup sekitar 6-10 jam

(Nugraha,2015) dan leukosit jenis ini yang akan meningkat ketika terjadi

infeksi.

2. Nilai Rerata Kadar Leukosit Antara Kelompok Ketuban Pecah Dini

(KPD) dengan Kelompok Partus Lama

Berdasarkan hasil penelitian didapatkan rerata kadar leukosit pada ibu

yang mengalami ketuban pecah dini adalah 14.280/mm³ sedangkan pada

kelompok partus lama yaitu 12.003/mm³. Pada penelitian ini didapatkan

perbedaan yang bermakna dengan nilai p=0,022 <0,005. Dimana rerata

kadar leukosit pada ibu ketuban pecah dini lebih tinggi dari pada ibu yang

partus lama, Artinya Ibu yang mengalami ketuban pecah dini memiliki

kecenderungan mengalami peningkatan kadar leukosit sebesar 2,6 kali

dibandingkan dengan ibu partus lama.

Ibu dengan kasus Ketuban pecah dini lebih berisiko mengalami

Peningkatan kadar leukosit dari pada partus lama karena KPD menyebabkan

hubungan langsung antara dunia luar dan ruangan dalam Rahim sehingga

mengakibatkan terjadinya infeksi, infeksi yang terjadi disebabkan oleh

Page 75: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

60

masuknya mikroorganisme ke dalam cavum uteri sehingga menyebabkan

bakteri jahat masuk ke dalam vagina dan meningkatkan PH pada Vagina, hal

ini menimbulkan reaksi peradangan, reaksi peradangan ini menyebabkan

leukosit yang biasanya tinggal di dalam kelenjar limfe, beredar ke dalam

darah menyebabkan leukosit meningkat (Jurnal Kesehatan Vol. 4 no. 3,

2016) sedangkan pada pada kasus partus lama peningkatan kadar leukosit

disebabkan oleh hygiene yang kurang baik dan komplikasi VT yaitu VT yang

berulang – ulang.

Penyebab partus lama menurut (Kumar, 2014) disebabkan oleh power

adalah kekuatan yang mendorong janin keluar, passangger merupakan

kondisi bayi yaitu makrosomia, malpresentasi, malposisi dan passage

adalah jalan lahir. Resiko partus lama pada pada ibu menurut mochtar, 2013

yaitu atonia uteri , laserasi, perdarahan dan infeksi.

Leukosit merupakan sel yang berperan dalam pertahanan tubuh. Hitung

jumlah leukosit adalah pemeriksaan untuk menentukan jumlah leukosit yang

terdapat dalam 1 mL darah untuk membantu dalam menentukkan adanya

peningkatan jumlah leukosit (leukositosis) atau penurunan jumlah leukosit

(leukopenia) yang menjadi suatu tanda adanya infeksi (Nugraha, 2015).

Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, disimpulkan bahwa

kelompok ibu ketuban pecah dini berpeluang mengalami peningkatan kadar

leukosit sebesar 2,6 kali dibandingkan dengan ibu yang partus lama karena

kasus pada ibu ketuban pecah dini pada saat selaput ketuban pecah

memungkinkan bakteri masuk kedalam vagina dan menyebabkan

Page 76: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

61

ketidakseimbangan PH hal ini menyebabkan peradangan sehingga

terjadinya peningkatan kadar leukosit sedangkan pada kasus partus lama

penyebab terjadinya infeksi adalah karena hygiene yang buruk serta

Komplikasi VT yaitu VT yang berulang.

C. Keterbatasan Penelitian

Berdasarkan hasil penelitian terdapat keterbatasan penelitian yaitu :

1. Penelitian ini hanya berfokus pada ketuban pecah dini dan partus

lama sebagai penyebab terjadinya infeksi tanpa melihat faktor lain

seperti personal hygiene, riwayak KPD sebelumnya dan keputihan

yang menyebabkan peningkatan kadar leukosit.

2. Pengambilan sampel darah hanya dilakukan satu kali yaitu pada saat

ketuban pecah dini dan partus lama tidak dilakukan sebelum dan

sesudahnya.

Page 77: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

62

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian maka didapatkan kesimpulan bahwa

:

1. Ada hubungan yang bermakna antara ibu ketuban pecah dini dan partus

lama dengan peningkatan kadar leukosit

2. kadar leukosit pada ibu ketuban pecah dini lebih tinggi dibandingkan

dengan rerata kadar leukosit pada ibu partus lama.

3. ibu hamil dengan ketuban pecah dini lebih beresiko terjadinya leukositosis

sebesar 2,6 kali dibandingkan ibu partus lama.

B. Saran

1. Pada ibu hamil perlu meningkatkan kesadaran akan pentingnya antenatal

care agar dapat mendeteksi secara dini adanya komplikasi dengan

memperhatikan kesehatan selama kehamilan.

2. Bagi peneliti selanjutnya, Perlu dilakukan penelitian lebih lanjut

pemeriksaan kadar leukosit sebelum dan sesudah terjadinya ketuban

pecah dini dan partus lama.

Page 78: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

63

3. Pemeriksaan Antenatal dan hematology bisa dijadikan sebagai rujukan

untuk deteksi dini terjadinya ketuban pecah dini dan partus lama.

Page 79: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

DAFTAR PUSTAKA

Agarwal, V., Hirsch, E., 2011. Intrauterine Infection And Preterm Labor,

Seminar In Fetal And Neonatal Medicine, Elsevier, United State Of

America vol.17, pp.12-19

Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana. 2013. Profil

kependudukan dan pembangunan di Indonesia tahun 2013

Badan Pusat Statistik. 2012. Survei Demografi dan Kesehatan Indonesia

(SDKI) 2012 Jakarta: Badan Pusat Statistik.

Cunningham. 2013. obstetric Williams . Jakarta: EGC

Depkes RI. 2013. Riset Kesehatan Dasar. Jakarta: Badan Penelitian dan

pengembangan Kesehatan Kementrian Kesehatan RI

Erni Dwi Widyana, 2016, Ketuban Pecah Dini (KPD Dan Kadar Leukosit

Pada Ibu Bersalin. Jurnal Kesehatan Vol. 4. No. 3

Evi Soviyati. 2016. faktor – faktor yang berhubungan dengan lama

persalinan di RSUD 45 Kuningan Jawa Barat 2015. Journal midwife

volume 2, no.1

Hidayat. A. M., Sujiyatini. 2010. Asuhan Kebidanan Persalinan,

Yogyakarta ; Nuha Medika

I Gede Putu Surya, 2012. Risiko Terjadinya Ketuban Pecah Dini Dan

Persalinan Preterm Pada Infeksi Kuman Streptokokus Grup Beta

Kehamilan Trimester Ketiga. Journal obstetric dan gynecology

Jannah, N. 2015.Buku Asuhan Kebidanan Kehamilan.Yogyakarta

Kementrian Kesehatan RI. 2013.Buku saku pelayanan kesehatan Ibu di

fasilitas kesehatan dasar dan rujukan.

Kevin P.Hanretty. 2014. Ilustrasi Obstetri. Jakarta : Nuha Medika.

Krejcie dan Morgan. 1970 dalam Natsir. “Ditermining Sample Size for

Research Activities”, Educational and Psychological Measurment.

Vol. 30: 607-610

Page 80: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

Manuaba, I. B. G. (2009). Memahami kesehatan reproduksi wanita (2 ed.).

Jakarta: EGC

Masmuni. 2015. Perbedaan kadar serum delapan hidroksi 2’

deoksiguanosin pada ibu hamil dengan ketuban pecah dini preterm

dan pada hamil normal (tesis tidak publikasi)

Medical Record RSIA Siti Khadijah I Makassar 2017

Mochtar, R. 2012. Sinopsis Obstetri. Jilid I. Jakarta: EGC

Mochtar, R. 2013. Sinopsis Obstetri. Jilid I. Jakarta: EGC

Nugroho, Taufan. 2011. Buku Ajar Obstetri untuk Mahasiswa

Kebidanan.Yogyakarta : Nuha Medika

Nugraha, Gilang. 2015. Hematologi Dasar . CV. Trans Info Media, Jakarta

Nugroho, Taufan. 2012. Buku Ajar Obstetri untuk Mahasiswa

Kebidanan.Yogyakarta : Nuha Medika

Nugraheny, Esti. 2009. Asuhan Kebidanan Pathologi: Buku Ilmu

Kebidanan. Pustaka Rihana : Yogyakarta

Oxorn, Harry, Et Al. 2010. Ilmu Kebidanan Patologi & Fisiologi Persalinan.

Yogyakarta; Yayasan Essentia Medica (Yem)

Pamingki ritno. 2016. Faktor- faktor yang berhubungan dengan kejadian

partus lama. jurnal keperawatan vol 12, no1

PNPK POGI. 2016. Laporan PNPK POGI Jakarta

Prawirohardjo, Sarwono. 2010. Ilmu Kandungan. Jakarta : Yayasan Bina

Pustaka

Rohani. 2011. Asuhan Pada Masa Persalinan. Jakarta : Salemba Medika

Sarwono. 2013. Ilmu Kebidanan. Jakarta: Yayasan Bina Pustaka Jakarta

Simkin. 2008. Panduan Lengkap Kehamilan, Melahirkan dan Bayi, Jakarta

Siti aisyah. 2012. Perbedaan kejadian ketuban pecah dini antara primipara

dan multipara. Jurnal midpro,edisi 1/2012

Sofian. 2013. Sinopsis Obstetri. Jakarta: EGC

Sudarmi. 2015. Hubungan infeksi dengan lama persalinan kala II pada

Pasien ketuban pecah dini. Journal Media Bina Ilmiah vol. 9, no.5

Page 81: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

Sugiyono. 2014. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan Kombinasi

(Mixed Methods). Bandung : Alfabeta

Turgeon, Mary Louise, 2010. Clinical hematology: theory and procedures.

Philadelphia : wolters kluwer

WHO. 2010. Infant mortality. World Health Organization

Yulia Fauziyah. 2012. Obstetri Patologi.Yogyakarta: Nuha Medika.

Yulrina ardhiyanti. 2016. Faktor yang berhubungan dengan

kejadian persalinan lama di RSUD arifin achmad pecan baru.

Jurnal kesehatan komunitas vol 3, no.2

Zainal Alim, Yeni agus safitri. 2016. Faktor – faktor yang mempengaruhi

kejadian ketuban pecah dini pada ibu hamil trimester III. Jurnal

hesti wira sakti, volume 4, no. 1

Page 82: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

Crosstabs

Tests of Normality

Kelompok

Kolmogorov-Smirnova Shapiro-Wilk

Statistic df Sig. Statistic df Sig.

kadar leukosit KDP .195 60 .000 .822 60 .000

Partus Lama .075 60 .200* .971 60 .166

a. Lilliefors Significance Correction

*. This is a lower bound of the true significance.

Case Processing Summary

Cases

Valid Missing Total

N Percent N Percent N Percent

umur * Kelompok 120 100.0% 0 .0% 120 100.0%

paritas * Kelompok 120 100.0% 0 .0% 120 100.0%

usia kehamilan * Kelompok 120 100.0% 0 .0% 120 100.0%

IMT * Kelompok 120 100.0% 0 .0% 120 100.0%

HB * Kelompok 120 100.0% 0 .0% 120 100.0%

TD * Kelompok 120 100.0% 0 .0% 120 100.0%

riwayat penyakit* Kelompok 120 100.0% 0 .0% 120 100.0%

umur * Kelompok

Crosstab

Kelompok

Total KDP Partus Lama

umur resiko rendah Count 48 45 93

% within umur 51.6% 48.4% 100.0%

resiko tinggi Count 12 15 27

% within umur 44.4% 55.6% 100.0%

Total Count 60 60 120

% within umur 50.0% 50.0% 100.0%

Page 83: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

Chi-Square Tests

Value df

Asymp. Sig. (2-

sided)

Exact Sig. (2-

sided)

Exact Sig. (1-

sided)

Pearson Chi-Square .430a 1 .512

Continuity Correctionb .191 1 .662

Likelihood Ratio .431 1 .512

Fisher's Exact Test .662 .331

Linear-by-Linear Association .427 1 .514

N of Valid Casesb 120

a. 0 cells (.0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is 13.50.

b. Computed only for a 2x2 table

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

Odds Ratio for umur (resiko

rendah / resiko tinggi) 1.333 .564 3.155

For cohort Kelompok = KDP 1.161 .729 1.849

For cohort Kelompok =

Partus Lama .871 .585 1.296

N of Valid Cases 120

paritas * Kelompok

paritas * Kelompok Crosstabulation

Kelompok

Total KDP Partus Lama

paritas primi Count 9 10 19

% within paritas 47.4% 52.6% 100.0%

multi Count 51 50 101

% within paritas 50.5% 49.5% 100.0%

Total Count 60 60 120

% within paritas 50.0% 50.0% 100.0%

Page 84: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

Chi-Square Tests

Value df

Asymp. Sig. (2-

sided)

Exact Sig. (2-

sided)

Exact Sig. (1-

sided)

Pearson Chi-Square .063a 1 .803

Continuity Correctionb .000 1 1.000

Likelihood Ratio .063 1 .802

Fisher's Exact Test 1.000 .500

Linear-by-Linear Association .062 1 .803

N of Valid Casesb 120

a. 0 cells (.0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is 9.50.

b. Computed only for a 2x2 table

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

Odds Ratio for paritas (primi

/ multi) .882 .331 2.354

For cohort Kelompok = KDP .938 .562 1.565

For cohort Kelompok =

Partus Lama 1.063 .665 1.701

N of Valid Cases 120

usia kehamilan * Kelompok

usia kehamilan * Kelompok Crosstabulation

Kelompok

Total KDP Partus Lama

usia kehamilan Aterm Count 53 58 111

% within usia kehamilan 47.7% 52.3% 100.0%

Preterm Count 7 2 9

% within usia kehamilan 77.8% 22.2% 100.0%

Total Count 60 60 120

Page 85: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

usia kehamilan * Kelompok Crosstabulation

Kelompok

Total KDP Partus Lama

usia kehamilan Aterm Count 53 58 111

% within usia kehamilan 47.7% 52.3% 100.0%

Preterm Count 7 2 9

% within usia kehamilan 77.8% 22.2% 100.0%

Total Count 60 60 120

% within usia kehamilan 50.0% 50.0% 100.0%

Chi-Square Tests

Value df

Asymp. Sig. (2-

sided)

Exact Sig. (2-

sided)

Exact Sig. (1-

sided)

Pearson Chi-Square 3.003a 1 .083

Continuity Correctionb 1.922 1 .166

Likelihood Ratio 3.167 1 .075

Fisher's Exact Test .163 .081

Linear-by-Linear Association 2.978 1 .084

N of Valid Casesb 120

a. 2 cells (50.0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is 4.50.

b. Computed only for a 2x2 table

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

Odds Ratio for usia

kehamilan (aterm / preterm) .261 .052 1.313

For cohort Kelompok = KDP .614 .412 .916

For cohort Kelompok =

Partus Lama 2.351 .684 8.086

N of Valid Cases 120

Page 86: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

IMT * Kelompok

IMT * Kelompok Crosstabulation

Kelompok

Total KPD Partus lama

IMT Normal Count 48 47 95

% within IMT 50.5% 49.5% 100.0%

Tidak Count 12 13 25

% within IMT 48.0% 52.0% 100.0%

Total Count 60 60 120

% within IMT 50.0% 50.0% 100.0%

Chi-Square Tests

Value df

Asymp. Sig. (2-

sided)

Exact Sig. (2-

sided)

Exact Sig. (1-

sided)

Pearson Chi-Square .051a 1 .822

Continuity Correctionb .000 1 1.000

Likelihood Ratio .051 1 .822

Fisher's Exact Test 1.000 .500

Linear-by-Linear Association .050 1 .823

N of Valid Casesb 120

a. 0 cells (.0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is 12.50.

b. Computed only for a 2x2 table

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

Odds Ratio for IMT (Normal /

Tidak) 1.106 .458 2.672

For cohort Kelompok = KPD 1.053 .669 1.657

For cohort Kelompok =

Partus lama .951 .620 1.460

Page 87: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

Odds Ratio for IMT (Normal /

Tidak) 1.106 .458 2.672

For cohort Kelompok = KPD 1.053 .669 1.657

For cohort Kelompok =

Partus lama .951 .620 1.460

N of Valid Cases 120

HB *Kelompok

HB * Kelompok Crosstabulation

Kelompok

Total KPD Partus lama

HB Normal Count 39 41 80

% within HB 48.8% 51.2% 100.0%

Anemia Count 21 19 40

% within HB 52.5% 47.5% 100.0%

Total Count 60 60 120

% within HB 50.0% 50.0% 100.0%

Chi-Square Tests

Value df

Asymp. Sig. (2-

sided)

Exact Sig. (2-

sided)

Exact Sig. (1-

sided)

Pearson Chi-Square .150a 1 .699

Continuity Correctionb .038 1 .846

Likelihood Ratio .150 1 .698

Fisher's Exact Test .847 .423

Linear-by-Linear Association .149 1 .700

N of Valid Casesb 120

a. 0 cells (.0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is 20.00.

Page 88: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

Chi-Square Tests

Value df

Asymp. Sig. (2-

sided)

Exact Sig. (2-

sided)

Exact Sig. (1-

sided)

Pearson Chi-Square .150a 1 .699

Continuity Correctionb .038 1 .846

Likelihood Ratio .150 1 .698

Fisher's Exact Test .847 .423

Linear-by-Linear Association .149 1 .700

N of Valid Casesb 120

a. 0 cells (.0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is 20.00.

b. Computed only for a 2x2 table

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

Odds Ratio for HB (Normal /

Anemia) .861 .403 1.840

For cohort Kelompok = KPD .929 .641 1.345

For cohort Kelompok =

Partus lama 1.079 .731 1.593

N of Valid Cases 120

Page 89: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

TD *Kelompok

TD * Kelompok Crosstabulation

Kelompok

Total KPD Partus lama

TD NORMAL Count 53 49 102

% within TD 52.0% 48.0% 100.0%

TIDAK Count 7 11 18

% within TD 38.9% 61.1% 100.0%

Total Count 60 60 120

% within TD 50.0% 50.0% 100.0%

Chi-Square Tests

Value df

Asymp. Sig. (2-

sided)

Exact Sig. (2-

sided)

Exact Sig. (1-

sided)

Pearson Chi-Square 1.046a 1 .306

Continuity Correctionb .588 1 .443

Likelihood Ratio 1.053 1 .305

Fisher's Exact Test .444 .222

Linear-by-Linear Association 1.037 1 .309

N of Valid Casesb 120

a. 0 cells (.0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is 9.00.

b. Computed only for a 2x2 table

Riwayat penyakit * Kelompok

RIWAYAT PENYAKIT * Kelompok Crosstabulation

Kelompok

Total KPD Partus lama

RIWAYAT PENYAKIT ADA Count 11 17 28

% within RIWAYAT

PENYAKIT 39.3% 60.7% 100.0%

TIDAK ADA Count 49 43 92

% within RIWAYAT

PENYAKIT 53.3% 46.7% 100.0%

Total Count 60 60 120

% within RIWAYAT

PENYAKIT 50.0% 50.0% 100.0%

Page 90: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

Chi-Square Tests

Value df

Asymp. Sig. (2-

sided)

Exact Sig. (2-

sided)

Exact Sig. (1-

sided)

Pearson Chi-Square 1.677a 1 .195

Continuity Correctionb 1.165 1 .281

Likelihood Ratio 1.687 1 .194

Fisher's Exact Test .280 .140

Linear-by-Linear Association 1.663 1 .197

N of Valid Casesb 120

a. 0 cells (.0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is 14.00.

b. Computed only for a 2x2 table

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

Odds Ratio for RIWAYAT

PENYAKIT (ADA / TIDAK

ADA)

.568 .240 1.344

For cohort Kelompok = KPD .738 .448 1.214

For cohort Kelompok =

Partus lama 1.299 .898 1.879

N of Valid Cases 120

Page 91: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

Rerata Kadar Leukosit Kelompok KPD Pada Primi Dan Multi

Descriptives

KPD Statistic Std. Error

KADAR LEUKOSIT PRIMI Mean 14.96 1.150

95% Confidence Interval for

Mean

Lower Bound 12.55

Upper Bound 17.38

5% Trimmed Mean 14.29

Median 15.00

Variance 25.138

Std. Deviation 5.014

Minimum 9

Maximum 33

Range 23

Interquartile Range 4

Skewness 2.556 .524

Kurtosis 8.968 1.014

MULTI Mean 12.80 .461

95% Confidence Interval for

Mean

Lower Bound 11.88

Upper Bound 13.71

5% Trimmed Mean 12.55

Median 12.70

Variance 21.473

Std. Deviation 4.634

Minimum 5

Maximum 39

Range 34

Interquartile Range 6

Skewness 1.740 .240

Kurtosis 8.514 .476

RERATA KADAR LEUKOSIT * PARTUS LAMA Crosstabulation KELOMPOK PRIMI DAN MULTI

Page 92: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

Mann-Whitney Test

Ranks

KPD N Mean Rank Sum of Ranks

KADAR LEUKOSIT PRIMI 9 39.06 351.50

MULTI 51 28.99 1478.50

Total 60

Test Statisticsa

KADAR

LEUKOSIT

Mann-Whitney U 152.500

Wilcoxon W 1478.500

Z -1.594

Asymp. Sig. (2-tailed) .111

a. Grouping Variable: KPD

Rerata Kadar Leukosit Pada Kelompok Partus Lama Primi Dan Multi

Case Processing Summary

PARTUS

LAMA

Cases

Valid Missing Total

N Percent N Percent N Percent

KADAR LEUKOSIT PRIMI 10 100.0% 0 .0% 10 100.0%

MULTI 50 100.0% 0 .0% 50 100.0%

Descriptives

PARTUS LAMA Statistic Std. Error

KADAR LEUKOSIT PRIMI Mean 13.33 .794

95% Confidence Interval for

Mean

Lower Bound 11.53

Upper Bound 15.13

5% Trimmed Mean 13.39

Median 14.25

Variance 6.300

Page 93: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

Std. Deviation 2.510

Minimum 9

Maximum 16

Range 7

Interquartile Range 4

Skewness -.585 .687

Kurtosis -1.299 1.334

MULTI Mean 11.74 .541

95% Confidence Interval for

Mean

Lower Bound 10.65

Upper Bound 12.83

5% Trimmed Mean 11.71

Median 12.20

Variance 14.639

Std. Deviation 3.826

Minimum 5

Maximum 19

Range 14

Interquartile Range 6

Skewness .058 .337

Kurtosis -.932 .662

Mann-Whitney Test

Ranks

PARTUS

LAMA N Mean Rank Sum of Ranks

KADAR LEUKOSIT PRIMI 10 36.80 368.00

MULTI 50 29.24 1462.00

Total 60

Test Statisticsa

KADAR

LEUKOSIT

Mann-Whitney U 187.000

Wilcoxon W 1462.000

Z -1.250

Asymp. Sig. (2-tailed) .211

a. Grouping Variable: PARTUS LAMA

Page 94: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

Rerata Kadar Leukosit Normal Dan Meningkat Pada Kelompok KPD

Case Processing Summary

KPD

Cases

Valid Missing Total

N Percent N Percent N Percent

leukosit KPD Meningkat 45 100.0% 0 .0% 45 100.0%

normal 15 100.0% 0 .0% 15 100.0%

Descriptives

KPD Statistic Std. Error

leukosit KPD Meningkat Mean 16.0111 .76026

95% Confidence Interval for

Mean

Lower Bound 14.4789

Upper Bound 17.5433

5% Trimmed Mean 15.2716

Median 15.0000

Variance 26.010

Std. Deviation 5.10001

Minimum 10.10

Maximum 38.70

Range 28.60

Interquartile Range 3.05

Skewness 2.899 .354

Kurtosis 10.197 .695

normal Mean 9.0867 .43751

95% Confidence Interval for

Mean

Lower Bound 8.1483

Upper Bound 10.0250

5% Trimmed Mean 9.1407

Median 9.3000

Variance 2.871

Std. Deviation 1.69447

Minimum 5.80

Maximum 11.40

Range 5.60

Interquartile Range 3.20

Page 95: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

Skewness -.304 .580

Kurtosis -.699 1.121

Mann-Whitney Test

Ranks

KPD N Mean Rank Sum of Ranks

leukosit KPD Meningkat 45 37.90 1705.50

normal 15 8.30 124.50

Total 60

Test Statisticsa

leukosit KPD

Mann-Whitney U 4.500

Wilcoxon W 124.500

Z -5.686

Asymp. Sig. (2-tailed) .000

a. Grouping Variable: KPD

Rerata Kadar Leukosit Normal Dan Meningkat Pada Kelompok Partus Lama

Case Processing Summary

PARTUS

LAMA

Cases

Valid Missing Total

N Percent N Percent N Percent

leukosit Partus lama meningkat 32 100.0% 0 .0% 32 100.0%

normal 28 100.0% 0 .0% 28 100.0%

Descriptives

PARTUS LAMA Statistic Std. Error

leukosit Partus lama meningkat Mean 14.8500 .35301

95% Confidence Interval for

Mean

Lower Bound 14.1300

Upper Bound 15.5700

5% Trimmed Mean 14.7861

Median 14.5000

Variance 3.988

Std. Deviation 1.99693

Minimum 12.10

Page 96: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

Maximum 18.90

Range 6.80

Interquartile Range 3.32

Skewness .414 .414

Kurtosis -.794 .809

normal Mean 8.7500 .39146

95% Confidence Interval for

Mean

Lower Bound 7.9468

Upper Bound 9.5532

5% Trimmed Mean 8.7651

Median 9.2000

Variance 4.291

Std. Deviation 2.07141

Minimum 5.20

Maximum 12.00

Range 6.80

Interquartile Range 3.82

Skewness -.138 .441

Kurtosis -1.213 .858

Mann-Whitney Test

Ranks

PARTUS

LAMA N Mean Rank Sum of Ranks

leukosit Partus lama meningkat 32 44.50 1424.00

normal 28 14.50 406.00

Total 60

Test Statisticsa

leukosit Partus

lama

Mann-Whitney U .000

Wilcoxon W 406.000

Z -6.639

Asymp. Sig. (2-tailed) .000

a. Grouping Variable: PARTUS LAMA

Page 97: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

Kelompok * kadar leukosit Crosstabulation

kadar leukosit

Total Meningkat Normal

Kelompok KPD Count 45 15 60

Expected Count 38.5 21.5 60.0

% within Kelompok 75.0% 25.0% 100.0%

Partus Lama Count 32 28 60

Expected Count 38.5 21.5 60.0

% within Kelompok 53.3% 46.7% 100.0%

Total Count 77 43 120

Expected Count 77.0 43.0 120.0

% within Kelompok 64.2% 35.8% 100.0%

Chi-Square Tests

Value df

Asymp. Sig. (2-

sided)

Exact Sig. (2-

sided)

Exact Sig. (1-

sided)

Pearson Chi-Square 6.125a 1 .013

Continuity Correctionb 5.219 1 .022

Likelihood Ratio 6.198 1 .013

Fisher's Exact Test .022 .011

Linear-by-Linear Association 6.074 1 .014

N of Valid Casesb 120

a. 0 cells (.0%) have expected count less than 5. The minimum expected count is 21.50.

b. Computed only for a 2x2 table

Risk Estimate

Value

95% Confidence Interval

Lower Upper

Odds Ratio for Kelompok

(KPD / Partus Lama) 2.625 1.211 5.691

For cohort kadar leukosit =

Meningkat 1.406 1.065 1.857

For cohort kadar leukosit =

Normal .536 .320 .897

N of Valid Cases 120

Page 98: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

kadar leukosit

Case Processing Summary

Cases

Valid Missing Total

N Percent N Percent N Percent

kadar leukosit 120 100.0% 0 .0% 120 100.0%

Descriptives

Statistic Std. Error

kadar leukosit Mean 13.1417 .43279

95% Confidence Interval for

Mean

Lower Bound 12.2847

Upper Bound 13.9986

5% Trimmed Mean 12.8472

Median 12.9500

Variance 22.476

Std. Deviation 4.74093

Minimum 5.20

Maximum 38.70

Range 33.50

Interquartile Range 5.52

Skewness 1.807 .221

Kurtosis 7.968 .438

Tests of Normality

Kolmogorov-Smirnova Shapiro-Wilk

Statistic df Sig. Statistic df Sig.

kadar leukosit .118 120 .000 .876 120 .000

a. Lilliefors Significance Correction

Page 99: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

kadar leukosit

rerata kadar leukosit pada ketuban pecah dini dan partus lama

Case Processing Summary

Kelompok

Cases

Valid Missing Total

N Percent N Percent N Percent

kadar leukosit KDP 60 100.0% 0 .0% 60 100.0%

Partus Lama 60 100.0% 0 .0% 60 100.0%

Descriptives

Kelompok Statistic Std. Error

kadar leukosit KDP Mean 14.2800 .69787

95% Confidence Interval for

Mean

Lower Bound 12.8836

Upper Bound 15.6764

5% Trimmed Mean 13.7741

Median 13.5500

Variance 29.221

Std. Deviation 5.40567

Minimum 5.80

Maximum 38.70

Range 32.90

Interquartile Range 4.52

Skewness 2.175 .309

Kurtosis 7.813 .608

Partus Lama Mean 12.0033 .47394

95% Confidence Interval for

Mean

Lower Bound 11.0550

Upper Bound 12.9517

5% Trimmed Mean 12.0037

Median 12.3000

Variance 13.477

Page 100: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

Std. Deviation 3.67109

Minimum 5.20

Maximum 18.90

Range 13.70

Interquartile Range 5.48

Skewness -.084 .309

Kurtosis -.889 .608

Tests of Normality

Kelompok

Kolmogorov-Smirnova Shapiro-Wilk

Statistic df Sig. Statistic df Sig.

kadar leukosit KDP .195 60 .000 .822 60 .000

Partus Lama .075 60 .200* .971 60 .166

a. Lilliefors Significance Correction

*. This is a lower bound of the true significance.

Mann-Whitney Test

Ranks

Kelompok N Mean Rank Sum of Ranks

kadar leukosit KDP 60 67.79 4067.50

Partus Lama 60 53.21 3192.50

Total 120

Test Statisticsa

kadar leukosit

Mann-Whitney U 1362.500

Wilcoxon W 3192.500

Z -2.297

Asymp. Sig. (2-tailed) .022

a. Grouping Variable: Kelompok

Page 101: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

CURRICULUM VITAE

A. Data Pribadi

1. Nama : Jumriani, S.ST

2. Tempat tanggal lahir : Ambon, 26 April 1991

3. Jenis kelamin : Perempuan

4. Agama : Islam

5. Warga Negara : Indonesia

6. Alamat : Jl. Rawa Jaya Dusun III, Tobelo

7. No. HP : 082394896117

8. E-mail : [email protected]

9. Status Sipil

a. Nama suami : Muhammad Asry Abbas, A.Md

b. Nama anak

B. Riwayat Pendidikan

1. Pendidikan Formal

a. Tamat SD Tahun 2002 di SMP 14 Berau

b. Tamat SLTP Tahun 2005 di SMP Negeri 14 Ambon

c. Tamat SMA Tahun 2008 di SMA Negeri 1 Tobelo

d. Tamat (DIII) Diploma III tahun 2012 di akademi

kebidanan nusantara jaya Makassar

Page 102: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

e. Tamat (DIV) Diploma IV tahun 2014 di STIKES mega

rezky Makassar

f. Tamat Magister (S2) tahun 2018 di universitas

hasanuddin Makassar

2. Pendidikan Non Formal

-

C. Pekerjaan dan riwayat pekerjaan

1. Pekerjaan : Dosen

2. NIP : -

3. Pangkat/Jabatan : -

4. Riwayat pekerjaan :

a. Dosen di akademi kebidanan makariwo Halmahera tahun

2015- sekarang

b. Dosen di akademi kebidanan konawe tahun 2015- 2016

D. Karya Ilmiah/Artikel yang telah dipublikasi

1. Perbedaan Kadar Leukosit Pada Ibu Ketuban Pecah Dini Dan

Partus Lama

Page 103: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

LAMPIRAN 1

LEMBAR PENJELASAN PENELITIAN

Ibu yang terhormat,

Nama saya Jumriani, NIM P4400216043 adalah Mahasiswa

Program Studi Magister Kebidanan Sekolah Pasca Sarjana Universitas

Hasanuddin Makassar, sedang melakukan penelitian untuk tesis

dengan judul “Perbedaan Kadar Leukosit Pada Ibu Ketuban Pecah

Dini (KPD) dan Partus Lama”.

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Perbedaan Kadar

leukosit pada ibu ketuban pecah dini (KPD) dan partus lama dengan

harapan dapat memberikan manfaat kepada kualitas pelayanan

kebidanan. Manfaat yang bisa didapatkan langsung oleh responden pada

penelitian ini adalah bertambahnya pengetahuan responden mengenai

ketuban pecah dini (KPD) dan partus lama serta cara mendeteksi risiko

terjadinya ketuban pecah dini (KPD) sejak awal serta responden

mendapatkan pelayanan kesehatan yang khusus dari petugas kesehatan.

Penelitian ini dilakukan dengan lembar check list yang diisi oleh

peneliti, selanjutnya dilakukan pengambilan sampel darah melalui vena

untuk pemeriksaan kadar leukosit. Penelitian ini tidak menimbulkan

efek samping atau akibat yang dapat merugikan bagi ibu dan bayi.

Penelitian ini tidak akan merugikan responden maupun pihak di Rumah

Sakit.

Saya selaku peneliti akan menjaga kerahasiaan identitas dan

informasi yang akan diberikan oleh calon responden jika bersedia

menjadi responden. Bila bersedia menjadi responden, mohon untuk

menandatangani surat persetujuan yang telah disiapkan dan

responden akan mendapatkan kompensasi dalam souvenir. Bila

selama penelitian ini berlangsung ibu ingin mengundurkan diri, maka

Page 104: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

responden dapat mengungkapkan langsung pada peneliti. Partisipasi

ibu bersikap sukarela dan tidak ada paksaan, jika menolak untuk

berpartisipasi dalam penelitian ini maka tidak ada tindak diskriminasi

dalam pemberian pelayanan kepada ibu.

Demikian penjelasan ini disampaikan, dan atas kesediaan ibu

menjadi responden dalam penelitian ini disampaikan terima kasih.

Peneliti,

Jumriani

Jumriani

Jl. Sahabat 1 Pondok Putri Sarlim No.22 Makassar

Telp. 082394896117

Page 105: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

LAMPIRAN 2

LEMBAR PERSETUJUAN MENJADI RESPONDEN

“Kadar Leukosit Pada Ibu Ketuban Pecah Dini (KPD) dan Partus Lama”

PENYATAAN RESPONDEN

Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Kode responden :

Umur :

Alamat :

Setelah mendengar /membaca dan mengerti penjelasan yang

diberikan oleh peneliti :

Nama : Jumriani

Prodi : Magister Kebidanan Universitas Hasanuddin

Baik yang berhubungan dengan tujuan, manfaat, serta efek yang

ditimbulkan penelitian ini, maka dengan ini saya menyatakan setuju untuk

ikut dalam penelitian ini secara sukarela dan tanpa paksaan.

Saya bersedia menjadi responden bukan karena adanya paksaan

dari pihak lain, namun karena keinginan sendiri dan tanpa biaya yang

akan ditanggungkan kepada saya sesuai penjelasan yang sudah

dijelaskan oleh peneliti.

Hasil yang diperoleh dari saya sebagai responden dapat

dipublikasikan sebagai hasil dari penelitian dan akan diseminarkan pada

ujian hasil dengan tidak akan mencantumkan nama, kecuali nomor

informan.

Nama Tanda tangan Tgl/Bln/Thn

1. Responden

2. Saksi I

3. Saksi II

Page 106: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

LAMPIRAN 3

LEMBAR CHECKLIST RIWAYAT KEHAMILAN

NO. RESPONDEN : (diisi oleh peneliti)

Petunjuk pengisian : Pilihlah salah satu dari semua item di bawah ini

dengan memberikan tanda checklist (√)

Umur : <20 20-35 ˃35

Paritas : Primi (anak ke-1) anak ke 2-3

Anak ˃ 3

TB/BB :

IMT :

Pendapatan Perbulan : <2.313.625/bln <2.313.625/bulan

Pendidikan Terakhir : SD/Sederajat

SMP/Sederajat

SMA/Sederajat

Akademisi/Perguruan Tinggi

Pekerjaan : IRT PNS Swasta

Tempat pemeriksaan Kehamilan : Petugas Kesehatan

Dukun

Riwayat Kunjungan ANC : Tidak pernah 1x ˃1x

cm

cm

kg

cm

c

m

c

m

c

m

c

m

c

m

c

m

c

m

c

m

c

m

c

m

c

m

c

m

c

m

c

m

Page 107: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

LAMPIRAN 4

LEMBAR CHECKLIST KETUBAN PECAH DINI

NO. RESPONDEN : (diisi oleh peneliti)

Petunjuk pengisian : Pilihlah salah satu dari semua item di bawah ini

dengan memberikan tanda checklist (√)

Umur : <20 20-35 ˃35

Paritas : Primi (anak ke-1) anak ke 2-3

Anak ˃ 3

TB/BB :

IMT :

Pendapatan Perbulan : <2.313.625/bln <2.313.625/bulan

Pendidikan Terakhir : SD/Sederajat

SMP/Sederajat

SMA/Sederajat

Akademisi/Perguruan Tinggi

Pekerjaan : IRT PNS Swasta

Tempat pemeriksaan Kehamilan : Petugas Kesehatan

Dukun

Hemoglobin : Normal Anemia

TD : Normal Tidak

Riwayat Kehamilan : Ada Tidak Ada

cm

cm

kg

cm

c

m

c

m

c

m

c

m

c

m

c

m

c

m

c

m

c

m

c

m

c

m

Page 108: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

LAMPIRAN 5

LEMBAR CHECKLIST PARTUS LAMA

NO. RESPONDEN : (diisi oleh peneliti)

Petunjuk pengisian : Pilihlah salah satu dari semua item di bawah ini

dengan memberikan tanda checklist (√)

Umur : <20 20-35 ˃35

Paritas : Primi (anak ke-1) anak ke 2-3

Anak ˃ 3

TB/BB :

IMT :

Pendapatan Perbulan : <2.313.625/bln <2.313.625/bulan

Pendidikan Terakhir : SD/Sederajat

SMP/Sederajat

SMA/Sederajat

Akademisi/Perguruan Tinggi

Pekerjaan : IRT PNS Swasta

Lamanya Persalinan : > 24 Jam

> 18 Jam

Hemoglobin : Normal Anemia

TD : Normal Tidak

Riwayat Kehamilan : Ada Tidak Ada

cm

cm

kg

cm

c

m

c

m

c

m

c

m

c

m

c

m

c

m

c

m

c

m

c

m

c

m

Page 109: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

Master Tabel Kadar Leukosit Pada Ibu Ketuban Pecah Dini dan Partus Lama

No Nama K Umur K Paritas K UK K IMT K HB K TD K Riwayat Penyakit K Kadar Leukosit K

1 KA1 1 27 1 1 1 Aterm 1 20 1 11 1 120/80 1 TIDAK ADA 2 10100 2

2 KA2 1 36 2 4 2 Aterm 1 22 1 14 1 120/70 1 TIDAK ADA 2 7600 2

3 KA3 1 37 2 5 2 preterm 2 23,5 1 13 1 120/80 1 TIDAK ADA 2 13200 1

4 KA4 1 35 1 5 2 Aterm 1 26 2 14 1 110/70 2 DIABETES 1 13100 1

5 KA5 1 23 1 1 1 Aterm 1 20,5 1 13 1 120/70 1 TIDAK ADA 2 13100 1

6 KA6 1 25 1 2 2 Aterm 1 23,3 1 11 1 120/80 1 TIDAK ADA 2 16000 1

7 KA7 1 24 1 1 1 Aterm 1 20 1 11 1 120/70 1 TIDAK ADA 2 15.600 1

8 KA8 1 25 1 2 2 Aterm 1 21 1 11 1 120/80 1 TIDAK ADA 2 18.800 1

9 KA9 1 26 1 2 2 Aterm 1 27 2 9 2 110/70 2 ANEMIA 1 13.800 1

10 KA10 1 25 1 2 2 Aterm 1 25,7 2 11 1 120/80 1 TIDAK ADA 2 6.800 2

11 KA11 1 25 1 1 1 Aterm 1 24,5 1 11,5 1 110/70 2 TIDAK ADA 2 15.200 1

12 KA12 1 28 1 2 2 Aterm 1 30 2 10,8 2 110/80 2 KOLESTROL 1 12.300 1

13 KA13 1 30 1 1 1 Aterm 1 29 2 11,7 1 120/70 1 KOLESTROL 1 13.600 1

14 KA14 1 36 2 3 2 preterm 2 23 1 9 2 140/80 1 KOLESTROL 1 13.600 1

15 KA15 1 24 1 2 2 Aterm 1 22,4 1 12,5 1 120/80 1 TIDAK ADA 2 21.400 1

16 KA16 1 27 1 2 2 Aterm 1 21 1 9,8 2 120/80 1 TIDAK ADA 2 19.700 1

17 KA17 1 27 1 1 1 Aterm 1 24 1 10 2 120/80 1 TIDAK ADA 2 32.700 1

18 KA18 1 34 1 2 2 Aterm 1 23,5 1 13,7 1 120/80 1 TIDAK ADA 2 13.600 1

19 KA19 1 33 1 2 2 Aterm 1 22 1 11,4 1 130/80 1 TIDAK ADA 2 14.700 1

20 KA20 1 33 1 2 2 Aterm 1 31 2 11,3 1 140/70 1 TIDAK ADA 2 7.800 2

21 KA21 1 23 1 2 2 Aterm 1 24 1 5,6 2 130/80 1 TIDAK ADA 2 12.700 1

22 KA22 1 32 1 2 2 Aterm 1 23,5 1 10,6 2 110/70 2 TIDAK ADA 2 13000 1

23 KA23 1 32 1 2 2 Aterm 1 24,5 1 10,6 2 130/80 1 TIDAK ADA 2 13.800 1

24 KA24 1 25 1 2 2 Aterm 1 21 1 13,1 1 110/70 2 ASAM URAT 1 15.200 1

25 KA25 1 25 1 1 1 Aterm 1 22 1 9,0 2 120/80 1 TIDAK ADA 2 15000 1

26 KA26 1 29 1 2 2 Aterm 1 23,5 1 10,6 2 120/80 1 TIDAK ADA 2 18.200 1

Page 110: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

27 KA27 1 27 1 2 2 Aterm 1 24,5 1 11,7 1 120/80 1 TIDAK ADA 2 8.400 2

28 KA28 1 27 1 2 2 Aterm 1 21 1 12,1 1 120/70 1 TIDAK ADA 2 12.100 1

29 KA29 1 28 1 2 2 Aterm 1 24 1 12,8 1 120/80 1 TIDAK ADA 2 5.800 2

30 KA30 1 31 1 2 2 Aterm 1 27,5 2 9,2 2 120/80 1 TIDAK ADA 2 14.200 1

31 KA31 1 33 1 2 2 preterm 2 25,5 2 11,9 1 120/80 1 KOLESTROL 1 9.400 2

32 KA32 1 25 1 1 1 Aterm 1 21 1 12,0 1 120/70 1 TIDAK ADA 2 15.800 1

33 KA33 1 36 2 3 2 Aterm 1 19,5 1 10,0 2 140/80 1 TIDAK ADA 2 16.200 1

34 KA34 1 37 2 3 2 Aterm 1 23 1 11,6 1 130/80 1 TIDAK ADA 2 9.300 2

35 KA35 1 27 1 2 2 Aterm 1 22,5 1 11,7 1 120/70 1 TIDAK ADA 2 10.100 1

36 KA36 1 29 1 2 2 Aterm 1 19,5 1 13,6 1 120/80 1 TIDAK ADA 2 15.700 1

37 KA37 1 30 1 2 2 Aterm 1 24 1 12,2 1 120/70 1 TIDAK ADA 2 9.400 2

38 KA38 1 29 1 2 2 Aterm 1 23 1 9,3 2 120/80 1 TIDAK ADA 2 11.200 2

39 KA39 1 35 1 2 2 Aterm 1 23 1 12,9 1 130/80 1 TIDAK ADA 2 21.300 1

40 KA40 1 22 1 2 2 Aterm 1 27 2 12,8 1 120/70 1 ASAM URAT 1 15.400 1

41 KA41 1 29 1 2 2 Aterm 1 21 1 12,5 1 120/80 1 TIDAK ADA 2 9.200 2

42 KA42 1 24 1 2 2 Aterm 1 19,5 1 14,0 1 120/70 1 TIDAK ADA 2 15.800 1

43 KA43 1 19 2 1 1 Aterm 1 19 1 9,1 2 120/80 1 TIDAK ADA 2 19.900 1

44 KA44 1 43 2 3 2 preterm 2 24 1 10,5 2 130/80 1 TIDAK ADA 2 20.500 1

45 KA45 1 33 1 2 2 preterm 2 24 1 12,6 1 130/80 1 TIDAK ADA 2 11.400 2

46 KA46

1 37 2 3 2 Aterm

1 23 1 11,3 1 130/70 1

ASAM URAT, KOLESTROL

1 7.900 2

47 KA47 1 40 2 3 2 Aterm 1 24,5 1 12,9 1 130/80 1 KOLESTROL 1 15.200 1

48 KA48 1 36 2 3 2 Aterm 1 29 2 11,1 1 130/70 1 TIDAK ADA 2 11000 2

49 KA49 1 40 2 3 2 preterm 2 19,5 1 5,4 2 130/80 1 TIDAK ADA 2 12.600 1

50 KA50 1 28 1 2 2 Aterm 1 24 1 10,2 2 120/70 1 TIDAK ADA 2 38.700 1

51 KA51 1 25 1 2 2 Aterm 1 23 1 8,7 2 120/80 1 TIDAK ADA 2 12.800 1

52 KA52 1 28 1 2 2 Aterm 1 23 1 13 1 120/70 1 TIDAK ADA 2 20000 1

53 KA53 1 30 1 2 2 Aterm 1 25,5 2 10,1 2 120/80 1 TIDAK ADA 2 13.500 1

54 KA54 1 27 1 2 2 Aterm 1 21,5 1 12,9 1 120/70 1 TIDAK ADA 2 11000 2

55 KA55 1 29 1 2 2 Aterm 1 27 2 12,6 1 120/80 1 TIDAK ADA 2 15.300 1

Page 111: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

56 KA56 1 34 1 2 2 Aterm 1 24 1 12,5 1 130/80 1 KOLESTROL 1 13000 1

57 KA57 1 24 1 2 2 Aterm 1 20 1 9,9 2 110/70 2 TIDAK ADA 2 12.200 1

58 KA58 1 26 1 2 2 Aterm 1 22,5 1 13,0 1 120/70 1 TIDAK ADA 2 13.200 1

59 KA59 1 33 1 2 2 preterm 2 24,5 1 10,8 2 130/70 1 TIDAK ADA 2 12.600 1

60 KA60 1 49 2 3 2 Aterm 1 24,5 1 12 1 140/80 1 TIDAK ADA 2 16.100 1

61 A1 2 27 1 2 2 Aterm 1 22 1 13,1 1 110/70 2 TIDAK ADA 2 11000 2

62 A2 2 24 1 1 1 Aterm 1 21 1 12,2 1 120/80 1 TIDAK ADA 2 12000 2

63 A3 2 24 1 2 2 Aterm 1 22 1 11,2 1 110/70 2 TIDAK ADA 2 6.600 2

64 A4 2 33 1 3 2 Aterm 1 24,5 1 14,2 1 130/80 1 ASAM URAT 1 12.800 1

65 A5 2 26 1 3 2 Aterm 1 21 1 11,7 1 120/80 1 ASAM URAT 1 8.200 2

66 A6 2 32 1 4 2 Aterm 1 22,5 1 11,8 1 130/80 1 TIDAK ADA 2 11.200 2

67 A7 2 31 1 4 2 Aterm 1 24,5 1 12,5 1 130/80 1 TIDAK ADA 2 16.600 1

68 A8

2 35

1 3 2 Aterm

1 26 2 10,1 2 130/70 1

KOLESTEROL, ASAM URAT

1 12.300 1

69 A9 2 43 2 5 2 Aterm 1 30 2 12,2 1 130/80 1 TIDAK ADA 2 14.200 1

70 A10 2 24 1 1 1 Aterm 1 20 1 10,8 2 100/80 2 TIDAK ADA 2 11.400 2

71 A11 2 40 2 3 2 Aterm 1 28 2 11,0 1 130/80 1 TIDAK ADA 2 11.700 2

72 A12 2 27 1 2 2 Aterm 1 22 1 12,5 1 140/80 1 TIDAK ADA 2 9.800 2

73 A13 2 39 2 3 2 Aterm 1 23 1 12,1 1 120/80 1 KOLESTROL 1 17.900 1

74 A14 2 28 1 2 2 Aterm 1 21 1 14,0 1 130/80 1 KOLESTROL 1 9000 2

75 A15 2 33 1 4 2 Aterm 1 27 2 11,9 1 130/80 1 TIDAK ADA 2 6.700 2

76 A16 2 26 1 2 2 Aterm 1 20 1 10,1 2 120/80 1 TIDAK ADA 2 11.500 2

77 A17 2 19 2 1 1 Aterm 1 19 1 10,8 2 120/80 1 TIDAK ADA 2 15.300 1

78 A18 2 26 1 1 1 Aterm 1 19 1 11,5 1 120/80 1 TIDAK ADA 2 9.400 2

79 A19 2 23 1 1 1 Aterm 1 20,5 1 10 2 110/70 1 TIDAK ADA 2 14.500 1

80 A20 2 24 1 2 2 Aterm 1 21 1 12 1 120/80 1 KOLESTROL 1 9.500 2

81 A21 2 28 1 3 2 Aterm 1 23 1 7,6 2 120/80 1 TIDAK ADA 2 18.300 1

82 A22 2 19 2 1 1 Aterm 1 18,5 1 8,2 2 100/70 2 ANEMIA 1 16.200 1

83 A23 2 35 1 3 2 Aterm 1 29 2 9,3 2 130/80 1 TIDAK ADA 2 12.300 1

84 A24 2 27 1 2 2 Aterm 1 22 1 10,2 2 120/80 1 TIDAK ADA 2 14.300 1

Page 112: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

85 A25 2 26 1 2 2 Aterm 1 21 1 10,4 2 110/70 2 TIDAK ADA 2 14.500 1

86 A26 2 36 2 2 2 Aterm 1 24,5 1 11,6 1 130/80 1 TIDAK ADA 2 5.600 2

87 A27 2 32 1 3 2 Aterm 1 23 1 11,2 1 130/80 1 TIDAK ADA 2 8.300 2

88 A28 2 21 1 1 1 Aterm 1 20 1 11 1 110/70 2 TIDAK ADA 2 14000 1

89 A29 2 24 1 1 1 Aterm 1 21,5 1 12,1 1 110/70 2 TIDAK ADA 2 15.600 1

90 A30 2 34 1 3 2 Aterm 1 20 1 11 1 130/80 1 ASAM URAT 1 12.100 1

91 A31 2 25 1 2 2 Aterm 1 22 1 12,5 1 110/70 2 KOLESTROL 1 18.900 1

92 A32 2 29 1 2 2 Aterm 1 23,5 1 13,4 1 120/80 1 TIDAK ADA 2 16000 1

93 A33 2 30 1 4 2 Aterm 1 26 2 10,2 2 120/80 1 TIDAK ADA 2 15.000 1

94 A34 2 28 1 3 2 Aterm 1 20,5 1 10 2 130/80 1 TIDAK ADA 2 15.400 1

95 A35 2 39 2 3 2 Aterm 1 23,3 1 13,9 1 140/80 1 TIDAK ADA 2 14.400 1

96 A36 2 45 2 5 2 Aterm 1 20 1 12,5 1 140/80 1 KOLESTROL 1 10000 2

97 A37 2 36 2 3 2 Aterm 1 21 1 12 1 130/70 1 KOLESTROL 1 5.900 2

98 A38 2 40 2 4 2 Aterm 1 27 2 9,5 2 130/80 1 ASAM URAT 1 6.100 2

99 A39 2 22 1 1 1 Aterm 1 25,7 2 9,9 2 120/80 1 TIDAK ADA 2 15.200 1

100 A40 2 42 2 2 2 Aterm 1 24,5 1 12,6 1 130/70 1 TIDAK ADA 2 12.700 1

101 A41 2 37 2 4 2 Aterm 1 27 2 12,8 1 130/80 1 TIDAK ADA 2 9.400 2

102 A42 2 35 1 4 2 Aterm 1 28 2 9,4 2 130/80 1 TIDAK ADA 2 12.300 1

103 A43 2 26 1 2 2 preterm 2 23,5 1 10 2 120/80 1 TIDAK ADA 2 12.800 1

104 A44

2 33

1 3

2 Aterm

1 21 1 11,5 1 130/90 1

ASAM URAT, KOLESTROL

1 14.500 1

105 A45 2 25 1 2 2 Aterm 1 19,5 1 10,3 2 120/80 1 TIDAK ADA 2 8.100 2

106 A46 2 30 1 3 2 Aterm 1 23 1 11,2 1 120/80 1 TIDAK ADA 2 6.500 2

107 A47 2 29 1 3 2 Aterm 1 22,5 1 11,8 1 130/70 1 TIDAK ADA 2 7000 2

108 A48 2 32 1 4 2 Aterm 1 19,5 1 13,9 1 130/80 1 TIDAK ADA 2 13000 1

109 A49 2 26 1 2 2 Aterm 1 24 1 12 1 110/70 2 TIDAK ADA 2 9.700 2

110 A50 2 40 2 6 2 Aterm 1 23 1 10,2 2 130/80 1 TIDAK ADA 2 12.700 1

111 A51 2 27 1 2 2 Aterm 1 23 1 10,3 2 110/80 2 ASAM URAT 1 18.100 1

112 A52 2 37 2 4 2 Aterm 1 27 2 11,9 1 130/80 1 TIDAK ADA 2 12.900 1

113 A53 2 28 1 3 2 Aterm 1 23 1 12,4 1 110/70 2 KOLESTROL 1 5.200 2

Page 113: PERNYATAAN KEASLIAN TESISdigilib.unhas.ac.id/uploaded_files/temporary/Digital...Streptococcus Grup B , E. Colli, Ureaplasma urealyticum, Fusobacterium species, dan Mycoplasma hominis,

114 A54 2 35 1 5 2 Aterm 1 31 2 11,4 1 120/80 1 KOLESTROL 1 16.700 1

115 A55 2 31 1 4 2 Preterm 2 24,5 1 12,7 1 130/70 1 TIDAK ADA 2 10.600 2

116 A56 2 46 2 5 2 Aterm 1 27 2 11,5 1 130/80 1 KOLESTROL 1 6.300 2

117 A57 2 24 1 1 1 Aterm 1 24 1 12,3 1 120/80 1 TIDAK ADA 2 9.700 2

118 A58 2 30 1 2 2 Aterm 1 22 1 13 1 120/80 1 TIDAK ADA 2 8.600 2

119 A59 2 28 1 2 2 Aterm 1 20 1 11 1 120/80 1 TIDAK ADA 2 15.700 1

120 A60 2 30 1 4 2 Aterm 1 23,5 1 12 1 120/80 1 TIDAK ADA 2 18000 1