percobaan lm1

4
PERCOBAAN (LM1) TARA KALOR MEKANIK A. TUJUAN Menentukan tara kalor mekanik B. DASAR TEORI Panas jenis air konstan meliputi jangkauan temperatur yang lebar, sedangkan panas jenis sebuah benda dengan mudah dapat diukur dengan memanaskan benda sampai suatu temperatur tertentu yang mudah diukur, dengan menempatkannya dalam bejana air yang massa dan temperaturnya diketahui, dan dengan mengukur temperatur kesetimbangan akhir. Jika seluruh sistem terisolasi dari sekitarnya, maka panas yang keluar dari benda sama dengan panas yang masuk ke air dan wadahnya. Prosedur ini dinamakan kalorimetri, dan wadah air yang terisolasi dinamakan kalorimeter. Qkeluar = Qmasuk (1) Menurut Joule, jika kawat logam berhambatan R ohm dialiri arus listrik i ampere selama t detik, maka kawat tersebut melepaskan energi sebesar : E = i2 Rt (2) Jika kawat tersebut berada dalam bejana calorimeter berpengaduk yang berisi air, maka energi tersebut akan diterima oleh kalorimeter, pengaduk dan air, sehingga menaikkan suhunya dari T1 menjadi T2. Energi yang diterima tersebut adalah : Q = W (T2 T1) kalori (3) Dengan W harga air kalorimeter beserta pengaduk dan air di dalamnya. Jika massa kalorimeter dan pengaduk (terbuat dari bahan logam yang sama) = mk dan kalor jenisnya ck, sedangkan massa air = ma dan kalor jenisnya ca maka : W = (mk ck + ma ca) kalor/°C (4) dengan ck = 0,215 kalori/g°C, ca = 1 kalori/°C. Jika 1 joule = A kalori, dalam hal ini A dinamakan Tara Kalor Mekanik, maka : W (T2 T1) = Ai2 Rt

Upload: karinaelfa

Post on 13-Jul-2015

857 views

Category:

Education


8 download

TRANSCRIPT

Page 1: Percobaan lm1

PERCOBAAN (LM1)

TARA KALOR MEKANIK

A. TUJUAN

Menentukan tara kalor mekanik

B. DASAR TEORI

Panas jenis air konstan meliputi jangkauan temperatur yang lebar, sedangkan panas jenis sebuah

benda dengan mudah dapat diukur dengan memanaskan benda sampai suatu temperatur tertentu yang

mudah diukur, dengan menempatkannya dalam bejana air yang massa dan temperaturnya diketahui,

dan dengan mengukur temperatur kesetimbangan akhir. Jika seluruh sistem terisolasi dari sekitarnya,

maka panas yang keluar dari benda sama dengan panas yang masuk ke air dan wadahnya. Prosedur ini

dinamakan kalorimetri, dan wadah air yang terisolasi dinamakan kalorimeter.

Qkeluar = Qmasuk (1)

Menurut Joule, jika kawat logam berhambatan R ohm dialiri arus listrik i ampere selama t detik, maka

kawat tersebut melepaskan energi sebesar :

E = i2 Rt (2)

Jika kawat tersebut berada dalam bejana calorimeter berpengaduk yang berisi air, maka energi tersebut

akan diterima oleh kalorimeter, pengaduk dan air, sehingga menaikkan suhunya dari T1 menjadi T2.

Energi yang diterima tersebut adalah :

Q = W (T2 – T1) kalori (3)

Dengan W harga air kalorimeter beserta pengaduk dan air di dalamnya. Jika massa kalorimeter dan

pengaduk (terbuat dari bahan logam yang sama) = mk dan kalor jenisnya ck, sedangkan massa air =

ma dan kalor jenisnya ca maka :

W = (mk ck + ma ca) kalor/°C (4)

dengan ck = 0,215 kalori/g°C, ca = 1 kalori/°C.

Jika 1 joule = A kalori, dalam hal ini A dinamakan Tara Kalor Mekanik, maka :

W (T2 – T1) = Ai2 Rt

Page 2: Percobaan lm1

atau

A = (5)

C. ALAT DAN BAHAN

1. Kalori meter listrik

2. Termometer

3. Stopwatch

4. Neraca torsi

5. Amperemeter DC

6. Voltmeter DC

7. Hambatan geser

8. Adaptor

9. Sumber tegangan AC

10. Air

Page 3: Percobaan lm1

LAPORAN

PRAKTIKUM FISIKA DASAR II

PERCOBAAN : TARA KALOR MEKANIK(LM1)

PELAKSANAAN PRAKTIKUM

HARI : SENIN TANGGAL: 29 APRIL 2013 JAM : 08.40-11.30

OLEH :

NAMA : KARINA ELFA PRATIWI

NIM : 081211532001

ANGGOTA KELOMPOK :

1. Murrobiyatul Wathoniyah NIM : 081211532002

2. Okky Putri Rahayu NIM : 081211532003

3. Muafillah Shofah NIM : 081211532004

DOSEN PEMBIMBING : FADHLI AMA S.SI, M.SI

ASISTEN PENDAMPING : LUQMAN HAKIM

LABORATORIUM FISIKA DASAR FSAINTEK

UNIVERSITAS AIRLANGGA

2013

Page 4: Percobaan lm1