pemerintah kota palangka raya renstra tahun -2018...strategis dinas ketahanan pangan dan pertanian...

99
PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN 2013-2018 DINAS KETAHANAN PANGAN DAN PERTANIAN KOTA PALANGKA RAYA TAHUN 2017

Upload: others

Post on 24-Nov-2020

4 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA

RENSTRA TAHUN

2013-2018

DINAS KETAHANAN PANGAN DAN

PERTANIAN KOTA PALANGKA RAYA

TAHUN 2017

Page 2: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

ii Renstra Dinas Pertanian, Perkebunan, Pelaksana Penyuluhan dan Ketahanan Pangan Kota Palangka Raya Tahun 2013-2018

KATA PENGANTAR

Dengan mengucapkan Puji dan Syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas limpahan

berkat dan karunia-Nya, Rencana Strategis (RENSTRA) Dinas Ketahanan Pangan dan

Pertanian Kota Palangka Raya tahun 2018 – 2023 dapat diselesaikan. Renstra ini dibuat

untuk mewujudkan Visi dan Misi Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka

Raya selama Periode 5 tahun kedepan sesuai dengan Instruksi Presiden RI Nomor 7 Tahun

1999 bahwa setiap Pimpinan Daerah dan Pejabat Eselon II wajib membuat Rencana Strategis

(RENSTRA), pembuatan dimulai dengan Laporan Akuntabilitas Kinerja Instransi Pemerintah

(LAKIP) terlebih dahulu karena merupakan satu kesatuan yang tidak terpisahkan yang

disampaikan kepada Presiden melalui Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara RI dan

tembusan disampaikan kepada BPKP pada setiap akhir tahun.

Kami menyadari sepenuhnya bahwa penyusunan Rencana Strategis Dinas

Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya tahun 2018 -2023 masih jauh dari

sempurna oleh karena itu kritik dan saran diharapkan demi kesempurnaan dalam

Penulisannya.

Pada kesempatan ini kami berharap kepada semua pihak untuk dapat mendukung

program kegiatan pembangunan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka

Raya. Dengan dukungan dan terjalinnya kerjasama yang baik kami harapkan Rencana

Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018

dapat berjalan dengan baik.

Ditetapkan di Palangka Raya pada tanggal April 2018 KEPALA DINAS KETAHANAN PANGAN DAN PERTANIAN KOTA PALANGKA RAYA,

IKHWANSYAH, S.Sos., M.AP Pembina Utama Muda NIP. 19590515 198308 1 009

Page 3: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

iii Renstra Dinas Pertanian, Perkebunan, Pelaksana Penyuluhan dan Ketahanan Pangan Kota Palangka Raya Tahun 2013-2018

DAFTAR ISI

PENETAPAN RENSTRA 2013 – 2018 ........................................................................................... i

KATA PENGANTAR ............................................................................................................................. ii

DAFTAR ISI ............................................................................................................................................ iii

DAFTAR TABEL .................................................................................................................................... iv

BAB I PENDAHULUAN .......................................................................................................... 1

1.1 Latar Belakang .................................................................................................... 1

1.2 Landasan Hukum ............................................................................................... 2

1.3 Maksud dan Tujuan .......................................................................................... 4

1.4 Sistematika Penulisan ...................................................................................... 5

BAB II GAMBARAN PELAYANAN SKPD ........................................................................... 6

2.1 Tugas, Fungsi dan Struktur Organisasi SKPD ......................................... 6

2.2 Sumber Daya SKPD ........................................................................................... 8

2.3 Kinerja Pelayanan SKPD ................................................................................. 8

2.4 Tantangan dan Peluang Pengembangan Pelayanan SKPD ................ 13

BAB III ISU – ISU STRATEGIS BERDASARKAN TUGAS DAN FUNGSI ..................... 20

3.1 Identifikasi Permasalahan Berdasarkan Tugas dan Fungsi .............. 20

3.2 Telaahan Visi, Misi dan Program Kepala Daerah dan Wakil

Kepala Daerah Terpilih ................................................................................... 24

3.3 Telaahan Renstra K/L dan Renstra Provinsi / Kabupaten Kota ..... 24

3.4 Telaahan Rencana Tata Ruang Wilayah dan Kajian Lingkungan

Hidup Strategis ................................................................................................... 34

3.5 Penentuan Isu – Isu Strategis ........................................................................ 36

BAB IV VISI, MISI, TUJUAN DAN SASARAN, STRATEGI DAN KEBIJAKAN ........... 41

4.1 Visi dan Misi SKPD ............................................................................................ 41

4.2 Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah SKPD ......................................... 42

4.3 Strategi dan Kebijakan ..................................................................................... 44

BAB V RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN, INDIKATOR KINERJA,

KELOMPOK SASARAN, DAN PENDANAAN INDIKATIF ............................... 46

BAB VI INDIKATOR KINERJA SKPD YANG MENGACU PADA TUJUAN DAN

SASARAN RPJMD ........................................................................................................ 62

BAB VII PENUTUP ....................................................................................................................... 63

LAMPIRAN

Page 4: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

iv Renstra Dinas Pertanian, Perkebunan, Pelaksana Penyuluhan dan Ketahanan Pangan Kota Palangka Raya Tahun 2013-2018

DAFTAR TABEL

Bagan Struktur Organisasi Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya ....................................................................................................................................................... 64

Tabel 2.2 Sumber Daya Manusia Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya ........................................................................................................ 65

Tabel 2.4.1 Pencapaian Kinerja Pelayanan Bidang Pertanian Kota Palangka Raya ...................................................................................................................................... 67

Tabel 2.4.2 Gambaran Kinerja Pelayanan Bidang Perkebunan Tahun 2015 – 2017 Kota Palangka Raya ............................................................................................. 68

Tabel 2.4.3 Gambaran Kinerja Pelayanan Pencapaian Kinerja Pelayanan Peternakan .............................................................................................................. 69

Tabel 2.4.a Data Pelaksanaan Kegiatan Desa Mandiri Pangan .................................. 70

Tabel 2.4.b Data Pelaksanaan Kegiatan Lumbung Pangan .......................................... 70

Tabel 2.4.c Data Skor PPH Indonesia Tahun 2015 – 2017 .......................................... 70

Tabel 2.4.c.1 Rekapitulasi Penerima Manfaat Program P2KP di Wilayah Kota Palangka Raya ........................................................................................................ 71

Tabel 2.4.d.1 Data Penyuluh Kota Palangka Raya ................................................................ 73

Tabel 2.4.d.2 Data Kelompok Tani dan Gapoktan Kota Palangka Raya Tahun 2015–

2017 ........................................................................................................................... 73

Tabel 2.4.d.3 Balai Penyuluhan Pertanian, Perikanan dan Kehutanan (BP3K) Kota Palangka Raya ......................................................................................................... 74

Tabel 2.4.d.4 Data Pos Penyuluhan Kota Palangka Raya ................................................. 74

Tabel 3.5 Identifikasi Isu-Isu Strategis (Lingkungan Eksternal) ........................... 75

Tabel 4.2 Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah SKPD Beserta Indikator Kinerjanya ............................................................................................................... 76

Tabel 4.3 Strategis dan Arah Kebijakan pada Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya ......................................................................... 78

Tabel 5 Rencana Program dan Kegiatan, Indikator Kinerja, Kelompok Sasaran dan Pendanaan Indikatif Dinasd Ketahanan Pangan dan Pertanian 80

Tabel 6 Indikator Kinerja SKPD Yang Mengacu Pada Tujuan dan Sasaran RPJMD ....................................................................................................................... 85

Page 5: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

SURAT KEPUTUSAN KEPALA DINAS KETAHANAN PANGAN DAN PERTANIAN KOTA PALANGKA RAYA

NOMOR : 39 /SK/DKPP/III/2018

TENTANG

RENCANA STRATEGIS PERUBAHAN KEPALA DINAS KETAHANAN PANGAN DAN PERTANIAN KOTA PALANGKA RAYA TAHUN 2013-2018

KEPALA DINAS KETAHANAN PANGAN DAN PERTANIAN KOTA PALANGKA RAYA

Menimbang : a. bahwa untuk memberikan gambaran mengenai wujud masa depan

Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya, perlu disusun Rencana Strategis yang merupakan landasan bagi semua elemen dalam organisasi untuk menentukan arah lima tahun ke depan;

b. bahwa Rencana Strategis merupakan pedoman yang mengikat seluruh

bagian dari organisasi Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya dalam kegiatan operasional sehari-hari;

c. bahwa untuk maksud tersebut huruf a dan b di atas, perlu

menetapkan Rencana Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 – 2018 dengan Keputusan Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya.

Mengingat : 1. Undang-undang Nomor 5 Tahun 1965 tentang Pembentukan

Kotapraja Palangka Raya (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1965 Nomor 48, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 2753);

2. Undang-undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan

Keuangan antara Pemerintah Pusat dan Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 126, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4438);

3. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2011 tentang Pembentukan Peraturan Perundang-Undangan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2011 Nomor 82, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5234);

4. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan

Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 244, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5507);

5. Permendagri Nomor 1 Tahun 2014 tentang Produk Hukum Daerah

(Berita Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 32);

PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA DINAS KETAHANAN PANGAN DAN PERTANIAN

Jl. G. Obos (Lingkar Dalam) Telp/Fax. (0536) 3231987 Palangka Raya

Page 6: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

6. Peraturan Daerah Kota Palangka Raya Nomor 11 Tahun 2016 tentang Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah Kota Palangka Raya (Lembaran Daerah Kota Palangka Raya Tahun 2016 Nomor 11, Tambahan Lembaran Daerah Kota Palangka Raya Nomor 4);

7. Peraturan Daerah Kota Palangka Raya Nomor 1 Tahun 2016 tentang

Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Kota Palangka Raya Tahun 2017 (Lembaran Daerah Kota Palangka Raya Tahun 2016 Nomor 12);

8. Peraturan Walikota Palangka Raya Nomor 58 Tahun 2016 tentang

Penjabaran Anggaran Pendapatan Belanja Daerah Kota Palangka Raya Tahun Anggaran 2017 (Berita Daerah Kota Palangka Raya Tahun 2016 Nomor 58).

MEMUTUSKAN :

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA DINAS KETAHANAN PANGAN DAN PERTANIAN KOTA PALANGKA RAYA TENTANG RENCANA STRATEGIS PERUBAHAN DINAS KETAHANAN PANGAN DAN PERTANIAN KOTA PALANGKA RAYA TAHUN 2013 – 2018

KESATU : Rencana Strategis (Renstra) Perubahan Dinas Ketahanan Pangan dan

Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 – 2018 sebagai Pedoman atau arah Kebijakan, Penyusunan Program dan Anggaran Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya untuk lima tahun ke depan ;

KEDUA : RENSTRA Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya

bertujuan mewujudkan visi dan misi Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya;

KETIGA : RENSTRA Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya

Tahun 2013 – 2018 merupakan dasar perumusan kebijakan Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya;

KEEMPAT : RENSTRA Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya

untuk meningkatkan pelaksanaan tugas pemerintahan dan perencanaan pembangunan dengan memperhatikan aspirasi masyarakat yang berhasil guna serta pelaksanaan tugas dan fungsi akuntabilitas kinerja Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya;

Ditetapkan di Palangka Raya pada tanggal Maret 2018 KEPALA DINAS KETAHANAN PANGAN DAN PERTANIAN KOTA PALANGKA RAYA,

IKHWANSYAH, S.Sos, M.AP Pembina Utama Muda NIP. 19590515 198308 1 009

Page 7: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

DAFTAR TABEL

Page 8: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

1 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Pencapaian tujuan suatu organisasi yang dikelola secara modern hanya

dapat dicapai jika menerapkan fungsi-fungsi manajemen yang dilakukan secara

baik. Salah satu fungsi manajemen adalah fungsi perencanaan. Fungsi

perencanaan ini dilaksanakan agar segala program dan kegiatan dapat berjalan

sesuai dengan yang diharapkan sehingga tidak menyimpang dari ketentuan-

ketentuan yang telah ditetapkan. Berkaitan dengan hal tersebut, Dinas

Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya yang merupakan salah

satu Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) wajib menerapkan fungsi

perencanaan tersebut. Dan sebagai salah satu wujud penerapan fungsi

perencanaan tersebut yaitu menyusun rencana strategis.

Ketentuan yang mengatur tentang penyusunan Renstra diatur dalam

Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tata Cara

Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana Pembangunan

Daerah, yang menyebutkan bahwa Pemerintah Daerah diamanatkan menyusun

Rencana Strategi SKPD yaitu Dokumen Perencanaan SKPD untuk periode 5

(Lima) tahun. Penyusunan rencana SKPD disusun untuk menjamin keterkaitan

dan konsistensi antara Perencanaan, Penganggaran, Pelaksanaan dan

Pengawasan.

Penyusunan Renstra SKPD Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota

Palangka Raya Tahun 2013 - 2018 ini berisi alokasi sumber daya berupa

Program dan Kegiatan dengan sumber dana dari APBD maupun APBN, sehingga

ada konsistensi kewenangan antara tingkat pemerintahan pusat dengan

kebutuhan riil masyarakat di Kota Palangka Raya. Rencana Strategi SKPD ini

menjadi dasar penyusunan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas dan

Plafon Anggaran Sementara (PPAS) Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota

Palangka Raya Tahun 2013 -2018.

Page 9: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

2 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

Rencana Strategi SKPD Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota

Palangka Raya Tahun 2013 - 2018 ini merupakan bagian dari RPJMD Tahun

2013 - 2018. Rencana Strategi SKPD Tahun 2013 - 2018 juga memuat evaluasi

kegiatan/program yang telah dilaksanakan pada tahun 2008 - 2013,

Program/kegiatan Prioritas Pembangunan Pertanian, Perkebunan, Penyuluhan

dan Ketahanan Pangan, serta Rencana Strategi yang terukur yang dilaksanakan

oleh Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013

– 2018, yang berkaitan dengan Renstra Provinsi dan Kementerian Pertanian.

1.2 Landasan Hukum

Dasar hukum penyusunan Renstra SKPD Dinas Ketahanan Pangan dan

Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013–2018 adalah sebagai berikut :

1. Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1965 tentang Pembentukan Kota Pradja

Palangka Raya (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1965 Nomor

48, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 2753);

2. Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan

Pembangunan Nasional (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004

Nomor 104, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor

4421);

3. Undang – undang Nomor 25 Tahun 2005 tentang sistem Perencanaan

Pembangunan Nasional (SPPN);

4. Undang – undang Nomor 17 Tahun 2007 tentang Rencana Pembangunan

Jangka Panjang Nasional Tahun 2005 – 2025 (Lembaran Negara Republik

Indonesia Tahun 2007 Nomor 33 Tambahan Lembaran Negara Republik

Indonesia Nomor 4700);

5. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2012 tentang Pangan;

6. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintah Daerah

(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2014 Nomor 244, Tambahan

Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5587);

7. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 108 Tahun 2000 tentang

Tata Cara Pertanggungjawaban Kepala Daerah (Lembaran Negara Republik

Indonesia Tahun 2000 Nomor 209, Tambahan Lembaran Negara Republik

Indonesia Nomor 4027);

Page 10: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

3 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

8. Peraturan Pemerintah Nomor 40 Tahun 2006 tentang Tata Cara

Penyusunan Rencana Pembangunan Nasional (Lembaran Negara Republik

Indonesia Tahun 2006 Nomor 96, Tambahan Lembaran Negara Republik

Indonesia Nomor 4664);

9. Peraturan Pemerintah Nomor 41 Tahun 2007 tentang Organisasi

Perangkat Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2007

Nomor 89, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4741);

10. Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2008 tentang Pedoman Evaluasi

Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik

Indonesia Tahun 2008 Nomor 19, Tambahan Lembaran Negara Republik

Indonesia Nomor 4815 );

11. Peraturan Pemerintah Nomor 7 Tahun 2008 tentang Dekonsentrasi dan

Tugas Pembantuan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008

Nomor 20, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4816);

12. Peraturan Pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 tentang Tahapan, Tata Cara

Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Rencana

Pembangunan Daerah ( Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008

Nomor 21, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4817);

13. Peraturan Presiden Nomor 5 Tahun 2010 tentang Rencana Pembangunan

Jangka Menengah Nasional Tahun 2010–2014;

14. Peraturan Presiden Nomor 68 Tahun 2002 tentang Ketahanan Pangan;

15. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 54 Tahun 2010 tentang

Pelaksanaan Peraturan pemerintah Nomor 8 Tahun 2008 Tentang

Tahapan, Tatacara Penyusunan, Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan

Rencana Pembangunan Daerah;

16. Peraturan Daerah Kota Palangka Raya Nomor 06 Tahun 2009 tentang

Rencana Pembangunan Jangka Panjang (RPJP) Kota Palangka Raya Tahun

2008 – 2028;

17. Peraturan Daerah Kota Palangka Raya Nomor 19 Tahun 2014 tentang

Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah Tahun 2014 – 2018;

18. Surat Edaran Menteri Dalam Negeri No. 050/200/11/BANGDA/2008

Tentang Pedoman Penyusunan Rencana Kerja Pembangunan Daerah;

Page 11: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

4 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

1.3 Maksud dan Tujuan

Maksud dan tujuan Rencana Strategi SKPD Dinas Ketahanan Pangan

dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2018 –2023 adalah sebagai berikut :

a. Maksud

Maksud disusunnya Renstra SKPD Dinas Ketahanan Pangan dan

Pertanian Kota Palangka Raya sebagai Pedoman dalam Penyusunan Sasaran,

Program dan Kegiatan Perencanaan Pembangunan bidang tanaman pangan

dan hortikultura, perkebunan, prasarana, sarana dan penyuluhan pertanian,

kesehatan hewan, kesehatan masyarakat veteriner, pengolahan dan

pemasaran hasil peternakan, perbibitan dan produksi ternak serta

ketahanan pangan Kota Palangka Raya selama kurun waktu 5 (lima) tahun

2018 – 2023, sehingga dapat menjamin tercapainya tujuan yang ditetapkan.

b. Tujuan

Tujuan disusunnya Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian

Kota Palangka Raya adalah untuk meningkatkan Pelaksanaan tugas

Pemerintahan dalam bidang tanaman pangan dan hortikultura, perkebunan,

prasarana, sarana dan penyuluhan pertanian, kesehatan hewan, kesehatan

masyarakat veteriner, pengolahan dan pemasaran hasil peternakan,

perbibitan dan produksi ternak serta ketahanan pangan, dengan

memperhatikan aspirasi masyarakat sehingga lebih berdaya guna dan

berhasil guna. Penyusunan Renstra juga merupakan tolak ukur keberhasilan

pelaksanaan tugas dan fungsi serta pelaksanaan akuntabilitas kinerja Dinas

Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya.

Page 12: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

5 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

1.4 Sistematika Penulisan

Dokumen Rencana Strategi SKPD Dinas Ketahanan Pangan dan

Pertanian Kota Palangka Raya disusun dengan sistematika sebagai berikiut :

BAB I : PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

1.2 Landasan Hukum

1.3 Maksud dan Tujuan

1.4 Sistematika Penulisan

BAB II : GAMBARAN PELAYANAN SKPD

2.1 Tugas, Fungsi dan Struktur Organisasi SKPD

2.2 Sumber Daya SKPD

2.4 Kinerja Pelayanan SKPD

2.5 Tantangan dan Peluang Pengembangan Pelayanan SKPD

BAB III : ISU – ISU STRATEGIS BERDASARKAN TUGAS DAN FUNGSI

3.1 Identifikasi Permasalahan Berdasarkan Tugas dan Fungsi

Pelayanan SKPD

3.2 Telaahan Visi, Misi dan Program Kepala Daerah dan Wakil

Kepala Daerah Terpilih

3.3 Telaahan Renstra K/L dan Renstra Provinsi / Kabupaten

Kota

3.4 Telaahan Rencana Tata Ruang Wilayah dan Kajian

Lingkungan Hidup Strategis

3.5 Penentuan Isu – isu Strategis

BAB IV : VISI, MISI, TUJUAN DAN SASARAN, STRATEGI DAN KEBIJAKAN

4.1 Visi dan Misi SKPD

4.2 Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah SKPD

4.3 Strategi dan Kebijakan

BAB V : RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN, INDIKATOR KINERJA,

KELOMPOK SASARAN DAN PENDANAAN INDIKATIF

BAB VI

:

INDIKATOR KINERJA SKPD YANG MENGACU PADA TUJUAN DAN

SASARAN RPJMD

BAB VII : PENUTUP

Page 13: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

6 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

BAB II GAMBARAN PELAYANAN SKPD

2.1 TUGAS, FUNGSI DAN STRUKTUR ORGANISASI SKPD

Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya

mempunyai tugas pokok penyelenggaraan urusan pemerintahan dan tugas

pembantuan lingkup tanaman pangan dan hortikultura, perkebunan, prasarana,

sarana dan penyuluhan pertanian, kesehatan hewan, kesehatan masyarakat

veteriner, pengolahan dan pemasaran hasil peternakan, perbibitan dan produksi

ternak serta ketahanan pangan.

Dalam pelaksanaan tugas Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian

mempunyai fungsi adalah sebagai berikut :

1. Perumusan kebijakan di bidang ketahanan pangan dan pertanian

2. Pelaksanaan kebijakan di bidang ketahanan pangan dan pertanian

3. Koordinasi penyediaan infrastruktur dan pendukung di bidang

ketersediaan pangan, kerawanan pangan, distribusi pangan, cadangan

pangan, penganekaragaman konsumsi dan keamanan pangan

4. Peningkatan kualitas sumber daya manusia di bidang ketersediaan

pangan, kerawanan pangan,distribusi pangan, cadangan pangan,

penganekaragaman konsumsi dan keamanan pangan

5. Penyusunan programa penyuluhan pertanian

6. Penataan prasarana pertanian

7. Pengawasan mutu dan peredaran benih tanaman, benih / bibit ternak dan

hijauan pakan ternak

8. Pengawasan peredaran sarana pertanian

9. Pembinaan produksi di bidang pertanian

10. Pengendalian dan penanggulangan hama penyakit tanaman dan penyakit

hewan

11. Pengendalian dan penanggulangan bencana alam

12. Pembinaan pengolahan dan pemasaran hasil pertanian

13. Penyelenggaraan penyuluhan pertanian

14. Pemberian ijin usaha /rekomendasi teknis pertanian

15. Pemantauan, pengawasan, evaluasi dan pelaporan penyelenggaraan di

bidang ketahanan pangan dan pertanian dan

16. Pelaksanaan administrasi Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian

Page 14: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

7 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

Organisasi Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya

sesuai Peraturan Daerah Kota Palangka Raya Nomor 11 Tahun 2016 tentang

Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah Kota Palangka Raya. Berdasarkan

uraian tugas dan fungsi tersebut selanjutnya ditetapkan Visi dan Misi Dinas

Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya.

Adapun susunan organisasi pada Dinas Ketahanan Pangan dan

Pertanian Kota Palangka Raya adalah sebagai berikut :

a. Kepala Dinas

b. Sekretaris membawahi :

Sub Bagian Perencanaan dan Evaluasi

Sub Bagian Keuangan dan Aset

Sub Bagian Umum dan Kepegawaian

c. Bidang Ketahanan Pangan membawahi :

Seksi Ketersediaan dan Kerawanan Pangan

Seksi Distribusi Cadangan Pangan dan

Seksi Konsumsi dan Keamanan Pangan

d. Bidang Tanaman Pangan dan Hortikultura membawahi :

Seksi Produksi Tanaman Pangan dan Hortikultura

Seksi Perbenihan dan Perlindungan Tanaman Pangan dan Hortikultura

Seksi Pengolahan dan Pemasaran Hasil Tanaman Pangan dan

Hortikultura

e. Bidang Perkebunan membawahi :

Seksi Produksi Perkebunan

Seksi Perbenihan dan Perlindungan Perkebunan

Seksi Pengolahan dan Pemasaran Hasil Perkebunan

f. Bidang Prasarana, Sarana dan Penyuluhan Pertanian membawahi :

Seksi Lahan dan Irigasi

Seksi Pupuk, Pestisida dan Alat dan Mesin Pertanian

Seksi Penyuluhan Pertanian

g. Bidang Perbibitan dan Produksi Ternak membawahi :

Seksi Perbibitan

Seksi Ruminansia

Seksi Non Ruminansia

Page 15: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

8 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

h. Bidang Kesehatan Hewan, Kesehatan Masyarakat Veteriner, Pengolahan dan

Pemasaran :

Seksi Kesehatan Hewan

Seksi Kesehatan Masyarakat Veteriner

Seksi Pengolahan dan Pemasaran Hasil Peternakan

i. Unit Pelaksana Tehnis

j. Kelompok Jabatan Fungsioanal

2.2 SUMBER DAYA SKPD Sumber daya aparatur membahas tentang kuantitatif maupun kualitatif

sumber daya manusia yang ada Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota

Palangka Raya Pembahasan kualitatif berdasarkan pada basis pendidikan, Diklat

Struktural, Diklat Fungsional, Diklat Teknis maupun pengalaman, sedangkan

kompetensi termasuk di dalamnya penempatan pegawai sesuai dengan

kualifikasi ijazah maupun pengalaman diklat.

Dari sisi kuantitatif, sumber daya di Dinas Ketahanan Pangan dan

Pertanian Kota Palangka Raya berjumlah 106 orang Pegawai Negeri Sipil.

Dilihat dari segi kualitatif, para Pegawai Negeri Sipil di Dinas Ketahanan Pangan

dan Pertanian Kota Palangka Raya diuraikan pada tabel 2.2.

Para Pegawai Negeri Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota

Palangka Raya juga banyak yang telah mengikuti pendidikan dan latihan teknis

sesuai dengan bidang tugas masing-masing.

2.3 KINERJA PELAYANAN SKPD

Pencapaian Indikator Pembangunan Kota Palangka Raya

Gambaran pencapaian indikator pembangunan pertanian Kota Palangka

Raya disajikan pada tabel 2.4.1. Berdasarkan tabel 2.4.1 data capaian kinerja

peningkatan produksi pertanian tahun 2009 , maka pertumbuhan produksi padi

dan palawija mengalami penurunan, hingga tahun 2012, namun tahun 2012 ke

tahun 2013 kembali meningkat. Penurunan produksi padi dan palawija tersebut

sangat dipengaruhi oleh penurunan luas panen tiap komoditi. Hal ini disebabkan

karena lahan di Kota Palangka Raya sebagian besar adalah lahan gambut, rawa,

dan pasir, sehingga petani tidak menanam komoditi tersebut karena biaya

produksi yang besar mulai dari penanaman, pasca panen, dan pemasaran. Hal

ini perlu upaya adanya sarana prasarana pertanian dan sentuhan tehnologi

pertanian. Kembali meningkatnya produksi padi dan palawija tahun 2012-2013

Page 16: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

9 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

upaya dinas untuk meningkatkan produksi pertanian yang didukung oleh

beberapa kegiatan. Produksi sayuran mengalami peningkatan secara fluktuatif,

dikarenakan kondisi lahan di Kota Palangkaraya lebih sesuai untuk komoditi ini,

dan terbukanya pangsa pasar untuk komoditi ini. Dilihat dari produktivitas

pertanian, cenderung meningkat secara fluktuatif, walaupun untuk tanaman

sayur cenderung menurun tipis. Pertanian yang maju akan terlihat pada

peningkatan nilai produktivitasnya. Permasalahan produktivitas pertanian di

Kota Palangka Raya bersumber dari kualitas lahan. Produktivitas yang

cenderung meningkat dikarenakan adanya kegiatan pengembangan tanaman

pangan dan hortikultura yang bersumber dari dana APBD, APBN dan swadaya

masyarakat, antara lain : adanya bantuan alat-alat pertanian, penyaluran

benih/bibit jalan pertanian, optimalisasi lahan , dan jalan usaha tani, serta

pembinaan masyarakat pertanian.

Gambaran kinerja pelayanan Bidang Perkebunan tahun 2009 – 2013

dapat dilihat pada tabel 2.42. Berdasarkan tabel tersebut pencapaian kinerja

pelayanan bidang perkebunan terdapat program dan kegiatan yang sangat

melibatkan partisipasi aktif dari masyarakat dalam hal ini melalui Kelompok

Tani (Poktan). Direalisasikan pula program Pemerintah Provinsi Kalimantan

Tengah yaitu Gerakan Bersama Memanfaatkan Lahan Terlantar (Geber-MLT)

dengan luasan 15 Ha dan program Mamangun Tuntang Mahaga Lewu (PM2L)

dengan luasan 15 Ha. Selain itu dilaksanakan pula pemberian bantuan bibit

tanaman perkebunan ke masyarakat dengan total 27.460 batang (sawit = 17.460

batang dan karet = 10.000 batang) dan bantuan pemeliharaan kebun

masyarakat seluas 4 Ha. Semua kegiatan dapat berjalan dengan cukup lancar

dan diterima oleh poktan yang berhak serta telah terverifikasi.

Gambaran kinerja pelayanan peternakan dapat dilihat pada tabel 2.4.3.

Indikator Kinerja pelayanan Peternakan mengemukakan ada/tidaknya

kesenjangan/gap pelayanan kesehatan, target yang telah tercapai, faktor apa

saja yang mempengaruhi keberhasilan pelayanan ini, pada pelayanan mana saja

target belum tercapai serta faktor yang mempengaruhi belum berhasilnya

pelayanan tersebut. Hasil interpretasi ini ditujukan untuk menggambarkan

potensi dan permasalahan pelayanan bidang peternakan ditinjau dari kinerja

pelayanan periode sebelumnya. Data capaian kinerja peningkatan produksi

dapat dilihat pada tabel diatas. Populasi ternak sapi mengalami penurunan,

dikarenakan secara nasional pada saat itu harga mengalami kenaikan, dan

Page 17: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

10 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

terjadi kelangkaan populasi sapi. Selain itu, usaha ternak itu membutuhkan

modal yang besar. Kondisi Sumber Daya Alam di Kota Palangka Raya

sesungguhnya cukup potensial, mengingat luasnya lahan. Potensi ini sangat baik

untuk menjadikan Palangka Raya sebagai lumbung ternak besar. Populasi Babi

dan ayam broiler menunjukkan peningkatan yang cukup signifikan, dikarenakan

modal yang dibutuhkan cukup fleksibel, dan masih terbukanya peluang pasar,

disamping itu juga ditunjang oleh kegiatan kegiatan yang mendukung

pengoptimalan populasi tersebut. Ternak babi juga termasuk hewan Polytocus

(beranak banyak) sehingga perkembangan populasinya lebih cepat dibanding

komoditas ternak lain. Populasi Ayam broiler juga mengalami peningkatan,

dikarenakan pengusaha ayam broiler mulai melirik prospek komoditi ini.

Dalam hal Pelayanan dasar bidang Pelaksana Penyuluhan dan

Ketahanan Pangan Kota Palangka Raya adalah sebagai berikut :

1. Ketersediaan dan Cadangan Pangan

2. Distribusi dan Akses Pangan

3. Penanganan Kerawanan Pangan

4. Penganekaragaman dan Keamanan Pangan

5. Penyelenggaraan, Kelembagaan, Sumber Daya Manusia Penyuluhan

Untuk melaksanakan pelayanan dasar tersebut dijalankan dalam

program kegiatan yang bersentuhan dengan masyarakat baik pembinaan,

pendampingan, bantuan sosial / modal usaha bersama, Pembentukan Pos – pos

Penyuluh yang semua bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat

Adapun upaya – upaya yang dilaksanakan melalui program dan

kegiatan selama ini :

A. Penanganan Daerah Rawan Pangan

Penanganan Daerah Rawan Pangan di Kota Palangka Raya melalui

Desa Mandiri Pangan (Demapan) yang dilaksanakan sejak tahun 2008 –

2012 berupa bantuan sosial Penguatan Modal Usaha Kelompok (PMUK) bagi

kelompok afinitas / masyarakat yang ada di 6 (enam) kelurahan inti dan 3

(tiga) kelurahan reflikasi.

Salah satu kegiatan untuk penanganan Daerah Rawan Pangan adalah

dapat dilihat pada tabel 2.4.a.

Page 18: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

11 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

B. Ketersediaan Pangan

Untuk mengatasi ketersediaan dan cadangan pangan maka kota

Palangka Raya melaksanakan Kegiatan Lumbung Pangan dapat dilihat pada

tabel 2.4.b.

C. Mutu dan Keamanan Pangan

Mutu dan Keamanan Pangan merupakan salah satu aspek yang

sangat penting dalam menentukan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM).

Kualitas Konsumsi Pangan Masyarakat dipantau dengan menggunakan

ukuran melalui Pola Pangan Harapan (PPH). Skor PPH Indonesia periode

2012 – 2014 mengalami fluktuasi seperti pada tabel 2.4.c.

Berdasarkan tabel 2.4.c Skor PPH Kota Palangka Raya dari Tahun

2012 – 2014 cenderung meningkat namun belum mencapai standar

nasional sebesar 90. Situasi seperti ini terjadi karena pola konsumsi Pangan

masyarakat yang kurang beragam, bergizi seimbang serta diikuti dengan

semakin meningkatnya konsumsi terhadap produk import antara lain

gandum dan terigu. Sementara itu konsumsi terhadap pangan lainnya

dinilai masih belum memenuhi komposisi ideal yang dianjurkan seperti

kelompok umbi, pangan hewani, sayur dan aneka buah.

Guna terpenuhinya skor PPH maka Pemerintah Kota Palangka Raya

Melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya

melaksanakan Program Percepatan Penganekaragaman Konsumsi Pangan

(P2KP) berbasis sumber daya lokal mulai tahun 2010 s/d 2012. Adapun

sasaran penerima manfaat P2KP tersebut adalah kelompok wanita dan

Sekolah SD/MI dapat dilihat pada tabel 2.4.c.1.

Guna melindungi masyarakat dari dampak buruk mengkonsumsi

Pangan yang tidak aman, maka melalui bidang Ketahanan Pangan Kota

Palangka Raya pada tahun 2012 bekerjasama dengan Instalasi

Laboratorium Kimia Agro Jl. Raya Tangkuban Perahu KM 22 Cikole

Lembang Bandung melakukan uji Laboratorium Residu pestisida terhadap 8

(Delapan) sampel Produk Pangan segar , sayur – sayuran dan buah – buahan

seperti : Kacang panjang, sawi, tomat, cabe rawit, bayam,buncis, apel

Washington dan anggur hitam.

Page 19: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

12 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

Hasil uji yang diperoleh menyatakan bahwa semua sampel pangan

yang di uji tidak terdeteksi mengandung pestisida kecuali anggur hitam

yang terdeteksi mengandung pestisida tetapi masih di bawah ambang batas

yang tidak membahayakan untuk di konsumsi.

D. Penyelenggaraan dan Kelembagaan Penyuluh

Untuk lebih meningkatkan pengembangan usaha sektor pertanian,

Peternakan dan Perkebunan diperlukan sumberdaya manusia yang

berkualitas, andal serta berkemampuan manajerial, kewirausahaan dan

menguasai manajemmen bisnis sehingga pelaku pengembangan usaha

Pertanian , Perkebunan, Peternakan mampu membangun usaha dari hulu

sampai ke hilir yang berdaya saing dan mampu berperan serta dalam

melestarikan hutan dan Lingkungan hidup sejalan dengan prinsip

pembangunan berkelanjutan, karena itu, untuk mewujudkan hal tersebut

pemerintah berkewajiban menyelenggarakan penyuluhan di Bidang

Pertanian, Peternakan dan Perkebunan dengan tenaga Fungsional Penyuluh

yang andal dan berkualitas.

Untuk data penyuluh pada Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian

Kota Palangka Raya dapat dilihat pada tabel 2.4.d.1. Untuk Lebih

meningkatkan Penyelenggaraan Penyuluhan maka Dinas Ketahanan Pangan

dan Pertanian Kota Palangka Raya membina dan mendampingi kelompok –

kelompok tani yang dibentuk untuk masyarakat dapat dilihat pada tabel

2.4.d.2.

Untuk memaksimalkan Penyelenggaraan Penyuluhan maka

Pemerintah Kota Palangka Raya membentuk Balai Penyuluhan Pertanian,

Perikanan dan Kehutanan (BP3K). Data kelompok Tani dan Gapoktan Kota

Palangka Raya dapat dilihat pada tabel 2.4.d.3.

Agar penyelengaraan penyuluhan dapat optimal sampai kelurahan

berdasarkan Undang-Undang Nomor 16 tahun 2006 tentang sistem

Penyuluhan Pertanian, Perikanan dan Kehutanan pasal 16 mengenai Pos

Penyuluhan sebagai tempat pertemuan para penyuluh, pelaku utama dan

pelaku usaha dimana Kota Palangka Raya baru memiliki 14 Pos Penyuluhan

sedangkan idealnya 1 kelurahan memiliki 1 Pos Penyuluhan Data Pos

Penyuluhan dapat dilihat pada tabel 2.4.d.4.

Page 20: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

13 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

2.4 TANTANGAN DAN PELUANG PENGEMBANGAN PELAYANAN SKPD

A. Tantangan

1. Tantangan yang dihadapi dalam prasarana usaha tani ke depan adalah

bagaimana menyediakan semua prasarana berupa jalan usahatani, jalan

produksi, laboratorium dan kebun percobaan bagi penelitian, pelayanan

uji standar dan mutu, kebun untuk penangkaran benih dan bibit, klinik

konsultasi kesehatan tanaman , balai informasi dan promosi pertanian,

pasar-pasar yang spesifik bagi komoditas yang dibutuhkan petani

dalam jumlah yang cukup, berada dekat dengan sentra produksi dan

biaya pelayanan yang terjangkau.

2. Tantangan untuk mengembangkan sarana produksi pertanian ke depan

adalah bagaimana mengembangkan penangkar benih/bibit unggul dan

bermutu, menumbuh kembangkan kelembagaan penyedia jasa alat dan

mesin pertanian, mendorong petani memproduksi dan meningkatkan

pemakaian pupuk organik, serta mendorong petani untuk

menggunakan pestisida dan obat-obatan tanaman/hewan yang ramah

lingkungan.

3. Tantangan ke depan untuk mengatasi dan mengantisipasi degradasi

sumber daya lahan adalah bagaimana melakukan rehabilitasi dan

konservasi lahan secara teknis dan biologis (vegetatif) melalui

penerapan teknologi budidaya pertanian yang ramah lingkungan serta

pengaturan dan pengendalian tata ruang kawasan.

4. Tantangan untuk mengembangan akses petani terhadap sumber

permodalan ke depan adalah bagaimana menjembatani kesenjangan

manajemen antara lembaga perbankan formal yang kebanyakan berada

di daerah perkotaan dengan masyarakat petani yang tersebar di

perdesaan. Sementara menunggu perbankan lebih berpihak kepada

pertanian, maka pemberdayaan kelembagaan usaha kelompok untuk

menjadi cikal bakal lembaga keuangan mikro di pedesaan perlu

dilakukan. Pada akhirnya lembaga ini diharapkan dapat berkembang

menjadi lembaga mandiri milik masyarakat petani perdesaan, tetapi

pengembangan lembaga ini membutuhkan dukungan pemerintah dalam

bentuk pembinaan manajemen dan seed capital kepada kelompok atau

gabungan kelompok yang sudah benar-benar siap dirintis untuk

tumbuh menjadi lembaga keuangan mikro di pedesaan.

Page 21: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

14 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

5. Tantangan untuk mengembangkan kapasitas dan kelembagaan petani

ke depan adalah bagaimana lembaga petani ini untuk merevitalisasi diri

dari kelembagaan yang saat ini lebih dominan hanya sebagai wadah

pembinaan teknis dan sosial menjadi kelembagaan yang juga berfungsi

sebagai wadah pengembangan usaha yang berbadan hukum atau dapat

berintegrasi dalam koperasi yang ada di pedesaan.

6. Tantangan ke depan yang harus dihadapi terhadap kondisi masih

lemahnya ketahanan pangan adalah bagaimana membangun

kelembagaan Sistem Kewaspadaan Pangan dan Gizi (SKPG) masyarakat,

terutama di daerah-daerah rawan pangan. Selain itu pemberdayaan

masyarakat melalui pengembangan lumbung pangan, pola-pola

integrasi komoditas, pengendalian hama terpadu maupun pengenalan

iklim diharapkan dapat membantu masyarakat dari gagal panen yang

dapat mengakibatkan menurunnya kemampuan rumah tangga petani

untuk memperoleh bahan pangan.

7. Tantangan ke depan yang harus dihadapi terhadap kurangnya kuantitas

dan kualitas produk pertanian yang belum mendukung berkembangnya

agroindustri adalah bagaimana memperbaiki infrastruktur transportasi

hingga ke sentra produksi, mengembangkan agroindustri skala kecil di

pedesaan yang terintegrasi dalam pengembangan yang berskala

kawasan.

8. Kualitas sumber daya manusia / Petani/masyarakat masih rendah

9. Tantangan terhadap keterbatasan sumber daya manusia adalah

bagaimana meningkatkan jumlah dan kemampuan/ketrampilan

aparatur dan masyarakat.

10. Kurangnya minat dan kesadaran masyarakat untuk berusaha di bidang

Pertanian dan Kehutanan

11. Kurangnya SDM Aparatur khususnya Penyuluh

12. Harga pangan di tingkat Petani masih rendah

13. Mobilitas dan akses jalan sebagai akses distribusi pangan belum

memadai

14. Adanya kecenderungan masyarakat untuk mengkonsumsi pangan siap

saji / Fast Food

15. Kurangnya Pengetahuan Masyarakat tentang konsumsi Pangan yang

bermutu, beragam,bergizi dan Aman

Page 22: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

15 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

16. Produksi Pangan Lokal masih rendah, masih banyak yang didatangkan

dari luar daerah.

17. Teknologi lanjutan Pengelolaan hasil pangan masih rendah

18. Sarana dan prasarana DKPP belum memadai

19. Lahan tersedia kurang subur

20. Curah hujan yang tinggi / cuaca yang ekstrim

21. Masih terbatasnya informasi menu / Kuliner berbasis pangan lokal

22. Tantangan untuk mengembangkan produksi, peningkatan populasi

peternakan adalah bagaimana mengembangkan pembenihan /

pembibitan unggul dan bermutu melalui pengembangan teknologi

reproduksi, menumbuh kembangkan kelembagaan penyedia jasa alat

dan mesin, teknologi pakan ternak.

23. Tantangan untuk memenuhi kebutuhan pangan hewani yang sebagian

besar masih dipasok dari luar daerah adalah melalui penyediaan bahan

baku ternak potong dengan mendatangkan pihak ketiga/investor.

24. Pengembangan akses pembudidaya peternak terhadap sumber

permodalan ke depan adalah bagaimana menjembatani kesenjangan

manajemen antara lembaga perbankan formal yang kebanyakan berada

di daerah perkotaan dengan pembudidaya peternak yang tersebar di

kelurahan. Pemberdayaan kelembagaan usaha kelompok untuk menjadi

cikal bakal lembaga keuangan mikro di kelurahan perlu dilakukan yang

pada akhirnya lembaga ini diharapkan dapat berkembang menjadi

lembaga mandiri milik masyarakat dikelurahan.

25. Tantangan untuk mengembangkan kapasitas kelembagaan pelaku

usaha peternakan adalah bagaimana lembaga ini merevitalisasi diri

dari kelembagaan yang saat ini lebih dominan hanya sebagai wadah

pembinaan teknis dan sosial menjadi kelembagaan yang juga berfungsi

sebagai wadah pengembangan usaha yang berbadan hukum atau dapat

berintegrasi dalam koperasi yang ada di pedesaan.

26. Tantangan ke depan yang harus dihadapi terhadap kondisi masih

lemahnya pengolahan hasil peternakan adalah bagaimana

menganekaragamkan dan peningkatan kualitas produk pangan hewani

dan produksi hasil olahan yang Aman, Sehat, Utuh dan Halal (ASUH).

Page 23: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

16 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

27. Tantangan ke depan yang harus dihadapi terhadap tekanan globalisasi

pasar dan liberalisasi perdagangan adalah bagaimana meningkatkan

daya saing komoditas peternakan dengan karakteristik yang sesuai

keinginan konsumen dan memiliki daya saing yang tinggi, baik pasar

domestik, maupun pasar ekspor. Pengembangan daya saing dan

ekspansi pasar komoditas ekspor tradisional harus lebih ditingkatkan,

terutama pengembangan produk olahan. Selain itu, pengembangan

komoditas dan produk baru yang memiliki permintaan pasar yang

tinggi juga harus dirintis.

28. Tantangan ke depan yang harus dihadapi terhadap tekanan globalisasi

pasar dan liberalisasi perdagangan adalah bagaimana meningkatkan

daya saing komoditas pertanian dengan karakteristik yang sesuai

keinginan konsumen dan memiliki daya saing yang tinggi, baik pasar

domestik, maupun pasar ekspor. Pengembangan daya saing dan

ekspansi pasar komoditas ekspor tradisional harus lebih ditingkatkan,

terutama pengembangan produk olahan. Selain itu, pengembangan

komoditas dan produk baru yang memiliki permintaan pasar yang

tinggi juga harus dirintis.

29. Tantangan ke depan yang harus dihadapi terhadap kurangnya fasilitas

pemasaran ternak adalah bagaimana memperbaiki infrastruktur

transportasi hingga ke sentra produksi skala kecil di kelurahan yang

terintegrasi dalam pengembangan yang berskala kawasan. Selain itu

kerja sama antar kawasan untuk menumbuhkan permintaan pasar

dalam skala wilayah juga sangat diperlukan untuk mengembangkan

pusat pertumbuhan baru.

30. Tantangan terhadap semakin berkembangnya penyakit hewan adalah

bagaimana melakukan pengendalian dan pemberantasan penyakit

secara berkesinambungan melalui tindakan-tindakan pengamanan

penyakit, meningkatkan pengawasan peredaran vaksin dan obat

hewan/ikan.

Page 24: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

17 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

B. Peluang

Peluang yang dapat diupayakan dan dimanfaatkan untuk Pengembangan

Pelayanan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya :

1. Meningkatnya permintaan pasar terhadap hasil-hasil produksi

pertanian dalam arti luas, akibat pertambahan jumlah penduduk.

2. Tumbuhnya permintaan produk pangan organik di seluruh dunia

sebagai akibat dari adanya tren baru masyarakat dunia yaitu gaya hidup

sehat dengan slogan “Back to Nature”.

3. Tumbuh dan berkembangnya agroindustri di tingkat lokal, regional

maupun nasional;

4. Majunya ilmu pengetahuan dan teknologi pertanian;

5. Masih terbuka kemungkinan untuk ditingkatkannya jalinan kerja sama

seluruh pemangku kepentingan (stake holder) pembangunan pertanian;

6. Masih terbuka potensi peningkatan produksi dan produktivitas

pertanian.

7. Berkembangnya sentra perbibitan dan pembenihan masyarakat.

8. Komitmen yang kuat dari pemerintah dalam pembangunan perkebunan

9. Terbukanya peluang investasi untuk hasil-hasil kebun

10. Tersedianya volume tenaga kerja yang cukup banyak

11. Tersedia stakeholders yang turut serta mendukung pembangunan

Perkebunan

12. Pengaruh globalisasi terhadap issue lingkungan, pemanasan bumi dan

pengurangan emisi karbon

13. Adanya Peraturan yang mengatur tentang Penyuluhan dan Ketahanan

Pangan

14. Adanya Kebijakan Pemerintah tentang Ketahanan Pangan

15. Tersedianya Potensi Sumber Daya Alam

16. Tersedianya lahan tidur dan pekarangan masyarakat

17. Adanya komitmen pemerintah dalam upaya pengentasan kemiskinan

18. Adanya kebijakan Nasional Percepatan Penganekaragaman Konsumsi

Pangan (P2KP) dan Kawasan Rumah Pangan Lestari (KRPL)

19. Adanya Kelompok Afinitas pada daerah Rawan Pangan

20. Adanya Lumbung Pangan

21. Adanya Kelompok Tani dan Gapoktan

Page 25: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

18 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

22. Terbentuknya Balai Penyuluhan , Pertanian, Perikanan dan Kehutanan

di Kecamatan

23. Terbentuknya Pos – Pos Penyuluhan di beberapa kelurahan

24. Adanya koordinasi dan rencana aksi Dinas Pertanian, Perikanan dan

Peternakan melalui Dewan Ketahanan Pangan Kota Palangka Raya

25. Terbentuknya komisi penyuluhan Kota Palangka Raya

26. Tersedianya Teknologi Infomasi dan Komunikasi

27. Adanya Pembinaan untuk Pengembangan Kelembagaan Pedesaan

dalam diversifikasi Pangan, Konsumsi Pangan dan keamanan Pangan.

28. Tingginya minat masyarakat berusaha di bidang peternakan. Besarnya

permintaan pasar seiring dan perkembangan Kota Palangka Raya

dengan laju pertumbuhan penduduk di Kota Palangka Raya yang

semakin meningkat, memacu permintaan pasar terhadap produk sub

sektor peternakan, sehingga peluang pasar terhadap produk komoditas

ini masih sangat terbuka, dan produksi serta produktivitas hasil

peternakan secara lokal semakin diminati oleh masyarakat kota

Palangka Raya. Tingginya minat ini disebabkan masyarakat menyadari

berusaha peternakan dapat menjadi salah satu usaha untuk

pemberdayaan ekonomi keluarga, disamping usaha ini tidak perlu

menyita waktu usaha lain.

29. Pengembangan potensi lahan pengembangan peternakan di Kota

Palangka Raya. Di Kota Palangka Raya arah pengembangan kawasan

peternakan dilakukan di beberapa lokasi. Kawasan peternakan

difokuskan untuk pengembangan usaha ternak sapi potong yang

berlokasi di Kecamatan Bukit Batu dan Kecamatan Rakumpit.

30. Meningkatnya permintaan pasar terhadap produk peternakan akibat

pertambahan jumlah penduduk dan perkembangan kota. Banyak

strategi yang dapat kita lakukan untuk melakukan peningkatan

permintaan akan suatu produk hasil peternakan, diantaranya adalah

sebagai berikut :

- Strategi Produk

Kualitas produk yang baik selama ini harus tetap dipertahankan

dan ditingkatkan guna memenuhi kebutuhan/permintaan

konsumen, dengan cara ; memperbaiki dan menambah fasilitas baik

armada operasional dan penanganan di darat, memberikan bantuan

Page 26: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

19 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

sarana dan prasarana processing produk industri pengolahan hasil

ternak di tingkat lokal, regional maupun nasional

- Strategi Promosi

Aktivitas promosi perlu dikembangkan dengan mengikuti pameran-

pameran bertaraf lokal maupun nasional. Promosi dilakukan

karena hal ini cukup strategis untuk membina kepercayaan dengan

pembeli. Usaha untuk meningkatkan jalinan kerja sama dapat

berupa kontak dagang baik secara langsung yaitu kunjungan

maupun korespondensi.

31. Semakin berkembangnya kelembagaan pembudidaya dan usaha

peternakan. Di daerah produksi peternakan di Kota Palangka Raya

dijumpai beberapa lembaga peternakan dari masyarakat. Kelembagaan

tersebut dapat berupa usaha perorangan, persekutuan, perseroan dan

koperasi. Untuk itu sebagai upaya pemerintah untuk memacu dan

mengembangkan kelembagaan diperlukan pembinaan, pelatihan dan

kurus singkat serta monitoring evaluasi perkembangan kelembagaan

diwilayah Kota Palangka Raya.

32. Maju dan berkembangnya ilmu pengetahuan dan teknologi bidang

peternakan;

33. Berkembangnya sentra perbibitan dan pembenihan ternak masyarakat.

Page 27: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

20 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

BAB III ISU – ISU STRATEGIS BERDASARKAN

TUGAS DAN FUNGSI

3.1. Identifikasi Permasalahan Berdasarkan Tugas Dan Fungsi

Identifikasi Permasalahan Berdasarkan Tugas Dan Fungsi Pelayanan

Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian :

1. Terbatasnya sarana dan prasarana infrastruktur pertanian

2. Terbatasnya penerapan teknologi spesifikasi lokal dan sistem pertanian

berbasis konservasi

3. Masih lemahnya kelembagaan pertanian

4. Perlunya pengembangan kapasitas SDM di bidang pertanian

5. Perlunya penyediaan pangan yang Aman, Sehat, Utuh dan Halal (ASUH)

6. Perlunya penyediaan sarana dan prasarana pembenihan, produksi dan pasca

panen di bidang pertanian

7. Kurangnya dukungan permodalan bagi petani pedesaan dalam

pembangunan/ pengelolaan kebun sehingga menjadi kendala dalam

percepatan peningkatan kesejahteraan masyarakat karena kemampuan

masyarakat pedesaan mengakses permodalan dari lembaga keuangan formal

masih sangat terbatas dan beberapa prosedur dan persyaratan yang diminta

oleh lembaga keuangan formal yang ada masih dinilai sulit untuk

masyarakat.

8. Kelembagaan petani pada umumnya masih lemah sehingga tidak mampu

berperan dalam usaha pencapaian peningkatan kesejahteraan karena petani

adalah kelompok masyarakat yang tidak mempunyai kekuatan untuk

menguasai kepentingan mereka sendiri secara politis maupun ekonomis.

9. Rendahnya kualitas sumberdaya petani merupakan kendala yang cukup

signifikan dalam pembangunan perkebunan yang berbasis pedesaan dan

melibatkan sumberdaya manusia yang sangat besar, dengan tingkat

pendidikan yang relatif rendah maka upaya untuk pencapaian kesejahteraan

petani sulit untuk dilaksanakan. Aspek lain yang juga menentukan adalah

mentalitas petani yang masih berorientasi jangka pendek dan belum

terciptanya wawasan bisnis jangka panjang.

10. Perubahan alih fungsi kawasan hutan menjadi pemukiman, perkebunan,

pertanian dan pertambanagn berimplikasi bertambahnya lahan kritis dan

degredasi fungsi kawasan hutan.

Page 28: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

21 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

11. Ancaman kebakaran hutan dan lahan/kebun yang terjadi pada musim

kemarau.

12. Kurangnya Minat dan kesadaran masyarakat untuk berusaha di Bidang

Pertanian, Peternakan.

13. DKPP Kota Palangka Raya belum memiliki data Base

14. Beberapa Komoditi pangan masih berasal dari luar daerah

15. Masih rendahnya kepedulian masyarakat tentang Keamanan Pangan

16. Sumberdaya Manusia petani / masyarakat yang masih rendah

17. Terbatasnya sarana dan prasarana infrastruktur Peternakan Infrastruktur

peternakan merupakan faktor penunjang dalam pembangunan.

Kebutuhannya tidak dapat diabaikan karena fungsinya yang vital dan sangat

dibutuhkan. Untuk meningkatkan produksi ternak harus didukung oleh

peningkatan sarana prasarana produksinya maupun sarana prasarana

pelayanan yang mendukung terhadap peningkatan produksi yaitu sarana

Usaha Pembenihan Rakyat (UPR), Pos pelayanan kesehatan hewan dan,

perluasan areal penanaman Hijauan Pakan Ternak (HPT).

18. Masih lemahnya kelembagaan peternakan dan Pengembangan kapasitas

SDM di bidang Peternakan. Hingga saat ini kondisi masyarakat petani

dihadapkan pada kecilnya skala penguasaan dan pengusahaan lahan petani

yang mengakibatkan terbatasnya kemampuan petani untuk melakukan

pemupukan modal melalui tabungan dan investasi. Di sisi lain petani juga

belum memiliki kemampuan untuk mengakses sumber permodalan/lembaga

keuangan formal, akibat tidak mudahnya prosedur pengajuan kredit dan

ketiadaan agunan yang dipersyaratkan, sehingga petani lebih memilih

“rentenir” yang menyediakan pinjaman modal dengan cepat walaupun

dengan tingkat bunga yang lebih tinggi daripada lembaga keuangan formal.

Kondisi ini, pada akhirnya semakin memperburuk kondisi arus tunai (cash

flow) dan kesejahteraan petani. Kondisi organisasi petani saat ini lebih

bersifat budaya dan sebagian besar berorientasi hanya untuk mendapatkan

fasilitas pemerintah, belum sepenuhnya diarahkan untuk memanfaatkan

peluang ekonomi melalui pemanfaatan aksesibilitas terhadap berbagai

informasi teknologi, permodalan dan pasar yang diperlukan bagi

pengembangan usaha tani dan usaha pertanian. Di sisi lain, kelembagaan

usaha yang ada di pedesaan, misalnya : koperasi belum dapat sepenuhnya

mengakomodasi kepentingan petani/kelompok tani sebagai wadah

Page 29: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

22 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

pembinaan teknis. Berbagai kelembagaan petani yang sudah ada, seperti :

Kelompok Tani, Gabungan Kelompok Tani dan Perhimpunan Petani Pemakai

Air dihadapkan pada tantangan ke depan untuk merevitalisasi diri dari

kelembagaan yang saat ini lebih dominan hanya sebagai wadah pembinaan

teknis dan sosial menjadi kelembagaan yang juga berfungsi sebagai wadah

pengembangan usaha yang berbadan hukum atau dapat berintegrasi dalam

koperasi yang ada di pedesaan.

19. Terbatasnya lahan/kawasan pengembalaan hijauan pakan ternak. Faktor

yang sangat menentukan dalam usaha peternakan adalah haus adanya

padang pengembalaan hijauan pakan ternak, sebab setiap hari peternak sapi

harus menyediakan hijauan pakan ternak dengan jumlah dan kwalitas yang

memadahi. Fakta dilapangan tidak tersedia atau ketersediaan tidak

mencukupi, dimana pada umumnya peternak hanya mengandalkan dari

rumput alam, sehingga mempengaruhi produktivitas komodotitas ternak

tersebut.

20. Pembinaan dan pendampingan kepada masyarakat agar lebih berpartisipasi

aktif dalam kelompok sehingga kelompok peternak akan lebih terorganisir

dengan baik, diharapkan dapat menjadi peluang pengembangan usaha

semakin besar.

21. Belum adanya kejelasan penetapan kawasan usaha peternakan. Suatu

kawasan usaha peternakan harus ada kejelasan dimana mereka dapat

berusaha, hal ini untuk menghindari tumpang tindih penguasaan lahan dan

lingkungan dapat terjaga dan lestari, sehingga konflik kedepannya dapat

dihindari, agar kelangsungan dan prospek usaha dapat bertumbuh dan

berkembang sesuai yang diharapkan.

22. Perlunya Penyediaan pangan yang Aman, Sehat, Utuh dan Halal (ASUH).

Keamanan pangan merupakan persyaratan utama yang semakin penting di

era perdagangan bebas. Pangan yang aman, bermutu, bergizi, berada dan

tersedia cukup merupakan prasyarat utama yang harus dipenuhi dalam

upaya terselenggaranya suatu sistem pangan yang memberikan

perlindungan bagi kepentingan kesehatan serta makan berperan dalam

meningkatkan kemakmuran dan kesejahteraan masyarakat. Pangan asal

hewan seperti daging, susu dan telur serta hasil olahannya umumnya bersifat

mudah rusak (perishable) dan memiliki potensi mengandung bahaya

biologik, kimiawi dan atau fisik, yang dikenal sebagai potentially hazardous

Page 30: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

23 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

foods (PHF). Oleh sebab itu, penanganan produk tersebut harus higienis.

Masalah ASUH yang terkait dengan sistem penyediaan antara lain higiene

sanitasi, tidak ada pengawasan dan pemeriksaan yang konsisten (misalnya

pemeriksaan kesehatan hewan dan kesehatan daging di RPH/RPU), belum

adanya penegakan hukum, serta belum adanya sistem kesehatan masyarakat

veteriner yang bertanggung jawab terhadap keamanan, kesehatan dan

kelayakan pangan asal hewan. Untuk menjaga, menciptakan dan

meningkatkan program ASUH pada pangan asal hewan, maka perlu

penerapan sistem jaminan keamanan dan mutu pangan asal hewan secara

bertahap, terencana dan berkesinambungan dengan tetap memperhatikan

sumberdaya lokal (alat, manusia dan metode). Peningkatan pengetahuan

sumberdaya manusia baik di pemerintah, produsen atau stakeholder,

maupun konsumen diperlukan untuk menumbuhkan pemahaman, kesadaran

dan kepedulian. Komitmen dan konsistensi Pemerintah di tingkat pusat dan

daerah untuk penyediaan pangan asal hewan yang aman, sehat, utuh dan

halal (ASUH) sangat mutlak.

23. Perlunya Penyediaan sarana dan prasarana pembenihan, produksi dan pasca

panen di bidang peternakan. Peran benih sebagai sarana utama agribisnis

sangat penting. Agar usaha agribisnis dapat maju dan berkembang, maka

sistem dan usaha perbenihan harus tangguh. Sistem perbenihan didukung

oleh beberapa subsistem yang terdiri dari: subsistem pengembangan

varietas untuk mengantisipasi perubahan dan perkembangan selera

masyarakat; subsistem produksi dan distribusi benih; subsistem perbaikan

mutu melalui sertifikasi dan pelabelan serta subsistem kelembagaan dan

peningkatan SDM. Keberhasilan dalam menggerakkan seluruh komponen

tersebut sangat dipengaruhi oleh komponen pendukung, antara lain :

lembaga perbenihan, sumberdaya manusia, sarana dan prasarana, kebijakan

pemerintah, sistem informasi dan kesadaran konsumen dalam menggunakan

benih bermutu. Saat ini, infrastruktur perbenihan sulit berkembang, karena

memerlukan investasi yang cukup besar. Tidak banyak swasta yang mau

menanamkan investasi di pengusahaan perbenihan/perbibitan. Di lain pihak,

pemerintah sebagai pendorong kegiatan masyarakat juga kurang

menunjukkan perhatian. Perlu ada upaya yang serius untuk membangkitkan

kelembagaan perbenihan di daerah, termasuk peningkatan kapasitas

kemampuan penangkar benih lokal.

Page 31: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

24 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

24. Daerah endemik beberapa penyakit hewan menular dan penyakit zoonosis

25. Rendahnya supplai ternak sapi dalam daerah untuk memenuhi kebutuhan

daging sapi di Kota Palangka Raya

3.2 Telaahan Visi, Misi dan Program Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah

Terpilih

A. Visi

“Terwujudnya Kota Palangka Raya Sebagai Kota Pendidikan, Jasa dan

Pariwisata yang Berwawasan Lingkungan Berdasarkan Falsafah Budaya

Betang”.

B. Misi

1. Mewujudkan Kota Palangka Raya sebagai kota pendidikan dan pusat

pengembangan sumber daya manusia yang berkualitas;

2. Mewujudkan Kota Palangka Raya sebagai kota jasa dan destinasi wisata

menuju kemandirian ekonomi masyarakat;

3. Mewujudkan pemerataan sarana dan prasarana publik yang berkualitas

berdasarkan tata kelola sumber daya alam yang berkelanjutan;

4. Mewujudkan tata kelola kepemerintahan yang baik dan bersih (good and

clean governance);

5. Mewujudkan masyarakat yang berbudaya, harmonis, dinamis, dan damai

berdasarkan filosofi huma betang.

3.3 Telaahan Renstra K/L dan Renstra Provinsi/Kabupaten Kota

Telaahan Renstra Kementerian

A. Visi dan Misi Kementerian Pertanian Urusan Pertanian

Visi :

“Terwujudnya Pertanian Industrial Unggul Berkelanjutan Yang Berbasis

Sumberdaya Lokal Untuk Meningkatkan Kemandirian Pangan, Nilai Tambah,

Daya Saing, Ekspor dan Kesejahteraan Petani”.

Misi :

1. Mewujudkan sistem pertanian berkelanjutan yang efisien, berbasis iptek

dan sumberdaya lokal, serta berwawasan lingkungan melalui pendekatan

sistem agribisnis.

Page 32: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

25 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

2. Menciptakan keseimbangan ekosistem pertanian yang mendukung

keberlanjutan peningkatan produksi dan produktivitas untuk

meningkatkan kemandirian pangan.

3. Mengamankan plasma-nutfah dan meningkatkan pendayagunaannya

untuk mendukung diversifikasi dan ketahanan pangan.

4. Menjadikan petani yang kreatif, inovatif, dan mandiri serta mampu

memanfaatkan iptek dan sumberdaya lokal untuk menghasilkan produk

pertanian berdaya saing tinggi.

5. Meningkatkan produk pangan segar dan olahan yang aman, sehat, utuh

dan halal (ASUH) dikonsumsi.

6. Meningkatkan produksi dan mutu produk pertanian sebagai bahan baku

industri.

7. Mewujudkan usaha pertanian yang terintegrasi secara vertikal dan

horisontal guna menumbuhkan usaha ekonomi produktif dan

menciptakan lapangan kerja di pedesaan.

8. Mengembangkan industri hilir pertanian yang terintegrasi dengan

sumberdaya lokal untuk memenuhi permintaan pasar domestik, regional

dan internasional.

9. Mendorong terwujudnya sistem kemitraan usaha dan perdagangan

komoditas pertanian yang sehat, jujur dan berkeadilan.

10. Meningkatkan kualitas kinerja dan pelayanan aparatur pemerintah

bidang pertanian yang amanah dan profesional.

B. Visi dan Misi Kementerian Pertanian Urusan Bidang Ketahanan Pangan

Adapun Visi dan Misi Kementerian Pertanian Badan Ketahanan Pangan

adalah Perencanaan pembangunan ketahanan pangan tidak hanya pada

peningkatan produktifitas yang tinggi, tetapi juga apakah peningkatan

produksi pangan tersebut sudah dapat memperbaiki gizi masyarakatnya.

Oleh karena itu perencanaan ketahanan pangan harus besifat holistik,

realistik, kontinyu dan aktual. Konsekuensinya dalam pembuatan

perencanaan panngan bukan hanya hasil saja yang harus diperlihatkan,

tetapi juga mengenai bagaimana caranya merumuskan pilar ketersediaan

dan kerentanan pangan, pilar distribusi pangan dan pilar pola konsumsi dan

keamanan pangan dapat berproses dan berjalan secara senergis.

Page 33: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

26 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

Sesuai dengan tugas dan fungsi bidang Ketahanan Pangan Daerah

yaitu pengembangan SDM, mengacu pada kondisi lingkungan pertanian

khususnya pembangunan ketahanan pangan. Untuk itu, Badan Ketahanan

Pangan Kementrian Pertanian Republik Indonesia mempunyai visi 2010 –

2014, yaitu: “Menjadi institusi yang handal, aspiratif, dan inovatif dalam

pemantapan ketahanan pangan”.

Misi Kementerian Pertanian urusan bidang Ketahanan Pangan Untuk

mencapai visi di atas, Badan Ketahanan Pangan mengemban misi dalam

tahun 2010 – 2014, yaitu :

a. Peningkatan kualitas pengkajian dan perumusan kebijakan pembangunan

ketahanan pangan

b. Pengembangan dan pemantapan ketahanan pangan masyarakat, daerah,

dan nasional

c. Pengembangan kemampuan kelembagaan ketahanan pangan daerah;

d. Peningkatan koordinasi dalam perumusan kebijakan, dan pengembangan

ketahanan pangan, serta pemantaauan dan evaluasi pelaksanaannya.

C. Visi dan Misi Penyuluhan Kementerian Pertanian

“Menjadikan Pusat Penyuluhan Pertanian Andal untuk Mewujudkan

Pelaku Utama Dan Pelaku Usaha yang Profesional, Kreatif, Inovatif, dan

Berwawasan Global”.

Untuk mewujudkan visi tersebut, Pusat Penyuluhan Pertanian

menetapkan misi sebagai berikut :

a. Mengembangkan program dan informasi penyuluhan pertanian sesuai

dengan kebutuhan pelaku utama dan pelaku usaha.

b. Mengembangkan kelembagaan penyuluhan pertanian yang andal,

dan ketenagaan penyuluhan pertanian yang profesional.

c. Memberdayakan kelembagaan petani dan usaha tani yang kuat, mandiri

dan berdaya saing.

Sejalan dengan visi dan misi yang telah ditetapkan, Pusat Penyuluhan

Pertanian menetapkan tujuan sebagai berikut:

a. Mengembangkan program penyuluhan pertanian yang sesuai dengan

kebutuhan pelaku utama dan pelaku usaha;

b. Mengembangkan metoda, materi, sarana prasarana dan pembiayaan

sesuai programa penyuluhan pertanian;

Page 34: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

27 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

c. Menata dan mengembangkan kelembagaan penyuluhan pertanian yang

andal;

d. Meningkatkan jumlah dan kompetensi penyuluh pertanian sesuai dengan

kebutuhan pelaku utama dan pelaku usaha;

e. Menata dan mengembangkan kelembagaan petani yang kuat dan

mandiri;

f. Menata dan mengembangkan usaha tani yang mandiri dan berdaya saing.

Sasaran strategis yang ingin dicapai Pusat Penyuluhan Pertanian

adalah:

a. Tersedianya program penyuluhan pertanian yang mendukung 4 (empat)

sukses pembangunan pertanian;

b. Tersedianya pedoman penyelengaraan penyuluhan pertanian;

c. Tersedianya meteri-materi penyuluhan pertanian melalui media cetak

dan media elektronik;

d. Terfasilitasinya pemenuhan kebutuhan tenaga penyuluh pertanian di

setiap desa (penyuluh PNS, THL-TB Penyuluh Pertanian dan penyuluh

swadaya/swasta);

e. Terfasilitasinya pembinaan karier bagi 33 (tiga puluh tiga) orang

penyuluh pertanian PNS, 4 orang Penyuluh THL-TB.

Kebijakan penyuluhan pertanian dalam rangka mewujudkan pelaku

utama dan pelaku usaha yang profesional, kreatif, inovatif, dan berwawasan

global adalah sebagai berikut:

a. Penyuluhan pertanian diarahkan untuk mendukung terwujudnya 4

(empat) sukses pembangunan pertanian;

b. Pemantapan programa penyuluhan pertanian diarahkan sebagai alat

pengendali pencapaian tujuan penyuluhan dalam rangka optimalisasi

penyelenggaraan penyuluhan pertanian;

c. Pengembangan sistem informasi penyuluhan pertanian diarahkan

melalui pendekatan pemajuan, penguasaan dan pemanfaatan teknologi

informasi dan komunikasi;

d. Pengembangan kelembagaan penyuluhan diarahkan untuk membangun

kelembagaan yang andal dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada

pelaku utama dan pelaku usaha dalam mengembangkan agribisnis;

Page 35: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

28 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

e. Pemantapan sistem Penyuluhan Pertanian diarahkan untuk peningkatan

kompetensi penyuluh yang bersifat Polivalen di tingkat desa dan Spesialis

di tingkat Kabupaten/Kota, Provinsi, dan Pusat;

f. Penempatan satu penyuluh satu desa untuk mendukung kebijakan satu

desa satu komoditas unggulan dengan mengoptimalkan peran penyuluh

PNS, penyuluh THL - TB;

g. Pemantapan penyuluhan pertanian ditujukan untuk memberdayakan

pelaku utama dan pelaku usaha dalam mengubah pola pikir dari sistem

usaha tani tradisional ke arah yang lebih modern, peningkatan usaha tani

serta penumbuhan dan penguatan kelembagaan tani.

Mengacu pada visi, misi, tujuan dan sasaran, serta arah kebijakan

penyuluhan pertanian, maka strategi penyuluhan pertanian adalah sebagai

berikut:

1. Pengembangan program penyuluhan pertanian yang sesuai dengan

kebutuhan pelaku utama dan pelaku usaha melalui koordinasi, integrasi

dan sinkronisasi;

2. Pengembangan metoda, materi, sarana prasarana dan pembiayaan

penyuluhan pertanian melalui penguasaan dan pemanfaatan teknologi

informasi dan komunikasi, serta optimalisasi sumber pembiayaan;

3. Penataan dan pengembangan kelembagaan penyuluhan pertanian yang

andal melalui pemenuhan personil, sarana prasarana dan pembiayaan;

4. Peningkatan jumlah dan kompetensi penyuluh pertanian melalui

rekruitmen dan pembinaan karier;

5. Penataan dan pengembangan kelembagaan petani yang kuat dan

mandiri melalui fasilitasi pemberdayaan kelembagaan tani;

6. Penataan dan pengembangan usaha tani yang mandiri dan berdaya saing

melalui fasilitasi kemudahan akses terhadap modal, informasi pasar,

teknologi dan sumberdaya lainnya.

Page 36: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

29 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

Telaahan Renstra K/L dan Renstra Provinsi

Pembangunan pertanian, tidak lepas dari keterpaduan aparatur pemerintah

pusat, pemerintah provinsi dan pemerintah daerah yang bersinergi dalam

rangka pelaksanaannya. Setiap komponen secara garis besar tertuang dalam

dokumen perencanaan yang mengacu pada visi dan misi pemerintah pusat. Hal

tersebut juga menjadi dasar serta arah pembangunan pertanian, perikanan dan

peternakan Kota Palangka Raya.

Telaahan Renstra Badan Ketahanan Pangan Provinsi Kalimantan Tengah

Visi merupakan suatu gambaran tentang keadaan masa depan yang

berisikan cita dan citra yang ingin diwujudkan. Visi adalah suatu harapan dan

tujuan yang akan dicapai, dalam mencapai visi tersebut memerlukan waktu yang

panjang dan kerja keras, karena akan berkembang sesuai dengan kondisi

lingkungan pertanian khususnya pembangunan ketahanan pangan. Untuk itu,

urusan Ketahanan Pangan mempunyai visi tahun 2010-2014, yaitu: Menjadi

institusi yang handal, aspiratif, dan inovatif dalam pemantapan ketahanan

pangan. Handal berarti mampu mengerjakan pekerjaan sesuai dengan tugas

pokok dan fungsi yang diemban dengan penuh tanggungjawab berdasarkan

pada target sasaran yang telah ditetapkan. Aspiratif berarti mampu menerima

dan mengevaluasi kembali atas saran, kritik, dan kebutuhan masyarakat.

Inovatif berarti mampu mengikuti perkembangan informasi dan

teknologi yang terbaru.

Pemantapan ketahanan pangan adalah upaya mewujudkan kondisi

terpenuhinya pangan bagi rumah tangga yang tercermin dari tersedianya

pangan yang cukup, baik jumlah maupun mutunya, aman, merata dan

terjangkau.

Badan Ketahanan Pangan sebagai salah satu eselon I di lingkungan

Kementerian Pertanian mendukung dan menjabarkan visi Kementerian

Pertanian tahun 2010-2014 terutama pada aspek ketahanan pangan.

Untuk mencapai visi di atas, urusan Ketahanan Pangan mengemban

misi dalam tahun 2010-2014, yaitu:

1. Peningkatan kualitas pengkajian dan perumusan kebijakan pembangunan

ketahanan pangan;

2. Pengembangan dan pemantapan ketahanan pangan masyarakat, daerah, dan

nasional;

Page 37: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

30 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

3. Pengembangan kemampuan kelembagaan ketahanan pangan daerah;

4. Peningkatan koordinasi dalam perumusan kebijakan, dan pengembangan

ketahanan pangan, serta pemantauan dan evaluasi pelaksanaannya

Pembangunan ketahanan pangan merupakan bagian integral dari

pembangunan nasional yang telah ditetapkan pada RPJMN 2010-2014, yang

menyatakan bahwa pembangunan ketahanan pangan menjadi program prioritas

yang kelima. Arah pembangunan ketahanan pangan juga mengacu pada hasil

KTT Pangan 2009, yang antara lain menyepakati untuk menjamin pelaksanaan

langkah-langkah yang mendesak pada tingkat nasional, regional dan global

untuk merealisasikan secara penuh komitmen Millenium Development Goals

(MDGs) tahun 2000 dan Deklarasi World Food Summit (WFS) 1996,

untuk mengurangi penduduk dunia yang menderita lapar dan malnutrisi hingga

setengahnya pada tahun 2015.

Dengan mengacu pada RPJMN dan kesepakatan KTT pangan, arah

kebijakan umum pembangunan ketahanan pangan nasional 2010-2014 adalah

untuk :

(1) Meningkatkan ketersediaan, penanganan kerawanan pangan dan akses

pangan,

(2) meningkatkan sistem distribusi dan stabilisasi harga dan cadangan

pangan, serta

(3) meningkatkan pemenuhan kebutuhan konsumsi dan keamanan pangan.

Kebijakan ketahanan pangan dalam aspek ketersediaan dan kerawanan

pangan diarahkan untuk :

(a) Meningkatkan dan menjamin kelangsungan produksi dalam negeri menuju

kemandirian pangan;

(b) Mencegah dan menanggulangi kondisi rawan pangan secara dinamis;

(c) Mengembangkankoordinasi sinergis lintas sektor dalam pengelolaan

ketersediaan pangan, peningkatan akses pangan dan penanganan

kerawanan pangan.

Dalam aspek peningkatan sistem distribusi, stabilitasi harga dan

cadangan pangan, kebijakan ketahanan pangan diarahkan untuk :

(a) Mengembangkan sistem distribusi pangan yang efektif dan efisien untuk

menjamin stabilitas pasokan dan harga pangan;

(b) Mengembangkan kemampuan pengelolaan cadangan pangan pemerintah

dan masyarakat secara sinergis dan partisipatif;

Page 38: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

31 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

(c) Mengembangkan koordinasi sinergis lintas sektor dalam pengelolaan

distribusi, harga dan cadangan pangan; dan

(d) Meningkatkan peranserta kelembagaan masyarakat dalam kelancaran

distribusi, kestabilan harga dan cadangan pangan.

Sedangkan pada aspek peningkatan pemenuhan kebutuhan konsumsi

dan keamanan pangan, kebijakan ketahanan pangan diarahkan untuk :

(a) Mempercepat penganekaragaman konsumsi pangan berbasis pangan lokal,

(b) Mengembangkan teknologi pengolahan pangan, terutama pangan lokal

non beras dan non terigu, guna meningkatkan nilai tambah dan nilai sosial,

(c) Meningkatkan pengawasan keamanan pangan segar, dan

(d) Mengembangkan koordinasi sinergis lintas sektor dalam pengelolaan

konsumsi dan keamanan pangan.

Dalam pelaksanaan implementasi kebijakan-kebijakan tersebut,

diperlukan dukungan kebijakan, antara lain :

(a) Peningkatan dukungan penelitian dan pengembangan pangan;

(b) Peningkatan kerjasama internasional,

(c) Peningkatan pemberdayaan dan peranserta masyarakat;

(d) Penguatan kelembagaan dan koordinasi ketahanan pangan; serta

(e) Dorongan terciptanya kebijakan makro ekonomi dan perdagangan yang

kondusif bagi ketahanan pangan.

Strategi urusan Ketahanan Pangan dalam melaksanakan pembangunan

ketahanan pangan tahun 2010-2014 diarahkan untuk mencapai tujuan dan

sasaran dalam pemantapan ketahanan pangan masyarakat dengan mengacu

pada peningkatan diversifikasi pangan (salah satu target utama pembangunan

pertanian) dan “Lima Prinsip Roma (Five Rome Principles for Sustainable

Global Food Security)” yang dihasilkan melalui KTT Pangan tahun 2009, yaitu:

(1) Memberikan dukungan dan bantuan internasional kepada negara

berkembang untuk menerapkan program-program nasional yang

bertujuan untuk membangunan sektor pertanian dan mencapai ketahanan

pangan;

(2) Meningkatkan koordinasi dan kerjasama di tingkat nasional, regional dan

internasional dengan seluruh pemangku kepentingan terkait dengan

sektor pertanian dan ketahanan pangan;

Page 39: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

32 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

(3) Menerapkan strategi comprehensive twin-track approach untuk

ketahanan pangan dengan :

(a) Segera mengambil langkah-langkah jangka pendek untuk membantu

kelompok rentan, dan

(b) Menerapkan kebijakan jangka menengah dan panjang untuk mencapai

pembangunan berkelanjutan di sektor pertanian, mencapai ketahanan

pangan, dan mengatasi akar permasalahan dari masalah kelaparan dan

kemiskinan;

(4) Sepakat untuk meningkatkan effiensi, koordinasi, dan effektivitas badan-

badan multilateral yang menangani pertanian dan ketahanan pangan;

(5) Meningkatkan investasi dan pendanaan untuk sektor pertanian dan

ketahanan pangan, termasuk dengan menempatkan sektor pertanian

sebagai prioritas dalam anggaran belanja negara.

Memperhatikan target peningkatan diversifikasi pangan dan Lima

Prinsip KTT Pangan Roma tahun 2009 tersebut di atas, maka strategi yang akan

ditempuh urusan Ketahanan Pangan 2010-2014 yaitu :

6. Melaksanakan koordinasi secara sinergis dalam penyusunan kebijakan

ketersediaan, distribusi, konsumsi pangan, dan keamanan pangan segar;

Mendorong pengembangan cadangan pangan, sistem distribusi pangan,

penganekaragaman konsumsi dan pengawasan keamanan pangan segar;

7. Mendorong peran serta swasta, masyarakat umum, dan kelembagaan

masyarakat lainnya dalam ketersediaan, distribusi, konsumsi, dan

pengawasan keamanan pangan segar;

8. Menyelenggarakan program aksi pemberdayaan masyarakat dalam

memecahkan permasalahan ketahanan pangan masyarakat; Mendorong

sinkronisasi pembiayaan program aksi antara APBN, APBD dan dana

masyarakat;

9. Memecahkan permasalahan strategis ketahanan pangan melalui koordinasi

Dewan Ketahanan Pangan.

Strategi urusan bidang Ketahanan Pangan tahun 2010-2014 tersebut

diimplementasikan melalui :

(a) Pemantapan ketersediaan pangan, penanganan kerawanan dan akses

pangan;

(b) Pemantapan sistem distribusi, stabilisasi harga dan cadangan pangan;

Page 40: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

33 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

(c) Percepatan penganekaragaman konsumsi pangan beragam, bergizi

seimbang dan aman;

(d) Penajaman keamanan pangan segar; dan

(e) Penguatan kelembagaan dan manajemen ketahanan pangan pemerintah

dan masyarakat.

Langkah operasional yang ditempuh dalam mengakomodasi strategi

diatas adalah sebagai berikut :

1. Pemantapan ketersediaan pangan, penanganan kerawanan pangan dan

akses pangan, melalui :

a. Mendorong kemandirian pangan melalui swasembada pangan untuk

komoditas strategis (beras, jagung, kedelai, gula dan daging sapi);

b. Meningkatkan keragaman produksi pangan berdasarkan potensi

sumberdaya lokal/wilayah;

c. Revitalisasi Sistem Kewaspadaan Pangan Gizi (SKPG);

d. Memberdayakan masyarakat di daerah rawan pangan;

e. Meningkatkan akses pangan di tingkat wilayah dan rumahtangga.

2. Pemantapan distribusi, stabilisasi harga dan cadangan pangan, melalui :

a. Mendorong pembentukan cadangan pangan pokok pemerintah daerah

(Provinsi, kabupaten/kota, desa) dan cadangan pangan masyarakat;

b. Mengembangkan Penguatan Lembaga Distribusi Pangan Masyarakat

(Penguatan LDPM) di daerah sentra produksi padi dan jagung;

c. Memantau stabilisasi pasokan dan harga komoditas pangan, serta

daya beli masyarakat.

3. Percepatan penganekaragaman konsumsi pangan beragam, bergizi

seimbang dan aman, melalui :

a. Sosialisasi, promosi dan edukasi budaya pangan beragam, bergizi

seimbang dan aman;

b. Optimalisasi pemanfaatan lahan pekarangan;

c. Menumbuhkan dan mengembangkan industri pangan berbasis tepung-

tepungan berbahan baku lokal (non beras, non terigu);

d. Melakukan kemitraan dengan Perguruan Tinggi, Asosiasi, dan

Lembaga Swadaya Masyarakat;

e. Pengawasan keamanan pangan segar.

Page 41: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

34 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

4. Penguatan kelembagaan dan manajemen ketahanan pangan, dilakukan

melalui :

a. Koordinasi program pembangunan ketahanan pangan lintas sektor;

b. Peningkatan motivasi dan partisipasi masyarakat;

c. Koordinasi evaluasi dan pengendalian pencapaian kondisi ketahanan

pangan

d. Peningkatan pelayanan perkantoran dan perlengkapan terhadap

program diversifikasi dan ketahanan pangan masyarakat;

e. Pengembangan pemberdayaan masyarakat ketahanan pangan;

f. Efektivitas peran dan fungsi Dewan Ketahanan Pangan

3.4 Telaahan Rencana Tata Ruang Wilayah dan Kajian Lingkungan Hidup

Strategis

Beberapa hal yang menjadi faktor penghambat dalam rangka pelayanan

pembangunan pertanian, peternakan dan perikanan di Kota Palangka Raya, bila

ditinjau dari sisi Tata Ruang Wiayah, antara lain :

a. Belum tertatanya kawasan pengembangan yang telah disesuaikan dengan

tata ruang wilayah, dikarenakan belum terbitnya Peta Rencana Tata Ruang

Wilayah Provinsi Kalimantan Tengah yang terkini, mengharuskan arahan

fungsi kawasan tetap mengacu kepada Peta Tata Guna Hutan Kesepakatan

(TGHK), sehingga belum adanya kawasan yang terintegrasi secara spesifik

dan terpadu untuk pengembangan kawasan.

b. Belum optimalnya pengembangan kawasan yang memiliki potensi untuk

komoditi spesifik, sehingga masih rendahnya tingkat produksi dan

produktivitas suatu kawasan

c. Perlu adanya perlakuan khusus dalam pengembangan suatu kawasan yang

ideal untuk pertanian yang disebabkan oleh factor kondisi lahan yang belum

optimal dan marginal contohnya lahan gambut, lahan kritis dan lahan

terlantar.

d. Belum padunya tata ruang wilayah untuk pengembangan pembangunan

pertanian, sehingga menimbulkan konflik dimasyarakat disebabkan tidak

jelasnya batas-batas kawasan, baik kawasan perkebunan, pertambangan dan

pertanian rakyat.

Page 42: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

35 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

e. Mempertimbangkan bahwa sebagian besar wilayah Kota Palangka Raya

terdiri atas lahan gambut, maka alokasi ruang untuk pertanian, perikanan

dan peternakan harus dilakukan secara hati-hati karena aktivitas

pembukaan lahan gambut akan meningkatkan emisi karbon dan pada saan

bersamaan mengurangi fungsi areal gambut sebagai tempat penampungan

air hujan (Water retention), apabila hal ini terjadi akan mengakibatkan

bencana banjir.

Beberapa faktor-faktor pendorong yang mempengaruhi pelayanan, yaitu

a. Regulasi yang mengatur tata ruang wilayah, segingga adanya tata ruang yang

terpadu dan serasi

b. Pelaksanaan program-program terpadu di Kota Palangka Raya

c. Pengembangan kawasan yang terintegrasi agropolitan, P2IUSP

(Penembangan Pembibitan dan Inkubator Usaha Sapi Potong) dan

minapolitan menjadi kawasan yang produktif dan ekonomis.

d. Optimalisasi pemanfaatan sumberdaya pertanian.

Kegiatan bidang Ketahanan Pangan yang berhubungan dengan rencana

tata ruang wilayah dan kajian lingkungan hidup strategis adalah pembangunan

lumbung pangan. Pembangunan lumbung pangan ini bertujuan untuk

menampung beras dan bahan produk lainnya pada musim-musim tertentu dan

disalurkan pada saat rawan pangan.

Pembangunan lumbung pangan masyarakat dibangun di

wilayah/daerah rawan pangan. Oleh karena itu lumbung pangan dibangun

(lokasi) pada daerah pemukiman sesuai dengan tata ruang wilayah

kecamatan/desa. Target pembangunan lumbung pangan sebanyak 5 lumbung

pangan masyarakat dalam kurun waktu 5 (lima) tahun yaitu 2014 s/d 2018.

Penentuan lokasi lumbung dilakukan melalui tahapan-tahapan sebagai berikut :

1. Membuka surat/mengirim surat ke kecamatan (camat) sebagai calon lokasi

lumbung, di mana isi surat dimaksud agar pihak pemerintah kecamatan dapat

memberikan gambaran dimana/lokasi lumbung pangan dibangun.

2. Dari pihak Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya

menugaskan staf untuk turun langsung ke lapangan dalam rangka

menghimpun informasi dari semua pihak terkait sehubungan dengan akan

dibangun lumbung pangan masyarakat desa di wilayah ini. Hal ini

dimaksudkan untuk menampung aspirasi masyarakat.

Page 43: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

36 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

Dengan melalui tahapan-tahapan tersebut sehingga apabila dibangun

lumbung pangan masyarakat tidak bersentuhan dengan kawasan hutan lindung..

Dalam hal ini berdirinya bangunan lumbung berdiri di atas lahan yang sesuai

dengan Rencana Tata Ruang Wilayah.

3.5 Penentuan Isu-Isu Strategis

Pembangunan pertanian tidak terlepas dari pengembangan kawasan

yang menempatkan pertanian sebagai penggerak perekonomian. Lahan,

perairan umum, potensi tenaga kerja, dan basis ekonomi lokal menjadi faktor

utama pengembangan pertanian. Saat ini disadari bahwa pembangunan

pertanian tidak saja bertumpu di satu kawasan tetapi juga diperlukan integrasi

dengan kawasan dan dukungan sarana serta prasarana yang memadai. Struktur

perekonomian wilayah merupakan faktor dasar yang membedakan suatu

wilayah dengan wilayah lainnya, perbedaan tersebut sangat erat kaitannya

dengan kondisi dan potensi suatu wilayah dari segi fisik lingkungan, sosial

ekonomi dan kelembagaan.

Berangkat dari kondisi tersebut perlu disusun sebuah kerangka dasar

pembangunan pertanian yang kokoh dan tangguh, artinya pembangunan yang

dilakukan harus didukung oleh segenap komponen secara dinamis, ulet, dan

mampu mengoptimalkan sumberdaya, modal, tenaga, serta teknologi sekaligus

mampu menciptakan kesejahteraan masyarakat. Pembangunan pertanian harus

berdasarkan asas ‘keberlanjutan’ yakni, mencakup aspek ekologis, sosial dan

ekonomi.

Konsep pertanian yang berkelanjutan dapat diwujudkan dengan

perencanaan wilayah yang berbasiskan sumberdaya alam yang ada di suatu

wilayah tertentu. Konsep perencanaan mempunyai arti penting dalam

pembangunan daerah karena perencanaan merupakan suatu proses persiapan

secara sistematis dari rangkaian kegiatan yang akan dilakukan dalam usaha

pencapaian suatu tujuan tertentu. Perencanaan pembangunan yang mencakup

siapa dan bagaimana cara untuk mencapai tujuan dengan sebaik-baiknya sesuai

dengan kondisi dan potensi sumberdaya yang dimiliki agar pelaksanaan

pembangunan tersebut dapat berjalan lebih efektif dan efesien.

Page 44: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

37 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

Secara umum bahwa sumber daya pertanian adalah potensi yang

strategis untuk wilayah Kota Palangka Raya dan memiliki peranan yang sangat

besar bagi perkembangan daerah Kota Palangka Raya, yang diindikasikan sektor

pertanian dalam memberikan peranan dalam pembangunan daerah dan

perekonomian yang harapannya mampu menciptakan lapangan pekerjaan bagi

penduduk, sebagai sumber pendapatan, sebagai sarana untuk berusaha, serta

sebagai sarana untuk dapat merubah nasib ke arah yang lebih baik lagi. Peranan

pertanian/agribisnis tersebut dapat dilakukan dengan meningkatkan ekonomi

petani dengan cara pemberdayaan ekonomi kerakyatan.

Berdasarkan hasil review faktor-faktor pelayanan SKPD Dinas

Perkebunan Kota Palangka Raya yang mempengaruhi permasalahan pelayanan

SKPD, yaitu yang ditinjau dari gambaran pelayanan SKPD, sasaran jangka

menengah pada Renstra K/L dan Renstra SKPD Provinsi serta implikasi RTRW

dan KLHS bagi pelayanan SKPD, maka dapat ditentukan isu-isu strategis

sebagai berikut :

1. Rendahnya produksi dan produktivitas mutu perkebunan.

2. Perlunya peningkatan sarana dan prasarana produksi perkebunan.

3. Masih lemahnya kelembagaan dan sumberdaya petani.

4. Perlindungan dan penanggulangan kebakaran hutan dan lahan.

Selanjutnya ditentukan juga isu-isu strategis yang berhubungan atau

mempengaruhi bidang Perkebunan Kota Palangka Raya dari faktor-faktor

eksternal lainnya, seperti terlihat pada tabel 3.5.

Isu-isu strategis dalam pembangunan Pertanian di Kota Palangka Raya,

antara lain sebagai berikut :

a. Pengembangan sarana dan prasarana infrastruktur pertanian,.

b. Peningkatan penerapan teknologi spesifik local.

c. Pengembangan kelembagaan pertanian.

d. Pengembangan kapasitas SDM di bidang Pertanian, .

e. Penyediaan pangan yang Aman, Sehat, Utuh dan Halal (ASUH).

f. Penyediaan sarana dan prasarana pembenihan, produksi dan pasca panen

di bidang pertanian.

g. Ketidakmerataan kesejahteraan dikarenakan pertanian kurang

mendapatkan perhatian untuk investasi.

h. Kurang adanya keterkaitan antara sektor pertanian, perdagangan, jasa dan

industri

Page 45: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

38 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

Isu-isu strategis berdasarkan tugas dan fungsi Dinas Ketahanan Pangan

dan Pertanian Kota Palangka Raya adalah kondisi atau hal yang harus

diperhatikan atau dikedepankan dalam perencanaan pembangunan karena

dampaknya sangat signifikan bagi Kantor Dinas Ketahanan Pangan dan

Pertanian Kota Palangka Raya di masa datang suatu kondisi /kejadian yang

menjadi isu strategis adalah keadaan yang apabila tidak di antisipasi akan

menimbulkan kerugian yang lebih besar atau sebaliknya, dalam hal tidak

dimanfaatkan akan menghilangkan peluang untuk meningkatkan layanan

kepada masyarakat dalam jangka panjang.

Isu-isu strategis dalam Peternakan di Kota Palangka Raya, antara lain

sebagai berikut :

1. Pengembangan sarana dan prasarana infrastruktur peternakan

2. Peningkatan penerapan teknologi spesifik local dan sistem pertanian

berbasis konservasi.

3. Pengembangan kelembagaan peternakan.

4. Pengembangan kapasitas SDM di bidang peternakan

5. Penularan dan penyebaran penyakit hewan strategis/eksotik

6. Penyediaan pangan yang Aman, Sehat, Utuh dan Halal (ASUH).

7. Penyediaan sarana dan prasarana pembenihan, produksi dan pasca panen

di bidang peternakan.

Adapun isu-isu strategis pada bidang, Pelaksana Penyuluhan dan

Ketahanan Pangan Kota Palangka Raya adalah sebagai berikut :

A. Strategis yang menggunakan kekuatan untuk memanfaatkan peluang

antara lain dengan :

a. Mengsinkronkan dan mengintegrasikan program kegiatan ketahanan

pangan yang meliputi sub sistem ketersediaan, distribusi dan

konsumsi pangan dalam rangka mendukung percepatan

penganekaragaman pangan.

b. Meningkatkan koordinasi dan fasilitasi dalam pengembangan pangan

berbasis potensi pangan lokal.

c. Mengembangkan kelembagaan Ketahanan Pangan dan peningkatan

sumber daya aparatur dalam upaya pembinaan kepada petani/peserta

pada desa mandiri pangan.

d. Mendorong tumbuhnya industri olahan pangan berbasis potensi lokal.

Page 46: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

39 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

B. Strategi yang menggunakan kekuatan untuk mengatasi ancaman antara

lain dengan:

1. Meningkatkan pemberdayaan aparatur ketahanan pangan baik secara

kuantitas maupun kualitas, gabungan kelompok tani, kelompok tani

sebagai kemitraan pelaksanaan P-LDPM dalam rangka mewujudkan

ketahanan pangan berkelanjutan bertumpu pada sumber daya lokal.

2. Meningkatkan fasilitasi petugas ketahanan pangan dalam sosialisasi

pola konsumsi pangan yang memenuhi azas 3B dan aman, terutama

yang berbasis potensi lokal.

3. Menjaga stabilitas harga pangan.

4. Strategi yang menggunakan kelemahan untuk memanfaatkan peluang

antara lain :

5. Mengoptimalkan fungsi kelembagaan ketahanan pangan dan operator.

6. Meningkatkan sumberdaya aparatur guna mewujudkan ketahanan

pangan di tingkat rumah tangga berbasis pangan lokal.

7. Meningkatkan kerjasama dengan institusi terkait dan pihak swasta

dalam integrasi dan sinkronisasi kegiatan bidang konsumsi dan

penganekaragaman pangan.

8. Memfasilitsi permodalan petani.

9. Mendorong terwujudnya kemandirian pangan masyarakat.

C. Strategi yang meminimalkan kelemahan untuk menghindari ancaman

antara lain dengan :

1. Mengoptimalkan pemanfaatan sumberdaya pertanian penghasil pangan

olahan dan pangan alternatif.

2. Memanfaatkan media informasi untuk mendukung ketahanan pangan

pemasyarakatan melalui produk pangan dalam negeri/pangan lokal.

3. Melakukan kampanye dan promosi tentang pola konsumsi dan

diversifikasi pangan secara terus menerus melalui berbagai media.

4. Mengembangkan pola konsumsi pangan beragam, bergizi, berimbang

dan aman.

5. Membangun cadangan pangan masyarakat.

Page 47: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

40 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

Pembangunan ketahanan pangan merupakan salah satu faktor kunci

dalam pembangunan suatu bangsa. Setidaknya ada tiga isu strategis yang

terkait dengan ketahanan pangan yaitu :

1. Pangan merupakan suatu kebutuhan dasar manusia, yang

pemenuhannya menjadi hak asasi setiap individu;

2. Pangan merupakan basis bagi pengembangan sumberdaya manusia

berkualitas, baik dalam arti biologis maupun intelektual;

3. Pemantapan kebutuhan pangan merupakan basis pembangunan

ekonomi, dan kebutuhan nasional bagi suatu negara yang

berdaulat.

Page 48: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

41 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

BAB IV TUJUAN, SASARAN DAN STRATEGI

4.1. Tujuan dan Sasaran Jangka Menengah Perangkat Daerah

Perencanaan strategis merupakan suatu proses yang berorientasi pada hasil

yang ingin dicapai selama kurun waktu 1 (satu) sampai dengan 5 (lima) tahun

secara sistematis dan berkesinambungan dengan memperhitungkan potensi,

peluang dan kendala yang ada atau mungkin timbul. Proses ini menghasilkan

suatu Rencana Strategis Instansi Pemerintah yang setidaknya memuat Visi, Misi,

Tujuan, Sasaran, Kebijakan dan Program serta ukuran keberhasilan dalam

pelaksanaannya.

Tujuan dari Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian adalah sebagai berikut:

1. Meningkatkan pengembangan sektor pertanian untuk mendukung ketahanan

pangan, perdagangan, jasa dan pariwisata.

2. Meningkatnya ketahanan pangan.

Sasaran dari Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya.

Sasaran adalah penjabaran dari tujuan secara terukur, yaitu sesuatu yang akan

dicapai atau dihasilkan dalam jangka waktu tahunan, semesteran, triwulan atau

bulanan. Sasaran ini akan memberikan fokus pada penyusunan kegiatan

sehingga bersifat spesifik, dapat diukur, terinci dan yang paling penting dapat

dicapai.

Sasaran yang telah ditetapkan untuk Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian

untuk mencapai visi dan misi Pemerintah Kota Palangka Raya adalah sebagai

berikut:

1. Meningkatnya Produksi dan Produktivitas Pertanian.

2. Meningkatnya Konsumsi Pangan Sesuai PPH.

4.2. Strategi Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya

Sebagai penjabaran langkah-langkah menuju tercapainya tujuan dan sasaran

yang telah ditetapkan dalam RPJMD Kota Palangka Raya 2013 - 2018, ditetapkan

beberapa strategi sebagai berikut:

1. Peningkatan produksi dan produktivitas tanaman pangan/ perkebunan.

2. Peningkatan populasi, produksi dan prduktivitas ternak.

3. Vaksinasi, surveliance dan pengawasan produk asal ternak.

Page 49: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

42 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

4. Peningkatan Kesejahteraan Petani.

5. Peningkatan industri pengolahan produk pangan.

6. Peningkatan pola pangan harapan, konsumsi energi dan protein.

4.3. Indikator Konerja Utama Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota

Palangka Raya

Indikator Kinerja Utama merupakan alat atau media yang digunakan

untuk mengukur tingkat keberhasilan suatu instansi dalam mencapai tujuan

sasarannya. Indikator kinerja merupakan komponen yang sangat penting pada

saat perencanaan kinerja. Penetapan indikator kinerja pada saat perencanaan

kinerja akan mampu meningkatkan kualitas perencanaan. Indikator Kinerja

Utama (IKU) Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya adalah

Nilai Tukar Petani (NTP).

Nilai Tukar Petani (NTP) adalah Rasio Indeks yang Diterima Oleh Petani

Berbanding Indeks yang Dibayar Petani. Nilai NTP setiap tahunnya dirilis/

dikeluarkan oleh Badan Pusat Statistik Provinsi Kalimantan Tengah. Kontribusi

Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Terhadap NTP

diantanya adalah dari besaran Produksi dan Produktivitas kegiatan usaha tani

pertanian di Kota Palangka Raya.

Page 50: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

43 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

BAB V RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN, INDIKATOR KINERJA,

KELOMPOK SASARAN, DAN PENDANAAN INDIKATIF

Dalam upaya mewujudkan Ketahanan Pangan Kota Palangka Raya 2014 –

2018, realisasinya tergantung bagaimana kemampuan daerah melalui Dinas

Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya khususnya dan Dinas /

instansi / terkait pada umumnya memanfaatkan peluang dan mengaliminir serta

mengantisipasi berbagai kelemahan dan tantangan

Dengan mengacu terhadap situasi kondisi, potensi dan permasalahan serta

isu – isu pangan yang berkembang dapat dilahirkan kebijakan dan strategis yang

efektif untuk mewujudkan Ketahanan Pangan di kota Palangka Raya yang

dituangkan melalui rencana program dan kegiatan yang mendukung sampai

dengan tahun 2018 mendatang.

Adapun Rencana Program dan Kegiatan, indikator kinerja, kelompok

sasaran dan pendanaan indikatif adalah sebagai berikut :

A. RENCANA PROGRAM DAN KEGIATAN TAHUN 2013 - 2018

a. Program Pelayanan Administrasi Perkantoran

1. Penyediaan Jasa Komunikasi, Sumber Daya Air dan Listrik

2. Penyediaan Jasa Peralatan dan Perlengkapan Kantor

3. Penyediaan Jasa Administrasi Keuangan

4. Penyediaan Jasa Kebersihan kantor

5. Penyediaan Alat Tulis Kantor

6. Penyediaan Barang Cetak dan Penggandaan

7. Penyediaan Komponen Instalasi Listrik/Penerangan Bangunan

8. Penyediaan Bahan Bacaan dan Peraturan Perundang-undangan

9. Penyediaan Makanan dan Minuman

10. Rapat Koordinasi dan Konsultasi Ke Luar Daerah

11. Rapat Koordinasi dan Konsultasi Ke Dalam Daerah

12. Penyediaan Jasa Publikasi Elektronik

13. Penyediaan Jasa Administrasi Kepegawaian

14. Penyediaan Jasa Surat Menyurat

b. Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Aparatur

1. Pengadaan Peralatan Dapur

2. Pengadaan Perlengkapan Gedung Kantor

3. Pemeliharaan Rutin/Berkala Gedung Kantor

Page 51: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

44 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

4. Pemeliharaan Rutin / Berkala Kendaraan Dinas/Operasional

5. Pengadaan Tanah

6. Rehabilitasi Sedang/Berat Gedung Kantor BPPPK Tangkiling

7. Bantuan Dana Hibah Dharma Wanita DKPP

8. Pembangunan Sarana Kantor DKPP

9. Pembangunan Gedung Kantor DKPP

c. Program Peningkatan Disiplin Aparatur

1. Pengadaan Pakaian Seragam Dinas Beserta Perlengkapannya

d. Program Peningkatan Kapasitas Sumber Daya Aparatur

1. Pendidikan dan Pelatihan Formal

e. Program Peningkatan Pengembangan Sistem Pelaporan Capaian Kinerja

dan Keuangan

1. Penyusunan Laporan Capaian Kinerja dan Ikhtisar Realisasi Kinerja

SKPD

2. Penyusunan dan Pelaporan Penatausahaan Keuangan SKPD

3. Penyusunan Program dan Rencana Kerja (RKA, DPA, DPPA, RO, LPPD,

LKIP, RENSTRA, RKPD, SOP, SPM)

4. Penyusunan Pelaporan Keuangan Triwulan, Semesteran dan Tahunan

5. Inventarisasi Barang Milik Daerah / Aset

f. Program Peningkatan Kesejahteraan Petani

1. Pelatihan Petani dan Pelaku Agribisnis

2. Peningkatan Kemampuan Lembaga Petani

3. Peningkatan Kapasitas BPPPK Kota Palangka Raya

4. Operasional BPPPK

5. Penyediaan Sarana dan Prasarana Penyuluhan

6. Peningkatan Kelembagaan Komisi Penyuluhan

7. Penyuluhan dan Pendampingan Petani dan Pelaku Agribisnis

8. Penyuluhan dan Pendampingan Petani dan Pelaku Agribisnis (PEDA

KTNA) XI Tk. Prov Kalteng

9. Pekan Nasional Kontak Tani Nelayan Andalan (PENAS KTNA) Tingkat

Nasional

10. Pembangunan Pos Penyuluhan

11. Peningkatan Pembinaan di Pos Penyuluhan

12. Peningkatan Kapasitas Penyuluh Pertanian,Perikanan dan Kehutanan

13. Rehabilitasi sedang/berat Gedung Kantor BPPPK Rakumpit

Page 52: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

45 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

14. Rehabilitasi sedang/berat Gedung Kantor BPPPK Kalampangan

15. Penyediaan Sarana dan Prasarana Penyuluhan Untuk KJF Kota Palangka

Raya

16. Penyuluhan dan Pendampingan Bagi Pertanian/Perkebunan

17. Magang Penangkar Petani Bawang Merah

18. Penilaian Petani Berprestasi

19. Penilaian Penyuluh PNS dan THLTB PP Teladan

20. Penilaian BPPPK, Petani dan gapoktan Teladan

21. Peningkatan SDM Petani dengan Metode SL-PHT

22. Pelatihan CPIB dan CBIB

23. Pelatihan Pengolahan Hasil Perikanan

24. Pelatihan Penanganan Pasca Panen Tanaman Karet

25. Pembinaan Pembenihan Komoditi Perkebunan

26. Pendampingan Kegiatan PENAS KTNA

27. Rehabilitasi sedang/berat Gedung Kantor BPPPK

g. Program peningkatan Ketahanan Pangan Pertanian/Perkebunan

1. Penyusunan Data Statistik Perkebunan

2. Pengelolaan Pelaporan Produksi Pemantauan Ketersediaan Kebutuhan

Pupuk dan Pestisida Perkebunan Rakyat

3. Pengelolaan Pelaporan Informasi Pasar Perkebunan

4. Pendataan dan Pemetaan Potensi Perkebunan Kota Palangka Raya

5. Pengembangan Sistem Informasi Pasar

6. Koordinasi, Pembinaan, Pengawasan dan Temu Teknis Usaha Di Bidang

Perkebunan

7. Road Map Komoditi Perkebunan

8. Pengadaan Pupuk dan Roundap

9. Pompa Tangan (Handsprayer)

10. Bantuan Pengadaan Bibit Kelapa Sawit Untuk Kecamatan Jekan Raya,

Kecamatan Bukit Batu, Kecamatan Rakumpit dan Kecamatan Sabangau

11. Pembinaan dan Pengawasan Usaha Perkebunan

h. Program peningkatan Ketahanan Pangan

1. Penanganan Daerah Rawan Pangan

2. Fasilitasi Kegiatan Dewan Ketahanan Pangan Kota Palangka Raya

3. Kegiatan Dewan Ketahanan Pangan Kota Palangka Raya

4. Pemantauan Harga Pangan Pokok

Page 53: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

46 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

5. Pengembangan Desa Mandiri Pangan

6. Peningkatan Mutu dan Keamanan Pangan

7. Pengembangan Lumbung Pangan Desa

8. Pengembangan Diversifikasi Tanaman / Pangan

9. Analisis Ketersediaan dan Kebutuhan Pangan

10. Hari Pangan Sedunia (Tk Provinsi dan Nasional )

11. Pendampingan P2KP

12. Sosialisasi P2KP

13. Pengembangan Lahan Pekarangan

14. Sosialisasi Pola Konsumsi Pangan

15. Pameran dan Promosi Dalam dan Luar Daerah

16. Evaluasi P2KP

17. Sosialisasi Keamanan Pangan Untuk Produsen dan Konsumen

18. Pembangunan Lumbung Pangan Masyarakat

19. Analisis dan Pola Konsumsi Pangan

20. Pembuatan Peta Potensi Ketahanan Pangan Kota Palangka Raya

21. Penyusunan Identifikasi Pengembangan Cadangan Pangan Masyarakat

22. Pembinaan dan Pengembangan IRTP

23. Pelatihan Petugas Pendata Harga dan Pasokan Pangan

24. Analisis data Harga Pangan

25. Pelatihan Bagi Petugas Data Neraca Bahan Makanan

26. Pembinaan Kelembagaan Distribusi Pangan

27. Pemberdayaan Masyarakat dalam Ketahanan Pangan

28. Pengembangan Sumber pangan lokal

29. Pembentukkan dan Pengembangan Kelompok Usaha Tanaman Pangan

30. Pelatihan Pengembangan Usaha Tanaman Pangan

31. Data Base Badan Pelaksana Penyuluhan dan Ketahanan Pangan

32. Kegiatan Pengembangan Kawasan Desa Mandiri Pangan

33. Pendukung Kegiatan Lumbung Pangan dan Kelompok Desa Mandiri

Pangan

i. Program pemberdayaan Penyuluh Pertanian/Perkebunan Lapangan

1. Penyuluhan dan pendampingan bagi pertanian/perkebunan

2. Pembinaan dan Pengembangan Jaringan Komunikasi dan Informasi

3. Pelaksanaan Metode Penyuluhan / Perkebunan

Page 54: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

47 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

4. Pembinaan Monitoring Evaluasi dan Pengawasan Cabe (Kerjasama

dengan BI) Palangka Raya.

5. Bimbingan Teknis Penyuluhan Pertanian/Perikanan dan Kehutanan

6. Supervisi, , Monitoring dan Evaluasi Kinerja Penyuluh

7. Optimalisasi Penyuluhan dalam Pembangunan Ekonomi Lokal Kota

Palangka Raya.

8. Pelatihan Petani dan Pelaku Agribisnis

9. Kegiatan Penilaian Angka Kredit

10. Sosialisasi Penilaian Angka Kredit

11. Penilaian Penyuluh PNS Teladan

j. Program Peningkatan Produksi Pertanian/Perkebunan

1. Penyediaan Sarana Produksi Pertanian/Perkebunan

2. Pengelolaan dan Pengendalian Organisme Pengganggu Tumbuhan

3. Biaya Penunjang dan Pemeliharaan UPT BBPP Tangkiling

4. Penguatan Kelembagaan UPT BBPP Tangkiling

5. Pengembangan Tanaman Cabe Merah dan Bawang Merah Ramah

Lingkungan

6. Bantuan Bibit Tanaman Pangan dan Hortikultura Mendukung PM2L

7. Penyediaan Bahan dan Peralatan Laboratorium Kultur Jaringan

8. Perbanyakan Bibit Tanaman Hortikultura

9. Pengelolaan Kebun Inti Hortikultura Kalampangan

10. Master Plan Tanaman Hortikultura

11. Pembinaan dan Pengawasan Pupuk Bersubsidi

12. Peningkatan SDM Bidang Tanaman Pangan dan Hortikultura

13. Gerakan Bersama Memanfaatkan Lahan Terlantar (Geber-MLT)

14. Pengembangan Tanaman Perkebunan Mendukung Program PM2L

15. Bantuan Bibit Tanaman Perkebunan Untuk Masyarakat

16. Pengawasan Peredaran Perbenihan Komoditi Perkebunan

17. Bantuan Pemeliharaan Kebun Masyarakat

18. Pengembangan Tanaman Karet

19. Pengembangan Tanaman Sawit

20. Magang Pengelolaan Lahan Perkebunan Rakyat

21. Pendampingan Kegiatan PPHP Dana TP Perkebunan Provinsi Kal-Teng

22. Monitoring dan Evaluasi dan Penyusunan Database Statistik Pertanian

Kota Palangka Raya

Page 55: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

48 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

23. Pengelolaan dan Pendampingan Kegiatan PLA

24. Pembuatan Tanaman Cabe Mendukung Pengendalian Inflasi

25. Pengembangan Keladi Safira

k. Program PeningkatanPemasaran Hasil Produksi Pertanian

1. Promosi Atas Hasil Produksi Pertanian Unggulan Daerah

2. Informasi Pasar

3. Pengolahan Pemasaran Hasil Pertanian

l. Program Peningkatan Sarana dan Prasarana

1. Kegiatan Pembangunan Jalan Usaha Tani

2. Jalan Produksi

3. Pembuatan Kandang Penyangga Rusa (Pager dan KM 38)

4. Pembuatan Pagar (KM 38 dan Pager)

5. Pembuatan Sarana Irigasi (KM 48)

6. Pengawasan Penggunaan Sarana Pertanian

7. Pengawasan Peredaran Benih / Bibit Ternak / Pakan Ternak

m. Program Perlindungan Kebun dan Tanaman

1. Pemantauan Kebakaran/Gangguan Lahan dan Kebun serta HPT

2. Sosialisasi Pengelolaan Lahan Tanpa Bakar (PLTB)

3. Pembangunan Demplot Kebun Bersih

n. Program Pembangunan Kehutanan dan Perkebunan

1. Pemeliharaan Kebun Karet Entres dan Pembibitan Karet

2. Monitoring dan Evaluasi Kegiatan Kehutanan dan Perkebunan

o. Program Peningkatan Pemasaran Hasil Produksi Pertanian/Perkebunan

1. Promosi Atas Hasil Produksi Pertanian / Perkebunan Unggulan Daerah

p. Program Peningkatan Sarana dan Prasarana Pertanian

1. Peningkatan Sarana dan Prasarana Pertanian

q. Program Peningkatan Pemasaran Hasil Produksi Pertanian

1. Promosi Hasil Produksi Pertanian Unggulan Daerah dan Partisipasi

Pameran

2. Informasi Pasar

3. Pengolahan dan Pemasaran Hasil Pertanian

4. Peningkatan Ketrampilan Pengolahan dan Pemasaran Hasil Tanaman

Pangan Hortikultura

5. Bantuan Modal Usaha Untuk Gapoktan

6. Pengembangan Usaha Agribisnis Pedesaan

Page 56: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

49 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

7. Pembinaan dan Pemantauan Penanganan Panen, Pasca Panen dan

Pengolahan Hasil Tanaman Pangan dan Hortikultura

r. Program Peningkatan Produksi Hasil Peternakan

1. Penyuluhan Pengelolaan Bibit Ternak Yang Didistribusikan Kepada

Masyarakat

2. Pembibitan dan Perawatan Ternak

3. Pengembangan Pakan Ternak

4. Pendistribusian Bibit Ternak Kepada Masyarakat

5. Pendataan Populasi Ternak

6. Pengadaan Sarana dan Prasarana Peternakan

7. Pengadaam Vaksin dan Obat Hewan

8. Inventarisasi dan Pengawasan Usaha Sarang Burung Walet

9. Peningkatan Sarana dan Prasarana UPT-RPH

10. Pengembangan Sentra Pembibitan dan Produksi Ternak

s. Program Peningkatan Penerapan Teknologi Peternakan

1. Pengadaan Sarana dan Prasarana Teknologi Peternakan Tepat Guna

2. Pengadaan dan Pendistribusian Sapras Teknologi Peternakan Tepat

Guna

t. Program Pencegahan dan Penanggulangan Penyakit Ternak

1. Penanggulangan Rabies

2. Surveilance Penyakit Avian Influenza

3. Pengawasan Produk Asal Ternak

4. Pengadaan Sapras Pencegahan dan Penanggulangan Penyakit Hewan

u. Program Peningkatan Pemasaran Hasil Peternakan

1. Promosi Atas Hasil Produksi Peternakan Unggulan Daerah

2. Peningkatan Kemampuan Kelembagaan dan Permodalan

3. Pengelolaan dan Pengolahan Informasi Pasar Atas Hasil Produksi

Peternakan

4. Pengembangan Sentra Produk Olahan Hasil Peternakan

5. Statistik Pengolahan Hasil Peternakan

6. Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan

7. Bimtek Pengembangan Usaha Peternakan

8. Pengembangan Usaha Peternakan

Page 57: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

50 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

A. INDIKATOR KINERJA

Berdasarkan tugas pokok dan fungsi Urusan Bidang Pelaksana

Penyuluhan dan Ketahanan Pangan, Program Peningkatan Diversifikasi dan

Ketahanan Pangan Masyarakat dijabarkan dalam 3 (tiga) kegiatan prioritas

nasional yaitu

(f) Pengembangan ketersediaan pangan dan penanganan kerawanan

pangan,

(g) Pengembangan sistem distribusi dan stabilitas harga pangan,

(h) Pengembangan penganekaragaman konsumsi pangan dan peningkatan

keamanan pangan segar, dan satu kegiatan pendukung yaitu dukungan

Manajemen dan Teknis Lainnya pada urusan bidang Pelaksana

Penyuluhan dan Ketahanan Pangan. Kegiatan prioritas nasional tersebut

dibagi dalam 38 sub kegiatan.

Cakupan masing-masing kegiatan dan sub kegiatan dari program

Peningkatan Divesifikasi dan Ketahanan Pangan Masyarakat, dengan output

dan indikator keberhasilan, adalah sebagai berikut:

1. Pengembangan Ketersediaan Pangan dan Penanganan Kerawanan

Pangan (Prioritas Nasional)

Sasaran output kegiatan adalah meningkatnya pemantapan ketersediaan

pangan dan penanganan kerawanan pangan. Kegiatan prioritas ini terdiri

dari 5 sub kegiatan yaitu:

a. Pengembangan Desa Mandiri Pangan, adalah kegiatan

pemberdayaan masyarakat di desa rawan pangan untuk

mewujudkan ketahanan pangan masyarakat dengan pendekatan

penguatan kelembagaan masyarakat, pengembangan sistem

ketahanan pangan dan koordinasi lintas sektor. Untuk desa yang

telah dibina selama… tahun dan telah mandiri dilakukan replikasi

untuk membina 3 desa rawan pangan di sekitarnya melalui gerakan

sekolah lapangan (SL) desa mandiri pangan;

b. Penanganan Daerah Rawan Pangan (PDRP), adalah kegiatan

untuk membangun komitmen dan memfasilitasi pemerintah daerah

di daerah rawan pangan, agar secara cepat dan tepat dapat

mengantisipasi apabila terjadi bencana rawan pangan kronis dan

transien. Kegiatan dipadukan dengan penerapan instrumen Sistem

Kewaspadaan Pangan dan Gizi (SKPG), melalui tahap pengumpulan

Page 58: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

51 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

data, analisis, pemetaan, peramalan dan intervensi melalui

penyediaan dana bansos;

c. Penyusunan peta ketahanan dan kerentanan pangan (Food

Security and Vulnerability Atlas – FSVA). Tujuan dari penyusunan

FSVA adalah untuk menyediakan informasi bagi pengambil

keputusan dalam perencanaan program, penentuan sasaran/lokasi,

penanganan kerawanan pangan dan gizi di tingkat provinsi,

kabupaten, dan kecamatan dan desa;

d. Analisis ketersediaan, rawan pangan, dan akses pangan. Adalah

kegiatan dalam rangka penyediaan data dan informasi serta hasil

analisis, secara berkala dan berkelanjutan untuk perumusan

kebijakan dan program ketersediaan, rawan pangan dan akses

pangan, antara lain : Neraca Bahan Makanan (NBM), Rencana

Ketersediaan Pangan, Prognosa Kebutuhan Pangan menjelang hari

besar keagamaan dan nasional, Analisis Pemantauan Ketersediaan

Pangan, dan Informasi Akses Pangan;

e. Apresiasi aparat untuk peningkatan ketersediaan pangan,

adalah rangkaian kegiatan untuk meningkatkan metode

pengumpulan, pengolahan, dan analisis data serta evaluasi kegiatan

program aksi dalam pelaksanaan pemantauan produksi,

penanggulangan rawan pangan, penanganan akses pangan; bagi

aparat di daerah dan pusat. Indikator sasaran output kegiatan

pengembangan ketersediaan pangan dan penanganan daerah rawan

pangan tersebut pada tahun 2014 adalah (a) pengembangan desa

mandiri pangan sebanyak 9 desa; (b) penanganan daerah rawan

pangan di 3 Kecamatan; (c) tersusunnya peta ketahanan dan

kerentanan pangan (Food Security and Vulnerability Atlas – FSVA)

untuk tahun ini belum dilaksanakan karena tidak memnuhi kriteria

yang ditentukan; (d) tersusunnya laporan analisis ketersediaan,

kerawanan, dan akses pangan di 5 Kecamatan; (e) tersedianya

laporan pelatihan aparat dalam peningkatan pengetahuan dan

keterampilan analisis dan evaluasi ketersediaan, kerawanan, dan

akses pangan yang diikuti peserta dari Kelurahan dan Kecamatan

sebanyak 50 Peserta, sebanyak 5 laporan.

Page 59: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

52 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

2. Pengembangan sistem distribusi dan stabilitas harga pangan

(prioritas nasional).

Sasaran output kegiatan adalah meningkatnya pemantapan distribusi

pangan dan stabilisasi harga pangan. Kegiatan prioritas ini terdiri dari 5

sub kegiatan yaitu:

a. Penguatan Lembaga Distribusi Pangan Masyarakat/LDPM,

adalah kegiatan pemberdayaan Gapoktan dalam rangka

meningkatkan kemampuan unit usaha yang dikelolanya melalui

pengembangan unit usaha distribusi/pemasaran/pengolahan dan

pengelolaan cadangan pangan serta pembangunan sarana

penyimpanan sehingga dapat meningkatkan posisi tawar petani,

meningkatkan nilai tambah produksi petani dan mendekatkan akses

terhadap sumber pangan. Pemberdayaan Gapoktan dilakukan di

daerah sentra produksi padi dan jagung selama untuk mewujudkan

stabilisasi harga pangan di tingkat petani dan ketahanan pangan di

tingkat rumah tangga petani;

b. Pengembangan Kelembagaan Cadangan Pangan, adalah kegiatan

pengembangan cadangan pangan di daerah rawan untuk antisipasi

masa panen/masa paceklik. Cadangan pangan terdiri dari cadangan

pemerintah daerah dan cadangan pangan masyarakat.

Pengembangan cadangan pangan pemerintah daerah (provinsi dan

kabupaten/kota) dibiayai dengan sinkronisasi antara APBN dengan

APBD sedangkan pengembangan cadangan pangan masyarakat

dilakukan pembinaan selama 5 tahun. Selain itu dalam mempercepat

fungsinya cadangan pangan tersebut, diusulkan adanya pengisian

pangan untuk lumbung dari APBN, serta dipadukan dengan

pemanfaatan Dana Alokasi Khusus (DAK) Bidang Pertanian untuk

pembangunan fisik lumbung;

c. Analisis Panel Harga dan Pasokan Pangan, serta Daya Beli

Masyarakat, adalah kegiatan dalam rangka penyediaan data dan

informasi serta hasil analisis, melalui pemantauan secara berkala dan

berkelanjutan untuk perumusan kebijakan harga pangan;

d. Pemantauan / pengumpulan data distribusi, harga dan

cadangan pangan, adalah kegiatan pengumpulan data pasokan,

harga, dan cadangan pangan oleh pusat dan provinsi yang dilaporkan

Page 60: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

53 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

secara periodik dalam rangka menjaga stabilitas pasokan dan harga

pangan pokok;

e. Pengembangan model pemantauan jaringan distribusi, adalah

kegiatan penyediaan data dan informasi melalui pengumpulan data,

pengolahan dan analisis data distribusi secara cepat yang

dilaksanakan dengan akurasi data yang signifikan. Indikator sasaran

kegiatan pengembangan sistem distribusi, harga dan cadangan

pangan pada tahun 2014 adalah :

(a) Pemberdayaan lumbung pangan masyarakat sebesar 3

lumbung,

(b) Persentasi data panel harga, pasokan dan daya beli pada 5

Kelurahan;

(c) Pemantauan pasokan harga dan cadangan pangan sebanyak 3

laporan dari 3 Kelurahan dan 3 Kecamatan ; serta (d) analisis

model pemantauan jaringan distribusi, harga dan cadangan

pangan dari 5 Kecamatan.

3. Pengembangan penganekaragaman konsumsi pangan dan

peningkatan keamanan pangan segar (prioritas nasional)

Sasaran output kegiatan ini adalah meningkatnya penganekaragaman

konsumsi pangan dan penanganan keamanan pangan segar. Kegiatan

prioritas tersebut mempunyai 8 sub kegiatan yaitu:

a. Pemberdayaan Kelembagaan dalam P2KP (Percepatan

penganekaragaman konsumsi pangan), yaitu kegiatan-kegiatan

untuk mendorong gerakan Percepatan Penganekaragaman Konsumsi

Pangan (P2KP) melalui : (1) pemberdayaan kelompok wanita

terutama kelompok dasa wisma; (2) optimalisasi pemanfaatan

pekarangan dalam penyuluhan pangan dan gizi; (3) pendidikan dan

penyuluhan pangan yang baragam dan bergizi seimbang untuk siswa

SD/MI; (4) pemberdayaan kelompok wanita sebagai usaha mikro

kecil bidang pangan dalam pengembangan pangan lokal berbasis

tepung-tepungan;

b. Pemantauan, monitoring, evaluasi dan perumusan kebijakan

P2KP, yaitu kegiatan untuk melaporkan perkembangan P2KP,

memecahkan permasalahan yang dihadapi di lapangan, dan evaluasi

untuk perbaikan kegiatan pada waktu yang akan datang;

Page 61: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

54 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

c. Pengembangan promosi tentang peningkatan kepedulian dan

kesadaran masyarakat terhadap konsumsi pangan beragam,

bergizi seimbang dan aman, adalah upaya untuk membangun

kesadaran seluruh komponen masyarakat secara terprogram dan

berkelanjutan tentang pentingnya penganekaragaman konsumsi

pangan berbasis sumber daya lokal dan penurunan konsumsi beras

per kapita di tingkat rumah tangga, dengan diimbangi konsumsi

pangan hewani, sayuran dan buah yang dilaksanakan melalui media

elektronik, media cetak, media luar ruang dan pameran, kerjasama

dengan lintas sektor dan swasta;

d. Analisis pola konsumsi pangan penduduk, adalah menganalisis

dan melaporkan pola konsumsi pangan penduduk yang terjadi di

masyarakat secara periodik berdasarkan data sekunder dan survey

kecil yang dilakukan secara mandiri;

e. Kerjasama Perguruan Tinggi dalam Diversifikasi Pangan adalah

kegiatan pengkajian pengembangan penganekaragaman pangan

lokal, melalui kerjasama dengan Perguruan Tinggi/Universitas dalam

rangka pemantapan ketahanan pangan masyarakat;

f. Peningkatan koordinasi pelaksanaan keamanan pangan segar,

yaitu upaya meningkatkan koordinasi pengawasan keamanan

pangan segar di pasar melalui: kegiatan sosialisasi, promosi dan

edukasi, serta pertemuan instansi terkait tentang keamanan pangan

segar kepada konsumen;

g. Pemantauan, monitoring, evaluasi dan perumusan serta

pengawasan keamanan pangan segar, adalah kegiatan dalam

rangka penyediaan data dan informasi serta hasil analisis, secara

berkala dan berkelanjutan untuk perumusan kebijakan keamanan

pangan segar;

h. Pengembangan Olahan Pangan Lokal, adalah upaya

mengembangkan diversifikasi pangan melalui pengembangan

industri pangan olahan dalam rangka mendukung bantuan pangan

bagi rumah tangga miskin (Pangkin) di beberapa lokasi sentra

produksi pangan lokal, sekaligus pola makan masyarakatnya

menggunakan bahan pangan lokal. Indikator sasaran kegiatan

Page 62: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

55 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

pengembangan penganekaragaman konsumsi pangan dan

peningkatan keamanan pangan segar pada tahun 2014 adalah :

(a) Jumlah kelembagaan desa yang diberdayaan dalam P2KP

(Percepatan Penganekaragaman Konsumsi Pangan) sebanyak 6

Kelurahan dan 3 Kecamatan;

(b) Jumlah hasil pemantauan, monitoring, evaluasi dan perumusan

kebijakan P2KP sebanyak 1 laporan Pusat dan 1 laporan

Provinsi;

(c) Jumlah hasil promosi tentang peningkatan kepedulian dan

kesadaran masyarakat terhadap konsumsi pangan beragam,

bergizi seimbang dan aman sebanyak 1 laporan Pusat dan 1

Laporan Provinsi;

(d) Jumlah hasil analisis pola konsumsi pangan penduduk sebanyak

1 laporan pusat dan 1 laporan/provinsi;

(e) Jumlah hasil peningkatan kesadaran masyarakat terhadap

pentingnya keamanan pangan segar sebanyak 1

laporan/provinsi;

(f) Jumlah hasil pemantauan, monitoring, evaluasi dan perumusan

serta pengawasan keamanan pangan di pusat dan 1 Pusat dan 1

Provinsi.

4. Dukungan Manajemen dan Teknis Lainnya pada Badan Ketahanan

Pangan (kegiatan pendukung).

Sasaran output kegiatan adalah :

(1) Meningkatnya pelayanan manajemen dan administrasi keuangan

secara efektif dan efisien dalam mendukung pengembangan dan

koordinasi kebijakan ketahanan pangan,

(2) Meningkatnya koordinasi perumusan kebijakan, evaluasi dan

pengendalian ketahanan pangan melalui Dewan Ketahanan Pangan,

serta

(3) Meningkatnya model pengembangan pemberdayaan masyarakat

dalam pemantapan ketahanan pangan keluarga. Untuk mencapai

sasaran output pertama, ada 4 sub kegiatan yang dilaksanakan,

yaitu:

a. Perencanaan program dan keuangan pada ketahanan

pangan, yaitu aktivitas yang dilakukan dalam perencanaan dan

Page 63: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

56 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

penganggaran secara berjenjang dari tingkat kabupaten/kota

hingga tingkat nasional melalui Musyawarah Perencanaan

Pembangunan (Musrenbang);

b. Pemantauan dan evaluasi Program dan Kegiatan

Ketahanan Pangan, adalah kegiatan pemantauan program dan

kegiatan ketahanan pangan secara periodik dilaporkan, serta

evaluasi setiap semester untuk perbaikan kegiatan kedepan.

Kegiatan tersebut dilakukan secara berjenjang dari tingkat

daerah;

c. Penanganan Kepegawaian, Organisasi, Humas, dan Hukum,

adalah aktivitas pelayanan kepegawaian, organisasi, humas dan

hukum terhadap operasional kantor Badan Ketahanan Pangan

Kementerian Pertanian;

d. Pelayanan Keuangan dan Perlengkapan, adalah aktivitas

pelayanan keuangan dan perlengkapan untuk menjalankan

operasional sekretariat kantor Badan Ketahanan Pangan yang

berkaitan dengan kebutuhan gaji, sarana dan prasarana kantor.

Untuk mencapai sasaran output kedua, hanya ada satu sub kegiatan,

yaitu Koordinasi Perumusan Kebijakan, Evaluasi dan Pengendalian

Ketahanan Pangan melalui Dewan Ketahanan Pangan.

Untuk mencapai sasaran output ketiga, ada 5 sub kegiatan yang

dilaksanakan dalam Peningkatan model pengembangan pemberdayaan

masyarakat dalam pemantapan ketahanan pangan keluarga/Smallholder

Livelihood Development (SOLID), yaitu:

a. Pembinaan Kelembagaan Kelompok Masyarakat Mandiri, adalah

upaya untuk menumbuhkan dan mengembangkan kelompok masyarakat

petani dalam meningkatkan kesejahteraannya melalui pemberdayaan

masyarakat secara terprogram, terpadu dan terkoordinasi dalam

pelaksanaannya;

b. Pembinaan Kelembagaan Gabungan Kelompok/Federasi, adalah upaya

untuk menggabungkan beberapa kelompok dalam suatu desa sehingga

mempunyai kekuatan ekonomi dan sosial sebagai modal dalam melakukan

kemitraan dengan kelembagaan yang setaraf kemampuannya;

Page 64: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

57 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

c. Manajemen dan Administrasi terhadap SOLID, adalah aktivitas untuk

melayani manajemen dan administrasi terhadap penyelenggaraan SOLID di

pusat, propinsi dan kabupaten;

d. Pembangunan Prasarana Desa, adalah aktivitas pembangunan prasarana

pedesaan yang dibutuhkan dalam pengembangan pangan dan pertanian

yang merupakan kebutuhan prioritas masyarakat pedesaan;

e. Demonstrasi Plot yang dilakukan di desa binaan SOLID, adalah

aktivitas yang dilakukan dalam penyebaran innovasi kepada masyarakat

pedesaan secara cepat dengan melibatkan masyarakat yang dipandu oleh

pendamping teknis secara komprehensif.

Indikator Dukungan Manajemen dan Teknis Lainnya pada Badan

Ketahanan Pangan pada tahun 2014 untuk :

Sasaran output pertama adalah :

(a) Jumlah dokumen kepegawaian, organisasi, humas dan hukum sebanyak 1

dokumen, dan

(b) Pelaksanaan pelayanan keuangan dan perlengkapan selama 1 (satu)

tahun;

Sasaran Output kedua yaitu :

Jumlah laporan hasil koordinasi perumusan kebijakan, evaluasi dan

pengendalian ketahanan pangan sebanyak 1 (satu) laporan

Sasaran output ketiga yaitu:

(a) Jumlah kelembagaan kelompok masyarakat mandiri yang dibina SOLID

sebanyak 177 kelompok;

(b) Jumlah kelembagaan gapoktan/federasi masyarakat yang dibina SOLID

sebanyak 43 federasi;

(c) Jumlah dokumen manajemen dan administrasi terhadap SOLID selama 12

(duabelas) bulan.

Keberhasilan pencapaian program dan kegiatan terhadap target yang

ditetapkan, dipengaruhi pula oleh peran serta unit kerja eselon I lingkup

Kementerian Pertanian dan Kementerian lainnya yang meliputi: Kementerian

Koordinator Kesejahteraan Rakyat, Kementerian Koordinator Perekonomian,

Kementerian Dalam Negeri, Kementerian Keuangan, Kementerian Negara

Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas, Kementerian Kesehatan,

Kementerian Perdagangan, Kementerian Kelautan dan Perikanan,

Kementerian Negara Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah, Kementerian

Page 65: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

58 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

Pendidikan Nasional, Kementerian Negara Pemberdayaan Perempuan dan

Perlindungan Anak, Kementerian Perindustrian, Badan POM, Badan Pusat

Statistik (BPS), Badan Urusan Logistik (BULOG), serta pemangku kepentingan

lainnya yang peduli terhadap ketahanan pangan.

Program dan kegiatan pemantapan ketahanan pangan lingkup urusan

bidang Pelaksaan Penyuluhan dan Ketahanan Pangan 2013-2018 yang dibiayai

oleh APBN, adalah prioritas nasional, juga sebagai aktivitas dalam

mewujudkan Standar Pelayanan Minimal (SPM) bidang Ketahanan Pangan

Provinsi dan Kabupaten / Kota (Peraturan Menteri Pertanian Nomor

65/Permenten/OT.140/12/2010). Pada tahun 2010 yang merupakan tahun

pertama RPJMN 2010-2014 dana yang diberikan digunakan untuk membiayai

kegiatan–kegiatan lanjutan tahun-tahun sebelumnya, seperti : Desa Mandiri

Pangan, Lumbung Pangan Masyarakat, Penanganan Daerah Rawan Pangan,

Penguatan Lembaga Distribusi Pangan Masyarakat, Percepatan

Penganekaragaman Konsumsi Pangan, Penanganan Keamanan Pangan Segar,

serta Dukungan Manajemen dan Teknis lainnya.

Rencana Program Dan Kegiatan, Indikator Kinerja, Kelompok Sasaran, Dan

Pendanaan Indikatif Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian dapat dilihat pada tabel

5.

Page 66: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

59 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

BAB VI INDIKATOR KINERJA SKPD YANG MENGACU

PADA TUJUAN DAN SASARAN RPJMD

Penetapan indikator kinerja Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota

Palangka Raya bertujuan untuk memberi gambaran tentang ukuran keberhasilan

pencapaian visi dan misi dinas pada akhir periode masa jabatan. Hal ini

ditunjukan dari akumulasi pencapaian indikator outcome program setiap tahun

atau indikator capaian yang bersifat mandiri setiap tahun sehingga kondisi kinerja

yang diinginkan pada akhir periode Renstra dapat dicapai. Suatu indikator kinerja

dinas dapat dirumuskan berdasarkan hasil analisis pengaruh dari satu atau lebih

indikator capaian kinerja program (outcome) terhadap tingkat capaian indikator

kinerja dinas berkenaan. Indikator kinerja dinas mengacu pada sasaran yang ingin

dicapai.

Indikator kinerja yang ditetapkan untuk mewujudkan misi Dinas

Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya tahun 2013-2018 disajikan

pada tabel 6.

Page 67: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

60 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

BAB VII PENUTUP

Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) berkewajiban menjamin

konsistensi antara Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD)

Kota Palangka Raya Tahun 2013-2018 dengan Rencana Strategis Satuan Kerja

Perangkat Daerah (Renstra SKPD) Tahun 2013-2018.

Rencana Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka

Raya Tahun 2013-2018 merupakan implementasi yang konsisten dari Rencana

Pembangunan Jangka Menengah Daerah Kota Palangka Raya (RPJMD 2013-

2018).

Selanjutnya Rencana Strtegis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian

Kota Palangka Raya Tahun 2013-2018 ini akan menjadi pedoman bagi

penyusunan Rencana Kerja Satuan Kerja Perangkat Daerah ( Renja SKPD ) mulai

tahun 2013 hingga 2018.

Rencana Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka

Raya Tahun 2013-2018 ini disusun sebagai pedoman untuk penyusunan

Rencana Kerja Satuan Kerja Perangkat Daerah ( Renja SKPD ) yang merupakan

program dan kegiatan tahunan. Untuk itu, kegiatan-kegiatan yang diusulkan

didalam Rencana Kerja Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka

Raya harus memiliki hubungan dan keterkaitan yang erat dengan Rencana

Strategis ini.

Keberhasilan pelaksanaan renstra ini memerlukan dukungan dari semua

pihak, baik itu masyarakat, pelaku usaha, eksekutif maupun legislatif, dan yang

terpenting adalah peran aktif dari seluruh aparatur / pegawai Dinas Ketahanan

Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya.

Page 68: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

64 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

BAGAN STRUKTUR ORGANISASI DINAS KETAHANAN PANGAN DAN PERTANIAN KOTA PALANGKA RAYA

UPTD / BALAI PENYULUHAN/BP3K

Kelompok Jabatan Fungsional

Seksi Konsumsi dan Keamanan Pangan

Bidang Ketahanan Pangan

Seksi Ketersediaan dan Kerawanan Pangan

Seksi Distribusi dan Cadangan Pangan

Bidang Tanaman Pangan dan Hortikultura

Seksi Produksi Tanaman Pangan dan

Hortikultura

Seksi Perbenihan dan Perlindungan Tanaman

Pangan dan Hortikultura

Seksi Pengolahan dan Pemasaran Hasil

Tanaman Pangan dan Hortikultura

Bidang Perkebunan

Seksi Ketersediaan dan Cadangan

Pangan

Seksi Distribusi dan Harga Pangan

Seksi Kerawanan Pangan

Bidang Prasarana,Sarana dan Penyuluhan Pertanian

Seksi Lahan dan Irigasi

Seksi Pupuk, Pestisida dan Alsintan

Seksi Penyuluhan Pertanian

Bidang Perbibitan dan Produksi Ternak

Seksi Perbibitan

Seksi Ruminansia

Seksi Non Ruminansia

KEPALA DINAS

Sekretariat

Sub Bagian Umum dan Kepegawaian

Sub Bagian Perencanaan dan Evaluasi

Sub Bagian Keuangan dan Aset

Bidang Kesehatan Hewan, Kesehatan Masyarakat Veteriner,Pengolahan dan

Pemasaran Hasil Peternakan

Seksi Kesehatan Hewan

Seksi Masyarakat Veteriner

Seksi Pengolahan dan Pemasaran Hasil Peternakan

Page 69: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

65 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

Tabel 2.2 Sumber Daya Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya

1. Berdasarkan Tingkat Pendidikan No Tingkat Pendidikan Jumlah

1 SD -

2 SMP 1

3 SMU / SMK 9

4 D-3 12

5 S-1 73

6 S-2 11

7 S-3 -

JUMLAH 106

2. Berdasarkan Jenis Kelamin No Jenis Kelamin Jumlah

1 Laki-Laki 41

2 Perempuan 65

JUMLAH 106

3. Berdasarkan Pangkat / Golongan No Pangkat / Golongan Jumlah

1 Pembina Utama Madya (IV/d) -

2 Pembina Utama Muda (IV/c) 1

3 Pembina TK.I (IV/b) 1

4 Pembina (IV/a) 14

5 Penata TK.I (III/d) 27

6 Penata (III/c) 24

7 Penata Muda TK.I (III/b) 25

8 Penata Muda (III/a) 7

9 Pengatur Tingkat I (II/d) 2

10 Pengatur (II/c) 4

11 Pengatur Muda TK.I (II/b) -

12 Pengatur Muda (II/a) -

13 Juru (I/c) 1

JUMLAH 106

Page 70: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

66 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

4. Berdasarkan Pangkat / Golongan No Pangkat / Golongan Jumlah

1 Eselon II 1

2 Eselon III 7

3 Eselon IV 25

JUMLAH 33

Page 71: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

67 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

Tabel 2.4.1 PENCAPAIAN KINERJA PELAYANAN BIDANG PERTANIAN KOTA PALANGKA RAYA

No

Indikator Kinerja Sesuai Tugas dan Fungsi SKPD

Target SPM

Target IKK Target

Indikator Lainnya

Target Renstra SKPD Tahun Realisasi Capaian Tahun Rasio Capaian pada Tahun

2009 2010 2011 2012 2013 2009 2010 2011 2012 2013 2009 2010 2011 2012 2013

1 Luas Tanam Padi Ha - - - 368 386 401 413 425 418,00 213,00 235,00 36,00 193,00 113,59 55,18 58,60 8,72 45,41

2 Luas Panen Padi Ha - - - 350 360 375 385 396 352,00 176,00

218,00 6,00 40,00 100,57 48,89 58,13 1,56 10,10

3 Produksi Padi Ton - - - 668 728 786 849 917 688,00 275,00 439,00 12,00 82,00 102,99 37,77 55,85 1,41 8,94

4 Produktivitas Padi Ton/Ha - - - 1,91 2,02 2,09 2,21 2,31 1,95 1,56 2,01 2,00 2,05 102,33 77,35 96,35 90,50 88,74

5 Luas Tanam Palawija Ha - - - 1.674 1.759 1.847 1.939 1.016 1.390,00 1.272,00 1.267,00 528,00 820,00 83,03 72,31 68,60 27,23 80,71

6 Luas panen Palawija Ha - - - 1.479 1.542 1.608 1.672 1.738 1.237,00 1.073,00 1.123,00 396,00 576,00 83,64 69,58 69,84 23,68 33,14

7 Produksi Palawija Ton - - - 4.987 5.324 5.590 5.869 6.162 4.490,00 3.610,00 3.478,00 1.256,00 2.171,00 90,03 67,81 62,22 21,40 35,23

8 Produktivitas Palawija Ton/Ha

- - - 3,37 3,45 3,48 3,51 3,55 3,63 3,36 3,10 3,17 3,77 107,65 97,44 89,09 90,36 106,31

9 Luas Tanam Sayuran Ha - - - 2.888 3.032 3.180 3.307 3.439 3.436,45 3.986,79 3.793,98 4.553,00 4.984 118,99 131,49 119,31 137,68 144,93

10 Luas Panen sayuran Ha - - - 2.750 2.810 2.866 2.923 2.981 3.122,90 3.456,37 3.262,33 3.991,00 4.483 113,56 123,00 113,83 136,54 150,39

11 Produksi Sayuran Ton - - - 6.593 7.493 7.867 8.260 8.673 7.158,26 8.313,86 7.795,21 7.885,22 8.984 108,57 110,96 99,09 95,46 103,59

12 Produktivitas Sayuran Ton/Ha

- - - 2,40 2,67 2,74 2,83 2,91

2,29

2,41

2,39

1,98

2,00 95,61 90,21 87,05 69,92 68,88

Page 72: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

68 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

2.4.2 Gambaran kinerja pelayanan Bidang Perkebunan tahun 2009 – 2013

No Indikator Kinerja Sesuai Tugas dan

Fungsi SKPD

Target SPM

Target IKK

Target Indikator Lainnya

Target Renstra SKPD Tahun Realisasi Capaian Tahun Rasio Capaian pada Tahun

2009 2010 2011 2012 2013 2009 2010 2011 2012 2013 2009 2010 2011 2012 2013

1 Terwujudnya perkebunan rakyat yang dapat menunjang kesejahteraan masyarakat (Hektar)

- - - 50 100 100 100 100 35 150 137,5 217,8 1305 0,70 1,50 1,38 2,18 13,05

2 Terwujudnya perkebunan swasta dengan memperhatikan kelestarian lingkungan dan kearifan lokal (Perusahaan)

- - - 0 1 2 2 2 0 0 0 0 0 - - - - -

Page 73: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

69 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

Tabel 2.4.3. Gambaran kinerja pelayanan Pencapaian Kinerja Pelayanan Peternakan

No

Indikator Kinerja Sesuai Tugas dan Fungsi SKPD

Target SPM

Target IKK

Target Indikator Lainnya

Target Renstra SKPD Tahun Realisasi Capaian Tahun Rasio Capaian pada Tahun

2009 2010 2011 2012 2013 2009 2010 2011 2012 2013 2009 2010 2011 2012 2013

1 Populasi Ternak Sapi Ekor 3.349 3.440 3.543 3.650 3.760 3.301,00 3.369,00 1.707,00 1.919,00 1.798,00 98,57 97,94 48,18 52,58 47,82

2 Populasi Ternak Babi Ekor 11.800 12.460 13.080 13.734 14.420 11.572,00 12.124,00 13.080,00 14.510,00 14.420,00 98,07 97,30 100,00 105,65 100,00

3 Populasi Ayam Broller Ekor 1.013.160 1.077.660 1.109.989 1.143.289 1.183.304 1.008.218 1.066.451 1.110.109 1.271.993 1.183.304 99,51 98,96 100,01 111,26 100,00

Page 74: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

70 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

Tabel 2.4.a Data Pelaksanaan Kegiatan Desa Kondisi Pangan

No. Uraian Kegiatan Tahun Ket

2010 2011 2012 2013 2014

1.

2.

Jumlah Demapan

Jumlah Kelompok

Afinitas

1

3

1

3

1

5

-

-

-

-

Dilaksanakan pembinaan

dan Monitoring

Tabel 2.4.b Data Pelaksanaan Kegiatan Lumbung Pangan

No. Uraian Kegiatan

Tahun Ket

2010 2011 2012 2013 2014

1. Pembangunan Lumbung Pangan

1 1 1 - -

2. Pengisian Lumbung Pangan

1 pkt 1 pkt 1 pkt 2 pkt -

Tabel 2.4.c Data skor PPH Indonesia periode 2012 – 2014

Tahun 2012 Tahun 2013 Tahun 2014

77,6 84,2 86,9

Page 75: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

71 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

Tabel 2.4.c.1 Rekapitulasi Penerima manfaat Program P2KP di wilayah Kota Palangka Raya

NO. Nama Kel/Kec

Nama Kelompok/Nama Sekolah SD/MI

Nama Ketua/Nama Kepala Sekolah

Alamat/Alamat Sekolah

Tahun

1 Kec. Pahandut

Pinang Cemara Anita Desa Tanjung Pinang

2011

Cemara Pauliska Bawi Desa Panarung 2011

2 Kec. Jekan Raya

Bunga Tanjung Seriyeti Desa Petuk Ketimpun

2011

Bukit Tunggal Permai

Misirah Desa Bukit Tunggal

2011

Isen Mulang Partiana Desa Menteng 2011

Sumber Asih Sumilah Desa Palangka 2011

3 Kec. Sebangau

Clorinda Subekti Desa Kereng Bangkirai

2011

Sabaru Sehati Sunaniah Desa Sabaru 2011

Srikandi Sukiyem Desa kalampangan 2011

Hapakat Mandiri Warsini Desa Sei Gohong 2011

Mawar Iyanice Desa Kanarakan 2011

Tangkiling Jaya Masayu Desa Tangkiling 2011

Melati Parmi Desa Banturung 2011

Cendana Eva Gunita R Desa Tumbang Tahai

2011

4 Kec. Rakumpit

Kenanga Rusali Desa Habaring Hurung

2011

5 Kec. Rakumpit

Gaung Baru Jaya Ransi Desa Gaung Baru 2011

Petuk Bukit Indah Batik Desa Petuk Bukit 2011

Karuhei Kristiwanuie Desa Panjehang 2011

Desa Wisma Melati Simpun Desa Petuk Berunai 2011

Sambelum Hartati Desa Mungku Baru 2011

6 Kec. Pahandut

SDN 3 Tanjung Pinag Karlim, S.Pd Desa Tanjung Pinang

2011

SDN 8 Bukit Tunggal Drs. Rahmani Desa Bukit Tunggal 2011

7 Kec. Jekan Raya

SDN 3 Ketimpun Lumhi Abel Desa Ketimpun 2011

SDN 8 Bukit Tunggal Yupi Akik, SKN Bukit Tunggal 2011

SDN 6 Menteng Dra. Kurni B akut Desa Menteng 2011

SDN 11 Palangka Nurlingga, S.Pd Kel. Palangka 2011

8 Kec. Sebangau

MIN Kereng Bangkirai Dra. Nasyiroh Kel Kereng Bangkirai

2011

SDN Sabaru Wasdy Kel. Sabaru 2011

MIN Bereng Bengkel Aliansyah S.Ag Kel. Bereng Bengkel 2011

9 Kec. Bukit Batu

SDN 2 Sei Gohong Agau Erang Kel. Sei Gohong 2011

Page 76: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

72 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

SDN 1 Kanarakan Muliyadi Kel. Kanarakan 2011

SDN Tangkiling 1 Youwirman Densun S.Pd

Kel. Tangkiling 2011

SDN Banturung 2 Heldawati Nur Kel. Banturung 2011

SDN 1 Tumbang Tahai Friskila. S. Siram Kel. Tumbang Tahai 2011

SDN Habaring Hurung Heldawati Nur Kel. Habaring Hurung

2011

10 Kec. Rakumpit

SDN Gaung Baru Alfrid S. Untung Kel, Gaung Baru 2011

SDN 1 Petuk Bukit Basrun Kel. Petuk Bukit 2011

SDN 1 Panjehang Dagon lambung Kel. Panjehang 2011

SDN Petuk Barunai Naomi, S.Pd Kel. Petuk Barunai 2011

SDN Mengku Baru Darwin Tiup Kel. Mungku Baru 2011

11 Kec. Pahandut

Wanita Tani Pinang Indah

Anita Kel. Tanjung Pinang 2012

Wanita Tani Cemara Pauliska Bawi Kel. Panarung 2012

Bunga Tanjung Sujiati Ke. Petuk Ketimpun 2012

12 Kec. Jekan Raya

Wanita Usaha B. Tunggal

Misira H manaf Kel. Bukit Tunggal 2012

Permai Partiana Kel. Menteng 2012

Isen Mulang Sumilah Kel. Palangka 2012

13 Kec. Sebangau

Sumber Asih Subekti Kel. Kereng Bangkirai

2012

Wanita Tani Clorinda Sunainah Kel. Sabaru 2012

Wanita Tani Sehati Sukiyem Kel. Kalampangan 2012

14 Kec. Bukit batu

Srikandi Warsini Kel. Sei Gohong 2012

Wanita Desa Wisma Hapakat

Nurul Hidayati Kel. Kanarakan 2012

Mandiri Masayu Kel. Tangkiling 2012

Wanita Tani Mawar Niwayan Putri Kel. Banturung 2012

Desa Wisma Banama Eva Gunita R Kel. Tumbang Tahai 2012

15 Kec. Bukit Batu

Melati Yeni Kel. Habaring Hurung

2012

Cendana Ransi Kel. Gaung Baru 2012

Kenanga Batik Kel. Petuk Bukit 2012

Gaung Baru Jaya Kristiwanie Kel. Panjehang 2012

Petuk Bukit Indah Simpun Kel. Petuk Barunai 2012

Karuhei Rusdiana Kel. Mungku Baru 2012

Wanita Tani Melati 2012

Sambelum 2012

16 Kec. Pahandut

SDN 3 Tanjung Pinang Karlim, S.Pd Desa Tanjung Pinang

2012

SDN 8 Bukit Tunggal Drs. Rahmani Desa Bukit Tunggal 2012

17 Kec. Jekan Raya

SDN 3 Ketimpun Lumhi Abei Desa Ketimpun 2012

SDN 8 Bukit Tunggal Yupi Akik, SKN Desa Bukit Tunggal 2012

SDN 6 Menteng Dra. Kurnie B Akut

Desa Menteng 2012

Page 77: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

73 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

SDN 11 Palangka Nurlingga, S,Pd Kel. Palangka 2012

18 Kec. Sebangau

MIN Kereng Bangkirai Dra. Nasiroh Kel. Kereng Bangkirai

2012

SDN Sabaru Wasdy Kel. Sabaru 2012

MIN Bereng Bengkel Aliansyah, S.Ag Kel. Bereng Bengkel 2012

19 Kec. Bukit Batu

SDN 2 Sei Gohong Aagau Erang Kel. Sei Gohong 2012

SDN 1 Kanarakan Muyadi Kel Kanarakan 2012

SDN Tangkiling 1 Youwirman Densdun, S.Pd

Kel. Tangkiling 2012

SDN Banturung 2 Hedawati Nur Kel. Banturung 2012

SDN 1 Tumbang Tahai Friskila S Siram Kel. Tumbang Tahai 2012

SDN Habaring Hurung Heldawati Nur Kel. Habaring Hurung

2012

20 Kec. Rakumpit

SDN Gaung Baru Alfrid S Untung Kel. Gaung Baru 2012

SDN 1 Petuk Bukit Basrun Kel. Petuk Bukit 2012

21 Kec. Jekan Raya

Tiung lestari Ratulangi Kel. Palngka 2012

Kenanga Suriah Kel. Bukit Tunggal 2012

22 Kec. Sebangau

Purnama Sari Suhatmi Kel. Kalampangan 2012

Rosella Endang Sri Mulyaningsih

Kel. Kereng Bangkirai

2012

23 Kec. Bukit Batu

Mekar Sari Yayuk setio rahayu

Kel Tumbang Tahai 2012

24 Sebangau SDN 1 kalampangan Bramsyah 2012

Kereng Bankirai Drs. Ruduansyah 2012

25 Bukit Batu Tumbang Tahai Noorhatimah 2012

Se Gohong Maniar, S.Pd 2012

Tabel 2.4.d.1 Data Penyuluh Kota Palangka Raya

No Penyuluh Tahun

2012 2013 2014 2015 1.

2.

3.

Pertanian

Perikanan

Kehutanan

32

13

10

34

12

9

26

6

2

25

6

2

Tabel 2.4.d.2 Data Kelompok Tani dan Gapoktan Kota Palangka Raya

No Penyuluh Tahun

2012 2013 2014 2015

1.

2.

Poktan

Gapoktan

185

14

185

19

185

20

185

20

Page 78: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

74 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

Tabel 2.4.d.3. Balai Penyuluhan Pertanian, Perikanan dan Kehutanan (BP3K) Kota Palangka Raya

No. BP3K Wilayah Kerja

1.

2.

3.

Kalampangan

Tangkiling

Rakumpit

- Kecamatan Sebangau

- Kecamatan Pahandut

- Kecamatan Jekan Raya

Tangkiling

Rakumpit

Tabel 2.4.d.4. Data Pos Penyuluhan Kota Palangkaraya

No Nama POS Alamat Nama Ketua Nama Kelompok

/ POSLUH Contac Person Ket

1 Sei Gohong Tangkiling Idun Sei Gohong HP. 085349476545 Sudah di bentuk

2 Bukit Tunggal Jl. Hiu Putih Ujung

Aya . L Ganja Bukit Tunggal HP. 085249243198 Sudah di bentuk

3 Tumbang Tahai Tangkiling H. Sumadi Tumbang Tahai HP. 085248208496 Sudah di bentuk

4 Banturung Banturung Sutaji Banturung HP. 081251511191 Sudah di bentuk

5 Tangkiling Tangkiling Wayan Rajin Tangkiling HP. 085252871209 Sudah di bentuk

6 Habaring Hurung Habaring Hurung Sudarto Habaring Hurung HP. 085386447452 Sudah di bentuk

7 Marang Marang Tanjung Marang HP.085390589647 Sudah di bentuk

8 Pager Pager Naemo Doris Pager HP. 085245395527 Sudah di bentuk

9 Petuk Bukit Petuk Bukit Suryaman Petuk Bukit HP. 081349185860 Sudah di bentuk

10 Kalampangan Kalampangan Parno Jarot Kalampangan HP. 081349074415 Sudah di bentuk

11 Bereng Bengkel Bereng Bengkel Abdullah A. Kadir

Bereng Bengkel HP. 085248632408 Sudah di bentuk

12 Kereng Bangkirai Kereng Bangkirai Purnomo Kereng Bangkirai HP. 085252737750 Sudah di bentuk

13 Tanjung Pinang Tanjung Pinang Beroto Tanjung Pinang HP. 085332722193 Sudah di bentuk

14 Petuk Katimpun Petuk Katimpun Sukaryono Petuk Katimpun HP. 082159121859 Sudah di bentuk

Page 79: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

75 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

Tabe 3.5 Identifikasi Isu-Isu Strategis (Lingkungan Eksternal)

No

Isu Strategis

Dinamika Internasional Dinamika Nasional Dinamika Regional/Lokal Lain-lain

(1) (2) (3) (4) (5) 1. Pemberlakuan kebijakan ekonomi global

akan menyebabkan persaingan dengan produk lokal.

1. Diberlakukan pasar bebas untuk dapat mempengaruhi harga hasil perkebunan dan kehutanan lokal.

1. Konflik sosial yang terjadi dalam pengembangan usaha perkebunan antara perkebunan besar dengan masyarakat lokal/adat.

Kemajuan IPTEK bidang perkebunan yang cukup pesat untuk mendukung penerapan Good Agriculture Pactise (GAP) dan adaptasi terhadap perubahan iklim.

2. Liberalisasi pasar global atau liberalisasi perdagangan akan menimbulkan hambatan teknis yang telah ada dan akan banyak dipakai dalam agribisnis perkebunan yaitu isu mutu produk, isu lingkungan, isu intelectual property right, isu hak asasi manusia (HAM) dan isu-isu ketenagakerjaan.

2. Perubahan iklim dan kebakaran lahan akibat meningkatnya emisi gas rumah kaca.

2. Belum tuntasnya RTRWP

3. Kegiatan usaha perkebunan secara otomatis akan mengubah keseimbangan ekosistem dan akan mengancam kelangsungan hidup.

Page 80: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

76 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

Tabel. 4.2 Tujuan Dan Sasaran Jangka Menengah SKPD Beserta Indikator Kinerjanya

No Tujuan Sasaran Indikator Sasaran Target Kinerja Sasaran Pada Tahun

2013 2014 2015 2016 2017 2018

1 Meningkatkan pengembangan sektor pertanian untuk mendukung ketahanan pangan, perdagangan, jasa dan pariwisata

Meningkatnya produksi dan produktivitas pertanian (tanaman pangan, perkebunan, kehutanan, peternakan dan perikanan)

Kontribusi sektor pertanian (tanaman pangan, perkebunan, kehutanan, peternakan dan perikanan)

- Padi 2,05 2.068 2.07 2,07 2,08 2,08

- Jagung 2,256 2.259 2.259 2,26 2,26 2,261

- Kedelai 1,2 1.21 1.22 1,22 1.225 1,226

- Ubikayu 8 8.047 8.06 8,07 8,086 8,098

- Ubi Jalar 7,56 7.63 7.76 7,88 8,00 8,108

- Kacang Tanah 1 1.037 1.046 1,100 1,130 1,200

- Sayuran 1,980 1.981 1.982 1,983 1,984 1,986

- Buah-buahan 3,452 3.454 3.455 3,456 3,457 3,458

- Kelapa 171,92 781,51 781,51 781,51 781,51 781,51

- Karet 399,07 877,48 877,48 877,48 877,48 877,48

- Pinang 951,25 951,25 951,25 951,25 951,25 951,25

- Kelapa Sawit 2.429,88 1.215,44 1.215,44 1.215,44 1.215,44 1.215,44

Populasi Ternak

- Sapi 1.036 1.813 1.904 2.000 2.105 2.210

- Kerbau 3 39 40 42 43 44

- Kambing 2.793 3.072 3.226 3.384 3.553 3.730

- Babi 14.420 15.574 16.820 18.166 19.619 21.189

- Ayam Buras 197.433 211.264 221.827 232.918 244.562 256.790

- Ayam Broiler 1.183.304 1.230.636 1.353.700 1.489.070 1.637.977 1.801.775

- Ayam Ras Layer 42.000 50.000 60.000 70.000 80.000 100.000

- Itik 4.811 5.052 5.305 5.570 5.849 6.141

Page 81: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

77 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

Produksi Produk Asal Ternak

- Daging Sapi 674.520 993.150 1.171.950 1.289.100 1.401.450 1.540.050

- Daging Kerbau 2.184 14.550 16.050 17.700 19.500 21.450

- Daging Kambing 12.647 19.272 21.204 23.328 25.656 28.224

- Daging Babi 116.760 240.900 265.020 291.540 320.700 352.800

- Daging Ayam Buras 272.108 465.953 512.548 563.803 620.183 682.201

- Daging Ayam Broiler 3.504.000 4.336.575 4.880.233 5.368.257 5.905.083 6.495.591

- Daging Itik 28.744 37.359 41.095 45.205 49.726 54.699

- Telur Ayam Ras 551.880 562.017 574.175 585.659 597.372 609.319

- Telur Ayam Buras 360.333 365.738 371.224 376.792 382.444 388.181

- Telur Itik 21.072 23.807 24.164 24.256 24.620 24.989

Nilai Tukar Petani NA 105 108 110 112 115

Jalan Pertanian 14 25 35 43 48 50

Sarana Pengairan 2 4 8 13 18 23

Hewan Tervaksin 5.000 5.300 5.600 5.900 6.200 6.500

Surveilance Avian Influenza (sampel unggas)

450 450 500 500 550 550

Sampel Produk Asal Ternak 65 65 100 150 150 200

2 Meningkatnya Ketahanan Pangan

Meningkatnya konsumsi pangan sesuai PPH

Skor PPH 77 80 82 85 87 90

Konsumsi Energi 1.794 1.864 1.934 2.005 2.076 2.150

Konsumsi Protein 57,2 57,36 57,52 57,68 57,84 58

Meningkatnya kelembagaan penyuluhan

Kompetensi Penyuluh Pertama Menjadi Penyuluh Muda

13 - 2 4 8 10

Kompetensi Penyuluh Muda Menjadi Penyuluh Madya

10 - - - 1 1

Meningkatnya aksesibilitas masyarakat terhadap bahan pangan

Kelompok penerima bantuan sarana dan prasarana pengolahan produk pertanian

NA 2 4 6 8 10

Page 82: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

78 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

Tabel 4.3 Strategis dan arah kebijakan pada Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya

No Sasaran Strategi Arah Kebijakan Indikator Kinerja (Outcome) Capaian Kinerja

Kondisi Awal Kondisi Akhir 1 Meningkatnya produksi dan

produktivitas pertanian (tanaman pangan, perkebunan, kehutanan, peternakan dan perikanan)

Meningkatkan produksi dan produktivitas tanaman pangan

Peningkatan Produksi dan produktivitas tanaman pangan

a. Produktivitas Tanaman Pertanian

1. Padi (ton/ha) 2,05 2,08 2. Jagung (ton/ha) 2,256 2,261 3. Kedelai (ton/ha) 1,2 1,226

4. Ubikayu(ton/ha) 18,0 18,098 5. Ubijalar(ton/ha) 7,56 8,108 6. Kacang tanah(ton/ha) 1 1,200 7. Sayuran(ton/ha) 1,980 1,986 8. Buah-buahan(ton/ha) 3,452 3,458 9. Kelapa 171,92 781,51 10. Karet 399,07 877,48 11. Pinang 951,25 951,25 12. Kelapa Sawit 2.429,88 1.215,44 Jalan Pertanian 14 50 Sarana Pengairan 2 23 Meningkatkan populasi

dan produksi ternak Peningkatan populasi dan produksi ternak

Populasi Ternak - Sapi 1.036 2.210 - Kerbau 3 44 - Kambing 2.793 3.730 - Babi 14.420 21.189 - Ayam Buras 197.433 256.790 - Ayam Broiler 1.183.304 1.801.775 - Ayam Ras Layer 42.000 100.000 - Itik 4.811 6.141 Produksi Produk Asal Ternak - Daging Sapi 674.520 1.540.050 - Daging Kerbau 2.184 21.450 - Daging Kambing 12.647 28.224 - Daging Babi 116.760 352.800 - Daging Ayam Buras 272.108 682.201 - Daging Ayam Broiler 3.504.000 6.495.591 - Daging Itik 28.744 54.699 - Telur Ayam Ras 551.880 609.319 - Telur Ayam Buras 360.333 388.181 - Telur Itik 21.072 24.989

Page 83: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

79 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

No Sasaran Strategi Arah Kebijakan Indikator Kinerja (Outcome) Capaian Kinerja

Kondisi Awal Kondisi Akhir Peningkatan luas dan

produksi kebun rakyat Peningkatan Kesejahteraan Petani

Nilai Tukar Petani NA 115

Vaksinasi, surveliance dan pengawasan produk asal ternak

Pencegahan dan Penanggulangan Penyakit Ternak

Hewan Tervaksin 5.000 6.500 Surveilance Avian Influenza (sampel unggas) 450 550 Sampel Produk Asal Ternak 65 200 Meningkatnya konsumsi

pangan sesuai PPH Meningkatkan pola pangan harapan, konsumsi energi dan protein

Peningkatan pengetahuan masyarakat tentang pangan dan gizi

Skor PPH (Pola Pangan Harapan) 77 90 Konsumsi Energi 1.794 2.150 Konsumsi Protein 57.2 58

Meningkatnya kelembagaan penyuluhan

Meningkatkan kelembagaan penyuluhan

Pemberdayaan Penyuluh Pertanian / Perkebunan

Kompetensi Penyuluh Pertama Menjadi Penyuluh Muda

13 10

Kompetensi Penyuluh Muda Menjadi Penyuluh Madya

10 1

Meningkatnya aksesibilitas masyarakat terhadap bahan pangan

Meningkatkan industri pengolahan produk pangan

Peningkatan industri pengolahan produk pangan

Kelompok penerima bantuan sarana dan prasarana pengolahan produk pertanian

NA 2

Page 84: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

80 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

Tabel 5. Rencana Program Dan Kegiatan, Indikator Kinerja, Kelompok Sasaran, Dan Pendanaan Indikatif Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian

Tujuan Indikator

Tujuan Sasaran

Indikator Kinerja Sasaran

Program

Kondisi Kinerja

Awal RPJMD 2013

Capaian Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan SKPD Penanggung Jawab

sdh Revisi

2014 2015 2016 2017 2018 Kondisi Kinerja

pada akhir periode RPJMD

Target Rp. Target Rp. Target Rp. target Rp. target Rp. Target Rp. (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (18)

Meningkatkan

ketahanan

pangan

Skor PPH (Pola Pangan Harapan)

Meningkatnya konsumsi pangan sesuai PPH

Skor PPH (Pola Pangan Harapan)

Program Peningkat

an Ketahanan Pangan

77 80 726.305.40

1 82

864.500.000 85

935.000.00

0 87

1.068.650.0

00

90

1.265.000.0

00 90

4.859.455.401

DKPP

Konsumsi Energi

Konsumsi Energi

1.794 1.864 1.934 2.005 2.076 2.150 2.150

Konsumsi Protein

Konsumsi Protein

57,2 57,36 57,52 57,68 57,84 58 58

Peningkatan Kompetensi penyuluh :

- Penyuluh Pertama menjadi Penyuluh Muda

- Penyuluh Muda menjadi penyuluh madya

Meningkatnya kelembagaan penyuluhan

Peningkatan Kompetensi penyuluh :

- Penyuluh Pertama menjadi Penyuluh Muda

- Penyuluh Muda menjadi penyuluh madya

Program Pemberd

ayaan Penyuluh Pertanian

/ Perkebun

an Lapangan

13

10

- -

230.810.30

0

2 -

250.000.000

4 -

255.000.00

0

6

1

249.000.00

0

10 -

538.680.00

0

10

1

1.523.490.300

DKPP

248.000.00

0

550.000.000

590.000.00

0

596.875.00

0

585.000.00

0

2.569.875.000

DKPP

Kelompok penerima bantuan sarana dan prasarana pengolahan produk pertanian

Meningkatnya aksesibilitas masyarakat terhadap bahan pangan

Kelompok penerima bantuan sarana dan prasarana pengolahan produk pertanian

Program Peningkat

an Pemasara

n Hasil Produksi Pertanian

NA 2 4 6 8 10 10

Page 85: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

81 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

Tabel 5. Rencana Program Dan Kegiatan, Indikator Kinerja, Kelompok Sasaran, Dan Pendanaan Indikatif Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian

Tujuan Indikator

Tujuan Sasaran

Indikator Kinerja Sasaran

Program

Kondisi Kinerja

Awal RPJMD 2013

Capaian Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan SKPD Penanggung Jawab

sdh Revisi

2014 2015 2016 2017 2018 Kondisi Kinerja

pada akhir periode RPJMD

Target Rp. Target Rp. Target Rp. target Rp. target Rp. Target Rp. (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (18)

Meningkatkan

pengembangan sektor

pertanian untuk menduk

ung ketahana

n pangan, perdaga

ngan, jasa dan pariwisa

ta

Kontribusi sector pertanian (tanaman pangan, perkebunan, kehutanan, peternakan dan perikanan terhadap PDRB)

Meningkatnya produksi dan produktivitas pertanian (tanaman pangan, perkebunan, kehutanan, peternakan dan perikanan terhadap PDRB)

Kontribusi sector pertanian (tanaman pangan, perkebunan, kehutanan, peternakan dan perikanan terhadap PDRB) Produksi Produktivitas Tanaman Pangan dan Hortikultura

Program Peningkat

an Produksi Pertanian

3.771.016.4

00

3.771.016.400

3.771.016.4

00

3.771.016.4

00

3.771.016.4

00

3.771.016.400

DKPP

Padi (ton/ha) 2,05 2,068 2.07 2,07 2,08 2,08 2,08 Jagung (ton/ha)

2,256 2,259 2.259 2,26 2,26 2,261 2,261

Kedelai (Ton/ha)

1,2 1,21 1.22 1,22 1.225 1,226 1,226

Ubi kayu (ton/ha)

8 8,047 8.06 8,07 8,086 8,098 8,098

Ubi jalar(ton/ha)

7,56 7,63 7.76 7,88 8,00 8,108 8,108

Kacang Tanah (Ton/ha)

1 1,037 1.046 1,100 1,130 1,200 1,200

Page 86: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

82 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

Tabel 5. Rencana Program Dan Kegiatan, Indikator Kinerja, Kelompok Sasaran, Dan Pendanaan Indikatif Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian

Tujuan Indikator

Tujuan Sasaran

Indikator Kinerja Sasaran

Program

Kondisi Kinerja

Awal RPJMD 2013

Capaian Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan SKPD Penanggung Jawab

sdh Revisi

2014 2015 2016 2017 2018 Kondisi Kinerja

pada akhir periode RPJMD

Target Rp. Target Rp. Target Rp. target Rp. target Rp. Target Rp. (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (18)

Sayuran (Ton/ha)

1,980 1,981 1.982 1,983 1,984 1,986 1,986

Buah-buahan (Ton/ha)

3,452 3,454 3.455 3,456 3,457 3,458 3,458

Produktivitas Tanaman Perkebunan

Kelapa 171,92 781,51 781,51 781,51 781,51 781,51 781,51

Karet 399,07 877,48 877,48 877,48 877,48 877,48 877,48

Pinang 951,25 951,25 951,25 951,25 951,25 951,25 951,25

Kelapa Sawit 2.429,88 1.215,44

1.215,4

4

1.215,44

1.215,4

4

1.215,44

1.215,4

4

Peningkatan Nilai Tukar Petani (%)

Program Peningkat

an Kesejahte

raan Petani

NA 105 4.776.041.969,50

108 120. 000.000

110 127. 000.0

00

112 167. 125.0

00

115 200. 000.0

00

115 5.390.166.970

DKPP

Program Peningkat

an Produksi

Hasil Peternak

an

612.167.20

0

700.000.000

750.000.00

0

764.000.00

0

960.000.00

0

3.786.167.200

DKPP

Populasi Ternak (ekor)

Sapi 1.036 1.813 1.904 2.000 2.105 2.210 2.210

Kerbau 3 39 40 42 43 44 44

Kambing 2.793 3.072 3.226 3.384 3.553 3.730 3.730

Page 87: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

83 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

Tabel 5. Rencana Program Dan Kegiatan, Indikator Kinerja, Kelompok Sasaran, Dan Pendanaan Indikatif Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian

Tujuan Indikator

Tujuan Sasaran

Indikator Kinerja Sasaran

Program

Kondisi Kinerja

Awal RPJMD 2013

Capaian Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan SKPD Penanggung Jawab

sdh Revisi

2014 2015 2016 2017 2018 Kondisi Kinerja

pada akhir periode RPJMD

Target Rp. Target Rp. Target Rp. target Rp. target Rp. Target Rp. (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (18)

Babi 14.420 15.574 16.820 18.166 19.619 21.189 21.189

Ayam Buras 197.433 211.264

221.82

7

232.918

244.562

256.790

256.79

0

Ayam Broiler 1.183.304 1.230.366

1.353.7

00

1.489.0070

1.637.9

77

1.801.757

1.801.7

57

Ayam Ras Layer

42.000 50.000

60.000

70.000

80.000

100.000

100.000

Itik 4.811 5.052 5.305 5.570 5.849 6.141 6.141

Produksi Produk Asal Ternak (kg)

Sapi 674.520 993.150

1.171.9

50

1.259.100

1.401.4

50

1.540.050

1.540.0

50

Kerbau 2.184 14.550 16.050 17.700 19.500 21.450 21.450

Kambing 12.647 19.272 21.204 23.328 25.656 28.224 28.224

Babi 116.760 240.900

265.02

0

291.540

320.700

352.800

352.80

0

Ayam Buras 272.108 465.953

512.54

8

563.803

620.183

682.201

682.20

1

Ayam Broiler 3.504.000 4.336.557

4.880.2

33

5.368.257

5.905.0

83

6.495.591

6.495.5

91

Itik 28.744 37.359 41.095 45.205 49.726 54.699 54.699

Telur Ayam Ras

551.880 562.017

574.17

5

585.659

597.372

609.319

609.31

9

Page 88: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

84 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

Tabel 5. Rencana Program Dan Kegiatan, Indikator Kinerja, Kelompok Sasaran, Dan Pendanaan Indikatif Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian

Tujuan Indikator

Tujuan Sasaran

Indikator Kinerja Sasaran

Program

Kondisi Kinerja

Awal RPJMD 2013

Capaian Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan SKPD Penanggung Jawab

sdh Revisi

2014 2015 2016 2017 2018 Kondisi Kinerja

pada akhir periode RPJMD

Target Rp. Target Rp. Target Rp. target Rp. target Rp. Target Rp. (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (18)

Telur Ayam Buras

360.333 365.738

371.22

4

376.792

382.444

388.181

388.18

1

Telur Itik 21.072 23.807 24.164 24.256 24.620 24.989 24.989

313.212.50

0

342.000

.000

343.000.00

0

382.000.00

0

387.000.00

0

1.767.212.500

DKPP

Hewan Tervaksin

Program Pencegah

an dan Penanggu

langan Penyakit Ternak

5.000 5.300

5.600

5.900

6.200

6.500

6.500

Surveilance Avian Influenza (sampel unggas)

450 450

500

500

550

550

550

Sampel Produk Asal Ternak

65 65

100

150

150

200

200

Jalan Pertanian

Progra Peningkatan Sarana

dan Prasaran

a Pertanian

14 25

3.614. 000.0

00 35

3.700. 000.000

43

3.800. 000.0

00 48

3.650.000.0

00 50

3.000.000.0

00 50

17.764. 000.000

DKPP

Sarana Pengairan 2 4

8

13

18

23

23

Page 89: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

85 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

Tabel 6. Indikator Kinerja SKPD Yang Mengacu Pada Tujuan Dan Sasaran RPJMD

Tujuan Sasaran Indikator

Kinerja Sasaran

Program

Indikator Kinerja

Program (Outcome)

Kondisi

Kinerja Awal

RPJMD 2013

Capaian Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan SKPD Penangg

ung Jawab

sdh Revisi

2014 2015 2016 2017 2018 Kondisi Kinerja

pada akhir periode RPJMD

Target Rp. Target Rp. Target Rp. target Rp. target Rp. Target Rp. (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (18)

Meningkatkan

ketahanan

pangan

Meningkatnya konsumsi pangan sesuai PPH

Skor PPH (Pola Pangan Harapan)

Program Peningkat

an Ketahanan Pangan

77 80

726.305.40

1 82

864.500.000 85

935.000.00

0 87

1.068.650.0

00

90

1.265.000.0

00 90

4.859.455.401

DKPP

Konsumsi Energi

Konsumsi Energi 1.794 1.864 1.934 2.005 2.076 2.150 2.150

Konsumsi Protein

Konsumsi Protein 57,2 57,36 57,52 57,68 57,84 58 58

Meningkatnya kelembagaan penyuluhan

Peningkatan Kompetensi penyuluh :

- Penyuluh Pertama menjadi Penyuluh Muda

- Penyuluh Muda menjadi penyuluh madya

Program Pemberd

ayaan Penyuluh Pertanian

/ Perkebun

an Lapangan

Kompetensi Penyuluh

13

10

- -

230.810.30

0

2 -

250.000.000

4 -

255.000.00

0

6

1

249.000.00

0

10 -

538.680.00

0

10

1

1.523.490.300

DKPP

248.000.00

0

550.000.000

590.000.00

0

596.875.00

0

585.000.00

0

2.569.875.000

DKPP

Meningkatnya aksesibilitas masyarakat terhadap bahan pangan

Kelompok penerima bantuan sarana dan prasarana pengolahan produk pertanian

Program Peningkat

an Pemasara

n Hasil Produksi Pertanian

Kelompok penerima bantuan

sarana dan prasarana

pengolahan produk

pertanian

NA 2 4 6 8 10 10

Page 90: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

86 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

Tabel 6. Indikator Kinerja SKPD Yang Mengacu Pada Tujuan Dan Sasaran RPJMD

Tujuan Sasaran Indikator

Kinerja Sasaran

Program

Indikator Kinerja

Program (Outcome)

Kondisi

Kinerja Awal

RPJMD 2013

Capaian Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan SKPD Penangg

ung Jawab

sdh Revisi

2014 2015 2016 2017 2018 Kondisi Kinerja

pada akhir periode RPJMD

Target Rp. Target Rp. Target Rp. target Rp. target Rp. Target Rp. (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (18)

Meningkatkan

pengembangan sektor

pertanian untuk menduk

ung ketahana

n pangan, perdaga

ngan, jasa dan pariwisa

ta

Meningkatnya produksi dan produktivitas pertanian (tanaman pangan, perkebunan, kehutanan, peternakan dan perikanan terhadap PDRB)

Kontribusi sector pertanian (tanaman pangan, perkebunan, kehutanan, peternakan dan perikanan terhadap PDRB) Produksi Produktivitas Tanaman Pangan dan Hortikultura

Program Peningka

tan Produksi Pertanian

Produktivitas Tanaman Pangan dan Holtikultura

3.771.016.4

00

3.771.016.400

3.771.016.4

00

3.771.016.4

00

3.771.016.4

00

3.771.016.400

DKPP

Padi (ton/ha) 2,05 2,068 2.07 2,07 2,08 2,08 2,08 Jagung (ton/ha)

2,256 2,259 2.259 2,26 2,26 2,261 2,261

Kedelai (Ton/ha)

1,2 1,21 1.22 1,22 1.225 1,226 1,226

Ubi kayu (ton/ha)

8 8,047 8.06 8,07 8,086 8,098 8,098

Ubi jalar(ton/ha)

7,56 7,63 7.76 7,88 8,00 8,108 8,108

Kacang Tanah (Ton/ha)

1 1,037 1.046 1,100 1,130 1,200 1,200

Page 91: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

87 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

Tabel 6. Indikator Kinerja SKPD Yang Mengacu Pada Tujuan Dan Sasaran RPJMD

Tujuan Sasaran Indikator

Kinerja Sasaran

Program

Indikator Kinerja

Program (Outcome)

Kondisi

Kinerja Awal

RPJMD 2013

Capaian Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan SKPD Penangg

ung Jawab

sdh Revisi

2014 2015 2016 2017 2018 Kondisi Kinerja

pada akhir periode RPJMD

Target Rp. Target Rp. Target Rp. target Rp. target Rp. Target Rp. (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (18)

Sayuran (Ton/ha)

1,980 1,981 1.982 1,983 1,984 1,986 1,986

Buah-buahan (Ton/ha)

3,452 3,454 3.455 3,456 3,457 3,458 3,458

Produktivitas Tanaman Perkebunan

Produkvitas tanaman

perkebunan

Kelapa 171,92 781,51 781,51 781,51 781,51 781,51 781,51

Karet 399,07 877,48 877,48 877,48 877,48 877,48 877,48

Pinang 951,25 951,25 951,25 951,25 951,25 951,25 951,25

Kelapa Sawit 2.429,88

1.215,44

1.215,4

4

1.215,44

1.215,4

4

1.215,44

1.215,4

4

Peningkatan Nilai Tukar Petani (%)

Program Peningka

tan Kesejahte

raan Petani

Nilai tukar petani

NA 105 4.776.041.969,50

108 120. 000.000

110 127. 000.0

00

112 167. 125.0

00

115 200. 000.0

00

115 5.390.166.970

DKPP

Program Peningka

tan Produksi

Hasil Peternak

an

Peningkatan Populasi Ternak

612.167.20

0

700.000.000

750.000.00

0

764.000.00

0

960.000.00

0

3.786.167.200

DKPP

Populasi Ternak (ekor)

Sapi 1.036 1.813 1.904 2.000 2.105 2.210 2.210

Kerbau 3 39 40 42 43 44 44

Kambing 2.793 3.072 3.226 3.384 3.553 3.730 3.730

Page 92: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

88 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

Tabel 6. Indikator Kinerja SKPD Yang Mengacu Pada Tujuan Dan Sasaran RPJMD

Tujuan Sasaran Indikator

Kinerja Sasaran

Program

Indikator Kinerja

Program (Outcome)

Kondisi

Kinerja Awal

RPJMD 2013

Capaian Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan SKPD Penangg

ung Jawab

sdh Revisi

2014 2015 2016 2017 2018 Kondisi Kinerja

pada akhir periode RPJMD

Target Rp. Target Rp. Target Rp. target Rp. target Rp. Target Rp. (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (18)

Babi 14.420 15.574 16.820 18.166 19.619 21.189 21.189

Ayam Buras 197.433 211.264

221.82

7

232.918

244.562

256.790

256.79

0

Ayam Broiler 1.183.304

1.230.366

1.353.7

00

1.489.0070

1.637.9

77

1.801.757

1.801.7

57

Ayam Ras Layer

42.000 50.000

60.000

70.000

80.000

100.000

100.000

Itik 4.811 5.052 5.305 5.570 5.849 6.141 6.141

Produksi Produk Asal Ternak (kg)

Peningkatan Produksi

Peternakan

Sapi 674.520 993.150

1.171.9

50

1.259.100

1.401.4

50

1.540.050

1.540.0

50

Kerbau 2.184 14.550 16.050 17.700 19.500 21.450 21.450

Kambing 12.647 19.272 21.204 23.328 25.656 28.224 28.224

Babi 116.760 240.900

265.02

0

291.540

320.700

352.800

352.80

0

Ayam Buras 272.108 465.953

512.54

8

563.803

620.183

682.201

682.20

1

Ayam Broiler 3.504.000

4.336.557

4.880.2

33

5.368.257

5.905.0

83

6.495.591

6.495.5

91

Itik 28.744 37.359 41.095 45.205 49.726 54.699 54.699

Telur Ayam Ras

551.880 562.017

574.17

5

585.659

597.372

609.319

609.31

9

Page 93: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

89 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

Tabel 6. Indikator Kinerja SKPD Yang Mengacu Pada Tujuan Dan Sasaran RPJMD

Tujuan Sasaran Indikator

Kinerja Sasaran

Program

Indikator Kinerja

Program (Outcome)

Kondisi

Kinerja Awal

RPJMD 2013

Capaian Kinerja Program dan Kerangka Pendanaan SKPD Penangg

ung Jawab

sdh Revisi

2014 2015 2016 2017 2018 Kondisi Kinerja

pada akhir periode RPJMD

Target Rp. Target Rp. Target Rp. target Rp. target Rp. Target Rp. (3) (4) (5) (6) (7) (8) (9) (10) (11) (12) (13) (14) (15) (16) (18)

Telur Ayam Buras

360.333 365.738

371.22

4

376.792

382.444

388.181

388.18

1

Telur Itik 21.072 23.807 24.164 24.256 24.620 24.989 24.989

313.212.50

0

342.000

.000

343.000.00

0

382.000.00

0

387.000.00

0

1.767.212.500

DKPP

Hewan Tervaksin

Program Pencegah

an dan Penanggu

langan Penyakit Ternak

Hewan Tervaksin

5.000 5.300

5.600

5.900

6.200

6.500

6.500

Surveilance Avian Influenza (sampel unggas)

Surveilance Avian Influenza (sampel unggas)

450 450

500

500

550

550

550

Sampel Produk Asal Ternak

65 65

100

150

150

200

200

Jalan Pertanian

Progra Peningka

tan Sarana

dan Prasaran

a Pertanian

Jalan Pertanian

14 25

3.614. 000.0

00 35

3.700. 000.000

43

3.800. 000.0

00 48

3.650.000.0

00 50

3.000.000.0

00 50

17.764. 000.000

DKPP

Sarana Pengairan

Sarana Pengairan

2 4

8

13

18

23

23

Page 94: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

90 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

LAMPIRAN RENSTRA 2013 - 2018

Page 95: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

91 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

VISI : “TERWUJUDNYA KOTA PALANGKA RAYA SEBAGAI KOTA PENDIDIKAN, JASA DAN PARIWISATA YANG BERWAWASAN LINGKUNGAN BERDASARKAN FALSAFAH BUDAYA BETANG”

No Misi Tujuan Sasaran Strategi Arah Kebijakan Indikator Kinerja (Outcome) Capaian Kinerja

Kondisi Awal Kondisi Akhir 1 Mewujudkan Kota

Palangka Raya Sebagai Kota Pendidikan Dan Pust Pengembangan Sumber Daya Manusia Yang Berkualitas

Meningkatkan pengembangan sektor pertanian untuk mendukung ketahanan pangan, perdagangan, jasa dan pariwisata

Meningkatnya produksi dan produktivitas pertanian (tanaman pangan, perkebunan, kehutanan, peternakan dan perikanan)

Meningkatkan produksi dan produktivitas tanaman pangan

Peningkatan Produksi dan produktivitas tanaman pangan

a. Produktivitas Tanaman Pertanian

1. Padi (ton/ha) 2,05 2,08 2. Jagung (ton/ha) 2,256 2,261 3. Kedelai (ton/ha) 1,2 1,226

4. Ubikayu(ton/ha) 18,0 18,098 5. Ubijalar(ton/ha) 7,56 8,108 6. Kacang tanah(ton/ha) 1 1,200 7. Sayuran(ton/ha) 1,980 1,986 8. Buah-buahan(ton/ha) 3,452 3,458 9. Kelapa 171,92 781,51 10. Karet 399,07 877,48 11. Pinang 951,25 951,25 12. Kelapa Sawit 2.429,88 1.215,44 Jalan Pertanian 14 50 Sarana Pengairan 2 23 Meningkatkan

populasi dan produksi ternak

Peningkatan populasi dan produksi ternak

Populasi Ternak - Sapi 1.036 2.210 - Kerbau 3 44 - Kambing 2.793 3.730 - Babi 14.420 21.189 - Ayam Buras 197.433 256.790 - Ayam Broiler 1.183.304 1.801.775 - Ayam Ras Layer 42.000 100.000 - Itik 4.811 6.141 Produksi Produk Asal Ternak - Daging Sapi 674.520 1.540.050 - Daging Kerbau 2.184 21.450 - Daging Kambing 12.647 28.224 - Daging Babi 116.760 352.800 - Daging Ayam Buras 272.108 682.201

Page 96: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

92 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

No Misi Tujuan Sasaran Strategi Arah Kebijakan Indikator Kinerja (Outcome) Capaian Kinerja

Kondisi Awal Kondisi Akhir - Daging Ayam Broiler 3.504.000 6.495.591 - Daging Itik 28.744 54.699 - Telur Ayam Ras 551.880 609.319 - Telur Ayam Buras 360.333 388.181

- Telur Itik 21.072 24.989 Peningkatan luas dan

produksi kebun rakyat Peningkatan Kesejahteraan Petani

Nilai Tukar Petani NA 115

Vaksinasi, surveliance dan pengawasan produk asal ternak

Pencegahan dan Penanggulangan Penyakit Ternak

Hewan Tervaksin 5.000 6.500 Surveilance Avian Influenza

(sampel unggas) 450 550

Sampel Produk Asal Ternak 65 200 Meningkatkan

Ketahanan Pangan Meningkatnya konsumsi pangan sesuai PPH

Meningkatkan pola pangan harapan, konsumsi energi dan protein

Peningkatan pengetahuan masyarakat tentang pangan dan gizi

Skor PPH (Pola Pangan Harapan) 77 90 Konsumsi Energi 1.794 2.150 Konsumsi Protein 57.2 58

Meningkatnya aksesibilitas masyarakat terhadap bahan pangan

Meningkatkan industri pengolahan produk pangan

Peningkatan industri pengolahan produk pangan

Kelompok penerima bantuan sarana dan prasarana pengolahan produk pertanian

NA 2

Meningkatnya kelembagaan penyuluhan

Meningkatkan kelembagaan penyuluhan

Pemberdayaan Penyuluh Pertanian / Perkebunan

Kompetensi Penyuluh Pertama Menjadi Penyuluh Muda

13 10

Kompetensi Penyuluh Muda Menjadi Penyuluh Madya

10 1

Page 97: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

93 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

NAMA SKPD : DINAS KETAHANAN PANGAN DAN PERTANIAN KOTA PALANGKA RAYA NAMA KABUPATEN / KOTA : PALANGKA RAYA TUGAS DAN FUNGSI : Penyelenggaraan Urusan Pemerintahan Dan Tugas Pembantuan Lingkup Tanaman Pangan Dan Hortikultura, Perkebunan, Prasarana, Sarana Dan

Penyuluhan Pertanian, Kesehatan Hewan, Kesehatan Masyarakat Veteriner, Pengolahan Dan Pemasaran Hasil Peternakan, Perbibitan Dan Produksi Ternak Serta Ketahanan Pangan

SASARAN RENSTRA INDIKATOR KINERJA UTAMA PENANGGUNG JAWAB SUMBER DATA KETERANGAN

Meningkatnya produksi dan produktivitas pertanian

Produtivitas bahan pangan utama lokal lainnya per hektar (Ton/Ha) - Padi - Jagung Manis / Jagung Sayur - Kedelai - Ubi Kayu - Ubi Jalar - Kacang Tanah - Sayuran - Buah-buahan - Kelapa - Karet - Pinang - Kelapa Sawit

DKPP Kota Palangka Raya RPJMD Kota Palangka Raya Tahun 2013 - 2018

- Jalan Usaha Tani (kelompok penerima)

- Embung (kelompok penerima)

DKPP Kota Palangka Raya

DKPP Kota Palangka Raya

RPJMD Kota Palangka Raya Tahun 2013 - 2018

Populasi Ternak - Sapi - Kerbau - Kambing - Babi - Ayam Buras - Ayam Broiler - Ayam Ras Layer - Itik Produksi Produk Asal Ternak - Daging Sapi - Daging Kerbau - Daging Kambing - Daging Babi

DKPP Kota Palangka Raya

DKPP Kota Palangka Raya

RPJMD Kota Palangka Raya Tahun 2013 – 2018 RPJMD Kota Palangka Raya Tahun 2013 - 2018

Page 98: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

94 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018

- Daging Ayam Buras - Daging Ayam Broiler - Daging Itik - Telur Ayam Ras - Telur Ayam Buras - Telur Itik

Nilai Tukar Petani DKPP Kota Palangka Raya RPJMD Kota Palangka Raya Tahun 2013 - 2018

Kelompok penerima bantuan sarana dan prasarana pengolahan produk pertanian

DKPP Kota Palangka Raya RPJMD Kota Palangka Raya Tahun 2013 - 2018

Hewan Tervaksin DKPP Kota Palangka Raya RPJMD Kota Palangka Raya Tahun 2013 - 2018

Surveilance Avian Influenza (sampel unggas)

DKPP Kota Palangka Raya RPJMD Kota Palangka Raya Tahun 2013 - 2018

Sampel Produk Asal Ternak DKPP Kota Palangka Raya RPJMD Kota Palangka Raya Tahun 2013 - 2018

Meningkatnya konsumsi pangan sesuai PPH

- Skor PPH (Pola Pangan Harapan) - Konsumsi Energi - Konsumsi Protein

DKPP Kota Palangka Raya RPJMD Kota Palangka Raya Tahun 2013 - 2018

Meningkatnya kelembagaan penyuluhan

- Kompetensi Penyuluh pertama menjadi penyuluh muda

- Kompetensi Penyuluh muda menjadi penyuluh madya

DKPP Kota Palangka Raya RPJMD Kota Palangka Raya Tahun 2013 - 2018

Palangka Raya, Maret 2018 Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya IKHWANSYAH, S.Sos.,M.AP Pembina Utama Muda NIP. 19590515 198308 1 009

Page 99: PEMERINTAH KOTA PALANGKA RAYA RENSTRA TAHUN -2018...Strategis Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Palangka Raya Tahun 2013 -2018 dapat berjalan dengan baik. Ditetapkan di Palangka

95 Renstra Dinas Ketahanan Pangan dan PertanianKota Palangka Raya Tahun 2013-2018