pbimbingan dan konseling islam skripsieprints.walisongo.ac.id/179/1/081111037_coverdll.pdf ·...

13
PBIMBINGAN DAN KONSELING ISLAM DALAM MENANGANI KASUS KLEPTOMANIA (Studi Kasus Siswa SD Hj. Isriati Baiturrahman I Semarang) SKRIPSI Untuk Memenuhi Persyaratan Mencapai Derajat Sarjana Sosial Islam (S.Sos.I) Jurusan Bimbingan dan Penyuluhan Islam (BPI) Oleh: SALAMAH NIM. 081111037 FAKULTAS DAKWAH DAN KOMUNIKASI INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI WALISONGO SEMARANG 2013

Upload: buithuy

Post on 10-Mar-2019

218 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: PBIMBINGAN DAN KONSELING ISLAM SKRIPSIeprints.walisongo.ac.id/179/1/081111037_Coverdll.pdf · Semarang dalam menangani kasus kleptomania pada siswa melalui beberapa tahap yaitu identifikasi

PBIMBINGAN DAN KONSELING ISLAM

DALAM MENANGANI KASUS KLEPTOMANIA

(Studi Kasus Siswa SD Hj. Isriati Baiturrahman I Semarang)

SKRIPSI

Untuk Memenuhi Persyaratan

Mencapai Derajat Sarjana Sosial Islam (S.Sos.I)

Jurusan Bimbingan dan Penyuluhan Islam (BPI)

Oleh:

SALAMAH

NIM. 081111037

FAKULTAS DAKWAH DAN KOMUNIKASI

INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI WALISONGO

SEMARANG

2013

Page 2: PBIMBINGAN DAN KONSELING ISLAM SKRIPSIeprints.walisongo.ac.id/179/1/081111037_Coverdll.pdf · Semarang dalam menangani kasus kleptomania pada siswa melalui beberapa tahap yaitu identifikasi

ii

Page 3: PBIMBINGAN DAN KONSELING ISLAM SKRIPSIeprints.walisongo.ac.id/179/1/081111037_Coverdll.pdf · Semarang dalam menangani kasus kleptomania pada siswa melalui beberapa tahap yaitu identifikasi

iii

Page 4: PBIMBINGAN DAN KONSELING ISLAM SKRIPSIeprints.walisongo.ac.id/179/1/081111037_Coverdll.pdf · Semarang dalam menangani kasus kleptomania pada siswa melalui beberapa tahap yaitu identifikasi

iv

PERNYATAAN

Dengan ini saya menyatakan bahwa skripsi ini adalah hasil kerja saya sendiri dan

di dalamnya tidak terdapat karya yang pernah diajukan untuk memperoleh gelar

kesarjanaan di suatu perguruan tinggi di lembaga pendidikan lainnya.

Pengetahuan yang diperoleh dari hasil penerbitan maupun yang belum atau tidak

diterbitkan, Sumbernya dijelaskan di dalam tulisan dan daftar pustaka.

Semarang, 24 Juni 2013

Salamah 081111037

Page 5: PBIMBINGAN DAN KONSELING ISLAM SKRIPSIeprints.walisongo.ac.id/179/1/081111037_Coverdll.pdf · Semarang dalam menangani kasus kleptomania pada siswa melalui beberapa tahap yaitu identifikasi

v

MOTTO

���� ���֠�� � ���� ������������ ��� ���� �֠

���!�"#�$☺&��� '�(�$)�ִ)#+,-�� ��!.ִ☺/�0 ִ12"

34678.ִ☺/�0 � 9�� $)�:!:; �4<��.ִ☺����� =>3?@A���� B

C֠⌧E�� F�� �G☺�� : �H☺���ִI =7

Artinya: “Dialah yang telah menurunkan ketenangan kedalam hati orang-orang mukmin untuk menambah keimanan atas keimanan mereka (yang telah ada) dan milik Allah lah bala tentara langit dan bumi, dan Allah Maha Mengetahui dan Maha Bijaksana” (Q.S Al Fath: 4)

Page 6: PBIMBINGAN DAN KONSELING ISLAM SKRIPSIeprints.walisongo.ac.id/179/1/081111037_Coverdll.pdf · Semarang dalam menangani kasus kleptomania pada siswa melalui beberapa tahap yaitu identifikasi

vi

Page 7: PBIMBINGAN DAN KONSELING ISLAM SKRIPSIeprints.walisongo.ac.id/179/1/081111037_Coverdll.pdf · Semarang dalam menangani kasus kleptomania pada siswa melalui beberapa tahap yaitu identifikasi

vii

PERSEMBAHAN

Tiada sesuatupun yang dapat memberikan rasa bahagia melainkan senyum

manis penuh bangga dengan penuh rasa bakti, cinta dan kasih sayang dan

dengan segala kerendahan hati kupersembahkan skripsi ini untuk

J Kepada kedua Orang Tua (Bapak Sukasdi dan Ibu Darini) tercinta yang

telah mendidik dan membesarkanku serta mencurahkan kasih sayangnya.

J Kakak- kakakku (Rosikin dan Rokhayatun) yang senantiasa memberi

inspirasi dan perhatian untuk selalu semangat dalam hidupku.

J Mas Sulton Hadi Muntaha (Alm) dan Keluarga yang selalu aku sayangi

makasih atas semuanya, kehadiranmu telah memberikan inspirasi dan

semangat penulis dalam menyelesaikan skripsi ini. Semoga semuanya

akan indah pada tempat dan waktu yang tepat.

J Teman-teman kost (Mbk Erna, Ria, Nuri, Ritma, Oing, Dita, Ipeh, dan

Inca, Maya) yang selalu memberi motivasi dan dukungan untuk tetap bisa

menulis skripsi ini.

J Sahabat-sahabat BPI 08B (Rizal, Rival, Lukman, Irfan, Ipul, sumaji, Leha,

Nova, Lux Fatmawati, Isti, Nur Khafido, Ika, dan Maysaroh) senasib

seperjuangan yang telah memberikan motivasi untuk menyelesaikan

skripsi ini.

J Sahabat-sahabat HMI-MPO (Ciul, Eka,Lina, Midah, Ria, Evi, Oing, Ifah,

dan yang tidak bisa disebut satu persatu)yang telah memberi dukungan dan

semangat.

J Tim KKN Posko 08 Brabo

J Dan tak lupa pembaca budiman sekalian

Semoga amal dan kebaikan mereka mendapat balasan yang berlipat ganda

dari Allah Yang Maha Kuasa.

Page 8: PBIMBINGAN DAN KONSELING ISLAM SKRIPSIeprints.walisongo.ac.id/179/1/081111037_Coverdll.pdf · Semarang dalam menangani kasus kleptomania pada siswa melalui beberapa tahap yaitu identifikasi

viii

ABSTRAK

Agama sebagai pedoman hidup bagi manusia yang memberikan petunjuk tentang berbagai aspek kehidupan, termasuk pembinaan atau pengembangan mental (rohani) yang sehat. Salah satu peranan agama juga sebagai terapi (penyembuhan) bagi gangguan kejiwaan. Pengamalan agama dalam kehidupan sehari-hari dapat membentengi orang dari gangguan jiwa dan dapat pula mengembalikan kesehatan jiwa bagi orang yang cemas, gelisah dan sebagainya. Sedangkan perubahan sikap mental dan perubahan prilaku dalam kehidupan siswa sehari-hari tidak bisa terjadi begitu saja, namun membutuhkan adanya suatu proses. Dan proses yang dimaksud melalui bimbingan dan konseling islam. Pokok permasalahan pada penelitian ini adalah faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi terjadinya kleptomania pada siswa SD Hj. Isriati Baiturrahman I Semarang dan bagaimana pelaksanaan bimbingan dan konseling islam dalam menangani kasus kleptomania pada siswa SD Hj. Isriati Baiturrahman I Semarang. Dari hasil penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat bagi khasanah ilmu terutama bagi jurusan bimbingan dan penyuluhan islam dalam memberikan gambaran yang jelas mengenai bimbingan dan konseling islam dalam menangani kasus kleptomania pada siswa.

Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif, Lokasi penelitian di SD Hj. Isriati Baiturrahman I Semarang, dengan fokus penelitian pada siswa yang mengalami kleptomania. Sumber data dalam penelitian ini adalah guru BK/psikolog, wali kelas dan guru agama dan dokumentasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah berupa library research atau studi pustaka, sumber arsip, dokumen resmi di SD Hj. Isriati Baiturrahman I semarang. Metode yang digunakan yaitu: metode observasi, metode wawancara, metode dokumentasi dan tehnik analisis yang digunakan analisis deskriptif.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa SD Hj. Isriati Baiturrahman I Semarang dalam menangani kasus kleptomania pada siswa melalui beberapa tahap yaitu identifikasi kasus, diagnosa, prognosa, terapi/treatment, evaluasi dan follow up. Dalam menangani kasus kleptomania pada siswa yang mana Guru BK/ psikolog berkerja sama dengan wali kelas dan guru agama untuk membantu menyelesaikan masalah interpersonal dan emosional siswa yang mengalami kleptomania dengan bimbingan dan konseling Islam, dan treatment/ terapi yang di berikan berupa sholat berjamaah, dzikir asmaul khusna, doa bersama dan terapi taubat. Semuanya di sampaikan secara langsung kepada siswa dengan berdialog, Tanya jawab, dan dengan persuasif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa SD Hj. Baiturrahman I Semarang menggunakan bimbingan dan konseling yang bisa merubah pola pikir dan sikap siswa yang mengalami kleptomania menjadi lebih baik dan tidak mengulangi tindakan mengambil barang milik orang lain lagi. Terbukti dari Bulan ke bulan kasus kleptomania di SD Hj. Baiturrahman I Semarang menurun.

Page 9: PBIMBINGAN DAN KONSELING ISLAM SKRIPSIeprints.walisongo.ac.id/179/1/081111037_Coverdll.pdf · Semarang dalam menangani kasus kleptomania pada siswa melalui beberapa tahap yaitu identifikasi

ix

KATA PENGANTAR

Bismillahirrahmanirrahim

Puji dan syukur dengan hati yang tulus dan pikiran yang jernih,

tercurahkan kehadirat Allah SWT, atas limpahan rahmat, hidayah, dan taufik serta

inayah-Nya Dan tidak lupa pula penulis panjatkan shalawat serta salam kepada

sang revolusioner Muhammad Rasulullah SAW, yang dengan keteladanan,

keberanian dan kesabarannya membawa risalah Islamiyah yang sampai sekarang

telah mengangkat derajat manusia dan bisa kita rasakan buahnya.

Skripsi berjudul Bimbingan Dan Konseling Islam Dalam Menangani

Kasus Kleptomania (Studi Kasus Siswa SD Hj. Isriati Baiturrahman I Semarang).

Skripsi ini disusun guna memenuhi sebagian persyaratan dalam memperoleh gelar

Sarjana (S.1) pada Fakultas Dakwah Institut Agama Islam Negeri Walisongo

Semarang.

Penulis dalam menyelesaikan skripsi ini mendapat bantuan baik moril

maupun materiil dari berbagai pihak, maka pada kesempatan ini dengan

kerendahan hati dan rasa hormat yang dalam penulis mengucapkan terima kasih

kepada:

1. Bapak Prof. Dr. H. Muhibbin Noor, M.Ag selaku Rektor IAIN Walisongo

Semarang.

2. Bapak Dr. Muhammad Shulthon, M.Ag selaku Dekan Fakultas Dakwah dan

Komunikasi Institut Agama Islam Negeri Walisongo Semarang, yang telah

memberikan ijin penelitian dalam rangka penyusunan skripsi ini.

3. Bapak Drs. H. Machasin, M.Si selaku dosen pembimbing I dan bapak, Dr. H.

Abu Rokhmad, M.Ag selaku dosen pembimbing II yang telah bersedia

meluangkan waktu, tenaga, dan pikiran untuk memberikan bimbingan dan

pengarahan dalam penulisan skripsi ini.

4. Ibu Hj. Mahmudah, S.Ag, M,Pd sebagai wali studi penulis yang turut memberi

masukan dan arahan selama belajar di kampus hijau.

Page 10: PBIMBINGAN DAN KONSELING ISLAM SKRIPSIeprints.walisongo.ac.id/179/1/081111037_Coverdll.pdf · Semarang dalam menangani kasus kleptomania pada siswa melalui beberapa tahap yaitu identifikasi

x

5. Dosen, pegawai, dan seluruh civitas akademika di lingkungan Fakultas

Dakwah Institut Agama Islam Negeri Walisongo Semarang

6. Bapak selaku Kepala Sekolah SD Hj. Isriati Biturrahman I Semarang yang

telah memberikan izin untuk mengadakan penelitian.

7. Bapak dan Ibu selaku Guru Bimbingan Konseling sekolah yang memberikan

pengarahan penelitian di SD Hj. Isriati Biturrahman I Semarang sehingga

penelitian berjalan lancar.

8. Ayahanda dan Ibunda tercinta yang rela ikhlas mendo’akan dan merestui

penulis selama menuntut ilmu sehingga memudahkan dalam menjalaninya,

serta telah memberikan materi yang tiada henti tanpa mengharap balasan.

9. Saudari-saudariku yang saya sayangi kalianlah yang selalu memberikan

banyak inspirasi dan membuat saya terus tanpa henti untuk memberikan yang

terbaik.

10. Semua pihak yang tidak dapat disebutkan satu persatu yang telah banyak

membantu penulis hingga dapat diselesaikan penyusunan skripsi ini.

Penulis berdo’a semoga semua amal dan jasa baik dari semua pihak dapat

pahala yang berlipat ganda. Penulis menyadari bahwa karya ini jauh dari

kesempurnaan yang ideal, untuk itu penulis mengharapkan kritik dan saran untuk

perbaikan dan kesempurnaan dalam berkarya dikemudian hari. Akhirnya, hanya

kepada Allah penulis berdo’a, semoga dapat bermanfaat bagi pembaca dan kita

semuanya dan mendapat ridho dari-Nya. Amin. Amin Ya Rabbal ‘Alamiin.

Semarang, 24 Juni 2013 Penulis

Salamah 081111037

Page 11: PBIMBINGAN DAN KONSELING ISLAM SKRIPSIeprints.walisongo.ac.id/179/1/081111037_Coverdll.pdf · Semarang dalam menangani kasus kleptomania pada siswa melalui beberapa tahap yaitu identifikasi

xi

LANDASAN TEORI

Page 12: PBIMBINGAN DAN KONSELING ISLAM SKRIPSIeprints.walisongo.ac.id/179/1/081111037_Coverdll.pdf · Semarang dalam menangani kasus kleptomania pada siswa melalui beberapa tahap yaitu identifikasi

xii

Page 13: PBIMBINGAN DAN KONSELING ISLAM SKRIPSIeprints.walisongo.ac.id/179/1/081111037_Coverdll.pdf · Semarang dalam menangani kasus kleptomania pada siswa melalui beberapa tahap yaitu identifikasi

xiii