menimbang: a. bahwa berdasarkan ketentuan pasal 15 ayat (1...

21
D GUBERNUR KEPULAUAN BANGKA BELITUNG PERATURAN GUBERNUR KEPULAUAN BANGKA BELITUNG NOMOR: 3\ TAHUN2017 TENTANG PEDOMAN PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU PADA SEKOLAH MENENGAH ATAS DAN SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN PROVINSI KEPULAUAN BANGKA BELITUNG TAHUN PELAJARAN 2017/2018 DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA GUBERNUR KEPULAUAN BANGKA BELITUNG, Menimbang: a. bahwa berdasarkan ketentuan Pasal 15 ayat (1) beserta Lampiran angka I huruf A Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah sebagaimana telah diubah beberapa kali terakhir dengan Undang- Undang Nomor 9 Tahun 2015 tentang Perubahan Kedua Atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah, pengelolaan pendidikan menengah, merupakan urusan yang menjadi kewenangan Pemerintahan Daerah Provinsi; b. bahwa penerimaan peserta didik baru pada Sekolah Menengah Atas dan Sekolah Menengah Kejuruan Tahun Pelajaran 2017/2018, merupakan kewenangan Pemerintah Daerah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung; c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam huruf a dan huruf b, perlu menetapkan Peraturan Gubernur tentang Pedoman Penerimaan Peserta Didik Baru pada Sekolah Menengah Atas dan Sekolah Menengah Kejuruan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Tahun Pelajaran 2017/2018. Mengingat: 1. Undang-Undang Nomor 28 Tahun 1959 tentang Penetapan Undang-Undang Darurat Nomor 4 Tahun 1956 (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1956 Nomor 55), Undang-Undang Darurat Nomor 5 Tahun 1956 (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1956 Nomor 56) dan Undang-Undang Darurat Nomor 6 Tahun 1956 (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1956 Nomor 57) tentang Pembentukan Daerah Tingkat II termasuk Kotapraja, Dalam Lingkungan Daerah Tingkat I Sumatera Selatan, sebagai Undang-Undang (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1959 Nomor 73, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 1921); -1-

Upload: vuxuyen

Post on 30-Mar-2019

224 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Menimbang: a. bahwa berdasarkan ketentuan Pasal 15 ayat (1 ...jdih.babelprov.go.id/sites/default/files/produk-hukum/PERGUB NO. 31... · SHUN adalah surat keterangan yang diterbitkan

D

GUBERNUR KEPULAUAN BANGKA BELITUNG

PERATURAN GUBERNUR KEPULAUAN BANGKA BELITUNGNOMOR: 3\ TAHUN2017

TENTANG

PEDOMAN PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARUPADA SEKOLAH MENENGAH ATAS DAN SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN

PROVINSI KEPULAUAN BANGKA BELITUNGTAHUN PELAJARAN 2017/2018

DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA

GUBERNUR KEPULAUAN BANGKA BELITUNG,

Menimbang: a. bahwa berdasarkan ketentuan Pasal 15 ayat (1) besertaLampiran angka I huruf A Undang-Undang Nomor 23Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah sebagaimanatelah diubah beberapa kali terakhir dengan Undang-Undang Nomor 9 Tahun 2015 tentang Perubahan KeduaAtas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentangPemerintahan Daerah, pengelolaan pendidikan menengah,merupakan urusan yang menjadi kewenanganPemerintahan Daerah Provinsi;

b. bahwa penerimaan peserta didik baru pada SekolahMenengah Atas dan Sekolah Menengah Kejuruan TahunPelajaran 2017/2018, merupakan kewenangan PemerintahDaerah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung;

c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksuddalam huruf a dan huruf b, perlu menetapkan PeraturanGubernur tentang Pedoman Penerimaan Peserta DidikBaru pada Sekolah Menengah Atas dan Sekolah MenengahKejuruan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung TahunPelajaran 2017/2018.

Mengingat: 1. Undang-Undang Nomor 28 Tahun 1959 tentang PenetapanUndang-Undang Darurat Nomor 4 Tahun 1956 (LembaranNegara Republik Indonesia Tahun 1956 Nomor 55),Undang-Undang Darurat Nomor 5 Tahun 1956 (LembaranNegara Republik Indonesia Tahun 1956 Nomor 56) danUndang-Undang Darurat Nomor 6 Tahun 1956 (LembaranNegara Republik Indonesia Tahun 1956 Nomor 57) tentangPembentukan Daerah Tingkat II termasuk Kotapraja,Dalam Lingkungan Daerah Tingkat I Sumatera Selatan,sebagai Undang-Undang (Lembaran Negara RepublikIndonesia Tahun 1959 Nomor 73, Tambahan LembaranNegara Republik Indonesia Nomor 1921);

-1-

Page 2: Menimbang: a. bahwa berdasarkan ketentuan Pasal 15 ayat (1 ...jdih.babelprov.go.id/sites/default/files/produk-hukum/PERGUB NO. 31... · SHUN adalah surat keterangan yang diterbitkan

2. Undang-Undang Nomor 27 Tahun 2000 tentangPembentukan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2000 Nomor217, Tambahan Lembaran Negara Republik IndonesiaNomor 4033);

3. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang KeuanganNegara (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2003Nomor 47, Tambahan Lembaran Negara RepublikIndonesia Nomor 4287);

4. Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang SistemPendidikan Nasional (Lembaran Negara Republik IndonesiaTahun 2003 Nomor 78, Tambahan Lembaran NegaraRepublik Indonesia Nomor 4301);

5. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentangPemerintahan Daerah (Lembaran Negara RepublikIndonesia Tahun 2014 Nomor 244, Tambahan LembaranNegara Republik Indonesia Nomor 5587) sebagaimana telahdiubah beberapa kali terakhir dengan Undang-undangNomor 9 Tahun 2015 tentang Perubahan Kedua atasUndang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentangPemerintahan Daerah (Lembaran Negara RepublikIndonesia Tahun 2015 Nomor 58, Tambahan LembaranNegara Republik Indonesia Nomor 5679);

6. Peraturan Pemerintah Nomor 48 Tahun 2008 tentangPendanaan Pendidikan (Lembaran Negara RepublikIndonesia Tahun 2008 Nomor 91, Tambahan LembaranNegara Republik Indonesia Nomor 4864);

7. Peraturan Pemerintah Nomor 17 Tahun 2010 tentangPengelolaan dan Penyelenggaraan Pendidikan (LembaranNegara Republik Indonesia Tahun 2010 Nomor 23,Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor5105), sebagaimana telah diubah terakhir denganPeraturan Pemerintah Nomor 66 Tahun 2010 tentangPerubahan atas Peraturan Pemerintah Nomor 17 Tahun2010 tentang Pengelolaan dan Penyelenggaraan Pendidikan(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2010 Nomor112, Tambahan Lembaran Negara Republik IndonesiaNomor 5157);

8. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 23 Tahun2006 tentang Standar Kompetensi Lulusan untuk SatuanPendidikan Dasar dan Menengah;

9. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 19 Tahun2007 tentang Standar Pengelolaan Pendidikan;

10. Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 24 Tahun2007 tentang Standar Sarana dan Prasarana UntukSekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah (SD/MI), SekolahMenengah Pertama/Madrasah Tsanawiyah (SMP/MTs), danSekolah Menengah Atas/Madrasah(SMA/MA);

-2-

Page 3: Menimbang: a. bahwa berdasarkan ketentuan Pasal 15 ayat (1 ...jdih.babelprov.go.id/sites/default/files/produk-hukum/PERGUB NO. 31... · SHUN adalah surat keterangan yang diterbitkan

11 Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 50 Tahun2007 tentang Standar Pengelolaan Pendidikan olehPemerintah Daerah;

12. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 17Tahun 2017 tentang Penerimaan Peserta Didik Baru padTaman Kanak-Kanak, Sekolah Dasar, Sekolah MenengahPertama, Sekolah Menengah Atas, Sekolah MenengahKejuruan atau bentuk lain yang sederajat (Berita NegaraRepublik Indonesia Tahun 2017 Nomor 660);

13. Peraturan Daerah Provinsi Kepulauan Bangka BelitungNomor 4 Tahun 2016 tentang Pengelolaan danPenyelenggaraan Pendidikan (Lembaran Daerah ProvinsiKepulauan Bangka Belitung Nomor 4 Seri D);

14. Peraturan Daerah Provinsi Kepulauan Bangka BelitungNomor 19 Tahun 2016 tentang Anggaran Pendapatan danBelanja Daerah Tahun Anggaran 2017 (Lembaran DaerahProvinsi Kepulauan Bangka Belitung Tahun 2016 Nomor 3Seri A);

15. Peraturan Daerah Provinsi Kepulauan Bangka BelitungNomor 18 Tahun 2016 tentang Pembentukan dan SusunanPerangkat Daerah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung(Lembaran Daerah Provinsi Kepulauan Bangka BelitungNomor 1 Seri D);

16. Peraturan Gubernur Kepulauan Bangka Belitung Nomor 62Tahun 2016, tentang Penjabaran Anggaran Pendapatandan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2017 (Berita DaerahProvinsi Kepulauan Bangka Belitung Tahun 2016 Nomor 3Seri A);

17. Peraturan Gubernur Kepulauan Bangka Belitung Nomor 58Tahun 2016, tentang Kedudukan, Susunan Organisasi,Tugas dan Fungsi, serta Tata Kerja Dinas Daerah ProvinsiKepulauan Bangka Belitung (Berita Daerah ProvinsiKepulauan Bangka BelitungTahun 2016 Nomor 04 Seri D).

MEMUTUSKAN:

Menetapkan : PERATURAN GUBERNUR TENTANG PEDOMAN PENERIMAANPESERTA DIDIK BARU PADA SEKOLAH MENENGAH ATASDAN SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN PROVINSIKEPULAUAN BANGKA BELITUNG TAHUN PELAJARAN2017/2018

BAB I

KETENTUAN UMUM

Pasal 1

Dalam Peraturan Gubernur ini , yang dimaksud dengan:

1. Provinsi adalah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

-3-

Page 4: Menimbang: a. bahwa berdasarkan ketentuan Pasal 15 ayat (1 ...jdih.babelprov.go.id/sites/default/files/produk-hukum/PERGUB NO. 31... · SHUN adalah surat keterangan yang diterbitkan

2. Pemerintah Provinsi adalah Pemerintah Provinsi KepulauanBangka Belitung.

3. Gubernur adalah Gubernur Kepulauan Bangka Belitung.4. Dinas Pendidikan adalah Dinas Pendidikan Provinsi

Kepulauan Bangka Belitung.5. Kepala Dinas adalah Kepala Dinas Pendidikan Provinsi

Kepulauan Bangka Belitung.6. Pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk

mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agarpeserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinyauntuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan,pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia,serta keterampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat,bangsa, dan negara.

7. Pendidikan Menengah adalah jenjang pendidikan pada jalurpendidikan formal yang merupakan lanjutan pendidikandasar, berbentuk Sekolah Menengah Atas atau bentuk Iainyang sederajat dan Sekolah Menengah Kejuruan ataubentuk lain yang sederajat.

8. Sekolah Menengah Atas yang selanjutnya disingkat SMAadalah bentuk satuan pendidikan formal yangmenyelenggarakan pendidikan umum pada jenjangpendidikan menengah sebagai lanjutan dari SekolahMenengah Pertama (SMP) atau bentuk lainyang sederajat setara SMP.

9. Sekolah Menengah Kejuruan yang selanjutnya disingkatSMK adalah bentuk satuan pendidikan formal yangmenyelenggarakan pendidikan kejuruan pada jenjangpendidikan menengah sebagai lanjutan dari SekolahMenengah Pertama (SMP) atau bentuk lain yang sederajatsetara SMP.

10. Penerimaan Peserta Didik Baru, yang selanjutnya disingkatPPDB, adalah penerimaan peserta didik baru pada SMA danSMK.

11. Satuan Pendidikan adalah kelompok layanan pendidikanyang menyelenggarakan pendidikan pada jalur pendidikanformal dalam setiap jenjang dan jenis pendidikan.Ujian Nasional yang selanjutnya disingkat UN adalah

12. kegiatan pengukuran dan penilaian kompetensi siswa yangdilaksanakan secara nasional pada jenjang pendidikanmenengah.

13. Surat Hasil Ujian Nasional yang selanjutnya disingkatSHUN adalah surat keterangan yang diterbitkan olehSMP/MTs dan memuat nilai-nilai UN yang diberikan kepadasiswa yang telah memenuhi kriteria kelulusan.

14. Ijazah adalah surat pernyataan resmi dan sah dari SatuanPendidikan yang menerangkan bahwa pemegangnya telahberhasil/lulus menempuh UN dan UAS pada tingkat satuanpendidikan.

15. Pendidik adalah tenaga kependidikan yang berkualifikasisebagai guru, dosen, konselor, pamong belajar, widyaswara,tutor, instruktur, fasilitator, dan sebutan lain yang sesuaidengan kekhususannya, serta berpartisipasi dalammenyelenggarakan pendidikan.

16. Tenaga Kependidikan adalah anggota masyarakat yangmengabdikan diri dan diangkat untuk menunjangpenyelenggaraan pendidikan.

-4-

Page 5: Menimbang: a. bahwa berdasarkan ketentuan Pasal 15 ayat (1 ...jdih.babelprov.go.id/sites/default/files/produk-hukum/PERGUB NO. 31... · SHUN adalah surat keterangan yang diterbitkan

17 Peserta Didik adalah warga masyarakat yang berusahamengembangkan potensi diri melalui proses pembelajaranyang tersedia pada jalur, jenjang, dan jenis pendidikantertentu.

18. Kurikulum adalah seperangkat rencana dan pengaturanmengenai tujuan, isi, dan bahan pelajaran, serta cara yangdigunakan sebagai pedoman penyelenggaraan kegiatanpembelajaran untuk mencapai tujuan pendidikan tertentu.Penyelenggara Pendidikan adalah Pemerintah DaerahProvinsi, Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota, atau

19. Masyarakat yang menyelenggarakan pendidikan.Penyelenggaraan Pendidikan adalah kegiatan pelaksanaankomponen sistem pendidikan pada satuan/programpendidikan pada satuan/program pendidikan pada jalur,jenjang,dan jenis pendidikan agar proses pendidikan dapatberlangsung sesuai dengan tujuan pendidikan nasional.

BAB II

MAKSUD, TUJUAN, PRINSIP, ETIKA DAN SASARAN

Bagian PertamaMaksud dan Tujuan

Pasal 2

Maksud ditetapkannya Pedoman Penerimaan Peserta Didik Barupada SMA dan SMK, Tahun Pelajaran 2017/2018 adalah:a. sebagai Pedoman bagi Penyelenggara Pendidikan, Pendidik,

Tenaga Kependidikan, Dan Peserta Didik Dalam PenerimaanPeserta Didik Baru di Provinsi Tahun Pelajaran 2017/2018.

b. wadah koordinasi yang optimal antara Dinas Pendidikan,sekolah dan masyarakat dalam Penerimaan Peserta Didik BaruTahun Pelajaran 2017/2018.

Pasal 3

Tujuan ditetapkannya Pedoman Penerimaan Peserta Didik Barupada SMA dan SMK Tahun Pelajaran 2017/2018 adalah:a. memberi kesempatan yang seluas-luasnya bagi masyarakat

usia sekolah di Provinsi agar memperoleh layanan pendidikanyang berkualitas sesuai dengan pilihannya; dan

b. memberikan kesempatan kepada masyarakat luas untukmendapatkan layanan jasa pendidikan yang berkualitas diProvinsi.

c. memudahkan masyarakat (siswa dan orang tua/wali) untukmemilih sekolah tujuan.

d. pemerataan kesempatan memperoleh pendidikan di Provinsi.e. mewujudkan lingkungan yang kompetitif dalam pengelolaan

sekolah.

f. memberikan keleluasaan kepada sekolah untuk lebih berperandalam mengelola Penerimaan Peserta Didik Baru, sesuaiprinsip Manajemen Berbasis Sekolah (MBS).

g. mengoptimalkan akuntabilitas dan transparansi pengelolaanPenerimaan Peserta Didik Baru (PPDB).

-5-

Page 6: Menimbang: a. bahwa berdasarkan ketentuan Pasal 15 ayat (1 ...jdih.babelprov.go.id/sites/default/files/produk-hukum/PERGUB NO. 31... · SHUN adalah surat keterangan yang diterbitkan

Bagian KeduaPrinsip Penyelenggaraan

Pasal 4

Prinsip Penyelenggaraan Peneriman Peserta Didik Baru padaSMA, dan SMK Tahun Pelajaran 2017/2018 adalah:a. obyektif, artinya bahwa penerimaan Peserta Didik, baik

Peserta Didik baru maupun pindahan harus memenuhiketentuan umum serta sesuai ketentuan peraturanperundang-undangan.

b. transparan, artinya pelaksanaan penerimaan Peserta Didikbersifat terbuka dan dapat diketahui oleh masyarakattermasuk orang tua siswa, untuk menghindari penyimpangan-penyimpangan yang mungkin terjadi.

c. akuntabel, artinya penerimaan Peserta Didik dapatdipertanggungjawabkan kepada masyarakat, baik prosedurmaupun hasilnya.

d. berkeadilan artinya penerimaan Peserta Didik tidak membeda-bedakan suku, ras, agama, dan status sosial ekonomipendaftar dan harus memenuhi ketentuan umum serta sesuaiketentuan peraturan perundang-undangan.

e. Kompetitif artinya proses penerimaan Peserta Didik barudilakukan melalui seleksi sesuai kompetensi, minat dan bakatcalon peserta didik.

Bagian KetigaEtika

Pasal 5

Dalam proses Penerimaan Peserta Didik Baru harus memenuhietika sebagai berikut:a. melaksanakan tugas secara tertib, disertai tanggungjawab

untuk mencapai sasaran, kelancaran dan ketepatan mencapaitujuan penerimaan peserta didik baru.

b. bekerja secara profesional dan mandiri atas dasar kejujuran.c. tidak saling mempengaruhi baik langsung maupun tidak

langsung untuk mencegah persaingan tidak sehat.d. menerima dan bertanggungjawab atas segala keputusan yang

ditetapkan.e. menghindari dan mencegah pemborosan dalam penggunaan

anggaran.f. menghindari penyalahgunaan wewenang dan atau kolusi

dengan tujuan kepentingan pribadi, golongan atau pihak lainsecara langsung maupun tidak langsung.

g. tidak memerima, tidak menawarkan atau tidak menjanjikanuntuk menerima hadiah, imbalan berupa apa saja kepadasiapapun yang diketahui atau patut diduga berkaitan denganPenerimaan Peserta Didik Baru.

Bagian KeempatSasaran

Pasal 6

-6-

Page 7: Menimbang: a. bahwa berdasarkan ketentuan Pasal 15 ayat (1 ...jdih.babelprov.go.id/sites/default/files/produk-hukum/PERGUB NO. 31... · SHUN adalah surat keterangan yang diterbitkan

Sasaran Penerimaan Peserta Didik Baru ini adalah PenerimaanPeserta Didik Baru di lingkungan SMA dan SMK Negen danSwasta di Provinsi.

BAB III

PROSEDUR DAN MEKANISME PENERIMAANPESERTA DIDIK BARU

Pasal 7

(1) Sistem Penerimaan Peserta Didik Baru SMA dan SMK TahunPelajaran 2017/2018 menggunakan fasilitas sistemPenerimaan Peserta Didik baru secara offline atau online.

(2) Penerimaan Peserta Didik Baru tidak menggunakan sistemcadangan.

(3) Pendaftaran Peserta Didik Baru tidak dipungut biaya.(4) Ketentuan pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru secara

rinci akan diatur lebih lanjut melalui peraturan satuanpendidikan masing-masing yang berpedoman pada ketentuanperaturan perundang-undangan berlaku.

Pasal 8

(1) Dalam Penerimaan Peserta Didik Baru SMA dan SMK,memperhitungkan daya tampung/jumlah Peserta Didik dalamsatu rombongan belajar dikalikan jumlah rombongan belajaryang akan diterima.

(2) Jumlah Peserta Didik sebagaimana dimaksud pada ayat (1)disesuaikan dengan kesiapan ruang kelas, jumlah guru,beban belajar mengajar, dan peminatan pada strukturkurikulum.

(3) Uraian prosedur dan mekanisme penerimaan Peserta Didikbaru sebagaimana tercantum dalam Lampiran sebagai bagianyang tidak terpisahkan dari Peraturan Gubernur ini.

BAB IV

PENYELENGGARA PENERIMAANPESERTA DIDIK BARU

Pasal 9

(1) Penyelenggara Penerimaan Peserta Didik Baru TingkatProvinsi adalah Panitia Penerimaan Peserta Didik BaruTingkat Provinsi yang terdiri dari Dewan Pembina, PanitiaPelaksana, dan Tim Pengaduan/Aspirasi Masyarakat.

(2) Dewan Pembina sebagaimana dimaksud pada ayat (1) terdiridari Anggota Forum Musyawarah Pimpinan Provinsi.

(3) Panitia Pelaksana sebagaimana dimaksud pada ayat (1) terdiridari Ketua, Sekretaris, Bendahara, Koordinator Bidang SMAdan SMK, dan Tim Pengelola TIK.

(4) Tim Pengaduan/Aspirasi Masyarakat sebagaimana dimaksudpada ayat (1) terdiri dari Pengawas Internal yang merupakanPengawas Sekolah dan Pengawas Eksternal yang merupakankolaborasi Dewan Pendidikan Provinsi dan PemangkuKepentingan Pendidikan.

-7-

Page 8: Menimbang: a. bahwa berdasarkan ketentuan Pasal 15 ayat (1 ...jdih.babelprov.go.id/sites/default/files/produk-hukum/PERGUB NO. 31... · SHUN adalah surat keterangan yang diterbitkan

Pasal 10

(1) Penyelenggara Penerimaan Peserta Didik Baru Tingkat SatuanPendidikan adalah Panitia Penerimaan Peserta Didik BaruTingkat Satuan Pendidikan yang terdiri dari Panitia Pelaksanadan Tim Pengawas di Tingkat Satuan Pendidikan.

(2) Panitia Pelaksana sebagai Penyelenggara Penerimaan PesertaDidik Baru Tingkat Satuan Pendidikan terdiri dari Ketua,Sekretaris, Bendahara, Tim Verifikasi Data dan bidang lainsesuai kebutuhan Satuan Pendidikan.

BAB V

PEMBIAYAAN

Pasal 11

Pembiayaan yang diperlukan untuk pelaksanaan PenerimaanPeserta Didik Baru pada SMA dan SMK bersumber dari AnggaranPendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Provinsi KepulauanBangka Belitung dan Anggaran Bantuan Operasional Sekolahyang diterima oleh setiap satuan pendidikan sesuai denganperaturan yang berlaku.

BAB VI

KETENTUAN PENUTUP

Pasal 12

Peraturan Gubernur ini mulai berlaku pada tanggal diundangkan.

Agar setiap orang mengetahuinya, memerintahkan pengundanganPeraturan Gubernur ini dengan penempatannya dalam BeritaDaerah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Ditetapkan di Pangkalpinangpada tanggal *H Mei 2017

GUBERNUR

KEPULAUAN BANGKA BSLITUNG,

Diundangkan di Pangkalpinangpada tanggal 24 Mei 2017

SEKRETARIS DAERAH

PROVINSI KEPULAUAN BANGKA BELITUNG,

GAWANDI

BERITA DAERA^/PROVINSI KEPULAUAN BANGKA BELITUNGTAHUN 2017 NOMOR 2fi SERl£

-8-

Page 9: Menimbang: a. bahwa berdasarkan ketentuan Pasal 15 ayat (1 ...jdih.babelprov.go.id/sites/default/files/produk-hukum/PERGUB NO. 31... · SHUN adalah surat keterangan yang diterbitkan

LAMPIRAN

PERATURAN GUBERNURKEPULAUAN BANGKA BELITUNGNOMOR : *?\ TAHUN 2017TANGGAL : ^ MtV ^>V^

PROSEDUR DAN MEKANISME PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARUPADA SEKOLAH MENENGAH ATAS DAN SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN

PROVINSI KEPULAUAN BANGKA BELITUNGTAHUN PELAJARAN 2017/2018

I Penyelenggara Penerimaan Peserta Didik Barua. Penyelenggara Penerimaan Peserta Didik Baru Tingkat Provinsi

ditetapkan melalui Keputusan Kepala Dinas Pendidikan ProvinsiKepulauan Bangka Belitung.

b. Penyelenggara Penerimaan Peserta Didik Baru Tingkat SatuanPendidikan ditetapkan dengan Keputusan Kepala Sekolah.

II Tugas dan Tanggung Jawab Penyelenggara Penerimaan Peserta Didik Barua. Panitia Penerimaan Peserta Didik Baru Tingkat Provinsi memiliki tugas

dan tanggung jawab sebagai berikut:1. Membuat Pedoman/Petunjuk Teknis pelaksanaan Penerimaan

Peserta Didik Baru dalam bentuk Peraturan Gubernur KepulauanBangka Belitung.

2. Mengarahkan dan mengkoordinir pelaksanaan Penerimaan PesertaDidik Baru pada tingkat satuan pendidikan.

3. Menentukan daya tampung untuk masing-masing satuanpendidikan.

4. Mengesahkan calon peserta didik yang dinyatakan diterima di satuanpendidikan negeri dan swasta.

5. Melaksanakan monitoring, evaluasi dan membuat laporanpelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru di Provinsi KepulauanBangka Belitung.

b. Panitia Penerimaan Peserta Didik Baru Tingkat Satuan Pendidikanmemiliki tugas dan tanggung jawab sebagai berikut:

1. Mengumumkan daya tampung di satuan pendidikan masing-masingberdasarkan Keputusan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi KepulauanBangka Belitung.

2. Menyiapkan instrument Penerimaan Peserta Didik Baru, berupaformulir pendaftaran, bagan alur proses Penerimaan Peserta DidikBaru dan insrumen lain yang diperlukan.

3. Menerima dan memeriksa berkas pendaftaran dari calon peserta didikberupa SHUN asli/SHUN Sementara yang dikeluarkan oleh SatuanPendidikan Asal Siswa, sertifikat/piagam kejuaraan asli danmenyimpannya sebagai dokumen titipan, selanjutnya panitiamembuat bukti penerimaan dokumen yang dititipkan.

4. Memproses berkas pendaftaran calon peserta didik dan melakukanperangkingan sesuai ketentuan yang diatur dalam prosedur.

5. Pendaftaran ditutup setiap hari pukul. 12.00 WIB, Pengumuman hasilperangkingan setiap hari di atas pukul 13.00 WIB kecuali hariterakhir. Penerimaan diumumkan di papan pengumuman sekolah,laman website sekolah dan laman website Dinas Pendidikan ProvinsiKepulauan Bangka Belitung.

-9-

Page 10: Menimbang: a. bahwa berdasarkan ketentuan Pasal 15 ayat (1 ...jdih.babelprov.go.id/sites/default/files/produk-hukum/PERGUB NO. 31... · SHUN adalah surat keterangan yang diterbitkan

6. Mengembalikan dokumen titipan calon peserta didik baik yangditerima maupun yang tidak diterima di satuan pendidikan yangbersangkutan.

7. Mengumumkan calon peserta didik yang dinyatakan diterima disatuan pendidikan masing-masing setelah ditetapkan oleh DinasPendidikan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, melalui papanpenguman sekolah, laman website sekolah dan laman website DinasPendidikan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

8. Melaksanakan pendaftaran ulang bagi calon peserta didik yangdinyatakan diterima.

9. Menerima dan memeriksa kelengkapan dokumen pendaftaran ulangbagi calon peserta didik yang dinyatakan diterima.

10. Membuat laporan pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru danmenyampaikannya 1 (satu) rangkap kepada Dinas PendidikanProvinsi Kepulauan Bangka Belitung.

HI. Mekanisme Seleksi

a. Pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru dilaksanakan secara Offlineatau Online, berupa penerimaan persyaratan dan entri data, informasicalon peserta didik baru yang dilakukan oleh panitia tingkat sekolah.

b. Untuk menjamin kebenaran data/informasi calon peserta didik yangtelah dientri secara off line atau online, dilakukan verifikasi oleh TimVerifikasi yang dibentuk oleh satuan pendidikan.

c. Proses seleksi dilakukan dengan memberi skor (scoring) terhadap kriteriapersyaratan yang dimiliki calon peserta didik masing-masingjenjang/jenis sekolah.

d. Sekolah wajib menerima peserta didik baru yang berasal dari keluargaekonomi yang tidak mampu sebanyak 20% (dua puluh persen) dari totaljumlah peserta didik keseluruhan yang diterima, yang berdomisili padaradius zona terdekat dari sekolah (wilayah kecamatan) yang dibuktikandengan Kartu Keluarga asli, Surat Keterangan Tidak Mampu atau buktilainnya yang diterbitkan oleh pejabat yang berwenang.

IV. Persyaratan Calon Peserta Didik Barua. Telah lulus dan memiliki ijazah SMP/MTs/ bentuk lain yang sederajat.

b. Sehat jasmani dan rohani.c. Usia maksimal 21 (dua puluh satu) tahun pada awal tahun

pelajaran 2017/2018.d. Memiliki SHUN SMP/MTs/ bentuk lain yang sederajat.

V. Persyaratan administrasi pendaftaran, meliputi:

a. Menyerahkan SHUN Asli yang dilengkapi pas photo diri, untuk lulusanSMP/MTs/Program Paket B tahun pelajaran 2015/2016.

b. Menyerahkan SHUN Asli atau SHUN Sementara (asli) yang dikeluarkanoleh sekolah dilengkapi dengan pas photo diri bagi lulusan SMP/MTssederajat tahun pelajaran 2016/2017 yang belum memiliki SKHUN aslidari Dinas Pendidikan/Kemenag.

c. Menyerahkan akta kelahiran asli dan foto copy.d. Menyerahkan piagam penghargaan asli kejuaraan bidang akademis dan

non akademis tingkat Kabupaten/Kota, Provinsi, dan Nasional sertaInternasional (bagi yang memiliki).

e. Mengisi formulir pendaftaran yang disediakan sekolah yang dituju.f. Menyerahkan Surat Keterangan Tanggungjawab Mutlak orang tua/wali.g. Menyerahkan Surat Keterangan Tanggung jawab Mutlak dari Pimpinan

Lembaga yang mengeluarkan Sertifikat (format disediakan sekolah,contoh format terlampir).

-10-

Page 11: Menimbang: a. bahwa berdasarkan ketentuan Pasal 15 ayat (1 ...jdih.babelprov.go.id/sites/default/files/produk-hukum/PERGUB NO. 31... · SHUN adalah surat keterangan yang diterbitkan

h. Menyerahkan Surat Keterangan Sehat yang ditandatangani oleh pejabatyang berwenang baik mpemerintah maupun swasta (Puskesmas, RumahSakit/Klinik), surat keterangan sehat khusus (Tidak Buta warna) bagisekolah yang mewajibkan.

VI. Tata Cara Pendaftaran

a. Pendaftaran bisa dilakukan oleh Orang Tua/Wali, dengan membawakelengkapan syarat-syarat administrasi yang telah ditentukan.

b. Khusus Calon Peserta Didik Baru SMK hanya boleh memilih 1 (satu)paket keahlian dalam satu SMK.

VII. Tata Cara Penerimaan Siswa Barua. Seleksi calon peserta didik baru SMA dan SMK dilakukan

melalui pemeringkatan nilai peserta didik, dalam hal ini nilai SHUN danskor nilai sertifikat/piagam kejuaraan yang telah diakumulasikan.Penambahan nilai bagi calon peserta didik yang memiliki piagampenghargaan kejuaraan bidang akademik dan non akademik harusdidukung oleh surat keterangan yang dikeluarkan oleh penyelenggarabaik yang diselenggarakan oleh pemerintah/lembaga resmi (KoniPengda, Pengcab) pada tingkat Kabupaten/Kota, tingkat Provinsi, tingkatNasional dan International dengan peringkat kejuaraan I, II dan III.

b. Khusus SMK pemeringkatan nilai peserta didik, dalam hal ini nilaiSHUN dan skor nilai sertifikat/piagam kejuaraan yang telahdiakumulasikan, ditambah dengan nilai tes khusus yang sesuai dengankebutuhan paket keahlian yang ditetapkan oleh satuan pendidikan.

c. Khusus untuk calon peserta didik yang akan mendaftar di SMA/SMKNegeri wilayah Kota Pangkalpinang yang berasal dari sekolah luar KotaPangkalpinang jumlah skor nilai SHUN dan skor nilai sertifikat/piagamkejuaraan setelah akumulasikan dikalikan dengan 0.9.

d. Calon Peserta didik dari luar wilayah Pulau Bangka yang mendaftar keKota Pangkalpinang jumlah skor nilai SHUN dan skor nilaisertifikat/piagam kejuaraan dikalikan dengan 1.

e. Khusus untuk Jenjang SMK Negeri penilaian berdasarkan pembobotannilai SHUN SMP/MTs sederajat yang diformulasikan memenuhiketentuan sebagai berikut:1. SMK bidang keahlian Teknologi & Rekayasa, Teknologi

Informasi/Komunikasi, Kemaritiman dan dengan formulasimemenuhi ketentuan :

Skor nilai SHUN dengan pembobotan untuk 4 mata pelajaran sebagaiberikut :

1) Matematika bobot : 42) IPA : 33) Bahasa Inggris bobot : 24) Bahasa Indonesia bobot : 1

2. SMK bidang keahlian Agrobisnis dan AgroteknologiSkor nilai SHUN dengan pembobotan untuk 4 mata pelajaran sebagaiberikut:

1) Matematika2) IPA3) Bahasa Inggris4) Bahasa Indonesia

-11-

Page 12: Menimbang: a. bahwa berdasarkan ketentuan Pasal 15 ayat (1 ...jdih.babelprov.go.id/sites/default/files/produk-hukum/PERGUB NO. 31... · SHUN adalah surat keterangan yang diterbitkan

f.

g.

3. SMK bidang keahlian Kesehatan, dengan Formulasi memenuhiketentuan :

Skor nilai SHUN dengan pembobotan untuk 4 mata pelajaran sebagaiberikut:

4.

1) Matematika1) IPA2) Bahasa Inggris3) Bahasa Indonesia

SMK bidang keahlianmemenuhi ketentuan :

Skor nilai SKHUN dengan pembobotan untuk 4sebagai berikut :1) Matematika2) IPA3) Bahasa Inggris4) Bahasa Indonesia

3

4

2

1

Bisnis Manajemen dengan Formulasi

mata pelajaran

5. SMK bidang keahlian Pariwisata, dengan Formulasi memenuhiketentuan :

Skor nilai SHUN dengan pembobotan untuk 4 mata pelajaran sebagaiberikut :

1) Matematika2) IPA3) Bahasa Inggris4) Bahasa Indonesia

Penambahan skor untuk sertifikat/piagam kejuaraan memenuhiketentuan sebagai berikut:Untuk satuan pendidikan yang menggunakan scoring skala 1-100;1. Tingkat Kabupaten/Kota : 52. Tingkat Provinsi : 103. Tingkat Regional : 154. Tingkat Nasional : 205. Tingkat International : 30Untuk satuan pendidikan yang menggunakan scoring skala 1-10;Tingkat Kabupaten/Kota1. Tingkat Provinsi2. Tingkat Regional3. Tingkat Nasional4. Tingkat International

0,51

1,52

3

Untuk jenis sertifikat/piagam kejuaraan yang sama skor yang dinilaidengan tingkatan yang paling tinggi.

-12-

Page 13: Menimbang: a. bahwa berdasarkan ketentuan Pasal 15 ayat (1 ...jdih.babelprov.go.id/sites/default/files/produk-hukum/PERGUB NO. 31... · SHUN adalah surat keterangan yang diterbitkan

VIII Mutasi Peserta Didik

a. Mutasi peserta didik antar sekolah dalam Kabupaten/Kotaatau dari luar Kabupaten/Kota hanya boleh dilakukan apabila disekolah yang menjadi tujuan pindah terdapat kekurangankuota/daya tampung setelah pembagian raport semester pertama.

b. Proses perpindahan peserta didik dilaksanakan sesuai ketentuanperaturan perundang-perundangan.

c. Daftar nama peserta didik pindahan yang sudah ditetapkan KepalaSekolah, diumumkan melalui papan pengumuman dan/atauwebsite sekolah, serta website Dinas.

d. Perpindahan peserta didik dari satu sekolah ke sekolah lain padaSMA dan SMK tidak ada pembiayaan, kecuali dalam bentuksumbangan yang besarnya dan waktu penyerahannya tidakditentukan/disesuaikan dengan keadaan ekonomi orang tua siswa.

e. Mutasi siswa antar sekolah negeri dalam satu wilayah Kabupaten/Kotatidak diperbolehkan kecuali mengikuti orang tua mutasi.

IX. Jadwal Pelaksanaan

Pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru dilakukan secara serentak

pada SMA/SMK Negeri di seluruh wilayah Provinsi Kepulauan BangkaBelitung, yaitu :a. Pendaftaran dimulai tanggal 4 Juli 2017 s/d 7 Juli 2017.b. Pengesahan Calon Peserta Didik Baru oleh Dinas Pendidikan Provinsi

tanggal 10 Juli 2017.c. Pengumuman Penetapan Calon Peserta Didik Baru oleh Satuan

Pendidikan 11 Juli 2017.

d. Pendaftaran ulang tanggal 12 Juli 2017 s/d 14 Juli 2017.e. Pengenalan Lingkungan Sekolah dilaksanakan tanggal 17, 18 dan 19

Juli 2017.

f. Tahun Ajaran Baru 2017 - 2018 dimulai tanggal 17 Juli 2017.g. Ketentuan jadwal ini tidak berlaku bagi sekolah swasta.

X. Daya Tampung dan Kuota Calon Peserta Didik Baru

a. Daya Tampung calon peserta didik baru untuk SMA maksimal 36peserta didik/rombongan belajar.

b. Khusus Daya Tampung calon peserta didik baru untuk SMK adalahsebagai berikut :1. Daya tampung SMK bidang keahlian Teknologi & Rekayasa,

Teknologi Informasi/Komunikasi. Kemaritiman, Agrobisnis danAgroteknologi, Bisnis Manajemen, dan Pariwisata maksimal 36peserta didik/rombongan belajar.

2. Daya tampung SMK bidang keahlian Kesehatan maksimal 32 pesertadidik/rombongan belajar.

3. Daya tampung dan kuota masing-masing satuan pendidikanditentukan melalui Surat Keputusan Kepala Dinas PendidikanProvinsi Kepulauan Bangka Belitung.

-13-

Page 14: Menimbang: a. bahwa berdasarkan ketentuan Pasal 15 ayat (1 ...jdih.babelprov.go.id/sites/default/files/produk-hukum/PERGUB NO. 31... · SHUN adalah surat keterangan yang diterbitkan

XI Alur Mekanisme Penerimaan Peserta Didik Baru Tahun Pelajaran2017/2018

Calon

Peserta Didik

Baru

Pendaftaran

(Pengambilan Formulir)

Informasi

penerimaanbagi calonpeserta didik

Penetapan danPengumumanPeserta

Didik Baru

Ket (*):1. Formulir Pendaftaran

2. SKHUN / Foto3. Akte Kelahiran

4. Piagam / Bukti Prestasi5. Fakta Integrasi Orang Tua/Wali

PengesahanCalon Peserta

Didik Baru

Disdik Prov. Kep.Bangka Belitung

PenyerahanDokumen

Pendaftaran (v

Input danVerifikasi Data

X/7

PemeringkatanCalon Peserta

Didik

XII. Pengawasan dan PengendalianUntuk menjamin pelaksanaan ketentuan sebagaimana diatur dalamperaturan Penerimaan Peserta Didik Baru ini Pengawasan danpengendalian dilakukan Tim Pengawasan.Pengawasan dilakukan secara internal dan eksternal. Secara internalDinas Pendidikan oleh Pengawas Pembina atau pejabat yang ditunjuk,dan Pengawasan eksternal oleh Dewan Pendidikan Provinsi KepulauanBangka Belitung berkolaborasi dengan elemen masyarakat pedulipendidikan dan Komite Sekolah.Semua panitia, dan petugas Penerimaan Peserta Didik Baru wajibmembuat surat pertanggungjawaban mutlak di atas segel (materai 6000)untuk tidak melakukan pelanggaran dan menyalahgunakan wewenangyang telah diberikan.Pelanggaran dalam pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru dapatdikenakan sanksi sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan.

a.

b.

c.

XIII Pelanggaran dan Sanksi

a. Pelanggaran dapat berupa;1. Menerima/mendaftarkan Calon

menggunakan dokumen yangsebagaimana dipersyaratkan.

2. Mengentri data palsu (surat keterangan miskin/surat keteranganprestasi/mengubah data asli nilai UN dan nilai raport) ke dalamsistem saat pendaftaran.

3. Menerima pendaftaran di luar waktu yang telah ditetapkan dalampetunjuk teknis Penerimaan Peserta Didik Baru.

4. Menerima calon peserta didik melebihi kuota daya tampungyang telah ditetapkan.

-14-

Peserta Didik dengantidak sesuai, tidak benar

Page 15: Menimbang: a. bahwa berdasarkan ketentuan Pasal 15 ayat (1 ...jdih.babelprov.go.id/sites/default/files/produk-hukum/PERGUB NO. 31... · SHUN adalah surat keterangan yang diterbitkan

5. Menerima sejumlah uang/gratifikasi dari orang tua calonpeserta didik/pihak lain untuk penerimaan calon peserta didik yangtidak memenuh persyaratan/tidak lolos seleksi.

6. Memungut biaya Penerimaan Peserta Didik Baru.7. Pelanggaran lainnya yang sejenis.

b. Sanksi

Sanksi yang akan diberikan terhadap pelanggaran pelaksanaanPenerimaan Peserta Didik Baru disesuaikan dengan ketentuanperaturan perundang-undangan dengan mempertimbangkan jenispelanggaran setelah diobservasi, konfirmasi, dan klarifikasi melaluiprosedur pelaporan pengaduan pelanggaran Penerimaan Peserta DidikBaru.

XIV. Pelaporan Pengaduan Pelanggaran

a. Pelapor memiliki identitas yang jelas.b. Laporan harus objektif, transparan, dan akuntabel dilengkapi dengan

bentuk tulisan dan disertai bukti fisik kejadian pelanggaran.c. Pelaporan pengaduan dilakukan satu pintu mengikuti alur pengaduan

Penerimaan Peserta Didik Baru tahun pelajaran 2017/2018.d. Saksi dan pelapor dilindungi oleh undang-undang.e. Pelaporan/pengaduan disampaikan kepada Tim Penanganan

Pelaporan/Pengaduan Masyarakat dengan alamat pengaduan: DinasPendidikan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

f. Gubernur sesuai dengan kewenangannya dapat memberikanpenghargaan atau sanksi kepada semua pihak yang telah melaksanakantugas PPDB tahun pelajaran 2017/2018.

XV. Pembiayaana. Sumber Dana

Sumber dana untuk pembiayaan Penerimaan Peserta Didik Barubersumber dari :

1. Dana Bantuan Operasional Sekolah APBN yang tertuang dalam RKASSatuan Pendidikan tahun anggaran 2017.

2. Dana Bantuan Operasional Pendidikan APBD Provinsi Kep. BangkaBelitung yang tertuang dalam DPA Satuan Pendidikan TahunAnggaran 2017.

3. Sumber lain yang tidak mengikat dan telah disetujui komite sekolah.b. Penggunaan Dana

1. Pembuatan brosur / spanduk untuk promosi.2. Penggandaan formulir.3. Konsumsi Panitia.

4. Transport Panitia.5. Pelaporan.

XVI. Ketentuan lain

a. Penerimaan peserta didik tidak menggunakan cadangan.b. Penerimaan Peserta Baru tidak dipungut biaya (Gratis.)c. Ketentuan lain yang belum diatur dalam prosedur ini akan diatur

menurut ketentuan Surat Keputusan /Surat Edaran Kepala DinasPendidikan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

d. Lampiran dari Prosedur Penerimaan Peserta Didik Baru merupakanbagian yang tidak terpisahkan dari prosedur ini.

e. Ketentuan lain yang belum diatur dalam Lampiran dari ProsedurPenerimaan Peserta Didik Baru ini akan diatur melalui peraturanPenerimaan Peserta Didik Baru di tingkat satuan masing-masing.

-15-

Page 16: Menimbang: a. bahwa berdasarkan ketentuan Pasal 15 ayat (1 ...jdih.babelprov.go.id/sites/default/files/produk-hukum/PERGUB NO. 31... · SHUN adalah surat keterangan yang diterbitkan

1. NamaCalon

KOP SATUAN PENDIDIKAN

FORMULIR PENDAFTARAN

PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB)SMA/SMK

2. Tempat dan :Tanggal Lahir

3. Asal Satuan :Pendidikan/Lulusan tahun

4. Agama :5. Jenis Kelamin : Laki-Laki/Perempuan *)6. Nama Orang Tua :

/Wali7. Alamat Orang : Kp/Jl

Tua/Wali RT RW KelurahanKecamatan Kabupaten/Kota.

No.Telp/HP

8. Pekerjaan :Orang Tua/Wali

9. Agama10. No.Peserta UN

11. Nilai UN

No. Mata Pelajaran Nilai

12

34

Jumlah Total

12. Prestasi yang pernah diraih :

Bidang Prestasi PeringkatKejuaraan

Tingkat Penyelenggara

13. Program Keahlian yang diminati : (Khusus SMK)

Demikian data di atas adalah data sebenarnya dan dapat dipertanggungjawabkan. Jika data tersebut tidak sesuai dengan yang sebenarnya, kami siapmenerima sanksi sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan.

Mengetahui

Orang Tua

Catatan:

Dibuat rangkap 3 (tiga) *)Coret yang tidak perlu.

-16-

.2017

Calon Siswa,

Page 17: Menimbang: a. bahwa berdasarkan ketentuan Pasal 15 ayat (1 ...jdih.babelprov.go.id/sites/default/files/produk-hukum/PERGUB NO. 31... · SHUN adalah surat keterangan yang diterbitkan

SURAT PERNYATAAN

TANGGUNG JAWAB MUTLAK PANITIA

PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU (PPDB)

Yang bertanda tangan di bawah iniNama LengkapNIP/NUPTKJabatan

Pangkat/ GolonganInstansi/Unit KerjaAlamat Unit Kerja

No. HP/Email

MENYATAKAN

1. Bahwa saya akan melaksanakan tugas sebagai panitia PPDBdengan sebaik-baiknya, sesuai petunjuk teknis yang berlakusebagaimana sumpah dan janji.

2. Bahwa saya Tidak akan menyalahgunakan wewenang, tidak akanmelakukan suap menyuap, dan atau perbuatan melawan hukumserta melayani kepentingan masyarakat dengan benar sesuaiketentuan peraturan perundang-undangan dan akan mendukungperaturan, mengamankan pelaksanaan PPDB ini dari gangguanpihak-pihak yang tidak bertanggungjawab.

3. Apabila dikemudian hari ternyata apa yang saya lakukan tidakbenar maka saya bersedia dikenakan sanksi/hukuman sesuaiketentuan peraturan perundang-undangan.

4. Demikian surat pernyatan ini saya buat Dalam keadaan sadar,tanpa paksaan dan dibuat dengan sebenar-benarnya.

2017

Yang membuat pernyataan

-17-

Page 18: Menimbang: a. bahwa berdasarkan ketentuan Pasal 15 ayat (1 ...jdih.babelprov.go.id/sites/default/files/produk-hukum/PERGUB NO. 31... · SHUN adalah surat keterangan yang diterbitkan

SURAT PERNYATAAN

TANGGUNG JAWAB MUTLAK ORANG TUA/WALI

Yang bertanda tangan di bawah iniNama LengkapNama Calon Siswa

Alamat Rumah

No. Hp/Email

MENYATAKAN

1. Bahwa seluruh data yang diberikan dalam dokumen-dokumenpersyaratan PPDB ini adalah benar.

2. Bahwa saya tidak melakukan suap-menyuap dan/atau perbuatanyang melawan hokum dalam pelaksanaan PPDB ini.

3. Apabila dikemudian hari ternyata apa yang saya nyatakan itutidak benar, amak saya bersedia dikenakan sanksi/hukumansesuai ketentuan perundang-undangan.

4. Demikian surat pernyatan ini saya buat Dalam keadaan sadar,tanpa paksaan dan dibuat dengan sebenar-benarnya.

2017

Yang membuat pernyataan

-18-

Page 19: Menimbang: a. bahwa berdasarkan ketentuan Pasal 15 ayat (1 ...jdih.babelprov.go.id/sites/default/files/produk-hukum/PERGUB NO. 31... · SHUN adalah surat keterangan yang diterbitkan

SURAT PERNYATAAN

TANGGUNG JAWAB MUTLAK PEJABAT ORGANISASI/INSTANSI

Yang bertanda tangan di bawah iniNama LengkapJabatan

Alamat Rumah

No. Hp/Email

MENYATAKAN

1. Bahwa seluruh data/informasi yang diberikan tentang keteranganprestasi atas nama adalah benar.

2. Apabila dikemudian hari ternyata apa yang saya nyatakan tersebuttidak benar, maka saya bersedia dikenakan sanksi/hukumansesuai ketentuan perundang-undangan.

Demikian surat pernyatan ini saya buat Dalam keadaan sadar, tanpapaksaan dan dibuat dengan sebenar-benarnya.

2017

Yang membuat pernyataan

-19-

Page 20: Menimbang: a. bahwa berdasarkan ketentuan Pasal 15 ayat (1 ...jdih.babelprov.go.id/sites/default/files/produk-hukum/PERGUB NO. 31... · SHUN adalah surat keterangan yang diterbitkan

FORMAT DAYA TAMPUNG PPDB TAHUN PELAJARAN 2017-2018

A. INDENTITAS SEKOLAH

1. Nama Satuan Pendidikan :2. Alamat :

RT

KelurahanKecamatan

Kabupaten/ kota3. Program Peminatan yang tersedia (SMA/ tahun lalu)

a

b ......^c

RW

4. Paket Keahlian ya/ig tersedia (SMK) :a

bc

d. Dst.

B. TENAGA PENDIDIK DAN SARANA PENDUKUNG1. Jumlah Guru

a. Guru Perminatan MIPA

b. Guru Perminatan IPS

c. Guru Perminatan Bahasa

Khusus SMK

a. Guru Adaptif dan Normatifb. Guru Kompetensi Keahlianc. Guru Kompetensi Keahliand. dst

orang

orang

orang

orang

orang

orang

orang

2. Kesiapan Ruang Riil (di luar Ruang Perpustakaan dan Laboratorium)Jumlah ruang kelas XJumlah ruang kelas XIJumlah ruang kelas XII

C. Daya Tampung PPDB1. Daya tampung Akademis2. Daya tampung Non - Akademis3. Siswa tidak naik kelas

4. Jumlah total daya tampung

Kepala Sekolah.

-20-

ruang

ruang

ruang

siswa

siswa

siswa

siswa

2017

Page 21: Menimbang: a. bahwa berdasarkan ketentuan Pasal 15 ayat (1 ...jdih.babelprov.go.id/sites/default/files/produk-hukum/PERGUB NO. 31... · SHUN adalah surat keterangan yang diterbitkan

FORMULIR PENGESAHANHASIL SELEKSI PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU

SEKOLAH MENENGAH ATAS/SEKOLAH MENENGAH KEJURUANPROVINSI KEPULAUAN BANGKA BELITUNG

TAHUN PELAJARAN 2017/2018

Nama Sekolah

Alamat

No. Telpon/EmailKecamatan Kota/ Kabupaten.

: Telp Email

NO. NO.

PESERTA

UN

NAMA

PESERTA

DIDIK

JENIS

KELAMIN

ASAL

SEKOLAH

NAMA

ORANG

TUA/WALI

ALAMAT

RUMAH

NILAI PERINGKAT KET

1

2

3

4

Dst.

Disahkan/ DisetujuiKepala Dinas PendidikanProvinsi Kepulauan Bangka Belitung,

Kepala SMA/SMK,, Juli 2017

Ketua PPDB,

Ditetapkan di Pangkalpinangpada tanggal -l*i Mei 2017

GUBERNUR

KEPULAUAN BANGKA BELLfUNG,

SMAN

-21-