manfaat kangkung

3
undefined undefined Menimbang manfaat & khasiat kangkung bahan pangan Add comments Kalau cuma manfaat kangkung sebagai makanan pengantar tidur lelap, mungkin kita sudah lama mengatahuinya. Tetapi kangkung mampu meredakan hipertensi dan menyelamatkan jiwa penderita keracunan, apa iya sih? ...Kangkung emmang luar biasa populer. Di saung makan khas Sunda, pucuk kangkung mentah lazim disajikan sebagai lalap. Krecus-krecus-nya membuat makanan di mulut terasa sensasional. Di warteg, mungkin suatu kali kita kepepet harus makan di sana, pasti tersedia tumis atau cah kangkung. ...Begitu pun di warung Betawi, kangkung juga terlihat mengambang diantara setumpuk aneka sayuran dalam semangkuk sayur asem. Mampir ke rumah makan khas Lombok, rasanya sulit kita mengelak dari pelecing kangkung. Nah, menjelang habis bulan siapa tahu bos mentraktir makan di resto atau café, jangan kaget kalau kita juga bisa menemukan kangkung hotplate. Menyebut masakan kangkung, semuanya lezat dan tak akan ada habisnya. Selain itu, kangkung ternyata juga banyak dimanfaatkan sebagai obat alami. Apa sajakah kelebihan kangkung? Jangan bingung memilih kangkung ...Soal kangkung mana lebih enak, rasanya kita sudah paham. Kangkung darat, yang batang dan daunnya berwarna hijau terang cenderung pucat, lebih empuk dan lunak, setelah dimasak. Berbeda dari kangkung air yang batang dan daunnya lebih liat. Sebagai lalap mentah, kangkung darat lebih pas, karena lebih renyah, kurang bergetah, dan aroma langunya tidak menyengat. Selain kangkung darat, kita juga memberinya beberapa nama lain, antara lain kangkung darat, kangkung cabut, kangkung akar, kangkung cina, kangkung putih. ...Di pasar tradisional, kita biasanya hanya menemukan kangkung hasil budidaya tradisional. Kalau kangkung darat, ya ditanamnya di darat. Kalau kangkung air, ya ditanam atau tumbuh di air, apakah empang, rawa, pinggir sungai, atau tempat berair lainnya. Namun di pasar swalayan, kita bisa menemukan kangkung dengan beragam label. Ada kangkung hidroponik, kangkung aeroponik, kangkung organik, dan belakangan ada lagi kangkung vertikultur. Bingung kan? ...Begini saja gampangnya, kangkung yang kita beli bisa berasal dari budidaya organik ataupun yang bukan organik. Kangkung organik ditanam dan dipelihara ditanam tanpa menggunakan pupuk dan obat-obatan kimiawi sintetis sama sekali. Sedangkan kangkung bukan organik, sebaliknya. ...Kangkung hidroponik dan aeroponik tidak mungkin organik, karena keduanya dibudidayakan menggunakan ramuan pupuk kimiawi sintetis, agar bisa tumbuh. Bedanya, kangkung hidroponik ditanam di air, sedangkan kangkung aeroponik ditanam melayang di udara dan secara rutin bagian akarnya disemprot dengan larutan pupuk kimiawi sintetis. Tentu saja, penanamannya menggunakan penahan, biasanya gabus styrofoam, agar bisa berdiri seperti kalau ditanam di tanah.

Upload: maryputri

Post on 30-Jun-2015

450 views

Category:

Documents


4 download

TRANSCRIPT

Page 1: manfaat kangkung

undefined undefined

Menimbang manfaat & khasiat kangkung  

bahan pangan Add comments Kalau cuma manfaat kangkung sebagai makanan pengantar tidur lelap, mungkin kita sudah lama mengatahuinya. Tetapi kangkung mampu meredakan hipertensi dan menyelamatkan jiwa penderita keracunan, apa iya sih?

...Kangkung emmang luar biasa populer. Di saung makan khas Sunda, pucuk kangkung mentah lazim disajikan sebagai lalap. Krecus-krecus-nya membuat makanan di mulut terasa sensasional. Di warteg, mungkin suatu kali kita kepepet harus makan di sana, pasti tersedia tumis atau cah kangkung....Begitu pun di warung Betawi, kangkung juga terlihat mengambang diantara setumpuk aneka sayuran dalam semangkuk sayur asem. Mampir ke rumah makan khas Lombok, rasanya sulit kita mengelak dari pelecing kangkung. Nah, menjelang habis bulan siapa tahu bos mentraktir makan di resto atau café, jangan kaget kalau kita juga bisa menemukan kangkung hotplate.Menyebut masakan kangkung, semuanya lezat dan tak akan ada habisnya. Selain itu, kangkung ternyata juga banyak dimanfaatkan sebagai obat alami. Apa sajakah kelebihan kangkung?

Jangan bingung memilih kangkung...Soal kangkung mana lebih enak, rasanya kita sudah paham. Kangkung darat, yang batang dan daunnya berwarna hijau terang cenderung pucat, lebih empuk dan lunak, setelah dimasak. Berbeda dari kangkung air yang batang dan daunnya lebih liat. Sebagai lalap mentah, kangkung darat lebih pas, karena lebih renyah, kurang bergetah, dan aroma langunya tidak menyengat. Selain kangkung darat, kita juga memberinya beberapa nama lain, antara lain kangkung darat, kangkung cabut, kangkung akar, kangkung cina, kangkung putih....Di pasar tradisional, kita biasanya hanya menemukan kangkung hasil budidaya tradisional. Kalau kangkung darat, ya ditanamnya di darat. Kalau kangkung air, ya ditanam atau tumbuh di air, apakah empang, rawa, pinggir sungai, atau tempat berair lainnya. Namun di pasar swalayan, kita bisa menemukan kangkung dengan beragam label. Ada kangkung hidroponik, kangkung aeroponik, kangkung organik, dan belakangan ada lagi kangkung vertikultur. Bingung kan?...Begini saja gampangnya, kangkung yang kita beli bisa berasal dari budidaya organik ataupun yang bukan organik. Kangkung organik ditanam dan dipelihara ditanam tanpa menggunakan pupuk dan obat-obatan kimiawi sintetis sama sekali. Sedangkan kangkung bukan organik, sebaliknya....Kangkung hidroponik dan aeroponik tidak mungkin organik, karena keduanya dibudidayakan menggunakan ramuan pupuk kimiawi sintetis, agar bisa tumbuh. Bedanya, kangkung hidroponik ditanam di air, sedangkan kangkung aeroponik ditanam melayang di udara dan secara rutin bagian akarnya disemprot dengan larutan pupuk kimiawi sintetis. Tentu saja, penanamannya menggunakan penahan, biasanya gabus styrofoam, agar bisa berdiri seperti kalau ditanam di tanah....Satu lagi adalah kangkung vertikultur. Ini sebenarnya kangkung biasa saja seperti yang kita beli di pasar tradisional, karena kangkung ini ditanam di tanah. Hanya saja, tetapi tempat menanamnya disusun bertingkat seperti rumah susun, supaya hemat lahan....Jadi sebaiknya pilih yang mana? Pilihan terbaik untuk kesehatan adalah kangkung organik, tetapisayangnyabiasanya harganya lumayan mahal. Tak soal kalau akhirnya kita memilih kangkung jenis lainnya, asalkan dicuci dengan baik dan dibilas terakhir dengan air mengalir.

Masak atau mentah, sama saja...Untuk mencegah osteoporosis (keropos tulang), kita sebenarnya tak perlu repot mencari susu yang dipromosikan bisa mengatasi keropos tulang. Kangkung cukup bisa

Page 2: manfaat kangkung

diandalkan. Kalsium dalam pucuk kangkung yang disantap mentah sebagai lalap sangat mudah diserap dan dimanfaatkan tubuh. Begitu kita kunyah dengan baik, vitamin C dalam kangkung mentah akan berikatan dengan kalsium, sehingga kalsium kangkung lebih mudah diangkut ke dalam darah. Hal serupa juga terjadi ketika kita minum jus kangkung....Walaupun vitamin C-nya banyak rusak ketika dimasak, kangkung masih berlimpah betakaroten, vitamin B1, kalsium, fosfor, zat besi, sitosterol, serta hentriakontan. Sederet zat-zat fitokimiawi berkhasiat obat yang terdapat dalam kangkung telah diteliti dan diketahui efektif mengatasi gangguan sulit tidur (insomnia), peradangan, pendarahan, sembelit, hipertensi, keracunan. Zat-zat tersebut akan bekerja lebih efektif bila kita mengunyah kangkung dengan baik, sehingga setiap suapan kangkung mendapatkan cukup air liur sebelum kita dorong masuk ke dalam lambung. Demikian pula bila kita minum jus kangkung seteguk demi seteguk, bukan sekaligus habis....Memanfaatkan kangkung untuk obat alami perangsang kantuk sebaiknya tidak dicampur dengan bahan-bahan atau bumbu-bumbu yang berfungsi sebaliknya, yakni yang merangsang fungsi saraf, terlalu berlebihan. Contohnya cabai, merica, jahe, lengkuas, bahan tambahan sintetis (food additives) seperti MSG/vetsin, aneka saus botolan, kaldu instan, dan juga makanan awetan (sosis, corned beef, sawi asin, dan lain-lain), serta minyak goreng bekas pakai....Menumis kangkung dengan minyak segar akan mempercepat kelarutan zat perangsang kantuk dalam darah, sehingga kita lebih cepat mengantuk. Kalau ingin lebih rileks, tambahkan 1-2 sendok makan minyak zaitun ke dalam masakan sesaat sebelum diangkat dari api. Lemak sehat omega-3 dalam minyak zaitun bersifat menenangkan dan mempercepat penyerapan zat kantuk. Untuk membuat tidur kita lebih lelap, bisa pula ditambahkan pala bubuk atau biji pala. Sama seperti kangkung, pala juga berlimpah zat perangsang kantuk dan pelelap tidur.

Segelas khasiat jus kangkung...Cara paling praktis memetik khasiat kangkung adalah dengan minum jus kangkung. Jus kangkung yang dibuat menggunakan juice extractor kaya akan zat antiradang. Dalam jus kangkung ini juga tersimpan zat peluruh kencing (diuretik), yang dapat membantu mengendalikan hipertensi. Selain itu, jus kangkung juga menyimpan zat antitoksik yang bersifat mengikat dan membuang racun. Pantas kalau jus kangkung sering disarankan sebagai pertolongan darurat kasus keracunan, yang cepat dan aman....Prasangka bahwa kebanyakan menyantap sayuran hijau, khususnya kangkung, dapat meningkatkan risiko nyeri sendi adalah tidak benar. Sebaliknya, dengan kandungan zat diuretik-nya, kangkung justru membantu membuang timbunan asam urat dalam darah lewat kemampuannya sebagai peluruh kencing. Bila terjadi nyeri sendi setelah menyantap kangkung, hal itu bukan karena asupan kangkung, tetapi karena kadar asam urat dalam darah yang sudah terlalu tinggi....Bila kita membuat jus kangkung dengan blender, khasiatnya menjadi berlipat ganda. Caranya, blender 500 gram batang dan daunkalau perlu, bisa bersama akarnyadengan 250 ml air masak. Untuk membuat cita rasanya lebih enak, tambahkan 2 sendok makan air jeruk lemon atau air asam jawa. Segelas jus kangkung berlimpah serat larut maupun serat tak larut ini ampuh menggelontor timbunan sampah makanan dalam usus besar yang mampet akibat sembelit. Kemampuan cuci usus yang dimiliki kangkung menjadikannya ampuh dalam menangkal kanker usus besar....Nah, kalau sudah tahu yang seperti ini, masihkah kita meremehkan kangkung? Pastinya sih enggak lah ya.

Oleh: Wied Harry Apriadji

(Nirmala, Januari 2007)