erupsi gigi

4
Gigi yang Terdapat Pada Rongga Mulut Anak Berusia Enam Tahun serta Perbedaanya PENDAHULUAN Mempelajari ilmu perkembangan gigi geligi pada manusia terutama gigi anak merupakan salah satu hal penting yang harus dipelajari oleh siapa saja terutama dokter gigi. Karena ilmu ini dapat menentukan kesehatan gigi dan mulut secara keseluruhan. Pertumbuhan dan perkembangan dari gigi geligi seperti halnya organ lainnya telah dimulai sejak 4 – 5 bulan dalam kandungan. Pada waktu lahir, maksila (Rahang atas) dan mandibula (Rahang Bawah) merupakan tulang yang telah dipenuhi oleh benih-benih gigi dalam berbagai tingkat perkembangan. Tulang alveolar hanya dilapisi oleh mucoperiosteum yang merupakan bantalan dari gusi. Pada saat lahir, tulang maksila dan mandibula terlihat mahkota gigi-gigi sulung telah terbentuk dan mengalami kalsifikasi, sedangkan benih gigi-gigi tetap masih berupa tonjolan epitel. Pada umur 6 – 7 bulan telah terjadi erupsi gigi insisif pertama pada rahang bawah. Pada umur 2 ½ – 3 tahun semua gigi sulung telah erupsi dan email gigi- gigi sulung telah terbentuk sempuna. Pertumbuhan dan perkembangan gigi geligi dan prenatal dan posnatal yang kurang baik dapat meyebabkan kelainan pada struktur anatomis gigi. Keadaan ini sangat merugikan baik dari segi estetik maupun kesehatan. Bila pada anak, pentingnya perkembangan gigi geligi secara psikologis yaitu dari fungsi gigi dan keberadaan gigi geligi. Karena hal ini dapat mempengaruhi emosi, keseimbangan tubuh, sebagai isyarat kedewasaan dari anak, penampilan, dan pengucapan. Fungsi gigi geligi sebagai alat pencernaan dapat terganggu sehingga dapat menggangu intake makanan dan kesehatan secara umum. Selain itu kelainan pertumbuhan dan perkembangan secara umum seperti pada ‘down syndrome’, kelainan ginjal, hipoparatiroidisme dan sebagainya juga dapat diikuti dengan kelainan pada gigi, sehingga hal ini semakin menjadi berat dan membutuhkan perhatian khusus. RUMUSAN MASALAH

Upload: vania-amanda

Post on 05-Dec-2014

121 views

Category:

Documents


5 download

DESCRIPTION

Masa pertumbuhan Gigi Desidui

TRANSCRIPT

Page 1: Erupsi Gigi

Gigi yang Terdapat Pada Rongga Mulut Anak Berusia Enam Tahun serta Perbedaanya

PENDAHULUAN

Mempelajari ilmu perkembangan gigi geligi pada manusia terutama gigi anak

merupakan salah satu hal penting yang harus dipelajari oleh siapa saja terutama dokter gigi.

Karena ilmu ini dapat menentukan kesehatan gigi dan mulut secara keseluruhan.

Pertumbuhan dan perkembangan dari gigi geligi seperti halnya organ lainnya telah

dimulai sejak 4 – 5 bulan dalam kandungan. Pada waktu lahir, maksila (Rahang atas) dan

mandibula (Rahang Bawah)  merupakan tulang yang telah dipenuhi oleh benih-benih gigi dalam

berbagai tingkat perkembangan. Tulang alveolar hanya dilapisi oleh mucoperiosteum yang

merupakan bantalan dari gusi.

Pada saat lahir, tulang maksila dan mandibula terlihat mahkota gigi-gigi sulung telah

terbentuk dan mengalami kalsifikasi, sedangkan benih gigi-gigi tetap masih berupa tonjolan

epitel. Pada umur 6 – 7 bulan telah terjadi erupsi gigi insisif pertama pada rahang bawah. Pada

umur 2 ½ – 3 tahun semua gigi sulung telah erupsi dan email gigi-gigi sulung telah terbentuk

sempuna.

Pertumbuhan dan perkembangan gigi geligi dan prenatal dan posnatal yang kurang baik

dapat meyebabkan kelainan pada struktur anatomis gigi. Keadaan ini sangat merugikan baik

dari segi estetik maupun kesehatan. Bila pada anak, pentingnya perkembangan gigi geligi

secara psikologis yaitu dari fungsi gigi dan keberadaan gigi geligi. Karena hal ini dapat

mempengaruhi emosi, keseimbangan tubuh, sebagai isyarat kedewasaan dari anak,

penampilan, dan pengucapan.

Fungsi gigi geligi sebagai alat pencernaan dapat terganggu sehingga dapat menggangu

intake makanan dan kesehatan secara umum. Selain itu kelainan pertumbuhan dan

perkembangan secara umum seperti pada ‘down syndrome’, kelainan ginjal, hipoparatiroidisme

dan sebagainya juga dapat diikuti dengan kelainan pada gigi, sehingga hal ini semakin menjadi

berat dan membutuhkan perhatian khusus.

RUMUSAN MASALAHGigi apa saja yang sudah terdapat pad anak yang berumur 6 tahun dan apa saja perbedaannya?

TUJUAN PENULISAN

                Untuk mengetahui gigi apa saja yang terdapat pada rongga mulut anak yang berusia 6 tahun serta apa saja perbedaanya.

MANFAAT PENULISAN

Page 2: Erupsi Gigi

                Untuk lebih memahami mengenai morfologi gigi sulung.

PEMBAHASAN

Gig i dec idu i , g ig i su lung , a t au ada pu l a yang menyebu tnya g ig i su su ,  berperan penting untuk perkembangan rahang dan erupsi atau pertumbuhan gigitetap. Gigi anak yang lepas sebelum waktunya, misalnya karena berlubang ataukarena terlepas dengan sendirinya, dapat menyebabkan ruangan yang tertinggalmenyempit karena pergeseran gigi sebelahnya. Ruangan yang menyempit ini akan mengganggu erupsi gigi tetap di bawahnya. Hal ini dapat mengakibatkan gigi  tetap tumbuh dalam posisi yang kurang baik dan susunan gigi pun menjadi tidak rapi.

Pertumbuhan gigi dimulai sejak 3 bulan setelah lahir sampai dengan usia 21-25 tahun, dan normalnya gigi anak sudah berkontak (oklusi) penuh pada saat usia 3 tahun. Terdapat beberapa tahapan pada pertumbuhan gigi geligi manusia, yaitu :

         Periode gigi anak (deciduous dentition ) : Periode ini dimulai dari 6 bulan sampai 7 tahun         Periode gigi bercampur (mix dentition) : Periode ini dimulai dari 7 tahun sampai 12 tahun         Periode gigi dewasa (permanent dentition) : Periode ini dimulai dari 12 tahun ke atas

Ciri-ciri tipikal dari kontak (oklusi) yang ideal pada saat gigi susu (decidui) tumbuh seluruhnya adalah :

         Gigi-gigi incisivus (gigi seri) yang renggang         Posisi ableal dari gigi-gigi incisivus (gigi seri), incisivus bawah menyentuh cingulum incisivus

atas         Permukaan distal gigi-gigi molar kedua atas dan bawah berada pada bidang ableal yang sama

Pertumbuhan dan perkembangan gigi sulung (decidui) terlihat pada Table berikut ini :Rahang Gigi                    Pembentukan                         Erupsi            Akar lengkapRahang Atas:Insisif pertama                  4 bl inutero                           7 ½ bl              1 ½ thInsisif kedua                      4 ½ bl inutero                       9 bl                  2 thCaninus                             5 bl inutero                           18 bl                 3 ½ thMolar pertama                  5 bl inutero                           14 bl                 2 ½ thMolar kedua                      6 bl inutero                           24 bl                 3 thRahang Bawah:

Bawah Insisif pertama     4 ½ bl inutero                       7 bl                   1 ½ thInsisif kedua                    4 ½ bl inutero                       7 bl                   1 ½ thCaninus                           5 bl inutero                           16 bl                   3 ½ th

Page 3: Erupsi Gigi

Molar pertama                3 bl inutero                           12 bl                   2 ½ thMolar kedua                    6 bl inutero                            20 bl                  3 th

Gigi Sulung

  Pada waktu usia 6 tahun adalah waktu ketika gigi suung tanggal dan gigi permanent mulai tumbuh pada tempatnya. Gigi permanent pertama yang hilang adalah gigi insisif central rahang bawah pada anak umur 6 tahun. Gigi sulung insisif central rahang bawah tersebut goyang dan tanggal, lalu gigi permanent akan mulai erupsi setelah itu. Molar 1 permanent rahang atas dan rahang bawahjuga mulai tumbuh pada usia 6 hingga 7 tahun.                Sehingga pada rongga mulut anak yang berusia 6 tahun terdapat campuran gigi sulung dan permanent, yaitu :

a.       Rahang Atas         Insisif central (permanent)         Insisif lateral (decicui)         Caninus (decicui)         Molar 1 (decicui)         Molar 2 (decicui)         Molar 1 (permanent)b.      Rahang Bawah         Insisif central (permanent)         Insisif lateral (decicui)         Caninus (decicui)         Molar 1 (decicui)         Molar 2 (decicui)         Molar 1 (permanent)