daftar -...

33

Upload: others

Post on 24-Dec-2020

4 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition
Page 2: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

DAFTAR ISI 1 HUMAS DAN IP DALAM ANGKA

10 KATA PENGANTAR

11 VISI, MISI DAN TUJUAN BPTP MALUKU

12 SASARAN STRATEGIS BPTP MALUKU

13 MOTO DAN MAKLUMAT PELAYANAN

14 SEKILAS TENTANG PPID BPTP MALUKU

15 SDM DAN ANGGARAN

16 PROGRAM DAN KEGIATAN PPID UNIT KERJA

17 GERAKAN TANAM CABAI NASIONAL

20 KEGIATAN PENINGKATAN PRODUKSI CABAI

23 UPSUS SAPI INDUKAN WAJIB BUNTING

26 HUBUNGAN ANTAR LEMBAGA

26 PAMERAN

28 DOKUMENTASI

Page 3: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

1 | P P I D

JUMLAH

PEMBERITAAN BPTP MALUKU

DI MEDIA CETAK, ELEKTRONIK

DAN ONLINE TAHUN 2017

MEDIA CETAK

8

MEDIA ONLINE

81

MEDIA ELEKTRONIK/

TELEVISI

7

HUMAS DAN

IP DALAM

ANGKA

Page 4: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

2 | P P I D

PEMBERITAAN PADA

MEDIA CETAK

TAHUN 2017

PANGAN LOKAL, BUDIDAYA CABAI RAWIT

4

SUMBER DAYA GENETIK 1

UPSUS SAPI INDUKAN WAJIB BUNTING 1

STOP GRATIFIKASI 1

Page 5: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

3 | P P I D

PEMBERITAAN PADA

MEDIA ONLINE

TAHUN 2017

PANGAN LOKAL, BUDIDAYA CABAI RAWIT 1

SUMBER DAYA GENETIK 1

UPSUS SAPI INDUKAN WAJIB BUNTING 1

STOP GRATIFIKASI 1

Page 6: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

4 | P P I D

PEMBERITAAN PADA

MEDIA TELEVISI

TAHUN 2017

PANGAN LOKAL, BUDIDAYA CABAI RAWIT, BAWANG MERAH

3

BAWANG MERAH 1

UPSUS SAPI INDUKAN WAJIB BUNTING

1

PEMBUATAN KECAP DARI AIR KELAPA 1

Page 7: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

5 | P P I D

REKAP MEDIA SOSIAL

TAHUN 2017

TOTAL POSTING ; 0

TOTAL JANGKAUAN ; 0

POSTING ; 2

SUBSCRIBERS; 0

VIEWS; 0

FOLLOWERS ; 0

LIKES; 0

TWEETS; 0

KIRIMAN ; 0

PENGIKUT; 0

DIIKUTI; 0

Page 8: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

6 | P P I D

LAYANAN INFORMASI PUBLIK

TAHUN 2017

135 Permohonan

135 pemberitahuan

0 Keberatan

0 Perpanjangan

0 Penolakan

Page 9: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

7 | P P I D

NO JENIS INFORMASI Jumlah

(Permohonan)

2016 2017

1 Agribisnis 172 283

2 Sumber Daya Genetik 5 5

3 Anggaran dan Keuangan 5 4

4 Pengadaan Barang dan Jasa 11 15

5 Kepegawaian 0 0

6 Daftar Informasi Publik 10 15

Jumlah 203 322

KATEGORI JENIS INFORMASI

YANG DIMOHON

TAHUN 2016 - 2017

Page 10: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

8 | P P I D

KATEGORI PEKERJAAN PEMOHON

INFORMASI PUBLIK TAHUN 2017

POLISI /

tentara AKADEMISI PETANI

WARTAWAN LSM/

KELOMPOK ORANG

mahasiswa

44

2 67

Page 11: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

9 | P P I D

KATEGORI JENIS KELAMIN DAN USIA PEMOHON

INFORMASI PUBLIK TAHUN 2017

222 6

1 Laki - laki Perempuan

Usia >56 Tahun 2 pemohon

Usia 25 -56 Tahun 275 pemohon

Usia 19- 26 Tahun 13 pemohon

Usia < 19 Tahun 2 pemohon

Page 12: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

10 | P P I D

KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan ke hadiratTuhan Yang Maha Esa,

karena atas karunia dari petunjukNya. Maka laporan

Hubungan masyarakat dan Informasi Publik (Humas dan IP)

dapat dieselesaikan sebagai bentuk pertanggungjawaban

pelaksanaan di lapangan yang disajikan secara lebih

informative, agar pembaca mengerti dan memahami apa yang

dilakukan oleh Balai Pengkajian Teknologi Pertanian

Balitbangtan Kementrian Pertanian selama 2017.

Laporan ini berisi berbagai informasi dan gambaran terkait

kegiatan penderasan informasi. Selain itu juga terdapat

beberapa kegiatan yang bersifat pelayanan publik, kegiatan

pameran serta kegitan hubungan antar lembaga.

Laporan ini diharapkan dapat menjadi salah satu upaya

untuk menciptakan dan meningkatkan standar pelayanan

kehumasan dan informasi publik bidang pertanian yang

dilakukan di Balai Pengkajian Teknologi Pertanian Maluku.

Akhir kata kami sampaikan terima kasih kepada semua pihak

yang telah membantu penyusunan laporan ini, sehingga

dapat terselesaikan dengan baik.

KSPP

Dr. Procula R Matitaputty

Page 13: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

11 | P P I D

VISI, MISI DAN TUJUAN

BPTP MALUKU

1. Menghasilkan dan mengembangkan inovasi pertanian

tropika unggul berdaya saing mendukung pertanian

bio industry berbasis advanced teknologi dan

bioscience, aplikasi IT dan adaptif terhadap

dinamika iklim pada 12 gugus pulau di Maluku

2. Mengoptimalkan pemanfaatan inovasi pertanian

tropika unggul untuk mendukung pengembangan

iptek dan pembangunan pertanian nasional pada 12

gugus pulau di Maluku.

TUJU

-AN

Merakit, menguji dan pengembangan inovasi

pertanian tropika unggul berdaya saing mendukung

pertanian bioindustri pada 12 gugus pulau di Maluku.

Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul

dalam rangka peningkatan scientific recognition dan

impact recognition pada 12 gugus pulau di Maluku

Menjadi lembaga penelitian dan pengembangan

pertanian terkemuka di dunia dalam mewujudkan sistem

pertanian bio – industry tropika berkelanjutan pada 12

gugus pulau di Maluku.

MISI

VISI

Page 14: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

12 | P P I D

SASARAN STRATEGIS

BPTP MALUKU

Prinsip dasar dari strategis ini dalah mencapai sasaran yang telah ditetapkan. Prinsip

dasar dari strategis ini adalah untuk tercapainya percepatan dalam pencapaian

sasaran, atau strategis ini menggambarkan upaya unusual yang perlu dikembaangkan

dalam upaya pencapaian sasaran adalah sebagai berikut.

1 Terciptanya inovasi pertanian unggul spesifik

lokasi pada 12 gugus pulau di Maluku

2

Terdesiminasinya inovasi pertanian spesifik lokasi

yang unggul serta terhimpunnya umpan balik dari

implementasi program dan inovasi pertanian unggul

spesifik lokasi pada 12 gugus pulau di Maluku

3

Tersedianya model – model pengembangan inovasi

pertanian bioindustri spesifik lokasi pada 12 gugus

pulau di Maluku

Dihasilkannya rumusan rekomendasi kebijakan

mendukung percepatan pembangunan pertanian

wilayah berbaris inovasi pertanian spesifik lokasi

pada 12 gugus pulau di Maluku

4

Terbangunnya sinergi operasional serta terciptanya

manajemen pengkajian dan pengembangan inovasi

pertanian unggul spesifik lokasi pada 12 gugus pulau

di Maluku

5

6 Terbangunnya kerjasama daerah, nasional dan

internasional (dibidang pengkajian,diseminasi, dan

pendayagunaan inovasi pertanian).

Page 15: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

13 | P P I D

MOTO DAN MAKLUMAT

PELAYANAN

Moto

Maklumat Pelayanan

Dengan ini kami menyatakan sanggup untuk

menyelenggarakan pelayanan sesuai standar pelayanan yang

telah ditetapkan dan apabila tidak menepati janji, kami

menerima sanksi untuk setiap pengaduan yang tidak

ditindak lanjuti sesuai peraturan perundangan

Mudah, aman, cepat, tepat dan profesional

Page 16: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

14 | P P I D

sekilas tentang PPID

bptp maluku

Kinerja instansi pemerintah adalah gambaran mengenai tingkat pencapaian sasaran

ataupun tujuan instansi pemerintah sebagai penjabaran dari visi, misi dan strategi

pemerintah yang mengindikasikan tingkat keberhasilan dan kegagalan pelaksanaan

kegiatan –kegiatan sesuai dengan program dan kebijakan yang ditetapkan.

Sesuai salah satu amanat dari berlakunya UU No. 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan

Informasi Publik (KIP) tersebut. Maka masyarakat berhak mengetahui berbagai

informasi. Termasuk informasi pembangunan pertanian. Pada sisi lain, berkembang

pesatnya jumlah dan ragam media massa akhir – akhir ini juga ikut menyemarakkan

dinamika informasi yang berkembang di masyarakat.

Dalam hal ini BPTP Maluku menjalan informasi publik melalui Pejabat pengelola

Informasi dan dokumentasi (PPID) yang dibentuk berdasarkan surat keputusan Kepala

Balai Pengkajian teknologi Pertanian maluku Nomor : 61.1/OT.020/H.12.27/02/2017

Tentang Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi. Dalam melaksanakan tugasnya

pejabat pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) bertanggung jawab kepada

Kepala Balai sebagai atasan langsung.

Page 17: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

15 | P P I D

SDM dan anggaran

Tim ppid bptp maluku

Daftar personel Tim PPID BPTP Maluku

No Nama / NIP Tugas dalam pelayanan Informasi

dan Dokumentasi

1 Dr. Procula R matitaputty, SPt, Msi Ketua

2 Muhammad Yusuf Nurdin ST Sekertaris

3 Drs. Julius Matital Anggota

4 Dr. Ismatul Hidayah, Sp. MP Anggota

5 La Siama Anggota

6 Helena Tarumaseli Anggota

7 Agung Budi Santoso, SP Anggota

Anggaran

Anggaran PPID terdiri dari anggaran Website dan anggaran perpustakaan

dari DIPA BPTP Maluku : Rp. 97.984.000,-

Page 18: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

16 | P P I D

PROGRAM DAN KEGIATAN

PPID UNIT KERJA

Program

Kegiatan

Penciptaan Teknologi dan Inovasi pertanian Bio – Industri

berkelanjutan

Kegiatan In house (Kebijakan balai)

Strategi litbang pertanian

Sumber Daya genetik

Bio Industri ( padi – sapi dan Kelapa, Kakao dan ternak

(Cacaobeef)

Diseminasi, Komunikasi dan Koordinasi penyuluh

Tagrimart dan KRPL

UPBS

Strategi Kementrian Pertanian

Upaya Khusus Padi, Jagung dan kedelai

Upaya Khusus Sapi Induk Wajib Bunting

Kawasan Hortikultura, perkebunan dan Peternakan

Page 19: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

17 | P P I D

GERAKAN

TANAM CABAI

NASIONAL

2

3

2

Page 20: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

18 | P P I D

PEMBERITAAN

GERAKAN TANAM CABAI

NASIONAL (GERTAM) CABAI

bptp MALUKU

Gerakan Tanam cabai Nasional ( GERTAM CABAI )pada dasarnya adalah

ajakan Menteri Pertanian kepada seluruh masyarakat untuk melakukan penanaman

cabai di lahan pekarangan. Penanaman cabai di pekarangan (luas pekarangan di

Indonesia mencapai 10,3 juta hektar) merupakan salah satu solusi untuk membantu

penyediaan cabai secara berkelanjutan di tingkat rumah tangga dan untuk mengatasi

tingginya fluktuasi harga cabai yang terjadi setiap tahun. Agar GERTAM CABAI dapat

berjalan lebih efektif, Kementerian Pertanian (Kementan) pusat, melalui Badan

Ketahanan Pangan menggandeng dan melakukan penandatangan kesepahaman

(Memorandum of Understanding/MoU) dengan Tim Penggerak PKK nasional. MoU

ditindak lanjuti dengan penandatanganan kesepakatan kerjasama (Memorandum of

Agreement/MoA) antara Dinas Ketahanan Pangan dengan Tim Penggerak PKK

Provinsi.

Penandatanganan MoU BPTP Balitbangtan Maluku dengan IWAPI, TP-PKK,

dan KPPI Provinsi Maluku telah dilakukan sebelum acara launching Gertam Cabai.

Hingga saat ini BPTP Balitbangtan Maluku telah mendistribusikan 16.600 anakan cabai

dengan rincian 2.900 kepada IWAPI, dan 650 kepada KPPI. Pendistribusian anakan

cabai ini akan terus dilakukan setelah launching Gertam Cabai dengan target distribusi

sebanyak 150.000 anakan yang akan disebar hingga tingkat desa.

Mentan mengarahkan seluruh BPTP untuk tidak hanya melakukan

pembibitan cabai, tetapi juga melakukan pembibitan berbagai jenis sayur dan buah-

buahan tertentu yang sesuai untuk ditanam di perkarangan rumah. BPTP akan

menindaklanjuti arahan Mentan dengan menyiapkan berbagai jenis bibit dan sesuai

Page 21: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

19 | P P I D

dengan tupoksinya akan menyiapkan berbagai inovasi tepat guna yang dikemas dalam

bentuk media cetak dan elektronik sebagai materi pendampingan.

Tim Penggerak PKK selanjutnya secara berjenjang akan menggerakkan anggota PKK

untuk melakukan penanaman cabai di tingkat rumah tangga. Secara intens

pendampingan akan dilakukan oleh penyuluh yang di desa dan kabupaten dalam hal

pembinaan teknis budidaya cabai khususnya dan budidaya komoditas pangan yang

diusahakan di pekarangam lainnya.

MEDIA CETAK

Sepanjang tahun 2017, sebanyak 2 berita di beberapa

media cetak seperti Ambon Ekspres, Suara Maluku yang

memberitakan kegiatan Gerakan Tanam Cabai Nasional di

BPTP Maluku

MEDIA online

Sepanjang tahun 2017, sebanyak 3 berita di beberapa

media Online yang memberitakan kegiatan Gerakan

Tanam Cabai Nasional melalui berita online di teras

Maluku.com dan ekspress Maluku.com

Sepanjang tahun 2017, sebanyak 2 berita di beberapa

media elektronik yang memberitakan kegiatan Gerakan

Tanam Cabai Nasional melalui TVRI Nasional dan RRI

Nasional

MEDIA ELEKTRONIK

Page 22: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

20 | P P I D

Kegiatan

peningkatan

produksi

cabai

3

3

0

Page 23: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

21 | P P I D

KEGIATAN

Peningkatan produksi cabai

Cabai termasuk salah satu komoditas hortikultura yang turut memberikan

sumbangan yang berarti terhadap perekonomian nasional yakni menaikkan

pendapatan petani, sebagai bahan baku industri, memiliki peluang ekspor, dan

membuka kesempatan kerja. Disisi lain Cabai juga memberikan pengaruh terhadap

kenaikkan inflasi walaupun Cabai bukan makanan pokok bagi bangsa Indonesia. Pada

waktu-waktu tertentu dimana terjadi kegagalan panen atau pada hari raya tertentu

harga Cabai dapat melonjak mencapai Rp100.000/kg atau lebih. Pada bulan

Desember 2014, Bank Indonesia (BI) memperkirakan tingginya angka inflasi akibat

naiknya harga Cabai dari 2,2-2,4%.

Di Maluku, dalam kurun waktu 5 tahun terakhir (2008-2012), pengembangan

hortikultura Cabai meningkat baik peningkatan luas panen maupun produksi.

Berdasarkan data BPS (BPS Promal, 2013) produktivitas Cabai 3,4 t/ha, dan

tergolong masih rendah bila dibanding dengan potensi hasil yang bisa mencapai 10

t/ha. Walaupun dari segi produksi, komoditas Cabai mengalami peningkatan akan

tetapi bila dibanding dengan produksi rata-rata nasional komoditas tersebut

produksinya masih rendah. Untuk meningkatkan kapasitas produksi, pendapatan dan

kesejahteraan petani harus ada campur tangan pemerintah baik dalam hal

pembinaan teknis maupun pembiayaan. Balai Pengkajian Teknologi Pertanian Maluku

merupakan salah satu unit pelaksana teknis Badan Litbang Pertanian di daerah

(Provinsi Maluku) bertanggung jawab atas rekomendasi teknologi yang diterapkan

kepada petani. Agar teknologi tersebut dapat terimplementasi dengan baik,

diperlukan pendampingan dan pengawalan oleh BPTP.

Page 24: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

22 | P P I D

MEDIA CETAK

Sepanjang tahun 2017, sebanyak 3 berita di media cetak

dalam bentuk folder yang dibagikan ke petani yang

memberitakan kegiatan Gerakan Tanam Cabai Nasional di

BPTP Maluku

MEDIA online

Sepanjang tahun 2017, sebanyak 3 berita di media

Online web site BPTP Maluku yang dimuat dalam info

teknologi dengan kegiatan Pendampingan Kawasan

Hortikultura Cabe

Sepanjang tahun 2017 belum ada berita kegiatan

produksi cabai merah.

MEDIA ELEKTRONIK

Page 25: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

23 | P P I D

Kegiatan

Upsus siwab

1

3 1

Page 26: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

24 | P P I D

kegiatan

upsus siwab

Kementerian Pertanian meluncurkan program Upaya Khusus Percepatan Populasi

Sapi dan Kerbau Bunting (UPSUS SIWAB). Upsus SIWAB mencakup dua program

utama yaitu peningkatan populasi melalui Inseminasi Buatan (IB) dan Intensifikasi

Kawin Alam (INKA). Program tersebut dituangkan dalam peraturan Menteri

Pertanian Nomor 48/Permentan/PK.210/10/2016 tentang Upaya Khusus Percepatan

Peningkatan Populasi Sapi dan Kerbau Bunting yang ditandatangani Menteri

Pertanian pada tanggal 3 Oktober 2016.

Inseminasi Buatan (IB) merupakan salah satu pilihan yang tepat yang dapat

diandalkan dalam memperbanyak populasi ternak. IB adalah teknik memasukan mani

atau semen ke dalam alat reproduksi ternak betina sehat untuk dapat membuahi sel

telur dengan mengunakan alat inseminasi.

Intensifikasi Kawin Alam (INKA) adalah upaya peningkatan populasi ternak

sapi/kerbau yang dilakukan melalui pemakaian dan distribusi pejantan unggul

tereleksi yaitu berdasarkan penilaian performance tubuh dan kualitas semen,

berumur lebih dari dua tahun dan bebas dari penyakit reproduksi.

Upaya ini dilakukan sebagai wujud komitmen pemerintah dalam mengejar

swasembada daging yang ditargetkan Presiden Joko Widodo tercapai pada

2026 mendatang serta mewujudkan Indonesia yang mandiri dalam pemenuhan

pangan asal hewan, dan sekaligus meningkatkan kesejahteraan peternak rakyat.

Oleh karena itu pada tanggal 19 Januari 2017 bertempat di Aula BPTP Balitbangtan

Maluku diadakan Rapat Koordinasi UPSUS SIWAB yang dihadiri oleh Ir. Diana

Padang M.Si selaku Kepala Dinas Pertanian Provinsi Maluku beserta jajarannya, Dr

Page 27: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

25 | P P I D

drh N. L. P. Indhi Dharmayanti M.Si selaku Kepala BB Veteriner Bogor beserta

jajarannya, BPTP Balitbangtan Maluku, drh Ubaidullah selaku Kepala SKP kelas I

Ambon, dan perwakilan Dinas Pertanian masing-masing Kabupaten di wilayah

Maluku.

MEDIA CETAK

Sepanjang tahun 2017, sebanyak 1 berita di media cetak

dalam bentuk folder yang dibagikan ke petani yang

memberitakan kegiatan UPSUS SIWAB di BPTP Maluku

MEDIA online

Sepanjang tahun 2017, sebanyak 3 berita media Online

website BPTP maluku yang memuat berita kegiatan

UPSUS SIWAB

Sepanjang tahun 2017, sebanyak 1 berita di media

elektronik yang memberitakan kegiatan UPSUS SIWAB

di Maluku melalui RRI Nasional

MEDIA ELEKTRONIK

Page 28: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

26 | P P I D

KEGIATAN ANTAR LEMBAGA

DENGAN PEMANGKU KEPENTINGAN

Pelaksanaan kegiatan antar lembaga telah dilakukan kerjasama dengan Muslimat

Nahdhalatul Ulama Provinsi Maluku, Kaukus Perempuan Politik Indonesia Provinsi

Maluku, Universitas Pattimura, Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI), Tim

Penggerak PKK dan Kabupaten Kepulauan Aru. Jika dilihat dari topik permasalahan

dari kerjasama yang dilakukan dengan beberapa lembaga tersebut adalah

melaksanakan Gerakan Tanam Cabai Nasional dan melaksanakan penanaman jagung.

KEGIATAN pameran

Bptp maluku

Kota Ambon dan Pemerintah Provinsi Maluku menggelar even Nasional yaitu

Peringatan Hari Pers Nasional. Acara berlangsung selama 5 hari, pada 5-9 Februari

2017. Pada even tersebut digelar juga Pameran Hari Pers Nasional, Maluku Expo

2017 yang bertajuk "Pesta Insan Pers Tanah Air" bertempat di Lapangan Merdeka

Ambon, tidak jauh dari Kantor Gubernur Maluku. Acara tersebut dihadiri oleh insan

pers dari 34 Provinsi di Indonesia, tamu undangan dari dalam negeri dan perwakilan

negara-negara sahabat serta masyarakat umum. Pembukaan Hari Pers Nasional

dibuka langsung oleh Wakil Gubernur Maluku Dr. Zeth Sahuburua pada hari Senin 6

Februari 2017. Dalam paparannya Wagub berharap Pameran HPN dan Maluku Expo

2017 menjadi ajang kolaborasi antara para pelaku usaha dan insan pers, sehingga

industri kreatif dan kerajinan di Maluku semakin berkembang, dan juga

meningkatkan pangsa pasar di daerah.

Page 29: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

27 | P P I D

Pada Pameran tersebut BPTP Balitbangtan Maluku tak ketinggalan juga ikut

berpartisipasi menampilkan stand dalam even tersebut. Stand BPTP Balitbangtan

Maluku menampilkan produk olahan pasca panen dari bahan pangan lokal seperti

sukun, sagu, mocaf singkong, pisang tongka langit, yang diolah menjadi brownis, mie,

stik, cake, es krim, umbi minor, uwi, gembili, jagung, bengkoang dan tomat, yang

merupakan hasil dari kegiatan pengkajian BPTP Balitbangtan Maluku. Stand juga

dilengkapi dengan bahan promosi berupa pamflet dan poster diseminasi dari

budidaya hingga pengolahan pasca panen pangan lokal Maluku. Produk dari stand

BPTP Balitbangtan Maluku mendapat animo yang cukup besar dari pengunjung.

Produk olahan pasca panen dari bahan pangan lokal diminati oleh para pengunjung,

terbukti dari hari pertama pembukaan stok brownis dan es krim langsung habis

dibeli oleh pengunjung pameran.

Page 30: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

28 | P P I D

DOKUMENTASI

Page 31: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

29 | P P I D

Page 32: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

30 | P P I D

Page 33: DAFTAR - maluku.litbang.pertanian.go.idmaluku.litbang.pertanian.go.id/wp-content/uploads/...Mendiseminasikan inovasi pertanian tropika unggul dalam rangka peningkatan scientific recognition

BALAI PENGKAJIAN TEKNOLOGI PERTANIAN MALUKU Jln. Chr. Soplanit, Rumah Tiga- Ambon Telepon : (0911) 322664, 322542