cinta.docx

3
Tugas Remedial Filsafat Vina Sita Ramayanti 1304668 Psikologi Fakultas Ilmu Pendidikan

Upload: vina-shita-r

Post on 29-Dec-2015

11 views

Category:

Documents


4 download

TRANSCRIPT

Page 1: CINTA.docx

Tugas Remedial Filsafat

Vina Sita Ramayanti

1304668

Psikologi

Fakultas Ilmu Pendidikan

Universitas Pendidikan Indonesia

CINTA

Page 2: CINTA.docx

Cinta adalah sebuah perasaan kasih sayang terkuat yang tidak melibatkan nafsu, tidak memilih, tidak akan membawa kepada suatu hal yang negatif. Cinta selalu baik, dan selalu akan membawa kebaikan. Cinta tertanam pada diri manusia sejak ia lahir di dunia, karena pada hakikatnya, cinta dilandasi oleh keinginan manusia untuk memiliki pasangan. Menurut Khalil Gibran, Salahlah bagi orang yang mengira bahwa cinta itu datang karena pergaulan yang lama dan rayuan yang terus menerus. Memang, cinta datang begitu saja, tidak kita sadari. Karena adalah hal yang salah apabila misalnya seorang Ibu, melahirkan dan mengasuh anaknya, tanpa didasari oleh adanya cinta terlebih dahulu. Cinta yang dilandasi hawa nafsu akan selalu menimbulkan perpecahan yang berujung pada perpisahan dan luka batin serta menguatnya rasa benci yang mendalam.

Cinta yang sempurna adalah cinta yang melibatkan kekuatan hati untuk bertahan dari segala cobaan untuk memperkuat cinta itu. Tidaklah seseorang dikatakan mencintai pasangannya apabila ia tidak kuat menghadapi cobaan apa yang diberikan kepadanya, yang sebenarnya baik untuknya. Jika ia menyerah terhadap keadaan, dan lebih memilih untuk berpisah, maka yang sebenarnya ia akan rasakan sejak awal bukanlah cinta, hanya sekedar kasih sayang atau bahkan kekaguman biasa. Adalah salah bagi seseorang yang mengklaim melandasi hubungannya dengan cinta, padahal hanya egoisme semata yang bermaksud mendapatkan kepuasan baik lahir maupun bathin terhadap dirinya sendiri tanpa memandang pasangannya. Cinta tidak hanya sekedar akan merasakan atau mendapatkan kebahagiaan. Tetapi cinta lebih dari itu.

Cinta juga tidak bisa menjadi benci. Cinta dan benci adalah dua hal yang berbeda, dan berlawanan. Ketika seseorang telah mencintai pasangannya, ia tidak akan pernah dapat membencinya dan melupakan atau menghilangkan perasaan cintanya begitu saja. Pasti ada perasaan cinta itu, meski hanya sedikit dan meskipun ia telah di dominasi oleh perasaan bencinya. Cinta tidak bisa dipahami dengan pengetahuan dan logika. Cinta hanya bisa dipahami dengan intuisi dan pemahaman atas apa yang hidup di dalam diri manusia, melalui kesatuan yang terjadi.