asal

2
ESAI FST (Forum Study Teknik) Di tahun 2015 akan dibukanya suatu system penerimaan pekerja yang disebut AFTA yaitu pekerja asing dapat bebas bekerja dinegara manapun termasuk Indonesia begitupun tenaga kerja Indonesia dapat bekerja di Negara asing. Maka dari itu tenega kerja indonasia akan bersaing secara langsung dengan pekerja asing yang sudah terbukti kualitasnya, oleh karena itu tenaga kerja Indonesia harus lebih berfikir kreatif dan bekerja lebih produktif untuk dapat menyaingi tenega kerja dari Negara-negara asing. Riset termasuk suatu karya terbarukan yang dapat berkembang dan dapat menjadi modal saing dengan tengaga kerja asing. Riset didunia kini telah semakin berkembang, oleh karena itu kita harus ikut berpartisipasi dalam mengembangkan riset untuk Indonesia. FST (Forum Study Teknik) merupakan suatu organisasi yang berfungsi mengembangkan potensi mahasiswa dibidang akademik khususnya riset. Pandangan bagi jurusan saya Diploma Teknik Kimia, FST sebagai wadah kreatifitas mahasiswa khususnya untuk meningkatkan dibidang edukasi dan merupakan suatu organisasi yang menunjang untuk mengembangkan bakat dibidang karya tulis ilmiah. Adanya forum study teknik sangat mendukung bagi mahasiswa dengan adanya kegiatan penelitian menjadi sebuah karya tulis ilmiah. Begitu juga pandangan jurusan Saya, FST sebagai wadah yang memberikan pelayanan mengenai penelitian dan riset tidak hanya dilingkup Fakultas Teknik saja tetapi juga memberikan pengaruh perkembangan kemajuan riset di Universitas Diponegoro. Alasan saya ingin berkontribusi di Forum Study Teknik karena ingin mengembangakan potensi dalam bidang penelitian, serta ingin mengubah pola pikir bahwa dunia penelitian itu sangat penting untuk dikembangkan pada saat ini. Saya memilih departemen public

Upload: adhit-mart-ditha

Post on 05-Jan-2016

212 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

ASAL

TRANSCRIPT

Page 1: asal

ESAI FST (Forum Study Teknik)

Di tahun 2015 akan dibukanya suatu system penerimaan pekerja yang disebut AFTA yaitu pekerja asing dapat bebas bekerja dinegara manapun termasuk Indonesia begitupun tenaga kerja Indonesia dapat bekerja di Negara asing. Maka dari itu tenega kerja indonasia akan bersaing secara langsung dengan pekerja asing yang sudah terbukti kualitasnya, oleh karena itu tenaga kerja Indonesia harus lebih berfikir kreatif dan bekerja lebih produktif untuk dapat menyaingi tenega kerja dari Negara-negara asing.

Riset termasuk suatu karya terbarukan yang dapat berkembang dan dapat menjadi modal saing dengan tengaga kerja asing. Riset didunia kini telah semakin berkembang, oleh karena itu kita harus ikut berpartisipasi dalam mengembangkan riset untuk Indonesia.

FST (Forum Study Teknik) merupakan suatu organisasi yang berfungsi mengembangkan potensi mahasiswa dibidang akademik khususnya riset. Pandangan bagi jurusan saya Diploma Teknik Kimia, FST sebagai wadah kreatifitas mahasiswa khususnya untuk meningkatkan dibidang edukasi dan merupakan suatu organisasi yang menunjang untuk mengembangkan bakat dibidang karya tulis ilmiah. Adanya forum study teknik sangat mendukung bagi mahasiswa dengan adanya kegiatan penelitian menjadi sebuah karya tulis ilmiah. Begitu juga pandangan jurusan Saya, FST sebagai wadah yang memberikan pelayanan mengenai penelitian dan riset tidak hanya dilingkup Fakultas Teknik saja tetapi juga memberikan pengaruh perkembangan kemajuan riset di Universitas Diponegoro.

Alasan saya ingin berkontribusi di Forum Study Teknik karena ingin mengembangakan potensi dalam bidang penelitian, serta ingin mengubah pola pikir bahwa dunia penelitian itu sangat penting untuk dikembangkan pada saat ini. Saya memilih departemen public relationship sebgai pilihan pertama karena ingin mengenalkan adanya FST kepada mahasiswa Universitas Diponegoro khususnya di Fakultas Teknik. Menjalin komunikasi yang baik antara FST dengan jurusan-jurusan di Fakultas Teknik dan memberikan suatu wadah yang memfasilitasi untuk mengembangkan kemampuan dibidang akademis diluar jadwal perkuliahan. Technopreneur sebagai pilihan departemen kedua, karena saya ingin mengembangkan teknologi yang ada dengan menggabungkan suatu usaha atau bisnis dengan memanfaatkan dan mengoptimalkan perkembangan teknologi yang ada.