98486423-analisis-kuantitatif-karbohidrat.docx

7
Analisis Kuantitatif Karbohidrat pukul 23:08 Jumat, 25 November 2011 Analisis dan Pembahasan Pada percobaan pertama, penentuan kadar gula reduksi dengan metode Nelson – Somogyi dibuat larutan standar dengan konsentrasi 2, 4, 6, 8, 10 mg/100ml dari larutan induk 10mg/100ml, larutan standar tersebut masing-masing ditambah 1ml reagen Nelson Somogyi yang berwarna biru. Penambahan reagen Nelson somogyi ini bertujuan untuk untuk mereduksi kupri oksida menjadi kupro oksida yang mana K-Na-tartrat yang terkandung dalam reagen Nelson Somogyi berfungsi untuk mencegah terjadinya pengendapan kupri oksida. Selain 5 larutan standar tersebut, dibuat juga larutan blanko dari akuades yang nantinya akan digunakan sebagai pembanding. Setelah ditambahkan reagen Nelson somogyi, larutan yang berwarna biru sampai biru kehijauan tersebut dipanaskan 20 menit, tujuan dari pemanasan ini adalah untuk mempercepat proses reduksi kupri oksida menjadi kupro oksida. Lalu larutan didinginkan sampai 25˚C supaya reaksi berjalan stabil, karena apabila terlalu panas kemungkinan akan ada komponen senyawa yang rusak atau habis menguap. Kemudian ditambahkan 1ml reagen arsenomolibdat, penambahan reagen arsenomolibdat ini bertujuan agar bisa bereaksi dengan endapan kupro oksida. Pada peristiwa ini kupro oksida akan mereduksi kembali arsenomolibdat menjadi molibdene blue yang berwarna biru, warna biru inilah yang nantinya akan diukur

Upload: komang-bayu-hendrawan

Post on 15-Dec-2014

22 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: 98486423-Analisis-Kuantitatif-Karbohidrat.docx

Analisis Kuantitatif Karbohidrat

pukul 23:08 Jumat, 25 November 2011

Analisis dan Pembahasan         Pada percobaan pertama, penentuan kadar gula reduksi dengan metode Nelson –

Somogyi dibuat larutan standar dengan konsentrasi 2, 4, 6, 8, 10 mg/100ml dari larutan induk

10mg/100ml, larutan standar tersebut masing-masing ditambah 1ml reagen Nelson Somogyi

yang berwarna biru. Penambahan reagen Nelson somogyi ini bertujuan untuk  untuk mereduksi

kupri oksida menjadi kupro oksida yang mana K-Na-tartrat yang terkandung dalam reagen

Nelson Somogyi berfungsi untuk mencegah terjadinya pengendapan kupri oksida. Selain 5

larutan standar tersebut, dibuat juga larutan blanko dari akuades yang nantinya akan digunakan

sebagai pembanding.

         Setelah ditambahkan reagen Nelson somogyi, larutan yang berwarna biru sampai biru

kehijauan tersebut dipanaskan 20 menit, tujuan dari pemanasan ini adalah untuk mempercepat

proses reduksi kupri oksida menjadi kupro oksida. Lalu larutan didinginkan sampai 25˚C supaya

reaksi berjalan stabil, karena apabila terlalu panas kemungkinan akan ada komponen senyawa

yang rusak atau habis menguap. Kemudian ditambahkan 1ml reagen arsenomolibdat,

penambahan reagen arsenomolibdat ini bertujuan agar bisa bereaksi dengan endapan kupro

oksida. Pada peristiwa ini kupro oksida akan mereduksi kembali arsenomolibdat menjadi

molibdene blue yang berwarna biru, warna biru inilah yang nantinya akan diukur absorbansinya

dengan spectrometer. Hasil yang diperoleh, pada larutan standar semakin pekat konsentrasinya,

warna yang dihasilkan setelah penambahan reagen arsenomolibdat adalah semakin hijau

kebiruan pekat. Ditambahkan akuades 7 ml pada masing-masing larutan standar agar larutan

standar tidak terlalu pekat dan dapat terbaca absorbansinya.

         Masing – masing larutan standar beserta larutan blanko diukur absorbansinya pada panjang

gelombang 540 nm, karena pada panjang gelombang ini molekul gula reduksi dapat menyerap

sinar secara optimum sehingga pembacaan absorbansi dapat berjalan dengan baik. Semakin

tinggi konsentrasi dari larutan, maka nilai absorbansi yang dihasilkan akan semakin besar. Hasil

dari pengukuran adalah sebagai berikut :

Page 2: 98486423-Analisis-Kuantitatif-Karbohidrat.docx

Konsentrasi Absorbansi

blanko 0.089

2 mg/100ml 0.146 – 0.089 = 0.057

4 mg/100ml 0.189 – 0.089 = 0.100

6 mg/100ml 0.301 – 0.089 = 0.212

8 mg/100ml 0.370 – 0.089 = 0.281

10 mg/100ml 0.432 – 0.

Dari larutan standar tersebut, didapatkan kurva konsentrasi vs absorbansi sebagai berikut :

        

         Kurva tersebut menunjukkan nilai Regresi linear sebesar 0.984 yang menunjukkan bahwa

kurva tersebut hampir linear atau dengan kata lain kurva tersebut cukup baik. Dan perrsamaan

kurva yang diperoleh y = 0.037 x – 0.027, yang nantinya persamaan ini akan digunakan untuk

menghitung kadar sampel gula pereduksi dan non pereduksi.

         Selanjutnya adalah pengukuran sampel atau kadar gula reduksi, 1 ml sampel glukosa

ditambahkan 1 ml reagen Nelson Somogyi berwarna biru yang fungsinya untuk mereduksi kupri

oksida menjadi kupro oksida. Larutan campuran berwarna biru muda tersebut kemudian

dipanaskan untuk mempercepat proses reduksi kupri oksida menjadi kupro oksida. Setelah

dipanaskan, larutan tersebut didinginkan terlebih dahulu sebelum direaksikan dengan reagen

arsenomolibdat agar stabil , karna apabila larutan terlalu panas dikhawatirkan ada komponen dari

larutan yang rusak. Setelah dingin, dengan suhu 25˚C, larutan berwarna hijau kebiruan tersebut

ditambahkan 1 ml reagen arsenomolibdat dan dikocok sampai homogen, dan dihasilkan larutan

berwarna hijau. Ditambahkan pula 7 ml akuades untuk mengencerkan larutan agar tidak terlalu

Page 3: 98486423-Analisis-Kuantitatif-Karbohidrat.docx

pekat, dan larutan berubah menjadi hijau kebiruan. Larutan hijau kebiruan ini yang nantinya

akan diukur absorbansinya pada panjang gelombang 540 nm. Absorbansi yang dihasilkan adalah

0.382 yang harus dikurangi dengan absorbansi blako agar didapatka absorbansi murni dari

sampel (tanpa ada kandungan absorbansi dari blanko), sehingga absorbansi murni yang

dihasilkan adalah 0.293.

         Kemudian dihitung konsentrasi larutan sampel glukosa dengan memasukkan nilai

absorbansi ke dalam persamaan kurva.

Y = 0.037 x – 0.027

0.293 = 0.037 x – 0.027

0.293 + 0.027 = 0.037 x

X = 8.649 mg/100ml

Konsentrasi larutan sampel glukosa atau gula reduksi yang diperoleh sebesar 8.649 mg/100ml,

yang artinya dalam 100 ml larutan sampel mengandung 8.649 mg glukosa.

         Untuk percobaan kedua, yaitu penentuan kadar gula non pereduksi. Sampel yang dipakai

adalah sukrosa, dan pada sukrosa ini terkandung monosakarida glukosa dan fruktosa. Fruktosa

disini adalah sebagai gula non pereduksi. Sampel sukrosa 1 ml ditambah 0.5 ml HCl 2N, dan

dipanaskan 5 menit, baru kemudian didinginkan dan dinetralkan dengan 0.5 ml NaOH 2N untuk

menetralkan sampel agar dapat bereaksi dengan reagen-reagen lain seperti pada percobaan 1,

yang bereaksi dengan reagen dalam keadaan netral. Larutan tak berwarna tersebut kemudian

ditambah 1 ml reagen Nelson Somogyi yang bertujuan untuk mereduksi kupri oksida menjadi

kupro oksida. Larutan berubah warna menjadi biru. Kemudian dipanaskan untuk mempercepat

proses reduksi kupri oksida menjadi kupro oksida. Setelah itu, larutan didinginkan pada suhu

25˚C untuk meminimalisir terjadi kerusakan pada komponen larutan apabila larutan terlalu

panas. Larutan akan stabil setelah didinginkan membentuk warna hijau kekuningan dengan

endapan berwarna oranye, kemudian barulah direaksikan dengan 1 ml reagen arsenomolibdat

yang bertujuan agar bias bereaksi dengan endapan kupro oksida. Pada peristiwa ini, kupro oksida

akan mereduksi kembali arsenomolibdat menjadi molibdene blue, yang pada percobaan ini

dihasilkan warna hijau kebiruan, yang kemudian akan dihitung nilai absorbansinya pada panjang

gelombang 540 nm.

Page 4: 98486423-Analisis-Kuantitatif-Karbohidrat.docx

         Absorbansi yang dihasilkan adalah 0.391. Nilai tersebut masih mengandung nilai

absorbansi blanko, sehingga untuk memperoleh nilai absorbansi murni larutan, absorbansi

larutan harus dikurangi dengan absorbansi blanko sebesar 0.089, dan hasilnya diperoleh nilai

absorbansi murni 0.302. Dari nilai absorbansi tersebut, ditentukan konsentrasi sampel hidrolisis,

yang dalam hal ini adalah glukosa. Konsentrasi sampel setelah hidrolisis diperoleh dengan

memasukkan nilai absorbansi ke dalam persamaan kurva.

Y = 0.037 x – 0.027

0.302 = 0.037 x – 0.027

0.302 + 0.027 = 0.037 x

X = 8.892 mg/100ml

         X merupakan konsentrasi setelah hidrolisis, yang dalam hal ini adalah glukosa. Dari hasil

ini, akan dapat diketahui konsentrasi gula non pereduksi, dalam hal ini adalah fruktosa. Fruktosa

dikatakan gula non pereduksi, padahal dalam faktanya fruktosa adalah gula pereduksi karena

mengandung gugus ketosa. Tetapi, gugus ketosa pada atom C no 2 fruktosa ini menyebabkan

fruktosa tidak mempunyai atom H yang dapat mereduksi reagen, yang artinya fruktosa tidak

dapat mereduksi reagen, sehingga fruktosa merupakan gula non pereduksi.

Sehingga dengan menggunakan rumus berikut :

Kadar gula non reduksi = kadar sebelum hidrolisis – kadar setelah hidrolisis

dapat diketahui konsentrasi dari gula non pereduksi atau fruktosa. Kadar sebelum hidolisis

merupakan kadar sampel sukrosa yaitu 10 mg/100ml.

jadi :

kadar gula non reduksi = 10 mg/100ml – 8.892 mg/100ml

kadar gula non reduksi = 1.108 mg/100ml

         Dengan melihat kadar gula non reduksi atau fruktosa yang lebih kecil dari kadar setelah

hidrolisis atau glukosa, berarti sampel sukrosa yang digunakan mempunyai kadar fruktosa yang

lebih kecil daripada kadar glukosanya.

H.     Kesimpulan

         Dari percobaan ini, dapat ditarik beberapa kesimpulan :

Page 5: 98486423-Analisis-Kuantitatif-Karbohidrat.docx

1. Kadar gula non pereduksi yang diperoleh adalah 1.108 mg/100ml, sedangkan kadar gula reduksi

adalah 8.649 mg/100ml

2.  Pada sampel sukrosa, didapatkan kadar fruktosa yang lebih kecil daripada kadar glukosa.