73991146 tepid water sponge

12
Tepid water sponge. Tepid water sponge dapat dilakukan dengan meletakkan anak pada bak mandi yang berisi air hangat atau dengan mengusap dan melap seluruh bagian tubuh anak dengan air hangat (Sharber, 1997). Tepid water sponge bertujuan untuk mendorong darah ke permukaan tubuh sehingga darah dapat mengalir dengan lancar. Tindakan tepid water sponge juga akan memberikan sinyal ke hipotalamus anterior yang nanti akan merangsang sistem effektor sehingga diharapkan terjadi penurunan suhu tubuh pada anak (Filipinomedia, 2010). Penelitian yang dilakukan oleh Sharber (1997) pada anak menunjukkan bahwa tepid water sponge ditambah acetominophen dapat menurunkan suhu tubuh anak lebih cepat dibandingkan dengan acetominophen itu sendiri. Penelitian lain tentang tepid sponge juga dilakukan oleh Setiawati (2009), dimana penelitian ini melihat pengaruh tepid sponge terhadap penurunan suhu tubuh dan kenyamanan pada anak usia prasekolah dan sekolah. Studi literatur tentang pemberian antipiretik disertai tepid sponge menunjukkan bahwa tindakan ini efektif menurunkan demam dibandingkan jika pemberian antipiretik saja.

Upload: bagus-karianto-pangestu

Post on 03-Jan-2016

283 views

Category:

Documents


7 download

TRANSCRIPT

Page 1: 73991146 Tepid Water Sponge

Tepid water sponge.

Tepid water sponge dapat dilakukan dengan meletakkan anak pada bak mandi yang berisi

air hangat atau dengan mengusap dan melap seluruh bagian tubuh anak dengan air hangat

(Sharber, 1997). Tepid water sponge bertujuan untuk mendorong darah ke permukaan tubuh

sehingga darah dapat mengalir dengan lancar. Tindakan tepid water sponge juga akan

memberikan sinyal ke hipotalamus anterior yang nanti akan merangsang sistem effektor

sehingga diharapkan terjadi penurunan suhu tubuh pada anak (Filipinomedia, 2010).

Penelitian yang dilakukan oleh Sharber (1997) pada anak menunjukkan bahwa tepid

water sponge ditambah acetominophen dapat menurunkan suhu tubuh anak lebih cepat

dibandingkan dengan acetominophen itu sendiri. Penelitian lain tentang tepid sponge juga

dilakukan oleh Setiawati (2009), dimana penelitian ini melihat pengaruh tepid sponge

terhadap penurunan suhu tubuh dan kenyamanan pada anak usia prasekolah dan sekolah.

Studi literatur tentang pemberian antipiretik disertai tepid sponge menunjukkan bahwa

tindakan ini efektif menurunkan demam dibandingkan jika pemberian antipiretik saja.

Tepid water sponge sering direkomendasikan untuk mempercepat penurunan suhu tubuh

(Corrad, 2002; Carton, et al., 2001, dalam Setiawati, 2009). Tujuan dari penggunaan tepid

water sponge ini untuk menurunkan suhu tubuh secara terkontrol (Johnson, Temple, & Carr,

2005). Prosedur ini tidak boleh dilakukan pada bayi di bawah usia 1 tahun dan tanpa

pengawasan medis karena tindakan ini dapat menyebabkan anak menjadi syok (Hastings,

2005).

Pemberian tepid water sponge pada daerah tubuh akan mengakibatkan anak

berkeringat. Tepid water sponge bertujuan untuk mendorong darah ke permukaan tubuh

sehingga darah dapat mengalir dengan lancar. Ketika suhu tubuh meningkat dan dilakukan

Page 2: 73991146 Tepid Water Sponge

tepid water sponge, hipotalamus anterior memberi sinyal pada kelenjar keringat untuk

melepaskan keringat. Tindakan ini diharapkan akan terjadi penurunan suhu tubuh sehingga

mencapai keadaan normal kembali (Filipinomedia, 2010).

Skema 3.Mekanisme tepid water sponge dalam menurunkan suhu tubuh

Sumber: potter dan perry (2005)

Beberapa penelitian yang berhubungan dengan tepid water sponge adalah penelitian

lain dilakukan oleh Setiawati (2009) tentang “Pengaruh tepid sponge terhadap penurunan

suhu tubuh dan kenyamanan pada anak usia prasekolah dan sekolah yang mengalami

demam di ruang perawatan anak Rumah Sakit Muhammadiyah Bandung”. Penelitian ini

dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian antipiretik disertai tepid

sponge terhadap penurunan suhu tubuh dan kenyamanan anak di ruang perawatan anak RS

Muhammadiyah Bandung. Akan tetapi, ada kecenderungan bahwa pemberian antipiretik

yang disertai tepid sponge mengalami penurunan suhu yang lebih besar dan peningkatan

rasa nyaman yang lebih tinggi jika dibandingkan dengan pemberian antipiretik saja.

Anak Demam

Hipotalamus anterior

Tepid water sponge

Sinyal menurunkan set point

Vasodilatasi, berkeringat

Penurunan suhu tubuh pada anak

Page 3: 73991146 Tepid Water Sponge

Implikasi keperawatan yang dapat direkomendasikan adalah pemberian antipiretik disertai

tepid sponge dapat dijadikan intervensi untuk menurunkan demam dan meningkatkan rasa

nyaman pada anak terutama pada anak usia sekolah.

Penelitian terkait lainnya yang dilakukan oleh oleh Sharber (1997) “The efficacy of

tepid sponge bathing to reduce fever in young children”. Penelitian ini membandingkan

penurunan suhu badan pada saat demam yaitu dengan acetaminophen sendiri dan

asetaminophen ditambah tepid sponge bathing selama 15 menit. Dua puluh anak-anak, usia

5-68 bulan yang mengalami demam >38,9°C secara acak diberikan acetaminophen saja

atau asetaminophen ditambah tepid sponge bathing selama 15 menit. Semua subyek

menerima dosis 15-mg/kg asetaminophen. suhu timpani dimonitor setiap 30 menit selama

2 jam. Subjek dipantau untuk tanda-tanda ketidaknyamanan (menangis, menggigil,

merinding). Responden dengan tindakan tepid sponge bathing lebih cepat merasa

kedinginan selama 1 jam pertama, tetapi tidak ada perbedaan temperatur yang signifikan

antara 2 kelompok tersebut selama 2 jam (p = 0,871). Responden dalam kelompok tepid

sponge bathing ketidaknyamanannya lebih tinggi (p = 0,009).

Penelitian terkait lainnya adalah penelitian yang dilakukan oleh Thomas,

Vijaykumar, Naik, Moses, dan Antonisamy (2009) “Comparative effectiveness of tepid

sponging and antipyretic drug versus only antipyretic drug in the management of fever

among children: a randomized controlled trial”. Penelitian ini dilakukan untuk

membandingkan efektivitas spon hangat dan obat antipiretik (paracetamol) dengan obat

antipiretik terhadap penurunan suhu tubuh anak-anak yang demam. Desain penelitian yang

digunakan adalah randomized controlled trial dengan responden 150 anak-anak usia 6

bulan sampai 12 tahun, dengan suhu demam di aksila ≥ 38.3ºC. Anak-anak secara acak

Page 4: 73991146 Tepid Water Sponge

diberikan nomor untuk menerima tindakan tepid sponging dan obat antipiretik atau hanya

dengan obat antipiretik. Kelompok yang pertama diberikan sirup/tablet parasetamol dengan

dosis 10 mg/kg dan tepid sponging selama 15 menit. Prosedur Tepid sponging adalah

sebagai berikut: 5 handuk atau wash lap, baskom, 2 handuk mandi, termometer,

termometer mandi dan air keran (kamar temperatur -0,5°C). Setelah mencuci tangan dan

memeriksa suhu anak, letakkan handuk panjang di tubuh anak. Usapkan wash lap atau

spons ke seluruh tubuh anak. Kemudian temperatur diperiksa pada 30, 45, 60, 90 dan 120

menit. Anak-anak yang hanya menerima obat antipiretik yaitu parasetamol (10 mg / kg)

diukur suhunya. Tingkat ketidaknyamanan anak-anak juga dinilai pada titik waktu yang

sama dalam hal kriteria 3 kegelisahan, menangis, dan mudah tersinggung. Penurunan suhu

tubuh antara kelompok perlakuan dianalisis dengan menggunakan analisis metode

kovarians disesuaikan dengan suhu awal. Tingkat ketidaknyamanan juga dikenakan uji

statistik signifikansi. Perangkat lunak STATA digunakan untuk analisis statistik data. Hasil

penelitian ini adalah penurunan suhu tubuh pada kelompok tepid sponging dan obat

antipiretik secara signifikan lebih cepat daripada hanya kelompok obat antipiretik, namun

pada 2 jam terakhir kedua kelompok telah mencapai tingkat suhu yang sama. Anak-anak

yang diberikan tepid sponging dan obat antipiretik memiliki tingkat ketidaknyamanan

secara signifikan lebih tinggi daripada hanya kelompok antipiretik, tapi ketidaknyamanan

itu sebagian besar ringan.

Tahap-tahap pelaksanaan tepid water sponge (Rosdahl & Kowalski, 2008, dalam

Setiawati, 2009):

a. Tahap persiapan

1) Jelaskan prosedur dan demonstrasikan kepada keluarga cara tepid water sponge.

Page 5: 73991146 Tepid Water Sponge

2) Persiapan alat meliputi ember atau baskom untuk tempat air hangat (37°C-40°C),

lap mandi/wash lap, handuk mandi, selimut mandi, perlak, termometer digital.

b. Pelaksanaan

1) Beri kesempatan klien untuk buang air sebelum dilakukan tepid water sponge.

2) Ukur suhu tubuh klien dan catat. Catat jenis dan waktu pemberian antipiretik pada

klien.

3) Buka seluruh pakaian klien dan alas klien dengan perlak.

4) Tutup tubuh klien dengan handuk mandi. Kemudian basahkan wash lap atau lap

mandi, usapkan mulai dari kepala, dan dengan tekanan lembut yang lama, lap

seluruh tubuh, lakukan sampai ke arah ekstremitas bawah secara bertahap. Lap

tubuh klien selama 15 menit. Pertahankan suhu air (37°C-40°C).

5) Apabila wash lap mulai mengering maka rendam kembali dengan air hangat lalu

ulangi tindakan seperti diatas.

6) Hentikan prosedur jika klien kedinginan atau menggigil atau segera setelah suhu

tubuh klien mendekati normal. Selimuti klien dengan selimut mandi dan keringkan.

Pakaikan klien baju yang tipis dan mudah menyerap keringat.

7) Catat suhu tubuh klien sebelum dan sesudah tindakan.

How to Do Tepid Sponge Bath in a Hospital Setting

Print this article

Page 6: 73991146 Tepid Water Sponge

Do Tepid Sponge Bath in a Hospital Setting

Flag this photo

Tepid sponge bath is considered as one of the best cooling treatments. This method is recommended for febrile individuals, especially those with fever ranging from 102.2 F or higher. It is effective in relieving fever by reducing high temperature and also helpful in alleviating pain or discomfort. Read on to learn more about how to do tepid sponge bath in a hospital setting.

Related Searches:

Knee Surgery Procedure Child High Fever

Difficulty:Moderate

Instructions

Things You'll Need

Basin Pitcher filled with hot water

Pitcher filled with cold water

Small towels

Bath towel and blanket

Rubber sheet (for adults), bed protector (for children)

Thermometer (be sure to place it in a thermometer tray)

Gloves

Page 7: 73991146 Tepid Water Sponge

Suggest Edits 1.

o 1

Assess the condition of your patient. This data will serve as a basis in evaluating the patient's response to the treatment.

o 2

Explain the method to the patient or the watcher. By providing them some information about the procedure, it will be much easier for them to cooperate.

o 3

Bring all equipments and set them on the area near the bed. Carefully check all of your materials to make sure everything is there.

o 4

Wash hands thoroughly before starting the procedure.

o 5

Close the door or the partition sheets (if at the ward) to provide privacy.

o 6

Adjust the patient's bed on a certain height that is accessible for working. This is beneficial on your side as it protects you from straining your back.

o 7

Place the bed protector or rubber sheet on patient's bed to protect bed linens.

o 8

Put on your working gloves. This prevents transmission of contaminants.

o 9

Carefully remove patient's clothing and place the bath blanket on top of him to ensure privacy.

o 10

Page 8: 73991146 Tepid Water Sponge

Fill in your basin with cold water and mixed it up with hot water. Make sure to check its temperature. It should be neither too hot nor too cold. Appropriate temperature is 27 to 37 degrees C.

o 11

Immerse or dip small towels in the lukewarm water. Squeeze it to avoid dripping, and gently apply on the forehead, the axilla or armpits and the groin area. Do this for about 20 to 30 minutes and repeat if necessary. Heat transfer is much more effective when compresses are applied on areas with large superficial blood vessels such as the axillary and groin areas.

o 12

Carefully wipe the patient's extremities for about five minutes. Then proceed with back area and buttocks for about five to 10 minutes. Abdomen and chest areas are usually not included.

o 13

Monitor the patients' response to the treatment by checking his temperature. If it is slightly above normal, discontinue the procedure.

o 14

Replace the patients' clothing and cover him with a light sheet. As much as possible, avoid letting your patient wear heavy clothing or excessive sheet covering as it will only elevate his temperature.

o 15

Now begin after care by doing the following: change bed linens and remove the equipments away from the bed to prevent transmission of microorganisms, lower the patient's bed back to a safer height, Remove gloves, and wash your hands thoroughly.

o 16

Document the procedure done, along with the patient's vital signs, response to treatment, and complications if any.