perpustakaan.fmipa.unpak.ac.idperpustakaan.fmipa.unpak.ac.id/file/ejurnal 065109264.docx · web...

11
APLIKASI PENCATATAN DAN TRANSAKSI DENGAN NOTIFIKASI UPDATE PADA TRANSAKSI MEMBER (Studi Kasus Cuci Steam X-TRA Qilap Gunung Putri) Penulis: Agung Januar Saputro (065109264) Pembimbing 1: Iyan Mulyana, M.Kom Pembimbing 2: Herfina, S.Kom, Mpd PROGRAM STUDI ILMU KOMPUTER FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENEGETAHUAN ALAM UNIVERSITAS PAKUAN BOGOR 2013 ABSTRAK Cuci steam X-tra Qilap Gunung Putri adalah suatu usaha perseorangan sebagai layanan pencucian. Pada suatu sistem yang berjalan, ada cara yang dilakukan untuk mencatat transaksi dari customer dengan pencatatan nomor kendaraan sebagai identitas data. Pencatatan ini merupakan identitas penanda dari semua pilihan customer dalam transaksi. Sehingga jika semakin banyaknya customer, cara ini tidak semakin optimal karena tidak adanya sistem yang mengatur dan menyusun menjadi suatu kumpulan data yang baik dan dapat diolah menjadi suatu pengembangan, pencarian, maupun laporan yang dapat menampilkan informasi secara akurat. Oleh karena itu, dibuat menjadi suatu pengembangan sistem yang menuju pada pencatatan dan transaksi

Upload: others

Post on 30-Dec-2019

5 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: perpustakaan.fmipa.unpak.ac.idperpustakaan.fmipa.unpak.ac.id/file/ejurnal 065109264.docx · Web viewSeiring bertambahnya pengguna motor dan mobil, pengguna atau pemilik kendaraan

APLIKASI PENCATATAN DAN TRANSAKSI DENGAN NOTIFIKASI UPDATE PADA TRANSAKSI MEMBER

(Studi Kasus Cuci Steam X-TRA Qilap Gunung Putri)

Penulis: Agung Januar Saputro (065109264)Pembimbing 1: Iyan Mulyana, M.Kom

Pembimbing 2: Herfina, S.Kom, Mpd

PROGRAM STUDI ILMU KOMPUTERFAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENEGETAHUAN ALAM

UNIVERSITAS PAKUAN BOGOR2013

ABSTRAK

Cuci steam X-tra Qilap Gunung Putri adalah suatu usaha perseorangan sebagai layanan pencucian. Pada suatu sistem yang berjalan, ada cara yang dilakukan untuk mencatat transaksi dari customer dengan pencatatan nomor kendaraan sebagai identitas data. Pencatatan ini merupakan identitas penanda dari semua pilihan customer dalam transaksi. Sehingga jika semakin banyaknya customer, cara ini tidak semakin optimal karena tidak adanya sistem yang mengatur dan menyusun menjadi suatu kumpulan data yang baik dan dapat diolah menjadi suatu pengembangan, pencarian, maupun laporan yang dapat menampilkan informasi secara akurat. Oleh karena itu, dibuat menjadi suatu pengembangan sistem yang menuju pada pencatatan dan transaksi dengan penambahan member. Member bertujuan untuk mengikat banyak customer untuk tetap menjadi pelanggan setia yang tentunya memiliki beberapa kelebihan dan tarif hemat.

Sistem akan memberikan notifikasi yang ada pada transaksi member, sehingga pada ketentuan tanggal yang telah habis untuk dapat di update atau perbarui kembali. Pemberian diskon dan ketentuan lainnya ditujukan pada customer yang telah member aktif dan membawa kartu member. Aplikasi ini telah teruji menjadi 3 tahapan uji coba. Dengan uji coba struktural, uji coba fungsional, dan uji coba validasi telah memastikan bahwa semua bagian sistem valid dan dapat berfungsi sesuai dengan analisis dan rancangan sehingga sistem dapat di pergunakan dan memungkinkan dapat dikembangkan. Sistem dibuat dengan menggunakan pemrograman Visual Basic 6.0 dan database Microsoft Acces 2007 beserta Crystal Report 8.5 untuk pembuatan laporan.

Page 2: perpustakaan.fmipa.unpak.ac.idperpustakaan.fmipa.unpak.ac.id/file/ejurnal 065109264.docx · Web viewSeiring bertambahnya pengguna motor dan mobil, pengguna atau pemilik kendaraan

PENDAHULUAN

Kemajuan tekhnologi akan berjalan sesuai dengan ilmu pengetahuan. Inovasi akan di ciptakan untuk memberikan manfaat positif bagi kehidupan di dunia. Dengan artian bahwa, teknologi adalah keseluruhan secara rasional yang mempengaruhi setiap pekerjaan manusia. Teknologi akan berkembang jika seseorang menciptakan alat dan akalnya untuk mengatasi setiap masalah yang di hadapinya. Pada teknologi transportasi misalnya. Jaman sekarang, transportasi seperti sepeda motor dan mobil adalah transportasi yang paling memungkinkan banyak pengguna untuk bepergian. Meskipun pengguna sepeda motor lebih besar presentasenya daripada pengguna mobil.

Seiring bertambahnya pengguna motor dan mobil, pengguna atau pemilik kendaraan akan selalu menjaga perawatan kendaraannya. Salah satunya dalam kebersihan adalah menjadi suatu yang lumrah jika disaat tidak sanggup untuk mencuci sendiri, pengguna kendaraan menjadi lebih memilih pada kualitas pencucian seperti cuci steam. Cuci steam adalah alat yang dibuat atau dirancang khusus untuk mencuci kendaraan seperti mobil dan motor dengan standar kualitas yang lebih baik dan bersih.

Cuci steam X-tra Qilap Gunung Putri adalah suatu usaha perseorangan sebagai layanan pencucian. Pada suatu sistem yang

berjalan, ada cara sederhana yang dilakukan untuk mencatat transaksi dari customer dengan pencatatan nomor kendaraan sebagai identitas data. Pencatatan identitas data adalah sebagai penanda dari semua pilihan customer dalam transaksi. Sehingga jika semakin banyaknya customer, cara ini tidak semakin optimal karena tidak adanya sistem yang mengatur dan menyusun menjadi suatu kumpulan data yang baik dan dapat diolah menjadi suatu pengembangan, pencarian, maupun laporan yang dapat menampilkan informasi secara akurat.

Secara keseluruhan, sistem dibuat untuk kepentingan pengguna sebagai suatu pencatatan dalam transaksi pencucian dan penjualan, laporan lainnya yang dikembangkan dengan penambahan customer member. Member adalah tujuan menjadi suatu keterikatan yang menjadi anggota pelanggan yang terus setia. Dengan memberikan potongan harga dan bonus lainnya sebagai penghematan. Dalam kategori member, sistem memberikan suatu batasan waktu yang sesuai dengan ketentuan. Sistem akan memberikan notifikasi yang ada pada transaksi member, sehingga pada ketentuan tanggal yang telah habis untuk dapat diperbarui kembali. Pemberian diskon dan ketentuan lainnya ditujukan pada customer yang telah member dan membawa kartu member.

METODE PENELITIANTahap ini dilakukan dengan metode

SDLC (Systems Development Life Cycle) atau disebut dengan siklus pengembangan system. Merupakan kegiatan yang dilaksanakan dari perencanaan, analisis masalah, perancangan, implementasi, uji coba dan penggunaan. Dibawah ini adalah gambar dari keterangan tahap SDLC sebagai berikut:

Page 3: perpustakaan.fmipa.unpak.ac.idperpustakaan.fmipa.unpak.ac.id/file/ejurnal 065109264.docx · Web viewSeiring bertambahnya pengguna motor dan mobil, pengguna atau pemilik kendaraan

Gambar 1 Diagram Tahapan Perencanaan Sistem Dengan SDLC

PERANCANGAN DAN IMPLEMENTASI

Pada analisis ini digambarkan suatu sistem yang sedang berjalan, yakni suatu

customer yang akan melakukan proses transaksi baik pencucian maupun penjualan.

Gambar 2. Flowmap sistem yang berjalanSetelah menganalisis sistem, kemudian pada tahap ini dilanjutkan dengan menentukan identifikasi masalah yang ada. Permasalahan akan disebutkan dengan beberapa diantaranya adalah:

A. Menentukan masalah yang ada pada kegiatan transaksi yakni agar proses pencatatan dan transaksi dapat

dilakukan secara sistem yang dapat mengolah, mengatur, dan menghasilkan informasi atau report yang optimal dan akurat.

B. Menentukan suatu masalah yang dapat dikembangkan melalui kategori customer yang akan member ataupun non member.

Page 4: perpustakaan.fmipa.unpak.ac.idperpustakaan.fmipa.unpak.ac.id/file/ejurnal 065109264.docx · Web viewSeiring bertambahnya pengguna motor dan mobil, pengguna atau pemilik kendaraan

Gambar 3. Flowmap sistem yang akan dikembangkan

Merupakan teknik dalam menggambarkan aliran informasi dan transformasi yang di aplikasikan pada saat data bergerak dari input menjadi output. Diagram konteks

diartikan menjadi diagram yang terdiri dari suatu proses dan menggambarkan ruang lingkup suatu sistem

Gambar 5. Diagram nol

Gambar 4. Diagram Konteks

Perancangan Basis Data

Pada tahap ini diperlukan perancangan basis data yang baik. Basis data sebagai media penyimpanan data yang

merupakan suatu aspek pada data program yang dibuat. Perancangan basis data dapat di lihat pada penjelasan di bawah ini:

Page 5: perpustakaan.fmipa.unpak.ac.idperpustakaan.fmipa.unpak.ac.id/file/ejurnal 065109264.docx · Web viewSeiring bertambahnya pengguna motor dan mobil, pengguna atau pemilik kendaraan

Gambar 5. ERD keseluruhanPerancangan database saling menghubungkan flowchart sistem adalah diagram dengan dibuatnya relasi antar tabel yang akan alir yang menghubungkan semua menyimpan input dari aplikasi sistem. menu sistem dari start sampai end

dengan symbol.

Gambar 6. Relasi antar tabel

Gambar 7. Flowchart sistemHASIL DAN PEMBAHASAN

Merupakan suatu akses masuk melalui username dan password yang telah dibuat user sebelumnya. Tampilan ini adalah security keamanan berdasar status user. Setiap user mempunyai hak akses tersendiri untuk dapat mengelola sebagai bagian antar muka pengguna dan sistem. User tidak akan bisa masuk jika tidak mempunyai password dan username. Administrator adalah status dari user yang berwenang dalam akses keseluruhan dan merupakan admin utama sebagai author sistem yang terbuat.

Page 6: perpustakaan.fmipa.unpak.ac.idperpustakaan.fmipa.unpak.ac.id/file/ejurnal 065109264.docx · Web viewSeiring bertambahnya pengguna motor dan mobil, pengguna atau pemilik kendaraan

Gambar 8. Login Sistem

Merupakan bagian dari menu master sebagai input bagi customer yang ingin member. Member ini adalah suatu tujuan keterikatan yang akan menjadi anggota langganan setia guna. Member akan ditentukan waktu selama 1 tahun hingga waktu habis dan memungkinkan untuk update kembali.

Gambar 9. Sub Menu daftar Member

Merupakan bagian dari menu transaksi yang akan digunakan sebagai transaksi pencucian. Pada sub menu ini ada kategori member dan non member. Pada transaksi ini terdapat suatu notifikasi jika suatu member telah habis pada kesepakatan waktunya untuk memungkinkan di update kembali. Peringatan ini dilakukan dengan proses pada setelah pemanggilan data member yang kemudian di tekan enter pada kursor yang diletakkan pada bagian kode member. Logikannya adalah dengan cara menyaring berdasar kode member dan tanggal expired dengan tanggal yang ada di PC apakah melebihi tanggal yang ditentukan. Jadi dalam penulisan program digunakan dengan persamaan “If DtTgl.Value > DtHabis.Value Then”

Gambar 10. Kotak notifikasi update pada form transaksi member pencucian

Merupakan suatu pesan yang muncul karena member yang telah mencuci 10 kali mendapat gratis 1 kali cuci. Proses ini dimulai dari ketika member telah sampai pada pencucian yang ke 10, maka ketika melakukan proses simpan pencatatan transaksi dengan otomatis akan muncul notifikasi gratis cuci. Logikanya adalah dengan menyaring berdasar kode member yang kemudian di atur dengan sebanyak 10 kali pertemuan dalam transaksi cuci, maka caption akan membuka notifikasi gratis 1 kali cuci ketika pada proses penyimpanan

transaksi member yang telah sampai pada 10 kali cuci. Jadi dengan penulisan program dibuat dengan persamaan:“sql = "SELECT count(kode_member) as ketemu FROM Transaksi_Cuci where kode_member='" & _TxtKdMember.Text & "' and Tgl_Cuci>= Cdate('" & DtDaftar.Value & "') and Tgl_Cuci <= Cdate('" & _DtHabis.Value & "')"rs.Open sql, dbIf rs!ketemu = 10 ThenLblInfo.Caption = "anda telah mencuci 10x, Mendapat gratis 1x cuci"

Page 7: perpustakaan.fmipa.unpak.ac.idperpustakaan.fmipa.unpak.ac.id/file/ejurnal 065109264.docx · Web viewSeiring bertambahnya pengguna motor dan mobil, pengguna atau pemilik kendaraan

Gambar 11. Kotak notifikasi gratis cuci pada transaksi member pencucian

Merupakan suatu laporan yang menunjukkan hasil dari pencatatan dan transaksi. Laporan terdiri dari laporan member, laporan pencucian. Laporan member akan memberikan keterangan aktif bagi member yang belum habis dan tidak aktif bagi yang telah habis dan belum update.

Gambar 12. Laporan Data Member Berdasar Kategori Keseluruha

Gambar 13. Laporan Pencucian Berdasar Kategori Keseluruhan

Page 8: perpustakaan.fmipa.unpak.ac.idperpustakaan.fmipa.unpak.ac.id/file/ejurnal 065109264.docx · Web viewSeiring bertambahnya pengguna motor dan mobil, pengguna atau pemilik kendaraan

KESIMPULAN DAN SARAN

Hasil dari perancangan aplikasi ini adalah sebagai pengembangan untuk pencatatan dan transaksi dengan penambahan member yang berdiskon. Pada transaksi member terdapat suatu notifikasi yang muncul bagi ketentuan waktu member yang telah habis. Jika member memilih untuk tidak lagi update maka semua data member tersebut hilang dari database. Laporan akan menunjukan pada member yang aktif dan tidak aktif. Laporan member, dan laporan pencucian,

Adapun beberapa saran guna pengembangan menjadi lebih baik diantaranya akan menjadi lebih baik jika aplikasi dibuat dengan multi user dan penambahan sistem yang otomatis dalam laporan.

DAFTAR PUSTAKAFakultas Matematika Dan Ilmu Pengetahuan Alam UNPAK. 2013 . Buku

Panduan Skripsi Dan Tugas Akhir. Program Studi S1 Ilmu Komputer dan D3

Komputer FMIPA UNPAK, Bogor.

Prastowo, Yogo. 2012. Pengembangan Sistem Pencatatan Transaksi Bursa Berjangka Dengan Menggunakan Visual Studio 2008 Dan SQL Server 2008.

Skripsi. Universitas Gunadarma, Depok.

Danis D. Prasetyoanyo, Kristoko D. Hartomo, dan Yos R. Beh. 2012. Perancangan Dan Implementasi Aplikasi Pencatatan Transaksi Resseler Pulsa Elektronik.

Artikel Ilmiah. Universitas Kristen Satya Wacana, Salatiga.

Wicaksono, Rudy. 2012. Sistem Pencatatan Pulsa Dan Accesoris Pada Radja Shop Menggunakan Visual Basic.NET.

Skripsi. Universitas Mercu Buana, Jakarta.

Arbani, Latif. 2011. Sistem informasi penjualan, pembelian, dan persediaan pada istana buah segar.

Skripsi. Sekolah tinggi manajemen informatika dan computer, Yogyakarta.

Kristanto, Harianto. 1994. Konsep Perancangan Database, Andi Offset, Yogyakarta