uts media pembelajaran

14
1. Jelaskan langkah-langkah dalam membuat Blog! Berikut langkah-langkah dalam membuat blog: a. Membuat akun email gmail dengan meng-klik link http://mail.google.com/ kemudian akan muncul gambar seperti berikut

Upload: vella-sevilla

Post on 23-Jan-2017

157 views

Category:

Education


4 download

TRANSCRIPT

Page 1: UTS Media Pembelajaran

1. Jelaskan langkah-langkah dalam membuat Blog!

Berikut langkah-langkah dalam membuat blog:

a. Membuat akun email gmail dengan meng-klik link http://mail.google.com/ kemudian

akan muncul gambar seperti berikut

Page 2: UTS Media Pembelajaran

Lengkapi semua form yang ada. Berikut keterangannya:

A. isi dengan nama depan anda

B. isi dengan nama belakang anda

C. isi dengan username atau nama email yang akan anda buat ( jika ada keterangan

tidak bisa ganti sampai bisa )

D. isi password yang unik tidak mudah ditebak dan gampang anda ingat

E. ulangi mengisi password yang sama

F. pilih bulan lahir anda

G. tulis tanggal lahir anda

H. tulis tahun lahir anda

I. isi nomer HP anda

J. isi alamat email pemulihan anda ( email lain yang anda miliki )

K. centang

L. pilih lokasi Indonesia

M. centang

N. Klik next step

Pada langkah selanjutnya akan muncul gambar berikut:

Page 3: UTS Media Pembelajaran

Verifikasi account

Keterangan:

O. isi nomer HP anda ( nanti akan ada SMS dari google ke HP anda )

P. Centang

Q. Klik Continue untuk melanjutkan

Kemudian akan muncul gambar seperti berikut:

Verifikasi SMS

Keterangan:

R. masukan kode verifikasi yang dokirim google melalui sms ke HP anda kemudian

klik continu

Kemudian akan muncul gambar seperti berikut ini:

Cara membuat website

Keterangan:

S. Klik tombol tersebut

Kemudian menuju ke gmail, ( akun email ) seperti gambar berikut:

Page 4: UTS Media Pembelajaran

Disini akun email anda sudah jadi.

kemudian untuk membuat blog di blogger klik link berikut www.blogger.com

akan mucul halaman seperti ini:

z

Keterangan:

T. isi nama anda dalam akun blogger yang akan anda gunakan nanti

U. pilih dan klik disitu

kemudian tekan tombol yang bertuliskan “lanjutkan ke blogger”. 

Next akan menuju halaman dibawah ini dan itu tandanya membuat blog anda

sudah hampir jadi

Keterangan:

V. Klik tulisan blog baru untuk membuat nama domain blog anda

Selanjutnya muncul halaman seperti di bawah ini

Page 5: UTS Media Pembelajaran

Cara membuat nama blog

Keterangan:

W. isi judul blog yang akan anda buat ( judul ini akan mencul di halaman atas blog

anda )

X. isi domain blog yang mau anda buat, misal saya isi vellasevilla  nantinya domain

saya akan menjadi vellasevilla.blogspot.com 

gambar dibawahnya itu adalah template blog anda, silahkan pilih sesuka anda

dengan mengekliknya.

Kemudian akan muncul halaman berikut:

Blog Gratis

Dasbor blogspot

jika sudah mucul gambar diatas berarti anda sudah memiliki blog / website dan

untuk melihatnya silahkan klik tombol yang diberi tanda “AB” blog anda akan

muncul dan sudah jadi.

Keterangan:

Y. Nama Blog anda

Z. Menu pilihan dasbos fasilitas blogger

Page 6: UTS Media Pembelajaran

AB. Tombol untuk melihat blog anda

AC. Klik tombol tersebut untuk mulai posting artikel ataupun gambar dll untuk konten

website anda

AD. Menu yang disediakan blogger untuk menyempunrnakan blog/web anda dengan

berbagai macam fasilitas seperti edit template, seting blog, posting email DLL, silahkan

utak atik dan bagus tidaknya tergantung kreativitas anda dalam blogging.

2. Sebutkan kelebihan dan kekurangan dari Blog!

Kelebihan:

a. Sifat  yang ada dalam jaringan internet, beberapa kelebihan dari blog lainya adalah

sifatnya berdiri sendiri sebagai media, selain itu blog juga cenderung non-formal

dalam penggunaan bahasa yang dipakainya. Blog memungkinkan terjadinya

innteraktifitas atara sumber dengan penerima informasi. Informasi yang disampaikan

akan langsung direspon, ditambahi, dikoreksi dan diperkaya oleh orang lain. Oleh

karena itu, suatu topik mungkin bisa menjadi lebih menarik dengan adanya diskusi

antara blogger dengan pengunjung weblognya. Weblog adalah media yang digunakan

secara personal, baik individual maupun institusional. Tidak ada persyaratan personal

yang diberikan dari pihak manapun untuk bisa memiliki dan mengelola weblog

sendiri. Formatnya yang mudah diaplikasikan dan pengelolaannya yang tidak rumit

membuat media ini bisa diopersikan oleh siapapun. Tidak diperlukan kemampuan

teknis atau kemampuan dasar jurnalisme untuk mempublikasikan informasi dalam

weblog.

b. Kekurangan:

Beberapa kekurangan blog diantaranya adalah rentan terkena virus, hacker atau

spyware. Selain itu, blog juga kurang sentuhan manusiawi, mudah disalahgunakan

fungsinya, dan tulisan yang ada di dalam blog kurang dapat dipertanggung jawabkan.

Untuk itu, ada beberapa upaya agar kekurangan ini dapat diminimalisir. Diantaranya

yakni dengan menggunakan bahasa pemrograman yang aman, manggunakan desain

menarik, dan memiliki kontrol penulisan artikel yang benar.

3. Apa saja manfaat yang diperoleh dari membuat Blog?

a. Menjalin dan memperbanyak teman

b. Dapat berekspresi sebebas mungkin, tanpa hambatan untuk menuangkan ide ataupun

gagasan.

c. Meningkatkan kemampuan menulis, baik itu dari segi disiplin menulis bahkan sampai

pada mutu tulisan

Page 7: UTS Media Pembelajaran

d. Lebih kreatif, ekspresif, inspiratif, motivatif.

e. Menambah berbagai wawasan dan dapat merangsang otak.

f. Sebagai ajang silaturrahmi

g. Sebagai sarana belajar mengajar

h. Sebagai pengisi waktu luang dan kesenangan

i. Untuk mencari pendapatan

j. Sebagai promosi jati diri , dll

4. Sebutkan macam-macam website yang menyediakan pembuatan web gratis beserta

kelebihan dan kekurangannya selain blogspot atau wordpress, kemudian bandingkan

dengan blog yang anda miliki!

a. Wordpress.com

Kelebihan Wordpress.com:

1. Terintegrasi dengan berbagai Produk Automattic lain seperti akismet, polldaddy,

intensedebate, dan gravatar.

2. Proses Sign up mudah

3. Bisa memiliki banyak blog dalam satu account

4. Fitur My Comments. Jika anda memberikan komentar di blog wordpress.com

lainnya, anda dapat melihatnya di dashboard blog anda

5. Fitur Statistik blog yang terintegrasi secara otomatis (WP-Stat). Anda dapat

melihat statistik blog anda. Berapa pengunjung yang datang, search term apa

yang mereka pakai, Post paling diminati pengunjung, dan lain - lain.

6. Tampilan dashboard blog yang fancy.

7. Tersedia navigasi dalam bahasa Indonesia

8. Template bawaan yang sangat banyak

9. Update sofware yang terus-menerus di lakukan.

10. Bisa membuat “halaman page”

11. Bisa membuat subcategory untuk tulisan

Kekurangan Wordpress.com:

1. Term of servicenya tidak mengizinkan blog di wordpress digunakan untuk make \

money. Anda tidak bisa memasang iklan di blog wordpress.com anda

2. Tidak bisa mengembedd flash dan javascript

3. Tidak bisa edit CSS secara gratis

4. Tampilan dashboard sedikit kompleks

b. Blogsome.com

Page 8: UTS Media Pembelajaran

Kelebihan Blogsome.com:

1. Berbasis wordpress

2. Dapat dikembangkan untuk berbisnis

3. Kelaluasan dalam merubah kode HTML dan CSS sehingga domain

blogsome.com dapat dijadikikan sebuah web nonblog yang terdiri dari 1 halaman

saja

4. Dapat menambahkan kode javascript

5. Adanya halaman statistik word

Kekurangan Blogsome.com:

1. Engin wordpress yang tidak diupdate

2. Tidak adanya widget sehingga diperlakukan pemahaman HTML untuk merubah

sidebar

3. Pilihan tema yang sedikit sehingga kurang variasi

c. Multiply.com

Kelebihan Multiply.com:

1. Fasilitas lengkap (ada blog, photos, reviews, calender, links, music, video, recipes

dan personal massage)

2. Setiap postingan selalu bisa dipantau oleh user lain melalui inbox, jadi peluang

komentar/kunjungan antar sesama user multiply lebih besar

3. Tersedia banyak theme yang bagus

4. Tersedia form guestbook dan kolom komentar

5. Dapat mengetahui siapa saja user Multiply yang telah mengunjungi situs kita

6. Bisa terjalin hubungan yang baik antar user dengan adanya kontak

7. Komentar dan pengunjung bisa real time

Kekurangan Multiply.com:

1. Pengunjung yang buakn user Multiply tidak bisa memberikan komentar

2. Tidak mendukung javascript

3. Proses loading berat

d. Livejournal.com

Kelebihan Livejournal.com:

1. Tersedia layout-layout menarik.

Kekurangannya Livejournal.com:

1. Tidak memberikan tempat untuk komen Nama + URL, Hanya ada User, OpenID,

dan Anonymous.

Page 9: UTS Media Pembelajaran

e. Weebly.com

Kelebihan Weebly.com:

1. Sistem pengelolaan di weebly tentunya jauh lebih mudah dibanding blogspot

yang sangat ribet. menagapa demikian? Karena cara penambahan elemen dan

fitur-fiturnya yang sangat sulit untuk dimengerti. Bandingkan dengan weebly

yang menggunakan sistem seret kedalam tempat tempat untuk mengisi content.

2. Design yang disediakan pada weebly jauh lebih keren dan stylish dibanding

blogspot yang terlihat kaku dan tua. Weebly memiliki banyak sekali design yang

keren terutama untuk anak-anak muda jaman sekarang yang menginginkan style-

style yang casual.

Kekurangan Webly.com:

1. Secara penyebaran atau media publikasi, di Indonesia weebly kurang diketahui,

jadi banyak orang yang tidak peduli dengan adanya weebly

2. Dalam pencarian di google juga weebly masih kurang

3. Membutuhkan kata "weebly" dalam kotak pencarian

4. Masih banyak orang yang tidak mengerti apa itu weebly, sehingga sulit dalam

pengelolaannya.

f. Tumblr.com

Kelebihan Tumblr.com:

1. Proses sign-in dan sign-up lumayan mudah sehingga kita tidak terlalu ribet dalam

mengisikan data

2. Memiliki menu pilihan dalam memposting seperti text, foto, video, quotes, chat,

link dan audio

3. Pengguna juga dapat melakukan re-blog yang artinya mendiskusikan postingan

dari blog orang lain

4. Dapat mengupdate status pada situs jejaring social melalui tumblr

5. Cara mempostingnya cukup mudah

6. Setiap kali pengguna melihat sesuatu yang menarik secara online, pengguna dapat

mengklik dengan cepat “Share on Tumblr”

7. Pengguna tumblr dapat membuat satu tumblr atau membuat satu untuk setiap

subyek agar dapat lebih banyak berbagi dengan pengguna lain

8. Pengguna tumblr dapat menjelajahi account tumblr milik pengguna lain yang

berbeda daerah asal bahkan berbeda negara sekalipun melalui Tumblr negara asal

yang pengguna miliki

Page 10: UTS Media Pembelajaran

Kekurangan Tumblr.com:

1. Foto yang telah di posting ke dalam tumblr juga tidak dapat diberi komentar oleh

pengguna dan para pengguna tumblr lainnya

2. para pengguna tumblr hanya dapat memposting satu kalimat singkat saja. Hal itu

membuat pengguna tidak dapat menuliskan secara lebih isi dari tulisan pengguna.

3. Kemudian tidak adanya pengorganisasian link untuk link yang telah pengguna

posting, seperti link tentang wordpress atau blogspot, pengorganisasian link harus

dilakukan secara manual dan tidak ada pages khusus untuk mengorganisasi link

yang telah diposting ke dalam tumblr untuk di diskusikan.

4. Tumblr juga tidak memiliki kolom komentar agar pembaca bisa berinteraksi

dengan penulis dari Tumblr itu sendiri

Dibandingkan dengan blog yang saya miliki yaitu blogger atau blogspot, karena

memiliki banyak kelebihan, diantaranya:

1. Blogspot mudah ditemukan mesin pencari google karena blogspot adalah

milik google

2. Lebih mudah untuk dimaintance atau dipelihara karena blogspot memiliki

tampilan yang sederhana dan mudah untuk digunakan

3. Mudah memodifikasi domain

4. Banyak sumber referensi yang tersedia

5. Terintegrasi dengan google account

Namun blogspot juga memiliki kekurangan, diantaranya:

1. Ketergantungan pada google

2. Masih memiliki resiko banned

5. Apa tindak lanjut yang akan anda lakukan setelah membuat blog?

Saya akan memanfaatkan blog saya untuk melatih kemampuan saya dalam menulis di

situs internet, menggunakannya sebagai sarana belajar, memperkenalkan jati diri saya,

memanfaatkannya untuk mendapatkan pendapatan melalui informasi yang saya post-kan,

menjalin dan memperbanyak teman serta melatih daya kreatifitas dengan mengisi blog

yang saya miliki dengan tugas-tugas dan hasil pekerjaan saya selama mengikuti

perkuliahan dan hasil karya dari ide-ide yang saya tuangkan melalui tulisan.

Page 11: UTS Media Pembelajaran

Selesai