tugas akhir · kata pengantar dengan mengucapkan puji syukur kepada tuhan yang maha esa ,yang telah...

128
PENGOLAHAN DATA AKUNTANSI PENERIMAAN DAN PENGELUARAN KAS DI PT. MULTI TEHNIK JAYA MANDIRI MENGGUNAKAN ZAHIR ACCOUNTING VERSI 5.1 TUGAS AKHIR Diajukan untuk memenuhi syarat kelulusan Program Dilpoma III FIONA ICHE TRISNAWATY SIRAIT NIM : 11140680 Program Studi Komputerisasi Akuntansi Akademi Manajemen Informatika & Komputer Bina Sarana Informatika Jakarta 2018

Upload: others

Post on 26-Nov-2020

8 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

PENGOLAHAN DATA AKUNTANSI PENERIMAAN DAN

PENGELUARAN KAS DI PT. MULTI TEHNIK JAYA

MANDIRI MENGGUNAKAN ZAHIR

ACCOUNTING VERSI 5.1

TUGAS AKHIR

Diajukan untuk memenuhi syarat kelulusan Program Dilpoma III

FIONA ICHE TRISNAWATY SIRAIT

NIM : 11140680

Program Studi Komputerisasi Akuntansi

Akademi Manajemen Informatika & Komputer Bina Sarana Informatika

Jakarta

2018

Page 2: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan
Page 3: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan
Page 4: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan
Page 5: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan
Page 6: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan
Page 7: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

KATA PENGANTAR

Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan

rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan tugas ini dengan

baik . Dimana tugas akhir ini penulis sajikan dalam bentuk buku yang sederhana Adapun judul

tugas akhir ini , penulis ambil sebagai berikut :“ Pengolahan Data Akuntansi Penerimaan dan

Pengeluaran Kas pada PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri menggunakan Zahir Accountting

Versi 5.1”.

Tujuan penulis tugas akhir ini di buat sebagai salah satu syarat kelulusan program Diploma

III AMIK BSI Jakarta,Sebagai bahan penulisan diambil berdasarkan hasil penelitian (

eksperimen ), observasi dan beberapa sumber literature yang mendukung penulisan ini, penulis

menyadari bahwa tanpa bimbingan dan dorongan dari semua pihak, maka penulisan tugas akhir

ini tidak akan lancar. oleh karena itu pada kesempatan ini ,izinkanlah penulis menyampaikan

ucapan terimakasih kepada :

1. Direktur AMIK BSI Jakarta .

2. Ketua Program Studi Komputerisasi Akuntansi AMIK BSI Jakarta .

3. Ibu Fitri Latifah Rais, S.Kom, M.Kom Selaku Pembimbing I Tugas Akhir .

4. Bapak Muhammad Perwiranegara SE.Selaku Dosen Pembimbing II Tugas Akhir .

5. Seluruh Staff / Karyawan / dosen dilingkungan AMIK BSI Jakarta .

6. Bapak Poltak Sinaga selaku Direktur Utama di PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri

7. Bapak Parulian Sidabutar Kepala Divisi Keuangan , Bapak Ando Sitindaon, Dollin

Simamora dan Juga seluruh Staff / Karyawan dilingkungan PT. Multi Tehnik Jaya

Mandiri Cibubur .

Page 8: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan
Page 9: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

ABSTRAK

Fiona Iche Trisnawaty Sirait ( 11140680 ), Pengolahan Data Penerimaan dan Pengeluaran

Kas pada PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri menggunakan Zahir Accounting Versi 5.1 .

Dalam era globalisasi yang saat ini berkembang pesat perkembangan dunia usaha

mengakibatkan munculnya perusahaan – perusahaan baru dan juga persaingan yang semakin

ketat, sehingga perusahaan dituntut untuk menciptakan inovasi baru agar dapat bersaing dengan

perusahaan lain . Salah satu inovasi yang dapat dilakukan adalah dengan menggunakan teknologi

komputer untuk kegiatan operasional perusahaan yang terbukti dapat meningkatkan mutu kerja

dan kepuasan pelanggan . Hal tersebut di karenakan beberapa kelebihan yang dimiliki oleh

komputer baik dalam akurasi data maupun efesiensi waktu .

Pada saat ini PT . Multi Tehnik Jaya Mandiri adalah Perusahaan Kontraktor yang bergerak di

bagian pelayanan jasa . sistem yang ada pada PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri tersebut masih di

lakukan secara manual, mulai dari pencatatan Supplier untuk mendapatkan Material – material

yang terbaik, Pengolahan Data dari penerimaan hingga ke Pengeluaran Kas nya, penyimpanan

data – data lainnya yang berhubungan dengan proses pembelian hingga pembuatan laporan,

sehingga memungkinkan pada saat proses yang sedang berlangsung terjadi kesalahan dalam

pencatatan, kurang akuratnya laporan yang dibuat dan keterlambatan dalam pencarian data – data

yang di perlukan .

Maka dari itu dengan menggunakan sistem yang sudah terkomputerisasi maka akan lebih baik

dari sistem yang manual agar berjalan lebih efektif dan efisien serta sistem pembelian yang

sekarang lebih kondusif di bandingkan dengan sistem terdahulu .

Kata Kunci : Pengolahan Data Penerimaan dan Pengeluaran Kas

Page 10: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

ABSTRACT

Fiona Iche Trisnawaty Sirait (11140680),Data Processing of Cash Receipts and Expenditures

at PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri using Zahir Accounting Version 5.1.

In this era of globalization, the rapid development of business world has resulted in the

emergence of new companies and also the increasingly tight competition, so the company is

required to create new innovations in order to compete with other companies. One of the

innovations that can be done is to use computer technology for the company's operational

activities that are proven to improve the quality of work and customer satisfaction. This is in

because some of the advantages possessed by the computer both in the accuracy of data and time

efficiency. At this time PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri is a Contractor Company engaged in the

service. existing system at PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri is still done manually, starting from

recording Supplier to get the best materials, Data Processing from acceptance to its Cash

Expenditure, storage of other data related to purchasing process until making report, making it

possible at when an ongoing process occurs errors in recording, the inaccuracy of reports made

and delays in searching the data - the data needed. Therefore, by using a computerized system it

will be better than the manual system to run more effectively and efficiently and the purchase

system is now more conducive in comparison with the previous system.

Page 11: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

DAFTAR ISI Halaman

Lembar Judul Tugas Akhir………………………………………………………..i

Lembar Pernyataan Keaslian Tugas akhir……………………………………….. ii

Lembar Pernyataan Publikasi Karya Ilmiah…………………………………….. iii

Lembar Persetujuan dan Pengesahan Tugas Akhir……………………………… iv

Lembar Konsultasi Tugas Akhir………………………………………………… v

Kata Pengantar……………………………………………………………………ix

Lembar Abstraksi…………………………………………………………..……..xi

Lembar Abstract………………………………………………………………...xii

Daftar Gambar……………………………………………...……………………xiii

Daftar Tabel…………………………..…………………………………………xiv

Daftar Lampiran…………………………………………………..……………..xv

Daftar Isi ………………………………………………………….…………….xvi

BAB I PENDAHULUAN ……………………………………………..……… 1

1.1. Latar Belakang Masalah………………………………..…………… 1

1.2. Maksud dan Tujuan ………………………………………………… 4

1.3. Metode Pengumpulan Data…………………………………………. 4

1.4. Ruang Lingkup ……………………………………………………... 5

BAB II LANDASAN TEORI …………………………………………………. 7

2.1. Konsep Dasar Akuntansi …………………………………..……… 7

2.1.1. Pengertian Sistem ………………………………………… 7

2.1.2. Pengertian Akuntannsi ……………………………….…. 12

2.1.3. Pengertian Sistem Informasi Akuntansi ………………… 13

2.1.4. Konsep Dasar Aktiva ……………….…………………… 17

2.1.5. Pengertian Persediaan …………….……..……………… 19

2.1.6. Metode Harga Pokok (Cost Method )…………………… 20

2.1.7. Metode Pencatatan Persediaan Barang ………………..… 21

2.1.8. Daftar Akun…………………………………………..….. 22

2.1.9. Siklus Akuntansi…………………………………………. 24

2.1.10. Teori Kas Menurut Akuntansi………………………..… 27

2.1.11. Sistem Akuntansi Penerimaan Kas ……………………. 27

2.1.12. Sistem Akuntansi Pengeluaran Kas …………………… 34

2.1.13. Siklus Pengeluaran Kas……………………………..….. 37

2.2. Tool Aplikasi …………………………………………………….. 40

2.2.1. Sejarah Zahir Accounting Versi 5.1………………….….. 40

2.2.2. Penginstalan Zahir Accounting ………………………….. 41

2.2.3. Modul dan Fasilitas Zahir Accounting ………………….. 45

BAB III PEMBAHASAN…………………………………………………….....60

3.1. Tinjauan Perusahaan ……………………………………………….60

3.1.1. Sejarah Institusi/Perusahaan………………………………60

3.1.2. Struktur Organisasi dan Fungsi …………………………..62

3.1.3. Kegiatan usaha ……………………………….…………64

Page 12: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

3.2. Tinjauan Kasus…………………………………………………… 65

3.3. Pencatatan Akuntansi Manual …………………………….………66

3.3.1. Daftar Saldo Hutang dan Piutang……………………….67

3.3.2. Transaksi Manual pada Bulan Januari 2017…………....67

3.3.3. Jurnal Umum ………………………….………………...74

3.3.4. Buku Besar…………………………………………..…..76

3.3.5. Neraca Saldo …………………………….…….………..78

3.3.6. Neraca Lajur……………………….………………..……79

3.3.7. Laporan Laba Rugi………………………………….…….80

3.3.8.LaporanPerubahan Modal………………………………..81

3.3.9. Laporan Neraca Penutup …………………………………81

3.4. Pencatatan Dengan Tool Aplikasi ………………………………….82

3.4.1. Setup Awal…………………………………………......…82

3.4.2. Input Saldo Awal…………………………………………94

3.4.3. Input Data Transaksi ……………………………..………..…99

3.4.4. Laporan………………………………………………………102

BAB IV PENUTUP ……………………………………………………………….110

4.1. Kesimpulan……………………………………………………………110

4.2. Saran ………………………………………………………………….111

Daftar Pustaka………………………………………………………………………112

Daftar Riwayat Hidup…………………………………………………………..…..113

Surat Keterangan Riset/ PKL………………………………………………………. 114

Lampiran………………………………………………………………………….…116

Page 13: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

DAFTAR GAMBAR

1. Gambar II.1 Faktor – Faktor Desain SIA…………………………….……..

2. Gambar II.2 Siklus Akuntansi………………………………………………

3. Gambar II.3 Jendela Awal Akuntansi………………………………………

4. Gambar II.4 Jendela Pengisian Aplikasi……………………………………

5. Gambar II.5 Jendela Awal Pemilihan Struktur Zahir…………………….…

6. Gambar II.6 Jendela Tampilan Instal Program Berjalan……………………

7. Gambar II.7 Jendela Tampilan Instal Program……………………………..

8. Gambar II.8 Jendela Tampilan Instal Zahir………………………………...

9. Gambar II.9 Jendela Menu Awal Zahir……………………………………

10. Gambar II.10 Fasilitas Menu Data – Data…………………………………

11. Gambar II.11 Fasilitas Menu Buku Besar………………………………….

12. Gambar II.12 Fasilitas Menu Penjualan…………………………………….

13. Gambar II.13 Menu Pembelian……………………………………………..

14. Gambar II.14 Fasilitas Menu Kas dan Bank……………..……………….

15. Gambar II.15 Fasilitas Persediaan ……………………………..…………

16. Gambar II.16 Fasilitas Menu Laporan …………………………………….

17. Gambar III.1 Struktur Perusahaan ……………………………………......

18. Gambar III.2 Menjalankan Aplikasi Zahir………………………………….

19. Gambar III.3 Jendela Utama Zahir ………………………………………...

20. Gambar III.4 Tampilan Utama Perusahaan ………………………………...

21. Gambar III.5 Tampilan Informasi Perusahaan …………………………….

22. Gambar III.6 Tampilan Konfirmasi Zahir ………………………………....

Page 14: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

23. Gambar III.9 Tampilan Mata Uang Fungsional ……………………………

24. Gambar III.10 Tampilan Daftar Akun …………………………………….

25. Gambar III.11 Tampilan Tambah Akun …………………………………..

26. Gambar III.12 Tampilan Daftar Nama & Alamat…………………………

27. Gambar III.13 Tampilan Membuat PPN……………………………..…….

28. Gambar II.14 Tampilan Data Mata Uang & Akun Penting……………......

29. Gambar III.15 Tampilan Saldo Awal………………………..…………….

30. Gambar III.16 Tampilan Saldo Awal Piutang Usaha ………………….…..

31. Gambar III.17 Tampilan Saldo Hutang Usaha …………………………….

32. Gambar III.18 Tampilan Transaksi Jurnal Umum………………………….

33. Gambar III.19 Tampilan Transaksi Kas & Bank ………………………….

Page 15: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

DAFTAR TABEL

Halaman

1. Tabel III.01 Neraca saldo awal per 31 desember 2016………………..….

2. Tabel III.02 Buku Besar Hutang dan Piutang Usaha………………………

3. Tabel III.03 Jurnal Umum ………………………………………………...

4. Tabel III.04 Buku Besar ………………………………….………………

5. Tabel III.05 Neraca Saldo ………………………………………………….

6. Tabel III.06 Neraca Lajur ………………………………………..……….

7. Tabel III.07 Laporan Laba / Rugi …………………………………………

8. Tabel III.08 Perubahan Modal ……………………………………………..

9. Tabel III.09 Neraca Penutup ……………………………………………….

Page 16: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

DAFTAR LAMPIRAN

Halaman

1. Tampilan Rekening Koran.......................................................................

2. Tampilan Struk Gaji Karyawan Kontrak ..................................................

3. Tampilan Gaji Karyawan Menetap PT.Multi Tehnik Jaya Mandiri………

4. Tampilan Gaji Karyawan Proyek…………………………………………

5. Tampilan Pengeluaran Harian …………………………………………….

Page 17: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Perkembangan zaman yang begitu cepat didalam berbagai bidang banyak

membawa perubahan yang berarti dalam kehidupan , seperti dalam sistem perekonomian

yang sekarang ini bisnis nya diperlukan cara kerja yang efektif dan efisien . oleh sebab itu

di perlukan suatu sistem komputerisasi dimana komputer dapat membantu suatu

pekerjaan menjadi sangat efektif . semakin hari komputer berada pada posisi yang sangat

penting, hal ini di dukung oleh kemampuan komputer dalam mengolah dan menyimpan

data dengan baik .

Teknologi komputer sangat berperan dalam menyelesaikan masalah perusahaan,

misalnya dalam pemberian informasi yang akurat dalam pengolahan penerimaan dan

pengeluaran kas dalam perusahaan. teknologi membawa pengaruh yang sangat cukup

besar pada dunia pendidikan dan dunia bisnis, salah satunya bentuk teknologi itu adalah

komputer. menurut buku panduan zahir accounting tentang penerimaan dan pengeluaran

kas adalah

Hal ini disebabkan karena komputer merupakan alat yang paling dibutuhkan oleh

suatu perusahaan yang dapat membuat data lebih cepat, akurat, serta cepat dan tepat

waktu ,juga penghematan ruang penyimpanan sehingga mempermudah pengarsipan dan

pengambilan data kembali . begitu besar manfaat pengolaha data menjadikan maraknya

software – software bisnis yang telah dikembangkan . salah satunya sebagai pemenuhan

kebutuhan oleh pengusaha dalam mengatur finansial dan management keuangan

Page 18: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

perusahaan itu sendiri, sehingga pengusaha dapat segera membantu pengambilan

keputusan bisnis dengan cepat dan akurat. semakin berkembangnya teknologi

informatika, otomatis menuntut segala bidang kegiatan terkomputerisasi, tanpa terkecuali

dengan bidang akuntansi, akuntansi memerlukan suatu database yang confenditional

karena seluruh transaksi penerimaan dan pengeluaran kas berkaitan dengan keuangan

sebuah perusahaan atau badan perseorangan .

Pengolahan akuntansi secara manual memiliki banyak resiko dibandingkan

dengan menggunakan sistem program yang terkomputerisasi . missal , dalam hal yang

paling sederhana yaitu pengimputan jurnal, seringkali terjadi pengendalaan, atau dua kali

input nomor atau kode voucher yang sama tapi transaksinya yang berbeda . hal ini dapat

berakibat pada gtidak balancenya buku besar dan laporan keuangan yang dibuat nantinya.

atau kemungkinan lain, kita sudah membayar sejumlah barang yang sudah kita beli dari

perusahaan lain , tapi karena pencatatan nya masih secara manual , suatu saat datang

surat tagihan pembayaran dari supplier yang menyatakan kita belum membayar atas

sejumlah tagihan pembayaran dari supplier yang menyatakan kita belum membayar atas

sejumlah tagihan, kita tidak dapat mencarinya dengan cepat, informasi waktu dan

dokumen pembayaran atas tagihan dan pendapatan – pendapatan yang di dapat oleh

perusahaan. lain halnya jika kita sudah menggunakan sistem yang sudah

terkomputerisasi, hanya input nomor invoice atas tagihan tagihan tersebut, maka akan

muncul informasi mengenai pembayaran maupun pendapatan kita sendiri, waktu

pembayaran, dengan apa kita bayar, aktiva lancar yang kita terima dan informasi lainnya.

Atas dasar contoh diatas , maka dapat disimpulkan bahwa bidang akuntansi pun

sangat membutuhkan sistem yang sudah terkomputerisasi . didukung dengan pengetahuan

Page 19: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

IT, maka bidang akuntansi dan teknologi informasi dapat menciptakan berbagai software

akuntansi salah satunya adalah zahir Accounting .

Dan sekarang ini banyak software akuntansi yang ditawarkan salah satunya Zahir

Accountting versi 5.1 yang merupakan softaware akuntansi untuk membuat laporan

keuangan yang memiliki fasilitas yang baik, dilengkapi dengan analisa laporan yang

menggunakan grafik dan analisa resiko keuangan yang sangat berguna keputusan

management perusahaan. kelebihan lainnya Zahir Accounting Versi 5.1 secara inovatif

telah menggabungkan software akuntansi finansial dengan software management

finansial .

Tanpa disadari penggunaan komputer telah menjadi suatu kebutuhan yang tidak

dapat dilepaskan dari finansial setiap perusahaan contohnya pada pembayaran tagihan

ataupun pembelian juga segera penerimaan kas pada perusahaan . hampir seluruh

perusahaan yang ada pasti tidak input dari hutang usaha . yang membedakannya adalah

berapa banyak masa yang dibutuhkan untuk pembayaran hutang usaha dan tagihan yang

lainnya .

Sehubungan dengan masalah dari kendala diatas, maka penulis mencoba

merancang program untuk memecahkan masalah yang terjadi sekaligus sebagai bahan

penulisan tugas akhir . dalam penulisan tugas akhir ini, penulis mencoba membuat sebuah

program aplikasi pengolahan data penerimaan dan pengeluaran kas PT. Multi Tehnik

Jaya Mandiri dengan mengambil judul “ Pengolahan DataAkuntansi Penerimaan dan

Pengeluaran Kas pada PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri menggunakan Zahir

Accounting Versi 5.1 “

Page 20: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

1.2. Maksud dan Tujuan

Adapun maksud penulisan perancangan program ini adalah :

1. Untuk mengetahui sejauh mana kemapuan penulis dalam memecahkan masalah yang

dihadapi berkaitan dengan penerimaan dan pengeluaran kas, serta mengolah data

program aplikasi penerimaan dan pengeluaran kas .

2. Mencoba untuk mengolah data penerimaan dan pengeluaran kas pada PT. Multi

Tehnik Jaya Mandiri agar mengifisiensikan waktu dan memudahkan dalam

pembuatan laporan yang diminta oleh pimpinan .

3. Sebagai salah satu sumbangan pikiran dalam rangka memperbaiki suatu bentuk

sistem lama menjadi sistem baru, dengan memanfaatkan sumber daya yang ada baik

dari segi perangkat lunak, perangkat keras, maupun pemakai dan pengguna .

4. Memberi kesempatan kepada mahasiswa untuk menunjukkan darma baktinya kepada

Almamater AMIK BSI .

Sedangkan tujuan dari penulisan tugas akhir ini sebagai salah satu syarat kelulusan

program Pendidikan Diploma Tiga ( III ) Program Studi Komputerisasi Akuntansi

Akademi Manajemen Informatika dan Komputer Bina Sarana Informatika ( AMIK BSI )

Jakarta .

Page 21: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

1.3. Metode Penelitian

Dalam rangka pengumpulan data untuk memenuhi penyusunan program aplikasi

ini , penulis melakukan beberapa cara yaitu :

1. Metode Observasi ( Observation Method )

Untuk mendapatkan bukti – bukti transaksi dan informasi keuangan untuk keperluan

penyusunan tugas akhir ini, penulis mengadakan pengamatan secara langsung

( observasi ) di PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri yang beralamat Jl. Bumur I No.72, RT

01 Kel. Jati Rangga Kec, Jatisampurna Kranggan – Bekasi dilakukan secara formal

yang mana penulis dan bagian keuangan PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri dalam

mengelola keuangan menggunakan Zahir Accountting Versi 5.1.

2. Metode Studi Pustaka ( Library Method )

Selain dengan observasi analis sistem juga melakukan pencarian data dengan metode

studi pustaka sebagai pedoman pengumpulan dan mengkaji data yang ada . metode

studi pustaka yang dilakukan dengan membaca literature – literature yang berkaitan

dengan penerimaan dan pengeluaran kas, catatan – catatan dan buku – buku yang

berhubungan dengan materi perancangan program Sistem Basis Data, Pemograman

Terstruktur, Pemograman menggunakan Zahir Accounting Versi 5.1.

3. Wawancara ( Interview ) di PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri .

Dalam metode kepustakaan, penulis mengumpulkan data dengan cara Tanya jawab

antara pewawancara dan narasumber yang dilakukan dengan bertemu langsung serta

menggunakan daftara pertanyaan sebagai panduan . penulis melakukan Tanya jawab ,

dengan pihak perusahaan yang bersangkutan untuk mendapatkan penjelasan

mengenai materi yang dipelajari .

Page 22: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

1.4. Ruang Lingkup

Dalam penulisan tugas akhir ini penulis mengambil pokok permasalahan hanya pada

pengolahan data penerimaan dan pengeluaran kas saja yang biasanya dilakukan secara manual

menjadi proses sistem yang sudah terkomputerisasi . Adapun materi yang akan dibahas dalam

penyusunan tugas akhir ini hanya terbatas pada sistem pengolahan data transaksi penerimaan dan

pengeluaran kas. proses diawali dari diterimanya faktur tagihan dari supplier , dilengkapi dengan

surat jalan, purchase order ataupun nota konsep serta tanda terima dari purchasing dan diinput

sebagai penerimaan dan pengeluaran kas . jika dokumen telah lengkap , dan telah sama sesuai

dengan daftar transaksi (dicek oleh staff accounting), maka financedapat melakukan

pembayaran, dengan membuat slip pembayaran kas atau slip pembayaran bank yang kemudian

dapat diajukan kepada pimpinan untuk dibukakan ke giro atapun cek .

Page 23: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

BAB II

LANDASAN TEORI

2.1. Konsep Dasar Akuntansi

Dengan adanya teknologi yang semakin berkembang membuat perusahaan merubah cara

kerja dari manual menjadi terkomputerisasi. Penulis akan menerapkan aplikasi Zahir Accounting

pada PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri yang bergerak di bagian Kontraktor .

2.1.1. Pengertian Sistem

Pengertian sistem menurut Mulyadi (2011:5) adalah “Suatu jaringan prosedur yang

dibuat menurut pola yang terpadu untuk melaksanakan kegiatan pokok perusahaan “.

Menurut Romney (2012:3) “ Sistem adalah rangkaian dari dua atau lebih komponen –

komponen yang saling berhubungan dan berinteraksi untuk mencapai suatu tujuan “.

Menurut Jogiyanto (2011:1) “Sistem adallah kumpulan dari elemen–elemen yang saling

berinteraksi untuk mencapai tujuan tertentu. sistem ini menggambarkan suatu kejadian–kejadian

dan kesatuan yang nyata, seperti tempat, benda, dan orang – orang yang betul ada dan terjadi .

a. Karakteristik Sistem

Model umum sebuah sistem adalah input, proses dan output. Hal ini merupakan konsep

sebuah sistem yang sangat sederhana, sebab sebuah sistem dapat mempunyai beberapa

masukan dan keluaran. Selain itu pula sebuah sistem memiliki karakteristik atau sifat–sifat

tertentu, yang mencirikan bahwa hal tersebut bisa diartikan sebagai suatu sistem. Adapun

karakteristik sistem terdiri dari :

Page 24: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

1) Komponen Sistem (Components)

Suatu sistem yang terdiri dari sejumlah komponen-komponen yang saling berinteraksi,

yang artinya saling bekerja sama membentuk satu kesatuan.

2) Batasan Sistem(Boundary)

Batasan sistem merupakan daerah yang membatasi antara satu sistem dengan sistem

yang lainnya atau dengan lingkungan luarnya.

3) Lingkungan Luar Sistem(Environment)

Bentuk apapun yang ada diluar ruang lingkup atau batasan sistem yang mempengaruhi

operasi sistem tersebut.

4) Penghubung Sistem (Interface)

Sebagai media penghubung antara satu subsistem dengan subsistem lainnya.

5) Masukan Sistem (Input)

Masukan adalah energi yang dimasukan kedalam sistem.

6) Keluaran Sistem (Output)

Keluaran sistem adalah hasil dari energi yang diolah dan diklasifikasikan menjadi

keluaran yang berguna dan sisa pembuangan.

7) Pengolahan Sistem (Process)

Suatu sistem dapat mempunyai satu bagian pengolahan yang akan merubah masukan

menjadi keluaran.

Page 25: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

8) Sasaran Sistem (Objectives)

Suatu sistem mempunyai tujuan (goal) atau sassaran (objective).Sasaran dari sistem

sangat menentukan sekali masukan yang dibutuhkan sistem dan

keluaran yang akan dihasilkan sistem. Suatu sistem dikatakan berhasil bila mengenai

sasaran atau tujuan.

b. Klasifikasi Sistem

Sistem merupakan suatu bentuk integrasi antara satu komponen dengan komponen lainnya,

karena sistem memiliki sasaran berbeda–beda untuk setiap kasus yang terjadi yang ada di

dalam sistem tersebut. Oleh karena itu sistem dapat diklasifikasikan dari bebarapa sudut

pandangan, antara lain :

1) Sistem Abstrak (Abstract System) dan Sistem Fisik (Phisical System)

Sistem abstrak adalah sistem yang berupa pemikiran atau ide – ide yang tidak tampak

secara fisik, misal sistem teologi, yaitu sistem yang berupa tentang pemikiran

hubungan antara manusia dan Tuhan. Sedangkan sistem fisik adalah kebalikan dari

sistem abstrak yaitu sistem yang ada secara fisik, misalnya sistem komputer, sistem

pemasaran, sistem produksi, sistem pembelian, sistem administrasi dan lain

sebagainya.

2) Sistem Alamiah (Natural System) dan Sistem Buatan Manusia (Human Made System)

Sistem alamiah adalah sistem yang terjadi melalui proses alam, tidak dibuat oleh

manusia, misalnya sistem perputaran bumi, terjadinya siang dan malam, pergantian

musim, dll. Sedangkan sistem buatan manusia merupakan sistem yang melibatkan

Page 26: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

interaksi manusia dengan mesin atau yang disebut human machinesystem, karena

menyangkut penggunaan komputer yang berinteraksi dengan manusia.

3) Sistem Tertentu (Deterministic System) dan Sistem Tak Tentu (Probabilistic System)

Sistem tertentu adalah sistem yang beroperasi dengan tingkah laku yang dapat

diprediksi. Sistem komputer adalah contoh dari sistem yang tingkah lakunya dapat

dipastikan atau diprediksi berdasarkan program–program komputer yang dijalankan.

Sedangkan sistem tak tentu adalah sistem yang kondisi masa depannya tidak dapat

diprediksi karena mengandung unsur probalitas, contoh laporan perkiraan cuaca.

4) Sistem Tertutup (Close System) dan Sistem Terbuka (Open System)

Sistem tertutup merupakan sistem yang tidak berhubungan dan tidak berpengaruh

dengan lingkungan luarnya, sistem ini bekerja secara otomatis tanpa adanya turut

campur tangan dari pihak luar. Sedangkan sistem terbuka adalah sistem yang

berhubungan dan terpengaruh dengan lingkungan luarnya, sistem ini menerima

masukan dan menghasilkan keluaran untuk lingkungan luar atau subsistem yang

lainnya.

c. Daur Hidup Sistem

Siklus hidup sistem terdiri serangkaian tugas yang mengikuti langkah-langkah pendekatan

sistem dan mengikuti pola yang teratur dan dilakukan secara top down. Pembangunan

sistem hanyalah salah satu dari serangkaian daur hidup suatu sistem.Beberapa fase atau

tahapan daur hidup sistem adalah :

Page 27: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

1) Mengenali adanya kebutuhan

Sebelum segala sesuatu terjadi, diawali dengan timbulnya kebutuhan atau problem

yang harus dapat dikenali sebagaimana adanya. Kebutuhan terjadi sebagai hasil

perkembangan dari organisasi dan volume yang meningkat melebihi kapasitas dari

sistem yang ada. Semua kebutuhan ini harus didefinisikan dengan jelas, tanpa ada

kejelasan dari kebutuhan yang ada maka pembangunan sistem akan kehilangan arah

dan efektifitas.

2) Pembangunan sistem

Suatu proses seperangkat proses prosedur yang harus diikuti untuk menganalisa

kebutuhan yang timbul dan membangun suatu sistem untuk dapat memenuhi

kebutuhan tersebut.

3) Pemasangan Sistem

Setelah tahap pembangunan selesai, sistem kemudian akan dioperasikan. Pemasangan

sistem merupakan tahap yang penting dalam daur hidup sistem, dimana peralihan dari

tahap pembangunan menuju tahap operasional terjadi pemasangan sistem yang

sebenarnya, yang merupakan langkah dari suatu pembangunan sistem.

4) Pengoperasian Sistem

Program–program komputer dan prosedur–prosedur pengoperasian yang membentuk

suatu sistem informasi semuanya bersifat statis, sedangkan organisasi ditunjuk oleh

sistem informasi, mengenai perubahan–perubahan itu dapat disebabkan oleh

pertumbuhan kegiatan bisnis, perubahan peraturan kebijakan ataupun kemajuan

Page 28: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

teknologi. Untuk mengatasi perubahan tersebut sistem harus diperbaiki atau

diperbaharui.

5) Sistem Menjadi Usang

Dengan perubahan yang terjadi begitu drastis, sehingga tidak dapat diatasi hanya

dengan melakukan perbaikan–perbaikan pada sistem berjalan. Tibalah saatnya dimana

keuntungan ekonomis dan teknis yang ada sudah tidak layak lagi untuk dioperasikan

dan sistem yang baru harus dibangun untuk menggantikannya.

2.1.2. Pengertian Akuntansi

Akuntansi adalah suatu proses mencatat, mengklasifikasikan, meringkas,

mengolah dan menyajikan data , transaksi serta kejadian yang berhubungan dengan

keuangan sehingga dapat digunakan oleh orang yang menggunakannya dengan mudah

dimengerti untuk pengambilan suatu keputusan serta tujuan lainnya .

Akuntansi berasal dari kata asing yaitu accounting yang artinya bila

diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia adalah menghitung dan mempertanggung

jawabkan. akuntansi digunakan di hampir kegiatan bisnis di seluruh dunia untuk

mengambil keputusan sehingga disebut sebagai bahasa bisnis .

Akuntansi adalah pengukuran, penjabaran atau pemberian kepastian mengenai

informasi yang akan membantu manajer, investor, otoritas pajak dan pembuat keputusan

lain untuk membuat alokasi sumber daya keputusan di dalam perusahaan , organisasi dan

lembaga pemerintah .

Page 29: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Defenisi akuntansi dari sudut kegiatannya menurut Haryono (2015: 2) “ Apabila

ditinjau dari sudut kegiatannya, akuntansi dapat didefenisikan sebagai proses pencatatan,

penggolongan, peringkasan, pelaporan, dan penganalisaan data keuangan dalam satu

organisasi “ .

Akuntansi bertujuan untuk menyiapkan suatu laporan keuangan yang akurat agar

dapat dimanfaatkan oleh para manajer, pengambil kebijakan, dan pihak berkepentingan

lainnya, seperti pemegang saham, kreditur, atau pemilik .

Akuntansi keuangan adalah suatu cabang dari akuntansi dimana informasi

keuangan pada suatu bisnis dicatat, diklasifikasikan, diringkas, diinterpretasikan dan

dikomunikasikan .

2.1.3. Pengertian Sistem Informasi Akuntansi

Menurut Stephen A. Moscove dan Mark G. Simkin dalam buku Jogiyanto (2012:17)

“Sistem informasi akuntansi adalah suatu komponen organisasi yang mengumpulkan,

mengklasifikasikan informasi pengambil keputusan dengan orientasi finansial yang relevan bagi

pihak-pihak luar dan pihak-pihak dalam perusahaan.”

Sedangkan menurut Wilkinson dalam buku terjemahan Agus Maulana (2014:14) ”Sistem

informasi akuntansi (SIA) merupakan suatu kerangka sumber daya (data, materials, equipment,

suppliers, personal, and funds) untuk menkonversi input berupa data ekonomik menjadi keluaran

berupa informasi keuangan yang digunakan untuk melaksanakan kegiatan suatu entitas dan

menyediakan informasi akuntansi bagi pihak-pihak yang berkepentingan”. SIA terdiri dari lima

komponen, yaitu :

Page 30: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

1. Orang-orang yang mengoperasikan sistem tersebut dan melaksanakan berbagai fungsi.

2. Prosedur-prosedur, baik yang manual maupun yang terotomatisasi, yang dilibatkan dalam

mengumpulkan, memproses, dan menyimpan data tentang aktivitas-aktivitas organisasi.

3. Data tentang proses-proses bisnis organisasi.

4. Software yang dipakai untuk memproses data organisasi.

5. Infrastrukstur teknologi informasi, termasuk komputer, peralatan pendukung

(peripheral device), dan peralatan untuk komunikasi jaringan.

Kelima komponen ini secara bersama-sama memungkinkan suatu SIA memenuhi tiga fungsi

pentingnya dalam organisasi, yaitu :

1. Mengumpulkan dan menyimpan data tentang aktivitas-aktivitas yang dilaksanakan tersebut, dan

para pelaku yang terlibat dalam berbagai aktivitas tersebut, agar pihak manajemen, para pegawai,

dan pihak-pihak luar yang berkepentingan dapat meninjau ulang (review) hal-hal yang telah

terjadi.

2. Mengubah data menjadi informasi yang berguna bagi pihak manajemen untuk membuat

keputusan dalam aktivitas perencanaan, pelaksanaan, dan pengawasan.

3. Menyediakan pengendalian yang memadai untuk menjaga aset-aset organisasi, termasuk data

organisasi, untuk memastikan bahwa data tersebut tersedia saat dibutuhkan, akurat, dan andal.

Ada tiga faktor yang mempengaruhi desain SIA, yaitu perkembangan teknologi informasi,

strategi organisasi, dan budaya perusahaan.

Page 31: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Sumber : Desain SIA

Gambar 2.1 Faktor-Faktor Desain SIA

Teori Kewajiban Lancar

Menurut Soemarso (2010:81) “Kewajiban (hutang) adalah pengorbanan ekonomi yang

harus dilakukan perusahaan di masa datang karena tindakan atau transaksi sebelumnya”.

Pengorbanan ekonomi dapat beebentuk penyerahan uang, aktiva lain, jasa-jasa atau dilakukannya

pekerjaan tertentu.Tindakan atau transaksi itu dapat berupa diterimanya uang, barang atau jasa,

diakuinya suatu biaya atau kerugian.Kewajiban menyebabkan adanya ikatan yang memberikan

hak kepada kreditur untuk mengklaim aktiva perusahaan.Dari segi pembelanjaan, kewajiban

merupakan salah satu sumber pembelanjaan untuk memperoleh aktiva perusahaan.

Kewajiban diklasifikasikan menjadi dua golongan, yaitu kewajiban lancar dan kewajiban

jangka panjang.

1. Kewajiban lancar

Kewajiban lancar atau kewajiban jangka pendek adalah kewajiban yang penyelesaiannya

harus dilakukan dengan penggunaan aktiva lancar atau pembentukan kewajiban lancar

lainnya.Kewajiban lancar yang biasanya terdapat dalam sebuah perusahaan adalah :

Page 32: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

a. Hutang Dagang

Hutang dagang adalah kewajiban lancar yang timbul sebagai akibat dari kegiatan usaha

normal perusahaan, seperti pembelian barang dagang dan jasa. Jenis kewajiban ini biasanya

merupakan sumber pembelanjaan yang digunakan untuk melakukan pembelian barang

dagang.

b. Wesel Bayar

Seperti halnya hutang dagang, dapat berasal dari pembelian barang dagang. Tetapi wesel

bayar dapat juga berasal dari penerimaan barang dagang.

c. Hutang Bank

Biasanya timbul sebagai akibat dari pinjaman yang diteima. Hutang bank dapat berupa

kewajiban lancar atau kewajiban jangka panjang, tergantung jangka waktu pembayaran

yang telah disetujui oleh kedua belah pihak.

d. Hutang Biaya

Hutang-hutang yang timbul sebagai akibat dari biaya-biaya rutin untuk menjalankan

kegiatan perusahaan yang belum dibayar. Hutang biaya biasanya digunakan untuk biaya-

biaya yang masih harus dibayar (accrued liabilities).

e. Hutang Pajak Penghasilan

Pajak penghasilan tahun berjalan yang masih harus dibayar, setelah diperhitungkan pajak

yang dibayar dimuka.

f. Bagian Hutang Jangka Panjang Yang Jatuh Tempo Dalam Satu Tahun Mendatang

Ketentuan dalam perjanjian hutang jangka panjang, pada umumnya menyebutkan bahwa

pembayaran kembali akan dilakukan dalam beberapa kali cicilan. Bagian dari cicilan

Page 33: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

hutang jangka panjang yang jatuh tempo dalam satu tahun mendatang digolongkan sebagai

kewajiban lancar.

2. Kewajiban Jangka Panjang

Kewajiban yang jatuh temponya lebih dari satu tahun diklasifikasikan sebagai kewajiban

jangka panjang.

a. Hutang Obligasi

Janji tertulis untuk membayar sejumlah uang tertentu dalam jangka waktu tertentu. Berbeda

dengan wesel bayar yang mempunyai definisi sama, obligasi merupakan hutang jangka

panjang dan biasanya menyangkut jumlah kreditur yang banyak.

b. Hutang Sewa Jangka Panjang

Atau long term lease obligation. Banyakk perusahaan memilih untuk menyewa aktiva tetap

dari pada membelinya. Sering terjadi masa sewa berlangsung dalam jangka waktu yang

lama. Bahkan tidak jarang selama jangka waktu kegunaan aktiva. Dalam keadaan tertentu,

sewa jangka panjang ini akan menimbulkan hutang sewa jangka panjang.

2.1.4. Konsep Dasar Aktiva

Pengertian Aktiva

Menurut Zaki Baridwan (2010:20) aktiva adalah mamfaat ekonomis di masa yang

akan datang yang diharapkan akan diterima oleh suatu badan usaha sebagai hasil dari

transaksi – transaksi dimasa lalu. Suatu aktiva mempunyai tiga sifat pokok yaitu :

a. Mempunyai kemunkinan mamfaat dimasa datang berbentuk kemampuan (baik sendiri

atau kombinasi dengan aktiva lainnya) untuk menyumbang pada aliran kas masuk

dimasa datang baik langsung maupun tidak langsung

Page 34: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

b. Suatu badan usaha tertentu dapat mamfaatnya dan mengawasi mamfaat tersebut

c. Transaksi - transaksi yang menyebabkan timbulnya hak perusahaaan untuk

memperoleh dan mengawasi mamfaat tersebut sudah terjadi.

Menurut Akifah (2013:37) aktiva adalah sumber ekonomi yang

dimunkinkan bisa menjadi member yang mamfaat atau ketentuan bagi perusahaan di

kemudian hari. Aktiva merupakan bentuk lain dari modal perusahaan, baik modal sendiri

maupun modal yang terdiri atas saham saham. Bentuk – bentuk aktiva dapat berupa harta

kekayaan, hak atas kekayaan atau jasa yang dimiliki perusahaan yang bersangkutan .

Secara luas aktiva juga dapat diartikan sebagai sumber daya yang dimiliki perusahaan

sebagai akibat dari peristiwa masa lalu, yang diharapkan dapat member mamfaat untuk

keuntungan ekonomi dimasa depan.

Aktiva berdasarkan mamfaatnya dibagi menjadi dua, yakni aktiva lancer dan aktiva tidak

lancar.

a. Aktiva lancar

Aktiva lancar adalah jenis aktiva yang masa mamfaatnya dimungkinkan bias habis

dalam kurun waktu kurang dalam satu tahun.

Yang termasuk dalam aktiva lancar antara lain :

1) Kas

2) Surat – surat berharga

3) Piutang dagang

4) Piutang wesel

5) Persediaan

Page 35: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

6) Pendapatan yang harus masih di terima

7) Deposito masa pendek

b. Aktiva tidak lancar

Aktiva tidak lancar adalah jenis aktiva yang masa mamfaatnya dimungkinkan tidak

akan bias habis dalam kurun waktu dalam satu tahun atau bias habis dalam waktu

lebih dalam satu tahun. Yang termasuk aktiva tidak lancar antara lain :

1) Invenstasi jangka panjang

2) Harta tetap yang terwujud, seperti peralatan, kendaraan, tanah, gedung, mesin

produksi

3) Harga tetap yang tak terwujud seperti hak paten, merek dagang, dan goodwill

4) Segalah harta yang dapat disebut harta perusahaan.

Di dalam ilmu akutansi , aktiva dapat disebut juga dengan “harta”

Sedangkan, bentuk persamaan akutansi dari harta itu sendiri adalah :

2.1.5. Pengertian Persediaan

Persediaan termasuk dalam aktiva lancar dan menurut zaki Baridwan (2010:149).

Persediaan barang istilah yang digunakan untuk menunjukkan barang barang yang

dimiliki suatu perusahaan akan tergantung pada jenis usaha perusahaan. Dapat dibedakan

untuk usaha dagang yaitu perusahaan yang membeli barang dan menjualnya kembali

tampa mengadakan perubahan bentuk barang, dan perusahaan manufaktur yaitu

perusahaan yang membeli bahan dan mengubah bentuknya untuk dapat dijual.

Harta = Utang + Modal

Page 36: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Menurut Suemarso (2009:384) persediaan barang dagangan (marchine inventory) adalah

barang – barang yang dimiliki perusahaan untuk dijual kembali. Untuk perusahaan

pabrik, termasuk dalam perssediaan adalah barang barang yang akan digunakan untuk

proses produksi selanjutnya. Persediaan dalam perusahaan pabrik terdiri dari persediaan

barang baku, persediaan dalam proses dan persediaan barang jadi.

Menurut Akifa (2013:37) persedian adalah suatu jenis aktiva yakni aktiva lancar yang

dimiliki perusahaan, yang dimungkinkan dapat diproses di dalam proses produksi

perusahaan. Kemudian dijual untuk mendapatkan keuntungan atau dipakai/ dikomsumsi

sendiri dalam operasi normal perusahaan.Hampir semua perusahaan memiliki persedian,

kecuali perusahaan jasa. Perusahaan jasa tidak memiliki persediaan karena tidak memiliki

barang dagangan, barang setengah jadi, barang yang masih dalam proses produksi, bahan

baku, atau produksi jadi (siap untuk dijual).

Persedian yang dimiliki oleh masing – masing perusahaan beragam, tergantung dari jenis

usahanya. Ada yang hanya memiliki persedian dan bentuk barang dagangan seperti

perusahaan dagang, ada yang memiliki tiga persediaan dalam bentuk bahan baku, produk

dalam proses produksi dan produk jadi atau yang siap untuk di jual seperti perusahaan

industri .

Page 37: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

2.1.6. Metode harga pokok (Cost Method)

Didalam metode harga pokok (Cost Menthod) terdapat empat metode yang dapat

digunakan untuk menentukan nilai persediaan akhir yaitu :

a. Identifikasi khusus

Dalam metode identifikasi khusus, setiap barang yang di beli diberi identitas khusus

pada kemasan barang yang bersangkutan, yang mana identitas tersebut menunjukkan

informasi dan kualitas yang di jual.

b. First In First Out (FIFO)

Dalam metode First In First Out (FIFO), barang yang di beli atau masuk terlebih

dahulu itulah yang akan di catat sebagai barang yang di jual.

c. Last In First Out (LIFO)

Dalam metode Last In First Out ( LIFO) barang yang terakhir dibeli adalah barang

terlebih dahulu akan di catat sebagai barang di jual.

d. Rata – rata tertimbang

Dalam metode rata–rata tertimbang, harga yang digunakan untuk menghitung harga

pokok penjualan adalah harga rata–rata dari barang yang tersedia saat penjualan.

2.1.7. Metode Pencatatan Persediaan Barang

Metode yang dapat digunakan dalam pencatatan persediaan barang ada dua maca yaitu :

a. Metode fisik (Periodic system)

Metode fisik adalah system pencatatan persediaan yang harga pokok penjualan harga

dagangan dihitung secara periodic melalui perhitungan fisik, tampa harus membuat

Page 38: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

catatan harian atas barang dagangan yang terjual. Dalam system fisik ini perlakuan

akutansi nya sebagai berikut :

1. Tidak akan ada akun persediaan atau akun persediaan dihapuskan.

2. Pembelian barang dagangan akan di catat pada kolom debit pada akun pembelian.

3. Piutang usaha akan di catat pada kolom debit pada aku penjualan barang dagangan.

4. Beban angkut pembelian akan dicatat pada kolom debit pada beban angkut pembelian

(apabila ada).

5. Retur dan potongan pembelian akan dicatat pada kolom kredit kea kun retur dan

pembelian.

6. Potongan tunai pembelian akan dicatat pada kolom kredit ke akun potongan tunai

pembelian.

7. Beban pokok penjualan atau harga pokok penjualan (cost of good sold) dihitung pada

akhir periode setelah melakukan penghitungan fisik dan penilaian persediaan akhir.

b. Metode Kontinu (Perpertual System)

Sistem kontinu (perpertual system) adalah system pencatatan persediaan yang mencatat

persedian dan harga pokok penjualan atas dasar harian.

2.1.8. Daftar Akun

Menurut Himayati (2009:9) “ Daftar Akun adalah pos–pos yang digunakan untuk

menyimpulkan seluruh kenaikan dan penurunan untuk harta tertentu, seperti kas, atau

harta lain, hutang dan modal, pendapatan dan biaya”.

Page 39: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Daftar akun biasanya merupakan susunan rekening berdasarkan subklasifikasi dan

kelompok sesuai dengan penyajiannya di dalam laporan keuangan.Rekening itu biasanya

diberikan kode yang disebut kode rekening.

Contoh : Aktiva

Piutang Dagang 110

Keterangan Aktiva = Daftar Akun

Piutang Dagang = Rekening

Disebut system kontinu karena pencatatan akutansinya dilakukan secara terus menerus

(kontinu) setiap hari, baik dalam pencatatan jumlah, biaya, maupun harga pokok. Dalam

system kontinu perlakuan akutansinya sebagai berikut :

1. Pembelian barang dagangan akan dicatat pada kolom debit pada akun persediaan.

2. Beban angkut pembelian akan dicatat pada kolom debit persediaan .

3. Retur pembelian akan dicatat pada kolom kredit kea kun persediaan .

4. Potong pembelian akun akan dicatat pada kolom kredit ke akun persediaan.

5. Beban pokok penjualan atau harga pokok penjualan (cost of good sold) diakui

bersamaan dengan pengajuan penjualan akun persediaan akan dicatat pada kolom kredit.

Dalam sistem kontinu setiap jenis barang dibuatkan satu catatan tersendiri yang disebut

kartu stok atau kartu persediaan (stock card) .Kumpulan dari kartu stok, untuk semua

jenis barang yang ada, disebut buku stok atau barang persediaan (inventory subsidiary

Page 40: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

ledger).Buku stok termasuk buku tambahan untuk mencatat penambahan, pengurangan

dan saldo akhir dari setiap persediaan.

2.1.9. Siklus Akuntansi

Menurut Harahap (2013:16) dalam bukunya Teori Akuntansi: Siklus akuntansi adalah proses

pengolahan data sejak terjadinya transaksi, kemudian transaksi ini memiliki bukti yang sah

sebagai dasar terjadinya transaksi kemudian berdasarkan data atau bukti ini, maka diinput

keproses pengolahan data sehingga menghasilkan output berupa informasi laporan keuangan .

Siklus akuntansi terdiri dari kegiatan –kegiatan sebagai berikut:

1. Tahap Pencatatan

a. Pembuatan atau penerimaan bukti transaksi

b. Pencatatan dalam jurnal ( buku harian)

c. Pemindah bukuan ( posting) ke buku besar

1. Tahap Pengiktisaran

a. Pembuatan neraca saldo ( trial Balance)

b. Pembuatan neraca lajur dan jurnal penyesuaian ( adjustment)

c. Penyusunan laporan keuangan

d. Pembuatan neraca saldo penutup ( post closing trial balance)

e. Pembuatan jurnal balik( reversing Entries)

Siklus akuntansi dapat digambarkan sebagai berikut:

Page 41: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Sumber: Harahap (2013:18)

Gambar II.2. Siklus Akuntansi

Siklus akuntansi terdiri dari kegiatan – kegiatan sebagai berikut:

1. Bukti Transaksi

Buku transaksi adalah buku yang digunakan untuk memastikan keabsahan transaksi yang

dicatat.

2. Transaksi

Transaksi adalah kejadian atau situasi yang mempengaruhi posisi keuangan perusahaan.

3. Jurnal

Jurnal adalah formulir khusus yang digunakan untuk mencatat kronologi transaksi –

transaksi yang terjadi dalam perusahaan menurut nama akun dan jumlah yang harus

didebit dan dikredit.

JURNAL BUKU BESAR NERACA LAJUR LAP.KEUANGAN

LAP.LABA/RUGI

LAP.PERUBAHAN

MODAL

NERACA

BUKTI

TRANSAKSI

TRANSAKSI

Page 42: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

4. Buku Besar

Buku besar adalah kumpulan dari akun – akun yang saling berhubungan dan merupakan

satu kesatuan tersendiri.

5. Neraca Lajur

Neraca lajur adalah kertas berkolom yang digunakan sebagai kerta kerja dalam

penyusunan laporan keuangan.

6. Laporan Keuangan

Laporan keuangan merupakan output dari proses akuntansi yang dikenal pada umumnya

adalah:

a. Laporan laba rugi (income Statement)

Laporan laba rugi adalah siklus pendapatan dan beban suatu perusahaan untuk suatu

jangka waktu tertentu.Laporan laba rugi menunjukkan hasil usaha suatu perusahaan

dalam jangka waktu tertentu.

b. Laporan Perubahan Modal ( Statement of owner’s equity)

Laporan perubahan modal adalah ikhtisar tentang perubahan modal suatu perusahaan

yang terjadi selama jangka waktu tertentu.

c. Neraca ( Balance sheet)

Neraca adalah daftar aktiva, kewajiban dan modal suatu perusahaan pada suatu saat

tertentu.

Page 43: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

2.1.10 . Teori Kas Menurut Akuntansi

1. Pengertian Kas

Kas adalah alat yang dapat diterima pertukaran yang dapat diterima untuk pelunasan

utang dan dapat diterima sebagai setoran ke bank dengan jumlah sebesar

nominalnya, juga simpanan dalam bank atau tempat – tempat lainnya yang dapat

diambil sewaktu–waktu .

2. Menurut Zaki Baridwan ( 2014:4 )

Kas merupakan elemen aktiva yang paling liquid dan hampir semua transaksi pada

akhirnya akan berhubungan dengan kas .

3. Pengertian dari Segi Akuntansi

Kas adalah sesuatu ( baik yang berbentuk uang atau bukan ) yang dapat tersedia

dengan segera dan diterima sebagai alat pelunasan kewajiban pada nilai

nominalnya.

Berdasarkan pengertian kas tersebut diatas dapat diaimpulkan bahwa kas merupakan sesuatu

yang dapat diterima sebagai alat pelunasan kewajiban pada nilai nominal nya .

2.1.11. Sistem Akuntansi Penerimaan Kas

Sistem penerimaan kas adalah suatu catatan yang dibuat untuk melaksanakan kegiatan

penerimaan uang dari penjualan tunai atau dari piutang siap dan bebas digunakan untuk

kegiatan umum perusahaan .sistem akuntansin penerimaan kas adalah proses aliran kas

yang terjadi di perusahaan adalah terus menerus sepanjang hidup perusahaan yang

bersangkutan masih beroperasi .aliran terdiri dari aliran kas masuk dan aliran kas keluar.

Page 44: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Berdasarkan pengertian tersebut dapat disimpulkan bahwa sistem akuntansi penerimaan kas

adalah suatu kesatuan yang mengumpulkan , mencatat transaksi dapat membantu pimpinan untuk

menangani penerimaan perusahaan .

a. Beberapa bentuk pembayaran dari langganan di dunia usaha yang dikenal diantaranya :

1. Uang Tunai

2. Cek

3. Giro Bilyet

4. Transfer Lewat Bank

5. Wesel Bank

b. Cara penerimaan uang dari langganan dapat melalui cara .

1. Langganan membayar sendiri atau oleh petugasnya .

2. Harus ditagih oleh kreditur

3. Kompensasi utang piutang

Penerimaan kas perusahaan berasal dari dua sumber utama yaitu penerimaan kas penjualan tunai

dan penerimaan kas dari piutang .

a. Sistem akuntansi penerimaan kas dari penjualan tunai .

Sistem penerimaan kas dari penjualan tunai dibagi menjadi tiga bagian yaitu :

1. Penerimaan kas dari over – the –counter sale .

2. Prosedur penerimaan kas dari cash – on delivery sale ( COD sales )

3. Prosedur penerimaan Credit card sale.

Page 45: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

b. Fungsi yang terkait dalam akuntansi penerimaan kas di penjualan tunai yaitu : 10

1. Fungsi Penjualan

2. Fungsi Kas

3. Fungsi gudang

4. Fungsi Pengiriman

5. Fungsi Akuntansi

c. Dokumen yang digunakan dalam sistem akuntansi penerimaan kas yaitu :

1. Faktur Penjualan Tunai

2. Pita Register kas

3. Credit Card sales clip

4. Bill of lading

5. Faktur penjualan COD

6. Bukti setor bank .

7. Rekapitulasi harga poko penjualan .

d. Catatan akuntansi yang digunakan dalam sistem akuntansi penerimaan kas

1. Jurnal Penjualan

2. Jurnal Penerimaan Kas

3. Jurnal Umum

4. Kartu Persediaan

5. Kartu Gudang

e. Sistem penerimaan kas dari piutang . penerimaan kas dari piutang dapat dilakukan

melalui :

1. Melalui penagih perusahaan

Page 46: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

2. Melalui pos

3. Melalui lock – box – Collection Plan .

Dalam penelitian yang akan dibahas yang akan dibahas dalam tugas akhir ini yang akan penulis

bahas adalah hanya penerimaan kas yang berasal dari piutang .menurut sistem pengendalian

intern yang baik , semua penerimaan kas dari debitur harus dalam bentuk cek atas nama atau giro

bilyet .

1. Penerimaan Kas dari piutang melalui penagih perusahaan dilaksanakan dengan prosedur

berikut ini

a. Bagian piutang memberikan daftar piutang yang sudah saatnya ditagih kepada

penagih .

b. Bagian penagihan mengirimkan penagih yang merupakan karyawan perusahaan untuk

melakukan penagihan ke debitur .

c. Bagian penagihan menerima cek atas nama dan surat pemberitahuan dari debitur .

d. Bagian penagihan yang menyerahkan cek ke bagian kasa .

e. Bagian penagihan menyerahkan surat pemberitahuan kepada bagian piutang untuk

kepentingan posting kedalam kartu piutang .

f. Bagian Keuangan mengirimkan kwitansi sebagai tanda penerimaan kas kepoada

debitur .

g. Bagian keuangan menyetorkan cek ke bank , setelah cek tersebut dilakukan

endorsement oleh pejabat yang berwenang .

h. Bank perusahaan melakukan clearing atas cek tersebut kepada bank debitur .

Page 47: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

2. Penerimaan kas dari piutang melalui pos dilaksanakan dengan prosedur sebagai berikut :

a. Bagian pengiriman mengirim faktur penjualan kredit kepada debitur pada saat

transaksi penjualan kredit terjadi .

b. Debitur mengirim cek atas nama yang dilampiri surat pemberitahuan melalui pos .

c. Bagian sekretariat menerima cek atas nama dn surat pemberitahuan dri debitur .

d. Bagian sekretariat menyerahkan cek kepada bagian kasa .

e. Bagian sekretariat menyerahkan surat pemberitahuan kepada bagian piutang untuk

kepentingan posting ke dalam kartu piutang .

f. Bagian keuangan mengirimkan kwitansi kepada debitur sebagai tanda terima

pembayaran dari debitur .

g. Bagian keuangan menyetorkan cek ke bank , setelah cek atas nama tersebut dilakukan

endorsmen oleh pejabat yang berwenang .

h. Bank perusahaan melakukan clearing atas cek tersebut ke bank debitur.

3. Penerimaan Kas melalui Lock – Box – Collection Plan dilaksanakan dengan prosedur

sebagai berikut :

a. Bagian penagihan mengirim faktur penjualan kredit kepada debitur pada saat

transaksi terjadi .

b. Debitur melakukan pembayaran utangnya pada saat faktur jatuh tempo dengan

menggunakan cek dan surat pemberitahuan ke PO BOX di kota terdekat .

c. Bank membuka PO BOX dan mengumpulkan cek dan surat pemberitahuan yang

diterima oleh perusahaan .

d. Bank membuat daftar surat pemberitahuan .dokumen ini dilampiri dengan surat

pemberitahuan dikirimkan oleh bank ke bagian sekretariat .

Page 48: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

e. Bank mengurus check clearing .

f. Bagian sekretariat menyerahkan surat pemberitahuan kepada bagian piutang untuk

mengkredit rekening pembantu piutang debitur yang bersangkutan .

g. Bagian sekretariat menyerahkan surat pemberitahuan kepada piutang untuk

mengkredit rekening pembantu piutang debitur yang bersangkutan .

h. Bagian keuangan menyerahkan daftar surat pemberitahuan kebagian jurnal untuk

mencatat didalam jurnal penerimaan kas . prosedur penerimaan kas melibatkan

beberapa bagian dalam perusahaan agar transaksi penerimaan kas terpusat pada satu

bagian saja .

hal ini perlu agar pengendalian intern dapat dilaksanakan dengan baik . fungsi atau unit kerja

yang terkait dalam penerimaan dari piutang lain :

1. Fungsi Sekretariat

Bertanggung jawab menerima cek dan surat pemberitahyang diterima bersama cek para

dan surat dari debitur .fungsi ini juga bertugas membuat daftar surat pemberitahuan atas

dasar surat pemberitahuan yang diterima bersama cek dari debitur .

2. Fungsi Penagihan

Bertanggung jawab melakukan penagihan langsung kepada debitur melalui penagih

perusahaan , berdasarkan daftar piutang yang dibuat oleh fungsi akuntansi .

3. Fungsi Kas

Bertanggung jawab atas penerimaan cek dari fungsi sekretariat atau dari fungsi

penagihan.

4. Fungsi Akuntansi

Bertanggung jawab dalam pencatatan penerimaan kas .

Page 49: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

5. Fungsi Pemeriksaan Itern

Bertanggung jawab atas perhitungan uang kas yang ada di tangan fungsi kas secara

periodik .

pendapat lain mengenai fungsi dalam penerimaan kas adalah fungsi yang terkait dalam

penerimaan kas dari piutang yaitu :

1. Fungsi Bagian Piutang

Fungsi ini bertugas membuat catatan piutang , menyiapkan dan mengirimkan surat

pernyataan piutang , dan membuat daftar analisa umur piutang setiap periode .

2. Bagian Surat Masuk

Bagian surat masuk bertugas menerima surat yang diterima oleh perusahaan . surat –

surat yang berisi pelunasan piutang harus dipisahkan dari surat – surat lainnya . setiap

hari bagian surat masuk membuat daftar penerimaan uang harian , mengumpulkan cek

dan remittance advice diserahkan ke bagian akuntansi .

3. Fungsi Bagian Keuangan

Fungsi bagian keuangan bertugas menerima uang yang berasal dari bagian surat masuk ,

pembayaran langsung atau dari penjualan oleh salesman . setiap hari membuat bukti setor

ke bank dan menyetorkan semua uang yang diterimanya . menyetorkan bukti setor bank

ke bagian akuntansi .

4. Fungsi Akuntansi

Menerima bukti setor dari bagian kasa .

Berdsarkan dua teori tersebut dapat dilihat bahwa teori dari Mulyadi lebih lengkap .dalam

penelitian ini penulis menggunakan teori Mulyadi karena lebih sesuai dengan PT. Multi

Tehnik Jaya Mandiri Cibubur ( Perusahaan Kontraktor ) .

Page 50: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Dokumen yang digunakan dalam sistem penerimaan kas .

a. Surat Pemberitahuan

Dokumen ini dibuat oleh debitur untuk memberitahu maksud pembayaran yang

dilakukan.biasanya berupa tembusan bukti kas keluar yang dibuat oleh debitur .oleh

perusahaan dokumen ini dijadikan dokumen sumber dalam pencatatan berkurangnya

piutang .

b. Daftar Surat Pemberitahuan

Merupakan rekapitulasi penerimaan kas yang dibuat fungsi sekretariat atau fungsi

penagihan .

c. Bukti Setor Bank

Dokumen ini dibuat fungsi kas sebagai bukti penyetoran ke bank .

Dokumen ini dibuat rangkap 3 .

d. Kwitansi

Merupakan bukti penerimaan kas yang dibuat oleh perusahaan bagi para debitur yang

telah melakukan pembayaran hutang mereka .

2.1.12. Sistem Akuntansi Pengeluaran Kas

Sistem Akuntansi Pengeluaran Kas adalah suatu catatan yang dibuat untuk melaksanakan

kegiatan pengeluaran baik dengan cek maupun dengan uang tunai yang digunakan untuk

kegiatan umum perusahaan . Menurut Depdiknas Sistem Akuntansi Pengeluaran Kas adalah

suatu proses , cara , perbuatan mengeluarkan alat pertukaran yang diterima untuk pelunasan

utang dan dapat diterima sebagai salah satru setoran ke bank dengan jumlah yang besar

nominalnya juga simpanan dalam bank atau tempat – tempat lainnya yang dapat diambil

sewaktu – waktu .

Page 51: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Berdasarkan pengertian – pengertian dari atas dapat disimpulkan Sistem akuntansi pengeluaran

kas adalah suatu proses yang dilaksanakan untuk melaksanakan pengeluaran kas baik dengan cek

maupun uang tunai untuk kegiatan perusahaan . Sistem Akuntansi pokok yang digunakan untuk

melaksanakan pengeluaran kas dengan melalui dana kas kecil .

1. Sistem Akuntansi Pengeluaran Kas dengan Cek

Fungsi yang terkait dalam sistem akuntansi pengeluaran kas yaitu :

a. Fungsi Hutang

Fungsi ini menerima dokumen – dokumen dari bagian lain yang nantinya akan

digunakan sebagai dokumen pendukung bukti pengeluaran uang .

b. Fungsi Bagian Keuangan

Fungsi ini menerima bukti pengeluaran kas dari bagian utang , menuliskan besarnya

uang yang harus dikeluarkan dalam cek dan memintakan tanda tangan nya kepada

pejabat yang berwenang , serta memberikan cek kepada pihak yang namanya

tercantum dalam cek .

c. Fungsi Akuntansi

Bagian akuntansi yang terkait dalam pengeluaran uang ini adalah bagian kartu

persediaan dan kartu biaya serta bagian buku jurnal , buku besar dan pelaporan .

tugasnya yaitu menerima dari bagian utang lembar pertama bukti pengeluaran kas

beserta bukti pendukung . selain itu menyimpan bukti – bukti pengeluaran uang

beserta bukti – bukti pendukung ke dalam suatu file yang disebut dengan file bukti

pengeluaran uang yang telah dibayar . dalam menyimpan bukti – bukti pengeluaran

uang ini, sebelumnya diurutkan menurut urutan nomor urut bukti pengeluaran uang .

Page 52: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

d. Bagian Pengawasan Intern

Bagian ini bertugas memverifikasi pengeluaran – pengeluaran uang ini , termasuk

mengecek penanggung jawab dari pejabat – pejabat yang berwenang atas dan selama

proses pengeluaran uang tersebut .

Dokumen yang digunakan dalam sistem pengeluaran kas .

a. Dokumen pelengkap pengadaan dan penerimaan barang / jasa .

Dokumen ini merupakan dokumen yang digunakan untuk mendukung permintaan

pengeluaran kas .

b. Cek

Dari sudut sistem informasi akuntansi cek merupakan dokumen yang digunakan

untuk memerintahkan melakukan pembayaran sejumlah uang kepada orang atau

organisasi yang namanya tercantum dalam cek .

c. Voucher

Dokumen ini sebagai permintaan dari yang memerlukan pengeluaran kepada

fungsi akuntansi untuk membuat kas keluar .

Catatan akuntansi yang digunakan dalam sistem akuntansi pengeluaran kas .

1. Jurnal Pengeluaran Kas

Digunakan untuk mencatat pengeluaran kas .

2. Register

Dari sudut sistem informasi akuntansi cek merupakan dokumen yang digunakan untuk

memerintahkan melkukan pembayaran sejumlah uang kepada orang atau organisasi yang

namanya tercantum dalam cek .

Page 53: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

3. Voucher

Dokumen ini sebagai permintaan dari yang memerlukan pengeluaran kepada fungsi

akuntansi untuk membuat kas keluar .

Laporan Keuangan yang digunakan dalam Pengeluaran Kas yaitu :

Buku Pembantu Utang

Buku Jurnal Pengeluaran Kas

Remittance Advice

2.1.13. Siklus Pengeluaran Kas

Dalam siklus ini semua transaksi pembelian barang dan jasa dianggap sebagai transaksi

kredit .dalam perusahaan manufaktur, siklus pengeluaran kas juga mencakup transaksi

penggajian, masalahnya sebelum dibayarkan kepada pegawai, gaji dan upah dikelompokkan

sebagai utang sehingga memperpanjang siklus akuntansi untuk penggajian .

Dalam pengertian yang sederhana, siklus akuntansi pengeluaran meliputi aktivitas pembelian

barang atau jasa dengan kredit .karena transaksi yang kredit atau tunai maka dalam akuntansi

nya akan menimbulkan utang, termasuk dalam siklus ini adalah transaksi untuk pembelian aktiva

tetap dan persediaan juga biaya, biaya yang sifatnya tidak tunai seperti penggajian .

Page 54: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Ciri - ciri Utama dalam Transaksi Pengeluaran Kas .

1. Ada aktivitas perolehan, penerimaan, atau adanya pembelian barang – barang atau

jasa .

2. Umumnya diikuti pernyataan timbulnya utang atau yang biasa kita sebut itu dengan

pembayaran kas .

3. Dan adanya pernyataan pembelian atau penerimaan barang atau jasa .

Kesimpulan

1. Sistem Akuntansi Penerimaan Kas

Prosedur penerimaan kas dilakukan melalui dua cara yaitu melalui penagihan perusahaan

dan melalui transfer bank . Penerimaan kas disamping berupa cek dan giro, juga berupa

uang tunai .

a. Bagian – bagian yang terkait dalam sistem penerimaan kas yaitu :

Bagian perbendaharaan, bagian penagihan, bagian keuangan, sub bagian umum /

tata usaha, dan bagian akuntansi .

b. Dokumen yang digunakan dalam, sistem akuntansi penerimaan kas yaitu : kwitansi ,

surat perintah tagih, bukti penerimaan kas / bank, rekening koran, bukti transfer bank,

dan surat pemberitahuan dari bank .

c. Catatan akuntansi yang digunakan dalam sistem akuntansi penerimaan kas yaitu :

jurnal penerimaan kas, buku kas keuangan, buku harian, buku besar, buku piutang ,

dan kartu piutang .

Page 55: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

2. Sistem Aplikasi dan Akun yang Terkait

1. Akun terkait dalam sistem aplikasi pendapatan

a. Piutang Pendapatan

b. Pendapatan

2. Akun terkait dalam sistem aplikasi piutang

a. Piutang

b. Potongan Penjualan

c. Return Penjualan

d. Penghapusan Piutang

3. Sumber yang lazim dalam akun penerimaan kas

a. Piutang

b. Pinjaman Tunai

c. Setoran Modal

d. Aktiva selain piutang

e. Lain – lain kewajiban

f. Lain - lain pendapatan

g. Lain – lain pengurangan biaya

1. Sistem Akuntansi Pengeluaran Kas

a.Prosedur pengeluaran kas dilakukan dengan menggunakan cek, giro, dan uang tunai.

Page 56: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

b. Fungsi yang terkait dalam sistem akuntansi pengeluaran yaitu bagian akuntansi bagian

keuangan, dan bagian pengawas intern yaitu kepada bagian kepala keuangan dan kepala

cabang .

c. Dokumen yang digunakan dalam sistem akuntansi pengeluaran kas yaitu : bukti

pengeluaran kas / bank, cek, giro, dan bukti transfer bank..

d.Catatan akuntansi yang digunakan dalam sistem akuntansi pengeluaran kas yaitu :

jurnal pengeluaran kas, register cek dan buku kas kasir .

e. Ciri Utama transaksi pengeluaran

Ada aktivitas perolehan, penerimaan, atau pembelian barang – barang atau jasa .

Umumnya diikuti pernyataan timbulnya utang atau pembayaran kas .

Dan adanya pernyataan pembelian atau penerimaan barang dan jasa .

2.2 Tools Aplikasi

2.2.1. Sejarah Zahir Acconting Versi 5.1

Zahir Acconting merupakan software akutansi yang dibuat secara terpadu

(integrated software). Sofware Zahir Acconting di buat oleh PT. Zahir Internasional dan

dibuat pertama kali pada tahun 1996 dengan Zahir Acconting versi 1.01 kemudian di

kembangkan sehingga muncul versi 2.0 pada tahun 1997. Zahir Acconting mulai

dipasarkan pada tahun 1999, di mana hingga saat ini Zahir Acconting sudah mencapai

versi 5.1 dan telah digunakan banyak perusahaan di Indonesia. Selama ini, Zahir

Acconting telah memperoleh penghargaan secara nasional, antara lain penghargaan dari

Presiden Republik Indonesia pada ICT Award 2003, kemudian penghargaan Menkominfo

Page 57: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

pada Apicta 2002, 2003, dan 2004. Prestasi yang diperoleh PT. Zahir Internasional

melalui Zahir Acconting ini menunjukkan bahwa Zahir Acconting layak menjadi Sofware

akuntansi pilihan utama setiap perusahaan di Indonesia.

Zahir Acconting mempunyai beberapa keunggulan dibandingkan dengan software

sejenisnya. Tampilan yang menarik baik dalam interface program maupun dalam

penyajian laporan keuangan. Berbagai macam menu yang dimudahkan pencatatan juga

menjadi kelebihan Zahir Acconting.

2.2.2. Penginstalan Zahir Accountting

Lakukan pemilihan versi Zahirr yang diinginkan lalu akan muncul gambar welcome to

the installshield wizar seperti di bawah ini, lalu tekan next untu melanjutkan penginstalan.

Gambar II. 3 Jendela Instalasi Awal

Page 58: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Setelah klik nextakan muncul tampilan untuk nama perusahaan customer atau perusahaan

yang membeli software Zahir. Setelah pengisisian information yang diharuskan

Gambar II.4 Jendela Pengisian Aplikasi

Tekan next .akan muncul gambar setup type, ada tiga macam setup type dengan

kegunaannya masing masing . Penulis memilih typical , seperti gamabar barikut :

Gambar II. 5 Jendela Pemilihan Struktur Zahir

Page 59: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Tekan install untuk memulai penginstalan program Zahir Acconting pada komputer.

Gambar II.4 Jendela Tampilan Install Program

Penginstalan program berjalan

Gambar II.7 Tampilan Install

Page 60: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Bila loading penginstalan sudah complete akan muncul tampilan seperti dibawah ini, lalu

tekan finish dan program siap digunakan.

Gambar II.8 Tampilan Instal

Menu Awal Zahir Acconting

Gambar II.9 Menu Awal Zahir

Page 61: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

2.2.3 Modul dan Fasilitas Zahir Acconting

Berikut ini adalah modul dan fasilitas yang ada di dalam aplikasi akuntansi Zahir Acconting V.

5.1.

Gambar II.10 Fasilitas Menu Data - Data

a. Menu Data – Data

Menu data – data berisi data master yang akan digunakan dalam modul lain. untuk menampilkan

klik menu data – data. Beberapa data master yang dapat dibuat dimenu data – data yaitu :

Page 62: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

1. Data nama dan alamat

Digunakan untuk membuat data yang mengedit data pelanggan, supplier dan

karyawan.dapat pula menampilkan detail transaksi per pelanggan, persuplier dan

persalesman serta menampilkan grafik analisa penjualan pelanggan.

2. Data rekening perkiraan

Digunakan untuk menampilkan daftar rekening perkiraan, membuat, mengedit dan

menghapus rekening.

3. Data Produk

Menampilkan daftar barang/ persediaan, membuat, mengedit dan menghapus data barang,

melihat pergerakan barang, kartu stok.

4. Data Satuan Pengukuran

Untuk membuat satuan pengukuran produk/persediaan

5. Data Proyek

Untuk Mengelolah data proyek, membuat data proyek baru, membuat tahapan pekerjaan,

membuat anggaran biaya dan melihat rincian biaya proyek.

6. Data Harta Tetap

Untuk mengelolah harta tetap, mencatat harga perolehan dan untuk menghitung beban

penyusunan perbulannya . Yang termasuk data hartatetap yakni peralatan, tanah,

bangunan dan harta tetap lainnya .

Page 63: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

7. Data Pajak

Untuk mengelolah data pajak, menentukan rekening transaksi pajak masukan, pajak

keluaran serta penentuan nilai persentase pajak.

8. Data Mata Uang

Untuk mengelolah mata uang yang akan digunakan dalam transaksi dan penentuan nilai

tukarnya.

Gambar II.11 Fasilitas Menu Buku Besar

b. Menu Buku Besar

Beberapa fasilitas menu yang ada pada buku besar yaitu :

1. Data Rekening Perkiraan

Melalui menu ini data membuat, mengedit dan menghapus data rekening.Dapat juga

menggolongkan rekening berdasarkan asset, kewajiban atau modal.

Page 64: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

2. Transaksi jurnal umum tersusun dari kode kode rekening dank ode rekening tersebut

harus di tempatkan pada tempat yang sesuai, apakah

di posisi debet atau kredit. Yang harus diperhatikan nominal kredit dan debet harus sama

3. Buku Besar

Untuk menampilkan buku besar pembantu tiap rekening, dan akan terlihat perubahan

saldo setiap rekening

4. Daftar Transaksi Jurnal

Menu ini digunakan untuk menampilkan daftar transaksi jurnal umum yang pernah dibuat

dalam satu periode. Melalui menu ini dapat mencetak, mengedit, menghapus transaksi

jurnal umum yang sudah di input.

Gambar II.12 Fasilitas Menu Penjualan

Page 65: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

C. Menu Penjualan

Berisikan segalah aktivitas penjualan baik tunai maupun kredit. Beberapa fasilitas yang ada

dalam menu penjualan yaitu :

1. Sales Order

Untuk menginput sales, nomor faktur sales order ini akan digunakan menjadi dasar

pembuatan faktur penjualan.

2. Pegiriman Barang (Invoicing)

Untuk menginput transaksi penjualan/ pengiriman barang perpelanggan baik tunai

maupun kredit. Transaksi penjualan otomatis akan mengurangi persediaan barang yang

tersedia digudang.

3. Retur Penjualan

Menu ini di gunakan apabila terjadi transaksi, dimana barang yang dijual dikembalikan/

retur

4. Daftar Piutang Usaha

Menampilkan piutang dagang per pelanggan, transaksidan beserta detail pembayarannya

5. Pembayaran Piutang Usaha

Digunakan apabila terjadi transaksi pembayaran piutang

6. Pengembalian Kelebihan (Kredit)

Digunakan apabila terjadi kelebihan pembayaran dari pelanggan

Page 66: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Gambar II.13 Fasilias Menu Pembelian

Menu Pembelian

Berisikan segalah aktivitas pembelian baik tunai maupun kredit. Beberapa fasilitas yang ada

dalam menu penjualan yaitu :

1. Purchase Order

Digunakan untuk menginput purchase order, nomor faktur purchase order ini akan

menjadi dasar pembuatan faktur pembelian.

2. Penerimaan Barang (Invoicing)

Digunakan untuk menginput transaksi penerimaan barang/ pembelian baik tunai maupun

kredit.

Page 67: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

3. Retur Pembelian

Form ini digunakan apabila terjadi transaksi pengembalian barang kepada supplier.

4. Daftar Hutang Usaha

Digunakan untuk mengetahui saldo hutang dagang per supplier.

5. Pembayaran Hutang Usaha

Digunakan untuk menginput transaksi pembayaran hutang

6. Penerimaan Kembalian (Debit)

Digunakan untuk menginput transaksi kelebihan pembayaran dari suplier

Gambar II.14 Fasilitas Menu Kas dan Bank

Menu Kas dan Bank

Menu kas dan bank berisi semua fasilitas yang berhubungan dengan kas/bank dan juga transfer

kas ke bank atau sebaliknya .

Page 68: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Beberapa Fasilitas yang ada dalam menu kas dan bank yaitu :

1. Tranfer Kas

Form dalam menu ini digunakan untuk menginput transaksi transfer kas, baik transfer

dari kas ke bank ataupun transfer antar bank

2. Kas Masuk

Form dalam menu ini digunakanan untuk menginput transaksi kas masuk. Transaksi kas

masuk ini tidak bias digunakan untuk transaksi pembayaran piutang usaha oleh customer

karena transaksi kas dan bank tidak mengupdate kartu hutang/ piutang usaha. Transaksi

kas masuk yang dimaksud di sini bias berupa uang yang masuk ke kas atau ke bank .

3. Kas Keluar

Form dalam menu ini digunakan untuk menginput transaksi kas keluar, di mana saldo

rekening kas/bank akan berkurang akibat transaksi ini. Transaksi kas keluar ini tidak

dapat di gunakan untuk menginput transaksi pembayaran hutang dagang dari supplier,

karena transaksi kas/bank tidak mengupdate kartu hutang/ piutang usaha.

4. Rekonsiliasi Bank

Untuk menyamakan jumlah uang di bank menurut transaksi uang masuk/ keluar yang

dilakukan di Zahir Acconting dan membandingkan dengan laporan rekening koran/buku

bank.

Page 69: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Gambar II.14 Fasilitas Menu Persediaan

Menu Persediaan

Beberapa fasilitas yang ada dalam menu persedian serta penjelasan tentang fungsi menunya.

1. Pemakaian/ Penyesuaian Barang.

Untuk menginput transaksi pemakaian barang/ penyesuaian

2. Pemindahan Barang

Berguna untuk transaksi produksi pada perusahaan manufaktur di mana dalam suatu

kejadian dihasilkan satu atau beberapa bahan baku dan pembantu .

3. Transfer Barang Antar Gudang

Digunakan untuk menginput transaksi pindah barang dari suatu gudang ke gudang

lainnya.

Page 70: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

4. Stock Opname

Digunakan untuk menyamakan jumlah barang yang tercatat di Zahir Acconting dengan

yang ada di gudang secara fisik.

5. Perakitan

Untuk mempercepat proses input transaksi pemindahan barang, Zahir Acconting akan

segera otomatis menginput transaksi pemindahan barang berdasarkan formula yang di

tentukan di masing masing barang hasil produksi.

6. Disassmbly

Kebalikan dari proses perakitan, dimana dengan penggunaan menu ini Zahir Acconting

akan segera otomatis memecah kembali barang menjadi barang barang penyusunannya

sesuai formula yang ditentukan masing masing barang hasil produksi.

7. Penerimaan Barang Konsinyasi

Barang Konsinyasi ini hanya menambah barang di gudang (hanya mencatat kartu stock

barang) dan tidak membuat jurnal transaksi dan tidak mencatat di kartu hutang usaha.

8. Retur barang Konsinyasi

Retur barang konsinyasi ini hanya mengurangi jumlah barang di gudang dan tidak

membuat jurnal transaksi dan tidak mengupdate kartu hutang usaha.

Page 71: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

9. Data produk

Pada bagian ini anda bias mengupdate data – data yang terkait dengan persediaan seperti

data barang, kelompok barang dan lain lain :

10. Kegiatanpada bagian ini anda bias melakukan :

a). Penentuan Harga Jual : Untuk menentukan harga jual permasing masing barang

berdasarkan formula dan dan parameter yang anda pilih

b). Management Persediaan : Untuk membuat proyeksi pemakaian/ penjualan permasing–

masing barang berdasarkan histori penjualan barang pada bulan sebelumnya, serta

berguna untuk penentuan barang level minimum secara otomatis.

11. Data Transaksi Dan Cetak Faktur

Pada bagian ini menampilkan daftar transaksi pemakaian, penyesuaian, pemindahan

barang, transfer barang antar gudang dan transaksi konsinyasi.

Gambar II.14 Fasilitas Menu laporan

Page 72: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Gambar II. 15 Fasilitas Menu laporan

g. Menu laporan

Berberapa fasilitas yang ada dalam serta penjelasan tentang fungsi setiap menu – menu nya .

1. Analisa Bisnis

Pada bagian ini dapat menampilkan grafik analisa bisnis terintegrasi, kalender dan

reminder yang menampilkan piutang, hutang dan giro yang sudah jatuh tempo.

2. Laporan Keuangan

Pada bagian ini menampilkan laporan keuangan seperti laba rugi, neraca, aliran kas, buku

besar.

3. Laporan Penjualan dan Piutang

Pada bagian ini menampilkan laporan penjualan per pelanggan, per salesman, perbarang,

laporan umur piutang, surat tagihan piutang dan sebagainya .

4. Laporan Pembelian dan Hutang

Pada bagian ini menampilkan laporan pembelian per supplier, per barang, laporan umur

hutang dan sebagainya.

Page 73: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

5. Laporan Barang

Pada bagian ini menampilkan laporan penjualan per barang, per pelanggan, per salesman,

keuntungan per barang, kartu stock, produk terlaris dan sebagainya

6. Laporan lainnya

Pada bagian ini menampilkan laporan lainnya seperti laporan proyek, departemen, harga

tetap, dan daftar nama dan alamat.

Page 74: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

BAB III

PEMBAHASAN

3.1. Tinjauan Perusahaan

Perusahaan merupakan suatu sistem yang bersifat yang dikelola menggunakan sistem

konseptual sistem sejarah atau informasi .tinjauan perusahaan sendiri adalah hal mengenai

sejarah terbentuknya perusahaan . struktur organisasi serta fungsi struktur organisasi tersebut .

pada bagian ini penulis akan menjelaskan secara rinci tinjauan perusahaan yang penulis riset,

yaitu PT.Multi Tehnik Jaya Mandiri Cibubur yang mencakup sejarah singkat perusahaan,

struktur organisasi serta fungsi – fungsinya .

3.1.1. Sejarah PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri Cibubur

PT . Multi Tehnik Jaya Mandiri yang didirikan oleh Bapak Poltak Sinaga di daerah

Cibubur di Jl. Bumur I No 72, RT 01 Kel.Jati Rangga Kec.Jatisampurna Kranggan –Bekasi ,

Perusahaan ini bergerak di bidang pelayanan jasa di Kontraktor .

Visi Perusahaan :

Menjadi Penyedia Pelayanan Jasa yang berkualitas dan yang paling kompetitif , didukung

dengan tenaga kerja yang profesional dalam pengelolaan yang ketat dan mengikuti

pengembangan dan pengembangan etika kinerja, komunikasi dan informasi yang baik .

Page 75: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

2. Misi Perusahaan

PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri Cibubur telah berkomitmen untuk menyenangkan para

kontraktor dengan memberikan pelayanan jasa yang khas dan menyenangkan , serta memberikan

pelayanan yang terbaik. pengalaman setiap hari para kontraktor menjadikan inovasi dan

komitmen untuk menjadikan kami agar selalu tampil baik .

3. Kualitas Perusahaan

Berusaha untuk menjalankan sesuatu yang dapat menjadi ciri khas secara sempurna dan

member pelayanan dengan sangat memuaskan .usaha yang dirintis dengan ketulusan hati dengan

disertai doa dan harapan, dan berdasarkan keyakinan kami bahwa kerja keras dan pengalaman

kerja kami tidak akan sia – sia .

4. Perhatian dan Pertumbuhan Profitabilitis

Dengan menguntungkan di pelayanan jasa bagian kontraktor , hal tersebut dapat

dibuktikan aspek keuangan dan kinerja perseroan yang terus meningkat .

5. Citra Publik:

Dengan menjadi perusahaan yang terpakai oleh perusahaan lain, PT.Multi Tehnik Jaya

Mandiri bertanggung jawab dan sekaligus meningkatkan taraf hidup masyarakat sekitar dan

memberikan lokasi yang mantap untuk UKM.

Untuk menunjang peminat , pengelolah PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri menyediakan

fasilitas antara lain sebagai berikut :

Page 76: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

1.JAMINAN SOSIAL TENAGA KERJA (JAMSOSTEK )

A. Jaminan Kecelakaan Kerja

B. Jaminan Kematian

2. Komputer ,Telefon , Faximile , Printer

3. Koperasi Karyawan

4. Kantin

5. Toilet

6. Motor 2 ( Buah )

7. Mobil Pick Up

8. Akses Internet 24 jam

3.1.2. Struktur Perusahaan

Struktur Organisasi Pada PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri

Sumber: PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri

Gambar III.1 Struktur Perusahaan

Page 77: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Berikut ini adalah uraian fungsi masing –masing yang terkait pada PT. Multi Tehnik Jaya

Mandiri :

1. Direktur Utama

Memimpin perusahaan dengan menerbitkan kebijakan – kebijakan perusahaan ,

menyetujui anggaran tahunan perusahaan menyampaikan laporan kepada pemegang

saham atas kinerja di perusahaan .

2. Fungsi Sales Marketting

Yang bertanggung jawab untuk mendapatkan yang tinggi dalam keseluruhan proses sales

marketing serta mengembangkan dan mempertahankan hubungan bisnis yang baik

dengan klien maupun antar department .

3. Fungsi Projek Manajer

Orang yang ditunjuk untuk menggerakkan organisasi proyek dan memimpinnya dalam

mencapai objective proyek manajer adalah posisi puncak yang luar biasa dalam proyek .

4. Fungsi After Sales

Yang dapat memberikan efek jangka panjang dalam upaya membangun hubungan baik

dengan konsumen .after sales juga bisa menjadi antara perusahaan dengan konsumen

untuk bertukar informasi tentang barang dan jasa dalam upaya meningkatkan nilai

tambah bagi konsumen .

5. Fungsi Engineering

Mengkoordinir pembuatan master schedule dan breakdown aktivitas bulanan dan

mingguan , mengkoordinir penentuan schedule material dan persetujuan material dan

owner .

Page 78: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

6. Fungsi Estimator

Bertanggung jawab atas kegiatan perhitungan / calculation / estimasi drawing dan spec

dari klien maupun bagian lainnya atas kebutuhan material jenis , jenis dan harga , untuk

keperluan , biding ( tender ) atau quotation ( penawaran ) termasuk scope of work and

break down price .

7. Fungsi Drafter

Sebagai ujung tombak yang sangat menentukan keberhasilan proyek tersebut .

8. Fungsi Rocuretment

Untuk memastikan agar proses pengadaan berjalan dengan lancar sehingga produk dan

jasa yang dibutuhkan bisa didapat disaat yang tepat , dalam jumlah yang tepat

9. Fungsi administrator

Proyek yang merupakan tenaga kerja administrasi professional yang membantu

pelaporan, persiapan dan analisis proyek bisnis yang ditugaskan dibawah pengawasan

seorang manajer proyek .

3.1.3. Kegiatan Usaha

Media Informasi :

Berperan dalam pasar industry proyek yang terdiri dari pasar dan investasi yang disewakan bagi

para peminatnya .

Produk :

PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri selalu menyediakan produk – produk Material yang berkualitas

dan terjamin mutunya .dengan strategi yang matang dan selalu menyiapkan produk yang baru

dan dengan situasi yangt berbeda.

Page 79: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Pelanggan :

Yang sudah memenuhi bahkan melebihi ekspetasi pelanggan, berkomitmen untuk

mengembangkan hubungan yang baik dan memberikan nilai positif bagi setiap pelanggann ya.

3.2. Tinjauan Kasus :

Pengolahan data akuntansi yang masih manual pada PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri

merupakan suatu hambatan yang cukup besar dalam upaya meningkatkan kualitas, ketepatan ,

dan keakuratan data informasi yang diberikan . sementara itu, tuntutan terhadap kemajuan

teknologi yang begitu pesat dn semakin canggihnya zaman sangat membutuhkan sarana dan

Prasarana yang sangat dapat membantu dalam proses pengolahan akuntansi yang sangat cepat,

tepat, dan akuratnya data tersebut . maka dari itu, penulis menerapkan program aplikasi dengan

menggunakan Zahir Versi 5.1. karena aplikasi dapat sangat membantu pekerjaan dan lebih

mudah untuk dipelajari.

Dengan adanya penerapan aplikasi akuntansi ini, diharapkan dapat mendukung agar

sistem dapat berjalan dengan terencana dan menghasilkan hasil yang lebih baik dan tentunya

memuaskan

3.3. Pencatatan Akuntansi Manual

Secara manual, tujuan utama mencatat sebuah transaksi keuangan adalah agar nantinya

perusahaan dapat mengetahui hasil laporan laba – rugi usaha mereka. Sistem pencatatan

akuntansi yang manual adalah pencatatan transaksi keuangan yang menghasilkan laporan

keuangan ( paling tidak neraca, laba rugi ). Dan PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri yang sangat

Page 80: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

masih menggunakan sistem pencatatan akuntansi yang manual yang sangat tidak efektif hasilnya

bagi perusahaan.

Berikut ini contoh-contoh pencatatan data akuntansi yang masih secara manual pada

PT.Multi Tehnik Jaya Mandiri pada bulan Januari 2017 :

Saldo Awal 31 Desember 2016

PT.Multi Tehnik Jaya Mandiri

Sumber: PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri

Tabel III.01 Neraca Saldo Awal per 31 Desember 2016

3.3.1.Daftar Saldo Hutang dan Piutang

Dibawah ini adalah daftar hutang usaha dan piutang usaha yang dimiliki oleh PT.Multi

Tehnik Jaya Mandiri pertanggal 31 Desember 2016:

Page 81: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Sumber: PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri

Tabel III.02 Buku Besar Hutang Usaha Dan Piutang Usaha

3.3.2.Transaksi Manual Pada Bulan Januari 2017

Berikut beberapa transaksi yang terjadi selama bulan Januari 2017 pada PT. Multi Tehnik Jaya

Mandiri:

1. Pada tanggal 2 Januari 2017 Perusahaan membayar :

a. Biaya Pak Dollin sebesar Rp. 373,000.

2. Pada tanggal 03 Januari Perusahaan membayarkan:

Page 82: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

3. Pada tanggal 05 Januari Perusahaan membayarkan biaya makan untuk makan lembur 4

orang sebesar Rp.200.000

4. Pada tanggal 06 Januari Perusahaan membayarkan biaya seperti yang tertera di gambar

bawah ini.

Tanggal Uraian Harga

05/01/17 Biaya Gaji Jonson Rp. 480,000

05/01/17 Biaya Material Rp 900,000

05/01/17 Biaya Foto Copy Rp. 5,500

05/01/17 Biaya Admin Bank Rp.6,500

05/01/17 Biaya Sunlight Rp. 5.500

05/01/17 Biaya Pulsa Pak Sidabutar Rp.52,000

05/01/17 Biaya ATK Rp.2,000

05/01/17 Biaya Gaji Dollin Des Rp.5,085,000

05/01/17 Biaya Gaji Edi Des Rp.900,000

05/01/17 Biaya Upah Karyawan yang Rp.34,116,500.

Tanggal Uraian Harga

03/01/17 Biaya Sewa Genset 20 KVA Cikarang Rp. 2,369,000.

03/01/17 Biaya Admin Bank Rp.6,500.

03/01/17 Biaya Pelunasan PO No.706 Leon Rp.10,000,000

03/01/17 Biaya Bensin Anwar Rp.100,000

03/01/17 Biaya Tol Tg Priok-Cibubur Rp.12,500

03/01/17 Biaya Kawat Las Rp.200,000.

Page 83: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Kontrak

5. Pada tanggal 10 Januari 2017 Perusahaan membayarkan :

Biaya PPH pasal 21 des sebesar Rp. 190,000.

Biaya Gaji Pak Darwin sebesar Rp. 7,500,000.

Biaya untuk pengerjaan proyek sebesar Rp.2,254,000.

Biaya untuk pembelian alat – alat material sebesar Rp. 69,000

Perusahaan memberikan pinjaman kepada PT.Karya Utama Global Indo Sebesar

Rp.50,000,000.

Perusahaan memberikan pinjaman sejumlah uang kepada PT. Kawan Lama

Sejahtera sebesar Rp.69,000,000.

6. Pada tanggal 11 Januari 2017 Perusahaan PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri menerima hasil

pembayaran atas proyek dari PT. Sumber Daya Sewa Tama sebesar Rp.22,918,836,06.

7. Pada tanggal 12 Januari 2017 Perusahaan membayarkan :

Membeli material sebesar Rp.19,500.

Biaya Keperluan Kantor (3 Galon isi ulang ) sebesar Rp. 18,000.

Biaya makan Lembur 3 orang sebesar Rp.50,000.

Biaya sewa kompresor CKD sebesar Rp,100,000

Biaya peralatan kantor sebesar Rp.43,500.

Biaya mata bor 6 mm sebesar Rp.55,000.

8. Pada tanggal 13 Januari 2017 Perusahaan membayarkan beberapa transaksi :

Perusahaan membeli untuk alat – alat material sebesar Rp.297,900.

Pembayaran untuk membeli minyak goring sebesar Rp.22,300.

Page 84: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Biaya untuk ongkos PP sebesar Rp.15,000.

Pembayaran biaya admin bank sebesar Rp.13,000.

Untuk pembayaran biaya tol sebesar Rp.18,000.

Perusahaan memberikan pinjaman kepada regatta mandor untuk sewa mess sebesar

Rp.1,000,000.

Perusahaan membayarkan untuk biaya oki bensin motor , JNE seb. besar Rp.113,000.

Perusahaan memberikan pinjaman sejumlah uang kepada PT. Phillipe Surya Pratama

sebesar Rp.80,000,000.

Perusahaan memberikan pinjaman kepada PT. Kopelindo Elevators sebesar

Rp.90,000,000.

9. Pada tanggal 14 Januari 2017 Perusahaan membayarkan atas :

Pembayaran atas pembelian alat – alat material sebesar Rp.94,500.

Pembelian 2 galon isi ulang sebesar Rp.12,000.

Pembayaran untuk biaya ongkos angkutan PP 5 orang sebesar Rp. 15,000.

11. Tanggal 15 Januari 2017 Perusahaan mengeluarkan sejumlah uang untuk pembelian :

Pembelian Isolasi Listrik sebesar Rp.15,292.

Pengeluaran untuk Biaya Tang kombinsasi sebesar Rp.44,965.

12.Tanggal 16 Januari 2017

Perusahaan menerima pendapatan hasil dari proyek ( Termin V.U.Proyek PLTG

Palu) sebesar Rp.500,000,000.

Perusahaan memberikan pinjaman Rode sebesar Rp.150,000.

Page 85: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Perusahaan memberikan pinjaman kepada PT.Kreasi Mandiri Perkasa sebesar

Rp.54,000,000.

13. Tanggal 17 Januari 2017 Perusahaan membayarkan :

Membayarkan untuk pembelian 2 galon isi ulang sebesar Rp.12,000.

Membayarkan Biaya Gaji Surplus untuk 5 orang sebesar Rp9,325,000.

Perusahaan memberikan pinjaman kepada Joangin sinaga cikarang sebesar

Rp.10,000,000.

Perusahaan memberikan pinjaman kepada Ducting Toyota sejumlah uang sebesar

Rp.3,000,000.

Perusahaan membayarkan sejumlah Ticket untuk keperluan Proyek kepada sejumlah

karyawan Totalnya sebesar Rp.3,840,000

14. Tanggal 18 Januari 2017

Perusahaan membayarkan kepada PT. Indototherm untuk pembelian material

sebesar Rp,50,0000,0000.

Pembayaran untuk beberapa alat – alat material sebesar Rp.43,500.

15. Tanggal 19 Januari 2017

Perusahaan mendapatkan Pendapatan hasil dari pengerjaan Proyek di PT.Maxpower

Indonesia sejumlah uang sebesar Rp .350,000,000.

b.Perusahaan membayar untuk biaya makan sebesar Rp6,710,000.

16. Tanggal 20 Januari 2017 Perusahaan melakukan pembelian material kepada CV. Jaya

Kontruksi Sebesar Rp.189,000,000.

Page 86: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

17. Tanggal 21 Januari 2017 Perusahaan

membayarkan biaya bensin sebesar Rp.150,000.

Biaya admin sebesar Rp.13,000.

Perusahaan memberikan pinjaman kepada mandor regatta by BRI sebesar

Rp.2,500,000.

18. Tanggal 22 Januari 2017 Perusahaan membayarkan untuk biaya makan sebesarRp.2,560,000.

19. Tanggal 23 Januari 2017 Perusahaan

Perusahaan mendapatkan pendapatan dari hasil pengembalian tabung oksigen oleh

PT.Putra Gas sebesar Rp 150,000,000.

20. Tanggal 24 Januari 2017 Perusahaan

memberikan pinjaman kepada Karyarwan sebesar Rp.3,950,000.

Perusahaan membayarkan biaya pelunasan alat material sebesar Rp. 2,236,250.

Biaya taxi sebesar Rp.265,000.

21. Tanggal 30 Januari 2017 Perusahaan membayarkan untuk pembelian material sebesar

Rp.333,400.

22.Tanggal 31 Januari 2017

Perusahaan membayarkan untuk biaya surplus sebesar RP. 14,725,000.

Membayar untuk biaya Makan sebesar Rp.1.575,000.

Membayar untuk biaya megger sebesar Rp.1,500,000.

Biaya mesin boring sebesar Rp.1500,000.

Page 87: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Biaya pembelian tangga sebesar Rp. 481,500

3.3.3. Jurnal Umum

Jurnal umum adalah Jurnal yang dipergunakan untuk tempat melakukan pencatatan segala

jenis bukti transaksi keuangan perusahaan dalam suatu periode akuntansi tertentu.Jurnal umum

menjadi buku harian pada PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri yang berisi catatatan segala transaksi

yang terjadi selama periode berjalan. Berikut adalah jurnal umum yang dibuat berdasarkan

transaksi-transaksi yang terjadi pada bulan Januari 2017:

JURNAL UMUM

PT. MULTI TEHNIK JAYA MANDIRI

Page 88: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Sumber: PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri

Tabel III.03 Jurnal Umum

3.3.4. Buku Besar

Buku besar adalah buku utama pencatatan transaksi yang mengkonsolidasikan dari semua

jurnal akuntansi dan merupakan penggolongan rekening sejenis. Berikut ini adalah buku besar

tiap-tiap akun yang digunakan pada pembuatan laporan keuangan periode bulan Januari 2017

pada PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri :

Page 89: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

BUKU BESAR

PT. MULTI TEHNIK JAYA MANDIRI

Page 90: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Sumber: PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri

Tabel III.04 Buku Besar

3.3.5.Neraca Saldo

Neraca saldo adalah suatu bagian dari laporan keuangan perusahaan atau entitas bisnis yang

dihasilkan dalam suatu periode akuntansi dimana menunjukkan posisi atas keuangan perusahaan.

Dibawah ini adalah neraca saldo PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri pada Januari 2017:

Page 91: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Sumber: PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri

Tabel III.05 Neraca Saldo

3.3.6. Neraca Lajur

Neraca lajur adalah suatu cara yang teratur untuk menghitung dan merancang data bagi

laporan keuangan pada perusahaan. Neraca lajur ini memperlihatkan dengan jelas semua data

yang diperlukan untuk membuat laporan keuangan pada PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri adalah

sebagai berikut:

Page 92: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Sumber: PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri

Tabel III.06 Neraca Lajur

3.3.7.Laporan Laba Rugi

Laporan laba rugi adalah laporan keuangan pada PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri yang

dihasilkan pada suatu periode akuntansi yang menjabarkan unsur-unsur pendapatan dan beban

perusahaan sehingga menghasilkan suatu laba (atau rugi) bersih. Berikut laporan laba rugi pada

PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri adalah sebagai berikut:

Page 93: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Sumber: PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri

Tabel III.07 Laporan Laba / rugi

3.3.8. Laporan Perubahan Modal

Laporan perubahan modal adalah merupakan salah satu dari laporan keuangan yang harus di

buat oleh PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri yang menggambarkan peningkatan atau penurunan

aktiva bersih atau kekayaan selama periode yang bersangkutan berdasarkan prinsip pengukuran

tertentu. Berikut adalah tampilan laporan perubahan modal pada Multi Tehnik Jaya Mandiri :

Page 94: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Sumber: PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri

Tabel III.08 Perubahan Modal

3.3.9. Laporan Neraca Penutup

Laporan neraca penutup adalah neraca yang disusun dari akun buku besar setelah ayat jurnal

penutup dicatat. Berikut adalah tampilan laporan neraca penutup pada PT. Multi Tehnik Jaya

Mandiri :

Sumber: PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri

Tabel III.09 Neraca Penutup

Page 95: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

3.4. Pencatatan dengan Tool Aplikasi

Pada sub-sub sebelumnya penulis telah memaparkan bahwa salah satu solusi dari

permasalahan yang dihadapi perusahaan ini adalah dengan menggunakan aplikasi akuntansi agar

tercipta kelancaran dalam mengolah dan membuat laporan keuangan perusahaan. Oleh karena

itu, penulis mencoba memberikan referensi dengan menggunakan aplikasi Zahir Accounting

Versi 5.1 dengan alasan bahwa aplikasi ini cukup lengkap dan mudah digunakan.

3.4.1 Setup Awal

Dalam membuat suatu laporan keuangan yang terkomputerisasi, maka perlu disiapkan

terlebih dahulu suatu data kerja. Seluruh transaksi yang disimpan pada tahap ini, nantinya akan

menjadi sumber dalam proses pembuatan laporan keuangan sehingga perlu dipersiapkan secara

matang karena kesalahan dalam persiapan data kerja akan mempersulit proses pembuatan

laporan keuangan itu sendiri.

1. Menjalankan Aplikasi Zahir Accounting Versi 5.1

Hal pertama yang harus diperhatikan pada proses ini adalah memastikan bahwa aplikasi

sudah terinstall pada komputer atau laptop yang akan digunakan. Setelah itu, klik Start – All

Programs – lalu pilih dan klik Zahir Accounting Versi 5.1.

Page 96: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Sumber Zahir Accounting 5.1

Gambar III.2 Menjalankan Aplikasi Zahir

Pada saat zahir dijalankan, tampilan pertama kali yang muncul adalah form

Menu utama seperti gambar berikut:

1. Membuat Data Perusahaan Baru

2. Setiap kali program dijalankan akan tampil Menu Utama seperti gambar di bawah ini, di

mana melalui menu ini kita dapat membuat data keuangan baru atau membuka data

keuangan yang sudah di buat sebelumnya. Informasi yang lebih lengkap tentang fungsi-

fungsi yang ada di menu utama dapat di lihat pada topic Menu Utama.

Berikut langkah- langkahnya:

a. Klik Membuat Data Baru pada tampilan menu Utama

Gambar III.3 Jendela Utama Zahir

Page 97: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Jendela awal tampilan zahir Acconting

Keterangan

a. Buka Data sebelumnya, digunakan untuk membuka data sebelumnya yang pernah dibuka

b. Membuat data baru, digunakan untuk membuat data baru

c. Buka data, digunakan untuk membuka data sebelumnya

d. Buka file backup, digunakan untuk membuka bachup file zahir acconting

e. Keluar, untuk keluar dari program

Buatlah data baru dengan menggunakan tombol membuat data baru pada menu

utama, sehingga muncul jendela informasi perusahaan seperti dibawah ini.

Page 98: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Gambar III.4 Tampilan Informasi Perusahaan

Isi semua data perusahaan ke dalam jendela informasi perusahaan tersebut.setelah itu, klik

tombol Lanjutkan sehingga akan muncul tampilan seperti ini .

Gambar III.5 Tampilan Periode Akuntansi

Page 99: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Keterangan :

1. Opsi buat Chart of Account Standard : Opsi ini selalu digunakan secara otomatis membuat

daftar akun standard yang telah disesuaikan oleh aplikasi Zahir Accounting versi 5.1

sehingga pengguna dapat melakukan modifikasi sederhana untuk mendapatkanb daftar akun

yang sesuai dengan perusahaan yang di gunakan .

2. Lokasi dan Nama File, tempat dimana data kerja ini akan disimpan .

Setelah mengisi periode akuntansi dan menentukan lokasi dan nama file,selanjutnya klik

tombol Lanjutkansehingga akan muncul tampilan seperti gambar yang di bawah ini :

Gambar III.6 Tampilan Konfirmasi Akhir

Setelah pengguna yakin tidak akan ada kesalahan yang akan terjadi selanjutnya klik Proses

sehingga akan secara otomatis akan menyimpan seluruh data perusahaan yang anda buat tadi.

Setelah itu akan muncul tampilan seperti di bawah ini :

Page 100: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Gambar III.7 Tampilan Jenis Usaha

Pilih jenis usaha yang akan diinginkan, selanjutnya Zahir Accounting akan otomatis di

buatkan daftar Akun yang sesuai dengan jenis usaha yang dipilih. Setelah itu Klik Tombol

Lanjutkan maka akan muncul tampilan seperti di bawah ini :

Gambar III.8 Tampilan Konfirmasi Jenis Usaha

Jika sudah benar memilih jenis usaha yang akan diinginkan, klik Yes maka akan dimulai

program yang dimulai mempersiapkan data keuangan, tunggu beberapa saat hingga muncul

tampilan Setup Data Mata Uang Fungsional seperti gambar berikut :

Page 101: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Gambar III.9 Tampilan Mata Uang Fungsional

3. Mengelola Daftar Akun

Sebelum memulai transaksi, tahap awal yang harus dilakukan adalah membuat dan

mengelola daftar akun yang akan digunakan. Zahir Accounting sendiri telah menyediakan daftar

akun secara lengkap sesuai dengan jenis usaha yang dipilih, tetapi pengguna tetap bisa membuat,

mengubah ataupun menghapus akun-akun yang telah disediakan tersebut. Untuk menampilkan

daftar akun ini bisa dengan cara klik modul Data-Data lalu pilih Data Rekening ataupun pilih

modul Buku Besar kemudian pilih Data Rekening Perkiraan.

Page 102: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Gambar III.10 Tampilan Daftar Akun

Tekan tombol Baru untuk membuat perkiraan baru, Edit untuk mengubah data akun dan

Hapus untuk menghapus akun-akun yang tidak digunakan. Berikut adalah tampilan form baik

untuk menambah ataupun mengedit akun:

Membuat Data Nama dan Alamat

Data nama dan alamat adalah modul yang digunakan untuk membuat data-data seperti

vendor, customer, employee dan other. Untuk menampilkan modul ini klik modul Data-Data

lalu pilih Data Nama dan Alamat.

Klik Tombol Baru untuk membuat data baru, Edit untuk megedit data yang sudah di

buatdan Hapus untuk menghapus seluruh data .

Page 103: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Gambar III. 12 Tampilan Daftar Nama Dan Alamat

Keterangan :

1. ID : berfungsi untuk membedakan data yang satu dengan yang lainnya. ID ini bersifat unik,

tidak boleh sama antara yang satu dengan yang lainnya .

2. Perusahaan : diisi dengan nama perusahaan .

3. Tipe : berfungsi untuk membedakan jenis dari data nama dan alamat yang dibuat, yakni

Customer untuk pelanggan, Vendor untuk pemasok, EmployeeUntuk karyawan dan Other

untuk yang lainnya .

Isi semua data yang diperlukan, setelah klik Rekam untuk menyimpan data. Ulangi cara

yang sama untuk membuat data nama dan alamat yang lainnya.

Page 104: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

4. Membuat PPN

Setiap pembelian dan penjualan dikenakan ppn 10% maka membuat daftar pajak terlebih

dahulu:

Langkah: Data master > data pajak > klik baru

Sumber Zahir Accounting 5.1

Gambar III.13 Tampilan Membuat PPN

Keterangan:

1. Jika CheckBox Mengurai HPP di Checkmark maka PPN mengurangi HPP, jika tidak

diCheckmark maka tidak mengurangi HPP.

2. Akun Beli : Diisi dengan Daftar Akun yang diperlukan pada saat transaksi pembelian

untukDaftar Akun pajak yang sedang dibuat

3. Akun Jual : Diisi dengan Daftar Akun yang diperlukan pada saat transaksi penjualan

untukDaftar Akun pajak yang sedang dibuat

Page 105: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

4. Isikan data pajak

5. klik Rekam

5. Data Mata Uang dan Akun penting

Untuk data mata uang, pilih Modul Data-data pilih Data Mata Uang, klik Baru

untukmenambah data baru atau Edit untuk mengubah data.Dalam latihan ini, mata uang

sudahdibuatkan diawal ketika membuat data perusahaan. Dalam tab akun penting pada jendela

datamata uang, berisi akun penting yang digunakan pada saat transaksi. Kita juga dapat

mengubah

akun penting tersebut sesuai dengan kebutuhan.

Sumber Zahir Accounting 5.1

Gambar III.14 Tampilan Data Mata Uang dan Akun Penting

3.4.2. Mengisi Saldo Awal

Misalkan periode awal akuntansi adalah bulan Januari 2013, maka harus menginput saldo

awal diatas dengan periode akhir Desember 2012.

A. Saldo Awal Akun (Perkiraan)

1. Untuk mengisi saldo awal Neraca, klik Setting, pilih Saldo Awal, pilih Saldo Awal Akun.

2. Isilah semua saldo awal yang ada, setelah itu Rekam.

Page 106: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Gambar III.15 Tampilan Saldo Awal

Page 107: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Catatan: Dalam membuat saldo awal akun, nilai untuk Historical Balancing harus nol, jika tidak

nol berarti neraca yang sudah diinput belum balance. Jika terjadi hal tersebut, lakukan

pengeditan kembali.Jika Saldo awal akun sudah diinput akan menyebabkan laporan Neraca

muncul.

B. Saldo Awal Piutang Usaha

Untuk mengisi saldo awal Piutang, klik Setting, pilih Saldo Awal, pilih Saldo Awal Piutang

Usaha, klik Baru Isi data sebagai berikut:

Page 108: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Gambar III.16 Tampilan Saldo Piutang Usaha

C. Saldo Hutang Usaha

Untuk mengisi saldo awal Hutang, klik Setting, pilih Saldo Awal, pilih Saldo Awal Hutang

Usaha, klik Baru, Isi data sebagai berikut, setelah itu Rekam.

Page 109: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Gambar III.17 Tampilan Saldo Hutang Usaha

Page 110: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

3.4.3. Input Data Transaksi

1. Transaksi Jurnal Umum

Berikut adalah transaksi-transaksi penyesuaian yang terjadi di PT. LAGOA NUSANTARA

selama bulan Maret 2016:

1. Klik modul Buku Besar

2. Lalu pilih Transaksi Jurnal Umum

3. Isikan semua data yang diperlukan, lalu klik Rekam.

Page 111: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Gambar III.18 Tampilan Transaksi Jurnal Umum

2. Jurnal Kas dan Bank

Berikut langkah-langkah membuat jurnal kas dan bank:

a. Klik modul Kas & Bank, lalu pilih Kas Keluar.

Isikan semua data yang diperlukan, lalu klik Rekam.

Page 112: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Gambar III.19 Tampilan Transaksi Kas Masuk

3.4.4. Laporan

Laporan merupakan sebuah modul yang menyediakan output dari seluruh proses input

transaksi yang telah dilakukan sebelumnya. Berikut adalah laporan-laporan yang dihasilkan:

1. Laporan Jurnal Umum

Page 113: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan
Page 114: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan
Page 115: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

2. Laporan Transaksi Kas Masuk

Page 116: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

3. Laporan Buku Besar

Page 117: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan
Page 118: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

4. Laporan Neraca Saldo

Page 119: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

5. Laporan Laba / Rugi

Page 120: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

BAB IV

PENUTUP

4.1. Kesimpulan

Setelah melihat keadaan pencatatan data transaksi yang sedang berjalan pada PT. Multi

Tehnik Jaya Mandiri , maka penulis menarik kesimpulan bahwa pengolahan data akuntansi pada

PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri belum lebih baik, hanya saja perlu adanya pengembangan

terhadap pencatatan manual menjadi terkomputerisasi. Adapun kesimpulan tersebut adalah

sebagai berikut

1. Penggunaan Zahir Acconting Versi 5.1 dapat menjadi alternatif pemecahan masalah

dalam pengolahan data akuntansi.

2. Dengan pemakaian Zahir Acconting versi 5.1 diharapkan dapat mengurangi kesalahan

kesalahan yang dapat terjadi dalam proses pengolahan data akutansi yang dilakukan

3. Pemakaian Zahir Acconting Versi 5.1 membuat proses akutansi menjadi lebih praktis dan

sangat membantu perusahaan dalam menyediakan informasi yang dibutuhkan dengan

cepat dan akurat.

4. Dalam hal penyimpanan data di komputer menjadi lebih aman begitu pula jika kita ingin

mencari data lebih mudah dan tepat.

Demikian saran yang dapat penulis sampaikan, semoga saran dan penulisan laporan tugas

akhir ini bermamfaat guna meningkatkan efesiensi kerja dan memastikan rencana

pengembangan usaha pada PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri berjalan lancar dan semakin

sukses.

Page 121: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

Saran

Berdasarkan kesimpulan diatas, penulis mencoba memberikan beberapa saran semoga

bermamfaat dan membuat pengolahan data akutansi berjalan dengan baik. Berikut adalah saran

penulis :

1. Dalam penggunaan sofware acconting sangat diperlukan ketelitian dan kedisiplinan dari

pemakai, terutama dalam hal pemasukan data hendaknya benar benar sesuai dengan

ketentuan yang benar, sehingga secara otomatis keluaran yang diperoleh sesuai dengan

yang diharapkan.

2. Back Up data sangat disarankan sebagai cadangan apabila terjadi masalah pada media

penyimpanan.

3. Perawatan perangkat keras dan perangkat lunak komputer yang sangat diperlukan.

4. Gunakan perangkat lunak yang mudah digunakan seperti Zahir Acconting, karena tidak

semua sofware acconting itu mudah digunakan. Penggunaan Zahir tidak perlu diadakan

pelatihan atau training khusus untuk karyawan dikarenakan Zahir sangat mudah

digunakan dan dipahami.

Page 122: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

DAFTAR PUSTAKA

Mulyadi 2011.PengertianSistem. Romney 2012.Pengertian Sistem.Jogiyanto 2011.Sistem.

Haryono 2015.PengertianAkuntansi.

Moscove A danG.Mark 2012.PengertianSistemInformasiAkuntansi. Wilkilnson

2014.PengertianSistemInformasiAkuntansi.

Soemarso 2010.TeoriKewajibanLancar.

BaridwanZaki 2010. PengertianAktiva. Akikfah 2013.PengertianAktiva.

BaridwanZaki 2010.PengertianPersediaan .Soemarso 2009.PengertianPersediaan. Akikfah

2013.PengertianPersediaan.

Himayati 2009.DaftarAkun.

Harahap 2013.SiklusAkuntansi.

BaridwanZaki 2014. PengertianTeoriAkuntansi.

Page 123: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan
Page 124: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan
Page 125: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

LAMPIRAN

1. Data Rekening Koran

Page 126: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

2. DaftarTerimaGajiKaryawanKontrak

Page 127: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

3. DaftarGajiKaryawanTetap PT. Multi Tehnik Jaya Mandiri

4. Daftar Gaji Karyawan Proyek

Page 128: TUGAS AKHIR · KATA PENGANTAR Dengan mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa ,yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya .sehingga pada akhirnya penulis dapat menyelesaikan

5. Pengeluaran Harian PT.Multi Tehnik Jaya Mandiri