transnusa holiday inflight magazine _ alor island

29

Upload: holidayinflightmagazine

Post on 07-Apr-2016

228 views

Category:

Documents


5 download

DESCRIPTION

Alor Island Edition January - February 2015

TRANSCRIPT

Tepat di depan hotel Pelangi Indah ternyata ada museum 1000 Moko. Sebuah museum yang menjadi saksi awal peradaban prasejarah Alor dimulai. Gambaran masa-masa silam dibuktikan oleh pening-galan alat-alat yang dipakai untuk menjalani kehidupan, salah satunya Moko yang mempunyai motif-motif beragam yang dibuat dari bahan tembaga bercampur dengan kuningan tampak berwarna hitam. Di Moko tersebut terukir motif-motif sesuai yang akan dipergunakan sebagai belis atau mahar dalam upacara apapun di Alor.

Alor memang dikenal memiliki khazanah budaya yang sangat beragam. Lebih dari 100 suku yang mendiami dan terdapat 52 aksen dialog yang berbe-da-beda di setiap daerah. Hal itu diawali dari masuknya pedagang untuk melakukan transaksi jual-beli rempah-rempah, penyebaran agama dan membaurnya suku-suku yang mendiami Alor.

Dari hal inilah, saya tertarik untuk melihat langsung suku-suku tersebut yang masih dilestarikan hingga saat ini. 1 jam melewati perkampungan yang berada di bibir pantai, tibalah di kampong tradisional Takpala, Desa Lembur Barat, Kecamatan Alor Tengah Utara.