skkd1 3

9
PPPPTK MATEMATIKA MATEMATIKA SD KELAS VI SEMESTER 1 PPPPTK MATEMATIKA YOGYAKARTA DEPARTEMEN PENDIDIKAN NASIONAL Jalan Kaliurang KM 6,5 Sambisari, Depok, Sleman, Yogyakar http://p4tkmatematika.org

Upload: sriady-faisal-faisal

Post on 30-Jun-2015

70 views

Category:

Education


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Skkd1 3

PPPPTK MATEMATIKA

MATEMATIKA SDKELAS VI SEMESTER 1

PPPPTK MATEMATIKA YOGYAKARTADEPARTEMEN PENDIDIKAN NASIONALJalan Kaliurang KM 6,5 Sambisari, Depok, Sleman, Yogyakartahttp://p4tkmatematika.org

Page 2: Skkd1 3

Aplikasi Operasi Hitung Bilangan Bulat dalam Pemecahan Masalah

Page 3: Skkd1 3

Membeli Hewan Ternak

Pak Ronggo, Pak Wisnu, dan Pak Topo akan membeli kambing dan sapi untuk peternakan mereka. Uang untuk membeli hewan ternak berasal dari uang mereka bertiga. Pak Ronggo memiliki uang Rp 2.500.000,00. Pak Wisnu memiliki uang Rp 3.750.000,00. Dan Pak Topo memiliki uang Rp 2.250.000,00. Harga seekor sapi Rp 1.250.000,00 dan harga seekor kambing Rp.350.000.

Berapa ekor sapi dan kambing yang dapat mereka beli?Jika mereka ingin membeli 8 ekor sapi dan 8 ekor

kambing. Apakah uang mereka cukup untuk membelinya? Jika kurang, berapa rupiah lagi yang mereka butuhkan?

Page 4: Skkd1 3

Membeli Hewan Ternak

Diketahui:Pak Ronggo, Pak Wisnu, dan Pak Topo akan membeli 2 jenis

hewan ternak.Uang modal untuk membeli berasal dari mereka bertiga, maka

uang mereka semua ada:2.500.000 + 3.750.000 + 2.250.000 = 8.500.000Harga seekor kambing Etawa Rp 1.250.000,00Harga seekor kambing lokal Rp 350.000,00

Ditanyakan:Banyaknya kambing lokal dan kambing etawa yang dapat dibeliKekurangan uang jika akan membeli 8 ekor kambing lokal dan 8

ekor kambing etawa.

Page 5: Skkd1 3

Membagi Hasil Panen

Hasil panen Bu Marlin sangat melimpah. Ia menyisihkan 32 pepaya, 72 mangga, dan 56 melon untuk dibagi-bagikan kepada para tetangga. Bu Marlin ingin setiap tetangga mendapat paket yang isinya sama banyak dan terdiri atas pepaya, mangga, dan melon.

Berapa jumlah paket terbanyak yang dapat dibuat Bu Marlin?

Dalam satu paket ada berapa pepaya, berapa mangga, dan berapa melon?

Page 6: Skkd1 3

Membagi Hasil Panen

Diketahui:Banyaknya pepaya 32 buahBanyaknya mangga 72 buahBanyaknya melon 56 buah

Ditanyakan:Jumlah paket terbanyak yang dapat dibuatBanyaknya pepaya, mangga, dan melon

dalam satu paket

Page 7: Skkd1 3

Membuat Bak Penampungan Air

Warga desa Sukamaju hendak bergotong royong membuat bak penampungan air bersih. Untuk memenuhi kebutuhan warga, bak penampungan harus dapat diisi penuh 456.533 liter air bersih.

Bila bak penampungan dibuat berbentuk kubus, berapa panjang sisi bak tersebut?

Page 8: Skkd1 3

Membuat Bak Penampungan Air

Diketahui:Volume bak adalah 456.533 liter atau 456.533 dm3.Bak berbentuk kubus

Ditanyakan:Panjang sisi bak

Page 9: Skkd1 3

Selamat

Belajar