sd kelas 6 - bahasa indonesia - prime mobileprimemobile.co.id/assets/rekap_soal/latihan soal sd...

6
SD kelas 6 - BAHASA INDONESIA BAB 8. MENULIS TERBATASLatihan Soal 8.8 1. Lomba Hemat Energi di Rumah dan Sekolah akan berlangsung selama tiga bulan. Mengawali rangkaian acara, telah dilakukan pembekalan berupa training of trainer tentang langkah-langkah penghematan benergi bagi guru sebagai … energi. Selama periode lomba, para guru dan siswa ditantang untuk … dan … dalam menerapkan perilaku hemat energi di rumah maupun di sekolah. Sumber: okezone.com (diakses 16 Desember 2016) Kata baku yang tepat untuk melengkapi paragraf di atas adalah… A. manager, berkreasi, berinofasi B. manager, berkreasi, berinovasi C. manajer, berkreasi, berinovasi D. manajer, berkreasi, berinofasi E. Kunci Jawaban : C Pembahasan Teks : Kata baku adalah kata yang sesuai dengan kaidah bahasa Indonesia dan bersumber pada Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI). Kata baku yang tepat untuk melengkapi paragraf rumpang sesuai dengan KBBI adalah manajer, berkreasi, dan berinovasi. Pembahasan Video : 2. Listrik merupakan salah satu energi paling … dalam kehidupan manusia di era …. Jika manusia … dahulu bisa hidup tanpa energi listrik, maka saat ini kita juga harus mampu menghemat energi. Semua peralatan pendukung kehidupan menggunakan energi listrik sehingga penghematan energi perlu dilakukan. Kata baku untuk melengkapi paragraf di atas adalah… A. fital, moderen, zaman B. fital, modern, jaman C. vital, moderen, jaman D. vital, modern, zaman E. Kunci Jawaban : D Pembahasan Teks : Kata baku adalah kata yang sesuai dengan kaidah bahasa Indonesia dan bersumber pada Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI). Kata baku yang tepat untuk melengkapi paragraf rumpang sesuai dengan KBBI adalah vital, modern, zaman.

Upload: dinhkhue

Post on 06-Feb-2018

246 views

Category:

Documents


2 download

TRANSCRIPT

Page 1: SD kelas 6 - BAHASA INDONESIA - Prime Mobileprimemobile.co.id/assets/rekap_soal/LATIHAN SOAL SD kelas 6 BAHA… · SD kelas 6 - BAHASA INDONESIA BAB 8. MENULIS TERBATASLatihan Soal

SD kelas 6 - BAHASA INDONESIABAB 8. MENULIS TERBATASLatihan Soal 8.8

1. Lomba Hemat Energi di Rumah dan Sekolah akan berlangsung selama tiga bulan. Mengawali rangkaian acara, telah dilakukan pembekalan berupa training of trainer tentang langkah-langkah penghematan benergi bagi guru sebagai … energi. Selama periode lomba, para guru dan siswa ditantang untuk … dan … dalam menerapkan perilaku hemat energi di rumah maupun di sekolah.

Sumber: okezone.com (diakses 16 Desember 2016)

Kata baku yang tepat untuk melengkapi paragraf di atas adalah…

A.manager, berkreasi, berinofasi

B.manager, berkreasi, berinovasi

C.manajer, berkreasi, berinovasi

D.manajer, berkreasi, berinofasi

E.

Kunci Jawaban : C

Pembahasan Teks :

Kata baku adalah kata yang sesuai dengan kaidah bahasa Indonesia dan bersumber pada Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI). Kata baku yang tepat untuk melengkapi paragraf rumpang sesuai dengan KBBI adalah manajer, berkreasi, dan berinovasi.

Pembahasan Video :

2. Listrik merupakan salah satu energi paling … dalam kehidupan manusia di era …. Jika manusia … dahulu bisa hidup tanpa energi listrik, maka saat ini kita juga harus mampu menghemat energi. Semua peralatan pendukung kehidupan menggunakan energi listrik sehingga penghematan energi perlu dilakukan.

Kata baku untuk melengkapi paragraf di atas adalah…

A.fital, moderen, zaman

B.fital, modern, jaman

C.vital, moderen, jaman

D.vital, modern, zaman

E.

Kunci Jawaban : D

Pembahasan Teks :

Kata baku adalah kata yang sesuai dengan kaidah bahasa Indonesia dan bersumber pada Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI). Kata baku yang tepat untuk melengkapi paragraf rumpang sesuai dengan KBBI adalah vital, modern, zaman.

Page 2: SD kelas 6 - BAHASA INDONESIA - Prime Mobileprimemobile.co.id/assets/rekap_soal/LATIHAN SOAL SD kelas 6 BAHA… · SD kelas 6 - BAHASA INDONESIA BAB 8. MENULIS TERBATASLatihan Soal

Pembahasan Video :

3. Rida melanjutkan, kebutuhan energi di Indonesia sekitar 95 … berasal dari energi … khususnya minyak bumi. Padahal, cadangan minyak bumi dan gas bumi semakin menurun dan menyebabkan permasalahan pasokan energi semakin rumit.

Sumber: liputan6.com (diakses 16 Desember 2016)

Kata baku untuk melengkapi paragraf rumpang tersebut adalah…

A.persen, fosil

B.persen, fozil

C.percen, fosil

D.percen, fozil

E.

Kunci Jawaban : A

Pembahasan Teks :

Kata baku adalah kata yang sesuai dengan kaidah bahasa Indonesia dan bersumber pada Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI). Kata baku yang tepat untuk melengkapi paragraf rumpang sesuai dengan KBBI adalah persen, fosil.

Pembahasan Video :

4. Dari hasil kajian yang dilakukan … ESDM, potensi penghematan energi bisa mencapai 35 persen. ... penggunaan energi menuju kepada gaya hidup hemat energi perlu ditumbuhkan dalam budaya masyarakat Indonesia.

Sumber: ebtke.esdm.go.id (diakses 16 Desember 2016)

Kata baku untuk melengkapi paragraf tersebut adalah…

A.Kementrian, Socialisasi

B.Kementrian, Sosialisasi

C.Kementerian, Sosialisasi

D.Kementerian, Socialisasi

E.

Kunci Jawaban : C

Page 3: SD kelas 6 - BAHASA INDONESIA - Prime Mobileprimemobile.co.id/assets/rekap_soal/LATIHAN SOAL SD kelas 6 BAHA… · SD kelas 6 - BAHASA INDONESIA BAB 8. MENULIS TERBATASLatihan Soal

Pembahasan Teks :

Kata baku adalah kata yang sesuai dengan kaidah bahasa Indonesia dan bersumber pada Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI). Kata baku yang tepat untuk melengkapi paragraf rumpang sesuai dengan KBBI adalah Kementerian, Sosialisasi

Pembahasan Video :

5. Puluhan siswa sekolah ini terlihat ... mengikuti pembinaan penghematan energi yang disampaikan oleh Fakhrul Lubis, aktivis Tunas Hijau. Dia menjelaskan proses energi listrik serta dampak kerusakan lingkungan yang diakibatkan oleh pemborosan energi listrik yang kita gunakan.

Sumber: tunashijau.org (diakses 16 Desember 2016)

Kata baku yang tepat untuk melengkapi paragraf tersebut adalah…

A.analisis

B.antusias

C.aktivitas

D.sportivitas

E.

Kunci Jawaban : B

Pembahasan Teks :

Kata baku adalah kata yang sesuai dengan kaidah bahasa Indonesia dan bersumber pada Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI). Kata baku yang tepat untuk melengkapi paragraf tersebut agar menjadi kalimat yang efektif yaitu antusias yang berarti bersemangat.

Jawaban A: analisis berarti penyelidikan terhadap suatu peristiwa

Jawaban C: aktivitas berarti kegiatan

Jawaban D: sportivitas berarti sikap adil (jujur) terhadap lawan

Pembahasan Video :

Page 4: SD kelas 6 - BAHASA INDONESIA - Prime Mobileprimemobile.co.id/assets/rekap_soal/LATIHAN SOAL SD kelas 6 BAHA… · SD kelas 6 - BAHASA INDONESIA BAB 8. MENULIS TERBATASLatihan Soal

6. …………. Energi dan Sumber Daya Mineral Sudirman Said mengimbau agar masyarakat bisa menghemat penggunaan energi hingga 10 persen. Gerakan penghematan ini merupakan bentuk konservasi energi yang juga mulai banyak dilakukan di seluruh dunia. Karena itu, Kementerian ESDM hari ini, Minggu, 15 Mei 2016, menggelar jalan sehat sembari mempromosikan gerakan potong 10 prosen di kawasan Car Free Day di Jalan M.H. Thamrin, Jakarta Pusat.Penghematan tersebut juga sejalan dengan kebutuhan paradigma pengelolaan energi global saat ini yang menempatkan penghematan energi sebagai sumber energi pertama.

(sumber: https://nasional.tempo.co/read/news/2016/05/15/206771071/hemat-10-persen-energi-sama-dengan-pembangunan-3-5-gw-pltu)

 

Kata baku yang tepat untuk melengkapi paragraf tersebut adalah…

A.Menteri

B.Mentri

C.Mentery

D.Mentry

E.

Kunci Jawaban : A

Pembahasan Teks :

menurut KBBI, menteri merupakan 1 kepala suatu departemen (anggota kabinet), merupakan pembantu kepala negara dalam melaksanakan urusan (pekerjaan) negara; 2 gajah (dalam permainan catur); 3 pegawai tinggi (sebagai penasihat raja dan sebagainya)

Pembahasan Video :

7. …………. Energi dan Sumber Daya Mineral Sudirman Said mengimbau agar masyarakat bisa menghemat penggunaan energi hingga 10 persen. Gerakan penghematan ini merupakan bentuk konservasi energi yang juga mulai banyak dilakukan di seluruh dunia. Karena itu, Kementerian ESDM hari ini, Minggu, 15 Mei 2016, menggelar jalan sehat sembari mempromosikan gerakan potong 10 prosen di kawasan Car Free Day di Jalan M.H. Thamrin, Jakarta Pusat.Penghematan tersebut juga sejalan dengan kebutuhan paradigma pengelolaan energi global saat ini yang menempatkan penghematan energi sebagai sumber energi pertama.

(sumber: https://nasional.tempo.co/read/news/2016/05/15/206771071/hemat-10-persen-energi-sama-dengan-pembangunan-3-5-gw-pltu)

Berdasarkan soal nomor 76, kata baku untuk kata yang dicetak tebal adalah ...

A.Prosentase

B.Percent

C.Persen

Page 5: SD kelas 6 - BAHASA INDONESIA - Prime Mobileprimemobile.co.id/assets/rekap_soal/LATIHAN SOAL SD kelas 6 BAHA… · SD kelas 6 - BAHASA INDONESIA BAB 8. MENULIS TERBATASLatihan Soal

D.Presen

E.

Kunci Jawaban : C

Pembahasan Teks :

Kata baku prosen adalah persen

Pembahasan Video :

8. Program hemat energi merupakan upaya untuk mengurangi jumlah penggunaan energi oleh manusia. Hemat energi dapat dilakukan dengan cara mematikan lampu ketika tidur atau mematikan tv ketika tidak digunakan. Oleh karena itu, penggunaan energi secara ……. sangat mendukung program tersebut.

Kata untuk melengkapi paragraph tersebut adalah…

A.Evisien

B.Efisien

C.Sedikit

D.Terus menerus

E.

Kunci Jawaban : B

Pembahasan Teks :

efisien yaitu mengerjakan, menggunakan atau mengoperasikan secara cepat dan efektif

Pembahasan Video :

9. Biogas merupakan salah satu energi ……… yang digunakan sebagai pengganti bahan bakar. Pembuatan biogas tidak terlalu sulit sehingga jumlah penggunanya terus bertambah. Selain mudah dalam pembuatannya, biaya yang dibutuhakan juga tidak banyak.

Kata yang digunkan untuk melengkapi paragraph tersebut adalah ...

A.Alternatif

B.Alternative

C.Terbesar

D.Terbaru

Page 6: SD kelas 6 - BAHASA INDONESIA - Prime Mobileprimemobile.co.id/assets/rekap_soal/LATIHAN SOAL SD kelas 6 BAHA… · SD kelas 6 - BAHASA INDONESIA BAB 8. MENULIS TERBATASLatihan Soal

E.

Kunci Jawaban : A

Pembahasan Teks :

menurut KBBI, alternatif merupakan pilihan di antara dua atau beberapa kemungkinan. Energi Alternatif ialah energi yang dapat digunakan atau dimanfaatkan sebagai pengganti energi atau bahan bakar konvensional.

Pembahasan Video :

10. Sosialisasi hemat energi akan dilakukan oleh mahasiswa KKN UNY 2017 di Desa Sukadra. Sebelum melakukan sosialisasi tersebut, salah satu perwakilan mahasiswa tersebut harus meminta …. kepada Kepala Desa Sukandra. Sosialisasi ini diharapkan mampu mengajak seluruh masyarakat agar sadar betapa pentingnya menerapkan penghematan energi.

Kata yang tepat untuk melengkapi paragraph tersebut adalah….

A.Izin

B.Ijin

C.Iyin

D.Pendapat

E.

Kunci Jawaban : A

Pembahasan Teks :

Kata untuk melengkapi paragraph tersebut yaitu meminta izin. Menurut KBBI, izin merupakan pernyataan mengabulkan (tidak melarang dan sebagainya); per-setujuan membolehkan

Pembahasan Video :