ppt persentase pernapasan dlm latihan.pptx

16
PERNAPASAN DALAM LATIHAN By Kelompok 4

Upload: asrudhin-asrun

Post on 28-Nov-2015

17 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: PPT PERSENTASE PERNAPASAN DLM LATIHAN.pptx

PERNAPASAN DALAM LATIHANBy Kelompok 4

Page 2: PPT PERSENTASE PERNAPASAN DLM LATIHAN.pptx

KONSUMSI OKSIGEN DAN VENTILASI PARU DALAM LATIHAN

Konsumsi oksigen normal pada pria dewasa muda sewaktu istirahat adalah sekitar 250 ml/menit. Akan tetapi, pada keadaan maksimum, hal ini dapat ditingkatkan sampai sekitar nilai rata-rata :

Page 3: PPT PERSENTASE PERNAPASAN DLM LATIHAN.pptx

m/menit

Pria rata-rata tidak terlatih 3600

Pria rata-rata terlatih dalam atletik 4100

Pelari maraton pria 5100

Page 4: PPT PERSENTASE PERNAPASAN DLM LATIHAN.pptx

BATAS VENTILASI PARU

Seberapa berat stres yang diberikan pada sistem pernapasan kita selama latihan ? Pertanyaan ini dapat dijawab dengan melihat pembandingan berikut ini untuk seorang pria dewasa muda normal :

L/menit

Ventilasi paru-paru pada latihan maksimal

100 - 110

Kapasitas pernapasan maksimal

150 - 170

Page 5: PPT PERSENTASE PERNAPASAN DLM LATIHAN.pptx

Jadi, kapasitas pernapasan maksimum adalah sekitar 50 persen lebih besar daripada ventilasi paru-paru yang sesungguhnya selama latihan maksimum. Keadaan ini menyediakan suatu elemen keamanan bagi atlet, memberi ventilasi tambahan yang dapat digunakan pada kondisi seperti :1. Latihan pada tempat yang tinggi2. Latihan pada kondisi yang sangat panas3. Abnormalitas sistem pernapasan

Page 6: PPT PERSENTASE PERNAPASAN DLM LATIHAN.pptx

Hal yang penting adalah bahwa sistem pernapasan secara normal bukanlah faktor pembatas utama pengangkutan oksigen ke dalam otot selama metabolisme aerob otot maksimum.

Page 7: PPT PERSENTASE PERNAPASAN DLM LATIHAN.pptx

DAMPAK LATIHAN TERHADAP VO2

MAKSIMUM

kecepatan pemakaian oksigen dalam metabolisme aerob maksimum disingkat menjadi Vo2 Maks. Gambar tersebut melukiskan dampak progresif latihan atletik terhadap Vo2 Maks yang dicatat dalam suatu kelompok objek, yang dimulai pada tingkat tanpa latihan dan kemudian meningkat ke program latihan selama 7 sampai 13 minggu. Dalam penelitian ini, sangat mengejutkan bahwaVo2 Maks meningkatkan hanya sekitar 10 persen.

Page 8: PPT PERSENTASE PERNAPASAN DLM LATIHAN.pptx

LANJUTAN

Lebih jauh lagi frekuensi latihan, apakah 2 kali atau 5 kali dalam seminggu, hanya ,menimbulkan sedikit pengaruh pada Vo2 Maks. Seperti yang telah diterangkan sebelumnya, Vo2 Maks pelari maraton kira-kira 45 persen lebih besar dari Vo2 orang yang tidak berlatih. Sebaiknya Vo2 Maks yang lebih besar ini mungkin ditemukan secara genetik yaitu, orang yang memiliki ukuran dada lebih besar dengan ukuran tubuh dan otot pernapasan yang lebih kuat, terseleksi menjadi pelari maraton. Akan tetapi, mungkin juga bahwa latihan bertahun-tahun pada pelari maraton memang meningkatkan Vo2 Maks dengan nilai 10 persen lebih besar dari nilai yang sudah dicatat dalam percobaan jangka pendek.

Page 9: PPT PERSENTASE PERNAPASAN DLM LATIHAN.pptx

GAS DARAH SELAMA LATIHAN

karena besarnya penggunaan oksigen oleh otot selama latihan, dapat diduga bahwa tekanan oksigen darah arteri menurun sangat tajam selama kegiatan atletik berat dan tekanan karbon dioksida dalam darah vena meningkat jauh diatas normal. Akan tetapi , biasanya bukan ini masalahnya. Kedua tekanan tetap mendekati normal, menunjukan kemampuan ekstrem dari sistem pernapasan untuk menyediakan aerasi darah yang adekuat walaupun selama latihan berat.

Page 10: PPT PERSENTASE PERNAPASAN DLM LATIHAN.pptx

LANJUT..

hal tersebut memperlihatkan hal penting lainnya: gas darah tidak selalu harus menjadi abnormal karena rangsangan pada pernapasan selama latihan. Sebaliknya, pernapasan terutama dirangsang oleh mekanisme neurogenik selama latihan. Sebagian rangsangan ini disebabkan oleh rangsangan langsung pusat pernapasan oleh sinyal saraf yang sama, ditransmisikan dari otak ke otot untuk menimbulkan kerja fisik.

Page 11: PPT PERSENTASE PERNAPASAN DLM LATIHAN.pptx

LANJUT….

selain itu, diduga disebabkan oleh transmisi sinyal sensorik kepusat pernapasan dari otot-otot yang berkontraksi dan sendi yang bergerak. Semua rangsangan saraf tambahan dari pernapasan ini normalnya cukup untuk menyediakan kebutuhan peningkatan ventilasi paru –paru yang hampir tepat dibutuhkan untuk mempertahankan gas pernapasan darah(oksigen dan karbondioksida ).

Page 12: PPT PERSENTASE PERNAPASAN DLM LATIHAN.pptx

KAPASITAS DIFUSI OKSIGEN PADA ATLET

Kapasitas difusi oksigen adalah suatu ukuran kecepatan berdifusinya oksigen dari alvioli paru ke darah. Kapasitas ini dinyatakan dengan istilah ml oksigen yang akan berdifusi setiap menit untuk sdetip perbedaan ml air raksa antar tekanan parsial oksigen alviolar dan tekanan oksigen darah paru. Yaitu, jika tekanan parsial oksigen dalam alvioli adalah 91mmHg dan tekanan oksigen dalam darah adalah 90mmHg, jumlah oksigen yang berdifusi melalui membran respirasi tiap menit sebanding dengan kapasitas difusi

Page 13: PPT PERSENTASE PERNAPASAN DLM LATIHAN.pptx

LANJUT….

berikut ini adalah nilai yang diukur untuk kapasitas difusi yang berbeda:

Page 14: PPT PERSENTASE PERNAPASAN DLM LATIHAN.pptx

BATAS VENTILASI PARU

Seberapa berat stres yang diberikan pada sistem pernapasan kita selama latihan ? Pertanyaan ini dapat dijawab dengan melihat pembandingan berikut ini untuk seorang pria dewasa muda normal :

mL/menit

Bukan atlet pada saat istirahat

23

Bukan atlet selama latihan maksimumPemain skate cepat selama latrihan maksimumPerenan selama latihan maksimum Pendayun selama latihan maksimum

48

64 71

80

Page 15: PPT PERSENTASE PERNAPASAN DLM LATIHAN.pptx

LANJUT…

fakta yang paling mengejutkan tentang hasil ini adalah peningkatan kapasitas difusi beberapa kali lipat antara keadaan istirahat dan keadaan latihan maksimum. Hasil ini terutama berasal dari fakta bahwa darah yang melalui banyak kapiler paru-paru mengalir sangat lambat atau bahkan iam pada keadaan istirahat, sedangkan pada latihan maksimum, meningkatkan aliran darah melalui paru menyebabkan semua kapiler paru-paru mendapat perfusi pada tingkat maksimum, sehingga menyediakan daerah permukaan yang jauh lebih besar tempat oksigen dapat berdifusi kedalam kapiler paru-paru.

Page 16: PPT PERSENTASE PERNAPASAN DLM LATIHAN.pptx

LANJUTAN

Juga jelas dari nilai-nilai ini bahwa atlet yang memerlukan jumlah oksigen permenit lebih banyak memiliki kapasitas difusi lebih tinggi. Apakah hal tersebut terjadi karena orang yang secara alami memiliki kapasitas difusi lebih besar memiliki jenis difusi olahraga ini, atau apakah karena sesuatu hal yang menyangkut prosedur latihan sehingga meningkatkan kapasitas difusi.