perserikatan bangsa-bangsa

11
PERSERIKATAN BANGSA-BANGSA Anggota Kelompok: Ali Muhammad Daud Nurdin Dita Suci Febrianti Fadil Ubaydillah Fauzan Hendrina Desnie Putri Kartika Miftahunnisa

Upload: hendrina-desnie-putri

Post on 09-Dec-2015

3 views

Category:

Documents


1 download

DESCRIPTION

Pendidikan Kewarganegaraan

TRANSCRIPT

Page 1: Perserikatan Bangsa-Bangsa

PERSERIKATAN BANGSA-BANGSAAnggota Kelompok: •Ali Muhammad• Daud Nurdin•Dita Suci Febrianti•Fadil Ubaydillah•Fauzan•Hendrina Desnie Putri•Kartika Miftahunnisa

Page 2: Perserikatan Bangsa-Bangsa

PENGERTIAN PBB :

Perserikatan Bangsa-Bangsa atau biasa disingkat PBB (bahasa Inggris: United Nations atau disingkat UN) adalah sebuah organisasi internasional yang anggotanya hampir seluruh negara di dunia. Lembaga ini dibentuk untuk memfasilitasi dalam hukum internasional, pengamanan internasional, lembaga ekonomi, dan perlindungan sosial.

Page 3: Perserikatan Bangsa-Bangsa

SEJARAH PBB :

PBB resmi dibentuk pada 24 Oktober 1945 atas ratifikasi Piagam oleh lima anggota tetap Dewan Keamanan-Perancis, Republik Cina, Uni Soviet, Inggris dan Amerika Serikat-dan mayoritas dari 46 anggota lainnya. Sidang Umum pertama, dengan 51 wakil negara, dan Dewan Keamanan, diadakan di Westminster Central Hall di London pada Januari 1946.

Page 4: Perserikatan Bangsa-Bangsa

STRUKTUR ORGANISASI PBB :A. Majelis umum

Merupakan struktur organisasi PBB yang tertinggi karena anggotanya merupakan seluruh anggota PBB.

B. Dewan keamananDewan keamanan PBB dibentuk berdasarkan konferensi semenanjung krim yang menghasilkan Piagam Yaita. Anggota tetap terdiri dari 5 negara pendiri yang disebut The Big Five, yaitu Amerika Serikat, Rusia , Cina, Perancis dan Inggris.

C. Dewan ekonomi dan socialDewan ini dibentuk berdasarkan pertimbangan bahwa timbulnya perang, antara lain disebabkan oleh keadaan ekonomi yang kurang baik dan adanya pergeseran-pergeseran sosial.

Page 5: Perserikatan Bangsa-Bangsa

LEMBAGA KHUSUS PBB: 1) FAO (Food and Agriculture Organization), bertugas

membantu meningkatkan standar gizi dan taraf hidup masyarakat dunia.

2) WHO (World Health Organization), bertugas memajukan tingkat kesehatan dan memberantas penyakit menular di dunia.

3) ILO (International Labour Organization), bertugas membantu kepentingan kaum pekerja di dunia.

4) IMF (International Monetary Fund) ,bertugas memajukan perdagangan internasional dan membantu negara-negara yang mengalami masalah keuangan.

5) IBRD (International Bank for Reconstruction and Development), bertugas membantu perbaikan ekonomi dan memberi pinjaman lunak kepada negara yang memerlukan.

Page 6: Perserikatan Bangsa-Bangsa

6) ITU (International Telecommunication Union), bertugas mengembangkan pemerataan dan modernisasi teknik telekomunikasi dengan perlengkapan standar.7) UNESCO (United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization), bertugas membantu pengembangan ilmu pengetahuan, kebudayaan, dan pendidikan.8) UNICEF (United Nations International Children’s Emergency Fund), bertugas membantu memenuhi kepentingan anak-anak di seluruh dunia.9) UPU (Universal Postal Union), bertugas mengusahakan persamaan prosedur korespondensi internasional untuk lebih mempercepat pengiriman.10) UNHCR (United Nations High Commissioner for Refugees), bertugas mengurusi para pengungsi dan tawanan perang.

Page 7: Perserikatan Bangsa-Bangsa

NEGARA ANGGOTA PBB :

Dengan penambahan Sudan Selatan pada tanggal 14 Juli 2011, saat ini ada 193 negara anggota Perserikatan Bangsa-Bangsa, termasuk semua negara yang menyatakan kemerdekaannya masing-masing dan diakui kedaulatannya secara internasional, kecuali Vatikan (Tahta Suci, yang memegang kedaulatan atas Vatikan, adalah pengamat permanen)

Page 8: Perserikatan Bangsa-Bangsa

ASAS PBB : Asas Perserikatan Bangsa-Bangsa sebagai berikut. Persamaan derajat dan kedaulatan semua negara

anggota. Persamaan hak dan kewajiban semua negara

anggota. Penyelesaian sengketa dengan cara damai. Setiap anggota akan memberikan bantuan kepada

PBB sesuai ketentuan Piagam PBB. PBB tidak boleh mencampuri urusan dalam negeri

negara anggota.

Page 9: Perserikatan Bangsa-Bangsa

TUJUAN PBB : Memelihara perdamaian dan keamanan dunia. Mengembangkan hubungan persahabatan antarbangsa

berdasarkan asas-asas persamaan derajat, hak menentukan nasib sendiri, dan tidak mencampuri urusan dalam negeri negara lain.

Mengembangkan kerjasama internasional dalam memecahkan masalah-masalah ekonomi, sosial, budaya, dan kemanusiaan.

Menyelesaikan perselisihan dengan cara damai dan mencegah timbulnya peperangan.

Memajukan dan menghargai hak asasi manusia serta kebebasan atau kemerdekaan fundamental tanpa membedakan warna, kulit, jenis kelamin, bahasa, dan agama.

Menjadikan pusat kegiatan bangsa-bangsa dalam mencapai kerja sama yang harmonis untuk mencapai tujuan PBB.

Page 10: Perserikatan Bangsa-Bangsa

SISTEM PENDANAAN

Sebagian besar dari pengeluaran PBB adalah untuk misi inti PBB, yaitu perdamaian dan keamanan. Anggaran pemeliharaan perdamaian untuk tahun fiskal 2010-2011 adalah sekitar $ 7 miliar,

Page 11: Perserikatan Bangsa-Bangsa

SELESAI TERIMAKASIH