peningkatan hasil belajar passing bawah bola …... · voli mini siswa kelas iv sd negeri...

109
perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id commit to user i PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA VOLI MINI DENGAN MENGGUNAKAN ALAT BANTU BOLA GANTUNG PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI NGARGOTIRTO 2 OLEH : AGUS SUYONO X4711008 FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS SEBELAS MARET SURAKARTA Juli 2012

Upload: hadat

Post on 03-Mar-2019

239 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

i

PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH

BOLA VOLI MINI DENGAN MENGGUNAKAN ALAT

BANTU BOLA GANTUNG PADA SISWA KELAS IV

SD NEGERI NGARGOTIRTO 2

OLEH :

AGUS SUYONO

X4711008

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS SEBELAS MARET

SURAKARTA

Juli 2012

Page 2: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

ii

PERNYATAAN KEASLIAN TULISAN

Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama : AGUS SUYONO

NIM : X4711008

Jurusan/Program Studi : PPKHB/Penjaskesrek

Menyatakan bahwa skripsi saya berjudul “PENINGKATAN HASIL BELAJAR

PASSING BAWAH BOLA VOLI MINI DENGAN MENGGUNAKAN

ALAT BANTU BOLA GANTUNG PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI

NGARGOTIRTO 2”, ini benar-benar merupakan hasil karya saya sendiri. Selain

itu, sumber informasi yang dikutip dari penulis lain telah disebutkan dalam teks

dan dicantumkan dalam daftar pustaka.

Apabila pada kemudian hari terbukti atau dapat dibuktikan skripsi ini hasil

jiplakan, saya bersedia menerima sangsi atas perbuatan saya.

Surakarta, Juli 2012

Yang membuat pernyataan

AGUS SUYONO

Page 3: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

iii

PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH

BOLA VOLI MINI DENGAN MENGGUNAKAN ALAT

BANTU BOLA GANTUNG PADA SISWA KELAS IV

SD NEGERI NGARGOTIRTO 2

Oleh:

AGUS SUYONO

X4711008

SKRIPSI

Diajukan sebagai salah satu persyaratan mendapatkan gelar Sarjana

Pendidikan Program Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi,

Jurusan Pendidikan Jasmani dan Olahraga

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS SEBELAS MARET

SURAKARTA

Juli 2012

Page 4: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

iv

PERSETUJUAN

Peroposal ini telah disetujui untuk dipertahankan di hadapan Tim Penguji

Tugas Akhir Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret

Surakarta.

Surakarta, Juni 2012

Pembimbing I

Drs. Sapta Kunta Purnama, M.Pd

NIP.19680323 199303 1 012

Pembimbing II

Djoko Nugroho,S.Pd,M.Or

NIP.19730205 200501 1 001

Page 5: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

v

LEMBAR PENGESAHAN

Skripsi ini telah dipertahankan di hadapan Tim Penguji Skripsi Fakultas

Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta dan diterima

untuk memenuhi persyaratan mendapatkan gelar Sarjana Pendidikan.

Hari : Rabu

Tanggal : 01 Agustus2012

Tim Penguji Skripsi

Nama Terang, tanda tangan

Ketua : Waluyo, S.Pd. M.Or .........................

Sekretaris : Drs. Budhi Satyawan,M.Pd .........................

Anggota 1 : Drs. Sapta Kunta Purnama, M.Pd .........................

Anggota 2 : Djoko Nugroho, S.Pd, M.OR .........................

Disahkan oleh

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

Universitas

Sebelas Maret

Prof. Dr.rer.nat. H. Sajidan, M.Si.

NIP. 19660415 199103 1 002

Page 6: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

vi

ABSTRAK

Agus Suyono. PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH

BOLA VOLI MINI DENGAN MENGGUNAKAN ALAT BANTU BOLA

GANTUNG PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI NGARGOTIRTO 2

KECAMATAN SUMBERLAWANG KABUPATEN SRAGEN TAHUN

AJARAN 2011/2012. Skripsi. Surakarta : Fakultas keguruan dan Ilmu Pendidikan

Universitas Sebelas Maret Surakarta, Juni 2012.

Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar siswa,

kualitas dan sikap siswa, serta perilaku siswa dalam pembelajaran passing bawah

bola voli mini. Memberikan motivasi siswa melalui pendekatan pembelajaran

dengan model bermain sehingga siswa lebih berminat, senang dan memahami

keterampilan passing bawah bola voli mini sehingga tujuan pemblajaran tercapai.

Penelitian ini menggunakan metode action research (tindakan kelas).

Adapun populasi yang digunakan adalah seluruh siswa kelas IV SD Negeri

Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Tahun Ajaran

2011/2012. Gerak dasar passing bawah bola voli mini yang digunakan dalam

penelitian ini adalah gerak dasar passing bawah bola voli mini menggunakan alat

bantu bola gantung, yaitu mengikutsertakan seluruh individu yang ada di dalam

populasi. Jadi jumlah sampel yang digunakan adalah seluruh populasi yang ada

yaitu sebanyak 22 siswa. Terdiri dari 15 siswa putra, dan 7 siswa putri.

Data hasil penelitian ini berupa hasil belajar siswa mengenai kemampuan

siswa dalam pembelajaran passing bawah bola voli mini dalam setiap kondisi

yaitu kondisi awal, pembelajaran pada siklus 1, dan pembelajaran pada siklus ke

2. Hasil belajar siswa terbentuk score total yang diperoleh siswa dalam penilaian

dari setiap komponen pembelajaran passing bawah bola voli mini. Penilaian

diperoleh melalui lembar observasi yang diisi/dinilai oleh peneliti berdasarkan

sikap hasil belajar yang ditampilkan siswa pada saat pelaksanaan tes. Dari hasil

analisis yang diperoleh, terdapat penngkatan pada hasil belajar siswa dari kondisi

awal dan siklus 2, baik peningkatan dari nilai rata-rata pembelajaran passing

bawah bola voli mini siswa maupun nilai ketuntasan hasil belajar. Nilai rata-rata

Page 7: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

vii

pembelajaran passing bawah bola voli mini pada rata-rata kondisi awal (69), rata-

rata siklus 1 (72,5) dan rata-rata siklus 2 (76), sehingga peningkatan dari kondisi

awal ke siklus 2 sebesar (7).

Peningkatan kemampuan gerak pada pembelajaran passing bawah bola

voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang,

Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat dilihat dari ketentuan

nilai ketuntasan minimal/KKM (70,00) adalah nilai rata-rata kondisi awal siswa

hanya 11 siswa dari 22 siswa yang memliki nilai di atas KKM (70,00) atau tuntas

sebesar (50%). Nilai rata-rata peningkatan hasil pembelajaran kondisi awal siswa

dengan pembelajaran pada siklus 1 sebanyak 16 siswa dari 22 siswa, atau tuntas

sebesar (70,5%) siswa yang memliki nilai di atas KKM (70,00). Nilai rata-rata

pada peningkatan siklus 2 sebanyak 20 siswa dari 22 siswa, atau tuntas sebesar

(76,00%) siswa yang memiliki nlai diatas KKM (70,00).

Kata Kunci : hasil belajar, passing bawah bola voli mini, alat bantu bola gantung.

Page 8: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

viii

MOTTO

Ilmu dapat membuat orang lebih bijaksana, mencegah berbuat aniaya dan

membuat yang tak tau arah menjadi terarah

( Al Imam Al Mawardi )

Page 9: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

ix

PERSEMBAHAN

Kusuntingkan Skripsi ini untuk :

Bapak-Ibuku, dalam memori perjalanan sambungan jiwaku.

Teman kuliah kelompok Sragen, sebagai inspirator dan motivasi dalam

belajar.

Istri tercinta yang selalu memberikan motivasi dan semangat belajar.

Anak-anak tercinta, keberadaanmu memacuku menyelesaikan skripsi ini.

FKIP Universitas Sebelas Maret Surakarta tercinta, kampus tempat

kutimba aneka ilmu untuk kiprah pada bidang Olahraga dan Kesehatan

yang penuh edukasi.

Page 10: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

x

KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah

memberikan rahmat dan karunia-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan

penyusunan Skripsi dimana kegiatan penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri

Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen.

Penulis menyadari bahwa keberhasilan penyusunan Skripsi ini tidak

terlepas dari bantuan berbagai pihak baik langsung maupun tidak langsung. Dalam

kesempatan ini, penulis ingin menyampaikan rasa terima kasih yang sebesar-

besarnya kepada :

1. Prof.Dr.H.M Furqon Hidayatullah, M.Pd., Dekan Fakultas Keguruan dan

Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta.

2. Prof. Dr.rer.nat.H.Sajidan, M.Si, Selaku Pembantu Dekan I Fakultas

Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta.

3. Drs. H. Mulyono, MM., Ketua Jurusan Pendidikan Olahraga dan

Kesehatan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas

Maret Surakarta.

4. Waluyo, S.Pd. M. Or, Ketua Program Pendidikan Jasmani Kesehatan dan

Rekreasi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas

Maret Surakarta.

5. Drs. Sapta Kunta Purnama, M.Pd, sebagai pembimbing I yang telah

memberikan motivasi dan arahan dalam penyusunan Skripsi.

6. Djoko Nugroho, S.Pd. M. Or, sebagai pembimbing II yang telah

memberikan bimbingan dan pengarahan dalam penyusunan skripsi.

7. Bapak dan Ibu Dosen FKIP JPOK Surakarta yang secara tulus

memberikan ilmu dan masukan-masukan kepada penulis.

8. Bapak Mursidi, S. Ag, sebagai Kepala SD Negeri Ngargotirto 2,

Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen, yang telah memberikan

izin untuk mengadakan penelitian di sekolah yang dipimpin.

Page 11: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

xi

9. Bapak Agus Suranto, S.Pd, Guru Mapel Penjasorkes SD Negeri

Ngargosari 1, Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen yang telah

menjadi kolabolator.

10. Siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang,

Kabupaten Sragen, tahun pelajaran 2011/2012 yang telah bersedia menjadi

sampel penelitian.

11. Semua pihak yang telah membantu terlaksananya penelitian ini.

Semoga semua yang telah membantu penulis dalam menyusun laporan

ini yang tidak dapat disebutkan satu persatu, mendapat pahala yang berlipat ganda

dari Tuhan Yang Maha Esa.

Akhirnya peneliti mohon ma’af apabila dalam penyampaian tulisan ini

terdapat hal yang tidak berkenan dihati para pembaca, bagaimanapun juga segala

kekurangan ada pada diri penyusun. Semoga Skripsi ini dapat memberikan

manfaat dan menambah wawasan kepada para pembaca. Peneliti berharap saran

dan kritik yang bersifat membangun sangat penulis harapkan untuk kesempurnaan

Skripsi ini.

Sragen, 30 Juni 2012

Penulis

Page 12: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

xii

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL...................................................................................... i

HALAMAN PERNYATAAN ....................................................................... ii

HALAMAN PENGAJUAN........................................................................... iii

HALAMAN PERSETUJUAN....................................................................... iv

HALAMAN PENGESAHAN........................................................................ v

HALAMAN ABSTRAK................................................................................ vi

HALAMAN MOTTO .................................................................................... viii

HALAMAN PERSEMBAHAN .................................................................... ix

KATA PENGANTAR ................................................................................... x

DAFTAR ISI.................................................................................................. xii

DAFTAR GAMBAR ..................................................................................... xiv

DAFTAR TABEL.......................................................................................... xv

DAFTAR LAMPIRAN.................................................................................. xvi

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang ..................................................................... 1

B. Perumusan Masalah ............................................................. 2

C. Tujuan Penelitian ................................................................. 3

D. Manfaat Penelitian ............................................................... 3

BAB II LANDASAN TEORI

A. Kajian Pustaka...................................................................... 4

1. Pengertian Pendidikan Jasmani ....................................... 4

2. Bola Voli ......................................................................... 4

3. Bola Voli Mini................................................................. 5

4. Passing Bawah................................................................. 5

B. Kerangka Berpikir................................................................ 8

BAB III METODE PENELITIAN

A. Tempat dan Waktu Penelitian .............................................. 10

B. Subyek Penelitian................................................................. 10

C. Sumber Data......................................................................... 11

Page 13: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

xiii

D. Teknik Pengumpulan Data................................................... 11

E. Uji Validitas Data................................................................. 12

F. Analisis Data ........................................................................ 12

G. Indikator Kinerja Penelitian ................................................. 13

H. Prosedur Penelitian............................................................... 14

1. Uraian siklus I ................................................................. 14

2. Uraian siklus II ................................................................ 14

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Deskripsi Pratindakan .......................................................... 17

B. Siklus I ................................................................................. 20

C. Siklus II ................................................................................ 28

BAB V SIMPULAN, IMPLIKASI, DAN SARAN

A. Kesimpulan .......................................................................... 43

B. Implikasi............................................................................... 43

C. Saran..................................................................................... 44

DAFTAR PUSTAKA .................................................................................... 46

LAMPIRAN................................................................................................... 47

Page 14: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

xiv

DAFTAR GAMBAR

Gambar Halaman

1 Gerakan Passing Bawah ........................................................... 6

2 Passing bawah bola gantung..................................................... 7

3 Kerangka berpikir..................................................................... 9

4 Grafik kondisi awal hasil belajar.............................................. 19

5 Grafik peningkatan hasil belajar kondisi awal ke siklus 1 ....... 25

6 Grafik peningkatan rata-rata kondisi awal ke siklus 1 ............. 25

7. Grafik peningkatan rata-rata kondisi siklus 1 ke siklus 2......... 32

8 Grafik peningkatan rata-rata hasil dari siklus 1 ke siklus 2...... 33

9 Grafik hasil belajar kondisi awal ke siklus 2............................ 34

10 Grafik peningkatan hasil belajar bola voli awal, siklus 1,

siklus 2...................................................................................... 35

11 Diskusi penyusunan perencanaan siklus 1 ............................... 87

12 Implementasi RPP siklus 1 passing bawah tanpa bola............. 88

13 Passing bawah dengan bola karet ............................................. 88

14 Passing bawah dengan bola gantung ........................................ 89

15 Perencanaan penyusunan siklus 2 ............................................ 89

16 Implementasi siklus 2 passing bawah tanpa bola ..................... 90

17 Passing bawah dengan bola karet ............................................. 90

18 Passing bawah dengan bola gantung ........................................ 91

19 Passing bawah dengan bola karet berpasangan ........................ 91

20 Permainan lewat tali ................................................................. 92

Page 15: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

xv

DAFTAR TABEL

Tabel Halaman

1 Rincian kegiatan waktu dan jenis kegiatan penelitian .................. 10

2 Teknik dan alat pengumpulan data................................................ 12

3 Prosentase target pencapaian......................................................... 15

4 Deskripsi awal siklus ke siklus 1................................................... 37

5 Deskripsi Data Siklus 1 ke siklus 2............................................... 37

6 Deskripsi awal siklus ke siklus 2................................................... 38

7 Deskripsi Kondisi Awal ................................................................ 38

8 Ketuntasan hasil belajar siklus 1 ................................................... 39

9 Ketuntasan hasil belajar siklus 2 ................................................... 40

10 Rekapitulasi kondisi awal, Siklus 1, siklus 2 ................................ 41

Page 16: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

xvi

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran : Halaman

1. Jadwal Pelaksanaan Penelitian .................................................... 47

2. Daftar Kelompok dan Jadwal perputaran.................................... 48

3. Rencana Persiapan Pembelajaran (RPP) ..................................... 51

4. Daftar Pendapat Siswa ................................................................ 70

5. Rekap Daftar Pendapat Siswa ..................................................... 72

6. Daftar Observasi Guru Pamong .................................................. 73

7. Alokasi Waktu Pembelajaran ...................................................... 74

8. Daftar Lembar Pengamatan Kolaborator .................................... 75

9. Daftar Absensi Siswa .................................................................. 77

10. Daftar Nilai Awal Siswa ............................................................. 78

11. Daftar Nilai Siklus 1 dan 2.......................................................... 79

12. Daftar Nilai Kognitif Siklus 1 dan 2 ........................................... 81

13. Daftar Nilai Afektif Siklus 1 dan 2 ............................................. 83

14. Daftar Nilai Psikomotor Siklus 1 dan 2 ...................................... 85

15. Foto Kegiatan Pembelajaran ....................................................... 87

16. Surat Izin Kepala Sekolah ........................................................... 93

17. Surat Keterangan Kepala Sekolah............................................... 94

Page 17: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Pendidikan sebagai suatu proses pembinaan manusia yang berlangsung

seumur hidup,pendidikan Jasmani,olah raga dan kesehatan yang diajarkan

disekolah memiliki peran sangat penting yaitu memberi kesempatan kepada

peserta didik untuk terlibat langsung dalam berbagai pengalaman belajar melalui

aktivitas jasmani, olah raga dan kesehatan yang terpilih dilakukan secara

sistimatis.Namun pelajaran olah raga bagi sebagian siswa dianggap sebagai

pelajaran yang sulit dan rumit sehingga kemampuan siswa dalam pengetahuan

dasar masih kurang.Oleh karena itu ketidakmampuan sering menimbulkan

kejenuhan dan kesulitan belajar terutama didalam menganalisis secara sederhana

untuk memecahkan masalah dalam bentuk soal cerita.Akibatnya prestasi belajar

siswa cenderung lebih rendah dengan pelajaran lainya.

Pendidikan jasmani disekolah dasar terbagi dalam beberapa cabang,

yaituatletik,senam,permainan bola besar dan permainan bola kecil.Melihat dari

kenyataan diatas bisa kita katakan penyebab rendahnya prestasi belajar olah raga

adalah kurangnya pemanfaatan alat bantu peraga saat kegiatan belajar mengajar

berlangsung.Sehingga kurang memberikan pemberdayaan dari potensi siswa dan

karakteristik mata pelajaran itu sendiri. Dalam hal ini peran guru menjadi kunci

utama dalam keberhasilan pembelajaran.Seorang guru dituntut agar melaksanakan

pembelajaran lebih bermakna dan mengesan sehingga dapat mencapai tujuan

pembelajaran yang diinginkan.

Supaya hasil belajar siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 sesuai

dengan kriteria ketuntasan minimal (KKM) yang ditetapkan,peneliti mencoba

pembelajaran menggunakan alat bantu bola gantung untuk pembelajaran passing

bawah.

Permasalahan yang masih peneliti hadapi sebagai seorang guru Penjas adalah

rendahnya hasil belajar olah raga pada umumnya dan konsep”pasing bawah”pada

Page 18: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

2

khusunya. Dari pengalaman peneliti beberapa kali ulangan tentang konsep passing

bawah dari 22 siswa hanya berkisar 50% siswa yang tuntas.

Hasil diskusi peneliti dengan teman sejawat dan kepala sekolah dihasilkan

bahwa rendahnya hasil belajar tersebut adalah :

“Kurangnya aktifitas guru dalam mengelola pembelajaran sehingga

pembelajaran masih menggunakan pendekatan taktis. Rendah keberhasilan siswa

dalam melakukan bermain bola volli. Terbatasnya saran dan prasarana dalam

pembelajaran bola volli mini”.

Demikian pentingnya pemanfaatan alat bantu dalam suatu pembelajaran yang

akan memberikan pengalaman lebih mengesankan bila dibandingkan hanya

ceramah yang segala sesuatunya cenderung verbal. Berdasarkan alasan diatas

dalam usaha untuk meningkatkan prestasi olah raga siswa, perlu kiranya dalam

perbaikab pembelajaran dengan memanfaatkan alat bantu bola gantung.

Peneliti tertarik untuk penelitian tindakan kelas dengan judul “Peningkatan

Hasil Belajar Passing Bawah Bola Voli Mini Dengan Menggunakan Alat Bantu

Bola Gantung Pada Siswa Kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 “ .

B. Perumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan, maka dapat dirumuskan

masalah sebagai berikut:

Bagaimana alat bantu bola gantung dapat meningkatkan hasil belajar passing

bawah pada siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Tahun Pelajaran 2011/2012.

Page 19: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

3

C. Tujuan Penelitian

Tujuannya untuk meningkatkan hasil belajar passing bawah bola voli mini

dengan menggunakan alat bantu bola gantung pada siswa kelas IV SD Negeri

Ngargotirto 2 Tahun Pelajaran 2011/2012.

D. Manfaat Penelitian

1. Bagi Siswa SD Negeri Ngargotirto 2 Kelas IV

a. Terciptanya suasana pembelajaran yang menyenangkan sehingga

menghilangkan rasa takut dan kejenuhan siswa.

b. Ketrampilan dan kemampuan siswa melakukan passing bawah dalam bola

voli akan semakin meningkat.

2. Bagi Guru Penjas Kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2

a. Mutu profesional guru semakin meningkat

b. Guru memiliki wawasan tentang pelaksanaan pembelajaran yang

terprogram.

3. Bagi Sekolah SD Negeri Ngargotirto 2

Dengan hasil penelitian ini akan memberikan sumbangan yang berarti

untuk meningkatkan pembelajaran Pendidikan Jasmani sehingga prestasi dan

kualitas sekolah meningkat

Page 20: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

4

BAB II

LANDASAN TEORI

A. Kajian Pustaka

1. Pengertian Pendidikan Jasmani

Pendidikan jasmani olah raga dan kesehatan merupakan media untuk

mendorong pertumbuhan fisik,perkembangan psikis,ketrampilan

motorik,pengetahuan dan penalaran.Peryataan nilai-nilai (sikap-mental-

emosional-sportivitas-spiritual-sosial), serta pembiasaan pola hidup sehat

yang bermuara untuk merangsang pertumbuhan dan perkembangan kualitas

fisik dan psikis yang sumbang.

2. Bola Voli

Bola voli cabang permainan bola besar yang dilakukan oleh dua regu

yang masing-masing regu jumlah pemainya sama. Bola dimainkan diudara

dengan melewati net. Setiap regu hanya bisa memainkan bola tiga kali

pukulan.

Pencipta bola voli adalah William G.Morgan, seorang tokoh pendidikan

Jasmani di Amerika Serikat pada tahun 1895 dengan nama MIGNONETTE.

Dr.A.T.Halsted saat melihat permainan Mignonette dengan memvoli

bola berganti-ganti, maka ia menyarankandiberi nama volley ball. Pada awal

tahun 1928 yang dibawa oleh serdadu Belanda dan guru ( pelatih) yang

didatangkan dari Belanda sewaktu bertugas di Indonesia. Menurut M.Yunus

(1992) “tehnik dasar dalam permainan bola voli meliputi : 1) servis ; 2)

passing ; 3) umpan 4)smash : 5) block“(Hlm.130132).

Organisasi bola voli Indonesia bernama Persatuan Bola Voli Seluruh

Indonesia ( PBVSI ) Dibentuk tanggal 22 Januari 1955 yang diketuai oleh

Wg Latumeten. Peraturan Permainan Bola Voli selalu berkembang sesuai

keadaan dan kemajuan jaman.Sejalan dengan perkembangan akhirnya

terciptalah Bola Voli mini yang merupakan pembelajaran Pendidikan Jasmani

di Sekolah Dasar.

Page 21: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

5

3. Bola Voli Mini

Permainan bola voli mini didiesain untuk empat permainan setiap

timnya. Khusus untuk anak-anak usia 9 sampai 13 tahun ukuran lapangan

panjang 12 meter dan lebar lapangan 5,5 meter. Cara permainan bola

dilakukan dengan sentuhan atau perkenaan pada bagian badan. Bagian badan

yang boleh untuk memainkan bola sesuai dengan aturan PBVSI yang berlaku

sebelum tahun 1995 adalah bagian lutut keatas.

Namun peraturan setelah tahun 1995 adalah memperbolehkan seluruh

bagian badan dapat memainkan bola dengan syarat pantulan bola saat

perkenaan bola masih dan sempurna sesuai peraturan.

Ukuran lapangan panjang 12 meter lebar 6 meter tinggi net putra 220

cm, putri 210 cm, bola nomor 4 berat 230 – 250 gram. Perlengkapan yang

lain,perlengkapan standar pakaian olah raga seperti kaos bernomor, sepatu

olah raga dan celana pendek.

4. Passing Bawah

Passing bawah merupakan dasar dari permainan bola voli mini.

Terdapat banyak manfaat passing bawah diantaranya : menerima servis,

menahan smash, dan memantulkan bola, beberapa hal yang harus

diperhatikan saat melakukan passing bawah adalah :

1. Berdiri dengan kedua kaki dibuka selebar bahu2. Kedua lutut ditekuk3. Badan condong kedepan4. Tangan rapat dan lurus kedepan hingga kedua ibu jari sejajar5. Pandangan mata kearah datangnya bola6. Perkenaan bola pada pergelangan tangan7. Koordinasi gerak lutut,badan dan bahu

Page 22: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

6

Gbr 1.gerakan passing bawah

a. Belajar

Belajar merupakan kegiatan penting setiap orang termasuk

didalamnya belajar bagaimana seharusnya belajar. Meskipun belajar

mengajar dan pembelajaran menuju kepada aktifitas yang berbeda namun

keduanya bermuara pada tujuan yang sama. Menurut Abdillah(2002) :

’’belajar adalah suatu usaha sadar yang dilakukan individu dalam

perubahan tingkah laku baik melalui latihan dan pengalaman yang

menyangkut aspek kognitip, afektif dan psikomotor untuk memperoleh

tujuan tertentu’’.

Perubahan hasil belajar juga dapat ditandai dengan perubahan

kemampuan siswa dari tidak bisa melakukan passing bawah menjadi bisa.

Menurut Gredle (1994) “belajar adalah proses orang memperoleh

pengetahuan, ketrampilan dan sikap” (hlm.1). Adanya evaluasi belajar

merupakan suatu usaha untuk mengumpulkan berbagai informasi secara

berkesinambungan dan menyeluruh tentang proses belajar yang telah

dicapai oleh siswa.

b. Pembelajaran

Pembelajaran sebagai proses transfer informasi atau transfer of

knowledge dari guru kepada siswa. Usaha guru dalam pembelajaran siswa

merupakan bagian yang sangat penting dalam mencapai keberhasilan

tujuan pembelajaran yang sangat mudah direncanakan. Oleh karena itu

Page 23: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

7

pemilihan berbagai metode, strategi, pendekatan serta teknik pembelajaran

merupakan suatu hal yang utama. Metode pembelajaran adalah pedoman

berupa program atau petunjuk strategi mengajar yang dirancang untuk

mencapai suatu pembelajaran.

c. Pengaruh Alat Bantu Pembelajaran Penjas terhadap peningkatan

kemampuan passing bawah

Latihan dengan penghargaan nilai akan merangsang untuk

melakukan lebih banyak melaksanakan gerakan. Makin banyaknya passing

dengan bola karet, makin banyak nilai yang diperoleh. Dengan melakukan

passing bawah menggunakan bola gantung yang berulang-ulang akan

menjadikan gerakan yang otomatis, sehingga anak menjadi berani dan

termotifasi,selain itu dengan melakukan pasing dengan bola gantung siswa

tidak merasa takut, sehingga siswa menjadi berani dan berusaha untuk

melakukan berulang-ulang dan termotifasi. Dengan motivasi yang kuat

akan dapat menimbulkan keberanian melakukan pula, sehinnga akan dapat

meningkatkan hasil belajar passing bawah. Dengan keberaniannya

melakukan passing terus menerus dengan bola gantung secara tidak

langsung akan dapat membenahi gerakan yang benar saat menggunakan

bola voli yang sebenarnya. Tujuan dari pembelajaran ini antara lain untuk

melatih keberanian siswa dalam melakukan passing bawah menggunakan

bola voli yang sebenarnya dan siswa dapat menerka tingkat keterampilan

yang dimiliki.

Gbr 2.Passing bawah bola gantung

Page 24: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

8

Secara umum karakteristik siswa takut untuk menggunakan bola voli

yang sebenarnya dalam hal passing bawah. Dengan demikian

pembelajaran passing bawah akan lebih berhasil bila dilakukan dengan

memberi motivasi siswa secara langsung sehingga siswa dapat mengetahui

hasil yang telah dicapai.Pada saat ini permainan bola voli bukan hanya

merupakan olah raga rekreasi, tetapi sudah merupakan olah raga

prestasi.Seperti dikemukakan oleh Suharno HP. ( 1986) bahwa:”Bola voli

pada abad ke-20 ini tidak hanya merupakan rekreasi lagi, melainkan telah

menjadi olah raga prestasi sehingga menuntut kualitas prestasi setinggi-

tinggingya”(hlm.1).

Alat bantu bola gantung sangatlah banyak manfaatnya karena masa

anak-anak merupakan masa bermain,seorang guru yang tahu kalau dunia

anak adalah dunia bermain, maka guru yang profesional akan

memasukkan pembelajaran sedikit demi sedikit melalui bermain,bermain

seraya belajar ( preschool).

Diharap guru mengenalkan dan melatih ketrampilan proses dan

ketrampilam bermain sebelum atau selama pembelajaran agar siswa

mampu menemukan dan mengembangkan sendiri fakta dan konsep serta

dapat menumbuhkan dan mengembangkan sikap dan nilai yang dituntut.

B. Kerangka Berfikir

Agar supaya kemampuan pasing bawah meningkat perlu dilakukan suatu

penelitian yang tepat. Dalam penelitian ini akan dilakukan tindakan dengan

langkah-langkah sebagai berikut :

1. Mengetahui kondisi awal. Guru belum menggunakan alat bantu bola gantung

dalam pembelajaran, nilai rata-rata passing bawah siswa masih rendah.

2. Pada siklus I, guru menggunakan alat bantu bola gantung dengan membagi

siswa dalam kelompok terdiri dari empat sampai lima siswa

Page 25: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

9

3. Siklus II, guru menggunakan alat bantu bola gantung dan setiap kelompok

terdiri dari tiga sampai empat siswa.

4. Setelah proses belajar passing bawah dengan menggunakan bola gantung

kemampuan siswa meningkatkan.Untuk lebih jelasnya dapat kita lihat pada

skema berfikir di bawah ini :

Gambar 3. Kerangka Berfikir

KONDISIAWAL

Guru : pembelajaran monoton

Siswa: Pembelajaran kurang begitu senang

TINDAKAN

Pembelajaran dengan lat bantubola gantung

Siklus I Hasil evaluasi siswa dapat meningkat 72,5%

Siklus IIDengan target hasil evaluasi siswa dapat meningkat mencapai 76%

KONDISIAKHIR

Melalui alat bantu bola gantung hasil belajar passing bawah siswa meningkat

Page 26: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

10

BAB III

METODE PENELITIAN

A. Tempat dan Waktu

1. Tempat Penelitian

Penelitian dilaksanakan di SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan

Sumberlawang, Kabupaten Sragen.

2. Waktu Penelitian

Penelitian tindakan kelas ini akan dilaksanakan dari bulan April – Juni 2012

Tabel 1. Rincian Kegiatan Waktu dan Jenis Kegiatan Penelitian

No Pelaksanaan KegiatanTahun 2012

April Mei Juni1 Persiapan

a.Observasi b.Identifikasi masalah c.Penentuan tindakan d.Pengajuan Judul e.Penyusunan Proposal f.Pengajuan ijin penelitian

2 Pelaksanaan-Pengumpulan data penelitian

3 Penyusunan Laporana.Penulisan laporan b.Ujian skripsi

B. Subyek Penelitian

Subyek dalam penelitian tindakan kelas ini adalah siswa kelas IV SD

Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang yang berjumlah 22 siswa terdiri

dari 15 siswa laki-laki, dan 7 siswa perempuan. Peneliti memilih kelas IV karena

kemampuan melakukan passing bawah masih rendah.

Page 27: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

11

C. Sumber Data

Sumber Data dalam Penelitian Tindakan Kelas (PTK) ini adalah sebagai

berikut :

1. Hasil kemampuan gerak passing bawah dalam bola voli mini pada kelas IV

SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang Tahun Pelajaran

2011/2012.

2. Hasil pengamatan guru,sebagai kolaborator untuk melihat peningkatan

kemampuan gerak dasar passing bawah dalam pembelajaran bola voli mini

kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 tahun pelajaran 2011/2012.

D. Teknik dan Pengumpulan Data.

Teknik Pengumpulan data dalam penelitian tindakan kelas ini terdiri dai

tes dan observasi.

1. Tes dipergunakan untuk mendapatkan data tentang kemampuan siswa dalam

melakukan gerak dasar passing bawah yang dilakukan oleh siswa kelas IV SD

Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang Tahun Pelajaran 2011/2012

2. Pengamatan dan obsevasi dipergunakan sebagai teknik untuk mengumpulkan

data tentang aktivitas siswa dan guru selama kegiatan belajar mengajar dengan

menggunakan alat bantu bola ganung untuk meningkatkan gerak dasar passing

bawah bola voli mini.

Alat pengumpulan data yang dipergunakan dalam penelitian adalah sebagai

berikut :

Page 28: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

12

Tabel 2.Teknik dan Alat Pengumpulan Data

No Jenis Data Sumber Data Teknik Pengumpulan

Data

Instrumen

1 Pengetahuan tentang bola voli

Siswa Kelas IV

Tes unjuk kerja Tes tertulis

2 Gerak dasar passing Siswa kelas IV

Praktek Tes FormatifPassing Bawah

Tes ketrampilan passing bawah secara individu melewati batas atau net

3 Kemampuan melakukan bermain bola voli mini

Siswa Kelas IV

Observasi Praktek dan unjuk kerja

Lembar observasi atau pengamatan

E. Uji Validitas Data

Cara mendapatkan data dicapai dengan proses pengumpulan data yang

tepat dengan proses triangulasi. Triangulasi sebagai teknik pemeriksaan untuk

mencapai keabsahan sebagai berikut.

1. Triangulasi data yaitu data yang sama akan lebih mantap kebenarannya bila

digali dari beberapa sumber data yang berbeda.

2. Triangulasi sumber yaitu mengkroscekkan data yang diperoleh dengan

informan atau narasumber yang lain baik dari siswa, guru lain, pihak kepala

sekolah atau rekan guru.

3. Triangulasi metode yaitu dengan mengumpulkan data yang berbeda agar

hasilnya lebih baik sehingga didapatkan hasil yang akurat dan sebenarnya.

F. Analisis Data

Data yang diperoleh dalam penelitian tindakan kelas yang berupa lembar

pengamatan dan hasil tes belajar siswa.

Page 29: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

13

1. Analisis Pengamatan/Observasi

Data observasi atau pengamatan terhadap aktivitas siswa dalam

mengikuti bola voli pada setiap siklusnya dan data pengamatan disajikan

berupa deskriptif pada hasil pengamatan pada penelitian tindakan kelas dalam

proses belajar siswa.

2. Analisis Hasil Belajar siswa

Analisis hasil belajar siswa dilakukan berdasarkan hasil tes siswa berupa

tes unjuk kerja atau penampilan ( gerak dasar passing bawah bola voli mini

melewati batas tertentu ) yang dilaksanakan pada setiap akhir pembelajaran

dan hasil dari passing bawah dinilai, yang kemudian rata-rata nilai dianalisis

ketuntasannya berdasarkan batas ketuntasan belajar siswa terhadap materi

pelajaran yang dilaksanakan.

Dan indikator yang merupakan acuan target yang harus dicapai dalam

penelitian tindakan kelas adalah proses minat belajar siswa mengikuti

aktivitas pelajaran dan peningkatan hasil belajar siswa pada materi pelajaran

yang diberikan.Peningkatan hasil belajar siswa dilihat dari hasil belajar

sebelumnya.

G. Indikator Kinerja Penelitian

Indikator keberasilan penelitian tindakan kelas ini diukur dari :

1. Peningkatan hasil belajar passing bawah yang ditandai dengan semakin

banyaknya siswa dapat melakukan passing bawah.

2. Ketuntasan belajar siswa > 80 %. Jadi untuk kelas IV dengan jumlah siswa 22

anak, maka setidaknya siswa yang tuntas belajar adalah 17 siswa. Siswa yang

dinyatakan tuntas belajar apabila siswa dapat melakukan passing bawah.

Page 30: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

14

H. Prosedur Penelitian

Prosedur penelitian tindakan kelas (PTK) tentang peningkatan gerak dasar

passing bawah bola voli mini dengan menggunakan alat bantu bola ganung

direncanakan dengan siklus. Pada penelitian ini, peneliti melaksanakan dua siklus,

setiap siklus dilaksanakan satu kali petemuan masing-masing siklus terdiri dari

perenvanaa, pelaksanaan, observasi dan refleksi.

Kondisi awal siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang

Kabupaten Sragen mata pelajaran Olah raga konsep passing bawah pada olah

ragabola voli. Selanjutnya melaksanakan tindakan yang direncanakan dalam

siklus-siklus sebagai berikut.

1. Siklus I

a. Perencanaan Perbaikan Pembelajaran.

Guru kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang,

Kabupaten Sragen dan pengamat mendiskusikam teantang

materi,menyusun rencana pembelajaran, kegiatan pembelajaran, alat

evaluasi, serta menyiapkan alat bantu/instrumen dan pedoman pengamatan

dan melaksanakan tes penjajagan untuk mengetahui kondisi awal siswa.

b. Pelaksanaan tindakan

Dalam Pelaksanaan ini, peneliti (guru) membagi siswa menjadi 4

kelompok yaitu 5, 5, 5, 6 dan melaksanakan kegiatan sesusai rencana yang

Ada dalam rencana pembelajaran sebagai berikut:

1) Pembukaan / Kegiata Awal :

Memberi salam, doa, absensi siswa, apersepsi, menyampaikan materi

yang akan diajarkan.

2) Kegiatan Inti:

Gurumenjelaskan cara melakukan passing bawah dengan alat bantu

bola gantung melibatkan siswa untuk berperan aktif dalam mengikuti

pembelajaran. Pembagian kelompok dan memberi tugas. Selanjutnya

siswa mengerjakan tugas. Kemudian diskusi kelas untuk membuat

kesimpulan dan evaluasi.

3) Penutup/Kegiatan Akhir:

Page 31: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

15

Penentuan peringkat, penguat, mencatat kesimpulan, memberi tugas.

c. Pengamatan

Pengamatan dilakukan selama tindakan berlangsung. Pengamatan

mencakup aktivitas siswa dan aktivitas guru dengan lembar pengamatan.

d. Refleksi

Guru dan pengamat mendiskusikan hasil pembelajaran, peningkatan

motivasi belajar, dan mengkaji ulang kekurangan ataupun kelebihan pada

siklus ini. Selanjutnya penyempurnaan dari kekurangan siklus ini

dilaksanakan pada siklus berikunya.

Tabel 3. Prosentase Pencapaian Target

Aspek yang DiukurProsentase Pencapaian Target

Kondisi Awal Siklus 1 Siklus 2

Hasil Belajar Passing

Bawah Bola Voli Mini

50 % 72,5% 76%

2. Siklus II

a. Perencanaan

Guru dan pengamat mengidentifikasi dan mendiskusikan pelaksanaan

rencana pembelajaran mengacu pada siklus I yang telah diperbaiki serta

menyiapkan alat-alat pendukung beserta lembar pengamatan.

b. Pelaksanaan Tindakan

Pada pelaksanaan ini,guru dan pengamat melaksanakan tindakan yang

mengacu pada refleksi yang telah diperbaiki/disempurnakan.

c. Pengamatan

Guru dan pengamat mengamati dampak pelaksanaan. Apakah telah

sesuai dengan rencana dan hambatan atau kendala apa yang dihadapi siswa

maupun guru?

d. Refleksi

Diskusi bersama guru dan pengamat tentang pelaksanaan. Apakah

pelaksanaan telah membawa hasil peningkatan hasil belajar olahraga

Page 32: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

16

konsep passing bawah siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 kecamatan

Sumberlawang, Kabupaten Sragen? Dan masih adakah kekurangan

(kelemahan) memenuhi batas minimal ketuntasan (indikator kerja) dalam

pelaksanaan pembebelajan dan belum terlihat adanya peningkatan hasil

belajar olahraga maka dilanjutkan dengan tindakan siklus selanjutnya yang

langkah-langkahnya seperti pada siklus sebelumnya.

Langkah-langkah yang ditempuh dalam perbaikan pembelajaran

untuk mata pelajaran olahraga, sesuai dengan kekurangan/kelemahan

selam mengadakan tes penjajagan, tes siklus I antara lain :

1) Mengajukan pertanyaan tentang materi sebelumnya sebagai langkah

awal kegiatan.

2) Membahas materi pembelajaran dengan banyak latihan.

3) Penggunaan alat bantu bola gantung.

4) Penyimpulan materi pelajaran

5) Memberikan penguat-penguat dan motivasi.

Sesuai dengan masalah peryataan yang diajukan, siswa pasif dan

pemilihan metode yang kurang berfariasi, tidak/kurangnya penggunaan

alat bantu. Dari berbagai permasalahan yang muncul, pengajuan

peryataan-pertanyaan kepada siswa dapat dilakukan sebagai sarana untuk

menarik perhatian siswa. Selain itu dapat juga melalui pemanfaatan alat

bantu yang sesuai dengan materi pelajaran,melibarkan siswa atau siswa

lebih aktif, juga pemilihan metode yang bervariasi, tidak hanya

menggunakan metode ceramah saja, namun dengan metode latihan dan

pemberian contoh-contoh.

Page 33: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

17

BAB IV

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Deskripsi Pratindakan

Kegiatan survey awal dilakukan untuk mengetahui bagaimana kondisi yang

ada dilapangan. Berikut kondisi yang ada di lapangan berdasarkan hasil survey

awal :

1. Hasil belajar siswa dalam permainan bola voli mini siswa kelas IV SD Negeri

Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Tahun pelajaran

2011/ 2012 menunjukkan 50 % siswa dari 22 siswa masih memiliki nilai yang

berada dibawah KKM (70.00).

2. Permainan passing bawah bola voli mini kurang diminati oleh siswa.

3. Kurangnya sarana pembelajaran khususnya pada gerak dasar passing bawah

sehingga banyak siswa antri menunggu giliran.

4. Kurangnya pengembangan metode pembelajaran yang menyenangkan

sehingga siswa kurang menyukai permainan bola voli mini khususnya pada

kegiatan latihan passing bawah kurang menerapkan metode bermain yang

menyenangkan.

5. Kurang adanya motivasi dalam pembelajaran permainan bola voli mini

mengakibatkan anak malas belajar gerak-gerak dasar permainan bola voli mini

yang diterapkan oleh peneliti.

6. Gerak-gerak dasar passing bawah kurang dikuasai oleh siswa dalam

permainan bola voli mini, terlihat dalam permainan tidak dapat berkembang

dengan kata lain permainan bersifat monoton.

Berdasarkan hasil survey di atas, peneliti melakukan penelitian terhadap

pembelajaran bola voli mini dengan penerapan variasi passing bawah pada

siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang,

Kabupaten Sragen, Tahun pelajaran 2011/ 2012.

Page 34: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

18

a. Hasil Penelitian

Secara umum, sistematika pembelajaran materi permainan bola voli

mini dengan penerapan variasi passing bawah untuk meningkatkan hasil

belajar permainan bola voli mini pada siswa kelas IV SD Negeri

Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Tahun

pelajaran 2011/ 2012. Terdiri dari 4 (empat) tahapan yaitu kegiatan awal

meliputi membariskan siswa, membuka pertemuan, berdoa, apersepsi dan

memimpin pemanasan. Kemudian kegiatan inti yang terdiri dari penjelasan

singkat materi yang akan diberikan, menyiapkan peralatan, pemberian

latihan materi ajar dengan metode bermain, penjelasan singkat mengenai

materi yang akan dipraktikkan selanjutnya, dan siswa melakukan kegiatan

pembelajaran dengan pendekatan permainan. Selanjutnya kegiatan akhir

yang terdiri dari membariskan siswa, pendinginan, evaluasi pembelajaran,

doa dan pembubaran.

Kemudian masuk ke dalam kegiatan inti, peneliti menjelaskan materi

permainan bola voli mini dengan penerapan variasi passing bawah sesuai

dengan rencana pelaksanaan pembelajaran yang telah dibuat. Setelah

memberikan penjelasan, siswa kemudian peneliti meminta siswa untuk

mempraktekkan materi yang telah diberikan. Pemberian materi dilakukan

oleh peneliti, dimana guru bertugas sebagai pengamat pembelajaran, dan

dibantu oleh guru kolaborator. Adapun kekurangan di siklus pertama akan

lebih dicermati sehingga diperbaiki pada siklus berikutnya.

b. Deskripsi Data

Berikut deskripsi data yang diperoleh melalui tes yang dilakukan

pada saat kondisi awal, serta hasil belajar permainan bola voli mini siklus

1 dan 2 dengan penerapan variasi passing bawah pada permainan bola voli

mini. Data disajikan dalam bentuk table dan grafik sebagai berikut :

Page 35: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

19

c. Deskripsi Data Kondisi Awal Hasil Belajar Permainan Bola Voli Mini

Observasi dan tes awal dilakukan oleh peneliti untuk mengetahui data

awal mengenai hasil belajar permainan bola voli mini siswa kelas IV SD

Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen,

Tahun pelajaran 2011/ 2012. Data tersebut membantu peneliti mengetahui

ada tidaknya peningkatan hasil belajar permainan bola voli mini dari

kondisi awal, siklus 1, hingga siklus 2. Berikut data awal hasil belajar

permainan bola voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2,

Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Tahun pelajaran 2011/

2012.

Grafik 4. Kondisi Awal Hasil Belajar Permainan Bola Voli Mini Siswa

Kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang,

Kabupaten Sragen, Tahun pelajaran 2011/ 2012.

02468

1012141618

Kognitif Afektif PsikomotorTuntas 12 18 12

Tidak Tuntas 10 4 10

Jum

lah

Sisw

a

Berdasarkan data Grafik 4, dapat disimpulkan bahwa dari jumlah

keseluruhan yaitu 22 Siswa Kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan

Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Tahun pelajaran 2011/ 2012, sejumlah

11 orang siswa (50% dari jumlah keseluruhan 22 siswa) memiliki hasil

belajar yang berada di bawah nilai ketuntasan belajar minimal (KKM)

yaitu 70.00. Data tersebut memiliki arti yaitu hasil belajar permainan bola

Page 36: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

20

voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan

Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Tahun pelajaran 2011/ 2012 tergolong

dalam kriteria keberhasilan yang kurang karena belum ada 80% siswa

yang memiliki nilai yang tuntas.

Peneliti menyusun tindakan penelitian untuk meningkatkan hasil

belajar dalam permainan bola voli mini siswa kelas IV SD Negeri

Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Tahun

pelajaran 2011/ 2012 dengan metode penerapan variasi passing bawah.

Untuk pelaksanaan tindakan penelitian sendiri akan dilaksanakan dalam 2

siklus. Masing-masing siklus terdiri dari 4 tahapan : (1) perencanaan, (2)

pelaksanaan tindakan, (3) observasi, (4) analisis dan refleksi.

B. Siklus 1

Pada siklus 1, untuk meningkatkan hasil belajar permainan bola voli mini

siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten

Sragen, Tahun pelajaran 2011/ 2012 secara optimal, maka peneliti memodifikasi

metode pembelajaran bola voli mini dengan menggunakan penerapan variasi

passing bawah. Permainan variasi passing bawah tersebut dapat mendatangkan

ketertarikan, kemudahan sehingga meminimalisir kebosanan, dan rasa senang

dapat muncul pada peserta didik.

1. Perencanaan Siklus :

Kegiatan perencanaan siklus 1 diawali dengan pelaksanaan konsultasi

dengan Guru Penjas SD Negeri Ngargotirto 2 yang merupakan mitra

kolaboratif dalam penelitian ini. Konsultasi tersebut mencakup penentuan

waktu tindakan, kelas yang akan diberikan tindakan, serta perencanaan

tindakan yaitu materi pembelajaran, dan model serta gerak dasar permainan

yang digunakan.

Sesuai kesepakatan, pelaksanaan tindakan siklus 1 diadakan selama 2 kali

pertemuan, yaitu putaran I pada hari selasa, 11 Mei 2012, putaran II pada hari

selasa. 15 Mei 2012. Kelas yang akan diberikan tindakan adalah kelas IV SD

Page 37: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

21

Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Tahun

pelajaran 2011/ 2012. Materi pembelajaran yang akan diberikan berdasar pada

buku referensi dan buku pegangan. Dan untuk permainan yang akan

diterapkan disepakati bahwa variasi passing bawah merupakan permainan

yang akan diterapkan dalam permainan bola voli mini siklus 1.

Kegiatan perencanaan siklus 1 diakhiri dengan penyusunan RPP

(Rencanan Pelaksanaan Pembelajaran) yang memuat rangkaian perencanaan

pembelajaran yang akan dilaksanakan pada siklus 1. Yang kemudian

dilanjutkan dengan kegiatan perencanaan. Yaitu melakukan persiapan sarana

dan prasarana seperti halnya : bola karet, tiang, net, dan peluit, serta halaman

sekolah yang akan mendukung jalannya proses pembelajaran bola voli mini.

2. Pelaksanaan Siklus 1

Berdasarkan RPP yang telah disusun, siklus dilaksanakan selama tiga kali

pertemuan, yakni pertemuan I pada hari Selasa, tanggal 11 Mei 2012,

pertemuan II pada hari selasa, tanggal 15 Mei 2012. Pembelajaran

dilaksanakan di halaman depan SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan

Sumberlawang, Kabupaten Sragen. Setiap pertemuan berlangsung selama 1x

70 menit. Pembelajaran dilakukan oleh peneliti dan guru kolaborator yang

bersangkutan, yang sekaligus melaksanakan observasi terhadap proses

pembelajaran.

Pertemuan I siklus 1 diawali dengan kegiatan awal selama kurang lebih

15 menit. Pertama-tama peneliti membariskan siswa dengan format 3 saf

secara acak. Kemudian peneliti membuka pertemuan dengan mengucapkan

“Selamat Pagi”, dan memberikan semangat untuk siswa agar termotivasi

untuk mengikuti proses pembelajaran. Selanjutnya peneliti memimpin berdoa

dan kemudian peneliti melakukan presensi. Dari jumlah siswa sebanyak 22

siswa, seluruh siswa hadir dan dapat mengikuti pembelajaran. Setelah

presensi, guru sedikit memberikan penjelasan mengenai materi yang akan

diberikan yaitu mengenai permainan bola voli mini dengan penerapan variasi

gerak dasar passing bawah tanpa bola.

Page 38: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

22

Kegiatan awal pertemuan I siklus 1 diakhiri dengan pemanasan.

Pemanasan dipimpin oleh guru di depan siswa dengan menggunakan

permainan “Trakball”. Caranya siswa dibagi menjadi 2 regu, regu A dan B

dengan alat bantu 1 bola besar, Cara bermain regu A berusaha melempar ke

regu B bola dilempar dengan kedua tangan dari bawah ke depan sasarannya

pinggang ke bawah yang boleh dilempar begitu sebaliknya regu B melempar

ke regu A apabila ada yang kena lemparan bola harus keluar dari lapangan

lawan. Regu yang habis paling duluan dinyatakan kalah.

Kemudian masuk kegiatan inti selama 45 menit. Pertama-tama peneliti

menyampaikan penjelasan secara singkat mengenai materi bola voli mini

dengan penerapan gerak dasar “passing bawah” tanpa bola. Peneliti

menjelaskan dan siswa menyimak dengan baik penjelasan yang dipaparkan.

Guru meminta siswa untuk melakukan passing bawah tanpa bola dengan

gerakan : badan berdiri posisi kuda-kuda condong kedepan, tangan diluruskan

dan kedua telapak tangan saling berkait seolah-olah pukul bola menggunakan

lengan bagian tengah. Kemudian siswa diminta untuk pukul bola dengan cara

mengayunkan tangan diluruskan diikuti gerakan badan ke depan. Kemudian

gerakan langkah lanjutan dengan maju satu langkah untuk kaki yang berada

dibelakang dan posisi tangan rileks.

Setelah memberikan penjelasan materi, peneliti meperlihatkan contoh

gerak passing bawah yang akan dipraktekkan dengan sejelas mungkin dengan

baik dan benar. Contoh diberikan kepada siswa sebanyak 3x berturut-turut.

Disela proses pembelajaran, peneliti memberikan bimbingan dan evaluasi

dengan cara memberikan kesempatan bertanya kepada siswa yang kurang jelas

akan penjelasan yang diberikan peneliti atau siswa yang mengalami kesulitan

dalam memahami informasi yang peneliti berikan. Kemudian peneliti

menugaskan siswa untuk melakukan gerakan passing bawah yang telah

dicontohkan sebelumnya. Latihan passing bawah tanpa bola dilakukan secara

berulang-ulang, oleh setiap siswa sesuai dengan waktu yang telah ditentukan.

Page 39: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

23

Pembelajaran dilanjutkan dengan kegiatan akhir yaitu memberikan

evaluasi. Disini peneliti dan kolaborator melakukan evaluasi dengan

memberikan koreksi atas kesalahan-kesalahan siswa dalam melakukan

gerakan passing bawah dalam permainan bola voli mini. Akhir pertemuan I

siklus 1 dengan doa, pendinginan, dan membubarkan siswa untuk mengikuti

pelajaran berikutnya.

Pertemuan ke 2 siklus 1, diawali dengan kegiatan awal yang serupa

dengan pertemuan 1 siklus 1,yaitu peneliti membariskan siswa dengan

membagi siswa menjadi 2 kelompok besar yang sama jumlahnya. Peneliti

membuka pertemuan dengan mengucapkan “Selamat Pagi”, peneliti

menjelaskan garis besar materi pembelajaran yang akan dilaksanakan pada

pertemuan 2 yaitu permainan bola voli mini dengan penerapan variasi

“passing bawah” dengan menggunakan bola karet. Setelah apersepsi, peneliti

memimpin berdoa dan setelah itu melakukan presensi. Sebanyak 22 siswa

(seluruh siswa) dapat mengikuti pembelajaran.

Kegiatan berikutnya adalah pemanasan yang dipimpin oleh guru sendiri

di depan siswa. Pemanasan dilakukan seperti biasa, sama dengan pertemuan 1

yaitu dengan menggunakan permainan “Trakball”. Caranya siswa dibagi

menjadi 2 regu, regu A dan B dengan alat bantu 1 bola besar, Cara bermain

regu A berusaha melempar ke regu B bola dilempar dengan kedua tangan dari

bawah ke depan sasarannya pinggang ke bawah yang boleh dilempar begitu

sebaliknya regu B melempar ke regu A apabila ada yang kena lemparan bola

harus keluar dari lapangan lawan. Regu yang habis paling duluan dinyatakan

kalah. Siswa diminta untuk melakukan kegiatan tersebut secara benar dan

teratur. Kegiatan pemanasan dengan menggunakan metode bermain ini

dilakukan selama kurang lebih 10 menit.

Kegiatan inti pertemuan 2 siklus 1 dilakukan selama kurang lebih 45

menit. Pertama-tama peneliti memberikan penjelasan secara singkat kepada

siswa mengenai materi passing bawah bola voli mini, penerapan passing

bawah bola voli mini memakai bola karet. Siswa diminta untuk mendengarkan

penjelasan peneliti dengan seksama. Peneliti mempersiapkan peralatan dan

Page 40: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

24

tempat yang akan digunakan untuk mendukung pelaksanaan proses

pembelajaran yaitu mengatur setiap kelompok siswa untuk berpasang-

pasangan. Setiap pasang siswa dibekali dengan 1 bola karet. Dalam permainan

passing bawah dengan bola karet, setiap siswa diminta untuk melakukan

passing dengan teman pasangannya secara bergantian. Gerak dasar melakukan

passing tersebut adalah badan berdiri posisi kuda-kuda condong kedepan.

Tangan diluruskan dan kedua telapak tangan saling berkait. Pukul bola karet

dengan menggunakan lengan bagian tengah ke pasangan teman bermain.

Pukul bola dengan cara mengayunkan tangan diluruskan diikuti gerakan badan

ke depan. Gerakan langkah lanjutan dengan maju satu langkah untuk kaki

yang berada di belakang dan posisi tangan rileks.

Setelah memberikan penjelasan, di depan siswa peneliti memperlihatkan

contoh gerak dasar passing bawah dengan menggunakan bola karet kepada

siswa dengan baik dan benar agar memudahkan siswa, dan siswa dapat

melakukan gerak dasar passing tersebut dengan benar di dalam pelaksanaan

pembelajaran nantinya. Peragaan diberikan sebanyak 3x. Setelah peragaan

usai, peneliti memerintahkan kepada setiap pasang siswa untuk secara mandiri

mempraktekkan gerak dasar passing bawah dengan menggunkan bola karet

secara berulang dan bergantian satu sama lain sesuai dengan alokasi waktu

yang diberikan peneliti. Ketika siswa secara mandiri mempraktekkan

permainan tersebut, peneliti dan guru kolaborator mengobservasi.

Pertemuan ke 2 siklus 1 ditutup dengan kegiatan akhir yaitu peneliti dan

kolaborator memberikan evaluasi terhadap hasil pembelajaran yang telah

dilakukan dengan memberikan umpan balik kepada siswa atas hasil

pembelajaran yang telah dilakukan, kemudian melakukan pendinginan,

berdoa, dan peneliti membubarkan siswa.

3. Observasi dan Interpretasi Siklus 1

Observasi dan interpretasi tindakan siklus 1 antara lain : siswa cukup

semangat dalam mengikuti setiap pertemuan dalam pembelajaran siklus 1

materi bola voli mini dengan penerapan variasi gerak dasar “passing bawah”.

Page 41: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

25

Siswa juga memahami bagaiman cara melakukan permainan tersebut dengan

baik, siswa juga melaksanakan apa yang diperintahkan oleh guru, memiliki

minat dalam melaksanakan pembelajaran tersebut, melaksanakan tugas-tugas

yang diberikan oleh guru dengan baik. Secara umum suasana kelas juga

nampak cukup aktif, hal ini tampak dari antusiasme siswa dalam mengikuti

pembelajaran, dari kegiatan awal hingga kegiatan akhir.

Interpretasi pelaksanaan tindakan siklus 1 yakni peneliti mengamati

proses pembelajaran pada materi bola voli mini dengan penerapan variasi

gerak dasar “passing bawah” pada siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2,

Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Tahun pelajaran 2011/ 2012.

Pada pertemuan ke 1, penerapan variasi gerak dasar yang digunakan adalah

“passing bawah” dengan bola karet dan pertemuan ke 2 variasi gerak dasar

“passing bawah” dengan bola karet dan yang sebenarnya.

Proses pembelajaran siklus 1 berakhir, peneliti mengadakan tes akhir

siklus 1. Bersama kolaborator, peneliti melakukan penilaian melalui lembar

observasi siswa. Pengisian lembar observasi dilakukan oleh peneliti

berdasarkan pengamatan pembelajaran yang sedang berlangsung, terkait sikap

siswa selama mengikuti pembelajaran, serta fasilitasi yang digunakan selama

pembelajaran. Penilaian dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui tingkat

hasil belajar siswa dalam menerima pembelajaran bola voli mini melalui

penerapan variasi gerak dasar “passing bawah” dengan alat bantu bola

gantung.

4. Deskripsi Data Hasil Pembelajaran Siklus 1

Di bawah ini deskripsi data hasil belajar bola voli mini dan criteria

ketuntasan minimal hasil belajar siklus 1 siswa kelas IV SD Negeri

Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Tahun pelajaran

2011/ 2012.

Grafik 5. Peningkatan hasil belajar bola voli mini & nilai ketuntasan

minimal siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan

Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Tahun pelajaran 2011/ 2012 dari

kondisi awal ke siklus 1.

Page 42: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

26

0

2

4

6

8

10

12

14

16

18

20

Kognitif Afektif Psikomotor

Kognitif Afektif PsikomotorTuntas 10 18 12 19 20 15

Tidak Tuntas 12 4 10 3 2 7

Data tersebut menunjukkan bahwa hasil belajar bola voli mini siswa

kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten

Sragen, Tahun pelajaran 2011/ 2012 dari kondisi awal ke siklus 1 rata-ratanya

meningkat sebesar 3,50.

Berikut grafik perbandingan peningkatan hasil belajar bola voli mini

siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang,

Kabupaten Sragen, Tahun pelajaran 2011/ 2012 dari kondisi awal ke siklus 1 :

Grafik 6. Peningkatan Rata-Rata Hasil Belajar Bola Voli Mini Dari

Kondisi Awal Ke Siklus 1

Dari grafik 6, dapat ditarik kesimpulan bahwa setelah diberi

pembelajaran dengan penerapan variasi gerak dasar “passing bawah” pada

siklus 1, rata-rata hasil belajar bola voli mini siswa kelas IV SD Negeri

Page 43: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

27

Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Tahun pelajaran

2011/ 2012 meningkat 3.50 dari kondisi awal.

Jumlah siswa yang memiliki nilai diatas KKM pada siklus 1 juga

mengalami peningkatan, yaitu sebanyak 16 siswa (72,50%) dari jumlah total

22 siswa memiliki nilai yang berada diatas KKM (70.00). kondisi awal hanya

11 (50,00%) dari jumlah total 22 siswa yang nilainya berada di atas KKM. Hal

ini menunjukkan bahwa adanya peningkatan hasil belajar pada siswa dalam

permainan bola voli mini pada siklus 1. Akan tetapi peningkatan tersebut

belum optimal karena belum memenuhi target yang diharapkan oleh peneliti

yaitu kurang lebih 80% siswa harus tuntas di atas KKM. Oleh karena itu,

keberhasilan yang tertunda akan diperbaiki di siklus 2.

5. Analisis dan Refleksi Pembelajaran Siklus 1

Hambatan atau kendala yang ditemukan dalam proses permainan bola

voli mini antara lain : (1) Masih ada beberapa siswa yang masih sering

bergurau dengan teman lainnya. (2) kurang pahamnya siswa terhadap materi

yang diberikan terutama gerak dasar melakukan passing yang benar sesuai

dengan penjelasan yang diberikan sebelumnya mengakibatkan pembelajaran

yang berlangsung kurang memenuhi tujuan pembelajaran.

Untuk mengurangi hambatan-hambatan yang muncul pada siklus 1,

peneliti dan kolaborator melakukan analisis dan refleksi yaitu (1) siswa

diminta untuk mengikuti permainan bola voli mini lebih serius lagi dan

memperhatikan penjelasan dan peragaan sesuai dengan apa yang diberikan

oleh peneliti, sehingga fokus dalam melaksanakan proses pembelajaran agar

tujuan pembelajaran yang dilakukan dapat tercapai sesuai dengan target yang

ditentukan. (2) peneliti dan kolaborator lebih fokus dalam melaksanakan

observasi sehingga dapat menguasai kelas dengan baik agar kualitas hasil

pembelajaran dapat tercapai dengan optimal.

Kelebihan yang dapat digunakan sebagai tolak ukur keberhasilan

tindakan dalam siklus 1 antara lain : siswa merasa lebih semangat dan tertarik

dengan permainan bola voli mini dengan penerapan variasi gerak dasar

Page 44: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

28

“passing bawah”, materi yang diberikan juga dapat diberikan secara terarah

dan pembelajaran menjadi lebih aktif. Sehingga siswa memiliki minat dan

lebih termotivasi dalam mengikuti pembelajaran, karena permainan bola voli

mini yang selama ini dianggap menjemukan dapat menjadi pembelajaran yang

menyenangkan.

C. Siklus 2

Tahapan yang dilakukan pada siklus 2 dalam penelitian tindakan kelas ini

meliputi :

1. Perencanaan Siklus 2

Dalam siklus 2 ini, untuk meningkatkan hasil belajar bola voli mini,

peneliti menjelaskan tujuan pembelajaran dan juga peneliti lebih menguasai

kelas dengan benar, atau menyajikan informasi tahap demi tahap. Peneliti dan

kolaborator juga mengecek apakah siswa telah berhasil melakukan tugas

dengan baik, serta memberi umpan balik, dan reward kepada siswa yang

mampu memiliki hasil belajar bola voli mini dengan baik.

Peneliti dan kolaborator mendiskusikan perencanaan siklus 2. Konsultasi

meliputi materi yang akan dilaksanakan. Materi yang akan dilaksanakan

kaitannya dengan permainan yang akan dilakukan dan gerak dasar yang akan

dilakukan, yaitu variasi gerak dasar “passing bawah” dengan permainan lewa

tali.

2. Pelaksanaan Siklus 2

Sesuai dengan RPP siklus 2, pelaksanaan siklus 2 dilaksanakan 2 kali

pertemuannya yakni pertemuan 1 pada hari Selasa tanggal 22 Mei 2012

pertemuan 2 pada hari Selasa tanggal 29 Mei 2012. Satu kali pertemuan

dilaksanakan selama 1 x 70 menit, di halaman depan SD Negeri Ngargotirto 2,

Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen.

Page 45: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

29

Pertemuan ke 1 siklus diawali dengan kegiatan awal yang terdiri dari :

peneliti membariskan siswa dengan formasi 4 saf (siswa putra di belakang

siswa putri), dilanjutkan dengan peneliti membuka pertemuan dengan

mengucapkan “Selamat Pagi” dan menyampaikan sedikit motivasi kepada

siswa agar siswa semangat dalam mengikuti pembelajaran. Kemudian peneliti

melakukan presensi dengan menanyakan siswa yang tidak masuk kepada

ketua kelas. Jumlah keseluruhan 22 siswa dapat mengikuti pembelajaran.

Kemudian peneliti menjelaskan tentang materi pembelajaran yang akan

dilakukan yaitu bola voli mini dan penerapan variasi gerak dasar yang menitik

beratkan pada variasi gerak dasar “passing bawah”. Setelah itu peneliti

memimpin kegiatan berdoa dan kemudian melakukan pemanasan.

Pemanasan dipimpin oleh guru dengan menggunakan permainan

“Traxball”. Kegiatan dimulai siswa dibagi menjadi 2 regu, regu A dan B

dengan alat bantu 1 bola besar, Cara bermain regu A berusaha melempar ke

regu B bola dilempar dengan kedua tangan dari bawah ke depan sasarannya

pinggang ke bawah yang boleh dilempar begitu sebaliknya regu B melempar

ke regu A apabila ada yang kena lemparan bola harus keluar dari lapangan

lawan. Regu yang habis paling duluan dinyatakan kalah.

Kegiatan berikutnya adalah kegiatan inti yang dilakukan selama 45

menit. Pertama-tama peneliti menyampaikan penjelasan mengenai

pembelajaran bola vola mini dengan pendekatan variasi dengan permainan

“passing bawah” tanpa bola. Siswa diminta memperhatikan penjelasan yang

diberikan oleh peneliti. Dalam permainan passing bawah tanpa bola setiap

siswa diminta untuk melakukan passing bawah tanpa menggunakan bola :

berdiri dengan kedua kaki dbuka selebar bahu kedua lutut ditekuk badan

condong ke depan tangan rapat dan lurus ke depan hingga kedua ibu jari

sejajar koordinasi gerak lutut badan dan bahu. Begitu dilakukan secara

berulang dan bergilir untuk setiap siswa.

Setelah penjelasan usai dilakukan, peneliti memberikan contoh peragaan

bagaimana cara melakukan gerak dasar passing bawah yang benar sesuai

dengan penjelasan yang diberikan sebelumnya. Peragaan diberikan 3x. Disela

Page 46: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

30

peragaan, peneliti memberikan bimbingan dan evaluasi kepada siswa tentang

hasil belajar yang dilakukan serta memberikan kesempatan bertanya apabila

terjadi kesulitan. Kemudian secara mandiri siswa mempraktekkan permainan

yang telah dicontohkan peneliti secara bergilir setiap siswa secara acak sesuai

waktu yang telah ditentukan.

Kegiatan akhir pembelajaran pertemuan ke 1 siklus 2 adalah diakhiri

dengan melakukan umpan balik atas pembelajaran yang telah dilakukan, doa,

dan siwa dibubarkan untuk mengikuti pelajaran selanjutnya.

Pertemuan ke 2 kegiatan awal dilakukan serupa dengan pertemuan ke 1

pada siklus 2. Yaitu membuka pertemuan dengan mengucapkan “Selamat

Pagi”. Kemudian guru melakukan presensi siswa. Dari jumlah keseluruhan 22

siswa, semua siswa dapat mengikuti pembelajaran. Setelah itu kegiatan

dilanjutkan dengan berdoa. Kemudian guru menjelaskan tentang materi

pembelajaran yang akan dilakukan yaitu bola voli mini dengan penerapan

variasi gerak dasar “passing bawah” dengan bola karet. Kegiatan berikutnya

pemanasan selama 15 menit. Pemanasan seperti halnya pada pertemuan 1,

guru menggunakan permainan “Traxball”. Kegiatan dimulai siswa dibagi

menjadi 2 regu, regu A dan B dengan alat bantu 1 bola besar, Cara bermain

regu A berusaha melempar ke regu B bola dilempar dengan kedua tangan dari

bawah ke depan sasarannya pinggang ke bawah yang boleh dilempar begitu

sebaliknya regu B melempar ke regu A apabila ada yang kena lemparan bola

harus keluar dari lapangan lawan. Regu yang habis paling duluan dinyatakan

kalah.

Kegiatan berikutnya adalah kegiatan inti. Pertama-tama peneliti

menyampaikan penjelasan mengenai materi variasi gerak dasar “passing

bawah” dengan bola karet. Peneliti menjelaskan dan siswa memperhatikan.

Adapun prosedur pelaksanaan permainan tersebut yaitu untuk setiap siswa

melakukan passing bawah dengan menggunakan bola karet. Adapun gerakan

dasar passing bawah tersebut yaitu : bedan tegak dan kedua kaki dibuka

selebar bahu dan lutut ditekuk. Tangan lurus dan ditempatkan di depan muka.

Jari-jari tangan di satukan dan dorong bola tangan kedua merapat dan diikuti

Page 47: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

31

dengan meluruskan kaki. Bola diarahkan kepada teman. Gerakan langkah

lanjutan dengan maju satu langkah untuk kaki yang berada dibelakang dan

posisi tangan rileks. Demikian dilakukan selanjutnya secara bergilir untuk

setiap siswa berikutnya.

Setelah penjelasan usai, peneliti memberikan contoh peragaan bagaimana

cara melakukan gerak dasar passing bawah dengan menggunakan bola karet

sesuai dengan gerak dasar dan petunjuk yang telah dijelaskan sebelumnya.

Peragaan diberikan sebanyak 3x. disela peragaan peneliti memberikan

bimbingan dan evaluasi kepada siswa tentang hasil belajar yang dilakukan

serta memberikan kesempatan bertanya apabila terjadi kesulitan. Kemudian

secara mandiri siswa mempraktekkan permainan yang telah dicontohkan

peneliti secara bergilir setiap siswa secara acak sesuai waktu yang telah

ditentukan.

Pembelajaran pada pertemuan ke 2 siklus 2 juga diakhiri dengan

melakukan umpan balik atas pembelajaran yang dilakukan, pendinginan, doa

dan siswa dibubarkan untuk mengikuti pelajaran selanjutnya.

3. Observasi dan Interpretasi Siklus 2

Peneliti dan kolaborator melakukan observasi dan interpretasi pada siklus

2 yakni (1) Peneliti mengamati proses pembelajaran hasil belajar bola voli

mini dengan lebih fokus dan melakukan observasi lebih luas agar dapat segera

membantu siswa yang sedang kesulitan dalam melakukan permainan passing

dengan gerak dasar passing bawah yang benar. (2) Peneliti dan kolaborator

memberikan semangat kepada siswa agar mengikuti proses permainan bola

voli mini dengan baik. Berdasarkan hasil pengamatan terhadap proses belajar

mengajar diperoleh gambaran, siswa antusias dan memiliki motivasi tinggi

dalam melakukan apa yang diperintahkan guru, siswa merasa senang,

bersemangat dan tidak cepat bosan.

Page 48: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

32

4. Deskripsi Data Hasil Pembelajaran Siklus 2

Berikut deskripsi data peningkatan hasil belajar passing bawah bola voli

mini dan nilai ketuntasan minimal hasil belajar siswa kelas IV SD Negeri

Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Tahun pelajaran

2011/ 2012.

Grafik 7. Peningkatan hasil belajar bola voli mini dan nilai ketuntasan

minimal hasil belajar siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan

Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Tahun pelajaran 2011/ 2012 dari siklus 1

ke siklus 2.

0

5

10

15

20

25

Kognitif Afektif Psikomotor

Kognitif Afektif PsikomotorTuntas 19 20 15 21 22 20

Tidak Tuntas 3 2 7 1 0 2

Siklus 1 Siklus 2

Grafik 7 menunjukkan bahwa rata-rata hasil belajar bola voli mini siswa

kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten

Sragen, Tahun pelajaran 2011/ 2012 dalam permainan bola voli mini dengan

penerapan pendekatan variasi gerak dasar “gerakan passing” naik menjadi

76,00 yang semula siklus 1 rata-ratanya hanya 72,50. Sehingga rata-ratanya

meningkat 3,50. Peningkatan juga dapat dilihat dari banyaknya siswa yang

tuntas, yaitu sebesar 90% siswa (20 siswa) dari jumlah keseluruhan 22 siswa

memliki nilai diatas nilai ketuntasan minimal (70.00). Hal ini menunjukkan

bahwa, setelah diberi pembelajaran pada siklus 2 dengan penambahan

penerapan variasi passing bawah gerakan passing, hasil belajar bola voli mini

pada siswa mengalami peningkatan yang signifikan.

Page 49: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

33

Dibawah ini grafik peningkatan rata-rata hasil belajar bola voli mini

siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang,

Kabupaten Sragen, Tahun pelajaran 2011/ 2012 dari siklus 1 ke siklus 2.

68 70 72 74 76 78 80

Siklus 1

Siklus 2

Peningkatan rata-rata kemampuanpassing bawah bola voli mini dari siklus 1 ke

siklus 2

Grafik 8. Peningkatan rata-rata hasil belajar bola voli mini

dari siklus 1 ke siklus 2

Adapun peningkatan hasil belajar bola voli mini siswa dari kondisi awal,

siklus 1 dan siklus 2 dapat dilihat pada grafik sebagai berikiut :

Grafik 8. Peningkatan hasil belajar bola voli mini siswa kelas IV SD

Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Tahun

pelajaran 2011/ 2012 dari kondisi awal ke siklus 2.

Page 50: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

34

0

5

10

15

20

25

Kognitif Afektif Psikomotor

Kognitif Afektif PsikomotorTuntas 10 16 11 18 20 20

Tidak Tuntas 12 6 11 4 2 2

Siklus 1 Siklus 2

Dari grafik 9. Dapat diperoleh informasi bahwa rata-rata hasil belajar

bola voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan

Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Tahun pelajaran 2011/ 2012 dari kondisi

awal hingga siklus 2, meningkat sebesar 7.00%. Dimana pada kondisi awal

rata-ratanya hanya 69, sedangkan setelah diberi pembelajaran dengan

pendekatan permainan lompat pada siklus 1 dan 2 rata-rata siswa meningkat

menjadi 76.00 pada siklus 2. Dari peningkatan tersebut, diketahui bahwa

hanya 2 siswa yang memiliki nilai di bawah KKM, sedangkan 90% siswa

mengalami peningkatan di dalam hasil belajar bola voli mini mereka.

Di bawah ini grafik perbandingan peningkatan hasil belajar bola voli

mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang,

Kabupaten Sragen, Tahun pelajaran 2011/ 2012 dari kondisi awal ke siklus 1

dan siklus 2 :

Page 51: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

35

0 20 40 60 80 100

Peningkatan Kondisi Awal Siklus 2

siklus 2

siklus 1

Kondisi Awal

Peningkatan Kondisi Awal Siklus

2siklus 2 siklus 1 Kondisi Awal

Series 1 7 76 72.5 69

Peningkatan Hasil Belajar Bola voli mini

Grafik 10. Peningkatan rata-rata hasil belajar bola voli mini

dari kondisi awal, siklus 1 dan siklus 2

Beberapa kelemahan yang membuat kekurangan dalam pelaksanaan

pembelajaran siklus 2 antara lain : kadang kala di dalam pembelajaran siswa

ada yang tidak serius dalam mengikuti pembelajaran, sehingga pada saat

pelaksanaan, mereka tidak dapat melakukan gerak dasar passing dengan baik

sesuai dengan gerak dasar yang telah diajarkan sebelumnya oleh peneliti.

Sedangkan beberapa kelebihan yang terdapat dalam pelaksanaan siklus 2

yang bisa digunakan sebagai tolak ukur keberhasilan pada pelaksanaan

pembelajaran siklus 2 antara lain :

a. Siswa sudah cukup memiliki minat dan motivasi dalam melakukan

pembelajaran bola voli mini. Sehingga siswa memiliki hasil belajar yang

lebih baik dalam melakukan permainan bola voli mini.

b. Melalui penguatan pembelajaran dengan penerapan variasi gerak dasar

passing bawah, siswa lebih mudah mempelajari gerak dasar permainan

bola voli mini dan sebagian siswa dengan cukup optimal mampu

mempraktekkannya dengan baik sesuai dengan teori gerak dasar bola voli

mini yang dijelaskan oleh peneliti sebelumnya.

Page 52: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

36

5. Analisis dan Refleksi Pembelajaran Siklus 2

Berdasarkan observasi pada siklus 2, berikut analisis dan refleksi

siklus 2 :

a. Model pembelajaran dengan penerapan variasi permainan lewat tali dan

melempar bola yang diterapkan oleh peneliti dan guru kolaborator cukup

efektif untuk meningkatkan hasil belajar dan minat siswa terhadap bola

voli mini, sehingga proses belajar mengajar serta transfer materi dapat

berlangsung lebiha maksimal, serta penguatan materi yang dilakukan pada

siklus 2 dapat terlaksana dengan baik

b. Jumlah dan frekuensi pertemuan pada siklus 2 telah menunjukkan hasil

yang sesuai dengan target peneliti dalam meningkatkan hasil belajar bola

voli mini siswa. Dari hasil belajar siswa yang diperoleh pada siklus 2,

diketahui bahwa penelitian tindakan kelas dirasa sudah optimal sesuai

dengan yang diharapkan.

D. Pembahasan Hasil Penelitian

Berikut hasil penelitian pelaksanaan tindakan kelas pada siswa kelas IV

SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Tahun

pelajaran 2011/ 2012.

1. Perbandingan peningkatan hasil belajar bola voli mini dari kondisi awal ke

siklus 1.

Berikut tabel perbandingan peningkatan hasil belajar bola voli mini

siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang,

Kabupaten Sragen, Tahun pelajaran 2011/ 2012 dari kondisi awal ke siklus 1.

Tabel 4. Perbandingan peningkatan rata-rata hasil belajar bola voli mini siswa

kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang,

Kabupaten Sragen, Tahun pelajaran 2011/ 2012 dari kondisi awal ke

siklus 1.

Page 53: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

37

Rata-Rata Kondisi

Awal Hasil Belajar

Bola Voli Mini

Rata-Rata Hasil Belajar

Bola Voli Mini Pada

Siklus 1

Peningkatan Hasil

Belajar Bola Voli Mini

69,00 72,50 3,50

Berdasarkan tabel 4 tersebut diketahui bahwa, rata-rata hasil belajar

bola voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan

Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Tahun pelajaran 2011/ 2012 mengalami

peningkatan dari kondisi awal ke siklus 1 sebesar 3.50.

2. Perbandingan peningkatan hasil belajar bola voli mini dari siklus 1 ke

siklus 2.

Berikut tabel perbandingan peningkatan hasil belajar bola voli mini

siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang,

Kabupaten Sragen, Tahun pelajaran 2011/ 2012 dari siklus 1 ke siklus 2.

Tebel 5. Perbandingan peningkatan rata-rata hasil belajar bola voli mini siswa

kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang,

Kabupaten Sragen, Tahun pelajaran 2011/ 2012 dari siklus 1 ke

siklus 2.

Rata-rata hasil

belajar bola voli mini

siklus 1

Rata-rata hasil belajar

bola voli mini siklus 2

Peningkatan hasil

belajar bola voli mini

72.50 76.00 3.50

Berdasarkan tabel tersebut, diketahui bahwa rata-rata hasil belajar bola

voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan

Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Tahun pelajaran 2011/ 2012 meningkat

dari siklus 1 ke siklus 2 sebesar 3.46.

Page 54: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

38

3. Perbandingan peningkatan hasil belajar bola voli mini dari kondisi awal ke

siklus 2

Berikut tabel 6 perbandingan peningkatan hasil belajar bola voli mini

siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang,

Kabupaten Sragen, Tahun pelajaran 2011/ 2012 dari kondisi awal ke siklus 2 :

Tabel 10. Perbandingan peningkatan hasil belajar bola voli mini siswa kelas

IV SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen,

Tahun pelajaran 2011/ 2012 dari kondisi awal ke siklus 2.

Rata -rata hasil

belajar bola voli mini

kondisi awal

Rata-rata hasil belajar

bola voli mini siklus 2

Peningkatan hasil

belajar bola voli

mini

69.00 76.00 7.00

Berdasarkan tabel tersebut, diketahui bahwa rata-rata hasil belajar bola

voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan

Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Tahun pelajaran 2011/ 2012 meningkat

dari kondisi awal ke siklus 2 sebesar 7.00.

4. Prosentase Ketuntasan Hasil Belajar Pada Kondisi Awal

Berikut tabel prosentase ketuntasan hasil belajar bola voli mini siswa

kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten

Sragen, Tahun Pelajaran 2011/ 2012 pada kondisi awal.

Tabel 7. Kondisi awal ketuntasan hasil belajar siswa kelas IV SD Negeri

Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen,

Tahun Pelajaran 2011/ 2012

Rentang Nilai

Keterangan KriteriaJumlah Anak

Prosentase

>80 Baik sekali Tuntas 0 0%

75 – 79 Baik Tuntas 5 22.73%

70 – 74 Cukup baik Tuntas 6 27.27%

65 – 69 Kurang Tidak Tuntas 11 50.00%

Page 55: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

39

<64 Kurang sekali Tidak Tuntas 0

Jumlah 22 100%

Berdasarkan tabel tersebut diatas, diketahui bahwa kondisi awal

ketuntasan hasil belajar siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan

Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Tahun Pelajaran 2011/ 2012 dengan

kategori baik (tuntas) sebanyak 5 orang (22.73%), cukup baik (tuntas)

sebanyak 4 orang (27.27%), da kategori kurang (tidak tuntas) 11 orang

(50.00%).

5. Prosentase Ketuntasan Hasil Belajar Pada Siklus 1

Berikut prosentase ketuntasan hasil belajar bola voli mini siswa kelas IV

SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen,

Tahun Pelajaran 2011/ 2012 pada pembelajaran siklus 1 :

Tabel 8 : Ketuntasan hasil belajar siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto

2, Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Tahun

Pelajaran 2011/ 2012 pada pembelajaran siklus 1.

Rentang nilai Keterangan Kriteria Jumlah Anak Prosentase

>80 Baik sekali Tuntas 2 9.10%

75 – 79 Baik Tuntas 6 27.27%

70 – 74 Cukup baik Tuntas 8 36.36%

65 – 69 Cukup Tidak Tuntas 6 27.27%

<64 Kurang Tidak Tuntas

Jumlah 22 100%

Berdasarkan hasil tabel tersebut menunjukkan bahwa, pada siklus 1

ketuntasan hasil belajar siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan

Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Tahun Pelajaran 2011/ 2012 dengan

kategori baik sekali (tuntas) sebanyak 2 orang (9.10%), kategori baik (tuntas)

sebanyak 6 orang (27.27%), cukup baik (tuntas) sebanyak 8 orang (36.36%),

dan kategori kurang (tidak tuntas) sebanyak 6 orang (27.27%).

Page 56: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

40

6. Prosentase ketuntasan Hasil Belajar pada Siklus 2

Berikut tabel prosentase ketuntasan hasil belajar siswa kelas IV SD

Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Tahun

Pelajaran 2011/ 2012 pada pembelajaran siklus 2.

Tabel 9. Ketuntasan hasil belajar siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2,

Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Tahun Pelajaran

2011/ 2012 pada pembelajaran siklus 2.

Rentang Nilai

Keterangan KriteriaJumlah Anak

Prosentase

>80 Baik sekali Tuntas 4 18.18%

75 – 79 Baik Tuntas 12 54.54%

70 – 74 Cukup baik Tuntas 4 18.18%

65 – 69 Cukup Tidak Tuntas 2 9.10%

<64 Kurang Tidak Tuntas - -

Jumlah 22 100%

Tabel tersebut menunjukkan bahwa, pada siklus 2 ketuntasan hasil

belajar siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang,

Kabupaten Sragen, Tahun Pelajaran 2011/ 2012 dengan kategori baik sekali

(tuntas) sebanyak 4 orang (18.18%), kategori baik (tuntas) sebanyak 12 orang

(54.54%), cukup baik (tuntas) sebanyak 4 orang (18.18%), dan kategori

kurang (tidak tuntas) sebanyak 2 orang (9.10%).

7. Prosentase peningkatan ketuntasan hasil belajar dari kondisi awal,

Siklus 1 dan Siklus 2.

Berikut tabel rekapitulasi ketuntasan hasil belajar siswa kelas IV SD

Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Tahun

Pelajaran 2011/ 2012 pada permainan bola voli mini dari kondisi awal, siklus

1 dan siklus 2 :

Page 57: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

41

Tabel 10. Rekapitulasi ketuntasan hasil belajar siswa kelas IV SD Negeri

Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen,

Tahun Pelajaran 2011/ 2012 pada permainan bola voli mini dari

kondisi awal, siklus 1 dan siklus 2.

KondisiRentang

NilaiKeterangan Kriteria

Jumlah

AnakProsentase

Awal

>80 Baik sekali Tuntas 0 0%

75 – 79 Baik Tuntas 5 22.73%

70 – 74 Cukup baik Tuntas 6 27.27%

65 – 69 Kurang Tidak Tuntas 11 50.00%

<64 Kurang Tidak Tuntas

Siklus 1

>80 Baik sekali Tuntas 2 9.10%

75 – 79 Baik Tuntas 6 27.27%

70 – 74 Cukup baik Tuntas 8 36.36%

65 – 69 Kurang Tidak Tuntas 6 27.27%

<64 Kurang Tidak Tuntas

Siklus 2

>80 Baik sekali Tuntas 4 18.18%

75 – 79 Baik Tuntas 12 54.54%

70 – 74 Cukup baik Tuntas 4 18.18%

65 – 69 Kurang Tidak Tuntas 2 9.10%

<64 Kurang Tidak Tuntas

Berdasarkan tabel di atas dapat diperoleh informasi bahwa ketuntasan

hasil belajar pembelajaran bola voli mini siswa kelas IV SD Negeri

Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Tahun

Pelajaran 2011/ 2012 memiliki peningkatan dari kondisi awal sampai dengan

siklus 2. Peningkatan ketuntasan hasil belajar tersebut sebesar 57.14% untuk

kategori baik sekali (tuntas).

Page 58: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

42

Untuk kategori lainnya mengalami penurunan, yaitu sebesar 21.43%

untuk kategori baik (tuntas), sebesar 14.29% untuk kategori cukup, sebesar

21.42% untuk kategori kurang, sedangkan untuk kategori cukup baik

prosentasi ketuntasannya stabil dari kondisi awal ke siklus 2. Besarnya

penurunan prosentase ketuntasan belajar yang terjadi pada beberapa kategori

tersebut tidak berarti bahwa terdapat penurunan hasil belajar siswa pada

permainan bola voli mini yang telah dilakukan pada siklus 1 dan 2 dalam

penelitian kali ini. Bahkan memiliki arti yang sebaliknya, yaitu dengan

adanya pembelajaran dalam siklus 1 dan 2, hasil belajar siswa dalam

pembelajaran bola voli mini mengalami peningkatan.

Page 59: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

43

BAB V

KESIMPULAN IMPLIKASI DAN SASARAN

A. Kesimpulan

Dari hasil pembahasan pada bab sebelumnya, dapat disimpulkan

penerapan pendekatan variasi gerak dasar yaitu “passing bawah” serta pada

pembelajaran bola voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan

Sumberlawang, Kabupaten Sragen, Tahun Pelajaran 2011/ 2012 dapat

meningkatkan hasil belajar siswa, suasana di lapangan pun menjadi lebih

menyenangkan, sehingga meningkatkan minat siswa dalam pembelajaran bola

voli mini.

Dari hasil analisis yang diperoleh, terdapat peningkatan pada hasil belajar

siswa dari kondisi awal ke siklus 1 dan siklus 2, baik dari peningkatan nilai rata-

rata pembelajaran bola voli mini siswa maupun nilai ketuntasan hasil belajar.

Nilai rata-rata pembelajaran bola voli mini pada rata-rata kondisi awal (67,32),

rata-rata siklus 1 (72,50) dan rata-rata siklus 2 (76,00), sehingga peningkatan dari

kondisi awal ke siklus 2 sebesar (7.00).

Peningkatan kemampuan gerak pada pembelajaran bola voli mini siswa

kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen,

Tahun Pelajaran 2011/ 2012 juga dapat dilihat dari ketentuan nilai ketuntasan

minimal/ KKM (70,00) adalah nilai rata-rata kondisi awal siswa hanya 11 siswa

dari 22 siswa yang memiliki nilai diatas KKM (70.00) atau tuntas sebesar (50%).

Nilai rata-rata peningkatan hasil pembelaran dari kondisi awal siswa dengan

pembelajaran pada siklus 1 sebanyak 16 siswa dari 22 siswa atau tuntas sebesar

(12,50%) siswa yang memiliki nilai di atas KKM (70.00). Nilai rata-rata pada

peningkatan siklus 2 sebanyak 20 siswa dari 22 siswa, atau tuntas sebesar

(76.00%) siswa yang memiliki nilai diatas KKM (70.00).

B. Implikasi

Penelitian ini memberikan deskripsi yang jelas bahwa, dengan penerapan

pendekatan yang sesuai dengan latar belakang masalah yang terjadi serta sesuai

Page 60: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

44

dengan karakteristik siswa, maka dapat meningkatkan minat belajar siswa (baik

proses maupun hasil), sehingga penelitian ini dapat digunakan sebagai suatu

pertimbangan bagi guru yang ingin menggunakan pendekatan yang serupa dalam

pembelajaran bola voli mini. Bagi guru bidang studi Pendidikan Jasmani dan

Olahraga Kesehatan dan Rekreasi, hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai

suatu alternatif dalam melaksanakan proses pembelajaran Penjaskesrek khususnya

yang berkaitan dengan peningkatan hasil belajar bola voli mini yang efektif dan

menarik yang membuat siswa lebih aktif serta menghapus persepsi siswa

mengenai pembelajaran bola voli mini yang pada awalnya membosankan menjadi

pembelajaran yang menyenangkan.

Kemampuan guru dalam mengembangkan materi, menyampaikan materi,

mengelola kelas, metode yang digunakan dalam proses pembelajaran, serta gerak

dasar pasing bawah yang digunakan guru sebagai sarana untuk menyampaikan

materi. Faktor dari siswa yaitu, minat dan motivasi dalam mengikuti proses

pembelajaran, ketersediaan alat/ media pembelajaran yang menarik dapat

membantu siswa dalam mengikuti pembelajaran, sehingga akan diperoleh hasil

belajar yang optimal.

C. Saran

Berikut saran-saran yang dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan

untuk meningkatkan pembelajaran pendidikan jasmani dalam hal ini antara lain :

1. Bagi Sekolah

Alat dan fasilitas yang digunakan untuk pembelajaran ditambah atau

dilengkapi, sehingga guru dalam hal ini dapat mengajar dengan baik dan siswa

dapat menerima materi dengan optimal.

2. Bagi Guru

1. Dalam pembelajaran bola voli mini, sebaiknya dalam penyampaian

materinya ditambah dengan permainan, yaitu permainan yang mengarah

pada teknik atau materi yang akan dilaksanakan.

Page 61: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

45

2. Guru hendaknya memberikan pembelajaran kepada siswa dengan

modifikasi alat bantu pembelajaran yang sederhana tetapi tetap

mengandung unsure materi yang diberikan, agar siswa tidak terlalu jenuh

dan dapat berperan aktif dalam pembelajaran.

Page 62: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

47

Lampiran : 1

JADWAL PELAKSANAAN PTK

No. Pelaksanaan KegiatanTahun 2012

Mar Apr Mei Juni Juli

1. Persiapan

a. Observasi

b. Identifikasi Masalah

c. Penentuan Judul

d. Pengajuan Judul

e. Penyusunan Proposal

f. Pengajuan Izin Penelitian

2. Pelaksanaan

a. Seminar Proposal

b. Pengumpulan Data Penelitian

3. Penyusunan Laporan

a. Penulisan

b. Ujian Skripsi

Page 63: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

48

Lampiran : 2

PELAKSANAAN PEMANTAPAN KEMAMPUAN MENGAJAR

Jadwal Kegiatan

Data Kelompok Mahasiswa PKM

KELOMPOK 3 KABUPATEN SRAGEN

KECAMATAN SUMBERLAWANG

Ketua : SIHWOKO

Sekretaris : SUWAR

Anggota : 1. WENI ASMIATUN

2. AGUS SUYONO

3. LANTIP WIDYONO

4. RUSMINI

5. SUWANDI

6. SUNARTO ADI NUGROHO

JADWAL Rencana Kegiatan PKM Mahasiswa S1 Penjaskesrek PPKHB UNS

No. HariTanggal

JenisKegiatan

Tempat PimpinanDiskusi/Praktikan

Keterangan

1. Sabtu, 21April 2012

PenyerahanMahasiswaKe Sekolah Mitra

R.M. Roso Joyo 2

Drs. H. Mulyono, MMSri Santoso Sabarini, S.Pd, M.OR

Pimpinan FKIP UNS ke Ka Dinas Sekolah Mitra

2. Rabu, 25 April 2012

Observasi Pembelajaran yang akan diteliti

Sekolah masing-masing

SihwokoSuwarWeni AsmiatunAgus SuyonoLantip WidyonoRusminiSuwandiSunarto Adi Nugroho

Mahasiswa memastikan pokok permasalahan yang akan diangkat dalam PTK

3. Rabu, 9 Mei 2012

Penyusunan RPP Siklus I

SDN Ngargotirto 2

Mursidi, S.Ag Mahasiswa dan guru pamong mendiskusikan penyusunan RPP, Pembuatan Media Pembelajaran dan Penandatanganan Proposal PTK

Page 64: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

49

4. Senin, 14 Mei 201207.00-08.1008.15-09.25

Implementasi RPP dan Observasi

Sekolah masing-masing

SihwokoSuwar

Penyutingan/pengambilan gambar PKM dan Pelaksanaan Siklus 1

5. Selasa, 15 Mei 201207.00-08.1008.15-09.25

Implementasi RPP dan Observasi

Sekolah masing-masing

RusminiAgus Suyono

Penyutingan/pengambilan gambar PKM dan Pelaksanaan Siklus 1

6. Rabu, 16 Mei 201207.00-08.1008.15-09.25

Implementasi RPP dan Observasi

Sekolah masing-masing

Weni AsmiatunLantip W

Penyutingan/pengambilan gambar PKM dan Pelaksanaan Siklus 1

7. Jum’at, 18 Mei 201207.00-08.1008.15-09.25

Implementasi RPP dan Observasi

Sekolah masing-masing

SuwandiSunarto Adi Nugroho

Penyutingan/pengambilan gambar PKM dan Pelaksanaan Siklus 1

8. Senin s/d Sabtu, 21 s/d 26 Mei 201207.00-08.1008.15-09.25

Refleksi Pembelajaran Siklus 1

Sekolah masing-masing

SihwokoSuwarWeni AsmiatunAgus SuyonoLantip WidyonoRusminiSuwandiSunarto Adi Nugroho

Mendiskusikan refleksi pembela jaran siklus 1dan penyusunan RPP siklus 2

9. Senin, 28 Mei 201207.00-08.1008.15-09.25

Implementasi RPP dan Observasi

Sekolah masing-masing

SihwokoSuwar

Pelaksanaan Pembelajaran/pengambilan gambar Siklus 2 diamati oleh kolaborator dengan menggunakan lembar observasi

10. Selasa, 29 Mei 201207.00-08.1008.15-09.25

Implementasi RPP dan Observasi

Sekolah masing-masing

RusminiAgus Suyono

Pelaksanaan Pembelajaran/pengambilan gambar Siklus 2 diamati oleh kolaborator

Page 65: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

50

dengan menggunakan lembar observasi

11. Rabu, 30 Mei 201207.00-08.1008.15-09.25

Implementasi RPP dan Observasi

Sekolah masing-masing

Weni AsmiatunLantip W

Pelaksanaan Pembelajaran/pengambilan gambar Siklus 2 diamati oleh kolaborator dengan menggunakan lembar observasi

12. Kamis, 31 Mei 201207.00-08.1008.15-09.25

Implementasi RPP dan Observasi

Sekolah masing-masing

SuwandiSunarto Adi Nugroho

Pelaksanaan Pembelajaran/pengambilan gambar Siklus 2 diamati oleh kolaborator dengan menggunakan lembar observasi

13. Senin, 11 Juni s/d Jum’at 15 Juni 201207.00-08.1008.15-09.25

Refleksi Pembelajaran Siklus 2

Sekolah masing-masing

SihwokoSuwarWeni AsmiatunAgus SuyonoLantip WidyonoRusminiSuwandiSunarto Adi Nugroho

Mendiskusikan Refleksi Pembelajaran Siklus 2 Mahasiswa dan guru pamong

14. Selasa, 19 Juni 2012 s/d Minggu 24 Juni 2012

Penilaian/Ujian PKM Penyerahan laporan PKM

SDN Ngargotirto 2

Mahasiswa/Praktikan Presentasi dan memutar CD Pembelajaran PKM

15. Selasa, 19 Juni 2012 s/d Minggu 24 Juni 2012

Penarikan Mahasiswa dari Sekolah Mitra ke Kampus

Mahasiswa Pimpinan FKIP UNS, Ka Dinas, Dosen Pembimbing, Guru Pamong

16. Maksimal Juni 2012

Penyusunan Laporan PTK Bab 4 dan 5

Masing-masing Mahasiswa

Mahasiswa Laporan PTK dan Ujian Pendadaran di Kampus UNS

Page 66: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

51

Lampiran : 3

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (SIKLUS I)

MATA PELAJARAN PENJASORKES

KELAS IV SEMESTER 2

TAHUN PELAJARAN 2011/2012

Oleh :

Agus Suyono

NIM. X4711008

PROGRAM S1 (PPKHB) FKIP UNIVERSITAS SEBELAS MARET

UNS SURAKARTA

2012

Page 67: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

52

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)PASSING BAWAH

SIKLUS I

A. Identitas Mata PelajaranNama Sekolah : SD Negeri Ngargotirto 2Mata Pelajaran : Pendidikan Jasmani Olahraga dan KesehatanKelas/Semester : 4 / 2

B. Alokasi Waktu : 08.15-09.25Waktu Pelaksanaan : Selasa, 15 Mei 2012Waktu Pertemuan : 2 X PertemuanWaktu Pelajaran : 2 X 2 x 35 Menit

C. Standar Kompetensi6.. Mempraktikkan gerak dasar ke dalam permianan dan olahraga dan nilai-nilai yang

terkandung didalamnya..

D. Kompetensi Dasar6.2. Mempraktikkan gerak dasar berbagai gerakan yang bervariasi dalam permainan bola besar

beregu dengan peraturan yang dimodifikasi, serta nilai kerja sama regu sportivitas dan percaya diri.

E. Indikator1. Melakukan gerak dasar passing bawah.2. Melakukan gerak dasar passing bawah dengan permainan lewat tali.3. Menyebutkan gerak dasar passing bawah.4. Menunjukkan nilai-nilai kerjasama regu, sportivitas dan percaya diri.

F. Tujuan Pembelajaran1. Siswa dapat melakukan gerak dasar passing bawah dengan baik2. Siswa dapat melakukan gerak dasar passing bawah dengan permainan lewat tali dengan

baik.3. Siswa dapat menyebutkan gerak dasar dalam permainan bola voli dengan baik4. Siswa dapat menunjukkan nilai-nilai kerjasama regu, sportivitas dan percaya diri dengan

baik.

G. Materi PembelajaranPermainan bola voli1. Gerak dasar passing bawah bola voli mini

H. Metode Pembelajaran1. Instruksi Verbal2. Peragaan3. Pengayaan4. Penugasan5. Latihan

Page 68: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

53

I. Langkah-langkah Pembelajaran

Kegiatan & GambarAlokasi Waktu

Metode

1. Kegiatan AwalPersipan guru Guru menyiapkan peralatan

/media pembelajaran. Setting letak/alat dsb.

Guru menyiapkan pertanyaan-pertanyaan untuk mengelaborasi respon siswa.

Kegiatan pendahuluan Guru mempersilahkan siswa

untuk berbaris 3 sap dengan penuh disiplin.

Siswa dipersilahkan untuk berdo’a dilanjutkan dengan presensi siswa kegiatan dengan tertib dan penuh ketekunan.

Guru memberi apersepsi motivasi dan penjelasan tujuan pembelajaran siswa, siswa mendengarkan dengan penuh perhatian.

Guru memberikan pemana san dalam bentuk permain an trak ball. Siswa dibagi menjadi 2 regu. Regu A dan B dengan alat bantu 1 bola besar, cara bermain regu A berusaha melempar ke regu B bola dilempar dengan kedua tangan dari bawah ke depan, sasarannya pinggang kebawah yang boleh dilempar begitu sebaliknya regu B melempar ke regu A apabila ada yang kena lemparan bola harus keluar dari lapangan lawan. Regu yang habis paling duluan dinyatakan kalah.

@ : siswa@ : guru

15menit Instruksi verbal

-penugasan-resiprocal

2. Kegiatan Inti- Guru menjelaskan cara melakukan

latihan gerak dasar passing bawah.Posisi badan saat melakukan passing

45menit -instruksi verbal-penugasan

Page 69: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

54

bawah : Berdiri dengan kedua kaki

dibuka selebar bahu.kedua lutut ditekuk, badan condong kedepan.tangan rapat dan lurus ke depan hingga kedua ibu jari sejajar, koordinasi gerakan lutut badan dan bahu.

Melakukan passing bawah dengan bola karet, caranya di awali bola karet dilambungkan teman ditempat dilanjutkan sambil berjalan kedepan dan gerak menyamping kanan dan kiri..

Melakukan passing bawah dengan bola digantung. Caranya bola diikat dengan tali/ rapia digantung pada bentangan tali yang dipasang ditiang net. Siswa melakukan passing bawah dengan bola yang digantung secara berulang-ulang.

Melakukan permainan lewat tali, permainan dengan passing bawah. Lapangan permainan 4 x 4. Caranya dua regu terdiri atas 3 sampai dengan 5 orang murid yang menempati petak lapangan yang dibatasi oleh tali setinggi kurang lebih 2 meter. Bola dimainkan dengan passing bawah kelapangan lawan. Bola dinyatakan mati apabila menyentuh lantai, bola atau pemain menyentuh tali. Permainan berakhir apabila suatu regu mendapat angka 15 lebih dahulu dari lawan dinyatakan pemenang.

Semua kegiatan dilakukan dengan teliti, tekun dan penuh percaya diri.

-resiprocal

Page 70: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

55

J. Alat dan Sumber Belajar1. Alat Pembelajaran :

Kapur line / tali Bola karet Peluit Bola voli Lapangan Net

2. Sumber Pembelajaran :- Media cetako Buku BSE Pendidikan Jasmani Olah raga dan kesehatan untuk kelas 4:: Pusat

perbukuan.

3. Kegaiatan Akhir Siswa dibariskan 3 bersap dan

melakukan pendinginan siswa melakukan dengan disiplin, teliti, dan penuh tanggung jawab.

Guru memberikan evaluasi dan tanya jawab proses pembelajaran yang telah dipelajari kepada siswa. Siswa mendengarkan dengan tekun dan berusaha menjawab dengan penuh keberanian dan percaya diri.

Siswa dipersilahkan untuk berdoa dilakukan dengan tekun sungguh-sungguh dan penuh toleransi.

@ : siswa@ : guru

10menit - Instruksi- Verbal-Tanya jawab- Diskusi

Page 71: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

56

K. Penilaian

Indikator KompetensiPenilaian

Gerak Dasar

BentukInstrumen

Contoh Instrumen

1. Melakukan Passing bawah tanpa bola

2. Melakukan Passing bawah dengan bola karet

3. Melakukan passing bawah dengan bola digantung

4. Mengetahui bentuk-bentuk gerak dasar dalam permainan bola voli

5. Menumbuhkan dan membina nilai-nilai disiplin, semangat, sportivitas, percaya diri.

Non tes

Non tes

Tes ketrampilan

Tes Ketrampilan

Tes Ketrampilan

Soal tanya jawab

Perbuatan

1. Peragakan gerakan dasar passing bawah tanpa bola.

2. Peragakan gerak dasar passing bawah

dengan bola karet

3. peragakan gerak dasar passing bawah

dengan bola digantung!

4. Sebutkan gerak dasar yang ada pada permainan bola voli !

5. Amatilah nilai-nilai sikap apa saja yang tumbuh pada siswa!

PERFORMASI

No. Aspek Kriteria Skor

1. Praktik 1. Gerak dasar passing bawah :- Berdiri dengan kedua kaki dibuka selebar bahu.Kedua lutut ditekukTangan rapat dan lurus kedepanBadan condong ke depan

- Berdiri, kedua kaki dibuka selebar bahuKedua lutut tidak ditekukTangan rapat dan lurus ke depanBadan condong ke depan

- Berdiri kedua kaki dibuka selebar bahuKedua lutut lurusSiku tangan ditekukBadan condong ke depan

4

3

2

Page 72: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

57

- Berdiri kedua kaki rapatLutut tidak ditekukSiku jangan ditekukBadan condong ke depan

2. Gerak dasar passing bawah dengan bola gantung :- Berdiri kedua kaki dibuka selebar bahu.

Kedua lutut ditekuk, badan condong.Saat perkenaan bola pada pergelangaan

tangan, tangan lurus. Koordinasi gerak lutut badan dan bahu.- Berdiri kedua kaki dibuka selebar bahu. Kedua

lutut ditekuk, badan condong saat perkenaan bola pada pergelangaan tangan siku ditekuk. Koordinasi gerak lutut badan dan bahu.- Berdiri kedua kaki dibuka selebar bahu. Kedua lutut tidak ditekuk, badan condong saat perkenaan bola pada pergelangan tangan siku ditekuk. Koordinasi gerak lutut badan dan bahu.- Berdiri kedua kaki dibuka selebar bahu. Kedua lutut tidak ditekuk, badan condong saat perkenaan bola pada pergelangaan tangan siku ditekuk. Tidak ada Koordinasi gerak lutut badan dan bahu.

1

4

3

2

12. Pengetahuan Menyebutkan teknik gerak dasar dalam permainan bola

voli.- Siswa menyebutkan bentuk-bentuk gerak dasar passing bawah secara lengkap..- Siswa hanya menyebutkan gerak dasar passing bawah, mendekati lengkap.- Siswa dapat menyebutkan bentuk-bentuk gerak dasar passing bawah kurang lengkap..- Siswa menyebutkan tapi salah.

4

3

2

13. Sikap Menumbuhkan Sikap dan membina nilai-nilai pada

siswa :- Siswa menunjukkan sikap disiplin, semangat, sportivitas, dan percaya diri.- Siswa hanya menunjukkan sikap disiplin, semangat, sportivitas.- Siswa hanya menunjukkan sikap disiplin dan semangat - Siswa hanya menunjukkan sikap disiplin saja.

4

3

2

1

Page 73: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

58

LEMBAR PENILAIAN

No. Nama SiswaPerforman

ProdukJumlah

skorNilai

Praktik Pengetahuan Sikap

1.2.3.4.5.6.7.

Dst.

Model Rubrik Penilaian (1)Tes Gerak Dasar Passing bawah

Aspek yang dinilaiKualitas Gerak

1 2 3 4Gerak dasar Passing bawah :

1. Passing bawah tanpa bola2. Passing bawah dengan bola karet3. Passing bawah dengan bola gantung4. Passing bawah berpasangan

JUMLAHJUMLAH SKOR MAKSIMAL : 80

Rubrik PenilaianTes Observasi Perilaku Dasar passing bawah

Perilaku Yang diharapkan Cek ()

1.Disiplin

2.Semangat

3.Sportifitas

4.Percaya diri

JUMLAH

JUMLAH SKOR MAKSIMAL : 80

Page 74: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

59

Rubrik PenilaianTes Tertulis / Lisan

Pertanyaan yang diajukanKualitas Jawaban

1 2 3 4

1. Sebutkan macam-macam gerak dasar dalam bola voli

2. Sebutkan gerak dasar passing bawah tanpa bola.3. Sebutkan gerak dasar passing bawah dengan bola gantung.4. Sebutkan cara melakukan gerak dasar passing bawah berpasangan

JUMLAHJUMLAH SKOR MAKSIMAL : 80

Mengetahui Ngargotirto, ……………… 2012Kepala SD Ngargotirto 2 Mahasiswa

Mursidi, S.Ag Agus SuyonoNIP. 195808101983041004 NIM. X4711008

MengetahuiPembimbing

Drs. Sapta Kunta Purnama, M.PdNIP. 196803231993031012

Page 75: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

60

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (SIKLUS II)

MATA PELAJARAN PENJASORKES

KELAS IV SEMESTER 2

TAHUN PELAJARAN 2011/2012

Oleh :

Agus Suyono

NIM. X4711008

PROGRAM S1 (PPKHB) FKIP UNIVERSITAS SEBELAS MARET

UNS SURAKARTA

2012

Page 76: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

61

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)PASSING BAWAH

SIKLUS 2

A. Identitas Mata PelajaranNama Sekolah : SD Negeri Ngargotirto 2Mata Pelajaran : Pendidikan Jasmani Olahraga dan KesehatanKelas/Semester : 4 / 2

B. Alokasi Waktu : 08.15-09.25Waktu Pelaksanaan : Rabu, 29 Mei 2012Waktu Pertemuan : 2 X PertemuanWaktu Pelajaran : 2 (2 X 35 Menit)

C. Standar Kompetensi6.. Mempraktikkan gerak dasar ke dalam permianan dan olahraga dan nilai-nilai yang

terkandung didalamnya..

D. Kompetensi Dasar6.2. Mempraktikkan gerak dasar berbagai gerakan yang bervariasi dalam permainan bola besar

beregu dengan peraturan yang dimodifikasi, serta nilai kerja sama regu sportivitas.

E. Indikator1. Melakukan gerak dasar passing bawah.2. Melakukan gerak dasar passing bawah dengan permainan lewat tali.3. Menyebutkan gerak dasar passing bawah.4. Menunjukkan nilai-nilai kerjasama regu, sportivitas dan percaya diri.

F. Tujuan Pembelajaran1. Siswa dapat melakukan gerak dasar passing bawah dengan baik2. Siswa dapat melakukan gerak dasar passing bawah dengan permainan lewat tali dengan

baik.3. Siswa dapat menyebutkan gerak dasar dalam permainan bola voli dengan baik4. Siswa dapat menunjukkan nilai-nilai kerjasama regu, sportivitas dan percaya diri dengan

baik.

G. Materi PembelajaranPermainan bola voli1. Gerak dasar passing bawah bola voli mini

H. Metode Pembelajaran1. Instruksi Verbal2. Peragaan3. Pengayaan4. Penugasan5. Latihan

Page 77: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

62

I. Langkah-langkah Pembelajaran

Kegiatan & GambarAlokasi Waktu

Metode

1. Kegiatan AwalPersipan guru Guru menyiapkan peralatan

/media pembelajaran. Setting letak/alat dsb.

Guru menyiapkan pertanyaan-pertanyaan untuk mengelaborasi respon siswa.

Kegiatan pendahuluan Guru mempersilahkan siswa

untuk berbaris 3 sap dengan penuh disiplin.

Siswa dipersilahkan untuk berdo’a dilanjutkan dengan presensi siswa kegiatan dengan tertib dan penuh ketekunan.

Guru memberi apersepsi motivasi dan penjelasan tujuan pembelajaran siswa, siswa mendengarkan dengan penuh perhatian.

Guru memberikan pemana san dalam bentuk permain an trak ball. Siswa dibagi menjadi 2 regu. Regu A dan B dengan alat bantu 1 bola besar, cara bermain regu A berusaha melempar ke regu B bola dilempar dengan kedua tangan dari bawah ke depan, sasarannya pinggang kebawah yang boleh dilempar begitu sebaliknya regu B melempar ke regu A apabila ada yang kena lemparan bola harus keluar dari lapangan lawan. Regu yang habis paling duluan dinyatakan kalah.

@ : siswa@ : guru

15menit Instruksi verbal

-penugasan-resiprocal

2. Kegiatan Inti- Guru menjelaskan cara melakukan

latihan gerak dasar passing bawah.Posisi badan saat melakukan passing bawah : Berdiri dengan kedua kaki

45menit -instruksi verbal-penugasan-resiprocal

Page 78: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

63

dibuka selebar bahu.kedua lutut ditekuk, badan condong kedepan.tangan rapat dan lurus ke depan hingga kedua ibu jari sejajar, koordinasi gerakan lutut badan dan bahu.

Melakukan passing bawah dengan bola karet, caranya di awali bola karet dilambungkan teman ditempat dilanjutkan sambil berjalan kedepan dan gerak menyamping kanan dan kiri..

Melakukan passing bawah dengan bola digantung. Caranya bola diikat dengan tali/ rapia digantung pada bentangan tali yang dipasang ditiang net. Siswa melakukan passing bawah dengan bola yang digantung secara berulang-ulang.

Melakukan passing bawah

berpasangan dengan cara berhadapan dengan temannya, satu melambungkan dan lainnya menerima.

Melakukan permainan lewat tali, permainan dengan passing bawah. Lapangan permainan 4 x 4. Caranya dua regu terdiri atas 3 sampai dengan 5 orang murid yang menempati petak lapangan yang dibatasi oleh tali setinggi kurang lebih 2 meter. Bola dimainkan dengan passing bawah kelapangan lawan. Bola dinyatakan mati apabila menyentuh lantai, bola atau pemain menyentuh tali. Permainan berakhir apabila suatu regu mendapat angka 15 lebih dahulu dari lawan dinyatakan pemenang.

Page 79: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

64

J. Alat dan Sumber Belajar1. Alat Pembelajaran :

Kapur line / tali Bola karet Peluit Bola voli Lapangan Net

2. Sumber Pembelajaran :- Media cetako Buku BSE Pendidikan Jasmani Olah raga dan kesehatan untuk kelas 4:: Pusat

perbukuan.

Semua kegiatan dilakukan dengan teliti, tekun dan penuh percaya diri.

3. Kegaiatan Akhir Siswa dibariskan 3 bersap dan

melakukan pendinginan siswa melakukan dengan disiplin, teliti, dan penuh tanggung jawab.

Guru memberikan evaluasi dan tanya jawab proses pembelajaran yang telah dipelajari kepada siswa. Siswa mendengarkan dengan tekun dan berusaha menjawab dengan penuh keberanian dan percaya diri.

Siswa dipersilahkan untuk berdoa dilakukan dengan tekun sungguh-sungguh dan penuh toleransi.

@ : siswa@ : guru

10menit - Instruksi- Verbal-Tanya jawab- Diskusi

Page 80: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

65

K. Penilaian

Indikator KompetensiPenilaian

Gerak Dasar

BentukInstrumen

Contoh Instrumen

1. Melakukan Passing bawah tanpa bola

2. Melakukan Passing bawah dengan bola karet

3. Melakukan passing bawah dengan bola digantung

4. Mengetahui bentuk-bentuk gerak dasar dalam permainan bola voli

5. Menumbuhkan dan membina nilai-nilai disiplin, semangat, sportivitas, percaya diri dan kejujuran.

Non tes

Non tes

Tes ketrampilan

Tes Ketrampilan

Tes Ketrampilan

Soal tanya jawab

Perbuatan

1. Peragakan gerakan dasar passing bawah tanpa bola.

2. Peragakan gerak dasar passing bawah

dengan bola karet

3. peragakan gerak dasar passing bawah

dengan bola digantung!

4. Sebutkan gerak dasar yang ada pada permainan bola voli !

5. Amatilah nilai-nilai sikap apa saja yang tumbuh pada siswa!

PERFORMASI

No. Aspek Kriteria Skor

1. Praktik 1. Gerak dasar passing bawah tanpa bola :- Berdiri dengan kedua kaki dibuka selebar bahu.- Kedua lutut ditekuk- Tangan rapat dan lurus kedepan- Badan condong ke depan- Berdiri, kedua kaki dibuka selebar bahu- Kedua lutut tidak ditekuk- Tangan rapat dan lurus ke depan- Badan condong ke depan- Berdiri kedua kaki dibuka selebar bahu- Kedua lutut lurus- Siku tangan ditekuk- Badan condong ke depan

- Berdiri kedua kaki rapat- Lutut tidak ditekuk- Siku jangan ditekuk- Badan condong ke depan

4

3

2

Page 81: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

66

2. Gerak dasar passing bawah dengan bola karet- Berdiri kedua kaki dibuka selebar bahu.- Kedua lutut ditekuk, badan condong.- Saat perkenaan bola pada pergelangaan tangan, tangan lurus. Koordinasi gerak lutut badan dan bahu.- Berdiri kedua kaki dibuka selebar bahu. Kedua lutut ditekuk, badan condong saat perkenaan bola pada pergelangaan tangan siku ditekuk. Koordinasi gerak lutut badan dan bahu.- Berdiri kedua kaki dibuka selebar bahu. Kedua lutut tidak ditekuk, badan condong saat perkenaan bola pada pergelangan tangan siku ditekuk. Koordinasi gerak lutut badan dan bahu.- Berdiri kedua kaki dibuka selebar bahu. Kedua lutut tidak ditekuk, badan condong saat perkenaan bola pada pergelangaan tangan siku ditekuk. Tidak ada Koordinasi gerak lutut badan dan bahu.

3. Gerak dasar passing bawah dengan bola gantung :- Berdiri kedua kaki dibuka selebar bahu.- Kedua lutut ditekuk, badan condong.- Saat perkenaan bola pada pergelangaan tangan,

tangan lurus. Koordinasi gerak lutut badan dan bahu.- Berdiri kedua kaki dibuka selebar bahu. Kedua lutut ditekuk, badan condong saat perkenaan bola pada pergelangaan tangan siku ditekuk. Koordinasi gerak lutut badan dan bahu.- Berdiri kedua kaki dibuka selebar bahu. Kedua lutut tidak ditekuk, badan condong saat perkenaan bola pada pergelangan tangan siku ditekuk. Koordinasi gerak lutut badan dan bahu.- Berdiri kedua kaki dibuka selebar bahu. Kedua lutut tidak ditekuk, badan condong saat perkenaan bola pada pergelangaan tangan siku ditekuk. Tidak ada Koordinasi gerak lutut badan dan bahu.

4. Gerak dasar passing bawah berpasangan :- Passing bawah berpasangan sampai 4 kali tidk jatuh- Passing bawah berpasangan hanya 3 kali tidak jatuh.- Passing bawah berpasangan hanya 2 kali tidk jatuh- Passing bawah berpasangan hanya 1 kali tidk

1

4

3

2

1

4

3

2

1

4

3

Page 82: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

67

jatuh2

1

2. Pengetahuan Menyebutkan teknik gerak dasar dalam permainan bola voli.- Siswa menyebutkan bentuk-bentuk gerak dasar

passing bawah secara lengkap..- Siswa hanya menyebutkan gerak dasar passing bawah, mendekati lengkap.- Siswa dapat menyebutkan bentuk-bentuk gerak dasar passing bawah kurang lengkap..- Siswa menyebutkan tpi salah

4

3

2

13. Sikap Menumbuhkan Sikap dan membina nilai-nilai pada

siswa :- Siswa menunjukkan sikap disiplin, semangat, sportivitas, dan percaya diri.- Siswa hanya menunjukkan sikap disiplin, semangat, sportivitas.- Siswa hanya menunjukkan sikap disiplin dan semangat.- Siswa hanya menunjukkan sikap disiplin saja

4

3

2

1

LEMBAR PENILAIAN

No. Nama SiswaPerforman

ProdukJumlah

skorNilai

Praktik Pengetahuan Sikap

1.2.3.4.5.6.7.

Dst.

Page 83: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

68

Model Rubrik Penilaian (1)Tes Gerak Dasar Passing bawah

Aspek yang dinilaiKualitas Gerak

1 2 3 4Gerak dasar Passing bawah :

1. Passing bawah tanpa bola2. Passing bawah dengan bola karet3. Passing bawah dengan bola gantung4. Passing bawah berpasangan

JUMLAHJUMLAH SKOR MAKSIMAL : 80

Rubrik PenilaianTes Observasi Perilaku Dasar passing bawah

Perilaku Yang diharapkan Cek ()

1.Disiplin

2.Semangat

3.Sportifitas

4.Percaya diri

JUMLAH

JUMLAH SKOR MAKSIMAL : 80

Page 84: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

69

Rubrik PenilaianTes Tertulis / Lisan

Pertanyaan yang diajukanKualitas Jawaban

1 2 3 4

1. Sebutkan macam-macam gerak dasar dalam bola voli

2. Sebutkan gerak dasar passing bawah tanpa bola.3. Sebutkan gerak dasar passing bawah dengan bola gantung.4. Sebutkan cara melakukan gerak dasar passing bawah berpasangan

JUMLAHJUMLAH SKOR MAKSIMAL : 80

Mengetahui Ngargotirto, ……………… 2012Kepala SD Ngargotirto 2 Mahasiswa

Mursidi, S.Ag Agus SuyonoNIP. 195808101983041004 NIM. X4711008

MengetahuiPembimbing

Drs. Sapta Kunta Purnama, M.PdNIP. 196803231993031012

Page 85: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

70

Lampiran : 4

PENDAPAT SISWA TERHADAP KEGIATAN PEMBELAJARAN

PETUNJUK :

Dalam beberapa pertemuan anak-anak telah mendapatkan pembelajaran pendidikan jasmani

dengan pendekatan permainan. Peneliti ingin mengitahui pendapat anak- anak tentang kegiatan

yang telah anak-anak dapatkan mengenai pelajaran penjaskes dalam pendekatan permainan.

Harapan peneliti anak-anak dapat menjawab beberapa pertanyaan yang ada dalam angket ini.

KARTU CERIA SIKLUS I

Nama :No. :

1. Bagaimanakah pelajaran Penjas materi passing bawah bola voli mini, 15 Mei 2012?

a. menyenangkan b. sedang c. tidak menyenangkan

Berikanlah tanda lingkaran pada pilihan jawaban di atas dan berikanlah alasannya!

KARTU CERIA SIKLUS I Nama :

Ujian Siklus I No. :

1. Bagaimanakah pelajaran Penjas materi ujian passing bawah bola voli mini, 15 Mei 2012?

Apakah anda bisa melakukan gerakan dengan baik dan benar?

Page 86: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

71

KARTU CERIA SIKLUS II Nama :Ujian Siklus 2 No. :

1. Bagaimanakah pelaksanaan ujian passing bawah bola voli mini 29 Mei 2012? Apakah anda

sekarang bisa melakukan gerakan dengan baik?

2. Dengan menggunakan alat bantu pembelajaran (balon, bola digantung) apakah mempermudah

proses pembelajaran anda?

3. Apakah anda mengalami perkembangan dalam melakukan gerak dasar passing bawah bola voli

mini?

Page 87: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

72

Lampiran : 5 .

REKAPITULASI HASIL PENDAPAT SISWA

JAWABAN PERTANYAAN

JUMLA

H

SISWA

Menyenangka

n

Bagaimanakah pelajaran Penjas materi passing bawah bola volli mini pada hari ini, 15 Mei

2012?

22

Sedang 0

Tidak

menyenangka

n

0

Bisa Bagaimanakah pelaksanaan pelajaran passing bawah bola volli mini 15 Mei 2012?

Apakah kamu sekarang bisa melakukan gerakan dengan baik?

22

Sedikit bisa 0

Tidak bisa 0

Bisa

Ya

Ada

1. Bagai

manakah pelaksanaan ujian gerak dasar passing bawah bola volli mini, 29 Mei 2012?

Apakah anda sekarang bisa melakukan gerakan dengan baik?

2. Dengan menggunakan alat bantu pembelajaran (bola gantung, bola plastic, bola karet,

balon) apakah mempermudah proses pembelajaran anda?

3. Apakah anda mengalami perkembangan dalam melakukan gerak dasar passing bawah

bola volli mini.

22

22

22

Page 88: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

73

Lampiran : 6

DAFTAR OBSERVASI GURU PAMONG

KUALITAS PENGUASAAN KOMPONEN KETRAMPILAN SIKLUS I

UNIT KETRAMPILANKUALITAS PENAMPILAN/PERFORMANCE KEBUTUHAN

KURANG CUKUP BAIK PERBAIKAN

1 2 3 4 5

Bertanya

Memberi umpan balik

Variasi pembelajaran

Menjelaskan materi pembljran

Membuka dan menutup pemblj

Memimpin diskusi klpk kecil

Mengelola kelas

Mengajar kelompok kecil

Observer / Guru Pamong

Mursidi, S.Ag

Nip. 19580810 198304 1 004

Page 89: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

74

Lampiiran : 7

DAFTAR OBSERVASI GURU PAMONG

KUALITAS PENGUASAAN KOMPONEN KETRAMPILAN SIKLUS II

UNIT KETRAMPILANKUALITAS PENAMPILAN/PERFORMANCE KEBUTUHAN

KURANG CUKUP BAIK PERBAIKAN

1 2 3 4 5

Bertanya

Memberi umpan balik

Variasi pembelajaran

Menjelaskan materi pembljran

Membuka dan menutup pemblj

Memimpin diskusi klpk kecil

Mengelola kelas

Mengajar kelompok kecil

Observer / Guru Pamong

Mursidi, S.Ag

Nip. 19580810 198304 1 004

Page 90: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

75

Lampiran 8 :

ALOKASI WAKTU PEMBELAJARAN SIKLUS I

NO MATERI WAKTU KET.

A Pendahuluan 15 menit

1 Presensi 2

2 Apersepsi 4

3 Pemanasan 9

B Inti 45 menit

1 Passing tanpa bola 9

2 Passing dengan bola karet 9

3 Passing dengan bola gantung 9

4 Passing berpasangan 9

5 Permainan lompat tali 9

C Penutup 10 menit

1 Mengoreksi 5

2 Menutup pembelajaran dan doa 5

IUMLAH 70

Pengamat

Guru Penjaskes

Agus Suranto, S.Pd

NIP. 19580823 198405 1 002

Page 91: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

76

ALOKASI WAKTU PEMBELAJARAN SIKLUS II

NO MATERI WAKTU KET.

A Pendahuluan 15 menit

1 Presensi 2

2 Apersepsi 4

3 Pemanasan 9

B Inti 45 menit

1 Passing tanpa bola 9

2 Passing dengan bola karet 9

3 Passing dengan bola gantung 9

4 Passing berpasangan 9

5 Permainan lompat tali 9

C Penutup 10 menit

1 Mengoreksi 5

2 Menutup pembelajaran dan doa 5

IUMLAH 70

Pengamat

Guru Penjaskes

Agus Suranto, S.Pd

NIP. 19580823 198405 1 002

Page 92: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

77

Lampiran : 9

ABSEN SISWA

PERTEMUAN SIKLUS I s/d II

Mata Pelajaran : Penjaskesrek Semester : 2 (dua)

Kelas : IV (empat) Tahun Ajaran : 2011/2012

No. Nama L/P 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 s i a Jml

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17

1. Agus Prasetyo L - - - - - - - -2. Bayu Mandala Putra L - - - - - - - -3. Arga Premana L - - - - - - - -4. Bela Andriyana L - - - - - - - -5. Beni Harmawan L - - - - - - - -6. Ikatarim Safitri P - - - - - - - -7. Indra Dwi P. L - - - - - - - -8. Puji Pangestu L - - - - - - - -9. Rafik L - - - - - - - -10. Dandi Mardiyanto L - - - - - - - -11. Anggi Topik Hidayat L - - - - - - - -12. Denny Ade Adiyanto L - - - - - - - -13. Jordirian Efendi L - - - - - - - -14. Kresna Sandi L - - - - - - - -15. Khusmiatun P - - - - - - - -16. Nanda Eka P - - - - - - - -17. Sahid Saputra L - - - - - - - -18. Siti Prihatin P - - - - - - - -19. Vitasari P - - - - - - - -20. Wahyu Ernawati P - - - - - - - -21. Zulfa Indah P - - - - - - - -22. Riski Wahyudi L - - - - - - - -

Sragen, Mei 2012

Mahasiswa,

AGUS SUYONONIM. X4711008

Page 93: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

78

Lampiran : 10

DAFTAR NILAI

AWAL SISWA

Mata Pelajaran : Penjaskesrek Semester : 2 (dua)

Kelas : IV (empat) Tahun Ajaran : 2011/2012

No. Nama Siswa L/P KKMPerforman Jml

SkorNilai Ket

Psikomotor Kogntif Afektif1. Agus Prasetyo L 70 70 70 70 210 70 T2. Bayu Mandala Putra L 70 65 60 80 205 68 BT3. Arga Premana L 70 80 60 80 220 73 T4. Bela Andriyana L 70 70 60 80 210 70 T5. Beni Harmawan L 70 60 70 60 190 63 BT6. Ikatarim Safitri P 70 65 60 70 195 65 BT7. Indra Dwi P. L 70 70 65 80 215 72 T8. Puji Pangestu L 70 80 60 70 210 70 T9. Rafik L 70 65 70 60 195 65 BT10. Dandi Mardiyanto L 70 70 60 70 200 67 BT11. Anggi Topik Hidayat L 70 60 70 70 200 67 BT12. Denny Ade Adiyanto L 70 70 70 70 210 70 T13. Jordirian Efendi L 70 60 65 70 185 62 BT14. Kresna Sandi L 70 70 60 80 210 70 T15. Khusmiatun P 70 60 70 70 200 67 BT16. Nanda Eka P 70 65 65 70 200 67 BT17. Sahid Saputra L 70 70 80 70 220 73 T18. Siti Prihatin P 70 70 70 80 220 73 T19. Vitasari P 70 65 70 70 195 65 BT20. Wahyu Ernawati P 70 70 60 70 210 70 T21. Zulfa Indah P 70 60 65 70 195 65 BT22. Riski Wahyudi L 70 70 70 70 210 70 T

Ket:T : TuntasBT : Belum Tuntas

Mahasiswa,

AGUS SUYONONIM. X4711008

Page 94: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

79

Lampiran : 11

DAFTAR NILAI

SIKLUS I

Mata Pelajaran : Penjaskesrek Semester : 2 (dua)

Kelas : IV (empat) Tahun Ajaran : 2011/2012

Hari, tanggal : Rabu, 15 Mei 2012

No. Nama Siswa L/P KKMPerforman Jml

SkorNilai Ket

Psikomotor Kogntif Afektif1. Agus Prasetyo L 70 80 80 80 240 80 T2. Bayu Mandala Putra L 70 70 75 75 220 73 T3. Arga Premana L 70 80 75 75 230 77 T4. Bela Andriyana L 70 70 80 80 230 77 T5. Beni Harmawan L 70 60 70 70 200 67 BT6. Ikatarim Safitri P 70 65 70 75 210 70 T7. Indra Dwi P. L 70 75 75 70 220 73 T8. Puji Pangestu L 70 80 70 80 230 77 T9. Rafik L 70 65 60 70 195 65 BT10. Dandi Mardiyanto L 70 80 70 80 230 77 T11. Anggi Topik Hidayat L 70 70 80 65 215 71 T12. Denny Ade Adiyanto L 70 70 75 75 220 73 T13. Jordirian Efendi L 70 65 70 70 205 68 BT14. Kresna Sandi L 70 80 70 80 230 77 T15. Khusmiatun P 70 65 70 70 205 68 BT16. Nanda Eka P 70 65 80 70 210 70 T17. Sahid Saputra L 70 80 80 80 240 80 T18. Siti Prihatin P 70 70 80 70 220 73 T19. Vitasari P 70 70 60 70 200 67 BT20. Wahyu Ernawati P 70 75 65 70 210 70 T21. Zulfa Indah P 70 60 60 70 190 63 BT22. Riski Wahyudi L 70 70 80 80 230 77 T

Ket:T : TuntasBT : Belum Tuntas

Mahasiswa,

AGUS SUYONONIM. X4711008

Page 95: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

80

DAFTAR NILAI

SIKLUS II

Mata Pelajaran : Penjaskesrek Semester : 2 (dua)

Kelas : IV (empat) Tahun Ajaran : 2011/2012

Hari, tanggal : Rabu, 29 Mei 2012

No. Nama Siswa L/P KKMPerforman Jml

SkorNilai Ket

Psikomotor Kogntif Afektif1. Agus Prasetyo L 70 80 80 80 240 80 T2. Bayu Mandala Putra L 70 75 75 80 220 77 T3. Arga Premana L 70 80 80 80 240 80 T4. Bela Andriyana L 70 70 80 80 230 77 T5. Beni Harmawan L 70 80 75 75 230 77 T6. Ikatarim Safitri P 70 65 70 70 205 68 BT7. Indra Dwi P. L 70 80 80 70 230 77 T8. Puji Pangestu L 70 80 80 80 240 80 T9. Rafik L 70 80 65 80 225 75 T10. Dandi Mardiyanto L 70 80 70 80 230 77 T11. Anggi Topik Hidayat L 70 75 75 80 230 77 T12. Denny Ade Adiyanto L 70 80 80 70 230 77 T13. Jordirian Efendi L 70 70 65 75 220 73 T14. Kresna Sandi L 70 80 80 80 240 80 T15. Khusmiatun P 70 70 80 70 220 73 T16. Nanda Eka P 70 70 80 80 230 77 T17. Sahid Saputra L 70 80 70 80 230 77 T18. Siti Prihatin P 70 75 80 75 230 77 T19. Vitasari P 70 70 80 80 230 77 T20. Wahyu Ernawati P 70 70 80 75 225 75 T21. Zulfa Indah P 70 65 70 70 205 68 BT22. Riski Wahyudi L 70 70 80 80 230 77 T

Ket:T : TuntasBT : Belum Tuntas

Mahasiswa,

AGUS SUYONONIM. X4711008

Page 96: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

81

Lampiran : 12

LEMBAR PENILAIAN KOGNITIF GERAK DASAR PASSING BAWAH

KELAS IV SD NEGERI NGARGOTIRTO 2 KEC. SUMBERLAWANG

KABUPATEN SRAGEN

SIKLUS I

HARI RABU, 15 MEI 2012

No. Nama SiswaKualitas Jawaban Jml

SkorNilai

1 2 3 4

1. Agus Prasetyo 4 4 4 4 16 802. Bayu Mandala Putra 4 4 3 4 15 753. Arga Premana 4 3 4 4 15 754. Bela Andriyana 4 4 4 4 16 805. Beni Harmawan 4 4 3 3 14 706. Ikatarim Safitri 4 3 4 3 14 707. Indra Dwi P. 4 4 4 3 15 758. Puji Pangestu 3 3 4 4 14 709. Rafik 4 3 2 3 12 6010. Dandi Mardiyanto 4 4 3 3 14 7011. Anggi Topik Hidayat 4 4 4 4 16 8012. Denny Ade Adiyanto 4 4 3 4 15 7513. Jordirian Efendi 4 3 3 4 14 7014. Kresna Sandi 4 4 3 3 14 7015. Khusmiatun 3 3 4 4 14 7016. Nanda Eka 4 4 3 4 15 7517. Sahid Saputra 4 4 4 4 16 8018. Siti Prihatin 4 4 4 4 16 8019. Vitasari 3 3 3 3 12 6020. Wahyu Ernawati 4 3 3 3 13 6521. Zulfa Indah 4 3 2 3 12 6022. Riski Wahyudi 4 4 4 4 16 80

Rentang Nilai 1 (50), 2 (60), 3 (70), 4 (80)

Skor Nilai : skor yang diperoleh X 100

Skor Maksimal

Mahasiswa,

AGUS SUYONONIM. X4711008

Page 97: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

82

LEMBAR PENILAIAN KOGNITIF GERAK DASAR PASSING BAWAH

KELAS IV SD NEGERI NGARGOTIRTO 2 KEC. SUMBERLAWANG

KABUPATEN SRAGEN

SIKLUS II

HARI RABU, 29 MEI 2012

No. Nama SiswaKualitas Jawaban Jml

SkorNilai

1 2 3 4

1. Agus Prasetyo 4 4 4 4 16 802. Bayu Mandala Putra 4 3 4 4 15 753. Arga Premana 4 4 4 4 16 804. Bela Andriyana 4 4 4 4 16 805. Beni Harmawan 3 4 4 4 15 756. Ikatarim Safitri 4 4 3 3 14 707. Indra Dwi P. 4 4 4 4 16 808. Puji Pangestu 4 4 4 4 16 809. Rafik 4 3 2 3 13 6510. Dandi Mardiyanto 4 3 4 3 14 7011. Anggi Topik Hidayat 4 4 3 4 15 7512. Denny Ade Adiyanto 4 4 4 4 16 8013. Jordirian Efendi 4 3 3 3 13 6514. Kresna Sandi 4 4 4 4 16 8015. Khusmiatun 4 4 4 4 16 8016. Nanda Eka 4 4 4 4 16 8017. Sahid Saputra 4 3 3 4 14 7018. Siti Prihatin 4 4 4 3 15 7519. Vitasari 4 4 4 4 16 8020. Wahyu Ernawati 4 3 4 3 14 7021. Zulfa Indah 3 3 4 4 14 7022. Riski Wahyudi 4 4 4 4 16 80

Rentang Nilai 1 (50), 2 (60), 3 (70), 4 (80)

Skor Nilai : skor yang diperoleh X 100

Skor Maksimal

Mahasiswa,

AGUS SUYONONIM. X4711008

Page 98: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

83

Lampiran : 13

LEMBAR PENILAIAN AFEKTIF GERAK DASAR PASSING BAWAH

KELAS IV SD NEGERI NGARGOTIRTO 2 KEC. SUMBERLAWANG

SIKLUS I

HARI RABU, 15 MEI 2012

No. Nama Siswa

Aspek Yang DinilaiJml

SkorNilai

Semangat Sportivitas DisiplinPercaya

Diri

1. Agus Prasetyo 4 4 4 4 16 802. Bayu Mandala Putra 4 3 4 4 15 753. Arga Premana 4 4 4 3 15 754. Bela Andriyana 4 4 4 4 16 805. Beni Harmawan 4 3 4 3 14 706. Ikatarim Safitri 3 4 4 4 15 757. Indra Dwi P. 4 3 3 4 14 708. Puji Pangestu 4 4 4 4 16 809. Rafik 3 3 4 4 14 7010. Dandi Mardiyanto 4 4 4 4 16 8011. Anggi Topik Hidayat 4 3 3 3 13 6512. Denny Ade Adiyanto 4 4 4 3 15 7513. Jordirian Efendi 3 4 4 3 14 7014. Kresna Sandi 4 4 4 4 16 8015. Khusmiatun 3 3 4 4 14 7016. Nanda Eka 4 3 4 3 14 7017. Sahid Saputra 4 4 4 4 16 8018. Siti Prihatin 4 3 3 4 14 7019. Vitasari 4 3 4 3 14 7020. Wahyu Ernawati 3 3 4 4 14 7021. Zulfa Indah 4 4 3 3 14 7022. Riski Wahyudi 4 4 4 4 16 80

Rentang Nilai 1 (50), 2 (60), 3 (70), 4 (80)

Skor Nilai : skor yang diperoleh X 100

Skor Maksimal

Mahasiswa,

AGUS SUYONONIM. X4711008

Page 99: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

84

LEMBAR PENILAIAN AFEKTIF GERAK DASAR PASSING BAWAH

KELAS IV SD NEGERI NGARGOTIRTO 2 KEC. SUMBERLAWANG

SIKLUS II

HARI RABU, 29 MEI 2012

No. Nama Siswa

Aspek Yang DinilaiJml

SkorNilai

Semangat Sportivitas DisiplinPercaya

Diri

1. Agus Prasetyo 4 4 4 4 16 802. Bayu Mandala Putra 4 4 4 4 16 803. Arga Premana 4 4 4 4 16 804. Bela Andriyana 4 4 4 4 16 805. Beni Harmawan 4 3 4 4 15 756. Ikatarim Safitri 4 4 3 3 14 707. Indra Dwi P. 3 3 4 4 14 708. Puji Pangestu 4 4 4 4 16 809. Rafik 4 4 4 4 16 8010. Dandi Mardiyanto 4 4 4 4 16 8011. Anggi Topik Hidayat 4 4 4 4 16 8012. Denny Ade Adiyanto 3 3 4 3 14 7013. Jordirian Efendi 4 4 4 3 15 7514. Kresna Sandi 4 4 4 4 16 8015. Khusmiatun 3 4 4 3 14 7016. Nanda Eka 4 4 4 4 16 8017. Sahid Saputra 4 4 4 4 16 8018. Siti Prihatin 4 4 3 4 15 7519. Vitasari 4 4 4 4 16 8020. Wahyu Ernawati 3 3 4 4 14 7021. Zulfa Indah 4 3 4 3 14 7022. Riski Wahyudi 4 4 4 4 16 80

Rentang Nilai 1 (50), 2 (60), 3 (70), 4 (80)

Skor Nilai : skor yang diperoleh X 100

Skor Maksimal

Mahasiswa,

AGUS SUYONONIM. X4711008

Page 100: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

85

Lampiran : 14

LEMBAR PENILAIAN PSIKOMOTOR GERAK DASAR PASSING BAWAH

KELAS IV SD NEGERI NGARGOTIRTO 2 KEC. SUMBERLAWANG

KABUPATEN SRAGEN

SIKLUS I

HARI RABU, 15 MEI 2012

No. Nama SiswaKualitas Gerak Jml

SkorNilai

1 2 3 4

1. Agus Prasetyo 4 4 4 4 16 802. Bayu Mandala Putra 4 3 3 4 14 703. Arga Premana 4 4 4 4 16 804. Bela Andriyana 4 4 4 4 16 705. Beni Harmawan 4 2 2 4 12 606. Ikatarim Safitri 4 3 2 4 13 657. Indra Dwi P. 3 4 4 4 15 758. Puji Pangestu 4 4 4 4 16 809. Rafik 4 3 3 3 13 6510. Dandi Mardiyanto 4 4 4 4 16 8011. Anggi Topik Hidayat 4 4 3 3 14 7012. Denny Ade Adiyanto 4 3 3 4 14 7013. Jordirian Efendi 4 3 2 4 13 6514. Kresna Sandi 4 4 4 4 16 8015. Khusmiatun 3 3 4 3 13 6516. Nanda Eka 4 2 3 4 13 6517. Sahid Saputra 4 4 4 4 16 8018. Siti Prihatin 4 3 3 4 14 7019. Vitasari 4 4 3 3 14 7020. Wahyu Ernawati 4 4 4 3 15 8521. Zulfa Indah 3 3 3 3 12 6022. Riski Wahyudi 4 4 3 3 14 70

Rentang Nilai 1 (50), 2 (60), 3 (70), 4 (80)

Skor Nilai : skor yang diperoleh X 100

Skor Maksimal

Mahasiswa,

AGUS SUYONONIM. X4711008

Page 101: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

86

LEMBAR PENILAIAN PSIKOMOTOR GERAK DASAR PASSING BAWAH

KELAS IV SD NEGERI NGARGOTIRTO 2 KEC. SUMBERLAWANG

KABUPATEN SRAGEN

SIKLUS II

HARI RABU, 29 MEI 2012

No. Nama SiswaKualitas Gerak Jml

SkorNilai

1 2 3 4

1. Agus Prasetyo 4 4 4 4 16 802. Bayu Mandala Putra 4 4 3 4 15 753. Arga Premana 4 4 4 4 16 804. Bela Andriyana 4 4 3 3 14 705. Beni Harmawan 4 4 4 4 16 806. Ikatarim Safitri 4 3 3 3 13 657. Indra Dwi P. 4 4 4 4 16 808. Puji Pangestu 4 4 4 4 16 809. Rafik 4 4 4 4 16 8010. Dandi Mardiyanto 4 4 4 4 16 8011. Anggi Topik Hidayat 4 3 4 4 15 7512. Denny Ade Adiyanto 4 4 4 4 16 8013. Jordirian Efendi 4 3 4 3 14 7014. Kresna Sandi 4 4 4 4 16 8015. Khusmiatun 4 4 2 4 14 7016. Nanda Eka 4 4 3 3 14 7017. Sahid Saputra 4 4 4 4 16 8018. Siti Prihatin 4 3 4 4 15 7519. Vitasari 4 2 4 4 14 7020. Wahyu Ernawati 4 3 3 4 14 7021. Zulfa Indah 4 3 3 3 13 6522. Riski Wahyudi 4 3 3 4 14 70

Rentang Nilai 1 (50), 2 (60), 3 (70), 4 (80)

Skor Nilai : skor yang diperoleh X 100

Skor Maksimal

Mahasiswa,

AGUS SUYONONIM. X4711008

Page 102: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

87

Lampiran : 15

FOTO KEGIATAN PEMBELAJARAN

Gambar 7. Diskusi perencanaan penyusunan RPP siklus I

Page 103: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

88

Gambar 8. Implementasi RPP dan refleksi pembelajaran siklus I

(Passing bawah tanpa bola)

Gambar 9. Implementasi RPP dan refleksi pembelajaran siklus I

(Passing bawah dengan bola karet)

Page 104: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

89

Gambar 10. Implementasi RPP dan refleksi pembelajaran siklus I

(Passing bawah dengan bola digantung)

Gambar 11. Diskusi perencanaan penyusunan RPP siklus II

Page 105: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

90

Gambar 12. Implementasi RPP dan refleksi pembelajaran siklus II

(Passing bawah dengan tanpa bola)

Gambar 13 Implementasi RPP dan refleksi pembelajaran siklus II

(Passing bawah dengan bola karet)

Page 106: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

91

Gambar 14. Implementasi RPP dan refleksi pembelajaran siklus II

(Passing bawah dengan bola digantung)

Gambar 15. Implementasi RPP dan refleksi pembelajaran siklus II

(Passing bawah berpasangan dengan bola karet)

Page 107: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

92

Gambar 16. Permainan Lewat Tali

Page 108: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

93

Lampiran : 16

PEMERINTAH KABUPATEN SRAGEN

UNIT PENGELOLA PENDDIKAN KECAMATAN SUMBERLAWANG

SD NEGERI NGARGOTIRTO 2DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAH RAGA

KABUPATEN SRAGEN

SURAT IJIN PENELITIANNomor : 420 /28/529/4/2012

Menanggapi : Surat dari Universtas Sebelas Maret Surakarta No. 1238/H 27.02/PP/2012 tentang

Izin Penelitian. Maka yang bertanda tangan di bawah ini, Kepala Sekolah Dasar Negeri Ngargotirto

2, Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen, memberi Izin Penelitian Skripsi kepada :

Nama : AGUS SUYONO

NIM : X4711008

Judul : PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA VOLI

MINI DENGAN MENGGUNAKAN ALAT BANTU BOLA GANTUNG

PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI NGARGOTIRTO 2 TAHUN

AJARAN 2011/2012.

Lokasi : SD Negeri Ngargotirto 2

Desa Ngargotirto

Kecamatan Sumberlawang

Kabupaten Sragen

Demikian Surat Izin ni dibuat agar dapa dipergunakan sebagaimana mestinya dan yang

berkepentingan harap melaksanakan dengan sebaik-baiknya.

Ngargotirto, April 2012

Kepala SDN Ngargotirto 2Kecamatan Sumberlawang

MURSIDI, S.AgNIP. 19580810 198304 1 004

Page 109: PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA …... · voli mini siswa kelas IV SD Negeri Ngargotirto 2 Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen Tahun Pelajaran 2011/2012 juga dapat

perpustakaan.uns.ac.id digilib.uns.ac.id

commit to user

94

Lampiran : 17

PEMERINTAH KABUPATEN SRAGENUNIT PENGELOLA PENDDIKAN KECAMATAN SUMBERLAWANG

SD NEGERI NGARGOTIRTO 2DINAS PENDIDIKAN PEMUDA DAN OLAH RAGA

KABUPATEN SRAGEN

SURAT KETERANGANNomor : 420/29/529 /4/2012

Yang bertanda tangan di bawah ini, Kepala Sekolah SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen, menerangkan bahwa:

Nama : AGUS SUYONONIM : X4711008Tempat, tanggal lahir : Klaten, 15 Agustus 1965Fakultas : Keguruan dan Ilmu PendidikanJurusan : JPOKProgram Studi : PenjaskesrekTingkat/Semester : 3 (tiga)Alamat : Ngundaan

Desa GlonggongKecamatan GondangKabupaten Sragen

Universitas : Universitas Sebelas Maret Surakarta

Yang bersangkutan benar-benar telah melaksanakan Penelitian di SD Negeri Ngargotirto 2, Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen, pada tanggal 8 Mei 2012 sampai dengan 15 Juni 2012 dengan judul.

PENINGKATAN HASIL BELAJAR PASSING BAWAH BOLA VOLI MINI DENGAN MENGGUNAKAN ALAT BANTU BOLA GANTUNG PADA SISWA KELAS IV SD NEGERI NGARGOTIRTO 2 TAHUN AJARAN 2011/2012.

Demikian Surat Keterangan ini dibuat agar dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.

Ngargotirto, April 2012

Kepala SDN Ngargotirto 2Kecamatan Sumberlawang

MURSIDI, S.AgNIP. 19580810 198304 1 004