pengertian definisi

7
Definisi Oleh: Setiadi Ihsan Untuk menjelaskan sebuah konsep tentang nama, benda, atau satu obyek kita adalah gampang-gampang susah. Satu contoh misalnya, konsep tentang “kursi”. Kalau kita bertanya apa itu kursi dan kita menjawabnya atau menjelaskannya bahwa kursi adalah tempat duduk, maka kita akan bertanya dengan konsep benda lain yang dapat kita fungsikan sebagai tempat duduk, misal “lantai” atau “meja”. Lantas ketika kita memberikan konsep kursi sebagai tempat duduk, apakah kursi sama dengan lantai atau meja yang bisa juga berfungsi sebagai tempat duduk? Penjelasan sebuah konsep itulah, kita sebut sebagai definisi. Pengertian definisi sendiri dalam hal ini banyak yang masih tidak sama cara men”definisi”kannya. Satu contoh misalnya di Wikipedia, definisi diartikan sebagai berikut: Definisi adalah suatu pernyataan mengenai ciri-ciri penting suatu hal, dan biasanya lebih kompleks dari arti, makna, atau pengertian suatu hal. Ada berbagai jenis definisi, salah satunya yang umum adalah definisi perkataan dalam kamus (lexical definition). Ada juga yang mengartikan bahawa definisi adalah suatu batasan Hanya digunakan untuk lingkungan Prodi Farmasi FMIP UNIGA

Upload: muhammad-agus-arfani

Post on 05-Jan-2016

9 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

jkj

TRANSCRIPT

Page 1: Pengertian Definisi

DefinisiOleh: Setiadi Ihsan

Untuk menjelaskan sebuah konsep tentang nama, benda, atau satu obyek

kita adalah gampang-gampang susah. Satu contoh misalnya, konsep tentang

“kursi”. Kalau kita bertanya apa itu kursi dan kita menjawabnya atau

menjelaskannya bahwa kursi adalah tempat duduk, maka kita akan bertanya

dengan konsep benda lain yang dapat kita fungsikan sebagai tempat duduk,

misal “lantai” atau “meja”. Lantas ketika kita memberikan konsep kursi

sebagai tempat duduk, apakah kursi sama dengan lantai atau meja yang

bisa juga berfungsi sebagai tempat duduk?

Penjelasan sebuah konsep itulah, kita sebut sebagai definisi.

Pengertian definisi sendiri dalam hal ini banyak yang masih tidak sama cara

men”definisi”kannya.

Satu contoh misalnya di Wikipedia, definisi diartikan sebagai berikut:

Definisi adalah suatu pernyataan mengenai ciri-ciri penting suatu hal,

dan biasanya lebih kompleks dari arti, makna, atau pengertian suatu

hal. Ada berbagai jenis definisi, salah satunya yang umum adalah

definisi perkataan dalam kamus (lexical definition). 

Ada juga yang mengartikan bahawa definisi adalah suatu batasan atau arti,

bisa juga dimaknai kata, frasa, atau kalimat yang

mengungkapkan makna, keterangan, atau ciri utama dari orang,

benda,proses, atau aktivitas. 

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia, definisi ialah rumusan tentang ruang

lingkup dan ciri-ciri suatu konsep yang menjadi pokok pembicaraan atau

studi.

Selain itu, definisi juga diartikan sebagai uraian pengertian yang berfungsi

membatasi objek, konsep, dan keadaan berdasarkan waktu dan tempat

Hanya digunakan untuk lingkungan Prodi Farmasi FMIP UNIGA

Page 2: Pengertian Definisi

suatu kajian. Definisi merupakan usaha para ilmuwan untuk

membatasi fakta dan konsep.

A. Unsur Penyusun Definisi

Suatu arti/makna kata tidak bisa langsung disebut sebagai definisi,

karena definisi mempunyai ciri-ciri khusus. Adapun arti/makna kata bisa

diartikan sebagai definisi jika terdapat unsur kata atau istilah yang

didefinisikan, atau lazim disebut definiendum. Selanjutnya, di dalam arti

tersebut harus terdapat unsur kata, frasa, atau kalimat yang berfungsi

menguraikan pengertian, lazim disebut definiens, dan tentunya juga

harus ada pilihan katanya.

Pilihan kata tersebut ialah di mana definiens dimulai dengan kata benda,

didahului kata ada-lah. 

Misalnya kalimat Cinta adalah perasaan setia, bangga, dan prihatin dan

kalimat Mahasiswa adalah pelajar di perguruan tinggi.

Yang kedua, definiens dimulai dengan selain kata

benda umpamanya kata kerja atau didahului kata yaitu.

Sebagai contoh Setia yaitu merasa terdorong untuk mengakui,

memahami, menerima, menghargai, menghormati, mematuhi, dan

melestarikan. Kemudian, definiens juga diharuskan memberi pengertian

rupa atau wujud diawali kata merupakan, seperti kalimat Mencintai

merupakan tindakan terpuji untuk mengakhiri konflik.

Adapun yang terakhir ialah bahwa definiens merupakan

sebuah sinonim yang didahului kata ialah.  Misalnya Pria ialah laki-laki.

B. Syarat-Syarat suatu Definisi:

Dalam merumuskan definisi ada beberapa syarat yang perlu diperhatikan

supaya definisi yang dirumuskan itu baik dan betul-betul mengungkapkan

pengertian yang didefinisikan secara jelas dan mudah dimengerti. Syarat-

syarat definisi secara umum dan sederhana ada lima syarat, yaitu: 

Hanya digunakan untuk lingkungan Prodi Farmasi FMIP UNIGA

Page 3: Pengertian Definisi

1. Sebuah definisi harus menyatakan ciri-cir yang hakiki dari sesuatu

yang didefinisikan

2. Tidak boleh berputar-putar

3. Jangan terlalu luas dan terlalu sempit

4. Tidak dinyatakn secara negatif

5. Tidak dinyatakan dalam kalimat atau bahasa yang kabur

pengertiannya atau bahasa kiasan.

Syarat-syarat di atas biasanya digunakan dalam Definisi formal atau

disebut juga definisi terminologis, yaitu definisi yang disusun berdasarkan

logika formal yang terdiri tiga unsur. Struktur definisi ini berupa "kelas",

"genus", "pembeda" (deferensiasi).  Ketiga unsur tersebut harus tampak

dalam definiens. Struktur formal diawali dengan klarifikasi, diikuti dengan

menentukan kata yang akan dijadikan definiendium, dilanjutkan dengan

menyebut genus, dan diakhiri dengan menyebutkan kata-kata atau

deskripsi pembeda.  Pembeda harus lengkap dan menyeluruh sehingga

benar-benar menunjukkan pengertian yang sangat khas dan

membedakan pengertian dari kelas yang lain. Contoh kalimat yang

merupakan definisi formal adalah Mahasiswa adalah pelajar di perguruan

tinggi.

Lihat perbandingannya:

(a) Manusia adalah orang yang berakal budi (salah) penggunaan

sinonim

(b) Manusia adalah insan yang berakal budi (salah) penggunaan

sinonim dan kiasan

(c) Manusia adalah ciptaan Tuhan yang paling sempurna (benar)

(d)Manusia adalah bagaikan hewan yang tidak pernah merasa

puas (salah), kata bagaikan dalam kalimat ini merupakan sesuatu yang

tidak dibenarkan dalam definisi formal kiasan

(e) Pendidikan kewarganegaraan "tidak lain" adalah

pembinaan pelajar agar menjadi warga negara yang baik sehingga

mampu hidup bersama dalam masyarakat, baik sebagai

Hanya digunakan untuk lingkungan Prodi Farmasi FMIP UNIGA

Page 4: Pengertian Definisi

anggota keluarga, masyarakat, maupun warga negara. (salah)

penggunaan kata negative: “tidak lain”

(f) Pendidikan kewarganegaraan adalah pembinaan pelajar agar menjadi

warganegara yang baik sehingga mampu hidup bersama

dalam keluarga, masyarakat, dan negara. (benar)

C. Klasifikasi Definisi

Definisi terdiri dari: 

a. Definisi nominalis

b. Definisi realis

c. Definisi praktis

a. Definisi Nominalis

Definisi nominalis ialah menjelaskan sebuah kata dengan kata lain

yang lebih umum dimengerti. Jadi, sekadar menjelaskan kata sebagai

tanda, bukan menjelaskan hal yang ditandai. Definisi nominalis

terutama dipakai pada permulaan sesuatu pembicaraan atau diskusi.

Definisi nominalis ada 6 macam, yaitu definisi sinonim, definisi

simbolik, definisi etimologik, definisi semantik, definisi stipulatif, dan

definisi denotatif. 

Dalam membuat definisi nominalis ada 3 syarat yang perlu

diperhatikan, yaitu:

i. Jika sesuatu kata hanya mempunyai sesuatu arti tertentu harus

selalu diikuti menurut arti dan pengertiannya yang sangat biasa,

ii. Jangan menggunakan kata untuk mendefinisikan jika tidak tahu

artinya secara tepat

iii. Jika arti sesuatu istilah menjadi objek pembicaraan maka harus

tetap diakui oleh kedua pihak yang berdebat. 

b. Definisi Realis /Definisi Formal

Hanya digunakan untuk lingkungan Prodi Farmasi FMIP UNIGA

Page 5: Pengertian Definisi

Definisi Realis ialah penjelasan tentang hal yang ditandai oleh sesuatu

istilah. Jadi, bukan sekadar menjelaskan istilah, tetapi menjelaskan isi

yang dikandung oleh suatu istilah. Definisi realis ada 2 macam, yaitu:

i. Definisi Esensial

Definisi esensial, yakni penjelasan dengan cara menguraikan

bagian-bagian dasar yang menyusun sesuatu hal, yang dapat

dibedakan antrra definisi analitik dan definisi konotatif. Definisi

analitik, yakni penjelasan dengan cara menunjukkan bagian-

bagian sesuatu benda yang mewujudkan esensinya. Definisi

konotatif, yakni penjelasan dengan cara menunjukkan isi dari

suatu term yang terdiri atas genus dan

diferensia. contoh: Psikologi berasal dari kata "psyche"

berarti jiwa, dan "logos" berarti ilmu, psikologi ialah ilmu jiwa. 

ii. Definisi Deskriptif.

Definisi deskriptif, yakni penjelasan dengan cara menunjukkan

sifat-sifat yang dimiliki oleh hal yang didefinisikan yang

dibedakan atas dua hal, definisi aksidental dan definisi kausal.

Definisi aksidental, yakni penjelasan dengan cara menunjukkan

jenis dari halnya dengan sifat-sifat khusus yang menyertai hal

tersebut, Definisi kausal, yakni penjelasan dengan cara

menyatakan bagaimana sesuatu hal terjadi atau terwujud. Hal ini

berarti juga memaparkan asal mula atau perkembangan dari hal-

hal yang ditunjuk oleh suatu term. 

c. Definisi praktis 

Adalah penjelasan tentang sesuatu hal ditinjau dari segi kegunaan

atau tujuan, yang dibedakan atas 3 macam, definisi operasional,

definisi fungsional, dan definisi persuasif.

i. Definisi operasional, yakni penjelasan suatu term dengan cara

menegaskan langkah-langkah pengujian khusus yang harus

dilaksanakan atau dengan metode pengukuran serta menunjukkan

bagaimana hasil yang dapat diamati.

Hanya digunakan untuk lingkungan Prodi Farmasi FMIP UNIGA

Page 6: Pengertian Definisi

ii. Definisi fungsional, yakni penjelasan sesuatu hal dengan cara

menunjukkan kegunaan atau tujuannya.

iii. Definisi persuasif, yakni penjelasan dengan cara merumuskan

suatu pernyataan yang dapat mempengaruhi orang lain. Definisi

persuasif pada hakikatnya merupakan alat untuk membujuk atau

teknik untuk menganjurkan dilakukannya perbuatan tertentu. 

Ref:

Berbagai sumber

Hanya digunakan untuk lingkungan Prodi Farmasi FMIP UNIGA