pengawasan kekarantinaan kesehatan di bandar …rakorfal.com/2018/lampiran 2 karantina...

26
PENGAWASAN KEKARANTINAAN KESEHATAN DI BANDAR UDARA BERDASARKAN UNDANG-UNDANG NO 6 TAHUN 2018 TENTANG KEKARANTINAAN KESEHATAN dan PERMENKES NO 23 TAHUN 2018 TENTANG PENERBITAN DAN PELAYANAN SERTIFIKAT VAKSINASI INTERNASIONAL Direktur Surveilans dan Karantina Kesehatan Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kementerian Kesehatan 1

Upload: vuhanh

Post on 22-Jul-2019

229 views

Category:

Documents


1 download

TRANSCRIPT

Page 1: PENGAWASAN KEKARANTINAAN KESEHATAN DI BANDAR …rakorfal.com/2018/Lampiran 2 KARANTINA KESEHATAN.pdfDirektur Surveilans dan Karantina Kesehatan Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian

PENGAWASAN KEKARANTINAAN KESEHATAN DI BANDAR UDARA BERDASARKAN

UNDANG-UNDANG NO 6 TAHUN 2018 TENTANG KEKARANTINAAN KESEHATAN dan PERMENKES NO 23 TAHUN 2018 TENTANG PENERBITAN DAN PELAYANAN

SERTIFIKAT VAKSINASI INTERNASIONAL

Direktur Surveilans dan Karantina KesehatanDirektorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit

Kementerian Kesehatan1

Page 2: PENGAWASAN KEKARANTINAAN KESEHATAN DI BANDAR …rakorfal.com/2018/Lampiran 2 KARANTINA KESEHATAN.pdfDirektur Surveilans dan Karantina Kesehatan Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian

14 BAB

98 PASAL

MATERI MUATAN UU:

1. Tanggung Jawab Pemerintah Pusat Dan Pemerintah Daerah

2. Hak Dan Kewajiban

3. Kedaruratan Kesehatan Masyarakat

4. Kekarantinaan Kesehatan di Pintu Masuk dan di Wilayah

5. Penyelenggaraan KekarantinaanKesehatan Pintu Masuk

6. Penyelenggaraan KekarantinaanKesehatan Di Wilayah

7. Dokumen Karantina Kesehatan

8. Sumber Daya KekarantinaanKesehatan

9. Informasi Kekarantinaan Kesehatan

10. Pembinaan Dan Pengawasan

11. Penyidikan

12. Ketentuan Pidana2

Page 3: PENGAWASAN KEKARANTINAAN KESEHATAN DI BANDAR …rakorfal.com/2018/Lampiran 2 KARANTINA KESEHATAN.pdfDirektur Surveilans dan Karantina Kesehatan Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian

Kekarantinaan Kesehatan adalah upaya mencegah dan menangkal keluar ataumasuknya penyakit dan/atau faktor risiko kesehatan masyarakat yangberpotensi menimbulkan kedaruratan kesehatan masyarakat.

Kedaruratan Kesehatan Masyarakat adalah kejadian kesehatan masyarakat yangbersifat luar biasa dengan ditandai penyebaran penyakit menular dan/ataukejadian yang disebabkan oleh radiasi nuklir, pencemaran biologi,kontaminasi kimia, bioterorisme, dan pangan yang menimbulkan bahayakesehatan dan berpotensi menyebar lintas wilayah atau lintas negara.

Karantina adalah pembatasan kegiatan dan/atau pemisahan seseorang yang terpaparpenyakit menular sebagaimana ditetapkan dalam peraturan perundang-undangan meskipun belum menunjukkan gejala apapun atau sedangberada dalam masa inkubasi, dan/atau pemisahan peti kemas, Alat Angkut,atau Barang apapun yang diduga terkontaminasi dari orang dan/atauBarang yang mengandung penyebab penyakit atau sumber bahankontaminasi lain untuk mencegah kemungkinan penyebaran ke orangdan/atau Barang di sekitarnya.

Pejabat Karantina Kesehatan adalah pegawai negeri sipil yang bekerja di bidangkesehatan yang diberi kewenangan oleh Menteri untuk melaksanakanKekarantinaan Kesehatan

KETENTUAN UMUM

3

Page 4: PENGAWASAN KEKARANTINAAN KESEHATAN DI BANDAR …rakorfal.com/2018/Lampiran 2 KARANTINA KESEHATAN.pdfDirektur Surveilans dan Karantina Kesehatan Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian

Melindungi masyarakat dari penyakit dan/atau faktor risiko kesehatan masyarakat yang berpotensi menimbulkan Kedaruratan Kesehatan Masyarakat

Meningkatkan ketahanan nasional di bidang kesehatan masyarakat

Mencegah dan menangkal penyakit dan/atau faktor risiko kesehatan masyarakat yang berpotensi menimbulkan Kedaruratan Kesehatan Masyarakat

Memberikan perlindungan dan kepastian hukum bagi masyarakat dan petugas kesehatan

3

21

4

TUJUAN PENYELENGGARAAN KEKARANTINAAN KESEHATAN

4

Page 5: PENGAWASAN KEKARANTINAAN KESEHATAN DI BANDAR …rakorfal.com/2018/Lampiran 2 KARANTINA KESEHATAN.pdfDirektur Surveilans dan Karantina Kesehatan Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian

TANGGUNG JAWAB PEMERINTAH

1. Melindungi kesehatan masyarakat daripenyakit dan/atau Faktor RisikoKesehatan Masyarakat yang berpotensimenimbulkan KKM melaluipenyelenggaraan KekarantinaanKesehatan

2. Ketersediaan sumber daya yangdiperlukan dalam penyelenggaraanKekarantinaan Kesehatan

• menyelenggarakan KekarantinaanKesehatan di Pintu Masuk dan diwilayah secara terpadu.

• Dalam penyelenggaraannya dapatmelibatkan Pemerintah Daerah.

PEMERINTAH PUSAT

PEMERINTAH PUSAT

PEMERINTAH DAERAH

5

Page 6: PENGAWASAN KEKARANTINAAN KESEHATAN DI BANDAR …rakorfal.com/2018/Lampiran 2 KARANTINA KESEHATAN.pdfDirektur Surveilans dan Karantina Kesehatan Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian

HAK DAN KEWAJIBAN

1. Memperoleh perlakuan yang sama dalampenyelenggaraan Kekarantinaan Kesehatan.

2. Mendapatkan pelayanan kesehatan dasarsesuai kebutuhan medis, kebutuhan pangan,dan kebutuhan kehidupan sehari-harilainnya selama Karantina.

1. Mematuhi penyelenggaraan KekarantinaanKesehatan.

2. Ikut serta dalam penyelenggaraanKekarantinaan Kesehatan.

HAK

KEWAJIBAN

6

Page 7: PENGAWASAN KEKARANTINAAN KESEHATAN DI BANDAR …rakorfal.com/2018/Lampiran 2 KARANTINA KESEHATAN.pdfDirektur Surveilans dan Karantina Kesehatan Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian

KEDARURATAN KESEHATAN MASYARAKAT

Pemerintah Pusat:

1. memberitahukan kepada pihakinternasional sesuai denganketentuan hukum internasional.

2. melakukan komunikasi, koordinasi,dan kerja sama dengan negara laindan/atau organisasi internasional,untuk mengidentifikasi penyebab,gejala dan tanda, faktor yangmempengaruhi, dan dampak yangditimbulkan, serta tindakan yangharus dilakukan.

3. dapat menetapkan KarantinaWilayah di Pintu Masuk.

Dalam hal Kedaruratan Kesehatan

Masyarakat merupakan

kejadian yang meresahkan

dunia

7

Page 8: PENGAWASAN KEKARANTINAAN KESEHATAN DI BANDAR …rakorfal.com/2018/Lampiran 2 KARANTINA KESEHATAN.pdfDirektur Surveilans dan Karantina Kesehatan Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian

PENYELENGGARAAN KEKARANTINAANKESEHATAN DI PINTU MASUK

Penyelenggaraan Kekarantinaan Kesehatan di Pintu Masuk

1. Pengawasan Kekarantinaan Kesehatan

di Pelabuhan Laut

(pada saat kedatangan dan keberangkatan kapal)

2. Pengawasan Kekarantinaan Kesehatan

di Bandar Udara(pada saat kedatangan dan

keberangkatan pesawat udara)

3. Pengawasan Kekarantinaan Kesehatan di

Pos Lintas Batas Darat Negara

(pada saat kedatangan dan keberangkatan kendaraan darat) 4. Pengawasan

Kekarantinaan Kesehatan terhadap Awak, Personel,

dan Penumpang Alat angkut

5. Pengawasan Kekarantinaan Kesehatan terhadap Barang di Alat

Angkut

Dilakukan oleh Pejabat Karantina Kesehatan8

Page 9: PENGAWASAN KEKARANTINAAN KESEHATAN DI BANDAR …rakorfal.com/2018/Lampiran 2 KARANTINA KESEHATAN.pdfDirektur Surveilans dan Karantina Kesehatan Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian

Setiap pesawat udarayang datang dari luar

negeri

DILAKUKAN PENGAWASAN

PENGAWASAN KEDATANGAN PESAWAT UDARA

9

Page 10: PENGAWASAN KEKARANTINAAN KESEHATAN DI BANDAR …rakorfal.com/2018/Lampiran 2 KARANTINA KESEHATAN.pdfDirektur Surveilans dan Karantina Kesehatan Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian

DALAMSTATUS

KARANTINA

SETIAP PESAWAT• datang dari Bandar Udara wilayah

yang terjangkit;• terdapat orang hidup atau mati

yang diduga terjangkit; dan/atau• terdapat orang dan/atau barang

diduga terpapar di dalam pesawatudara

PERSETUJUAN BEBAS KARANTINA

dalam hal tidak ditemukan penyakitdan/atau faktor risiko yangberpotensi menimbulkanKedaruratan Kesehatan Masyarakat

PERSETUJUAN KARANTINA TERBATAS

dalam hal ditemukan penyakitdan/atau faktor risiko yangberpotensi menimbulkanKedaruratan Kesehatan Masyarakat.

Pesawat Udara dengan karantinaterbatas harus dilakukan tindakanKekarantinaan Kesehatan dan/ataupenerbitan atau pembaruanDokumen Karantina Kesehatan

• Kapten Penerbang wajib segera melaporkanmengenai keadaan pesawat udara yangberstatus karantina kepada petugas lalu lintasudara untuk diteruskan kepada PejabatKarantina Kesehatan di Bandar Udara tujuandengan menggunakan teknologitelekomunikasi.

• Setelah kedatangan Pesawat Udara, KaptenPenerbang melalui pengelola Bandar Udarawajib memberikan dokumen DeklarasiKesehatan Penerbangan (Health Part of theAircraft General Declaration) kepada PejabatKarantina Kesehatan.

• Dalam status karantina, KaptenPenerbang wajib secaralangsung memberikandokumen Deklarasi KesehatanPenerbangan (Health Part ofthe Aircraft GeneralDeclaration) kepada PejabatKarantina Kesehatan.

• Dilakukan PengawasanKekarantinaan Kesehatan olehPejabat Karantina Kesehatan.untuk memperolehPersetujuan KarantinaKesehatan.

PENGAWASAN KEDATANGAN PESAWAT UDARA

10

Page 11: PENGAWASAN KEKARANTINAAN KESEHATAN DI BANDAR …rakorfal.com/2018/Lampiran 2 KARANTINA KESEHATAN.pdfDirektur Surveilans dan Karantina Kesehatan Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian

Sebelum keberangkatan Pesawat Udara, KaptenPenerbang wajib melengkapi DokumenKarantina Kesehatan sesuai standarKekarantinaan Kesehatan.

Pesawat Udara yang ditemukan Faktor RisikoKesehatan Masyarakat harus dilakukan tindakanKekarantinaan Kesehatan.

PENGAWASAN KEBERANGKATAN PESAWAT UDARA

11

Page 12: PENGAWASAN KEKARANTINAAN KESEHATAN DI BANDAR …rakorfal.com/2018/Lampiran 2 KARANTINA KESEHATAN.pdfDirektur Surveilans dan Karantina Kesehatan Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian

1. Pemeriksaan kesehatan terhadap awak, personel, dan penumpang yang terjangkitdan/atau terpapar (berdasarkan deklarasi kesehatan pada saat kedatangan). Jikahasil pemeriksaan:

a. Terjangkit, dilakukan tindakan Kekarantinaan Kesehatan sesuai indikasi.

b. Terpapar, dilakukan tindakan sesuai dengan prosedur penanggulangan kasus.

c. tidak terjangkit dan/atau tidak terpapar, dapat melanjutkan perjalanannyadan diberikan kartu kewaspadaan kesehatan.

2. Vaksinasi

• Setiap awak personel dan penumpang yang datang dari atau akan berangkatke negara endemis, negara terjangkit, dan/atau negara yang mewajibkanadanya vaksinasi wajib memiliki sertifikat vaksinasi internasional yangmasih berlaku

• Jika tidak memiliki sertifikat vaksinasi internasional maka dilakukan tindakanKekarantinaan Kesehatan atau penundaan keberangkatannya.

• Apabila Awak, Personel, dan/atau penumpang menolak pemberian vaksinmaka Pejabat Karantina Kesehatan berwenang mengeluarkan rekomendasikepada pejabat imigrasi untuk dilakukan pembatalan pemberangkatan.

PENGAWASAN AWAK, PERSONEL, DAN PENUMPANG

12

Page 13: PENGAWASAN KEKARANTINAAN KESEHATAN DI BANDAR …rakorfal.com/2018/Lampiran 2 KARANTINA KESEHATAN.pdfDirektur Surveilans dan Karantina Kesehatan Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian

3. Pengawasan pada setiap orang yang datang dari negara dan/atau wilayahKedaruratan Kesehatan Masyarakat yang Meresahkan Dunia (KKMMD) dan/atauendemis.

• Apabila ditemukan gejala klinis sesuai dengan jenis penyakit KKMMD, dilakukanrujukan dan Isolasi.

• Jika orang tersebut tidak bersedia dilakukan tindakan kekarantinaan kesehatan,pejabat karantina kesehatan berwenang mengeluarkan rekomendasi kepadapejabat imigrasi untuk dilakukan deportasi.

4. Pengawasan pada setiap awak, personel, dan penumpang yang akan berangkat

• Apabila ditemukan penyakit yang berpotensi menimbulkan KedaruratanKesehatan Masyarakat, dan/atau tidak dipenuhi persyaratan kesehatanpenerbangan atau pelayaran.

Maka Pejabat Karantina Kesehatan harus merekomendasikan kepadamaskapai penerbangan atau agen pelayaran untuk menunda keberangkatanAwak, Personel, dan/atau penumpang tersebut dan harus segera melakukantindakan Kekarantinaan Kesehatan.

PENGAWASAN AWAK, PERSONEL, DAN PENUMPANG

13

Page 14: PENGAWASAN KEKARANTINAAN KESEHATAN DI BANDAR …rakorfal.com/2018/Lampiran 2 KARANTINA KESEHATAN.pdfDirektur Surveilans dan Karantina Kesehatan Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian

1. Pengawasan barang yang memiliki faktor risiko kesehatan masyarakat dalam alatangkut yang berada dalam status karantina.

2. Pemeriksaan dokumen penyebab kematian pada Jenazah dan/atau abu jenazahdalam Alat Angkut.

a. dokumen tidak lengkap, penanggung jawab Alat Angkut harus melengkapidokumen sesuai dengan persyaratan yang berlaku;

b. jenazah dan/atau abu jenazah tidak sesuai dengan dokumen, Pejabat KarantinaKesehatan dapat berkoordinasi dengan pihak yang terkait;

c. terdapat faktor risiko kesehatan masyarakat, Pejabat Karantina Kesehatanmelakukan tindakan Kekarantinaan Kesehatan.

d. Jika tidak didapatkan faktor risiko kesehatan masyarakat atau telah dilakukantindakan kekarantinaan kesehatan, Pejabat Karantina Kesehatan memberikansurat persetujuan keluar atau masuk jenazah dan/atau abu jenazah dariPelabuhan, Bandar Udara, atau Pos Lintas Batas Darat Negara.

3. Pemeriksaan jenazah awak, personel, dan/atau penumpang yang meninggal dalamAlat Angkut yang datang. Jika penyebab kematian merupakan penyakit yangmemiliki risiko Kedaruratan Kesehatan Masyarakat, dilakukan tindakanKekarantinaan Kesehatan

PENGAWASAN BARANG

14

Page 15: PENGAWASAN KEKARANTINAAN KESEHATAN DI BANDAR …rakorfal.com/2018/Lampiran 2 KARANTINA KESEHATAN.pdfDirektur Surveilans dan Karantina Kesehatan Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian

SANKSI ADMINISTRATIF

1. Nakhoda Kapal yang tidak memberikanDeklarasi Kesehatan Maritim pada saatkedatangan kapal atau tidak memberitahukanstatus karantina

2. Kapten Penerbang yang tidak memberikandokumen Deklarasi pada saat kedatanganpesawat udara atau tidak melaporkanmengenai keadaan status karantina

3. Setiap pengemudi atau penanggung jawabkendaraan darat yang tidak melengkapiDokumen Karantina Kesehatan sehingga tidakdiberikan persetujuan Karantina Kesehatan

dikenai sanksi administratifberupa:a. peringatan;b. denda administratif;

dan/atauc. pencabutan izin.

Nakhoda kapal dan kapten penerbang yangtidak melengkapi Dokumen KarantinaKesehatan sehingga dikeluarkan persetujuankarantina terbatas

dikenaidenda administratif

15

Page 16: PENGAWASAN KEKARANTINAAN KESEHATAN DI BANDAR …rakorfal.com/2018/Lampiran 2 KARANTINA KESEHATAN.pdfDirektur Surveilans dan Karantina Kesehatan Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian

1. Deklarasi Kesehatan

2. Sertifikat PersetujuanKarantina Kesehatan(persetujuan bebas karantina/free pratique danpersetujuan karantinaterbatas/restricted pratique)

3. Sertifikat Sanitasi

4. Sertifikat Obat-obatan danAlat Kesehatan

5. Buku Kesehatan Untuk Kapal

6. Surat Persetujuan BerlayarKarantina Kesehatan (Port Health Quarantine Clearance) untuk Kapal

1. Sertifikat VaksinasiInternasional

2. surat keteranganpengangkutan orang sakit

1. surat izinpengangkutanjenazah atau abujenazah dariPelabuhan atau Bandar Udara

2. sertifikat kesehatanuntuk bahanberbahaya

ALAT ANGKUT ORANG BARANG

DOKUMEN KARANTINA KESEHATAN

Menteri dapat menetapkan perubahan atau penambahan Dokumen KarantinaKesehatan tertentu dengan mempertimbangkan hasil pengawasan dan evaluasi serta masukan dari berbagai pemangku kepentingan kekarantinaan kesehatan masyarakat.

16

Page 17: PENGAWASAN KEKARANTINAAN KESEHATAN DI BANDAR …rakorfal.com/2018/Lampiran 2 KARANTINA KESEHATAN.pdfDirektur Surveilans dan Karantina Kesehatan Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian

1. Penyelenggaraan informasi Kekarantinaan Kesehatandilaksanakan oleh Pemerintah Pusat dan PemerintahDaerah.

2. Dalam rangka penyelenggaraan informasi KekarantinaanKesehatan, Pemerintah Pusat memberi wewenangkepada Pejabat Karantina Kesehatan untuk berkoordinasidan bekerja sama dengan badan/lembaga kesehatan,baik dari dalam negeri maupun luar negeri.

INFORMASI KEKARANTINAAN KESEHATAN

17

Page 18: PENGAWASAN KEKARANTINAAN KESEHATAN DI BANDAR …rakorfal.com/2018/Lampiran 2 KARANTINA KESEHATAN.pdfDirektur Surveilans dan Karantina Kesehatan Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian

1. Nakhoda yang menurunkan atau menaikkan orang dan/atau Barang sebelum memperolehPersetujuan Karantina Kesehatan berdasarkan hasil pengawasan Kekarantinaan Kesehatansebagaimana dimaksud dalam Pasal 19 ayat (3) dengan maksud menyebarkan penyakitdan/atau faktor risiko kesehatan yang menimbulkan Kedaruratan Kesehatan Masyarakatdipidana dengan pidana penjara paling lama 10 (sepuluh) tahun atau denda paling banyakRp15.000.000.000,00 (lima belas miliar rupiah).

2. Kapten Penerbang yang menurunkan atau menaikkan orang dan/atau Barangsebelum memperoleh Persetujuan Karantina Kesehatan berdasarkan hasilpengawasan Kekarantinaan Kesehatan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 30ayat (1) dengan maksud menyebarkan penyakit dan/atau faktor risiko kesehatanyang menimbulkan Kedaruratan Kesehatan Masyarakat dipidana dengan pidanapenjara paling lama 10 (sepuluh) tahun atau denda paling banyakRp15.000.000.000,00 (lima belas miliar rupiah).

3. Pengemudi Kendaraan Darat yang menurunkan atau menaikkan orang dan/atau Barangsebelum dilakukan pengawasan Kekarantinaan Kesehatan sebagaimana dimaksud dalamPasal 35 ayat (2) dengan maksud menyebarkan penyakit dan/atau faktor risiko kesehatanyang menimbulkan Kedaruratan Kesehatan Masyarakat dipidana dengan pidana penjarapaling lama 10 (sepuluh) tahun atau denda paling banyak Rp15.000.000.000,00 (lima belasmiliar rupiah).

KETENTUAN PIDANA

18

Page 19: PENGAWASAN KEKARANTINAAN KESEHATAN DI BANDAR …rakorfal.com/2018/Lampiran 2 KARANTINA KESEHATAN.pdfDirektur Surveilans dan Karantina Kesehatan Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian

4. Setiap orang yang tidak mematuhi penyelenggaraan Kekarantinaan Kesehatansebagaimana dimaksud dalam Pasal 9 ayat (1) dan/atau menghalang-halangipenyelenggaraan Kekarantinaan Kesehatan sehingga menyebabkan KedaruratanKesehatan Masyarakat dipidana dengan pidana penjara paling lama 1 (satu) tahundan/atau pidana denda paling banyak Rp100.000.000,00 (seratus juta rupiah).

5. Pidana pokok yang dijatuhkan terhadap korporasi adalah pidana denda maksimumditambah dengan pidana pemberatan 2/3 (dua pertiga).

6. Dalam hal tindak pidana dilakukan atau diperintahkan oleh personel pengendalikorporasi atau pengurus korporasi, pidana pokok yang dijatuhkan adalah pidanapenjara maksimum dan pidana denda maksimum yang masing-masing ditambahdengan pidana pemberatan 2/3 (dua pertiga).

KETENTUAN PIDANA

19

Page 20: PENGAWASAN KEKARANTINAAN KESEHATAN DI BANDAR …rakorfal.com/2018/Lampiran 2 KARANTINA KESEHATAN.pdfDirektur Surveilans dan Karantina Kesehatan Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian

MENCABUT: 1. Undang-Undang Nomor 1 Tahun 1962 tentang Karantina Laut; dan

2. Undang-Undang Nomor 2 Tahun 1962 tentang Karantina Udara.

1. Peraturan pelaksanaan dari Undang-Undang ini harus telah ditetapkan palinglambat 3 (tiga) tahun terhitung sejak Undang-Undang ini diundangkan.

2. Pemerintah Pusat harus melaporkan pelaksanaan Undang-Undang ini kepadaDewan Perwakilan Rakyat paling lambat 3 (tiga) tahun sejak Undang-Undang iniberlaku.

Pencabutan Peraturan Perundang-undangan

Peraturan Pelaksanaan UU Kekarantinaan Kesehatan

KETENTUAN PENUTUP

20

Page 21: PENGAWASAN KEKARANTINAAN KESEHATAN DI BANDAR …rakorfal.com/2018/Lampiran 2 KARANTINA KESEHATAN.pdfDirektur Surveilans dan Karantina Kesehatan Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian

Permenkes No. 23 /2018

tentang penerbitan sertifikat vaksinasi Internasional

(pasal 2)

Setiap orang yang akan melakukan perjalanan internasional dari dan ke negara terjangkit

dan/atau endemis penyakit menular tertentu dan/atau atas permintaan negara tujuan wajib

diberikan vaksinasi tertentu sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.

(pasal 5)

Jenis Vaksinasi yang diwajibkan dalam rangka perjalanan internasional dari dan ke negara

terjangkit dan/atau endemis penyakit menular tertentu ditetapkan oleh Menteri.

Permenkes No. 12 /2017

Tentang Penyelenggaraan Imunisasi

(pasal 9)

(1) Imunisasi khusus dilaksanakan untuk melindungi seseorang dan masyarakat terhadap penyakit tertentu pada situasi tertentu.

(2) Situasi tertentu sebagaimana dimaksud pada ayat (1) berupa persiapan keberangkatan calon jemaah haji/umroh, persiapan perjalanan menuju atau dari negara endemis penyakit tertentu, dan kondisi kejadian luar biasa/wabah penyakit tertentu.

(3) Imunisasi khusus sebagaimana dimaksud pada ayat (1) berupa Imunisasi terhadap meningitis meningokokus,yellow fever (demam kuning), rabies, dan poliomyelitis.

Regulasi Terkait Pelaku Perjalanan Internasional

21

Page 22: PENGAWASAN KEKARANTINAAN KESEHATAN DI BANDAR …rakorfal.com/2018/Lampiran 2 KARANTINA KESEHATAN.pdfDirektur Surveilans dan Karantina Kesehatan Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian

Mandatory Vaccines

1. Vaksin Yellow Fever pelaku perjalanan yang masuk/keluar negara endemis/ terjangkit

2. Vaksin Meningitis Meningokokus pelaku perjalanan yang masuk/keluar negara endemis/terjangkit, berangkat Haji/Umrah ke Arab Saudi

Yellow Fever Endemic Areas

Meningitis Belt

22

Page 23: PENGAWASAN KEKARANTINAAN KESEHATAN DI BANDAR …rakorfal.com/2018/Lampiran 2 KARANTINA KESEHATAN.pdfDirektur Surveilans dan Karantina Kesehatan Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian

INTERNATIONAL CERTIFICATE OF VACCINATION (ICV)

23

Page 24: PENGAWASAN KEKARANTINAAN KESEHATAN DI BANDAR …rakorfal.com/2018/Lampiran 2 KARANTINA KESEHATAN.pdfDirektur Surveilans dan Karantina Kesehatan Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian

Implementasi Pengawasan Kekarantinaan Kesehatan (termasuk ICV) di Bandar Udara• Pengawasan diselenggarakan oleh KKP

• Pengawasan dilakukan sebelum keberangkatan dan kedatangan dari dan/atau ke daerah endemis penyakit tertentu

• Seluruh alat angkut wajib memiliki dokumen karantina kesehatan terutama sertifikat sanitasi

• Peningkatan upaya pengawasan dengan di bandar udara dengan mengadakan “Health Quarantine Check Counter”(stationer maupun mobile)

• Dukungan stakeholder terkait dalam upaya pengawasan ketersediaan tempat dan fasilitas pendukung lainnya di bandar udara

24

Page 25: PENGAWASAN KEKARANTINAAN KESEHATAN DI BANDAR …rakorfal.com/2018/Lampiran 2 KARANTINA KESEHATAN.pdfDirektur Surveilans dan Karantina Kesehatan Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian

Health Quarantine Check Counter• Tempat pengawasan kekarantinaan

kesehatan di bandar udara (keberangkatan dan kedatangan internasional)

• Dijaga oleh pejabat kekarantinaan kesehatan

• Bila ditemukan risiko maka dilakukan tindakan kekarantinaan kesehatan berupa wawancara/observasi, pemeriksaan fisik dan penunjang, karantina, isolasi, vaksinasi bahkan rekomendasi deportasi

• Sistem informasi dan layanan kekarantinaan kesehatan online

• Didukung oleh peralatan pemeriksaan suhu massal (thermal scanner) yang terhubung ke Pusat 25

“Health Quarantine Check Counter”mobile

Page 26: PENGAWASAN KEKARANTINAAN KESEHATAN DI BANDAR …rakorfal.com/2018/Lampiran 2 KARANTINA KESEHATAN.pdfDirektur Surveilans dan Karantina Kesehatan Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian

Terima Kasih26