pelayanan penelusuran informasi di upt …/pelayanan... · bisnis atau hanya sekedar memenuhi rasa...

87
PELAYANAN PENELUSURAN INFORMASI DI UPT PERPUSTAKAAN UPN ”VETERAN” YOGYAKARTA TUGAS AKHIR Diajukan untuk memenuhi salah satu persyaratan dalam memperoleh Gelar Ahli Madya (A.Md.) dalam bidang perpustakaan Oleh NOVITA AYU MAWARSARI D.1806025 PROGRAM DIPLOMA III PERPUSTAKAAN FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS SEBELAS MARET SURAKARTA 2009

Upload: truongdat

Post on 07-Mar-2019

230 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

PELAYANAN PENELUSURAN INFORMASI

DI UPT PERPUSTAKAAN UPN ”VETERAN”

YOGYAKARTA

TUGAS AKHIR

Diajukan untuk memenuhi salah satu persyaratan dalam memperoleh

Gelar Ahli Madya (A.Md.) dalam bidang perpustakaan

Oleh

NOVITA AYU MAWARSARI

D.1806025

PROGRAM DIPLOMA III PERPUSTAKAAN

FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK

UNIVERSITAS SEBELAS MARET

SURAKARTA

2009

MOTTO

Cukup sudah untuk bersikap menyenagkan kalau hidup mengalir seperti

lagu, tapi orang yang hebat ialah yang bisa tersenyum, saat semua

berantakan sebab ujian bagi hati adalah kesulitan dan kesulitan selalu

datang setiap waktu , dan senyum yang bersinar menembusi air mata

(Ella Wheeler Wilocx)

Rencanakanlah masa depanmu terlebih dahulu disanalah Anda akan

menghabiskan sisa hidup Anda.

(Mark Twain)

PERSEMBAHAN

Alhamdulillahirobbin’alamin.

Segala puji bagi Allah yang tak pernah putus memberikan pertolongan dan

kekuatan pada hambanya. Setiap kebaikan yang ada dan terjadi didiriku adalah

semata-mata karena Rahmatmu.

Tugas akhir ini kupersembahkan untuk:

1. Bapak dan ibu yang selalu memberikan untaian Do’a dan kasih sayang untuk

ku;

2. Kakak-kakaku, atas dukungannya;

3. Yang terkasih, makasih dach nemenin dan bantuannya.

4. Teman-teman DIII Perpustakaan 2006 UNS

5. Teman-teman di ANDRI HOUSE terutama INGGIL n NCEN terima kasih

atas kebersamaannya.

KATA PENGANTAR

Bismilahirrohmanirrohim

Asalamualaikum W.R.W.B

Alahamdululilahi robbil alamin, segala puji syukur penulis

panjatkan ke Hadirat Allah SWT atas Rahmat dan Ridho-Nya sehingga penulis

dapat menyelesaikan Tugas Akhir yang berjudul “LAYANAN PENELUSURAN

INFORMASI DI UPT PERPUSTAKAAN UPN “VETERAN” YOGYAKARTA”

yang disusun guna memenuhi salah satu syarat untuk memperoleh gelar vokasi

Ahli Madya (A.Md) dibidang perpustakaan.

Terselesaikan Tugas Akhir ini tidak terlepas dari bantuan serta

dukungan dari berbagai pihak yang telah diberikan kepada penulis. Untuk itu

penulis ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada:

1. Allah SWT yang telah memberikan Rahmat dan Hidayah-Nya sehingga

terselesaikannya Laporan Praktek Kerja Lapangan.

2. Bapak Drs.H.Supriyadi SN.SU, selaku Dekan FISIP UNS yang telah

memberikan ijin untuk melaksanakan Praktek Kerja Lapangan.

3. Bapak Drs. Alexius Ibnu Muridjal M.Si, selaku ketua program D-3 Ilmu

Perpustakaan UNS yang telah memberikan dukungan sepenuhnya dalam

pelaksanan Praktek Kerja Lapangan.

4. Bapak Sunarno, selaku penasehat akademis yang telah memberikan

dukungan sehingga terrealisasinya Praktek kerja Lapangan.

5. Ibu Ratana Sufiatin SH.,M.Si, selaku kepala perpustakaan UPN “Veteran”

Yogyakarta yang telah memberikan ijin untuk melaksanakan Praktek

Kerja Lapangan.

6. Seluruh staf dan karyawan UPT Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta

yang tidak bisa disebutkan satu persatu. Terima kasih bantuanya.

7. Ibu Dra. Sri Urip Haryati M.Si, selaku dosen penguji 1 (satu) yang telah

banyak memberikan bantuan dalam menyelesaikan Tugas Akhir ini.

Penulis menyadari bahwa dalam penyusunan Tugas Akhir

ini masih banyak kekurangan, baik dalam penyajian maupun

penyusunannya. Oleh karena itu segala kritik dan saran yang membangun

akan penulis terima dengan kerendahan hati.

Akhirnya, penulis berharap semoga tulisan ini bisa

bermanfaat bagi pembaca yang membutuhkannya.

Surakarta,

2009

Penulis

DARTAR ISI

HALAMN COVER………………………………………………………..............

i

HALAM PERSETUJUAN………………………………………………………...

ii

HALAMN PENGESAHAN………………………………………………………

iii

MOTO……………………………………………………………………………...

iv

PERSEMBAHAN………………………………………………………………….

v

KATA PENGANTAR……………………………………………………... ……...

vi

DAFTAR ISI……………………………………………………………….. …......

viii

DAFTAR TABEL………………………………………………………….. ……..

xi

DAFTAR LAMPIRAN……………………………………………………………

xii

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang……………………………………………………...............

1

B. Tujuan

……………………………………………………………………… 3

C. Pelaksa

naan………………………………………………………………… 3

D. Rumusa

n Masalah………………………………………………….............. 4

E. Metod

e Pengumpulan Data…………………………………………………

4

BAB II TINJAUAN PUSTAKA

A. Pengertian Perpustakaan…………………………………………………...

6

B. Perpustakaan Perguruan Tinggi…………………………………………….

8

C. Pengertian Layanan Penelesuran Informasi………………………..............

8

D. Fungsi Perpustakaan………………………………………………………..

10

E. Bimbingan Penggunaan Pelayanan Penelusuran Informasi………... ……...

11

a. Macam Bimbingan……………………………………………...............

11

b. Sistem Bimbingan………………………………………………………

12

c. Isi Bimbingan …………………………………………………………..

12

F. Promosi Pelayanan Penelusuran Informasi…………………………………

12

G. Sasara, Manfaat dan Tujuan………………………………………... ……...

14

BAB III GAMBARAN UPT PERPUSTAKAAN UPN

“VETERAN”YOGYAKATA

A. Sejarah……………………………………………………………………...

16

B. Visi, Misi dan Tujuan UPT Perpustakaan UPN“Veteran” Yogyakarta……

18

C. Gedung dan Ruang Perpustakaan…………………………………………..

19

D. Koleksi……………………………………………………………...............

20

E. Struktur Organisasi…………………………………………………………

23

F. Sumber Daya Manusia (SDM)……………………………………...……...

24

G. Sarana dan Prasaranan Perpustakaan……………………………………….

31

H. Kegiatan Perpustakaan……………………………………………...............

32

I. Tata Tertib Perpustakaan…………………………………………...............

37

J. Sumber Dana……………………………………………………….. ……...

39

BAB IV PEMBAHASAN MASALAH

A. Analisa Pelayanan…………………………………………………………..

40

1. Latar Belakang Pelayanan……………………………………................

40

2. Jenis Layanan Penelusuran Informasi………………………………….

41

a. Layanan Jurnal CD-ROM (Proquest)………………………………

41

b. Layanan Bursa Efek Jakarta (BEJ)…………………………………

44

c. Layanan Database PDII-LIPI………………………………. ……...

46

d. Layanan Outlet Peta………………………………………... ……...

48

e. Layanan Internet……………………………………………………

51

B. Mekanisme Layanan Penelusuran Informasi……………………………….

52

C. Tingka

t Kunjungan ……………………………………………….... ……..

57

D. Hambatan-hambatan……………………………………………………….

57

E. Pemecahan Masalah………………………………………………..............

58

BAB V PENUTUP

A. Kesimpulan…………………………………………………………………

61

B. Saran………………………………………………………………………..

62

DAFTAR PUSTAKA...............................................................................................

63

LAMPIRAN………………………………………………………………... ……...

64

DAFTAR TABEL

Tabel 1 Jumlah koleksi…………………………………………………………..

21

Table 2 Kualifikasi SDM………………………………………………………..

25

Table 3 Rekapitulasi jumlah anggota……………………………………………

30

Table 4 Rekapitulasi jumlah pengunjung per hari……………………….............

30

Table 5 Waktu layanan…………………………………………………………..

38

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1 Surat Permohonan Praktek Kerja Lapangan…………………..............

64

Lampiran 2 Surat Tugas Praktek Kerja

Lapanan…………………………................65

Lampiran 3 Jadwal Kegiatan Praktek Kerja Lapanan………………………………

66

Lampiran 4 Catatan Kerja Harian

Mahasiswa……………………………………....67

Lampiran 5 Surat Keterangan Penganbilan Data …………………………..

……....73

Lampiran 6 Contoh Kartu

Anggota………………………………………………....74

Lampiran 7 Contoh Surat Keterangan Bebas

Pustaka……………………………....75

Lampiran 8 Contoh Stempel Inventaris

………………………………………….....76

Lampiran 9 Contoh Label Nomer Inventaris

Buku..………………………………..77

Lampiran 10 Contoh Slip Pengembalian

Buku……………………………………..78

Lampiran 11 Contoh Form Mengakses Data Saham BEJ………………………….

79

Lampiran 12 Contoh Form Mengakses JSX Financial

Statement………………….81

Lampiran13 Denah lokasi UPT Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta………

83

Lampiran 14 Denah Ruang UPT Perpustakaan UPN “Veteran”

Yogyakarta……...84

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Dalam perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi pada saat

ini, mengharuskan sebuah perpustakaan mampu melakukan penelusuran

informasi, serta bisa mengaksesnya ke mana dan kapan saja, dengan

sarana apa saja, termasuk teknologi komputer yang merupakan bagian dari

teknologi informasi (TI). Dengan perkembangan teknologi informasi saat

ini, tempat tidaklah menjadi kendala yang berarti.

Informasi kini sudah menjadi salah satu kebutuhan primer

manusia, mulai dari yang sifatnya sederhana sampai yang kompleks, dari

yang sifatnya hiburan sampai ilmiah. Informasi diperlukan untuk berbagai

tujuan, antara lain untuk mengambil keputusan, memperlancar kegiatan

bisnis atau hanya sekedar memenuhi rasa ingin tahu, oleh karena itu,

bermacam cara dilakukan untuk memenuhi kebutuhan tersebut, berbagai

perilaku pencarian informasipun muncul. Kegiatan penelusuran informasi

makin berkembang, seiring dengan kemajuan teknologi di bidang

informasi dan telekomunikasi, antara lain munculnya berbagai perangkat

lunak penelusuran informasi dan media penyimpan informasi.

‘’Teknologi informasi dapat diartikan sebagai usaha pengumpulan,

penyimpanan, pengolahan, penyebaran, dan pemanfaatan informasi’’

(Sulistyo Basuki, 1995: 95). Sedangkan teknologi informasi perpustakaan

diartikan sebagai teknologi yang digunakan untuk menyimpan,

menghasilkan, mengolah dan menyebarkan informasi oleh perpustakaan.

Teknologi informasi bagi perpustakaan yang sudah menggunakan

sistem otomasi akan berpengaruh kuat terhadap kelancaran kegiatan

perpustakaan, sebagai kekuatan dan penentu masa depan fugsi

perpustakaan.

Penelusuran informasi yang kita kenal identik dengan komputer,

sedangkan penelusuran informasi di perpustakaan dapat juga dilakukan

tanpa menggunkan komputer atau manual, seperti menggunakan indeks,

katalog, bibliografi. Penelusuran informasi menggunakan komputer adalah

kegiatan menemukan informasi bibliografi, data dan teks lengkap, melalui

pangkalan data yang dibangun sendiri, atau pangkalan data lain melalui

jaringan kerjasama. Pelayanan penelusuran informasi kadang masih perlu

adanya bimbingan dari pustakawan seperti yang ada di UPT

Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta.

Pelayanan penelusuran informasi yang ada di UPT Perpustakaan

UPN “Veteran” Yogyakarta, dilatar belakangi oleh kebutuhan pemustaka,

permintaan dari pemustaka untuk menambah layanan di perpustakaan,

serta mendekatkan pemenuhan kebutuhan, dengan adanya layanan

penelusuran informasi, pemustaka dapat memperoleh informasi baik cetak

maupun non cetak secara online dan off line.

B. Tujuan

Adapun tujuan dari penulisan Tugas Akhir ini adalah sebagai berikut:

1. Untuk mengetahui jenis layanan apa saja yang ada pada bagian

layanan penelusuran informasi di UPT perpustakaan UPN “Veteran”

Yogyakarta.

2. Mengetahui mekanisme pelayanan penelusuran informasi yang

diberikan di UPT Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta.

3. Untuk mengetahui hambatan-hambatan yang dihadapi dalam

melaksanakan layanan penelusuran informasi.

4. Apa saja yang di lakukan untuk mengatasi hambatan yang ada dalam

melaksanakan layanan penelusuran informasi di UPT Perpustakaan

UPN “Veteran” Yogyakarta.

C. Pelaksanaan

Praktek Kerja Lapangan (PKL) yang di laksanakan pada tanggal 16

Februari - 28 Maret 2009, bertempat di UPT Perpustakaan UPN “Veteran”

Yogyakarta yang beralamat di Jl. SWK 104 (Lingkar Utara) Condong

Catur Yogyakarta 55283.

D. Rumusan Masalah

Dari latar belakang dan hasil pengamatan di tempat PKL, maka penulis

dapat merumuskan masalah sebagai berikut:

1. Jenis layanan apa saja yang ada pada pelayanan penelusuran informasi

di UPT Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta ?

2. Bagaimana prosedur layanan penelusuran informasi di UPT

Perputakaan UPN “Veteran” Yogyakarta ?

3. Apa saja yang menjadi hambatan-hambatan dalam layanan

penelusuran informasi di UPT Perpustakaan UPN “Veteran”

Yogyakarta ?

4. Bagaimana cara mengatasi hambatan dalam layanan penelusuran

informasi ?

E. Metode pengumpulan Data

1. Observasi (pengamatan)

“Metode observasi adalah metode pengumpulan data dimana

penelitian mencatat informasi sebagaiman yang mereka saksikan

selama penelitian” (W.gulon: 2002:116). Metode ini penulis

mengumpulkan data serta melakukan pengamatan secara langsung

sesuai dengan kondisi yang ada di UPT Perpustakaan UPN “Veteran”

Yogyakarta.

2. Interview (wawancara)

“Wawancara adalah bentuk komunikasi secara langsung antara peneliti

dan responden” (W Gulo: 2002: 119). Wawancara dilakukan secara

langsung kepada responden, yaitu Kepala UPT Perpustakaan, staf

perpustakaan dan para pemakai jasa perpustakaan, seperti mahasiswa

dan dosen baik dari dalam maupun luar UPN “Veteran” Yogyakarta.

3. Dokumen

“Metode ini adalah metode pengumpulan data dengan menggunakan

catatan tertulis tentang berbagai kegiatan atau peristiwa pada waktu

yang lalu” (W. Gulon: 2002: 123). Penulis menggunakan dokumen-

dokumen yang dimiliki oleh UPT Perpustakaan UPN

“Veteran”Yogyakarta, yang berkaitan dengan tema yang diambil.

4. Studi Pustaka.

Penulis mempelajari atau mencari informasi dari bahan pustaka yang

sesuai dengan tema yang diambil.

5. Partisipasi

Penulis ikut berpartisipasi/melibatkan diri secara langsung dalam

kegiatan yang ada di UPT Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta.

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

A. Pengertian Perpustakaan

Perpustakaan tidak dapat dipahami hanya sebatas sebuah gedung atau akomodasi fisik tempat menyimpan buku semata. Tetapi perpustakaan dapat diartikan, suatu unit kerja yang memiliki sumber daya manuasia “ruang khusus”, dan kumpulan koleksi sesuai dengan jenis perpustakaannya. Ada yang berpendapat memberi batasan bahwa koleksi minimal sebuah perpustakaan adalah seribu judul. (Syihabuddin Qalyubi, 2003: 3) Menurut Sulistyo Basuki perpustakaan adalah sebuah ruangan, bagian atau subbagian dari sebuah gedung ataupun gedung itu sendiri yang digunakan untuk menyimpan buku, biasanya di simpan menurut tata susunan tertentu serta digunakan untuk anggota perpustakaan. (Sulistyo Basuki, 1994: 1)

Untuk dapat memahami dengan mudah tentang perpustakaan ada

beberapa istilah yang perlu dipahami terlebih dahulu, yaitu sebagi berikut :

1. “Pustaka atau buku atau kitab yaitu kumpulan atau bahan berisi hasil

tulisan atau cetakan, dijilid menjadi satu agar mudah dibaca yang

berjumlah sedikitnya empat puluh delapan halaman”. (Syihabuddin

Qalyubi, 2003: 3)

2. “Perpustakaan, secara konvensional, yaitu kumpulan buku atau

bangunan fisik tempat buku dikumpulkan, disusun menurut sistem

tertentu untuk kepentingan pemakai”. (Syihabuddin Qalyubi, 2003: 4)

3. “Pustakawan, yaitu orang yang bekerja di perpustakaan atau lembaga

sejenisnya dan memiliki pendidikan perpustakaan secara formal (di

Indonesia kriteria pendidikan minimal D-2 dalam bidang ilmu

perpustakaan, dokumen dan informasi)”. (Syihabuddin Qalyubi,

2003: 4)

4. “Kepustakaan yaitu bahan bacaan yanag digunakan untuk menyusun

karangan, makalah, artikel, laporan ilmiah, dan sejenisnya”.

(Syihabuddin Qalyubi, 2003: 4)

5. Ilmu perpustakaan, yaitu ilmu yang mengkaji hal-hal yang berkaitan dengan perpustakaan, yang cakupannya meliputi hal-hal sebagai berikut.

a. Perpustakaan sebagai suatu institusi, mencakup organisasi perpustakaan, perkembanganya, peranannya dalam masyarakat, dan sumbangan perpustakaan pada umat manusia.

b. Organisasi koleksi perpustakaan, cara pengolahan, menyimpan, dan sistem temu kembalinya (informasi)

c. Pengawetan/pelestarian koleksi perpustakaan. d. Penyebaran informasi dan jasa perpustakaan lain untuk

kepentingan masyarakat. e. Hal-hal yang berkenaan dengan perpustakaan dan jasa

perpustakaan. (Syihabuddin Qalyubi, 2003: 4)

6. “Kepustakawanan, yaitu hal-hal yang berkaitan dengan pustakawan:

profesi kepustakawanan dan penerapan ilmu, misalnya dalam hal

pengadaan koleksi, pengolahan, pendayagunaan, dan penyebaran

informasi kepada pemakai”. (Syihabuddin Qalyubi, 2003: 4)

Layanan penelusuran informasi di UPT Perpustakaan UPN

“Veteran” Yogyakarta, merupakan salah satu bagian dari perpustakaan

elektronik, karena dalam pelayanan dan kegiatan menggunakan teknologi

informasi. Dengan pemanfaat teknologi informasi akan merubah sistem

kerja perpustakaan, sejak pemesanan pustaka sampai pada sistem

peminjaman serta pelayanan informasi kepada pemakai.

B. Perpustakaan Perguruan Tinggi

Perpustakaan perguruan tinggi (PT) merupakan unit pelaksana

teknis (UPT) perguruan tinggi yang bersama-sama dengan unit lain turut

melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi dengan cara memilih,

menghimpun, mengolah, merawat, dan melayankan sumber informasi

kepada lembaga induknya pada khususnya dan masyarakat akademis pada

umumnya. Kelima tugas tersebut dilaksanakan dengan tata cara,

administrasi, dan organisasi yang berlaku bagi penyelenggara sebuah

perpustakaan. Misi perpustakaan PT lazimya sesuai dengan misi PT yang

dicantumkan dalam status PT masing-masing.

Tujuan perpustakaan PT adalah:

1. Memenuhi kebutuhan informasi pengajar dan mahasiswa 2. Menyediakan bahan pustaka rujukan pada semua tingkat akademis 3. Menyediakan ruang untuk pemakai 4. Menyediakan jasa peminjaman serta menyediakan jasa informasi aktif bagi pemakai. (Syuihabuddin Qalyubi, 2003: 1)

C. Pengertian Layanan Penelusuran Informasi

“Penelusuran adalah kegiatan menelaah ,menjajaki, mengusut,

mencari sesuatu termasuk didalamya yaitu menyortir dengan memilih

mana yang diperlukan serta dapat memilih yang mana yang dicari saja”

(Kamus Besar Bahasa Indonesia, 1989: 1029)

Penelusuran informasi merupakan usaha untuk menemukan suatu subyek, buku, artikel, dan informasi lain dengan sistem tertentu pada suatu sumber dengan mendapatkan hasil yang berupa naskah, teks, rekaman, maupun bentuk reproduksinya sesuai dengan minat dan keinginan pemakai (Sulistyo Basuki, 1989: 132).

Jadi layanan penelusuran informasi adalah suatu bagian yang

melakukan layanan atau membantu pemustaka mendapatkan informasi

secara tepat, cepat dan akurat, sehingga relevan untuk temu kembali

informasi. Salah satu media penyimpana (sumber) informasi yang berupa

elektronik yaitu database atau pangkalan data.

Menurut Sulistyo-Basuki (1999), “kegagalan dalam sistem simpan

dan temu kembali informasi berkaitan dengan kriteria untuk kerja yaitu

perolehan dan ketepatan. Kekeliruan dapat terjadi dalam bahasa dokumen,

deskripsi isi, prosedur penelusuran, interaksi sistem dengan pemakai,

pemanfaatan alat telusur, serta kesalahan manusia. Kegagalan karena

kurang memanfaatkan alat telusur biasanya tidak terlalu serius. Kegagalan

ini dapat bersumber dari peralatan atau cara menggunakannya”.

Dalam perkembangan ilmu pengetahuan yang luar biasa

mengharuskan “informasi seeker” mampu melakukan penelusuran

informasi serta dapat mengaksesnya dimana, kapan dan dengan sarana apa

saja, termasuk teknologi komputer yang merupakan bagian dari Teknologi

Informasi (TI). Teknologi komputer saat ini telah merambah dunia

perpustakaan, perkembangan teknologi ini berimbas pada cakupan kerja

perpustakaan, layanan perpustakaan tidak lagi dibatasi oleh jarak dan

memungkinkan untuk banyak orang.

Perkembangan era globalisasi merupakan era yang

memperkenalkan dunia tanpa batas antar bangsa dan antar negara. Produk

informasi yang semakin meningkat kualitas dan kuantitasnya, sejalan

dengan kemajuan intelektualitas manusia dan mengemasnya dengan

berbagai cara. Kebutuhan informasi yang “up to date” adalah hal yang

sangat penting.

Temu kembali atau penelusuran informasi semakin berkembang

dengan makin beragam dan meningkatnya kebutuhan informasi pemustaka

disertai dukungan kemajuan teknologi informasi dan telekomunikasi.

Untuk memperoleh informasi yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan

pemustaka, perlu pengetahuan cara berinteraksi dengan sistem dan latar

belakang subjek suatu bidang ilmu. Strategi untuk mendapatkan informasi

yang tepat adalah dengan melakukan komunikasi yang efektif dengan

pemustaka, memilih basis data yang tepat, menggunakan istilah standar

(thesaurus), serta memahami sistem yang digunakan dan subjektivitas

kebutuhan pemustaka.

D. Fungsi Perpustakaan

a. Penyimpanan

“Perpustakaan bertugas menyimpan buku yang diterimanya. Tujuan

ini nyata sekali pada perpustakaan nasional yaitu perpustakaan yang

ditunjuk oleh undang-undang untuk menyimpan semua terbitan dari

satu negara”. (Sulistyo Basuki, 1999: 7)

b. Pendidikan

“Perpustakaan merupakan tempat belajar seumur hidup, lebih-lebih

bagi mereka yang sudah bekerja atau telah meninggalkan bangku

sekolah ataupun putus sekolah”. (Sulistyo Basuki, 1999: 8)

c. Penelitian

Perpustakaan bertugas menyediakan buku untuk keperluan penelitian yang dilakukan oleh pemakai perpustakaan. Kegiatan penelitian ini dilakukan oleh para pemakai perpustakaan, mulai dari murid sekolah dasar hingga ke peneliti pemenang hadiah Nobel. (Sulistyo Basuki, 1999: 9)

d. Informasi

Perpustakaan menyediakan informasi bagi pemakai. harap diketahui bahwa informasi ini sedikit lain dengan data bahan perpustakaan. Informasi sudah merupakan pengolahan data bahan perpustakaan yang disesuai dengan permintaan pemakai. (Sulistyo Basuki, 1999: 10)

e. Kultural

“Perpustakaan bertugas menyimpan khasanah budaya bangsa atau

masyarakat tempat perpustakaan berada serta meningkatkan nilai dan

apresiasi budaya dari masyarakat sekitar perpustakaan melalui

penyedia bahan bacaan”. (Sulistyo Basuki, 1999: 11)

E. Bimbingan Penggunaan Pelayanan Penelusuran Informasi

1. Macam bimbingan

a. Bimbingan langsung

Bimbingan yang diberikan melalui hubungan langsung antara

petugas dan pemustaka, bersifat individu ataupun klasik.

Contoh: ketika pengunjung datang dan bertanya bagaimana

cara menelusur BEJ.

b. Bimbingan tak langsung

Bimbingan yang diberikan melalui media tertentu, antara lain

penerbitan buku/lef leat empat puluh delapan halaman

informasi tentang UPT Perpustakaan UPN “Veteran”

Yogyakarta, buku pegangan .

2. Sistem Bimbingan

a. Instidental

Waktu bimbingan tidak direncanakan/ditentukan, seperti

menggunakan pamflet, brosur.

b. Terencana

Bimbingan yang akan dilaksanakan sudah di rencanakan

terlebih dahulu, yang biasanya dilakukan secara periodik dan

teratur. Contoh, perpustakaan melakukan bimbingan pada saat

penerimaan mahasiswa baru.

3. Isi bimbingan

a. Memberikan bimbingan pengertian mengenai pemanfaatan

koleksi/sumber informasi yang ada pada bagian layanan

penelusuran informasi di perpustakaan.

b. Menjelaskan jenis-jenis layanan penelusuran informasi baik di

manapun informasi itu.

c. Bagaimana cara-cara menelusur/penggunaan koleksi layanan

penelusuran informasi..

d. Contoh-contoh koleksi penelusuran informasi.

e. Latihan mencari dan menggunakan koleksi penelusuran

informasi.

F. Promosi Pelayanan Penelusuran Informasi

Salah satu cara untuk menginformasikan koleksi penelusuran informasi kepada pemustaka agar koleksi tersebut dapat dikenal, sehingga tingkat keterpakaiaan dapat maksimal yaitu dengan promosi. Promosi perpustakaan adalah langkah praktis yang dapat dilakukan perpustakaan untuk meningkatkan pemanfaatan perpustakaan. (Syihabuddin Qalyubi, 2003: 260)

1. Cara-cara Promosi

a. Memberikan ceramah khusus mengenai koleksi yang ada di

bagian layanan penelusuran informasi.

b. Membuat daftar tambahan koleksi penelusuran informasi yang

baru.

c. Memberikan bimbingan kepada pemustaka (user), secara

langsung.

d. Berusaha menjaga sikap dan tingkah laku saat melayani

pemustaka.

e. Membuat pamflet/selebaran.

2. Waktu

Pelaksanaan promosi pelayanan penelusuran informasi dapat dilakukan

dengan dua cara, yaitu:

a. Insidental, yaitu promosi diselenggarakan pada waktu yang tidak

direncanakan, contoh: dengan menyebarkan pamflet dan brosur.

b. Periodik, yaitu promosi dapat diselengarakan pada waktu tertentu

secara berkala, contoh: membuat daftar koleksi penelusuran

informasi yang baru.

3. Sarana

Sarana yang dapat dipergunakan dalam kegiatan promosi koleksi

layanan penelusuran informasi yaitu :

a. Koleksi yang ada di bagian layanan penelusuran informasi b. Selebaran, brosur. c. Pamflet d. Map khusus perpustakaan e. Pembatas buku f. News letter

(Syihabuddin Qalyubi, 2003: 261)

G. Sasaran, Manfaat dan Tujuan

Layanan Penelusuran Informasi bisa dimanfaatkan oleh siapa saja.

Namun, karena ditempatkan di lingkungan kampus, kususnya di

perpustakaan, maka sasaran dari layanan ini adalah kelompok akademis,

khususnya dosen dan mahasiswa yang terdaftar menjadi anggota UPT

Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta.

Layanan penelusuran informasi ini tidak hanya dimanfaatkan oleh

lingkungan akademik UPN “Veteran: Yogyakarta saja, namun juga dapat

dimanfaatkan oleh pengguna dari luar UPN “Veteran” Yogyakarta.

Manfaat dari layanan ini tidak saja dirasakan oleh pengguna,

namun juga dirasakan oleh UPT Perpustakaan UPN “Veteran”

Yogyakarta, karena dengan adanya layanan penelusuran informasi ini,

maka akan dapat meningkatkan citra perpustakaan sebagai pusat

informasi.

Tujuan dari layanan Penelusuran Informasi ini adalah:

1. Untuk memenuhi kebutuhan pemustaka dengan menyedikan layanan

di ruang penelusuran informasi dan memberikan bimbingan kepada

pemustaka dalam mencari informasi.

2. Mendorong mahasiswa untuk memanfaatkan layanan dan fasilitas

perpustakaan seoptimal mungkin, dengan berbagai layanan diruang

penelusuran informasi, pemustaka di harapkan dapat memanfaatkan

layanan tanpa harus pergi ke tempat lain.

3. Layanan penelusuran informasi di UPT Perpustakaan UPN “Veteran”

Yogyakarta mempunyai nilai lebih di bandingkan dengan

perpustakaan lain, karena tidak semua perpustakaan memiliki layanan

penelusuran informasi.

BAB III

GAMBARAN UPT PERPUSTAKAAN UPN “VETERAN”

YOGYAKARTA

A. Sejarah

Sejarah singkat UPT Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta

dimulai dari berdirinya Akademi Pembangunan Nasional “Yogyakarta”,

berdasarkan Surat Keputusan Mentri Urusan Veteran Republik Indonesia,

nomor: 139/ KPTS/ 1958, tanggal 8 Oktober 1958. Setelah tiga tahun

berdiri, kemudian didirikan suatu perpustakaan untuk mendukung kegiatan

pendidikan di universitas dengan nama Perpustakaan APN “Veteran”

Yogyakarta, terletak di Kampus Wetan No.22 Yogyakarta.

Adapun pendirinya ada 5 (lima) orang, yaitu:

1. Drs. R. Bambang Soeroto.

2. Ir. Marsito.

3. Soejatmo Siswohardjodjo.

4. Seoerawan

5. Agus Soemarno. Sumber: Dokumen UPT Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta.

Berdasarkan surat keputusan bersama Menteri Urusan Veteran dan

Demobilisasi dari Mentri Pendidikan Tinggi dan Ilmu pengetahuan,

nomor, 140/KPTS/1965, APN “Veteran” Yogyakarta ditingkatkan menjadi

PTPN “Veteran” Yogyakarta. Tahun 1976, perpustakaan pindah di

kampus II Tambakbayan, tepatnya di gedung Brigjen Katamso Babarsari

no. 2 Yogyakarta .

Pada tanggal 30 November 1977, berdasarkan Surat Keputusan

Menhankam/Pangab Nomor. Skep/1555/XI/1977 karena adanya

perubahan pada organisasi induknya maka nama Perguruan Tinggi

Pembangunan Nasional (PTPN) “Veteran” Yogyakarta diganti menjadi

Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Yogyakarta. Maka

Perpustakaan PTPN diubah menjadi UPT Perpustakaan Pusat UPN

“Veteran” Yogyakarta. Tahun 2000 perpustakaan mulai merintis sistem

otomasi, yang kemudian software perpustakaan dikembangkan menjadi

berbasis web dengan nama baru SIPRUS, melakukan kerjasama dengan

perpustakaan perguruan tinggi di DIY sampai sekarang. Dan siap

bekerjasama dengan perpustakaan perguruan tinggi & instansi lain, dalam

silang layanan dan penyebaran informasi ilmiah. Awal tahun 2008, UPT

Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta bergabung bersama jogjalib

yang merupakan Portal Pemprop DIY.

Sejak berdiri, UPT Perpustakaan UPN ‘Veteran” Yogyakarta telah

mengalami 12(dua belas) kali masa pergantian kepemimpinan, yaitu:

1. Oemi S (1961 – 1964)

2. Adiari Mulyani (1964 – 1969)

3. Sadjimin, B.A. (1969 – 1974)

4. Dra. Rahayuningsih (1974 – 1981)

5. Wahud Sudarsonohadi (1981 – 1985)

6. R. Sri Widodo, B.Sc. (1985 – 1991)

7. Drs. Soepono (1991 – 1994)

8. Sadjimin, B. A. (Juli 1994 – September !994)

9. Kol. CZI. Sudrajat (September 1994 – September 1995)

10. Ir. Siti Hamidah, MP. (September 1995 – 1 Agustus 1997)

11. Dra. Yuharningsih, MP. ( 1 Agustus 1997 – 31 januari 2000)

12. Ratna Sufiatin, SH., M.Si. ( 1 Februari 2000 sampai sekarang)

Sumber: Dokumen UPT Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta.

B. Visi,Misi dan Tujuan UPT Perpustakaan “Veteran” Yogyakarta

1. Visi

Visi dari UPT Perpustakaan adalah menjadi pusat informasi ilmu

pengetahuan dan teknologi (IPTEK) yang berbasis elektronik, dan

mampu besaing di era globalisasi dalam rangka menunjang

pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

2. Misi

Untuk mencapai visi tersebut, UPT Perpustakaan mempunyai misi

sebagai berikut :

a. Mengembangkan koleksi secara terus menerus dan berkelanjutan

sesuai dengan civitas akademik

b. Mengembangkan jenis layanan di perpustakaan sesuai dengan

perkembangan yang terjadi di era globalaisasi

c. Mengembangkan SDM di perpustakaan secara formal maupun

non-formal agar dapat meningkatkan mutu layanan kepada

pemakai.

d. Memberikan layanan yang cepat, tepat dan akurat kepada semua

pemakai melalui pengembangan automasi perpustakaan.

e. Membuat pangkalan data elektronik dalam bidang ilmu

pengetahuan dan teknologi

f. Mengembangkan layanan informasi secara on-line dan terintegrasi,

sehingga bisa diakses melalui fakultas/program studi yang

lokasinya jauh dari UPT perpustakaan.

g. Menjalin kerjasama dengan Perpustakaan Perguruan Tinggi lain

dan institusi yang terkait dalam rangka silang layan ( inter library

loan ) dan penyebaran informasi IPTEK.

3. Tujuan

Tujuan yang ingin dicapai adalah meningkatkan mutu layanan

yang berorientasi kepada pemakai ( user oriented ) melalui penyediaan

berbagi sumber informasi IPTEK dan layanan elektronik dengan

pemanfaatan jaringan LAN ( Local Area Network ) maupun jaringan

internet ( Online Searching ), sehingga dapat diakses dari berbagi

tempat.

C. Gedung dan Ruang Perpustakaan

UPT perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta berlokasi di

samping gedung rektorat yang berada di Kampus Terpadu UPN “Veteran”

Yogyakarta di jalan SWK 104 ( lingkar utara ) Condong Catur,

Yogyakarta 55283. Gedung perpustakaan terdiri dari 3 lantai, tetapi yang

digunakan sebagai perpustakaan hanya 2 lantai dengan luas 1600 m2.

Berikut ini adalah ruangan yang ada di UPT Perpustakaan

Universitas Pembangunan “Veteran” Yogyakarta :

1. Ruang Kepala UPT Perpustakaan

2. Ruang Tamu

3. Ruang Tata Usaha

4. Ruang Pengolahan

5. Ruang Peta

6. Ruang Rapat

7. Ruang Gudang

8. Ruang Pembuatan Kartu dan Bebas Pustaka

9. Ruang Penelusuran

10. Ruang Sirkulasi

11. Ruang Lobby & Surat Kabar

12. Ruang Foto Copy

13. Ruang Majalah & Jurnal

14. Buku Cadangan

15. Ruang Referensi

16. Ruang Hasil Penelitian

17. Ruang Bebas

18. Ruang Kamar Mandi

19. Mushola

D. Koleksi

Salah satu unsur penting dalam perpustakaan adalah koleksi.

Dengan koleksi yang lengkap dan memadai, maka pengunjung akan puas

mendapatkan informasi yang dicari untuk dimanfaatkan. UPT

perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta memiliki koleksi yang

mencakup berbagai bidang baik dalam bahasa Inggris maupun bahasa

Indonesia. Koleksi berasal dari pembelian, hadiah dan sumbangan. Jumlah

koleksi yang dimiliki sampai dengan bulan Maret 2009 adalah:

Tabel 1. Jumlah Koleksi

UPT Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta

Tahun 2008

NO JENIS KOLEKSI JUDUL/

KEPING/BUAH

EKS/

KEPING/BUAH

1 Buku 18,985 41.988

2 Tesis 455 476

sumber: Dokumen UPT Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta.

Koleksi yang dimiliki oleh UPT Perpustakaan UPN “Veteran”

Yogyakarta terbagi menjadi :

1. Koleksi Umum

Koleksi ini terdiri dari seluruh cabang ilmu yang ada dalam ruang

sirkulasi dan ruang cadangan, dan digolongkan dari 000 – 999.

2. Koleksi Referensi

Macam kolesi yang ada di UPT Perpustakaan UPN “Veteran”

Yogyakarta antara lain:

a. Atlas

b. Abstrak

c. Kamus

3 Desirtasi 29 29

4 Skripsi 455 455

5 Karya Ilmiah Dosen 1.371 1371

6 Jurnal 87 205

7 Majalah 172 2.892

8 Surat Kabar 5 5

9 CD ROM (Jurnal &

Buku)

2942 2942

10 Disket buku/majalah 114 114

d. Laporan Tahunan

e. Ensiklopedi

f. Indeks

g. Direktori

h. Hand Book/ Buku Pegangan

i. Prosiding

j. Jurnal

k. Terbitan Pemerintah

3. Koleksi Cadangan

Terdiri dari buku-buku teks. Koleksi di sini lebih lengkap di

bandingkan dengan ruang sirkulasi karena dari setiap satu judul buku

tersedia satu eksemplar.

4. Koleksi terbitan Berkala

a. Surat kabar

Surat kabar yang dilanggan yaitu : Bernas, Republika, Kompas,

Kedaulatan Rakyat, Warta Ekonomi.

b. Koleksi Khusus

Terdiri dari arsip-arsip rektorat yang khusus dan sifatnya rahasia

sehingga hanya orang-orang yang berkepentingan dan mendapat

ijin rektorat yang dapat menggunakan.

c. Majalah

1) Majalah Hadiah

Majalah-majalah ini antara lain: Petrolium Engineering, OPEL,

Bina Widya, Indonesia Minning jurnal, Jurnal Teknologi

Industri, Warta Pertamina, jurnal Geologi dan Sumber Daya

Mineral.

2) Majalah pembelian

Majalah yang dilanggan yaitu : Gatra, Forum, bulletin jendela

Informatika, Elektro Indonesia, Trubus, Info Bisnis, Info

Komputer, dan lain-lain.

d. Terbitan Berkala

Koleksi ini di terbitkan sendiri oleh fakultas dan UPT Perpustakaan

antara lain: Buletin Perpustakaan, Agrifet, Info Kampus,

Paradigma, Media Kliping, Jurnal Fakultas Ekonomi dan Buletin

Teknik Mineral.

E. Struktur Organisasi

“Definisi struktur organisasi adalah suatu kerangka yang

menunjukkan semua tugas kerja untuk mencapai tujuan organisasi

tersebut. Struktur organisasi perpustakaan akan menggambarkan struktur

tata pembagian kerja dan struktur tata hubungan kerja di perpustakaan"

(Sutarno NS, 2004:43)

Struktur organisasi di UPT perpustakaan UPN “Veteran”

Yogyakarta ada dua, yaitu:

1. Struktur Makro

Dalam struktur organisasi ini UPN “Veteran” Yogyakarta

menganut sistem di mana kekuasaasn dan tanggung jawab berlangsung

dari atasan kebawahan melalui sistem garis lurus. Sedangkan UPT

Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta kepengurusanya dibawah

Pembantu Rektor dan bertanggung jawab langsung kepada Rektorat.

2. Struktur Mikro

Struktur organisasi mikro UPT Perpustakaan “Veteran”

Yogyakarta disusun kepengurusan di bawah Kepala UPT Perpustakaan

yang dibantu oleh Kasubag Teknik, Kasubag TU, dan kasubang

Pelayanan. Kasubag Teknik dan Kasubag Pelayanan dibantu oleh

pustakawan maupun non pustakawan.

Struktur Organisasi dan Pengawakan UPT Perpustakaan UPN

“Veteran” Yogyakarta:

Ka UPT Perpustakaan Ratna Sufiatin, SH, M.Si

Non Pust.

Non Pust.

Pustakawan

Kasubang Teknis Muji Isambina, S.Sos

Kasubang Pelayanan

Sunito P, Sh, M.Si

Kasubag TU V.Juminten

Pustakawan

Non Pust.

Sumber: Dokumen UPT Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta.

F. Sumber Daya Manusia (SDM)

Seluruh pegawai perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta

berjumlah 13, yang semua di bawah pimpinan Kepala UPT Perpustakaan.

Setiap pagawai memiliki latar belakang pendidikan yang berbeda-beda.

Untuk lebih jelasnya, berikut ini tabel kualifikasi Sumber Daya

Manusia di UPT Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta.

Tabel 2

Kualifikasi Sumber Daya Manusia

Di UPT Perpustakaan “Veteran” Yogyakarta

No Nama Pendidikan terakhir Gol Jabatan

1 Ratna Sufiatin, SH.M.Si S2 Perpustakaan UI III/d KA UPT

Perpustakaan

2 Sunito Prabowo, Sh. S2 Perpustakaan UGM III/d Kasubag

Pelayanan

3 Muji Isambina, S. Sos S2 Perpustakaan UNPAD III/c Kasubag Teknis

4 V. Juminten SLTA III/b Kasubag TU

5 Sri Lestari Kristiani, ST TI UPN dan kursus Perp III/b Staf

6 Sarimin SLTA+Kursus Perp III/a Fugsional

Pustakawan

7 Basir Umaryadi SLTA+Kursus Perp III/a Fugsional

Pustakawan

8 Bambang Eko Sunaryo SLTA+Kursus Perp III/a Fugsional

Pustakawan

9 Eko Yuli Wahyuningsih SLTA+Kursus Perp III/a Fugsional

Pustakawan

10 Bugel Suryanto SLTA+Kursus Perp III/a Fugsional

Pustakawan

11 Darsini, A.Md D3 Perp. UGM III/a Staf

12 Enni Suparni, A.Md D3 Perp. UGM III/a Fugsional

Pustakawan

13 Muhardono SLTA+Kursus Perp II/d Staf

Sumber: Dokumen UPT Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta.

UPT Perpustakaan UPN “Veteran” Memiliki bagian penting, yaitu

Bagian Teknik, Bagian Pelayanan dan bagian TU yang masing-masing

dikepalai oleh kepala bagian: berikut adalah tugas pokok tiap-tiap bagian:

1. Tugas Kepala UPT Perpustakaan:

a. Merencanakan program kerja dan anggaran pertahun

b. Melaksanakan kegiatan sesuai yang diprogram dalam rangka

pengembangan dan peningkatan mutu layanan dan SDM di

Perpustakaan.

c. Mengatur/mengelola setiap aktivitas yang dilaksanakan di

perpustakaan dan mendelegasikan sebagai tugas kepada publik dan

staf.

d. Melakukan pembinaan personil dan meningkatkan kualitas SDM

antara lain: mengirim staf untuk mengikuti diklat, seminar, loka

karya di bidang perpustakaan.

e. Memberikan motivasi kepada setiap pegawai agar maju dan

berkembang.

f. Melaksanakan tugas sesuai dengan perintah pimpinan, khususnya

dalam mengembangkan perpustakaan agar dapat menjadi pusat

informasi di UPN “Veteran” Yogyakarta dan memberikan laporan

secara rutin pertahun kepada pimpinan.

g. Meningkatkan kesejahteraan staf.

h. Melakukan evaluasi terhadap kinerja staf.

2. Tugas Pokok Kasubag Pelayanan:

a. Melakukan program kerja yang sudah direncanakan UPT

Perpustakaan.

b. Mengatur dan mengelola setiap bagian di bidang layanan.

c. Meningkatkan mutu layanan dengan memberikan layanan yang

cepat, tepat dan akurat serta bersifat ramah.

d. Memberi motifasi kepada staf di bawahnya agar dapat memberikan

layanan yang baik.

e. Melakukan pembinaan personil yang berada di bawahnya.

f. Memberikan laporan statistik dan data secara rutin kepada kepala

UPT Perpustakaan.

3. Tugas Pokok Kasubag Teknik:

a. Melaksanakan program kerja yang sudah direncanakan UPT

perpustakaan.

b. Mengatur dan mengelola staf di bawahnya.

c. Melaksanakan tugas-tugas bagian pengadaan, entri data,

pemeliharaan bahan pustaka.

d. Melakukan pembinaan personil yang berada di bawahnya.

e. Memberikan laporan secara rutin kepada kepala UPT

Perpustakaan.

4. Tugas Pokok Kasubag TU:

a. Melaksanakan program kerja yang sudah direncanankan UPT

perpustakaan.

b. Melaksanakan tugas-tugas administrasi dan ke-tata usaha-an.

c. Melaksanakan tugas-tugas di bidang keuangan dan anggaran.

d. Memberikan laporan secara rutin kepada Kepala UPT

Perpustakaan.

Perpustakaan Perguruan Tinggi, UPT Perpustakaan UPN

“Veteran” Yogyakarta memberikan pelayanan kepada :

1. Mahasiswa UPN “Veteran” Yogyakarta, yang terdiri dari berbagai

fakultas antara lain:

a. Fakultas Teknologi mineral, dengan jurusan:

1) Teknik Geologi.

2) Teknik Pertambangan.

3) Teknik Perminyakan.

4) Teknik Lingkungan

b. Fakultas Teknologi Industri, dengan jurusan:

1) Teknik Kimia

2) Teknik Industri

3) Teknik Informatika

c. Fakultas Pertanian, dengan jurusan:

1) Sosial Ekonomi Pertanian

2) Ilmu Tanah Pertanian

3) Pertanian Agronomi

d. Fakultas Ilmu Sosial dan Politik, dengan Jurusan :

1) Hubungan Internasional

2) Administrasi Niaga

3) Komunikasi Jurnalistik

e. Fakultas Ekonomi, dengan jurusan:

1) Ekonomi Menejemen

2) Ekonomi Pembangunan

3) Ekonomi Akuntansi

f. Pasca sarjana, dengan jurusan:

1) Magister Manajemen (MM)

2) Magister Teknik Pertambangan (MTA)

3) Magister Ilmu Ekonomi (MIE)

4) Magister Teknik Geologi (MTG)

5) Magister Manajemen Agrobisnis (MMA)

6) Magister Teknik Industri (MTI)

2. Dosen Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Yogyakarta.

3. Sataf Administrasi UPN” Veteran” Yogyakarta.

4. Mahasiswa dari luar dengan syarat membuat kartu baca dengan biaya

Rp. 10.000,00, berlaku selama satu semester (6 bulan)

Rekapitulasi jumlah anggota UPT Perpustakaan tahun 2008,

sebagai berikut.

Tabel. 3 Rekapitulasi Jumlah Anggota

UPT Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta

Tahun 2008

Sumber:

Dokume

n UPT Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta.

Adapun rekapitulasi rata-rata jumlah pengunjung per hari UPT

Perpustakaan tahun 2008 adalah:

Tabel. 4 Rekapitulasi Jumlah Pengunjung

Per Hari UPT Perpustakaan UPN ”Veteran” Yogyakarta

Tahun 2008

NO PENGUNJUNG DI JUMLAH/ORANG/HARI

NO STATUS

KEANGGOTAAN

JUMLAH/ORANG

1 Mahasisiwa 12.754

2 Dosen / Pegawai 231

3 Anggota Luar (Kartu Baca) 473

Jumlah 13.458

1 Ruang Sirkulasi 540

2 Ruang Baca & Referensi 256

3 Ruanga Penelusuran 20

Jumlah 816

Sumber: Dokumen UPT Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta.

G. Sarana dan Prasarana Perpustakaan

Sarana dan prasarana yang ada di UPT Perpustakaan UPN

“Veteran” Yogyakarta, antara lain:

1. Furniture:

a. Meja/kursi layanan

b. Meja/kursi belajar

c. Meja layanan

d. Meja komputer

e. Almari katalog

f. Almari tas (locker)

g. Almari dan rak display kaca

h. Rak buku

i. Rak majalah dan Koran

j. Rak buku dorong

k. Filling Kabinet

l. Papan Koran

m. Papan pengumuman

n. White board

o. Hiasan dinding

2. Peralatan Elektronik:

a. Mesin foto copy

b. Komputer dan Printer

c. Mesin ketik

d. Ac

e. Kipas angin

f. Vacum cleaner

g. Alat laminating dan scanner

3. Audio Visual:

a. Tape recorder

b. Sound system

c. Televisi

d. Speaker computer

4. Peralatan lain:

a. Pesawat telepon

b. Pesawat airphone

c. Jam dinding dan lampu penerangan

H. Kegiatan Perpustakaan

Kegiatan di UPT Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta dibagi

menjadi 3 bagian yaitu:

1. Pelayanan Teknis

Kegiatan pelayanan teknis yang dilakukan oleh UPT Perpustakaan

UPN “Veteran” Yogyakarta, adalah:

a. Pengadaan

Kegiatan yang dilakukan oleh UPT Perpustakaan dalam proses

pengadaan bahan koleksi adalah dengan cara pembelian, hadiah,

dan juga dengan pengadaan. Hal ini dilakukan sesuai dengan

kebutuhan dari pemakai dengan cara menyediakan kotak saran.

b. Pengolahan

Pengolahan buku baru atau koleksi baru yang masuk ke UPT

Perpustakaan, dimulai dari:

1) Cek fisik buku

Pengecekan keadaan fisik buku meliputi: jumlah buku yang

harus sesuai dengan pesanan, keadaan bagus.

2) Klasifikasi

Kegiatan untk mengelompokkan atau pembentukan kelas

terhadap bahan pustaka berdasarkan pada ciri-ciri yang sama.

3) Pengecapan

Memberikan tanda atau ciri dengan stempel cap perpustakaan

pada buku, baik berasal dari pembelian, hadiah, maupun tukar

menukar . Untuk menyatakan bahwa buku itu milik

perpustakaan.

4) Inventaris

Adalah kegiatan pencatatan setiap eksemplar buku dalam buku

induk nomor inventaris mencatat pada buku yang

bersangkutan.

a) Cap milik dan inventaris buku yaitu : cap atau stempel yang

terdiri dari kolom-kolom nomor inventaris dan tanggal pada

waktu buku didaftar pada buku inventaris.

b) Pelabelan dan pemberian barcode, kegiatan pemberian kode

barcode dan label buku sesuai dengan yang sudah di

klasifikasikan di temple pada punggung buku.

5) Input data

Yaitu kegiatan pemasukan data buku ke dalam komputer.

c. Perawatan

1) Pengaturan koleksi supaya tidak rusak dan tetap rapi.

2) Mengatur suhu udara dengan cara memasang AC.

3) Merendam cahaya matahari yang masuk dengan cara

memasang tirai.

4) Membersihkan ruangan untuk mencegah buku dari serangga-

serangga pengerat.

2. Pelayanan Pemakai

Kegiatan pelayanan pemakai yang terdapat di UPT Perpustakaan

UPN “Veteran” Yogyakarta, antara lain:

a. Pelayanan Sirkulasi.

UPT Perpustakaan “Veteran” Yogyakarta sudah

melakukan kegiatan sirkulasi secara terotomasi melalui komputer.

Layanan sirkulasi ini dilakukan dengan sistem terbuka (open

access). Yaitu cara peminjaman pustaka dengan memberi

kesempatan pada pengunjung untuk mengambil pustaka sendiri.

Jenis layanan yang terdapat di dalam layanan sirkulasi ini, antara

lain:

1) Peminjaman dan Pengembalian Buku.

Untuk peminjaman maksimal 2 buah buku, tidak boleh sama

judulnya dan mempunyai batas waktu 10 hari, dapat

diperpanjang satu kali. Apabila terlambat mengembalikan

maka dikenai denda sebesar RP. 500,00 per hari/buku.

2) Penelusuran Buku.

Agar mempermudah pengunjung dalam penelusuran

buku/koleksi disediakan fasilitas berupa komputer (OPAC)

atau dapat bertanya langsung pada petugas perpustakaan.

3) Pembuatan KTA (Kartu Tanda Anggota)

Dengan syarat sebagai berikut:

a) Mengisi blangko pendaftaran.

b) Meyerahkan pas foto ukuran 2 x 3 satu lembar.

c) Membayar biaya administrasi sebesar RP. 3000,00.

4) Pembuatan Surat Keterangan Bebas Pustaka.

Syarat-syarat adalah:

a) Mahasiswa/anggota sudah tidak memiliki pinjaman.

b) Mengisi blanko pendaftaran.

c) Menunjukkan kartu anggota bila punya.

d) Menyerahkan pas foto ukuran 2 x 3 satu lembar.

e) Membayar biaya administrasi Rp. 5000,00.

b. Pelayanan referensi

Layanan referensi adalah salah satu kegiatan pokok yang

dilakukan di perpustakaan yang khusus menyajikan koleksi

referensi kepada pemakai perpustakaan. Di UPT Perpustakaan

UPN “Veteran” Yogyakarta dilakukan secara terbuka (open

access), dan penelusuran dapat dilakukan melalui komputer

(OPAC). Koleksi di referensi tidak dipinjamkan hanya boleh di

copy, untuk mempermudah pengenalan maka koleksi referensi di

beri kode “R” dan lebel buku berwarna hijau.

c. Pelayanan Koleksi Cadangan

Dalam koleksi cadangan, koleksinya lebih lengkap

dibanding dengan koleksi dalam ruang sirkulasi. Hal ini

disebabkan koleksi di ruang cadangan hanya ada satu eksempalar

dari setiap koleksi yang ada ruang sirkulasi. Koleksi di ruang

cadangan hanya dipinjamkan pada hari jumat sore pukul 15.00-

17.00 WIB peminjaman maksimal 2 buah buku dan dikembalikan

pada hari senin paling lambat pukul 10.00 WIB. Apabila terjadi

keterlambatan pengembalian maka dikenai denda sebesar Rp.

1000,00 per buku/jam. Syarat peminjaman harus meninggalkan

KTA (Kartu Tanda Anggota).

d. Pelayanan Koleksi di Ruang Penelitian.

Koleksi yang terdapat di ruang penelitian ini antara lain:

penelitian dosen, sekripsi, tesis, dan disertasi. Koleksi ini tidak

dapat dipinjamkan tetapi dapat di foto copy sesuai dengan

peraturan yang berlaku, yaitu bisa difoto copy pada bab 1 saja

karena untuk menghindari kerusakan proses penjiplakan pada

bahan pustaka tersebut.

e. Pelayanan Penelusuran Informasi.

Dalam layanan ini terdapat berbagi jenis layanan yang

dapat ditelusuri melalui komputer (internet), antara lain:

1) Penelusuran informasi melalui internet.

2) Penelusuran informasi PDII-LIPI berupa jurnal, Teknologi

Tepat Guna (TTG), Paten.

3) Penelusuran BEJ ( Bursa Efek Jakarta)

4) Penelusuran lewat CD-ROM, mengenai jurnal ilmiah, artikel

dan lain-lain.

5) Penelusuran Kumpulan Berita Indonesia (kliping elektronik)

6) Penjualan produk bakosurtanal berupa peta bumi, peta lepas

pantai Indonesia dan atlas.

3. Pelayanan Administrasi

Kegiatan pelayanan administrasi yang dilakukan di UPT

Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta, antara lain:

a. Melayani Tata Usaha Perpustakaan dalam hal surat menyurat dan

penyimpanan dokumen.

b. Melayani urusan keuangan perpustakaan dan kepegawaian

perpustakaan.

c. Membuat laporan tertulis secara periodik tentang keseluruhan

kegiatan perpustakaan pada Rektor.

d. Melayani permintaan yang berhubungan dengan penyedia barang-

barang habis pakai untuk keperluan perpustakaan.

I. Tata Tertib Perpustakaan

Tata tertib yang berlaku di UPT Perpustakaan UPN “Veteran”

Yogyakarta, antara lain:

1. Jam Layanan

Waktu pelayanan bagi pemakai di UPT Perpustakaan UPN “Veteran”

Yogyakarta adalah:

Tabel 5 Waktu Layanan

UPT Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta

Hari Pukul

Pagi : 08.00 – 12.00

WIB

Senin S/D Kamis

Istirahat : 12.00 – 13.00

WIB

Sore/malam : 13.00 – 17.00

WIB

Pagi : 09.00 – 11.30

WIB

Istirahat : 12.00 – 13.00

WIB

Jumat

Sore/malam : 13.00 – 17.00

WIB

Sumber: Dokumen UPT Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta.

2. Keanggotaan

Syarat menjadi anggota UPT Perpustakaan UPN “Veteran”

Yogyakarta adalah :

a. Membawa/menunjukkan KTM (Kartu Tanda Mahasiswa) bagi

mahasiswa UPN “Veteran” Yogyakarta.

b. Membayar biaya administrasi sebesar Rp.3000,00 dan kartu

berlaku sampai 1 tahun akademik.

c. Untuk anggota luar UPN “Veteran” Yogyakarta harus membawa

surat pengantar dari fakultas dan membayar biaya administrasi

sebesar Rp. 10.000,00. Kartu ini berlaku untuk 6 bulan (satu

semester) dan hanya digunakan sebagai kartu baca tidak untuk

meminjam bahan pustaka.

Kartu anggota setiap pergantian tahun akademik berganti warna,

ini untuk mempermudah petugas mengetahui apakah kartu sudah di

perpanjang apa belum. Warna kartu anggota berbeda-beda baik untuk

mahasiswa, dosen/pegawai UPN “Veteran” Yogyakarta dan anggota

luar UPN.

3. Sangsi

Sangsi yang diberikan kepada para anggota UPT perpustakaan UPN

“Veteran” Yogyakarta, antara lain:

a. Keterlambatan pengembalian buku koleksi untuk di ruang sirkulasi

dikenalkan denda sebesar Rp. 500,00 per buku/hari.

b. Untuk keterlambatan pengembalian koleksi buku di ruang

cadangan di kenakan denda sebesar Rp. 1000,00 per buku/jam.

J. Sumber Dana

Dana yang tersedia untuk UPT Perpustakaan UPN “Veteran”

Yogyakarta, berasal dari pusat yaitu Yayasan Kejuangan Panglima Besar

Sudirman. Dana yang diterima setiap tahun kurang lebih

Rp.500.000.000,00 yang di alokasikan menjadi dua bagian:

1. Sebagai dana operasional rutin, kurang lebih sebesar

Rp.150.000.000,00 yang disalurkan untuk, pemeliharan dan perbaikan

pustaka, perawatan sarana dan prasarana perpustakaan, belanja tamu.

2. Dana barang modal, kurang lebih sebesar Rp.350.000.000,00

digunakan untuk pengadaan koleksi dan alat-alat elekronik.

BAB IV

PEMBAHASAN MASALAH

A. Analisa Pelayanan

UPT Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta, menyediakaan

layanan Penelusuran Informasi. Layanan penelusuran informasi

perpustakaan yang biasanya diketahui oleh pemustaka adalah sistem

otomasi perpustakaan yang mengacu pada OPAC, namun di UPT

Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta berbeda dengan perpustakaan

perguruan tinggi yang lain. Penelusuran informasi memiliki ruangan

sendiri, dan memiliki berbagai layanan baik secara otomasi maupun secara

manual. Layanan ini menjadi unggulan Perpustakaan UPN “Veteran”

Yogyakarta karena tidak semua perpustakaan memiliki layanan ini.

1. Latar belakang Pelayanan Penelusuran Informasi

Adanya layanan Penelusuran Informasi di UPT perpustakaan UPN

“Veteran” Yogyakarta ini, antara lain dilatarbelakangi oleh:

a. Mendekatkan pemenuhan kebutuhan informasi pemustaka.

b. Permintaan pemustaka untuk menambah layanan di perpustakaan.

c. Kebutuhan di era informasi saat ini mengharuskan perpustakaan

menyediakan informasi yang mudah ditelusur oleh pemustaka.

d. Meningkatkan pengetahuan bagi para mahasiswa dan petugas

dengan memberi pembelajaran tentang penggunaan layanan-

layanan penelusuran informasi.

2. Jenis Layanan Penelusuran Informasi.

a. Layanan jurnal CD-ROM (ProQuest)

ProQuest adalah sebuah vendor database online di luar negeri.

Layanan jurnal dalam bentuk CD-ROM ini menyediakan

4(empat) jenis database, antara lain:

1) Applied science and Technology Plus (ASTP)

Jurnal ilmiah bidang Science and Teknology dalam bentuk

abstrak dan full image.

2) Business Periodical Research On Disc Research (BPO)

Jurnal ilmiah di bidang bisnis dan ekonomi, dalam bentu

abstrak dan full image.

3) Agricultur

Merupakan jurnal ilmiah dalam bidang pertanian dalam bentuk

abstrak dan full image.

4) Agricola

Jurnal ilmiah dalam bidang pertanian dalam bentuk abstrak.

5) Wilson Humanities Society

Jurnal ilmiah bidang ilmu sosial dan humaniora dalam bentuk

full text

Layanan jurnal ProQuest di bagi menjadi 2(dua) jenis:

1) Layanan On-Line

Adalah sebuah data base yang disediakan oleh pangkalan data

proQuest untuk diakses melalui internet.

Di bedakan menjadi 3(tiga) macam bidang, yaitu:

a) ABI/INFORM (R) Research

Layanan ini mencakup bidang bisnis, keuangan, dan

ekonomi. Jenis ini dalam bentuk journals, company

profiles, dan wall street jounal.

b) Agricultural Journals

Layanan ini mancakup bidang pertanian dalam bentuk

jurnal dan majalah.

c) Applied Science and Technology Plus (ASTP)

Layanan ini mencakup bidang teknologi dalam bentuk

jurnal dan majalah.

2) Layanan 0ff-line

Adalah sebuah database yang disediakan oleh pangkalan data

ProQuest yang hanya bisa diaksses dari internal UPT

Perpustakaan “Veteran” Yogyakarta. Layanan jurnal off-line ini

di dalamya hanya terdapat informasi tentang subyek tertentu

yang telah disediakan, dan penelusuran lebih lanjut dengan

menggunakan CD-ROM.

Dalam layanan jurnal on-line dan off-line ini, yang paling

sering digunakan oleh pengguna adalah jurnal off-line karena data

lebih lengkap dan cara penelusuran untuk mendapatkan

informasinya lebih mudah.

Alamat ProQuest

1) UPN

WWW.Proquest.com / pqdweb

ID : 3GSXPJGGJ6

Pasword : uptupnyk

2) Kopertis

WWW.Proquest.com / pqdweb

ID : …………..

Password :

ID dan Pasword kopertis tiap bulan up date.

Jenis-jenis koleksi:

1) UPN

a) ABI / INFORM (R) Research

b) ProQuest Science Jurnalis

2) Kopertis

a) ProQuest Science Journal

b) ProQuest Biology

c) ProQuest Computing

d) ProQuest Telecommunication

e) Academic Research Library

b. Layanan Bursa Efek Jakarta (BEJ)

Bursa Efek Jakarta (BEJ atau JSX) adalah sebuah bursa

saham di Jakarta, Indonesia. Bursa Efek Jakarta merupakan salah

satu bursa tempat di mana orang memperjual belikan efek di

Indonesia.

Database Bursa Efek Jakarta menyediakan 4 (empat)

macam informasi laporan keuangan suatu perusahaan yang sudah

terdaftar di Bursa Efek Jakarta yang di update setiap bulan.

1) Financial Highlight (Ringkasan Keadaan Keuangan)

“Adalah suatu laporan yang mencakup keadaan keuangan

fianansial perusahaan, pada tanggal tertentu/untuk setiap

peiode.” (Winardi,1989: 210)

2) Interim Report ( Laporan Interim)

“Adalah laporan sementara mengenai kondisi atau posisi

keuangan perusahaan” (Winarno, 2003: 275)

3) Audited Annual Financial ( Laporan Keuangan Tahunan)

Adalah laporan yang diterbitkan atau dipublikasikan para direktur perusahaan perseroan yang ditunjukan untuk para pemegang saham. Laporan ini dapat berupa neraca, laporan laba-rugi, laporan akuntan dan laporan direktur. (Winarno, 2003: 27).

4) Prospectus (Prospektus)

“Adalah selebaran yang dikeluarkan suatu perusahaan atau

badan pemerintah yang ditujukan untuk kepentingan informasi

kepada calon investor tentang rencana pengeluaran sekuritas”

(Winarno, 2003: 362)

Database BEJ menyediakan data yang berupa laporan

keungan dari berbagai sektor perusahaan, antara lain:

1) Minning sector/sector pertambangan.

2) Basic industry and chemical sector/sector industry kimia

3) Various industry

4) Consumers good industry/sector industri makanan

5) Property and real estate sector/sector property dan real estate

6) Infrestrukture, utility, and transportation sector/sector

infrastruktur, utility dan transportasi

7) Financial sector, bank/sector keuangan bank.

8) Financial sector, non bank/sector keuangan bukan bank

9) Trade, servis and investment sector/sector perdagangan, servis,

dan investasi.

c. Layanan Database PDII-LIPI

Hasil kerjasama perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta

dengan PDII-LIPI Jakarta nomor 148/J.I.3/KS/2004,

04/UPN/PKS/III/2004. Merupakan database yang dikemas dalam

bentuk digital menggunakan media CD-ROM yang berisi seluruh

koleksi.

PDII adalah salah satu unit kerja di bawah LIPI. Pada

awalnya PDII - LIPI mempunyai nama Pusat Dokumentasi Ilmiah

Nasional (PDIN). Pusat Dokumentasi dan Informasi Ilmiah (PDII)

- LIPI mempunyai tugas untuk melaksanakan pembinaan dan

pemberian jasa dokumentasi dan informasi ilmiah, sesuai dengan

kebijaksanaan yang telah ditetapkan oleh ketua LIPI.

Jenis-jenis koleksi PDII-LIPI.

1) Buku

2) Tesis

3) Seminar

4) Laporan Penelitian

5) Karya Ilmiah

6) Paten Indonesia

7) Paten Asing

8) Jurnal Indonesia dan Asing

9) Teknologi tepat guna

10) Koleksi Mikrofis / Mikrofilm

11) Koleksi Ilmu Sosial

12) Artikel dan Makalah

13) Artikel Jurnal Asing

14) Fulltext Artikel Asing

15) Kliping Koran

16) Sari Laporan Penelitian

17) Full Text Artikel Majalah Asing

18) Riset Unggulan Terpadu

d. Layanan Outlet Peta

Peta adalah gambaran permukaan bumi pada bidang datar

dengan skala tertentu melalui suatu sistem proyeksi.

Outlet peta ini terbagi menjadi 2 :

1) Outlet Peta Pusat Survei Geologi

Merupakan hasil kerjasama UPN “Veteran” Yogyakarta

dengan pusat survey geologi (PSG) Bandung.

Outlet ini menyediakan :

a) Peta Geologi terdiri :

(1) Peta Geologi

Skala : 1:100.000

1:250.000

(2) Peta Geologi Regional

Skala : 1: 500.000

1: 1.000.000

1: 5.000.000

(3) Peta Geologi Rinci

Skala : 1: 50.000

1: 100.000

b) Peta Anomali Bouguer

Skala : 1: 100.000

1: 250.000

1: 2.000.000

1: 5.000.000

c) Peta Tematik

(1) Peta geologi kuarter

(2) Peta geomorfologi

(3) Peta seismotektonik

d) Peta skala 1: 5.000.000

(1) Peta bahaya goncangan gempa bumi Indonesia

(2) Peta wilayah rawan bencana gempa bumi Indonesia

(3) Peta arah kemangnetan purba di Indonesia

(4) Peta sebaran umur radiometri Indonesia

(5) Peta seismotektonik Indonesia

2) Outlet peta Bakosurtanal

Merupakan hasil kerjasama UPN “Veteran” Yogyakarta

dengan badan Koordinasi Survey dan Pemetaan Nasional

(Bakosurtanal). Outlet ini merupakan yang ke 3 di DIY.

Jenis-jenis peta:

a) Peta RBI (Rupa Bumi)

Skala : 1: 250.000

1: 50.000

1: 25.000

1: 500.000

b) Peta LLN (Lingkungan Laut Nasional)

c) Peta LPI (Lingkungan Pantai Indonesia)

Skala : 1: 250.000

1: 50.000

d) Peta Foto

Skala : 1: 50.000

e) Atlas Dinding

f) Atlas sumber daya nasional pengguna tanah

g) Atlas sumber daya kelautan 2006

h) Atlas Indonesia form space

i) Atlas pulau-pulau kecil terluar

e. Layanan Internet

Definisi INTERNET : Internet merupakan hubungan antar

berbagai jenis komputer dan jaringan di dunia yang berbeda sistem

operasi maupun aplikasinya di mana hubungan tersebut

memanfaatkan kemajuan media komunikasi (telepon dan satelit)

yang menggunakan protokol standar dalam berkomunikasi yaitu

protokol TCP/IP.

Fungsi : Internet merupakan media komunikasi dan informasi

modren.

Beberapa keunggulannya antara lain yaitu:

1) Bersifat global tanpa batas

2) Tersedia berbagai macam informasi

3) Sarana komunikasi yang efektif dan efisien untuk berbagai

keperluan,

4) Biaya lebih ringan

Internet ibarat lautan ilmu pengetahuan dan informasi yang

tak bertepi yang siap dijelajahi dan dieksplorasi. Internet

merupakan sarana informasi terkini yang begitu luas cakupannya

dan siap memenuhi kebutuhan user-nya

Dalam perpustakaan yang sudah menggunakan sistem

otomasi berhubungan erat dengan internet. Internet juga membantu

kelancaran pelayanan diperpustakaan, mempermudah pemustaka

dalam penelusuran informasi.

B. Mekanisme Layanan Penelusuran Informasi

1. Pemustaka datang ke perpustakaan menuju ruang penelusuran

informasi

2. Pustakawan bertanya kepada pemustaka, informasi apa yang akan

ditelusur/dibutuhkan

3. Pustakawan memberikan bimbingan seperti :

a. Langkah-langkah menelusur jurnal Pro-Quest

1) Klik Pro-Quest

2) Pilih salah satu data base :

a) ABI / INFORM (R) Rsearch

b) Applied science teknologi plus

3) Klik ok

4) Tulis pada kolom lalu klik search for

5) Klik kolom text display ( untuk melihat ke abstrak )

6) Klik page image display ( masukkan CD yang sesuai yang

muncul di fll text : th/bln/th)

b. Cara menelusur BEJ (Bursa Efek Jakarta)

Langkah menelusur Laporan Keuangan Bursa Efek Jakarta

1) Klik icon BEJ

2) Klik file (JSXPCXS INDEX FILES \ JSXPCFS)

3) Pilih salah satu :

a) Stock code

b) Listend company name

c) Report type

(1) Audiced annual report

(2) Financial high light

(3) Interim report

(4) Prospectus

d) Industri or sector

e) Year

4) Klik browse choices

5) Klik 2x / klik code / klik paste

6) Klik execute query (go)

7) Klik 2x pada full report display (laporan keuangan penuh)

8) Klik query screen (mengganti pencarian)

(lebih jelas dilihat pada lampiran 12,hal 75,76)

Langkah-langkah Pencarian Data Saham

1) Klik data saham

2) Pilih file data saham

a) Announcement date

b) Emiten List

c) Jll Quotation

d) LQ - 45

e) Stock Split

f) Listed

g) Market Index

h) Stock Summary

i) Dividen

j) IPO

k) Right Issue

3) Membuka data saham

a) Klik 2x

b) Klik open

c) Pilih tahun yang diinginkan

4) Untuk mencari perusahaan qursor ditaruh kode perusahaan

a) Klik edit pilih find (tulis kode perusahaan)

b) Klik find next

c) Blok perusahaan yang diinginkan klik kanan copy buka

program Microsoft excel klik kanan paste special

d) Klik text

e) Klik ok (lebih jelas dilihat pada lampiran 11,hal

73,74)

c. Langkah-langkah Menelusur Data PDII-LIPI

1) Masukkan CD data

2) Pilih dokumen yang dicari :

a) Buku

b) Tesis

c) Seminar

d) Laporan Penelitian

e) Karya Ilmiah

f) Paten Indonesia, dll.

3) Klik 2x sesuai pilihan

4) Klik cari (muncul beberapa pilihan)

5) Seleksi sesuai pilihan

6) Print untuk pesan

d. Langkah-Langkah Pencarian Peta

1) Pencarian Peta Rupa Bumi

Peta tersedia indeks perpropinsi/indek cakupan data

kabupaten atau kota diantaranya:

a) Sumatera

b) Kalimantan dan Sulawesi

c) Jawa, Bali dan Nusa Tenggara

Pilih salah satu kabupaten untuk menentukan nomor

lembaran peta dan nama lembar yang akan dicari.

2) Pencarian Peta Geologi

a) Sumatera

(1) Sumatera bagian utara

(2) Sumatera bagain selatan

b) Jawa

(1) Jawa Tengah

(2) Jawa Barat

(3) Jawa Timur

c) Nusa Tenggara Timur

d) Kalimantan

(1) Kalimantan bagain utara dan natura

(2) Kalimantan bagian selatan

e) Sulawesi / Button

f) Maluku

g) Papua

(1) Papua bagai utara

(2) Papua bagain selatan

Dan masing-masing mengacu pada index yang telah

tersedia.

C. Tingkat Kunjungan

Pengunjung ruang penelusuran informasi diperkirakan sekitar 25

orang per hari. Jumlah pengunjung tidak dapat dianalisis secara tepat

karena para pengunjung di ruang penelusuran ini kadang-kadang tidak

mengisi daftar persensi pengunjung yang sudah disediakan oleh

pustakawan, hal ini disebabkan kurangnya jumlah pustakawan dan

sosialisasi tentang peraturan di ruang layanan penelusuran informasi.

D. Hambatan-hambatan

Dalam layanan tidak selalu sesuai dengan yang diharapkan, akan

ditemui beberapa hambatan:

1. Tidak adanya Genset

Tidak adanya pembangkit listrik cadangan di UPT Perpustakaan

UPN “Veteran” Yogyakarta akan merugikan pemustaka yang sedang

melakukan penelusuran, karena para pengguna harus menunggu

sampai aliran listrik hidup kembali.

2. Tidak semua pemustaka mengenal layanan Penelusuran Informasi

Banyak pemustaka yang masih bingung dalam melakukan

penelusuran, mereka masih membutuhkan bimbingan dari pustakawa,

oleh sebab itu maka perlu melakukan promosi pada tiap-tiap koleksi.

3. Tidak adanya tenaga Teknisi (TI)

UPT Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta tidak memiliki

teknisi yang dapat dihandalkan, sehingga jika terjadi kerusakan tidak

dapat langsung di tangani dengan cepat.

4. Ketidak puasan pemustaka menggunakan jurnal CD-ROM bentuk

abstrak dan full image.

Dari sekian banyak pemustaka yang menggunakan jurnal CD-

ROM, sebagian besar pemustaka yang masih bertanya kepada

pustakawan karena kurang jelas menggunakan CD-ROM dalam

bentuk abstrak dan full image.

E. Pemecahan Masalah

Pemecahan masalah yang dapat dilakukan adalah sebagai berikut:

1. Mengupayakan Genset

Dalam layanan penelusuran informasi banyak menggunakan media

elektronik seperti komputer, jika komputer yang digunakan tiba-tiba

mati karena jaringan listrik padam, pemustaka akan merasa dirugikan

karena hasil penelusuran yang sudah ditemukan tidak dapat mucul

pada saat komputer hidup kembali.

Upaya agar pemustaka tidak merasa dirugikan yang diakibatka

oleh aliran listrik yang padam, maka UPT Perpustakaan UPN

“Veteran” Yogyakarta perlu menyediakan sebuah genset agar layanan

penelusuran tetap berjalan terus walaupun aliran listrik padam.

2. Melakukan promosi dan pendidikan pemustaka

Layanan ini akan berhasil bila komunikasi antara pemustaka dan

pustakawan dapat tercipta dengan baik, pustakawan memberikan

bimbingan dan arahan tentang apa yang ingin dicari di ruang

penelusuran. Peran pustakawan disini sangat besar guna kelancaran

penelusuran dan ditunjang oleh beberapa aspek peralatan seperti

komputer, indeks, CD-ROM, dan juga pustakawan yang mengerti

penelusuran dengan media digital, juga para pemustaka yang

memahami proses penelusuran.

UPT Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta perlu melakukan

promosi untuk memperkenalkan layanan informasi kepada pemustaka

apa saja, yang terdapat di ruang layanan penelusuran informasi dan

bagai mana cara penelusuranya. Agar efektifitas penggunaan layanan

dapat tercapai.

3. Pustakawan di berikan kursus tentang TI.

UPT Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta memberikan kursus

secara bergilir pada pustakawan, dengan kursus yang berbeda-beda.

Upaya ini dilakuakan untuk mengurangi ketergantungan perpustakan

pada pihak luar, sehingga jika terdapat hambat-hambatan seperti

komputer terkena virus, dapat dengan cepat ditangani.

4. Menyediakan jurnal dalam bentuk full text

UPT Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta hendaknya

menyediakan juga jurnal dalam bentuk full text. Untuk mengntisipasi

pemustaka yang kesulitan menggunakan jurnal CD-ROM dalam

bentuk abstrak dan full image.

BAB V

PENUTUP

A. KESIMPULAN

Dari beberapa pembahasan yang penulis sampaikan di depan, dapat ditarik

kesimpulan sebagai brikut:

5. Jenis layanan yang ada pada bagian pelayanan penelusuran

informasi di UPT Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta

adalah, layanan jurnal CD-ROM (ProQuest), layanan Bursa Efek

Jakarta (BEJ), layanan Database PDII-LIPI, layanan Outlet Peta,

Layanan Internet.

6. Prosedur layanan penelusuran informasi di UPT Perpustakaan

UPN “Veteran” Yogyakarta yaitu, Pemustaka datang ke

perpustakaan menuju ruang penelusuran informasi, pustakawan

bertanya kepada pemustaka, informasi apa yang akan

ditelusur/dibutuhkan, pustakawan memberikan bimbingan seperti :

Langkah-langkah menelusur jurnal Pro-Quest, Cara menelusur BEJ

(Bursa Efek Jakarta), Langkah-langkah Menelusur Data PDII-LIPI,

Langkah-Langkah Pencarian Peta.

7. Hambatan-hambatan yang ada pada bagian layanan penelusuran

informasi di UPT Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta

adalah, tidak adanya genset, tidak semua pemustaka sudah

mengenal layanan penelusuran informasi, tidak adanya tenaga

teknisi, ketidak puasan pemustaka menggunakan jurnal CE-ROM

bentuk abstrak dan full image.

8. Untuk mengatasi beberapa hambatan tersebut UPT Perpustakaan

UPN “Veteran” Yogyakarta mengtasinya dengan cara,

mengupayakan genset, melakukan promosi dan pendidikan

pemustaka, pustakawan di berikan kursus tentang TI, dan

menyediakan jurnal dalam bentuk full text.

9. Layanan penelusuran informasi ini menjadi layanan unggulan UPT

Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta. Karena tidak semua

perpustakaan memiliki layanan ini.

B. SARAN

Saran yang dapat di sampaikan untuk UPT Perpustakan UPN “Veteran”

Yogyakarta, sebagai berikut:

1. Mengupayakan Genset agar layanan perpustakaan tidak terganggu,

jika aliran listrik mati, terutama di ruang layanan penelusuran

informasi

2. Untuk meningkatkan pelayanan kepada pemustaka, UPT

Perpustakaan UPN “Veteran” Yogyakarta perlu menambah

pustakawan yang mempunyai keahlian dibidang TI, karena Sumber

Daya Manusia yang ada sekarang di rasa masih kurang.

3. Pengiriman pustakawan untuk memperdalam ilmu dibidang

Teknologi Informasi melalui kursus dan diklat, sebaiknya

dilanjutkan secara terus menerus dan berkelanjutan, untuk

menenggulangi dengan cepat jika terjadi trouble.

4. Untuk mengurangi ketidak puasan pemustaka yang menggunakan

jurnal CD-ROM bentuk abstrak dan full image, perlu di perbanyak

jurnal CD-ROM dalam bentuk full text.

DAFTAR PUSTAKA Basuki, Sulistiyo. 1994. Periodisasi Perpustakaan Indonesia. Bandung: PT

Remaja Rosdakarya, Rosda Grup. Basuki, Sulistiyo. 1999. Pengantar Ilmu Perpustakaan. Jakarta: PT Gramedia

Pustaka Utama. Kamus Besar Bahasa Indonesia. 1989. Jakarta: Balai Pustaka. NS. Sutarno. 2004. Manajemen Perpustakaan: Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta:

Samitra Media Utama Qulyubi, Syihabudin dkk. 2003. Dasar-dasar Ilmu Perpustakaan dan Informasi.

Jogjakarta: IAIN Sunan Kalijga. W. Gulon. 2004. Metode Penelitian. Jakarta: Grafindo. Winardi. 1989. Kamus Ekonomi. Bandung: Pusat Grafika. Winarno, Sigit. 2003. Kamus Besar Ekonomi. Bandung: Pusat Grafika.