pelaksanaaan antenatal care terintegrasi dalam …repository.unjaya.ac.id/2193/2/novia...

41
PELAKSANAAAN ANTENATAL CARE TERINTEGRASI DALAM PENCEGAHAN DETEKSI DINI KOMPLIKASI PADA IBU HAMIL DI PUSKESMAS JETIS I BANTUL YOGYAKARTA KARYA TULIS ILMIAH Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat Mencapai Gelar Ahli Madya Kebidanan Stikes Jenderal Achmad Yani Yogyakarta Novia damayanti 1113077 PROGRAM STUDI KEBIDANAN (D-3) SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN JENDERAL ACHMAD YANI YOGYAKARTA 2017

Upload: others

Post on 06-Nov-2019

16 views

Category:

Documents


3 download

TRANSCRIPT

PELAKSANAAAN ANTENATAL CARE TERINTEGRASI DALAM

PENCEGAHAN DETEKSI DINI KOMPLIKASI PADA IBU HAMIL

DI PUSKESMAS JETIS I BANTUL

YOGYAKARTA

KARYA TULIS ILMIAH

Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat Mencapai Gelar Ahli Madya Kebidanan

Stikes Jenderal Achmad Yani Yogyakarta

Novia damayanti

1113077

PROGRAM STUDI KEBIDANAN (D-3)

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN

JENDERAL ACHMAD YANI

YOGYAKARTA

2017

i

PELAKSANAAAN ANTENATAL CARE TERINTEGRASI DALAM

PENCEGAHAN DETEKSI DINI KOMPLIKASI PADA IBU HAMIL

DI PUSKESMAS JETIS I BANTUL

YOGYAKARTA

KARYA TULIS ILMIAH

Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat Mencapai Gelar Ahli Madya Kebidanan

Stikes Jenderal Achmad Yani Yogyakarta

Novia damayanti

1113077

PROGRAM STUDI KEBIDANAN (D-3)

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN

JENDERAL ACHMAD YANI

YOGYAKARTA

2017

ii

iii

iv

KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan ke hadirat Allah SWT atas limpahan

rakhmat-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan Karya Tulis Ilmiah dengan

judul: “Pelaksanaaan Antenatal Care Terintegrasi dalam Pencegahan Deteksi Dini

Komplikasi Pada Ibu Hamil di Puskesmas Jetis 1 Bantul”.

Karya Tulis Ilmiah ini dapat diselesaikan atas bimbingan, arahan, dan

bantuan dari berbagai pihak yang tidak dapat penulis sebutkan satu persatu, dan

pada kesempatan ini penulis dengan rendah hati mengucapkan terima kasih

dengan setulus-tulusnya kepada:

1. Kuswanto Harjo, dr., M.Kes selaku Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan

Jenderal Ahmad Yani Yogyakarta.

2. Reni Merta Kusuma, M.Keb selaku Ketua Prodi Kebidanan (D-3) Sekolah

Tinggi Ilmu Kesehatan Jenderal Achmad Yani Yogyakarta.

3. Yuli Astuti, S.ST selaku Koordinator Karya Tulis Ilmiah.

4. Ekawati, S.SiT, M.Kes selaku dosen pembimbing Karya Tulis Ilmiah yang

telah memberikan arahan dan bimbingan kepada peneliti.

5. Elvika Fit Ari Shanti S.ST,M.Kes selaku penguji Karya Tulis Ilmiah yang

meluangkan waktu untuk menguji dan memberi saran.

6. Kepala serta petugas Puskesmas Jetis I Bantul Yogyakarta khususnya bagian

poli KIA yang telah membantu dalam terlaksananya penelitian ini.

Semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan kebaikan kepada semuanya,

sebagai imbalan atas segala amal kebaikanya. Akhirnya besar harapan penulis

semoga usulan penelitian ini beguna bagi semua.

Yogyakarta, 31 Mei 2017

Penulis

v

DAFTAR ISI

Hal

HALAMAN JUDUL ........................................................................................ i

HALAMAN PENGESAHAN .......................................................................... ii

HALAMAN PERNYATAAN ......................................................................... iii

KATA PENGANTAR ..................................................................................... iv

DAFTAR ISI .................................................................................................... v

DAFTAR TABEL ............................................................................................ vii

DAFTAR GAMBAR ....................................................................................... viii

DAFTAR LAMPIRAN .................................................................................... ix

INTISARI ......................................................................................................... x

ABSTRACT ....................................................................................................... xi

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang ................................................................................. 1

B. Rumusan Masalah ........................................................................... 5

C. Tujuan Penelitian ............................................................................. 5

D. Manfaat Penelitian ........................................................................... 5

E. Keaslian Penelitian .......................................................................... 7

BAB II TINJAUN PUSTAKA

A. Pelaksanaan ANC Terintegrasi ........................................................ 8

1. pelaksanaan ................................................................................ 8

2. ANC ............................................................................................ 8

3. ANC Terintegrasi ........................................................................ 14

4. Deteksi Dini ................................................................................ 21

5. Tenaga Kesehatan ...................................................................... 21

B. Kerangka Teori ................................................................................ 22

C. Kerangka Konsep ............................................................................ 23

D. Pertanyaan Penelitian ...................................................................... 24

BAB III METODE PENELITIAN

A. Desain Penelitian ............................................................................. 25

B. Lokasi dan Waktu Penelitian ........................................................... 25

C. Populasi dan Sampel ........................................................................ 26

D. Variabel Penelitian .......................................................................... 26

E. Definisi Operasional ........................................................................ 27

F. Alat dan Metode Pengumpulan Data ............................................... 28

G. Validitas dan Reliabilitas ................................................................. 29

H. Pengolahan Data dan Analisis Data................................................. 30

I. Etika Penelitian ................................................................................ 32

J. Pelaksanaan Penelitian .................................................................... 33

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Hasil ................................................................................................. 35

B. Pembahasan ..................................................................................... 41

C. Keterbatasan penelitian.................................................................... 46

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan ...................................................................................... 47

B. Saran ................................................................................................ 49

vi

DAFTAR PUSTAKA

LAMPIRAN

vii

DAFTAR TABEL

Hal Tabel 1.1 Keaslian Penelitian ...................................................................................... 7

Tabel 2.1 Cara penapisan Imunisasi TT pada WUS dan ibu hamil ............................. 15

Tabel 2.2 Pedoman imunisasi TT bagi ibu hamil ........................................................ 15

Tabel 3.1 Definisi Oprasional ...................................................................................... 27

Tabel 3.2 Kisi-Kisi Daftar Cheklist ............................................................................. 29

Tabel 4.1 Distribusi responden berdasarkan umur dan pendidikan ............................. 36

Tabel 4.2 Distribusi frekuensi maternal neonatal tetanus elimination ........................ 36

Tabel 4.3 Distribusi frekuensi antisipasi defisiensi gizi dalam kehamilan .................. 37

Tabel 4.4 Distribusi frekuensi pencegahan dan pengobatan IMS/ISK dalam

kehamilan .................................................................................................... 37

Tabel 4.5 Distribusi frekuensi eliminasi sifilis kongenital (ESK/CSE) dan

Frambusia .................................................................................................... 38

Tabel 4.6 Distribusi frekuensi pencegahan penularan HIV dari ibu ke janin .............. 38

Tabel 4.7 Distribusi frekuensi pencegahan malaria dalam kehamilan ........................ 39

Tabel 4.8 Distribusi frekuensi penatalaksanaan TB dalam kehamilan ........................ 39

Tabel 4.9 Distribusi frekuensi pencegahan cacingan pada kehamilan ........................ 40

Tabel 4.10 Distribusi frekuensi peningkatan intelegensia janin pada kehamilan .......... 40

viii

DAFTAR GAMBAR

Hal

Gambar 1.1 Keaslian Penelitian ..................................................................... 7

Gambar 2.1 Kerangka Teori ........................................................................... 27

Gambar 2.2 Kerangka Konsep ....................................................................... 28

ix

DAFTAR LAMPIRAN

LAMPIRAN 1. Surat Izin Studi Pendahuluan

LAMPIRAN 2. Permohonan Menjadi Responden

LAMPIRAN 3. Informed Consent (Surat Keterangan Persetujuan)

LAMPIRAN 4. Checklist Penelitian

LAMPIRAN 5. Hasil Penelitian

LAMPIRAN 6. Jadwal Penelitian

LAMPIRAN 7. Lembar Bimbingan

x

PELAKSANAAN ANC TERINTEGRASI DALAM DETEKSI DINI

PENCEGAHAN KOMPLIKASI PADA IBU HAMIL

DI PUSKESMAS JETIS I BANTUL

Novia Damayanti1, Ekawati

2

INTISARI

Latar Belakang: Angka Kematian menurut WHO sebesar 500.000 jiwa per

tahun dan kematian bayi khususnya neonatus sebesar 10.000.000 jiwa per tahun.

AKI di kabupaten Bantul pada tahun 2015 mengalami penurunan dibandingkan

pada tahun 2014. Hal tersebut ditandai dengan turunnya angka kematian ibu.

Tahun 2014 sebesar 104,7/100.000 Kelahiran Hidup yaitu sejumlah 14 kasus,

sedangkan pada tahun 2015 sebanyak 11 kasus sebesar 87,5/100.000 Kelahiran

Hidup (Dinkes DIY, 2015). Untuk menangani permasalahan AKI, maka

pelayanan asuhan antenatal perlu dilakukan secara terintegrasi. Hasil studi

pendahuluan di Puskesmas Jetis I Bantul, belum semua pelayanan antenatal

terintegrasi dilaksanakan contohnya seperti pencegahan malaria dikarenakan

bantul bukan daerah endemis malaria, penatalaksanaan TB dalam kehamilan

dikarenakan tidak ada indikasi untuk dilakukan pemeriksaan.

Tujuan Penelitian: Diketahuinya pelaksanaan antenatal care terintegrasi di

Puskesmas Jetis I Bantul.

Metode Penelitian: Jenis penelitian deskriptif kuantitatif. Teknik sampling

menggunakan sampling jenuh dengan jumlah responden 8. Analisa data

menggunakan analisis univariat.

Hasil: Penelitian ini menunjukan bahwa pelaksanaan antenatal care terintegrasi

di Puskesmas Jetis I Bantul tahun 2017 yaitu dalam kategori cukup yaitu sebanyak

4 responden (50%).

Kesimpulan: pelaksanaan antenatal care yang dilakukan oleh bidan belum dalam

kategori baik atau masih kurang. Untuk tenaga kesehatan agar lebih meningkatkan

standar pelayanan antenatal care terintegrasi sesuai dengan standar oprasional

prosedur.

Kata Kunci: Pelaksanaan, ANC, Terintegrasi

1 Mahasiswa Program Studi Kebidanan (D-3) Stikes Jendral Achmad Yani

Yogyakarta 2 Dosen Pembimbing Jurusan Kebidanan (D-3) Stikes Jendral Achmad Yani

Yogyakarta

xi

IMPLEMENTATION OF INTEGRATED ANC IN EARLY DETECTION

OF COMPLICATION PREVENTION ON EXPECTANT MOTHERS IN

HEALTH CENTER JETIS I BANTUL

Novia Damayanti1, Ekawati

2

ABSTRACT

Background: Mortality based on WHO as many 500.000 people each year and

infant mortality, especially neonates, were 10,000,000 each year. Maternal

mortality rate in Bantul district in 2015 decreased Compared to 2014. This is

marked by the decline in maternal mortality. In 2014 amounted to 104.7 / 100,000

live births that amounted to 14 cases, while in 2015 as many 11 cases of 87.5 /

100,000 live birth (Health Department of DIY, 2015). To deal with maternal

mortality issues, then antenatal care services need to be done in an integrated

manner. Based on preliminary results in health center of Jetis I Bantul, not all

integrated antenatal services have been implemented for example malaria

prevention due to cultivation not malaria endemic areas, TB management in

pregnancy because there is no indication for examination.

Research Objective: Know the implementation of integrated ANC in Health

Center of Jetis I Bantul.

Research Method: The research type was quantitative descriptive. Sampling

technique used saturated sampling with the number of respondents were 8. Data

analysis used univariat analysis.

Result: This research showed that implementation of integrated ANC in Health

Center of Jetis I Bantul year 2017 was in enough category as many 4 respondents

(50%).

Conclusion: implementation of antenatal care conducted by midwives was not in

good category yet and still less. For health personnel to further improve the

standard of integrated antenatal care services in accordance with standard

operating procedures

Keywords: Implementation, ANC, Integrated

1 Student of Midwifery Department (D-3) of Stikes Jendral Achmad Yani

Yogyakarta 2 Lecturer of Midwifery Department (D-3) of Stikes Jendral Achmad Yani

Yogyakarta

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Angka Kematian menurut World Health Organization (WHO) sebesar

500.000 jiwa per tahun dan kematian bayi khususnya neonatus sebesar 10.000.000

jiwa per tahun. Kematian maternal dan bayi tersebut terjadi terutama di Negara

berkembang sebesar 99%. Jumlah AKI sangat besar, tetapi tidak menarik

perhatian karena kejadiannya tersebar (sporadis) dan berbeda dengan kematian

yang terjadi akibat bencana alam. Sebenarnya hal ini dapat dicegah dengan

meningkatkan kerjasama antara pemerintah, swasta, dan badan-badan sosial

(Manuaba, 2010).

Angka kematian di Dunia yaitu 289.000 jiwa, salah satunya di Asia

Tenggara yang memiliki 16.000 jiwa sedangkan AKI di Negara berkembang yaitu

Indonesia sebanyak 214/100.000 kelahiran hidup. Faktor prnyebab AKI tinggi di

Indonesia adalah perdarahan (30,3%), hipertensi dalam kehamilan (27,1%),

infeksi (7,3%), partus macet (1,8%) dan abortus (1,8%) (Saefuddin, 2011).

Meningkatkan kesehatan ibu dan anak Indonesia telah lama dilakukan

sejak berdirinya Balai Kesehatan Ibu dan Anak (BKIA) pada tahun 1950 yang

memberi pelayanan berupa perawatan kehamilan, persalinan, perawatan bayi dan

anak, pendidikan kesehatan dan pelayanan Keluarga Berencana (KB). Namun

sampai saat ini angka kematian ibu dan bayi masih tinggi (Prasetyawati, 2012).

Survei Demografi Kesehatan Indonesia (SDKI) 2012 dalam Depkes RI

2015 AKI di Indonesia masih tinggi yaitu 359 per 100.000 kelahiran hidup yang

berarti mengalami sedikit kenaikan jika dibandingkan dengan tahun 2007 yaitu

307 per 100.000 kelahiran hidup. Target global Sustainable Development Goals

(SDGs) 2030 adalah mengurangi AKI dibawah 70 per 100.000 kelahiran hidup,

maka masih diperlukan upaya yang sangat keras agar target dapat tercapai

(Depkes RI, 2014). Dinkes DIY menyatakan adanya peningkatan AKI dari tahun

2011 sampai dengan tahun 2013 dan terjadi penurunan yang signifikan pada tahun

2014, yaitu 204/100.000 kelahiran hidup turun menjadi 46/100.000 kelahiran

hidup. Angka kelahiran hidup pada 2014 di bandingkan dengan target SDG’s

2

sebesar < 70/100.000 kelahiran hidup pada tahun 2030, maka Kota Yogyakarta

sudah dapat mencapainya (Dinkes DIY, 2015).

Pembangunan kesehatan diarahkan untuk meningkatkan kesadaran,

kemauan dan kemampuan masyarakat untuk hidup sehat secara mandiri agar

pencapaian derajat kesehatan diselenggarakan berdasarkan azas perikemanusiaan,

pemberdayaan dan kemandirian serta adil dan merata dengan mengutamakan

aspek manfaat utamanya bagi kelompok rentan seperti ibu, bayi, anak, usia lanjut

dan keluarga tidak mampu. Upaya enurunkan AKI, bayi dan balita, meningkatkan

status gizi masyarakat serta pencegahan dan penanggulangan penyakit menular

masih menjadi prioritas utama dalam pembangunan nasional bidang kesehatan

sebagaimana tercantum dalam dokumen Rencana Pembangunan Kesehatan

Jangka Menengah Nasional (RPJMN) tahun 2010-2015.

AKI di kabupaten Bantul pada tahun 2015 mengalami penurunan

dibandingkan pada tahun 2014. Hal tersebut ditandai dengan turunnya angka

kematian ibu. Tahun 2014 sebesar 104,7/100.000 Kelahiran Hidup yaitu sejumlah

14 kasus, sedangkan pada tahun 2015 sebanyak 11 kasus sebesar 87,5/100.000

Kelahiran Hidup. Target AKI tahun 2015 adalah 70/100.000 Kelahiran Hidup.

Hasil Audit Maternal Perinatal (AMP) menyimpulkan bahwa penyebab kematian

ibu pada tahun 2015 adalah Pre Eklamsia Berat (PEB) sebanyak 36% (4 kasus),

Perdarahan sebesar 36% kasus (4 kasus), TB Paru 18% (2 kasus) dan Emboli air

ketuban 9% (1 kasus). Penyebaran kasus kematian ibu di Kabupaten Bantul terjadi

pada beberapa wilayah kecamatan dengan jumlah kasus terbanyak dilaporkan

terjadi di Puskesmas Sedayu II, Bangun I dan Jetis I (2 kasus) (Dinkes Bantul,

2016). AKI cenderung menurun namun terjadi fluktuasi 3-5 tahun terakhir,

bahkan mengalami kenaikan. Tahun 2030 target SDG’s untuk AKI nasional

adalah 70/1000 kelahiran hidup, sedangkan kota DIY masih membutuhkan upaya

yang keras dan konsisten dalam menurunkan AKI (Dinkes Yogja, 2015).

Komplikasi kehamilan, persalinan dan nifas merupakan masalah kesehatan

yang penting. AKI yang tinggi di Indonesia disebabkan karena banyaknya ibu

hamil yang memiliki risiko tinggi. Kehamilan yang beresiko adalah kehamilan

dengan komplikasi yang dapat memengaruhi kesehatan ibu dan janin. AKI dapat

3

diturunkan dengan cara pencegahan dan mendeteksi secara dini agar komplikasi

dapat diketahui dan tidak menyebabkan kematian salah satunya dengan cara

meningkatkan pemeriksaan Antenatalcare (Kusmiyati, 2010).

WHO melaporkan bahwa terdapat 536.000 wanita hamil meninggal akibat

komplikasi kehamilan dan persalinan di seluruh dunia. Antenatal sangat penting

untuk dapat menjamin bahwa proses alamiah dari kehamilan berjalan normal dan

ibu hamil tetap melalui kehamilannya dengan sehat dan selamat. Ibu hamil dapat

diprediksi faktor risiko dan kemungkinan komplikasi dengan cara Antenatal

(Manuaba, 2010).

Pelayanan asuhan Antenatal Care (ANC) perlu dilakukan secara

terintegrasi untuk mengatasi permasalahan AKI. Pelayanan Antenatal sendiri

adalah Antenatal yang terintegrasi dengan pelayanan program Gizi, Imunisai,

IMS-HIV/AIDS, ESK dan Frambusia, TB dan Kusta, Malaria, Cacingan, dan

intelegensia dengan pendekatan yang rensponsif gender untukmenghilangkan

missed opportunity yang ada. Selanjutnya akan menuju pada pemenuhan hak

reprouksi khususnya pada ibu hamil. Untuk itu asuhan standar antenatal perlu

adanya perbaikan menjadi standar asuhan yang terintegrasi, yang mengakomodasi

kebijakan, strategi, dari kegiatan program yang terkait. Maka perlu dibentuk tim

dalam melaksanakan asuhan antenatal terintegrasi, yang dapat memfasilitasi

kemitraan antara dokter spesialis, dokter umum, bidan dengan system rujukan

yang jelas, dan dilengkapi fasilitas pendukung dari setiap program guna

mewujudkan Making Pregnancy Server (Fitryana, 2013).

Puskesmas dan jarigannya serta rumah sakit rujukan perlu melakukan

upaya kesehatan, seperti promotif, preventif, kuratif dan rehabilitative untuk

meningkatkan status kesehatan ibu. Upaya tersebut berupa pelayanan ksehatan

pada ibu hamil, pertolongan persalinan oleh tenaga kesehatan, penanganan

komplikasi pada kehamilan maupun persalinan, pelayanan KB dan kesehatan

reproduksi. Semua ibu hamil dirapkan mandapat kesehatan selama hamil, mudah

mendapat akses fasilitas kesehatan agar mendapatkan pelayanan yang sesuai

standar termasuk deteksi dini komplikasi/penyakit pada kehamilannya

(Yusnawati, 2012).

4

Penyakit pada ibu hamil dapat di deteksi dan terintegrasi secara dini

dengan pelayanan Antenatal Care yang harus terlaksana secara komprehensif,

terintegrasi dan berkualitas. Ibu hamil juga harus mendapat pelayanan yang lebih

menyeluruh dan terintegrasi, missed opportunity dapat dihindari serta pelayanan

dapat terselenggara lebih efektif dan lebih efisien (setyarini, 2012).

Deteksi dan pencegahan komplikasi melalui wawancara dan pemeriksaan

ibu hamil dapat mendeteksi masalah yang mungkin berdampak pada kehamilan,

bagi seseorang yang memerlukan perhatian khusus. Kondisi seperti bahaya

komplikasi berpengaruh pada ibu dan bayi jika mereka tidak ditanya termasuk

didalam nya HIV/AIDS, shipilis, penyakit seksual yang lain, malnutrisi,

Tuberculosis (TBC) (khususnya pada populasi HIV/AIDS yang banyak), juga

kondisi seperti anemia, perdarahan pada vagina, eklamsia, gawat janin, abnormal

posisi janin setelah 36 minggu dapat menyebabkan komplikasi yang merupakan

deteksi dini, praktek pengobatan dan pemeriksaan preventif.

Berdasarkan studi pendahuluan yang dilakukan pada tanggal 16 Januari

2017 di Puskesmas Jetis I diperoleh informasi dari Bidan penanggung jawab

Kesehatan Ibu dan Anak (KIA) bahwa di puskesmas tersebut sudah melaksanakan

program ANC terintegrasi, tetapi belum semua asuhan Antenatal terintegrasi

dilakukan di puskesmas karena sebagian bidan desa merujuk pasiennya untuk

langsung ke laboratorium seperti pemeriksaan HIV dan juga saat anamnesa

pemeriksaan TBC hanya ditanya gejala tanpa diperiksa.. Dari informasi tersebut

maka peneliti berminat untuk melakukan penelitian di Puskesmas Jetis I.

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang, maka dapat dirumuskan permasalahan yang

akan diteliti yaitu “Bagaimana Pelaksanaan ANC Terintegrasi dalam Deteksi Dini

Pencegahan Komplikasi Pada Ibu Hamil di Puskesmas Jetis I Bantul Tahun

2017”.

5

C. Tujuan Penulisan

1. Tujuan Umum

Diketahui Pelaksanaan ANC Terintegrasi Dalam Deteksi Dini Pencegahan

Komplikasi Pada Ibu Hamil.

2. Tujuan Khusus

a. Diketahui Maternal Neonatal Tetanus Elimination (MNTE).

b. Diketahui Antisipasi Definisi Gizi dalam Kehamilan (ANDIKA).

c. Diketahui Pencegahan dan Pengobatan Infeksi Menular Seksual (IMS)/

Infeksi Saluran Kemih (ISK) dalam Kehamilan.

d. Diketahui Eliminasi Sifilis Kongenital (ESK) dan Frambusia.

e. Diketahui Pencegahan Penularan Human Immuno Deficiency Virus (HIV)

dari ibu ke bayi (PMTCT).

f. Diketahui Pencegahan Malaria Dalam Kehamilan (PMDK).

g. Diketahui penatalaksanaan TB dalam kehamilan (TB-ANC).

h. Diketahui pencegahan cacingan dalam kehamilan.

i. Diketahui peningkatan intelegensia janin pada kehamilan (Brain Booster).

D. Manfaat Penelitian

1. Manfaat Teoritis

Hasil penelitian ini diharapkan dapat dijadikan sebagai acuan bagi pihak

tempat penelitian agar lebih meningkatkan program pelayanan ANC pada ibu

hamil sehingga komplikasi dapat terdeteksi sejak dini.

2. Manfaat praktis

a. Bagi Puskesmas Jetis I

Hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai acuan untuk meningkatkan

program pelayanan ANC terintegrasi bagi tenaga kesehatan yang

melaksanakan program tersebut di poli KIA.

b. Bagi Masyarakat

6

Diharapkan dapat memberikan manfaat bagi masyarakat terutama ibu

hamil dalam pencegahan deteksi dini komplikasi saat kehamilan.

c. Bagi peneliti

Dapat menambah pengetahuan tentang ANC terintegrasi dan wawasan

dalam penulisan ilmiah.

d. Bagi Peneliti Selanjutnya

Sebagai informasi tambahan dan referensi bagi peneliti selanjutnya yang

akan meneliti pada bidang kajian sejenis sehingga hasilnya nanti

diharapkan dapat memperbaharui dan menyempurnakan penelitian ini.

E. Keaslian Penelitian

1.1 Tabel Keaslian Penelitian

Penelitian

tahun Judul Metode Hasil

Persamaan

dan perbedaan

Damopoli,

Kundre,

Bataha (2015)

“Hubungan Standar

Pelayanan Antenatal

Care dan Kebijakan

Program Pelayanan

Antenatal Care

dengan Pengetahuan

Antenatal Care

Terintegrasi di

Wilayah Kerja

Puskesmas

Gogagoman Kota

Mamobagu Tahun

2015”

Deskriptif analitik dengan

pendekatan cross

sectional ini bertujuan

untuk menganalisi faktor-

faktor yang berhubungan

dengan pengetahuan

Antenatal Care

terintegrasi. Pengumpulan

data dengan cara total

sampling berjumlah 30

sampel dan dianalisa

menggunakan uji pearson

chi-square

Hasil penelitian

yaitu terdapat

hubungan antara

pengetahuan

Antenatal Care

terintegrasi

dengan standar

pelayanan

Antenatal Care

dan kebijakan

program

pelayanan

Persamaan dengan penelitian

ini adalah variabel terikat yaitu

Antenatal Care terintegrasi.

Perbedaan dengan penelitian ini

adalah teknik pengambilan

sampel, lokasi, jumlah sampel

dan metode penelitian.

Persamaan dengan penelitian

ini adalah variabel terikat yaitu

Antenatal Care terintegrasi

Yusnawati

(2013)

“Pelaksanaan

Antenatal Care

Terintegrasi dalam

Deteksi Dini

Penanganan

Komplikasi Pada

Ibu Hamil di

Puskesmas Rawat

Inap Yogyakarta

Tahun 2013”

penelitian deskriptif

dengan pendekatan cross

sectional ini bertujuan

untuk mengetahui

pelaksanaan Antenatal

Care Terintegrasi.

Pengumpulan data dengan

cara accidental sampling

dan menggunakan ceklist

dengan cara observasi,

analisis data

menggunakan analisis

univariat rumus

presentase.

Hasil penelitian

menunjukan

bahwa pelayanan

antenatal care

terintegrasi di

Puskesmas

Rawat Inap

Yogyakarta

Tahun 2013

yaitu dalam

kategori cukup

sebanyak 15

responden

(50%).

Persamaan dengan penelitian

ini adalah judul, responden dan

metode penelitian. Perbedaan

dengan penelitian ini adalah

lokasi.

1. Persamaan dengan

penelitian ini adalah judul,

responden dan metode

penelitian. Perbedaan

dengan penelitian ini adalah

lokasi.

Umiatun

(2011)

“Hubungan Tingkat

Pengetahuan Bidan

Tentang Standar

penelitian deskriptif

dengan pendekatan cross

sectional ini bertujuan

Hasil penelitian

ini adalah cukup

yaitu sebanyak

Perbedaan dengan penelitian ini

adalah judul, variabel terikat,

tempat penelitian, waktu

7

Pelayanan

Kebidanan dengan

Pemeriksaan

antenatal care di

Puskesmas Bantul

Timur Yogyakarta

tahun 2013”

untuk mengetahui

pelaksanaan Antenatal

Care Terintegrasi.

Pengumpulan data dengan

cara accidental sampling

dan menggunakan ceklist

dengan cara observasi,

analisis data

menggunakan analisis

univariat rumus

presentase.

14 responden

(43,8%)

sedangkan paling

sedikit dalam

kategori baik

yaitu sebanyak 3

responden

(9,4%).

penelitian dan analisis data.

34

BAB IV

HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Hasil

1. Gambaran Umum Lokasi Penelitian

Penelitian ini dilakukan di Puskesmas Jetis I yang terletak di Jl. Imogiri

Barat, Trimulyo, Jetis, Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Kecamatan Jetis

merupakan salah satu dari 17 kecamatan yang ada di Kabupaten Bantul dan terdiri

dari 4 Desa yaitu : Desa Patalan, Canden, Sumberagung dan Trimulyo.

Puskesmas Jetis I terletak di Desa Trimulyo dan memiliki dua wilayah

kerja yaitu Desa Sumberagung dan Trimulyo. Luas wilayah kerja secara

keseluruhan yaitu 13.457.377 km2. Desa Sumberagung terdiri dari 17 Dusun, 94

RT dengan jumlah rumah 4.187 sedangkan Desa Trimulyo terdiri dari dari 12

Dusun, 119 RT dengan jumlah rumah 4.954. Batas wilayah kerja puskesmas Jetis

I:

1) Batas Utara : Kecamatan Sewon dan Kecamatan Pleret.

2) Batas Timur : Kecamatan Pleret dan Kecamatan Imogiri.

3) Batas Selatan : Desa Canden dan Desa Patalan.

4) Batas Barat : Kecamatan Bantul.

Pelayanan yang tersedia di Puskesmas Jetis I adalah rawat jalan, rawat

inap persalinan, KIA, KB, Laboratorium, Balai pengobatan umum, poli gigi,

Fisioterapi, konsultasi gizi, konsultasi ASI, Konsultasi sanitasi dan PHBS dan

pelayanan umum dan KIR sehat. Puskesmas Jetis I memiliki dua puskesmas

pembantu yaitu Puskesmas Pembantu Sumberagung dan Puskesmas Pembantu

Trimulyo. Puskesmas Jetis I merupakan puskesmas rawat inap yang memiliki 10

tempat tidur di bangsal dewasa atau anak dan 2 tempat tidur di bangsal paska

bersalin. Jumlah tenaga kesehatan yang ada di Puskesmas Jetis I sebanyak 36

yang terdiri dari 1 Dokter umum, 1 Dokter gigi, 7 perawat, 3 perawat gigi, 8

bidan, 1 farmasi, 1 asisten farmasi, 3 petugas gizi.

2. Karakteristik Responden

Responden dalam penelitian ini adalah semua tenaga kesehatan yang

melakukan antenatal care terintegrasi yang bekerja di Puskesmas Jetis I Bantul.

35

Berdasarkan hasil penelitian ceklist pelaksanaan antenatal care terintegrasi di

Puskesmas Jetis I Bantul didapatkan data sebagai berikut :

Tabel 4 .1 Distribusi responden berdasarkan umur dan pendidikan

Karakteristik N %

Umur

20-35 3 37,5

>35 5 62,5

Pendidikan

D III 6 75,0

D IV 2 25,0

Jumlah 8 100,0

(Sumber : Data Primer, 2017)

Berdasarkan tabel 4.1 Dapat diketahui bahwa sebagian besar responden

berusia > 35 tahun yang berjumlah 5 responden (62,5%). Tingkat pendidikan

responden yang terbanyak adalah D III yaitu berjumlah 6 responden (75,0%).

3. Maternal neonatal tetanus elimination dalam pemeriksaan antenatal care

terintegrasi di Puskesmas Jetis I Bantul Tahun 2017

Tabel 4.2 Distribusi frekuensi maternal neonatal tetanus elimination dalam

pemeriksaan antenatal care terintegrasi di Puskesmas Jetis I Bantul Tahun

2017.

(Sumber : Data Primer, 2017)

Berdasarkan tabel 4.2 Dapat disimpulkan bahwa pelaksanaan maternal

neonatal tetanus elimination yang terbanyak yaitu dalam kategori pelaksanaan

baik sebanyak 8 responden (100%).

4. Antisipasi Defisiensi Gizi dalam kehamilan dalam pemeriksaan antenatal care

terintegrasi di Puskesmas Jetis I Bantul Tahun 2017

No Maternal Neonatal Tetanus Elimination N %

1 Pelaksanaan Baik 8 100,0

2 Pelaksanaan cukup 0 0

3 Pelaksanaan kurang 0 0

Jumlah 8 100,0

36

Tabel 4.3 Distribusi frekuensi antisipasi defisiensi gizi dalam kehamilan

dalam pemeriksaan antenatal care terrintegrasi di Puskesmas Jetis I Bantul

Tahun 2017.

No Antisipasi defisiensi gizi dalam kehamilan N %

1 Pelaksanaan Baik 8 100,0

2 Pelaksanaan Cukup 0 0

3 Pelaksanaan Kurang 0 0

Jumlah 8 100,0

(sumber : data primer, 2017)

Berdasarkan tabel 4.3 Dapat disimpulkan bahwa antisipasi defisiensi gizi

dalam kehamilan dalam pemeriksaan antenatal care terintegrasi yang paling

banyak yaitu dalam kategori pelaksanaan baik sebanyak 8 responden (100%).

5. Pencegahan dan pengobatan IMS/ISK dalam kehamilan dalam pemeriksaan

antenatal care terintegrasi di Puskesmas Jetis I Tahun 2017

Tabel 4.4 Distribusi frekuensi pencegahan dan pengobatan IMS/ISK dalam

kehamilan dalam pemeriksaan antenatal care terintegrasi di Puskesmas Jetis

I Bantul Tahun 2017.

(sumber : Data primer, 2017)

Berdasarkan tabel 4.4 Dapat disimpulkan bahwa pencegahan dan

pengobatan IMS/ISK dalam kehamilan pada pemeriksaan antenatal care

terintegrasi yang paling banyak yaitu dalam kategori pelaksanaan baik sebanyak 7

responden (87,5%).

6. Eliminasi Sifilis kongenital (ESK/CSE) dan frambusia dalam pemeriksaan

antenatal care terintegrasi di Puskesmas Jetis I Bantul Tahun 2017.

Tabel 4.5 Distribusi frekuensi eliminasi sifilis kongenital (ESK/CSE) dan

frambusia dalam pemeriksaan antenatal care terintegrasi di Puskesmas Jetis

I Bantul Tahun 2017.

No Pencegahan dan pengobatan IMS/ISK dalam kehamilan N %

1 Pelaksanaan Baik 7 87,5

2 Pelaksanaan Cukup 0 0

3 Pelaksanaan Kurang 1 12,5

Jumlah 8 100,0

37

(sumber : Data Primer, 2017)

Berdasarkan tabel 4.5 Dapat disimpulkan bahwa eliminasi sefilis

kongenital (ESK/CSE) dan frambusia pada pemeriksaan antenatal care

terintegrasi yang paling banyak yaitu dalam kategori pelaksanaan baik sebanyak 7

responden (87,5%).

7. Pencegahan penularan HIV dari ibu ke bayi pada pemeriksaan antenatal care

terintegrasi di Puskesmas Jetis I Tahun 2017

Tabel 4.6 Distribusi frekuensi pencegahan penularan HIV dari ibu ke janin

pada pemeriksaan antenatal care terintegrasi di puskesmas Jetis I

Bantul Tahun 2017

No Pencegahan Penularan HIV dari ibu ke janin N %

1 Pelaksanaan Baik 8 100,0

2 Pelaksanaan Cukup 0 0

3 Pelaksanaan Kurang 0 0

Jumlah 8 100,0

(Sumber : Data Primer, 2017)

Berdasarkan tabel 4.6 Dapat disimpulkan bahwa pencegahan penularan

HIV dari ibu ke janin pada pemeriksaan antenatal care terintegrasi yang paling

banyak yaitu dalam kategori pelaksanaan baik sebanyak 8 responden (100%).

8. Pencegahan malaria dalam kehamilan (PMDK) pada pemeriksaan antenatal care

terintegrasi di Puskesmas Jetis I Bantul Tahun 2017

Tabel 4.7 Distribusi frekuensi pencegahan malaria dalam kehamilan pada

pemeriksaan antenatal care terintegrasi di Puskesmas Jetis I Bantul Tahun

2017

No Pencegahan malaria dalam kehamilan N %

1 Pelaksanaan Baik 0 0

2 Pelaksanaan Cukup 0 0

3 Pelaksanaan Kurang 8 100,0

Jumlah 8 100,0

(sumber : Data Primer, 2017)

No Eliminasi sifilis kongenital (ESK/CSE) dan frambusia N %

1 Pelaksanaan Baik 7 87,5

2 Pelaksanaan Cukup 0 0

3 Pelaksanaan Kurang 1 12,5

Jumlah 8 100,0

38

Berdasarkan tabel 4.7 Dapat disimpulkan bahwa pencegahan malaria

dalam kehamilan pada pemeriksaan antenatal care terintegrasi yang paling

banyak yaitu dalam kategori pelaksanaan cukup sebanyak 8 responden (100,0%)

9. Penatalaksanaan TB dalam kehamilan dan kusta pada pemeriksaan antenatal care

terintegrasi di Puskesmas Jetis I Bantul Tahun 2017.

Tabel 4.8 Distribusi frekuensi penatalaksanaan TB dalam kehamilan pada

pemeriksaan antenatal care terintegrasi di Puskesmas Jetis I Bantul Tahun

2017.

No Penatalaksanaan TB dalam kehamilan N %

1 Pelaksanaan Baik 0 0

2 Pelaksanaan Cukup 0 0

3 Pelaksanaan Kurang 8 100,0

Jumlah 8 100,0

(sumber : Data Primer, 2017)

Berdasarkan tabel 4.8 Dapat disimpulkan bahwa penatalaksanaan TB

dalam kehamilan pada pemeriksaan antenatal care terintegrasi yang paling

banyak yaitu dalam kategori pelaksanaan kurang sebanyak 8 responden (100%)

sama sekali tidak melakukan pemeriksaan TB. Dari hasil wawancara pemeriksaan

ini memang tidak dilakukan oleh tenaga kesehatan dikarenakan tidak adanya

fasilitas untuk melakukan pemeriksaan BTA dan dikarenakan tidak adanya

indikasi untuk dilakukan pemeriksaan tersebut.

10. Pencegahan cacingan dalam kehamilan (PKDK) pada pemeriksaan antenatal care

terintegrasi di Puskesmas Jetis I Bantul Tahun 2017

Tabel 4.9 Distribusi frekuensi pencegahan cacingan pada kehamilan pada

pemeriksaan antenatal care terintegrasi di Puskesmas Jetis I Bantul Tahun

2017

No Pencegahan cacingan dalam kehamilan N %

1 Pelaksanaan Baik 2 25,0

2 Pelaksanaan Cukup 0 0

3 Pelaksanaan Kurang 6 75,0

Jumlah 8 100,0

(sumber : Data Primer, 2017)

39

Berdasarkan tabel 4.9 Dapat disimpulkan bahwa pencegahan cacingan

pada kehamilan dalam pemeriksaan antenatal care terintegrasi yang paling

banyak yaitu dalam kategori pelaksanaan kurang sebanyak 6 responden (77,0%)

11. Peningkatan intelegensia janin pada kehamilan (Brain Booster) di Puskesmas Jetis

I Bantul Tahun 2017

Tabel 4.10 Distribusi frekuensi peningkatan intelegensia janin pada

kehamilan pada pemeriksaan antenatal care terintegrasi di Puskesmas Jetis I

Bantul Tahun 2017

No Peningkatan intelegensia janin pada kehamilan N %

1 Pelaksanaan Baik 7 87,5

2 Pelaksanaan Cukup 0 0

3 Pelaksanaan Kurang 1 12,5

Jumlah 8 100,0

(sumber : Data Primer, 2017)

Berdasarkan tabel 4.10 Dapat disimpulkan bahwa peningkatan intelegensia

janin pada kehamilan dalam pemeriksaan antenatal care terintegrasi yang paling

banyak yaitu dalam kategori pelaksanaan baik sebanyak 7 responden (87,5%).

B. Pembahasan

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pelaksanaan antenatal care

terintegrasi dalam deteksi dini pencegahan komplikasi pada ibu hamil di

Puskesmas Jetis I Bantul Tahun 2017, yang dijadikan acuan dalam pembahasan

dan didapatkan hasil akhir sebagai berikut :

1. Maternal neonatal tetanus elimination dalam pemeriksaan antenatal care

terintegrasi

Berdasarkan tabel 4.2 Dapat disimpulkan bahwa pelaksanaan standar

pelayanan antenatal care terintegrasi maternal neonatal tetanus elimination

yang paling banyak masuk kategori sangat baik yaitu 8 responden (100%).

Menurut (Patria, 2009) semua ibu hamil dan bayinya berhak terlindungi dari

infeksi tetanus dan pelaksanaannya yaitu pada saat pelayanan petugas harus

memeriksa status imunisasi ibu dan mencatat dosis yang telah diberikan pada

register imunisasi TT. Hasil penelitian ini juga didukung dengan hasil

penelitian Yusninawati (2013) menyatakan bahwa semua tenaga kesehatan

40

yang melakukan pemeriksaan maternal neonatal tetanus elimination

sebanyak 100%. Hasil observasi yang dilakukan saat penelitian juga

menunjukan bahwa semua bidan sudah melaksanakan antenatal care

terintegrasi dalam pelaksanaan maternal neonatal tetanus yang meliputi

pemeriksaan status imunisasi dan melakukan pendokumentasian dosis

imunisasi TT sesuai dengan yang tercatat di buku kohort.

2. Antisipasi defisiensi gizi dalam kehamilan pada pemeriksaan antenatal care

terintegrasi

Berdasarkan tabel 4.3 Dapat disimpulkan bahwa antisipasi defisiensi

gizi pada pemeriksaaan antenatal care terintegrasi yang paling banyak berada

dalam kategori pelaksanaan baik sebanyak 8 responden (100%). Hasil

penelitian inisesuai dengan data skunder dari kohort yang mencatat bahwa

semua bidan melakukan pemeriksaan antisipasi defisiensi gizi dalam

kehamilan. Hasil penelitian juga didukung oleh teori dari Sutopo, 2009 yang

menyatakan bahwa ibu hamil harus mendapat konseling gizi, ibu hamil harus

mendapat tablet besi, harus diperiksa status gizi dengan mengukur lingkar

lengan ibu dan semua ibu hamil harus diperiksa kadar HB dengan tujuan

mencegah dan menangani masalah gangguan gizi selama kehamilan agar

menghasilkan pertumbuhan dan perkembangan bayi yang optimal serta ibu

yang sehat.

Peneliti sebelumnya yaitu Yusnina (2013) mendukung penelitian ini

dengan hasil penelitiannya yang menyatakan bahwa semua tenaga kesehatan

sudah melakukan pemeriksaan antisipasi defisiensi gizi dalam kategori sangat

baik.

3. Pencegahan dan pengobatan IMS dalam kehamilan dengan pemeriksaan

antenatal care terintegrasi

Berdasarkan tabel 4.4 Dapat disimpulkan bahwa pencegahan

pengobatan IMS dalam kehamilan pada pemeriksaan antenatal care

terintegrasi yang paling banyak yaitu dalam kategori pelaksanaan baik yang

berjumlah 7 responden (87,5%). Menurut (Patria, 2009) semua ibu hamil

harus dilakukan penapisan IMS dan jika hasilnya positif maka ibu hamil

41

tersebut harus segera mendapat pengobatan sesuai dengan diagnosa dan

apabila hasil tes negatif maka harus dilakukan tes ulang pada trimester 3.

Hasil penelitian ini juga didukung oleh peneliti sebelumnya yaitu Umiyatun

(2011) yang menyatakan hasil penelitiannya bahwa pencegahan dan

pengobatan IMS dalam kehamilan paling banyak pada kategori baik yaitu

sejumlah 3 responden (9,4%). Dari hasil observasi yang dilakukan saat

penelitian hampir semua tenaga kesehatan melakukan antenatal care

terintegrasi tentang pencegahan dan pengobatan IMS dalam kehamilan. Hal

ini sesuai dengan data yang ada pada kohort yang mencatat bahwa semua ibu

hamil yang berkunjung dilakukan penapisan IMS dan mendapatkan

pengobatan yang sesuai jika hasil tesnya positif.

4. Eliminasi sifilis kongenital (ESK) dan Frambusia dalam pelaksanaan anc

terintegrasi

Berdasarkan tabel 4.5 Dapat disimpulkan bahwa eliminasi sifilis

kongenital dalam pelaksanaan anc terintegrasi yang paling banyak adalah

dalam kategori pelaksanaan baik sebanyak 7 responden (87,5%). Hasil ini

sejalan dengan teori (Patria, 2009) yang menyatakan bahwa ibu hamil yang

melakukan kunjungan antenatal harus mendapatkan layanan penapisan sifilis

atau frambusia serta diberi pengobatan dan rujukan yang tepat bagi ibu dan

pasangannya.

Dari hasil observasi yang dilakukan semua tenaga kesehatan sudah

melakukan penapisan dan pemeriksaan sifilis pada ibu hamil, hasil ini

dibenarkan oleh buku kohort yang mencatat bahwa semua ibu hamil yang

melakukan pemeriksaan antenatal diperiksa sifilis oleh tenaga kesehatan.

5. Pencegahan penularan HIV dari ibu ke bayi dalam pemeriksaan antenatal

care terintegrasi

Berdasarkan tabel 4.6 Dapat disimpulkan bahwa pencegahan

penularan HIV dari ibu ke janin paling banyak adalah dalam kategori

pelaksanaan baik yaitu 8 responden (100%). Menururt Patria, 2009 semua ibu

hamil harus mendapatkan informasi dan faktor risiko HIV, saat kunjungan

42

awal harus dilakukan penapisan tanda gejala HIV dan mendeteksi apakah ibu

terkena HIV, hal ini bertujuan agar jika ada ibu yang positif HIV segera

pendapat penangan yang lebih lanjut dan sesuai. Hasil ini juga didukung dari

peneliti sebelumnya Yusnina (2013) yang mengatakan bahwa tenaga

kesehatan yang melakukan pencegahan penularan HIV dari ibu ke janin

masuk dalam kategori baik sebanyak 23 responden (63,3%). Buku kohort

mencatat semua tenaga kesehatan sudah melakukan pemeriksaan HIV sesuai

dengan observasi yang dilakukan saat penelitian.

6. Pencegahan malaria dalam kehamilan ( PMDK) pada pelaksanaan anc

terintegrasi

Berdasarkan tabel 4.7 Dapat disimpulkan bahwa pencegahan malaria

dalam kehamilan paling banyak adalah dalam kategori pelaksanaan kurang

yaitu 8 responden (100%), hal ini dikarenakan daerah Puskesmas Jetis I tidak

termasuk daerah endemis malaria. Menurut teori (Mufdilah, 2009) semua ibu

hamil yang berada di wilayah endemis malaria harus mendapatkan penapisan

malaria, kelambu berintektisida pada kunjungan antenatal prtama dan

diperiksa sediaan darahnya dengan pemeriksaan RDT.

Hasil ini didukung oleh peneliti sebelumnya Yusnina, 2013 yang

hasilnya dari 30 responden hanya 2 responden (12,5%) yang melakukan

pemeriksaan pencegahan malaria dalam kehamilan.

Dari hasil observasi yang dilakukan tenaga kesehatan tidak semua

melakukan pencegahan malaria dan tidak selalu melakukan diakrenakan

daerah jetis bukan daerah endemik malaria dan sesuai dengan yang tercatat di

buku kohort.

7. Penatalaksanaan TB dalam kehamilan dalam pelaksanaan anc terintegrasi

Berdasarkan tabel 4.8 Dapat disimpulkan bahwa penatalaksanaan TB

dalam kehamilan paling banyak adalah dalam kategori pelaksanaan kurang

yaitu 8 responden (100%).

Dari hasil observasi yang dilakukan semua tenaga kesehatan tidak

melakukan pemeriksaan TB dan hasil ini dibenarkan oleh buku register KIA

43

yang mencatat bahwa tidak ada tenaga kesehatan yang melakukan

pemeriksaan ini, pemeriksaan ini tidak dilakukan diarenakan tidak adanya

indikasi ibu hamil untuk melakukan pemeriksaan ini dan juga belum pernah

dijumpai ibu hamil yang menderita TB didaerah Jetis sehingga semua tenaga

kesehatan tidak melakukan pemeriksaan TB. Hasil ini sejalan dengan

penelitian sebelumnya Umiyatun (2011) yang mengatakan hasil pemeriksaan

TB dalam kategori kurang sebanyak 3 responden (11,3%).

8. Pencegahan kecacingan dalam kehamilan dalam antenatal care terintegrasi.

Berdasarkan tabel 4.9 Dapat disimpulkan bahwa pencegahan

kecacingan dalam kehamilan paling banyak adalah dalam kategori

pelaksanaan kurang yaitu 6 responden (75,0%).

Berdasarkan hasil observasi yang dilakukan tidak semua tenaga

kesehatan melakukan pemeriksaan pencegahan kecacingan dan hal ini

dibenarkan oleh buku kohort yang mencatat bahwa tidak ada tenaga

kesehatan yang melakukan pencegahan kecacingan dikarenakan belum

dijumpai ibu hamil yang mengalami tanda tanda kecacingan saat kehamilan.

Hal ini didukung oleh peneliti sebelumnya yaitu (Umiyatun, 2011) yang

menyatakan bahwa hasil dari pemeriksaan pencegahan kecacingan dalam

kategori kurang.

9. Peningkatan intelegensia janin pada kehamilan dalam pelaksanaan anc

terintegrasi

Berdasarkan tabel 4.10 Dapat disimpulkan bahwa peningkatan

intelegensia janin dalam kehamilan paling banyak adalah dalam kategori

pelaksanaan baik yaitu 7 responden (87,5%).

Dari hasil observasi yang dilakukan hampir semua tenaga kesehatan

memberikan penjelasan kepada ibu hamil untuk memberikan stimulasi

pembangkit otak.

Hal ini didukung oleh teori (Khanzima, 2010; Patria, 2009) yang

mengatakan bahwa Brain Booster adalah pendorong/ penguat otak dan

merupakan suatu program yang diberikan pada ibu hamil yang bertujuan

untuk membantu proses pertumbuhan dan perkembangan otak janin. Program

44

brain booster dapat dimulai sejak usia kehamilan > 20 minggu dan ibu hamil

mendapat nutrisi pembangkit otak (asam folat 400mg).

Apabila standar pelayanan antenatal care tidak dilaksanakan dengan

tepat akan berdampak negatif terhadap masyarakat terutama ibu hamil yang

berisiko akan tidak dapat terdeteksi secara dini, dan jika dilakukan secara

tepat oleh tenaga kesehatan maka kesehatan ibu dan janin akan terpelihara

dengan baik. Pelayanan antenatal care harus dilaksanakan secara

komprehensif, terintegrasi dan berkualitas agar adanya masalah atau penyakit

dapat terdeteksi secara dini. Melalui pelayanan antenatal care terintegrasi, ibu

hamil akan mendapatkan pelayanan yang lebih menyeluruh dan terintegrasi

sehingga hak ibu hamil dapat terpenuhi dan dapat dilaksanakan secara lebih

efektif dan efisien (Setyarini, 2012).

C. Keterbatasan Penelitian

1. Kesulitan penelitian

a. Pada saat pengumpulan data kesulitan dalam observasi karena ketika

jadwal pemeriksaan sangat ramai orang mengantri dan pemeriksaan anc

tidak maksimal.

b. Dalam penelitian ini hanya dapat mengobservasi seminggu 2 kali setiap

hari selasa dan kamis sehingga membutuhkan waktu yang cukup lama.

2. Kelemahan penelitian

Dalam penelitian ini hanya menggunakan cheklist dan observasi

hanya seadanya dengan responden sehingga tidak mendapatkan jawaban

yang jelas mengapa masih ada tenaga kesehatan yang belum melakukan

pelayanan antenatal care terintegrasi secara keseluruhan dikarenakan pada

saat pelayanan antenatal responden sangat sibuk karena banyaknya pasien.

45

BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan dapat disimpulkan sebagai

berikut

1. Maternal neonatal tetanus elimination dalam pelaksanaan antenatal care

terntegrasi

Dapat disimpulkan bahwa pelaksanaan standar pelayanan kebidanan

dalam pemeriksaan antenatal care terintegrasi maternal neonatal tetanus

elimination yang terbanyak yaitu dalam kategori pelaksanaan baik sebanyak

8 responden (100%).

2. Antisipasi defisiensi gizi dalam kehamilan pada pelaksanaan antenatal care

terntegrasi

Dapat disimpulkan bahwa antisipasi defisiensi gizi dalam kehamilan

pada pemeriksaan antenatal care terintegrasi yang paling banyak yaitu dalam

kategori pelaksanaan baik sebanyak 8 responden (100%).

3. Pencegahan dan pengobatan IMS dalam kehamilan pada pelaksanaan anc

terintegrasi

Dapat disimpulkan bahwa pencegahan dan pengobatan IMS/ISK

dalam kehamilan pada pemeriksaan antenatal care terintegrasi yang paling

banyak yaitu dalam kategori pelaksanaan baik sebanyak 7 responden (87,5%).

4. Eliminasi sifilis kongenital dan frambusia dalam pelaksanaan antenatal care

terintegrasi

Dapat disimpulkan bahwa eliminasi sefilis kongenital (ESK/CSE) dan

frambusia pada pemeriksaan antenatal care terintegrasi yang paling banyak

yaitu dalam kategori pelaksanaan baik sebanyak 7 responden (87,5%).

5. Pencegahan penularan HIV dari ibu ke bayi dalam pelaksanaan antenatal care

terintegrasi

Dapat disimpulkan bahwa pencegahan penularan HIV dari ibu ke

janin pada pemeriksaan antenatal care terintegrasi yang paling banyak yaitu

dalam kategori pelaksanaan baik sebanyak 8 responden (100%).

46

6. Pencegahan malaria dalam kehamilan pada pelaksanaan antenatal care

terintegrasi.

Dapat disimpulkan bahwa pencegahan malaria dalam kehamilan pada

pemeriksaan antenatal care terintegrasi yang paling banyak yaitu dalam

kategori pelaksanaan kurang sebanyak 8 responden (100%). Hal ini dikarekan

daerah Jetis tidak termasuk daerah endemis malaria.

7. Pelaksanaan TB dalam kehamilan pada pelaksanaan antenatal care

terintegrasi.

Dapat disimpulkan bahwa penatalaksanaan TB dalam kehamilan pada

pemeriksaan antenatal care terintegrasi yang paling banyak yaitu dalam

kategori pelaksanaan kurang sebanyak 8 responden (100%) sama sekali tidak

melakukan pemeriksaan TB. Dari hasil wawancara pemeriksaan ini emmang

tidak dilakukan oleh tenaga kesehatan dikarenakan tidak adanya indikasi

untuk dilakukan pemeriksaan ini dan belum pernah dijumpai ibu hamil yang

menderita TB.

8. Pencegahan kecacingan dalam kehamilan pada pelaksanaan antenatal care

terintegrasi.

Dapat disimpulkan bahwa pencegahan cacingan pada kehamilan

dalam pemeriksaan antenatal care terintegrasi yang paling banyak yaitu dalam

kategori pelaksanaan kurang sebanyak 6 responden (77,0%). Hal ini

dikarenakan tidak ada indikasi untuk dilakukan pemeriksaan kecacingan pada

ibu hamil.

9. Peningkatan intelegensia janin pada kehamilan dalam pelaksanaan antenatal

care terintegrasi

Dapat disimpulkan bahwa peningkatan intelegensia janin pada

kehamilan dalam pemeriksaan antenatal care terintegrasi yang paling banyak

yaitu dalam kategori pelaksanaan baik sebanyak 7 responden (87,5%).

47

B. Saran

Berdasarkan hasil, pembahasan dan kesimpulan penelitian tentang

pelaksanaan antenatal care terintegrasi, beberapa saran yang diajukan sebagai

bahan pertimbangan adalah :

1. Bagi kepala puskesmas

Dapat meningkatkan evaluasi bidan secara teratur dalam rangka pembinaan

teknis dan peningkatan mutu pelayanan antenatal care terintegrasi yang

meliputi pencegahan malaria dalam kehamilan, pelaksanaan TB dalam

kehamilan dan pencegahan kecacingan pada kehamilan.

2. Bagi tenaga kesehatan

Meningkatan standar pelayanan kebidanan pada pemeriksaan antenatal care

terintegrasi agar lebih spesifik dan mengupayakan melakukan semua sesuai

dengan standar oprasional prosedur.

3. Bagi peneliti selanjutnya

Banyak sekali aspek yang belum di teliti dalam penelitian yang berhubungan

dengan pelaksanaan antenatal care terintegrasi, untuk itu perlu diteliti lebih

lanjut faktor-faktor yang mempengaruhi pelaksanaan antenatal care

terintegrasi dan pemeriksaan yang baru yang berkaitan dengan antenatal care

terintegrasi.

Daftar Pustaka

Ahmad, mustika (2012), Kontribusi Infeksi Malaria, Kecacingan dan Asupan Zat

Besi Kurang Pada Anemia Ibu Hamil di Kabupaten Sorong Provinsi

Papua Barat Tahun 2014. Jurnal Teknologi Kesehatan. Volume 7 No.2

Arikunto, s. (2006), Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Rineka Cipta:

Jakarta.

Astuti, H. (2012), Buku Ajar Asuhan Kebidanan I. Yogyakarta: Rohima Press

Departemen Kesehatan RI (2015), Standar Asuhan Kebidanan Bagi Bidan di

Rumah Sakit dan Puskesmas. Depkes RI: Jakarta.

Depkes, RI (2009). Draft Pedoman AnteNatal Care Terintegrasi.(Online),

(www.draft ANC terintegrasi.com. diakses tanggal 5 Desember 2016,

jam 20.07 WITA).

Dinas Kesehatan Kabupaten Bantul (2016), Profil kesehatan Daerah Kabupaten

Bantul tahun 2015. Yogyakarta

Dinas Kesehatan Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (2014), Profil Kesehatan

Daerah Istimewa Yogyakarta tahun 2014. Yogyakarta

Fitryana M. (2013). Jurnal Karya Tulis Ilmiah, Faktor-faktor yang Berhubungan

Dengan Pelaksanaan Antenatal Care Terintegrasi di Wilayah Kerja

Puskesmas Krueng Barona Jaya Kabupaten Aceh Besar.

http://www.jurnal Maternitas.com. diakses tanggal 30 Desember 2016,

jam 22.42 PM.

Kamus Besar Bahasa Indonesia (Edisi Ke Tiga). Jakarta: Grahamedia.

Kusmiyati, Yuni dkk(2010), Perawatan Ibu Hamil. Yogyakarta: Fitramaya.

Manuaba (2010), Ilmu Kebidanan Penyakit Kandungan dan Keluarga Berencana

Untuk Pendidikan Bidan. EGC: Jakarta.

Mufdillah (2009), ANC Fokus. Yogyakarta: Nuha Medika.

Notoatmodjo, S ( 2010), Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta : Rineka Cipta.

Nurdin, U (2010), Konteks Implementasi Berbasis Kurikulum. Jakarta: Pt .Raja

Grafindo persada

Prasetyawati, AE (2012), Kesehatan Ibu dan Anak (KIA). Yogyakarta: Nuha

Medika.

Prawirohardjo, Sarwono (2010), Ilmu Kebidanan. Jakarta: Yayasan Bina Pustaka.

Riyanto A dan Budiman. (2013) Kapita Selekta Kuisioner Pengetahuan dan Sikap

dalam Penelitian Kesehatan: Jakarta. Salemba Medika

Saifudin, Abdul Bahri (2011), Buku Panduan Praktis Pelayanan Kesehatan

Maternal dan Neonatal. Jakarta: Yayasan Bina Pustaka.

Satori, Djam’an., Komariah, Aan. (2010). Metodologi Penelitian Kuantitatif.

Bandung : Alfabeta

SDKI (2015), Survey Demografi dan Kesehatan Indonesia.

Setyarini, Anggraini Diah (2012), Pelayanan Antenatal Terpadu. Jakarta: Bina

Pustaka.

Sugiyono (2010), Statistika Untuk Penelitian. Bandung: Alfabeth.

Yusninawati, A (2013), Skripsi Pelaksanaan ANC Terintegrasi dalam

Penanganan Deteksi Dini Komplikasi Pada Ibu Hamil. Yogyakarta:

UNISA.

Checklist Pelayanan Antenatal care Terintegrasi

Kode : umur :

Hari/tanggal : pendidikan :

Tempat penelitian :

No Keterangan

Pelayanan ANC Terintegrasi Dilakukan

Ya Tidak

1 Maternal Neonatal Tetanus Elimination

Melakukan pemeriksaan status imunisasi ibu hamil melalui

penapisan (dengan anamnesis atau memeriksa kartu)

2 Melakukan pendokumentasian dosis yang telah diberikan pada

buku register standar imunisasi TT

3 Antisipasi Defisiensi Gizi dalam Kehamilan

Apakah ibu hamil mendapatkan suplementasi zat besi 1 hari 1

tablet selama hamil

4 Apakah ibu hamil diperiksa status gizi dengan pita LILA setiap kali

kunjungan

5 Apakah ibu hamil diperiksa kadar HB pada kunjungan ANC

pertama

6 Pencegahan dan Pengobatan IMS/ISK dalam Kehamilan

Semua ibu hamil yang melakukan kunjungan antenatal

mendapatkan informasi dan penapisan IMS/ISR, serta diberi

pengobatan dan rujukan yang tepat dan efektif bagi ibu hamil dan

pasangannya

7 Menanyakan kepada ibu hamil pada setiap kunjungan tentang

adanya keluhan yang mengindikasikan adanya suatu IMS/ISK

8 Eliminasi Sifilis Kongenital (ESK/CSE) dan Frambusia

Ibu hamil yang melakukan kunjungan antenatal mendapatkan

layanan penapisan sifilis dan frambusia

9 Pada ibu yang positif, apakah dilakukan konseling bahwa

pasangannya juga harus diperiksa

10 Diberi pengobatan dan rujukan yang tepat dan efektif bagi ibu

hamil dan pasangannya

11 Pencegahan Penularan HIV dari ibu ke bayi

Semua ibu hamil yang melakukan pemeriksaan mendapatkan

informasi serta faktor risiko HIV, cara pemeriksaan/tes HIV, risiko

penularan ke bayi pada ibu hamil dengan HIV

12 Ibu hamil dengan status HIV +, diberi profilaksis ARV (untuk

mencegah penularan)

13 Pencegahan malaria dalam kehamilan (PMDK)

semua ibu hamil di daerah endemis malaria mendapatkan penapisan

malaria, kelambu berintektisida

14 Pada kunjungan antenatal pertamakali dan bila hasil pemeriksaan

positif maka ibu hamil diberi pengobatan sesuai usia kehamilan

15 Penatalaksanaan TB dalam Kehamilan (TB-Anc) dan Kusta

Melakukan pemeriksaan BTA pada ibu hamil yang menderita batuk

berdahak lebih dari 2 minggu, sebagai upaya penapisan

Tuberculosis

16 Pencegahan Cacingan dalam Kehamilan (PKDK)

Bila dijumpai anemia yang berat tanpa tanda-tanda lain, perlu

adanya penapisan khusus tentang cacingan

17 Peningkatan Intelegensia Janin Pada Kehamilan (Brain

Booster)

Dimulai pada usia kehamilan > 20 minggu ibu hamil mendapat :

Nutrisi pembangkit otak : asam folat 400mg, DHA 95 mg.

18 Memberi penjelasan kepada ibu hamil untuk memberikan stimulasi

pembangkit otak : rangsang auditorik pada janin dengan

mendengarkan music dengan kriteria tertentu yang ditempelkan

pada perut ibu