pasar saham -15 pola deret candlestick

22
Pola Deret Candlestick Pasar Saham Georgius Rinaldo [email protected]

Upload: kuliahkita

Post on 18-Jul-2015

527 views

Category:

Economy & Finance


53 download

TRANSCRIPT

Pola DeretCandlestick

Pasar Saham

Georgius Rinaldo

[email protected]

Pendahuluan

Pada materi sebelumnya Kita telah mengetahui cara membaca candlestick.

Selain itu Kita belajar jenis-jenis candlestick dan makna dari candlestick tunggal.

Sekarang Kita akan memahami candlestick dalam deret (lebih dari 1 candle) yang membentuk pola tertentu untuk memberikan informasi trading.

Engulfing pattern adalah pola candlestick yang pada 2 trading session dimana pada session pertama tampak candle yang pendek dan candle yang panjang pada session berikutnya seolah-olah menelan (engulf) candle pertama.

Engulfing Pattern

Engulfing Pattern

Engulfing pattern ini menyatakan trend tergantung pada session keduanya. Jika trading session kedua positif, berarti trend akan bullish. Sebaliknya jika session kedua negatif, maka akan bearish.

Bullish Engulfing Bearish Engulfing

Engulfing Pattern

Syarat pattern ini adalah:❖ Trend harus berlawanan dengan engulf-nya

- Jika engulfnya positif, maka trend sedang negatif. - Jika engulfnya negatif, maka trend sedang positif.

❖ Badan Candle session kedua harus lebih panjang dan menutupi candle sebelumnya.

❖ Shadow tidak menjadi acuan

Engulfing Pattern

Berikut contoh bullish dan bearish engulfing pattern

Bullish Engulfing Patterndiawali dengan trend turun dan pada waktu tertentu terdapat candle positif

yang menutupi candle sebelumnya

Bearish Engulfing Patterndiawali dengan trend naik dan pada

waktu tertentu terdapat candle positif yang menutupi candle sebelumnya

Engulfing Pattern

Aksi yang dapat diambil saat:

Bullish Engulfing

1. Targetkan beli di sekitar harga close di candle terakhir saat pola engulfing terbentuk.

2. Stop loss jika ternyata turun dengan harga sebesar setengah dari harga close candle terakhir dari pola engulfing

Target harga beli = harga close engulfing

candle

Target stop loss = ½ harga close engulfing candle

Engulfing Pattern

Aksi yang dapat diambil saat:

Bearish Engulfing

1. Jika sedang memegang saham, perhatikan dan batasi kerugian dengan menjual.

2. Jika tidak memegang saham, Anda bisa menanti untuk pembalikan arah dalam waktu beberapa hari setelah pola terbentuk (Buy on Weakness)

Jual dan batasi kerugian Anda

Menunggu kesempatan (Buy on Weakness)

Kemunculan Doji

Doji identik dengan ketidakpastian dan keragu-raguan.Terkadang Kita dihadapkan pada sebuah grafik candlestick yang ambigu seperti berikut.

Pada grafik terlihat trend bullish yang diikutiketidakpastian yang ditandai dengan candlemerah dan doji.

Kemunculan Doji

Pola trend bullish tampak seperti terhapus oleh candle negatif yang panjang dan diikuti doji.

Pada grafik grafik ini, 2 candle yang salingberlawanan menimbulkan ketidakpastian danmenghasilkan doji.

Karena ketidakpastian itu muncul kepanikanpara partisipan pasar yang mengakibatkantrend bearish.

Piercing Pattern

Piercing pattern adalah pola yang mirip bullish engulfing pattern pada downrally dimana candle sesi trading terakhir yang positif meliputi seminimumnya setengah dari sesi trading sebelumnya yang negatif.

Downrally

½ bagian badannya diliputi candle sesi berikutnya

Piercing Pattern

Bentuk candle yang meliputi seperti menusuk (piercing) ini relatif bisa pendek seperti contoh sebelumnya atau panjang seperti gambar di bawah.

Akan tetapi lebih meyakinkan jika badan candle tersebut panjang sehingga sinyal bullish lebih terlihat.

Dark Cloud Cover

Sebaliknya dari piercing pattern, dark cloud cover mirip dengan bearish engulfing pattern dimana sesi trading terakhir berakhir negatif dan meliputi minimal setengah dari badan candle positif di sesi trading sebelumnya.

Dan mirip dengan piercing pattern, warna berpengaruh dan semakin meyakinkan jika badan candle panjang.

Harami Pattern

Harami pattern bisa seperti secercah harapan, atau nila pada susu yang mengejutkan. Bisa bullish atau bearish.

Pola ini ditemukan apabila terdapat candle kecil pada sesi trading terakhir yang posisinya di antara badan candle sebelumnya dan berlawanan warna dengan candle sebelumnya yang badannya panjang dan melawan trend.

Pola ini merupakan tanda pembalikan arah trend

Bullish Harami Bearish Harami

Terdapat pada downrally, dan diakhiri dengan candle positif kecil yang posisinya berada di antara badan candle sebelumnya

Terdapat pada uprally, dan diakhiri dengan candle negatif kecil yang posisinya berada

di antara badan candle sebelumnya

Harami Pattern

Kasus Bullish Harami Kasus Bearish Harami

Trend sedang turun (downtrend). Selama beberapa sesi trading terakhir semuanya berakhir dengan harga tutup yang semakin rendah.

Pada sesi trading tertentu harga buka saham (open) lebih tinggi dari harga tutup sebelumnya dan sesi tersebut ditutup positif.

Candle positif di tengah downtrend ini mengejutkan dan mendorong aksi beli yang membuat uptrend

Trend sedang naik (uptrend). Selama beberapa sesi trading terakhir semuanya berakhir dengan harga tutup yang semakin tinggi.

Pada sesi trading tertentu harga buka saham (open) lebih rendah dari harga tutup sebelumnya dan sesi tersebut ditutup positif.

Candle negatif di tengah uptrend ini membawa rasa panik dan takut yang mendorong aksi jual membuat downtrend.

Harami Pattern

The Gaps (Jarak)

Terdapat 2 jenis gaps yaitu gaps up dan gaps down opening.

Gaps up opening menunjukkan antusiasme pasar sehingga aksi beli partisipan yang melebihi harga close terjadi.

Gaps down opening menunjukkan sebaliknya yaitu pesimisme pasar sehingga terjadi aksi jual yang lebih rendah dari harga close

The Gaps (Jarak)

Dapat dilihat bahwa terdapat gaps up yang menunjukkan antusiasme pasar sehingga sesi trading berikutnya juga berakhir positif

Dapat dilihat bahwa terdapat gap down yang menunjukkan antusiasme pasar sehingga sesi trading berikutnya juga berakhir negatif

Morning Star

Morning star merupakan pola candlestick yang dibentuk dari 3 candlestick sesi trading secara berurutan dan merupakan sinyal pembalikan arah downtrend.

Dapat dilihat trend sedang turun dan terdapat doji dengan gap antar 2 candle yang mengapitnya masing-masing candle negatif dan positif

Morning Star

Market didominasi oleh “bear” dan terus turun dengan membentuk candle negatif.

Suatu waktu terdapat sesi trading yang mengakibatkan candle berbentuk doji yang berarti ketidakpastian di saat ekspektasi pasar sedang turun.

Downtrend disangkal sesi trading di hari esoknya yang ditutup positif dan membentuk pola morning star yang memicu aksi beli dengan ekspektasi uptrend di sesi mendatang.

Evening Star

Evening star merupakan kebalikan dari morning star. Pola ini terbentuk ketika uptrend dan merupakan sinyal pembalikkan arah menjadi downtrend.

Cara doji diapit dengan 2 candle lainnya terbalik dengan morning star masing-masing candle positif dan candle negatif

Kebalikan dan morning star, kondisi pasardidominasi oleh “bull” dan sentimen positif.

Kemudian terdapat sesi trading yang mengakibatkan candle berbentuk doji yang berarti ketidakpastian di saat ekspektasi pasar sedang turun (tidak tergantung warna doji).

Uptrend berubah pada sesi trading di hari esoknya yang ditutup negatif dan membentuk pola evening star yang memicu aksi jual karena ketidakpastian dan rasa panik partisipan.

Evening Star