pancasila dan agama

125
PANCASILA DAN AGAMA PENDAHULUAN A. Latar Belakang Pancasila merupakan dasar negara, dan pemersatu bangsa Indonesia yang majemuk.Pancasila juga jati diri bangsa Indonesia, sebagai falsafah, ideologi, dan alat pemersatu bangsa Indonesia Mengapa begitu besar pengar uh Pancasila terhadap bangsa dan negara Indonesia? Hal ini dikarena bangsa Indonesia memilki keragaman suku, agama, bahasa daerah, pulau, adat istiadat, kebiasaan budaya, serta warna kulit jauh berbeda satu sama lain tetapi hal -hal atau perbedaan di atas harus dipersatukan. Sejarah Pancasila adalah bagian dari sejarah inti nega ra Indonesia. Sehingga tidak heran bagi sebagian rakyat Indonesia, Pancasila dianggap sebagai sesuatu yang sakral yang harus kita hafalkan dan mematuhi apa yang diatur di dalamnya. Ada pula sebagian pihak yang sudah hampir tidak mempedulikan lagi semua aturan- aturan yang dimiliki oleh Pancasila. Namun, di lain pihak muncul orang-orang yang tidak sepihak atau menolak akan adanya Pancasila sebagai dasar negara Indonesia. Mungkin kita masih ingat dengan kasus kudeta Partai Komun is Indonesia yang menginginkan mengganti ideologi Pancasila dengan ideolo gi Komunis. Juga kasus kudeta DI/TII yang ingin memisahkan diri dari Indone

Upload: bestiakw

Post on 20-Dec-2015

116 views

Category:

Documents


13 download

DESCRIPTION

Tugas

TRANSCRIPT

Page 1: Pancasila Dan Agama

PANCASILA DAN AGAMA

PENDAHULUAN

A.    Latar BelakangPancasila merupakan dasar negara, dan pemersatu bangsa Indonesia yang

majemuk.Pancasila  juga  jati  diri  bangsa  Indonesia,  sebagai  falsafah, ideologi,  dan alat  pemersatu  bangsa  Indonesia  Mengapa  begitu  besar pengaruh  Pancasila terhadap bangsa dan negara Indonesia?  Hal ini dikarena bangsa Indonesia memilki keragaman  suku,  agama,  bahasa  daerah,  pulau, adat  istiadat,  kebiasaan  budaya, serta warna kulit jauh berbeda satu sama lain tetapi hal -hal atau perbedaan di atas harus dipersatukan.

Sejarah  Pancasila  adalah  bagian  dari  sejarah  inti  negara  Indonesia. Sehingga tidak heran bagi sebagian rakyat Indonesia, Pancasila dianggap sebagai sesuatu  yang  sakral  yang  harus  kita  hafalkan  dan  mematuhi  apa yang  diatur  di dalamnya.  Ada  pula  sebagian  pihak  yang  sudah  hampir tidak  mempedulikan  lagi semua  aturan-aturan  yang  dimiliki  oleh Pancasila.  Namun,  di  lain  pihak  muncul orang-orang yang tidak sepihak atau menolak akan adanya Pancasila sebagai dasar negara Indonesia. Mungkin  kita  masih  ingat  dengan  kasus  kudeta  Partai  Komunis Indonesia yang  menginginkan  mengganti  ideologi  Pancasila  dengan ideologi  Komunis.  Juga kasus  kudeta  DI/TII  yang  ingin  memisahkan  diri dari  Indonesia  dan  mendirikan sebuah  negara  Islam.  Atau  kasus  yang masih  hangat  di  telinga  kita  masalah pemberontakan  tentara  GAM. 

Mengapa banyak orang yang menetang pancasila dengan alasan agama. Masalah pokoknya adalah kurangnya pemahaman mereka tentang ideologi pancasila dan juga  kesalahan merekadalam  menafsirkan    pelajaran pelajaran atau ilmu agama yang mereka   dapatkan.  atau mungkin juga mereka mudah di pengaruhi dan di hasut dengan alasan agama atau kebebasan.dengandemikian sangat  mudah bagi orang orang yang ingin menghancurkan negri ini memanfaatkan mereka.

B.     Perumusan MasalahDari latar belakang di atas, maka rumusan masalahnya adalah sebagai berikut:

1.    Apa yang dimaksud dengan pancasila dan agama?2.    Apa hubungan pancasila dan agama?3.    Apakah  Pancasila  masih  bisa  menjadi  ideologi  yang  dianut  oleh bangsa Indonesia yang

terdapat beragam kepercayaan (agama).?4.    Apakah  dengan  menjadikan  Pancasila  sebagai  dasar  ideologi  negara Indonesia, dapat

menuju negara yang aman dan stabil.

Page 2: Pancasila Dan Agama

PEMBAHASANPANCASILA DAN AGAMA

A.    Pengertian Pancasila dan AgamaPancasila adalah ideologi dasar bagi negara Indonesia. Nama ini terdiri dari dua kata dari

Sanskerta: pañca berarti lima dan śīla berarti prinsip atau asas. Pancasila merupakan rumusan dan pedoman kehidupan berbangsa dan bernegara bagi seluruh rakyat Indonesia.Pancasila adalah pedoman luhur yang wajib di ta’ati dan dijalankan oleh setiap warga negara Indonesia untuk menuju kehidupan yang sejahtera tentram,adil,aman,sentosa.

Agama adalah ajaran sistem yang mengatur tata keimanan kepada Tuhan Yang Maha kuasa serta tata kaidah yang berhubungan dengan pergaulan manusia an manusia serta  lingkungan. (Kamus Besar Bahasa Indonesia)

B.     Hubungan Pancasila dan AgamaPancasila  yang  di  dalamnya  terkandung  dasar

filsafat  hubungan negara  dan  agama  merupakan  karya besar bangsa  Indonesia  melalui The Founding  Fathers Negara Republik Indonesia. Konsep pemikiran para pendiri negara  yang  tertuang  dalam  Pancasila  merupakan  karya khas yang secara  antropologis  merupakan local  geniusbangsa  Indonesia (Ayathrohaedi  dalam  Kaelan,  2012). Begitu  pentingnya  memantapkan kedudukan  Pancasila, maka  Pancasila  pun  mengisyaratkan  bahwa kesadaran akan adanya Tuhan milik semua orang dan berbagai agama. Tuhan menurut  terminologi  Pancasila  adalah  Tuhan  Yang Maha Esa, yang tak terbagi, yang maknanya sejalan dengan agama  Islam,  Kristen,  Budha, Hindu  dan  bahkan  juga Animisme (Chaidar, 1998: 36).

Menurut  Notonegoro (dalam  Kaelan, 2012:  47),  asal mula  Pancasila secara  langsung  salah  satunya  asal  mula bahan (Kausa Materialis) yang menyatakan bahwa “bangsa Indonesia  adalah  sebagai  asal  dari  nilai-nilai Pacasila, yang digali dari bangsa Indonesia yang berupa nilai-nilai adat-istiadat  kebudayaan  serta  nilai-nilai  religius  yang terdapat dalam kehidupan sehari-hari bangsa Indonesia”.Sejak  zaman  purbakala  hingga  pintu  gerbang (kemerdekaan)  negara  Indonesia,  masyarakat Nusantara telah melewati ribuan tahun pengaruh agama-agama lokal, (sekitar)  14  abad  pengaruh Hinduisme  dan  Budhisme,  (sekitar)  7  abad  pengaruh  Islam,  dan (sekitar)  4  abad pengaruh  Kristen  (Latif, 2011:  57).  Dalam  buku Sutasoma karangan Empu Tantular dijumpai kalimat yang kemudian dikenal Bhinneka Tunggal Ika. Sebenarnya kalimat tersebut secara lengkap  berbunyiBhinneka Tunggal Ika Tan Hanna

Page 3: Pancasila Dan Agama

Dharma  Mangrua,  artinya walaupun  berbeda,  satu  jua adanya,  sebab  tidak  ada  agama  yang mempunyai  tujuan yang berbeda (Hartono, 1992: 5).

Kuatnya faham keagamaan dalam formasi kebangsaan Indonesia membuat arus besar pendiri bangsa tidak dapat membayangkan  ruang publik  hampa  Tuhan.  Sejak  dekade 1920-an,  ketika  Indonesia  mulai dibayangkan  sebagai komunitas  politik  bersama,  mengatasi  komunitas kultural dari ragam etnis dan agama, ide kebangsaan tidak terlepas dari Ketuhanan  (Latif,  2011:  67).  Secara  lengkap pentingnya  dasar Ketuhanan  ketika  dirumuskan  oleh founding  fathers negara  kita  dapat dibaca  pada  pidato  Ir. Soekarno  pada  1  Juni  1945,  ketika  berbicara mengenai dasar negara (philosophische grondslag) yang menyatakan, “Prinsip Ketuhanan! Bukan saja bangsa Indonesia ber-Tuhan,  tetapi  masing-masing orang Indonesia  hendaknya  ber-Tuhan.  Tuhannya sendiri.  Yang  Kristen menyembah  Tuhan menurut  petunjuk  Isa  Al  Masih,  yang  Islam menurut petunjuk  Nabi  Muhammad  s.a.w,  orang Budha  menjalankan  ibadatnya menurut  kitabkitab  yang  ada  padanya.  Tetapi  marilah  kita semuanya  ber-Tuhan.  Hendaknya  negara Indonesia  ialah  negara  yang  tiap-tiap  orangnya dapat  menyembah  Tuhannya  dengan  leluasa. Segenap  rakyat  hendaknya ber-Tuhan. 

Secara kebudayaan yakni dengan tiada “egoisme agama”. Dan hendaknya  Negara  Indonesia  satu  negara yang ber-Tuhan” (Zoelva, 2012).Pernyataan ini mengandung dua arti pokok. Pertama pengakuan  akan eksistensi  agama-agama  di  Indonesia yang,  menurut  Ir.  Soekarno, “mendapat  tempat  yang sebaik-baiknya”.  Kedua,  posisi  negara  terhadap agama,  Ir. Soekarno  menegaskan  bahwa  “negara  kita  akan  berTuhan”. Bahkan dalam bagian akhir pidatonya, Ir. Soekarno mengatakan,  “Hatiku akan  berpesta  raya,  jikalau  saudarasaudara  menyetujui  bahwa  Indonesia berasaskan Ketuhanan Yang Maha Esa”.

 Hal ini relevan dengan ayat (1) dan (2) Pasal 29 UUD 1945 (Ali, 2009: 118).Jelaslah  bahwa  ada  hubungan  antara  sila  Ketuhanan Yang  Maha Esa  dalam  Pancasila  dengan  ajaran  tauhid dalam  teologi  Islam.  Jelaslah pula  bahwa  sila  pertama Pancasila yang merupakan prima causa atau sebab pertama itu (meskipun istilah prima causa tidak selalu tepat, sebab Tuhan terus-menerus  mengurus  makhluknya),  sejalan dengan beberapa ajaran tauhid Islam, dalam hal ini ajaran tentang tauhidus-shifat dan tauhidul-af’al, dalam pengertian bahwa  Tuhan  itu  Esa  dalam  sifat-Nya  dan  perbuatan-Nya. Ajaran  ini  juga  diterima  oleh  agama-agama  lain  di Indonesia (Thalib dan Awwas, 1999: 63). Prinsip  ke-Tuhanan  Ir.  Soekarno  itu  didapat  dari -atau  sekurang-kurangnya  diilhami  oleh  uraian-uraian  dari para  pemimpin Islam  yang  berbicara  mendahului  Ir. Soekarno  dalam  Badan  Penyelidik itu,  dikuatkan  dengan keterangan  Mohamad  Roem.  Pemimpin  Masyumi yang terkenal  ini  menerangkan  bahwa  dalam  Badan  Penyelidik

Page 4: Pancasila Dan Agama

itu  Ir. Soekarno  merupakan  pembicara  terakhir;  dan membaca pidatonya orang mendapat kesan bahwa pikiranpikiran  para  anggota  yang  berbicara sebelumnya  telah tercakup  di  dalam  pidatonya  itu,  dan  dengan  sendirinya perhatian  tertuju  kepada  (pidato)  yang  terpenting. Komentar  Roem, “Pidato  penutup  yang  bersifat menghimpun  pidato-pidato  yang  telah diucapkansebelumnya” (Thalib dan Awwas, 1999: 63).Prinsip  Ketuhanan Yang  Maha  Esa  mengandung makna  bahwa  manusia  Indonesia  harus mengabdi  kepada satu  Tuhan, yaitu Tuhan Yang Maha Esa dan mengalahkan ilah-ilah  atau  Tuhan-Tuhan  lain  yang  bisa mempersekutukannya.  Dalam  bahasa  formal  yang  telah disepakati bersama  sebagai  perjanjian  bangsa  sama maknanya dengan kalimat “Tiada Tuhan selain Tuhan Yang Maha  Esa”.  Di  mana  pengertian  arti  kata Tuhan  adalah sesuatu  yang  kita  taati  perintahnya  dan kehendaknya.Prinsip  dasar  pengabdian  adalah  tidak  boleh  punya  dua tuan, hanya satu tuannya, yaitu Tuhan Yang Maha Esa. Jadi itulah  yang menjadi  misi  utama  tugas  para  pengemban risalah  untuk  mengajak manusia  mengabdi  kepada  satu Tuan,  yaitu  Tuhan  Yang  Maha  Esa  .

Pada  saat  kemerdekaan,  sekularisme  dan  pemisahan agama  dari negara  didefinisikan  melalui  Pancasila.  Ini penting untuk dicatat karena Pancasila tidak  memasukkan kata  sekularisme  yang  secara  jelas menyerukan  untuk memisahkan  agama  dan  politik  atau  menegaskan bahwa negara  harus  tidak  memiliki  agama.  Akan  tetapi,  hal-hal tersebut terlihat dari fakta bahwa Pancasila tidak mengakui satu  agama  pun  sebagai agama  yang  diistimewakan kedudukannya  oleh  negara  dan  dari komitmennya terhadap  masyarakat  yang  plural  dan  egaliter.  Namun, dengan  hanya  mengakui  lima  agama  (sekarang  menjadi  6 agama:  Islam, Kristen  Katolik,  Kristen  Protestan,  Hindu, Budha  dan  Konghucu)  secara resmi,  negara  Indonesia membatasi  pilihan  identitas  keagamaan  yang  bisa dimiliki oleh  warga  negara.  Pandangan  yang  dominan  terhadap  Pancasila sebagai  dasar  negara  Indonesia  secara  jelas menyebutkan  tempat  bagi orang  yang  menganut  agama tersebut, tetapi tidak bagi mereka yang tidak menganutnya. Pemahaman  ini  juga  memasukkan  kalangan  sekuler  yang menganut  agama  tersebut,  tapi  tidak  memasukkan kalangan  sekuler  yang tidak  menganutnya.  Seperti  yang telah  ditelaah  Madjid,  meskipun Pancasila  berfungsi sebagai  kerangka  yang  mengatur  masyarakat  di tingkat nasional  maupun  lokal,  sebagai  individu  orang  Indonesia bisa dan bahkan didorong untuk memiliki pandangan hidup personal yang berdasarkan agama (An-Na’im, 2007: 439).

Dalam  hubungan  antara  agama  Islam  dan  Pancasila, keduanya  dapat berjalan  saling  menunjang  dan  saling

Page 5: Pancasila Dan Agama

mengokohkan.  Keduanya  tidak bertentangan  dan  tidak boleh  dipertentangkan.  Juga  tidak  harus  dipilih salah  satu dengan sekaligus membuang dan menanggalkan yang lain. Selanjutnya  Kiai  Achamd Siddiq  menyatakan  bahwa  salah satu  hambatan utama  bagi  proporsionalisasi  ini  berwujud hambatan  psikologis,  yaitu kecurigaan  dan  kekhawatiran yang  datang  dari  dua  arah  (Zada  dan Sjadzili  (ed),  2010: 79). hubungan  negara  dengan agama  menurut  NKRI yang  berdasarkan  Pancasila  adalah sebagai berikut (Kaelan, 2012: 215-216):

a.       Negara adalah berdasar atas Ketuhanan Yang Maha Esa.b.      Bangsa  Indonesia  adalah  sebagai  bangsa  yang

berKetuhanan  yang Maha  Esa.  Konsekuensinya  setiap warga  memiliki  hak  asasi  untuk memeluk  dan menjalankan  ibadah  sesuai  dengan  agama masingmasing.

c.       Tidak ada tempat bagi atheisme dan sekularisme karena hakikatnya manusia  berkedudukan  kodrat  sebagai makhluk Tuhan.

d.      Tidak  ada  tempat  bagi  pertentangan  agama,  golongan agama,  antar dan  inter  pemeluk  agama  serta  antar pemeluk agama.

e.       Tidak  ada  tempat  bagi  pemaksaan  agama  karena ketakwaan itu bukan hasil peksaan bagi siapapun juga.

f.       Memberikan  toleransi  terhadap  orang  lain  dalam menjalankan agama dalam negara.g.      Segala  aspek  dalam  melaksanakan  dan

menyelenggatakan  negara harus  sesuai  dengan  nilainilai Ketuhanan yang Maha Esa terutama norma-norma Hukum positif maupun norma moral baik moral agama maupun moral para penyelenggara negara.

h.       Negara  pda  hakikatnya  adalah  merupakan  “…berkat rahmat Allah yang Maha Esa”.Berdasarkan kesimpulan Kongres Pancasila (Wahyudi (ed.), 2009: 58), dijelaskan bahwa

bangsa Indonesia adalah bangsa  yang  religius. Religiusitas  bangsa  Indonesia  ini, secara  filosofis  merupakan  nilai fundamental  yang meneguhkan  eksistensi  negara  Indonesia  sebagai negara yang ber-Ketuhanan Yang Maha Esa. Ketuhanan Yang Maha Esa merupakan  dasar  kerohanian  bangsa  dan  menjadi penopang  utama  bagi persatuan  dan  kesatuan  bangsa dalam  rangka  menjamin  keutuhan NKRI.  Karena  itu,  agar terjalin hubungan selaras dan harmonis antara agama dan negara, maka negara sesuai dengan Dasar Negara Pancasila wajib  memberikan  perlindungan  kepada agama-agama  di Indonesia.

C.    Makna Ketuhanan Yang Maha Esa“Negara berdasar atas Ketuhanan Yang Maha Esa” [Pasal 29 ayat (1) UUD 1945] serta

penempatan “Ketuhanan Yang Maha Esa” sebagai sila pertama dalam Pancasila mempunyai beberapa makna, yaitu:

Pertama, Pancasila lahir dalam suasana kebatinan untuk melawan kolonialisme dan imperialisme, sehingga diperlukan persatuan dan persaudaraan di antara komponen bangsa. Sila pertama dalam Pancasila ”Ketuhanan Yang Maha Esa” menjadi faktor penting untuk mempererat

Page 6: Pancasila Dan Agama

persatuan dan persaudaraan, karena sejarah bangsa Indonesia penuh dengan penghormatan terhadap nilai-nilai ”Ketuhanan Yang Maha Esa.”

Kerelaan tokoh-tokoh Islam untuk menghapus kalimat “dengan kewajiban menjalankan syariat Islam bagi pemeluk-pemeluknya” setelah “Ketuhanan Yang Maha Esa” pada saat pengesahan UUD, 18 Agustus 1945, tidak lepas dari cita-cita bahwa Pancasila harus mampu menjaga dan memelihara persatuan dan persaudaraan antarsemua komponen bangsa. Ini berarti,  tokoh-tokoh Islam yang menjadi founding fathers bangsa Indonesia telah menjadikan persatuan dan persaudaraan di antara komponen bangsa sebagai tujuan utama yang harus berada di atas kepentingan primordial lainnya.

Kedua, Seminar Pancasila ke-1 Tahun 1959 di Yogyakarta berkesimpulan bahwa sila ”Ketuhanan Yang Maha Esa” adalah sebab yang pertama atau causa prima dan sila ”Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan” adalah kekuasaan rakyat dalam kehidupan berbangsa dan bernegara untuk melaksanakan amanat negara dari rakyat, negara bagi rakyat, dan negara oleh rakyat. Ini berarti, ”Ketuhanan Yang Maha Esa” harus menjadi landasan dalam melaksanakan pengelolaan negara dari rakyat, negara bagi rakyat, dan negara oleh rakyat.

Ketiga, Seminar Pancasila ke-1 Tahun 1959 di Yogyakarta juga berkesimpulan bahwa sila ”Ketuhanan Yang Maha Esa” harus dibaca sebagai satu kesatuan dengan sila-sila lain dalam Pancasila secara utuh. Hal ini dipertegas dalam kesimpulan nomor 8 dari seminar tadi bahwa: Pancasila adalah (1) Ketuhanan Yang Maha Esa, yang berkemanusiaan yang adil dan beradab, yang berpersatuan Indonesia (berkebangsaan) yang berkerakyatan dan yang berkeadilan sosial; (2) Kemanusiaan yang adil dan beradab, yang ber-Ketuhanan Yang Maha Esa, yang berpersatuan Indonesia (berkebangsaan), yang berkerakyatan dan yang berkeadilan sosial; (3) Persatuan Indonesia (kebangsaan) yang ber-Ketuhanan Yang Maha Esa, yang berkemanusiaan yang adil dan beradab, berkerakyatan dan berkeadilan sosial; (4) Kerakyatan, yang ber-Ketuhanan Yang Maha Esa, yang berkemanusiaan yang adil dan beradab, yang berpersatuan Indonesia (berkebangsaan) dan berkeadilan sosial; (5) Keadilan sosial, yang ber-Ketuhanan Yang Maha Esa, yang berkemanusiaan yang adil dan beradab, yang bepersatuan Indonesia (berkebangsaan) dan berkerakyatan. Ini berarti bahwa sila-sila lain dalam Pancasila harus bermuatan Ketuhanan  Yang Maha Esa dan sebaliknya Ketuhanan Yang Maha Esa harus mampu mengejewantah dalam soal kebangsaan (persatuan), keadilan, kemanusiaan, dan kerakyatan.

Keempat, “Negara berdasar atas Ketuhanan Yang Maha Esa” juga harus dimaknai bahwa negara melarang ajaran atau paham yang secara terang-terangan menolak Ketuhanan Yang Maha Esa, seperti komunisme dan atheisme. Karena itu, Ketetapan MPRS No. XXV Tahun 1966 tentang Larangan Setiap Kegiatan untuk Menyebarkan atau Mengembangkan Faham atau Ajaran Komunis/Marxisme Leninisme masih tetap relevan dan kontekstual. Pasal 29 ayat 2 UUD bahwa  “Negara menjamin kemerdekaan tiap-tiap penduduk untuk memeluk agamanya masing-masing …” bermakna bahwa negara hanya menjamin kemerdekaan untuk beragama. Sebaliknya, negara tidak menjamin kebebasan untuk tidak beragama (atheis). Kata “tidak menjamin” ini sudah sangat dekat dengan pengertian “tidak membolehkan”, terutama jika atheisme itu hanya tidak dianut secara personal, melainkan juga didakwahkan kepada orang lain

Page 7: Pancasila Dan Agama

D.    Kontrovensi Pancasila dan AgamaSebagai sebuah negara yang mayoritas penduduknya memeluk agama islam, maka  Pancasila  sendiri  sebagai  dasar  negara  Indonesia  tidak  bisa  lepas dari pengaruh agama yang tertuang dalam sila pertama yang berbunyi sila “Ketuhanan yang Maha Esa”. yang pada awalnya berbunyi “… dengan kewajiban menjalankan syariat islam bagi pemeluknya” yang sejak saat itu dikenal sebagai Piagam Jakarta. Namun  ada  dua  ormas  Islam  terbesar saat  itu  yang  menentang  bunyi  sila pertama  tersebut,  karena  dua  ormas Islam  tersebut  menyadari  bahwa  jika  syariat Islam  diterapkan  maka secara  tidak  langsung  akan  menjadikan.Indonesia  sebagai negara  Islam  yang  utuh maka  hal  tersebut  dapat memojokkan  umat  beragama lainnya.  Yang lebih  buruk lagi  adalah  akan memecah  belah  bangsa ini  khususnya bagi  provingsi-provingsi  yang sebagian  besar  penduduknya  nonmuslim.  Karena itulah sampai detik ini bunyi sila pertama adalah “ketuhanan yang maha esa” yang berarti  bahwa Pancasila  mengakui  dan  menyakralkan  keberadaan  Agama,  tidak hanya Islam  namun  termasuk  juga  Kristen,  Katolik,  Budha, khonhucu  dan Hindu sebagai agama resmi negara pada saat itu.

E.     Makna Sila Pancasila dalam Agamaketerkaitan hubungan antara rukun Islam sebagai landasan agama Isalam dan Pancasila sebagai landasan negara Indonesia. Adapun hubungan itu yaitu pertama dari segi jumlah, rukun Islam berjumlah lima begitupun pancasila. Kedua, dari segi makna yaitu:

1.      Ketuhanan Yang Maha Esa, sila ini kerat aitannya denagn rukun Islam yang pertama yaitu syahadat. Secara umum, sila ini menerangkan tentang ketuhanan begitu pun syahadat yang mempunyai makna pengakuan terhadap tuhan yaitu Allah SWT. Selain itu, kata Esa sendiri berarti tunggal, yang sebagaimana yang kita ketahui bahwa Isalm sebagai agama mayoritas penduduk negeri ini mempunyai tuhan tunggal Allah SWT.  

2.  Kemanusiaan yang adil dan beradab sila kedua pancasila, berkaitan dengan rukun Islam kedua yaitu Shalat. Shalat dalam Islam selain sebagai ibadah wajib juga dilakukan untuk mendidik manusia menjadi manusia yang beradab. Sholat adalah sebuah media untuk mencegah perbuatan yang tidak terpuji, sebagai mana yang di firmankan oleh Allah bahwa Shalat itu mencegah perbuatan keji dan mungkar.

3. Persatuan Indonesia yang artinya seluruh elemen rakyat yang ada di Indonesia yang terdiri dari berbagai macam suku dan adat bersatu dan membentuk kesatuan dalam wadah bangsa Indonesia. Kaitannya dengan itu, persatuan terbentuk ketika jurang pemisah sudah tidak ada lagi di masyarakat. salah satu jurang pemisah yang paling nyata yaitu jurang antara yang miskin dan yang kaya. Untuk menyatukan jurang pemisah tersebut maka di agama Islam diwajibkan membayar zakat bagi orang-orang kaya yang

Page 8: Pancasila Dan Agama

akan disalurkan untuk kepentingan kaum miskin dan duafa. Zakat yang notabennya adalah rukun Islam ketiga sangat erat kaitannya dengan poin pancasila ketiga tersebut. Dengan zakat akan terbentuk rasa kasih sayang pada umat yang akan menghasilkan persatuan yang di cita-citakan.

4. Kerakyatan yang di pimpin oleh hikmat, kebijaksanaan dalam permusyawaratan perwakilan sangat erat kaitannya dengan rukun islam keempat yaitu puasa. Dengan pusas akan terbentuk sifat bijaksana dan kepemimpinan. Ciri orang bijaksana, yaitu ia mampu merasakan dan mempumnyuai rasa kasih sayang sesame, semua itu adalah hikmah dari puasa. Selain itu, dalam menentukan waktu puasa, perlu dilakukan suatu musyawarah yang dikenal dengan siding istbat.

5. Keadialan sosial bagi seluruh rakyat Indionesia. Pada rukun Islam, terdapat yang namanya haji. Haji adalah proses sosial yang terbesar di dunia ini, dimana setiap orang datang dari berbagai negara dengan berbagai bahasa dan kebiasaan bergabung menjadi satu dalam satu tempat dan waktu dalam kedudukan yang sama. Di dalalam haji, tidak memandang itu siapa dan siapa, semuanya sama, pakaiannya sama dan peraturan dan hukumnya sama. Semua itu adalah cerminan dari keadilan tuhan.

F.     Implikasi Agama dalam Kehidupan Berdasarkan PancasilaPancasila  dan  agama  dapat  diaplikasikan  seiring

sejalan  dan  saling mendukung.  Agama  dapat  mendorong aplikasi  nilai-nilai  Pancasila,  begitu pula  Pancasila memberikan  ruang  gerak  yang  seluas-luasnya  terhadap usaha-usaha  peningkatan  pemahaman,  penghayatan  dan pengamalan agama  (Eksan,  2000).  Abdurrahman  Wahid (Gusdur) pun menjelaskan bahwa sudah tidak  relevan lagi untuk  melihat  apakah  nilai-nilai  dasar  itu ditarik  oleh Pancasila  dari  agama-agama  dan kepercayaan  terhadap Tuhan  Yang  Maha  Esa,  karena  ajaran  agama-agama  juga tetap  menjadi referensi  umum  bagi  Pancasila,  dan  agamaagama  harus  memperhitungkan eksistensi  Pancasila sebagai  “polisi  lalu  lintas”  yang  akan  menjamin semua pihak  dapat  menggunakan  jalan  raya  kehidupan  bangsa tanpa terkecuali (Oesman dan Alfian, 1990: 167-168).

Moral  Pancasila  bersifat  rasional,  objektif  dan universal dalam arti berlaku bagi seluruh bangsa Indonesia. Moral  Pancasila  juga  dapat  disebut otonom  karena  nilainilainya  tidak  mendapat  pengaruh  dari  luar  hakikat manusia  Indonesia,  dan  dapat  dipertanggungjawabkan secara  filosofis. Tidak  dapat  pula  diletakkan  adanya bantuan  dari  nilai-nilai  agama,  adat, dan  budaya,  karena secara de  facto  nilai-nilai  Pancasila  berasal  dari agama agama  serta  budaya  manusia  Indonesia. Hanya  saja  nilainilai  yang hidup  tersebut  tidak  menentukan  dasar-dasar Pancasila,  tetapi memberikan  bantuan  dan  memperkuat (Anshoriy, 2008: 177).Sejalan dengan  pendapat  tersebut,  Presiden  Susilo

Page 9: Pancasila Dan Agama

Bambang  Yudhoyono  (SBY) menyatakan  dalam  Sambutan pada  Peringatan  Hari  Kesaktian  Pancasila pada  1  Oktober 2005.

“Bangsa  kita  adalah  bangsa  yang  relijius;  juga, bangsa  yang menjunjung  tinggi,  menghormati dan  mengamalkan  ajaran  agama  masing-masing. Karena  itu,  setiap  umat  beragama  hendaknya memahami  falsafah Pancasila  itu  sejalan  dengan nilai-nilai  ajaran  agamanya  masing-masing. Dengan  demikian,  kita  akan  menempatkan falsafah  negara  di  posisinya yang  wajar.  Saya berkeyakinan  dengan  sedalam-dalamnya  bahwa lima sila  di  dalam  Pancasila  itu  selaras  dengan ajaran agama-agama yang hidup dan berkembang di  tanah  air.  Dengan  demikian,  kita  dapat menghindari adanya  perasaan  kesenjangan antara meyakini dan mengamalkan ajaran-ajaran agama,  serta  untuk  menerima  Pancasila  sebagai falsafah  negara (Yudhoyono  dalam  Wildan  (ed.), 2010: 172).

Dengan  penerimaan  Pancasila  oleh  hampir  seluruh kekuatan  bangsa, sebenarnya  tidak  ada  alasan  lagi  untuk mempertentangkan  nilai-nilai Pancasila  dengan  agama mana pun di Indonesia. Penerimaan sadar ini memerlukan waktu lama tidak kurang dari 40 tahun dalam perhitungan Maarif,  sebuah  pergulatan  sengit  yang  telah  menguras energi  kita  sebagai bangsa.  Sebagai  buah  dari  pergumulan panjang  itu,  sekarang  secara teoretik  dari  kelima  nilai Pancasila  tidak  satu  pun  lagi  yang  dianggap berlawanan dengan agama. Sila pertama berupa “Ketuhanan Yang Maha Esa”  dikunci oleh  sila  kelima.

Diharapkan  sebagai  bangsa  indonesia  yang  rakyatnya  memiliki berbagai macam  suku  ,  budaya  dan  agama,  harus  saling  menghormati, manghargai  dan menyayangi antara satu suku dan suku lainnya dan antara satu agama dan agama lainnya. Agar timbul kedamaian dan kerukunan di negara ini. Jangan  Hanya  karena  merasa  berasal  dari  agama  mayoritas, kita merendahkan  umat  yang  berbeda  agama  ataupun  membuat  aturan yang  secara langsung dan tidak langsung memaksakan  aturan agama yang dianut atau standar agama tertentu kepada pemeluk agama lainya dengan dalih moralitas. Hendaknya  kita  tidak  menggunakan  standar  sebuah  agama tertentu  untuk dijadikan  tolak  ukur  nilai  moralitas  bangsa  Indonesia

Untuk semakin  memperkuatrasa bangga terhadap Pancasila dan memahami tentang  kerukunan  beragama  maka  perlu  adanya  peningkatan pengamalan  butirbutir Pancasila khususnya sila ke-1. Untuk  menjadi  sebuah negara  Pancasila  yang  nyaman  bagi  rakyatnya, diperlukan  adanya jaminan  keamanan  dan  kesejahteraan  setiap  masyarakat  yang ada  di dalamnya.  Khususnya  jaminan  keamanan  dalam  melaksanakan  kegiatan beribadah.

Page 10: Pancasila Dan Agama

PENUTUP

A.    KesimpulanBerdasarkan latar belakang, pembahasan di atas, maka dapat disimpulkan sebagai berikut: Sebagai  negara  yang  terdiri  dari  berbagai  macam  agama, suku,  ras  dan bahasa  Pancasila  adalah  ideologi  yang  sangat  baik  untuk diterapkan  di  negara Indonesia.  Sehingga  jika  ideologi  Pancasila  diganti oleh  ideologi  yang  berlatar belakang agama, akan terjadi ketidaknyamanan bagi rakyat yang memeluk agama di luar agama yang dijadikan ideologi negara tersebut.Dengan  tetap  menjunjung  tinggi  ideologi  Pancasila  sebagai  dasar negara, maka  perwujudan  untuk  menuju  negara  yang  aman  dan sejahtera  pasti  akan tercapai.

B.     SaranUntuk  mengembangkan  nilai-nilai  Pancasila  dan  memadukannya  dengan agama,  harus  memiliki  rasa  nasionalisme  yang  tinggi.  Selain  itu,  kita juga  harus mempunyai kemauan yang keras guna mewujudkan negara Indonesia yang aman, makmur dan nyaman bagi setiap orang yang berada di dalamnya  serta selalu rukun antar umat beragam dengan cara saling menghormati dan menghargai.

DAFTAR PUSTAKA

Nopirin.  1980.  Beberapa  Hal  Mengenai  Falsafah  Pancasila,  Cet.  9. Jakarta: Pancoran Tujuh.Notonagoro.  1980.  Beberapa  Hal  Mengenai  Falsafah  Pancasila  dengan Kelangsungan Agama, Cet. 8. Jakarta: Pantjoran Tujuh.Salam, H. Burhanuddin, 1998. Filsafat Pancasilaisme. Jakarta: Rineka Cipta Koentjaraningrat. 1980. Manusia dan Agama. Jakarta: PT. Gramedia.http://www.teoma.comhttp://www.goodgovernance-bappenas.go.id/artikel_148.htmhttp://www.detik.comhttp://kangmoes.com/artikel-tips-trik-ide-menarik-kreatif.definisi/pengertian-agama.html

Page 11: Pancasila Dan Agama

BAB IPENDAHULUAN

A. Latar Belakang MasalahSiapa yang tidak kenal dengan Pancasila dan Soekarno sebagai

penggalinya? Pada tanggal 1 Juni 1945 untuk pertama kalinya Bung Karno mengucapkan pidatonya di depan sidang rapat Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan.

Pancasila merupakan pandangan hidup, dasar negara, dan pemersatu bangsa Indonesia yang majemuk. Mengapa begitu besar pengaruh Pancasila terhadap bangsa dan negara Indonesia? Kondisi ini dapat terjadi karena perjalanan sejarah dan kompleksitas keberadaan bangsa Indonesia seperti keragaman suku, agama, bahasa daerah, pulau, adat istiadat, kebiasaan budaya, serta warna kulit jauh berbeda satu sama lain tetapi mutlak harus dipersatukan.

Sejarah Pancasila adalah bagian dari sejarah inti negara Indonesia. Sehingga tidak heran bagi sebagian rakyat Indonesia, Pancasila dianggap sebagai sesuatu yang sakral yang harus kita hafalkan dan mematuhi apa yang diatur di dalamnya. Ada pula sebagian pihak yang sudah hampir tidak mempedulikan lagi semua aturan-aturan yang dimiliki oleh Pancasila. Namun, di lain pihak muncul orang-orang yang tidak sepihak atau menolak akan adanya Pancasila sebagai dasar negara Indonesia.

Mungkin kita masih ingat dengan kasus kudeta Partai Komunis Indonesia yang menginginkan mengganti ideologi Pancasila dengan ideologi Komunis. Juga kasus kudeta DI/TII yang ingin memisahkan diri dari Indonesia dan mendirikan sebuah negara Islam. Atau kasus yang masih hangat di telinga kita masalah pemberontakan tentara GAM.

Jika kita melihat semua kejadian di atas, kejadian-kejadian itu bersumber pada perbedaan dan ketidakcocokan ideologi Pancasila sebagai ideologi negara Indonesia dengan ideologi yang mereka anut. Dengan kata lain mereka yang melakukan kudeta atas dasar keyakinan akan prinsip yang mereka anut adalah yang paling baik, khususnya bagi orang-orang yang berlatar belakang prinsip agama.

Berdasarkan Latar Belakang permasalahan tersebut, penulis tertarik untuk menulis makalah yang berjudul “PANCASILA VS AGAMA”.

Masalah pokok yang hendak dikemukakan di sini adalah kenyataan bahwa Pancasila tidak merupakan paham yang lengkap, juga tidak merupakan kesatuan yang bulat. Kelengkapannya bergantung pada pemikiran lain yang dijabarkan ke

Page 12: Pancasila Dan Agama

dalam Pancasila; dan kesatuan bulatnya juga demikian. Dalam rangka ini, paham agama bisa pula masuk.B. Perumusan MasalahDari latar belakang di atas, maka rumusan masalahnya adalah sebagai berikut:

1. Apakah Pancasila masih cocok menjadi ideologi yang dianut oleh bangsa Indonesia yang terdapat beragam kepercayaan (agama).2. Apakah dengan terus menjadikan Pancasila sebagai dasar negara Indonesia, dapat menuju negara yang aman dan stabil.

C. Tujuan dan Kegunaan Penulisan Makalah1. Tujuan Penulisan Makalah

a. Untuk mengetahui sejauh mana Pancasila cocok dengan agama.b. Untuk mengetahui arti penting dari adanya Pancasila di negara Indonesia.c. Untuk mengetahui bagaimana seharusnya negara yang memiliki masyarakat yang beragam agama.

2. Kegunaan Penulisan Makalaha. Bagi PenulisPenulisan makalah ini disusun sebagai salah satu pemenuhan tugas terstruktur dari mata kuliah Pancasila.b. Bagi pihak lainMakalah ini diharapkan dapat menambah referensi pustaka yang berhubungan antara Pancasila dengan Agama.

D. Pembatasan Masalah1. Penulisan makalah ini dibatasi pemasalahannya yaitu hanya membahas sangkut paut agama dengan Pancasila.2. Agama yang menjadi objek utama dalam penulisan makalah ini adalah Agama yang ada di Indonesia (Islam, dll).

BAB IIMETODE PENULISAN

A. OBJEK PENULISANObjek penulisan makalah ini adalah mengenai Pancasila dan hubungannya

dengan gama-agama yang ada di Indonesia. Dalam makalah ini juga dibahas mengenai kontroversi penerapan ideologi pancasila di Indonesia.B. DASAR PEMILIHAN OBJEK

Kami sebagai penyusun makalah ini, memilih objek Pancasila dengan Agama karena kedua hal ini adalah dua komponen negara Indonesia yang masing-masing mempunyai pengaruh yang sangat kuat bagi para penganutnya. Jika terjadi ketidakserasian antara dua komponen ini, maka akan terjadi suatu yang sulit untuk diselesaikan.C. METODE PENGUMPULAN DATA

Dalam pembuatan makalah ini, metode pengumpulan data yang digunakan adalah kaji pustaka terhadap bahan-bahan kepustakaan yang sesuai dengan

Page 13: Pancasila Dan Agama

permasalahan yang diangkat dalam makalah ini yaitu mengenai hubungan Pancasila dengan agama. Disamping itu, penulis juga mendapatkan data dari hasil wawancara dengan orang-orang yang berkompeten di bidang pancasila dan agama. Sebagai referensi juga diperoleh dari situs web internet yang membahas mengenai falsafah Pancasila sebagai dasar falsafah negara Indonesia.D. METODE ANALISIS

Penyusunan makalah ini berdasarkan metode deskriptif analistis, yaitu mengidentifikasi permasalahan berdasarkan fakta dan data yanag ada, menganalisis permasalahan berdasarkan pustaka dan data pendukung lainnya, serta mencari alternatif pemecahan masalah

BAB IIIKEBERADAAN PANCASILA

DAN SILA KETUHANAN YANG MAHA ESAA. ARTI PENTING KEBERADAAN PANCASILA

Pancasila sebagai dasar negara memang sudah final. Menggugat Pancasila hanya akan membawa ketidakpastian baru. Bukan tidak mungkin akan timbul chaos (kesalahan) yang memecah-belah eksistensi negara kesatuan. Akhirnya Indonesia akan tercecer menjadi negara-negara kecil yang berbasis agama dan suku. Untuk menghindarinya maka penerapan hukum-hukum agama (juga hukum-hukum adat) dalam sistem hukum negara menjadi urgen untuk diterapkan. Sejarah Indonesia yang awalnya merupakan kumpulan Kerajaan yang berbasis agama dan suku memperkuat kebutuhan akan hal ini. Pancasila yang diperjuangkan untuk mengikat agama-agama dan suku-suku itu harus tetap mengakui jati diri dan ciri khas yang dimiliki setiap agama dan suku.B. SILA KETUHANAN YANG MAHA ESA

Sebagai negara yang bermayoritas penduduk agama islam, Pancasila sendiri yang sebagai dasar negara Indonesia tidak bisa lepas dari pengaruh agama yang tertuang dalam sila pertama yang berbunyi sila “Ketuhanan yang Maha Esa”. yang pada awalnya berbunyi “… dengan kewajiban menjalankan syariat islam bagi pemeluknya” yang sejak saat itu dikenal sebagai Piagam Jakarta.

Namun dua ormas Islam terbesar saat itu dan masih bertahan sampai sekarang yaitu Nahdlatul Ulama dan Muhammadiyah menentang penerapan Piagam Jakarta tersebut, karena dua ormas Islam tersebut menyadari bahwa jika penerapan syariat Islam diterapkan secara tidak langsung namun pasti akan menjadikan Indonesia sebagai negara Islam dan secara “fair” hal tersebut dapat memojokkan umat beragama lain. Yang lebih buruk lagi adalah dapat memicu disintegrasi bangsa terutama bagi provinsi yang mayoritas beragama nonislam. Karena itulah sampai detik ini bunyi sila pertama adalah “ketuhanan yang maha esa” yang berarti bahwa Pancasila mengakui dan menyakralkan keberadaan Agama, tidak hanya Islam namun termasuk juga Kristen, Katolik, Budha dan Hindu sebagai agama resmi negara pada saat itu.

Page 14: Pancasila Dan Agama

C. BUTIR-BUTIR PANCASILA SILA PERTAMAAtas perubahan bunyi sila pertama menjadi Ketuhanan yang Maha Esa

membuat para pemeluk agama lain di luar islam merasa puas dan merasa dihargai.Searah dengan perkembangan, sila Ketuhanan yang Maha Esa dapat

dijabarkan dalam beberapa point penting atau biasa disebut dengan butir-butir Pancasila. Diantaranya:

 Bangsa Indonesia menyatakan kepercayaannya dan ketaqwaanya kepada Tuhan Yang Maha Esa. Manusia Indonesia percaya dan taqwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa, sesuai dengan agama dan kepercayaannya masing-masing menurut dasar kemanusiaan yang adil dan beradab. Mengembangkan sikap hormat menghormati dan bekerjasama antra pemeluk agama dengan penganut kepercayaan yang berbeda-beda terhadap Tuhan Yang Maha Esa. Membina kerukunan hidup di antara sesama umat beragama dan kepercayaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa Agama dan kepercayaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa adalah masalah yang menyangkut hubungan pribadi manusia dengan Tuhan Yang Maha Esa. Mengembangkan sikap saling menghormati kebebasan menjalankan ibadah sesuai dengan agama dan kepercayaannya masing-masing Tidak memaksakan suatu agama dan kepercayaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa kepada orang lain.

Dari butir-butir tersebut dapat dipahami bahwa setiap rakyat Indonesia wajib memeluk satu agama yang diyakini. Tidak ada pemaksaan dan saling toleransi antara agama yang satu dengan agama yang lain.

BAB IVBENTUK KOLABORASI PANCASILA DENGAN AGAMA

· IDEOLOGI PANCASILA SEBAGAI PILIHANKeberagaman agama dan pemeluk agama di Indonesia menjadi sebuah

kenyataan yang tak terbantahkan. Kenyataan ini menuntut adanya kesadaran dari setiap pemeluk agama untuk menjaga keharmonisan hubungan di antara mereka.

Semua pemeluk agama memang harus mawas diri. Yang harus disadari adalah bahwa mereka hidup dalam sebuah masyarakat dengan keyakinan agama yang beragam. Dengan demikian, semestinya tak ada satu kelompok pemeluk agama yang mau menang sendiri.

Seperti yang telah kita ketahui bahwa di Indonesia terdapat berbagai macam suku bangsa, adat istiadat hingga berbagai macam agama dan aliran kepercayaan. Dengan kondisi sosiokultur yang begitu heterogen dibutuhkan sebuah ideologi yang netral namun dapat mengayomi berbagai keragaman yang ada di Indonesia.

Page 15: Pancasila Dan Agama

Karena itu dipilihlah Pancasila sebagai dasar negara. Namun saat ini yang menjadi permasalahan adalah bunyi dan butir pada sila pertama. Sedangkan sejauh ini tidak ada pihak manapun yang secara terang-terangan menentang bunyi dan butir pada sila kedua hingga ke lima. Namun ada ormas-ormas yang terang-terangan menolak isi dari Pancasila tersebut.

Akibat maraknya parpol dan ormas Islam yang tidak mengakui keberadaan Pancasila dengan menjual nama Syariat islam dapat mengakibatkan disintegrasi bangsa. Bagi kebanyakan masyarakat Indonesia yang cinta atas keutuhan NKRI maka banyak dari mereka yang mengatasnamakan diri mereka Islam Pancasilais, atau Islam Nasionalis.

Konsep negara Pancasila adalah konsep negara agama-agama. Konsep negara yang menjamin setiap pemeluk agama untuk menjalankan agamanya secara utuh, penuh dan sempurna. Negara Pancasila bukanlah negara agama, bukan pula negara sekuler apalagi negara atheis. Sebuah negara yang tidak tunduk pada salah satu agama, tidak pula memperkenankan pemisahan negara dari agama, apalagi sampai mengakui tidak tunduk pada agama manapun. Negara Pancasila mendorong dan memfasilitasi semua penduduk untuk tunduk pada agamanya. Penerapan hukum-hukum agama secara utuh dalam negara Pancasila adalah dimungkinkan. Semangat pluralisme dan ketuhanan yang dikandung Pancasila telah siap mengadopsi kemungkinan itu. Tak perlu ada ketakutan ataupun kecemburuan apapun, karena hukum-hukum agama hanya berlaku pada pemeluknya. Penerapan konsep negara agama-agama akan menghapus superioritas satu agama atas agama lainnya. Tak ada lagi asumsi mayoritas – minoritas. Bahkan pemeluk agama dapat hidup berdampingan secara damai dan sederajat. Adopsi hukum-hukum agama dalam negara Pancasila akan menjamin kelestarian dasar negara Pancasila, prinsip Bhineka Tunggal Ika dan NKRI.

Pikirkan jika suatu kebenaran, kesalahan maupun etika moral ditentukan oleh sebuah definisi sebuah agama dalam hal ini agama Islam. Sedangkan ketika anda terlibat didalamnya anda adalah seseorang yang memeluk agama diluar Islam! Apakah yang anda pikirkan dan bagai mana perasaan di hati anda ketika sebuah kebenaran dan moralitas pada hati nurani anda ditentukan oleh agama lain yang bukan anda anut?

Sekarang di beberapa provinsi telah terjadi, dengan alasan moral dan budaya maka diterapkanlah aturan tersebut. Sebagai contoh, kini di sebuah provinsi semua wanita harus menggunakan jilbab. Mungkin bagi sebagian kecil orang yang tinggal di Indonesia merupakan keindahan namun bagai mana dengan budaya yang selama ini telah ada? Jangankan di tanah Papua, pakaian Kebaya pun artinya dilarang dipakai olah putri daerah. Bukankah ini merupakan pengkhianatan terhadap kebinekaan bangsa Indonesia yang begitu heterogen. Jika anda masih ragu, silakan lihat apa yang terjadi di Saudi Arabia dengan aliran Salafy Wahabinya. Tidak ada pemilu, tidak ada kesetaraan gender dan lihat betapa tersisihnya kaum wanita dan

Page 16: Pancasila Dan Agama

penganut agama minoritas di sana. Jika memang anda cinta dengan Adat, Budaya dan Toleransi umat beragama di Indonesia dukung dan jagalah kesucian Pancasila sebagai ideologi pemersatu bangsa.· KONTROVERSI PANCASILA

Sebagai dasar negara RI, Pancasila juga bukanlah perahan murni dari nilai-nilai yang berkembang di masyarakat Indonesia. Karena ternyata, sila-sila dalam Pancasila, sama persis dengan asas Zionisme dan Freemasonry. Seperti Monoteisme (Ketuhanan YME), Nasionalisme (Kebangsaan), Humanisme (Kemanusiaan yang adil dan beradab), Demokrasi (Musyawarah), dan Sosialisme (Keadilan Sosial). Tegasnya, Bung Karno, Yamin, dan Soepomo mengadopsi (baca: memaksakan) asas Zionis dan Freemasonry untuk diterapkan di Indonesia.

Selain alasan di atas, agama-agama yang berlaku di Indonesia tidak hanya Islam, tetapi ada Kristen Protestan dan Katolik, Hindu, Budha, bahkan Konghucu. Kesemua agama itu, menganut paham atau konsep bertuhan banyak, bahkan pengikut animisme. Hanya agama Islam saja yang memiliki konsep Berketuhanan YME (Allahu Ahad).

Pada masa pra kemerdekaan tatanan sosial masyarakat di Nusantara, kebanyakan terdiri dari Kerajaan-kerajaan Hindu. Dari sistem monarkis seperti ini, belum dikenal konsep musyawarah untuk mufakat; tetapi yang berlaku adalah sabda pandita ratu. Rakyat harus tunduk dan patuh pada titah sang raja tanpa reserve. Sekaligus, minus demokrasi, karena kedudukan raja diwarisi turun temurun. Kala itu, tidak ada persatuan. Perpecahan, perebutan kekuasaan dan wilayah, selalu mengundang pertumpahan darah.

Sejak awal, Pancasila agaknya tidak dimaksudkan sebagai alat pemersatu, apalagi untuk mengakomodir ke-Bhinekaan yang menjadi ciri bangsa Indonesia. Tetapi untuk menjegal peluang berlakunya Syari’at Islam. Para nasionalis sekuler, terutama Non Muslim, hingga kini menjadikan Pancasila sebagai senjata ampuh untuk menjegal Syariat Islam, meski konsep Ketuhanan yang terdapat dalam Pancasila berbeda dengan konsep bertuhan banyak yang mereka anut. Mereka lebih sibuk menyerimpung orang Islam yang mau menjalankan Syariat agamanya, ketimbang dengan gigih memperjuangkan haknya dalam menjalankan ibadah dan menerapkan ketentuan agamanya. Bagaimana toleransi bisa dibangun di atas konstruksi filsafat yang menghasilkan anarkisme ideologi seperti ini?

Pancasila, sudah kian terbukti, cuma sekadar alat politisi busuk yang anti Islam, namun mengatasnamakan ke-Bhinekaan. Padahal, bukan hanya Indonesia yang masyarakatnya multietnis, multi kultural, dan multi agama. Di Amerika Serikat, untuk mempertahankan ke-Bhinekaannya mereka tidak perlu Pancasila, begitu pun negara jiran Malaysia. Nyatanya, mereka justru lebih maju dari Indonesia.

Kenyataan ini, betapapun pahitnya haruslah diakui secara jujur. Sayangnya, sejumlah pejabat dan mantan pejabat di negeri ini, belum juga siuman dari mimpinya tentang kemanusiaan yang adil dan beradab, sebagaimana sila kedua Pancasila. Sedang sejarah membuktikan, apa yang dilakukan rezim penguasa selama 60 tahun Indonesia merdeka, justru penindasan terhadap kemanusiaan.

Dalam memperingati hari lahir Pancasila, 4 Juni 2006, di Bandung, muncul sejumlah tokoh nasional berupaya memperalat isu Pancasila untuk kepentingan zionisme. Celakanya, mereka menggunakan cara yang tidak cerdas dan manipulatif. Dengan berlandaskan asas Bhineka Tunggal Ika, mereka memosisikan agama seolah-olah perampas hak dan kemerdekaan bangsa Indonesia. Segala hal yang berkaitan dengan agama dianggap membelenggu kebebasan. Kebencian pada agama, pada gilirannya, menyebabkan parameter kebenaran porak-poranda, kemungkaran akhlak merajalela. Kesyirikan, aliran sesat, dan perilaku menyesatkan membawa epidemi kerusakan dan juga bencana.

Page 17: Pancasila Dan Agama

Anehnya, peristiwa bencana gempa bumi yang menewaskan lebih dari 6000 jiwa di Jogjakata, 27 Mei 2006, malah yang disalahkan Islam dan umat Islam. Seorang paranormal mengatakan,”Bencana gempa di Jogjakarta, terjadi akibat pendukung RUU APP yang kian anarkis.” Lalu, pembakaran kantor Bupati Tuban, cap jempol atau silang darah di Jatim, yang dilakukan anggota PKB dan PDIP, dan menyatroni aktivis FPI, Majelis Mujahidin, dan Hizbut Tahrir. Apakah bukan tindakan anarkis? Jangan lupa, Bupati Bantul, Idham Samawi, yang daerahnya paling banyak korban gempa bumi berasal dari PDIP.

Tidak itu saja. Upaya penyeragaman budaya, maupun moral atas nama agama, juga dikritik pedas. “Bhineka Tunggal Ika sebagai landasan awal bangsa Indonesia harus dipertahankan. Masyarakat Indonesia beraneka ragam, sehingga tindakan menyeragamkan budaya itu tidak dibenarkan,” kata Megawati. Penyeragaman yang dimaksud, sebagaimana dikatakan Akbar Tanjung,”Keberagaman itu tidak dirusak dengan memaksakan kehendak. Pihak yang merongrong Bhineka, adalah kekuatan-kekuatan yang ingin menyeragamkan.”

Padahal, justru Bung Karno pula orang pertama yang mengkhianati Pancasila. Dengan memaksakan kehendak, ia berusaha menyeragamkan ideologi, budaya, dan seni. Ideologi NASAKOM (Nasionalisme, agama, dan komunis) dipaksakan berlaku secara despotis. Demikian pula, seni yang boleh dipertunjukkan hanya seni gaya Lekra. Sementara yang berjiwa keagamaan dinyatakan sebagai musuh revolusi. Begitu pun Soeharto, berusaha menyeragamkan ideologi melalui asas tunggal Pancasila. Hasilnya, kehancuran.

· PEMAHAMAN DAN PELANGGARAN TERHADAP PANCASILA SAAT INIIdeologi Pancasila merupakan dasar negara yang mengakui dan

mengagungkan keberadaan agama dalam pemerintahan. Sehingga kita sebagai warga negara Indonesia tidak perlu meragukan konsistensi atas Ideologi Pancasila terhadap agama. Tidak perlu berusaha mengganti ideologi Pancasila dengan ideologi berbasis agama dengan alasan bahwa ideologi Pancasila bukan ideologi beragama. Ideologi Pancasila adalah ideologi beragama.

Sesama umat beragama seharusnya kita saling tolong menolong. Tidak perlu melakukan permusuhan ataupun diskriminasi terhadap umat yang berbeda agama, berbeda keyakinan maupun berbeda adat istiadat.

Hanya karena merasa berasal dari agama mayoritas tidak seharusnya kita merendahkan umat yang berbeda agama ataupun membuat aturan yang secara langsung dan tidak langsung memaksakan aturan agama yang dianut atau standar agama tertentu kepada pemeluk agama lainya dengan dalih moralitas.

Hendaknya kita tidak menggunakan standar sebuah agama tertentu untuk dijadikan tolak ukur nilai moralitas bangsa Indonesia. Sesungguhnya tidak ada agama yang salah dan mengajarkan permusuhan.

Agama yang diakui di Indonesia ada 5, yaitu Islam, Kristen, Katolik, Budha dan Hindu.

Sebuah kesalahan fatal bila menjadikan salah satu agama sebagai standar tolak ukur benar salah dan moralitas bangsa. Karena akan terjadi chaos dan timbul gesekan antar agama. kalaupun penggunaan dasar agama haruslah mengakomodir standar dari Islam, Kristen, Katolik, Budha dan Hindu bukan berdasarkan salah satu agama entah agama mayoritas ataupun minoritas.

BAB V

Page 18: Pancasila Dan Agama

KESIMPULAN, IMPLIKASI DAN SARAN· KESIMPULANBerdasarkan latar belakang, pembahasan di atas, maka dapat disimpulkan sebagai berikut:

Pancasila adalah ideologi yang sangat baik untuk diterapkan di negara Indonesia yang terdiri dari berbagai macam agama, suku, ras dan bahasa. Sehingga jika ideologi Pancasila diganti oleh ideologi yang berlatar belakang agama, akan terjadi ketidaknyamanan bagi rakyat yang memeluk agama di luar agama yang dijadikan ideologi negara tersebut.Dengan mempertahankan ideologi Pancasila sebagai dasar negara, jika melaksanakannya dengan baik, maka perwujudan untuk menuju negara yang aman dan sejahtera pasti akan terwujud.

· IMPLIKASIUntuk semakin memperkokoh rasa bangga terhadap Pancasila, maka perlu adanya peningkatan pengamalan butir-butir Pancasila khususnya sila ke-1. Salah satunya dengan saling menghargai antar umat beragama.Untuk menjadi sebuah negara Pancasila yang nyaman bagi rakyatnya, diperlukan adanya jaminan keamanan dan kesejahteraan setiap masyarakat yang ada di dalamnya. Khususnya jaminan keamanan dalam melaksanakan kegiatan beribadah.

· SARANUntuk mengembangkan nilai-nilai Pancasila dan memadukannya dengan agama, diperlukan usaha yang cukup keras. Salah satunya kita harus memiliki rasa nasionalisme yang tinggi. Selain itu, kita juga harus mempunyai kemauan yang keras guna mewujudkan negara Indonesia yang aman, makmur dan nyaman bagi setiap orang yang berada di dalamnya.

DAFTAR PUSTAKAKoentjaraningrat. 1980. Manusia dan Agama. Jakarta: PT. Gramedia.Nopirin. 1980. Beberapa Hal Mengenai Falsafah Pancasila,Cet. 9. Jakarta:

Pancoran Tujuh.Notonagoro. 1980. Beberapa Hal Mengenai Falsafah Pancasila dengan

Kelangsungan Agama, Cet. 8. Jakarta: Pantjoran Tujuh.Salam, H. Burhanuddin, 1998. Filsafat Pancasilaisme. Jakarta: Rineka Cipta

Sumber Lain :http://www.asmakmalaikat.com/go/artikel/filsafat/index.htmhttp:// www.google.co.idhttp://www.goodgovernance-bappenas.go.id/artikel_148.htmhttp:// www.teoma.comhttp:// www.kumpulblogger.com

Page 19: Pancasila Dan Agama

1.     PANCASILAPancasila adalah ideologi dasar bagi negara Indonesia. Nama ini terdiri dari dua kata dari Sanskerta: pañca berarti lima dan śīla berarti prinsip atau asas. Pancasila merupakan rumusan dan pedoman kehidupan berbangsa dan bernegara bagi seluruh rakyat Indonesia.Pancasila adalah pedoman luhur yang wajib di ta’ati dan dijalankan oleh setiap warga negara Indonesia untuk menuju kehidupan yang sejahtera tentram,adil,aman,sentosa.Pancasila :                                                                                 1.ketuhanan yang maha esa2. kemanusiaan yang adil dan beradap3. persatuan Indonesia4. kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyaratan perwakilan5. keadilan sosial bagi seluruh Indonesia

2.     MAKNA SILA-SILA PANCASILA

Arti dan Makna Sila Ketuhanan yang Maha Esa          Mengandung arti pengakuan adanya kuasa prima (sebab pertama)

yaitu Tuhan yang Maha Esa          Menjamin penduduk untuk memeluk agama masing-masing dan

beribadah menurut agamanya.

         Tidak memaksa warga negara untuk beragama.

         Menjamin berkembang dan tumbuh suburnya kehidupan beragama.

         Bertoleransi dalam beragama, dalam hal ini toleransi ditekankan dalam beribadah menurut agamanya masing-masing.

         Negara memberi fasilitator bagi tumbuh kembangnya agama dan iman warga negara dan mediator ketika terjadi konflik agama.

Page 20: Pancasila Dan Agama

Arti dan Makna Sila Kemanusiaan yang Adil dan Beradab          Menempatkan manusia sesuai dengan hakikatnya sebagai makhluk

Tuhan          Menjunjung tinggi kemerdekaan sebagai hak segala bangsa.

         Mewujudkan keadilan dan peradaban yang tidak lemah.

Arti dan Makna Sila Persatuan Indonesia          Nasionalisme.          Cinta bangsa dan tanah air.

         Menggalang persatuan dan kesatuan Indonesia.

         Menghilangkan penonjolan kekuatan atau kekuasaan, keturunan dan perbedaan warna kulit.

         Menumbuhkan rasa senasib dan sepenanggungan.

         Mengandung arti pengakuan adanya kuasa prima (sebab pertama) yaitu Tuhan yang Maha Esa

         Menjamin penduduk untuk memeluk agama masing-masing dan beribadah menurut agamanya.

         Tidak memaksa warga negara untuk beragama.

         Menjamin berkembang dan tumbuh suburnya kehidupan beragama.

         Bertoleransi dalam beragama, dalam hal ini toleransi ditekankan dalam beribadah menurut agamanya masing-masing.

         Negara memberi fasilitator bagi tumbuh kembangnya agama dan iman warga negara dan mediator ketika terjadi konflik agama.

Arti dan Makna Sila Kerakyatan yang Dipimpin oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan Perwakilan

         Hakikat sila ini adalah demokrasi.          Permusyawaratan, artinya mengusahakan putusan bersama secara

bulat, baru sesudah itu diadakan tindakan bersama.

         Dalam melaksanakan keputusan diperlukan kejujuran bersama.

Page 21: Pancasila Dan Agama

Arti dan Makna Sila Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia Kemakmuran yang merata bagi seluruh rakyat dalam arti dinamis dan

meningkat. Seluruh kekayaan alam dan sebagainya dipergunakan bagi

kebahagiaan bersama menurut potensi masing-masing.

Melindungi yang lemah agar kelompok warga masyarakat dapat bekerja sesuai dengan bidangnya.

Sikap positif terhadap nilai-nilai pancasila

Nilai-nilai Pancasila telah diyakini kebenarannya oleh bangsa Indonesia. Oleh karena itu, mengamalkan Pancasila merupakan suatu keharusan bagi bangsa Indonesia.

 Sikap positif dalam mengamalkan nilai-nilai pancasila.

Menghormati anggota keluarga

Menghormati orang yang lebih tua

Membiasakan hidup hemat

Tidak membeda-bedakan teman

Membiasakan musyawarah untuk mufakat

Menjalankan ibadah sesuai dengan agama masing-masing

Membantu orang lain yang kesusahan sesuai dengan kemampuan sendiri

3.     HUBUNGAN PANCASILA DENGAN  RUKUN  ISLAMketerkaitan hubungan antara rukun Islam sebagai landasan agama Isalam dan Pancasila sebagai landasan negara Indonesia.Adapun hubungan itu yaitu pertama dari segi jumlah, rukun Islam berjumlah lima begitupun pancasila. Kedua, dari segi makna yaitu:Ketuhanan Yang Maha Esa, sila ini kerat aitannya denagn rukun Islam yang pertama yaitu syahadat. Secara umum, sila ini menerangkan tentang ketuhanan begitu pun syahadat yang mempunyai makna pengakuan terhadap tuhan yaitu Allah SWT. Selain itu, kata Esa sendiri berarti tunggal,

Page 22: Pancasila Dan Agama

yang sebagaimana yang kita ketahui bahwa Isalm sebagai agama mayoritas penduduk negeri ini mempunyai tuhan tunggal Allah SWT.  Kemanusiaan yang adil dan beradab sila kedua pancasila, berkaitan dengan rukun Islam kedua yaitu Shalat. Shalat dalam Islam selain sebagai ibadah wajib juga dilakukan untuk mendidik manusia menjadi manusia yang beradab. Sholat adalah sebuah media untuk mencegah perbuatan yang tidak terpuji, sebagai mana yang di firmankan oleh Allah bahwa Shalat itu mencegah perbuatan keji dan mungkar.Persatuan Indonesia yang artinya seluruh elemen rakyat yang ada di Indonesia yang terdiri dari berbagai macam suku dan adat bersatu dan membentuk kesatuan dalam wadah bangsa Indonesia. Kaitannya dengan itu, persatuan terbentuk ketika jurang pemisah sudah tidak ada lagi di masyarakat. salah satu jurang pemisah yang paling nyata yaitu jurang antara yang miskin dan yang kaya. Untuk menyatukan jurang pemisah tersebut maka di agama Islam diwajibkan membayar zakat bagi orang-orang kaya yang akan disalurkan untuk kepentingan kaum miskin dan duafa. Zakat yang notabennya adalah rukun Islam ketiga sangat erat kaitannya dengan poin pancasila ketiga tersebut. Dengan zakat akan terbentuk rasa kasih sayang pada umat yang akan menghasilkan persatuan yang di cita-citakan.Kerakyatan yang di pimpin oleh hikmat, kebijaksanaan dalam permusyawaratan perwakilan sangat erat kaitannya dengan rukun islam keempat yaitu puasa. Dengan pusas akan terbentuk sifat bijaksana dan kepemimpinan. Ciri orang bijaksana, yaitu ia mampu merasakan dan mempumnyuai rasa kasih sayang sesame, semua itu adalah hikmah dari puasa. Selain itu, dalam menentukan waktu puasa, perlu dilakukan suatu musyawarah yang dikenal dengan siding istbat.

Keadialan sosial bagi seluruh rakyat Indionesia. Pada rukun Islam, terdapat yang namanya haji. Haji adalah proses sosial yang terbesar di dunia ini, dimana setiap orang datang dari berbagai negara dengan berbagai bahasa dan kebiasaan bergabung menjadi satu dalam satu tempat dan waktu dalam kedudukan yang sama. Di dalalam haji, tidak memandang itu siapa dan siapa, semuanya sama, pakaiannya sama dan peraturan dan hukumnya sama. Semua itu adalah cerminan dari keadilan tuhan.

Page 23: Pancasila Dan Agama

Sindonews.com - Sejak awal reformasi kebebasan dalam politik dan sosial di Indonesia makin terbuka lebar. Kebebasan tersebut kemudian membuat kelompok apapun, termasuk kelompok agama berhak menyuarakan pendapat. Namun, kebebasan yang terkadang tidak terkendali membuat pertentangan muncul, bahkan pertentangan antar agama dan kehidupan beragama. 

Pertentangan yang muncul pun merambah ke segala persoalan, termasuk mempermasalahkan keberadaan Pancasila sebagai ideologi negara Indonesia yang kemudian juga dinilai sekelompok masyarakat bertentangan dengan kehidupan beragama. Persoalan itu kemudian memunculkan penuntutan wacana penggantian Pancasila.

"Pancasila sebagai dasar kebangsaan dan ke-Indonesiaan sebenarnya memiliki relevansi tinggi dengan kehidupan beragama. Hanya saja dalam prakteknya seringkali tidak sebanding dengan norma dan retorika yang disampaikan pada publik. Upaya menjadikan Pancasila sebagai ideologi murni sendiri karena perjalanan sejarah yang panjang dan melelahkan telah membuktikan bahwa Pancasila sebenarnya sebagai karakteristik bangsa Indonesia sangat memenuhi syarat," ujar Dosen Fisipol UMY Dr Zully Qodir Dalam diskusi Hubungan Agama dan Negara dalam Negara Pancasila di Era Reformasi di UII Selasa (29/1/2013).

Dia menuturkan, praktek politik yang berlangsung saat ini seringkali memberikan kerangkeng pada kehidupan beragama dan melakukan koersi-koersi atas nama Pancasila itu sendiri. Menurutnya, dalam Negara Pancasila, hubungan antara agama dan negara tampak tidak terlalu bermasalah.

"Jika memperhatikan tidak adanya larangan penganut agama menjalankan perintah agamanya, bahkan mendirikan organisasi-organisais keagamaan pun tidak ada larangan, jelas tidak ada masalah. Itu semua justru berkah bagi bangsa ini yang berdasarkan Pancasila, sehingga partisipasi politik warga negara dalam perspektif sosiologi politik bisa berjalan. Pertanyaannya, apakah kita mau mengganti Pancasila dengan dasar kebangsaan lain, atau kita berusaha merevitalisasi Pancasila sebagai dasar kebangsaan," tegasnya.

Dituturkan Katib Aam Syuriyah PBNU Dr KH A Malik Madany MA, dalam agama

Page 24: Pancasila Dan Agama

Islam, memang ada keterkaitan erat antara negara dan kekuasaan. Dalam ajaran Islam, jika memang sebuah kelompok masyarakat ingin melindungi dan menjalankan aturan dan ajaran Islam dengan baik, boleh membangun sebuah negara.

Mengenai bentuk negara dan pemerintahannya sendiri, menurut Malik, diserahkan sepenuhnya pada kelompok tersebut untukk menentukan.

"Jadi sebenarnya jangan mempertentangkan agama dengaan negara. Karena dalam Islam pun, Al Qur'an secara eksplisit telah mengakui keberadaan bangsa dan suku. Bahkan penyelenggaraan pemerintahan dan kekuasaan dalam Islam memiliki dua tujuan utama yakni menjalankan ajaran agama dan mengurusi masalah duniawi," jelasnya.

MAKALAH HUBUNGAN AGAMA DENGAN PANCASILA

BAB IPENDAHULUAN

A.    Latar BelakangSeperti diketahui, dinamika hubungan agama dan negara telah menjadi faktor kunci

dalam sejarah peradaban umat manusia. Di samping dapat melahirkan kemajuan besar, hubungan antara keduanya juga telah menimbulkan malapetaka besar. Tidak ada bedanya, baik ketika negara bertahta di atas agama (pra abad pertengahan), ketika negara di bawah agama (di abad pertengahan) atau ketika negara terpisah dari agama (pasca abad pertengahan, atau di abad modern sekarang ini).

Diskusi mengenai agama dan negara masih terus berlanjut di kalangan para ahli. Pada dasarnya yang diperdebatkan adalah perlu tidaknya campur tangan agama dalam urusan kenegaraan. Oleh karenanya, kajian terhadap urgensi beragama dan bernegara menjadi sangat penting. Dari sana kita akan dapat

Page 25: Pancasila Dan Agama

menyimpulkan sebarapa besar peranan agama terhadap negara. Juga perlu dimengerti pandangan berbagai ideologi menyangkut masalah ini.

Maka pada makalah ini akan diuraikan tentang pentingnya bernegara dan beragama. Dilanjutkan dengan hubungan antara agama dan negara ditinjau dari paham teokrasi, sekuleris dan komunis. Sehingga nantinya kita dapat menyimpulkan seberapa penting keterlibatan agama dalam negara.

Orientasi ke depan adalah kita dapat menjelaskan relasi agama dan negara dalam berbagai ideologi, mampu menganalisa konsep hubungan agama dan negara dalam Islam serta dapat mengkritisi hubungan agama dan negara di Indonesia.

B.    Rumusan MasalahAdapun rumusan masalah dari makalah ini adalah sebagai berikut :

1.     Apakah pengertian agama?2.     Bagaimana fungsi agama di masyarakat?3.     Apakah pengertian negara?4.     Apa yang melatar belakangi timbulnya Negara?5.     Apakah hubungan agama dan Negara?

C.    Tujuan PenulisanAdapun Tujuan dari penyusunan makalah ini adalah sebagai berikut :

1.     Untuk mengetahui tentang pengertian agama2.     Untuk mengetahui fungsi agama di masyarakat3.     Untuk mngetahui pengertian negara4.     Untuk mengetahui latar belakang timbulnya Negara5.     Untuk mengetahui hubungan agama dan Negara

BAB IIPEMBAHASAN

A.    Pengetian AgamaKata Agama berasal dari bahasa Sansekerta dari kata a berarti tidak dan gama berarti

kacau. Kedua kata itu jika dihubungkan berarti sesuatu yang tidak kacau. Jadi fungsi agama dalam pengertian ini memelihara integritas dari seorang atau sekelompok orang agar hubungannya dengan Tuhan, sesamanya, dan alam sekitarnya tidak kacau. Karena

Page 26: Pancasila Dan Agama

itu menurut Hinduisme, agama sebagai kata benda berfungsi memelihara integritas dari seseorang atau sekelompok orang agar hubungannya dengan realitas tertinggi, sesama manusia dan alam sekitarnya. Ketidak kacauan itu disebabkan oleh penerapan peraturan agama tentang moralitas,nilai-nilai kehidupan yang perlu dipegang, dimaknai dan diberlakukan.

Pengertian itu jugalah yang terdapat dalam kata religion (bahasa Inggris) yang berasal dari kata religio (bahasa Latin), yang berakar pada kata religare yang berarti mengikat. Dalam pengertian religio termuat peraturan tentang kebaktian bagaimana manusia mengutuhkan hubungannya dengan realitas tertinggi (vertikal) dalam penyembahan dan hubungannya secara horizontal (Sumardi, 1985:71). Agama itu timbul sebagai jawaban manusia atas penampakan realitas tertinggi secara misterius yang menakutkan tapi sekaligus mempesonakan  Dalam pertemuan itu manusia tidak berdiam diri, ia harus atau terdesak secara batiniah untuk merespons.Dalam kaitan ini ada juga yang mengartikan religare dalam arti melihat kembali kebelakang kepada hal-hal yang berkaitan dengan perbuatan tuhan yang harus diresponnya untuk menjadi pedoman dalam hidupnya.

Islam juga mengadopsi kata agama, sebagai terjemahan dari kata Al-Din seperti yang dimaksudkan dalam Al-Qur’an surat 3 : 19 ( Zainul Arifin Abbas, 1984 : 4). Agama Islam disebut Din dan Al-Din, sebagai lembaga Ilahi untuk memimpin manusia untuk mendapatkan keselamatan dunia dan akhirat. Secara fenomenologis, agama Islam dapat dipandang sebagai Corpus syari’at yang diwajibkan oleh Tuhan yang harus dipatuhinya, karena melalui syari’at itu hubungan manusia dengan Allah menjadi utuh. Cara pandang ini membuat agama berkonotasi kata benda sebab agama dipandang sebagai himpunan doktrin.

Komaruddin Hidayat seperti yang dikutip oleh muhammad Wahyuni Nifis (Andito ed, 1998:47) lebih memandang agama sebagai kata kerja, yaitu sebagai sikap keberagamaan atau kesolehan hidup berdasarkan nilai-nilai ke Tuhanan. Walaupun kedua pandangan itu berbeda sebab ada yang memandang agama sebagai kata benda dan sebagai kata kerja, tapi keduanya sama-sama memandang sebagai suatu sistem keyakinan untuk mendapatkan keselamatan disini dan diseberang sana.

Dengan agama orang mencapai realitas yang tertinggi. Brahman dalam Hinduisme, Bodhisatwa dalam Buddhisme Mahayana, sebagai Yahweh yang diterjemahkan “Tuhan Allah” (Ulangan 6:3) dalam agama Kristen, Allah subhana wata’ala dalam Islam telah dirumuskan agama sebagai berikut:  “Agama adalah keprihatinan maha luhur dari manusia yang terungkap selaku jawabannya terhadap panggilan dari yang Maha Kuasa dan Maha Kekal. Keprihatinan yang maha luhur itu diungkapkan dalam hidup manusia, pribadi atau kelompok terhadap Tuhan, terhadap manusia dan terhadap alam semesta raya serta isinya” ( Sumardi, 1985:75). Uraian Sijabat ini menekankan agama sebagai hasil refleksi manusia terhadap panggilan yang Maha Kuasa dan Maha Kekal. Hasilnya diungkap dalam hidup manusia yang terwujud dalam hubungannya dengan realitas tertinggi, alam semesta raya dengan segala isinya. Pandangan itu mengatakan bahwa

Page 27: Pancasila Dan Agama

agama adalah suatu gerakan dari atas atau wahyu yang ditanggapi oleh manusia yang berada dibawah.

B.    Fungsi Agama di MasyarakatPengertian fungsi disini adalah sejauh mana sumbangan yang diberikan agama

terhadap masyarakat sebagai usaha yang aktif dan berjalan secara terus – menerus. Dalam hal ini ada dua fungsi agama bagi masyarakat diantaranya:

a.      Agama telah membantu, mendorong terciptanya persetujuan mengenai sifat dan isi kewajiban – kewajiban sosial dengan memberikan nilai – nilai yang berfungsi menyalurkan sikap – sikap para anggota masyarakat dan menciptakan kewajiban – kewajiban sosial mereka. Dalam hal ini agama telah menciptakan sistem nilai sosial yang terpadu dan utuh.

b.     Agama telah memberikan kekuatan penting dalam memaksa dan mempererat adat istiadat yang dipandang bagus yang berlaku di masyarakat.

Secara lebih jauh bahwa fungsi agama di masyarakat dapat dilihat dari fungsinya terutama sebagai suatu yang mempersatukan. Dalam pengertian harfiyahnya agama menciptakan suatu ikatan bersama, baik antara anggota masyarakat maupun dalam kewajiban-kewajiban sosial yang membantu mempersatukan mereka. Karena nilai-nilai yang mendasari sistem sosial dukungan bersama oleh kelompok-kelompok keagamaan, maka agama menjamin adanya persetujuan dalam masyarakat. Agama juga cenderung melestarikan nilai-nilai sosial, maka yang menunjukan bahwa nilai-nilai keagamaan tesebut tidak mudah diubah, karena adanya perubahan dalam konsepsi-kosepsi kegunaan dan kesenangan duniawi.

C.    Pengertian NegaraNegara adalah organisasi yang didalamnya ada rakyat, wilayah yang permanen, dan

pemerintah yang berdaulat. Dalam arti luas, negara merupakan kesatuan sosial (masyarakat) yang diatur secara konstitusional untuk mewujudkan kepentingan bersama. Jadi, negara adalah suatu wilayah yang didiami oleh penduduk secara tetap dan punya sistem pemerintahan.

Secara etimologi istilah Negara merupakan terjemahan dari kata-kata asing, yakni state (bahasa Inggris), state (Bahasa Belanda dan Jerman) dan etat (Bahasa Prancis), kata staat, state, etat itu diambil dari kata bahasa Latin status atau statum, yang berarti keadaan yang tegak dan tetap atau sesuatu yang memiliki sifat-sifat yang tegak dan tetap.

Secara terminologi Negara diartikan dengan organisasi tertinggi di antara satu kelompok masyarakat yang mempunyai pemerintahan yang berdaulat.

  Secara khusus, pengertian negara dapat diketahui dari beberapa ahli kenegaraan, antara lain :

1. Menurut Aristoteles, negara adalah persekutuan dari keluarga dan desa guna memperoleh hidup yang sebaik - baiknya.

Page 28: Pancasila Dan Agama

2. Menurut Karl Mark, negara adalah alat yang berkuasa ( kaum borjuis/kapitalis ) untuk menindas atau mengeksploitasi kelas yang lain ( proletariat / buruh ).

3. Menurut Logemann, negara adalah organisasi kemasyarakatan ( ikatan kerja ) yang mempunyai tujuan untuk mengatur dan memelihara masyarakat tertentu dengan kekuasaannya.

4. Menurut Harold J. Laski, negara adalah suatu masyarakat yang terintegrasi karena punya wewenang yang bersifat memaksa dan secara sah lebih agung daripada individu atau kelompok yang merupakan bagian dari masyarakat.

5. Menurut Kranenburg, negara adalah suatu sistem dari tugas - tugas umum dan organisasi yang diatur dalam usaha mencapai tujuan yang juga menjadi tujuan rakyat yang diliputinya, sehingga perlu adanya pemerintahan yang berdaulat.

6. Menurut Mr. Soenarko, negara adalah suatu organisasi masyarakat yang mengandung tiga kriteria yaitu ada daerah, warga negara, dan kekuasaan tertentu.

7. Menurut Meriam Budiarjo, negara adalah suatu daerah teritorial yang rakyatnya diperintah oleh sejumlah pejabat yang berhasil menuntut warganya untuk taat pada peraturan perundang - undangan melalui penguasaan monopolistis dari kekuasaan yang sah.

D.    Latar Belakang Timbulnya Negara Asal mula terjadinya Negara berdasarkan fakta sejarah.

a.   Penduduk (occupatie)Hal ini terjadi ketika suatu wilayah yang tidak bertuan dan belum dikuasai, kemudian

diduduki dan dikuasai. Misalnya Liberia yang diduduki budak – budak Negara yang dimerdekakan tahun 1847.b.   Peleburan (fusi)

Hal ini terjadi ketika Negara – Negara  kecil yang mendiami suatu wilayah mengadakan perjanjian untuk saling melebur atau bersatu menjadi Negara yang baru. Misalnya terbentuknya federasi Jerman tahun 1871.c.   Penyerahan (Cessie)

Hal ini terjadi ketika suatu wilayah diserahkan kepada Negara lain berdasarkan sutau perjanjian tertentu.d.   Penaikan (Acessie)

Hal ini terjadi ketika suatu wilayah terbentuk akibat penaikan lumpur sungai atau dari dasar laut (delta). Kemudian di wilayah tersebut dihuni oleh sekelompok orang sehingga terbentuklah Negara. Misalnya wilayah Negara Mesir yang berbentuk dari delta sungai Nil.

Disamping itu terdapat beberapa teori pembentukan Negara, diantaranya adalah:a.  Teori Kontrak Sosial

Page 29: Pancasila Dan Agama

Thomas Hobbes (1588-1679) mengemukakan bahwa Negara menimbulkan rasa takut kepada siapapun yang melanggar hukum negara. Jika warga Negara melanggar hukum Negara, tidak segan – segan Negara menjatuhkan vonis hukuman mati, keadaan alamiah  ditafsirkan suatu keadaan manusia yang hidup bebas dan sederajat menurut kehendak hatinya sendiri dan mengajarkan hidup rukun, tentram, tidak mengganggu hidup, kesehatan, kebebasan, dan milik dari sesamanya.b.  Teori Ketuhanan

Teori ketuhanan dekenal juga dengan doktrin teokratis dalam teori asal mula Negara. Teori ini bersifat universal dan ditemukan baik di dunia timur maupun di dunia barat, baik dalam teori maupun praktik. Diabad pertengahan, Bangsa Eropa menggunakan teori ini untuk membenarkan kekuasaan raja – raja yang mutlak. Doktrin ini menggunakan hak – hak raja yang berasal dari tuhan untuk memerintah dan bertahta sebagai raja (devine right of kings). Doktrin ini lahir sebagai resultante controversial dari kekuasaan politik abad pertengahan.c. Teori Kekuatan

Teori kekuatan secara sederhana dapat diartikan bahwa Negara yang pertama adalah dominasi dari kelompok yang terkuat terhadap kelompok yang terlemah. Negara dibentuk Negara penaklukan dan pendudukan. Dengan penaklukan dan pendudukan dari kelompok etnis yang lebih kuat atas kelompok etnis yang lebih lemah, dimulailah proses pembentukan Negara.d. Teori Organis

Konsep organis tentang hakikat dan asal mula tebentuknya Negara adalah suatu konsep biologis yang melukiskan Negara dengan istilah – istilah ilmu alam. Negara dianggap atau disamakan dengan makhluk hidup, manusia, atau binatang.e.  Teori Histories

Teori histories atau teori evolusionistis (gradualistic theory) merupakan teori yang menyatakan bahwa lembaga – lembaga sosial tidak dibuat, tetapi tumbuh secara evolusioner sesuai dengan kebutuhan – kebutuhan manusia.

E.    Hubungan Agama dan NegaraNegara dan agama merupakan persoalan yang banyak menimbulkan perdebatan

(discoverese) yang terus berkelanjutan di kalangan para ahli. Berikut penulis menguraikan hubungan agama dan negara menurut beberapa paham.1. Hubungan agama dan negara menurut paham teokrasi

Negara menyatu dengan agama. Karena pemerintahan menurut paham ini di jalankan berdasarkan firman-firman tuhan segala kata kehidupan dalam masyarakat bangsa, Negara di lakukan atas titah Tuhan.2. Hubungan agama dan negara menurut paham sukuler

Norma hukum ditentukan atas kesepakatan manusia dan tidak berdasarkan agama atau  firman-firman Tuhan. Meskipun mungkin norma-norma tersebut bertentangan

Page 30: Pancasila Dan Agama

dengan norma-norma agama.3. Hubungan agama dengan kehidupan manusia

Kehidupan manusia adalah dunia manusia itu sendiri yang kemudian menghasilkan masyarakat Negara. Sedangkan Agama dipandang sebagai realisasi fantastis makhluk manusia, agama merupakan keluhan makhluk tertindas.

Berbicara mengenai hubngan agama dan negara di Indonesia merupakan persoalan yang menarik untuk dibahas, penyebabnya bukan karena penduduk Indonesia mayoritas beragama Islam tetapi karena persoalan yang muncul sehingga menjadi perdebatan di kalangan beberapa ahli. Untuk mengkaji lebih dalam mengenai hal tersebut maka hubungan agama dan negara dapat digolongkan menjadi dua, diantaranya :

1.     Hubungan Agama dan Negara yang Bersifat Antagonistik .Maksud hubungan antagonis tikadalah sifat hubungan yang mencirikan adanya

ketegangan antar negara dengan Islam sebagai sebuah agama. Sebagai contohnya adalahpada masa kemerdekaan dan sampai pada masa revolusi politik islam pernah dianggap sebagai pesaing kekuasaan yang dapat mengusik basis kebangsaan negara. Sehingga presepsi tersebut membawa implikasi keinginan negara untuk berusaha menghalangi dan melakukan domestika terhadap idiologi politik Islam. Hal itu disebabkan pada tahun 1945 dan dekade 1950-an ada 2 kubu ideologi yang memperebutka Negara Indonesia, yaitu gerakan Islam dan Nasionalis.

Gerakan Nasionalis dimulai dengan pembentukan sejumlah kelompok belajar yang bersekolah di Belanda. Mahasiswa hasil didikan belanda ini sangat berbakat dan merasa terkesan dengan kemajuan teknis di Barat. Pada waktu itu pengetahuan agama sangat dangkal sehingga mahasiswa cenderung menganggap bahwa agama tidak mampu menyelesaikan berbagai persoalan. Sehingga untuk menuju kemerdekaan, nasionalis mengambil jalan tengah dengan mengikuti tren sekuler barat dan membatasi peran agama dalam wilayah kepercayaan dan agama individu. Akibatnya, aktivis politik Islam gagal untuk menjadikan Islam sebagai ideologi atau agama negara pada 1945 serta pada dekade 1950-an, mereka juga sering disebut sebagai kelompok yang secara politik “minoritas” atau “outsider.”

Di Indonesia, akar antagonisme hubungan politik antara Islam dan negara tak dapat dilepaskan dari konteks kecenderungan pemahaman keagamaan yang berbeda. Awal hubungan yang antagonistik ini dapat ditelusuri dari masa pergerakan kebangsaan ketika elit politik nasional terlibat dalam perdebatan tentang kedudukan Islam di alam Indonesia merdeka. Upaya untuk menciptakan sebuah sintesis yangmemungkinkan antara Islam dan negara terus bergulir hingga periode kemerdekaan dan pasca-revolusi. Kendatipun ada upaya-upaya untuk mencarikan jalan keluar dari ketegangan ini pada awal tahun 1970-an, kecenderungan legalistik, formalistik dan simbolistik itu masih berkembang pada sebagian aktivis Islam pada dua dasawarsa pertama pemerintahan Orde Baru ( kurang lebih pada 1967-1987).

Page 31: Pancasila Dan Agama

Hubungan agama dan negara pada masa ini dikenal dengan antagonistik, di mana negara betul-betul mencurigai Islam sebagai kekuatan potensial dalam menandingi eksistensi negara. Di sisi lain, umat Islam sendiri pada masa itu memiliki ghirah atau semangat yang tinggi untuk mewujudkan Islam sebagai sumber ideologi dalam menjalankan pemerintahan.

2.     Hubungan Agama dan Negara yang bersifat AkomodatifMaksud hubungan akomodatif adalah sifat hubungan dimana negara dan agama satu

sama lain saling mengisi bahkan ada kecenderungan memiliki kesamaan untuk mengurangi konflik( M. imam Aziz et.al.,1993: 105). Pemerintah menyadari bahwa umat islam merupakan kekuatan politik yang potensial, sehingga Negara mengakomodasi islam. Jika islam ditempatkan sebagai out-side Negara maka konflik akan sulit dihindari yang akhirnya akan mempengaruhi NKRI.

Sejak pertengahan tahun 1980-an, ada indikasi bahwa hubungan antara Islam dan negara mulai mencair, menjadi lebih akomodatif dan integratif. Hal ini ditandai dengan semakin dilonggarkannya wacana politik Islam serta dirumuskannya sejumlah kebijakan yang dianggap positif oleh sebagian (besar) masyarakat Islam. Kebijakan-kebijakan itu berspektrum luas dan memiliki sifat yang berbeda diantaranya :

       Struktura, yaitu dengan semakin terbukanya kesempatan bagi para aktivis Islam untuk terintegrasikan ke dalam Negara.

       Legislatif , misalnya disahkannya sejumlah undang-undang yang dinilai akomodatif terhadap kepentingan Islam.

       Infrastructural, yaitu dengan semakin tersedianya infrastruktur-infrastruktur yang diperlukan umat Islam dalam menjalankan “tugas-tugas” keagamaan.

       Kultural, misalnya menyangkut akomodasi Negara terhadap islam yaitu menggunakan idiom-idiom perbendaharaan bahasa pranata ideologis maupun politik negara.

Melihat sejarah di masa orde baru, hubungan Soeharto dengan Islam politik mengalami dinamika dan pasang surut dari waktu ke waktu. Namun, harus diakui Pak Harto dan kebijakannya sangat berpengaruh dalam menentukan corak hubungan negara dan Islam politik di Indonesia.

Alasan Negara berakomodasi dengan Islam pertama, karena Islam merupakan kekuatan yang tidak dapat diabaikan jikaa hal ini dilakukan akan menumbulkan masalah politik yang cukup rumit. Kedua, di kalangan pemerintahan sendiri terdapat sejumlah figur yang tidak terlalu fobia terhadap Islam, bahkan mempunyai dasar keislaman yang sangat kuat sebagai akibat dari latar belakangnya. Ketiga, adanya perubahan persepsi, sikap, dan orientasi politik di kalangan Islam itu sendiri. Sedangkan alasan yang dikemukakan menurut Bachtiar, adalah selama dua puluh lima tahun terakhir, umat Islam mengalami proses mobilisasi-sosial-ekonomi-politik yang berarti dan ditambah adanya transformasi pemikiran dan tingkah politik generasi baru Islam.

Hubungan Islam dan negara berawal dari hubungan antagonistik yang lambat laun menjadi akomodatif. Adanya sikap akomodatif ini muncul ketika umat Islam Indonesia

Page 32: Pancasila Dan Agama

ketika itu dinilai telah semakin memahami kebijakan negara, terutama dalam masalah ideologi Pancasila.

Sesungguhnya sintesa yang memungkinkan antara Islam dan negara dapat diciptakan. Artikulasi pemikiran dan praktik politik Islam yang legalistik dan formalistik telah menyebabkan ketegangan antara Islam dan negara. Sementara itu, wacana intelektualisme dan aktivisme politik Islam yang substansialistik, sebagaimana dikembangkan oleh generasi baru Islam, merupakan modal dasar untuk membangun sebuah sintesa antara Islam dan negara.

Dikalangan cendikiawan muslim, polemic tentang hubungan antara agama dan negara masih terjadi perbedaan pendapat, di Indonesia, misalnya muncul dua pendapat atau pandangan yaitu pendapat atau pandangan Nurcholis Madjid dan H.M. Rasjidi. Nurcholis Madjid mengemukakan gagasan pembaharuan dan mengecam dengan keras konsep negara Islam sebagai berikut:

“Dari tinjauan yang lebih prinsipil, konsep “negara Islam” adalah suatu distorsi hubungan proporsional antara agama dan negara. Negara adalah salah satu segi kehidupan duniawi yang dimensinya adalah rasional dan kolektif, sedangkan agama adalah aspek kehidupan yang dimensinya adalah spritual dan pribadi”. Menurut Tahir Azhary pandangan Nurcholis ini jelas telah memisahkan antara kehidupan agama dan negara.Seorang intelektual muslim terkemuka yaitu M. Rasjidi yang pernah menjabat Menteri Agama dan Duta Besar di Mesir dan Pakistan, serta Guru Besar Hukum Islam dan Lembaga-Lembaga Islam di Universitas Indonesia dengan sangat segan telah menulis suatu buku dengan judul Koreksi Terhadap Nurcholis Madjid tentang Sekularisasi. Kritik H.M. Rasjidi terhadap pandangan Nurcholis dikutip oleh Muhammad Tahir Azhary yang berjudul Negara Hukum, Suatu Studi tentang Prinsip-Prinsipnya Dilihat dari Segi Hukum Islam, Implementasinya pada Periode Negara Madinah dan Masa.

Dengan konklusi bahwa dalam batas tertentu, dalam Islam ada juga pemisahan antara negara dan agama, M.Thahir Azhary berpendapat baik Nurkholis Madjid maupun Mintaredja telah terjebak ke alam pikiran yang rancu, karena menurutnya, Islam dapat diartikan baik sebagai agama dalam arti sempit, maupun sebagai agama dalam arti yang luas. Dengan demikian menurut M, Tahir Azhary , konklusi Mintaredja sesungguhnya kontradiktif dengan jalan pikirannya sendiri. Kalau Islam dalam arti yang luas ia tafsirkan sebagai “Way of Life now in the earth and in the heaven after death”. Konsekuensi logis dari penafsiran itu seharusnya ialah Islam merupakan suatu totalitas yang komprehensif dan karena itu tidak mengenal pemisahan antara kehidupan agama dan negara.

Berdasarkan fakta otentik, jelas bahwa dalam al-Qur’an maupun dalam Sunnah Rasul kehidupan agama (dalam hal ini Islam) dengan kehidupan negara tidak mungkin dipisahkan. Keduanya mempunyai hubungan yang sangat erat. Salah satu doktrin Al-Qur’an yang memperkuat pendirian ini adalah adanya ayat yang menyebutkan adanya

Page 33: Pancasila Dan Agama

kesatuan antara hubungan manusia dengan manusia yang terdapat dalam surat Ali Imran, ayat 112.

Ayat tersebut diperkuat lagi dengan firman Allah yang terdapat dalam surat An-Nisa’ ayat 58-59 yang artinya “Sesungguhnya Allah menyuruh kalian menyampaikan amanat kepada yang berhak menerimanya, dan (menyuruh kalian) menetapkan hubungan diantara manusia supaya kalian menetapkan dengan adil. Sesungguhnya Allah memberi pengajaran yang sebaik-baiknya kepada kalian. Sesungguhnya Allah adalah Maha Mendengar lagi Maha Melihat. Hai orang-orang yang beriman, taatilah Allah dan taatilah Rasul-Nya dan ulil amri diantara kamu sekalian.” (al-Nisa’ : 58-59).

BAB IIIPENUTUP

A.    KesimpulanHubungan antara agama & Negara dalah tidak dapat dipisahkan. Negara menyatu

dengan agama, karena pemerintah dijalankan berdasarkan firman-firman Tuhan. Segala tata kehidupan dalam masyarakat, bangsa dan Negara dilakukan atas titah Tuhan.

Norma hukum ditentukan atas kesepakatan manusia dan tidak berdasarkan agama atau firman-firman Tuhan, meskipun mungkin norma-norma tersebut bertentangan dengan norma-norma agama.

Kehidupan manusia, dunia manusia itu sendiri yang kemudian menghasilkan masyarakat Negara. Sedangkan agama dipandang sebagai realisasi fantastis makhluk manusia, dan agama merupakan keluhan makhluk tertindas

Agama, secara sederhana, pengertian agama dapat dilihat dari sudut kebahasaan (etimologi) dan sudut istilah (terminology) menurutnya dalam masyarakat indonesia selain dari kata agama, dikenal pula kata din dari bahasa Arab dan kata religi dalam bahasa Eropa. Menurutnya, agama berasal dari kata Sanskrit. Pengertian agama yang dikutip sudah pasti tidak akan mendapatkan kesepakatan dan hal ini sudah dapat diduga sebelumnya karena sebagaimana dikatakan, bahwa kita sulit sekali atau mustahil menjumpai definisi yang dapat diterima semua pihak

Negara, secara literal istilah Negara merupakan terjemahan dari kata-kata asing, yakni kata staat, state, etat itu diambil dari kata bahasa latin status atau statum, yang berarti keadaan yang tegak dan tetap atau sesuatu yang memiliki sifat-sifat yang tegak dan tetap. Secara terminology, Negara diartikan dengan organisasi tertinggi di antara satu kelompok masyarakat yang mempunyai cita-cita untuk bersatu, hidup di dalam daerah tertentu dan mempunyai pemerintahan yang berdaulat.

B.    SaranPenulis berharap dengan makalah ini bisa menambah wawasan dan ilmu

pengetahuan tentang apa itu dan bagaimana hubungan antara agama dan Negara.

Page 34: Pancasila Dan Agama

DAFTAR PUSTAKA

http://ayurostika.blogspot.com/2012/09/makalah-negara-dan-agama.htmlhttp://stiawangreenblack.blogspot.com/2012/07/meredefinisi-hubungan-agama-dan-negara.htmlhttp://education.poztmo.com/2010/07/hubungan-agama-dan-negara.htmlhttp://socialpolitic-article.blogspot.com/2009/03/hubungan-agama-dan-negara.htmlhttp://artikelkomplit2011.blogspot.com/2012/07/hubungan-agama-dan-negara.html

hubungan Negara Pancasila dan agama

BAB I

PENDAHULUAN

Relasi agama dan negara sebagaimana dialami Indonesia selalu mengalami pasang surut. Suatu ketika hubungan di antara keduanya berlangsung harmonis sebagaimana terjadi belakangan ini, namun di saat yang lain mengalami ketegangan sebagaimana tercermin dari pemberontakan atas nama agama di tahun 1950-1960.Maklumlah, relasi antar keduanya tidak berdiri sendiri, melainkan juga dipengaruhi persoalan politik, ekonomi, dan budaya.

Dari sisi Islam menurut Katerina Dalacaoura relasi agama (Islam) dan politik (negara) tidak dapat dipisahkan. Dalacaoura menyebutkan dalam bukunya Islam Liberalism & Human Rights bahwa; religion and politics are one.[1] Jika memperhatikan sejarah kehidupan Nabi Muhammad SAW, maka tidak dapat dipungkiri jalinan (relasi agama dan politik/negara) tersebut terjadi.[2] Bahkan Piagam Madinah oleh beberapa ahli dianggap merupakan sebuah konstitusi dikarenakan di dalamnya memuat kontrak di antara kelompok-kelompok masyarakat di Madinah yang berisi pokok-pokok pedoman kenegaraan dan pemerintahan. Piagam Madinah sering disebut sebagai Konstitusi Madinah, seperti dirumuskan oleh salah seorang ahli terkemuka tentang Islam dari Barat, Montgomery Watt yang menyebut Piagam Madinah sebagai The Constitution of Medina.[3]

Hal yang sama sesungguhnya terjadi pada negara-negara Barat. Amerika Serikat yang menyatakan memiliki konsep separation of church and state saja sesungguhnya tidak sepenuhnya dapat mengabaikan keberadaan agama. Dalam konteks Amerika pemisahan agama dan negara tersebut berarti menjauhkan campur tangan negara atas prinsip-prinsip hukum agama tetapi tidak memberikan dinding pemisah (wall) terhadap masuknya prinsip-prinsip agama ke dalam jalannya pemerintahan bernegara.  Bahkan menurut David A.J. Richards dalam Foundations of American Constitutionalis dinyatakan bahwa bapak pendiri

Page 35: Pancasila Dan Agama

bangsa Amerika meyakini peran agama bagi Amerika. Sebagaimana dipaparkan oleh Jhon Adam pada tahun 1765 yang memperlihatkan relasi antara agama dan negara.[4]

Page 36: Pancasila Dan Agama

BAB II

PEMBAHASAN

Hubungan negara dan agama  seringkali menjadi ”rumit”. Agama seringkali dipergunakan untuk bertentangan dengan pemerintahan atau pemerintahan sering dijadikan kekuatan untuk menekan agama. Dalam diskursus politik dan ketatanegaraan serta agama jalinan tersebut masih diperdebatkan dan dikaji baik di (negara) Barat maupun di (negara) Timur.

Agar hubungan antar agama dan negara tetap harmonis di tengah-tengah dinamika kehidupan politik, ekonomi, dan budaya kita perlu mendiskusikannya terus menerus, sehingga kita sampai pada pemahaman bahwa agama dan negara bagai dua sisi mata uang, di mana keduanya bisa dibedakan, namun tidak bisa dipisahkan satu sama lain karena keduanya saling membutuhkan.

A. Memaknai Negara Berdasar atas Ketuhanan Yang Maha Esa

a. Istilah Sekularisme

            Sebelum ”membaca” sejauhmana pentingnya membangun agama yang berlandaskan nilai-nilai keagamaan. Maka perlu ditelusuri keberadaan pandangan ”oposisinya” yaitu prinsip sekularisme.

            Sekularisme sendiri berasal dari terjemahan yang tidak tepat dari kata Perancis ”laiguisme”, namun kata ”laigue” sendiri tidak berkaitan sama sekali dengan sejarah timbulnya makna sekulerisme itu sendiri. Asal kata yang tepat adalah ”laikos” yaitu berasal dari kata Yunani. Laikos bermakna apa yang berhubungan dengan masyarakat umum untuk dibedakan dengan dari ”clirous” (tokoh agama).[5] Jadi menurut Muhammad Abid Al-Jabiri ”laque” adalah siapa saja yang bukan tokoh agama atau tidak termasuk golongan pendeta.[6]

            Kemudian penggunaannya disimpangkan dalam konteks kenegaraan di Prancis dikarenakan terjadinya peminggiran terhadap (baca; memusuhi) agama dan tokoh agama. Hal itu disebabkan ketika itu pengajaran-pengajaran agama menjadi wewenang gereja yang dilaksanakan di gereja-gereja. Sedangkan pengajaran terhadap masyarakat umum dilakukan oleh negara yang terbatas kepada ilmu-ilmu seperti matematika, ilmu alam dan humaniora.[7]

Page 37: Pancasila Dan Agama

            Dari pendekatan semantik dan sejarah itu oleh Jean Lacrowa diambil kesimpulan bahwa ”Sesungguhnya pemikiran laguisme (sekulerisme-pen) bukanlah lawan dari pemikiran agama, namun sekurang-kurangnya ia menuntut adanya pembedaan antara apa yang duniawi dan apa yang sakral.” Kesalahpahaman terhadap makna sekularisme semakin mendalam ketika nilai-nilai agama semakin hari semakin ditinggalkan oleh masyarakat Barat. Hal itu dikarenakan kepentingan individu menjadi begitu terganggu dengan keberadaan nilai-nilai agama. Agama dianggap terlalu mengekang kebebasan individu sebagai subjek yang mengelola negara.  Dari bagan ini dapat dilihat bahwa agama adalah hal yang telah dijauhi oleh masyarakat Barat.

b. Perdebatan mengenai negara dan agama dalam BPUPK

            Pembahasan mengenai hubungan negara dan agama sesungguhnya tidak saja berasal ketika rapat Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan (BPUPK), tetapi sudah berlangsung jauh hari di antara para pendiri bangsa. Namun tulisan ini hanya membahas mengenai perbedaan cara pandang tersebut dalam rapat BPUPK. Hal itu dikarenakan dalam sidang-sidang BPUPK tersebutlah ditemukan kesepakatan mengenai bagaimana relasi antara negara dan agama dalam semangat ke-bhineka tunggal ika-an Indonesia.

            Pidato Soepomo pada hari ketiga, 31 Mei 1945, di sidang BPUPK membahas mengenai hubungan negara dan agama. Menurutnya setelah menguraikan mengenai dasar-dasar negara maka konsekuensinya perlu dipaparkan olehnya persoalan yang timbul dari pada teori integralistiknya. Menurut Soepomo soal-soal itu adalah;

1. perhubungan negara dan agama;

2. cara bentukan pemerintahan;

3. perhubungan negara dan kehidupan ekonomi.[8]

Sesungguhnya pembahasan antara para pendiri negara (founding fathers and mothers) dan framers of constitution itu bukanlah berkaitan dengan relasi antara agama dan negara. Akan tetapi lebih kepada bentuk negara, apakah berbentuk negara Islam atau negara nasionalisme. Hal itu dapat terlihat jika dicermati perkataan Soepomo berikut ini;

”Oleh anggota yang terhormat tuan Moh. Hatta telah diuraikan dengan panjang lebar, bahwa dalam negara persatuan di Indonesia hendaknya urusan negara dipisahkan dari urusan agama. Memang di sini terlihat ada dua paham, ialah; paham dari anggota-anggota ahli agama, yang menganjurkan supaya Indonesia didirikan sebagai negara Islam, dan anjuran lain, sebagaimana telah dianjurkan oleh tuan Moh. Hatta, ialah negara persatuan nasional yang memisahkan urusan negara dan urusan Islam, dengan lain perkataan: bukan negara Islam.”[9]

Soepomo bukan bermaksud menjauhkan nilai-nilai agama dari negara. Karena itu tidaklah mungkin. Selagi negara diisi oleh orang-orang yang beragama, maka tidaklah mungkin

Page 38: Pancasila Dan Agama

nilai-nilai agama dihindari dalam menjalankan negara. Soepomo menjelaskan mengenai hal tersebut sebagai berikut;

Negara nasional yang bersatu itu tidak berarti, bahwa negara itu akan bersifat ”a religieus”. Itu bukan. Negara nasional yang bersatu itu akan memelihara budi pekerti kemanusiaan yang luhur, akan memegang teguh cita-cita moral rakyat yang luhur. Maka negara yang demikian itu hendaknya Negara Indonesia yang juga memakai dasar moral yang luhur, yang dianjurkan juga oleh agama Islam.[10]

Bahkan Soekarno juga menjelaskan bahwa konsep pemilihan kepala negara Indonesia juga berkesesuaian dengan paham agama (baca; Islam). Dari perkataan Soekarno ini akan memperlihatkan bahwa nilai-nilai agama tidak dapat tidak akan selalu ”berkelindan” dalam menjalankan sistem bernegara.

Juga di dalam urusan Kepala Negara, saya terus terang, saya tidak akan memilihmonarchie. Apa sebab? Oleh karena monarchie ”vooronderstelt erfelijkheid”, -turun temurun. Saya seorang Islam, saya demokrat karena saya orang Islam, saya menghendaki mufakat, maka saya minta supaya tiap-tiap Kepala Negarapun dipilih. Tidakkah agama Islam mengatakan bahwa Kepala-kepala Negara, baik kalif, maupun Amirul mu’minin, harus dipilih oleh rakyat?[11]

Oleh karena relasi agama dan negara sudah diperlihatkan dan dinyatakan tidak dapat dipisahkan dengan jalannya pemerintahan oleh para bapak bangsa, maka sangat tidak mungkin, dalam konteks kekinian, kita menghindari nilai-nilai agama dalam penyelenggaraan negara.

c. Hubungan Negara dan Agama dalam Pancasila

            “Negara berdasar atas Ketuhanan Yang Maha Esa” [Pasal 29 ayat (1) UUD 1945] serta penempatan “Ketuhanan Yang Maha Esa” sebagai sila pertama dalam Pancasila mempunyai beberapa makna, yaitu:

Pertama, Pancasila lahir dalam suasana kebatinan untuk melawan kolonialisme dan imperialisme, sehingga diperlukan persatuan dan persaudaraan di antara komponen bangsa. Sila pertama dalam Pancasila ”Ketuhanan Yang Maha Esa” menjadi faktor penting untuk mempererat persatuan dan persaudaraan, karena sejarah bangsa Indonesia penuh dengan penghormatan terhadap nilai-nilai ”Ketuhanan Yang Maha Esa.”

Page 39: Pancasila Dan Agama

Kerelaan tokoh-tokoh Islam untuk menghapus kalimat “dengan kewajiban menjalankan syariat Islam bagi pemeluk-pemeluknya” setelah “Ketuhanan Yang Maha Esa” pada saat pengesahan UUD, 18 Agustus 1945, tidak lepas dari cita-cita bahwa Pancasila harus mampu menjaga dan memelihara persatuan dan persaudaraan antarsemua komponen bangsa. Ini berarti,  tokoh-tokoh Islam yang menjadi founding fathers bangsa Indonesia telah menjadikan persatuan dan persaudaraan di antara komponen bangsa sebagai tujuan utama yang harus berada di atas kepentingan primordial lainnya.

Kedua, Seminar Pancasila ke-1 Tahun 1959 di Yogyakarta berkesimpulan bahwa sila ”Ketuhanan Yang Maha Esa” adalah sebab yang pertama atau causa prima dan sila ”Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan” adalah kekuasaan rakyat dalam kehidupan berbangsa dan bernegara untuk melaksanakan amanat negara dari rakyat, negara bagi rakyat, dan negara oleh rakyat.[12] Ini berarti, ”Ketuhanan Yang Maha Esa” harus menjadi landasan dalam melaksanakan pengelolaan negara dari rakyat, negara bagi rakyat, dan negara oleh rakyat.

Ketiga, Seminar Pancasila ke-1 Tahun 1959 di Yogyakarta juga berkesimpulan bahwa sila ”Ketuhanan Yang Maha Esa” harus dibaca sebagai satu kesatuan dengan sila-sila lain dalam Pancasila secara utuh. Hal ini dipertegas dalam kesimpulan nomor 8 dari seminar tadi bahwa: Pancasila adalah (1) Ketuhanan Yang Maha Esa, yang berkemanusiaan yang adil dan beradab, yang berpersatuan Indonesia (berkebangsaan) yang berkerakyatan dan yang berkeadilan sosial; (2) Kemanusiaan yang adil dan beradab, yang ber-Ketuhanan Yang Maha Esa, yang berpersatuan Indonesia (berkebangsaan), yang berkerakyatan dan yang berkeadilan sosial; (3) Persatuan Indonesia (kebangsaan) yang ber-Ketuhanan Yang Maha Esa, yang berkemanusiaan yang adil dan beradab, berkerakyatan dan berkeadilan sosial; (4) Kerakyatan, yang ber-Ketuhanan Yang Maha Esa, yang berkemanusiaan yang adil dan beradab, yang berpersatuan Indonesia (berkebangsaan) dan berkeadilan sosial; (5) Keadilan sosial, yang ber-Ketuhanan Yang Maha Esa, yang berkemanusiaan yang adil dan beradab, yang bepersatuan Indonesia (berkebangsaan) dan berkerakyatan. Ini berarti bahwa sila-sila lain dalam Pancasila harus bermuatan Ketuhanan  Yang Maha Esa dan sebaliknya Ketuhanan Yang Maha Esa harus mampu mengejewantah dalam soal kebangsaan (persatuan), keadilan, kemanusiaan, dan kerakyatan.

Keempat, “Negara berdasar atas Ketuhanan Yang Maha Esa” juga harus dimaknai bahwa negara melarang ajaran atau paham yang secara terang-terangan menolak Ketuhanan Yang Maha Esa, seperti komunisme dan atheisme. Karena itu, Ketetapan MPRS No. XXV Tahun 1966 tentang Larangan Setiap Kegiatan untuk Menyebarkan atau Mengembangkan Faham atau Ajaran Komunis/Marxisme Leninisme masih tetap relevan dan kontekstual. Pasal 29 ayat 2 UUD bahwa  “Negara menjamin kemerdekaan tiap-tiap penduduk untuk memeluk agamanya masing-masing …” bermakna bahwa negara hanya menjamin kemerdekaan untuk beragama. Sebaliknya, negara tidak menjamin kebebasan untuk tidak beragama (atheis). Kata “tidak menjamin” ini sudah sangat dekat dengan pengertian “tidak membolehkan”, terutama jika atheisme itu hanya tidak dianut secara personal, melainkan juga didakwahkan kepada orang lain

Page 40: Pancasila Dan Agama

B. Prinsip Ketuhanan dalam Kehidupan Bernegara       Prinsip Ketuhanan berangkat dari keyakinan bahwa tindakan setiap manusia, termasuk

dalam mengelola bangsa dan negara akan dimintai pertanggungjawaban di akhirat kelak. Ini berarti setiap tindakan manusia, baik yang bersifat personal maupun bersifat kenegaraan, berdimensi ke-Tuhan-an atau berdimensi ibadah.

Prinsip Ketuhanan juga berarti bahwa manusia merupakan ciptaan Tuhan yang dilahirkan untuk mengemban tugas sebagai khalifah (wakil Tuhan, pengelola alam semesta) di bumi dengan tugas utama mengelola alam sedemikian rupa untukmewujudkan kesejahteraan dan kemaslahatan bersama seluruh umat manusia dan segenap mahluk hidup, serta untuk menjaga kesinambungan alam itu sendiri.

Jika konsekuen dengan “Negara berdasar atas Ketuhanan Yang Maha Esa” makasudah barang tentu negara tidak akan memberikan toleransi dan  kesempatan kepadasetiap aparatusnya (pejabat negara, pegawai negri sipil, pegawai BUMN/BUMD, anggota TNI, anggota Polri, dan lainnya) melakukan penyalahgunaan kekuasaan, seperti: pelanggaran hak asasi manusia, tindak pidana korupsi, kerusakan lingkungan, konflik horizontal, dan hal-hal destruktif  lainnya yang menimbulkan ketidakadilan dan kerusakan,yang justru bertentangan dengan hakekat ajaran agama dan tujuan negara didirikan.

C.  Penataan Hubungan antara Agama dan NegaraSesuai dengan prinsip “Negara berdasar atas Ketuhanan Yang Maha Esa” maka agama-

agama di Indonesia merupakan roh atau spirit dari keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Dalam hal ini, kita perlu mendalami apa yang dikatakan Samuel P. Huntington dalam bukunya Who Are We?The Challenges to America’s National Identity(New York: Simon & Schuster, 2004) bahwa:  Betapa hebatnya komunisme didedahkan di ruang-ruang publik, diindoktrinasikan di mana-mana, akan tetapi karena ada persoalan ekonomi, tiba-tiba seperti rumah kardus langsung ambruk karena tidak ada kerohanian di dalamnya. Coba lihat Amerika Serikat, kita masih bertahan hari ini, punya kohesi sosial, punya daya tahan, karena kita punya kerohanian yang dalam, yaitu Etika Protestan.[13]  

Ketuhanan Yang Maha Esa serta agama-agama di dalamnya merupakan “kerohanian yang dalam” yang menjadi penopang utama keutuhan NKRI, seperti Protestan Ethic bagi Amerika Serikat dan negara Barat lainnya. Jhon Locke dalam tulisannya yang terkemuka berjudul An Essay Concerning The True Original, Extent and End of Civil Government menyatakan betapa hubungan negara dan Tuhan tidak dapat dinafikan bahkan dalam konteks kekuasaan legislasi.

These are the bounds which the trust that is put in them by the society and the law of God and nature have set to the legislative power of every commonwealth, in all forms of government.[14]

Karena agama-agama di Indonesia telah memberikan sumbangsih besar kepada negara, yaitu dalam bentuk “kerohanian yang dalam” yang disadari atau tidak telah menjadi tiang utama keutuhan NKRI, maka sudah selayaknya negara juga memberikan sumbangsih yang setara kepada agama-agama, sehingga agama-agama di Indonesia dapat

Page 41: Pancasila Dan Agama

menerapkan nilai-nilai adiluhungnya seperti prinsip mengayomi seluruh umat manusia dan alam (rahmatan lil ‘alamin)[15], untuk terus ditebarkan sebagai “kerohanian yang dalam” kepada bangsa Indonesia.

Dengan begitu, maka penataan hubungan antara agama dan negara harus dibangun atas dasar simbiosis-mutualistis di mana yang satu dan yang lain saling memberi. Dalam konteks ini,  agama memberikan “kerohanian yang dalam” sedangkan negara menjamin kehidupan keagamaan.

Penataan hubungan antara agama dan negara juga bisa dibangun atas dasarchecks and balances (saling mengontrol dan mengimbangi).  Dalam konteks ini, kecenderungan negara untuk hegemonik sehingga mudah terjerumus bertindak represif terhadap warga negaranya, harus dikontrol dan diimbangi oleh nilai ajaran agama-agama yang mengutamakan menebarkan rahmat bagi seluruh penghuni alam semesta dengan menjunjung tinggi hak asasi manusia. Sementara di sisi lain, terbukanya kemungkinan agama-agama disalahgunakan sebagai sumber dan landasan praktek-praktek otoritarianisme juga harus dikontrol dan diimbangi oleh peraturan dan norma kehidupan kemasyarakatan yang demokratis yang dijamin dan dilindungi negara.

E. Kebebasan Beragama dalam Negara PancasilaKebebasan beragama dalam negara Pancasila telah diperjelas dalam beberapa pasal-

pasal dalam UUD 1945, yaitu Pasal 28E bahwa “Setiap orang bebas memeluk agama dan beribadat menurut agamanya…” serta Pasal 29 ayat (1) UUD bahwa “Negara berdasar atas Ketuhanan Yang Maha Esa” dan  Pasal 29 ayat (2) UUD bahwa “Negara menjamin kemerdekaan tiap-tiap penduduk untuk memeluk agamanya masing-masing dan untuk beribadat menurut agamanya dan kepercayaannya itu.”

Konsekuensi dari ketentuan di atas adalah:

1.  Negara hanya menjamin kebebasan warga negara untuk memeluk agama masing-masing. Ini berarti, kebebasan untuk tidak memeluk agama tidak dijamin, bahkan bisa dikatakan dilarang jika disertai dengan upaya mengajak orang lain untuk melakukan hal yang sama, karena secara tidak langsung merusak jaminan negara kepada warganya untuk memeluk agamanya masing-masing.

2. Setiap warga negara harus patuh pada ketentuan peribadatan yang berlaku pada agamanya masing-masing. Kalau memeluk agama Islam harus beribadat menurut Islam, bukan berdasarkan cara lain. Begitu pula kalau memeluk Katolik, Protestan, Hindu, Budha, Khonghucu, dan lain sebagainya.

3. Ritus-ritus keagamaan yang dijalankan institusi agama bersama pemeluknya harus dapat mempertegas pelaksanaan prinsip Ketuhanan Yang Maha Esa dalam segala aspeknya serta dapat memperteguh persatuan dan persaudaraan di kalangan masyarakat Indonesia, bukan sebaliknya menjadi pemicu terjadinya konflik horizontal.

Page 42: Pancasila Dan Agama

F.  Indonesia Merupakan Negara Agamis

Untuk menghilangkan ketegangan antara agama dan negara, maka kita tidak cukup lagi mendefinisikan diri sebagai ”bukan negara agama” dan ”bukan negara sekuler” sebagaimana terjadi di era Orde Baru. Sebab pernyataan ”bukan negara agama” telah mendegradasikan posisi ”Negara berdasar atas Ketuhanan Yang Maha Esa.” Sedangkan pernyataan ”bukan negara sekuler” tidak cukup kuat sebagaimana juga kurang eksplisit untuk memposisikan ”Ketuhanan Yang Maha Esa” sebagai dasar negara.

Untuk itu, ke depan kita perlu menyatakan bahwa Indonesia adalah negara agamis. Negara agamis adalah negara yang menempatkan Ketuhanan Yang Maha Esa sebagai landasan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Ada beberapa bukti bahwa Indonesia merupakan negara agamis, yaitu:

Pertama, Dalam konstitusi setidak-tidaknya terdapat tujuh ketentuan yang mempertegas bahwa Indonesia adalah negara agamis, yakni:

1.    Alinea ketiga Pembukaan UUD yang menyebut ”Atas berkat rahmat Allah Yang Maha Kuasa” sebagai basis pernyataan kemerdekaan Indonesia.

2.    Pasal 9 UUD yang mewajibkan Presiden/Wakil Presiden bersumpah menurut agamanya.

3.    Pasal 24 ayat (2) UUD yang memungkinkan bagi pembentukan peradilan agama di bawah Mahkamah Agung.

4.    Pasal 28J ayat (2) UUD bahwa setiap orang wajib tunduk pada pembatasan yang ditetapkan dengan Undang-Undang (UU) untuk menjamin pengakuan serta penghormatan atas hak orang lain dan untuk memenuhi tuntutan yang adil sesuai dengan pertimbangan moral, nilai-nilai agama, keamanan, dan ketertiban umum dalam suatu masyarakat yang demokratis.

5.    Pasal 29 ayat (1) UUD bahwa ”Negara berdasar atas Ketuhanan Yang Maha Esa.”

6.    Pasal 31 ayat (3) UUD bahwa ”Pemerintah mengusahakan dan menyelenggarakan satu sistem pendidikan nasional, yang meningkatkan keimanan dan ketakwaan serta akhlak mulia...”.

7.    Pasal 31 ayat 5 UUD bahwa ”Pemerintah memajukan ilmu pengetahuan dan teknologi dengan menjunjung tinggi nilai-nilai agama dan persatuan bangsa untuk kemajuan peradaban serta kesejahteraan umat manusia.

Kedua, secara simbolik Indonesia sebagai negara agamis diakui melalui pernyataan putusan hakim bahwa “Demi keadilan berdasarkan Ketuhanan Yang Maha Esa”.

Ketiga, nilai-nilai agama sudah built in dalam kehidupan berbangsa dan bernegara, terutama melalui pembentukan UU yang secara eksplisit mengadopsi nilai-nilai keagamaan, seperti UU Perkawinan, UU Peradilan Agama, UU Zakat, UU Penyelenggaraan Haji, UU Perbankan Syariah, UU Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) atau melalui pembentukan UU yang secara implisit mengadopsi nilai-nilai keagamaan, seperti UU Kewarganegaraan, UU Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi, dan  lain sebagainya.

Page 43: Pancasila Dan Agama

Keempat, Mahkamah Konstitusi, sebagai lembaga yang berwenang menafsirkan semangat dasar UUD justru mempertegas pernyataan bahwa Indonesia adalah negara agamis. Dalam Putusan No. 19/PUU-VI/2008 tentang Pengujian UU Peradilan Agama terhadap UUD 1945, Mahkamah Konstitusi berpandangan bahwa: ”Indonesia adalah negara yang ber-Ketuhanan Yang Maha Esa yang melindungi setiap pemeluk agama untuk melaksanakan ajaran agamanya masing-masing.”

Negara agamis adalah negara yang berupaya mengaplikasikan semangat Ketuhanan Yang Maha Esa dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Selanjutnya tugas institusi keagamaan adalah menebarkan prinsip Ketuhanan Yang Maha Esa ke hati sanubari pemeluknya melalui ritus keagamaan sesuai dengan tata cara yang berlaku pada masing-masing agama, sehingga pemeluk agama tadi dapat menyebarkan prinsip Ketuhanan Yang Maha Esa dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Jadi, antara agama, negara, dan pemeluk agama (yang nota bene juga warga negara Indonesia) merupakan mata rantai yang tidak terpisahkan satu sama lain.

Agama-agama dalam negara agamis harus selalu menjunjung tinggi prinsip Ketuhanan Yang Maha Esa, sehingga langkah-langkah yang dilakukan agama-agama itu tidak bertentangan dengan langkah-langkah negara yang juga berlandaskan pada ”Negara berdasar atas Ketuhanan Yang Maha Esa”.

Negara agamis yang dianut Indonesia berbeda dengan negara Islam (Arab Saudi, Pakistan, Iran, dan lain-lain), negara Katolik (Vatikan), atau negara Yahudi (Israel) di mana negara bertanggungjawab mempertahankan agama formal yang dianutnya, meskipun dalam kondisi tertentu justru dapat mengabaikan nilai-nilai substansial dari beberapa agama.

            Negara agamis merupakan kebalikan dari negara sekuler. Kalau negara sekuler[16]menolak segala macam bentuk apapun dari keimanan (prinsip Ketuhanan Yang Maha Esa), maka negara agamis justru sebaliknya, menjadikan prinsip Ketuhanan Yang Maha Esa sebagai landasan kehidupan berbangsa dan bernegara

G. Hubungan Islam Dengan Pancasila Dan Negara

Aqidah Islamiyah adalah iman kepada Allah, para malaikat-Nya, kitab-kitab-Nya, rasul-rasul-Nya, Hari Akhir, dan Qadar (taqdir) Allah. Aqidah ini merupakan dasar ideologi Islam yang darinya terlahir berbagai pemikiran dan hukum Islam yang mengatur kehidupan manusia. Aqidah Islamiyah telah memerintahkan untuk menerapkan agama secara menyeluruh dalam segala aspek kehidupan, yang tidak mungkin terwujud kecuali dengan adanya negara. Firman Allah SWT :

“Wahai orang-orang yang beriman, masuklah kamu ke dalam Islam secara keseluruhan” (Qs. al-Baqarah [2]: 208).

“Apakah kamu akan beriman kepada sebagian Al Kitab dan ingkar kepada sebagian yang lainnya. Maka tidak adabalasan bagi yang mengerjakan itu di antara kamu,  melainkan kehinaan dalam kehidupan dunia dan pada Hari Kiamat mereka akan  dikembalikan kepada azab yang sangat pedih” (Qs. al-Baqarah [2]: 85).

Page 44: Pancasila Dan Agama

Berdasarkan ini, maka seluruh hukum-hukum Islam tanpa kecuali harus diterapkan kepada manusia, sebagai konsekuensi adanya iman atau Aqidah Islamiyah. Dan  karena hukum-hukum Islam ini tidak dapat diterapkan secara sempurna kecuali  dengan adanya sebuah institusi negara, maka keberadaan negara dalam Islam  adalah suatu keniscayaan. Karena itu, formulasi hubungan agama-negara dalam  pandangan Islam dapat diistilahkan sebagai hubungan yang positif, dalam arti  bahwa agama membutuhkan negara agar agama dapat diterapkan secara sempurna dan  bahwa agama tanpa negara adalah suatu cacat yang akan menimbulkan reduksi dan  distorsi yang parah dalam beragama. Agama tak dapat dipisahkan dari negara.

Agama mengatur seluruh aspek kehidupan melalui negara yang terwujud dalam konstitusi dan segenap undang-undang yang mengatur kehidupan bernegara dan bermasyarakat.

Maka dari itu, tak heran banyak pendapat para ulama dan cendekiawan Islam yang menegaskan bahwa agama-negara adalah sesuatu yang tak mungkin terpisahkan.  Keduanya ibarat dua keping mata uang, atau bagaikan dua saudar kembar  (tau`amaani). Jika dipisah, hancurlah perikehidupan manusia.

Imam Al Ghazali dalam kitabnya Al Iqtishad fil I'tiqad halaman 199 berkata:

Karena itu, dikatakanlah bahwa agama dan kekuasaan adalah dua saudara kembar. Dikatakan pula bahwa agama adalah pondasi (asas) dan kekuasaan adalah penjaganya. Segala sesuatu yang tidak berpondasi niscaya akan roboh dan segala sesuatu yang yang tidak berpenjaga niscaya akan hilang lenyap.

Ibnu Taimiyah dalam Majmu’ul Fatawa, juz 28 halaman 394 telah menyatakan:

Jika kekuasaan terpisah dari agama, atau jika agama terpisah dari kekuasaan, niscaya keadaan manusia akan rusak.

Sejalan dengan prinsip Islam bahwa agama dan negara itu tak mungkin dipisahkan, Juga tak mengherankan bila kita dapati bahwa Islam telah mewajibkan umatnya  untuk mendirikan negara sebagai sarana untuk menjalankan agama secara sempurna. Negara itulah yang terkenal dengan sebutan Khilafah atau Imamah. Taqiyyuddin An  Nabhani dalam kitabnya Nizhamul Hukmi fil Islam, hal. 17 mendefinisikan  Khilafah sebagai kepemimpinan umum bagi seluruh kaum muslimin di dunia untuk  menegakkan hukum-hukum Syariat Islam dan mengemban dakwah Islam ke seluruh  penjuru dunia.

Seluruh imam madzhab dan para mujtahid besar tanpa kecuali telah bersepakat  bulat akan wajibnya Khilafah (atau Imamah) ini. Syaikh Abdurrahman Al Jaziri  menegaskan hal ini dalam kitabnya Al Fiqh ‘Ala Al Madzahib Al Arbaah, juz V, halaman 308:

Para imam madzhab (Abu Hanifah, Malik, Syafii, dan Ahmad) --rahimahumullah--  telah sepakat bahwa Imamah (Khilafah) itu wajib adanya, dan bahwa ummat Islam  wajib mempunyai

Page 45: Pancasila Dan Agama

seorang imam (khalifah) yang akan meninggikan syiar-syiar agama  serta menolong orang-orang yang tertindas dari yang menindasnya...

Tak hanya kalangan empat madzhab dalam Ahlus Sunnah saja yang mewajibkan             Khilafah, bahkan seluruh kalangan Ahlus Sunnah dan Syiah ¾juga termasuk Khawarij dan Mutazilah¾ tanpa kecuali bersepakat tentang wajibnya mengangkat seorang Khalifah.

Imam Asy Syaukani dalam Nailul Authar, jilid VIII, halaman 265 mengatakan:

Menurut golongan Syiah, mayoritas Mutazilah dan Asyariyah, [Khilafah] adalah wajib menurut syara.

Page 46: Pancasila Dan Agama

 BAB III

PENUTUP

A. Kesimpulan

Negara agamis yang dianut Indonesia justru menempatkan agama-agama pada posisi yang tinggi, sehingga dalam konstitusi dirumuskan menjadi ”Negara berdasar atas Ketuhanan Yang Maha Esa.”

            Untuk itu, agama-agama di Indonesia harus memanfaatkan rumusan konstitusi itu untuk memasukkan prinsip-prinsip keagamaan terutama prinsip Ketuhanan Yang Maha Esa dalam kehidupan berbangsa dan negara. Dengan berdasar Ketuhanan Yang Maha Esa, persatuan dan persaudaraan antar komponen bangsa akan tetap terjaga, sehingga memantapkan posisi agama-agama di Indonesia sebagai ”kerohanian yang dalam” yang menopang kohesi sosial, daya tahan, dan keutuhan NKRI.

B.   Kritik dan Saran

Page 47: Pancasila Dan Agama

Penulis menyadari bahwa dalam pembuatan makalah ini masih banyak terdapat kesalahan dan kekurangan maka dari itu penulis mengharapkan kritik dan saran dari semua pihak demi perbaikan makalah ini dimasa yang akan datang.

DAFTAR PUSTAKA

.Abuddin Nata (edt), Problematika Politik Islam di Indonesia, Penerbit PT.  Grasindo, Jakarta, 2002.

      

David A.J. Richards, Foudations of American constitutionalism, Oxford University Press, New York, 1989.

      

       David Goldblatt, An Introduction to The Social Sciences: Understanding Social Change, Knowledge and The Social Sciences; Theory, Method, Practice, Routledge dan Open University, London, 2000.

Ernest Barker (edt), Social Contract, essays by Locke, Hume, and Rousseau, Oxford University Press, London, 1947.

      

Page 48: Pancasila Dan Agama

Jimly Asshiddiqie, Konstitusi & Konstitusionalisme Indonesia, Konstitusi Press, Jakarta, 2006.

PANCASILA DAN AGAMAMakalah ini disusun untuk memenuhi tugas mata kuliah pancasila

Dosen pengampu : Achmad fauzi . S.E., M.M

 

Disusun oleh :

Nur’aini budhi setyawan(12.02.8342)

AD3MI_3

JURUSAN MANAJEMEN INFORMATIKA

SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER

AMIKOM

YOGYAKARTA2012

KATA PENGANTAR

Puji syukur saya ucapkan kehadirat Allah SWT,karena dengan rahmat dan karunia-Nya kami masih diberi kesempatan untuk menyelesaikan makalah ini. Tidak lupa saya ucapkan kepada dosen pembimbing yang telah memberikan dukungan dalam menyelesaikan makalah ini.

Page 49: Pancasila Dan Agama

Kami menyadari bahwa dalam penulisan makalah ini masih banyak kekurangan,oleh sebab itu kami sangat mengharapkan kritik dan saran yang membangun. Dan semoga dengan selesainya makalah  ini dapat bermanfaat bagi pembaca.. Amin

Yogyakarta,september 2012

                                                                                                                                                                                                 penulis

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL............................................................................... i

KATA PENGANTAR...................................................................................  ii

DAFTAR ISI.................................................................................................. iii

PENDAHULUAN

1.1  LATAR BELAKANG.............................................................. 1

1.2  TUJUAN....................................................................................  2

PEMBAHASAN.............................................................................................  3-4

PEMECAHAN MASALAH.........................................................................  5-6

KESIMPULAN DAN SARAN.....................................................................  7

DAFTAR PUSTAKA....................................................................................   8

Page 50: Pancasila Dan Agama

1        PENDAHULUAN

1.1    LATAR BELAKANGSiapa yang tidak kenal dengan Pancasila dan Soekarno sebagai

penggalinya? Pada tanggal 1 Juni 1945 untuk pertama kalinya Bung Karno mengucapkan pidatonya di depan sidang rapat Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan.

Pancasila merupakan pandangan hidup, dasar negara, dan pemersatu bangsa Indonesia yang majemuk. Mengapa begitu besar pengaruh Pancasila terhadap bangsa dan negara Indonesia? Kondisi ini dapat terjadi karena perjalanan sejarah dan kompleksitas keberadaan bangsa Indonesia seperti keragaman suku, agama, bahasa daerah, pulau, adat istiadat, kebiasaan budaya, serta warna kulit jauh berbeda satu sama lain tetapi mutlak harus dipersatukan.

Pancasila adalah bagian dari sejarah inti negara Indonesia. Sehingga tidak heran bagi sebagian rakyat Indonesia, Pancasila dianggap sebagai sesuatu yang sakral yang harus kita hafalkan dan mematuhi apa yang diatur di dalamnya. Ada pula sebagian pihak yang sudah hampir tidak memperdulikan lagi semua aturan-aturan yang dimiliki oleh Pancasila. Namun, di lain pihak muncul orang-orang yang tidak sepihak atau menolak akan adanya Pancasila sebagai dasar negara Indonesia.

2

Mungkin kita masih ingat dengan kasus kudeta Partai Komunis Indonesia yang menginginkan mengganti ideologi Pancasila dengan ideologi Komunis. Juga kasus kudeta DI/TII yang ingin memisahkan diri dari Indonesia dan mendirikan sebuah negara Islam. Atau kasus yang masih hangat di telinga kita masalah pemberontakan tentara GAM.

Page 51: Pancasila Dan Agama

Jika kita melihat semua kejadian di atas, kejadian-kejadian itu bersumber pada perbedaan dan ketidakcocokan ideologi Pancasila sebagai ideologi negara Indonesia dengan ideologi yang mereka anut. Dengan kata lain mereka yang melakukan kudeta atas dasar keyakinan akan prinsip yang mereka anut adalah yang paling baik, khususnya bagi orang-orang yang berlatar belakang prinsip agama.

1.2  TUJUANUntuk mengetahui arti penting dari adanya Pancasila di negara

Indonesia dan Untuk mengetahui bagaimana seharusnya negara yang memiliki masyarakat yang beragam agama.

                                                                              

3PEMBAHASAN

Pada masa reformasi ini,kehidupan berbangsa dan bernegara  telah diatur sedemikian rupa dengan peraturan-peraturan  yang ada. Sepertihalnya yang telah diatur dalam Undang-Undang Dasar Tahun 1945 bahwa negara indonesia menjamin bangsa Indonesia untuk menganut agama dan keyakinan sesuai dengan agama masing-masing. Jadi ketika kita telah menyakini suatu agama kita harus mempertahankan keyakinan itu karena negara melindungi hak warga negara dalam beragama.

Negara Indonesia bukan negara agama,tetapi kehidupan beragama sangat dihormati dan dijunjung tinggi. Karena negara memberikan kebebasan kepada wargannya untuk memeluk agamanya dan menjalankan ibadah sesuai dengan agama dan kepercayaannya masing-masing.

Keberagaman agama dan pemeluk agama di Indonesia menjadi sebuah kenyataan yang tak terbantahkan. Kenyataan ini menuntut adanya kesadaran dari setiap pemeluk agama untuk menjaga keharmonisan hubungan di antara mereka.

Semua pemeluk agama memang harus mawas diri. Yang harus disadari adalah bahwa mereka hidup dalam sebuah masyarakat dengan keyakinan agama yang beragam. Dengan demikian, semestinya tak ada satu kelompok pemeluk agama yang mau menang sendiri.

Page 52: Pancasila Dan Agama

4Seperti yang telah kita ketahui bahwa di Indonesia terdapat berbagai

macam suku bangsa, adat istiadat hingga berbagai macam agama dan aliran kepercayaan.

Warga negara merupakan aspek penting dalam suatu negara. Peran aktif warga negara merupakan tunas terbentuk dari kehidupan berbangsa yang baik. Peran warga negara dalam agama mempengaruhi kebijakan negara agar tetap bersifat religus.

Bukti bahwa bangsa Indonesia bangsa religius adalah pada peninggalan-peninggalan yang ditemukan di berbagai tempat yang masih digunakan untuk memuja atau memohon doa. Sebagai contoh Candi Prambanan yang beraliran Hindu,Candi Borobudur yang beralirkan Budha. Kemudian budaya dan tradisi leluhur yang masih lestari. Kadang kita tidak tahu kapan asal muasal suatu budaya itu ada. Misal ada tradisi selamatan orang meninggal (memperingati kematian seseorang),mitoni,maulutan,dan masih bayak lagi.

Bukti yang lain yaitu kepercayaan masyarakat yang bersumber dari pengetahuan nenek moyang. Kepercayaan ini ada yang bersifat rasional maupun bersifat irasional. Kepercayaan rasional seperti ketika masyarakat melihat bintang untuk menentukan masa tanam dan kecepatan angin ketika ingin melaut. Sedangkan kepercayaan yang bersifat irasional seperti larangan mengenakan pakaian berwarna hijau ketika di pantai.

5PEMECAHAN MASALAH

Ideologi Pancasila merupakan dasar negara yang mengakui dan mengagungkan keberadaan agama dalam pemerintahan. Sehingga kita sebagai warga negara Indonesia tidak perlu meragukan konsistensi atas Ideologi Pancasila terhadap agama. Tidak perlu berusaha mengganti ideologi Pancasila dengan ideologi berbasis agama dengan alasan bahwa ideologi Pancasila bukan ideologi beragama. Ideologi Pancasila adalah ideologi beragama.

Sesama umat beragama seharusnya kita saling tolong menolong. Tidak perlu melakukan permusuhan ataupun diskriminasi terhadap umat yang berbeda agama, berbeda keyakinan maupun berbeda adat istiadat.

Hanya karena merasa berasal dari agama mayoritas tidak seharusnya kita merendahkan umat yang berbeda agama ataupun membuat aturan yang secara langsung dan tidak langsung memaksakan aturan agama

Page 53: Pancasila Dan Agama

yang dianut atau standar agama tertentu kepada pemeluk agama lainya dengan dalih moralitas.

Hendaknya kita tidak menggunakan standar sebuah agama tertentu untuk dijadikan tolak ukur nilai moralitas bangsa Indonesia. Sesungguhnya tidak ada agama yang salah dan mengajarkan permusuhan

6Agama yang diakui di Indonesia ada 5, yaitu Islam, Kristen, Katolik,

Budha dan Hindu.Sebuah kesalahan fatal bila menjadikan salah satu agama sebagai

standar tolak ukur benar salah dan moralitas bangsa. Karena akan terjadi chaos dan timbul gesekan antar agama. kalaupun penggunaan dasar agama haruslah mengakomodir standar dari Islam, Kristen, Katolik, Budha dan Hindu bukan berdasarkan salah satu agama entah agama mayoritas ataupun minoritas.

7

KESIMPULAN DAN SARAN

KESIMPULANBerdasarkan  latar belakang pembahasan di atas, maka dapat disimpulkan sebagai berikut:

Page 54: Pancasila Dan Agama

Pancasila adalah  ideologi yang sangat baik untuk diterapkan di negara Indonesia yang terdiri dari berbagai macam agama, suku, ras dan bahasa. Sehingga jika ideologi Pancasila diganti oleh ideologi yang berlatar belakang agama, akan terjadi ketidaknyamanan bagi rakyat yang memeluk agama di luar agama yang dijadikan ideologi negara tersebut.Dengan mempertahankan ideologi Pancasila sebagai dasar negara, jika melaksanakannya dengan baik, maka perwujudan untuk menuju negara yang aman dan sejahtera pasti akan terwujud.SARAN

Untuk mengembangkan nilai-nilai Pancasila dan memadukannya dengan agama, diperlukan usaha yang cukup keras. Salah satunya kita harus memiliki rasa nasionalisme yang tinggi. Selain itu, kita juga harus mempunyai kemauan yang keras guna mewujudkan negara Indonesia yang aman, makmur dan nyaman bagi setiap orang yang berada di dalamnya.

8

DAFTAR PUSTAKA

http://www.asmakmalaikat.com/go/artikel/filsafat/index.htmhttp:// www.google.co.idhttp://www.goodgovernance-bappenas.go.id/artikel_148.htm

Page 55: Pancasila Dan Agama

BAB I

PENDAHULUAN

1.LATAR BELAKANG

Mungkin Negara tidak akan berdiri tanpa ideologi , Dan tanpa agama Negara juga

tidak akan bisa menilai mana yang buruk dan mana yang baik. Begitu juga

Indonesia sebagai sebuah Negara yang berdaulat tidak akan bisa berdiri kokoh

tanpa keduanya.   

2.TUJUAN

Agar setiap mahasiswa terutama saya sendiri, dapat mengapresiasikan pendapat

atau pandangan-pandangannya terhadap pancasila dan agama. Agar kita bias

berfikir keritis terhadap suatu hal.  Selain itu untuk memberikan informasi juga

kepada para pembaca makalah ini.

  

BAB II

PEMBAHASAN

3. ISI

Agama merupakan pandangan dan pedoman hidup dalam kehidupan sehari-hari,

termasuk hidup berorganisasi. Pancasila juga merupakan pedoman dalam semua

segi kehidupan berbangsa dan bernegara di indonesia. Apakah itu tidak

berartimeng-agama-kan Pancasila??

Pancasila dan Agama secara garis besar memiliki kesamaan, yaitu keduanya

merupakan pedoman dalam kehidupan. Tetapi secara khusus kedua pedoman ini

Page 56: Pancasila Dan Agama

jauh berbeda sudut pandangnya. Pancasila adalah sumber dari gagasan mengenai

wujud masyarakan indonesia, yang menjamin kesentosaan dan memberikan

kesejahteraan lahir dan batin. Pancasila dipergunakan sebagai pegangan hidup

bangsa, penjelmaan falsafah hidup bangsa dalam pelaksanaan hidup sehari-hari.

Semua tingkah laku dan tindakan / perbuatan setiap warga negara indonesia wajib

mengamalkan dan mencerminkan pancaran Pancasila.pancasila pun adalah

pedoman dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Sedangkan agama adalah pedoman hidup kita yang khususnya berhubungan

dengan Tuhan Yang Maha Esa dalam kehidupan sehari-hari. Harus disadari bahwa

kebenaran yang dapat dicapai oleh kita adalah kebenaran yang masih reklatif tidah

absolute atau mutlak. Tidak semua manusia mengakui bahwa dia mempunyai

agaman, agama adalah wahyu atau karunia dari sang pencipta kepada kita. Agama

adalah kepercayaan, keyakinan bahwa kita adalah makhluk yang di ciptakan oleh

sang pencipta, agama pun tidak hanya sebatasa status. Melainkan di terapkan untuk

mengatur tindakan-tindakan yang tidak baik, meluruskan yang salah menjadi yang

benar.

Pendapat yang mengatakan bahwa "menjadikan pancasila sebagai ideologi

merupakan sebuah bentuk mengagamakan pancasila" dapat dibantah karena bangsa

ini memilki kebebasan untuk menterjemahkan Pancasila itu sendiri, untuk

menyederhanakan Ideologi hanya sebagai pedoman dalam kehidupan berbangsa

dan bernegara. Pancasila bukanlah agama karena kesederhanaan dan keumuman

nilai-nilai yang terdapat di dalamnya, sedangkan agama sangatlah kompleks untuk

diterjemahkan dan nilai-nilainya yang bersifat khusus bagi penganutnya,

sedangkan pancasila menjadi sebuah nilai-nilai umum yang berlaku bagi seluruh

rakyatIndonesia, apapun latar belakang agamanya.

Page 57: Pancasila Dan Agama

Pancasila berbicara tentang kebaikan, sedangkan agama berbicara tentang

kebenaran. Adakalanya kebaikan menjadi bagian dari kebenaran dan sebaliknya.

Namun, tetap terdapat bagian dari kebenaran yang tidak dapat tersentuh oleh nilai

kebaikan, begitupun sebaliknya, tidak semua nilai kebaikan merupakan kebenaran.

Ideologi Pancasila merupakan dasar negara yang mengakui dan

mengagungkan keberadaan agama dalam pemerintahan.

Sehingga kita sebagai warga negara Indonesia tidak perlu

meragukan konsistensi atas Ideologi Pancasila terhadap agama.

Tidak perlu berusaha mengganti ideologi Pancasila dengan

ideologi berbasis agama dengan alasan bahwa ideologi Pancasila

bukan ideologi beragama. Ideologi Pancasila adalah ideologi

beragama.

Sesama umat beragama seharusnya kita saling tolong menolong.

Tidak perlu melakukan permusuhan ataupun diskriminasi

terhadap umat yang berbeda agama, berbeda keyakinan maupun

berbeda adat istiadat.

Hanya karena merasa berasal dari agama mayoritas tidak

seharusnya kita merendahkan umat yang berbeda agama

ataupun membuat aturan yang secara langsung dan tidak

langsung memaksakan aturan agama yang dianut atau standar

agama tertentu kepada pemeluk agama lainya dengan dalih

moralitas.

Hendaknya kita tidak menggunakan standar sebuah agama

tertentu untuk dijadikan tolak ukur nilai moralitas bangsa

Indonesia. Sesungguhnya tidak ada agama yang salah dan

mengajarkan permusuhan.

Page 58: Pancasila Dan Agama

Agama yang diakui di Indonesia ada 5, yaitu Islam, Kristen,

Katolik, Budha dan Hindu.

Sebuah kesalahan fatal bila menjadikan salah satu agama

sebagai standar tolak ukur benar salah dan moralitas bangsa.

Karena akan terjadi chaos dan timbul gesekan antar agama.

kalaupun penggunaan dasar agama haruslah mengakomodir

standar dari Islam, Kristen, Katolik, Budha dan Hindu bukan

berdasarkan salah satu agama entah agama mayoritas ataupun

minoritas.

BAB III

PENUTUP

4.KESIMPULAN

Bahawa Pancasila dan Agama adalah sama yaitu Pedoman dan norma-norma yang

baik dan benara untuk kehidupan kita. Tapi bukan berarti pancasila adalah agama.

Melainkan pancasila menekankan kepada kita saebagai warga negara Indonesia

yang mengunakan pancasila sebagai Ideologi dan landasan untuk memiliki agama

yang terteta pada sila ke-1 yang berbunyi ketuhana yang maha esa. Di indonesia

pun membebaskan warga negaranya untuk memeluk 5 agama yang telah di akui

oleh negara.

5.REFERENSI

Page 59: Pancasila Dan Agama

http://kaidarbilly.blogspot.com/2012/03/agama-merupakan-

pandangan-dan-pedoman.html

 http://lasonearth.wordpress.com/makalah/makalah-pancasila-

pancasila-vs-agama/

makalah kolaborasi antara pancasila dan agama

KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan rahmat serta

karunia-Nya kepada kami sehingga kami berhasil menyelesaikan Makalah ini yang alhamdulillah

tepat pada waktunya yang berjudul “KOLABORASI ANTARA PANCASILA DAN AGAMA ”

  Makalah ini berisikan tentang informasi keselarasan nilai-nilai agama dengan nilai-nilai

pancasila

  Kami menyadari bahwa makalah ini masih jauh dari sempurna, oleh karena itu kritik dan

saran dari semua pihak yang bersifat membangun selalu kami harapkan demi kesempurnaan

makalah ini.

  Akhir kata, kami sampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah berperan serta

dalam penyusunan makalah ini dari awal sampai akhir. Semoga Allah SWT senantiasa meridhai

segala usaha kita. Amin.

Purwokerto, 25 September 2012

Penyusun

Page 60: Pancasila Dan Agama

DAFTAR ISI

Kata Pengantar ………………………………………………………………......    i

Daftar Isi ………………………………………………………………......…… ii

Bab I Pendahuluan

A.  Latar Belakang …………………………………………………………........   1

B.  Rumusan Masalah ………………………………………………………......  2

C.  Tujuan ……………………………………………………………………....  2

Bab II Pembahasan…                                                                                           

A. Arti Nilai-Nilai Pancasila…………………………………………………….  3

B. Pancasila Sebagai Pilihan di antara Banyak Paham………………………….  3

C. Pelanggaran Terhadap Pancasila Sekarang…………………………………..  5

D.  Pandangan Agama Islam terhadap Pancasila………………………………..  6

Bab IV Penutup

Kesimpulan …………………………………………………………………....... 8

Saran …………………………………………………………………………....  8

Daftar Pustaka ………………………………………………………………...... 9

BAB I

PENDAHULUAN

A.    Latar Belakang Masalah

Sejarah Pancasila adalah cerita tentang proses bgaimana para ploklamator

dengan susah payah merumuskan pancasila untuk dijadikan landasan bernegara.

Sehingga tidak heran bagi sebagian rakyat Indonesia, Pancasila dianggap sebagai

sesuatu yang harus kita hafalkan dan mematuhi apa yang diatur di dalamnya. Ada

pula sebagian pihak yang sudah hampir tidak mempedulikan lagi semua aturan-

aturan yang dimiliki oleh Pancasila. Namun, di lain pihak muncul orang-orang yang

tidak sepihak atau menolak  adanya Pancasila sebagai dasar negara Indonesia.

Pancasila sebagai pandangan hidup, dasar negara, dan pemersatu bangsa

Indonesia yang majemuk. Kondisi ini dapat terjadi karena perjalanan sejarah

danpengaruh pancasila terhadap keragaman suku, agama, bahasa daerah, pulau,

adat istiadat, budaya, serta warna kulit jauh berbeda satu sama lain tetapi harus

dipersatukan. Pancasila dirumuskan oleh Soekarno pada tanggal 1 Juni 1945 untuk

pertama kalinya Bung Karno mengucapkan pidatonya di depan sidang rapat Badan

Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan namun pada kenyataannya justru Bung

Karno pula orang pertama yang mengkhianati Pancasila. Dengan memaksakan

Page 61: Pancasila Dan Agama

kehendak, ia berusaha menyeragamkan ideologi, budaya, dan seni. Ideologi

NASAKOM (Nasionalisme, agama, dan komunis) dipaksakan berlaku secara despotis.

Demikian pula, seni yang boleh dipertunjukkan hanya seni gaya Lekra. Sementara

yang berjiwa keagamaan dinyatakan sebagai musuh revolusi.

Zaman semakin canggih dan modern zaman yang sedang melanda masyarakat

dunia ini, cenderung melebur semua identitas pancasila.Masyarakat Indonesia

ditantang untuk makin memperkokoh jatidirinya. Bangsa Indonesia pun dihadapkan

pada prolem krisis identitas.Hal ini didukung dengan fakta sering dijumpai

masyarakat Indonesia yang dari segi perilaku sama sekali tidak menampakkan

identitas mereka sebagai masyarakat Indonesia. Padahal bangsa ini mempunyai

identitas yang jelas,yaitu Pancasila. Krisis identitas yang mulai tergerus itulah yang

menyebabkan banyaknya perbedaan diantara golongan dan berdampak timbulnya

konflik ataupun permusuhan. Contoh kasusnya: kasus kudeta Partai Komunis

Indonesia yang menginginkan mengganti ideologi Pancasila dengan ideologi

Komunis. Juga kasus kudeta DI/TII yang ingin memisahkan diri dari Indonesia dan

mendirikan sebuah negara Islam. Atau kasus yang masih hangat di telinga kita

masalah pemberontakan tentara GAM.

Jika kita melihat semua kejadian di atas, kejadian-kejadian itu bersumber pada

perbedaan dan ketidakcocokan ideologi Pancasila sebagai ideologi negara Indonesia

dengan ideologi yang mereka anut. Dengan kata lain mereka yang melakukan kudeta

atas dasar keyakinan akan prinsip yang anut adalah yang paling baik, khususnya

bagi orang-orang yang berlatar belakang prinsip agama.Berdasarkan Latar Belakang

permasalahan tersebut, penulis tertarik untuk menulis makalah yang berjudul

“KOLABORASI ANTARA PANCASILA DAN AGAMA”.

Masalah pokok yang hendak dikemukakan di sini adalah . Pancasila bukan

agama dan tidak bisa menggantikan agama dan Pancasila bisa menjadi

wahanaketerkaitan dengan Syariat Islam.

B. Perumusan Masalah

Dari latar belakang di atas, maka rumusan masalahnya adalah sebagai berikut:

Bagaimana pandangan agama islam dan beragam agama bangsa indonesia

terhadap nilai-nilai pancasila?

C. Tujuan Penulisan Makalah

a. Untuk mengetahui kolaborasi nilai pancasila dengan agama.

b. Untuk mengetahui pandangan agama islam terhadap nilai pancasila

BAB II

PEMBAHASAN

Page 62: Pancasila Dan Agama

A. ARTI  NILAI-NILAI  PANCASILA

Pancasila sebagai dasar negara yaitu sebagai pondasi pemerintahan untuk

melaksanakan pembangunan negara dan bangsa. Indonesia merupakan negara

yangtercecer menjadi wilayah-wilayah kecil yang berbasis agama dan suku. Maka dari itu

tak dipungkiri banyak perbedaan mengenai paham atau adat yang dijalani dalam sehari-

hari,bila ini terus dibiarkan maka akan sangat mungkin bangsa indonesia menjadi

bangsa sekulerisme. Tidak heran kini banyak keributan yang terjadi antara suku dan

terkadang ada yang mengatas nama kan agama untuk tujuan memprofokasi pihak lain

sehingga ikut terlibat dalam aksi anarkis contohnya kasus  antara lain adanya konflik yang

berbau SARA dan lain sebagainya. Meskipun demikian bangsa Indonesia pada tataran

selanjutnya masih banyak terjadi konflik yang berbau SARA, seperti konflik yang terjadi

antara Majelis Ulama Indonesia (MUI) dengan Ahmadiyah.

Konflik tersebut menjadi konflik yang struktural, artinya konflik tersebut

berlanjut dan dengan adanya tindakan nyata dari kedua belah pihak untuk saling

memenangkan argumen mereka. Menurut MUI, pemerintah kurang tegas dalam

menangani masalah tersebut sehingga menimbulkan masalah baru yang bersifat

struktural dan berkelanjutan. Untuk menghindarinya maka Indonesia yang awalnya

merupakan kumpulan Kerajaan yang berbasis agama dan suku,kini menetapkan

pancasila sebagai pemersatu. Pancasila yang diperjuangkan untuk mengikat agama-

agama dan suku-suku itu harus tetap mengakui jati diri dan ciri khas yang dimiliki

setiap agama dan suku.

B. PANCASILA SEBAGAI PILIHAN DI ANTARA BANYAK PAHAM

            Negara Indonesia memiliki dasar dan ideologi Pancasila. Negara kebangsaan

Indonesia yang berPancasila bukanlah negara sekuler atau negara yang memisahkan

antara agama dengan negara. Di sudut lain negara kebangsaan Indonesia yang

berPancasila juga bukan negara agama atau negara yang berdasarkan atas agama

tertentu. Negara Pancasila pada hakekatnya adalah negara kebangsaan yang

Berketuhanan YME. Dengan demikian makna negara kebangsaan Indonesia yang

berdasarkan Pancasila adalah kesatuan dalam kehidupan bangsa dan negara yang

memilki sifat kebersamaan, kekeluargaan dan religiusitas.

           Bila diperhatikan negara indonesia dapat diibaratkan sebagai sebuah rumah

yang disangga oleh berbagai macam tiang-tiang yang berbeda jenisnya, rumah

tersebut akan kokoh apabila tiang-tiang tersebut tidaklah lapuk sehingga harus

dirawat ke kokohannya dan menghindari rayap-rayap(komunis) untuk memakan satu

persatu tiang tersebut, jika tidak dirawat maka walaupun hanya satu tiang saja yang

Page 63: Pancasila Dan Agama

lapuk tetap saja dapat berakibat rumah menjadi tidak kokoh lagi, itu lah bangsa

indonesia.

Keberagaman agama dan pemeluk agama di Indonesia menjadi sebuah

kenyataan yang tak terbantahkan. Maka dari itu seharusnya indonesia mampu

mempersatukan seluruh budaya agar semuanya sepaham namun tetap beraneka

ragam adat sehingga hidup akan menjadi indah dan damai. Kenyataan ini menuntut

adanya kesadaran dari setiap pemeluk agama untuk menjaga keharmonisan

hubungan di antara mereka.

Diharapkan semua golongan mampu mengimbangi apa itu agama dan

bagaimana berdemokrasi antar manusia dalam kehidupan negara sehingga satu

sama lain dapat saling menghargai  tidak ada pemaksaan dan saling toleransi antara

agama yang satu dengan agama yang lain. Seperti yang telah kita ketahui bahwa di

Indonesia terdapat berbagai macam suku bangsa, adat istiadat hingga berbagai

macam agama dan aliran kepercayaan. Dengan kondisi yang begitu heterogen

dibutuhkan sebuah ideologi yang netral namun dapat mengayomi berbagai

keragaman yang ada di Indonesia. Karena itu dipilihlah Pancasila sebagai dasar

Negara. Semua pemeluk agama memang harus mawas diri. Yang harus disadari

adalah bahwa mereka hidup dalam sebuah masyarakat dengan keyakinan agama

yang beragam. Dengan demikian, semestinya tak ada satu kelompok pemeluk agama

yang mau menang sendiri.

Karena itu dipilihlah Pancasila sebagai dasar negara. Namun saat ini yang

menjadi permasalahan adalah bunyi dan butir pada sila pertama. Sedangkan sejauh

ini tidak ada pihak manapun yang secara terang-terangan menentang bunyi dan butir

pada sila kedua hingga ke lima. Namun ada ormas-ormas yang terang-terangan

menolak isi dari Pancasila tersebut.

Akibat maraknya parpol dan ormas Islam yang tidak mengakui keberadaan

Pancasila dengan menjual nama Syariat islam dapat mengakibatkan disintegrasi

bangsa. Bagi kebanyakan masyarakat Indonesia yang cinta atas keutuhan NKRI

maka banyak dari mereka yang mengatas namakan diri mereka Islam Pancasilais,

atau Islam Nasionalis.

Mereka yang menentang akan nilai-nilai pancasila sebenarnya tidak tahu benar

bagaimana nilai tersebut terkandung dalam makna yang sangat umum dan terbuka,

mereka hanya sebagian kecil orang yang berpikir pendek dan dangkal mengenai

paham yang mereka anut sendiri, maka pemerintah seharusnya lebih tanggap dalam

menangani golongan orang Hal tersebut dikarenakan rendahnya jiwa nasionalisme

bangsa, yaitu jiwa yang mengikat kita pada satu rasa dan satu tujuan. Modal sosial

Page 64: Pancasila Dan Agama

terbentuk karena kepercayaan masyarakat terhadap apa yang mereka dengar dan

lihat. Pancasila berperan penting dalam segala hal, begitu pula dalam keagamaan

yang demikian.

C. PELANGGARAN TERHADAP PANCASILA SEKARANG

Pancasila merupakan suatu susunan peraturan yang memang dibuat untuk

mengayomi banyak adat istiadat,maka dari itu kita bangsa indonesia seharusnya

percaya akan nilai-nilai pancasila karena semua nilai pancasila berasal dari 5 unsur

yang mengandung kebaikan dan tak ada agama atau pun budaya yang tergolong baik

untuk mengajarkan hal yang tidak baik begitu pula lah pancasila.

Maka dari itu memang harus sesama umat beragama untuk saling tolong menolong.

Tidak perlu melakukan permusuhan ataupun diskriminasi terhadap umat yang berbeda

agama, berbeda keyakinan maupun berbeda adat istiadat. Sehingga tidak akan lagi kasus

yang akan merugikan semua pihak, seperti contohnya kasus:peristiwa paling

menghebohkan dunia yang terjadi pada Semtember 2001 silam yaitu penghancuran

gedung World Trade Center (WTC) di New York, Amerika Serikat, kejadian tersebut

dihubungkan dengan fundamentalisme. Sementara di Indonesia terjadi peristiwa bom

bunuh diri di berbagai tempat seperti Bom Bali I, Bom Bali II, Bom Kedutaan Besar

Australia di Jakarta, dan lain sebagainya. Motif dari peristiwa itu tidak jauh dari

fundamentalisme agama yaitu menghalalkan segala cara demi mencapai tujuan dengan

dilandasi fanatisme agama yang berlebihan.        

Hanya karena merasa berasal dari agama mayoritas misal agama islam

maka tidak seharusnya kita merendahkan umat yang berbeda agama ataupun

membuat aturan yang secara langsung dan tidak langsung memaksakan aturan

agama yang dianut atau standar agama tertentu kepada pemeluk agama lainya.

Hendaknya kita tidak menggunakan standar sebuah agama tertentu untuk

dijadikan tolak ukur nilai moralitas bangsa Indonesia. Sesungguhnya tidak ada

agama yang salah dan mengajarkan permusuhan.Agama yang diakui di Indonesia

ada 5, yaitu Islam, Kristen, Katolik, Budha dan Hindu.

D.  PANDANGAN AGAMA ISLAM TERHADAP PANCASILA

            Pancasila sangat sesuai dengan nilai-nilai agama islam karena dari sila pertama

yang berbunyi “Ketuhanan Yang Maha Esa” mencerminkan bahwa indonesia mengakui

adanya Tuhan yang esa sesuai dengan alQur’an, hal ini sesuai dengan istilah hablun

min Allah, yang merupakan sendi tauhid dan pengejawantahan hubungan antara

manusia dengan Allah SWT. Al-Qur’an dalam beberapa ayatnya menyebutkan dan

selalu mengajarkan kepada umatnya untuk selalu mengesakan Tuhan. Di antaranya

adalah yang tercermin di dalam Al-Qur’an Surat Al-Baqarah ayat 163. Dalam

Page 65: Pancasila Dan Agama

kacamata Islam, Tuhan adalah Allah semata, namun dalam pandangan agama lain

Tuhan adalah yang mengatur kehidupan manusia, yang disembah.

Pancasila sebagai ideologi dan dasar negara, sebenarnya memiliki

keselarasan dengan ajaran Islam sebagai agama mayoritas penduduk bangsa

Indonesia. Sikap umat Islam di Indonesia yang menerima dan menyetujui Pancasila

dan UUD 1945, dapat dipertanggung jawabkan sepenuhnya dari segala segi

pertimbangan.

Begitu pula dengan nilai-nilai pancasila yang lain yang memang diajarkan oleh

alQur’an. Sila ke 2 terdapat pada Surat Al-Maa’idah ayat 8 yang mengajarkan kepada

umatnya untuk selalu menghormati dan menghargai sesama. Kemudian sila ke 3

terdapat pada Al-Qur’an Surat Ali Imron ayat 103. Lalu dengan sila ke 4 terdapat

pada Surat Ali Imron ayat 159 yang mengajarkan kepada umatnya untuk selalu selalu

bersikap bijaksana dalam mengatasi permasalahan kehidupan dan selalu

menekankan musyawarah untuk menyelesaikannya dalam suasana yang

demokratis.. Dan pada sila ke 5 terdapat dalam Surat al-Nahl ayat 90 yang

mengajarkan untuk selalu bersikap adil dalam segala hal, adil terhadap diri sendiri,

orang lain dan alam.

Maka dari itu hendaknya umat muslim ikut serta dalam menjaga nilai-nilai

pancasila bukan dengan menodainya karena rasa kefanatikan terhadap islam

sehingga bersifat anarkisme daan tidak mau mematuhi pancasila beratas namakan

agama. Seperti yang telah dijelaskan diatas bahwa  nilai yang terkandung pancasila

memang selaras dengan ajaran agama yang tercantum pada alQur’an,dengan

demikian sudah saatnya umat islam yakin akan pancasila tentu saja dengan ikut

serta mematuhinya.

BAB II

KESIMPULAN  DAN  SARAN

A. KESIMPULAN

Berdasarkan latar belakang, pembahasan di atas, maka dapat disimpulkan

sebagai berikut:

Nilai-nilai pancasila bila diterapkan di indonesia sangatlah baik karena nilai-

nilai pancasila bersifat universal atau umum sehingga dapat diikuti oleh kaum mana

pun serta nilai-nilai pancasila tidak memihak kaum mana pun hal ini diperhatikan

Page 66: Pancasila Dan Agama

karena bangsa indonesia terdiri dari adat,agama,ras serta suku yang berbeda-beda

dengan begitu maka diharapkan pancasil mampu mempersatukan seluruh bangsa

indonesia.

B. SARAN

Untuk memadukan ajaran agama dan nilai pancasila dibutuhkan keyakinan

serta rsa cintah tanah air, sehingga kita tidak akan meremehkan atau memandang

rendah nilai-nilai pancasila itu sendiri dengan mematuhi dan memahami nilai-nilai

pancasila sehingga akan tercipta negara yang aman,damai dan saling menghargai

antar agama.

DAFTAR PUSTAKA

Koentjaraningrat. 1980. Manusia dan Agama. Jakarta: PT. Gramedia.

Sumber Lain :

http://www.asmakmalaikat.com/go/artikel/filsafat/index.htm

http:// www.google.co.id

http://www.goodgovernance-bappenas.go.id/artikel_148.htm

 http://lasonearth.wordpress.com/makalah/makalah-pancasila-pancasila-vs-agama/

Page 67: Pancasila Dan Agama

makalah peran pancasila dalam agama[Enter Post Title Here]

Nama    : Masnurul

Hidayat                                                                                                                                      

                  Mata kuliah Pendidikan Pancasila

NIM       :

0914011102                                                                                                                               

                                      

Jur.         : Pendidikan Ekonomi / Akuntansi

Fak.        : Ilmu Sosial

Universitas Pendidikan Ganesha

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

                Sejak dulu sampai sekarang seperti yang kita ketahui, kalau kepercayaan akan

suatu zat yang diagungkan itu  sudah ada sejak zaman nenek moyang kita. Dari mulai

menyembah benda-benda yang dipercaya mempunyai kekuatan ghaib atau dengan kata

lain nya animisme, dan penyembahan akan ruh nenek moyang atau dinamisme.

 Agama Asli Nusantara adalah agama-agama tradisional yang telah ada sebelum agama

Islam, Kristen Katolik, Kristen Protestan, Hindu, Buddha, Konghucu masuk ke Indonesia.

Mungkin banyak di kalangan masyarakat Indonesia sudah tidak lagi mengetahui bahwa

sebelum agama-agama "resmi" (agama yang diakui); Islam, Kristen Katolik, Kristen

Protestan, Hindu dan Buddha, kemudian kini Konghucu, masuk ke Nusantara atau

Indonesia, di setiap daerah telah ada agama-agama atau kepercayaan asli, seperti:

Page 68: Pancasila Dan Agama

Sunda Wiwitan yang dipeluk oleh masyarakat Sunda di Kanekes, Lebak, Banten

Sunda Wiwitan aliran Madrais, juga dikenal sebagai agama Cigugur (dan ada

beberapa penamaan lain) di Cigugur, Kuningan, Jawa Barat

Buhun di Jawa Barat

Kejawen di Jawa Tengah dan Jawa Timur

Parmalim, agama asli Batak

Kaharingan di Kalimantan

Tonaas Walian di Minahasa, Sulawesi Utara

Tolottang di Sulawesi Selatan

Wetu Telu di Lombok

Naurus di Pulau Seram di Propinsi Maluku

Didalam Negara Republik Indonesia, agama-agama asli Nusantara tersebut didegradasi

sebagai ajaran animisme, penyembah berhala / batu atau hanya sebagai aliran

kepercayaan.

Hingga kini, tak satu pun agama-agama dan kepercayaan asli Nusantara yang diakui di

Republik Indonesia sebagai agama dengan hak-hak untuk dicantumkan di KTP, Akta

Kelahiran, pencatatan perkawinan di Kantor Catatan Sipil, dsb.

Meskipun telah dijelaskan di dalam UUD 1945 dan UU pasal 29 ayat 1 dan 2 yang bunyi

nya “ Negara berdasar atas Ketuhanan yang Maha Esa” (pasal satu), “ Negara Menjamin

kemerdekaan tiap-tiap penduduk untuk Memeluk agamanya masing-masing dan beribadah

menurut agama dan kepercayaan itu”( pasal dua ). Dan didalam butiran pancasila sila

pertama yaitu Ketuhanan Yang Maha Esa. Akan tetapi meski telah dijelaskan didalam UUD

1945 dan Pasal 29 ayat 1 dan 2, tentang kebebasan beragama, namun agama yang hanya

di akui di Indonesia saja yaitu agama resmi seperti Islam, Kristen Katolik, Kristen Protestan,

Hindu, Buddha, Konghucu.

Pada saat Piagam Jakarta di tetapkan dalam sidang BPUPKI, butiran yang pertama

menyatakan tentang “……dengan kewajiban menjalankan syariat islam bagi pemeluknya”

karena Negara Indonesia ini adalah Negara Beragama dan bukan Negara agama,sehingga

butiran yang pertama dari piagam Jakarta itu di gantu menjadi “Ketuhanan Yang Maha Esa

“.

Sebenarnya seberapa besarkah peranan Agama didalam pancasila itu..? dan

bagaimanakah peranan agama dan pancasila itu didalam kehidupan sehari-hari…? Lalu

Page 69: Pancasila Dan Agama

bagaimana tentang teks UUD 1945 alenia ke tiga yang menyatakan bahwa “berkat rahmat

Allah yang Maha Kuasa….” Begitu pentingnya peranan ini didalam sebuah Negara yang

terdiri dari beberapa agama, maka dari itu kami mengangkat “PERAN PANCASILA

DALAM AGAMA” sebagai judul dari makalah ini.

B. Rumusan Masalah

       Dari latar belakang di atas, maka rumusan masalahnya adalah sebagai berikut:

1.      Seberapa besarkah peranan agama didalam pancasila itu...?

2.      Bagaimanakah peranan agama dan pancasila dalam kehidupan sehari-hari..?

3.      Bagaimana tentang isi dari alenia ke tiga dari UUD 1945 yang menyatakan ”Berkat Rahmat

Allah yang Maha Kuasa”..?

C. Tujuan dan Kegunaan pembuatan Makalah

    1. Tujuan Penulisan Makalah

a.       Untuk mengetahui seberapa pentingkah peranan agama didalam pancasila,

b.      Untuk mengetahui bagaimana peranan agama dan pancasila dalam kehidupan sehari-hari,

c.       Untuk mengetahui mengapa UUD 1945 itu tidak boleh diubah oleh siapapun.

   2. Kegunaan Penulisan Makalah

a.       Bagi Penulis

Penulisan makalah ini disusun sebagai salah satu pemenuhan tugas terstruktur dari mata

kuliah Pancasila.

b.      Bagi pihak lain

Makalah ini diharapkan dapat menambah referensi pustaka yang berhubungan dengan

Peran Pancasila Dalam Agama.

BAB II

Page 70: Pancasila Dan Agama

KEBERADAAN PANCASILA DI DALAM AGAMA

DAN KETUHANAN YANG MAHA ESA

A. HISTORISITAS PANCASILA DALAM PERGULATAN

     AGAMA-AGAMA

Sejak semula Pancasila berperan sebagai mufakat dari pergulatan

90 Revitalisasi Pancasila Sebagai Civil Religion…?

agama-agama dalam meningkatkan moral bangsa yang plural ini.

Gagasan kebersamaan, kebangsaan, keadilan dan kesejahteraan menjadi

idaman rakyat dan tujuan negara ini. Kontroversi bukan saja antar-umat

beragama yang berbeda, tetapi juga inter-umat beragama dan interes

politik. Sesuai dengan nurani bangsa ini, maka Pancasila adalah jalan

keluar dari konflik yang muncul. Di dalam Pancasila segala perbedaan

sosial dilebur secara akomodasi bahkan dapat dikompromikan. Di sinilah

letak keunggulan Pancasila sebagai landasan ideal bagi kehidupan

berbangsa dan bernegara, bahkan bermasyarakat. Namun beberapa orang

tidak puas dan mencoba menggantikan, apakah itu dari pihak ateis

maupun dari pihak agama. Sepanjang sejarah Indonesia berdiri, banyak

usaha yang dilandasi ketidakpuasan ideologi dan ingin memajukan

kelompoknya sendiri di atas kepentingan bangsa dan negara. Jadi sejak

Page 71: Pancasila Dan Agama

proses kelahiran Negara ini, ada banyak usaha dan cara tertentu untuk

menggantikan Pancasila sebagai landasan ideal bangsa ini.

Sejak awal pembentukan negara ini, tahun 1945, banyak terjadi

kontroversi tentang bentuk negara, “Apakah negara agama atau negara

sekular?” Saya kira ini sebagai suatu pergolakan wajar, di mana banyak

interes golongan berusaha dimasukkan sesuai keinginan diri sendiri.

Setidaknya ada dua golongan besar yang berkontroversi antara kekuatan

agamais dan kekuatan nasionalis. Namun pada waktu itu, konflik sangat

tajam dengan masalah-masalah yang njlimet (rumit), sampai Soekarno

berpidato tentang Pancasila sebagai weltanschauung bangsa. Dari

pidatonya “kelahiran Pancasila” tanggal 1 Juni 1945, terkesan begitu

rumitnya BPUPKI berembuk untuk menentukan filsafat dasar dari negara

yang akan dibentuk tersebut, yaitu “satu negara kebangsaan Indonesia,”

“nationale state” di atas lima pilar negara hingga disebut “Negara

Pancasila” atau lebih lugas lagi “negara gotong royong!” dan “semua

buat semua!”serta “tiada egoisme agama. Indonesia yang merdeka adalah ‘bukan Negara

Islam dan bukan Negara sekular,’ tetapi negara Pancasila. Kesimpulan tersebut sangat

tepat, karena sesuai konteks pergumulan Islam pada waktu itu, meskipun Soekarno juga

menyebutkan agama lain dalam pidatonya. Sebenarnya nilai-nilai luhur Pancasila sudah

digali sebelum pidatonya Sukarno.

B. SILA KETUHANAN YANG MAHA ESA

Sebagai negara yang bermayoritas penduduk agama islam, Pancasila sendiri yang

sebagai dasar negara Indonesia tidak bisa lepas dari pengaruh agama yang tertuang dalam

sila pertama yang berbunyi sila “Ketuhanan yang Maha Esa”. yang pada awalnya berbunyi

Page 72: Pancasila Dan Agama

“… dengan kewajiban menjalankan syariat islam bagi pemeluknya” yang sejak saat itu

dikenal sebagai Piagam Jakarta.

Namun dua ormas Islam terbesar saat itu dan masih bertahan sampai sekarang

yaitu Nahdlatul Ulama dan Muhammadiyah menentang penerapan Piagam Jakarta

tersebut, karena dua ormas Islam tersebut menyadari bahwa jika penerapan syariat Islam

diterapkan secara tidak langsung namun pasti akan menjadikan Indonesia sebagai negara

Islam dan secara “fair” hal tersebut dapat memojokkan umat beragama lain. Yang lebih

buruk lagi adalah dapat memicu disintegrasi bangsa terutama bagi provinsi yang mayoritas

beragama nonislam. Karena itulah sampai detik ini bunyi sila pertama adalah “ketuhanan

yang maha esa” yang berarti bahwa Pancasila mengakui dan menyakralkan keberadaan

Agama, tidak hanya Islam namun termasuk juga Kristen, Katolik, Budha dan Hindu sebagai

agama resmi negara pada saat itu.

C. BUTIR-BUTIR PANCASILA SILA PERTAMA

Atas perubahan bunyi sila pertama menjadi Ketuhanan yang Maha Esa membuat

para pemeluk agama lain di luar islam merasa puas dan merasa dihargai.

Searah dengan perkembangan, sila Ketuhanan yang Maha Esa dapat dijabarkan

dalam beberapa point penting atau biasa disebut dengan butir-butir Pancasila. Diantaranya:

 Bangsa Indonesia menyatakan kepercayaannya dan ketaqwaanya kepada Tuhan Yang

Maha Esa.

 Manusia Indonesia percaya dan taqwa terhadap Tuhan Yang Maha Esa, sesuai dengan

agama dan kepercayaannya masing-masing menurut dasar kemanusiaan yang adil dan

beradab.

 Mengembangkan sikap hormat menghormati dan bekerjasama antra pemeluk agama

dengan penganut kepercayaan yang berbeda-beda terhadap Tuhan Yang Maha Esa.

 Membina kerukunan hidup di antara sesama umat beragama dan kepercayaan terhadap

Tuhan Yang Maha Esa

 Agama dan kepercayaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa adalah masalah yang

menyangkut hubungan pribadi manusia dengan Tuhan Yang Maha Esa.

 Mengembangkan sikap saling menghormati kebebasan menjalankan ibadah sesuai

dengan agama dan kepercayaannya masing-masing

Page 73: Pancasila Dan Agama

 Tidak memaksakan suatu agama dan kepercayaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa

kepada orang lain.

Dari butir-butir tersebut dapat dipahami bahwa setiap rakyat Indonesia wajib

memeluk satu agama yang diyakini. Tidak ada pemaksaan dan saling toleransi antara

agama yang satu dengan agama yang lain.

BAB III

PERANAN PANCASILA DALAM AGAMA DAN UUD 1945

A. PANCASILA DIDALAM AGAMA

      Keberagaman agama dan pemeluk agama di Indonesia menjadi sebuah

kenyataan yang tak terbantahkan. Kenyataan ini menuntut adanya kesadaran dari setiap

pemeluk agama untuk menjaga keharmonisan hubungan di antara mereka.

Semua pemeluk agama memang harus mawas diri. Yang harus disadari adalah

bahwa mereka hidup dalam sebuah masyarakat dengan keyakinan agama yang beragam.

Dengan demikian, semestinya tak ada satu kelompok pemeluk agama yang mau menang

sendiri.

Seperti yang telah kita ketahui bahwa di Indonesia terdapat berbagai macam suku

bangsa, adat istiadat hingga berbagai macam agama dan aliran kepercayaan. Dengan

kondisi sosiokultur yang begitu heterogen dibutuhkan sebuah ideologi yang netral namun

dapat mengayomi berbagai keragaman yang ada di Indonesia, Karena itu dipilihlah

Pancasila sebagai dasar negara.

Konsep negara Pancasila adalah konsep negara agama-agama. Konsep negara

yang menjamin setiap pemeluk agama untuk menjalankan agamanya secara utuh, penuh

dan sempurna. Negara Pancasila bukanlah negara agama, bukan pula negara sekuler

apalagi negara atheis. Sebuah negara yang tidak tunduk pada salah satu agama, tidak pula

memperkenankan pemisahan negara dari agama, apalagi sampai mengakui tidak tunduk

pada agama manapun. Negara Pancasila mendorong dan memfasilitasi semua penduduk

untuk tunduk pada agamanya. Penerapan hukum-hukum agama secara utuh dalam negara

Pancasila adalah dimungkinkan. Semangat pluralisme dan ketuhanan yang dikandung

Pancasila telah siap mengadopsi kemungkinan itu. Tak perlu ada ketakutan ataupun

kecemburuan apapun, karena hukum-hukum agama hanya berlaku pada pemeluknya.

Page 74: Pancasila Dan Agama

Penerapan konsep negara agama-agama akan menghapus superioritas satu agama atas

agama lainnya. Tak ada lagi asumsi mayoritas – minoritas. Bahkan pemeluk agama dapat

hidup berdampingan secara damai dan sederajat. Adopsi hukum-hukum agama dalam

negara Pancasila akan menjamin kelestarian dasar negara Pancasila, prinsip Bhineka

Tunggal Ika dan NKRI.

B.  Alenia ke tiga dari UUD 1945 ”Berkat Rahmat Allah yang Maha Kuasa”

            Seperti  pada piagam jakarta, pada butiran yang pertama yang berbunyi ”dengan

kewajiban menjalankan syariat islam bagi pemeluk-pemeluk nya”, yang kemudian di ubah

dalam sidang PPKI menjadi ”Kertuhanan yang Maha Esa”.

            Terus bagaimana dengan UUD 1945 pada alenia yang ke tiga yang

menyatakan ”Atas berkart Rahmat Allah yang Maha kuasa”, bukankah Negara ini adalah

Negara yang terdiri dari berbagai macam agama yaitu Islam, Kristen Katolik, Kristen

Protestan, Hindu, Buddha, Konghucu masuk ke Indonesia, tapi mengapa hingga saat ini

alenia ke tiga pada UUD 1945 tidak dirubah menjadi “Atas berkat Rahmat TRuhan Yang

Maha kuasa”…?. Mengapa UUD 1945 itu tidak bias diubah..? apakah yang melatr

belakangi itu..?

            “Sesuai dengan kesepakatan MPR yang kemudian menjadi lampiran dari ketetapan

MPR No.IX/MPR/1999, Pembukaan UUD 1945 tidak akan diubah. Pembukaan UUD 1945

memuat cita-cita bersama sebagai puncak abstraksi yang mencerminkan kesamaan-

kesamaan kepentingan diantara sesame warga masyarakat yang dalam pernyataan nya

harus hidup ditengah pluralisme atau kemajemukan ( Pembukaan UUD 1945 juga membuat

tujuan-tujuan atau cita-cita bersama yang biasa juga disebut sebagai falsafah kenegaraan

atau staatside (cita negara) yang berfungsi sebagai filosofische grondslag dan common plat

forms atau kalimatun sawa diantara sesama warga masyarakat dalam kontek kehidupan

bernegara).  Inilah oleh william G.Andrews disebut sebagai kesepakatan (concensus)

pertama. Pancasila sebagai dasar-dasar filosofis terdapat dalam pembukaan UUD1945

yang merupakan kesepakatan pertama penyanggah konstitusionalisme. Dengan tidak

diubahnya pembukaan UUD1945 maka tidak berubah pula kedudukan pancasila sebagai

dasar-dasar filosofis bangunan Negara republic Indonesia. Yang berubah adalah system

dan institusi untuk mewujudkan cita-cita berdasarkan nilai-nilai pancasila. Hal ini sesuai

dengan makna pancasila sebagai ideology terbuka yang hanya dapat dijalankan dalam

system yang demokratis dan bersentuhan dengan nilai-nilai dan perkembangan

masyarakat.

Page 75: Pancasila Dan Agama

            Beberapa pihak secara tegas menyatakan bahwa pembukaan UUD 1945 sudah

menjadi harga mati, tidak dapat diubah ataupun di amandemen dengan mengemukaan

alasan :

1.      Akan membuka luka lama dalam perdebatan ideology Negara yang pada awalnya dulu

ramai diperdebatkan.

2.      Dapat membubarkan Negara

3.      Dalam sejarah, pembukaan UUD 1945 tersebut tidak pernah diganti sehingga terkesan

sacral.’

Lalu Apakah benar Pembukaan UUD 1945 tidak pernah berubah? dan apakah

negara akan bubar jika pembukaan UUD 1945 diubah? ada fakta menarik sejarah sbb : 

Sejarah ketatanegaraan justru menunjukkan sebaliknya. UUD 1945, UUD RIS, dan UUDS

1950 masing-masing memiliki pembukaan atau mukadimah sendiri-sendiri. Ini jelas

berbeda dengan klaim sebagian pihak. Dengan melihat Keppres RIS No 48, 31 Januari

1950, yang tercantum dalam Lembaran Negara 50-3 dan diumumkan 6 Februari 1950, dan

UU No 7/1950 kita akan terkejut mendapati fakta sejarah bahwa Pembukaan UUD 1945

tidak digunakan dalam UUD RIS dan UUDS 1950.

Sejarah juga menampilkan fakta yang menarik mengenai kalimat 'Atas berkat rahmat Allah'

di alinea ketiga Pembukaan UUD 1945. Disebutkan dalam Risalah Sidang BPUPKI dan

PPKI yang diterbitkan Sekneg RI (cetakan pertama, edisi ketiga, 1995, hlm 419-420) bahwa

I Gusti Ktut Pudja pada sidang pertama 18 Agustus 1945 berkata 'Ayat 3 atas berkat

rahmat Allah diganti saja dengan 'Tuhan', Tuhan Yang Maha Kuasa'.

Soekarno berkata 'Diusulkan supaya perkataan Allah Yang Maha Esa diganti dengan

Tuhan Yang Maha Esa. Kemudian Soekarno membaca teks Pembukaan dan pada awal

alinea ketiga ia membaca 'Atas berkat rahmat Tuhan Yang Maha Kuasa ... dst'. Selesai

membaca, Soekarno berkata 'Setuju, tuan-tuan? (suara: setuju). Dengan ini sahlah

Pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Indonesia.'' Jadi, sebenarnya yang disahkan

adalah kalimat 'Atas berkat rahmat Tuhan Yang Maha Kuasa'. Ini berbeda dengan

Pembukaan UUD 1945 yang kita kenal selama ini.

Fakta sejarah perubahan Pembukaan UUD 1945 ini semakin kontroversial ketika buku

Kembali Kepada Undang-Undang Dasar 1945 (Departemen Penerangan RI, cet III, tanpa

tahun hal 11-29), mencantumkan alinea ketiga Pembukaan UUD 1945 berbunyi 'Atas

berkat Rachmat Tuhan Yang Maha Kuasa'. Ini artinya sesuai dengan Berita Repoeblik

Indonesia (BRI) 1946 dan berbeda dengan naskah lain yang beredar selama ini. Naskah

manakah yang benar dan sejak kapan negara kita menjadi bubar karena perubahan ini?

Page 76: Pancasila Dan Agama

Perubahan kata Allah dan Tuhan secara teologis bisa diperdebatkan maknanya. Namun,

dalam konteks hukum tata negara perubahan ini menunjukkan bahwa disadari atau tidak,

Pembukaan UUD 1945 sudah mengalami perubahan dan ternyata negara kita belum juga

bubar.

BAB IV

KESIMPULAN, IMPLIKASI DAN SARAN

· KESIMPULAN

Berdasarkan latar belakang, pembahasan di atas, maka dapat disimpulkan sebagai

berikut:

Konsep negara Pancasila adalah konsep negara agama-agama. Konsep negara yang

menjamin setiap pemeluk agama untuk menjalankan agamanya secara utuh, penuh dan

sempurna. Negara Pancasila bukanlah negara agama, bukan pula negara sekuler apalagi

negara atheis. Sebuah negara yang tidak tunduk pada salah satu agama, tidak pula

memperkenankan pemisahan negara dari agama, apalagi sampai mengakui tidak tunduk

pada agama manapun. Negara Pancasila mendorong dan memfasilitasi semua penduduk

untuk tunduk pada agamanya.seperti yang telah di tekankan pada butiran pancasiala sila

pertama yaitu ”Ketuhanan Yang Maha Esa”.

Peranan agama dan pancasila di kehidupan sehari-hari saling singkron atau

ketergantungan, dimana Negara Indinesia yang penduduknya memeluk berbagai macam

agama dan mayoritas islam. Salah satu saja ada yang melenceng maka akan terjadi

masalah yang besar karena berhubungan dengan kepercayaan seseorang.

Dalam peranan nya UUD 1945 itu didalam pancasila dan agama juga memiliki kaitan

yang sangat kuat karena UUD 1945 telah menjelaskan butiran-butiran pancasila. UUD 1945

tidak bisa diubah karen seperti yang dijelaskan diatas bahwa jiak di ubah maka akan

menyebabkan terpecahnya NKRI.

 · SARAN

Untuk mengembangkan nilai-nilai Pancasila dan memadukannya dengan agama,

diperlukan usaha yang cukup keras. Salah satunya kita harus memiliki rasa nasionalisme

yang tinggi. Selain itu, kita juga harus mempunyai kemauan yang keras guna mewujudkan

negara Indonesia yang aman, makmur dan nyaman bagi setiap orang yang berada di

dalamnya.dan didalam UUD 1945 kita harus memjadikan pedoman bagi bangsa dan

Page 77: Pancasila Dan Agama

negara ini, agar terciptanya rasa toleransi antara pemeluk agama di Indonesia dan di dunia,

serta untuk menciptakan suasana yang serasi,selaras dan seimbang.

 Transcript

Bagaimana memperbaiki nilai, moral, dan norma ? ii Apa yang harus dilakukan oleh pengurus negara dan penerus bangasa untuk tetap mewujudkan negara Indonesia yang berlandaskan agama dan Pancasila? Bagaimana penerapan Agama dan Pancasila di Indonesia? Bagaimana nilai Pancasila yang ada dalam kehidupan bangsa ? 1. BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah Indonesia adalah negara yang memilili banyak budaya dan agama. Banyak kepercayaan di Indonesia yang dianut oleh masyarakat tidak lain adalah agama. Agama yang dianut oleh setiap pemeluknya memiliki ajaran-ajaran di dalamya yang harus djalankan sebagai pemeluk yang taat. Namun saat ini ketaatan pemeluk umat beragama tidak sepenuhnya dilakukan dalam kehidupannya sehari-hari. Hanya dijadikan status dan memenuhi kebebasannya untuk memeluk agama yang tercantum dalam UUD 1945 Pasal 29 ayat 2. Ajaran agama pun kadang diabaikan sehingga dalam setiap kehidupannya tidak berlandaskan ajaran agama. Hal ini berakibat adanya penyimpangan- penyimpangan, melemahnya moral, dan norma yang terjadi di Indonesia. Apalagi saat ini adalah era globalisasi yang membawa masyarakat hidup dalam pola hidup yang modern, kemajuan teknologi, dan lebih menghargai pada setiap pemikiran orang-orang. Kenyataanya masyarakat saat ini merasa ajaran agama terus pudar, nilai Pancasila yang di dalamnya terdapat nilai-nilai yang luhur sudah berkurang. Ini yang harus dilakukan oleh generasi penerus bangsa untuk memperbaiki pola pikir dan sistem kepercayaan masyarakat Indonesia. B. Rumusan Masalah

2.   BAB II PEMBAHASAN 1. Pengertian Nilai, Moral, dan Norma A. Nilai adalah sesuatu yang berharga, bermutu, menujukkan kualitas, dan berguna bagi manusia. Dalam tatanan kehidupan bernegara nilai dibagi menjadi tiga, yaitu : 1. Nilai dasar adalah asas-asas yang kita terima sebagai dalil yang mutlak. Nilai dasar ini berasal dari nilai budaya yang berasal dari bangsa dan berakar pada kebudayaan. 2. Nilai Instrumental adalah pelaksanaan umum nilai dasar yang peranannya mewujudkan nilai umummenjadi konkret serta sesuai dengan zaman. 3. Nilai Praksis adalah nilai sesungguhnya yang kita laksanakan . Nilai ini merupakan bahan ujian apakah nilai dasar dan nilai instrumental . B. Moral adalah ajaran baik dan buruk tentang perbuatan dan kelakuan (akhlaq) dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara. C. Norma adalah wujud nyata dari nilai, yang menuntun sikap dan tingkah laku Manusia. 2. Nilai- nilai dalam Kehidupan Berbangsa Sumber nilai-nilai kehidupan bangsa Indonesia adalah sila Ketuhanan Yang Maha Esa. Sila ini juga merupakan norma dasar yang mengatur hubungan antara manusia sebagai individu dan anggota kelompok dan sesamanya, negara, pemerintahan serta bangsa lain di dunia. Kita ketahui bahwa Pancasila merupakan dasar dan tujuan pembangunan bangsa. Selain itu Pancasila juga sebagai petunjuk hidup sehari-hari. Maksudnya tindakan dan tingkah laku bangsa Indonesia dalam hidup bermasyarakat harus sesuai dengan nilai ii

Page 78: Pancasila Dan Agama

3.   Pancasila. Lalu kita tengok sejenak tentang agama Islam. Sebagai negara yang memiliki penduduk yang memeluk agama Islam terbanyak, agama Islam ini memiliki tingakatan ilmu yang bermacam-macam, terutama tentang hukum agama yang mengatur segala kehidupan manusia. Contohnya akhlaq, akidah, fiqih, syariat, dll. Dalam ilmu akhlaq sendiri di dalamya diajarkan tentang norma kesopanan, ketuhanan, kesusilaan, hukum, dan interaksi antar sesama manusia. Pentingnya akhlaq tidak terbatas pada seseorang saja, tetapi penting untuk masyarakat, umat dan kemanusiaan seluruhnya. Atau dengan kata lain akhlaq itu penting bagi perseorangan dan masyarakat sekaligus. Sebagaimana perseorangan tidak sempurna kemanusiaanya tanpa akhlaq begitu juga masyarakat dalam segala tahapnya tidak baik keadaanya, tidak lurus keadannya tanpa ahklaq, dan hidup tidak ada makna tanpa akhlaq yang mulia. Jadi akhlaq yang mulia adalah dasar pokok untuk menjaga bangsa-bangsa, negara-negara, rakyat, dan masyarakat-masyarakat dan oleh sebab itulah timbulnya amal saleh yang berguna untuk kebaikan umat dan masyarakat. Dalam Pancasila pun juga diajarkan apa yang diajarkan oleh agama. Tidak mungkin Pancasila itu saling bertolak belakang dan keduannya saling berkaitan. Sehingga kedua inilah yang menjadi landasan kehidupan mereka secara moral. Namun,sekarang sudah jarang ditemukan orang-orang yang melakukan kedua hal tersebut. Kita lihat saja orang- orang yang membuat peraturan untuk rakyat, tapi apakah sudah ia laksanakan sendiri. Kita lihat fenomena yang ada di Indonesia, tentang petinggi negara yang banyak melanggar aturan yang ditetapkan. Namun kenyataaanya mereka banyak yang melakukan tindakan korupsi. Seharusnya mereka sebagai petinggi negara menjadi orang-orang yang menjadi contoh bagi rakyatnya. Apa yang akan terjadi nanatinya kalau orang kalangan pejabat saja sudah melanggar aturannya, bagaimana dengan rakyat yang ada di bawahnya. Inilah yang menjadi masalah. Walaupun aturan itu ditetapkan secara hukum, namun hukum dianggap remeh karena mereka memiliki materi yang banyak sehingga hukum pun dapat dibeli. Jika kita amati, pejabat saja pun dalam masalah ibadah itu tidaklah terlalu mematuhi aturannya. Kalau saja mereka itu menjalankan, mengamalkan ajaran agama, melaksanakan perintahnya, menjauhi segala yang dilarang oleh agama maka dimungkinkan adanya benteng dalam diri mereka sendiri. Hukum itu memang tidak ii

4.   memandang siapa dia, asal hukum itu telah dipermainkan oleh si pembuat hukum tidak ada kata jera bagi mereka untuk terus melakukan pelanggaran. Seandainya saja sebagai negara yang sebagian besar pemeluknya adalah Islam kalau kita jalankan hukum di Indonesia dengan hukum Islam yang sesungguhnya, mungkin tidak ada yang melakukan pelanggaran sepeti sekarang, dimana tindakan kejahatan dilakukan oleh siapapun. Dalam hukum Islam sendiri ternyata sangat keras dan berat contohnya, mencuri Yang hukumannya dipotong tangannya, sedangkan di Indonesia hukumannya dipenjara tapi kadang bagi yang memiliki materi yang banyak akan menebusnya sesuai dengan kesepakatan. Lalu dengan orang yang berbuat asusila dalam Islam hukumannya akan dirajam sampai mati, tapi bagaimana dengan di Indonesia yang hanya berurusan dengan polisi lalu masuk dalam tahanan. Yang terjadi di Indonesia sebagai efek hukum yang tidak ditegakkan dengan kuat, realitannya adalah narkoba, minuman keras, dan pergaulan

Page 79: Pancasila Dan Agama

bebas. Hal ini tidak dilakukan oleh orang yang cukup umur tapi juga remaja pun sudah melakukan hal-hal tersebut. Inilah yang terjadi dimana agama hanya dianggap pelajaran yang hanya memenuhi kurikulum pendidikan dan tidak diterapkan dalam nurani setiap orang. Inilah sebabnya moral mereka mudah terpengaruh dengan hal yang belum tentu sesuai dengan kehidupan kita, belum bisa menyaring sesuatu itu dengan landasan kehidupannya. Untuk itu dalam memberikan, menanamkan filter-filter tersebut haruslah benar-benar perlu diperhatikan karena menyangkut masalah sumber daya manusia yang tidak hanya mementingkan dalam segi akal, namun juga ditambahi dengan moral yang baik. Apabila moral dan akal itu seimbang maka jalannya pemerintahan di negara kita ini menjadi aman, makmur, sejahtera, dan harmonis. 3. SILA PERTAMA SEBAGAI DASAR PANCASILA Ketuhanan Yang Maha Esa menjiwai, mendasari dan memimpin perwujudan kemanusiaan yang adil dan beradap , persatuan Indonesia yang berdaulat penuh dan bersifat kerakyataan yang dipimpin oleh hikmah kebijaksanaan dalam permusyawaratan/ perwakilan guna mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh masyarakat Indonesia. Pancasila merupakan nilai luhur bangsa Indonesia. Karena itu, nilai yang terkandung dalam sila-silanya merupakan petunjuk yang harus kita ikuti dan kita kerjakan agar menjadi warga negara yang baik. Juga nilai-nilai itu juga harus dikembangkan agar ii

5.   tidak menjadi hiasan negara saja. Nilai pengembangan Pancasila antara lain percaya dan takwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, masing-masing atas kemanusiaan yang beradap. Membina adanya kerjasama dan toleransi antara sesama pemeluk agama dan penganut kepercayaan kepada Tuhan Yang Maha Esa. Dalam pengembangannya pada sila Ketuhanan Yang Maha Esa antara lain percaya dan takwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, masing-masing atas dasar kemanusiaan yang beradab, membina adanya kerjasama dan toleransi antara sesama pemeluk agama dan penganut kepercayaan kepada Tuhan Yang Maha Esa. Sila Ketuhanan Yang Maha Esa yang erat kaitannya dengan agama mengandung nilai-nilai religius antara lain keyakinan terhadap adanya Tuhan Yang Maha Esadengan sifat-sifatnya yang maha sempurna, yakni Maha Pengasih, Maha Kuasa, Maha Adil, dll Ketakwaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa yakni menjalankan semua perintahNya dan menjauhi segala larangannya, dan sila ini menjiwai sila II, III, IVdan V. 4.. Mewujudkan Negara yang Berbasis Agama dan Pancasila Sekarang ini kita merasakan Pancasila dan agama itu terasa tidak diterapkan dalam kehidupan.. Hal ini bisa karena faktor perubahan zaman yang sekarang ini menjadi era globalisasi. Dimana semua informasi dari luar masuk ke dalam negara Indonesia setiap saat dan membawa pengaruh besar di Indonesia. Dalam perkembangan globalisasi, bangsa Indonesia tentunya selalu berkomitmen dalam memajukan dari berbagai aspe kehiddupan. Pancasila dalam aplikasinya terhadap tantangan globalisasi membiarkan masa depan tersebut terbuka lebar untuk dibangun oleh masyarakat Indonesia secara bersama-sama sesuai dengan cita-cita dan tujuan nasional. Pengaruh negatif yang muncul sebagai dampak globalisasi jika kita tidak memliki suatu ketahanan nasional yang kokoh maka akan mengakibatkan pudar bahkan hilangnya sistenm tata nilai bangasa Indonesia. Oleh karena itu, Pancasila dengan sistem nilainya secara kokoh dapat dijadikan sebagai benteng ataupun filter.dengan sistem tata nilai dalam Pancasila, maka arus globalisasi

Page 80: Pancasila Dan Agama

yang tidak sesuai dengan tujuan bangsa Indonesia dapat segera diantisipasi agar pembangunan nasional dapat tercapai secara optimal. Untuk itu sangatla perlu ii

6.   ditanamkannya nilai Pancasila untuk semua masyarakat Indonesia apalagi kepada para pelajar yang menjadi tulang punggung bangsa dan diwajibkan untuk diterapkan dan selalu mengamalkan apa yang ada dalam nilai-nilai Pancasila dan pendidikan agama yang kuat. Tak akan ketinggalan pendidikan untuk semua orang baik yang berpendidikan formal atau non formal untuk tetap mempelajari agama sebagai landasan hidup yang kuat yang menjadi benteng, filter dalam segala tindakan karena dalam agama mengatur seluruh tatanan kehidupan manusia untuk menjadi insan yang takwa dan menjalankan ajaran agama dengan baik. Pada hakekatnya agama mengajarkan pada pemeluk- pemeluknya untuk menjadi orang yang jauh dari kejahatan, menuntun ke arah kedamaian, keharmonisan sesama makhluk ciptaan Tuhan semesta alam. Peran Agama dalam kehidupan sangatlah penting di samping pendidikan Pancasila yang telah diajarkan oleh semua orang yang diajarkan secara formal maupu non formal. Pengajaran agama dan Pancasila tidaklah dijaduikan sebagai pemenuhan kurikulum pendidikan, namun harus benar-benar ditanamkan kepada pelajar. Sebenarnya terdapat unsur-unsur hukum yang mengatur manusia dalam setiap tindakan dan perbuatannnya. Manusia itu dinilai baik berdasarkan akal, pikiran, dan budi pekerti yang luhur bukan dinilai dimana ia menuntut ilmu, namun bagaimana ia menjalankan ilmu tersebut. Dan tidaklah berarti orang yang memiliki kedudukan tinggi itu tidak memiliki akal, pikiran, dan budi pekerti yang baik. Apalagi sebagai orang yang banyak dipandang oleh masyarakat tidak menjalankan ajaran agama yang dianutnya. Terbih lagi masalah ketaatannya yang berkitan denagan ibadahnya. Hal ini adalah cerminan bagaimana agama itu ada dalam unsur Pancasila terutama sila Ketuhanan Yang Maha Esa. Cara-cara beribadah telah diatur dan ditentukan oleh norma-norma yang sesuai dengan ajaran agama dan kepercayaan masing-masing. Ketaatan menjalankan ibadah sangat bermanfaat dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara orang yang taat beribadah akan mamiliki budi pekerti yang luhur. Seseorang yang dalam kehidupan sehari harinya patuh menjalankan ibadah akan tercermin dalam tingkah laku serta tindakannya. Kadang kita sulit untuk menghindarkan diri dari pengaruh teman. Bahkan kita ii

7.   sering terbujuk untuk bertindak negative, misalnya merokok, mabuk-mabukan, penyalahgunaan narkotik, dan sebagainya. Dan apabila sebagai generasi penerus bangsa yang masih muda saja seperti itu mungkin di masa depannya nanti bisa lebih negative lagi misalnya korupsi yang merugikan masyarakat, bermain politik yang tidak sehat dan pelanggaran dalam lingkup kenegraan yang hukumannya itu lebih berat. Namun, apabila keimanan dan ketakwaan kita kepada Tuhan Yang Maha Esa kuat, kita tidak mudah terpengaruh oleh hal-hal tersebut. Sebaliknya justru kita harus dapat mempengaruhi teman kita untuk berbuat yang benar. Dengan demikian, kita mampu menghindarkan diri dari perbuatan tercela yang dapat merugikan diri sendiri dan orang lain. Karena itulah agama dan Pancasila harus benar benar ditanamkan dengan cara mempelajari agama. Dewasa ini telah banyak sarana yang dapat menunjang kita belajar masalah agama. Banyaknya media, baik

Page 81: Pancasila Dan Agama

media cetak maupun media elektronik, mampu mempermudah dan membantu kita dalam mendalami masalah agama. Televisi dan radio telah memprogramkan acaranya secara khusus. Bahkan, kaset-kaset rekaman, Koran, majalah, bulletin, dan buku-buku keagamaan banyak tersedia. Yang penting bagi kita adalah menimbulkan niat dan kemauan yang kuat dan kesadaran diri sendiri untuk mempelajarinya. Pemerintah juga telah berusaha meningkatkan keimanan, dan ketakwaan umat Bergama dengan memasukkan pendidikan agama ke dalam kurikulum setiap jenjang pendidikan. Kepedulian pemerintah sangat besar dalam pendidikan agama. Hal ini menunjukkkan betapa pentingnya peranan agama dalam pembangunan umat. Timbulnya kesadaran untuk taat beribadah tentu tidak terjadi secara tiba- tiba. Sejak dini ketika usia anak-anak masih balita, mereka diberikan latihan secara perlahan- lahan. Dari latihan inilah lambat laun akan menjadi suatu kebiasaan. Dan pendidikan pada anak usia dini sangat permanen dan akan membentuk pikiran di masa dewasa. 5. Agama Dalam Kehidupan Manusia Agama yang ada dalam kehidupan manusia itu yang membuat manusia memiliki sebuah landasan-landasan dalam segala tingkah laku. Agama juga memiliki nilai yang luhur dan sangat erat kaitannya dengan kehidupan beragama, kerukunan antar umat dan ii

8.   nilai-nilai. Tak ada manusia yang bisa lepas dari segala aturan yang dipercayainya karena keyakinannya yang ia miliki dalam hidupnya yang mereka tanamkan dalam hati mereka. Sebenarnya agama itu dalam ajarannya memperlihatkan hukum-hukum yang lebih berat dari hukum negara. Jika orang-orang sangat meyakini hal ini sebenarnya juga sangat baik untuk menjadi pondasi perilaku dan ketetapan-ketetapan yang ada. Agama dalam kenyataanya menjadi sebuah hal yang sangat kuat melekat dalam segala aspek kehidupan. Menjadi pemikiran-pemikiran manusia yang menjadi bagian dari batasan-batasan tingkah laku. Apabila tidak ada batasannya, maka kita harus tahu apa yang akan terjadi. Pemikiran kita harus bisa menerawang ke masa depan, harus tahu segala tindakan dan segala akibat yang kita perbuat dari diri kita sendiri. Jika kita berbuat kejelekan maka kita juga akan dapat menuai kejelekan pula, dan begitu pula sebaliknya. Adapun contoh untuk hal ini misalnya, jika kita sebagai kamu penerus bangsa sudah rusak karena ulah kta sendiri maka masa depan bangsa juga tidak akan sesuai yang diharapkan. Bangsa ini membutuhkan orang-orang yang baik secara lahir dan batinnya. Secara intelektual dan secara spiritual haruslah seimbang. Indonesia sangat mambutuhkan orang-orang yang terampil dalam berbagai hal, tapi ketrampilan secara penampilan, intelektualitas itu belum lengkap tanpa adanya nilai tambah perilaku yang baik. Kita bisa saja mendapatkan segalannya dengan pikiran kita. Tapi hendaknya kita sadari keburukan yang kita perbuat itu kadang tidak hanya diri kita sengiri yang merasakannya, orang lai pun pasti terkena dampaknya. Hal inilah yang kadang membuat keutuhan dan kerukunan itu seakan pudar. Inutk itu pentingnya kerukunan hidup umat beragama yang kaitanyya dengan kerakyatan yang dipimpimmolh hikmah dalam permusyawaratan perwakilan yang menjelaskan kepada kita kerukunan yang harus dibina sesama warga negara. Kerukunan itu harus tercipta demi terwujudnya negara yang aman , nyaman, dan tentram. Jika semua warga negara mampu mengendalikan diri mereka maka tingkat kejahatan itu dapat diredam dan dapat berkuramg. Tapi kenyataanya memang sulit, selain jumlah aparat pemerintahan yang lebih

Page 82: Pancasila Dan Agama

sedikit dibanding warga Indonesia penengannya pun tidak bisa merata. Kejahatan sekarang tidak bisa terawasi, semakin luas dan banyak sekali jenisnya yang ada dalam kehidupan kita. ii

9.   6. Perlunya Tindakan Dari Berbagai Pihak Untuk mewujudkan semua itu tentunya tidak hanya pihak yang berwenang dalam pendidikan formal, namun kita harus menanamkan agama dan Pancasila itu sejak dalam lingkup keluarga, lingkungan selain dillinkgungan sekolah apalagi orang tua. Karena dasarnya Agama dan Pancasila itu diterapkan dalam segala aspek yang kita lakukan sehari-hari. Kalau kita cermati tidak ada satu pun yang keluar dari nlai-nilai agama dan Pancasila. Itu dalam kehidupan kita sehari-hari pasti terjadi, contohnya di lingkungan keluarga, yang mana contohnya tentang kerukunan, keadilan dan kepercayaan. Dalam lingkungan masyarakat pasti ada yang namanya musyawarah warga, dalam hal ini ada dalam sila ke keempat, yaitu, kerakyatan Yang dipimpin oleh hikmah kebijaksanaan dalam permusyawaratan dan perwakilan. Hal ini juga perlu adanya fasilitas yang tersedia agar warga itu lebih bisa berpartisipasi, mengetri apa yang seharusnya dilakukan dengan tempat yang kita duduki saat ini. 7. Perlunya Kesadaran Seluruh Bangsa Kesadaran dirasa sangat perlu ditanamkan siapa saja apalagi orang-orang yang akan meneruskan pemerintahan di Indonesia dan calon-calon yang akan memperbaiki sistem kehidupan di Indonesia. Harus kita sadari bahwa negara Indonesia itu sebenarnya kaya akan budaya, hasil alam, dan tambang yang banyak. Hasil budaya salah satunya adalah Pancasila itu sendiri yang hanya dimiliki olah bangsa Indonesia saja, bahkan ini yang menjadi corak yanh khas di dunia Internasional dalam hal budaya. Juga dari sisi budaya yang kaya dan bermacam-macam ini menjadi salah satu kekayaan kita sebagai bangsa Indonesia. Jika kita lihat Indonesia dari segi positif banyak yang sebenarnya negara ini yang dilakukan yaitu : 1. Menggali semua kekayaan yang dimiliki bangsa ini untuk menjadi kekuatan bangsa yang kuat. 2. Memaksimalkan potensi yang dimiliki bangsa dan mensejahterakan rakyat. Dan perlunya pemerataan dalam segala aspek pendidikan, ekonomi, dan hukum. Perlu menangani secara khusus negara kita ini dan perlu ekstra perhatian dari kalangan ii

10.   pemerintah. 3. Mengolah kembali sistem pemerintahan dan hukum serta penegasan hukum dan kewajiban pemerintah untuk mencanagkan petingnya pendidikan, ketaatan agama dan pendidikan yang berbasis Pancasila. 4. Memusatkan perhatian kepada rakyat-rakyat yang dirasa mampu dan memiliki potensi untuk membantu pengembangan negara kita. Terus berikan yang terbaik untuk bangsa, karena nasib bangsa ke depannya ada di tangan genersai penerus bangsa. 5. Tamankan filter-fiter yang sudah tertera di paragraf-paragraf atas agar menjadi benteng yang kokoh untuk mengahadapi kehidupan di zama era globlisasi dimana alirannya dan pengaruhnya sangat besar. Sebelum Indonesia kehilangan jati dirinya secara perlahan-lahan maka harus diperbaiki dari sekaran ii

11.   BAB III PENUTUP A. Kesimpulan bangsa Indonesia, Pancasila selain sebagai dasar negara juga sebagai pandangan hidup bangsa. Sebagai dasar negara, Pancasila juga dijadikan dasar pemerintahan negara Indonesia. Adapun Pancasila dipergunakan sebagai petunjuk hidup sehari-hari. Maksudnya ialah tindakan dan tingkah laku bangsa Indonesia dalam hidup bermasyarakat harus

Page 83: Pancasila Dan Agama

sesuai dengan nilai-nilai luhur Pancsila. Dengan Pancasila kita melaksanakan pembangunan dalam segala bidang. Pada hakikatnya yang harus dibangun dahulu adalah manusia Indonesia, yaitu kita semua. Bagaiman kita dapat membangun secara tetap jika insan pembangun belum dibangun lebih dahulu . oleh karena itulah, kita harus menbangun diri kita masing-masing agar kita dapat membangun secara tepat. Kita harus mawas diri, yang berarti kita harus meneliti kita sendiri. B. SARAN Sebagai saran untuk membangun negara kita hendaknya semua kritik dan saran terbuka untuk spaja dan siapa pun berhak menyampaikan aspirasinya. Kemajuan suatu bangsa itu juga karena ada kerjasama yang baik dari masyarakat kita dengan wakil rakyat. Hubungan yang baik itu dapat aling memperbaiki saling menilai satu sama lain. Negara tanpa penduduk apa artinya sebuah negara, dan apa jadinya jika negara tanpa ada pemerintahan yang baik . Antara pihak pemerintah dan kalangan masyarakat harus ada kerjasama yang baik sebagai perwujudan kita dalam persatuan. Kita harus menyamakan tujuan kita untuk memajukan negara bersama-sama, jadi semua orang dapat berpatisipasi. Kepedulian dengan rakyat harus juga diperhatikan, karena mereka juga bagian dari negara kita. Mereka adalah manusia yang mempunyai hak untuk menyampaikan aspirasinya, dan kita sebagai pemerintah yang baik kepedualian, perhatian, harus selalu dicurahkan. Banyaknya penduduk yang ada di Indonesia harus disama ratakan, adil sesuai denga porsi. Disnilah kebijakan itu sangat ber[eran dalam perwujudan haka asasi ii

12.   setiap warga negara. Kerkuna yang diajarkan agama dan pancasila juga menjadi unsur penting yang harus dijaga sampai kapanpun. DAFTAR PUSTAKA 1. Darmoharjo, D. & Shidarta, 1996. Penjabaran Nilai-nilai Pancasila dalam Sistem Hukum Indonesia,Jakarta, Raja Grafindo Persada (Rajawali Pers) 2. Djamal, D.1986. Pokok-Pokok Bahasan Pancasila.Bandung, Remadja Karya. 3. Laboratorium Pancasila. 1981. Pancasila dalam Kedudukan dan Fungsinya sebagai Dasar Negara dan Pandangan Hidup Bangsa Indonesia. Surabaya, Usaha Nasional. 4. Oesman, Oetoyo dan Alfian, BP-7 pusat, 1990. Pancasila sebagai Idiologi, Jakarta, Perum Percetakan Negara RI. 5. Astoto, Suhartati Sri, 2005. Pendidikan Pancasila Era Reformasi di Perguruan Tinggi, Semarang, Yuda Mandiri. 6. Yudhoyono, Susilo B., 2006, Menata Kembali Kerangka Kehidupan Bernegara Berdasarkan Pancasila,Makalah disampaikan dalam Rangka Memperingati Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2006 di Jakarta Convention Center. 7. Mertokusumo, Sudikno, 2007, Penemuan Hukum, Yogyakarta. Liberty. 8. Ali, Achmad, 2009, Menguak Teori Hukum Dan Teori peradilan termasuk Interpretasi Undang-undang,Jakarta, Prenada Media Group. 9. Mustafa, Bachsan, 2003, Sistem Hukum Indonesia Terpadu. Bandung, Citra Adiyta Bakti ii

13.   TUGAS KEWARGANEGARAAN HUKUM AGAMA ISLAM YANG BERKAITAN DENGAN PANCASILA DISUSUN OLEH : NAMA : LA SUTI STAMBUK : 21208275 ii

14.   PRODI : ILMU PEMERINTAHAN UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH KENDARI 2013 DAFTAR ISI KATA PENGANTAR..............................................................................................i DAFTAR ISI..........................................................................................................ii BAB I PENDAHULUAN.........................................................................................1 A. Latar Belakang Masalah............................................................................1 B. Rumusan Masalah......................................................................................1 BAB II

Page 84: Pancasila Dan Agama

PEMBAHASAN...........................................................................................2 1. Pengertian Nilai, Moral, Dan Norma............................................................2 2. Nilai – Nilai Dalam Kehidupan Berbangsa...................................................2 3. Sila Pertama Sebagai Dasar Pancasila.......................................................4 4. Mewujudkan Negaga Yang Berbasis Agama Dan Pancasila......................5 5. Agama Dalam Kehidupan Manusia..............................................................7 6. Perlunya Kesadaran Seluruh Bangsa..........................................................8 BAB V KESIMPULAN...........................................................................................11 ii

15.   DAFTAR PUSTAKA..............................................................................................12 KATA PENGANTAR Segala Puji dan Syukur saya panjatkan kepada Tuhan yang Maha Esa, karena atas berkat dan limpahan rahmatnyalah maka saya boleh menyelesaikan sebuah karya tulis dengan tepat waktu. Berikut ini penulis mempersembahkan sebuah makalah dengan judul “ HUKUM AGAMA ISLAM YANG KAITANYA DENGAN PANCASILA ” Melalui kata pengantar ini penulis lebih dahulu meminta maaf dan memohon permakluman bila mana isi makalah ini ada kekurangan dan ada tulisan yang saya buat kurang tepat atau menyinggu perasaan pembaca. Dengan ini saya mempersembahkan makalah ini dengan penuh rasa terima kasih dan semoga Allah SWT memberkahi makalah ini sehingga dapat memberikan manfaat. ii

16.   Raha, Juli 2013 "Penulis" ii

Kedudukan Pancasila dan AgamaKedudukan Pancasila dan Agama

          Topik Diskusi  :

Agama merupakan pandangan dan pedoman hidup dalam kehidupan sehari-hari, termasuk hidup berorganisasi. Pancasila juga merupakan pedoman dalam semua segi kehidupan berbangsa dan bernegara di Indonesia. Apakah itu tidak berarti mengagama-kan pancasila? Jelaskan pokok-pokok pikiran pandangan anda.

Pembahasan    :

1.     Definisi Agama

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, Agama adalah sistem yang mengatur tata keimanan (kepercayaan) dan peribadatan kepada Tuhan Yang Mahakuasa serta

Page 85: Pancasila Dan Agama

tata kaidah yang berhubungan dengan pergaulan manusia dan manusia serta lingkungannya. Kata "agama" berasal dari bahasa Sanskerta, āgama yang berarti "tradisi".

Selain itu ada pengertian yang mengatakan bahwa Agama merupakan suatu lembaga atau institusi yang mengatur kehidupan rohani manusia. Untuk itu terhadap apa yang dikenal sebagai agama-agama itu perlu dicari titik persamaannya dan titik perbedaannya.

Agama mengatur aktivitas pemeluknya baik aktivitas lahir dan batin pemeluknya diatur oleh agama yang dianutnya. Bagaimana kita makan, bagaimana kita bergaul, bagaimana kita beribadah, dan sebagainya ditentukan oleh aturan/tata cara agama.

                                                        

A.     Agama Sebagai Pedoman Kehidupan Masyarakat

Agama sebagai seperangkat aturan dan peraturan yang mengatur hubungan manusia dengan dunia gaib, khususnya dengan Tuhannya, mengatur hubungan manusia dengan manusia lainnya, dan mengatur hubungan manusia dengan lingkungannya. Bagi para penganutnya, agama berisikan ajaran-ajaran mengenai kebenaran tertinggi dan mutlak tentang eksistensi manusia dan petunjuk-petunjuk untuk hidup selamat di dunia dan di akhirat. Karena itu pula agama dapat menjadi bagian dan inti dari sistem-sistem nilai yang ada dalam kebudayaan dari masyarakat yang bersangkutan, dan menjadi pendorong serta pengontrol bagi tindakan-tindakan para anggota masyarakat tersebut untuk tetap berjalan sesuai dengan nilai-nilai kebudayaan dan ajaran-ajaran agamanya.

Agama merupakan seperangkat aturan dan peraturan yang mengatur hubungan manusia dengan Tuhan nya. Selain itu Agama juga dijadikan pedoman dalam kehidupan berasyarakat karena sifatnya yang kekal dan mutlak. Berikut adalah fungsi agama dalam mengatur kehidupan bermasyarakat :

1.      Kedudukan Agama lebih tinggi daripada Pancasila.2.      Agama adalah ketetapan atau aturan-aturan yang berasal dari Tuhan Yang Maha Esa.

yang berisi tentang aturan-aturan dalam berkehidupan.3.      Agama adalah sumber hukum bagi setiap pemeluk kepercayaan agama yang

dianutnya.4.      Sifat dari hukum/ketetapan suatu Agama yang terdapat di Kitab Suci masing-masing

kepercayaan adalah Absolut (pasti).5.      Sebuah Agama datang dari Tuhan YME. Diturunkan kepada para

pengikutnya/pemeluknya untuk menyebarkan ajaran dan kebaikan Agamanya kepada seluruh umat manusia di seluruh dunia tidak dibatasi bangsa, negara atau suku.

6.      Hukum di dalam Agama bersifat mengikat kuat bagi siapa saja yang memeluknya, tidak berlaku untuk pemeluk agama/kepercayaan lainnya.

7.      Peraturan dalam suatu Agama atau Kepercayaan merupakan hal yang mutlak dan wajib dilaksanakan, karena agama mengajarkan umatnya untuk berbuat kebaikan dan menghidari kejahatan agar pemeluknya hidup dijalan yang sesuai dengan syariat Agamanya.

Page 86: Pancasila Dan Agama

8.      Agama bukanlah suatu hal yang bersifat demokratis. Agama bukan berasal dari hasil musyawarah dan hasil dari gagasan dan pemikiran manusia, melainkan suatu hal yang mutlak yang berasal dari Tuhan.

Dari beberapa fungsi agama diatas dapat disimpulkan bahwa Agama adalah seperangkat aturan atau sumber hukum yang bersifat mutlak yang berasal dari Tuhan Yang Maha Esa dengan tujuan untuk memberikan pedoman atau ajaran kebaikan kepada pemeluknya dalam menjalankan kehidupan sehari-hari.

Agama mengajarkan kepada kita untuk berbuat dan berperilaku sesuai dengan ajaran kepercayaan masing-masing, karena jika kita melanggar apa yang Agama sudah ajarkan maka kita akan mendapatkan sanksi berupa dosa. Dosa adalah ketidaktaatan manusia dalam hubungannya dengan Tuhan yang diungkapkan melalui pemberontakan dan pelanggaran manusia. Dosa yang kita dapat bersifat rohani dan akan diadili di akhirat nanti.

2.      Pancasila Sebagai Pedoman Kehidupan Berbangsa dan Bernegara.

A.     Penjelasan Pancasila

Upaya lain dalam mewujudkan pancasila sebagai sumber nilai adalah dengan menjadikan nilai dasar Pancasila sebagai sumber pembentukan norma etik (norma moral) dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara. Nilai-nilai pancasila adalah nilai moral. Oleh karena itu, nilai pancasila juga dapat diwujudkan kedalam norma-norma moral (etik).

Norma-norma etik tersebut selanjutnya dapat digunakan sebagai pedoman atau acuan dalam bersikap dan bertingkah laku dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. Bangsa indonesia saat ini sudah berhasil merumuskan norma-norma etik sebagai pedoman dalam bersikap dan bertingkah laku. Norma-norma etik tersebut bersumber pada pancasila sebagai nilai budaya bangsa. Rumusan norma etik tersebut tercantum dalam ketetapan MPR No. VI/MPR/2001 tentang Etika Kehidupan Berbangsa, Bernegara, dan Bermasyarakat.

Ketetapan MPR No. VI/MPR/2001 tentang etika Kehidupan Berbangsa, bernegara, dan bermasyarakat merupakan penjabaran nilai-nilai pancasila sebagai pedoman dalam berpikir, bersikap, dan bertingkah laku yang merupakan cerminan dari nilai-nilai keagamaan dan kebudayaan yang sudah mengakar dalam kehidupan bermasyarakat.

Sebagai dasar negara kesatuan republik Indonesia , Pancasila memiliki aturan atau norma dalam kehidupan berbangsa dan bernegara yang bertujuan untuk menyamakan pandangan seluruh warga Indonesia agar terjalin hubungan baik antar sesama umat manusia. Selain itu pancasila juga bertujuan untuk menyeimbangi perbedaan-perbedaan, baik perbedaan agama, budaya, sosial pendidikan dan lain-lain.

Page 87: Pancasila Dan Agama

Berikut peran Pancasila sebagai Pedoman kehidupan Berbangsa dan Bernegara:

1.      Pancasila adalah dasar pemikiran dalam membuat aturan bagi pelaksanaan kehidupan bernegara di Indonesia (tidak berlaku untuk negara lain di luar Indonesia).

2.      Pancasila memberi dan mendukung tegaknya / pelaksanaan agama di dalam Negara Indonesia.

3.      Dasar Negara   Pancasila adalah sebuah dasar negara Indonesia yang digali dari nilai-nilai luhur yang terdapat di dalam Kitab Suci agama yang diturunkan oleh Allah SWT. dan Peradaban yang berisi tentang butir-butir kebaikan yang tidak disertai sanksi (hukuman/ancaman berupa siksaan / neraka) dan imbalan kebaikan (surga) bagi warga negaranya karena memang Pancasila bukan hukum, tetapi merupakan sebuah norma nilai luhur.

4.      Pancasila selain digali dari Kitab Suci agama juga digali dari Kitab yang bukan agama yaitu Kitab Sotasoma negara kertagama (yang ditulis oleh Empu Tantular) dan nilai-nilai luhur nenek moyang bangsa Nusantara.

5.      Pancasila terbentuk dari hasil pemusyawaratan dan mufakat pemikiran-pemikiran manusia sehingga Pancasila dapat dikatakan sebagai ideologi terbuka.

6.      Pancasila adalah dasar pembuat hukum yang bersifat fleksibel dan menerima keterbukaan karena pancasila harus bisa beradaptasi dengan berbagai perubahan.

PANCASILA < PERSAMAAN DAN PERBEDAAN NILAI PANCASILA VS AGAMA >

BAB IPENDAHULUAN

            Kehidupan pancasila digerakkan oleh empat macam nilai dasar, yaitu nilai kebaikan, nilai kebenaran, nilai keindahan, dan nilai ketuhanan. Menurut Notonegoro nilai terdiri atas 3 bagian, yaitu nilai Material (segala sesuatu yang berguna bbagi manusia), nilai vital (segala sesuatuyang berguna bagi manusia untuk dapat mengadakan kegiatan atau aktivitas), dan nilai kerohanian (seggala sesuatu yang berguna bagi rohani manusia), nilai kerohanian terbagi menjadi 4 yaitu:

1.      Nilai kebenaran (nilai yang bersumber pada unsur akal manusia)2.      Nilai keindahan (nilai yang bersumber padaa unsure rasa manusia)3.      Nilai kebaikan atau nilai moral (nilai yang bersumber pada unsure kehendak manusia),4.      Nilai kegunaan atau nilai religious (nilai yang bersumber pada agama)

Nilai bagi manusia merupakan landasan dan motivasi dalam segala tingkah laku dan perbuatannya. Walaupun dalam kenyataan ada orang-orang yang dengan sadar melakukan hal-hal bertentangan dengan nilai-nilai. Nilai – nilai pancasila termasuk ke dalam nilai kerohanian, tetapi nillai kerohanian yang mengakui pentingnnya nilai material dan nillai vital secara

Page 88: Pancasila Dan Agama

seimbang (harmonis). Tinjauan terhadap pancasila berlandaskan pada Tuhan, Manusia, Persatuan, Rakyat, dan adil. Sehingga nilai-nilai pancasila memiliki sifat objektif yang dapat dijelaskaan sebagai berikut:

1.      Rumusan Sila-Sila Pancasila menunjukan kenyataan adanya sifat-sifat abstrack, umum, dan universal.

2.      Inti sila-sila pancasila akan tetap ada sepanjang masa dalam kehidupan bangsa Indonesia, baik dalam adat kebiasaan, kabudayaan maupun keagamaan. Hal ini disebabkan dalam Pancasila terkandung hubungan kemanusiaan yang mutlak (manusia dengan Tuhan, antarsesama manusia dan lingkungan).

3.      Pansasila yang terkandung dalam pembukaan UUD 1945 menurut ilmu hukum memenuhi syarat sebagai pokok kaidah Negara yang mendasar, serta tidak dapat diabaikan oleh setiap orang  badan lembaga kecuali oleh pembentuk nagara, yaitu panitia persiapan kemerdekaan Indonesia ang sekarang sudah tidak ada.

4.      Pembukaan UUD 1945 (yang menurut jiwa pancasila), secara hokum tidak dapat diubah oleh siapa pun termasuk MPR hasil pemilihan umum karena mengubah pembbukaan UUD 1945 berarti membubarkan Negara. Dengan demikian Pancasila akan tetep ada.

5.      Pembukaan UUD 1945 yang mengandung bahwa Pancasila tidak dapat diubah (Tetap) karena kemerdekaan merupakan karunia Tuhan.

Page 89: Pancasila Dan Agama

BAB IIPEMBAHASAN

A.   PERSAMAAN DAN PERBEDAAN NILAI PANCASILA VS AGAMA

1.      KETUHANAN

Didalam pancasila dan agama yaitu sama-sama membicarakan mengenai ketuhanan.Ketuhanan merupakan sila pertama dalam sila pancasila, yang menunjukkan bahwa

Tuhan adalah sebab pertama dari segala sesuatu, Yang Maha Esa, dan segala sesuatu bergantung kepada-Nya.  

Perbedaan dalam PANCASILA yaitu:A.    Kebebasan memeluk agama masing-masing sesuai dengan keyakinan individu, tidak ada

paksaan terhadap siapa pun.B.     Sumbernya :

Ada pada pengikutnya atau penuntun masing-masing agama.C.     Hukumnya:

Terdapat dalam kitab suci masing-masing.D.    Terapannya:

Dalam kehidupan masing-masing individu.            Perbedaan dalam AGAMA ISLAM yaitu:

A.    Tidak dipaksakan untuk memeluk agama islam, keyakinan terhadap adanya ALLAH SWT, dengan sifat-sifatnya yang maha sempurna, Mahakasih, Mahakuasa, Mahaadil, Mahabijaksana, dan sifat suci lainnya. Seperti dalam firman Allah SWT QS.Al-Baqarah ayat:21 yaitu:

Atinya:“Wahai manusia! Sembahlah Tuhanmu yang telah menciptakan kamu dan orang-orang sebelum kamu, agar kamu bertakwa.”

B.     Sumbernya:Dari ALLAH SWT.

C.     Hukumnya:Kitab suci Al-Qur’an

D.    Terapannya:Ketakwaan terhadap Allah SWT dengan menjalankan semua perintahnya dan menjauhi segala larangan-Nya.

Page 90: Pancasila Dan Agama

2.     MANUSIADalam pancasila dan agama sama-sama membicarakan mengenai manusia.

Kemanusiaan terdapat dalam sila kedua dalam pancasila,  manusia memiliki hakikat pribadi yang monopluralis yang terdiri atas susunan kodrat jiwa raga, sifat kodrat sebagai makhluk individu dan makhluk social, serta berkedudukan sebagai makhluk pribadi yang berdiri sendiri dan makhluk Tuhan Yang Maha Esa.

Perbedaan dalam PANCASILA yaitu:A.    Pengakuan terhadap martabat manusia, dan pengakuan yang adil terhadap sesama manusia.B.     Sumbernya:

Berasal dari diri sendiriC.     Hukumnya:

Bisa dikenakan dalam hukum UUD mengenai HAMD.    Terapannya:

Sebagai makhluk social dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, yaitu sebagai seorang manusia yang membutuhkan manusia lain dalam berinteraksi.            Perbedaan dalam AGAMA ISLAM yaitu:

A.    Dalam agama islam pengertian manusia yaitu manusia yang beradab, yakni memiliki rasa, keyakinan, bertanggung jawab, salingg tolong menolong sesama muslim, ataupun selalu melakukan kebajikan terhadap manusia. Seperti dalam firman allah surah Al-Insan ayat: 5 yang berbunyi:

Artinya:“Sungguh orang-orang yang berbuat kebajikan akan minum dari gelas (berisi minuman)yang campurannya adalah air kafur.”

B.     Sumbernya:Dari diri sendiri ataupun kelompok

C.     Hukumnya:Al-Qur’an dan Al-hadist

D.    Terapannya:Terhadap sesama manusia.

3.     PERSATUAN

Dalam pancasila dan agama sama-sama membicarakan mengenai persatuan.Persatuan merupakan sila ketiga dalam pancasila, yaitu berupa pengakuan terhadap

hakikat satu yang secara mutlak tidak bisa dibagi sehingga seluruhnya merupakan suatu keseluruhan dan keutuhan.            Perbedaan dalam PANCASILA yaitu:

A.    Dalam pancasila persatuan yang dimaksud adalah persatuan dalam Indonesia yaitu persatuan bangsa yang mendiami wilayah Indonesia, bangsa Indonesia adalah persatuan suku-suku bangsa yang mendiami wilayah Indonesia, pengakuan terhadap perbedaan suku bangsa (etnis) dan kebudayaan bangsa.

B.     Sumbernya:

Page 91: Pancasila Dan Agama

Bhineka tunggal ikaC.     Hukumnya:

Undang-undang Dasar 1945D.    Terapannya:

Persatuan dalam wilayah Indonesia, yaitu menghargai dan menghormati suku atau etnis lainnya.            Perbedaan dalam AGAMA ISLAM yaitu:

A.    Persatuan digunakan dalam menjaga agama islam, agar tidak diperangi dan dimusuhi, dan persatuan yang menimbulkan keadilan dalam bermasyarakat, tidak melihat siapa yang ikut dalam persatuan itu, tidak memandang etis, suku, dan budaya.

B.     Sumbernya:Allah SWT

C.     Hukumnya:Al-Qur’an dan Al-Hadist

D.    Terapannya: Dalam kehidupan atau kegiiatan sehari-hari.

4.     KERAKYATAN

Persamaannya adalah sama-sama membicarakan mengenai kerakyatan.

Kerakyatan terdapat dalam sila keempat dalan pancasila. Yang mmenjunjung dan mengakui adanya rakyat yang meliputi keseluruhan jumlah semua orang dalam lingkungan daerah atau Negara tertentu yang segala sesuatunya berasal dari rakyat, dilaksanakan oleh rakyat, dan diperuntukkan untuk rakyat.

Perbedaan dalam PANCASILA yaitu:

A.    Pimpinan kerakyatan adalah hikmat kebijaksanaan dan dilandasi oleh akal sehat, manusia Indonesia sebagai warga Negara dan warga masyarakat Indonesia mempunyai hak, kedudukan dan kewajibban yang sama. 

B.     Sumbernya:Dari rakyat, oleh rakyat dan untuk rakyat.

C.     Hukumya:Undang-Undang Dasar Negara RI 1945

D.    Terapanya:Diterapkan memimpin suatu daerah, dan dipimpin dalam suatu daerah juga            Perbedaan dalam AGAMA ISLAM yaitu:

A.    Seorang pemimpin dalam islam yaitu harus benar-benar orang muslim yang bertakwa pada  ajaran islam supaya kelak dia tidak hanya bisa menjadi pemimpin masa depan dalam lingkungannya, tetapi juga bisa memimpin dalam keluarganya, agar menjadi keluarga yang sakinah, mawaddah dan warahmah.

B.     Sumbernya:Dari Allah SWT

C.     Hukumya:Al-Qur’an dan Al-hadist

D.    Terapannya:

Page 92: Pancasila Dan Agama

Memimpin dalam keluarga dan lingkungannya.

5.      KEADILAN

Dalam pancasila dan agama sama-sama membicarakan mengenai keadilan.

Keadilan terdapat dalam sila kelima dalam pancasila, yang mengakui hakikat adil berupa pemenuhan segala sesuatu yang berhubungan dengan hak dalam hubungan hidup kemanusiaan.            Perbedaan dalam PANCASILA yaitu:

A.    Perwujudan keadilan social dalam kehidupan social atau kemasyarakatan meliputi seluruh rakyat Indonesia, keadilan dalam kehidupan social terutama meliputi bidang Idiologi, Politik, Ekonomi, Sosial, Kebudayaan, dan keseimbangan antara hak dan kewajiban serta menghormati orang lain.

B.     Sumbernya:Pemerintah

C.     Hukumnya:Undang-Undang Dasar Negara RI

D.    Terapanya:Berlaku adil terhadap masyarakat            Perbedaan dalam AGAMA ISLAM yaitu:

A.    Keadilan itu sangat dianjurkan dalam agama islam oleh allah swt, agar selalu berlaku adil, sesungguhnya allah suka dengan orang-orang yang berlaku adil. Adil dalam menafkahi orang miskin, anak-anak yatim maupun piatu, dan adil dalam menafkahi anak dan istri mereka.Seperti dalam firman Allah SWT, QS.Al-Mumtahannah ayat:8 sebagai berikut:

Artinya:“Allah tidak melarang kamu berbuat baik dan berlaku adil terhadap orang-orang yang tidak memerangimu dalam urusan agama dan tidak mengusir kamu dari kampong halamanmu. Sesungguhnya allah mencintai orang-orang yang berlaku adil.”

B.     Sumbernya:Dari Allah SWT

C.     Hukumnya:Al-Qur’an dan Al-Hadist

D.    Terapannya: Selalu melakukan kebaikan dan berlaku adil terhadap siapa saja, kapan saja dan dimana saja.

BAB IIIPENUTUP

A.   KESIMPULAN DAN SARAN

Nilai – nilai luhur yang dirintis dan telah dipupuk melalui pergerakan nasional. Orde lama mengembangkan pancasila bukan sebagai sesuatu yang substantive, melainkan dilaksanakan untuk kepentingan bersama dalam mensejahterahkan kehidupan berbangsa dan

Page 93: Pancasila Dan Agama

bernegara, menyelamatkan persatuan dan kesatuan nasional. Pancasila yang merupakan cita-cita dan tujuan Negara.

Begitu juga dengan agama islam, harus menjalankan perintahnya sesuai dengan Al-Qur’an dan Hadist, yang bukan sekedar menyandang status dalam KTP yakni Agama Islam. Tetapi tidak pernah menjalankannya sebagai umat muslim.