manajemen pengendalian hama dan penyakit...

7
MANAJEMEN PENGENDALIAN HAMA DAN PENYAKIT TEBU (Saccharum officinarum L.) DI PT PG RAJAWALI II UNIT PG TERSANA BARU CIREBON ALSYA AQWIYAH PROGRAM STUDI TEKNOLOGI DAN MANAJEMEN PRODUKSI PERKEBUNAN SEKOLAH VOKASI INSTITUT PERTANIAN BOGOR BOGOR 2020

Upload: others

Post on 19-Nov-2020

19 views

Category:

Documents


2 download

TRANSCRIPT

Page 1: MANAJEMEN PENGENDALIAN HAMA DAN PENYAKIT ...ereport.ipb.ac.id/id/eprint/1345/1/J3T117050-01-Alsya...RINGKASAN ALSYA AQWIYAH. Manajemen Pengendalian Hama dan Penyakit Tebu (Saccharum

MANAJEMEN PENGENDALIAN HAMA DAN PENYAKIT

TEBU (Saccharum officinarum L.) DI PT PG RAJAWALI II

UNIT PG TERSANA BARU CIREBON

ALSYA AQWIYAH

PROGRAM STUDI

TEKNOLOGI DAN MANAJEMEN PRODUKSI PERKEBUNAN

SEKOLAH VOKASI

INSTITUT PERTANIAN BOGOR

BOGOR

2020

Page 2: MANAJEMEN PENGENDALIAN HAMA DAN PENYAKIT ...ereport.ipb.ac.id/id/eprint/1345/1/J3T117050-01-Alsya...RINGKASAN ALSYA AQWIYAH. Manajemen Pengendalian Hama dan Penyakit Tebu (Saccharum

PERNYATAAN MENGENAI LAPORAN TUGAS AKHIR DAN

SUMBER INFORMASI SERTA PELIMPAHAN HAK CIPTA

Dengan ini saya menyatakan laporan akhir “Manajemen Pengendalian

Hama dan Penyakit Tebu ( Saccharum officinarum L.) di PT PG Rajawali II Unit

PG Tersana Baru Cirebon” adalah karya saya dengan arahan dari dosen

pembimbing dan belum diajukan dalam bentuk apa pun kepada perguruan tinggi

mana pun. Sumber informasi yang berasal atau dikutip dari karya yang diterbitkan

maupun tidak diterbitkan dari penulis lain telah disebutkan dalam teks dan

dicantumkan dalam Daftar Pustaka di bagian akhir laporan akhir.

Dengan ini saya melimpahkan hak cipta dari karya tulis saya kepada Institut

Pertanian Bogor.

Bogor, Juli 2020

Alsya Aqwiyah

J3T117050

Page 3: MANAJEMEN PENGENDALIAN HAMA DAN PENYAKIT ...ereport.ipb.ac.id/id/eprint/1345/1/J3T117050-01-Alsya...RINGKASAN ALSYA AQWIYAH. Manajemen Pengendalian Hama dan Penyakit Tebu (Saccharum

RINGKASAN

ALSYA AQWIYAH. Manajemen Pengendalian Hama dan Penyakit Tebu

(Saccharum officinarum L.) di PT PG Rajawali II Unit PG Tersana Baru Cirebon.

Management of Sugarcane Pest and Disease Control at PT PG Rajawali II Unit

PG Tersana Baru, Cirebon. Dibimbing oleh GATOT PRAMUHADI.

Tebu merupakan komoditas penting penghasil gula yang sangat dibutuhkan

dalam memenuhi kebutuhan kehidupan sehari-hari. Tebu yang terkena hama dan

penyakit dapat mengurangi kualitas maupun kuantitas gula sehingga hasil

produksi tidak maksimal. Pengaruh hama dan penyakit berasal dari kegiatan

budidaya di lahan sehingga diperlukan tindak pengendalian. Secara umum tujuan

kegiatan Praktik Kerja Lapangan (PKL) adalah mempelajari manajemen budidaya

perkebunan tebu yang ada di PG Tersana Baru dengan menerapkan pengetahuan

yang telah dipelajari saat kuliah. Tujuan khususnya adalah mempelajari kegiatan

pengendalian hama yang diterapkan di areal lahan perkebunan tebu mulai dari

analisis masalah hingga penerapan solusinya.

Kegiatan PKL dilaksanakan di PG Tersana Baru yang berlokasi di Desa

Babakan Gebang, Kecamatan Babakan, Kabupaten Cirebon. Periode PKL

berlangsung selama 11 minggu, dari tanggal 13 Januari hingga tanggal 30 Maret

2020. Metode pelaksanaan meliputi aspek teknis dan manajerial yang dilakukan

bersamaan dengan pengamatan hama dan penyakit pada tanaman tebu.

Pengamatan dimulai dengan perencanaan identifikasi hama dan karakterisasi jenis

hama, penentuan jenis metode pengendalian yang akan dilakukan, hingga proses

pengamatan sampel tanaman, kegiatan pengendalian dan pengamatan

efektifitasnya. Data dan informasi yang dianalisis berupa data primer dari hasil

pengamatan dan data sekunder dari perusahaan. Hasil analisis data adalah bahan

dari pembuatan Tugas Akhir (TA).

Hama dan penyakit yang ditemukan di lahan sangat beragam dengan jumlah

yang relatif sedikit. Pengendalian hanya dilakukan pada hama dan penyakit yang

cukup banyak dan merugikan petani. Petani di PG Tersana Baru umumnya hanya

memberi perhatian pada tiga jenis hama yaitu, penggerek pucuk Scirpophaga

nivella F., luka api Ustilago scitaminea dan kutu bulu putih Ceratovacuna

lenigera. Tiga jenis hama tersebut dinilai merugikan karena merusak batang tebu

sehingga tidak dapat tumbuh dengan baik. Hama kutu babi yang termasuk ke

dalam famili Pseudococcidae, keberadaannya cukup sering ditemukan pada

batang tebu, tetapi tidak dilakukan pengendalian oleh petani karena dinilai tidak

merugikan bagi tanaman tebu di PG Tersana Baru. Pengendalian yang dilakukan

petani PG Tersana Baru lebih sering menggunakan metode manual atau kimia,

yaitu dengan rogesan untuk mencari ulat penggerek pucuk, eradikasi tanaman

terserang luka api dan penyemprotan insektisida kutu bulu putih.

Kata kunci : hama, lahan, pengendalian, penyakit, tebu

Page 4: MANAJEMEN PENGENDALIAN HAMA DAN PENYAKIT ...ereport.ipb.ac.id/id/eprint/1345/1/J3T117050-01-Alsya...RINGKASAN ALSYA AQWIYAH. Manajemen Pengendalian Hama dan Penyakit Tebu (Saccharum

ii

© Hak Cipta milik IPB, tahun 2020

Hak Cipta dilindungi Undang-Undang

Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan

atau menyebutkan sumbernya. Pengutipan hanya untuk kepentingan pendidikan,

penelitian, penulisan karya ilmiah, penyusunan laporan, penulisan kritik, atau

tinjauan suatu masalah; dan pengutipan tersebut tidak merugikan kepentingan

yang wajar IPB

Dilarang mengumumkan dan memperbanyak sebagian atau seluruh karya tulis ini

dalam bentuk apa pun tanpa izin IPB

Page 5: MANAJEMEN PENGENDALIAN HAMA DAN PENYAKIT ...ereport.ipb.ac.id/id/eprint/1345/1/J3T117050-01-Alsya...RINGKASAN ALSYA AQWIYAH. Manajemen Pengendalian Hama dan Penyakit Tebu (Saccharum

MANAJEMEN PENGENDALIAN HAMA DAN PENYAKIT

TEBU ( Saccharum officinarum L.) DI PT PG RAJAWALI II

UNIT PG TERSANA BARU CIREBON

ALSYA AQWIYAH

Laporan Akhir

sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar

Ahli Madya pada

Program Studi Teknologi dan Manajemen Produksi Perkebunan

PROGRAM STUDI

TEKNOLOGI DAN MANAJEMEN PRODUKSI PERKEBUNAN

SEKOLAH VOKASI

INSTITUT PERTANIAN BOGOR

BOGOR

2020

Page 6: MANAJEMEN PENGENDALIAN HAMA DAN PENYAKIT ...ereport.ipb.ac.id/id/eprint/1345/1/J3T117050-01-Alsya...RINGKASAN ALSYA AQWIYAH. Manajemen Pengendalian Hama dan Penyakit Tebu (Saccharum

iv

Penguji pada laporan akhir : Dr. Ir. Lili Dahliani, M.M., M.Si.

Page 7: MANAJEMEN PENGENDALIAN HAMA DAN PENYAKIT ...ereport.ipb.ac.id/id/eprint/1345/1/J3T117050-01-Alsya...RINGKASAN ALSYA AQWIYAH. Manajemen Pengendalian Hama dan Penyakit Tebu (Saccharum

Judul Laporan Akhir : Manajemen Pengendalian Hama dan Penyakit Tebu

(Saccharum officinarum L.) di PT PG Rajawali II Unit PG

Tersana Baru Cirebon

Nama : Alsya Aqwiyah

NIM : J3T117050

Disetujui oleh

Pembimbing

Pembimbing : Dr. Ir. Gatot Pramuhadi, M.Si.

NIP. 196507181992031001

Diketahui oleh

Ketua Program Studi : Dr. Ir. Suwarto, M.Si.

NIP. 196302121989031004

Dekan : Dr. Ir. Arief Darjanto, Dip.Ag.Ec., M.Ec.

NIP. 196106181986091001

Tanggal Ujian: 6 Juli 2020 Tanggal Lulus:

13 Agustus 2020