laporan-kegiatan-mgmp-2009

5
LAPORAN KEGIATAN MUSYAWARAH GURU MATA PELAJARAN (MGMP) MADRASAH TSANAWIYAH SE KABUPATEN BANJAR TAHUN 2009 1. PENDAHULUAN Segala puji kami panjatkan ke hadirat Allah SWT, karena atas kuasa dan kehendak-Nya jualah kegiatan Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Umum Madrasah Tsanawiyah se-Kabupaten Banjar periode tahun 2009 dapat terlaksana. Kami sadar sepenuhnya bahwa masih banyak kekurangan dalam pelaksanaan kegiatan ini, untuk itulah kami buat laporan kegiatan ini agar bisa memberikan masukan dan perbandingan bagi pelaksanaan kegiatan berikutnya. Kami juga berharap dengan laporan ini semua pihak yang membacanya dapat memberikan kritik, saran, usulan dan bantuannya agar kegiatan kedepan lebih produktif dan inovatif yang akan berujung pada peningkatan kualitas peserta didik, khususnya di Kabupaten Banjar ini. 2. PELAKSANAAN KEGIATAN Kegiatan rutin yang dilakukan adalah pertemuan para guru untuk memusyawarahkan berbagai topik yang berkaitan dengan pendidikan. Pelajaran yang termasuk dalam lingkup MGMP ini adalah Pancasila dan Kewarganegaraan (PKn), Matematika (MTK), IPA, IPS, Bahasa Indonesia (B.Ind) dan Bahasa Inggris (B.Ing). Adapun Jadwal pelaksanaan kegiatannya adalah sebagai berikut: Periode semester genap tahun pelajaran 2008/2009 diadakan sebanyak 6 kali pertemuan, dengan jadwal sebagai berikut: 1. MGMP Matematika: Setiap hari Jum’at, pukul 14.30 WITA s/d 17.00 WITA 2. MGMP Bahasa Inggris: Setiap hari Jum’at, pukul 14.00 WITA s/d 17.00 WITA 3. MGMP Bahasa Indonesia: Setiap hari Senin, pukul 14.00 WITA s/d 17.00 WITA 4. MGMP IPA: Setiap hari Jum’at, pukul 14.00 WITA s/d 17.00 WITA 1 MUSYAWARAH GURU MATA PELAJARAN MADRASAH TSANAWIYAH SE KABUPATEN BANJAR Alamat: MTsN Model Darussalam Martapura Jl. Tanjung Rema Telp. (0511) 4720363 Martapura 70613 Kalsel

Upload: firman8

Post on 05-Dec-2014

178 views

Category:

Documents


17 download

TRANSCRIPT

Page 1: laporan-kegiatan-mgmp-2009

LAPORAN KEGIATANMUSYAWARAH GURU MATA PELAJARAN (MGMP)MADRASAH TSANAWIYAH SE KABUPATEN BANJAR

TAHUN 2009

1. PENDAHULUAN

Segala puji kami panjatkan ke hadirat Allah SWT, karena atas kuasa dan kehendak-Nya jualah kegiatan Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Umum Madrasah Tsanawiyah se-Kabupaten Banjar periode tahun 2009 dapat terlaksana. Kami sadar sepenuhnya bahwa masih banyak kekurangan dalam pelaksanaan kegiatan ini, untuk itulah kami buat laporan kegiatan ini agar bisa memberikan masukan dan perbandingan bagi pelaksanaan kegiatan berikutnya.

Kami juga berharap dengan laporan ini semua pihak yang membacanya dapat memberikan kritik, saran, usulan dan bantuannya agar kegiatan kedepan lebih produktif dan inovatif yang akan berujung pada peningkatan kualitas peserta didik, khususnya di Kabupaten Banjar ini.

2. PELAKSANAAN KEGIATAN

Kegiatan rutin yang dilakukan adalah pertemuan para guru untuk memusyawarahkan berbagai topik yang berkaitan dengan pendidikan. Pelajaran yang termasuk dalam lingkup MGMP ini adalah Pancasila dan Kewarganegaraan (PKn), Matematika (MTK), IPA, IPS, Bahasa Indonesia (B.Ind) dan Bahasa Inggris (B.Ing).

Adapun Jadwal pelaksanaan kegiatannya adalah sebagai berikut:

Periode semester genap tahun pelajaran 2008/2009 diadakan sebanyak 6 kali pertemuan, dengan jadwal sebagai berikut:

1. MGMP Matematika: Setiap hari Jum’at, pukul 14.30 WITA s/d 17.00 WITA

2. MGMP Bahasa Inggris: Setiap hari Jum’at, pukul 14.00 WITA s/d 17.00 WITA

3. MGMP Bahasa Indonesia: Setiap hari Senin, pukul 14.00 WITA s/d 17.00 WITA

4. MGMP IPA: Setiap hari Jum’at, pukul 14.00 WITA s/d 17.00 WITA

5. MGMP IPS: Setiap hari Selasa, pukul 14.30 WITA s/d 17.30 WITA

6. MGMP PKn: Setiap hari Selasa, pukul 14.30 WITA s/d 17.30 WITA

Periode semester ganjil tahun pelajaran 2009/2010 diadakan sebanyak 6 kali pertemuan, dengan rencana jadwal sebagai berikut:

1. MGMP Matematika: Setiap hari Selasa

2. MGMP Bahasa Inggris: Setiap hari Sabtu

3. MGMP Bahasa Indonesia: Setiap hari Jum’at

4. MGMP IPA: Setiap hari Jum’at

5. MGMP IPS: Setiap hari Rabu

6. MGMP PKn: Setiap hari Rabu

Namun pada pelaksanaannya, jadwal tersebut tidaklah mengikat, sehingga sebagian MGMP pelajaran tertentu memanfaatkan libur Ramadlan untuk kegiatan MGMPnya agar tidak mengganggu proses pembelajaran dikelas.

1

MUSYAWARAH GURU MATA PELAJARANMADRASAH TSANAWIYAH SE KABUPATEN BANJAR

Alamat: MTsN Model Darussalam Martapura Jl. Tanjung Rema Telp. (0511) 4720363 Martapura 70613 Kalsel

Page 2: laporan-kegiatan-mgmp-2009

3. KEGIATAN YG TERLAKSANA

Kegiatan yang telah dilaksanakan tidaklah persis sama antar peserta MGMP yang berbeda mata pelajaran, hal ini karena keperluan tiap mata pelajaran tidaklah sama. Secara umum kegiatan yang telah dilakukan adalah:

1. Kegiatan dalam bidang kurikulum, meliputi pemahaman kurikulum, penjabaran kurikulum dalam topik-topik program semester. Kegiatan ini dilakukan oleh semua peserta MGMP dari setiap mata pelajaran.

2. Kegiatan dalam bidang persiapan mengajar, meliputi penyusunan program tahunan, penyusunan program semester, dan penyusunan RPP. Kegiatan ini juga dilakukan oleh semua peserta MGMP dari setiap mata pelajaran.

3. Pembahasan tentang metodologi yang efektif dan efisien untuk materi-materi pokok. Kegiatan ini juga dilakukan oleh semua peserta MGMP dari setiap mata pelajaran, namun dengan berbagai variasi, misalnya MGMP IPA pernah mengundang nara sumber untuk membahas lesson study dan aplikasinya.

4. Pembahasan tentang alat dan media pembelajaran, diantaranya:1) Penggunaan komputer & multimedia dalam pembelajaran (IPA &

Matematika).2) Penggunaan equation editor dan drawing dalam microsoft word

(Matematika)3) Analisis soal dengan bantuan microsoft excel (Matematika).

5. Pembahasan tentang evaluasi, meliputi sistem evaluasi, teknik evaluasi, penyusunan soal, sistem skoring, dan analisis soal.

6. Pembahasan tentang permasalahan yang ditemui dalam poses belajar mengajar dan jalan keluarnya.

4. KEGIATAN YANG TIDAK TERLAKSANA

Disamping program yang sudah kami laksanakan, ada juga program yang sudah kami rencanakan namun tidak terlaksana, yakni:

a. Workshop: “Pemanfaatan Teknologi Informasi & Komunikasi dalam Pembelajaran”. Meliputi komunikasi dg e-mail, Browsing, Chatting, Blogging, dan pemanfaatannya untuk program diklat jarak jauh yang diadakan oleh Depag. Kegiatan ini kami rencakan dilaksanakan tanggal 16 Agustus 2009 dengan dana mandiri (dari peserta), namun gagal dilaksanakan karena minimnya peserta.

b. Seminar Pendidikan (rencananya bulan Nopember 2009) namun juga tidak terlaksana karena faktor kesibukan para guru.

5. DISTRIBUSI PESERTA MGMP

Dari MTs di Kabupaten Banjar, ada 20 MTs yang mengirimkan gurunya sebagai peserta MGMP yakni:

No Nama MTS Jlh. Peserta

1 MTs Al Hamidiyah 12 MTs Al Khair 13 MTs Ar Rahmah 54 MTs Hidayatullah Martapura 45 MTs Muhammadiyah Karang Intan 16 MTs Muhammadiyah Martapura 27 MTs Pangeran Antasari Martapura 48 MTs Putri Pesayangan 1

2

Page 3: laporan-kegiatan-mgmp-2009

9 MTs Raudatusysyubban 710 MTs Raudhatusshibyan 31111 MTsN 1 GambutMTsN 1 Gambut 331212 MTsN 2 GambutMTsN 2 Gambut 11111313 MTsN AIuh-AIuhMTsN AIuh-AIuh 661414 MTsN AstambulMTsN Astambul 881515 MTsN Karang IntanMTsN Karang Intan 551616 MTsN Kertak HanyarMTsN Kertak Hanyar 551717 MTsN MataramanMTsN Mataraman 551818 MTsN Model Darussalam MartapuraMTsN Model Darussalam Martapura 20201919 MTsN Sungai TabukMTsN Sungai Tabuk 222020 MTs Raudhatul YatamaMTs Raudhatul Yatama 11

Total 95Disamping itu ada 3 orang yang hanya ikut kegiatan sekali (tidak kami hitung ikut kegiatan).

Adapun distribusi peserta MGMP per mata pelajaran dapat dilihat dalam diagram berikut:

6. KENDALA

Kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan MGMP tahun 2009 antara lain:

a. Jarak tempuh dari ujung yang satu ke ujung yang lain wilayah Kab. Banjar cukup jauh, ditambah dengan ongkos transportasi yang dianggap kurang memadai (dibandingkan dengan MGMP yang diselenggarakan diknas) menjadikan keikhlasan & kesabaran sebagai pendorong utama peserta untuk mengikuti kegiatan ini.

b. Beban mengajar yang cukup banyak. Walaupun bagi seorang guru (PNS) kewajiaban mengajarnya 24 jam seminggu, namun pada pelaksanaannya ada guru yang beban mengajarnya lebih dari itu. Oleh sebab itu walaupun di tingkat K3M telah disepakati pada semester ganjil tahun pelajaran 2009/2010 akan diadakan satu hari khusus dimana guru pelajaran tertentu dibebas-tugaskan dari mengajar untuk mengikuti kegiatan MGMP akan tetapi pada pelaksanaannya hal ini sulit terwujud.

7. PEMAKAIAN DANA

Terlampir.

3

Page 4: laporan-kegiatan-mgmp-2009

8. PENUTUP

Demikian laporan ini kami buat, kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yangtelah memberikan bantuan, saran dan bimbingannyai. Semoga Allah menerima amal kebaikan kita semuanya dan memudahkan urusan kita selanjutnya.

MUSYAWARAH GURU MATA PELAJARANMADRASAH TSANAWIYAH SE KABUPATEN BANJAR

Ketua , Sekretaris,

M. Taufik N. T, S.Pd, M.Si Gt. Shanty Soraya, S.PdNIP. 150301116 NIP. 150348928

Mengetahui

Kepala Kantor Departemen Agama Kab. Banjar

Drs. H.M. Quzwini, M.AgNIP. 195907071989031002

4