kebijakan peralatan single use yg direuse

Upload: siti-handayani

Post on 09-Mar-2016

203 views

Category:

Documents


26 download

TRANSCRIPT

PEMERINTAH KABUPATEN BOGORRUMAH SAKIT UMUM DAERAH CILEUNGSIJl.Raya Cileungsi-Jonggol Km.10 Cileungsi Kab. BogorTelp. (021) 89934668

KEPUTUSAN DIREKTUR RUMAH SAKIT UMUM DAERAH CILEUNGSINOMOR: .......................................................TENTANG KEBIJAKAN PENGGUNAAN ALAT MEDIS SEKALI PAKAI YANG DI PAKAI ULANGDIREKTUR RSUD CILEUNGSI

Menimbang

a.

Bahwa peningkatan kualitas pelayanan kesehatan di RSUD Cileungsi meliputi juga upaya menciptakan rasa nyaman bagi pasien, pengunjung, sumber daya manusia yang bekerja di RSUD Cileungsi

b.Bahwa didalam upaya pencegahan dan pengendalian infeksi di rumah sakit sangat diperlukan suatu kebijakan yang yang menjadi acuan agar terwujud kelancaran, ketertiban, efektivitas dan efisiensi pelayanan sehingga dapat berdaya guna bagi tenaga kesehatan dan memberikan kepuasan bagai masyarakat

c.Bahwa sehubungan dengan pertimbangan pada huruf a dan b di atas, dipandang perlu diberlakukan Kebjakan Penggunaan Alat Medis Sekali Pakai yang Dipakai Ulang di RSUD Cileungsi dengan Keputusan Direktur.

Mengingat :1.Undang-undang Nomor 23 Tahun 1992 tentang Kesehatan (Lembaran Negara RI Tahun 1992 Nomor 100, Tambahan Lembaran Negara RI Nomor 3495);

2.

Peraturan Pemerintah Nomor 23 Tahun 2005 tentang Pengelolaan Keuangan Badan Layanan Umum (Lembaran Negara RI Tahun 2005 Nomor 48, Tambahan Lembaran Negara RI Nomor 4502);

3.

Keputusan Menteri Kesehatan RI Nomor 436/Menkes/SK/VI/199/3 tentang Standar Pelayanan Rumah Sakit dan Standar Pelayanan Medis, junto Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 1333/Menkes/SK/XII/1999 tentang Standar Pelayanan Rumah Sakit;

4. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia nomor 159b/Menkes/Per/II/1998 tentang Rumah Sakit;

5.Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor : 270 / Menkes / SK / III / 2007 tentang Pedoman Manajerial Pencegahan dan Pengendalian Infeksi Di Rumah Sakit dan Fasilitas Kesehatan Lainnya

6.Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor : 382/Menkes/SK/III/2007 tentang Pedoman Pencegahan dan Pengendalian Infeksi Di Rumah Sakit dan Fasilitas Kesehatan Lainnya

MEMUTUSKAN

Menetapkan:

Pertama:KEPUTUSAN DIREKTUR TENTANG KEBIJAKAN PENGGUNAAN ALAT MEDIS SEKALI PAKAI YAN DIPAKAI ULANG DI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH CILEUNGSI

Kedua:Kebijakan yang dimaksud dalam keputusan ini adalah Kebijakan Penggunaan Cairan dan Alat Medis di RUMAH SAKIT UMUM DAERAH CILEUNGSI yang disusun oleh Komite Pencegahan dan Pengendalian Infeksi RSUD Cileungsi tahun 2014

Ketiga:Komite Pencegahan dan Pengendalian Infeksi di RSUP Cileungsi bertanggung jawab atas pelaksanaan sosialisasi kebijakan dan melaporkan pelaksanaan kebijakan tersebut.

Keempat:Tujuan pemberlakuan kebijakan ini adalah untuk tercapainya kondisi lingkungan rumah sakit yang memenuhi persyaratan agar menjamin pencegahan infeksi di rumah sakit dan membantu proses pengobatan dan penyembuhan penderita sehingga rumah sakit dapat meningkatkan mutu pelayanan serta cakupan dan efisiensi.

Kelima:Dalam kebijakan penggunaan cairan dan alat medis ini menetapkan:1. Alat medis yang tidak bisa dipakai ulang (disposible), daftar alat terlampir.2. Alat medis yang dinyatakan oleh pabrik sekali pakai (disposible) tetapi digunakan kembali (Reuse), daftar alat medis yang dimaksud terlampir3. Alat medis yang disebutkan pada poin dua adalah: alat dan material yang masuk dalam daftar alat dan material sekali pakai yang di pakai ulang dan ditetapkan oleh Direktur RSUD Cileungsi, ada ketentuan jumlah maksimal pemakaian ulang alat yang spesifik untuk tiap alat yg akan digunakan ulang, ada ketentuan yang menyatakan semua bentuk ketidaknormalan pada alat yang menunjukan alat tsb tidak bisa digunakan lagi, ada proses dekontaminasi untuk setiap alat segera setelah dipakai sesuai dengan SOP, dan ada proses pengumpulan, analisa, penggunaan data infeksi yg berhubungan dengan alat yg digunakan ulang tersebut.

Keenam:Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan dan akan dilakukan perbaikan sebagaimana mestinya apabila di kemudian hari terdapat kekeliruan dalam penetapan ini.

Ditetapkan Di : CileungsiPada Tanggal : .................. 2016 Direktur

drg. Mike Kaltarina, MARS NIP. 19640711 199103 2 009

Tembusan disampaikan kepada Yth:1. Direktur RSUD Cileungsi2. Kepala Bidang/Bagian3. Kepala Seksi / Subbagian4. Ketua Komite Medik5. Ketua Komite PPI Rsud Cileungsi6. Ketua SMF7. Kepala Instalasi

2