kata pengantar - bpsdm.pu.go.id · b. pekerjaan struktur atas (upper structure) dengan metoda...

97
Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan i KATA PENGANTAR Modul Pelaksanaan Konstruksi Penyediaan Perumahan bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada peserta pelatihan tentang pelaksanaan konstruksi pembangunan rumah, yang dibagi ke dalam 2 kelompok besar, yaitu Rumah Susun dan Rumah Tapak. Rumah Tapak disini dapat diartikan rumah khusus. Pelaksanaan konstruksi mencakup tahapan pelaksanaan pekerjaan pembangunan, sejak pekerjaan persiapan, pekerjaan struktur, pekerjaan arsitektur dan pekerjaan Mekanikal, Elektrikal dan Plambing (MEP) serta pelaksanaan pekerjaan konstruksi PSU. Modul ini disusun dalam 7 (Tujuh) bab yang terdiri dari Pendahuluan, Pelaksanaan Pekerjaan Persiapan, Pelaksanaan Pekerjaan Struktur, Pelaksanaan Pekerjaan Arsitektur, Pelaksanaan Pekerjaan Mekanikal, Elektrikal dan Plambing (MEP), Pelaksanaan Pekerjaan PSU (Prasarana Lingkungan, Sarana Lingkungan dan Utilitas umum) dan Penutup. Modul ini disusun secara sistematis agar peserta pelatihan dapat mempelajari materi dengan lebih mudah. Fokus pembelajaran diarahkan pada peran aktif peserta pelatihan. Ucapan terima kasih dan penghargaan kami sampaikan kepada tim penyusun atas tenaga dan pikiran yang dicurahkan untuk mewujudkan modul ini. Penyempurnaan maupun perubahan modul di masa mendatang senantiasa terbuka dan dimungkinkan mengingat akan perkembangan situasi, kebijakan dan peraturan yang terus-menerus terjadi. Semoga modul ini dapat membantu dan bermanfaat bagi peningkatan kompetensi aparatur di Pusat dan Daerah dalam bidang penyelenggaraan rumah khusus. Bandung , Desember 2018 Kepala Pusat Pendidikan dan Pelatihan Jalan, Perumahan, Permukiman, dan Pengembangan Infrastruktur Wilayah

Upload: duongdang

Post on 25-Apr-2019

240 views

Category:

Documents


4 download

TRANSCRIPT

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan i

KATA PENGANTAR

Modul Pelaksanaan Konstruksi Penyediaan Perumahan bertujuan untuk

memberikan pemahaman kepada peserta pelatihan tentang pelaksanaan

konstruksi pembangunan rumah, yang dibagi ke dalam 2 kelompok besar, yaitu

Rumah Susun dan Rumah Tapak. Rumah Tapak disini dapat diartikan rumah

khusus. Pelaksanaan konstruksi mencakup tahapan pelaksanaan pekerjaan

pembangunan, sejak pekerjaan persiapan, pekerjaan struktur, pekerjaan arsitektur

dan pekerjaan Mekanikal, Elektrikal dan Plambing (MEP) serta pelaksanaan

pekerjaan konstruksi PSU.

Modul ini disusun dalam 7 (Tujuh) bab yang terdiri dari Pendahuluan, Pelaksanaan

Pekerjaan Persiapan, Pelaksanaan Pekerjaan Struktur, Pelaksanaan Pekerjaan

Arsitektur, Pelaksanaan Pekerjaan Mekanikal, Elektrikal dan Plambing (MEP),

Pelaksanaan Pekerjaan PSU (Prasarana Lingkungan, Sarana Lingkungan dan Utilitas

umum) dan Penutup. Modul ini disusun secara sistematis agar peserta pelatihan

dapat mempelajari materi dengan lebih mudah. Fokus pembelajaran diarahkan

pada peran aktif peserta pelatihan.

Ucapan terima kasih dan penghargaan kami sampaikan kepada tim penyusun atas

tenaga dan pikiran yang dicurahkan untuk mewujudkan modul ini. Penyempurnaan

maupun perubahan modul di masa mendatang senantiasa terbuka dan

dimungkinkan mengingat akan perkembangan situasi, kebijakan dan peraturan

yang terus-menerus terjadi. Semoga modul ini dapat membantu dan bermanfaat

bagi peningkatan kompetensi aparatur di Pusat dan Daerah dalam bidang

penyelenggaraan rumah khusus.

Bandung , Desember 2018

Kepala Pusat Pendidikan dan Pelatihan

Jalan, Perumahan, Permukiman, dan

Pengembangan Infrastruktur Wilayah

ii Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

DAFTAR ISI KATA PENGANTAR.................................................................................................. I

DAFTAR ISI ............................................................................................................. II

DAFTAR TABLE ...................................................................................................... V

DAFTAR GAMBAR ................................................................................................. VI

PETUNJUK PENGGUNAAN MODUL .................................................................... VIII

A. Deskripsi ................................................................................................. viii

B. Persyaratan ............................................................................................ viii

C. Metode ................................................................................................... viii

D. Alat Bantu/Media ..................................................................................... ix

BAB 1 PENDAHULUAN .......................................................................................... 1

A. Latar Belakang ........................................................................................... 2

B. Deskripsi Singkat ....................................................................................... 3

C. Kompetensi Dasar ..................................................................................... 3

D. Indikator Keberhasilan .............................................................................. 3

E. Materi Pokok dan Sub Materi Pokok ........................................................ 3

F. Estimasi Waktu .......................................................................................... 5

BAB 2 PELAKSANAAN PEKERJAAN PERSIAPAN ..................................................... 7

A. Indikator Keberhasilan .............................................................................. 8

B. Penyiapan Lapangan (Site Preparation) .................................................... 8

C. Penyelidikan Tanah (Soil Investigation) .................................................. 10

D. Pengukuran dan Pematokan (Setting Out/ Uitzet) ................................. 13

E. Pemasangan Bouwplank ......................................................................... 15

F. Latihan ..................................................................................................... 16

G. Rangkuman ............................................................................................. 16

BAB 3 PELAKSANAAN PEKERJAAN STRUKTUR .................................................... 19

A. Indikator Keberhasilan ............................................................................ 20

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan iii

B. Pekerjaan Struktur Bawah (Sub Structure) ............................................. 20

C. Pekerjaan Struktur Atas (Upper Structure) dengan Metoda Konvensional25

D. Pekerjaan Kontruksi ................................................................................ 38

E. Latihan ..................................................................................................... 44

F. Rangkuman ............................................................................................. 45

BAB 4 PELAKSANAAN PEKERJAAN ARSITEKTUR .................................................. 47

A. Indikator Keberhasilan ............................................................................ 48

B. Pekerjaan Pasangan Dinding ................................................................... 48

C. Pekerjaan Penutup Atap ......................................................................... 51

D. Pekerjaan Lantai ...................................................................................... 52

E. Pekerjaan Plafond (Ceilling) .................................................................... 54

F. Pekerjaan Pintu dan Jendela ................................................................... 55

G. Pekerjaan Alat Penggantung dan Pengunci ............................................ 57

H. Pekerjaan Pengecatan ............................................................................. 58

I. Latihan ..................................................................................................... 59

J. Rangkuman ............................................................................................. 59

BAB 5 PELAKSANAAN PEKERJAAN MEP .............................................................. 61

K. Indikator Keberhasilan ............................................................................ 62

L. Pekerjaan Mekanikal ............................................................................... 62

M. Pekerjaan Elektrikal ................................................................................. 68

N. Pekerjaan Plambing dan Sanitair ............................................................ 72

O. Latihan ..................................................................................................... 74

P. Rangkuman ............................................................................................. 74

BAB 6 PELAKSANAAN PEKERJAAN PSU ............................................................... 75

A. Indikator Keberhasilan ............................................................................ 76

B. Pekerjaan Prasarana Lingkungan ............................................................ 76

C. Pekerjaan Sarana Lingkungan ................................................................. 78

iv Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

D. Pekerjaan Utilitas Umum ........................................................................ 79

E. Latihan ..................................................................................................... 81

F. Rangkuman ............................................................................................. 81

BAB 7 penutup .................................................................................................... 83

A. Simpulan .................................................................................................. 84

B. Tindak Lanjut ........................................................................................... 84

DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................... 85

GLOSARIUM ........................................................................................................ 86

BAHAN TAYANG .................................................................................................. 87

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan v

DAFTAR TABLE

Tabel 1. Sifat Pekerjaan Land Clearing dan Peralatan Kerja ...................................... 8

Tabel 2. Contoh Tabel Daya Dukung Tanah ............................................................. 12

Tabel 3. Alat dan Bahan Pemasangan Scafolding .................................................... 31

Tabel 4. Alat dan Bahan Pemasangan Scafolding .................................................... 80

vi Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Alat Sondir .............................................................................................. 10

Gambar 2. Pondasi Lajur Batu Kali pada Rumah Tapak ........................................... 20

Gambar 3. Diagram Pemasangan Pondasi Batu Kali Untuk Rumah Tapak .............. 21

Gambar 4. Proses Persiapan Pemancangan Tiang Pancang .................................... 22

Gambar 5. Proses Pemancangan Pondasi Tiang Pancang ....................................... 23

Gambar 6. Pembuatan Poer Pondasi ....................................................................... 23

Gambar 7. Penulangan Tie Beam (Sloof) ................................................................. 25

Gambar 8. Pemasangan Bekisting Kolom ................................................................ 28

Gambar 9. Gambar Flow Chart Pekerjaan Pengecoran Balok dan Plat Lantai ......... 32

Gambar 10. Penulangan Balok dan Plat Lantai ........................................................ 32

Gambar 12. Pemasangan Beton Decker .................................................................. 33

Gambar 11. Pemasangan Tulangan Cakar Ayam ..................................................... 33

Gambar 13. Bondek ................................................................................................. 33

Gambar 14. Bondek ................................................................................................. 33

Gambar 15. Pemasangan Plat Bondek pada Kontruksi Baja .................................... 35

Gambar 17. Bentuk Atap .......................................................................................... 35

Gambar 16. Bentuk Atap .......................................................................................... 35

Gambar 18. Contoh Kuda-kuda Baja Ringan ............................................................ 36

Gambar 19. Contoh Detail Kuda-kuda Baja Ringan ................................................. 36

Gambar 20. Contoh Kuda-kuda Kayu ....................................................................... 37

Gambar 21. Gambar Detail Kuda-kuda Kayu ........................................................... 37

Gambar 23. Gambar Penulangan Atap Beton.......................................................... 38

Gambar 22. Gambar Atap Beton ............................................................................. 38

Gambar 24. Komponen Risha .................................................................................. 38

Gambar 25. Coupler Contruction Joint .................................................................... 42

Gambar 26. Contruction Joint pada Balok dan Kolom ............................................. 42

Gambar 27. Contoh Sambungan Kolom - Balok ....................................................... 42

Gambar 29. Hollow Slab Half Slab ........................................................................... 43

Gambar 28. Flat Slab Half Slab ................................................................................. 43

Gambar 30. Pasangan Dinding Bata ......................................................................... 49

Gambar 31. Pasangan Dinding Batu Ringan Hable .................................................. 49

Gambar 32. Cara Pemlesteran Dinding Bata ........................................................... 49

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan vii

Gambar 33. Pekerjaan Pemlesteran dengan Mortar Instan .................................... 50

Gambar 35. Pemasangan Genteng .......................................................................... 52

Gambar 34. Pemasangan Genteng Keramik Metal ................................................. 52

Gambar 36. Pemasangan Lantai Keramik ................................................................ 54

Gambar 38. Penutupan Nad .................................................................................... 55

Gambar 37. Pemasangan Plagon Gypsum Plafond .................................................. 55

Gambar 39. Contoh Kusen Pintu sebelum di pasang ............................................... 56

Gambar 40. Contoh Pintu dan Jendela PVC ............................................................. 56

Gambar 41. Potongan Sumur Artesis ....................................................................... 63

Gambar 42. Ground Water Tank .............................................................................. 65

Gambar 43. GWT dengan Komtruksi Fiber Glass ..................................................... 65

Gambar 44. Roof Water Tank .................................................................................. 66

Gambar 45. Potongan Septik Tank dan Rembesan .................................................. 67

Gambar 46. Gambar Bio Septic ................................................................................ 67

Gambar 47. Gambar Titik Lampu Saklar dan Stop Kontak pada Rumah Sederhana 70

Gambar 48. Instalasi Listrik Rumah Tapak ............................................................... 70

Gambar 49. Prinsip Pemasangan Arde (Grounding) ................................................ 71

Gambar 50. Pemasangan Cable Tray ....................................................................... 71

Gambar 51. Sistem Jaringan Listrik pada Bangunan Bertingkat .............................. 72

Gambar 52. Contoh Peralatan Sanitair .................................................................... 73

Gambar 54. Pekerjaan Jalan Paving ......................................................................... 77

Gambar 53. Pekerjaan Jalan Cor Block .................................................................... 77

Gambar 55. Saluran Drainase dengan U-ditch ......................................................... 78

Gambar 56. Saluran Drainase Batu Pecah ............................................................... 78

viii Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

PETUNJUK PENGGUNAAN MODUL

A. Deskripsi

Mata pelatihan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman sehingga ppeserta

mampu menjelaskan pelaksanaan konstruksi penyediaan perumahan, termasuk

konstruksi Prasarana lingkungan, Sarana lingkungan dan Utilitas Umum (PSU).

Mata pelatihan ini disajikan melalui kegiatan ceramah, diskusi dan studi kasus

permasalahan penyediaan perumahan dan latihan. Penilaian peserta dilakukan

melalui tanya jawab, tes lisan dan tulisan serta latihan studi kasus yang dapat

dikerjakan individu maupun kelompok.

Peserta pelatihan harus mempelajari keseluruhan modul ini dengan cara yang

berurutan. Pemahaman setiap materi pada modul ini sangat diperlukan karena

materi ini menjadi dasar pemahaman sebelum mengikuti pembelajaran modul-

modul berikutnya. Hal ini diperlukan karena masing-masing modul saling

berkaitan. Setiap kegiatan belajar dilengkapi dengan latihan atau evaluasi. Latihan

atau evaluasi ini menjadi alat ukur tingkat penguasaan peserta pelatihan setelah

mempelajari materi dalam modul ini.

B. Persyaratan

Dalam mempelajari modul ini, peserta pelatihan dilengkapi dengan peraturan

perundang-undangan dan pedoman yang terkait dengan penyelenggaraan

penyediaan perumahan.

C. Metode

Dalam pelaksanaan pembelajaran ini, metode yang dipergunakan adalah dengan

kegiatan pemaparan yang dilakukan oleh pemberi materi (narasumber), dan

diskusi kelompok atau membahas suatu kasus yang pernah atau sedang terjadi.

Dalam kegiatan pembelajaran juga diberikan kesempatan tanya jawab, curah

pendapat berdasarkan pengamatan atau pengalaman lapangan, dan mengerjakan

latihan. Kunjungan lapangan dilakukan ke lokasi pembangunan rumah susun atau

rumah tapak, bisa berupa rumah khusus atau rumah umum yang dibangun pelaku

pembanngunan perumahan (pengembang).

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan ix

D. Alat Bantu/Media

Untuk menunjang tercapainya tujuan pembelajaran ini, diperlukan alat

bantu/media pembelajaran tertentu, yaitu :

1. LCD/projector

2. Laptop

3. Papan tulis atau whiteboard dengan penghapusnya

4. Flip chart

5. Bahan tayang

6. Modul dan/atau Bahan Ajar

7. Laser pointer.

x Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 1

BAB 1

PENDAHULUAN

2 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Pelaksanaan konstruksi penyediaan perumahan di Indonesia masih memerlukan

peningkatan baik yang berkaitan dengan hal-hal teknis, maupun hasil yang

berkualitas mengingat Indonesia merupakan kawasan gempa dan bencana, seperti

angin puting beliung yang selain dapat merusak rumah yang dibangun juga

mengancam keselamatan penghuninya dan menghancurkan aset pemiliknya.

Pelaksanaan konstruksi penyediaan perumahan melibatkan penyedia jasa antara

lain jasa konsultan perencana, jasa pelaksana konstruksi (pemborong/ kontraktor),

jasa konsultan pengawas atau konsultan Manajemen Konstruksi (MK) yang

mengendalikan pelaksanaan konstruksi sehingga dapat memenuhi indikator biaya,

mutu atau kualitas dan waktu.

Agar dapat diperoleh hasil pembangunan dengan kualitas yang baik para pihak

yang terlibat dituntut untuk bisa meningkatkan kapasitas sumber daya

manusianya, meningkatkan kualitas pekerjaan perencanaan, dan meningkatkan

kualitas pelaksanaan, baik dalam penggunaan bahan bangunan, maupun dalam

penggunaan berbagai peralatan konstruksi, bahan dan peralatan pekerjaan

finishing serta metoda kerja yang dipergunakan.

Dalam pelaksanaan konstruksi penyediaan perumahan ada beberapa tahapan,

yaitu pra konstruksi, konstruksi dan pasca konstruksi, sehingga para peserta

pelatihan perlu diberikan pemahaman atas materi yang disampaikan, sehingga

dapat menjelaskan bagaimana suatu pekerjaan konstruksi dimulai, langkah-

langkah apa saja yang harus direncanakan dan dilaksanakan agar dapat tercapai

sasaran pelaksanaan konstruksi penyediaan perumahan melalui efisiensi

pelaksanaan pekerjaan, kualitas yang baik dan tepat waktu.

Untuk itu diperlukan gambar perencanaan yang lengkap, baik dan jelas serta

pengawasan yang ketat untuk setiap tahapan konstruksi tersebut agar penyedia

jasa pemborongan sebagai pelaksana konstruksi dapat melaksanakan

pekerjaannya dengan baik untuk mencapai hasil yang memenuhi standar teknis

dengan kualitas sebagaimana yang diharapkan.

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 3

B. Deskripsi Singkat

Mata pelatihan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dan memberikan

kemampuan kepada peserta untuk mampu menjelaskan pelaksanaan konstruksi

penyediaan perumahan, baik dalam bentuk rumah tapak, maupun rumah susun.

Mata pelatihan ini disajikan melalui kegiatan ceramah, diskusi dan studi kasus

permasalahan penyediaan perumahan serta pelatihan, sedangkan penilaian

peserta dilakukan melalui tanya jawab, tes lisan dan tulisan serta latihan studi

kasus.

C. Kompetensi Dasar

Pada akhir pembelajaran, peserta mampu menjelaskan pelaksanaan konstruksi

penyediaan perumahan, baik rumah tapak maupun rumah susun.

D. Indikator Keberhasilan

Setelah mengikuti pembelajaran ini, peserta diharapkan mampu:

1. Menjelaskan jenis pekerjaan dan tahapan pelaksanaan pekerjaan persiapan

penyediaan perumahan;

2. Menjelaskan pelaksanaan pekerjaan struktur bangunan rumah susun maupun

rumah tapak (landed) atau rumah khusus, dan bagaimana struktur

diwujudkan melalui konstruksi yang dipergunakan;

3. Menjelaskan pelaksanaan pekerjaan arsitektur bangunan rumah susun

maupun rumah tapak (landed) atau rumah khusus, dan bagaimana arsitektur

diwujudkan melalui bagian-bagian pekerjaan yang dilakukan.

4. Menjelaskan pelaksanaan pekerjaan Mekanikal, Elektrikal dan Plambing (MEP)

pada bangunan rumah susun maupun rumah tapak (landed) atau rumah

khusus, dan bagaimana MEP diwujudkan melalui bagian-bagian pekerjaan

yang dilakukan.

5. Menjelaskan pelaksanaan pekerjaan PSU (Prasarana Lingkungan, Sarana

Lingkungan dan Utilitas umum) pada bangunan rumah tapak (termasuk rumah

khusus maupun rumah susun.

E. Materi Pokok dan Sub Materi Pokok

Materi pokok dan sub materi pokok mata pelatihan ini, meliputi :

4 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

1. Pelaksanaan Pekerjaan Persiapan:

a. Penyiapan Lapangan (Site Preparation)

b. Penyelidikan Tanah (Soil Investigation)

c. Pengukuran dan Pematokan (Setting Out/Uitzet)

d. Pemasangan Bouwplank

2. Pelaksanaan Pekerjaan Struktur:

a. Pekerjaan Struktur Bawah (Sub Structure)

b. Pekerjaan Struktur Atas (Upper Structure) Dengan Metoda Konvensional

c. Pekerjaan Konstruksi dengan Metoda Pracetak (Precast)

3. Pelaksanaan Pekerjaan Arsitektur:

a. Pekerjaan Pasangan Dinding

b. Pekerjaan Penutup Atap

c. Pekerjaan Lantai

d. Pekerjaan Plafond (Ceilling)

e. Pekerjaan Pintu dan Jendela

f. Pekerjaan Alat Penggantung dan Pengunci

g. Pekerjaan Pengecatan

4. Pelaksanaan Pekerjaan MEP

a. Pekerjaan Mekanikal

b. Pekerjaan Elektrikal

c. Pekerjaan Plambing dan Sanitair

5. Pelaksanaan Pekerjaan PSU

a. Pekerjaan Prasarana Lingkungan

b. Pekerjaan Sarana Lingkungan

c. Pekerjaan Utilitas Umum

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 5

F. Estimasi Waktu

Alokasi waktu yang diberikan untuk pelaksanaan kegiatan belajar mengajar untuk

Mata Pelatihan Pelaksanaan Konstruksi Penyediaan Perumahan adalah 5 (lima)

Jam Pelajaran.

6 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 7

BAB 2

PELAKSANAAN PEKERJAAN PERSIAPAN

8 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

Pelaksanaan Pekerjaan Persiapan

A. Indikator Keberhasilan

Dengan mengikuti pembelajaran ini, peserta pelatihan diharapkan mampu

menjelaskan jenis pekerjaan dan tahapan pelaksanaan pekerjaan persiapan

penyediaan perumahan.

B. Penyiapan Lapangan (Site Preparation)

1. Pekerjaan Land Clearing

Pekerjaan Land Clearing adalah pekerjaan penyiapan tapak sebelum pekerjaan

konstruksi dilakukan, dengan menggunakan peralatan, seperti buldoser atau

grader, dan kadang kala dipergunakan pula back hoe jika terpaksa dilakukan

cut & fill (pemotongan dan penimbunan tanah dengan tujuan untuk meratakan

tanah.

Peralatan yang digunakan dan cara yang dipilih untuk pekerjaan land clearing

ini sangat menentukan jumlah produksinya.

Tabel 1. Sifat Pekerjaan Land Clearing dan Peralatan Kerja

Luas Pekerjaan

Pembongkaran Akar

Pemotongan rata dengan

muka tanah atau diatasnya

Pembenaman pohon kedalam tanah dengan

pukulan

Diurug dengan tanah.

PEMBERSIHAN RINGAN : (diameter pepohonan 5 cm)

Sampai dengan 4 ha.

Dengan blade bulldozer, cangkul besar dan cangkul kecil, kapak

Kapak, machet, brushhook, cangkul besar (garpu), cangkul, dengan gergaji sirkular yang bermesin

Dengan blade bull· dozer

Bajak mold - board, bajak piringan, piringan penyobek (Discharrow).

PEMBERSIHAN SEDANG (diameter pepohonan 5- 20 cm).

s/d 4 ha. Blade bulldozer Kapak, gergaji, gergaji mesin

Blade Bulldozer Bajak piringan besar, piringan penyobek

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 9

2. Kantor Proyek

Kantor proyek atau Direksi Keet dibangun sebagai tempat bekerja pagi para

staf baik staf dari Kontraktor, Pengawas maupun Pemilik Proyek di lapangan,

yang dilengkapi dengan ruang-ruang kerja staf, ruang rapat, ruang pimpinan,

mushola, dan toilet. Kantor direksi Keet dibangun dengan konstruksi tidak

permanen karena sifatnya sementara, begitu proyek selesai bangunan

dibongkar. Pada umumnya dipergunakan konsruksi kayu atau besi baja ringan

dengan dinding multipleks, GRC (Glass Reinforced Concrete) dengan atap seng

atau asbes gelombang. Direksi Keet dibangun dengan ukuran paling sedikit 4

m x 6 m dan umumnya ditempatkan di bagian depan lokasi proyek, untuk

memudakan kontrol atas tenaga kerja yang keluar masuk dan bahan bangunan

yang masuk.

3. Gudang Material dan Peralatan

Bahan-bahan yang harus terlindungi dari pengaruh cuaca, seperti semen dan

material finishing lainnya harus disimpan dalam tempat tertutup. Untuk itu

diperlukan tempat penyimpanan yang disebut gudang. Sementara itu, gudang

peralatan berfungsi untuk tempat penyimpanan alat-alat ringan seperti

vibrator untuk pemadatan beton, alat-alat pengukur (theodolit), alat-alat ukur

pekerjaan finishing (mesin potong keramik, mesin bor), serta berbagai

komponen peralatan lainnya.

4. Pagar Proyek

Pembuatan pagar proyek adalah suatu pekerjaan pemberian batas terhadap

lahan yang akan dibangun. Bahan yang digunakan bisa berupa seng yang

ditempel pada batang besi baja ringan atau besi hollow atau kayu dengan

ukuran 5/7 (kaso) yang berfungsi sebagai penguat.

5. Kebutuhan Listrik Kerja

Kebutuhan tenaga listrik yang dimaksud, adalah jumlah daya yang diperlukan

oleh Kontraktor untuk meleksanakan pekerjaan konstruksi selama pelaksanaan

proyek. Sumber daya listrik biasanya deperoleh dari PLN maupun penyediaan

genset sendiri, tergantungpenggunaanya. Daya listrik yang diperlukan oleh

proyek, meliputi penerangan, AC, Peralatan Kerja, Peralatan Kantor, dan lain-

lain.

10 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

6. Kebutuhan Air Kerja

Kebutuhan air kerja untuk keperluan proyek bisa diperoleh dari sumur atau

PAM (Perusahan Air Minum). Air diperlukan untuk memenuhi kebutuhan-

kenutuhan seperti tolilet, pencucian kendaraan proyek, dan keperluan lain

yang membutuhkan air.

7. Papan Nama Proyek

Papan nam proyek harus ditempatkan di dekat pintu masuk lokasi pekerjaan

atau ditempelkan pada pagar proyek. Papan nama proyek berisi informasi

tentang pemilik, nama dan alamat proyek, nomor IMB, nilai proyek, direksi

teknik dan nama kontraktor serta nama konsultan perencana dan konsultan

pengawas (atau konsultan MK).Pemerintah daerah menentukan bentuk dan

dimensi papan proyek.

C. Penyelidikan Tanah (Soil Investigation)

Penyelidikan tanah untuk penyediaan perumahan biasanya menggunakan 2 (dua)

cara, yaitu "sondir dan "boring", namun khusus untuk rumah tapak, mengingat

beban bangunan yang relatif ringan cukup dipergunakan Sondir

Pekerjaan sondir (Dutch Cone Penetration Test, CPT) merupakan alat penyelidikan

tanah yang sangat sederhana dan populer di Indonesia. Alat sondir, memberikan

tekanan konus dan hambatan pelekat yang dapat dikorelasikan terhadap

parameter tanah yang lain seperti : undrained shear strength, kompressibilitas,

elastisitas tanah dan dapat memperkirakan jenis lapisan tanah dan parameter

tanah lainnya.

Gambar 1. Alat Sondir

Evaluasi kondisi tanah bawah permukaan di lapangan, stratigrafi (menduga struktur lapisan tanah), klasifikasi lapisan tanah, kekuatan lapisan tanah dan kedalaman lapisan tanah keras.

Menentukan lapisan tanah yang harus dibuang dan diganti dengan tanah yang lebih baik dan dipadatkan dan kontrol kepadatan tanah timbunan atau urugan.

Perencanaan pondasi dan perhitungan settlement.

Perencanaan stabilitas lereng galian atau timbunan dan lain-lain.

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 11

Untuk menentukan letak dan banyaknya titik bor dan sondir suatu proyek banyak

ditentukan oleh: jenis dan karakteristik sruktur bangunan atas yang direncanakan,

keanekaragaman sruktur geologi dan kondisi topografi daerah setempat, serta

lokasi atau daerah yang dianggap kritis. Pedoman penentuan letak dan banyaknya

bor dan sodir belum ada acuan yang jelas/pasti, namun acuan ini dapat

dipergunakan:

1. Untuk proyek baru yang luas, pada survey awal jarak titik bor dan sondir

antara 30 m sampai 50 m satu dengan yang lainnya. Sedangkan pada survey

detail penentuan titik-titik bor dan sondir harus dilakukan pada bangunan

yang berat dan penting.

2. Untuk sruktur yang besar dengan jarak kolom dekat, tempatkan titik-titik bor

dan sondir berjarak 15 – 25 m, utamakan meletakkan titik bor dan sondir pada

kolom yang bebannya berat, lokasi shearwall, lokasi ruang mesin dan

sebagainya.

3. Bangunan Gedung atau pabrik yang luas dengan beban kolom ringan sampai

sedang, penempatan titik bor dan sondir cukup pada ke-empat sudut

ditambah satu titik ditengah. Sedangkan untuk beban kolom berat dan daerah

pantai perlu ditambah titik sondir dan boring.

4. Jika terdapat rencana tembok penahan tanah yang panjang, tempatkan titik

bor dan sondir masing-masing berjarak 60 m sepanjang alinemen dinding, dan

tambahkan 2 (dua) titik bor atau 2 (dua) titik sondir diluar rencana dinding

pada daerah yang dianggap kritis dan rawan longsor.

Hasil dari tes sondir ini dipakai untuk:

1. Menentukan tipe atau jenis pondasi apa yang mau dipakai

2. Menghitung daya dukung tanah asli

3. Menentukan seberapa dalam pondasi harus diletakkan nantinya

Keuntungan menggunakan Sondir:

1. Cukup ekonomis.

2. Apabila contoh tanah pada boring tidak bisa diambil (tanah lunak/ pasir).

3. Dapat digunakan manentukan daya dukung tanah dengan baik.

4. Adanya korelasi empirik semakin handal.

5. Dapat membantu menentukan posisi atau kedalaman pada pemboran.

12 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

6. Dalam prakteknya uji sondir sangat dianjurkan didampingi dengan uji lainnya

baik uji lapangan maupun uji laboratorium, sehingga hasil uji sondir bisa

diverifikasi atau dibandingkan dengan uji lainnya.

7. Dapat dengan cepat menentukan lekat lapisan tanah keras.

8. Dapat diperkirakan perbedaan lapisan

9. Dapat digunakan pada lapisan berbutir halus dan baik digunakan untuk

menentukan letak muka air tanah.

Kerugian:

1. Jika terdapat batuan lepas biasa memberikan indikasi lapisan keras yang

salah.

2. Jika alat tidak lurus dan tidak bekerja dengan baik maka hasil yang diperoleh

bisa merugikan.

3. Tidak dapat diketahui tanah secara langsung.

Secara umum, daya dukung tanah rata-rata dapat dirumuskan:

Tabel 2. Contoh Tabel Daya Dukung Tanah

Tabel di samping ini merupakan

contoh yang memperlihatkan daya

dukung tanah berdasarkan

kedalaman lapisan, dimana

penyelidikan taah dilakukan dengan

menggunakan Sondir dan Boring.

Untuk pembangunan rumah susun

sederhana sewa, biasanya

dilakukan 3 kali sondir dan 2 kali

Boring pada lokasi tapak bangunan,

sehingga diharapkan hasil yang

diperoleh lebih dappat

dipertanggung jawabkan untuk

merancang pondasi bangunan.

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 13

D. Pengukuran dan Pematokan (Setting Out/ Uitzet)

Pengukuran dan pematokan (setting out/stake out) adalah pekerjaan tahap

awal dalam pelaksanaan pekerjaan konstruksi. Sebelum malaksanakan pengukuran

dan pematokan juru ukur perlu menyiapkan dokumen gambar kerja (gambar

rencana, gambar denah ruang dan gambar denah pondasi). Pada pengukuran dan

pematokan bangunan gedung serta pembuatan blok dan kaveling perumahan

dengan bentuk ruang siku siku dapat dipergunakan 2 (dua) cara yaitu dengan cara

menerapkan rumus Phytagoras untuk menghitung panjang sisi segitiga. Pada

umumnya untuk membuat kesikuan gedung di lapangan menggunakan

perbandingan sisi segitiga dengan ukuran sisi segitiga 60 cm: 80 cm : 100 cm, atau

3 m: 4 m : 5 m, atau 6 m: 8 m : 10 m dsb, dimana pada cara tersebut menggunakan

alat ukur jarak datar pita ukur baja panjang 30 m atau 50 m dengan ketelitian

bacaan mm. Selain cara sederhana pada pengukuran dan pematokan dapat juga

menerapkan sistem koordinat, alat yang digunakan pada cara ini adalah teodolit

manual, teodolit digital atau teodolit total station (TS) dengan ketelitian bacaan

sudut satuan detik.

Pada pelaksanaan sistem ini juru ukur dapat melakukan pekerjaan pengukuran

dan pematokan titik-titik as sesuai data ukuran yang ada pada gambar denah

ruang yang sudah dihitung jarak dan sudut datarnya, dengan sekali berdiri teodolit

pada patok tetap sebagai referensi dapat melaksanakan pengukuran dan

pematokan semua titik as gedung sesuai kemampuan jarak bidik minimum dan

maksimum teodolit.

1. Garis Sempadan Bangunan/ GSB (Rooi)

Pada pekerjaan pengukuran dan pematokan garis sempadan (Rooi) bangunan

dan titk tetap (benchmark) harus sesuai persyaratan yang ditentukan dan

bekerja sama dengan instansi yang terkait (Dinas Tata Ruang Pemerintah

Daerah), pada awal pekerjaan pengukuran dan pematokan.

2. Datum Utama dan Sekunder

a. Sebagai ketinggian (level) referensi, patok tetap yang ada di lapangan

digunakan sebagai referensi atau pedoman Patok permanen dibuat dari

beton dengan ukuran panjang, lebar dan tinggi sesuai dengan persyaratan,

ditempatkan pada daerah aman serta diikat dan ditandai dengan teliti.

14 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

b. Patok tetap referensi harus dijaga sampai akhir pelaksanaan pekerjaan

pembangunan. Patok tetap referensi ini merupakan referensi semua

pengukuran dan pematokan gedung (jarak dan sudut datar serta

koordinat).

c. Pengukuran titik dan level lainnya dikerjakan secara teliti menggunakan

alat sipat datar (Waterpass) dan theodolite yang telah dikalibrasi.

d. Kontraktor harus memberitahu pengawas secara tertulis setiap ketidak

sesuaian antara gambar dan kondisi site dan jika menemui keraguan atas

data patok tetap referensi.

e. Kontraktor bertanggung-jawab atas semua hasil pengukuran.

Pengawasan oleh pengawas resmi tidak melepaskan tanggung jawab

kontraktor.

3. Papan Referensi Elevasi (Peil)

a. Papan referensi bangunan dibuat dari kayu dan dipasang dengan kokoh

dan akurat pada posisinya.

b. Tanda referensi bangunan dibuat dari kayu dengan ukuran lebar minimum

c. 150 mm dan tebal 20 mm.

d. Referensi elevasi bangunan sama dengan datum utama, kecuali ditentukan

lain.

e. Setelah selesai pemasangan referensi bangunan, kontraktor harus

melaporkan kepada pengawas untuk inspeksi dan persetujuan.

f. Semua tanda yang menunjukan as dan elevasi harus dibuat dari cat terang

dan tahan cuaca, menggunakan simbol standard yang disetujui pengawas.

4. Pengukuran Site

a. Kontraktor harus memulai pekerjaan berpedoman pada as utama dan as

referensi seperti yang terlihat pada rencana tapak dan bertanggung jawab

penuh atas hasil pengukuran.

b. Kontraktor harus menyediakan material, alat dan tenaga kerja, termasuk

juru ukur yang berpengalaman, dan setiap saat diperlukan harus siap

mengadakan pengukuran ulang.

c. Kontraktor harus bertanggung jawab untuk melindungi dan memelihara

patok tetap utama

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 15

d. Selama pekerjaan pembangunan. Kontraktor bertanggung jawab untuk

memelihara patok sekunder dilapangan dengan jumlah dan posisi sesuai

arahan pengawas.

5. Tahapan-tahapan Pematokan dan Pengukuran

Tahapan-tahapan pengukuran dan pengukuran yang harus dilakukan oleh juru

ukur dalam menerapkan sistem ini adalah sebagai berikut:

a. Meginterpretasi data dan informasi yang disajikan pada gambar kerja

(gambar site plan, denah ruang dan pondasi).

b. Menghitung jarak datar dan sudut datar setiap as gedung sesuai gambar

kerja.

c. Menyajikan hasil hitungan dalam bentuk tabel.

d. Menentukan garis sempadan ( Rooi ) bangunan sesuai gambar rencana

(site plan)

e. Menentukan basis ukur sebagai pedoman pengukuran jarak dan sudut

datar

f. Menentukan setiap as bangunan gedung sesuai jarak dan sudut datar

yang telah dihitung.

g. Mengontrol kesikuan dan jarak datar sesuai data ukuran yang tersedia

pada gambar denah ruang dan pondasi

h. Menghitung kebutuhan bahan konstruksi bowplank.

i. Memasang patok bowplank menerus sesuai bentuk dan ukuran gedung

j. Menentukan peil lantai ( ± 0.00 )

k. Memindah as ukuran gedung pada konstruksi bowplank

l. Mengontrol kesikuan dan jarak sesuai denah ruang dan pondasi

E. Pemasangan Bouwplank

Pekerjaan pemasangan bouwplank biasanya dilakukan bersamaan atau setelah

pekerjaan pengukuran dilakukan. Pemasangan Bouwplank (Pematokan)

dilaksanakan bersama-sama oleh Pihak Proyek, Perencana Pengawas, Pelaksana

dan setelah itu dibuat Berita Acara Pematokan.

16 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

Bowplank terbuat dari kayu papan yang bagian atasnya rata dan dipakukan pada

patok kayu persegi ukuran 5/7 cm yang tertanam di dalam tanah dengan kuat

dan tegak. Untuk menentukan ketinggian papan bouwplank agar datar (Level)

bagian atasnya. Papan bowplank harus diukur menggunakan alat sipat datar

(waterpass), sedangkan untuk mengukur dari titik As ke As antar ruangan

digunakan meteran.

Setiap titik pengukuran ditandai dengan paku dan dicat dengan cat merah dan

ditulis ukuran pada papan bouwplank agar mudah di cek kembali.

Pemasangan papan bowplank dilaksanakan pada jarak 1,5 m dari As bangunan dan

dipasang sekeliling bangunan dan dipakukan pada patok (Konstruksi bowplank

menerus), sesuai bentuk dan ukuran bangunan.

F. Latihan

1. Jelaskan apa saja yang termasuk dalam pekerjaan persiapan pelaksanaan

suatu proyek konstruksi;

2. Jelaskan cara pengukuran suatu tapak (site) dan alat apa yang dipergunakan.?

3. Bagaimana Saudara meyakini bahwa pengukuran dan pematokan yang

dilakukan di lapangan sudah berbentuk siku, sesuai dengan gambar ?

4. Jelaskan bagaimana menentukan suatu sudut di lapangan telah membentuk

sudut 90⁰ sesuai dengan gambar shop drawing.

G. Rangkuman

Pekerjaan persiapan pelaksanaan konstruksi bangunan gedung tidak hanya

meliputi pekerjaan-pekerjaan yang non teknis sematan, seperti pembuatan pagar

pengaman, pembangunan direksi keet, penyiapan barak pekerja atau gudang

peralatan kerja serta penyiapan air kerja dan listrik kerja, tetapi meliputi pula

pekerjaan yang bersifat teknis dan sangat menentukan keberhasilan suatu

kegiatan konstruksi bangunan gedung, yaitu penyeledikan tanah (soil

investigation). Tidak seorangpun yang dapat menduga daya dukung tanah dan

hingga berapa jauh tanah keras berada sampai permukaan tanah, dan tidak

seorangpun dapat menduga apakah tanah tersebut akan stabil atau tidak stabil.

Oleh karena itu selalu diperlukan penyelidikan tanah dalam bentuk sondir dan

boring. Pada bangunan rumah khusus, penyeldikan tanah cukup dilakukan dengan

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 17

sondir, mengingat beban bangunan rumah khusus relatif ringan, namun pada

rumah khusus wajib dilakukan sondir dan boring.

Hasil sondir dan boring akan menentukan desain pondasi yang akan dipergunakan

pada rumah susun, apakah akan menggunakan pondasi lajur beton bertulang,

pondasi rakit, pondasi tiang pancang, pondasi sumuran atau pondasi dengan

Konstruksi Sarang Laba-laba (KSL), sedangkan pada rumah khusus lazimnya

dipergunakan konstruksi pondasi batu kali atau beton bertulang, dengan desain

setempat (titik) atau lajur.

Untuk memastikan pemasangan pondasi, terlebih dahulu dilakukan pengukuran

dan pematokan (setting out/uitzet), dilanjutkan dengan pemasangan bouwplank.

Pada saat pemasangan bouwplank harus sudah diketahui berapa peil (ketinggian)

yang ditentukan dari muka tanah, yang merupakan ketinggian (peil) lantai dasar

bangunan.

Kesalahan dalam pengukuran dan pematongan dapat menyebabkan dimensi

bangunan atau arah bangunan atau perletakan bangunan berubah tidak sesuai

dengan gambar, dan kesalahan dalam pemasangan bouwplank akan berdampak

pada tidak sikunya bangunan bahkan dapat berakibat pada tidak sesuainya

penempatan pondasi sebagaimana gambar DED, selain dapat berdampak pada

berkurangnya luas ruangan atau berkurangnya luas bangunan.

18 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 19

BAB 3

PELAKSANAAN PEKERJAAN STRUKTUR

20 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

Pelaksanaan Pekerjaan Struktur

A. Indikator Keberhasilan

Dengan mengikuti pembelajaran ini, peserta pelatihan diharapkan mampu

menjelaskan pelaksanaan pekerjaan struktur bangunan rumah susun maupun

rumah tapak (landed) atau rumah khusus, dan bagaimana struktur diwujudkan

melalui konstruksi yang dipergunakan.

B. Pekerjaan Struktur Bawah (Sub Structure)

Dengan adanya penyediaan rumah khusus dan rusunawa pada Direktorat jenderal

Penyediaan Perumahan, pekerjaan struktur bawah dapat dibedakan untuk rumah

tapak (rumah khusus merupakan rumah tapak, sekalipun berdasarkan UU No. 20

Tahun 2011 Tentang Rumah Susun, didefinisikan pula adanya rumah susun khusus)

dan rumah susun.

Pondasi untuk rumah tapak dapat dibedakan antara pondasi setempat (pondasi

titik) dan pondasi lajur dengan altarnatif konstruksi batu kali, beton bertulang,

bahkan jika konstruksi atas rumah tapak merupakan konstruksi tidak permanen

(seluruhnya merupakan konstruksi kayu) atau konstruksi semi permanen

(konstruksi kombinasi antara dinding bata/ batako setinggi 1,0 m dengan dinding

papan di atasnya, dapat dipergunakan bahan batako atau batu bata sebagai

konstruksi.

Gambar 2. Pondasi Lajur Batu Kali pada Rumah Tapak

Gambar di samping ini merupakan

pondasi batu kali menerus yang lazim

dipergunakan pada struktur rumah tapak

(rumah khusus) dengan kedalaman

pondasi 60 cm - 70 cm. Batu kali yang

dipergunakan adalah batu pecah yang

disusun sesuai dengan dimensi yang

tercantum dalam gambar DED.

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 21

Urutan pelaksanaan pekerjaan dapat dijelaskan sebagai berikut:

Gambar 3. Diagram Pemasangan Pondasi Batu Kali Untuk Rumah Tapak

Penjelasan :

1. Cor lantai kerja merupakan campuran adukan semen dan pasir dengan

perbandingan campuran 1 PC : 5 PS (PC = portland cement, PS = Pasir);

2. Aanstamping adalah susunan batu kali atau koral tanpa adukan;

3. Pemasangan batu kali dengan campuran adukan 1 PC : 5 PS;

4. Stek besi beton menggunakan besi beton diameter (dia) 8 mm;

5. Pemadatan kembali pasir urug dapat menggunakan stemper.

Pasir yang dipergunakan untuk pemasangan pondasi batu kali merupakan pasir

cor, pasir tanpa campuran lumpur atau tidak mengandung garam seperti pasir laut

(di pasaran terdapat beberapa jenis pasir, yaitu pasir pasir, umumnya pasir sungai,

pasir cor (beton) dari pegunungan atau pasir ekstra beton, dengan butiran lebih

tajam, seperti pecahan kaca halus).

Untuk bangunan rumah susun, lazim dipergunakan pondasi pancang mini (mini

pile), bore pile atau pondasi Konstruksi Sarang Laba-laba (KSL). Namun jika daya

dukung tanah baik dan bangunan rumah susun hanya 3 lantai dapat pula

dipergunakan pondasi lajur beton bertulang.

Pelaksanaannya akan dijelaskan seperti dibawah ini :

1. Persiapan Lokasi Pemancangan

Mempersiapkan lokasi dimana alat pemancang akan diletakkan. Tanah

harus dapat menopang berat alat pancang. Bilamana elevasi akhir kepala

tiang pancang berada di bawah permukaan tanah asli (karena pada elevasi

akhir harus dibuat kepala pondasi (poer pondasi), maka galian harus

dilaksanakan terlebih dahulu sebelum pemancangan dilakukan. Perhatian

22 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

khusus harus diberikan agar dasar pondasi tidak terganggu oleh penggalian

diluar batas-batas yang ditunjukan oleh gambar 3.

2. Persiapan Alat Pancang

Pelaksana harus menyediakan alat untuk memancang tiang yang sesuai

dengan jenis tanah dan jenis tiang pancang sehingga tiang pancang tersebut

dapat menembus masuk pada kedalaman yang telah ditentukan atau

mencapai daya dukung yang telah ditentukan,tanpa kerusakan. Alat pancang

yang digunakan dapat dari jenis drop hammer, diesel hammer atau hidrolik.

Berat palu pada jenis drop hammer sebaiknya tidak kurang dari jumlah berat

tiang beserta topi pancangnya. Sedangkan untuk diesel hammer berat palu

tidak boleh kurang dari setengah jumlah berat tiang total beserta topi

pancangnya ditambah 500 kg dengan berat minimum sebesar 2,2 ton.

Gambar 4. Proses Persiapan Pemancangan Tiang Pancang

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 23

Gambar 5. Proses Pemancangan Pondasi Tiang Pancang

3. Pemasangan Kepala Pondasi (Poer Pondasi)

diawali dengan memecahkan ujung pondasi tiang pancang sehingga besi tiang

pancang dapat masuk ke dalam poer pondasi. Selanjutnya dipersiapkan

bekisting poer pondasi dengan menggunakan kayu berukuran 4/6 dan 5/7

atau menggunakan besi hollow sebagai rangka bekisting dan setelah itu

dibentuk dinding poer pondaengan menggunakan multipleks setebal 9 mm.

Selanjutnya dilakukan pemeriksaan atas tegak atau

miringnya (sesuai gambar DED) tiang pancang dengan

menggunakan waterpass. Selanjutnya dilakukan

pemancangan tiang pancang dengan menggunakan

drop hammer atau diesel hammer hingga mencapai

tanah keras. Jika kedalaman tanah keras cukup jauh,

dilakukan penyambungan tiang pancang baik dengan

pengelasan hingga mencapai penetrasi maksimum

atau penetrasi tertentu sesuai dengan perencanaan

atau petunjuk manager tapak (site manager).

Dengan langkah yang sama dilakukan pemancangan

Gambar 6. Pembuatan Poer Pondasi

Tulangan tiang pancang harus masuk

kedalam tulangan poer pondasi.

Dimensi poer pondasi, dimensi, jenis

besi beton (besi beton polos atau ulir)

dan jumlah besi beton yang

dipergunakan untuk poer pondasi

sesuai dengan gambar DED atau shop

drawing. Demikian pula ketebalan cor

beton poer pondasi sesuai dengan

gambar DED atau shop drawing.

Pengecoran pondasi dilakukan dengan

beton sesuai dengan kualitas beton

yang direncanakan.

24 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

Pemasangan bekisting poer pondasi memenuhi ketentuan berikut:

a. Bekisting harus dibuat dan dipasang sesuai dengan bentuk, ukuran dan

posisi menyerupai sebagaimana disyaratkan pada gambar

b. Bekisting harus mampu memikul tekanan atau beban yang diakibatkan

oleh beton basah, beban pelaksanaan dan beban-beban lainnya

c. Bekisting harus cukup kaku (stabil) artinya harus dapat menghasilkan

bentuk yang tetap bagi struktur beton sesuai yang direncanakan

d. Perencanaan bekisting harus didasarkan oleh perlengkapan pemasangan,

peralatan pembongkaran, kecepatan pemasangan dan biaya yang efisien.

e. Sambungan bekisting harus baik sehingga tidak rusak/bocor pada saat

pelaksanaan pengecoran dan juga tidak merusak beton

f. Bahan bekisting harus terbuat dari materi yang tidak menyerap air semen

dan juga tidak merusak beton,

g. Pemasangan bekisting harus benar-benar sesuai dengan gambar rencana

baik secara vertical maupun horizontal

Setiap poer pondasi, satu dengan yang lain harus saling diikat dengan tie

beam (sloof) beton bertulang dimana sebagian tulangan sloof harus masuk

dan diikat dengan tulangan poer pondasi, namun jika sloof dapat juga berada

di atas poer pondasi seluruh tulangan sloof menerus dan terikat dengan

tulangan kolom, sehingga lantai dasar bangunan dan bangunan secara

keseluruhan menjadi lebih kaku, sekaligus untuk meratakan beban bangunan

yang dipikul oleh kolom untuk kemudain diteruskan kepada pondasi dan

tanah di bawahnya. Hal yang sama dibangun rumah tapak (atau rumah

khusus) tulangan balok sloof menerus menembus kolom utama atau kolom

beton bertulang. Bahan bangunan lain yang dapat menggantikan sloof beton

adalah baja profil, namun perlu dilakukan pengecatan anti karat pada baja

profile atau menggunakan pelapis lainnya.

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 25

Gambar 7. Penulangan Tie Beam (Sloof)

C. Pekerjaan Struktur Atas (Upper Structure) dengan Metoda

Konvensional

Pekerjaan struktur atas (super/upper structure) untuk rumah tapak terdiri atas

pekerjaan kolom, pekerjaan balok atau ring balk dan pekerjaan balok sopi-sopi,

serta pekerjaan rangka atap, sedangkan pada bangunan rumah susun sederhana

ditambahkan dengan pekerjaan konstruksi lantai 2, lantai 3 dan seterusnya sesuai

dengan gambar DED.

Pekerjaan struktur atas (upper structure) merupakan bagian struktur yang

berfungsi menerima kombinasi pembebanan, yaitu beban mati, beban hidup, berat

sendiri struktur, dan beban lainnya yang direncanakan .Selain itu struktur

bangunan atas harus mampu mewujudkan perancangan arsitektur sekaligus harus

mampu menjamin segi keamanan dan kenyamanan. Oleh karena itu, bahan-bahan

yang digunakan dalam bangunan ini mempunyai kriteria perancangan, antara lain,

kuat, tahan api sesuai standar yang ditetapkan, awet untuk pemakaian jangka

waktu yang lama, mudah dikerjakan dan dibentuk, serta ekonomis dalam

pelaksanaan dan pemeliharaannya.

Untuk bangunan rumah susun sederhana sewa, pekerjaan struktur atas

merupakan sub pekerjaan yang meliputi pekerjaan plat lantai dan balok, pekerjaan

kolom dan pekerjaan tangga.

1. Kolom

Fungsi kolom adalah untuk meneruskan beban seluruh bangunan ke pondasi.

Kolom termasuk struktur utama untuk meneruskan berat bangunan dan

Tulangan tie beam atau sloof harus

dilakukan menerus, sehingga beban

bangunan dapat didistribusikan

kesetiap poer pondasi untuk

diteruskan kepada tiang pancang dan

tanah. Pada rumah tapak tidak

dipergunakan poer pondasi beton

bertulang, melainkan penulangan

sloof, pemasangan beskisting dan

pengecoran sloof langsung diletakkan

sloof di atas pondasi lajur batu kali.

26 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

beban lain seperti beban hidup (manusia dan barang-barang), serta beban

angin, dimana seluruh beban yang diterima kolom didistribusikan ke

permukaan tanah di bawahnya melalui pondasi. Konstruksi kolom dapat

terbuat dari tulangan baja dan beton, dimana keduanya merupakan gabungan

antara material yang tahan tarikan (baja) dan tahan tekanan (beton).

Gabungan kedua material ini dalam struktur beton memungkinkan kolom

atau bagian struktural lain seperti sloof dan balok bisa menahan gaya tekan

dan gaya tarik pada bangunan .

Ada tiga jenis kolom beton bertulang yaitu :

a. Kolom menggunakan pengikat sengkang lateral. Kolom ini merupakan

kolom beton yang ditulangi dengan batang tulangan pokok memanjang,

yang pada jarak spasi tertentu diikat dengan pengikat sengkang ke arah

lateral.

b. Kolom menggunakan pengikat spiral. Bentuknya sama dengan yang

pertama hanya saja sebagai pengikat tulangan spiral yang dililitkan

keliling membentuk heliks menerus di sepanjang kolom. Fungsi dari

tulangan spiral adalah memberi kemampuan kolom untuk menyerap

deformasi cukup besar sebelum runtuh, sehingga mampu mencegah

terjadinya kehancuran seluruh struktur sebelum proses redistribusi

momen dan tegangan terwujud.

c. Struktur kolom komposit, merupakan komponen struktur tekan yang

diperkuat pada arah memanjang dengan gelagar baja profil atau pipa,

dengan atau tanpa diberi batang tulangan pokok memanjang.

Pada dasarnya terdapat 2 fungsi kolom, yaitu kolom utama sebagai pemikul

beban sekaligus sebagai unsur pengkaku bangunan terhadap beban lateral

dan kolom praktis yang hanya berfungsi sebagai pemegang dan pengkaku

dinding, sehingga tidak terjadi deformasi pada dinding.

a. Kolom Utama:

Yang dimaksud dengan kolom utama adalah kolom yang fungsi utamanya

menyanggah beban utama yang berada diatasnya. Untuk rumah tapak

disarankan jarak kolom utama adalah 3,0 m, agar dimensi balok untuk

menompang lantai tidak tidak begitu besar, dan apabila jarak antara

kolom dibuat lebih dari 3,0 meter, maka struktur bangunan harus

dihitung. Sedangkan dimensi kolom utama untuk bangunan rumah

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 27

tinggal lantai 2 biasanya dipakai ukuran 20/20 atau ukuran lain dengan

luas penampang kolom seluas yang sama, dengan tulangan pokok 8d

12mm, dan begel d 8 -10 cm (8 d 12 maksudnya jumlah besi beton

diameter 12mm 8 buah, 8 – 10 cm maksudnya begel diameter 8 dengan

jarak 10 cm). Pada rumah tapak (atau rumah khusus) karena beban

bangunan yang relatif tidak berat, sesungguhnya cukup hanya diperkuat

dengan kolom praktis, sedangkan pada rumah susun. dengan trave dan

bentang kolom di atas 3 m, memang dibutuhkan kolom praktis.

b. Kolom Praktis :

Adalah kolom yang berpungsi membantu kolom utama dan juga sebagai

pengikat dinding agar dinding stabil, jarak kolom maksimum 3,0 meter,

atau pada pertemuan pasangan bata, (sudut-sudut). Dimensi kolom

praktis 12/12 dengan tulangan beton 4 diameter 10 mm dan beigel

(sengkang) besi beton dengan diameter 8 mm - 20 cm (sengkang

ditempatkan pada setiap jarak 20 cm). Kolom utama harus dibuat

menerus dari lantai bawah sampai lantai atas, artinya letak kolom-kolom

utama tidak boleh digeser pada tiap lantai, karena hal ini akan

menghilangkan sifat kekakuan dari struktur rangka portalnya, bahkan

akan menambah puntir pada kolom di bawahnya. Jadi harus dihindarkan

denah kolom yang tidak sama untuk tiap-tiap lapis lantai. Ukuran kolom

makin ke atas boleh makin kecil, sesuai dengan beban bangunan yang

didukungnya makin ke atas juga makin kecil. Perubahan dimensi kolom

harus dilakukan pada lapis lantai, agar pada suatu lajur kolom

mempunyai kekakuan yang sama. Prinsip penerusan gaya pada kolom

pondasi adalah balok portal merangkai kolom-kolom menjadi satu

kesatuan. Balok menerima seluruh beban dari plat lantai dan

meneruskan ke kolom-kolom utama. Hubungan balok dan kolom adalah

perletakan jepit-jepit, yaitu suatu sistem dukungan yang dapat menahan

momen, gaya vertikal dan gaya horisontal. Untuk menambah kekakuan

balok, dimana pada bagian pangkal pertemuan dengan kolom, boleh

ditambah tebalnya.

28 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

Gambar 8. Pemasangan Bekisting Kolom

Penuangan adukan atau campuran beton ke kolom beton dengan

menggunakan concrate pump (untuk rumah tapak, tidak perlu dilakukan

dengan concrete pump, cukup dengan ember cor) dan dalam pelaksanaan

pembangunan rumah khusus dapat menggunakan beton jadi (Ready mix, K

250, atau K 300 atau K350) atau campuran beton site mix dengan sesuai

kualitas beton yang ditetapkan. Untuk konstruksi rumah khusus, kualitas

beton ang dipergunakan cukup K 175.

Persiapan pelaksanaan pengecoran:

a. Menyiapkan alat-alat pendukung di lapangan, seperti vibrator, pipa

penyalur beton, air untuk kompresor, dan lampu penerangan jika

pengecoran dilakukan pada malam hari;

b. Sebelum adukan beton dimasukkan dalam pompa, dilakukan

pengambilan benda uji dan test slum atas beton;

c. Memeriksa jumlah, letak, jarak antara panjang penyaluran, panjang

penjangkaran besi beton, diameter tulangan besi, beton decking dan

'kaki ayam" yang harus sesuai dengan gambar DED, termasuk perlu

diperiksa posisi bekisting agar cukup kuat menahan beban adukan beton

dan tidak bocor;

d. Membersihkan bekisting dan tulanan dari segala jenis sampah dan

kotoran dengan kompresor, kemudian dilamuri dengan mud oil;

e. Lubang-lubang untuk instalasi listrik, air dan lain-lain harus terpasang

dengan baik. Setelah hal-hal tersebut dilaksanakan, baru pengecoran

dapat dilakukan;

Pelaksanaan pengecoran beton dilakukan

setelah pemasangan bekisting dan tulangan

selesai, dalam hal ini pelaksanaan pengecoran

dilakukan serentak untuk semua kolom pada

ketinggian tertentu sehingga akan

mempercepat waktu, dimana pengecoran

dimulai dari kolom 1 dan dilanjut ke kolom

berikutnya.

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 29

f. Pengambilan sample beton kubus/ silinder sebagai quality control

manajemen mutu material yang harus mencapai mutu karakteristik

beton sesuai dengan rencana;

g. Menuangkan adukan (spesi) beton ke dalam bekisting kolom dengan

concrete pump, dengan dibantu tenaga pengecor yang sekaligus

menggetarkan bekisting agar beton tersebar merata dan padat;

h. Setelah bekisting kolom terisi penuh adukan beton, kelurusan horisontal

dan vertikal harus dikontrol dengan 2 (dua) sisi yang berbeda

menggunakan lot grativikasi.

2. Balok

Balok adalah bagian dari structural sebuah bangunan yang kaku dan dirancang

untuk menanggung dan mentransfer beban menuju elemen-elemen kolom

penopang. Selain itu ring balok juga berfungsi sebag pengikat kolom-kolom

agar apabila terjadi pergerakan kolom-kolom tersebut tetap bersatu padu

mempertahankan bentuk dan posisinya semula. Ring balok dibuat dari bahan

yang sama dengan kolomnya sehingga hubungan ring balok dengan kolom

bersifat kaku, tidak mudah berubah bentuk. Pola gaya yang tidak seragam

dapat mengakibatkan balok melengkung atau defleksi yang harus ditahan oleh

kekuatan internal material.

Beberapa jenis balok antara lain :

a. Balok sederhana bertumpu pada kolom diujung-ujungnya, dengan satu

ujung bebas berotasi dan tidak memiliki momen tahan.

b. Balok Kantilever adalah balok yang diproyeksikan atau struktur kaku

lainnya didukung hanya pada satu ujung tetap

c. Balok teritisan adalah balok sederhana yang memanjang melewati salah

satu kolom tumpuannya.

d. Balok kontinu atau balok menerus memanjang secara menerus melewati

lebih dari dua kolom tumpuan untuk menghasilkan kekakuan yang lebih

besar dan momen yang lebih kecil dari serangkaian balok tidak menerus

dengan panjang dan beban yang sama.

Balok terbagi dari beberapa macam, yaitu :

a. Balok kayu, menopang papan atau dek structural. Balok dapat ditopang

oleh balok induk, tiang, atau dinding penopang beban.

30 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

b. Balok baja, menopang dek baja atau papan beton pracetak. Balok dapat

ditopang oleh balok induk ( girder ), kolom, atau dinding penopang

beban.

c. Balok beton, untuk menopang pelat beton yang dicor di tempat

dikategorikan menurut bentangan dan bentuk cetakannya. Ukuran

ketinggian balok pada konstruksi beton bertulang dapat diambil 1/12 L

hingga 1/10 L (sepersepuluh hingga seperduabelas panjang bentang),

sehingga jika bentang struktur 6 m (600 cm), berarti ketinggian balok

dapat ditentukan 60 cm atau 50 cm, sedangkan lebar balok dapat diambil

1/2 atau 2/3 tinggi balok sebesar 40 cm atau 25 cm.

Tulangan utama dan tulangan beigel (sengkang) pada balok harus dihitung

terhadap besarnya momen, gaya lintang dan gaya geser serta sangat

tergantung pada jenis tumpuan, apakah menggunakan tumpuan jepit atau

tumpuan sendi. Demikian pula jumlah tulangannya dan besar diameter besi

beton yang dipergunakan termasuk jarang beigel (sengkang) harus dihitung.

Dengan demikian dalam pembuatan bekisting ukuran kolom harus

diperhatikan termasuk pembuatan penguat dinding bekisting dengan

menggunakan kayu kaso ukuran 4/6 agar pada saat pengecoran beksiting

sanggup menahan beban adukan beton. Demikian pula perakitan besi beton

harus diperhatikan perletakannya, dimana untuk tulangan tarik jumlah besi

atau diameter tulangannya lebih besar dari pada pada tulangan tekan.

Kesalahan dalam penempatan tulangan balok (misalnya terbalik, dimana

tulangan tarik dipasang di sebelah atas dan tulangan tekan diletakkan di

sebelah bawah) akan menyebabkan keruntuhan struktur lantai.

3. Plat Lantai Beton Bertulang

Pada bangunan bertingkat seperti rusunawa, dimana konstruksinya

dilaksanakan dengan konvensional, pemasangan bekisting plat lantai dan

balok dipasang berbarengan, sehingga tulangan plat lantai dapat masuk ke

dalam tulangan balok.

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 31

Tabel 3. Alat dan Bahan Pemasangan Scafolding

Penulangan plat lantai dilakukan di atas bekisting yang telah disangga oleh

perancah, sesuai dengan gambar DED atau gambar shop drawing.

Untuk plat lantai pada umumnya dipergunakan besi beton dengan diameter

8,0 mm pada setiap jarak 20 cm, kecuali untuk lantai yang memiliki beban

berat dapat dipergunakan besi beton dengan diameter lebih besar, misalnya

dia. 10,0 mm dengan jarak antar besi beton lebih kecil (10 cm atau 15 cm).

Sebelum dipasang bekisting

(moulding/ cetakan) balok

dan plat lantai, terlebih

dahulu harus dipasang

perancah (scafolding) sebagai

rangka tempat perletakan

balok dan plat lantai beton

bertulang. Penempatan

rangka perancah (main

frame) ditempatkan pada

setiap jarak 50 cm. Kepala

perancah (U head) dan kaki

perancah (Jack Base) dapat

diatur ketinggiannya

32 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

Gambar 9. Gambar Flow Chart Pekerjaan Pengecoran Balok dan Plat Lantai

Gambar 10. Penulangan Balok dan Plat Lantai

Gambar di samping memperlihatkan

gambar penulangan balok dan plat

lantai, dimana penulangan plat lantai

ditempatkan menyilang dengan

tulangan balok. Sebelum dilakukan

pengecoran dengan adukan beton,

terlebih dahulu dipasang beton decker

untuk mencegah tulangan melekat

pada bekisting dan tulangan cakar

ayam untuk mencegah tulangan saling

berhimpitan.

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 33

Plat lantai beton bertulang dapat pula menggunakan konstruksi deck plat baja

(dipasaran namanya Bondek) yang ditujukan untuk menggantikan scafolding

dan bekisting,

Gambar 11. Pemasangan Tulangan Cakar Ayam Gambar 12. Pemasangan Beton Decker

Gambar 13. Bondek

Bondek adalah bahan galvanis yang

dibentuk menyerupai “seng

gelombang”. Bondek juga sekaligus di

desain untuk mengkonversi

penggunaan besaran diameter besi dan

mengkonversi ketebalan cor beton.

Sistem tekuk (gelombang plat) di desain

sekaligus membantu kekuatan struktur

beton cor plat lantai.

Gambar 14. Bondek

Cara pemasangan Bondek disajikan

pada Gambar 13. Urutannya setelah

balok beton atau baja sebagai tumpuan

selesai dibuat adalah:

1. Bondek diletakkan pada balok dan

diikat dengan balok menggunakan

angkur baut;

2. Di atas Bondek diletakkan tulangan

mesh (M6);

3. Dilakukan pengecoran

34 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

Keunggulan Penggunaan Plat Bondek :

a. Plat bondek jika digunakan sebagai pengganti bekisting maka jika cor

beton lantai sudah kering (usia kering beton 28 hari) tidak perlu dilepas

karena sudah menjadi satu sebagai unsur kekuatan struktur.

b. Jika menggunakan bekisting kayu (triplek) maka akan membutuhkan

tiang-tiang dan balok penyangga (perancah/steger) yang banyak, dengan

bondek akan mengurangi hal tersebut.

c. Hasil cor beton akan lebih rapi dan tidak terjadi cor beton keropos akibat

dari bekisting bocor.

d. Mengurangi jumlah waktu kerja tenaga dalam pemasangan bondek

dibanding bekisting kayu (triplek) dengan kata lain lebih efisien dan

ekonomis.

e. Berkurangnya volume cor beton kurang lebih 15% sampai dengan 25%.

f. Berkurangnya jumlah diameter besi tulangan cor beton karena sebagian

dikonversi dengan pemakain plat bondek.

g. Sebagian bangunan yang menggunakan aplikasi bondek maka langit-

langit kadang tidak ditutup plafon, dibiarkan terekspos, hanya di finishing

cat karena plat galvanis bondek tidak berkarat.

h. Akan lebih cepat waktu lagi jika besi cor beton batangan (konvensional)

diganti dengan besi “wire mesh”.

Kelemahan Penggunaan Plat Bondek :

a. Plat bondek tidak mudah dipotong karena itu ketika akan diaplikasikan

dilapangan sebaiknya di ukur dengan tepat kebutuhannya tiap

panjangnya, kemudian kita beli sudah dalam keadaan sudah terpotong

dan siap pakai saja.

b. Bondek dalam pemasangannya membutuhkan alat bantu “las listrik”

untuk menyambungkan antar masing-masing bondek agar terjadi saling

tarik menarik.

c. Pemasang bondek dibutuhkan pekerja tukang yang telah berpengalaman

memasangnya, tidak semua tukang bangunan mampu.

d. Tidak cocok diaplikasikan pada plat lantai cor beton untuk area tepi (plat

yang tidak ditopang balok) seperti; plat kantilever dan plat kanopi.

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 35

e. Plat bondek tidak dapat disambung oleh karena itu akhir (potongan) tepi

plat galvanis bondek harus duduk tepat diatas balok lantai.

Ukuran plat bondek mulai dari ketebalan 0,65mm, 0,75mm dan 1mm,

sedangkan lebar 1meter dan panjang 12meter. Cara mengaplikasikannya

demikian; arah ruas lipatan untuk bentang (jarak) antar balok terpendek,

misalkan; persegi bidang 3m x 6m maka pakailah potongan bondek panjang

@2,9m x 1m (lebar) dan jumlah potongan adalah kurang lebih 8 lembar.

Gambar 15. Pemasangan Plat Bondek pada Kontruksi Baja

4. Rangka Atap

Rangka atap merupakan bagian dari upper structure, yang akan menaungi

bangunan. Untuk bangunan rumah tapak, pilihan rangkat atap berbentuk atap

pelana, atap perisai atau kombinasi antara bentuk pelanan dan periasai

dengan bahan rangka berupa baja ringan atau kayu.

Pemasangan Bondek pada

bangunan dengan konstruksi baja,

dengan urutan, setelah balok baja

sebagai tumpuan selesai dibuat,

plat bondek diletakkan pada balok

dan diikat dengan menggunakan

angkur baut atau Dyna Bolt;

Gambar 16. Bentuk Atap

Gambar 17. Bentuk Atap

36 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

Bentuk atap perisasi dapat dikombinasikan dengan bentuk atap pelana,

namun pada pembangunan rumah khusus hal ini tidak dilakukan mengingat

konstruksi atap menjadi lebih rumit. Pada rumah khusus, atap pelana dapat

dirancang dengan bertumpuk, sehingga penampilan bangunan dapat lebih

baik, dan bahkan plafond dapat didesain dan dilaksanakan menempel pada

atap yang miring, sehingga dapat menambah udara dalam ruangan, selain

penampilan bangunan rumah khususnya dapat lebih baik.

Gambar 18. Contoh Kuda-kuda Baja Ringan

Gambar 19. Contoh Detail Kuda-kuda Baja Ringan

Untuk mengetahui

kestabilan kuda-kuda

dipergunakan rumus: n

= 2 j - 3, dimana n =

jumlah batang dan j

adalah jumlah

sambungan.

Kuda-kuda baja ringan ditempatkan

pada jarak setiap meter. Untuk rumah

tapak pengangkatan kuda-kuda baja

ringan dengan tenaga manusia,

sedangkan unuk rumah susun

pengangkatannya dapat dilakukan

dengan mobile crane.

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 37

Selain menggunakan bahan baja ringan di beberapa daerah terpencil, yang

jauh dari kota, masih dipergunakan kayu sebagai konstruksi kuda-kuda.

Gambar 20. Contoh Kuda-kuda Kayu

Gambar 21. Gambar Detail Kuda-kuda Kayu

Pelaksanaan pekerjaan kuda-kuda dengan konstruksi baja ringan dilakukan di

tapak bangunan (on site) atau di workshop, untuk selanjutnya diangkat dan

ditempatkan sebagai kerangka penutup bangunan. Jika pembuatan kuda-

kuda baja ringan dilakukan di workshop maka diperlukan tempat untuk

menumpuk kuda-kuda banj ringan di lapangan (stock yard).

Untuk rumah susun, selain dapat menggunakan konstruksi atap dengan

bentuk perisai atau pelana, dapat pula dipergunakan konstruksi atap beton

bertulang, dengan ketentuan, jika atap tidak berfungsi sebagai lantai (untuk

aktivitas penghuni) maka ketebalan plat beton bertulang cukup 10,0 cm,

sedangkan jika atap cor beton dipergunakan pula untuk aktivitas penghuni,

maka ketebalan atap beton bertulang paling sedikit sebesar 12,0 cm.

Kuda-kuda kayu sebaiknya

dipergunakan untuk bentang

maksimum 12,0 m, dan untuk

bentang lebih besar sebaiknya

digunakan kuda-kuda baja

ringan atau baja profil.

38 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

D. Pekerjaan Kontruksi

Metoda pracetak (precast) dapat dipergunakan untuk pembangunan rumah tapak

maupun rumah susun. Sebagai contoh, salah satu pelaksanaan konstruksi rumah

tapak dengaan metoda pracetak adalah RISHA (Rumah Instan Sejahtera) hasil

inovasi Pusat Penelitian dan Pengembangan Perumahan dan Kawasan Permukiman

yang berada di Bandung. Komponen pra cetak pada Risha adalah Sloof, Kolom,

Balok Ring dan balok Sopi, sedangkan dinding pengisi dapat menggunakan

berbagai material seperti papan, bata, batako, GRC dan lain-lain.

Gambar 24. Komponen Risha

Metoda pracetak adalah pelaksanaan konstruksi bangunan gedung dengan

menggunakan komponen bangunan dalam bentuk beton bertulang, dimana

produk hasil konstruksinya pada bangunan yang direncanakan terbagi dalam 2

kelompok besar, yaitu pracetak penuh (full precast) dan pracetak sebagian (partial

precast). Pengertian konstruksi pracetak penuh diartikan, seluruh komponen

struktur dibuat pracetak, seperti kolom, sloof (tie beam), balok dan plat lantai,

sedangkan pracetak sebagian (partial precast) tidak seluruh komponen dibuat

Gambar 22. Gambar Atap Beton Gambar 23. Gambar Penulangan Atap Beton

Komponen Risha merupakan komponen beton

bertulang yang dicetak sesuai komponennya.

Konstruksi pondasi Risha dapat menggunakan

pondasi setempat batu kali atau pondasi

umpak beton bertulang, sedangkan

sambungan antar komponen dilakukan

dengan baut (besi) baja.

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 39

dalam bentuk pracetak, misalnya hanya balok dan plat lantai, atau hanya plat

lantai.

1. Keuntungan metoda konstruksi pracetak dibandingkan dengan metoda

konstruksi konvensional, antara lain :

a. Penyederhanaan pelaksanaan konstruksi.

b. Waktu pelaksanaan yang cepat.

c. Waktu pelaksanaan struktur merupakan pertimbangan utama dalam

pembangunan suatu proyek karena sangat erat kaitannya dengan biaya

proyek. Struktur elemen pracetak dapat dilaksanakan di pabrik

bersamaan dengan pelaksanaan pondasi di lapangan.

d. Penggunaan material yang optimum serta mutu bahan yang baik.

e. Salah satu alasan mengapa struktur elemen pracetak sangat ekonomis

dibandingkan dengan struktur yang dilaksanakan di tempat (cast in-situ)

adalah penggunaan cetakan beton yang tidak banyak variasi dan biasa

digunakan berulang-ulang, mutu material yang dihasilkan pada umumnya

sangat baik karena dilaksanakan dengan standar-standar yang baku,

pengawasan dengan sistem komputer yang teliti dan ketat.

f. Penyelesaian finishing mudah.

g. Variasi untuk permukaan finishing pada struktur elemen pracetak dapat

dengan mudah dilaksanakan bersamaan dengan pembuatan elemen

tersebut di pabrik, seperti: warna dan model permukaan yang dapat

dibentuk sesuai dengan rancangan.

h. Tidak dibutuhkan lahan proyek yang luas, mengurangi kebisingan, lebih

bersih dan ramah lingkungan.

i. Dengan sistem elemen pracetak, selain cepat dalam segi pelaksanaan,

juga tidak membutuhkan lahan proyek yang terlalu luas serta lahan

proyek lebih bersih karena pelaksanaan elemen pracetaknya dapat

dilakukan dipabrik.

j. Perencanaan berikut pengujian di pabrik.

k. Elemen pracetak yang dihasilkan selalu melalui pengujian laboratorium di

pabrik untuk mendapatkan struktur yang memenuhi persyaratan, baik

dari segi kekuatan maupun dari segi efisiensi.

40 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

l. Sertifikasi untuk mendapatkan pengakuan Internasional. Apabila hasil

produksi dari elemen pracetak memenuhi standarisasi yang telah

ditetapkan, maka dapat diajukan untuk mendapatkan sertifikasi ISO yang

diakui secara internasional.

m. Secara garis besar mengurangi biaya karena pengurangan pemakaian

alat-alat penunjang, seperti : scaffolding dan lain-lain.

n. Kebutuhan jumlah tenaga kerja dapat disesuaikan dengan kebutuhan

produksi.

2. Struktur elemen pracetak juga memiliki beberapa keterbatasan, antara lain :

a. Tidak ekonomis bagi produksi tipe elemen yang jumlahnya sedikit.

b. Perlu ketelitian yang tinggi agar tidak terjadi deviasi yang besar antara

elemen yang satu dengan elemen yang lain, sehingga tidak menyulitkan

dalam pemasangan di lapangan.

c. Panjang dan bentuk elemen pracetak yang terbatas, sesuai dengan

kapasitas alat angkat dan alat angkut.

d. Jarak maksimum transportasi yang ekonomis dengan menggunakan truk

adalah antara 100 sampai 150 km, tetapi ini juga tergantung dari tipe

produknya. Sedangkan untuk angkutan laut, jarak maksimum

transportasi dapat sampai di atas 1000 km.

e. Hanya dapat dilaksanakan didaerah yang sudah tersedia peralatan untuk

handling dan erection berupa crane.

f. Di Indonesia yang kondisi alamnya sering timbul gempa dengan kekuatan

besar, konstruksi beton pracetak cukup berbahaya terutama pada daerah

sambungannya, sehingga masalah sambungan merupakan persoalan

yang utama yang dihadapi pada perencanaan beton pracetak.

g. Diperlukan ruang yang cukup untuk pekerja dalam mengerjakan

sambungan pada beton pracetak.

h. Memerlukan lahan yang besar untuk pabrikasi dan penimbunan (stock

yard).

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 41

3. Jenis Komponen Beton Pracetak (Precast)

Ada beberapa jenis komponen beton pracetak untuk struktur bangunan

gedung dan konstruksi lainnya yang biasa dipergunakan, yaitu :

a. Tiang pancang.

b. Sheet pile dan dinding diapragma.

c. Half solid slab (precast plank), hollow core slab, single-T, double-T, triple-

T, channel slabs dan lain-lain.

d. Balok beton pracetak dan balok beton pratekan pracetak (PC I Girder).

e. Kolom beton pracetak satu lantai atau lantai banyak.

f. Panel-panel dinding yang terdiri dari komponen yang solid, bagian dari

single-T atau double-T. Pada dinding tersebut dapat berfungsi sebagai

pendukung beban (shear wall) atau tidak mendukung beban.

g. Jenis komponen pracetak lainnya, seperti : tangga, balok parapet, panel-

panel penutup (facade) dan unit-unit beton pracetak lainnya.

Pilihan atas bentuk komponen pracetak, selain tergantung DEDnya juga

tergantung pada kemampuan dan kapasitas produksi supplier komponen

pracetak, ketersediaan peralatan handling dan erection, kemampuan dan

ketrampilan pekerja konstruksi pracetak dan biaya. Semakin banyak jenis

komponen yang diproduksi, jumlah produksi dapat semakin sedikit dan biaya

dapat lebih mahal, sedangkan jika semakin sedikit jenis komponen pracetak,

dengan menggunakan bekeisting berulang kali dapat diiproduksi komponen

yang lebih banyak, sehingga biaya produksi lebih efisien. Jika pekerjaan

pracetak dilaksanakan di lapangan, diperlukan supplier ready mix concrete

dan diperlukan luas lahan proyek yang lebih besar untuk melakukan pekerjaan

penempatan moulding (bekisting) pracetak dan penumpukan hasil produksi.

42 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

4. Sambungan konstruksi (Construction Joint)

Gambar 25. Coupler Contruction Joint

Gambar 26. Contruction Joint pada Balok dan Kolom

Pada konstruksi pracetak beton

bertulang dikenal sambungan

konstruksi (construction Joint)

yang dapat berbentuk las,

coupler yang terbuat dari baja

atau lainnya. Gambar di samping

merupakan beberapa contoh

coupler yang lazim digunakan

pada konstruksi pracetak

Gambar di samping ini

memperlihatkan penggunaan

coupler pada sambungan

konstruksi kolom maupun

balok. Setelah dilakukan

penyambungan komponen

praceak, sambungan tersebut

harus segera ditutup dengan

bahan campuran beton

khusus (grouting).

Gambar 27. Contoh Sambungan Kolom - Balok

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 43

5. Plat Lantai Beton Bertulang Pracetak

Struktur plat lantai beton full precast adalah sistem pembuatan plat dengan

metode seratus persen pracetak, beton di cetak terlebih dahulu kemudian

dipasang dilokasi proyek. proses produksi beton pracetak bisa dilakukan di

area proyek atau pada lokasi terpisah dengan mempertimbangkan segi

pengiriman. ini bisa menjadi salah satu cara untuk mempercepat waktu

pelaksanaan pembangunan, setelah sebelumnya kita membahas tentang

metode plat half slab, metode plat bondek dan sistem konvensional. Plat

lantai beton bertulang pracetak umumnya berbentuk Half Slab, artinya dalam

1 (satu) bidang yang dibatasi oleh balok-balok dapat terdiri dari beberapa slab

(plat), sedangkan jika dalam 1 (satu) bidang yang dibatasi oleh balok-balok,

maka plat lantai tersebut disebut Full Slab.

Bentuk plat lantainya sendiri dapat berbentuk Flat Slab atau berbentuk Hollow

slab, tergantung bentang (jarak) balok-balok tumpuannya.

Kekurangan metode plat lantai beton full precast

a. Pengerjaanya sangat tergantung dengan alat berat, perlu diperhitungkan

apakah beton pracetak tersebut masih aman jika diangkat dengan alat

berat (misalnya tower crane atau mobil crane).

b. Jika lokasi proyek berada di perkotaan, dan beton precast diproduksi di

area terpisah maka ada kemungkinan proses pengiriman hanya boleh

dilakukan pada malam hari atau jam-jam tertentu, sehingga diperlukan

stock yard.

Gambar 28. Flat Slab Half Slab Gambar 29. Hollow Slab Half Slab

44 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

Kelebihan metode plat lantai beton full precast

a. Waktu pengerjaanya cepat karena bisa dipabrikasi lebih awal dan tinggal

merangkai di lokasi proyek.

b. Hemat biaya bekisting plat lantai. mengurangi penggunaan kayu,

plywood, perancah scaffolding dll yang seharusnya tersedia jika

menggunakan metode konvensional.

c. Hasil pekerjaan lebih rapi karena tidak ada plin akibat pertemuan

sambungan bekisting plywood.

d. Karena tidak menggunakan kayu, maka telah menjalankan program green

building dalam rangka menjaga kelestarian bumi.

Urutan pengerjaan

a. Pembuatan shop drawing plat lantai.

b. Produksi plat beton precast.

c. Pemasangan bekisting kolom, cor kolom dan bongkar bekisting.

d. Pemasangan bekisting dan pembesian balok, pemasangan perancah plat

lantai.

e. Pemasangan plat beton precast diatas balok.

f. Cor balok dilanjutkan dengan cor plat lantai (grouting sambungan balok

dengan plat lantai).

E. Latihan

1. Jelaskan tata cara atau urutan pelaksanaan pekerjaan pemasangan batu kali

pada bangunan rumah tapak (atau rumah khusus) dengan struktur bukan

panggung;

2. Ada berapa jenis pondasi yang Saudara ketahui dan jelaskan bagaimana

pelaksanaannya di lapangan;

3. Desainlah dengan sketsa bentuk kuda-kuda untuk bangunan rumah tapak

dengan bentang kuda-kuda sejauh 6,0 m, dan gambarlah beberapa detail

sambungan kuda-kuda tersebut.

4. Ada berapa jenis metoda pelaksanaan struktur atas (upper structure)

bangunan rumah susun, dan berikan penjelasannya;

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 45

5. Sebuah kabupaten di Maluku Utara yang berjarak 300 km dari ibukota

provinsi Ternate akan dibangun rusunawa. Jelaskan pilihan metoda

membangun Saudara, dan apa pertimbangannya.

F. Rangkuman

Pekerjaan struktur terbagi dalam 2 (dua) bagian besar, yaitu struktur bawah (sub

structure) dan struktur atas (upper structure). Untuk bangunan rumah tapak (atau

rumah khusus) struktur bawah terdiri dari pondasi (batu kali, beton bertulang,

batako atau batu bata) dengan bentuk pondasi telapak atau pondasi lajur,

kemudian di atas pondasi ditempatkan sloof, sedangkan pada rumah susun, selain

dapat dipergunakan pondasi lajur beton bertulang (untuk rumah susun 2 atau 3

lantai), pondasi pancang atau bore pile atau pondasi dengan konstruksi sarang

laba-laba. Jika dipergunakan pondasi pancang atau bore pile maka diperlukan

adanya poer pondasi atau pile cap yang akan mengikat masing-masing pondasi

pancang atau bore pile. Penyambungan tulangan pondasi pancang dengan

tulangan pile cap dilakukan setelah selimut beton pondasi pancang terlebih dahulu

dilepaskan (dihancurkan) dan pengecoran pile capnya dilakukan setelah

sambungan tulangan pondasi pancang dan pile cap selesai dilakukan. Selanjutnya

dilakukan pelaksanaan konstruksi sloof atau tie beam.

Pekerjaan struktur atas merupakan pekerjaan kolom, pekerjaan balok (atau ring

balk dan balok sopi-sopi pada rumah tapak), plat lantai, dan rangka penutup atap.

Pekerjaan upper structure pada bangunan rumah susun dapat dilaksanakan

dengan menggunakan konstruksi beton bertulang atau konstruksi baja. Jika

menggunakan konstruksi beton bertulang untuk kolom, balok maupun plat lantai,

dapat menggunakan metoda konvensional atau metoda pracetak. Metoda

konvensional untuk konstruksi lantai dapat menggunakan cor setempat dengan

menggunakan perancah dan bekisting atau menggunakan Bondek, tanpa

memerlukan bekisting. Metoda pracetak sendiri terbagi dalam 2 (dua) kelompok

besar, yaitu full precast (pracetak penuh) dan partial (partial precast). Untuk

konstruksi plat beton bertulang dengan metoda pracetak sering dipergunakan half

slab dibandingkan dengan full slab. Sambungan komponen pracetak dapat

menggunakan coupler untuk kolom dan balok, menggunakan pengikatan tulangan

besi beton atau menggunakan plat baja dengan pengelasan (untuk plat lantai dan

facade bangunan). Banyak keuntungan yang diperoleh jika menggunakan metoda

konstruksi pracetak dibandingkan jika menggunakan metoda konvensional, antara

46 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

lain lebih cepat, lebih rapi, dan lebih hemat dalam penggunaan bahan bangunan

dan tenaga kerja.

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 47

BAB 4

PELAKSANAAN PEKERJAAN ARSITEKTUR

48 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

Pelaksana Pekerjaan Arsitektur

A. Indikator Keberhasilan

Dengan mengikuti pembelajaran ini, peserta pelatihan diharapkan mampu

menjelaskan pelaksanaan pekerjaan arsitektur bangunan rumah susun maupun

rumah tapak (landed) atau rumah khusus, dan bagaimana arsitektur diwujudkan

melalui bagian-bagian pekerjaan yang dilakukan.

B. Pekerjaan Pasangan Dinding

1. Pekerjaan Pasangan Dinding

a. Pekerjaan pasangan dinding ini meliputi seluruh detail yang ditunjukkan

dalam gambar atau sesuai petunjuk konsultan pengawas.

b. Bahan dinding dapat menggunakan batu bata, batako, atau bata ringan

(merk dagang Hebel)

c. Batako ukuran 10x20x40 cm atau yang umum didapat dilokasi kegiatan

dan telah disetujui oleh konsultan pengawas

d. Pasangan batako menggunakan adukan campuran pasir dan semen

dengan komposisi 1 PC : 5 PS atau sesuai spesifikasi teknis, demikian juga

untuk campuran kedap air (trasram) digunakan aduk rapat air dengan

campuran 1 PC : 1,5 PS;

e. Sebelum bata atau batako digunakan harus direndam dalam bak air

hingga jenuh dan setelah batako dipasang dengan aduk nat/siar harus

dikerok sedalam 1 cm dan bersihkan dengan sapu lidi dan disiram air,

sedangkan untuk bata ringan (hebel) tidak perlu direndam;

f. Pada setiap jarak horisontal 1,0 m sepanjang 30 cm di atas sloof,

dipasang angkur besi beton diameter 8 mm yang ditanamkan pada sloof

dan dinding

g. Pemasangan dinding batako dilakukan bertahap, setiap tahap berdiri

maksimum 10 lapis setiap harinya, diikuti dengan cor kolom praktis, dan

setiap ketinggian 1,0 meter kolom harus langsung dicor, agar batako

tidak bergoyang;

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 49

Gambar 30. Pasangan Dinding Bata

2. Pekerjaan Plesteran dan Acian Dinding

a. Pekerjaan dinding bata diawali dengan penyiraman dinding bata yang

sudah terpasang, dilanjutkan dengan pemasangan kepala plesteran

berbentuk lajur, baru kemudian dilakukan pemlesteran dan pengacian;

b. Pekerjaan plesteran dan acian dinding dikerjakan pada permukaan

dinding bata ringan, batako, baik di dalam maupun di luar bangunan.

Pemasangan dinding dengan batu bata diawali dengan pemasangan kolom, menarik benang agar pasangan bata lurus dan pentupan kolom sebelum dicor. Setiap bata naik 1 m dilakukan pengecoran kolom, dan sesudah bata terpasang perlu disiram air bersih.

Gambar 31. Pasangan Dinding Batu Ringan Hable

Gambar 32. Cara Pemlesteran Dinding Bata

50 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

Saat ini sudah ada bahan plesteran instan yang tidak lagi mencampur

pasir dan semen, melainkan cukup mencampurkan bahan tersebut

dengan air.

Gambar 33. Pekerjaan Pemlesteran dengan Mortar Instan

c. Penggunaan adukan plesteran, dan plesteran rapat air (kedap air dengan

campuran 1 PC : 1,5 PS untuk plesteran trasram. Ketinggian pemasangan

bata dan pelsteran serta acian setinggi 30 cm di atas lantai, kecuali untuk

kamar mandi/WC setinggi 1,5 m dari lantai. Pekerjaan plesteran trasram

dimaksudkan agar air tanah tidak merembes ke dinding yang dapat

merusak cat dinding;

d. Plesteran biasa menggunakan adukan 1 PC : 5Psr dan plesteran transram

menggunakan aduka 1PC : 3Psr.

e. Pekerjaan plesteran dinding harus tepat pada sudut sikunya serta tegak

lurus terhadap lantai yang ada di sekitarnya, permukaan rata tidak

bergelombang.

f. Tentuikan dahulu titik/jalur pemasangan pekerjaan mekanikal dan

elektrikal.

g. Sebelum diplester, lakukan penyiraman/curring terlebih dahulu pada

permukaan dinding bata untuk menghindarkan keretakan.

h. Buat adukan untuk plesteran dinding bata.

i. Buat kepalaan plesteran dengan jarak sekitar 1 m dan lebar 5 cm, dengan

alat bantu unting-unting untuk loting, waterpass dan jidar alumunium.

j. Lekatkan adukan plesteran pada permukaan dinding sekityarnya,

kemudian ratakan dengan raskam dan jidar.

k. Perataan plesteran dengan acuan kepalaan yang telah dibuat.

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 51

l. Acian dapat dilaksanakan setelah permukaan plesteran sudah kering

(cukup umur).

m. Permukaan plesteran sebelum di aci telebih dahulu disiram air. Untuk

memperoleh hasil acian yang halus, setelah plesteran diberi lapisan acian

semen, permukaan acian sebelum mengering digosok dengan

menggunakan kertas gosok.

C. Pekerjaan Penutup Atap

Penutup atap dan nok yang digunakan dapat merupakan pilihan antara genteng

metal, genteng keramik berglazur, genteng beton, atau asbes, dimana ukuran

panjang, lebar dan tebal setiap bahan penutup atap berbeda-beda. Pekerjaan ini

harus dilaksanakan oleh installer yang telah berpengalaman melaksanakan

pemasangan pekerjaan sejenis dengan bahan yang sama dan dengan hasil yang

baik.

a. Pemasangan reng baja ringan dilakukan setelah rangka atap baja ringan

maupun gordeng baja ringan sudah terpasang, dimana jarak setiap reng

tergantung jenis genteng keramik yang dipilih (biasanya panjang genteng

antara 31 cm - 34 cm, tergantung merek:

1) Pemasangan reng baja ringan

Sebelum reng baja ringan dipasang, pastikan dahulu bahwa posisi

kemiringan kuda-kuda baja ringan sudah sama dan kuat sehingga tidak

akan ada lagi perubahan.

2) Kuda-kuda baja ringan diberi tanda untuk pemasangan siku penahan

reng. Setelah seluruh kuda-kuda baja ringan diberi tanda, kemudian reng

dipasang diatas kuda-kuda baja ringan pada posisi plat siku dengan

perkuatan menggunakan sekrup.

3) Pasang penutup atap genteng keramik

a) Setelah seluruh kuda-kuda baja ringan dan reng terpasang dengan

benar (setting) dilanjutkan dengan pemasangan penutup atap yaitu

menggunakan genteng ringan.

b) Sebelum penutup atap dipasang, semua kemiringan atap dan

kelurusan akhiran reng serta kuda-kuda diperiksa ulang, karena

52 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

kalau kemiringan dan jarak reng serta kuda-kuda tidak sama

mengakibatkan genangan air.

c) Pasang penutup atap pada posisi di atas reng, kemudian dilanjutkan

pemasangan nok atap dengan campuran pasir dan semen untuk

selanjunya diaci.

d) Yang perlu diperhatikan dalam pemasangan penutup atap adalah

jarak reng sesuai dengan aturan yang telah ditentukan (sesuai

dengan ukuran spesifikasi bahan penutup atap).

b. Kuda-kuda baja profil dapat dipergunakan untuk bentang yang besar pada

rumah susun, misalnya dengan menggunakan profil baja siku yang dirakit

menjadi kuda-kuda dengan menggunakan sambungan las listrik, gordengnya

dapat menggunakan besi profil C dan kasonya dapat pula menggunakan besi

profil C dengan ukuran tinggi 6 cm, sedangkan rengnya dapat menggunakan

besi hollow ukuran 2/4. Di samping itu dapat pula dipergunakan baja pipa,

dengan sambungan las listrik.

D. Pekerjaan Lantai

Pelaksanaan pemasangan Lantai Keramik:

Pelaksanaan lantai keramik dapat dilakukan dengan 2 cara:

1. Menggunakan campuran pasir dan semen, atau;

2. Menggunakan mortar instan.

Sebelum lantai keramik di pasang pada lantai dasar, sebaiknya lantai dicor dengan

adukan atau campuran pasir dan semen dengan komposisi 1 PC : 5 PS (campuran 1

portland cement berbanding 5 pasir), sehingga landasan lantai keramik bisa rata.

Gambar 34. Pemasangan Genteng Keramik Metal

Gambar 35. Pemasangan Genteng

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 53

Tata urutan pemasangan lantai keramik menggunakan campuran pasir dan semen:

1. Pasir di ayak untuk menghilangkan batu-batu kecil;

2. Pasangan benang yang lurus untuk acuan pemasangan keramik perlu

dilakukan pada 2 arah untuk menemukan siku pemasangan keramik yang

tepat;

3. Pasir di campur dengan semen dengan perbandingan 1 PC : 5 PS dan di

tambahkan dengan air secukupnya untuk bahan pengikat. Adukan campuran

semen dan pasir, tidak boleh terlalu basah melainkan lembab;

4. Khusus untuk pekerjaan pemasangan lantai kamar mandi, adukan harus

bersifat kedap air atau trasram dengan campuran 1 PC : 1,5 PS. Pada

bangunan rumah susun, untuk lantai kamar mandi/WC ada baiknya dilakukan

double slab untuk dudukan kloset dengan posisi yang lebih tinggi daripada

lantai, sehingga siphon/ leher angsa dapat berada dalam double slab, tidak

tembus ke lantai dibawahnya;

5. Disetiap sudut tembok atau jalur pemasangan di beri tali agar pekerjaan

tersebut menjadi lurus dan rata air;

6. Bahan campuran yang sudah jadi tersebut di masukkan kedalam ember dan

dituangkan di purmukaan lantai yang akan di pasang keramik dengan

menggunakan sendok semen kira-kira dengan ketebalan sekitar 1 - 1,5 cm dan

di ratakan;

7. Kemudian keramik tersebut dipasang di atas campuran yang sudah diratakan

tadi dengan mengikuti benang sebagai acuan kelurusan pemasangan keramik;

8. Keramik tersebut ditekan dengan menggunakan palu karet secara perlahan-

lahan agar tidak ada udara di dalam pemasangan tersebut.

9. Disela-sela keramik ada nat selebar 2 mm.

10. Ulangi pekerjaan tersebut hingga seluruh lantai tertutup keramik.

11. Jika keramik harus dipotong untuk disesuaikan dengan ukuran ruang

pemotongan dilakukan dengan menggunakan alat potong keramik, baik yang

menggunakan motor atau manual.

12. Setelah pekerjaan tersebut telah selasai, selanjutnya bersihkanlah sisa-sisa

spesi yang berada diatas permukaan keramik.

54 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

Gambar 36. Pemasangan Lantai Keramik

E. Pekerjaan Plafond (Ceilling)

Pekerjaan Plafon

1. Lingkup pekerjaan ini meliputi pekerjaan pemasangan rangka plafond dan

penutup plafon dengan plywood atau triplek, GRC atau gypsum, sesuai yang

disebutkan dalam gambar dan sesuai petunjuk konsultan pengawas.

2. Rangka plafond dapat menggunakan besi hollow 4/6 cm untuk besi hollow

tepi yang menempel di dinding dan 4/4 cm atau kayu ukuran 4/6 cm atau 5/7

cm dengan jarak 60 cm;

3. Plywood/triplek (ketebalan 4,0 mm, GRC 4,0 mm atau gypsum (ketebalan 6,0

mm), atau tebal sesuai spesifikasi /gambar kerja dengan finishing cat emulsion

acrylic.

4. Sebaiknya rangka plafond digantung pada rangka atap (untuk rumah tapak)

dan di gantung pada plat lantai beton bertulang untuk bangunan rumah

susun, dengan menggunakan besi beton, besi hollow atau kayu;

5. Dipasang sedemikian rupa dengan penguat – penguat sehingga menghasilkan

permukaan yang rata, horisontal dan tidak bergelombang.

6. Sebelum plafond ditutup, sebaiknya dipasang kabel listrik untuk memudahkan

pemasangan jaringan listrik di atas plafond;

7. Untuk lebih memperindah plafond, pada tepi batas plafond dengan dinding

sebaiknya dipasang lis plafond yang dapat terbuat dari kayu, GRC atau

gypsum.

8. Pengecatan plafond dilakukan setelah pekerjaan perapihan plafond, dimana

untuk plafond gypsum, nad atau jalur antar gypsum perlu ditutup dengan

bahan cornice dengan menggunakan kape.

Pemasangan lantai keramik didahului

dengan pemasangan lantai kerja,

pemasangan patok dan benang untuk

kelurusan penempatan keramik. Keramik

terlebih dahulu harus direndam.

Selanjutnya dipasang dengan mortar

campuran semen dan pasir (1 PC : 5 PS)

atau menggunakan mortar instan.

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 55

F. Pekerjaan Pintu dan Jendela

Pekerjaan Kusen, Daun Pintu, dan Daun Jendela Kayu dapat terbuat dari

Alumnium, kayu, atau kombinasi aluminium dengan kayu, misalnya kusen

alumnium, tetapi daun pintu/ jendela dari kayu.

1. Pekerjaan kusen pintu dan jendela kayu, termasuk pemasangan kaca, engsel,

daun pintu dan jendela rangka kayu, handle pintu, aksesoris jendela dan

aksesoris lain yang dibutuhkan seperti hak angin pada jendela atau

sebagaimana yang ditunjukkan dalam gambar dan spesifikasi teknis; Terdapat

banyak model untuk assesoris pintu dan jendela, dari harga yang mahal dan

kalitas baik, hingga yang murah dengan kualitas kurang baik.

2. Bahan Rangka kayu harus benar-benar kayu mutu dengan mutu baik dari

jenisnya masing-masing terutama yang penting, kayunya harus kering,

sehingga tidak mengalami deformasi ketika dijadikan kusen pintu atau

jendela, sedangkan untuk lem perekat digunakan lem kayu bermutu baik dan

bahan panil daun pintu adalah dengan konstruksi plywood/ plastic laminated

atau pintu PVC

3. Jika dipergunakan kayu, permukaan kayu harus diserut, harus rata, lurus dan

kaku dan seluruh pekerjaan kusen dan daun pintu/ jendela dapat dikerjakan di

workshop atau di lapangan oleh tukang kayu yang berpengalaman.

Pemasangan kusen pintu dan jendela harus menggunakan minimal 4 angkur

(2 angkur dikiri dan kanan kusen) yang ditanam pada dinding serta dilakukan

pengukuran agar letaknya lurus;

Gambar 37. Pemasangan Plagon Gypsum Plafond

Gambar 38. Penutupan Nad

56 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

Gambar 39. Contoh Kusen Pintu sebelum di pasang

4. Pemasangan kusen alumnium kepada dinding menggunakan sekrup pitcher

yang ditanamkan pada dinding atau menggunakan plat aluminium yang

dilekatkan pada dinding sebagai pemegang kusen aluminium;

5. Pemasangan pintu PVC untuk kamar mandi/ WC tidak memerlukan kusen dan

engsel karena engsel sudah built in menjadi satu, dengan handle pintu dan

kunci berbentuk tubular (kunci putar). Saat ini pintu PVC tidak hanya

dipergunakan untuk kamar mandi/WC tetapi dipergunakan pula untuk ruang-

ruang yang lain, seperti ruang tidur, ruang makan dan ruang lainnya.

Contoh penempatan klos kayu (2 buah)

pada kepala kusen, dan pemasangan

angkur besi sebanyak 3 buah (minimal

2 buah) pada setiap sisi kusen. Klos

dan angkur ditanam di dinding dengan

grouting. Fungsi klos adalah untuk

"memegang" kusen agar tidak

bergerak, cukup kuat, sehingga ketika

pintu atau jendela di buka tutup, kusen

tidak akan bergerak.

Gambar 40. Contoh Pintu dan Jendela PVC

Semakin tingginya harga kayu sebagai

bahan baku kusen dan daun pintu atau

jendela, demikian pula dengan mahalnya

aluminium sebagai bahan baku kusen,

maka kusen dan daun pintu/jendela dari

PVC telah berkembang pesat. Kelebihan

dari kusen dan daun pintu/jendela

adalah ringan dan harga lebih murah.

Relatif tidak diperlukan perawatan dan

tidak ada kekhawatiran terhadap rayap

seperti pada pintu kayu. Kelemahan

pintu PVC adalah pada handle dan kunci

yang mudah rusak.

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 57

6. Selain kusen kayu, kusen aluminium dan kusen PVC, terdapat pula kusen besi

atau kusen baja berikut rangka jendela yang terbuat dari besi dengan finishing

cat duco, dimana sesungguhnya kusen baja ini sudah berkembang sejak lama

(tahun 50an).

7. Pekerjaan Kaca meliputi seluruh kaca eksterior seperti kaca pintu dan jendela,

kaca mati untuk pencahayaan. Terdapat 2 jenis kaca, yaitu bening atau

berwarna (seperti kaca rayban). selain itu terdapat juga kaca dengan

permukaan licin atau kaca dengan permukaan memiliki tekstur di samping

terdapat pula kaca patri dengan motif sesuai dengan keinginan pemesan.

a. Untuk bangunan rumah sederhana ataun rumah susn sederhana sewa

yang dibiayai APBN, bahan kaca terbuat dari bahan glass yang rata

dengan tebal paling tidak 5,0 mm, mempunyai sifat tembus cahaya

(bening), sesuai dengan spesifikasi teknis.

b. Sisi kaca yang tampak maupun yang tidak tampak akibat pemotongan

harus digerinda/dihaluskan dengan amplas hingga membentuk

tembereng (melengkung/ tidak tajam) agar tidak membahayakan tangan

yang memegangnya.

G. Pekerjaan Alat Penggantung dan Pengunci

Pekerjaan Alat Penggantung dan Pengunci terdiri dari alat penggantung daun pintu

dan daun jendela dan alat pengunci juga terdiri dari alat pengunci pintu dan

pengunci jendela.

1. Pemasangan alat penggantung dan pengunci yang dilakukan meliputi seluruh

pemasangan pada daun pintu kayu dan jendela seperti yang

ditunjuk/disyaratkan dalam detail gambar. Terdapat banyak bentuk engsel

pintu maupun jendela seperti juga halnya dengan kunci pintu dan jendela,

terdapat banyak pilihan. Untuk jendela, agar tetap dapat terbuka dapat

dipasang hak angin, yang bisa diatur bukaannya;

2. Jendela nako banyak pula dipergunakan untuk rumah tapak sederhana,

dimana jendela nako dapat dipasang pada kusen maupun dapat pula langsung

dipasang pada dinding bata/batako atau bata ringan (hebel);

3. Semua anak kunci harus dilengkapi tanda pengenal untuk kemudahan agar

kunci tidak saling tertukar;

58 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

4. Untuk pekerjaan kunci dan pegangan pintu harus terpasang kuat pada rangka

daun pintu, dipasang sesuai spesifikasi/RKS pada klos/ atau batang kayu (jika

pintu berbentuk double teakwood) yang tertanam dalam kusen.

5. Untuk pekerjaan engsel pintu dipasang sekurang-kurangnya 3 (tiga) buah

untuk setiap daun pintu panel kayu, sedangkan jika konstruksinya rangka

dengan lapisan double teakwwod cukup 2 (dua) engsel dengan menggunakan

sekerup kembang dengan warna sebaiknya sama dengan warna engsel;

H. Pekerjaan Pengecatan

Kegiatan pekerjaan pengecatan diawali dengan pembersihan permukaan yang

akan dicat, seperti dinding atau plafond (ceilling) atau kusen/ daun pintu/ jendela.

Finisihing terhadap kusen atau daun pintu/ jendela yang terbuat dari kayu, selain

selain dicat menggunakan kuas, juga dapat dilakukan dengan menggunakan pelitur

(vernis). Kusen, daun pintu/ jendela yang terbuat dari aluminium dan PVC tidak

memerlukan pengecatan. Pekerjaan pengecatan pada kusen, daun pintu/ jendela

kayu sebaiknya menggunakan teknik duco (cat semprot) sebagaimana hal nya

untuk kusen, daun jendela dari baja, dimana sebelumnya perlu dilakukan

pekerjaan meni kusen dan daun pintu/jendela sebelum dicat. Jika menggunakan

finishing pelitur pada kusen, daun pintu dan jendela kayu, terlebih dahulu kayu

harus dilapis dengan impra dan diamplas hingga halus, dengan warna impra sesuai

dengan keinginan. Saat ini sudah ada pelitur instan dengan berbagai merk, seperti

Ultran. Untuk kusen, daun jendela besi, sebelum dicat (duco) terlebih dahulu harus

dimeni

1. Pekerjaan ini meliputi pengecatan seluruh permukaan plesteran, beton,

metal, kayu/plywood, plafond dan/atau bagian lain sesuai dengan yang

tertera pada gambar dan yang tidak disebutkan secara khusus, dengan warna

dan bahan yang sesuai dengan petunjuk konsultan pengawas/ konsultan MK.

2. Tedapat 3 (tiga) jenis penggunaan cat pada bangunan, yaitu cat interior, cat

eksterior dan cat yang tahan cuaca (weather shield). Untuk dinding luar yang

rawan bocor dapat pula dipergunakan cat untuk mencegah kebocoran,

dengan merk-merk seperti aquaproof, No drops dan lainnya.

3. Cat dasar dan Cat Akhir digunakan sesuai dengan spesifikasi yang ada.

4. Permukaan dinding yang akan dicat harus kering minimal telah berusia 28 hari

dan bebas dari kotoran, debu, minyak olie dengan pH max 7;

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 59

5. Selanjutnya dinding diampelas permukaannya selanjutnya dibersihkan dengan

air dan biarkan dinding mengering.

6. Khusus untuk kamar mandi/WC yang tidak menggunakan keramik, melainkan

dicat, dapat dipergunakan cat minyak yang lebih tahan air;

7. Pekerjaan pengecatan umumnya dilakukan 3 (tiga) kali;

8. Setelah pengecatan selesai, bidang cat harus licin, utuh, mengkilap, tidak ada

gelembung-gelembung dan dijaga terhadap pengotoran.

I. Latihan

1. Sebutkan beberapa jenis pekerjaan arsitektur.

2. Jelaskan urutan pelaksanaan pekerjaan pekerjaan dinding;

3. Pekerjaan apa saja yang dilakukan sebelum dilakukan pemasangan lantai

keramik;

4. Jelaskan ada berapa jenis cat dan bagaimana pekerjaan cat dilakukan untuk

berbagai fungsi ruang.

J. Rangkuman

Pekerjaan arsitektur pada bangunan baik rumah tapak maupun rumah susun

merupakan unsur yang tidak hanya menunjang fungsi bangunan sebagai hunian,

tetapi juga menampilkan performance bangunan termasuk mempengaruhi unsur-

unsur keindahan dan kenyamanan penghuni, paling tidak dari sisi visual.

Pekerjaan arsitektur meliputi pekerjaan pemasangan dinding, pemasangan

plafond, pemasangan lantai, pemasangan penutup bangunan atau atap,

pemasangan kusen, daun pintu dan jendela, pemasangan penggantung dan

pengunci serta pekerjaan pengecatan.

Pekerjaan arsitektur sesungguhnya merupakan unsur pengisi dari suatu struktur

bangunan bersama dengan pekerjaan mekanikal, elektrikal dan plambing, sehingga

keduanya akan saling mempengaruhi. Ketika pekerjaan struktur dan konstruksi

dilakukan kurang benar atau kurang rapi, maka akan mempengaruhi kualitas

pekerjaan arsitektur. Pada sisi lain, pekerjaan arsitektur memerlukan kualitas

bahan yang tinggi untuk mengisi atau mewujudkan unsur arsitektur dan

memerlukan ketrampilan tenaga kerja yang juga perlu didukung oleh fungsi

pengawasan yang memadai.

60 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

Pekerjaan arsitektur harus dilakukan berurutan agar terwujud kualitas hasil

pekerjaan yang baik. Sebagai contoh misalmya, pekerjaan lantai dan plafond tidak

mungkin dilakukan sebelum dilakukan pemasangan penutup atap, dan penutup

atap tidak mungkin pula dilakukan sebelum pekerjaan pemasangan rangka atap

dilakukan. Demikian pula halnya dengan saluran pembuangan yang berada di

bawah lantai tidak mungkin dilakukan seandainya pemasangan keramik sudah

dilakukan. Demikian pula halnya pekerjaan pengecatan dinding atau plafons, perlu

penggunaan cat yang tepat dan tenaga kerja yang terampil, serta dilakukan 3

9tiga) kali untuk memperoleh hasil yang baik.

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 61

BAB 5

PELAKSANAAN PEKERJAAN MEP

62 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

Pelaksanaan Pekerjaan MEP

K. Indikator Keberhasilan

Dengan mengikuti pembelajaran ini, peserta pelatihan diharapkan mampu

menjelaskan pelaksanaan pekerjaan Mekanikal, Elektrikal dan Plambing (MEP)

pada bangunan rumah susun maupun rumah tapak (landed) atau rumah khusus,

dan bagaimana MEP diwujudkan melalui bagian-bagian pekerjaan yang dilakukan.

L. Pekerjaan Mekanikal

Prasarana mekanikal terdiri dari pekerjaan penyediaan air minum, termasuk

penyediaan tanki air berikut pompa distribusi baik untuk tiap rumah maupun

untuk kelompok rumah dan pekerjaan sanitair.

1. Penyediaan Air Minum

Pada setiap rumah harus disediakan air minum yang cukup dan memenuhi

persyaratan. Jika sumber air minum bukan dari PDAM diperlukan

relkomendasi dari PDAM atau instansi lainnya, seperti instansi yang memiliki

laboratorium air (perguruan tinggi, dinas kesehatan setempat) yang

berwenang melalui pengambilan contoh air (sebaiknya bukan oleh

pengembang) untuk dilakukan pemeriksaan. Hasil pemeriksaan air harus

tercantum dalam surat keterangan yang diterbitkan.

Sumber air minum dapat berasal dari sumur pantek (gali), sumur artesis,

PDAM dan mata air alami.

a. Sumur Pantek (Gali)

1) Setiap sumur pantek (gali) hanya diperkenankan melayani

maksimum 4 unit rumah dengan syarat debit air cukup pada saat

musim kemarau;

2) Kedalaman sumur pantek (gali) harus dibuat sedemikian rupa

sehingga mampu menyediakan cukup air pada musim kemarau,

dengan tinggi air minimal pada sumur pantek (gali) 2 m;

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 63

3) Jarak sumur pantek (gali) terhadap pembuangan air kotor (septic

tank dan rembesan) minimal 8 m, yang diukur dari dinding sumur

pantek (gali) ke dinding luar septic tank;

4) Untuk satu lokasi perumahan, pemeriksaan mutu air cukup

dilaksanakan pada satu sumur saja yang diperkirakan kualitas airnya

terjelek.

b. Sumur Artesis

1) Debit air harus dapat mensupplai kebutuhan penghuni perumahan

dengan cukup (debit minimal ½ liter/menit/ rumah). Tersedia tanki

reservoir air terpusat dengan ketinggian yang cukup (sama atau

lebih tinggi dari 4 m) dari kran rumah tertinggi) dengan volume air

minimal 20 % dari kebutuhan air bersih seluruh rumah perhari;

Gambar 41. Potongan Sumur Artesis

2) Perhitungan kapasitas bak reservoir air harus direncanakan dan

konstruksinya harus dilakukan oleh tenaga ahli agar aman dan cukup

kuat, dengan mempertimbangkan kebutuhan penghuni untuk

makan/minum, mandi, cuci dan lainnya seperti mencuci mobil atau

menyiram tanaman.

Kedalaman sumur artesis dapat lebih besar dari 30 m hingga 200 m. Sumur artesis dilengkapi pompa hisap yang digerakkan oleh motor bensin atau motor diesel.

Air yang berasal dari pompa ditampung di dalam tanki air dengan kapasitas yang cukup besar untuk kemudian air bersih didistribusikan ke setiap rumah.

Dalam perencanaan pompa sumur artesis, sebaiknya disedaikan pula tanki bahan bakar (fuel tank) yang untuk keperluan menggerakkan motor dan bersama pompa ditempatkan pada bangunan tertutup.

64 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

3) Lokasi sumur artesis harus jauh dari pembuangan air kotor/ kotoran

dengan jarak minimal lebi besar dari 25 m;

4) Letak pompa/ inlet pipa sedot harus paling sedikit 2 m di bawah

muka air terendah yang ada setelah dipompa selama 1 jam (Gambar

4.18).

5) Pengadaan sumur artesis harus memperoleh peizinan dari Gubernur

atau instansi teknis dan kualitas air sumur artesis perlu memperoleh

rekomendasi dari PDAM dan/ atau instansi lain yang ditunjuk;

6) Instalasi jaringan pipa distribusi harus direncanakan dan dipasang

sesuai dengan ketentuan PDAM setempat;

7) Pelaksanaan dan pengelolaan harus dilakukan oleh PDAM. Untuk itu

pengembang terlebih dahulu diminta melakukan perjanjian dengan

PDAM, mengenai pelaksanaan dan pengelolaan sumber air bersih

dari sumur artesis.

c. Sumur Air PDAM

Kualitas air dan debit diatur oleh PDAM. Rumah dianggap telah tersedia

air PDAM dengan baik, apabila penyambungan pipa (SR/ SAmbungan

Rumah) berserta meter air telah terpasang. Konstruksi bangunan air

maupun jaringan distribusinya dialkukan oleh PDAM.

Pada bangunan rumah susun perlu dibuat tanki air di permukaan tanah atau

di dalam tanah (Ground Water Tank/GWT) yang kedap air. Konstruksi GWT

menggunakan beton bertulang yang dilengkapi dengan man hole pada

penutupnya untuk keperluan pemebersihan tanki air.

Sebaiknya Tanki air memiliki 3 bagian kontruksi, yakni sebagai berikut.

a. Intake, yang merupakan ruang pertama yang digunakan untuk

menampung masuknya air yang berasal dari sumber air sumur dalam. Di

bagian ini terdapat bar screen untuk menyaring benda-benda dalam air.

Air yang ada di dalam Intake ini lalu dipompa atau dialirkan ke ruang

selanjutnya yaitu WTP (Water Treatment Plant).

b. WTP (Water Treatment Plant), berfungsi untuk mengolah serta

menyaring air bersih yang bersumber dari Intake menjadi air yang lebih

layak konsumsi. Ada beberapa tahapan dalam proses pengelolaan air

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 65

bersih Water Treatment Plant, yakni koagulasi, flokulasi, sedimentasi,

filtrasi, dan desinfeksi.

c. Reservoir, merupakan ruang dari GWT yang ada pada tahapan paling

akhir. Bagian reservoir ini berfungsi sebagai tempat penampungan air

bersih sementara sebelum didistribusikan.

Perletakan GWT bisa di atas tanah, di bawah tanah atau sebagian di bawah

tanah dan sebagian lagi di atas tanah yang dilengkapi dengan pondasi,

tergantung pada perencanaan dan desain yang dibuat. Pada bangunan

bertingkat yang memiliki basement dengan tanah yang terbatas, GWT

ditempatkan pada lantai basement, dimana GWT terbuat dari plat baja

diperkuat rangka baja, dengan kapasitas sesuai desain yang dibuat perencana.

Bangunan rumah susun dilengkapi pula dengan roof tank, yang menerima

supplai air melalui pompa dari GWT. Penyaluran air dari roof tank ke masing-

masing unit rumah susun dengan gravitasi.

Gambar 42. Ground Water Tank

Pada rusunawa, konstruksi GWT menggunakan beton bertulang, ditempatkan di atas tanah, dimana setelah pekerjaan bekisting dan perancah dilakukan, pembesian lantai dan plat lantai dirakit ditempat, untuk selanjutnya dilakukan pengecoran dengan beton K 300. GWT dilengkapi dengan tutup dan man hole untuk keperluan perawatan.

Gambar 43. GWT dengan Komtruksi Fiber Glass

Saat ini sudah terdapat GWT dengan konstruksi Fiber Glass dan dapat ditempatkan di bawah tanah. Untuk keperluan perawatan sebaiknya GWT ini ditempatkan dalam ruang dengan konstruksi rangka beton untuk plat lantai dan kolomnya dan dinding dari batu bata/ batako

66 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

Roof tank yang ditempatkan di atas bangunan rumah susun dipergunakan

untuk menampung air dari GWT yang disalurkan oleh pompa.

Gambar 44. Roof Water Tank

2. Pekerjaan Pembuatan Sarana Air Kotor

Sarana air kotor terdiri dari saluran pembuangan dan septik tank dengan

rembesannya. Pembuatan septik tank dan rembesannya dapat dilakukan

dengan metoda konvensional, yaitu dengan membuat galian dan membuat 2

(dua) ruangan yang dibatasi oleh tembok, dimana pada ruang septik tank

tembok di plester dan diaci, sedangkan pada ruang rembesan tidak perlu

diplester dan aci atau dapat pula dibiarkan berupa tanah dengan dipasangi ijuk

pada dindingnya dan diisi batu kapur atau koral atau batu kali di dalamnya

(ada kerawanan dinding tanah rontok). Pada ruang rembesan yang

menggunakan bata berongga dapat diisi batu kapur dan dari ruang ini dapat

dibuat saluran air ke saluran pembuangan kota. Pada ruang rembesan perlu

dipasang saluran udara ke atas, sedangkan pada ruang septik tank perlu

dipasangi katup penutup untuk keperluan pengurasan.

Roof tank dapat terbuat dari Fiber Glass atau Stainless Steel, ditempatkan pada plat beton bertulang di lantai atas atau di bawah atap. Lantai beton bertulang sebagai tempat roof tank sebaiknya dilengkapi dengan penahan luapan air dan saluran pembuangannya yang dapat disatukan dengan saluran air hujan jika terjadi over flow dari roof tank.

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 67

Saat ini sudah banyak diperjual belikan tanki septik tanpa rembesan yang

dikenal dengan nama pasar, tanki Bio Filter, tanki Bio Septic, Bio One dan

banyak nama lainnya. Tanki ini tidak memerlukan rembesan, namun ada alat

pemutar (bisa manual atau menggunakan motor listrik) yang memutar kotoran

yang dicampur dengan zat kimia penghancur kotoran dengan nama

bermacam, antara lain Bacteri Aerob, Bio Boost, Probiotik dan lainnya.

Tanki Bio Septic dilengkapi pula dengan saluran pembuangan udara. Buangan

dari tanki Bio Septic berbentuk cairan yang sudah tidak berbau lagi dan tidak

mengandung bakteri coli, sehingga dapat langsung dibuang ke saluran

pembuagan kota (riool kota) atau saluran drainase. Yang perlu diperhatikan

dari tanki ini adalah memasukan zat kimia penghancur kotoran dengan rutin.

Pembuangan air limbah (berasal dari kamar mandi dan bak cuci) harus

dilakukan melalui saluran yang berukuran cukup dengan kecepatan pengaliran

Gambar 45. Potongan Septik Tank dan Rembesan

Untuk lokasi rumah khusus yang berjumlah 50 unit atau lebih, dapat dibuat septik tank dan rembesan komunal, sehingga tiap rumah tidak perlu memiliki septik tank dan rembesan.

Kemiringan saluran air kotor minimal 5 % agar kotoran dapat mengalir ke septik tank dengan dimensi pipa paling sedikit 4 inch.

Gambar 46. Gambar Bio Septic

Cara pemasangan tanki Bio Septik adalah membuat

lubang yang ditembok sekelilingnya dan ditempatkan

tanki ini. Air buangan dari tanki Bio Septic dapat

langsung di buang ke saluran drainase karena sudah

tidak berbau dan tidak mengandung bacteri.

Kelemahan tanki ini adalah jika pemutar tidak

bekerja atau tidak dicampur dengan zat kimia

penghacur kotoran, dapat mengeluarkan bau

68 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

yang cukup hingga mencapai saluran drainase. selain itu harus direncanakan

pula adanya bak kontrol dengan ukuran 40 cm x 40 cm yang dapat dilengkapi

dengan penutup, sebagai tempat pertemuan pipa atau tempat untuk

membersihkan pipa. Saluran air limbah dapat dapat disatukan dengan saluran

air hujan dimana buangan airnya diteruskan hingga saluran drainase

leingkungan.

Cara pemasangan saluran air limbah, adalah dengan menggali tanah dan

menempatkan saluran yang terbuat dari pipa PVC dengan diameter minimal 4

inch dan kemiringan minimal sebesar 2 %. Pada setiap sambungan pipa

hendaknya diberi tatakan yang dapat terbuat dari batu bata atau batu kali

dengan adukan, dan sambungan pipa harus dilem.

Pada bangunan rumah susun, pipa digantung pada balok atau plat lantai

dengan menggunakan klem (clamp) penggaung dan jarak penggantung paling

sedikit 2 (dua) meter dimana setiap sambungan pipa harus dilem. Jika

terdapat pipa yang melekat pada dinding, maka pipa harus di klem pada

dinding dengan menggunakan baut tanam (dyna bolt).

M. Pekerjaan Elektrikal

Ketentuan mengenai instalasi listrik dan penyambungan listrik harus mengikuti

peraturan PLN (PUIL/ Peraturan Umum Instalasi Listrik). Untuk perumahan skala

besar, pengembang perlu menyiapkan tanah yang cukup luas untuk penempatan

trafo, namun untuk perumahan demngan skala kecil, pemasangan trafo dapat

dilakukan pada tiang listrik yang disediakan.

Dalam sistim kelistrikan dikenal dua macam sistim instalasi yaitu:

Instalasi Dalam, adalah instalasi yang digunakan untuk pelayanan tenaga listrik

yang terpasang di dalam gedung=gedung seperti perumahan yang mendapatkan

supplai tenaga listrik dari instalasi jaringan luar dan;

Instalasi Luar yaitu instalasi listrik yang dipasang diluar bangunan seperti penyalur

tenaga listrik dari jaringan distribusi ke konsumen, sedangkan Instalasi luar ada dua

macam yaitu jaringan tegangan menengah (JTM) dan jaringan tegangan rendah

(JTR)

Jaringan tegangan menengah adalah instalasi listrik penyalur tenaga listrik yang

berawal dari gardu induk sampai ke trafo distribusi. Tingkat tegangan saluran

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 69

primer (saluran tegangan menengah) yang umumnya dipakai di Indonesia adalah

tegangan 20 KV

Jaringan tegangan rendah adalah instalasi listrik jaringan distribusi sekunder,

dimana jaringan distribusi tersebut langsung terhubung ke Kwh meter konsumen.

Tingkat tegangan rendah saluran sekunder saluran tegangan rendah yang umum

dipakai di Indonesia adalah tegangan 380/220 Volt.

Adapun jenis instalasi terbagi atas, Instalasi peneranga dan Instalasi Daya. Instalasi

daya merupakan instalasi listrik yang menggunakan tenaga listrik untuk melayani

mesin mesin listrik seperti pada motor-motor listrik, pendingin ruangan, lift dan

lain-lain.

Adapun peralatanperalatan yang digunakan pada instalasi daya antara lain:

pengaman, penghantar, kontak-kontak, tombol tekan, kontaktor dan panel.

Instalasi penerangan adalah instalasi listrik yang khusus dipergunakan untuk

melayani beban penerangan. Untuk pencahayaan suatu ruangan misalnya

didasarkan pada fungsi ruangan tersebut.

Kebutuhan peralatan instalasi penerangan antara lain lampu penerangan, saklar,

stop kontak, pipa penghantar, pengaman, kotak sambung, Panel Hubung Bagi

(PHB), dan fitting.

Untuk bangunan rumah tinggal atau rumah tapak (termasuk rumah khusus)

pemasangan instalasi listrik diawali dengan penanaman pipa PVC listrik pada

dinding dengan membobok dinding, menanam pipa pada dinding dengan

menggunakan klem (clamp) serta memasang kotak (T dus) untuk penempatan

saklar atau stop kontak pada ujung pipa. T dus untuk saklar biasanya ditempatkan

setinggi 150 cm dari lantai, sedangkan T dus untuk stop kontak dipasang 30 cm di

atas lantai,

Cara Memasang Kabel Instalasi Listrik Rumah Khusus dengan urutan:

1. Sebelum memulai penarikan kabel instalasi listrik rumah pasangkan terlebih

dahulu Box MCB (Mini Circuit Braker atau sikring);

2. Pasangkan Box stop kontak dan Box switch di sertai pipa pelindung kabel

instalasi di semua titik instalasi listrik

3. Tarik kabel phase, netral dan kabel grounding ukuran 2,5 mm dari box mcb ke

posisi stop kontak di tempatkan kemudian jumper kabel phase ke switch /

70 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

saklar masih menggunakan kabel 2,5 mm kemudian dari saklar kabel phase

(Arus listrik positif) di tarik ke posisi fitting lampu menggunakan kabel 1,5 mm

4. Kabel netral untuk fitting lampu jumper dari kabel netral stop kontak ke fitting

lampu menggunakan kabel instalasi ukuran 1,5 perhatikan gambar instalasi.

Pekerjaan tersebut diulangi untuk setiap ruangan yang akan dipasangi saklar, dan

stop kontak.

Gambar 47. Gambar Titik Lampu Saklar dan Stop Kontak pada Rumah Sederhana

Contoh pemasangan instalasi listrik pada rumah sederhana (rumah khusus) dengan

daya 900 watts, dimana dipergunakan 1 (satu) MCB dan hanya terdapat kebutuhan

penerangan listrik dengan menggunakan lampu pijar dan stop kontak.

Adapun cara pemasangan instalasi listrik pada rumah sederhana (rumah tapak

atau rumah khusus) dengan menggunakan 1 (satu) MCB dan tanpa Grounding

(pembumian) diperlihatkan pada berikut ini:

Gambar 48. Instalasi Listrik Rumah Tapak

Peraalatan PLN adalah Kwh Meter dan MCB di bawah Kwh meter, dan pemilik rumah harus menyediakan MCB sendiri. Penyambungan kabel untuk saklar maupun stop kontak ke ruangan-ruangan dilakukan dengan cara yang sama dengan gambar

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 71

Pada setiap instalasi listrik baik rumah tapak maupun rumah susun, ada baiknya

dilakukan Grounding (pembumian) yang menyambungkan setiap stop kontak

melalui box sikring atau MCB kedalam tanah, yang lazim dikenal dengan nama

Arde

Gambar 49. Prinsip Pemasangan Arde (Grounding)

Untuk rumah susun atau bangunan bertingkat pada umumnya, pada setiap lantai

atau untuk setiap 2 (dua) lantai dipasang PHB (Panel Hubung Bagi) yang

ditempatkan dekat dengan shaft listrik pada lantai yang bersangkutan. Dari PHB

melalui kabel penghantar diteruskan ke setiap ruangan dimana kumpulan kabel

tersebut ditempatkan pada rak kabel (cable tray) yang digantungkan pada lantai

(dan balok) di atasnya sebelum masuk ke tiap ruangan. Rak kabel umumnya

ditempatkan di atas koridor dan untuk kerapihan koridor, dapat ditutup dengan

plafond.

Gambar 50. Pemasangan Cable Tray

Arde harus tersambung hingga mencapai air tanah, dan dapat disatukan dengan saluran penangkal petir, sehingga ketika terjadi beban listrik yang besar dapat diredam oleh bumi.

Cable Tray di pasang dan digantung ke lantai

beton bertulang di atasnya, sebelum

didistribusikan kepada setiap unit hunian rumah

susun. Kabel penghantar listrik ke setiap lantai

(riser cable) terhubung dengan panel kontrol pada

lantai dasar (atau basement) yang memperoleh

daya listrik tegangan menengah dari PLN atau

Gen-set.

72 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

Gambar 51. Sistem Jaringan Listrik pada Bangunan Bertingkat

N. Pekerjaan Plambing dan Sanitair

Pembuangan air limbah/ air kotor (berasal dari kamar mandi dan bak cuci) harus

dilakukan melalui saluran yang berukuran cukup dengan kecepatan pengaliran

yang cukup hingga mencapai saluran drainase.

Pada umumnya ukuran saluran pembuangan di dalam rumah dengan diameter 4

inch dengan menggunakan pipa PVC dan ditanam di bawah lantai. Beberapa

desain rumah tapak, terdapat saluran terbuka di luar rumah yang menyambung

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 73

kepada saluran yang berasal dari rumah dan terhubung kepada saluran drainase

lingkungan. Untuk tetap terjaganya air tanah, sebaiknya saluran pembuangan air

limbah terhubung dengan sumur resapan di luar rumah, sehingga tidak langsung di

buang ke saluran drainase lingkungan, dimana sumur resapan dapat pula

terhubung dengan talang penampung air hujan. Untuk mencegah adanya over

flow air dari sumur resapan, dibuatkan pipa saluran ke saluran drainase

lingkungan.

Pekerjaan Sanitair dan Aksesoris

1. Pekerja pemasangan sanitair ini adalah penyediaan tenaga kerja, bahan,

peralatan dan alat bantu lainnya yang digunakan dalam pekerjaan ini hingga

tercapai hasil pekerjaan yang bermutu.

2. Tipe sanitair yang digunakan antara lain adalah closet jongkok, Floor drain,

Roof drain, Talang PVC dan Kran Besi

3. Pemasangan sanitair harus baik, rapi, lurus dan dibersihkan dari kotoran,

noda, serta penyambungan instalasi penyambungan plumbingnya tidak boleh

ada yang bocor

Gambar 52. Contoh Peralatan Sanitair

74 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

O. Latihan

1. Jelaskan dengan singkat apa saja yang dimaksud dengan pekerjaan MEP

(Mekanikal, Elektrikal dan Plambing)?

2. Jelaskan dengan singkat bagaimana caranya Saudara membuat septik tank

dan rembesan?

3.

P. Rangkuman

Pekerjaan MEP merupakan pendukung dan pelengkap berfungsinya rumah atau

satuan rumah susun. Tanpa jaringan dan kelengkapan MEP, rumah atau satuan

rumah susun tidak dapat dihuni, sekalipun dari sisi pekerjaan struktur dan

arsitektur dilaksanakan dengan cukup baik.

Pengamatan pada rumah khusus dan rumah susun, bangunan tidak dihuni karena

salah satu sebabnya adalah tidak berfungsinya peralatan MEP. Kebocoran di

rumah susun misalnya membuktikan, pelaksanaan pekerjaan plambing dan sanitasi

tidak dilakukan dengan benar. Pembuatan jaringan MEP, kerapihan pemasangan

dan penggunaan peralatan MEP yang baik sesuai dengan SNI membawa manfaat

besar bagi penghuninya sekaligus mencegah terjadinya bencana bagi penghuni

seperti bencana kebakaran akibat hubungan pendek listrik (korsluiting). Tidak

dipergunakannya rumah khusus maupun rumah susun sekalipun jaringan dan

peralatan MEP sudah terpasang membawa kerugian pada investasi negara dan

penerima bantuan, karena harus membayar biaya langganan listrik dan/ atau air

minum. Penggantian jaringan dan peralatan MEP akibat pemasangan yang tidak

benar juga membawa kerugian bagi negara atau daerah.

Buatlah diagram jaringan

elektrikal dan perletakan MCB,

titik lampu (saklar dan stop

kontak) pada gambar di samping

ini.

Bagaimana Saudara menyambung

kabel dari MCB hingga ketitik

lampu dan saklar.

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 75

BAB 6

PELAKSANAAN PEKERJAAN PSU

76 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

Pelaksanaan Pekerjaan PSU

A. Indikator Keberhasilan

Dengan mengikuti pembelajaran ini, peserta pelatihan diharapkan mampu

menjelaskan pelaksanaan pekerjaan PSU (Prasarana Lingkungan, Sarana

Lingkungan dan Utilitas umum) pada bangunan rumah tapak (termasuk rumah

khusus maupun rumah susun.

B. Pekerjaan Prasarana Lingkungan

1. Pekerjaan Jalan Lingkungan

a. Pekerjaan ini meliputi pembangunan jalan lingkungan di dalam kawasan

perumahan;

b. Jenis konstruksi jalan dapat berupa makadam, beton atau paving block

c. Hal terpenting dalam pembangunan jalan lingkungan adalah persiapan

tanah dasar, tanah dasar harus dipadatkan untuk mendapatkan konstruksi

badan jalan yang kuat stabil.

d. Sebelum dilakukan pelapisan konstruksi jalan, elevasi dan bentuk

permukaan tanah harus dicek dan mendapat persetujuan dari konsultan

pengawasan.

e. Apabila terdapat tanah dasar yang dibentuk dari permukaan tanah asli

yang lunak, maka diperlukan perbaikan dengan penggantian material yang

lebih baik menggunakan batu kali dilanjutkan dengan urugan sirtu (pasir

batu) dan dipadatkan serta diratakan. Jika jalan akan di cor beton, terlebih

dahulu perlu dilapisi dengan base coarse dan selanjutnya dapat dilakukan

cor beton setelah sebelumnya dilapisi dengan plastik cor dan diberi

pembatas pada kedua sisi jalan (dapat menggunakan plat besi atau

multipleks) sesuai rencana ketebalan cor beton (10 cm atau lebih).

Sebaliknya jika akan dipasang conblock, maka perlu dilakukan pemasangan

pasir padat yang bebas dari koral atau kerikil setebal 15 cm, sebelum

dipasang conblock setebal 10 cm. Selanjutnya untuk lebih mengikat

conblock, diantara conblock perlu diisi dengan pasirdengan cara masukkan

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 77

pasir pada celah-celah tiap conblock dengan menggunakan sapu lidi dan

kape atau sendok semen.

2. Pekerjaan Drainase Lingkungan

a. Pekerjaan Drainase lingkungan adalah pembuatan saluran di lingkungan

perumahan untuk menampung dan mengalirkan air hujan sampai ke

tempat pembuangan atau saluran yang lebih besar;

b. Pada umumnya saluran drainase dibangun dikiri kanan jalan lingkungan

perumahan, dan pada rumah susun, selain saluran drainase dibuat dikiri

kanan jalan lingkungan, juga perlu dibuat saluran drainase di sekeliling

bangunan rumah susun dengan tujuan menampung air hujan dan air

limbah sebelum dibuang ke saluran drainase atau pengolah air limbah;

c. Pekerjaan drainase lingkungan ini dapat berupa saluran samping atau

termasuk pembuatan konstruksi gorong - gorong

d. Drainase lingkungan terdiri dari pekerjaan galian dan pekerjaan pasangan

batu sebagai lapisan saluran air atau pekerjaan pasangan gorong – gorong

atau gorong – gorong beton;

e. Konstruksi saluran drainase dapat menggunakan batu kali atau batu pecah,

menggunakan batako atau menggunakan saluran pracetak U-ditch dengan

konstruksi beton.

Gambar 53. Pekerjaan Jalan Cor Block Gambar 54. Pekerjaan Jalan Paving

78 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

C. Pekerjaan Sarana Lingkungan

Terdapat 4 jenis sarana lingkungan:

1. Sarana Umum, berupa ruang terbuka hijau.

2. Sarana Sosial, berupa sarana pendidikan, sarana kesehatan dan sarana

peribadatan

3. Sarana Perniagaan/ perekonomian, mulai dari warung/ kios hingga pusat

perbenjanaan pada skala permukiman

4. Sarana Pemerintahan, dimulai dari, pos keamanan, kantor RT/ RW, Kantor

Lurah hingga kantor Camat pada skala permukiman

Pelaku pembangunan pada umumnya tidak membangun sarana lingkungan, tetapi

menyediakan tanah untuk bangunan sarana lingkungan. Tanah sarana lingkungan

ini sudah jelas peruntukannya dan diserahkan kepada pemerintah daerah dimana

peruntukan tanahnya tidak dapat dijadikan sarana yang tidak sesuai dengan

peruntukannya, miaslnya tanah yang peruntukannya sebagai ruang terbuka hijau,

maka di atas tanah tersebut tidak dapat dibangun bangunan.

Pembangunan dan penyediaan berbagai sarana lingkungan tersebut tergantung

pada besarnya skala perumahan, sehingga semakin banyak jumlah rumah yang

dibangun, maka semakin lengkap sarana lingkungan yang harus disediakan.

Minimal sarana lingkungan yang wajib disediakan oleh pelaku pembangunan

adalah Ruang Terbuka Hijau (RTH).

Pelaku pembangunan wajib menyiapkan dan menyerahkan tanah bagi sarana

lingkungan kepada pemerintah daerah dengan cara:

1. Melakukan pengukuran, dan menetapkan batas-batas tanah dengan

melakukan pematokan, sesuai gambar rencana tapak (site plan);

2. Melakukan pematangan tanah dengan meratakan dan memadatkan tanah;

Gambar 56. Saluran Drainase Batu Pecah

Gambar 55. Saluran Drainase dengan U-ditch

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 79

3. Tanah tidak boleh digali oleh pelaku pembangunan atau dijadikan tempat

pembuangan sampah sementara;

4. Jika di atas tanah terdapat pohon dan tanah tersebut direncanakan untuk

ruang terbuka hijau, maka pelaku pembangunan dilarang menebang pohon

tersebut. Pelaku pembangunan dan/ atau masyarakat dilarang memanfaatkan

tanah sarana lingkungan jika tidak sesuai dengan peruntukannya;

5. Menyerahkan tanah kepada pemerintah daerah dan menandatangani Berita

Acara Penyerahan Tanah Sarana Lingkungan dengan pemerintah daerah;

Terdapat perbedaan antara KDB (Koefisien Dasar bangunan) rumah tapak dengan

KDB pada rumah susun. Umumnya KDB rumah tapak sebesar 60 %, artinya dari

luas tanah yang ada, hanya 60 % luas tanah yang dapat dibangun rumah, dan

sisanya untuk prasarana dan sarana lingkungan, sedangkan pada rumah susun

umumnya KDB 40 % (tergantung pada RDTR/ Rencana Detail Tata Ruang).

Dalam prakteknya, batas-batas tanah yang harus diserahkan pelaku pembangunan

kepada pemerintah daerah harus sudah ditetapkan dalam gambar rencana tapak

(site plan), dan pemerintah daerah dapat segera mensertipikatkan tanah tersebut

sebagai tambahan aset bagi pemerintah daerah.

D. Pekerjaan Utilitas Umum

1. Pekerjaan Instalasi Listrik Kawasan Perumahan

a. Pekerjaan ini meliputi pemasangan tiang listrik dan kabel distribusi dari

gardu trafo terdekat sampai ke masing – masing unit rumah (untuk

rumah dengan jumlah 50 unit, cukup menggunakan trafo yang

dipasangkan di tiang listrik), sedangkan untuk rumah susun, trafo dapat

ditempatkan pada gardu yang disiapkan namun harus berbeda ruang

dengan genset dan fuel tank (kalau ada), mengingat jumlah hunian pada

rumah susun umumnya lebih besar dari 50 unit.

b. Tiang listrik dan kabel harus sesuai dengan standar yang telah ditentukan

c. Harus dilakukan oleh instalatur ahli dibidang pemasangan prasarana daya

listrik

2. Pekerjaan Pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU)

a. Lakukan plotting pada tapak perumahan sesuai dengan gambar rencana

tapak (site plan);

80 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

b. Gali tanah tempat tiang PJU, pasang tiang PJU dan cor lubang tiang PJU,

dengan ketinggian cor beton paling sedikit 40 cm dari tinggi jalan;

c. Jarak tiang PJU satu dengan yang lain untuk jalan lingkungan perumahan

paling jauh sebesar 40 m;

d. Sambungkan kabel PJU kepada jaringan listrik yang ada;

e. Lakukan pengujian atas PJU yang sudah terpasang;

f. Lakukan pencatatan PJU sebagai investasi.

Kekuatan penerangan (watts) dengan tinggi tiang untuk PJU ditampilkan Tabel

berikut:

Tabel 4. Alat dan Bahan Pemasangan Scafolding

3. Pekerjaan Instalasi Suplai Air Bersih Kawasan Perumahan

a. Pekerjaan ini adalah pemasangan instalasi suplai air bersih dari sumber air

(bisa dalam bentuk pipa PDAM atau tanki air bersih terpusat) sampai

distribusi ke masing – masing unit rumah

b. Pekerjaan instalasi suplai air bersih, terdiri dari pekerjaan galian dan

pemasangan pipa air bawah tanah sampai dengan pengurugan kembali

dan perataan tanah. Jika dipergunakan pipa sambungan rumah (SR) di

bawah tanah yang menyambung kepada meter PDAM, kualitas pipa harus

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 81

cukup kuat dan dudukan pipa perlu dibuat cukup kuat pula sehingga jika

harus menahan beban kendaraan misalnya, pipa akab cukup kuat;

c. Jika dipergunakan tanki air minum terpusat, maka kapasitas tanki harus

mampu menampung kebutuhan air minum seluruh unit rumah.

Perhitungan kebutuhan air dihitung pada saat dilakukan perencanaan.

Yang perlu dilakukan jika menggunakan tanki air minum terpusat adalah

pembersihan rutin tanki air, agar aliran ke unit-unit rumah lancar dan tanki

tidak bocor;

d. Sistem pemipaan air bersih di dalam kawasan perumahan lengkap dengan

katup penyetop, elbow, sambungan T dan perlengkapan lain yang

diperlukan.

E. Latihan

1. Sebutkan jenis komponen PSU pada perumahan;

2. Bagaimana caranya Saudara dapat melaksanakan pekerjaan drainase

lingkungan, dan apa yang harus diperhatikan agar air tidak tergenang;

3. Bagaimana Saudara melakukan pekerjaan persiapan lahan untuk sarana

lingkungan, jelaskan langkah-langkahnya;

4. Jika terdapat PJU pada suatu lokasi perumahan, jelaskan langkah-langkah cara

pemasangan PJU.

F. Rangkuman

Kelengkapan PSU, baik jaringan maupun peralatannnya sangat tergantung pada

jenis perumahan atau rumah susun yang dibangun. Perumahan bagi masyaraat

berpenghasilan menengah atau atas, maka dipergunakan PSU yang lebih baik dan

berkualitas, baik bahan dan peralatan yang dipergunakan maupun bentuk yang

lebih baik.

Pemerintah memberikan bantuan untuk prasarana jalan atau drainase khusus bagi

rumah bersubsidi, paling banyak sebesar 30 % dari jumlah rumah yang dibangun.

Di samping bantuan stimulan berbentuk jalan atau saluran, Pemerintah juga

memberikan bantuan dalam bentuk pilihan yang lain, yaitu pengelolaan sampah

dan PJU, malah untuk pengelolaan sampah menjadi prioritas bantuan Pemerintah

saat ini.

82 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

Pada seluruh lokasi perumahan pasti tersedia jalan dan saluran lingkungan, serta

paling sedikit wajib disediakan Ruang Terbuka hijau (RTH), namun tidak semua

pelaku pembangunan menyediakan PJU untuk lokasi perumahan yang dibangun,

apalagi jika rumah tersebut dijual dengan harga subsidi yang harganya dipatok

Pemerintah, dapat dipastikan utilitas umum yang disediakan akan sangat minimal,

termasuk tidak disediakannya PJU oleh pelaku pembangunan.

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 83

BAB 7

PENUTUP

84 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

Penutup

A. Simpulan

Pelaksanaan pekerjaan konstruksi terdiri dari tahapan pekerjaan, yang meliputi

pekerjaan persiapan, pekerjaan struktur, pekerjaan arsitektur dan pekerjaan MEP.

Dilihat dari bidangnya, ada pekerjaan pembangunan rumah, dan ada pekerjaan

pembangunan PSU, sedangkan di lihat dari jenis rumahnya dapat dikelompokkan

menjadi 2 (dua) kelompok besar, pembangunan rumah tapak dan pembangunan

rumah susun. Pelaksanaan rumah susun sendiri terbagi 2 juga, yaitu dengan

metoda konvensional dan metoda pracetak. Sesungguhnya rumah tapakpun ada

yang dilaksanakan dengan pracetak, namun yang dilakukan pada komponen

pracetak masih terbatas pada dinding bangunan rumah tapak, sebagaimana yang

sudah dibuat pada RISHA.

Pelaksanaan konstruksi bangunan rumah susun jauh lebih rumit dibandingkan

dengan rumah tapak (atau rumah khusus), dimana tingkat ketelitian dan presisi

(terutama sambungan konstruksi) memerlukan ketrampilan dan keahlian yang

lebih tinggi. Karena itu pelaksanaan konstruksi rumah susun memerlukan

pengawasan yang lebih ketat dan lebih intens, sekalipun dilaksanakan oleh

kontraktor yang sudah berpengalaman.

B. Tindak Lanjut

Materi Pelaksanaan konstruksi penyediaan perumahan tidak cukup hanya

diajarkan dikelas melalui contoh-contoh berupa gambar atau video, namun harus

dilengkapi dengan kunjungan langsung ke lapangan, untuk melihat langsung

bagaimana pelaksanaan konstruksi di lapangan, termasuk hal-hal yang berkaitan

seperti site management, tahapan pelaksanaan, pembagian pekerjaan,

penggunaan bahan bangunan dan peralatan pendukung konstruksi, handling dan

erection (jika dipergunakan metoda pracetak), dan penggunaan perlengkapan lain

yang dibutuhkan dalam pelaksanaan konstruksi.

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 85

DAFTAR PUSTAKA

Permen PU No. 29 Tahun 2006 Tentang Pedoman Persyaratan Teknis Bangunan

Gedung;

Permen PU No. 45 Tahun 2007 Tentang Pedoman Teknis Pembangunan Bangunan

Gedung Negara

Permen PU No. 4 Tahun 2009 Tentang Sistem Manajemen Mutu Kementerian

Pekerjaan Umum.

Permen PU No. 6 Tahun 2008 Tentang Pedoman Pengawasan Penyelenggaraan

Konstruksi.

Permen PUPR No. 31/PRT/M/2015 Tentang Perubahan Ketiga Peraturan Menteri

Pekerjaan Umum Nomor 07/PRT/M/2011 tentang Standar Dan Pedoman

Pengadaan Pekerjaan Konstruksi dan Jasa Konsultansi.

Permen PUPR No. 20/PRT/M/2017 Tentang Penyediaan Rumah Khusus;

Permen PUPR No. 01/PRT/M/2018 Tentang Bantuan Pembangunan dan

Pengelolaan Rumah Susun;

Pedoman Plambing Indonesia

Peraturan Umum Instalasi Listrik (PUIL) Tahun 2011;

86 Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan

GLOSARIUM

Pembangunan Pembangunan rumah baru atau rehabilitasi

bangunan rumah

Pre Construction

Meeting/PCM

Rapat persiapan pelaksanaan pekerjaan

RK3K Rencana Keselamatan dan Kesehatan Kerja

Konstruksi

Pemeriksaan Bersama/

Mutual Check

Pemeriksaan lokasi pekerjaan dengan melakukan

pengukuran dan pemeriksaan detail kondisi lokasi

pekerjaan untuk setiap rencana mata pembayaran

sebelum pelaksanaan konstruksi(Mutual Check 0%).

Pengawasan ialah suatu kegiatan untuk memperoleh kepastian

pelaksanaan pekerjaan/kegiatan telah dilakukan

sesuai dengan rencana semula.

Pengendalian ialah kegiatan memantau, menilai, dan melaporkan

kemajuan proyek disertai tindak lanjutnya

Kontrak Kritis Kontrak dimana telah terjadi keterlambatan dengan

besaran tertentu seperti telah ditetapkan dalam

peraturan

Rapat Pembuktian /

Show Cause Meeting

Rapat yang dilakukan untuk penanganan dan

pengendalian kontrak kritis

Pelaksanaan Kontruksi Penyediaan Perumahan 87

BAHAN TAYANG