k3 dalam gtaw.docx

Upload: arga

Post on 05-Nov-2015

182 views

Category:

Documents


30 download

TRANSCRIPT

K3 dalam GTAWLas GTAWLas GTAW ini merupaka salah satu uncosumable electrode karena elktroda tidak ikut termakan dan memiliki filler tersendiri. Proses GTAW, disebut pula dengan proses tungsten inert gas (TIG) merupakan proses dimana busur listrik tercipta antara elektroda tungsten yang tak terumpan dan benda kerja. Daerah busur listrik diisi dengan gas inert (argon atau helium) sebagai pelindung tungsten dan logam cair dari oksidasi serta menyediakan kemudahan ionisasi. Pengelasan GTAW ini menghasilkan las dengan kualitas yang tinggi dan proses pengelasan ini cocok untuk mengelas logam tipis karena dapat dikontrol dengan arus yang kecil. Las GTAW ini harus dilakukan oleh welder yang berkemampuan tinggi. Proses las GTAW ini tidak menggunakan flux sehingga menyebabkan tidak adanya slug.Pengelasan GTAW memiliki resiko terhadap:1. Bahaya tabung gasTabung gas pengelasan memiliki bahaya terhadap resiko ledakan dan kebocoran. Setiap tabung gas memiliki identifikasi warna dan tekanan isi tertentu. Pencegahan terhadap bahaya tabung gas bisa dilakukan dengan cara penanganan dan penyimpanan yang benar.2. Bahaya arus listrik Penyebab bahaya arus listrik pengelasan adalah karena bekerja didalam ruang sempit, ruang panas, dan ruang basah. Dilihat dari cara mengalirnya arus listrik, aliran longitudinal lebih berbahaya disbanding aliran transversal. Dari jenis arus listrik, arus listrik AC lebih membahayakan dibanding arus listrik DC3. Bahaya busur lasBusur las GTAW menghasilkan radiasi sinar las yaitu: radiasi sinar infra merah, radiasi sinar tampak, dan radiasi sinar ultraviolet. Ketiga radiasi sinar ini membahayakan bagi mata. Untuk itu saat proses pengelasan juru las wajib menggunakan welding helmet yang memiliki kaca filter dengan nilai kegelapan yang sesuai.

4. Bahaya gas/asap Saat proses pengelasan, asap, gas dan uap logam akan terbentuk dan bercampur bersama gas pelindung las. Polutan ini berasal dari logam dasar las, bahan tambah dan gas pelindung. Untuk melindungi juru las dari polutan ini maka diperlukan ventilasi alami maupun ventilasi paksa yang bertujuan membuang polutan tersebut agar tidak terhirup oleh juru las.

Peralatan APD yang digunakan pada proses pengelasan GTAW prinsipnya adalah untuk melindungi juru las dari paparan sinar las, asap/gas/uap las, suara bising, percikan logam cair, sengatan arus listrik, maupun tertimpa benda jatuh. Sehingga standar APD yang diperlukan adalah welding helmet, apron, hand sleeves, gloves, safety shoes, ear plug, dan masker hidung & mulut.

Anggota Kelompok:1. Ghani Rizky Fardhan(6513040104)2. M. Faizal Hazmi(6513040105)3. Anna Nurachmawati S(6513040119)4. Rosialita Kusumastuti(6513040123)