investor daily 01/12/2016, hal. 23 allianz ajak komunitas ... · membutuhkan proteksi resiko...

24
Investor Daily – 01/12/2016, Hal. 23 Allianz Ajak Komunitas Lari Bantu Penyadang Disabilitas

Upload: others

Post on 26-May-2020

4 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Investor Daily 01/12/2016, Hal. 23 Allianz Ajak Komunitas ... · membutuhkan proteksi resiko kematian, kesehatan, dan tabungan," kata Hendrisman, di The Foundry, Scbd, Jakarta Selatan,

Investor Daily – 01/12/2016, Hal. 23 Allianz Ajak Komunitas Lari Bantu Penyadang Disabilitas

Page 2: Investor Daily 01/12/2016, Hal. 23 Allianz Ajak Komunitas ... · membutuhkan proteksi resiko kematian, kesehatan, dan tabungan," kata Hendrisman, di The Foundry, Scbd, Jakarta Selatan,

Harian Kontan – 01/12/2016, Hal. 24 Asuransi Jiwa Belum Rombak Portofolio

Page 3: Investor Daily 01/12/2016, Hal. 23 Allianz Ajak Komunitas ... · membutuhkan proteksi resiko kematian, kesehatan, dan tabungan," kata Hendrisman, di The Foundry, Scbd, Jakarta Selatan,

The Jakarta Post – 01/12/2016, Hal. 14 Jiwasraya targets young digitally literate market

Page 4: Investor Daily 01/12/2016, Hal. 23 Allianz Ajak Komunitas ... · membutuhkan proteksi resiko kematian, kesehatan, dan tabungan," kata Hendrisman, di The Foundry, Scbd, Jakarta Selatan,

Harian Kontan – 01/12/2016, Hal. 24 Produk Baru Jiwasraya dan Zurich Topas Life

Page 5: Investor Daily 01/12/2016, Hal. 23 Allianz Ajak Komunitas ... · membutuhkan proteksi resiko kematian, kesehatan, dan tabungan," kata Hendrisman, di The Foundry, Scbd, Jakarta Selatan,

Produk Baru Jadi Andalan Bisnis Indonesia – 01/12/2016, Hal. 22

Page 6: Investor Daily 01/12/2016, Hal. 23 Allianz Ajak Komunitas ... · membutuhkan proteksi resiko kematian, kesehatan, dan tabungan," kata Hendrisman, di The Foundry, Scbd, Jakarta Selatan,

Investor Daily – 01/12/2016, Hal. 23 2017, Jiwasraya Targetkan Laba Rp 2,5 Triliun

Page 7: Investor Daily 01/12/2016, Hal. 23 Allianz Ajak Komunitas ... · membutuhkan proteksi resiko kematian, kesehatan, dan tabungan," kata Hendrisman, di The Foundry, Scbd, Jakarta Selatan,

30/11/2016 Jiwasraya Luncurkan JS Sinergy, Produk Sasar Generasi Muda http://finansial.bisnis.com/read/20161130/215/607834/jiwasraya-luncurkan-js-sinergy-produk-sasar-generasi-muda

JAKARTA—PT Asuransi Jiwasraya (Persero) meluncurkan produk baru yang difokuskan untuk menyasar generasi muda. Direktur Pemasaran Jiwasraya De Yong Adrian mengatakan produk asuransi jiwa yang baru dipasarkan itu ialah JS Sinergy. Dia menjelaskan produk asuransi JS Sinergy merupakan produk asuransi yang menawarkan tiga perlindungan sekaligus yaitu perlindungan kesehatan, perlindungan jiwa, dan tabungan. “Target pasar dari produk yang baru diluncurkan ini menyasar generasi muda produktif yang berada pada kisaran usia 25 hingga 40 tahun,” kata De Yong disela-sela peluncuran produk JS Sinergy, Rabu (30/11/2016). Menurutnya, keunggulan dari produk itu ialah pemegang polis bisa mendapatkan tiga manfaat sekaligus hanya dengan membayar satu premi. Adapun, manfaat yang bisa diperoleh antara lain jaminan rawat inap sampai 90 hari, santunan duka sebesar 100% dari uang asuransi yang dibayarkan kepada keluarga jika tertanggung meninggal dunia, dan pembayaran 100% uang asuransi jika tertanggung hidup sampai dengan akhir kontrak asuransi selama sepuluh tahun. De Yong mengungkapkan untuk memasarkan produk tersebut, pihaknya akan memanfaatkan saluran distribusi branch office system (BOS) yang didukung oleh sekitar 1.300 agen atau tenaga pemasar. “Selain itu, kami juga akan menyasar komunitas untuk memasarkan produk tersebut. Melalui strategi ini, diharapkan penyebaran informasi mengenai produk ini bisa lebih cepat tersampaikan,” ujarnya. Untuk menopang pertumbuhan premi di tahun depan, sambung dia, Persero masih berencana untuk meluncurkan beberapa produk baru menjelang akhir tahun ini. Dia mengungkapkan, pihaknya telah mengajukan izin pemasaran beberapa produk baru kepada Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Page 8: Investor Daily 01/12/2016, Hal. 23 Allianz Ajak Komunitas ... · membutuhkan proteksi resiko kematian, kesehatan, dan tabungan," kata Hendrisman, di The Foundry, Scbd, Jakarta Selatan,

Sementara itu, Direktur Utama Jiwasraya Hendrisman Rahim mengatakan hingga akhir tahun perusahaan menargetkan bisa membukukan premi Rp16 triliun. Dari target tersebut, hingga Oktober 2016 pendapatan premi telah mencapai Rp14,14 triliun. “Realisasi itu tumbuh 82,77% jika dibandingkan pendapatan premi pada periode yang sama tahun lalu,” jelasnya. Fitri Sartina Dewi

Page 9: Investor Daily 01/12/2016, Hal. 23 Allianz Ajak Komunitas ... · membutuhkan proteksi resiko kematian, kesehatan, dan tabungan," kata Hendrisman, di The Foundry, Scbd, Jakarta Selatan,

30/11/2016 Luncurkan Produk Baru, Jiwasraya Bidik Premi Rp 240 Miliar https://finance.detik.com/moneter/d-3358891/lucurkan-produk-baru-jiwasraya-bidik-premi-rp-240-miliar

Jakarta - PT Asuransi Jiwasraya (Persero) meluncurkan produk baru, asuransi JS Sinergy. Produk menggabungkan 3 kepastian perlindungan sekaligus, yaitu perlindungan kesehatan, perlindungan jiwa, dan tabungan. Jiwasraya menargetkan mendapatkan pendapatan premi sebesar Rp 240 miliar dari produk baru tersebut. Selain itu, Jiwasraya juga menargetkan 120.000 nasabah asuransi baru khusus produk ini. "Jadi karena kita sangat segmented sekali untuk anak muda, tahun 2017 estimasikan kurang lebih ada 120.000 orang ter-cover," kata Direktur Pemasaran Jiwasraya, De Yong Adrian, di The Foundry, Jakarta Selatan, Rabu (30/11/2016). De Yong mengatakan Asuransi JS Sinergy merupakan sebuah proteksi lengkap yang dihadirkan untuk generasi muda produktif usia 25 hingga 40 tahun. De Yong mengatakan untuk generasi muda usia produktif akan lebih mandiri, memiliki ambisi sukses yang besar serta dinamis. "Hal inilah yang melatarbelakangi hadirnya asuransi JS Sinergy, yang dapat memberikan tiga kepastian perlindungan sekaligus yaitu perlindungan kesehatan, perlindungan jiwa, dan tabungan. Di mana ketiga manfaat dalam satu produk ini tidak dimiliki oleh produk asuransi manapun di Indonesia," kata De Yong. Untuk mencapai target tersebut, Jiwasraya melakukan sosialisasi ke 10 kota besar di Indonesia dengan menggelar Indonesia Festival marketing. Beberapa kota yang menjadi sasarannya misalnya Palembang, Banjarmasin, Malang, Pontianak, Bandung. Selain dengan menggelar festival tersebut, Jiwasraya juga membuka kesempatan bagi konsumen sekaligus bisa berperan sebagai agen asuransi. Dengan relasi yang dimiliki agen tersebut diharapkan dapat menambah jumlah nasabah yang memakai produk JS Sinergy ini. "Pada awal 2017 ada Indonesia Marketing Festival di 10 kota. Di samping itu kegiatan sosialisasi juga sekaligus ada kegiatan untuk merekrut talent-talent agen yang khusus untuk menjual produk ini. Sosialisasi di 10 kota itu untuk menyadarkan ke generasi muda untuk kesadaran proteksi diri," kata De Yong.

Page 10: Investor Daily 01/12/2016, Hal. 23 Allianz Ajak Komunitas ... · membutuhkan proteksi resiko kematian, kesehatan, dan tabungan," kata Hendrisman, di The Foundry, Scbd, Jakarta Selatan,

Selain dapat ditemukan di kantor cabang Jiwasraya, De Yong menyebut Jiwasraya juga bekerja sama dengan 1.500 komunitas yang ada di daerah sehingga diharapkan dapat menjadi sasaran konsumen yang mampu menyerap produk JS Sinergy. "Ada acara Indonesia Marketing Festival bagaimana kita sosialisasikan produk ini karena sudah ada komunitas, 1 kota itu ada populasi komunitas 1.500," kata De Yong. Nasabah dapat membayar premi kategori A misalnya sebanyak Rp 1,6 juta per bulan atau Rp 18 juta dalam setahun. Nantinya para nasabah dapat membayar premi selama 5 tahun dengan kontrak selama 10 tahun asuransi jiwa. "Premi kita bagi beberapa paket, paket A di-cover biaya kesehatan per hari Rp 500.000 (RS), uang petanggungan proteksi diri Rp 100 juta, pada akhir masa tabungan nya dikembalikan Rp 100 juta, itu cukup membayar sebulan Rp 1,6 juta," kata De Yong. Produk asuransi JS Sinergy memberikan tiga jaminan pasti yang lengkap hanya dengan membayar satu premi. Jaminan tersebut meliputi jaminan rawat inap maksimal selama 90 hari dengan jaminan selama lima tahun, santunan duka keluarga jika tertanggung meninggal dunia dalam masa kontrak asuransi selama sepuluh tahun dibayarkan 100% uang asuransi, dan pembayaran 100% uang asuransi jika tertanggung hidup sampai dengan akhir kontrak asuransi sepuluh tahun. Dia menargetkan, pendapatan premi tahun 2017 sebesar Rp 20,8 triliun naik 30% dari pendapatan premi tahun 2016 yang mencapai Rp 16 triliun. Saat ini, per Oktober 2016 premi netto naik 82,77% menjadi Rp 14,14 triliun dari Rp 7,7 triliun di periode yang sama 2015. Laba korporasi juga meningkat 373,64% menjadi Rp 1,04 triliun dari sebelumnya di periode yang sama 2015 Rp 220 miliar. Total aset juga meningkat pada Oktober 2016 ini sebesar Rp 35,92 triliun naik 48,31% dari sebelumnya periode yang sama Rp 24,22 triliun. "Ada yang untuk retail seperti ini, ada yang dijual lewat bank-bank partnerkita, ada juga yang dijual general link employee, dari seluruh distribusi ini kita harapkan bisa tumbuh 30% dari Rp 16 triliun tahun ini," kata De Yong.(ang/ang) Yulida Medistiara

Page 11: Investor Daily 01/12/2016, Hal. 23 Allianz Ajak Komunitas ... · membutuhkan proteksi resiko kematian, kesehatan, dan tabungan," kata Hendrisman, di The Foundry, Scbd, Jakarta Selatan,

30/11/2016 Perlindungan Kesehatan, Jiwa, dan Tabungan Jadi Satu di Asuransi JS Sinergy https://finance.detik.com/moneter/d-3358747/perlindungan-kesehatan-jiwa-dan-tabungan-jadi-satu-di-asuransi-js-sinergy

Jakarta - PT Asuransi Jiwasraya (Persero), perusahaan asuransi jiwa lokal di Indonesia, hari ini meluncurkan produk terbarunya, asuransi JS Sinergy. Produk ini merupakan sebuah produk unggulan untuk generasi muda produktif dengan 3 kepastian perlindungan sekaligus, yaitu perlindungan kesehatan, perlindungan jiwa, dan tabungan. Direktur Utama PT Jiwasraya (Persero), Hendrisman Rahim mengatakan ketiga kepastian perlindungan dalam 1 produk sekaligus ini merupakan bentuk kepedulian Jiwasraya sebagai BUMN yang ingin melayani masyarakat. "Kami menampilkan 1 produk baru, yang kami coba penuhi BUMN untuk negeri, produk hasil riset yang dari tim kami bahwa produk kami dibutuhkan oleh masyarakat Indonesia karena orang Indonesia membutuhkan proteksi resiko kematian, kesehatan, dan tabungan," kata Hendrisman, di The Foundry, Scbd, Jakarta Selatan, Rabu (30/11/2016). Meskipun ketiga layanan asuransi tabungan, perlindungan jiwa, dan kesehatan ada di asuransi lainnya. Menuruntya, ini adalah bentuk asuransi baru yang dapat mencover ketiga jenis produk tersebut. "Ketiga produk tersebut ada di mana-mana tapi Jiwasraya ada cara yang lain, ketiganya kami bangun, kalau Anda membutuhkan ini dengan membeli satu produk tercover, ini yang kita launching," kata Hendrisman. Menurutnya, diluncurkannya produk ini pada akhir Desember diharapkan dapat terealisasi pada tahun 2017 mendatang. Saat ini dia menyebut nasabah Jiwasraya mendekati angka 8 juta nasabah yang merupakan terbesar di industri asuransi jiwa. "Kenapa pada akhir tahun Desember kita harapkan sumbangsih akan bisa terealisir dalam tahun 2017 sehingga apa yang dicita-citakan, Jiwasraya untuk negeri akan direalisasikan secara nyata pada tahun depan," imbuhnya. Direktur Pemasaran Jiwasraya, De Yong Adrian, mengatakan Asuransi JS Sinergy merupakan sebuah proteksi lengkap yang dihadirkan untuk generasi muda produktif usia 25 hingga 40 tahun. De Yong

Page 12: Investor Daily 01/12/2016, Hal. 23 Allianz Ajak Komunitas ... · membutuhkan proteksi resiko kematian, kesehatan, dan tabungan," kata Hendrisman, di The Foundry, Scbd, Jakarta Selatan,

mengatakan untuk generasi muda usia produktif akan lebih mandiri, memiliki ambisi sukses yang besar serta dinamis. "Hal inilah yang melatarbelakangi hadirnya asuransi JS Sinergy, yang dapat memberikan tiga kepastian perlindungan sekaligus yaitu perlindungan kesehatan, perlindungan jiwa, dan tabungan. Dimana ketiga manfaat dalam satu produk ini tidak dimiliki oleh produk asuransi manapun di Indonesia," kata De Yong. Produk asuransi JS Sinergy memberikan tiga jaminan pasti yang lengkap hanya dengan membayar satu premi. Jaminan tersebut meliputi jaminan rawat inap maksimal selama 90 hari dengan jaminan selama lima tahun, santunan duka keluarga jika tertanggung meninggal dunia dalam masa kontrak asuransi selama sepuluh tahun dibayarkan 100% uang asuransi, dan pembayaran 100% uang asuransi jika tertanggung hidup sampai dengan akhir kontrak asuransi sepuluh tahun. "Kami juga memberikan fasilitas cashless yang berlaku di Rumah Sakit untuk memberikan kemudahan bagi pengguna asuransi JS Sinergy." ujar De Yong Adrian. Penulis serta pelaku bisnis start-up, Enda Nasution menyatakan generasi muda produktif saat ini sangat mandiri sehingga ada risiko kehidupan yang harus dihadapi. "Menjadi pelaku start-up memang penuh dengan risiko yang harus kita hadapi. Oleh karena itu kita juga membutuhkan management skill baik dari sisi bisnis yang kita jalani termasuk untuk diri kita sendiri. Dengan adanya asuransi, saya dapat memberikan perlindungan bagi diri saya dan keluarga, dan saya bisa mengelola keuangan saya lebih baik," jelas Enda. Senada dengan Enda Nasution, Ernanda Putra, Creativepreneur menerangkan banyak asuransi yang menawarkan asuransi jiwa dengan beragam produk, tetapi baru JS Sinergy yang memberikan kepastian perlindungan secara lengkap sekaligus. "Sekarang sudah ada asuransi yang memberikan kepastian perlindungan yang lengkap yaitu perlindungan kesehatan, jiwa, sekaligus tabungan. Menurut saya, hal ini bisa menjadi dukungan untuk saya sebagai creativepreneur karena tidak hanya memberikan perlindungan kesehatan dan jiwa, tapi juga ada manfaat tabungan untuk masa depan," tandas dia.(dna/dna) Yulida Medistiara

Page 13: Investor Daily 01/12/2016, Hal. 23 Allianz Ajak Komunitas ... · membutuhkan proteksi resiko kematian, kesehatan, dan tabungan," kata Hendrisman, di The Foundry, Scbd, Jakarta Selatan,

Bisnis Indonesia – 01/12/2016, Hal. 21 Zurich Life Cari Mitra Strategis

Page 14: Investor Daily 01/12/2016, Hal. 23 Allianz Ajak Komunitas ... · membutuhkan proteksi resiko kematian, kesehatan, dan tabungan," kata Hendrisman, di The Foundry, Scbd, Jakarta Selatan,

Investor Daily – 01/12/2016, Hal. 23 Zurich Topas Life Luncurkan Produk Dwiguna

Page 15: Investor Daily 01/12/2016, Hal. 23 Allianz Ajak Komunitas ... · membutuhkan proteksi resiko kematian, kesehatan, dan tabungan," kata Hendrisman, di The Foundry, Scbd, Jakarta Selatan,

30/11/2016 "Zurich Pro-Fit 8", Nasabah Cukup Bayar Premi 8 Tahun http://bisniskeuangan.kompas.com/read/2016/11/30/110727926/.zurich.pro-fit.8.nasabah.cukup.bayar.premi.8.tahun.

Zurich Topas Life meluncurkan produk asuransi dwiguna Zurich Pro-Fit 8 atau Zurich Protection and Benefit 8, pada Rabu (30/11/2016). Menyasar segmen kelas menengah ke atas di Indonesia, Zurich Pro-Fit 8 ini menawarkan tiga kelebihan utama untuk memenuhi kebutuhan pasarnya, yaitu inovatif, manfaat jangka panjang melalui komitmen jangka pendek, serta keamanan. Presiden Direktur Zurich Topas Life, Peter Huber mengatakan, inovatif di sini dikarenakan Zurich Pro-Fit 8 menawarkan manfaat ganda berupa cash back tahunan dijamin, dan hasil investasi potensial melalui penempatan dana investasi di unit link. Zurich Pro-Fit 8 juga memberikan manfaat jangka panjang melalui komitmen jangka pendek. "Nasabah hanya perlu membayar premi selama 8 tahun untuk manfaat dan proteksi selama 20 tahun," kata Huber. Produk ini, kata dia, juga memberikan guaranteed return sebesar 270 persen dari total dana pertanggungan selama masa asuransi berjalan. Terakhir, produk asuransi dwiguna ini aman karena termasuk manfaat santunan meninggal dunia, dan vacation total selama masa asuransi berjalan. "Dengan inovasi dan kualitas pelayanan yang kami tawarkan, kami yakin produk ini akan memberikan kontribusi untuk keseluruhan bisnis di Indonesia," kata Huber. Produk Zurich Pro-Fit 8 ini didesain untuk memenuhi kebutuhan perencanaan keuangan nasabah, baik untuk tabungan pendidikan anak, persiapan pensiun, atau rencana liburan. Produk Zurich Pro-Fit 8 ini kini tersedia untuk nasabah dari usia 15-59 tahun dengan premi mulai Rp 10 juta per tahun. Khusus sampai periode Januari 2017, Zurich Topas Life menawarkan nasabah Pro-Fit 8 dengan hadiah langsung berupa bonus top-up dan voucher belanja. Tiga nasabah yang beruntung melalui undian berkesempatan liburan ke Jepang.

Penulis : Estu

Page 16: Investor Daily 01/12/2016, Hal. 23 Allianz Ajak Komunitas ... · membutuhkan proteksi resiko kematian, kesehatan, dan tabungan," kata Hendrisman, di The Foundry, Scbd, Jakarta Selatan,

30/11/2016 Zurich Topaz Life Luncurkan Asuransi Jiwa Dwiguna Terbaru http://www.beritasatu.com/asuransi/402223-zurich-topaz-life-luncurkan-asuransi-jiwa-dwiguna-terbaru.html

Jakarta - PT Zurich Topas Life meluncurkan produk asuransi jiwa endownment (dwiguna) terbaru bernama Zurich Pro Fit 8. Hadirnya produk ini untuk memberikan proteksi terhadap pendapatan nasabah. President Director Zurich Topaz Life, Peter Huber, menjelaskan, berdasarkan survei yang dilakukan oleh Zurich bersama dengan Oxford terdapat 44 persen orang di empat benua mengalami kehilangan pendapatan sepanjang karirnya. "Orang-orang yang kami survei mengeluhkan adanya income loss sehingga mereka memerlukan sebuah produk yang bisa memproteksi pendapatannya," jelas Huber di Jakarta, Rabu (30/11). Zurich Pro Fit 8, anjut dia, didesain khusus untuk bisa memberikan proteksi pendapatan nasabah. Sekaligus, di saat yang sama, produk ini bisa menjadi solusi atas perencanaan masa depan. Head of Propositions Zurich Topaz Life, Simon Price melanjutkan, hadirnya Zurich Pro Fit menjawab keinginan nasabah."Setiap tahunnya, kami mengadakan acara bersama customerdan mereka mencari produk yang bisa memproteksi pendapatannya," kata dia. Segmen masyarakat yang menginginkan adanya jaminan dari harta mereka adalah segmen mass affluent. Di Indonesia, Price mengungkapkan, jumlah masyarakat golongan ini terus dan adanya fitur menarik dari Zurich Pro Fit 8 bisa menarik nasabah tersebut. Adapun keunggulan dari Zurich Pro Fit 8 adalah adanya jaminan cashback tahunan dan hasil investasi yang potensial. Kedua fitur ini bersumber dari alokasi 40 persen premi yang ditempatkan di Zurichlink Equity Fund atau produk unit link dan 60 persen yang ditempatkan di endownment. Price menyebutkan, besaran cashback yang bisa diterima nasabah mencapai total 120 persen dalam kurun waktu 20 tahun. Sedangkan, manfaat jatuh tempo yang diterima mencapai 150 persen dari uang pertanggungan dasar. Lebih lanjut, nasabah dapat menikmati produk tersebut dengan premi minimum Rp 10 juta per bulan. Sementara nasabah yang bisa mendaftar berusia minimal 15 hari sampai 59 tahun. Chief Agency Officer Zurich Topaz Life, Darwin Gunawan menjelaskan, dalam memasarkan produk ini, perseroan mengandalkan agensi yang tersebar di seluruh Indonesia.

Page 17: Investor Daily 01/12/2016, Hal. 23 Allianz Ajak Komunitas ... · membutuhkan proteksi resiko kematian, kesehatan, dan tabungan," kata Hendrisman, di The Foundry, Scbd, Jakarta Selatan,

"Agensi tersebut kami berikan pelatihan agar bisa memberikan pemahaman yang baik kepada masyarakat,"terang dia. Gita Rossiana/FER

Page 18: Investor Daily 01/12/2016, Hal. 23 Allianz Ajak Komunitas ... · membutuhkan proteksi resiko kematian, kesehatan, dan tabungan," kata Hendrisman, di The Foundry, Scbd, Jakarta Selatan,

WARTA EKONOMI 01/12/2016 Zurich Topas Life Luncurkan Asuransi Dwi Guna Inovatif Pertama di Indonesia http://wartaekonomi.co.id/read/2016/12/01/122431/zurich-topas-life-luncurkan-asuransi-dwi-guna-inovatif-pertama-di-indonesia.html

Zurich Topas Life hari ini meluncurkan produk asuransi jiwa dwiguna (endowment) terbarunya yang bernama Zurich Pro-Fit 8 (Zurich Protection & Benefit 8). Produk ini merupakan produk dwiguna pertama di pasar Indonesia yang menawarkan manfaat ganda berupa jaminan cashback tahunan dan hasil investasi potensial dari penempatan jenis dana investasi unit link. Pelanggan hanya perlu membayar premi asuransi selama 8 tahun untuk proteksi dan manfaat selama 20 tahun. Zurich Pro-Fit 8 didesain untuk memenuhi kebutuhan perencanaan keuangan nasabah, baik untuk tabungan pendidikan anak, persiapan pensiun, atau rencana liburan. Zurich Pro-Fit 8 ditargetkan untuk segmen pasar kelas menengah keatas Indonesia. Indonesia adalah negara dengan pertumbuhan kelas menengah yang pesat. Saat ini ada 74 juta masyarakat kelas menengah, dan riset dari BCG memprediksikan bahwa jumlah ini akan berlipat ganda pada tahun 2020. Seiring dengan peningkatan taraf hidup mereka, pemahaman mereka akan pentingnya perencanaan keuangan juga semakin meningkat, termasuk kebutuhan proteksi dan investasi. “Untuk menjembatani kesenjangan proteksi di kalangan masyarakat kelas menengah, penting untuk menyediakan produk dan layanan yang memang cocok dengan karakteristik dan kebutuhan mereka. Seiring dengan tren hidup masa kini yang dinamis , mereka membutuhkan produk yang mudah dan lengkap, namun juga tetap mampu memberikan ketenangan dalam merencanakan masa depannya. Pro-Fit 8 memberikan nasabah sebuah kombinasi manfaat asuransi dwiguna dengan hasil investasi yang potensial. Produk ini menawarkan tiga kelebihan utama untuk memenuhi kebutuhan pasarnya, yaitu inovatif, manfaat jangka panjang melalui komitmen jangka pendek, dan keamanan.,” jelas Peter Huber, Presiden DIrektur Zurich Topas Life di Jakarta, Rabu (30/11/2016). “Inovasi, karena merupakan produk asuransi dwiguna pertama di Indonesia yang menawarkan manfaat ganda berupa cashback tahunan dijamin dan hasil investasi potensial melalui penempatan dana investasi di unit link. Manfaat jangka panjang melalui komitmen jangka pendek, mengingat nasabah hanya perlu membayar premi selama 8 tahun untuk manfaat dan proteksi selama 20 tahun. Pro-Fit 8 juga memberikan guaranteed return sebesar 270% dari total dana pertanggungan selama masa asuransi berjalan. Aman, karena termasuk manfaat santunan meninggal dunia dan cacat total

Page 19: Investor Daily 01/12/2016, Hal. 23 Allianz Ajak Komunitas ... · membutuhkan proteksi resiko kematian, kesehatan, dan tabungan," kata Hendrisman, di The Foundry, Scbd, Jakarta Selatan,

selama masa asuransi berjalan. Dengan inovasi dan kualitas pelayanan yang kami tawarkan, kami yakin produk ini akan memberikan kontribusi untuk keseluruhan bisnis di Indonesia,” tambah Peter. Saat ini produk ini tersedia untuk nasabah dari usia 15 hari sampai 59 tahun, dengan premi mulai dari 10 juta per tahun. Editor: Vicky Fadil

Page 20: Investor Daily 01/12/2016, Hal. 23 Allianz Ajak Komunitas ... · membutuhkan proteksi resiko kematian, kesehatan, dan tabungan," kata Hendrisman, di The Foundry, Scbd, Jakarta Selatan,

Media Indonesia – 01/12/2016, Hal. 19 Zurich Pro-Fit 8 Luncurkan

Page 21: Investor Daily 01/12/2016, Hal. 23 Allianz Ajak Komunitas ... · membutuhkan proteksi resiko kematian, kesehatan, dan tabungan," kata Hendrisman, di The Foundry, Scbd, Jakarta Selatan,

Investor Daily – 01/12/2016, Hal. 23 (Berita Photo) Peluncuran JS Sinergy

Page 22: Investor Daily 01/12/2016, Hal. 23 Allianz Ajak Komunitas ... · membutuhkan proteksi resiko kematian, kesehatan, dan tabungan," kata Hendrisman, di The Foundry, Scbd, Jakarta Selatan,

Investor Daily – 01/12/2016, Hal. 23 (Berita Photo) Allianz Dare To Share

Page 23: Investor Daily 01/12/2016, Hal. 23 Allianz Ajak Komunitas ... · membutuhkan proteksi resiko kematian, kesehatan, dan tabungan," kata Hendrisman, di The Foundry, Scbd, Jakarta Selatan,

Bisnis Indonesia – 01/12/2016, Hal. 21 (Berita Photo) Peluncuran Produk Asuransi

Page 24: Investor Daily 01/12/2016, Hal. 23 Allianz Ajak Komunitas ... · membutuhkan proteksi resiko kematian, kesehatan, dan tabungan," kata Hendrisman, di The Foundry, Scbd, Jakarta Selatan,

Harian Kontan – 01/12/2016, Hal. 24 (Berita Photo) Produk Asuransi Baru