contoh laporan disc

15
1 C + Personality Profile Report (BEHAVIORAL ASSESSMENT) Dibuat untuk Kirana Chandra Dibuat tanggal 11 Maret 2011 0.0 12.5 25.0 37.5 50.0 62.5 75.0 87.5 100.0 D I S C Summary I II III D 67.5 98.8 68.8 I 25.0 7.2 6.7 S 51.9 52.5 51.9 C 42.5 68.8 55.0 CONFIDENTIAL Source: 9/2/5/3/0/13/6/4

Upload: hrdbbi

Post on 26-Dec-2015

24 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Contoh Laporan Disc

1

C +

Personality Profile Report (BEHAVIORAL ASSESSMENT)

Dibuat untuk

Kirana Chandra

Dibuat tanggal 11 Maret 2011

0.0

12.5

25.0

37.5

50.0

62.5

75.0

87.5

100.0

D I S C

Summary

I II III

D 67.5 98.8 68.8 I 25.0 7.2 6.7 S 51.9 52.5 51.9 C 42.5 68.8 55.0

CONFIDENTIAL

Source: 9/2/5/3/0/13/6/4

Page 2: Contoh Laporan Disc

2

C +

PENGANTAR

Penelitian mengenai perilaku menegaskan bahwa orang yang paling efektif adalah

mereka yang memahami tentang dirinya, yaitu mengenai kekuatan dan juga

kelemahan yang dimilikinya, sehingga mereka dapat mengembangkan dan

menggunakan suatu strategi untuk memenuhi harapan atau menyesuaikan diri dan

berinteraksi secara efektif dengan lingkungannya.

Perilaku datang sebagai faktor bawaan (comes from nature) dan juga merupakan

merupakan hasil “didikan” (comes from nurture). Inilah bahasa universal

mengenai perilaku, yaitu tentang “bagaimana kita bertindak”.

Dalam laporan ini kita mengukur empat dimensi dari perilaku normal. Hal itu

adalah :

• Bagaimana seseorang menghadapi dan merespon masalah dan tantangan -

Dominance.

• Bagaimana seseorang mempengaruhi orang lain melalui ide dan pandangannya -

Influence.

• Bagaimana seseorang menghadapi dan merespon perubahan lingkungan -

Steadiness.

• Bagaimana seseorang menghadapi dan merespon peraturan dan prosedur yang

dibuat oleh orang lain - Compliance.

Laporan ini menganalisa gaya perilaku; yang merupakan gaya seseorang dalam

melakukan sesuatu. Apakah laporan ini 100 % benar? Ya, tidak atau mungkin. Kita

hanya mengukur perilaku, dan hanya melaporkan pernyataan area perilaku yang

kecenderungannya muncul. Untuk meningkatkan akurasinya, silakan berikan

catatan khusus atau edit laporan ini berkaitan dengan pernyataan yang mungkin

cocok atau tidak cocok dengan keadaan sebenarnya, tetapi lakukanlah itu setelah

cek dengan teman dan kolega untuk melihat kecocokannya.

Page 3: Contoh Laporan Disc

3

C +

KIRANA CHANDRA

|D-C-S|

0.0

12.5

25.0

37.5

50.0

62.5

75.0

87.5

100.0

D I S C

External

External Profile

Menggambarkan persepsi seseorang tentang perilaku

yang idealnya dia tampilkan, dan biasanya perilaku ini

akan muncul atau ditampilkan di lingkungan kerja.

QUICK: cepat memahami, cepat belajar dan tegas;

SUSPICIOUS: cenderung mencurigai, terutama curiga

pada kesalahan dan penipuan; STABLE: stabil, tidak

mudah kehilangan keseimbangan, mantap, menolak

perubahan (lebih yang mendadak); INDEPENDENT

mandiri, bebas dari pengataruh atau kontrol orang lain,

memiliki sikap percaya diri; RIGID: Kaku dalam

perubahan, cenderung kurang fleksibel,tetap, tidak

berfluktuasi, mantap.

0.0

12.5

25.0

37.5

50.0

62.5

75.0

87.5

100.0

D I S C

Internal

Internal Profile

Menggambarkan motivasi dan kecenderungan yang

sebenarnya dari seseorang dan perilaku ini sering

muncul ketika seseorang berada di bawah tekanan.

EGOCENTRIC: melihat segala sesuatu dalam hubungan

dengan diri sendiri; RETICENT: diam, segan untuk

berbicara; STABLE: stabil, tidak mudah kehilangan

keseimbangan, mantap, menolak perubahan (lebih

yang mendadak); HIGH STANDARDS: berpegang pada

nilai-nilai yang kuat dengan standar yang jelas.

0.0

12.5

25.0

37.5

50.0

62.5

75.0

87.5

100.0

D I S C

Summary

Summary Profile

Merupakan kombinasi dari dua bentuk profil lainnya

dan menggambarkan perilaku yang paling normal dari

seseorang.

ADVENTURESOME: menantang, bersedia mengambil

resiko; RETICENT: diam, segan untuk berbicara;

STABLE: stabil, tidak mudah kehilangan keseimbangan,

mantap, menolak perubahan (lebih yang mendadak);

MATURE: dewasa dalam bertindak, cukup berkembang

sesuai usianya; EVASIVE: mengelak.

Page 4: Contoh Laporan Disc

4

C +

-30.0

-20.0

-10.0

0.0

10.0

20.0

30.0

40.0

D I S C

Shift Pattern

Shift Pattern

Shift Pattern graph menunjukkan perubahan grafik

yang menggambarkan Internal dan External Profiles,

dan merupakan gambaran adaptasi seseorang akan

karakternya.

Dominance: [31.3] % ; Influence: [-17.8] %

Steadiness: [0.6] % ; Compliance: [26.3]%

* Beradaptasi Dengan Lingkungan Berbeda

Kirana Chandra - |D-C-S|

Kirana adalah seorang yang serius dalam mengambil tanggung jawab kepemimpinan

yang diberikan kepadanya, dan mampu membuat keputusan penting dengan segera.

Percaya diri dan orang lain menghargai kemampuan alaminya untuk menjadi

pemimpin. Ia sangat termotivasi oleh kemampuannya dalam memimpin kelompok

dan mempengaruhi orang lain di sekitarnya.

Kirana cenderung akan mempertanyakan pandangan yang optimis akan satu situasi

atau berbagai kemungkinan di masa depan. Pribadi yang menghindari jadi pusat

perhatian, ia memiliki kecenderungan untuk diam sebagai strategi aman ketika

berhadapan dengan konflik. Ia suka berhubungan dengan mereka yang sudah saling

percaya, dan cenderung berhati-hati ketika membentuk hubungan yang akrab.

Menyukai peran pendamai ketika berhadapan dengan permasalahan, Kirana

bersandar pada strategi sukses yang sudah pernah terbukti berhasil. Menghargai

hubungan baik, ia sangat sabar dan peduli ketika berhubungan dengan orang lain.

Stabil, santai dan tenang, bahkan pada situasi yang sudah cukup mengganggu bagi

orang lain.

Sensitif terhadap kritik, dan cenderung memendam perasaannya. Ia akan

memastikan target sebelum menerima dan mengerjakan proyek baru, dan akan

mengikuti suatu proses yang logis untuk memperoleh hasil yang baik. Rapi dan

teratur, pada umumnya orang lain melihatnya sebagai individu yang praktis. Ia

memerlukan informasi yang cukup untuk membuat keputusan, dan akan

mempertimbangkan pro dan kontra.

Profil ini sensitif terhadap permasalahan, dan memiliki kreativitas yang baik dalam

memecahkan masalah. Ia dapat menyelesaikan tugas-tugas penting dalam waktu

singkat karena mempunyai keputusan yang kuat. Kirana seorang yang tekun dan

memiliki reaksi yang cepat. Ia akan meneliti dan mengejar semua kemungkinan

yang ada dalam mencari solusi permasalahan. Kirana banyak memberikan ide-ide

dengan berfokus pada pekerjaan. Usaha yang keras pada ketepatan akan

mengimbangi keinginannya pada hasil yang terukur. Kirana cenderung perfeksionis

dan dapat juga memperlambat pengambilan keputusan karena keinginannya untuk

menentukan pilihan yang terbaik.

Page 5: Contoh Laporan Disc

5

C +

Kirana kadang-kadang tampak kurang keseimbangan sosial, bahkan mungkin dingin

dan terlalu blak-blakan. Ia lebih suka bekerja sendirian dan menyukai suasana di

mana ia yang berkuasa. Ia cenderung pendiam dan tidak ramah dalam hubungan

pribadi dan tidak mudah percaya pada orang lain. Ia tipikal tidak sabar kepada

orang yang tidak mengikuti cara yang ia jalankan, karena ia selalu berupaya keras

mencapai sesuatu dengan sempurna/kualitas yang unggul. Kirana cenderung cepat

bosan dengan tanggung jawab yang rutin, ia mengharapkan mendapatkan

tugas/pekerjaan yang baru. Kirana juga cenderung mengabaikan sisi emosional

dalam mengerjakan tugasnya; ia akan beroleh manfaat jika mempertimbangkan

untuk mengembangkan kehangatan dalam pergaulan sosialnya sebagai satu hal

yang penting. Dan juga akan sangat baik sekali jika ia memberikan pertimbangan

tambahan untuk pengembangan tim, dan produktivitas akan meningkat melalui

kepemimpinannya yang kuat melalui tim kerja yang solid. Ia harus membangun

kerja sama yang kuat dengan anggota tim dan mengembangkan sikap sabar ketika

mempertimbangkan opini dan gaya kerja orang lain.

Berorientasi terhadap tugas dan dikendalikan oleh hasil, Kirana cenderung tidak

terlibat secara emosional ketika berdiskusi dengan orang lain. Ia kreatif dan berpikir

ke depan mengenai apa yang harus dikerjakan kemudian dan bagaimana

keputusuan akan memberikan dampak kepada apa yang akan terjadi. Kirana

mempunyai sifat ingin tahu dan ingin mengetahui hal detil dan fakta-fakta tentang

sesuatu yang tidak lazim.

Karakteristik umum Kirana dapat dicirikan sebagai berikut:

• Sangat berorientasi pada tugas

• Pekerja yang cakap

• Pemecah masalah

• Analitis

• Metodikal

• Rasa ego yang tinggi

Hal yang paling dihindari Kirana:

• Dikritik dan dimanfaatkan oleh orang lain

Dalam bekerja dan bersosial Kirana cenderung menginginkan: • Pendekatan yang "bottom line"

• Peluang untuk maju

• Bisa bekerja sendiri

• Otoritas/wewenang

• Tugas yang mengutamakan pertumbuhan

Ketika menerima dan memahami informasi, Kirana akan:

• Mengabaikan faktor kemanusiaan; membuat keputusan berdasarkan fakta

• Mengabaikan opini orang lain

• Ingin melakukannya sendiri tanpa berkonsultasi dengan orang lain

• Menawarkan ide-ide dan sistem yang progresif dan inovatif

Kemungkinan kelemahannya:

• Tampak dingin dan menjaga jarak serta tidak ramah

• Lemah dalam keterampilan hubungan antar pribadi

• Tidak mampu rileks

• Perlu dikontrol

Page 6: Contoh Laporan Disc

6

C +

Nilai dan peran terhadap kelompoknya:

• Kemampuan analitis

• Tidak takut membuat keputusan yang tidak populer

• "Bottom-line organizer"

• Bekerja efisien dalam mendapatkan hasil

Karakter positif yang dimiliki:

• Menjaga fokus pada sasaran

• Spesifik dan tegas

• Mengatasi hambatan

• Memberikan pengarahan dan kepemimpinan

• Memberikan contoh yang baik

• Pemimpin yang instictive

• Autocratic managers - baik dalam menghadapi krisis

• Percaya diri

• Inovatif dalam mendapatkan hasil

• Mau menyuarakan sesuatu/tidak bungkam

• Menggunakan pengalaman dan pengetahuan praktis secara bersama-sama

dengan baik

• Menerima tantangan tanpa rasa takut

• Berfungsi baik pada beban kerja yang tinggi

Hal yang dianjurkan ketika berkomunikasi dengan Kirana Hampir setiap orang peka dan sensitif terhadap cara-cara tertentu yang mana

mereka lebih cenderung gunakan dalam berkomunikasi. Banyak orang mendapatkan

bagian ini sangat akurat dan penting untuk meningkatkan komunikasi inter personal.

Bagian ini menyajikan bagi orang lain sebuah daftar pendek apa yang harus

dilakukan ketika berkomunikasi dengan Kirana. Baca masing-masing pernyataan

dan identifikasi 3 atau 4 pernyataan yang paling penting baginya. Gunakan ini

sesering mungkin jika berkomunikasi dengannya.

• Fokus pada pekerjaan/bisnis; fokus pada hasil

• Sarankan cara-cara untuk mencapai hasil, ikut terlibat dan pecahkan masalah

• Soroti manfaat logis dari ide dan pendekatan yang dikemukakan

• Singkat, langsung/terus terang dan to the point

• Gunakan kata "apa" dan "bagaimana"

• Setujui fakta dan ide-idenya dalam suatu kesepakatan

• Akui pekerjaan mereka dengan kualitas yang tinggi

Hal yang dihindari ketika berkomunikasi dengan Kirana Bagian ini memberikan daftar pendek mengenai hal-hal yang jangan dilakukan jika

berkomunikasi dengan Kirana. Kaji setiap pernyataan dan identifikasilah cara

berkomunikasi yang berdampak buruk. Dengan membagi informasi ini, kedua belah

pihak dapat menyepakati cara berkomunikasi yang saling menguntungkan.

• Tidak terarah

• Mengulangi tentang diri anda

• Fokus pada masalah

• Mencoba terlalu ramah pada awal persahabatan

• Membuat generalisai dengan mudah

• Membuat pernyataan tanpa pendukung

Page 7: Contoh Laporan Disc

7

C +

Bagaimana Kirana Berkomunikasi Dengan Orang Lain Kita telah melihat apa yang sebaiknya dilakukan dan jangan dilakukan dalam

berkomunikasi dengan Kirana. Daftar tersebut merupakan hal yang penting untuk

dikaji dan dipraktekkan dalam aktivitas komunikasi Kirana. Satu hal penting yang

Kirana lihat sekarang adalah cara menyampaikan sesuatu adalah sama pentingnya

dengan apa yang harus disampaikan. Malangnya, kita semua mempunyai

kecenderungan untuk berkomunikasi dengan cara yang sama dalam situasi apapun.

Gaya Kirana yang menonjol adalah gaya "DOMINANCE", yang berarti ia lebih

cenderung menerima informasi yang menjelaskan tentang "hasil". Tetapi, ketika

meneruskan informasi yang sama kepada klien atau rekan kerja, ia harus

menerjemahkannya dengan melengkapi dengan data yang akurat, atau hanya

dengan menetapkan hasil akhir, atau membuat mereka menjadi bagian dari solusi,

atau perlunya mengajak mereka bekerjasama sebagai satu tim.

Bagian berikut ini menjelaskan bagaimana gaya komunikasi anda berhubungan

dengan tiga gaya lainnya. Gaya tertentu mempunyai kecenderungan alami dalam

berkomunikasi, demikian juga gaya lainnya menampilkan kecenderungan yang lain.

Berikut merupakan tips bagaimana anda bisa berkomunikasi dengan cara terbaik

dengan tiga gaya lainnya.

Kesesuaian Gaya Komunikasi Kirana

Dua orang "DOMINANCE" akan bergaul dengan baik hanya jika mereka saling

menghargai satu sama lain dan menginginkan bekerja sebagai satu tim untuk

mencapai sasaran yang ditetapkan. Mereka harus menjaga tidak terlalu kompetitif

atau terlalu mendominasi satu sama lain.

Seorang "DOMINANCE" menyukai gaya "INFLUENCE", karena seorang "INFLUENCE"

merupakan pendukung/penyemangat yang alami kepada "DOMINANCE". Kadang-

kadang seorang "INFLUENCE" tidak menjadi orang yang berorientasi tugas bagi

"DOMINANCE" pada situasi kerja, akan tetapi "DOMINANCE" melihat nilai seorang

"INFLUENCE" yang berpengaruh untuk mencapai hasil penting.

Seorang "DOMINANCE" dan seorang "STEADY" akan bekerja sama dengan baik

karena "STEADY" tidak akan mengancam "DOMINANCE", dan akan bekerja keras

untuk mencapai hasil yang diharapkan. Kadang-kadang hubungan pribadi akan

menjadi tegang karena "DOMINANCE" terlalu berorientasi kerja dan terlalu

mengendalikan serta mendominasi.

Seorang "DOMINANCE" dan seorang "COMPLIANCE" harus berhati-hati untuk tidak

menjadi terlalu menekan dan terlalu berorientasi detil, satu sama lainnya.

Bagaimanapun, seorang "DOMINANCE" membutuhkan perhatian detil dari

"COMPLIANCE", tetapi kadang-kadang sulit mengkomunikasikan kebutuhan ini

secara efektif.

Page 8: Contoh Laporan Disc

8

C +

Bagaimana Kirana Meningkatkan Interaksinya Dengan Gaya Lainnya

Dengan seorang "DOMINANCE"

Jika mereka saling menghormati, Kirana akan

cenderung melihat yang lainnya sebagai

mengendalikan, agresif, visioner, kompetitif dan

optimistis. Sepanjang mereka sepakat akan

target yang harus dicapai, mereka dapat fokus

pada tugas yang ada dan sangat efisien. Jika

tidak saling menghormati, ia akan melihat

"DOMINANCE" lainnya sebagai argumentatif,

diktatorial, arogan, mendominasi, resah dan

kasar.

Saran :

Masing-masing harus berusaha keras untuk saling

menghargai dan berkomunikasi. Jika ini

merupakan sesuatu yang harus dicapai akan

memberikan manfaat yang besar sekali. Kirana

juga harus berusaha memahami bidang dan

batasan otoritas masing-masing, dan hargai

batasan-batasan itu.

Dengan seorang "INFLUENCE"

Kirana akan cenderung memandang "INFLUENCE"

sebagai egosentris, dibuat-buat, terlalu

optimistis, tidak bijaksana, terlalu yakin pada diri

sendiri dan tidak memberikan perhatian. Ia tidak

suka "dijual" oleh "INFLUENCE". Orientasi tugas

yang ia miliki membuatnya kecewa karena

seorang "INFLUENCE" yang kurang memiliki

komitmen.

Saran :

Kirana mencoba tampil lebih ramah/bersahabat,

karena "INFLUENCE" sangat menghargai

hubungan pribadi. Beri pujian jika

memungkinkan. Dengarkan ide mereka dan akui

prestasi mereka.

Dengan seorang "STEADY"

Kirana cenderung melihat "STEADY" pasif, acuh

tak acuh, apatis, posesif, puas diri dan tidak

demonstratif. "DOMINANCE" cenderung

memandang "STEADY" lambat bergerak. Mereka

menganggap pendekatan Kirana sebagai

konfrontasional, dan itu cenderung membuat

kewalahan "STEADY". Kecepatannya dalam

bertindak dan berpikir menyebabkan respon yang

pasif-agresif dari "STEADY".

Saran :

Hindari pemaksaan, akui ketulusan "STEADY"

dalam pekerjaannya yang baik. Bersahabatlah

dengan mereka, mereka menghargai hubungan.

Buat setiap usaha untuk dilakukan

semudah/sesederhana mungkin, mengurangi

kecepatan kerja juga akan mengurangi friksi yang

tidak perlu dalam hubungan.

Dengan seorang "COMPLIANCE"

Kirana cenderung memandang "COMPLIANCE"

sebagai orang yang terlalu tergantung, suka

menghindar, defensif, terlalu fokus pada hal detil

dan terlalu hati-hati dan was-was. "DOMINANCE"

sering merasa "COMPLIANCE" terlalu analisis dan

terbenam dalam hal detil.

Saran :

Kurangi kecepatan; beri mereka informasi yang

jelas dan detil, sediakan fakta sebanyak yang

Kirana bisa. Dalam diskusi, minta "COMPLIANCE"

mengungkapkan keraguan, pusat perhatiannya

dan pertanyaannya mengenai hal detil. Jauhkan

ancaman. Pada saat yang memungkinkan, beri

waktu "COMPLIANCE" untuk mempertimbangkan

issue dan data detil sebelum meminta mereka

membuat keputusan.

Faktor-faktor motivasi:

• Penyelesaian proyek dan pekerjaan

• Kekuasaan dan otoritas untuk mendisain dan melaksanakan solusi

• Tidak harus bersosialisasi dan berpolitik

• Tersedia sarana dan perlengkapan untuk mencapai sukses

Lingkungan/suasana ideal:

• Dapat mendisain dan memperbaiki

• Tugas dan aktivitas yang menantang

• Proyek dengan hasil yang dapat diukur

• Pengakuan akan kemampuan analitis

• Penilaian personal berdasarkan hasil, bukan metode

Page 9: Contoh Laporan Disc

9

C +

Beradaptasi Dengan Lingkungan Berbeda

Pada lembaran ini Kirana diminta untuk melihat ketiga grafik dan juga keseluruhan

materi dari profilnya. Banyak orang berubah secara signifikan dari grafik 1 ke grafik

2, dan ini merupakan hasil dari “stress tertentu” atau perubahan lingkungan.

Bergantung pada perubahan yang terjadi, gaya dan kemampuan adaptif Kirana

membantu menghadapi atau memecahkan masalah, atau dapat dikatakan

perubahan itu sendiri akan memberikan hasil/dampak yang baik. Dengan

menggunakan personal feedback sebenarnya kita dapat melakukan self-monitor

terhadap perubahan-perubahan ini dan menggunakan informasi ini secara positif.

0.0

12.5

25.0

37.5

50.0

62.5

75.0

87.5

100.0

D I S C

External

0.0

12.5

25.0

37.5

50.0

62.5

75.0

87.5

100.0

D I S C

Internal

-30.0

-20.0

-10.0

0.0

10.0

20.0

30.0

40.0

D I S C

Shift Pattern

Sekarang, bandingkan graph external and internal. Ketika Kirana pada graph

internal, periksa poin-point berikut, naik atau turun dari graph internal,

Faktor "D" berubah : [naik] sekitar [31.3] %, ini berarti ia ingin menambah

kontrol. (Jika "D" naik dapat dikatakan, Kirana menjadi lebih “mengendalikan” pada

saat tertekan/stress. Jika "D" turun dapat dikatakan, ia menginginkan orang lain

yang memimpin dan ia akan mengikuti).

Faktor "I" berubah : [turun] sekitar [17.8] %, ini berarti ia ingin mengurangi

pengaruh sosialnya. (Jika "I" naik dapat dikatakan, Kirana mencoba lebih

menggunakan keterampilan komunikasi. Jika "I" turun, ia mengurangi komunikasi

verbal).

Faktor "S" berubah : [naik] sekitar [0.6] %, ini berarti ia lebih menginginkan

lingkungan yang aman baginya. (Jika "S" naik, Kirana cenderung menghindari

konflik dan menunggu sampai keadaan baik sebelum ia membuat perubahan. Jika

"S" turun, ia menjadi impulsif dalam membuat keputusan).

Faktor "C" berubah : [naik] sekitar [26.3] %, ini berarti ia membutuhkan lebih

banyak data untuk membantu dalam membuat keputusan. (Jika "C" naik, Kirana

tidak akan membuat keputusan sampai ia mendapatkan informasi lebih banyak. Jika

"C" turun, ia akan membuat keputusan berdasarkan pada "gut" feeling).

Page 10: Contoh Laporan Disc

10

C +

Wilayah pengembangan pribadi:

• Jangan terlalu mengendalikan

• Mengembangkan apresiasi terhadap opini, perasaan dan keinginan orang lain

• Kerahkan lebih banyak energi untuk hubungan personal

• Luangkan waktu lebih banyak untuk menjelaskan pernyataan dan proposal anda

• Belajar keras menjadi seorang pendengar aktif

• Penuh perhatian pada ide anggota lain dalam tim sampai setiap orang

mempunyai konsensus

• Tunjukkan dukungan pada anggota tim

• Lebih bersahabat dan lebih dapat didekati

Career match

Berdasarkan skor dalam profil DISC Kirana, kelompok karir berikut ini merupakan

pekerjaan-pekerjaan yang merupakan minat utamanya. Tentunya ia juga akan

mempertimbangkan faktor pendidikan dan keterampilan tertentu dan mungkin juga

lisensi-lisensi yang diperlukan pada masing-masing jabatan :

• Engineering, Production and Finance (Directing, Administrating,

Managing and Managing Specialist Work), Scientific, Research Planning,

Personnel, Trouble Shooting, Credit Control, Chief Accountant,

Accountant, Chief Engineer, Work Study, Consultancy, Designer,

Draughtsman, Project Work, Security Specialist, Doctor, Attorney.

Page 11: Contoh Laporan Disc

11

C +

DISC – Competency Based ANALISIS PERILAKU

Gambar berikut ini adalah tampilan grafik yang menggambarkan keterampilan

perilaku untuk faktor-faktor spesifik. Masing-masing faktor dipilih secara hati-hati

yang menunjukkan seseorang akan berhasil jika memenuhi tuntutan perilaku spesifik

dalam satu pekerjaan/tugas.

Keterangan

81 – 100 : Sangat Baik

61 – 80 : Baik/Efektif

41 – 60 : Cukup

21 - 40 : Kurang

00 - 20 : Minimal/Sangat Kurang

Keterangan :

�= Natural Traits (=potensi)

�= Adapted Traits (=kinerja)

Catatan : yang menjadi potensi alamiah adalah natural traits dengan index atau

nilai minimal 50.

TRAITS

Adaptability

Kemampuan untuk menyesuaikan diri

secara efektif pada lingkungan, tugas

dan orang-orang yang bervariasi.

0 25 50 75 100

Analysis

Kemampuan memperoleh informasi

dan menggunakan keterkaitan infor-

masi dari berbagai sumber yang ber-

beda. Mengidentifikasi sebab-akibat. 0 25 50 75 100

Attention to Detail

Kemampuan menyelesaikan tugas se-

cara keseluruhan dengan memper-

hatikan dan mempertimbangakan se-

gala aspek, walaupun sekecil apapun

informasinya.

0 25 50 75 100

Coaching

Kemampuan untuk mengembangkan

keterampilan dan kecakapan kerja ba-

wahan. Secara teratur memberi ma-

sukan atau feedback dan membantu

bawahan mencapai sasaran.

0 25 50 75 100

Creating

Kemampuan seseorang untuk mene-

mukan cara-cara baru dalam menye-

lesaikan tugas dan mencapai sasaran,

mengembangkan produk baru, cara

delivery baru, atau mengembangkan

usaha/upaya baru.

0 25 50 75 100

Page 12: Contoh Laporan Disc

12

C +

Customer Services

Kemampuan untuk melayani pelang-

gan. Memberikan prioritas yang tinggi

akan kepuasan pelanggan. Mengan-

tisipasi dan menyediakan solusi atas

kebutuhan pelanggan. 0 25 50 75 100

Delegation

Kemampuan memberi penugasan dan

tanggung jawab kepada bawahannya.

Memanfaatkan penggunaan waktu pe-

laporan, keterampilan dan potensi ba-

wahan dengan efektif.

0 25 50 75 100

Detailing

Kemampuan seseorang untuk menda-

patkan, memetakan, memilah-milah

dan mengorganisir informasi atau data

secara detail dalam menjalankan pro-

ses atau tugas. Kemampuan ini mem-

butuhkan kemampuan berpikir analitis,

identifikasi persoalan kritikal, dan as-

pek penting dari issue atau proyek

yang kompleks.

0 25 50 75 100

Directing

Kemampuan memberi perintah kepada

orang lain, terutama anggota timnya,

biasanya berhubungan dengan meng-

arahkan dan memberi perintah agar

orang lain mengerjakan tugas tertentu

dan membuat orang lain tersebut tetap

berada dalam jalur yang benar.

0 25 50 75 100

Energy

Kemampuan menjaga energi yang te-

tap tinggi atas suatu kegiatan.

0 25 50 75 100

Follow-up

Kemampuan menjalankan proses un-

tuk memonitor atau memantau hasil

atas pendelegasian, penugasan atau

proyek-proyek. 0 25 50 75 100

Formal Presentation

Kemampuan menyampaikan gagasan

secara efektif baik kepada perorangan

atau kelompok termasuk keterampilan

komunikasi non verbal dan penggu-

naan alat bantu visual.

0 25 50 75 100

Image & Impact

Kemampuan untuk mendapatkan per-

hatian dan penghormatan atau respek.

Memancarkan rasa percaya diri, dan

membuat kesan yang baik dari orang

lain.

0 25 50 75 100

Individual Leadership

Kemampuan menggunakan gaya inter-

personal dan cara yang sesuai untuk

menginspirasi dan memandu orang

lain mencapai sasaran. 0 25 50 75 100

Page 13: Contoh Laporan Disc

13

C +

Influencing

Kemampuan mempengaruhi orang lain

untuk melakukan tindakan/proses ter-

tentu untuk mencapai sasaran (mem-

bangkitkan semangat, membujuk dll). 0 25 50 75 100

Information Monitoring

Kemampuan untuk membuat dan

menjalankan prosedur untuk mem-

peroleh dan mengkaji informasi yang

penting dalam rangka mengelola pe-

kerjaan atau organisasi.

0 25 50 75 100

Initiative

Secara aktif mencoba terlibat dalam

usaha mencapai hasil. Self-starter,

mampu bekerja dengan baik tanpa

pengawasan yang ketat. Berusaha

mencapai hasil melampaui target.

0 25 50 75 100

Innovation

Kemampuan membuat solusi yang kre-

atif atas pekerjaan. Mencoba berbagai

cara yang berbeda dan baru dalam

berhadapan dengan berbagai masalah

dan peluang.

0 25 50 75 100

Integrity

Kemampuan menjaga standar yang

normal akan etika, peraturan dan

kebijakan organisasi yang berhubung-

an dengan kerja.

0 25 50 75 100

Judgement

Kemampuan membuat keputusan ber-

dasarkan informasi yang dapat diper-

caya dan asumsi-asumsi yang logis.

Mampu mengembangkan tindakan-tin-

dakan alternatif.

0 25 50 75 100

Keyboard Skill

Kemampuan untuk mengoperasikan

peralatan seperti mesin ketik atau

word processor lainnya pada tingkat

kecepatan dan akurasi tertentu. 0 25 50 75 100

Learning Ability

Kemampuan menerima dan menerap-

kan informasi baru yang berhubungan

dengan pekerjaan.

0 25 50 75 100

Managerial Leadership

Kemampuan memandu dan membantu

bawahan dalam mencapai sasaran ker-

ja. Menggunakan gaya dan cara yang

tepat/sesuai. 0 25 50 75 100

Negotiation

Menggali dan mengembangkan berba-

gai alternatif dan posisi yang bertujuan

untuk mendapatkan persetujuan dan

dukungan berbagai pihak. 0 25 50 75 100

Page 14: Contoh Laporan Disc

14

C +

Oral Communication

Kemampuan untuk menjelaskan kepa-

da orang lain, baik secara perorangan

atau kelompok.

0 25 50 75 100

Organizational Awareness

Peka terhadap organisasi, cepat me-

mahami situasi yang berubah, meng-

identifikasi masalah dan peluang-

peluang serta keterkaitannya dengan

organisasi.

0 25 50 75 100

Persisting

Kemampuan seseorang untuk berta-

han pada kondisi tertentu yang me-

nantang. Biasanya hal ini ditunjukkan

dengan daya tahan dan sifat tabah

yang tinggi. Tidak mudah menyerah.

0 25 50 75 100

Persuassiveness

Kemampuan menggunakan cara dan

gaya yang tepat dalam berkomunikasi

untuk mendapatkan persetujuan akan

gagasan, rencana, kegiatan, jasa atau

produk yang disampaikannya

0 25 50 75 100

Planning & Organizing

Kemampuan mengembangkan tindak-

an baik bagi dirinya maupun orang

lain. Mengalokasikan sumber daya

dan personel atau tenaga kerja yang

tersedia.

0 25 50 75 100

Processing

Kemampuan seseorang untuk me-

ngembangkan dan menjalankan proses

pekerjaan. Kemampuan ini berkaitan

dengan menganalisa secara logis ba-

gaimana mengembangkan satu model

proses agar mencapai hasil secara efi-

sien dan efektif dari sumberdaya yang

tersedia.

0 25 50 75 100

Relating

Kemampuan seseorang untuk memba-

ngun hubungan yang solid dengan

orang lain. Biasanya piawai/mahir

melibatkan orang dalam pekerjaan,

dan menyukai lingkungan kerja yang

secara tidak langsung memungkinkan

kontak dengan orang lain.

0 25 50 75 100

Resilience

Mempertahankan kefektifan kinerja

walaupun berhadapan dengan ketidak-

senangan ataupun penolakan.

0 25 50 75 100

Risk Taking

Memulai melakukan tindakan untuk

memperoleh manfaat yang direnca-

nakan dengan memahami dan mem-

pertimbangkan resiko. 0 25 50 75 100

Page 15: Contoh Laporan Disc

15

C +

Safety

Memahami standard keselamatan.

Membantu menjaga kondisi yang aman

buat diri sendiri dan juga orang lain.

0 25 50 75 100

Strategic Leadership

Menciptakan dan mencapai visi yang

ditetapkan melalui pengaruhnya terha-

dap nilai-nilai organisasi, sasaran per-

orangan dan kelompok, reinforcements

dan sistem.

0 25 50 75 100

Stress Tolerance

Mempertahankan kinerja yang stabil

ketika berhadapan dengan tekanan

dan perlawanan.

0 25 50 75 100

Team Player

Bekerja dengan baik dalam team atau

kelompok untuk mencapai sasaran

organisasi. Menyediakan waktu untuk

membantu rekan kerja, pelanggan,

dan orang lain mencapai sasaran

mereka.

0 25 50 75 100

Technical Ability

Mencapai tingkat yang memuaskan

dalam hal keterampilan teknis dan

professional, atau pengetahuan yang

memadai pada jabatan tertentu. 0 25 50 75 100

Tenacity

Bertahan pada posisi dan rencana

tertentu sampai sasaran yang diharap-

kan tercapai atau sampai pada alasan

tertentu tidak mungkin tercapai lagi. 0 25 50 75 100

Work Standard

Menetapkan standard kinerja yang

tinggi, baik buat diri sendiri maupun

orang lain. Tidak puas dengan kinerja

yang rata-rata.

0 25 50 75 100

Written Communication

Menyampaikan ide secara tertulis

dengan jelas dan benar dalam hal

pengorganisasian informasi, struktur,

tata bahasa dan terminologi, serta

sesuai dengan sasaran/penerima infor-

masi tersebut.

0 25 50 75 100

Keterangan :

�= Natural Traits (=potensi)

�= Adapted Traits (=kinerja)

Catatan : yang menjadi potensi alamiah adalah natural traits dengan index atau

nilai minimal 50.