bee-tech

2
Bee-Tech Madu adalah bahan alami yang berguna untuk menjaga kesehatan sekaligus obat berbagai penyakit. Biasanya, sejumlah peternak/petani lebah madu harus berburu sarang lebah ke hutan. Pengolahan hasil panen secara tradisional mengakibatkan rendahnya kualitas madu, sehingga harga jual madu cenderung turun. Hal ini pula yang menyebabkan mayoritas kesejahteraan peternak/petani lebah maduhutan masih berada di bawah garis kemiskinan. Melihat permasalahan tersebut maka diciptakanlah alat pemeras madu yang sifatnya portabel, yang disebut dengan Bee-Tech. Alat ini dapat membantu petani untuk memeras madu, sehingga bisa selalu higienis dan kualitasnya terjamin.Alat yang bersifat portabel membuat alat ini sangat cocok ketika dibawa berpindah- pindah. Berikut ini beberapa keunggulan dari Bee-Tech dibandingkan dengan mesin pemeras madu konvensional sebelumnya : 1. Bee-Tech bersifat portabel, sehingga mudah dibawa berpindah-pindah. Selain itu alat ini bersifat praktis, karena dapat dimasukkan kedalam tas sehingga mudah dibawa. 2. Terdapat sensor kadar air yang melekat pada alat. Sensor kadar air ini digunakan untuk mengetahui kadar air dalam madu. Sebab, jumlah kadar air ini berkaitan dengan kualitas dan juga nilai jual madu. 3. Harga lebih terjangkau jika dinbandingkan dengan mesin pemeras madu pabrikan atau konvensional sebelumnya. 4. Dapat digunakan secara manual dan otomatis. Cara kerja alat manual sama dengan alat pemeras yang biasa digunakan di perusahaan madu. Yaitu dengan

Upload: novitasari

Post on 15-Jul-2016

212 views

Category:

Documents


1 download

TRANSCRIPT

Page 1: Bee-Tech

Bee-Tech

Madu adalah bahan alami yang berguna untuk menjaga kesehatan sekaligus obat berbagai penyakit. Biasanya, sejumlah peternak/petani lebah madu harus berburu sarang lebah ke hutan. Pengolahan hasil panen secara tradisional mengakibatkan rendahnya kualitas madu, sehingga harga jual madu cenderung turun. Hal ini pula yang menyebabkan mayoritas kesejahteraan peternak/petani lebah maduhutan masih berada di bawah garis kemiskinan.

Melihat permasalahan tersebut maka diciptakanlah alat pemeras madu yang sifatnya portabel, yang disebut dengan Bee-Tech. Alat ini dapat membantu petani untuk memeras madu, sehingga bisa selalu higienis dan kualitasnya terjamin.Alat yang bersifat portabel membuat alat ini sangat cocok ketika dibawa berpindah-pindah.

Berikut ini beberapa keunggulan dari Bee-Tech dibandingkan dengan mesin pemeras madu konvensional sebelumnya :

1. Bee-Tech bersifat portabel, sehingga mudah dibawa berpindah-pindah. Selain itu alat ini bersifat praktis, karena dapat dimasukkan kedalam tas sehingga mudah dibawa.

2. Terdapat sensor kadar air yang melekat pada alat. Sensor kadar air ini digunakan untuk mengetahui kadar air dalam madu. Sebab, jumlah kadar air ini berkaitan dengan kualitas dan juga nilai jual madu.

3. Harga lebih terjangkau jika dinbandingkan dengan mesin pemeras madu pabrikan atau konvensional sebelumnya.

4. Dapat digunakan secara manual dan otomatis. Cara kerja alat manual sama dengan alat pemeras yang biasa digunakan di perusahaan madu. Yaitu dengan memutar tuasnya agar madu dapat terperas. Namun, keunggulannya adalah ketika tuas diputar, maka alat ini mampu menghasilkan energi listrik. Energi listrik yang dihasilkan akan disimpan dalam baterai yang sudah ada dalam alat ini. Energi listrik yang tersimpan dalam baterai dnantinya dapat digunakan secara otomatis untuk memeras madu.

5. Produktivitas lebih tinggi. Berdasarkan hasil uji coba yang dilakukan alat ini mampu 2 kali lebih cepat dalam memeras sejumlah sarang lebah yang sama beratnya dibandingkan dengan mesin pabrik.