bab 11

9
BAB 11 SAMPLING AUDIT Auditor melakukan pemilihan sampel dengan maksud untuk memperoleh sampel yang representative. Sampel yang representative adalah sampel yang mempunyai karakteristik yang sama dengan karakteristik populasi. Disamping itu , sampel harus mengandung stabilitas. Yang dimaksud disini adalah apabila jumlah sampel ditambah, maka hasilnya harus sama, dan tidak berubah. Definisi dan Tujuan Sampling Audit adalah penerapan prosedur audit terhadap unsur- unsur suatu saldo akun atau kelompok transaksi yang kurang dari seratus persen dengan tujuan untuk menilai beberapa karakteristik saldo akun atau kelompok transaksi tersebut. Ketidakpastian dan Sampling Audit. Auditor menerima ketidakpastian atas dasar adanya hubungan antara faktor-faktor biaya dan waktu yang diperlukan untuk melakukan pemeriksaan atas semua data, dengan konsekuensi negative akibat kesalahan keputusan yang didasarkan atas kesimpulan yang dihasilkan dari audit terhadap data sampel semata. Ketidakpastian meliputi : a. Ketidakpastian yang disebabkan langsung oleh penggunaan sampling ( resiko sampling) b. Ketidakpastian yang disebabkan factor selain sampling (resiko non sampling). Resiko Sampling Resiko sampling berkaitan dengan kemungkinan bahwa sampel yang diambil bukanlah sampel yang representative. Resiko sampling timbul dari kemungkinan bahwa kesimpulan auditor bila menggunakan sampling mungkin menjadi lain dari kesimpulan yang akan dicapai bila cara pengujian yang sama diterapkan tanpa sampling. Tingkat resiko sampling mempunyai hubungan yang terbalik dengan ukuran sampel. Semakin kecil ukuran sampel, semakin tinggi resiko samplingnya. Sebaliknya , semakin besar ukuran sampel, semakin rendah resiko samplingnya. Resiko sampling dapat dibedakan atas : a. Resiko sampling dalam pengujian substantif atas detail atau rincian. b. Resiko sampling dalam melaksanakan pengujian pengendalian. Dalam menyelenggarakan pengujian substantive, auditor memperhatikan dua aspek penting dari resiko sampling yang meliputi : a. Resiko keliru menerima (risk of incorrect acceptance) b. Resiko keliru menolak (risk of incorrect rejection) Resiko keliru menerima adalah resiko bahwa auditor menerima kesimpulan, berdasarkan hasil sampel, bahwa suatu saldo akun dari laporan tersebut disajikan secara wajar, padahal pada kenyataannyasaldo akun tersebut mengandung salah saji secara material. Resiko keliru menerima ini berkaitan dengan efektivitas audit dalam pendeteksian terhadap ada tidaknya salah saji yang material. Resio keliru menolak merupakan resiko bahwa auditor mengambil kesimpulan, berdasarkan hasil sampel bahwa saldo akun berisi salah saji secara material, padahal pada kenyataannya saldo akun tidak berisi salah saji secara material. Resiko keliru menolak berkaitan dengan efisiensi audit. Meskipun audit dilaksanakan kurang efisien dalam kondisi tersebut, tetapi audit tetap dilaksanakan secara efektif.

Upload: batari-chaga-tsania

Post on 16-Sep-2015

240 views

Category:

Documents


8 download

DESCRIPTION

njjjj

TRANSCRIPT

BAB 11SAMPLING AUDIT

Auditor melakukan pemilihan sampel dengan maksud untuk memperoleh sampel yang representative. Sampel yang representative adalah sampel yang mempunyai karakteristik yang sama dengan karakteristik populasi. Disamping itu , sampel harus mengandung stabilitas. Yang dimaksud disini adalah apabila jumlah sampel ditambah, maka hasilnya harus sama, dan tidak berubah.Definisi dan Tujuan Sampling Audit adalah penerapan prosedur audit terhadap unsur-unsur suatu saldo akun atau kelompok transaksi yang kurang dari seratus persen dengan tujuan untuk menilai beberapa karakteristik saldo akun atau kelompok transaksi tersebut.

Ketidakpastian dan Sampling Audit.Auditor menerima ketidakpastian atas dasar adanya hubungan antara faktor-faktor biaya dan waktu yang diperlukan untuk melakukan pemeriksaan atas semua data, dengan konsekuensi negative akibat kesalahan keputusan yang didasarkan atas kesimpulan yang dihasilkan dari audit terhadap data sampel semata. Ketidakpastian meliputi :a. Ketidakpastian yang disebabkan langsung oleh penggunaan sampling ( resiko sampling)b. Ketidakpastian yang disebabkan factor selain sampling (resiko non sampling).

Resiko SamplingResiko sampling berkaitan dengan kemungkinan bahwa sampel yang diambil bukanlah sampel yang representative. Resiko sampling timbul dari kemungkinan bahwa kesimpulan auditor bila menggunakan sampling mungkin menjadi lain dari kesimpulan yang akan dicapai bila cara pengujian yang sama diterapkan tanpa sampling. Tingkat resiko sampling mempunyai hubungan yang terbalik dengan ukuran sampel. Semakin kecil ukuran sampel, semakin tinggi resiko samplingnya. Sebaliknya , semakin besar ukuran sampel, semakin rendah resiko samplingnya.Resiko sampling dapat dibedakan atas :a. Resiko sampling dalam pengujian substantif atas detail atau rincian.b. Resiko sampling dalam melaksanakan pengujian pengendalian.Dalam menyelenggarakan pengujian substantive, auditor memperhatikan dua aspek penting dari resiko sampling yang meliputi :a. Resiko keliru menerima (risk of incorrect acceptance)b. Resiko keliru menolak (risk of incorrect rejection)Resiko keliru menerima adalah resiko bahwa auditor menerima kesimpulan, berdasarkan hasil sampel, bahwa suatu saldo akun dari laporan tersebut disajikan secara wajar, padahal pada kenyataannyasaldo akun tersebut mengandung salah saji secara material. Resiko keliru menerima ini berkaitan dengan efektivitas audit dalam pendeteksian terhadap ada tidaknya salah saji yang material. Resio keliru menolak merupakan resiko bahwa auditor mengambil kesimpulan, berdasarkan hasil sampel bahwa saldo akun berisi salah saji secara material, padahal pada kenyataannya saldo akun tidak berisi salah saji secara material. Resiko keliru menolak berkaitan dengan efisiensi audit. Meskipun audit dilaksanakan kurang efisien dalam kondisi tersebut, tetapi audit tetap dilaksanakan secara efektif.Dalam menyelenggarakan pengujian pengendalian, auditor memperhatikan dua aspek penting dalam resiko sampling, yang meliputi :a. Resiko penentuan tingkat resiko pengendalian yang terlalu rendah (risk of assessing control risk too low)b. Resiko penentuan tingkat resiko pengendalian yang terlalu tinggi (risk of assessing control risk too hight)Resiko penentuan tingkat resiko pengendalian yang terlalu tinggi adalah resiko yang terjadi karena menentukan tingkat resiko pengendalian, berdasar hasil sampel terlalu tinggi dibandingkan dengan efektivitas operasi prosedur atau kebijakan yang sesungguhnya. Resiko penentuan tingkat resiko yang terlalu rendah adalah resiko yang terjadi karena menentukan tingkat resiko pengendalian berdasar hasil sampel terlalu rendah dibandingkan dengan efektivitas operasi prosedur atau kebijkan yang sesunggunya. Kesalahan pemberian pendapat auditor dapat disebabkan oleh kombinasi kemungkinan kesalahan berikut :a. Kesalahan material yang terjadi dalam laporan keuangan.b. Struktur pengendalian intern gagal mendeteksi dan melakukan koreksi kesalahan.c. Prosedur audit yang dilaksanakan auditor, gagal mendeteksi kesalahan.Resiko Non SamplingResiko Non Sampling meliputi semua aspek resiko audit yang tidak berkaitan dengan sampling. Resiko ini tidak akan pernah dapat diukursecara matematis. Resiko non sampling timbul karena :a. Kesalahan manusia seperti gagal mengakui kesalahan dalam dokumen.b. Kesalahan pemilihan maupun penerapan prosedur audit yang tidak sesuai dengan tujuan audit.c. Salah interpretasi hasil sampel.Walaupun tidak dapat diukur secara matematis, resiko non sampling ini dapat ditekan auditor dengan cara sebagai berikut :a. Melakukan perencanaan yang tepat.b. Melakukan pengawasan atau supervisi yang tepat.c. Menerapkan standar pengendalian kualitas yang ketat atas pelaksanaan audit.

Pendekatan Sampling Audit.Ada dua pendekatan umum dalam samplingaudit yang dapat dipilih auditor untuk memperoleh bukti audit kompeten yang cukup , yaitu :a. Sampling statisticb. Sampling non statistic.Kedua pendekatan tersebut mengharuskan auditor untuk menggunakan pertimbangan profesionalnya dalam melakukan perencanaan dann pelaksanaan rencana sampling. Pemilihan moteda sampling statistic atau non statistic tidak secara langsung mempengaruhi keputusan auditor mengenai :a. Prosedur audit yang akan diterapkan atas sampel yang dipilih.b. Kompetensi bukti audit yang diperoleh berkaitan dengan item sampel individual.c. Tanggapan auditor atas kesalahan yang ditemukan dalam item sampel.

A. Sampling Statistik.Lebih banyak mengeluarkan biaya daripada sampling non statistik, biaya tersebut dikeluarkan berkaitan dengan : Biaya pelaksanaan training bagi staf auditor untuk menggunakan statistik Biaya pelaksanaan implementasi rencana sampling statistikSampling statistik menguntungkan manajemen dalam tiga hal yaitu : Perancangan sampel yang efisien Pengukuran kecukupan bukti yang dihimpun Pengevaluasian hasil sampelAda dua macam teknik sampling statistik yaitu : Attribute samplingDigunakan dalam pengujian pengendalian, kegunaannya adalah untuk memperkirakan tingkat deviasi atau penyimpangan dari pengendalian yang ditentukan dalam populasi. Variables samplingDigunakan dalam pengujian substantif, kegunaannya adalah untuk memperkirakan jumlah rupiah total dari populasi atau jumlah rupiah kesalahan dalam populasi.B. Sampling non statistikMerupakan pengambilan sampel yang dilakukan berdasar kriteria subyektif. Dalam sampling non statistik, auditor menghadapi kemungkinan terjadinya : Terlalu banyak sampel yang digunakan melebihi yang diperlukan, menyebabkan pemborosan waktu dan biaya Terlalu sedikit sampel yang digunakan, mengakibatkan ketidakefektifan pengambilan sampel Terlalu ekstensif kecukupan bukti audit yang berdasarkan sampel Kurangnya kecukupan bukti audit yang berdasarkan sampelKedua pendekatan tersebut mengharuskan auditor untuk menggunakan pertimbangan profesionalnya dalam melakukan perencanaan dan pelaksanaan rencana sampling. Pemilihan metode sampling statistik atau sampling non statistik tidak secara langsung mempengaruhi keputusan auditor mengenai : Prosedur audit yang akan diterapkan atas sampel yang dipilih Kompetensi bukti audit yang diperoleh berkaitan dengan item sampel individual Tanggapan auditor atas kesalahan yang ditemukan dalam item sampelSampling dalam pengujian substantifFaktor yang harus dipertimbangkan auditor dalam perencanaan sampel atas pengujian substantif, meliputi : Hubungan antara sampel dengan tujuan audit yang relevan yang harus dicapai Pertimbangan pendahuluan atas tingkat materialitas Tingkat risiko keliru menerima yang dapat diterima auditor Karakteristik populasiDisamping faktor-faktor diatas auditor harus cermat dalam mempertimbangkan : Pemilihan sampelUnsur-unsur sampel harus dipilih sedemikian rupa sehingga sampel dapat mewakili populasinya. Setiap unsur dalam populasi harus memiliki peluang yang sama untuk dipilih sebagai sampel. Pelaksanaan evaluasi atas hasil sampelDalam pelaksanaan evaluasi atas hasil sampel, auditor wajib mempertimbangkan aspek kualitatif suatu salah saji yang meliputi : Sifat dan penyebab salah saji Kemungkinan hubungan antara salah saji dengan tahapan audit sebelumnyaJika auditor menemukan hasil sampel menunjukkan bahwa asumsi perencanaan auditor tidak benar maka harus mengambil tindakan yang dipandang perlu, seperti : Mengubah tingkat risiko yang ditentukan sebelumnya Memodifikasi pengujian audit yang lain yang telah dirancang berdasar tingkat risiko bawaan dan risiko pengendalian sebelumnyaRencana sampling untuk pengujian substantif harus dirancang untuk : Memperoleh bukti bahwa saldo akun tidak mengandung salah saji yang material Membuat estimasi independen atas jumlah tertentu seperti menilai sejumlah persediaan yang tidak mempunyai nilai bukuVariable samplingDalam pendekatan variable sampling, distribusi normal digunakan auditor untuk mengevaluasi karakteristik populasi berdasar pada hasil sampel yang diambil dari populasi. Varible sampling sangat berguna bagi auditor apabila tujuan audit berkaitan dengan pendeteksian kemungkinan saldo akun yang understatement atau overstatement. Auditor menggunakan variable sampling untuk memperkirakan saldo akun dan mengusulkan penyesuaian saldo akun agar sesuai dengan hasil estimasi statistik. Variable sampling digunakan auditor apabila ditemukan kondisi sebagai berikut : Klien tidak dapat menyajikan suatu jumlah yang dapat dianggap benar Suatu saldo akun ditentukan dengan sampling statistikAuditor juga dapat menggunakan variable sampling untuk menilai kewajaran saldo suatu item yang dicantumkan pada laporan keuangan. Variable sampling tepat untuk diterapkan auditor, antara lain pada : Observasi dan penilaian persediaan Konfirmasi piutang dagang Cadangan untuk piutang tidak tertagih Cadangan persediaan yang rusak Menilai persediaan dalam proses Menilai aktiva tetap dalam public utility company Penilaian umur piutangAda tiga teknik yang dapat digunakan dalam variable sampling yaitu : Mean per unit (MPU)Sampling estimasi MPU disebut simple extention method meliputi penentuan nilai audit untuk setiap item dalam sampel. Rata-rata nilai audit ini kemudian dihitung dan dikalikan dengan jumlah unit dalam populasi untuk memperoleh estimasi atas total nilai. Auditor juga menghitung cadangan (allowance) risiko sampling untuk digunakan dalam pengevaluasian hasil sampel.Langkah-langkah dalam perencanaan estimasi MPU meliputi : Menentukan tujuan rencana samplingTujuan pengujian dalam rencana sampling MPU dalah untuk :o Menghimpun bukti bahwa saldo akun tercatat tidak mengandung salah saji yang materialo Mengembangkan estimasi independen atas suatu jumlah akun apabila tidak ada nilai buku yang tersedia Mendifinisikan kondisi kesalahanLangkah ini diambil apabila auditor bertujuan untuk memperoleh bukti bahwa saldo akun tercatat tidak mengandung salah saji yang material. Sampling ini digunakan untuk mendeteksi kesalahan dalam jumlah rupiah dalam populasi. Mendifinisikan populasi dan unit samplingUnit sampling harus kompatibel dengan tujuan audit dan prosedur audit yang akan diterapkan. Atas tujuan audit tersebut maka auditor menentukan unit samplingnya adalah line entries dalam jurnal penjualan. Menentukan ukuran sampelAda beberapa faktor yang menentukan besar kecilya sampel dalam sampling estimasi MPU yaitu :o Ukuran populasiSemakin besar ukuran atau jumlah populasi semakin besar ukuran atau jumlah sampelo Deviasi standar populasi yang diestimasikanVariabilitas nilai populasi dinyatakan dalam deviasi standar. Deviasi standar nilai audit item sampel dipakai sebagai estimasi deviasi standar karena nilai audit tidak dihimpun untuk setiap item populasi.Ada tiga cara yang dapat dilakukan untuk mengestimasi deviasi standar sampel yaitu :v Deviasi standar yang ditemukan dalam audit tahunsebelumnya terhadap klien yang sama, dipakai untuk mengestimasi standar deviasi tahun iniv Nilai buku yang tersedia dipakai untuk mengestimasi deviasi standarv Auditor menghimpun sampel kecil terlebih dahulu kemudian berdasarnilai audit intern sampel, auditor mengestimasi deviasi standar populasio Salah saji yang dapat ditoleransi (tolerable misstatement)Sering disebut juga dengan materialitas atau jumlah material. Yaitu salah saji yang boleh ada dalam akun sebelum salah saji tersebut dinilai sebagai salah saji material.Salah saji yang tidak material suatu akun apabila digabungkan dengan salah saji yang tidak material akun lainnya dapat mengakibatkan laporan keuangan secara keseluruhan berisi salah saji material.o Risiko keliru menolak dan risiko keliru menerima yang dikuantifikasikan.Risiko keliru menolak mempunyai hubungan terbalik dengan ukuran sampel. Semakin tinggi risiko keliru menolak semakin kecil ukuran sampel yang diperlukan. Untuk menentukan risiko keliru menerima yang tepat auditor dapat menggunakan pengalamannya sebagai auditor dan pemahamannya terhadap klien.o Cadangan atau allowance yang direncanakan untuk risiko sampling.Cadangan atau allowance yang direncanakan untuk risiko sampling adalah tingkat ketepatan yang diterima oleh auditor. Cadangan atau allowance yang direncanakan untuk risiko sampling sering disebut juga sebagai desired precision atau acceptable precision. Menentukan metode pemilihan sampelAda tiga metode pemilihan sampel yaitu :o Pemilihan acak atau random yaitu setiap item atau unsur dalam populasi mempunyai kesempatan yang sama untuk dipilih sebagai sampel.o Pemilihan sistematis yaitu pemilihan item atau unsur dengan menggunakan interval konstan diantara yang dipilih yang interval permulaannya dimulai secara acak.o Pemilihan sembarang atau haphazard selection yang merupakan alternatif pemilihan ack. Melaksanakan rencana samplingTahap pelaksanaan rencana sampling estimasi MPU meliputi :o Melaksanakan prosedur audit yang tepat untuk menentukan nilai audit setiap item sampelo Menghitung rata-rata nilai sampel dan deviasi standar nilai audit sampel. Mengevaluasi hasil sampelMengevaluasi hasil sampel denagn menggunakan dua penilaian yaitu :o Penilaian kuantitatifDalam penilaian ini auditor menghitung :v Nilai populasi total yang diestimasikanv Ketepatan yang diterima oleh auditor atau cadangan yang direncanakan untuk risiko samplingv Selang nilai populasi total yang diestimasikan.o Penilaian kualitatifAuditor harus mempertimbangkan aspek kualitatif dari salah saji moneter. Kesimpulan yang menyeluruhApabila penilaian aspek kuantitatif dan kualitatif atas hasil sampel mendukung kesimpulan bahwa populasi mengandung salah saji yang material maka auditor harus menggunakan pertimbangan profesional untuk menentukan tindakan yang tepat. Sampling estimasi perbedaan (difference estimation sampling)Ada empat hal yang harus dipenuhi untuk menggunakan teknik sampling estimasi perbedaan yaitu : Nilai buku setiap item populasi harus dapat diketahui auditor Total nilai buku populasi harus dapat diketahui auditor Jumlah keseluruhan dari nilai buku item populasi harus sama dengan total nilai buku populasi Harus ada perbedaan antara nilai audit dan nilai buku yang dapat diharapkan.

Sampling estimasi rasioAuditor menentukan nilai audit untuk setiap item sampel. Rasio dihitung dengan menghitung hasil pembagian jumlah nilai audit dibagi jumlah nilai buku untuk item sampel. Rasio tersebut kemudian dikalikan dengan nilai buku total untuk menghasilkan nilai populasi total yang diestimasikan.Ada empat hal yang harus dipenuhi untuk menggunakan teknik sampling esrimasi rasio yaitu : Nilai buku setiap item populasi harus dapat diketahui auditor Total nilai buku populasi harus dapat diketahui auditor Jumlah keseluruhan dari nilai buku item populasi harus sama dengan total nilai buku populasi Harus ada perbedaan antara nilai audit dan nilai buku yang dapat diharapkanPelaksanaan rencana sampling pada teknik sampling estimasi rasio, auditor perlu melakukan beberapa perhitungan yang mencakup : Menghitung rasio jumlah nilai audit dan nilai buku untuk setiap item sampel Menghitung rasio nilai audit dan nilai buku untuk setiap item sampelMenghitung standar deviasi dari rasio individual setiap item sampelSampling dalam pengujian pengendalianFaktor-faktor yang harus dipertimbangkan auditor dalam perencanaan sampel atas pengujian pengendalian yaitu : Hubungan antara sampel dengan tujuan pengendalian tertentu Tingkat penyimpangan maksimum dari prosedur atau kebijakan pengendalian intern yang ditetapkan yang akan mendukung tingkat risiko pengendalian yang direncanakan Tingkat risiko yang dapat diterima auditor atas penentuan risiko pengendalian yang terlalu rendah Krakteristik populasiDalam menyelenggarakan pengujian pengendalian, auditor memperhatikan dua aspek penting dalam risiko sampling yaitu : Penentuan tingkat risiko pengendalian yang terlalu rendah (risk of assessing control risk too low)Sering disebut juga risk of over reliance yaitu risiko yang terjadi karena menentukan tingkat risiko pengendalian berdasar hasil sampel terlalu rendah dibandingkan dengan efektivitas operasi prosedur atau kebijakan yang sesungguhnya. Penentuan tingkat risiko pengendalian yang terlalu tinggi (risk of assessing control risk too high)Sering disebut juga risk of under reliance yaitu risiko yang terjadi karena menentukan tingkat risiko pengendalian berdasar hasil sampel terlalu tinggi dibandingkan dengan efektivitas operasi prosedur atau kebijakan yang sesungguhnyaPelaksanaan evaluasi atas hasil sampelDalam menilai penyimpangan, auditor perlu mempertimbangkan aspek kualitatif dari penyimpangan yang meliputi : Sifat dan penyebab penyimpangan Kemungkinan hubungan antara penyimpangan dengan tahapan lain dalam auditAttribute samplingDigunakan untuk mengestimasi proporsi item yang mengandung karakteristik atau atribut tertentu. Proporsi ini sering disebut dengan occurance rate atau tingkat keterjadianSampling atribut untuk pengujian pengendalian meliputi tahap berikut : Menentukan tujuan pengujian auditTujuan tersebut adalah untuk menguji pengendalian siklus transaksi tertentu. Menspesifikasi atribut yang akan diperiksa dan kondisi penyimpanganMenuntut auditor untuk menggunakan pertimbangan profesional, kecermatan dan keseksamaan. Mendefinisikan populasi dan unit samplingAuditor harus memilih unit atau unsur-unsur sampel sedemikian rupa sehingga sampel dapat mewakili populasinya. Menspesifikasikan tingkat penyimpangan yang dapat diterimaTingkat penyimpangan yang dapat diterima sering disebut dengan tolerable deviation rate (TDR), yang mencerminkan tingkat penyimpangan dalam populasi yang dapat diterima auditor. TDR mempunyai hubungan terbalik dengan besar kecilnya sampel, semakin rendah TDR semakin besar jumlah sampel yang diperlukan auditor. Menspesifikasikan risk of assessing control risk too low yang dapat diterima atau acceptable risk of over relianceMerupakan risiko bahwa auditor menilai suatu pengendalian berjalan efektif, padahal pada kenyataannya tingkat deviasi populasi lebih tinggi daripada ARO.ARO dipengaruhi planned assessed level of control risk atau tingkat risiko pengendalian yang ditetapkan yang direncanakan. ARO mempunyai hubungan searah dengan planned assessed level of control risk, semakin tinggi planned assessed level of control risk semakin tinggi ARO. Mengestimasi tingkat penyimpangan populasiAuditor perlu mengestimasi terlebih dahulu expected population deviation rate (EPDR) untuk merencanakan jumlah sampel yang tepat. Apabila EPDR tinggi jumlah sampel yang diambil harus besar. Menentukan ukuran sampelAda beberapa faktor yang menentukan besar kecilnya sampel dalam sampling atribut yaitu : ARO, risiko ini sering disebut juga dengan risiko penentuan tingkat risiko pengendalian yang terlalu rendah yang dapat diterima.Risiko ini berkaitan dengan efektivitas audit dalam pendeteksian terhadap ada tidaknya penyimpangan pengendalian. Risiko ini mempunyai hubungan terbalik dengan ukuran sampel, semakin tinggi risiko penentuan tingkat risiko pengendalian yang terlalu rendah semakin besar jumlah sampel yang diperlikan. Tingkat penyimpangan yang dapat ditoleransi.Merupakan tingkat penyimpangan maksimum dari pengendalian yang dapat diterima oleh auditor. Dalam menentukan tingkat penyimpangan maksimum, auditor harus mempertimbangkan hubungan setiap penyimpangan dengan : Catatan akuntansi yang sedang diuji. Pengendalian intern yang terkait Kegunaan evaluasi auditorTotal deviation rate berkaitan dengan risiko pengendalian yang direncanakan auditor untuk suatu prosedur pengendalian. Semakin tinggi tingkat yang direncanakan semakin tinggi tingkat tolerable deviation. Mempunyai hubungan terbalik dengan jumlah sampel, semakin tinggi tingkat penyimpangan yang dapat ditoleransi semakin rendah jumlah sampel yang diperlukan. Tingkat penyimpangan populasi yang diharapkan.Ada tiga cara yang dapat dilakukan untuk mengestimasi tingkat penyimpangan populasi yang diharapkan yaitu : Tingkat penyimpangan sampel yang ditemukan dalam audit tahun sebelumnya terhadap klien yang sama disesuaikan dengan mempertimbangkan perubahan efektifitas pengendalian tahun berjalan. Estimasi yang dilakukan berdasar tingkat risiko yang ditentukan berdasar bukti efektifitas operasi prosedur dan kebijakan pengendalian tahun berjalan. Auditor menghimpun sampel kecil terlebih dahulu kemudian berdasar nilai audit item sampel ini auditor mengestimasi standar deviasi populasi. Ukuran populasi.Mempunyai pengaruh kecil bahkan mungkin tidak mempengaruhi ukuran sampel. Menentukan metode pemilihan sampelAda dua metode pemilihan sampel yaitu : Sampling random Sampling sistematis Melaksanakan prosedur auditUntuk menentukan apakah item tersebut konsisten dengan definisi atribut dan mencatat seluruh penyimpangan yang ditemukan. Mengevaluasi hasil sampelPenyimpangan yang ditemukan harus dicatat, diringkas dan dievaluasi.

Penilaian kuantitatifDalam melakukan evaluasi atas sampling atribut, auditor harus : Menghitung tingkat penyimpangan sampelDihitung dengan membagi jumlah penyimpangan yang ditemukan dengan ukuran sampel yang diuji. Menentukan batas penyimpangan atas atau upper deviation limitMengindikasikan tingkat penyimpangan populasi maksimum yang didasarkan atas jumlah penyimpangan yang ditemukan dalam sampel. Sering disebut juga dengan achieved upper precision limit. Menentukan cadangan atau allowance yang direncanakan untuk risiko samplingCadangan atau allowance yang direncanakan untuk risiko sampling adalah tingkat ketepatan yang diterima oleh auditor. Cadangan yang direncanakan untuk risiko sampling sering disebut juga sebagai desired precision atau acceptable precision.Penilaian kualitatifSelain penilaian kuantitatif, auditor harus mempertimbangkan atau menilai aspek kualitatif.Kesimpulan menyeluruhApabila penilaian aspek kuantitatif dan kualitatif atas hasil sampel mendukung kesimpulan bahwa ada penyimpangan pengendalian, maka auditor harus mempertimbangkan profesional untuk menentukan tindakan yang tepat. Jika auditor menyimpulkan bahwa hasil sampel tidak mendukung tingkat risiko pengendalian yang direncanakan atas suatu asersi maka auditor harus menilai kembali sifat, waktu dan luas prosedur pengujian substantif.Sampel dengan tujuan gandaDalam situasi tertentu, auditor dapat merancang sampel yang memenuhi dua tujuan sekaligus yaitu : Menentukan risiko pengendalian Menguji kebenaran jumlah moneter transaksi yang dicatat