abs trak

2
ANALISIS TINGKAT PELAYANAN JALAN (LEVEL OF SERVICE) DI JALAN RAYA LEUWILIANG KECAMATAN LEUWILIANG, KABUPATEN BOGOR Wita Anisa (Mahasiswi Jurusan Geografi, FIS, UNJ angkatan 2007) Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pelayanan jalan (level of service) di Jalan Raya Leuwiliang, Kabupaten Bogor, penelitian ini dilakukan pada bulan Desember 2013 - Mei 2014 dengan menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan survey. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh jaringan jalan yang berada di Kecamatan Leuwiliang yang berjumlah 6 jalan dengan jumlah sampel yang diambil dalam penelitian ini adalah satu jaringan jalan yaitu jalan Raya Leuwiliang yang terbagi kedalam 2 titik pengamatan. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode purposive. Data yang diperoleh di lapangan seperti volume kendaraan dan kapasitas jalan kemudian di hitung berdasarkan rumus tingkat pelayanan jalan sehingga di dapat nilai V/C Ratio (volume berbanding kapasitas) dan kemudian di analisis. Hasil ini menunjukkan bahwa keadaan fisik jalan di Jalan Raya Leuwiliang belum memenuhi syarat efektif jalan perkotaan seperti lebar jalan yang mempunyai lebar 5 m, dan bahu jalan memiliki lebar 0,5 m, sedangkan tingkat pelayanan jalan pada titik pengamatan 1 pagi hari memiliki nilai rata-rata B dengan V/C ratio ≤ 0,70 yang menunjukkan tingkat pelayanan jalan tersebut memiliki aliran lalu lintas yang baik, dan kemungkinan terjadi kasus perlambatan hal ini dikarenakan adanya aktivitas yang padat yang menuju wilayah Leuwiliang maupun keluar wilayah Leuwiliang sedangkan pada titik 2 menunjukkan nilai rata-rata A dengan V/C ratio ≤ 0,60 yang menunjukkan aliran lalu lintas bebas i

Upload: muhamad-zainal-pratama

Post on 08-Nov-2015

221 views

Category:

Documents


3 download

TRANSCRIPT

ANALISIS TINGKAT PELAYANAN JALAN (LEVEL OF SERVICE) DI JALAN RAYA LEUWILIANG KECAMATAN LEUWILIANG, KABUPATEN BOGORWita Anisa

(Mahasiswi Jurusan Geografi, FIS, UNJ angkatan 2007)

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pelayanan jalan (level of service) di Jalan Raya Leuwiliang, Kabupaten Bogor, penelitian ini dilakukan pada bulan Desember 2013 - Mei 2014 dengan menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan survey. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh jaringan jalan yang berada di Kecamatan Leuwiliang yang berjumlah 6 jalan dengan jumlah sampel yang diambil dalam penelitian ini adalah satu jaringan jalan yaitu jalan Raya Leuwiliang yang terbagi kedalam 2 titik pengamatan. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode purposive. Data yang diperoleh di lapangan seperti volume kendaraan dan kapasitas jalan kemudian di hitung berdasarkan rumus tingkat pelayanan jalan sehingga di dapat nilai V/C Ratio (volume berbanding kapasitas) dan kemudian di analisis. Hasil ini menunjukkan bahwa keadaan fisik jalan di Jalan Raya Leuwiliang belum memenuhi syarat efektif jalan perkotaan seperti lebar jalan yang mempunyai lebar 5 m, dan bahu jalan memiliki lebar 0,5 m, sedangkan tingkat pelayanan jalan pada titik pengamatan 1 pagi hari memiliki nilai rata-rata B dengan V/C ratio 0,70 yang menunjukkan tingkat pelayanan jalan tersebut memiliki aliran lalu lintas yang baik, dan kemungkinan terjadi kasus perlambatan hal ini dikarenakan adanya aktivitas yang padat yang menuju wilayah Leuwiliang maupun keluar wilayah Leuwiliang sedangkan pada titik 2 menunjukkan nilai rata-rata A dengan V/C ratio 0,60 yang menunjukkan aliran lalu lintas bebas tanpa hambatan yang dikarenakan arus aktivitas yang menuju wilayah Leuwiliang dan keluar menuju wilayah Jasinga pada titik ini lebih kecil yang juga disebabkan minimalnya angkutan perkotaan menuju wilayah jasinga. Kata kunci : Tingkat Pelayanan Jalan, Jalan Rayai